13.0601.0020 lisa dwi aristiani

5
BIOGRAFI SAKICHI TOYODA Penemu & industrialis Jepang Disusun oleh : Lisa Dwi Aristiani D3 Keperawatan 13.0601.0020 2A

Upload: selvia-agueda

Post on 28-Jul-2015

14 views

Category:

Education


2 download

TRANSCRIPT

Page 1: 13.0601.0020  lisa dwi aristiani

BIOGRAFI SAKICHI TOYODA

Penemu & industrialis JepangDisusun oleh :

Lisa Dwi AristianiD3 Keperawatan

13.0601.00202A

Page 2: 13.0601.0020  lisa dwi aristiani

A. BIOGRAFISakichi Toyoda adalah bapak revolusi industri Jepang yang merupakan anak dari seorang tukang kayu miskin dan ibu seorang penenun. Ia dilahirkan di Kosai, Shizuoka pada tanggal 14 Februari 1867.

Toyoda juga disebut sebagai "Raja Penemu Jepang". Ia juga merupakan pendiri Toyota Industries Co, Ltd. Toyoda meninggal pada tanggal 30 Oktober 1930 di Jepang

Page 3: 13.0601.0020  lisa dwi aristiani

B. IDE MUTUToyoda menciptakan berbagai jenis mesin tenun. Penemuannya yang paling terkenal adalah mesin tenun sistem otomatis (Jidoka) yang dapat berhenti sendiri bila terjadi gangguan teknis.

Sistem Jidoka nantinya dijadikan bagian dari sistem produksi yang disebut Sistem Produksi Toyota.

Ia juga mengembangkan konsep 5 Mengapa : ketika terjadi masalah, bertanyalah "mengapa" sebanyak lima kali untuk menemukan sumber permasalahan, lalu lakukan sesuatu untuk mencegah masalah terulang lagi.

Konsep ini masih digunakan sekarang sebagai bagian dari penerapan metodologi sederhana untuk memecahkan masalah, meningkatkan kualitas, dan mengurangi biaya.

Page 4: 13.0601.0020  lisa dwi aristiani

Siang hari ia bekerja sebagai tukang kayu. Malam hari, ia melakukan penelitian soal mesin-mesin. Setelah Jepang menetapkan Undang-Undang Monopoli Paten pada tahun 1886, Toyoda makin berminat menciptakan sesuatu yang menurutnya dapat mempercepat pembangunan ekonomi Jepang. Toyoda berkeinginan membuat mesin tenun yang lebih baik. Toyoda semakin menguat setelah kembali dari perjalanan ke Tokyo untuk melihat Pameran Industri Nasional ke-3 pada tahun 1890.

Penemuan pertamanya berupa alat tenun dari kayu yang disebut “Toyoda Wooden Handloom” yang diciptakannya pada tahun 1890, dan berhasil mendapat hak paten pada tahun 1891. Mesin tenun tersebut masih digerakkan secara manual, namun dapat meningkatkan produktivitas sebesar 40% hingga 50%.

Page 5: 13.0601.0020  lisa dwi aristiani

Toyoda mengabdikan hidupnya mempelajari dan mengembangkan perakitan tekstil. Dalam usia 30 tahun Toyoda menyelesaikan mesin tenun. Ini kemudian mengantarnya mendirikan cikal bakal perakitan Toyota, yakni Toyoda Automatic Loom Works, Ltd. pada November 1926.

Atas jasanya, Toyoda diberi penghargaan Blue Ribbon Award dan Order of Merit Third Class dari pemerintah Jepang.