satuan layanan bk karir

12
PRAKTEK BK KARIR Di Susun oleh : Nama : Siti Rahmah (1102151018) Kelas : BK Reguler C Semester 4 M.kuliah : Praktek BK Karir FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN UNIVERSITAS NEGERI MEDAN 2012

Upload: siti-rahma

Post on 05-Dec-2014

11.778 views

Category:

Education


1 download

DESCRIPTION

 

TRANSCRIPT

Page 1: Satuan layanan bk karir

PRAKTEK BK KARIR

Di Susun oleh :

Nama : Siti Rahmah (1102151018)

Kelas : BK Reguler C Semester 4

M.kuliah : Praktek BK Karir

FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN

UNIVERSITAS NEGERI MEDAN

2012

Page 2: Satuan layanan bk karir

SATUAN LAYANAN

BIMBINGAN DAN KONSELING

( LAYANAN INFORMASI )

A. Topik permasalahan / bahasan : Pemantapan Cita-cita Menuju Karir yang

Sukses

B. Bidang bimbingan : Bimbingan karir

C. Jenis layanan : Layanan informasi

D. Fungsi layanan : Pemahaman

E. Metode : Bimbingan klasikal

F. Waktu / tanggal / semester : ( 1 X 40 Menit ) 10.00- 10.40 / 25 Mei 2012 /

Genap

G. Sasaran layanan : Siswa kelas XI IPA SMA Bhayangkara Medan

H. Kompetensi : Memiliki pemahaman terhadap cita-cita yang

dapat menunjang karir yang sukses

I. Indikator yang dikembangkan : Siswa dapat memantapkan cita-cita yang

dimilikinya untuk karirnya di masa depan

J. Tujuan : Siswa dapat menentukan cita-cita untuk

karirnya nanti

K. Karakter softskill yang dikembangkan : Integritas, daya juang tinggi dan komitmen

L. Materi layanan :

Pengertian cita-cita, karir, sukses dan sukses

dalam karir

3 Factor yang menentukan dapat/tidaknya

seseorang mencapai cita-citanya

Tips dalam meraih cita-cita

Pedoman dalam memilih cita-cita yang tepat

Ciri-ciri orang sukses dalam meraih cita-cita

M. Metode : Ceramah, diskusi dan tanya jawab

N. Kegiatan / langkah-langkah kegiatan :

Pendahuluan :

Salam

Permainan “Kenali teman Mu”

Menjelaskan tujuan kegiatan

Page 3: Satuan layanan bk karir

Inti :

Penyajian Informasi tentang pemantapan

cita-cita menuju karir yang suksesdengan

menggunakan laptop dan LCD

Penutup :

Menyimpulkan tentang materi yang

disampaikan.

Salam penutup

O. Tempat penyelenggaraan layanan : Ruang kelas

P. Alat / media yang digunakan : Laptop, LCD dan wacana

Q. Kegiatan pendukung : Himpunan data AUM UMUM

R. Pihak yang dilibatkan : Siswa kelas XI SMA Bhayangkara Medan

S. Rencana penilaian :

a. Penilaian segera :

Apakah siswa tahu pengertian dari cita-cita,

karir, sukses dan sukses dalam karir?

sebutkan factor-faktor yang menentukan

tercapainya atau tidak cita-cita seseorang?

Coba kalian sebutkan dua tips dalam meraih

cita-cita?

sebutkan pedoman dalam memilih cita-cita

yang tepat?

sebutkan masing-masing dua ciri-ciri orang

yang sukses dalam meraih cita-citanya?

b. Penilaian jangka pendek :

siswa memiliki pemahaman terhadap cita-

citanya untuk kearah perkembangan karir

yang sukses

c. Penilaian jangka panjang :

siswa dapat memantapkan cita-cita yang

akan menjadi karirnya yang sukses dimasa

depan

Page 4: Satuan layanan bk karir

T. Tindak lanjut : Bimbingan karir untuk siswa

U. Catatan Khusus : -

Medan, 25 Mei 2012

Calon Konselor

Siti Rahmah

NIM. 1102151018

Page 5: Satuan layanan bk karir

MATERI

Pengertian

CITA-CITA adalah harapan dalam hati yang ingin di wujudkan,baik harapan-harapan

tersebut bersifat sementara maupun tidak.

KARIR adalah suatu rangkaian atau pekerjaan yang dicapai seseorang dalam kurun

waktu tertentu yang berkaitan dengan sikap, nilai, perilaku dan motivasi dalam individu.

SUKSES adalah suatu impian atau tujuan yang kita inginkan telah tercapai dengan

usaha dan kerja keras yang dijalani dalam hidup dalam mencapai kesuksesan dan keinginan

tersebut berupa hal yang positif baik untuk diri sendiri dan orang lain serta dapat bermanfaat

bagi orang lain disekitar kita, yang tidak hanya berupa materi, tapi kesuksesan itu bisa berupa

non materi.

SUKSES DALAM KARIR adalah jika seseorang mengalami gagal kerja, rugi

bahkan bangkrut, apabila ia dapat menerima kenyataan pahit tersebut dan menjadikan

kegagalan itu sebagai motivator agar ia bisa bangkit dan berusaha kembali, maka orang

seperti itulah yang disebut sebagai orang yang sukses dalam karir

3  Faktor yang menentukan dapat atau tidaknya seseorang mencapai cita – cita

Ada 3  Faktor yang menentukan dapat atau tidaknya seseorang mencapai cita – citanya

antara lain :

1. Manusia itu sendiri,

2. Kondisi yang dihadapi dalam rangka mencapai cita – cita tersebut,

3. Seberapa tinggi cita – cita yang ingin dicapai.

Tips dalam memilih cita-cita

Ada beberapa tips dalam meraih cita-cita yaitu:

1. Kenali kemampuan dan cita-cita anda. Ini adalah langkah paling awal dari pencapaian

cita-cita.

Page 6: Satuan layanan bk karir

2. Fokus pada tujuan. Fokus, penting untuk diterapkan. Jika seorang petani mengejar

ayam 2 ekor sekaligus, maka tidak satu ekorpun yang ia dapat. Yang ia dapat hanya

kelelahan. Fokus dan konsentrasi, langkah perlangkah untuk menuju cita-cita itu.

3. Terus asah bakatmu. Setelah konsentrasi, selanjutnya adalah mengasah apa yang telah

dipelajari.

4. Berani mencoba sesuatu yang baru. Jangan takut untuk mencoba. dalam mencoba pasti

ada jatuh nya. Tapi jangan dilihat seberapa banyak jatuhnya, melaikan seberapa

banyak kamu dapat bangkit.

5. Tekunlah berlatih.  Orang yang tidak pintar, tapi belajar, lebih baik daripada yang

pintar tapi tidak belajar. Lebih baik lagi  jika pintar dan belajar.

6. Belajarlah dari orang sukses. Tentu kalau kamu bercita-cita menjadi presiden, figur

presiden seperti apa yang kamu inginkan. Tentukanlah sesuai dengan cita-citamu

7. Berdoalah dan tawakal selalu. Agar hidupmu tenang, berdoalah.

8. Mintalah doa dari orang-orang yang kita cintai dan disekeliling kita

Pedoman dalam memilih cita-cita yang tepat

Adapun pedoman dalam memilih cita-cita yang tepat adalah :

1. Melakukan survey berbagai pilihan dari cita-cita

2. Membuat peta peluang

3. Memilih cita-cita yang tepat

4. Merencanakan pengembangan cita-cita menuju karir dimasa depan

Survey dilakukan untuk menemukan berbagai macam peluang dari cita-cita yang ada.

Setelah kita memiliki data mengenai alternatif pilihan cita-cita tersebut maka selanjutnya kita

buat peta dari cita-cita itu. Peta cita-cita adalah gambaran mengenai berbagai

pilihan cita-cita yang akan menjadi karir kita nantinya yang dihubungkan dengan

persyaratan cita-cita yang pokok terutama bidang dan tingkat pendidikan. Hal ini

penting untuk pedoman pemilihan cita-cita yang sesuai dengan bidang atau tingkat

pendidikan kita atau untuk pedoman perencanaan pendidikan, agar kita bisa memilih

pendidikan yang cocok dengan cita-cita yang kita inginkan.

Page 7: Satuan layanan bk karir

Dari Peta cita-cita kita akan mendapatkan gambaran umum mengenai cita-cita

yang bisa kita pilih namun untuk menentukan secara tepat dan teliti maka perlu

diperhatikan faktor-faktor berikut ini :

1. Kemampuan dan ketertarikan

2. Kemungkinan pengembangan dari cita-cita tersebut

3. Biaya pendidikan untuk memenuhi persyaratan cita-cita yang akan menjadi karir kita

suatu saat nanti

4. Penghasilan yang akan diperoleh

Setelah kita memilih cita-cita tepat selanjutnya adalah membuat rencana untuk

mencapai cita-cita tersebut dan mengembangkannya. Perencanaan cita-cita pada intinya

adalah menentukan langkah-langkah yang harus kita lakukan agar kita bisa

memenuhi semua persyaratan cita-cita yang ada. Setelah cita-cita kita capai maka kita

harus berusaha meningkatkan cita-cita kita.

Ciri-ciri orang Sukses dalam meraih cita-cita

Berikut ciri-ciri orang yang sukses. Ini dapat dijadikan salah satu alat untuk

instropeksi diri :

Penuh percaya diri Tekun berusaha walaupun gagal

Berkata “saya Bisa” Dapat menghadapi hal yang tidak

dharapkan

Berpendirian teguh Selalu bertahan

Giat berpikir Tahu menempatkan diri

Bersikap positif Kaya kreativitas

Hidup mandiri Tidak malu meminta pertolongan

Tidak pernah mengeluh Berpikir dulu sebelum bertindak

Menghadapi masalah sebagai

tantangan

Cermat dalam bekerja

Menciptakan kesempatan

Page 8: Satuan layanan bk karir

PERENCANAAN DAN PEMILIHAN KARIR SISWA

Nama Siswa : Reisya Aptika Putri

Kelas : XI IPA

Berdasarkan hasil penjelasan materi Pemantapan Cita-Cita menuju Karir yang Sukses

yang telah di sampaikan oleh guru konselor disekolah saya, pada tanggal 25 Mei 2012, maka

dari itu saya akan menetapkan karir atau cita-cita menjadi seorang arsitektur. Saya sangat

menyukai menggambar, terlebih lagi gambar bangunan-bangunan rumah, gedung-gedung

bertingkat. Ini semua berkat guru saya di waktu SMP yaitu Drs. Munifan, M.Pd yang telah

membimbing saya dalam hal menggambar. Setiap gambar yang saya buat apabila kelihatan

salah dimata dia, maka saya akan disuruhnya untuk membuat ulang gambar tersebut.

Sehingga mulai dari sanalah saya sangat suka dengan yang namanya menggambar desain-

desain.

Sebelum guru konselor menyampaikan materi ini, saya sempat memupuskan harapan

atau cita-cita saya ini, dikarenakan di SMA ini saya tidak mendapatkan guru kesenian seperti

SMP dahulu. Guru kesenian saya sekarang terkesan cuek atau tidak terlalu memperhatikan

gambar yang dihasilkan oleh siswanya, yang hal inilah membuat semangat saya pupus, dan

saya mulai pesimis dengan bakat yang saya punya. Dalam pikiran saya yang ada hanyalah

cita-cita saya tidak akan bisa dilanjutkan dan tercapai lagi.

Setelah saya mendengarkan penjelasan serta motivasi-motivasi dan video yang telah

ditayangkan oleh guru konselor, saya mulai semangat lagi dan termotivasi untuk melanjutkan

cita-cita atau impian saya yang sempat tertunda. Yang akan saya lakukan untuk bisa meraih

cita-cita saya tersebut adalah saya akan lebih fokus memusatkan perhatian dan lebih

berkonsentrasi, lebih giat lagi belajar terutama matematika karena setahu saya arsitek itu

bukan Cuma harus pintar menggambar atau mendesain melainkan harus pintar juga dalam

mati-matikanya, terus mengasah bakat atau kemampuan saya dalam menggambar. Dengan

bakat yang saya miliki dan kemauan serta usaha yang akan saya lakukan, saya tidak akan

menyerah dan saya yakin suatu saat cita-cita saya tersebut dapat tercapai.

Page 9: Satuan layanan bk karir

Saya pernah membaca sebuah buku yang berjudul “AKU BISA” yang di dalamnya

dikatakan “orang yang sukses adalah orang yang memiliki mimpi dan keyakinan bahwa

mimpi itu akan dapat terjadi berapapun harga yang harus ia bayar” dan juga dikatakan

“motivasi yang tinggi untuk maju dan berhasil akan emmbantu kita focus terhadap apa yang

kita raih. ‘Kehidupan itu bagaikan arena balap yang apabila kita tidak merespon dengan

cepat dengan hal yang terjadi maka kiat dapat tertinggal oleh yang lain atau mungkin bahkan

kita akan tergilas’. Dengan bekal motivasi untuk focus dengan hal yang ingin dicapai, kita

akan selalu survive dengan apapun yang akan terjadi”. Bagi saya mimpi/impian itu sama

seperti cita-cita yaitu harapan atapun angan-angan yang ingin kita raih ataua capai. Dan saya

semakin yakin bahwa fokus pada tujuan itu penting karena jika kita ingin cita-cita atau

keinginan kita itu tercapai maka fokuslah pada tujuan atau cita-cita tersebut. Dan nanti setelah

saya tamat dari sekolah ini saya akan emngambil kuliah di jurusan arsitek seperti pa yang

etlah saya cita-citakan.