bab 3 rencana pembangunan kabupaten...

23
Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kabupaten Kutai Barat, Provinsi Kalimantan Timur RENCANA PROGRAM INVESTASI JANGKA MENENGAH BIDANG PU/CIPTA KARYA 2016 - 2021 III. 1 BAB 3 RENCANA PEMBANGUNAN KABUPATEN KUTAI BARAT 3.1 Fenomena Perkembangan Kabupaten Kutai Barat. Kabupaten Kutai Barat dengan Ibukota Sendawar merupakan pemekaran dari wilayah Kabupaten Kutai yang telah ditetapkan berdasarkan UU. Nomor 47 Tahun 1999 tentang Pembentukan Kabupaten Nunukan, Kabupaten Malinau, Kabupaten Kutai Barat, Kabupaten Kutai Timur dan Kota Bontang. Luas Kabupaten Kutai Barat sekitar 35.696,59 Km 2 atau kurang lebih 15 persen dari luas Provinsi Kalimantan Timur. Perkembangan sejak ditetapkannya Kutai Barat sebagai Kabupaten baru hasil pemekaran demikian cepat. Kebutuhan atas arahan pembangunan terutama ruang yang menekankan pada perkembangan ekonomi kecil, serta perubahan kebijakan baik pada tingkatan nasional, Propinsi Kalimantan Timur dan Kabupaten Kutai Barat menjadi dasar perlunya berbagai penyesuaian dalam Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) Kabupaten Kutai Barat. Pada tataran nasional, dikeluarkannya Undang-undang No. 25 Tahun 2004 tentang Sistem Perencanaan Pembangunan Nasional; Undang-undang No. 32 Tahun 2004 tentang Pemerintah Daerah; serta Peraturan Pemerintah No. 7 Tahun 2005 tentang Pembangunan Jangka Menengah Tahun 2004 – 2009 memberi pengaruh yang cukup besar pada sistem perencanaan pembangunan di daerah termasuk di Kabupaten Kutai Barat. Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) Kabupaten Kutai Barat ditetapkan menjadi produk hukum yaitu Peraturan Daerah Nomor 32 Tahun 2005. RTRW Kabupaten Kutai Barat merupakan acuan perencanaan tata ruang di Kabupaten Kutai Barat sampai tahun 2013. Penyusunan RTRW Kabupaten Kutai Barat tersebut telah mulai sejak tahun 2002 dan direvisi kembali Tahun 2005, di mana substansi RTRW tersebut disusun berdasarkan kondisi Kabupaten Kutai Barat pada tahun 2005 dan perkembangan sampai tahun 2007. Kemudian pada tahun anggaran 2007, dilakukan Peninjauan kembali Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) Kabupaten Kutai Barat dilakukan sesuai dengan tuntunan pembangunan dan perkembangan kawasan perkotaan dan dilakukan secara berkala sesuai kebutuhan. Menurut Undang- Undang Nomor 26 Tahun 2007 tentang Penataan Ruang disebutkan bahwa tiap 5 tahun rencana tata ruang perlu dievaluasi dan bila perlu direvisi kembali. Berdasarkan hal tersebut upaya evaluasi (dan revisi) RTRW mutlak dilakukan, sehingga pelaksanaan Revisi RTRW Kabupaten Kutai Barat dilakukan tahun berikutnya. Kemudian selanjutnya Kabupaten Kutai Barat menetapkan Peraturan Daerah Kabupaten Kutai Barat Nomor 32 Tahun 2013 tentang Rencana Tata Ruang Wilayah Kabupaten Kutai Barat Tahun 2011 – 2031. Kabupaten Kutai Barat merupakan salah satu Kabupetan di Propinsi Kalimantan Timur yang kaya akan potensi sumber daya alam (SDA). Potensi SDA tersebut merupakan salah satu modal dasar untuk

Upload: others

Post on 25-Aug-2020

5 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: BAB 3 RENCANA PEMBANGUNAN KABUPATEN …sippa.ciptakarya.pu.go.id/sippa_online/ws_file/dokumen...Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kabupaten Kutai Barat, Provinsi Kalimantan Timur

Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kabupaten Kutai Barat, Provinsi Kalimantan Timur

RENCANA PROGRAM INVESTASI JANGKA MENENGAH BIDANG PU/CIPTA KARYA 2016 - 2021

III. 1

BAB 3 RENCANA PEMBANGUNAN KABUPATEN KUTAI BARAT

3.1 Fenomena Perkembangan Kabupaten Kutai Barat.

Kabupaten Kutai Barat dengan Ibukota Sendawar merupakan pemekaran dari wilayah Kabupaten

Kutai yang telah ditetapkan berdasarkan UU. Nomor 47 Tahun 1999 tentang Pembentukan Kabupaten

Nunukan, Kabupaten Malinau, Kabupaten Kutai Barat, Kabupaten Kutai Timur dan Kota Bontang. Luas

Kabupaten Kutai Barat sekitar 35.696,59 Km2 atau kurang lebih 15 persen dari luas Provinsi Kalimantan

Timur.

Perkembangan sejak ditetapkannya Kutai Barat sebagai Kabupaten baru hasil pemekaran

demikian cepat. Kebutuhan atas arahan pembangunan terutama ruang yang menekankan pada

perkembangan ekonomi kecil, serta perubahan kebijakan baik pada tingkatan nasional, Propinsi Kalimantan

Timur dan Kabupaten Kutai Barat menjadi dasar perlunya berbagai penyesuaian dalam Rencana Tata Ruang

Wilayah (RTRW) Kabupaten Kutai Barat. Pada tataran nasional, dikeluarkannya Undang-undang No. 25

Tahun 2004 tentang Sistem Perencanaan Pembangunan Nasional; Undang-undang No. 32 Tahun 2004

tentang Pemerintah Daerah; serta Peraturan Pemerintah No. 7 Tahun 2005 tentang Pembangunan Jangka

Menengah Tahun 2004 – 2009 memberi pengaruh yang cukup besar pada sistem perencanaan

pembangunan di daerah termasuk di Kabupaten Kutai Barat.

Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) Kabupaten Kutai Barat ditetapkan menjadi produk hukum

yaitu Peraturan Daerah Nomor 32 Tahun 2005. RTRW Kabupaten Kutai Barat merupakan acuan

perencanaan tata ruang di Kabupaten Kutai Barat sampai tahun 2013. Penyusunan RTRW Kabupaten Kutai

Barat tersebut telah mulai sejak tahun 2002 dan direvisi kembali Tahun 2005, di mana substansi RTRW

tersebut disusun berdasarkan kondisi Kabupaten Kutai Barat pada tahun 2005 dan perkembangan sampai

tahun 2007. Kemudian pada tahun anggaran 2007, dilakukan Peninjauan kembali Rencana Tata Ruang

Wilayah (RTRW) Kabupaten Kutai Barat dilakukan sesuai dengan tuntunan pembangunan dan

perkembangan kawasan perkotaan dan dilakukan secara berkala sesuai kebutuhan. Menurut Undang-

Undang Nomor 26 Tahun 2007 tentang Penataan Ruang disebutkan bahwa tiap 5 tahun rencana tata ruang

perlu dievaluasi dan bila perlu direvisi kembali. Berdasarkan hal tersebut upaya evaluasi (dan revisi) RTRW

mutlak dilakukan, sehingga pelaksanaan Revisi RTRW Kabupaten Kutai Barat dilakukan tahun berikutnya.

Kemudian selanjutnya Kabupaten Kutai Barat menetapkan Peraturan Daerah Kabupaten Kutai Barat

Nomor 32 Tahun 2013 tentang Rencana Tata Ruang Wilayah Kabupaten Kutai Barat Tahun 2011 – 2031.

Kabupaten Kutai Barat merupakan salah satu Kabupetan di Propinsi Kalimantan Timur yang kaya

akan potensi sumber daya alam (SDA). Potensi SDA tersebut merupakan salah satu modal dasar untuk

Page 2: BAB 3 RENCANA PEMBANGUNAN KABUPATEN …sippa.ciptakarya.pu.go.id/sippa_online/ws_file/dokumen...Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kabupaten Kutai Barat, Provinsi Kalimantan Timur

Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kabupaten Kutai Barat, Provinsi Kalimantan Timur

RENCANA PROGRAM INVESTASI JANGKA MENENGAH BIDANG PU/CIPTA KARYA 2016 - 2021

III. 2

melaksanakan roda pemerintahan bagi kesejahteraan masyarakat. Berdasar potensi yang ada, berbagai

kegiatan pembangunan yang telah dilaksanakan secara umum telah menunjukkan kemajuan di berbagai

bidang kehidupan. Namun banyak juga permasalahan dan kendala yang dihadapi, terutama berkaitan

dengan masalah keterisolasian akibat tipologi wilayah yang bergelombang.

Pada perkembangannya, pada Tahun 2013 terjadi pemekaran pada Kabupaten Kutai Barat yang

menyebabkan Luas Wilayah, jumlah kecamatan dan jumlah kampung berubah. Berdasarkan UU No. 02

Tahun 2013 Kabupaten Kutai Barat dimekarkan menjadi Kabupaten Kutai Barat dan Kabupaten Mahakam

Ulu. Luas wilayah Kabupaten Barat yang terdiri dari 16 kecamatan yaitu 20.381,59 Km2 dan Kabupaten

Mahakam Ulu dengan 5 kecamatan 15.315 Km2.

3.2 Kebijakan Penataan Ruang Kabupaten Kutai Barat.

Kebijakan penataan ruang wilayah kabupaten adalah arahan pengembangan wilayah yang

ditetapkan oleh pemerintah daerah kabupaten guna mencapai tujuan penataan ruang wilayah kabupaten

dalam kurun waktu 20 (dua puluh) tahun.

Kebijakan penataan ruang wilayah kabupaten merupakan arah tindakan yang harus ditetapkan

untuk mencapai tujuan penataan ruang wilayah kabupaten. Kebijakan penataan ruang wilayah kabupaten

berfungsi sebagai :

1. Sebagai dasar untuk memformulasikan strategi penataan ruang wilayah kabupaten;

2. Sebagai dasar untuk merumuskan struktur dan pola ruang wilayah kabupaten;

3. Memberikan arah bagi penyusunan indikasi program utama dalam RTRW kabupaten;dan

4. Sebagai dasar dalam penetapan arahan pengendalian pemanfaatan ruang wilayah

kabupaten.

Kebijakan penataan ruang wilayah kabupaten dirumuskan berdasarkan :

1. Tujuan penataan ruang wilayah kabupaten;

2. Karakteristik wilayah kabupaten;

3. Kapasitas sumber daya untuk mewujudkan tujuan penataan ruang; dan

4. Ketentuan peraturan perundang-undangan terkait.

Kebijakan penataan ruang wilayah kabupaten dirumuskan dengan kriteria:

1. Mengakomodasi kebijakan penataan ruang wilayah nasional dan kebijakan penataan ruang

wilayah provinsi;

2. Jelas, realistis, dan dapat diimplementasikan dalam jangka waktu perencanaan;

3. Mampu menjawab isu-isu strategis baik yang ada sekarang maupun yang diperkirakan akan

timbul di masa yang akan datang; dan

4. Tidak bertentangan dengan peraturan perundang-undangan.

Page 3: BAB 3 RENCANA PEMBANGUNAN KABUPATEN …sippa.ciptakarya.pu.go.id/sippa_online/ws_file/dokumen...Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kabupaten Kutai Barat, Provinsi Kalimantan Timur

Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kabupaten Kutai Barat, Provinsi Kalimantan Timur

RENCANA PROGRAM INVESTASI JANGKA MENENGAH BIDANG PU/CIPTA KARYA 2016 - 2021

III. 3

Dengan rangka pencapaian tujuan penataan ruang wilayah kabupaten, maka rumusan kebijakan penataan

ruang Kabupaten Kutai Barat adalah sebagai berikut:

Pemantapan fungsi dan kedudukan Kabupaten dalam kawasan ekonomi sub regional BIMP –

EAGA;

Pengembangan ekonomi berwawasan lingkungan dan berbasis kerakyatan;

Pengembangan sektor pertanian, pertambangan, kehutanan, dan pariwisata mendukung

ekonomi sub regional;

Pengembangan kegiatan wisata dengan memanfaatkan potensi budaya;

Pengembangan pusat – pusat kegiatan yang terintegrasi dan terpadu;

Pengembangan sistem jaringan prasarana utama dan sistem jaringan prasarana lainnya yang

terpadu dan merata di seluruh wilayah;

Pengoptimalan potensi lahan budidaya dan sumberdaya alam;

Pemantapan fungsi kawasan lindung dan peningkatan kelestarian fungsi lingkungan hidup;

dan

Peningkatan fungsi kawasan untuk pertahanan dan keamanan negara.

3.3 Strategi Penataan Ruang Kabupaten Kutai Barat.

Strategi penataan ruang wilayah kabupaten merupakan penjabaran kebijakan penataan ruang

wilayah kabupaten ke dalam langkah-langkah operasional untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan.

Strategi penataan ruang wilayah kabupaten berfungsi :

1. Sebagai dasar untuk penyusunan rencana struktur ruang, rencana pola ruang, dan penetapan

kawasan strategis kabupaten;

2. Memberikan arah bagi penyusunan indikasi program utama dalam RTRW kabupaten;dan

3. Sebagai dasar dalam penetapan arahan pengendalian pemanfaatan ruang wilayah

kabupaten.

Strategi penataan ruang wilayah kabupaten dirumuskan berdasarkan :

1. Kebijakan penataan ruang wilayah kabupaten;

2. Kapasitas sumber daya wilayah kabupaten dalam melaksanakan kebijakan penataan

ruangnya; dan

3. Ketentuan peraturan perundang-undangan.

Strategi penataan ruang wilayah kabupaten dirumuskan dengan kriteria:

1. Memiliki kaitan logis dengan kebijakan penataan ruang;

2. Tidak bertentangan dengan tujuan, kebijakan, dan strategi penataan ruang wilayah nasional,

dan provinsi;

Page 4: BAB 3 RENCANA PEMBANGUNAN KABUPATEN …sippa.ciptakarya.pu.go.id/sippa_online/ws_file/dokumen...Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kabupaten Kutai Barat, Provinsi Kalimantan Timur

Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kabupaten Kutai Barat, Provinsi Kalimantan Timur

RENCANA PROGRAM INVESTASI JANGKA MENENGAH BIDANG PU/CIPTA KARYA 2016 - 2021

III. 4

3. Jelas, realistis, dan dapat diimplementasikan dalam jangka waktu perencanaan pada wilayah

kabupaten bersangkutan secara efisien dan efektif;

4. Harus dapat dijabarkan secara spasial dalam rencana struktur dan rencana pola ruang

wilayah kabupaten; dan

5. Tidak bertentangan dengan peraturan perundang-undangan.

Sebagai turunan dari rumusan kebijakan penataan ruang yang dijabarkan secara lebih

operasional, maka strategi penataan ruang Kabupaten Kutai Barat adalah sebagai berikut:

a) Strategi pemantapan fungsi dan kedudukan Kabupaten dalam kawasan ekonomi sub regional BIMP –

EAGA meliputi:

(1) Memantapkan kedudukan Kabupaten sebagai kawasan ekonomi sub regional BIMP – EAGA;

(2) Memantapkan fungsi Kabupaten sebagai pusat pengembangan kawasan ekonomi sub regional

BIMP – EAGA;

(3) Menetapkan lokasi pusat pengembangan kegiatan;

(4) Meningkatkan sarana dan prasarana pendukung pengembangan kegiatan.

b) Strategi pengembangan ekonomi berwawasan lingkungan dan berbasis kerakyatan meliputi:

(1) Menetapkan potensi unggulan Kabupaten;

(2) Mengembangkan dan meningkatkan potensi unggulan Kabupaten;

(3) Mengembangkan kegiatan ekonomi dengan memanfaatkan masyarakat lokal;

(4) Mengembangkan sarana dan prasarana penunjang;

(5) Mengendalikan pengembangan sektor ekonomi berwawasan lingkungan; dan

(6) Mengembangkan kegiatan sektor perekonomian dengan pola kemitraan bagi masyarakat.

c) Strategi pengembangan sektor pertanian, pertambangan, kehutanan, dan pariwisata mendukung

ekonomi sub regional meliputi:

(1) Mengembangkan kawasan peruntukan pertanian;

(2) Mengembangkan kawasan peruntukan pertambangan;

(3) Mengembangkan kawasan peruntukan kehutanan;

(4) Mengembangkan kawasan peruntukan pariwisata;

(5) Meningkatkan sarana dan prasarana pendukung pengembangan kegiatan; dan

(6) Mengoptimalkan sistem dan pola pengembangan kegiatan.

d) Strategi pengembangan kegiatan wisata dengan memanfaatkan potensi budaya meliputi:

(1) Mengembangkan dan meningkatkan daya tarik wisata budaya;

(2) Mengembangkan sarana dan prasarana penunjang kegiatan pariwisata budaya;

(3) Mengendalikan pengembangan lahan terbangun pada kawasan pariwisata budaya; dan

Page 5: BAB 3 RENCANA PEMBANGUNAN KABUPATEN …sippa.ciptakarya.pu.go.id/sippa_online/ws_file/dokumen...Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kabupaten Kutai Barat, Provinsi Kalimantan Timur

Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kabupaten Kutai Barat, Provinsi Kalimantan Timur

RENCANA PROGRAM INVESTASI JANGKA MENENGAH BIDANG PU/CIPTA KARYA 2016 - 2021

III. 5

(4) Mengembangkan pariwisata dengan keterlibatan masyarakat.

e) Strategi pengembangan pusat kegiatan terintegrasi dan terpadu meliputi:

(1) Mendorong pengembangan pusat kegiatan di kawasan perkotaan berskala regional;

(2) Mendorong pengembangan pusat pelayanan berskala kecamatan atau beberapa desa;

(3) Mendorong pengembangan pusat pelayanan berskala antar desa; dan

(4) Meningkatkan interaksi antara pusat kegiatan perdesaan dan perkotaan secara berjenjang.

f) Strategi pengembangan sistem jaringan prasarana utama dan sistem jaringan prasarana lainnya yang

terpadu dan merata di seluruh wilayah meliputi:

(1) Mengembangkan jaringan jalan penghubung perdesaan dan perkotaan sesuai fungsi jalan;

(2) Mengembangkan dan meningkatkan sarana transportasi wilayah;

(3) Mengembangkan jaringan energi dan sumber daya energi alternatif;

(4) Meningkatkan jangkauan pelayanan jaringan telekomunikasi ke seluruh wilayah;

(5) Meningkatkan sistem jaringan prasarana sumberdaya air;

(6) Meningkatkan penanganan sampah perkotaan dan pedesaan terpadu;

(7) Mengembangkan sistem jaringan air limbah dan drainase; dan

(8) Mengembangkan jalur evakuasi bencana pada kawasan rawan bencana.

g) Strategi pengoptimalan potensi lahan budidaya dan sumberdaya alam meliputi:

(1) Meningkatkan prasarana jaringan transportasi;

(2) Mengembangkan perekonomian pada kawasan budidaya wilayah tertinggal;

(3) Meningkatkan akses kawasan budidaya ke jaringan jalan arteri dan jalan kolektor;

(4) Mengembangkan sarana dan jaringan prasarana wilayah pendukung; dan

(5) Meningkatkan produktivitas dan komoditas unggulan.

h) Strategi pemantapan fungsi kawasan lindung dan peningkatan kelestarian fungsi lingkungan hidup

meliputi:

(1) Mengembalikan dan meningkatkan fungsi kawasan lindung;

(2) Mengembalikan fungsi hutan lindung kawasan yang mengalami kerusakan;

(3) Melindungi kemampuan lingkungan hidup dari dampak negatif yang timbul; dan

(4) Membatasi kegiatan budidaya yang dapat mengganggu fungsi kawasan lindung.

i) Strategi peningkatan fungsi kawasan untuk pertahanan dan keamanan negara meliputi:

(1) Mendukung penetapan kawasan strategis nasional dengan fungsi khusus pertahanan dan

kemanan Negara;

(2) Mengembangkan kegiatan budidaya secara selektif didalam dan disekitar kawasan strategis

dengan fungsi pertahanan dan keamanan untuk menjaga fungsi dan peruntukannya;

Page 6: BAB 3 RENCANA PEMBANGUNAN KABUPATEN …sippa.ciptakarya.pu.go.id/sippa_online/ws_file/dokumen...Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kabupaten Kutai Barat, Provinsi Kalimantan Timur

Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kabupaten Kutai Barat, Provinsi Kalimantan Timur

RENCANA PROGRAM INVESTASI JANGKA MENENGAH BIDANG PU/CIPTA KARYA 2016 - 2021

III. 6

(3) Mengembangkan kawasan lindung dan/atau kawasan budidaya tidak terbangun di sekitar

kawasan strategis dengan fungsi khusus pertahanan dan keamanan sebagai zona penyangga yang

memisahkan kawasan tersebut dengan kawasan budidaya terbangun; dan

(4) Menjaga dan memelihara aset-aset pertahanan dan/atau TNI.

3.4 Skenario Pengembangan Wilayah Kabupaten Kutai Barat.

3.4.1 Arahan Pengembangan Struktur Kabupaten Kutai Barat.

Struktur ruang adalah susunan pusat-pusat permukiman dan sistem jaringan prasarana dan

sarana yang berfungsi sebagai pendukung kegiatan sosial ekonomi masyarakat yang secara hierarkis

memiliki hubungan fungsional.

Rencana struktur ruang wilayah kabupaten adalah adalah rencana yang mencakup sistem

perkotaan wilayah kabupaten yang berkaitan dengan kawasan perdesaan dalam wilayah pelayanannya dan

jaringan prasarana wilayah kabupaten yang dikembangkan untuk mengintegrasikan wilayah kabupaten

selain untuk melayani kegiatan skala kabupaten yang meliputi sistem jaringan transportasi, sistem jaringan

energi dan kelistrikan, sistem jaringan telekomunikasi, sistem jaringan sumber daya air, termasuk seluruh

daerah hulu bendungan atau waduk dari daerah aliran sungai, dan sistem jaringan prasarana lainnya.

Rencana struktur ruang wilayah kabupaten berfungsi:

1. Sebagai arahan pembentuk sistem pusat kegiatan wilayah kabupaten yang memberikan layanan bagi

kawasan perkotaan dan kawasan perdesaan di sekitarnya yang berada dalam wilayah kabupaten; dan

2. Sistem perletakan jaringan prasarana wilayah yang menunjang keterkaitannya serta memberikan

layanan bagi fungsi kegiatan yang ada dalam wilayah kabupaten, terutama pada pusat-pusat

kegiatan/perkotaan yang ada.

Rencana struktur ruang wilayah kabupaten dirumuskan berdasarkan:

a. Kebijakan dan strategi penataan ruang wilayah kabupaten;

b. Kebutuhan pengembangan dan pelayanan wilayah kabupaten dalam rangka mendukung kegiatan

sosial ekonomi;

c. Daya dukung dan daya tampung lingkungan hidup wilayah kabupaten; dan

d. Ketentuan peraturan perundang-undangan.

Rencana struktur ruang wilayah kabupaten dirumuskan dengan kriteria:

1) Mengakomodasi rencana struktur ruang nasional, rencana struktur ruang wilayah provinsi, dan

memperhatikan rencana struktur ruang wilayah kabupaten/kota yang berbatasan;

2) Jelas, realistis, dan dapat diimplementasikan dalam jangka waktu perencanaan pada wilayah

kabupaten bersangkutan;

Page 7: BAB 3 RENCANA PEMBANGUNAN KABUPATEN …sippa.ciptakarya.pu.go.id/sippa_online/ws_file/dokumen...Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kabupaten Kutai Barat, Provinsi Kalimantan Timur

Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kabupaten Kutai Barat, Provinsi Kalimantan Timur

RENCANA PROGRAM INVESTASI JANGKA MENENGAH BIDANG PU/CIPTA KARYA 2016 - 2021

III. 7

3) Pusat-pusat permukiman yang ditetapkan oleh pemerintah daerah kabupaten memenuhi ketentuan

sebagai berikut:

a) Terdiri atas pusat pelayanan kawasan (PPK), pusat pelayanan lingkungan (PPL), serta pusat

kegiatan lain yang berhirarki lebih tinggi yang berada di wilayah kabupaten yang kewenangan

penentuannya ada pada Pemerintah Pusat dan pemerintah provinsi;

b) Memuat penetapan pusat pelayanan kawasan (PPK) serta pusat pelayanan lingkungan (PPL); dan

c) Harus berhirarki dan tersebar secara proporsional di dalam ruang serta saling terkait menjadi satu

kesatuan sistem wilayah kabupaten.

4) Dapat memuat pusat-pusat kegiatan selain sebagaimana dimaksud pada huruf c di atas dengan

ketentuan sebagai berikut:

a) Pusat kegiatan yang dipromosikan untuk di kemudian hari ditetapkan sebagai PKL (dengan notasi

PKLp);

b) Pusat kegiatan yang dapat ditetapkan menjadi PKLp hanya pusat pelayanan kawasan (PPK); dan

c) Pusat kegiatan sebagaimana dimaksud dalam angka 1) harus ditetapkan sebagai kawasan

strategis kabupaten dan mengindikasikan program pembangunannya di dalam arahan

pemanfataan ruangnya, agar pertumbuhannya dapat didorong untuk memenuhi kriteria PKL.

5) Sistem jaringan prasarana kabupaten dibentuk oleh sistem jaringan transportasi sebagai sistem

jaringan prasarana utama dan dilengkapi dengan sistem jaringan prasarana lainnya sesuai dengan

peraturan perundangundangan yang berlaku.

3.4.1.1 Rencana Sistem Pusat Kegiatan.

3.4.1.1.1 Sistem Perkotaan.

Rencana pengembangan sistem perkotaan dimaksudkan untuk menggambarkan peran dan fungsi

setiap kota dalam pengembangan wilayah secara keseluruhan dalam lingkup kabupaten.

Pengembangannya dilakukan melalui pembentukan pusat-pusat kegiatan yang ditetapkan secara hirarkhi

sesuai potensi yang dimiliki setiap pusat kegiatan atau didasarkan pada arah kebijakan pengembangan.

Artinya, penetapan sesuai potensi didasarkan pada kondisi saat ini (eksisting), baik yang menyangkut

sumberdaya manusia, sumberdaya alam dan sumberdaya buatan; sedang arah kebijakan pengembangan

didasarkan pada tujuan yang akan dicapai melalui pengembangan suatu pusat kegiatan yang rencana

pengembangan kedepan dalam kurun waktu perencanaan yaitu 20 (dua puluh) tahun mendatang.

Rencana sistem perkotaan di wilayah kabupaten adalah rencana susunan kawasan perkotaan

sebagai pusat kegiatan di dalam wilayah kabupaten yang menunjukkan keterkaitan saat ini maupun

Page 8: BAB 3 RENCANA PEMBANGUNAN KABUPATEN …sippa.ciptakarya.pu.go.id/sippa_online/ws_file/dokumen...Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kabupaten Kutai Barat, Provinsi Kalimantan Timur

Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kabupaten Kutai Barat, Provinsi Kalimantan Timur

RENCANA PROGRAM INVESTASI JANGKA MENENGAH BIDANG PU/CIPTA KARYA 2016 - 2021

III. 8

rencana yang membentuk hirarki pelayanan dengan cakupan dan dominasi fungsi tertentu dalam wilayah

kabupaten.

Mengacu pada pedoman Penyusunan RTRW Kabupaten (Permen PU No 16 Tahun 2009), Pusat

kegiatan di wilayah kabupaten merupakan simpul pelayanan sosial, budaya, ekonomi, dan/atau

administrasi masyarakat di wilayah kabupaten, terdiri atas:

1. Pusat Kegiatan Nasional (PKN) yang berada di wilayah kabupaten;

2. Pusat Kegiatan Wilayah (PKW) yang berada di wilayah kabupaten;

3. Pusat Kegiatan Lokal (PKL) yang berada di wilayah kabupaten;

4. Pusat Kegiatan Strategis Nasional (PKSN) yang berada di wilayah kabupaten;

5. Pusat-pusat lain di dalam wilayah kabupaten yang wewenang penentuannya ada pada pemerintah

daerah kabupaten, yaitu:

a. Pusat Pelayanan Kawasan (PPK) merupakan kawasan perkotaan yang berfungsi untuk melayani

kegiatan skala kecamatan atau beberapa desa;

b. Pusat Pelayanan Lingkungan (PPL) merupakan pusat permukiman yang berfungsi untuk melayani

kegiatan skala antar desa.

Dengan menggunakan ketentuan tersebut, maka pengembangan sistem perkotaan di Kabupaten Kutai

Barat, dan juga mengacu pada RTRWN dan RTRW Provinsi Kalimantan Timur menetapkan:

1) PKW berupa Perkotaan Sendawar;

2) PKL meliputi:

a) Perkotaan Barong Tongkok di Kecamatan Barong Tongkok;

b) Perkotaan Long Iram di Kecamatan Long Iram ; dan

3) PKLp meliputi:

a) Perkotaan Melak;

b) Perkotaan Bongan;

c) Perkotaan Bentian Besar;

d) Perkotaan Linggang Bigung;

e) Perkotaan Mook Manaar Bulatn.

4) PPK meliputi:

a) Perkotaan Muara Pahu;

b) Perkotaan Muara Lawa;

c) Perkotaan Siluq Ngurai;

d) Perkotaan Nyuatan;

e) Perkotaan Tering;

f) Perkotaan Penyinggahan;

Page 9: BAB 3 RENCANA PEMBANGUNAN KABUPATEN …sippa.ciptakarya.pu.go.id/sippa_online/ws_file/dokumen...Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kabupaten Kutai Barat, Provinsi Kalimantan Timur

Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kabupaten Kutai Barat, Provinsi Kalimantan Timur

RENCANA PROGRAM INVESTASI JANGKA MENENGAH BIDANG PU/CIPTA KARYA 2016 - 2021

III. 9

g) Perkotaan Jempang; dan

h) Perkotaan Damai.

3.4.1.1.2 Sistem Perdesaan.

Distribusi permukiman perdesaan di Kabupaten Kutai Barat menunjukkan keberagaman yang

tinggi, yakni ada yang terpusat, terpencar, maupun berdekatan dengan pusat kota. Adapun rencana

pengembangan kawasan perdesaan di Kabupaten Subang dengan menetapkan 3 (tiga) desa atau kampung

yang berpotensi sebagai pusat pertumbuhan bagi desa – desa sekitarnya dengan fungsi pelayanan kegiatan

antar lingkungan dan antar kelurahan/desa/kampung.

Berdasarkan pertimbangan di atas, maka Pusat Pelayanan Lingkungan (PPL) yang ditetapkan di

Kabupaten Kutai Barat meliputi :

1. Kampung Linggang Melapeh berada di Kecamatan Linggang Bigung;

2. Kampung Camp Baru berada di Kecamatan Muara Pahu;

Tabel 3.1

Sistem dan Fungsi Perkotaan di Wilayah Kabupaten Kutai Barat

Pusat Kegiatan Lokasi

(Ibukota Kecamatan) Fungsi yang Dikembangkan

1. PKW Sendawar - pusat pemerintahan Kabupaten;

- pusat pengolahan hasil tambang batubara; dan

- pengolahan hasil hutan.

2. PKL Barong Tonkok pendukung PKW Sendawar

Long Iram pendukung PKW Sendawar

3. PKLp Melak - pusat pendukung PKW Sendawar;

- pusat pelayanan pendidikan;

- pusat kegiatan komersial dan perdagangan; dan

- pusat pengembangan pelabuhan sungai lokal dan regional.

-

Bongan - pintu gerbang dari Kabupaten dan Kabupaten Penajam; dan

- pusat pengembangan perkebunan kelapa sawit dan pengolahan hasil perkebunan kelapa sawit.

-

Bentian Besar - pintu gerbang Kabupaten ke Provinsi Kalimantan Tengah;

- pusat pengolahan hasil tambang batubara; dan

- pusat pengembangan perkebunan kelapa sawit dan pengolahan hasil perkebunan kelapa sawit.

-

Page 10: BAB 3 RENCANA PEMBANGUNAN KABUPATEN …sippa.ciptakarya.pu.go.id/sippa_online/ws_file/dokumen...Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kabupaten Kutai Barat, Provinsi Kalimantan Timur

Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kabupaten Kutai Barat, Provinsi Kalimantan Timur

RENCANA PROGRAM INVESTASI JANGKA MENENGAH BIDANG PU/CIPTA KARYA 2016 - 2021

III. 10

Pusat Kegiatan Lokasi

(Ibukota Kecamatan) Fungsi yang Dikembangkan

Mook Manaar Bulatn - pintu gerbang dari Kabupaten;

- pusat pengembangan jalur penyebrangan;

- pusat pengolahan hasil tambang batubara; dan

- pusat Pengembangan perkebunan kelapa sawit dan pengolahan hasil perkebunan kelapa sawit.

-

Linggang Bigung - pusat pengembangan produksi pertanian;

- pusat pengembangan kota;

- pusat pengolahan hasil tambang batubara; dan

- pusat Pengembangan perkebunan kelapa sawit dan pengolahan hasil perkebunan kelapa sawit.

-

4. PPK Muara Pahu fungsi pelayanan Kecamatan Muara Pahu

Muara Lawa fungsi pelayanan Kecamatan Muara Lawa

Siluq Ngurai fungsi pelayanan Kecamatan Siluq Ngurai

Nyuatan fungsi pelayanan Kecamatan Nyuatan

Tering fungsi pelayanan Kecamatan Tering

Penyinggahan fungsi pelayanan Kecamatan Penyinggahan

Jempang fungsi pelayanan Kecamatan Jempang

Damai fungsi pelayanan Kecamatan Damai

Sumber : RTRW Kabupaten Kutai Barat 2011 - 2031

3.4.1.2 Rencana Sistem Jaringan Prasarana Wilayah.

Rencana sistem jaringan prasarana wilayah Kabupaten Kutai Barat, terdiri atas rencana sistem

prasarana utama yaitu rencana jaringan transportasi darat, rencana jaringan perkeretaapian, dan rencana

jaringan transportasi udara serta rencana pengembangan prasarana lainnya, meliputi rencana jaringan

energi, rencana jaringan telekomunikasi, rencana jaringan sumber daya air, dan rencana jaringan

pengelolaan lingkungan mencakup prasarana lingkungan, seperti rencana jaringan pengelolaan

persampahan, rencana jaringan air minum, rencana jaringan jalur dan evakuasi bencana, rencana jaringan

pengelolaan limbah, dan rencana jaringan drainase.

3.4.1.2.1 Rencana Sistem Prasarana Utama.

Sebagaimana telah dijelaskan diatas bahwa rencana sistem jaringan prasarana utama di

Kabupaten Kutai Barat terdiri rencana jaringan transportasi darat, rencana jaringan perkeretaapian, dan

rencana jaringan transportasi udara.

Page 11: BAB 3 RENCANA PEMBANGUNAN KABUPATEN …sippa.ciptakarya.pu.go.id/sippa_online/ws_file/dokumen...Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kabupaten Kutai Barat, Provinsi Kalimantan Timur

Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kabupaten Kutai Barat, Provinsi Kalimantan Timur

RENCANA PROGRAM INVESTASI JANGKA MENENGAH BIDANG PU/CIPTA KARYA 2016 - 2021

III. 11

3.4.1.2.2 Rencana Jaringan Transportasi Darat.

Dalam merencanakan sistem jaringan transportasi darat di Kabupaten Kutai Barat, ada tiga bagian

yang direncanakan yaitu jaringan jalan dan jembatan, jaringan prasarana lalu lintas angkutan jalan dan

jaringan pelayanan lalu lintas angkutan jalan.

A. Rencana Jaringan Jalan dan Jembatan

Rencana jaringan jalan yang ada di Kabupaten Kutai Barat meliputi:

1. Jaringan jalan arteri;

2. Jaringan jalan kolektor;

3. Jaringan jalan lokal; dan

4. Jembatan.

Jaringan jalan arteri

Adapun rencana pemeliharaan jaringan jalan arteri yang ada di Kabupaten Kutai Barat adalah sebagai

berikut:

a. ruas jalan Tering – Long Iram – Long Hubung atau Mamahak Teboq;

b. ruas jalan lintas Kalimantan poros Tengah berupa batas Kalimantan Tengah – Simpang Blusuh –

Muara Gusik – Kota Bangun – Tenggarong – Loa Janan; dan

Jaringan jalan kolektor

Pemeliharaan jaringan jalan kolektor di Kabupaten Kutai Barat adalah sebagai berikut:

a. Jaringan jalan kolektor primer 1 (K-1), meliputi :

1. ruas jalan Kota Bangun – Muara Gusik;

2. ruas jalan Muara Gusik – Simpang Blusuh;

3. ruas jalan Blusuh – Batas Prov. Kalteng;

b. jaringan jalan kolektor primer 2 (K-2), meliputi :

1. ruas jalan Barong Tongkok – Melak;

2. ruas jalan Sp. Barong Tongkok – Sekolaq Darat - Mentiwan;

3. ruas jalan Barong Tongkok - Tering;

4. ruas jalan Barong Tongkok – Sp.3 Damai

5. ruas jalan Gusik – Melak – Sendawar – Tering;

6. ruas jalan Sendawar – Long Iram;

7. ruas jalan Long Iram – Long Bagun

Page 12: BAB 3 RENCANA PEMBANGUNAN KABUPATEN …sippa.ciptakarya.pu.go.id/sippa_online/ws_file/dokumen...Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kabupaten Kutai Barat, Provinsi Kalimantan Timur

Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kabupaten Kutai Barat, Provinsi Kalimantan Timur

RENCANA PROGRAM INVESTASI JANGKA MENENGAH BIDANG PU/CIPTA KARYA 2016 - 2021

III. 12

c. pengembangan jalan kolektor primer 2 (K-2) terdiri atas :

1. peningkatan status jalan kolektor 3 (K-3) menjadi kolektor 2 (K-2) ruas jalan Long Iram – Long

Bagun; dan

2. pembangunan jalan kolektor primer 2 (K-2), meliptui ruas jalan Muara Gusik – Melak; Melak

– Sendawar; Sendawar – Tering; dan Sendawar – Long Iram.

Jaringan jalan lokal

Pengembangan jaringan jalan lokal di Kabupaten Kutai Barat meliputi:

a. optimalisasi jalan lokal meliputi:

1) ruas jalan Barong Tongkok - Melak;

2) ruas jalan Ruas Jalan Sumber Sari - Belempung Ulaq - Sekolaq Oday

3) ruas jalan Ruas Jl. Poros - Resak III - Km 88 - Lemper - Deraya - Tj. Soke; dan

4) ruas jalan Ruas Jalan Blusuh - Sangsang - Tanah Mea - Tebisaq - Gunung Bayan

b. pembangunan jalan baru meliputi:

1) ruas jalan Melak Seberang – Karangan - Gunung Rampah – Sakaq Lotoq – Muara Jawaq –

Abit – Batas Kabupaten Kutai Kartanegara;

2) ruas jalan Tering – Kelian Dalam – Mamahak Teboq; dan

3) Ruas Jalan Lempunah - Sp.Pergiq - Ma.Ohong - Tanjung Haur

4) Ruas Jalan Suakong - Jelmuq Sibak - Anan Jaya

c. optimalisasi dan pengembangan jaringan jalan lingkungan berada di seluruh kecamatan;

d. optimalisasi dan pengembangan jaringan jalan antar kampung atau desa; dan

e. pengembangan prasarana dan sarana jaringan jalan.

Jembatan

Rencana peningkatan dan pembangunan jembatan kabupaten meliputi:

a. peningkatan dan optimalisasi jembatan penyeberangan menghubungkan Tering Lama – Tering

Baru (Tering).

b. peningkatan dan optimalisasi Jembatan Aji Tullur Jejangkat menghubungkan wilayah Kutai Barat

– wilayah Kutai Kertanegara;

B. Rencana Jaringan Prasarana Lalu Lintas Angkutan Jalan

Rencana jaringan prasarana lalu lintas angkutan jalan di Kabupaten Kutai Barat berupa pengembangan

dan peningkatan terminal baik itu terminal penumpang maupun terminal barang.

Untuk terminal penumpang, rencana pengembangan yang akan dilakukan berupa:

1. Pengembangan terminal penumpang tipe B meliputi: Kecamatan Damai; Perkotaan Sendawar;

Page 13: BAB 3 RENCANA PEMBANGUNAN KABUPATEN …sippa.ciptakarya.pu.go.id/sippa_online/ws_file/dokumen...Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kabupaten Kutai Barat, Provinsi Kalimantan Timur

Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kabupaten Kutai Barat, Provinsi Kalimantan Timur

RENCANA PROGRAM INVESTASI JANGKA MENENGAH BIDANG PU/CIPTA KARYA 2016 - 2021

III. 13

2. Peningkatan dan optimalisasi terminal penumpang tipe C berada di Kecamatan Melak dan

Kecamatan Barong Tongkok

Sedangkan untuk terminal barang yang ada di Kabupaten Kutai Barat, rencana pengembangan pada

masa yang akan datang adalah peningkatan dan optimalisasi terminal barang di Kecamatan Melak.

C. Rencana Jaringan Pelayanan Lalu Lintas Angkutan Jalan

Rencana jaringan pelayanan lalu lintas dan angkutan jalan berupa peningkatan sarana dan prasarana

angkutan baik angkutan penumpang maupun angkutan barang. Pada operasionalisasinya, jaringan

pelayanan lalu lintas dan angkutan jalan di Kabupaten Kutai Barat meliputi : jaringan trayek angkutan

dan sarana angkutan.

1. Angkutan penumpang meliputi:

a. Peningkatan dan optimalisasi sarana dan prasarana angkutan penumpang dalam wilayah

Kabupaten berupa pelayanan trayek angkutan kota meliputi:

1) Melak – Barong Tongkok;

2) Tering – Melak; dan

3) Damai – Melak

b. peningkatan dan optimalisasi sarana dan prasarana angkutan penumpang antar wilayah

berupa pelayanan trayek angkutan bus antar Kabupaten dalam provinsi (AKDP) meliputi:

1) Bongan – Samarinda;

2) Tanjung Isuy – Samarinda;

3) Muara Pahu – Samarinda; dan

4) Tering – Melak – Samarinda.

2. Angkutan barang meliputi:

a. Peningkatan dan optimalisasi sarana dan prasarana angkutan barang dalam wilayah

Kabupaten; dan

b. Peningkatan dan optimalisasi sarana dan prasarana angkutan barang antar wilayah.

D. Rencana Jaringan Sungai, Danau, dan Penyeberanga.

Rencana pengembangan jaringan transportasi sungai, danau dan penyeberangan di Kabupaten Kutai

Barat diwujudkan melalui pengembangan angkutan sungai, danau dan penyeberangan untuk

menunjang kegiatan penduduk terutama yang belum terjangkau oleh transportasi darat.

Rencana pengembangan sistem transportasi sungai, danau dan penyeberangan di Kabupaten Kutai

Barat, adalah sebagai berikut:

1. Alur pelayaran sungai dan danau meliputi:

Page 14: BAB 3 RENCANA PEMBANGUNAN KABUPATEN …sippa.ciptakarya.pu.go.id/sippa_online/ws_file/dokumen...Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kabupaten Kutai Barat, Provinsi Kalimantan Timur

Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kabupaten Kutai Barat, Provinsi Kalimantan Timur

RENCANA PROGRAM INVESTASI JANGKA MENENGAH BIDANG PU/CIPTA KARYA 2016 - 2021

III. 14

a. lintas Samarinda – Melak – Tering – Long Iram

2. Lintas penyeberangan meliputi:

a. lintas Melak Ilir atau Melak – Karangan atau Mook Manaar Bulatn;

b. lintas Muara Leban – Long Iram Ilir atau Long Iram;

c. lintas Tering Lama – Tering Baru atau Tering; dan

3. Pelabuhan sungai dan danau meliputi:

a. Pelabuhan Long Iram di Kecamatan Long Iram;

b. Pelabuhan Melak berada di Kecamatan Melak;

c. Pelabuhan Muara Pahu berada di Kecamatan Muara Pahu;

d. Pelabuhan Tering berada di Kecamatan Tering;

e. Pelabuhan Penyinggahan berada di Kecamatan Penyinggahan;

f. Pelabuhan Tanjung Isuy berada di Kecamatan Jempang.

4. Pelabuhan khusus meliputi :

a. Pelabuhan Batubara PT. Trubaindo Coal Mining berada di Kecamatan Melak;

b. Pelabuhan Batubara PT. Bharinto Ekatama berada di Kecamatan Melak; dan

c. Pelabuhan Batubara PT. Teguh Sinar Abadi berada di Kecamatan Melak;

3.4.1.2.3 Rencana Jaringan Perkeretaapian.

Kereta Api merupakan salah satu alternatif transportasi darat yang ada di Kabupaten Kutai Barat.

Rencana jaringan perkeretaapian di Kabupaten Kutai Barat terdiri atas:

1. Rencana pengembangan prasarana kereta api yang terdiri dari jaringan jalur kereta api umum, jaringan

jalur kereta api khusus, serta stasiun kereta api; dan

2. Rencana pengembangan pelayanan kereta api.

a. Jaringan jalur kereta api umum berupa pembangunan jaringan jalur kereta api provinsi, meliput:

rel kereta api ruas Tabang (Kutai Kertanegara) – Tutung (Kutai Barat).

b. Jaringan jalur kereta api khusus adalah jalur kereta api nasional untuk mengangkut batubara,

meliputi :

1) pembangunan jaringan jalur kereta api : Provinsi Kalimantan Tengah – Long Iram – Muara

Kedang – Sangatta; dan

2) pembangunan jaringan jalur kereta api : Provinsi Kalimantan Tengah – Dilang Puti – Muara

Kedang – Tenggarong – Sanga-Sanga.

3. Stasiun kereta api berupa pembangunan stasiun kereta api Damai Kota berada di Kecamatan Damai.

4. Pelayanan kereta api meliputi:

Page 15: BAB 3 RENCANA PEMBANGUNAN KABUPATEN …sippa.ciptakarya.pu.go.id/sippa_online/ws_file/dokumen...Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kabupaten Kutai Barat, Provinsi Kalimantan Timur

Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kabupaten Kutai Barat, Provinsi Kalimantan Timur

RENCANA PROGRAM INVESTASI JANGKA MENENGAH BIDANG PU/CIPTA KARYA 2016 - 2021

III. 15

a. peningkatan akses terhadap layanan kereta api; dan

b. jaminan keselamatan dan kenyamanan penumpang.

3.4.1.2.4 Rencana Jaringan Transportasi Udara.

Pengembangan sistem transportasi udara di Kabupaten Kutai Barat diarahkan pada

pengembangan tatanan kebandarudaraan dan ruang udara untuk penerbangan. Pengembangan tatanan

kebandarudaraan di Kabupaten Kutai Barat ini lebih ditekankan pada:

1. Pembangunan bandar udara Linggang Bigung berada di Kecamatan Linggang Bigung sebagai bandar

udara pengumpul skala pelayanan tersier;

2. Pembangunan bandar udara Mook Manor Bulatn berada di Kecamatan Mook Manor Bulatn sebagai

bandar udara pengumpul skala pelayanan tersier;

3. Pembangunan bandar udara Melalan berada di Kecamatan Barong Tongkok sebagai bandar udara

pengumpan;

3.4.1.3 Rencana Sistem Prasarana Lainnya.

Kebutuhan akan utilitas / sistem prasarana wilayah tidak pernah terlepas dari kegiatan/aktivitas

yang dilakukan oleh penduduk. Kebutuhan utilitas tersebut apabila tidak diatur dan segera diterapkan akan

terjadi ketimpangan wilayah (disparitas) dan ada sebagian wilayah yang tidak berjalan kegiatan

perekonomian, karena sarana penunjang berupa utilitas tersebut tidak terpenuhi dengan baik (kualitas dan

kapasitasnya) di suatu wilayah. Rencana pengembangan harus disesuaikan dengan penduduk dan tingkat

kebutuhan.

Sebagaimana telah dijelaskan diatas bahwa maka rencana sistem jaringan prasarana lainnya di

Kabupaten Kutai Barat terdiri dari:

3.4.1.3.1 Rencana Jaringan Prasarana Energi.

Kabupaten Kutai Barat dalam pengembangan jaringan prasarana energi di masa mendatang

dilakukan dengan pengembangan jaringan transmiri tenaga listrik dan jaringan tenaga listrik.

1. Pengembangan jaringan transmiri tenaga listrik.

Rencana jaringan transmisi tenaga listrik di Kabupaten Kutai Barat terdiri dari:

a. Pengembangan jaringan saluran udara tegangan menengah (SUTM) 307 (tiga ratus tujuh)

kilometer berada di seluruh kecamatan; dan

b. Pengembangan jaringan saluran udara tegangan rendah (SUTR) 168 (seratus enam puluh delapan)

kilometer berada di seluruh kecamatan.

Page 16: BAB 3 RENCANA PEMBANGUNAN KABUPATEN …sippa.ciptakarya.pu.go.id/sippa_online/ws_file/dokumen...Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kabupaten Kutai Barat, Provinsi Kalimantan Timur

Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kabupaten Kutai Barat, Provinsi Kalimantan Timur

RENCANA PROGRAM INVESTASI JANGKA MENENGAH BIDANG PU/CIPTA KARYA 2016 - 2021

III. 16

2. Pengembangan tenaga listrik.

Rencana tenaga listrik di Kabupaten Kutai Barat terdiri dari:

a. pengembangan Pembangkit Listrik Tenaga Diesel (PLTD) meliputi:

1. BGJ – Tanjung Isuy kapasitas kurang lebih 838.729 (delapan ratus tiga puluh delapan ribu

tujuh ratus dua puluh sembilan) kilo watt hour berada di Kecamatan Jempang;

2. BGK – Muara Kedang kapasitas kurang lebih 365.141 (tiga ratus enam puluh lima ribu seratus

empat puluh satu) kilo watt hour berada di Kecamatan Bongan;

3. BGN – Penyinggahan kapasitas kurang lebih 508.818 (lima ratus delapan ribu delapan ratus

delapan belas) kilo watt hour berada di Kecamatan Panyinggahan;

4. Melak (BSA) + Damai (BSD) + Lambing (BSE) kapasitas kurang lebih 31.517.632 (tiga puluh

satu juga lima ratus tujuh belas ribu enam ratus tiga puluh dua) kilo watt hour berada di

Kecamatan Melak;

5. BSB – Muara Pahu kapasitas kurang lebih 904.932 (sembilan ratus empat ribu Sembilan ratus

tiga puluh dua) berada di Kecamatan Muara Pahu;

6. BSC – Long Iram kapasitas kurang lebih 1.163.194 (satu juta seratus enam puluh tiga ribu

seratus sembilan puluh empat) berada di Kecamatan Long Iram;

7. BSH – Dilang Puti kapasitas kurang lebih 96.265 (sembilan puluh enam ribu dua ratus enam

puluh lima) berada di Kecamatan Bentian Besar Besar;

8. BSJ – Kelumpang kapasitas kurang lebih 65.786 (enam puluh lima ribu tujuh ratus delapan

puluh enam) berada di Kecamatan Manaar Bulant; dan

9. BSK – Sang sang kapasitas kurang lebih 113.766 (seratus tiga belas ribu tujuh ratus enam

puluh enam) berada di Kecamatan Siluq Ngurai.

b. pembangunan Pembangkit Listrik Tenaga Gas Batubara (PLTGBB) Royok kapasitas kurang lebih

80.000.000 (delapan puluh juta) berada di Kecamatan Barong Tongkok;

3.4.1.3.2 Rencana Jaringan Prasarana Komunikasi.

Adapun rencana pengembangan sistem telekomunikasi di Kabupaten Kutai Barat meliputi:

a. jaringan teresterial;

b. jaringan nirkabel; dan

Jaringan teresterial

Rencana pengembangan jaringan teresterial di Kabupaten Kutai Barat adalah sebagai berikut:

Page 17: BAB 3 RENCANA PEMBANGUNAN KABUPATEN …sippa.ciptakarya.pu.go.id/sippa_online/ws_file/dokumen...Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kabupaten Kutai Barat, Provinsi Kalimantan Timur

Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kabupaten Kutai Barat, Provinsi Kalimantan Timur

RENCANA PROGRAM INVESTASI JANGKA MENENGAH BIDANG PU/CIPTA KARYA 2016 - 2021

III. 17

1. Pengembangan Stasiun Telepon Otomat (STO) berada di Kecamatan Long Iram kapasitas kurang lebih

317 (tiga ratus tujuh belas) SST;

2. Pengembangan stasiun telepon kabel berada di Perkotaan Sendawar atau Kecamatan Melak dengan

skala pelayanan meliputi: Kecamatan Melak; Kecamatan Barong Tongkok; dan Kecamatan Sekolaq

Darat.

Jaringan Nirkabel

Rencana pengembangan jaringan nirkabel di Kabupaten Kutai Barat berupa pengembangan menara

telekomunikasi bersama pada seluruh kecamatan.

3.4.1.3.3 Rencana Jaringan Prasarana Sumberdaya Air.

Rencana sistem jaringan sumber daya air di Kabupaten Kutai Barat meliputi:

a. Sistem Wilayah Sungai (WS);

b. Sistem jaringan irigasi;

c. Sistem pengelolaan air baku;

d. Sistem air bersih ke kelompok pengguna; dan

e. Sistem pengendalian banjir.

Sistem Wilayah Sungai (WS).

Sistem wilayah sungai yang dimaksud dalam uraian ini mencakup sumberdaya air wilayah sungai,

DAS dan/atau sungai, danau, bendungan atau waduk, dan embung.

1. Rencana pengelolaan sumberdaya air wilayah sungai yang ada di Kabupaten adalah pengelolaan

wilayah sungai strategi nasional Mahakam.

2. DAS dan/atau sungai meliputi:

a. pengamanan jaringan sumberdaya air wilayah sungai strategis nasional Mahakam berupa DAS

Mahakam;

b. pengamanan jaringan sumberdaya air wilayah sungai lintas kabupaten/kota berupa Sungai

Mahakam; dan

c. pengamanan jaringan sumberdaya air wilayah sungai Kabupaten berupa Sungai Mahakam dan

Sub DASnya.

3. Danau berupa tangkapan air meliputi:

a. Danau Jempang berada di Kecamatan Jempang;

b. Danau Aco berada di Kecamatan Linggang Bigung;

Page 18: BAB 3 RENCANA PEMBANGUNAN KABUPATEN …sippa.ciptakarya.pu.go.id/sippa_online/ws_file/dokumen...Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kabupaten Kutai Barat, Provinsi Kalimantan Timur

Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kabupaten Kutai Barat, Provinsi Kalimantan Timur

RENCANA PROGRAM INVESTASI JANGKA MENENGAH BIDANG PU/CIPTA KARYA 2016 - 2021

III. 18

c. Danau Bluq berada di Kecamatan Nyuatan;

d. Danau Bahadaq berada di Kecamatan Tering;

e. DAM Namuk berada di Kecamatan Linggang Bigung;

f. Danau Barong berada di Kecamatan Melak;

g. Danau Gab berada di Kecamatan Long Iram;

h. Danau Melintang berada di Kecamatan Penyinggahan; dan

i. Danau Kelumpang berada di Kecamatan Mook Manor Bulatn.

4. Bendungan atau waduk berupa konservasi dan pendayagunaan sumberdaya air meliputi:

a. Waduk Geleo Asa berada di Kecamatan Barong Tongkok;

b. Waduk Rapak Oros berada di Kecamatan Linggang Bigung;

c. Waduk Resak III berada di Kecamatan Bongan;

d. Waduk Mentiwan berada di Kecamatan Melak; dan

e. Waduk Gemuruh berada di Kecamatan Mook Manor Bulatn.

5. Embung berupa konservasi dan pendayagunaan sumberdaya air meliputi:

a. Kecamatan Mook Manor Bulatn;

b. Kecamatan Melak; dan

c. Kecamatan Bongan

Sistem Jaringan Irigasi.

Rencana pengembangan jaringan irigasi di Kabupaten Kutai Barat terdiri atas:

1. Pemanfaatan jaringan irigasi kewenangan provinsi, meliputi:

a. Daerah Irigasi Rapak Oros seluas kurang lebih 1.050 (seribu lima puluh) hektar; dan

2. Pemanfaatan jaringan irigasi kewenangan kabupaten sebanyak 74 (tujuh puluh empat) daerah irigasi

seluas kurang lebih 13.383 (tiga belas ribu tiga ratus delapan puluh tiga) hektar.

Sistem Pengelolaan Air Baku.

Sistem pengelolaan air baku disini adalah pengelolaan sumber air baku yang dapat dijadikan

sebagai sumber air bersih bagi kegiatan penduduk maupun kegiatan industri dan pertanian. Pada saat ini,

pengelolaan air baku yang diperkirakan dapat dijadikan sebagai sumber air bersih adalah air permukaan

ddan air tanah.

Rencana pengembangan pengelolaan air baku di Kabupaten Kutai Barat adalah sebagai berikut:

1. Pemanfaatan air permukaan dan air tanah sebagai sumber air baku;

2. Pengoptimalan sumber mata air meliputi: Kecamatan Barong Tongkok; Kecamatan Bentian Besar;

Kecamatan Bongan; dan Kecamatan Nyuatan.

Page 19: BAB 3 RENCANA PEMBANGUNAN KABUPATEN …sippa.ciptakarya.pu.go.id/sippa_online/ws_file/dokumen...Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kabupaten Kutai Barat, Provinsi Kalimantan Timur

Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kabupaten Kutai Barat, Provinsi Kalimantan Timur

RENCANA PROGRAM INVESTASI JANGKA MENENGAH BIDANG PU/CIPTA KARYA 2016 - 2021

III. 19

3. Peningkatan dan pemeliharaan kualitas dan kuantitas produksi sumber air baku;

Jaringan Air Bersih ke Kelompok Pengguna

Rencana pengembangan jaringan air bersih ke kelompok pengguna di Kabupaten Kutai Barat adalah

sebagai berikut:

1. Sistem penyediaan air bersih non perpipaan dari pemerintah maupun dengan swadaya masyarakat;

2. Pengembangan Water Treatment Plant (WTP) meliputi:

a. pengembangan Water Treatment Plant (WTP) sistem perpipaan terpadu meliputi: Perkotaan

Sendawar; Kampung Muara Nayan berada di Kecamatan Jempang; dan Kampung Kebut berada di

Kecamatan Linggang Bigung.

b. pengembangan Water Treatment Plant (WTP) sistem perpipaan sederhana pada seluruh ibukota

kecamatan.

3. pengembangan instalasi pengolahan air bersih (IPA) meliputi:

a. IPA Sendawar kapasitas 140 (seratus empat puluh) liter per detik terdiri dari WTP I di Kampung

Royok dan WTP II di Kampung Jelmuq meliputi:

1) Kecamatan Melak;

2) Kecamatan Barong Tongkok;

3) Kecamatan Tering;

4) Kecamatan Linggang Bigung; dan

5) Kecamatan Sekolaq Darat.

b. IPA Muara Kedang kapasitas 10 (dua puluh) liter per detik berada di Kecamatan Bongan;

c. IPA Muara Pahu kapasitas 10 (dua puluh) liter per detik berada di Kecamatan Muara Pahu;

d. IPA Resak kapasitas 10 (dua puluh) liter per detik berada di Kecamatan Bongan;

e. IPA Damai kapasitas 10 (dua puluh) liter per detik berada di Kecamatan Damai;

f. IPA Tanjung Isuy kapasitas 10 (dua puluh) liter per detik berada di Kecamatan Jempang;

g. IPA Lemponah kapasitas 10 (dua puluh) liter per detik berada di Kecamatan Jempang;

h. IPA Long Iram kapasitas 10 (dua puluh) liter per detik berada di Kecamatan Long Iram;

i. IPA Muara Lawa kapasitas 10 (dua puluh) liter per detik berada di Kecamatan Muara Lawa;

j. IPA Mook Manor Bulatn kapasitas 10 (dua puluh) liter per detik berada di Kecamatan Mook

Manor Bulatn;

k. IPA Nyuatan kapasitas 10 (dua puluh) liter per detik berada di Kecamatan Nyuatan;

l. IPA Dilang Puti kapasitas 10 (dua puluh) liter per detik berada di Kecamatan Bentian Besar;

m. IPA Penyinggahan kapasitas 10 (dua puluh) liter per detik berada di Kecamatan Penyinggahan; dan

n. IPA Tering kapasitas 10 (dua puluh) liter per detik berada di Kecamatan Tering.

Page 20: BAB 3 RENCANA PEMBANGUNAN KABUPATEN …sippa.ciptakarya.pu.go.id/sippa_online/ws_file/dokumen...Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kabupaten Kutai Barat, Provinsi Kalimantan Timur

Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kabupaten Kutai Barat, Provinsi Kalimantan Timur

RENCANA PROGRAM INVESTASI JANGKA MENENGAH BIDANG PU/CIPTA KARYA 2016 - 2021

III. 20

Sistem Pengendalian Banjir.

Salah satu sumberdaya air di Kabupaten Kutai Barat adalah sumber air yang diperoleh dari alat

pengendali banjir yang dikembangkan. Dalam pengembangan sistem pengendali banjir ini, maka akan

dikembangkan sarana penunjangnya berupa waduk, sumur resapan, embung, dan lainnya yang pada

dasarnya dapat menampung air dan pada akhirnya dapat digunakan sebagai sumber air baku di Kabupaten

Kutai Barat.

Sistem pengendalian banjir yang dikembangkan di Kabupaten Kutai Barat adalah pengembangan

waduk dan embung pada daerah rawan banjir yaitu: Kecamatan Tering; Kecamatan Penyinggahan;

Kecamatan Manor Bulant; Kecamatan Melak; Kecamatan Muara Pahu; Kecamatan Tering; Kecamatan Long

Iram; Kecamatan Jempang; dan Kecamatan Bongan.

3.4.1.3.4 Rencana Jaringan Pengelolaan Lingkungan.

Rencana jaringan pengelolaan lingkungan di Kabupaten Kutai Barat meliputi:

a. Rencana jaringan persampahan;

b. Rencana jaringan air minum;

c. Rencana jaringan jalur dan ruang evakuasi;

d. Rencana jaringan sanitasi; dan

e. Rencana jaringan drainase.

Rencana Jaringan Persampahan.

Rencana pengelolaan persampahan di Kabupaten Kutai Barat untuk masa yang akan datang adalah:

1. Pembangunan Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Sampah berada di Perkotaan Sendawar;

2. Pengembangan Tempat Pemrosesan Sampah Terpadu (TPST) pada seluruh kawasan perkotaan;

3. Penyediaan penampungan sementara secara terpusat pada tiap unit-unit lingkungan dan pusat

kegiatan pelayanan;

4. Pengembangan penyediaan sarana prasarana pengolahan sampah;

5. Pengembangan sistem komposing kawasan perdesaan dan permukiman kepadatan rendah;

6. Peningkatan sistem pengelolaan sampah dengan sanitary landfill dan sistem 3 R meliputi: pengurangan

(reduce); penggunaan kembali (reuse); dan daur ulang (recycle).

Page 21: BAB 3 RENCANA PEMBANGUNAN KABUPATEN …sippa.ciptakarya.pu.go.id/sippa_online/ws_file/dokumen...Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kabupaten Kutai Barat, Provinsi Kalimantan Timur

Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kabupaten Kutai Barat, Provinsi Kalimantan Timur

RENCANA PROGRAM INVESTASI JANGKA MENENGAH BIDANG PU/CIPTA KARYA 2016 - 2021

III. 21

Rencana Jaringan Air Minum.

Rencana jaringan air minum dimaksudkan bahwa air minum hasil pengolahan air bersih yang bersumber

dari air baku sungai, mata air, dan lainnya. Dalam pengembangan jaringan air minum, rencana yang akan

dilakukan adalah sebagai berikut:

1. Peningkatan sistem pelayanan air minum perpipaan Perkotaan Sendawar meliputi: Kecamatan Melak;

Kecamatan Barong Tongkok; dan Kecamatan Sekolaq Darat.

2. Peningkatan pelayanan air minum menggunakan Water Treatment Plant (WTP) dengan sistem

perpipaan sederhana pada seluruh ibukota kecamatan.

Rencana Jaringan Jalur dan Ruang Evakuasi.

Rencana pengembangan sistem jalur dan ruang evakuasi bencana alam di Kabupaten Kutai Barat adalah

dengan penetapan jalur dan ruang evakuasi bencana baik itu bencana alam berupa rawan banjir.

Untuk menantisipasi terjadinya bencana tersebut, maka ditetapkan jalur dan ruang evakuasi dengan

maksud sebagai tempat teraman dari jangkauan bencana. Adapun jalur dan ruang evakuasi yang dimaksud

adalah:

1. Jalur evakuasi bencana alam meliputi:

a. jaringan jalan arteri dan jaringan jalan kolektor pada wilayah Kabupaten;

b. jaringan jalan Kabupaten; dan

c. jaringan jalan lingkungan pada seluruh kecamatan.

2. Ruang evakuasi bencana alam berada di ruang terbuka (escape area) atau bangunan gedung (escape

building) meliputi:

a. Daerah Tengah meliputi: Kecamatan Linggang Bigung; Kecamatan Barong Tongkok; Kecamatan

Sekolaq Darat; Kecamatan Nyuatan; Kecamatan Damai; dan Kecamatan Muara Lawa.

b. Daerah Selatan meliputi: Kecamatan Bentian Besar; dan Kecamatan Siluq Ngurai.

3. Penyediaan kelengkapan ruang evakuasi bencana alam meliputi: ruang hunian; ruang dapur umum;

ruang massal; ruang rehabilitasi; ruang logistik; ruang kantor; ruang utilitas; dan lapangan terbuka.

Rencana Jaringan Pengelolaan Air Limbah.

Dalam kaitannya dengan masalah sanitasi di Kabupaten Kutai Barat, maka dalam implementasi rencana

tersebut perlu dilakukannya upaya:

a. Pengembangan sistem pengelolaan limbah terpadu baik on site maupun off site pada kawasan

perkotaan;

b. Pemenuhan prasarana septic tank untuk setiap rumah pada kawasan permukiman perkotaan dan

kampung;

Page 22: BAB 3 RENCANA PEMBANGUNAN KABUPATEN …sippa.ciptakarya.pu.go.id/sippa_online/ws_file/dokumen...Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kabupaten Kutai Barat, Provinsi Kalimantan Timur

Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kabupaten Kutai Barat, Provinsi Kalimantan Timur

RENCANA PROGRAM INVESTASI JANGKA MENENGAH BIDANG PU/CIPTA KARYA 2016 - 2021

III. 22

c. Pengembangan jamban komunal pada kawasan permukiman padat, kumuh, dan fasilitas umum;

d. Pengembangan sistem pengelolaan air limbah kawasan peruntukan industri menggunakan Instalasi

Pengolahan Air Limbah (IPAL).

e. Penyediaan sarana prasarana pengolahan limbah industri, limbah medis, limbah berbahaya beracun

(B3) secara mandiri pada fasilitas tertentu maupun secara terpadu.

Rencana Jaringan Drainase.

Pengembangan sistem drainase di Kabupaten Kutai Barat yaitu dengan tetap memanfaatkan sistem

drainase yang ada serta memanfaatkan Aliran Sungai beserta anak-anak sungainya dan keramasan atau

pembuangan alamiah yang berfungsi sebagai badan air penampungan dari limpasan air hujan sebagai

jaringan pembuangan akhir. Adapun rencana pengembangan sistem drainase di Kabupaten Kutai Barat

yaitu:

a. Pengembangan jaringan drainase primer berupa jaringan sungai pada seluruh kecamatan;

b. Pengembangan jaringan drainase sekunder sepanjang jaringan jalan pada seluruh kecamatan;

c. Pengembangan jaringan drainase tersier pada seluruh kecamatan;

d. Penertiban dan perlindungan jaringan drainase untuk menghindari terjadinya penyempitan dan

pendangkalan;

e. Pembuatan sumur resapan kawasan terbangun; dan

f. Koordinasi pengelolaan saluran drainase kawasan perkotaan.

3.4.2 Arahan Pengembangan Permukiman.

3.4.2.1 Kawasan Permukiman Perkotaan.

Kawasan permukiman perkotaan adalah kawasan yang mempunyai kegiatan utama non pertanian

dengan susunan fungsi kawasan sebagai tempat permukiman perkotaan, pemusatan dan distribusi

pelayanan jasa pemerintahan, pelayanan sosial, dan kegiatan ekonomi. Ciri utama wilayah ini adalah

merupakan pusat pelayanan jasa pemerintahan, pelayanan sosial dan kegiatan ekonomi perkotaan, serta

jumlah penduduk yang relatif padat tetapi dengan luasan lahan yang relatif kecil.

Berdasarkan UU no.26/2007 tentang Penataan Ruang, kegiatan yang menjadi ciri kawasan

perkotaan meliputi tempat permukiman perkotaan serta tempat pemusatan dan pendistribusian kegiatan

bukan pertanian, seperti kegiatan pelayanan jasa pemerintahan, kegiatan pelayanan sosial, dan kegiatan

ekonomi. Dengan demikian, kawasan perkotaan (fungsi umum perkotaan) mencakup kegiatan :

Pusat pemerintahan

Pusat perdagangan dan jasa

Pusat pelayanan sosial dan rekreasi

Page 23: BAB 3 RENCANA PEMBANGUNAN KABUPATEN …sippa.ciptakarya.pu.go.id/sippa_online/ws_file/dokumen...Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kabupaten Kutai Barat, Provinsi Kalimantan Timur

Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Kabupaten Kutai Barat, Provinsi Kalimantan Timur

RENCANA PROGRAM INVESTASI JANGKA MENENGAH BIDANG PU/CIPTA KARYA 2016 - 2021

III. 23

Kondisi permukiman perkotaan saat ini yang telah berkembang adalah di wilayah pusat-pusat kegiatan

utama.

3.4.2.2 Kawasan Permukiman Perdesaan.

Kawasan perdesaan adalah kawasan yang mempunyai kegiatan utama pertanian termasuk

pengelolaan sumber daya alam dengan susunan fungsi kawasan sebagai tempat permukiman perdesaan,

pelayanan jasa sosial, dan kegiatan ekonomi. Kawasan permukiman perdesaan lokasinya menyebar dalam

bentuk pusat-pusat permukiman desa.

Berdasarkan UU no.26/2007 tentang Penataan Ruang, kegiatan yang menjadi ciri kawasan

perdesaan meliputi tempat permukiman perdesaan, kegiatan pertanian, kegiatan terkait pengelolaan

tumbuhan alami, kegiatan pengelolaan sumber daya alam, kegiatan pemerintahan, kegiatan pelayanan

sosial, dan kegiatan ekonomi. Karenanya, dalam kawasan perdesaan paling tidak terdapat kegiatan berupa :

Pusat pelayanan jasa sosial ekonomi, seperti pasar, peribadatan, pendidikan.

Lahan usaha pertanian, seperti sawah irigasi teknis, sawah semi irigasi teknis, tegalan,

perkebunan dan kebun campuran.

Permasalahan yang dihadapi kawasan perdesaan umumnya berkaitan dengan keterbatasan

sistem produksi dan pemasaran. Beberapa kebutuhan pengembangan yang mendesak dirasakan antara

lain:

Perbaikan sistem dan mekanisme budidaya pertanian antara lain melalui perbaikan prasarana

produksi, peningkatan penyuluhan bagi petani dan pemberian insentif (antara lain berupa

kredit) dalam memacu produksi petani.

Peningkatan prasarana perhubungan dan pemasaran antar desa dan kota.

Pengembangan pusat permukiman harus dikaitkan secara serasi, selaras dan saling menguatkan

dengan sistem kota dan pengembangan kawasan-kawasan produksi dan prasarana wilayah. Dalam rangka

memadukan perkembangan desa dan kota perlu dipilih pusat-pusat desa yang merupakan desa-desa yang

mempunyai keterkaitan dengan desa-desa lain dan pusat-pusat permukiman kota.