proposal tingkat pengetahuan ibu tentang efek samping kb pil oral kombinasi di bps aida palangka...

70
PROPOSAL TINGKAT PENGETAHUAN IBU TENTANG EFEK SAMPING KB PIL KOMBINASI DI BPS AIDA PALANGKA RAYA (PENELITIAN DESKRIPTIF) OLEH: ERIZA FEBRIANDIST. S NIM : 2010.A.01.0011 i

Upload: yudha10

Post on 01-Jan-2016

866 views

Category:

Documents


22 download

DESCRIPTION

TINGKAT PENGETAHUAN IBU TENTANG EFEK SAMPING KB PILORAL KOMBINASI DI BPS AIDA PALANGKA RAYA

TRANSCRIPT

PROPOSAL

TINGKAT PENGETAHUAN IBU TENTANG EFEK SAMPING KB PIL KOMBINASI DI BPS AIDA PALANGKA RAYA

(PENELITIAN DESKRIPTIF)

OLEH:

ERIZA FEBRIANDIST. S

NIM : 2010.A.01.0011

YAYASAN EKA HARAP PALANGKA RAYA

SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN

PROGRAM STUDI D III KEBIDANAN

TAHUN 2013

i

PROPOSAL

TINGKAT PENGETAHUAN IBU TENTANG EFEK SAMPING KB PILKOMBINASI DI BPS AIDA PALANGKA RAYA

(PENELITIAN DESKRIPTIF)

Dibuat Sebagai Syarat Dalam Menempuh Ujian Sidang Proposal dan Melanjutkan Penelitian Pada Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan

Eka Harap Palangka Raya

OLEH:

ERIZA FEBRIANDIST. S

NIM : 2010.A.01.0011

YAYASAN EKA HARAP PALANGKA RAYA

SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN

PROGRAM STUDI D III KEBIDANAN

TAHUN 2013

i

SURAT PERNYATAAN

Saya bersumpah/ berjanji bahwa Proposal/ KTI ini adalah hasil karya sendiri dan

belum pernah dikumpulkan oleh orang lain untuk memperoleh gelar dari berbagai

jenjang pendidikan

di Perguruan Tinggi manapun.

Palangka Raya, Mei 2013

Yang Menyatakan,

Eriza Febriandist. S

ii

LEMBAR PERSETUJUAN

Proposal ini telah disetujui untuk diujitanggal Mei 2013

Oleh:

PEMBIMBING

Ika Yudianasari, SST

iii

PENETAPAN PANITIA PENGUJI PROPOSAL

Judul : Tingkat Pengetahuan Ibu Tentang Efek Samping KB Pil Kombinasi di

BPS Aida Palangka Raya

Nama : Eriza Febriandist. S

NIM : 2010 A.01.0011

Proposal/ Karya Tulis Ilmiah Ini Telah di Uji dan Disetujui Oleh Tim Penguji

Pada Tanggal ……………..2013

PANITIA PENGUJI

Ketua : Winarti Tri Wijayanti, S.Pd SSIT (...................................)

Anggota : Ika Yudianasari, SST (...................................)

Mengetahui,Ketua Program Studi DIII Kebidanan

Sarah H. Rintuh, S.Pd

iv

LEMBAR PENGESAHAN

Judul : Tingkat Pengetahuan Ibu Tentang Efek Samping KB Pil Kombinasi di

BPS Aida Palangka Raya

Nama : Eriza Febriandist. S

NIM : 2010 A.01.0011

Proposal/ Karya Tulis Ilmiah Ini Telah di Uji dan Disetujui Oleh Tim Penguji

Pada Tanggal ……………..2013

PANITIA PENGUJI

Ketua : Winarti Tri Wijayanti, S.Pd SSIT (...................................)

Anggota : Ika Yudianasari, SST (...................................)

Ketua Stikes Ketua Prodi

(Dra. Mariaty Darmawan, MM) (Sarah H. Rintuh, S.Pd)

v

KATA PENGANTAR

Puji dan syukur penulis panjatkan Kehadirat Tuhan Yang Maha Esa, atas

berkat dan anugerah-Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan proposal yang

berjudul “Tingkat Pengetahuan Ibu Tentang Efek Samping KB Pil Kombinasi di

BPS Aida Palangka Raya”. Dalam Kesempatan ini penulis menyampaikan ucapan

terima kasih kepada :

1. Ibu Dra. Mariaty Darmawan, MM selaku ketua STIKES Eka Harap Palangka

Raya dan ketua penguji yang telah banyak membimbing selama ini.

2. Ibu Sarah H. Rintuh, S.Pd, selaku ketua program studi DIII kebidanan

STIKES Eka Harap Palangka Raya, yang telah memberikan kritik dan saran

dalam menyelesaikan proposal ini.

3. Ika Yudianasari, SST, selaku Dosen Pembimbing yang telah banyak memberi

saran dan bimbingannya dalam menyelesaikan proposal ini.

4. Winarti Tri Wijayanti, S.Pd SSIT, selaku dosen penguji dalam penulisan ini

yang telah memberikan saran untuk penyusunan proposal ini.

5. Seluruh Staf pengajar DIII kebidanan STIKES Eka Harap Palangka Raya yang

selama ini telah mengajarkan tentang banyak hal.

6. Kedua orang tua saya yang selama ini telah memberikan dukungan, kasih

sayang, dan bantuan baik moril maupun materil serta doa.

7. Seluruh teman-teman Jurusan DIII kebidanan dan semua pihak yang telah

membantu dalam penulisan proposal ini.

Penulis menyadari sepenuhnya bahwa proposal ini masih jauh dari

sempurna, maka dengan ini penulis sangat mengharapkan kritik dan saran yang

membangun dari bergabai pihak.

vi

Akhir Kata, semoga penelitian ini dapat berguna bagi pengembangan

ilmu kebidanan khususnya dalam riset kebidanan dan semoga Tuhan Yang Maha

Esa senantiasa memberikan berkat dan karunianya.

Palangka Raya, Mei 2013

Penulis

vii

DAFTAR ISI

HALAMAN SAMPUL LUAR

HALAMAN SAMPUL DALAM...........................................................................i

SURAT PERNYATAAN.......................................................................................ii

LEMBAR PERSETUJUAN.................................................................................iii

PENETAPAN PANITIA PENGUJI PROPOSAL.............................................iv

LEMBAR PENGESAHAN...................................................................................v

KATA PENGANTAR...........................................................................................vi

DAFTAR ISI.......................................................................................................viii

DAFTAR GAMBAR..............................................................................................x

DAFTAR TABEL.................................................................................................xi

DAFTAR LAMPIRAN........................................................................................xii

BAB I PENDAHULUAN.......................................................................................1

1.1 Latar Balakang.............................................................................................1

1.2 Rumusan Masalah........................................................................................3

1.3 Tujuan Penelitian.........................................................................................3

1.3.1 Tujuan Umum..............................................................................................3

1.3.2 Tujuan Khusus.............................................................................................3

1.4 Manfaat Penelitian.......................................................................................3

1.4.1 Teoritis.........................................................................................................3

1.4.2 Praktis...........................................................................................................3

BAB II TINJAUAN PUSTAKA............................................................................5

2.1 Konsep Pengetahuan....................................................................................5

2.1.1 Defenisi Pengetahuan...................................................................................5

2.1.2 Tingkat Pengetahuan....................................................................................5

2.1.3 Faktor – faktor yang Mempengaruhi Pengetahuan......................................6

2.1.4 Cara Mengukur Tingkat Pengetahuan..........................................................8

2.2 Konsep Dasar Keluarga Berencana..............................................................9

2.2.1 Pengertian Keluarga Berencana...................................................................9

2.2.2 Macam-macam alat Kontrasepsi..................................................................9

2.2.3 Tujuan KB....................................................................................................9

viii

2.2.4 Manfaat KB................................................................................................10

2.3 Konsep Dsar Kontrasepsi Pil.....................................................................10

2.3.1 Pengertian...................................................................................................10

2.3.2 Macam-macam Pil.....................................................................................10

2.4 Pil Kombinasi.............................................................................................11

2.4.1 Pengertian...................................................................................................11

2.4.2 Cara Kerja Pil Kombinasi..........................................................................11

2.4.3 Manfaat konstrasepsi Pil kombinasi...........................................................12

2.4.4 Mekanisme Kerja Pil Kombinasi...............................................................12

2.4.5 Kelebihan Pil KB Kombinasi.....................................................................13

2.4.6 Efek Samping Kontrasepsi Pil Kombinasi.................................................14

2.4.7 Penanganan Efek Samping Pil Kombinasi.................................................15

2.5 Kerangka Konsep.......................................................................................17

BAB 3 METODE PENELITIAN........................................................................18

3.1 Desain Penelitian........................................................................................18

3.2 Kerangka Kerja..........................................................................................19

3.3 Identifikasi Variabel...................................................................................20

3.4 Definisi Operasional...................................................................................20

3.5 Populasi, Sampel dan Sampling.................................................................22

3.5.1 Populasi......................................................................................................22

3.5.2 Sampel........................................................................................................22

3.5.3 Teknik Sampling........................................................................................22

3.6 Pengumpulan Data dan Pengolahan Data..................................................22

3.6.1 Pengumpulan Data.....................................................................................22

3.6.2 Analisa Data...............................................................................................23

3.7 Etika Penulisan...........................................................................................25

3.7.1 Anonimity (Tanpa Nama)...........................................................................25

3.7.2 Kerahasiaan (Confidentiality)....................................................................26

3.7.3 Informed Consent (Lembar Persetujuan)...................................................26

DAFTAR PUSTAKA...........................................................................................27

ix

DAFTAR GAMBAR

Gambar 2.2 Kerangka Konsep Tingkat Pengetahuan Ibu tentang Efek Samping

KB Pil Kombinasi di BPS Bidan Aida Palangka Raya..................17

Gambar 3.1 Kerangka kerja Tingkat Pengetahuan Ibu tentang Efek Samping

KB Pil Kombinasi di BPS Bidan Aida Palangka Raya..................19

x

DAFTAR TABEL

Tabel 3.1 Definisi operasional Tingkat Pengetahuan Ibu tentang Efek Samping KB Pil Kombinasi di BPS Bidan Aida Palangka Raya.......................21

xi

DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1 Surat studi pendahuluan dari Kampus

Lampiran 2 Surat Persetujuan penelitian dari BPS

Lampiran 3 Formulir Persetujuan Kuesioner dan Kuesioner

Lampiran 4 Lembar konsultasi

xii

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Balakang

Tingginya laju pertumbuhan penduduk saat ini memang menjadi masalah

besar di Indonesia. Berdasarkan sensus penduduk tahun 2009 laju pertumbuhan

penduduk mencapai 1,13% per tahun, sedangkan tahun 2010 diketahui bahwa laju

pertumbuhan penduduk mencapai 1,49% per tahun (BKKBN, 2010). Untuk

menangani hal tersebut maka terus dilakukan upaya penanganan yaitu dengan

program KB guna menurunkan laju pertumbuhan penduduk. Bidan sebagai tenaga

professional kesehatan di bawah Kementrian Kesehatan merupakan pihak utama

dalam mensukseskan program KB. Salah satu jenis kontrasepsi efektif yang

menjadi pilihan dan merupakan salah satu bagian dari program KB Nasional saat

ini adalah Pil Kombinasi, merupakan salah satu alat kontrasepsi yang sangat

efektif, tidak mengganggu hubungan suami istri, aman, reversibilitas tinggi.

Tetapi KB Pil Kombinasi juga banyak menimbulkan efek samping seperti mual,

muntah, payudara membesar, pertambahan berat badan, keputihan, sakit kepala,

dan kebanyakan akseptor belum mengetahui tentang efek samping tersebut.

Berdasarkan WHO 2010, jumlah akseptor KB Pil di dunia sejumlah

20.000.000 orang, sedangkan yang mengalami efek samping karena penggunaan

KB Pil sebanyak 8.000.000 (40%). Secara nasional, di Indonesia jumlah peserta

KB aktif yang menggunakan kontrasepsi pada bulan Mei 2011 adalah sebanyak

33.426.893, terdiri dari: IUD 3.802.724 akseptor (11,4%), MOW 1.194.710

akseptor (3,6%), MOP 290.067 akseptor (0,7), kondom sebanyak 856.605

1

2

akseptor (2,6%), implant 2.779.465 akseptor (8,3%), suntik 15.748.784 akseptor

(47,1%), Pil sebanyak 8.814.508 (26,3%). (BKKBN, 2011). Berdasarkan data dari

BKKBN bulan Desember 2011 Akseptor KB Pil aktif di Provinsi Kalimantan

Tengah sebanyak 516.639 orang, sebagian mengalami efek samping dari

penggunaan KB Pil Kombinasi yaitu terdiri dari 72.239 orang (22,2%) mengalami

sering pusing, 315.149 orang (14%), flek coklat pada wajah 320.000 orang

(61%). (BKKBN Provinsi Kalimantan Tengah 2011).

Salah satu alat kontrasepsi yang efektif yang menjadi pilihan dan

merupakan salah satu bagian dari Program KB Nasional saat ini adalah Pil

Kombinasi. Tetapi saat ini, pengetahuan akseptor mengenai efek samping KB Pil

Kombinasi masih kurang, sehingga akseptor sering mengeluhkan efek samping

tersebut setelah beberapa bulan penggunaan, dan itu adalah hal yang wajar. Efek

samping yang mungkin timbul pada akseptor KB Pil Kombinasi antara lain mual,

muntah, payudara membesar, pertambahan berat badan keputihan, sakit kepala,

komplikasi trombo emboli, rasa lelah, libido menurun (Hartanto, 2004).

Bidan merupakan tenaga professional kesehatan yang merupakan pihak

terdekat dengan calon akseptor karena merupakan pemberi pelayanan utama mulai

dari KIE sampai dengan pemasangan alat kontrasepsi. Untuk itu peran tenaga

kesehatan terutama bidan dalam memberikan konseling, tentang arti KB, manfaat

KB, cara ber-KB atau metode kontrasepsi, dasar-dasar tentang kontrasepsi dan

penjelasanya dan efek samping KB sangat diperlukan untuk menambah

pengetahuan ibu tentang alat kontrasepsi yang akan diguanakanya (Hartanto,

Hanafi, 2004).

3

Berdasarkan dari latar belakang di atas peneliti tertarik melakukan

penelitian tentang Tingkat Pengetahuan Ibu tentang Efek Samping KB Pil

Kombinasi di BPS Aida Palangka Raya.

1.2 Rumusan Masalah

Berdasarkan latar balakang di atas maka penulis merumuskan masalah yaitu

“Bagaimana Tingkat Pengetahuan Ibu tentang Efek Samping KB Pil Kombinasi di

BPS Aida Palangka Raya?”.

1.3 Tujuan Penelitian

1.3.1 Tujuan Umum

Mengetahui Tingkat Pengetahuan Ibu tentang Efek Samping KB Pil

Kombinasi di BPS Aida Palangka Raya.

1.3.2 Tujuan Khusus

1) Mengidentifikasi Tingkat Pengetahuan Ibu tentang KB Pil Kombinasi di BPS

Aida Palangka Raya.

2) Mengidentifikasi Tingkat Pengetahuan Ibu tentang Efek Samping KB Pil

Kombinasi di BPS Aida Palangka Raya.

3) Mengidentifikasi Tingkat Pengetahuan Ibu tentang Penanganan Efek Samping

KB Pil Kombinasi di BPS Aida Palangka Raya.

1.4 Manfaat Penelitian

1.4.1 Teoritis

Dengan adanya penelitian ini diharapkan dapat memperkuatkan teori-teori

yang sudah ada, serta menemukan adanya teori baru.

1.4.2 Praktis

1) Bagi Institusi Pendidikan

4

Penelitian ini dapat digunakan sebagai bahan tambahan kepustakaan dalam

penelitian selanjutnya dan dapat digunakan sebagai bahan menambah wawasan

dan pengetahuan bagi pembaca.

2) Tempat Penelitian

Penelitian ini diharapkan dapat menjadi masukan informasi yang diharapkan

dapat menjadi umpan balik bagi para tenaga kesehatan tentang Tingkat

Pengetahuan Ibu tentang Efek Samping KB Pil Kombinasi di BPS Aida Palangka

Raya.

3) Responden

Penelitian ini diharapkan dapat menambah pengetahuan masyarakat,

khususnya akseptor KB tentang Efek samping KB yang diganakan.

4) Peneliti

Meningkatkan ilmu pengetahuan dan memperoleh pengalaman untuk

melakukan penelitaian lapangan, dan sebagai motivasi peniliti untuk lebih baik

lagi dalam penelitian selanjutnya.

BAB II

TINJAUAN PUSTAKA

2.1 Konsep Pengetahuan

2.1.1 Defenisi Pengetahuan

Pengetahuan adalah merupakan hasil dari tahu dan ini terjadi setelah

seseorang melakukan penginderaan terhadap suatu objek tertentu. Penginderaan

terjadi melalui panca indra manusia yakni penglihatan, pendengaran, penciuman,

rasa dan raba. Sebagian pengetahuan manusia diperoleh melalui mata dan telinga.

(Notoadmojo, 2003).

Pengetahuan adalah segala sesuatu yang diketahui; kepandaian (Kamus

Besar Bahasa Indonesia , 2003).

Pengetahuan atau kognitif merupakan faktor yang sangat penting untuk

terbentuknya tindakan seseorang sebab dari pengetahuan dan penelitian ternyata

prilakunya yang disadari oleh pengetahuan akan lebih langgeng dari pada prilaku

yang tidak didasari oleh pengetahuan.

2.1.2 Tingkat Pengetahuan

Menurut (Notoadmodjo, 2005: 31), tahap pengetahuan di dalam domain

kognitif terdiri dari 6 tahap :

2.1.2.1 Tahu

Tahu diartikan sebagai mengingat suatu materi yang telah dipelajari

sebelumnya termasuk kedalam tingkatan ini adalah mengingat kembali terhadap

suatu yang spesifik dari seluruh bahan yang dipelajari atau rangsangan yang telah

diterima. Oleh sebab itu tahu adalah tingkat pengetahuan tingkat rendah.

5

6

2.1.2.2 Memahami

Memahami diartikan sebagai suatu kemampuan untuk menjelaskan cara

benar tentang objek yang diketahui yang dapat diimplementasikan materi tersebut

secara benar.

2.1.2.3 Aplikasi

Aplikasi diartikan sebagai kemampuan untuk menggunakan materi yang

telah dipelajari pada situasi atau pada kondisi yang sebenarnya.

2.1.2.4 Analisis

Analisis atau kemampuan untuk menjabarkan suatu materi atau suatu objek

kedalam komponen – komponen, tetapi masih dalam suatu struktur organisasi

tersebut dan masih ada kaitannya satu sama yang lain.

2.1.2.5 Sintesis

Sintesis menunjukkan pada suatu komponen untuk menetapkan atau

menghubungkan bagian – bagian dalam bentuk keseluruh yang baru. Dengan kata

lain sintesis adalah suatu kemampuan untuk menyusun formulasi baru dari

formulasi – formulasi yang ada.

2.1.2.6 Evaluasi

Evaluasi berkaitan dengan kemampuan untuk melakukan austifikasi atau

penilaian berdasarkan suatu kriteria – kriteria yang ada.

2.1.3 Faktor – faktor yang Mempengaruhi Pengetahuan

Menurut Notoadmojo (2003) faktor yang mempengaruhi pengetahuan

adalah :

7

2.1.3.1 Umur

Umur adalah variabel yang selalu diperhatikan penyelidikan

epidemiologinya. Angka – angka kesakitan maupun kematian hampir semua

keadaan menunjukkan hubungan dengan umur. Persoalan yang dihadapi adalah

apakah umur dilaporkan tetap, apakah panjangnya interval didalam

pengelompokkan cukup atau tidak.

2.1.3.2 Pendidikan

Mendidik atau pendidik adalah dua hal yang saling berhubungan. Dari segi

bahasa mendidik adalah kata kerja, pendidik kata benda. Kalau kita mendidik

berarti kita melakukan suatu kegiatan atau tindakan, kegiatan mendidik

menunjukkan adanya yang mendidik disatu pihak yang dididik adalah suatu

kegiatan yang mengandung antara dua manusia atau lebih.

2.1.3.3 Pengalaman

Sudarmita (2002) mengatakan bahwa pengetahuan dapat terbentuk dari

pengalaman dan ingatan yang didapat sebelumnya. Variable pengetahuan akan

diukur dengan menggunakan kuesioner dengan hasil ukur: baik, sedang dan

buruk.

2.1.3.4 Media Massa

Dengan masuknya tehnologi akan tersedia pula bermacam – macam media

massa. Media massa tersebut merupakan alat saluran (Channel) untuk

menyampaikan sejumlah informasi sehingga mempermudah masyarakat

menerima pesan. Dengan demikian akan mempengaruhi pengetahuan masyarakat

tentang inofasi baru (Notoadmodjo, 2005 : 13).

8

2.1.3.5 Sosial Budaya

Kebudayaan berpindah dari setiap generasi manusia. Setiap generasi selalu

melanjutkan apa yang telah mereka pelajari dan juga apa yang mereka sendiri

tambahkan dalam budaya tersebut. Kebudayaan juga sebagai jalan arah di dalam

bertindak dan berfikir sesuai dengan pengalaman yang sudah dimilikinya. Dengan

demikian seseorang akan bertambah pula pengetahuannya.

2.1.4 Cara Mengukur Tingkat Pengetahuan

Cara mengukur tingkat pengetahuan Menurut (Arikunto, 2006:97), bahwa

pengukuran pengetahuan dapat diperoleh dari kuesioner atau angket yang

menanyakan isi materi yang ingin diukur dari subyek penelitian atau responden.

Kedalaman pengetahuan yang ingin kita ketahui atau kita ukur dapat kita

sesuaikan dengan tingkat pengetahuan tersebut diatas. Sedangkan kualitas

pengetahuan pada masing masing tingkat pengetahuan dapat dilakukan dengan

skoring yaitu :

Menurut Arikunto (2006), pengetahuan dibagi dalam 3 kategori, yaitu:

1) Baik : Bila subyek mampu menjawab dengan benar 76% - 100% dari

seluruh petanyaan

2) Cukup : Bila subyek mampu menjawab dengan benar 56% - 75% dari seluruh

pertanyaan

3) Kurang : Bila subyek mampu menjawab dengan benar 40% - 55% dari seluruh

pertanyaan.

9

2.2 Konsep Dasar Keluarga Berencana

2.2.1 Pengertian Keluarga Berencana

KB adalah usaha-usaha untuk mencegah kehamilan, dapat bersifat

sementara dapat juga bersifat permanen (Wiknjosastro, 2008).

KB adalah suatu usaha menjarangkan atau merencanakan jumlah dan jarak

kehamilan dengan menggunakan kontrasepsi (Sulistyawati, 2011).

2.2.2 Macam-macam alat Kontrasepsi

2.2.2.1 Kontrasepsi Hormonal :

1) Per Oral

(1) Pil Kombinasi (POK)

(2) Mini-Pil

(3) Morning-after pill

2) Injeksi / Suntikan

3) Sub cutis (Implant)

(1) Implan Non – Biodegradabel (Norplant-2, ST-1435, implanon)

(2) Implan Biodegradabel (Capronor, Pellets)

2.2.2.2 Intra Uterine Devices (IUD, AKDR)

2.2.3 Tujuan KB

Menurut Handayani (2010), tujuan program KB adalah :

1) Tujuan Umum

(1) Membangun kembali dan melestarikan pondasi yang kokoh bagi

pelaksana program KB dimasa mendatang untuk mencapai keluarga

berkualitas tahun 2015.

10

2) Tujuan Khusus

(1) Meningkatkan kesejahteraan ibu dan anak serta mewujudkan keluarga

kecil yang bahagia dan sejahtera melalui pengendalian kelahiran dan

pengendalian pertumbuhan penduduk Indonesia.

(2) Terciptanya penduduk yang berkualitas, sumber daya manusia yang

bermutu, dan meningkatkan kesejahteraan keluarga.

2.2.4 Manfaat KB

1) Efektivitas cukup tinggi.

2) Dapat dipakai 2 samapai 4 tahun yaitu sesuai dengan jarak kehamilan anak

yang direncanakan (Arum dan Sujiyantini, 2011).

2.3 Konsep Dsar Kontrasepsi Pil

2.3.1 Pengertian

Kontrasepsi Pil adalah kontrasepsi hormonal yang terdiri atas komponen

estrogen dan komponen progestagen, atau salah satu dari komponen itu

(Wiknjosastro, 2008).

Kontrasepsi hormonal yang saat ini umumnya berisi 30-50 mcg estrogen

dan atau progesteron 1 mg atau kurang (Hartanto, 2004).

2.3.2 Macam-macam Pil

Menurut Handayani (2010), Pil terdiri dari dua macam yakni Pil

Kombinasi dan Pil Progestin.

2.3.2.1 Pil kombinasi terdiri dari tiga jenis, antara lain :

1) Monofasik adalah Pil yang tersedia dalam kemesan 21 tablet mengandung

hormon aktiof atau estrogen progesteron dalam dosis yang sama, dengan 7

tablet tanpa hormon aktif, jumlah dan porsi hormonya konstan setiap hari.

11

2) Bifasik adalah Pil yang tersedia dalam kemesan 21 tablet mengandung hormon

aktif ekstrogen atau progestron dengan dua dosis yang berbeda, dengan 7 tablet

tanpa hormon aktif, dosis hormon bervariasi setiap hari.

3) Trifasik adalah Pil yang tersedia dalam kemesan 21 tablet mengandung hormon

aktif estrogen atau progestron dengan 3 dosis yang berbeda, dengan 7 tablet

tanpa hormon aktif, hormon bervariasi setiap hari.

2.3.2.2 Pil Progestin (Minipil) terdiri dua jenis, antara lain :

1) Kemasan dengan isi 5 pil : 300μg levonorgestel atau 350 μg noretridon.

2) Kemasan dengan isi 28 pil : 75μg norgestrel.

2.4 Pil Kombinasi

2.4.1 Pengertian

Pil kombinasi adalah kontrasepsi yang pada dasarnya meniru proses-

proses alamiah, yakni akan mengantikan produksi normal; estrogen dan

progestron oleh ovarium (Hartanto, 2004).

Pil kombinasi adalah pil hormonal yang terdiri atas komponen estrogen

dan komponen progestagen (Wiknjosastro, 2010).

Pil kombinasi merupakan pil kontrasepsi yang berisi hormon sintesis

estrogen dan progestron (Handayani, 2010).

2.4.2 Cara Kerja Pil Kombinasi

1) Menekan ovulasi.

2) Mencegah implantasi.

3) Lendir servik mengental sehingga sulit dilalui sperma.

4) Pergeseran tuba terganggu sehingga transportasi telur dengan sendiri akan

terganggu pula (Saifuddin dkk, 2006)

12

2.4.3 Manfaat konstrasepsi Pil kombinasi

Menurut Arum dan Sujiyatini (2010), manfaat Pil kombinasi antara lain :

1) Memiliki efektivitas yang tinggi.

2) Resiko terhadap kesehatan sangat kecil.

3) Tidak menggangu hubungan seksual.

4) Siklus haid menjadi teratur, banyak darah haid berkurang.

5) Dapat digunakan jangka panjang.

6) Dapat digunakan sejak usia remaja sehingga menopause.

7) Mudah dihentikan setiap saat.

8) Kesuburan segala kembali penggunaan pil dihentikan.

9) Dapat digunakan kontrasepsi darurat.

10) Membantu pencegahan :

(1) Kehamilan ektopik.

(2) Kanker Ovarium.

(3) Kanker Endometrium.

(4) Kista Ovarium.

(5) Penyakit Radang Panggul.

(6) kelainan jinak pada payudara.

(7) Disminorhoe.

(8) Jerawat.

2.4.4 Mekanisme Kerja Pil Kombinasi

Mekanisme kerja

1) Menghambat terjadinya ovulasi, dalam ovarium terdapat banyak folikel-

folikel primoralian yang kemudian berkembang menjadi iblikel degraaf, atas

13

pengaruh folikel mengalami proses muturasi dan mencapai permukaan

ovarium pada saat ini dikeluarkan juga LI I-R.17 oleh Mypothalamus yang

merangsang Hypofise untuk mengeluarkan LH. Dengan bertambhnya kadar

estrogen maka pengeluaran LH dimana LLI akan menyebabkan pecahnya

folikel yang telah matang dan siap dibuahi.

2) Menyebabkan lendir serviks menjadi kental sehingga penetrasi dan

transportasi sperma akan terhalang, sulit atau tidak mungkin ditembus sama

sekali.

3) Menyebabkan perubahan fisiologis (menipisnya) endometrium sehingga tidak

siap menerima kehamilan. Dengan menurunnya kadar LH maka corpus

inteum berdegenerasi dan kadar estrogen serta progesterone akan menurun

dengan cepat. Akibatnya adalah endometrium tidak dapat dipertahankan lagi

sehingga tidak siap menerima kehamilan.

2.4.5 Kelebihan Pil KB Kombinasi

1) Efektifitasnya tinggi, dapat dipercaya jika dikonsumsi sesuai aturan pakainya.

2) Pemakai Pil dapat hamil lagi, bila mana dikehendaki kesuburan dapat kembali

dengan cepat

3) Tidak mengganggu kegiatan seksual suami istri

4) Siklus haid menjadi teratur

5) Dapat menghilangkan keluhan nyeri haid

6) Untuk pengobatan kemandulan, kadang-kadang dapat dipakai untuk

memancing kesuburan

7) Untuk mengobati wanita dengan perdarahan yang tidak teratur

8) Untuk mengobati perdarahan haid pada wanita usia muda

14

9) Dapat memperbaiki perdarahan tidak teratur yang disebabkan pemberian

kontrasepsi lainnya.

10) Dikatakan dapat mengurangi angka kejadian kanker payudara

2.4.6 Efek Samping Kontrasepsi Pil Kombinasi

Efek samping Kontrasepsi Pil Kombinasi adalah kondisi yang mungkin

timbul pada saat atau setelah memakai Kontrasepsi Pil Kombinasi.Menurut

Sulistyawati (2011), efek samping yang mungkin timbul dari kontrasepsi pil yaitu:

1) Perdarahan

2) Tekanan darah tinggi, tekanan darah lebih dari 140/100 mmHg

3) Perubahan Berat Badan

Berat badan bertambah setelah menggunakan pil kombinasi, biasanya 1

sampai 2 kg.

4) Jerawat (timbul jerawat di wajah)

5) Kloasma

Hiperpigmentasi berwarna coklat, bentuk tidak teratur, biasanya timbul di dahi

dan pipi sebelah atas.

6) Tromboembolisme

Terjadi thrombosis vena, emboli paru, thrombosis arteri otak. Thromboemboli

jarang terjadi, angka kejadianya 4-9 kali lebih tinggi dari yang bukan

pengguna Pil.

7) Air susu ibu berkurang

Air susu ibu berkurang, bahkan kadang-kadang sampai berhenti sama sekali.

8) Ganguan Fungsi Hati

15

Progesteron menyebabkan empedu menjadi lambat, apabila berlangsung lama

saluran empedu menjadi tersumbat sehingga cairan empedu akan meningkat,

hal inilah yang menyebabkan warna kuning.

9) Varises

Terjadi pelebaran pembuluh darah vena, sehingga menjadi menonjol di

permukaan kulit (biasanya di betis).

10) Perubahan Libido

Terjadi peningkatan atau perubahan libido.

11) Depresi

Perasaan lesu dan tidak bersemangat dalam bekerja.

12) Pusing/Migrain

Sakit kepala yang sangat pada salah satu sisi, terasa berdenyut-denyut dan

disertai rasa mual yang amat sangat.

13) Mual dan Muntah

Rasa mual sampai muntah seperti hamil muda. Terjadi pada bulan-bulan

pertama penggunaan Pil.

14) Rambut Rontok

Rambut Rontok Setelah Minum Pil.

2.4.7 Penanganan Efek Samping Pil Kombinasi

1) Pemberian KIE tentang penyebab terjadinya efek samping Pil Kombinasi.

2) Pemberian obat anti hipertensi sampai gejala hipertensi hilang

3) Pemberian KIE bahwa mual akan berkurang setelah pemakaian Pil-oral

selama beberapa siklus.

16

4) Pemberian KIE bahwa penambahan berat badan tidak terjadi pada semua

pengguna Pil (bersifat individu), dan hanya bersifat sementara.

5) Menjaga kebersihan wajah, mengurangi makanan yang berlemak, apabila

jerawat tidak juga hilang, dianjurkan untuk ganti cara kontrasepsi.

6) Penjelasan bahwa tromboembolijarang terjadi dan kejadian ini dapat dikurangi

dengan pil yang mengandung estrogen dosis rendah.

7) Mencoba penggantian pil yang tidak begitu menghambat produksi ASI yaitu

pil yang mengandung progesterone norethisteron 0,35 mg.

8) Apabila terjadi perubahan libido, dianjurkan untuk mengganti kontrasepsi

non-hormonal.

9) Pemberian vitamin B6 50 gram per hari sampai gejala depresi hilang.

10) Apabila terjadi migrain, diberikan pengobatan simptomatik, seperti preparat

ergotamine, sampai gejala migraine hilang.

11) Penjelasan bahwa biasanya tubuh akan menyesuaikan diri setelah tiga bulan

dan rasa mual akan hilang.

12) Penjelasan bahwa rambut rontok dapat terjadi, walau jarang dan tidak pada

semua orang, bersifat sementara dan akan normal setelah dihentikan

konsumsinya (Hanafi, 2004).

17

2.5 Kerangka Konsep

Keterangan:

: Diteliti: Tidak diteliti: Berhubungan: Berpengaruh

Gambar 2.2 Kerangka Konsep Tingkat Pengetahuan Ibu tentang Efek Samping KB Pil Kombinasi di BPS Bidan Aida Palangka Raya.

4. Pengalaman5. Media massa6. Social budaya

Factor-faktor yang mempengaruhi pengetahuan:

1. Umur2. Pendidikan3. Pekerjaan

Penanganan Efek Samping KB Pil Oral Kombinasi

Tingkat pengetahuan

Akseptor Tentang

Efek samping Pil

Kombinasi

BAB 3

METODE PENELITIAN

3.1 Desain Penelitian

Desain penelitian pada hakekatnya merupakan suatu strategi untuk

smencapai tujuan penelitian yang telah ditetapkan dan berperan sebagai pedoman

atau penuntun peneliti pada proses peneliti (Nursalam, 2003:81). Dalam penelitian

ini peneliti menggunakan jenis penelitian deskriptif adalah suatu metode

penelitian yang dilakukan dengan tujuan utama untuk membut gambaran atau

deskripsi tentang suatu keadaan secara objektif. Deskripsi peristiwa dilakukan

secara sistematis dan lebih menekankan pada data faktual dari pada

penyimpulan.Sedangkan penelitianini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui

Tingkat Pengetahuan Ibu tentang Efek Samping KB Pil Kombinasi di BPS Bidan

Aida Palangka Raya.

18

19

3.2 Kerangka Kerja

Kerangka kerja merupakan bagan kerja rancangan kegiatan penelitian yang

akan dilakukan. Kerangka meliputi populasi, sampel, teknik sampling penelitian,

teknik pengumpulan data, teknik pengumpulan data, dan analisa data (Hidayat,

2008:31).

Gambar 3.1 Kerangka kerja Tingkat Pengetahuan Ibu tentang Efek Samping KB Pil Kombinasi di BPS Bidan Aida Palangka Raya.

Penyajian Data Dalam Bentuk Tabel Dan Persentase

Analisis data Editing, Coding,Scoring, Tabulating Dan Ditentukan Dengan Persentase

Desain Penelitian (Deskriptif)

Pengumpulan Data Menggunakan kuisioner

PopulasiSeluruh akseptor KB Pil Kombinasi di BPS Aida Palangka Raya

SampelAkseptor KB Pil Kombinasi di BPS Aida Palangka Raya

Teknik SamplingTotal Sampling

20

3.3 Identifikasi Variabel

Variabel adalah perilaku atau karakteristik yang memberikan nilai beda

terhadap sesuatu (benda, manusia dan lain-lain) (Nursalam, 2009:97). Dalam

penelitian ini yang menjadi variabel adalah Tingkat Pengetahuan Ibu tentang Efek

Samping KB Pil Kombinasi.

3.4 Definisi Operasional

Definisi operasinal adalah mendefinisikan variabel secara operasional

berdasarkan karakteristik yang diamati, sehingga memungkinkan peneliti untuk

melakukan observasi atau pengukuran secara cermat terhadap suatu objek atau

fenomena (Aziz, 2008:35).

21

Tabel 3.1 Definisi operasional Tingkat Pengetahuan Ibu tentang Efek Samping KB Pil Kombinasi di BPS Bidan Aida Palangka Raya

No VariableDefinisi

OperasionalParameter

Alat ukur instumen

Skala Skor

1 Tingkat pengetahuan ibu tentang efek samping KB Pil Kombinasi

Segala sesuatu yang ibu ketahui tentang efek samping dari penggunaan KB Pil Kombinasi.

1. Pengertian Pil Kombinasi

2. Manfaat Pil kombinasi

3. Cara kerja Pil Kombinasi

4. Efek samping Pil Kombinasi

5. Penanganan efek samping Pil Kombinasi.

Kuisioner OrdinalPenilaian kuisioner :Salah : nilainya 0Betul : nilainya 1

Rumus:

Keterangan:N = Total nilaiSp = skor yang didapatSm= Skor tertinggi maksimum

Kategori :1.Baik (76% - 100%)2. Cukup (56% - 75%)3. Kurang (40% - 55%)

22

3.5 Populasi, Sampel dan Sampling

3.5.1 Populasi

Populasi merupakan seluruh subjek atau objek dengan karakteristik tertentu

yang akan diteliti. Bukan hanya subjek atau objek yang akan dipelajari saja tetapi

seluruh karakteristik atau sifat yang dimilki subjek atau objek tersebut (Hidayat,

2008:32). Populasi terjangkau adalah bagian dari populasi target yang dibatasi

oleh tempat dan waktu, sehingga dari populasi terjangkau inilah yang akan dipilih

sampel, yang terdiri dari subjek yang akan diteliti. Pada penelitian ini populasi

adalah semua akseptor KB Pil Kombinasi di BPS Aida Palangka Raya.

3.5.2 Sampel

Sampel terdiri dari bagian populasi terjangkau yang dapat dipergunakan

sebagai subjek penelitian melalui sampling. Sampel adalah jumlah sebagian dan

karakteristik dari populasi tersebut (Nursalam, 2009:94).Sampel yang diteliti yaitu

Seluruh akseptor KB Pil Kombinasi di BPS Bidan Aida Palangka Raya.

3.5.3 Teknik Sampling

Sampling adalah proses menyeleksi porsi dari populasi untuk dapat

mewakili populasi (Nursalam, 2009:94). Sampel yang diambil menggunakan

teknik total sampling. Total sampling adalah pengambilan sampel bila semua

anggota populasi digunakan sebagai sampel.

3.6 Pengumpulan Data dan Pengolahan Data.

3.6.1 Pengumpulan Data.

Menurut Nursalam (2008;111), pengumpulan data adalah suatu proses

pendekatan kepada subjek dan proses pengumpulan karakteristik subjek yang

diperlukan dalam suatu penelitian. Cara pengumpulan data bergantung pada

23

teknik instrument yang digunakan yaitu observasi dan studi dokumentasi.

Beberapa pengkajian kebidanan memerlukan suatu pengamatan atau observasi

untuk mengetahuinya. Pengukuran tersebut dapat dipergunakan sebagai fakta

yang nyata dan akurat dalam membuat suatu kesimpulan. Jenis pengukuran

observasi dapat dibedakan menjadi dua, yaitu terstruktur dan tidak terstruktur.

Pengukuran observasi tidak terstruktur ini penelitian secara spontan

mengobservasi dan mencatat apa yang dilihat dengan sedikit perencanaan.

Sedangkan observasi terstruktur yaitu jenis observasi peneliti secara cermat

mendefinisikan apa yang akan diobservasi melalui suatu perencanaan yang

matang.

3.6.1.1 Proses Pengolahan Data.

Setelah mendapatkan ijin dari Ketua STIKES Eka Harap Palangka Raya dan

BPS AIDA Palangka Raya berupa Surat Izin Penelitian di BPS AIDA Palangka

Raya. Peneliti mengadakan pendekatan kepada responden untuk mendapatkan

persetujuan dari responden. Selanjutnya peneliti melakukan pengumpulan data

dengan menggunakan kuisioner.

3.6.2 Analisa Data

Menurut Nursalam (2008:119), analisa data adalah analisis yang didasarkan

pada kualitas ini berdasarkan kode atau kata kunci yang telah ditetapkan oleh

peneliti.

Metode analisa data pada penelitian ini dilaksanakan dengan tahap sebagai

berikut:

24

3.6.2.1 Editing (Penyuntingan).

Sebelum data diolah, data tersebut perlu diedit terlebih dahulu dengan kata

lain data yang terkumpul dalam record book, pelu dibaca sekali lagi dan

diperbaiki apabila ada berbagai hal yang meragukan. Beberapa hal yang perlu

diperhatikan dalam editing adalah kelengkapan data, tulisan jelas, dan dapat

dibaca, semua bacaan yang dapat dipahami, semua data cukup konsisten dan

respon yang tidak sesuai.

3.6.2.2 Coding (Pengkodean)

Data yang sudah terkumpul perlu diberi kode pada setiap lembar jawaban

untuk memudahkan analisis.Pemberian kode setiap item hasil observasi sangat

penting artinya jika pengolahan dilakukan dengan computer.

3.6.2.3 Scoring (Penilaian)

Scoring adalah memberikan skor terhadap semua item yang telah diisi

responden. Kegiatan pemberian skor dilakukan pada setiap lembar observasi dan

wawancara, sesuai dengan skor pada definisi operasional.

Untuk scoring pelaksanaan tindakan, dengan menggunakan rumus sebagai

berikut:

Keterangan:

N = Nilai

Sp = skor yang didapat

Sm = Skor terringgi maksimum

25

Penilaian:

Benar : nilainya 1

Salah : nilainya 0

Untuk scoring pelaksanaan tindakan, dengan menggunakan rumus sebagai

berikut:

Menurut Arikunto (2006), pengetahuan dibagi dalam 3 kategori, yaitu:

1) Baik : Bila subyek mampu menjawab dengan benar 76% - 100% dari

seluruh petanyaan

2) Cukup : Bila subyek mampu menjawab dengan benar 56% - 75% dari

seluruh pertanyaan

3) Kurang : Bila subyek mampu menjawab dengan benar 40% - 55% dari

seluruh pertanyaan.

3.6.2.4 Tabulating (Tabulasi)

Membuat tabulasi termasuk dalam kerja memproses data. Membuat tabulasi

tidak lain adalah memasukkan data kedalam table dan mengatur semua angka

sehingga dapat dihitung dalam berbagai kategori. Tabulasi pada penelitian ini

dilakukan setelah semua data melalui proses editing dan scoring..

3.7 Etika Penulisan

3.7.1 Anonimity (Tanpa Nama)

Subjek mempunyai hak untuk meminta bahwa data yang diberikan harus

dirahasiakan. Untuk menjaga kerahasiaan responden, peneliti tidak

mencantumkan namanya pada lembar pengumpulan data, cukup dengan member

nomor pada masing-masing lembar tersebut.

26

3.7.2 Kerahasiaan (Confidentiality).

Kerahasian informasi yang telah dikumpulkan dijamin kerahasiaannya oleh

peneliti, hanya kelompok data tertentu yang akan dilaporkan dalam hasil

penelitian.

3.7.3 Informed Consent (Lembar Persetujuan)

Subjek harus mendapatkan informasi secara lengkap tentang tujuan

penelitian yang akan dilakukan, mempunyai hak untuk bebas berpartisipasi atau

menolak jadi responden.

27

DAFTAR PUSTAKA

Alimul Hidayat, Aziz. 2008. Metode Penelitian Kebidanan Tehnik Analisis Data. Jakarta : Salemba Medika.

Handayani, S, 2010. Buku Ajar Pelayanan KB (Keluarga Berencana). Yogjakarta: Pustaka Rihama.

Hartanto, H, 2004. Keluarga Berencana dan Kontrasepsi. Jakarta : Pustaka Sinar Harapan.

Notoatmodjo, Soekidjo. 2005. Metodologi Penelitian Kesehatan. Jakarta : PT. Rineka Cipta.

Notoatmodjo, 2003. Pendidikan dan Prilaku Kesehatan, Cetakan pertama, Rineka Cipta, Jakarta.

Nursalam. 2009. Konsep dan Penerapan Metodologi Penelitian Ilmu Keperawatan, Jakarta : Salemba Medika.

Nursalam, 2005. Metodologi Riset Keperawatan. Jakarta : Sagong Seto.

Suharsimi, Arikunto. 2006. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta : PT. Asdi Mahasatya.

Sulistyawati, 2011. Pelayanan Keluarga Berencana. Jakarta:Salemba Medika.

Badan Kependudukan dan keluarga berencana nasional. 2011. Akseptor KB Aktif tahun 2011.

Dinkes RI. 2009. Definisi Akseptor KB

http:// Profil Kesehatan Kalimantan Tengah tahun 2011.co.id

28

F0RMULIR PERSETUJUAN MENJADI PESERTA PENELITIANTINGKAT PENGETAHUAN IBU TENTANG EFEK SAMPING KB PIL

ORAL KOMBINASI DI BPS AIDA PALANGKA RAYA

OLEH:

ERIZA FEBRIANDIST. SNIM : 2010.A.01.0011

Saya adalah mahasiswa program studi D-III kebidanan STIKES EKA

HARAP palangka Raya yang akan mengadakan penelitian. Penelitian ini

dilakukan sebagai salah satu kegiatan dalam menyelesaikan tugas akhir pada

pendidikan saya.

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui gambaran tingkat

pengetahuan ibu tentang efek samping KB Pil Kombinasi di BPS Aida Palangka

Raya.

Saya mengharapkan ketersedian dari anda untuk menjadi responden pada

penelitian ini, saya menjamin kerahasiaan identitas. Data yang akan kami dapat

hanya digunakan untuk kepentingan penelitian ini dan tidak akan digunakan untuk

maksus lain.

Partisipasi anda dalam penelitian ini bersifat bebas tanpa adanya paksaan.

Jika anda bersedia menjadi responden, silahkan anda untuk mengisi identitas di

bawah ini :

No Responden :

Tanggal :

Tanda Tangan :

Lampiran 3

29

LEMBAR KUISIONER

TINGKAT PENGETAHUAN IBU TENTANG EFEK SAMPING KB PIL KOMBINASI DI BPS “A” PALANGKA RAYA

Tujuan Kuisioner

Kuisioner dilakukan untuk kepentingan penelitian yang dijamin kerahasiaannya

dan tidak digunakan untuk maksud lain.

Identitas :

Tgl/Waktu :

No. Responden :

1. Umur : 1. < 20 tahun

2. 20-35 tahun

3. > 35 tahun

2. Pendidikan : 1. SD

2. SMP

3. SMA

4. Perguruan Tinggi

5. lain-lain

No. Responden:

(di isi oleh peneliti)

30

3. Pekerjaan : 1. PNS

2. Pedagang

3. Swasta

4. IRT

5. lain-lain

4. Paritas : 1. 1

2. 2-3

3. >3

31

Petunjuk Pengisian Kuisioner

a) Baca dan pahamilah dengan baik setiap pernyataan berikutb) Berilah tanda checklist (x) pada jawaban yang menurut anda benar c) Pertanyaan di jawab ibu sendiri

PERTANYAAN

1. KB merupakana. Alat untuk menjarangkan atau merencanakan jumlah dan jarak

kehamilanb. Mencegah kesuburanc. Menyebabkan keguguran

2. Yang termasuk kontrasepsi yang mengandung hormone, kecuali a. KB Pilb. KB suntikc. IUD

3. Yang bukan merupakan tujuan dari KB adalaha. Meningkatkan kesejahteraan ibu dan anakb. Terciptanya penduduk yang berkualitasc. Mengurangi angka kecacatan.

4. KB Pil adalaha. kontrasepsi hormonal yang terdiri atas komponen hormone b. kontrasepsi yang tidak mengandung hormonec. kontrasepsi yang digunakan dibawah kulit

5. Jenis- jenis KB Pil yang paling sering digunakan adalaha. KB pil progestinb. KB pil kombinasic. KB pil hormonal

6. Pil Kombinasi adalaha. Kontrasepsi pil yang meniru proses-proses alamiah hormonal manusia b. Kontrasepsi hormonalc. Kontrasepsi bukan hormonal

7. Pil kombinasi terdiri daria. Hormon estrogenb. Hormon progesteronec. Hormone estrogen dan progesterone

8. Yang merupakan cara kerja Pil Kombinasi adalaha. Membuat ibu tidak suburb. Memperkuat kandunganc. Membuat ibu tidak bisa hamil lagi

32

9. Di bawah ini yang bukan merupakan cara kerja Pil Kombinasi adalaha. Mencegah kesuburanb. Membuat lendir kental, sehingga menghalangi spermac. Membuat tidak subur selamanya.

10. Manfaat Pil Kombinasi adalaha. Dapat digunakan jangka panjang.b. Hanya dapat digunakan dalam jangka pendekc. Dapat mengganggu menstruasi

11. Manfaat Pil Kombinasi di bawah ini yang tidak benar adalaha. Memiliki efektifitas yang tinggib. Tidak mengganggu hubungan seksualc. Resiko terhadap kesehatan sangat besar

12. Pil Kombinasi dapat membantu pencegahan penyakit seperti di bawah ini, kecuali:a. Kankerb. Kista c. Pusing

13. Kelebihan Pil Kombinasi untuk wanita yang sulit mempunyai anak adalaha. dapat dipakai untuk memancing kesuburanb. dapat memperlancar menstruasic. menghilangkan keluhan nyeri haid

14. Kelebihan dari Pil Kombinasi adalah :a. Siklus haid menjadi teraturb. Pemakai pil tidak dapat hamil lagic. Dapat menyebabkan perdarahan

15. Dibawah ini adalah kelebihan Pil Kombinasi untuk menstruasi, kecualia. Menghilangkan keluhan nyeri haidb. Siklus haid menjadi teraturc. Dapat menghentikan menstruasi

16. Pil Kombinasi juga mempunyai efek samping yaitu, kecualia. Dapat menyebabkan perdarahanb. Dapat menyebabkan darah tinggic. Dapat membuat kulit halus

17. Pil Kombinasi efektifitasnya tinggi apabila :a. Diminum sesuai aturan pemakaianyab. Diminum bila ingat sajac. Diminum setelah haid selesai saja.

33

18. Di bawah ini merupakan efek samping dari Pil Kombinasi yang paling sering terjadi, kecualia. Tekanan darah tinggib. Penambahan berat badanc. Tidak dapat haid

19. Pil Kombinasi dapat menyebakan flek kecoklatan padaa. Sekitar hidungb. Dahi dan pipic. Tangan

20. Efek samping pil oral kombiinasi pada ibu menyusui adalaha. Dapat menyebakan air susu lancarb. Dapat menyebabkan air susu berkurangc. Dapat menyebabkan bendungan ASI

21. Pada awal pemakaian Pil Kombinasi dapat menyebabkana. Mual muntahb. Pusing yang berlebihanc. Tekanan darah tinggi

22. Salah satu efek samping dari Pil Kombinasi adalah depresi, yaitua. Perasaan lesu dan tidak bersemangat dalam bekerjab. Sulit diajak komunikasic. Terlihat bingung

23. Efek samping Pil Kombinasi untuk kesuburan adalaha. Menyebabkan ibu tidak subur selamanyab. Setelah pemakaian berhenti, akan kembali subur kembalic. Ibu tetap subur setelah meminum pil.

24. Di bawah ini merupakan penanganan terhadap efek samping KB Pil Kombinasi, kecuali a. Pemberian obat anti hipertensi sampai gejala hipertensi hilangb. Pemberian konseling tentang penyebab efek samping KBc. Tidak menggunakan KB.

25. Efek samping yang mungkin timbul dari kontrasepsi Pil Kombinasi , kecualia. Perdarahanb. Tekanan darah tinggic. Batuk dan flu

34

KUNCI JAWABAN KUISIONER

1. A2. C3. C4. A5. B6. A7. C8. A9. C10. A11. C12. C13. A14. A15. C16. C17. A18. B19. B20. B21. A22. A23. B24. C25. C