tor amsal dan tri panji

5
TOR Amsal dan Tri Panji Ut Omnes Unum Sint adalah Amsal GMKI sebagai ungkapan alkitab yang diartikan “supaya mereka menjadi satu” (injil Yohanes 17:21), yang terkandung suatu perintah atau pernyataan yang mutlak tentang semua manusia harus menjadi satu, hal ini terutama kepada orang percaya agar menjadi satu, Hal ini terungkap dalam doa Yesus supaya “supaya mereka menjadi satu” sama seperti Kristus dan Bapa adalah satu. Keterpanggilan orang percaya sebagai mahasiswa/pemuda adalah menjadi satu dalam sebuah kesatuan panggilan (Unity) sebagai wujud kesatuan atau persekutuan umat yang berasal dari Allah Bapa. Kehadiran GMKI sebagai pembawa Syalom kerajaan Allah memiliki sifat kesatuaan yang tetap menjalankan tugas-tugas panggilan Gereja dalam tugas-tugas kesehariannya yaitu bersaksi, bersekutu, melayani, menjalankan perananan sebagai gereja mahasiswa (gereja incognito) dimana menjalankan fungsi gerejawi namun juga sebagai organiasi mahasiswa yang berjiwa Nasionalis, sehingga membentuk paradigma GMKI yaitu Oikumenis dan Nasionalis. Dalam menjalankan tugas dan fungsinya di medan pelayanan Gereja, Pergguruan Tinggi dan Masyarakat, spirit Ut Omnes Unum Sint, tidak terlepas dari nilai- nilai yang termasuk dalam Tri Panji : Tinggi Iman, Tinggi Ilmu,Tinggi Pengabdian. GMKI diarahkan untuk dapat menghadirkan setiap insan yang memiliki kapasitas Iman,Intelejensia dan sosial yang matang sebagai wujud keterpanggilan melayani bagi gereja dan bangsa. Konteks Kekinian Berkembangnya zaman pada saat ini menghadapkan kita pada perkembangan teknologi dan informasi, dimana kehidupan masyarakat dan dunia kampus ikut mengalami banyak perubahan dan terjadi di

Upload: adhe-william-fanggidae

Post on 16-Nov-2015

57 views

Category:

Documents


5 download

DESCRIPTION

cc

TRANSCRIPT

TOR Amsal dan Tri PanjiUt Omnes Unum Sint adalah Amsal GMKI sebagai ungkapan alkitab yang diartikan supaya mereka menjadi satu (injil Yohanes 17:21), yang terkandung suatu perintah atau pernyataan yang mutlak tentang semua manusia harus menjadi satu, hal ini terutama kepada orang percaya agar menjadi satu, Hal ini terungkap dalam doa Yesus supaya supaya mereka menjadi satu sama seperti Kristus dan Bapa adalah satu. Keterpanggilan orang percaya sebagai mahasiswa/pemuda adalah menjadi satu dalam sebuah kesatuan panggilan (Unity) sebagai wujud kesatuan atau persekutuan umat yang berasal dari Allah Bapa.

Kehadiran GMKI sebagai pembawa Syalom kerajaan Allah memiliki sifat kesatuaan yang tetap menjalankan tugas-tugas panggilan Gereja dalam tugas-tugas kesehariannya yaitu bersaksi, bersekutu, melayani, menjalankan perananan sebagai gereja mahasiswa (gereja incognito) dimana menjalankan fungsi gerejawi namun juga sebagai organiasi mahasiswa yang berjiwa Nasionalis, sehingga membentuk paradigma GMKI yaitu Oikumenis dan Nasionalis. Dalam menjalankan tugas dan fungsinya di medan pelayanan Gereja, Pergguruan Tinggi dan Masyarakat, spirit Ut Omnes Unum Sint, tidak terlepas dari nilai-nilai yang termasuk dalam Tri Panji : Tinggi Iman, Tinggi Ilmu,Tinggi Pengabdian. GMKI diarahkan untuk dapat menghadirkan setiap insan yang memiliki kapasitas Iman,Intelejensia dan sosial yang matang sebagai wujud keterpanggilan melayani bagi gereja dan bangsa. Konteks Kekinian

Berkembangnya zaman pada saat ini menghadapkan kita pada perkembangan teknologi dan informasi, dimana kehidupan masyarakat dan dunia kampus ikut mengalami banyak perubahan dan terjadi di semua sektor. Sementara menghadapi perubahan yang terjadi, GMKI mengalami penurunan yang cukup derastis, sehingga untuk saat ini proses pendidikan kader mengalami masalah yang cukup serius. Kehidupan organisasi juga dimulai kurang kondusif melakukan kaderisasi secara berkelanjutan dan konsisten, sehingga kualitas kader-kader yang berkecimpung di dunia pendidikan tidak memiliki kualifikasi karakter yang kuat seperti karakter/pribadi yang terus menerus menggapai tripanji Tinggi Iman, Ilmu dan Tinggi Pengabdian.Dalam konteks diatas GMKI Cabang Jakarta Barat, sebagai cabang baru pun merasa terpanggil untuk mengambil bagian untuk mengembalikan nilai-nilai ke-GMKI-an dan menghadirkan Ut Omenes Unum Sint di wilayah Jakarta Barat dengan salah satunya mengadakan kegiatan MAPER, yang dimana didalam kegiatan MAPER ini dapat menanamkan dan merangsang nilai-nilai ke-GMKI-an tersebut. Tujuan Menanamkan dan merangsang nilai-nilai ke-GMKI-an melalui Amsal GMKI kepada peserta MAPER, sehingga pesera MAPER memiliki karakter/pribadi yang Tinggi Iman, Tinggi Ilmu,Tinggi Pengabdian seperti yang tertuang dalam Tri Panji GMKIPeserta

Peserta MAPER ini antara lain;

1. Jumlah peserta 50 orang

2. Mahasiswa dan mahasiswi universitas swasta (Universitas Kristen Krida Wacana, Universitas Tarumanegara, Universitas Katolik AtmaJaya Jakarta, Universitas Trisakti,Universitas Esa Unggul,Universitas Kristen Indonesia)

3. Peserta rata-rata dari Angkatan 2012-2010

4. Peserta terdiri dari berbagai macam fakultas (fakultas Kedokteran, fakultas Ekonomi, fakultas Hukum, fakultas teknik)Waktu dan TempatKegiatan MAPER ini dilaksanakan pada :

Hari/tanggal: Jumat/ 22 Maret 2013 Waktu

: Pukul 16.30 WIB 20.00 WIB

Tempat

: Hall Hotel Boulevard Tanjung Duren,Jl. Tanjung Duren

Raya Kav.01 Rowndown Acara

WaktuKegiatanPembicara

16.00 - 16.30Registrasi

16.30 - 16.32Pembukaan

16.32-16.42Games perkenalan

16.42 - 17.02Kebaktian

17.02 - 17.22Upacara organisasi

17.22 - 17.42Materi I (sejarah + visi misi + tema subtema)Ketua Cabang

17.42 - 17.47Diskusi

17.47 17.57Latihan Lagu

17.57 - 18.02Games

18.02 18.17Materi II (konstitusi)Sekretaris Cabang

18.17 18.22Diskusi

18.22 18.32Latihan lagu

18.32 19.02Materi III (Amsal GMKI)Drs.marim Purba

19.02 19.07Diskusi

19.07 19.27Penyematan

19.27 - 19.42Makan

Perkenalan BPC GMKI JakBar + lembaga bentukan

19.42 19.52Ibadah penutup