sop pemberian obat.docx

7
sop pemberian obat PEMBERIAN OBAT Pemberian obat kepada pasien dapat dilakukan melalui beberapa cara, dia parenteral, rectal, vainal, kulit, mata, telina dan !idun denan menunakan pr tepat #tepat nama pasien , nama obat, dosis obat, cara pemberian dan $aktu pe $aspada' 1. Pemberian obat melalui oral Pemberian obat melalui oral merupakan pemberian obat melalui mulut denan tu(uan me menobati, dan menurani rasa sakit sesuai denan (enis obat' Persiapan alat: &' Obat)obatan *' Tempat obat +' a-tar buku obat. (ad$al pemberian obat /' Air minum dalam tempatnya 0anka!)lanka! a' Membai obat ketempat obat: Mencuci tanan Membaca instruksi pada da-tar obat Menambil obat)obatan Menyiapkan obat denan tepat menurut da-tar obat #obat masi! dalam kemasan% Menyiapkan obat cair beserta elas obat b' Membai obat ke pasien: Mencuci tanan Menambil da-tar obat kemudian obat diteliti kembali sambil membuka bunkus obat' Menuankan obat cair kedalam elas obat, (aa kebersi!an etiket obat Memba$a obat dan da-tar obat ke pasien sambil mencocokan nama pada tempat tidur de nama da-tar obat Memastikan pasien benar denan meanil nama pasien sesuai denan nama pada da-tar Memberi obat satu per satu ke pasien sambil menunu sampai pasien selesai minum c' 1atat peruba!an, reaksi ter!adap pemberian, dan evaluasi respon ter!adap obat dena !asil peberian obat d' Mencuci tanan 2. Pemberian obat melalui sublingual Pemberian obat melalui sublinual merupakan rute pemberian obat yan absorpsinya melalui (arinan, kapiler di ba$a! lida!' Obat)obat ini muda! diberikan sendiri' 2a melalui lambun, si-at kelabilan dalam asam dan permeabilitas usus tidak perlu dipi Persiapan &' Obat yan suda! ditentukan dalam tempatnya' 0anka!)lanka! &' 1uci tanan' *' 3elaskan prosedur yan akan dilakukan' +' Memberikan obat kepada pasien' /' Memberita!u pasien aar meletakkan obat pada baian ba$a! lida!, !ina terlarut se "' Menan(urkan pasien aar tetap menutup mulut, tidak minum dan berbicara selama oba terlarut seluru!nya' 3. Pemberian obat melalui intrakutan (IC) Pemberian obat intra kutan merupakan cara memberikan atau memasukkan obat kedala (arinan kulit'Pemberian obat denan cara ini mempunyai e-ek local' Tu(uan melakukan tes ter!adap reaksi aleri (enis obat yan akan diunakan' 0okasi dipili!

Upload: rsia-tiara-fatrin

Post on 04-Nov-2015

44 views

Category:

Documents


7 download

TRANSCRIPT

sop pemberian obat

PEMBERIAN OBAT

Pemberian obat kepada pasien dapat dilakukan melalui beberapa cara, diantaranya: oral, parenteral, rectal, vaginal, kulit, mata, telinga dan hidung dengan menggunakan prinsip 5 tepat (tepat nama pasien , nama obat, dosis obat, cara pemberian dan waktu pemberian) dan 1 waspada.

1. Pemberian obat melalui oralPemberian obat melalui oral merupakan pemberian obat melalui mulut dengan tujuan mencegah, mengobati, dan mengurangi rasa sakit sesuai dengan jenis obat.Persiapan alat:1. Obat-obatan2. Tempat obat3. Daftar buku obat/ jadwal pemberian obat4. Air minum dalam tempatnyaLangkah-langkaha. Membagi obat ketempat obat: Mencuci tangan Membaca instruksi pada daftar obat Mengambil obat-obatan Menyiapkan obat dengan tepat menurut daftar obat (obat masih dalam kemasan) Menyiapkan obat cair beserta gelas obatb. Membagi obat ke pasien: Mencuci tangan Mengambil daftar obat kemudian obat diteliti kembali sambil membuka bungkus obat. Menuangkan obat cair kedalam gelas obat, jaga kebersihan etiket obat Membawa obat dan daftar obat ke pasien sambil mencocokan nama pada tempat tidur dengan nama daftar obat Memastikan pasien benar dengan meanggil nama pasien sesuai dengan nama pada daftar obat Memberi obat satu per satu ke pasien sambil menunggu sampai pasien selesai minumc. Catat perubahan, reaksi terhadap pemberian, dan evaluasi respon terhadap obat dengan mencatat hasil peberian obatd. Mencuci tangan

2. Pemberian obat melalui sublingualPemberian obat melalui sublingual merupakan rute pemberian obat yang absorpsinya baik melalui jaringan, kapiler di bawah lidah. Obat-obat ini mudah diberikan sendiri. Karena tidak melalui lambung, sifat kelabilan dalam asam dan permeabilitas usus tidak perlu dipikirkan.Persiapan1. Obat yang sudah ditentukan dalam tempatnya.Langkah-langkah1. Cuci tangan.2. Jelaskan prosedur yang akan dilakukan.3. Memberikan obat kepada pasien.4. Memberitahu pasien agar meletakkan obat pada bagian bawah lidah, hingga terlarut seluruhnya.5. Menganjurkan pasien agar tetap menutup mulut, tidak minum dan berbicara selama obat belum terlarut seluruhnya.

3. Pemberian obat melalui intrakutan (IC)Pemberian obat intra kutan merupakan cara memberikan atau memasukkan obat kedalam jaringan kulit.Pemberian obat dengan cara ini mempunyai efek local. Tujuannya adalah untuk melakukan tes terhadap reaksi alergi jenis obat yang akan digunakan. Lokasi dipilih sehingga reaksi inflamsi dapat diamati. Daerah yang lebih disukai dalah yang tidak banyak mengandung pigmen, berkeratin tipis, dan tidak berambut seperti permukaan ventral dari lengan bawah, daerah klavikula pada dada, daerah scapula pad punggung, dan permukaan medial paha.Persiapan alat1. Spuit 1 cc2. Kapas alcohol 70%3. Alat tulis4. Obat injeksi5. Daftar obat6. Piala ginjal7. Bak injeksi (dilapisi kasa steril)8. Cairan pelarut9. Perlak dan alasnyaLangkah-langkah1. Mencuci tangan 2. Menjelaskan prosedur tindakan3. Menyiapkan dosis obat4. Memasang perlak5. Menentukan lokasi tusukan6. Desinfeksi dengan kapas alkohol pada daerah yang akan disuntik7. Lakukan penusukan dengan lubang menghadap keatas dengan sudut 15 20o8. Masukkan obat perlahan-lahan hingga terjadi gelembung 9. Tarik spuit dan jangan lakukan masase 10. lingkari batas pinggir gelembung dengan alat tulis11. bereskan alat-alat12. cuci tangan dan catat hasil pemberian obat, tanggal dan waktu, serta jenis obat.

4. Pemberian obat melalui subkutan (SC)Pemberian obat melalui subkutan (SC) adalah pemberian obat melalui suntikan kebawah kulit yang dapat dilakukan pada daerah lengan atas sebelah luar atau sepertiga bagian dari bahu, paha sebelah luar, daerah dada, dan daerah sekitar umbilicus (abdomen). Pemberian obat melalui SC memiliki efek sistemmik. Lokasi untuk suntikan dipilih dimana terdapat bantalan lemak dengan ukuran memadai. Pemberian obat dengan cara ini pada umumnya dilakukan dalam program pemberian insulin yang digunkan untuk mengontrol kadar gula darah.Persiapan alat:1. Spuit 2. Kapas alcohol 70%3. Obat injeksi 4. Daftar buku obat5. Bak injeksi6. Bengkok 7. Perlak dan alasnyaLangkah-langkah1. Mencuci tangan 2. Jelaskan prosedur tindakan 3. Menyiapkan dosis obat setelah itu tempatkan pada bak injeksi4. Menentukan lokasi5. Desinfeksi dengan menggunakan kapas alcohol pada lokasi

6. Menusukkan jarum injeksi dengan sudut 45 o7. Lakukan aspirasi, bila tidak ada darah masukkan obat perlahan-lahan hingga habis8. Tarik spuit dan tahan dengan kapas alcohol. Masukkan spuit yang telah terpakai kedalam bengkok9. Membereskan alat 10. Mencuci tangan 11. Mengobservasi reaksi pasien

5. Pemberian obat melalui intravena langsung (IV)Pemberian obat melalui intravena langsung (IV) adalah pemberian obat yang dilakukan melalui vena, diantaranya vena mediana cubiti/ cephalika (lengan), vena saphenous (tungkai), vena jugularis (leher), dan vena frontalis / temporalis (kepala) dengan tujuan untuk memberikan obat dengan rekasi cepat dan langsung masuk ke pembuluh darah.Persiapan alat:1. Spuit 2. Kapas alcohol 70%3. Obat injeksi 4. Daftar buku obat5. Bak injeksi6. Bengkok 7. Perlak dan alasnya8. Torniquet9. K/P plesterLangkah-langkah1. Cuci tangan 2. Jelaskan prosedur yang akan dilakukan 3. Menyiapkan dosis obat dan tempatkan pada bak injeksi.4. Menentukan lokasi injeksi5. Meletakkan perlak kecil dibawah lengan yang akan di pungsi.6. Melakukan pembendungan vene dengan torniquet pada bagian atas daerah/ lokasi pungsi.7. Desinfeksi dengan menggunakan kapas alcohol pada lokasi8. Menusukkan jarum injeksi dengan sudut 15-90o9. Lakukan aspirasi, bila ada darah masukkan obat perlahan-lahan hingga habis10. Tarik spuit dan tahan dengan kapas alcohol kalau perlu diplester.11. Membereskan alat-alat12. Mencuci tangan13. Mengobservasi reaksi obat.

6. Pemberian obat melalui wadah cairan intravena (drip)Pemberian obat melalui wadah cairan intravena merupakan cara memberikan obat dengan menambahkan atau memasukkan obat ke dalam wadah cairan intravena dengan tujuan untuk meminimalkan efek samping dan mempertahankan kadar terapiutik dalam darah.Persiapan Alat :1. Spuit2. Obat dalam tempatnya.3. Wadah cairan.4. Kapas alcoholLangkah-langkah1. Cuci tangan2. Jelaskan prosedur yang akan dilakukan.

3. Periksa indentitas pasien dan ambil obat kemudian masukkan ke dalam spuit.4. Cari tempat penyuntikan obat pada daerah wadah/kantong cairan.5. Lakukan disinfeksi dengan kapas alcohol dan hentikan aliran.6. Lakukan penyuntikan dengan memasukkan jarum spuit hingga menembus bagian tengah dan masukkan obat perlahan-lahan.7. Tarik spuit kemudian jalankan kembali aliran serta periksa kecepatan infus.8. Cuci tangan.9. Catat obat yang telah diberikan dan dosisnya.

7. Pemberian obat melalui selang intravena (per infus)Peralatan1. Spuit.2. Obat dalam tempatnya.3. Selang intravena.4. Kapas alcohol.Langkah-langkah1. Cuci tangan.2. Jelaskan prosedur yang akan dilakukan.3. Periksa indentitas pasien dan ambil obat kemudian masukkan ke dalam spuit.4. Cari tempat penyuntikan obat pada daerah selang intravena.5. Lakukan disinfeksi dengan kapas alcohol dan hentikan aliran.6. Lakukan penyuntikan dengan memasukkan jarum spuit hingga menembus bagian tengah selang intravena dan masukkan obat perlahan-lahan.7. Tarik spuit kemudian jalankan kembali aliran serta periksa kecepatan infus.8. Cuci tangan.9. Catat obat yang telah diberikan dan dosisnya

8. Pemberian obat melalui intramuscular (IM)Pemberian obat IM merupakan pemberian obat yang dilakukan dengan cara memasukkan obat kedalam jaringan otot. Pemberian obat dengan cara ini mempunyai efek sistemik. Biasanya efek obat lebih cepat terjadi daripada pemberian obat melalui SC. Lokasi penyuntikan adalah pada daerah dengan ukuran otot yang memadai dan terdapat sedikit syaraf/pembuluh darah yang besar, seperti pada paha (Vastus Lateralis), Ventro Gluteal (dengan posisi berbaring), Dorso Gluteal (posisi tengkurap), atau lengan atas (deltoid). Peralatan1. Spuit.2. Obat dalam tempatnya.3. Kapas alcohol.4. Cairan pelarut.5. Bak injeksi.6. Bengkok.Langkah-langkah1. Cuci tangan.2. Jelaskan prosedur yang akan dilakukan.3. Ambil obat kemudian masukkan ke dalam spuit sesuai dengan dosis, kemudian letakkan pada bak injeksi.4. Menentukan lokasi penyuntikan.5. Disinfeksi dengan kapas alcohol tempat yang akan dilakukan penyuntikan.6. Lakukan penyuntikan dengan sudut 907. Lakukan aspirasi. Bila tidak ada darah, masukkan obat secara perlahan-lahan.8. Tarik spuit dan tekan daerah penyuntikan dengan kapas alcohol.9. Membereskan alat-alat.

10. Mencuci tangan.11. Catat reaksi, jumlah dosis, dan waktu pemberian.

9. Pemberian obat melalui anus atau rectumPemberian obat melalui anus/rectum (suppositoria) dilakukan dengan cara memasukkan obat melalui anus/rekktum.Tujuan1. Memberikan efek local dan sistemik.2. Menjadikan lunak feses3. Merangsang BABPeralatan1. Obat suppositoria dalam tempatnya. 2. Sarung tangan.3. Kain kasa.4. Vaselin/pelicin/pelumas.5. Kertas tisu.6. Bengkok.Langkah-langkah1. Cuci tangan2. Jelaskan prosedur yang dilakukan.3. Menawarkan pasien untuk buang air kecil/besar.4. Bebaskan pakaian bagian bawah dan letakkan bengkok dibawah anus.5. Gunakan sarung tangan.6. Buka pembungkus obat dan pegang dengan kain kasa.7. Oleskan pelicin pada ujung obat suppositoria.8. Regangkan glutea dengan tangan kiri, kemudian masukkan obat sambil menyuruh pasien menarik nafas panjang. Selama 20 menit pasien istirahat baring.9. Setelah selesai tarik jari tangan dan bersihkan daerah sekitar anal dengan tisu,.10. Lepaskan sarung tangan dan masukkan ke dalam bengkok.11. Merapikan pakaian pasien dan lingkungannya.12. Membersihkan alat dan mengembalikan pada tempatnya.13. Cuci tangan.14. Catat obat, jumlah/dosis, dan cara pemberian.

10. Pemberian obat melalui vaginaPemberian obat yang melalui vagina bertujuan untuk mendapatkan efek terapi obat dan mengobati saluran vagina/ servix. Peralatan1. Obat dalam tempatnya.2. Sarung tangan 3. Kain kasa.4. Kertas tisu.5. Pelicin/pelumas.6. Pengalas/handuk bawah.7. BengkokLangkah-langkah1. Cuci tangan.2. Jelaskan prosedur yang akan dilakukan.3. Membuka pakaian bawah, menutupi dengan pengalas/handuk bawah.4. Memberikan posisi dorsal recumbent.5. Buka pembungkus obat dan pegang dengan kain kasa.6. Gunakan sarung tangan 7. K/P melumasi suppositoria tipis-tipis.8. Renggangkan labia minora agar tampak meatus vagina dengan tangan kiri 9. Masukan obat sepanjang dinding kanal vagina posterior sampai 8-10 cm atau sedalam mungkin.10. Mengeluarkan jari tangan dan membuka sarung tangan.11. Memberikan supine selama 5-10 menit, meninggikan panggul dengan 1 bantal.12. Cuci tangan.13. Catat jumlah, dosis, waktu, dan cara pemberian.

11. Pemberian obat topikala. KulitPemberian obat yang dilakukan pada kulit dengan tujuan mempertahankan hidrasi, melindungi permukaan kulit, mengurangi iritasi kulit, atau mengatasi infeksi. Obat ini dapat berupa krem, lotion, aerosol, dan sprey.Peralatan1. Obat yang diperlukan2. Kapas lidi steril3. Kasa steril4. Bengkok.Langkah-langkah1. Cuci tangan 2. Jelaskan prosedur yang akan dilakukan.3. Membersihkan kulit dengan kasa steril.4. Mengoleskan obat pada kulit.5. Merapikan pasien dan lingkungannya6. Cuci tangan

b. MataPemberian obat dengan cara meneteskan atau mengoleskan obat pada mata.Peralatan1. Bengkok.2. Kapas.3. Obat4. K/P pipet.Langkah-langkah1. Cuci tangan.2. Jelaskan prosedur yang akan dilakukan.3. Sikap psien duduk atau tidur terlentang dengan kepala ditengadahkan.4. Membuka kelopak mata bawah dengan telunjuk jari kiri.5. Meneteskan obat tetes mata pada permukaan konjungtiva kelopak mata bawah. 6. Membersihkan air mata yang keluar dengan kapas.7. Apabila obat mata jenis salep, pegeng aplikator salep di atas pinggir kelopak mata kemudian tekan salep sehingga obat keluar dan berikan obat pada kelopak mata bawah.. Setelah selesai anjurkan pasie untuk melihat ke bawah, secara bergantian dan berikan obat pada kelopak mata bagian atas dan biarkan pasien untuk memejamkan mata dan mengerakkan kelopak mata.8. Membereskan alat.9. Cuci tangan.

c. TelingaPemberian obat yang dilakukan dengan meneteskan atau mengoleskan obat pada telinga. Pada umumnya obat ini diberikan pada gangguan infeksi telinga (misal, otitis). Peralatan1. Kapas bulat.2. Handuk.3. Obat yang sudah ditentukan.

4. Lidi kapas steril.5. Bengkok.Langkah-langkah1. Cuci tangan.2. Jelaskan prosedur yang akan dilakukan.3. Membantu pasien dalam posisi tidur miring, telinga yang sakit mengerah ke atas.4. Meletakkan handuk dibawah bahu pasien.5. Membersihkan liang telinga dengan lidi kapas.6. Mengisi pipet dengan obat yang sudah disediakan.7. Menarik daun telinga dan di angkat ke atas dengan hati-hati.8. Menetesi obat melalui sisi atau dinding telinga untuk mencegah terhalang oleh gelembung udara, sesuai dosis yang ditentukan.9. Membersihkan bekas cairan obat dengan kapas bulat.10. Merapikan pasien, lingkungan, dan alat.11. Cuci tangan.12. Catat jumlah, tanggal, dan dosis pemberian.

d. HidungPemberian obat yang dilakukan dengan meneteskan obat pada hidung. Pada umumnya dilakukan pada seseorang yang mengalami keradangan hidung (rhinitis) atau naso pharing. Peralatan1. Handuk2. Kapas/tisu.3. Bengkok.4. K/P pipet.Langkah-langkah1. Cuci tangan.2. Jelaskan prosedur yang akan dilakukan.3. Pasien diberi sikap berbaring tengadah dengan kepala lebih rendah dari bahu. a. Duduk di kursi dengan kepala menengadah ke belakang.b. Berbaring dengan kepala ekstensi pada tepi tempat tidur.c. Berbaring dengan bantal di bawah bahu dan kepala tengadah ke belakang.4. Mengisi pipet dengan obat yang sudah ditentukan.5. Menetesi hidung :a. Menetesi obat ke dalam lubang hidung sesuai dosis yang ditentukan. b. Pasien dianjurkan untuk tengadah atau berbaring selama 5-10 menit supaya obat tidak mengalir keluar.6. Membersihkan tetesan dengan kapas / tisu7. Merapikan dan mengembalikan alat.8. Cuci tangan.9. Catat cara, tanggal, dan dosis pemberian.