ic-adla -...

4
“Lakukanlah ini untuk mengenangkan Daku” Ibadat atau Liturgi adalah suatu ungkapan hubungan kita dengan Allah, tetapi sekaligus juga dengan sesama kita! Makna liturgi ini secara khusus berlaku untuk Ekaris. Karena itu Perayaan Ekaris harus selalu diselenggarakan dalam konteks situasi dan kondisi sosial secara konkret di mana kita berada. Ekaris bukanlah suatu urusan pribadi saja atau hanya untuk keperluan sendiri belaka. Nabi Amos misalnya (5:21-25) dan Yesaya (1:11-17) secara tegas mengecam seap bentuk ibadat, yang dak ada hubungannya dengan keadaan sesama kita. Dalam kata-kata konsekrasi yang diucapkan imam dalam Misa Kudus Yesus juga berkata: “Lakukanlah ini untuk mengenangkan Daku”. Apa sebenarnya yang harus kita lakukan seper dikehendaki Yesus itu? Apakah sekadar kenangan, memori, sebagai peringatan masa lalu saja? Dalam melaksanakan perayaan Ekaris imam harus mengulangi dan mengucapkan apa yang dahulu diucapkan Yesus pada waktu menyelenggarakan perjamuan malam terakhir. Bukan hanya itu! Yesus minta supaya kita, imam dan segenap umat, yang menganggap dirinya murid Yesus, juga harus melakukan apa yang dilakukan-Nya sendiri, yaitu melakukan perbuatan kasih. Dan perbuatan kasih yang dilakukan Yesus berupa pemberian diri-Nya sendiri seutuhnya. Memang dalam perjamuan malam, pemberian diri Yesus itu masih bersifat simbolis dan profes (kenabian) bagaikan lambang, yaitu dalam bentuk ro dan anggur. Tetapi dalam kenyataannya ro dan anggur itu adalah Tubuh dan Darah-Nya sendiri, yang merupakan kenyataan pada hari berikutnya, yaitu tatkala Yesus ma tergantung sambil mengeluarkan darah di kayu salib di Kalvari. Itulah makna sakramen Ekaris: walaupun dalam bentuk ro dan anggur, namun itulah diri Yesus seutuhnya! Inilah perbuatan kasih Yesus, yang harus kita lakukan untuk mengenangkan Dia! Mengenangkan Yesus bukan hanya mengingatkan saja, tetapi berar berndak dan berbuat seper Yesus! Dengan demikian merayakan Ekaris sebenarnya berar menunjukkan kesediaan kita untuk berbuat kasih kepada orang lain. Itu berar, bahwa kita harus “menjadi Ekaris” bagi sesama. Kita harus sanggup menjadi ro yang dipecah- pecahkan, dibagi-bagikan dan diberikan kepada orang lain. Dengan demikian kita akan sungguh bersikap berentangan dengan Ekaris, apabila kita merayakan dan menerima Ekaris hanya dengan memikirkan kepenngan kita sendiri. Ada hal lain, yang harus kita renungkan, yakni mengenai piala darah Kristus. Kita ingat akan Yakobus dan Yohanes, yang sebagai orang-orang muda mohon kepada Yesus melalui ibu mereka, supaya diberi tempat sebagai orang penng di sisi kanan dan kiri Yesus. Yesus dak marah, Ia hanya bertanya: “Apakah kamu dapat meminum piala (cawan), yang harus Kuminum”? – Piala itu sebenarnya adalah simbol hidup yang harus dikosongkan dari kepenngan diri sendiri demi kepenngan orang-orang lain. Khusus-nya kepenngan orang-orang kecil, miskin dan berkekurangan apapun bentuknya. Piala yang harus diambil dan diminum isinya itu tak lain tak bukan adalah hidup, yang harus diserahkan kepada orang lain, seper dilakukan oleh Yesus untuk orang lain. Yesus dak menghendaki Ekaris diselenggarakan sekadar sebagai peraturan ibadat sebagai upacara run, misalnya ke gereja sebagai pelaksanaan perintah Gereja. Dan upacara Perayaan Ekaris betapapun meriahnya, di tengah gereja yang dihias dengan sangat indah, disertai nyanyian koor kelas satu, - semua itu bukan kenangan akan Kristus yang sebenarnya. Kita masing-masing harus menyiapkan upacara Ekaris sebagus, seindah dan sebaik mungkin, yaitu dengan menghaya jiwa yang rela dan bersedia berbagi diri dengan orang lain, seper Yesus sendiri. Apa yang dilakukan Yesus? Rela memberikan dan mengosongkan diri bagi orang lain. Perayaan Ekaris dak bermakna apapun, apabila dilepaskan dari hubungannya dengan keadaan masyarakat di mana kita berada. Kita dak berada hanya untuk kita sendiri. Kita harus berada untuk sesama kita juga. Bila dak demikian, Gereja akan menjadi Gereja tertutup, Gereja asing, Gereja yang justru bertentangan dengan Ekaris. Padahal Konsili Vakan II menegaskan bahwa “Ekaris adalah sumber dan puncak seap hidup krisani”. Dan Paus Yohanes Paulus II menegaskan bahwa “Gereja hidup dari Ekaris”. Dan Paus Benediktus XVI mengatakan bahwa “Ekaris adalah sakramen cinta kasih”. Kita dipanggil oleh Yesus untuk “menjadi Ekaris” bagi sesama kita. Sumber: imankatolik.or.id St. Stephen Martyr Church 320 W. Garvey Avenue, Monterey Park, CA 91754 www.ststephenmpk.org | (626)573-0427 | (626)288-0260 HARI RAYA TUBUH DAN DARAH KRISTUS | 3 JUNI 2018 IC-ADLA INDONESIAN CATHOLIC COMMUNITY OF ARCHDIOCESE OF LOS ANGELES

Upload: lamhuong

Post on 17-Mar-2019

234 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: IC-ADLA - box5356.temp.domainsbox5356.temp.domains/~icadlaco/wp-content/uploads/2018/06/bulletin...Ibadat atau Liturgi adalah suatu ungkapan hubungan kita dengan Allah, ... SAKRAMEN

“Lakukanlah ini untuk mengenangkan Daku” Ibadat atau Liturgi adalah suatu ungkapan hubungan kita dengan Allah, tetapi sekaligus juga dengan sesama kita!

Makna liturgi ini secara khusus berlaku untuk Ekaristi. Karena itu Perayaan Ekaristi harus selalu diselenggarakan dalam konteks situasi dan kondisi sosial secara konkret di mana kita berada. Ekaristi bukanlah suatu urusan pribadi saja atau hanya untuk keperluan sendiri belaka.

Nabi Amos misalnya (5:21-25) dan Yesaya (1:11-17) secara tegas mengecam setiap bentuk ibadat, yang tidak ada hubungannya dengan keadaan sesama kita. Dalam kata-kata konsekrasi yang diucapkan imam dalam Misa Kudus Yesus juga berkata: “Lakukanlah ini untuk mengenangkan Daku”. Apa sebenarnya yang harus kita lakukan seperti dikehendaki Yesus itu? Apakah sekadar kenangan, memori, sebagai peringatan masa lalu saja?

Dalam melaksanakan perayaan Ekaristi imam harus mengulangi dan mengucapkan apa yang dahulu diucapkan Yesus pada waktu menyelenggarakan perjamuan malam terakhir. Bukan hanya itu! Yesus minta supaya kita, imam dan segenap umat, yang menganggap dirinya murid Yesus, juga harus melakukan apa yang dilakukan-Nya sendiri, yaitu melakukan perbuatan kasih. Dan perbuatan kasih yang dilakukan Yesus berupa pemberian diri-Nya sendiri seutuhnya.

Memang dalam perjamuan malam, pemberian diri Yesus itu masih bersifat simbolis dan profetis (kenabian) bagaikan lambang, yaitu dalam bentuk roti dan anggur. Tetapi dalam kenyataannya roti dan anggur itu adalah Tubuh dan Darah-Nya sendiri, yang merupakan kenyataan pada hari berikutnya, yaitu tatkala Yesus mati tergantung sambil mengeluarkan darah di kayu salib di Kalvari. Itulah makna sakramen Ekaristi: walaupun dalam bentuk roti dan anggur, namun itulah diri Yesus seutuhnya! Inilah perbuatan kasih Yesus, yang harus kita lakukan untuk mengenangkan Dia! Mengenangkan Yesus bukan hanya mengingatkan saja, tetapi berarti bertindak dan berbuat seperti Yesus!

Dengan demikian merayakan Ekaristi sebenarnya berarti menunjukkan kesediaan kita untuk berbuat kasih kepada orang lain. Itu berarti, bahwa kita harus “menjadi Ekaristi” bagi sesama. Kita harus sanggup menjadi roti yang dipecah-pecahkan, dibagi-bagikan dan diberikan kepada orang lain. Dengan demikian kita akan sungguh bersikap berentangan dengan Ekaristi, apabila kita merayakan dan menerima Ekaristi hanya dengan memikirkan kepentingan kita sendiri.

Ada hal lain, yang harus kita renungkan, yakni mengenai piala darah Kristus. Kita ingat akan Yakobus dan Yohanes, yang sebagai orang-orang muda mohon kepada Yesus melalui ibu mereka, supaya diberi tempat sebagai orang penting di sisi kanan dan kiri Yesus. Yesus tidak marah, Ia hanya bertanya: “Apakah kamu dapat meminum piala (cawan), yang harus Kuminum”? – Piala itu sebenarnya adalah simbol hidup yang harus dikosongkan dari kepentingan diri sendiri demi kepentingan orang-orang lain. Khusus-nya kepentingan orang-orang kecil, miskin dan berkekurangan apapun bentuknya. Piala yang harus diambil dan diminum isinya itu tak lain tak bukan adalah hidup, yang harus diserahkan kepada orang lain, seperti dilakukan oleh Yesus untuk orang lain.

Yesus tidak menghendaki Ekaristi diselenggarakan sekadar sebagai peraturan ibadat sebagai upacara rutin, misalnya ke gereja sebagai pelaksanaan perintah Gereja. Dan upacara Perayaan Ekaristi betapapun meriahnya, di tengah gereja yang dihias dengan sangat indah, disertai nyanyian koor kelas satu, - semua itu bukan kenangan akan Kristus yang sebenarnya. Kita masing-masing harus menyiapkan upacara Ekaristi sebagus, seindah dan sebaik mungkin, yaitu dengan menghayati jiwa yang rela dan bersedia berbagi diri dengan orang lain, seperti Yesus sendiri. Apa yang dilakukan Yesus? Rela memberikan dan mengosongkan diri bagi orang lain. Perayaan Ekaristi tidak bermakna apapun, apabila dilepaskan dari hubungannya dengan keadaan masyarakat di mana kita berada. Kita tidak berada hanya untuk kita sendiri. Kita harus berada untuk sesama kita juga. Bila tidak demikian, Gereja akan menjadi Gereja tertutup, Gereja asing, Gereja yang justru bertentangan dengan Ekaristi. Padahal Konsili Vatikan II menegaskan bahwa “Ekaristi adalah sumber dan puncak setiap hidup kristiani”. Dan Paus Yohanes Paulus II menegaskan bahwa “Gereja hidup dari Ekaristi”. Dan Paus Benediktus XVI mengatakan bahwa “Ekaristi adalah sakramen cinta kasih”.

Kita dipanggil oleh Yesus untuk “menjadi Ekaristi” bagi sesama kita. Sumber: imankatolik.or.id

St. Stephen Martyr Church

320 W. Garvey Avenue, Monterey Park, CA 91754

www.ststephenmpk.org | (626)573-0427 | (626)288-0260

HARI RAYA TUBUH DAN DARAH KRISTUS | 3 JUNI 2018

IC-ADLA INDONESIAN CATHOLIC COMMUNITY

OF ARCHDIOCESE OF LOS ANGELES

Page 2: IC-ADLA - box5356.temp.domainsbox5356.temp.domains/~icadlaco/wp-content/uploads/2018/06/bulletin...Ibadat atau Liturgi adalah suatu ungkapan hubungan kita dengan Allah, ... SAKRAMEN

BACAAN MINGGU INI M i n g g u , 3 J u n i : K e l . 2 4 : 3 - 8 ; M z m . 1 1 6 : 1 2 - 1 3 , 1 5 , 1 6 b c , 1 7 - 1 8 ; I b r . 9 : 1 1 - 1 5 ; M r k . 1 4 : 1 2 - 1 6 , 2 2 - 2 6 .

S e n i n , 4 J u n i : 2 P t r . 1 : 1 - 7 ; M z m . 9 1 : 1 - 2 , 1 4 - 1 5 a b , 1 5 c - 1 6 ; M r k . 1 2 : 1 - 1 2 .

S e l a s a , 5 J u n i : 2 P t r . 3 : 1 2 - 1 5 a , 1 7 - 1 8 ; M z m . 9 0 : 2 , 3 - 4 , 1 0 , 1 4 , 1 6 ; M r k . 1 2 : 1 3 - 1 7 ;

R a b u , 6 J u n i : 2 T i m . 1 : 1 - 3 , 6 - 1 2 ; M z m . 1 2 3 : 1 - 2 a , 2 b c d ; M r k . 1 2 : 1 8 - 2 7 .

K a m i s , 7 J u n i : 2 T i m . 2 : 8 - 1 5 ; M z m . 2 5 : 4 b c - 5 a b , 8 - 9 , 1 0 , 1 4 ; M r k . 1 2 : 2 8 b - 3 4 .

J u m a t , 8 J u n i : H o s . 1 1 : 1 , 3 - 4 , 8 c - 9 ; M T Y e s . 1 1 : 2 - 3 , 4 - b c d , 5 - 6 ; E f . 3 : 8 - 1 2 , 1 4 - 1 9 ; Y o h . 1 9 : 3 1 - 3 7 .

S a b t u , 9 J u n i : 2Tim. 4:1-8; Mzm. 71:8-9,14-15a,16-17,22; Mrk. 12:38-44/Yes. 61:9-11; MT 1Sam. 2:1,4-5,6-7.8abcd; Luk. 2:41-51.

M i n g g u , 1 0 J u n i : K e j . 3 : 9 - 1 5 ; M z m . 1 3 0 : 1 - 2 , 3 - 4 a b , 4 c - 6 , 7 - 8 ; 2 K o r . 4 : 1 3 - 5 : 1 ; M r k . 3 : 2 0 - 3 5 .

SAKRAMEN BAPTIS ANAK / BAYI

Sakramen Baptis Anak atau Bayi diadakan pada hari Minggu ke-2

setiap bulan setelah misa. Orang tua calon baptis harap

menghubungi Nelson Wibowo (626)807-0118 paling lambat 1

minggu sebelumnya.

SAKRAMEN BAPTIS DEWASA / RCIA Informasi mengenai pendaftaran penerimaan Sakramen Baptis

atau Confirmation dewasa, silakan hubungi St. Stephen Martyr

Office (626) 573-0427.

SAKRAMEN KOMUNI PERTAMA

Silakan hubungi Ignatius Julianto (310) 210-6164 dengan memba-

wa copy surat Baptis (minimum berusia 7 thn atau di 2nd

grade).

TEEN CONFIRMATION/SAKRAMEN PENGUATAN

Bagi anak-anak yang telah menerima Sakramen Komuni I harap

langsung menghubungi St. Stephen Martyr Religious Education

Office (626) 573-0427 atau ke Parish masing-masing.

SAKRAMEN TOBAT

Sakramen Tobat akan diberikan oleh Romo Kanis/Father Joseph

setiap hari Minggu sebelum misa, pukul 13.00 (by appointment

only).

SAKRAMEN PERKAWINAN

Sesuai dengan peraturan Archdiocese, pasangan yang akan

menerima Sakramen Perkawinan diharapkan untuk mendaftar

selambat-lambatnya 6 bulan dimuka. Silakan hubungi Soeriani

Kheng (818) 401-3148.

SAKRAMEN UNTUK ORANG SAKIT

Harap menghubungi seksi sosial wilayah masing-masing.

AMPLOP UJUD MISA

Amplop ujud misa harus dikembalikan seminggu sebelum ujud

dibacakan. Amplop ini bisa diambil dari ketua wilayah/

kategorial dan pengurus liturgi.

WILAYAH 1 - MARIA GUADALUPE Jumat ke 1 : Misa Jumat Pertama Sabtu ke 2 : Doa Rosario Sabtu ke 4 : Bible Study Informasi : Liliana Lioe (818) 643-9677

WILAYAH 2 - SANTO PAULUS Sabtu ke 1 : Doa Rosario Jumat ke 3 : Bible Study Informasi : Alfred Fung (626) 560-0815

WILAYAH 3 - SANTO ANTONIUS Sabtu ke 1 : Doa Rosario Sabtu ke 3 : Pendalaman Iman Informasi : Iwan Juswanto (714) 349-7354

PERSEKUTUAN DOA RENEWAL Persekutuan Doa setiap hari Sabtu ke 2 & 4 Informasi : Cathy Julianto (626) 552 2070

OMK - ORANG MUDA KATOLIK Informasi : Cindy Ridwan (310) 999-3368

PD Hallelujah (Hacienda Heights) Utami (310) 689-8038 [email protected] PD Moses (San Fernando Valley) Elisa (818) 292-2093

TEENS & YOUTH - PEMUDA-PEMUDI & REMAJA Minggu ke 3 : Bible Study Informasi : Andriani (626) 377-0996

ALTAR SERVERS - PUTERA-PUTERI ALTAR Informasi : Jessica Julianto (626) 614-4832

PETUGAS MINGGUAN KOOR LITURGI KONSUMSI KOPERASI

Minggu-1 Hong Kin Wilayah 2 Wilayah 1 Wilayah 1

Minggu-2 St. Angela Renewal Renewal Wilayah 2

Minggu-3 G3/Gabungan Wilayah 3 Wilayah 2 Renewal

Minggu-4 Renewal Wilayah 1 Wilayah 3 Wilayah 3

Minggu-5 OMK OMK OMK Pusat

Menyediakan: Snack, Bumbu dapur Indonesia, Rosario,

Alkitab, dll. dengan harga murah. Mari kita dukung Kas

IC-ADLA dengan berbelanja di Koperasi.

Page 3: IC-ADLA - box5356.temp.domainsbox5356.temp.domains/~icadlaco/wp-content/uploads/2018/06/bulletin...Ibadat atau Liturgi adalah suatu ungkapan hubungan kita dengan Allah, ... SAKRAMEN

PENGUMUMAN KEGIATAN IC-ADLA

Umat yang fotonya dalam lingkaran, beruntung dapat voucher koperasi IC-ADLA. Voucher dapat diambil pada hari Minggu,

selambat-lambatnya 24 Juni 2018, di koperasi IC-ADLA.

SANTACRUZAN

Tradisi Katolik orang Filipna untuk

merayakan ditemukannya Salib Suci

Tuhan Yesus oleh Ratu Reyna Helena,

kemudian diikuti dengan upacara

pemberian bunga kepada patung Bunda

Maria orang puteri-puetri remaja di

bulan Mei (Flores de Mayo)

Jessica mewakili IC-ADLA ikut ber-

partisipasi di acara Santacrusan yang

diadakan di Cathedral of Our Lady of the

Angels pada 12 Mei 2018.

BIBLE STUDY — WILAYAH 2

Jumat, 15 Juni 2018 | Jam 7:30 malam Di Kediaman Keluarga Irene Tjakrawinata

703 E. Emerson Ave Monterey Park, CA 91755

Fasilitator: Irene Tjakrawinata

PENDALAMAN IMAN — WILAYAH 3

Sabtu, 16 Juni 2018 | Jam 7:00 p.m. Bersama Romo Nana Sujana

Di Kediaman Keluarga Andy & Fransisca Gandha

1847 E. Adam Park Dr., Covina, CA 91724 Telepon: (626) 974-9079

KOLEKTE | MINGGU, 27 Mei 2018 Kolekte I : $ 685.00

Terima kasih atas kemurahan anda.

Foto Berhadiah!

Rekreasi IC-ADLA - Death Valley National Park - 26-28 Mei 2018

1300

1600

1917

1528

1569 1687

1000

1500

2000

Jan Febr Mar Apr Mei Jun Jul Ags Sep Okt Nop Des

Rata-Rata Kolekte per Bulan ($)

Target

Page 4: IC-ADLA - box5356.temp.domainsbox5356.temp.domains/~icadlaco/wp-content/uploads/2018/06/bulletin...Ibadat atau Liturgi adalah suatu ungkapan hubungan kita dengan Allah, ... SAKRAMEN

MAKAN SAMBIL BERAMAL Voucher makanan sekarang bisa digunakan di:

(1) Thai Paradise 141 N. Atlantic Blvd. #113, Monterey Park, CA 91754

(2) Janty Noodle 989 S. Glendora Ave #14, West Covina, CA 91790

(3) Ramayani 1777 Westwood Blvd., Los Angeles, CA 90024

(4) Bakmi Parahyangan 989 S. Glendora Ave #13, West Covina, CA 91790

(5) Simpang Asia 10433 National Blvd., #2 Los Angeles, CA 90034

(6) Banana Leaf 5835 Temple City Blvd., Temple City, CA 91780

Hasil penjualan untuk Pusat & Wilayah/Kategorial. Voucher bisa dibeli di koperasi atau di Wilayah/Kategorial masing-masing.

Selamat Hari Selamat Hari Selamat Hari Raya Tubuh dan Raya Tubuh dan Raya Tubuh dan Darah KristusDarah KristusDarah Kristus

S a r i A n g g r i a n i C A I n s u r a n c e L i c . 0 H 7 2 6 7 2 S a n g g r i a I n s u r a n c e S e r v i c e s C e l l ( 6 2 6 ) 4 0 7 8 6 2 2 S a n g g r i a . i n s @ g m a i l . c o m

Wealth Management, Life Insurance, Long Term Care, Financial Planning

Retirement Annuity/Mutual Disability Insurance College Planning

SPORT IC-ADLA

Jadwal latihan olah raga:

Bowling: 10:00am - 12:00pm

Volleyball: 4:00pm - 5:30pm

Ping pong: 5:30pm - 10:00pm