documenthd

6
LAPORAN PERKEMBANGAN DAN EVALUASI INDIKATOR PENINGKATAN MUTU UNIT HEMODIALISA PERIODE JANUARI – DESEMBER 2012 A. Pendahuluan Memasuki awal tahun 2013 unit hemodialisa berupaya untuk meningkatkan mutu pelayanan di unit kerja agar dapat terus meningkatkan hasil kerja dan kepuasan terhadap konsumen. Di unit kerja hemodialisa memfokuskan indikator mutu pada beberapa hal seperti dibawah ini : 1. Angka penyulit/infeksi karena transfusi darah 2. Angka pasien yang gawat darurat 3. Angka insiden penyulit on HD: a.Masalah akses b.Perdarahan c.Alergi terhadap dializer d.Sakit kepala e.Mual dan Muntah f.Kram otot g.Hiperkalemia h.Hipotensi i.Hipertensi k.Nyeri dada l.Gatal-gatal m.Demam n.Menggigil/dingin

Upload: nila-permata-sari-ssiapt

Post on 06-Dec-2015

216 views

Category:

Documents


1 download

DESCRIPTION

hd

TRANSCRIPT

Page 1: DocumentHD

LAPORAN PERKEMBANGAN DAN EVALUASI INDIKATOR PENINGKATAN MUTU

UNIT HEMODIALISA

PERIODE JANUARI – DESEMBER 2012

A. Pendahuluan

Memasuki awal tahun 2013 unit hemodialisa berupaya untuk meningkatkan mutu

pelayanan di unit kerja agar dapat terus meningkatkan hasil kerja dan kepuasan

terhadap konsumen. Di unit kerja hemodialisa memfokuskan indikator mutu pada

beberapa hal seperti dibawah ini :

1. Angka penyulit/infeksi karena transfusi darah

2. Angka pasien yang gawat darurat

3. Angka insiden penyulit on HD:

a.Masalah akses

b.Perdarahan

c.Alergi terhadap dializer

d.Sakit kepala

e.Mual dan Muntah

f.Kram otot

g.Hiperkalemia

h.Hipotensi

i.Hipertensi

k.Nyeri dada

l.Gatal-gatal

m.Demam

n.Menggigil/dingin

Sebagai acuan proses evaluasi peningkatan mutu di unit kerja hemodialisa agar lebih

spesifik. Berikut ini adalah pernyataan inti yang menjadi arahan dan harus terjawab dengan

adanya evaluasi mutu di unit kerja :

1. Apakah yang menjadi indikator mutu di unit kerja ?

2. Indikator mutu apa yang harus di tingkatkan ?

Page 2: DocumentHD

3. Apakah yang menjadi hambatan pencapaian indikator mutu di unit ?

4. Indikator mutu apa yang harus diadakan selanjutnya ?

5. Langkah apa yang harus segera di laksanakan oleh unit agar indikator mutu

bisa tercapai perusahaan.

B. Evaluasi Indikator Mutu

Sehubungan dengan peningkatan mutu di unit kerja hemodialisa maka kami paparkan

satu persatu pencapaian indikator mutu yang ada di unit hemodialisa sebagai berikut :

Indikator Mutu

1. Angka Kejadian infeksi/ Penyulit karena Tranfusi

a. Definisi operasional mutu

Tranfusi darah yang tidak dikerjakan sesuai dengan prosedur yang berlaku

dapat menyebabkan dua macam kelainan seperti dibawah ini:

Terjadinya kelainan atau penyulit karena inkomtatibilitas(golongan

darah tidak cocok)

Terjadinya infeksi nosokomial dalam darah resipien (penerima) karena

adanya bibit penyakit dalam darah donor (pemberi) tersebut dalam tiap

waktu atau sesuai dengan masa inkubasi penyakit tersebut

b. Target yang ingin di capai

Target yang ingin dicapai pada di tahun 2012 adalah ≤ 1,5%

c. Pencapaian indikator mutu di unit kerja

Jenis Indikator Pencapain tahun 2012

Target Tahun 2012

Angka Kejadian infeksi/ Penyulit karena Tranfusi

≤ 1,5%

a) Kejadian penyulit/infeksi pada saat tranfusi

0

b) Tindakan Tranfusi Darah dalam 1 thn

83%

% Angka Kejadian infeksi/ Penyulit karena Tranfusi

0%

Pencapaian di tahun 2012 adalah 0%

d. Faktor penentu keberhasilan mutu

1. Tenaga SDM dalam melakukan tindakan sesuai SOP

2. Ketepatan waktu

e. Strategi yang akan dilakukan untuk peningkatan mutu

1. Sosialisasi SOP

Page 3: DocumentHD

2. Disiplin Waktu

2. Angka kegawatdaruratan/kematian pada saat HD

a. Definisi operasional mutu

Kegawatan yang terjadi pada pasien On HD yang dapat menyebabkan pasien

meninggal atau harus mendapat perawatan yang lebih lanjut ke HCU.

b. Target yang ingin di capai

Angka yang di tetapkan ≤ 2 perseribu

c. Pencapaian indikator mutu di unit kerja

Jenis Indikator Pencapain tahun 2012

Target Tahun 2012

Angka kegawatdaruratan/kematian pada saat HD

≤ 2 perseribuJumlah Pasien meninggal Pada Saat HD 7Jumlah Pasien dalam 1 thn 344 % Angka kegawatdaruratan/kematian pada saat HD

20,3 perseribu

d. Faktor penghambat pencapaian indikator mutu

Tidak ada Tim Blue Code (tim gawat darurat)

Tidak adanya DC shock

e. Strategi yang akan dilakukan untuk peningkatan mutu

Prosedur kerja sesuai SOP yang sudah ada.

SDM yang terampil, terlatih, disiplin dan bersertifikasi.

Sarana dan prasarana yang memadai.

1. Angka insiden penyulit ON Hemodialisa

a. Definisi operasional mutu

Angka komplikasi yang timbul pada saat dilakukan HD antara lain : masalah

akses, mual dan muntah, kram otot, hiperkalemi, hipotensi,hipertensi,nyeri

dada,gatal-gatal,demam,dan menggigil.

b. Target yang ingin di capai

Page 4: DocumentHD

Target yang ingin dicapai pada di tahun 2012 adalah ≤ 1,5%

c. Pencapaian indikator mutu di unit kerja

masalah akses : 1%

mual dan muntah : 6%

kram otot : 5%

hiperkalemi : 0%

hipotensi : 0%

hipertensi : 13%

nyeri dada : 3%

gatal-gatal : 0%

demam dan menggigil : 9%

lain-lain : 0%

d. Faktor penentu keberhasilan mutu

e. Faktor penghambat pencapaian indikator mutu

1. Kurangnya SDM yang terampil dan terlatih

2. Tidak ada Dokter Jaga diruangan

3. Tidak mengikuti SOP

4. Kurangnya sarana dan prasarana

f. Strategi yang akan dilakukan untuk peningkatan mutu

1. Melakukan pengontrolan air RO setiap bulan

2. Melakukan obeservasi keadaan umum dan tanda-tanda vital per jam

3. Melakukaan tindakan sesuai dengan SOP yang sudah ada

4. Mengirim perawat untuk mengikuti seminar tentang hemodialisa

5. Mengirim perawat untuk mengikuti pelatihan hemodialisa

6. Adanya Dokter Jaga diruangan Hemodialisa