bab i pendahuluan -...

50
BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Peranan pariwisata dalam menunjang perekonomian baik pada level daerah dan maupun nasional saat ini terus meningkat. Identifikasi awal menunjukkan adanya perkembangan yang cukup signifikan pada volume wisatawan nusantara dan mancanegara di Indonesia. Besarnya peningkatan tersebut berimplikasi pada besarnya volume uang yang beredar yang akhirnya berdampak pada pendapatan masyarakat. Data dari Rencana Strategis Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) menunjukkan peran pariwisata terhadap Produk Domestik Bruto (PDB) pada tahun 2012 mencapai 4,5% yang diharapkan terus meningkat dari tahun ke tahun. Namun demikian, diindikasikan masih terdapat permasalahan dalam penyebaran destinasi wisata, yang sebagian besar masih terfokus di Kawasan Barat Indonesia, khususnya Jawa, yang mencapai 57% dari total wisatawan nusantara (Kemenparekraf, 2010). Padahal dalam Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 50 Tahun 2011 Tentang Rencana Induk Pembangunan Kepariwisataan Nasional tahun 2010 – 2025 telah ditetapkan 222 (dua ratus dua puluh dua) Kawasan Pengembangan Pariwisata Nasional (KPPN) di 50 (lima puluh) Destinasi Pariwisata Nasional (DPN) dan 88 (delapan puluh delapan) Kawasan Strategis Pariwisata Nasional (KSPN) yang tersebar di seluruh Indonesia. Salah satu hal yang menyebabkan belum optimalnya pengembangan destinasi wisata sebagaimana diuraikan dalam Rencana Strategis Kemenparekraf 2012 – 2014 adalah ketidaksiapan sarana, prasarana termasuk sarana dan prasarana perhubungan laut, khususnya di Kawasan Timur Indonesia. Transportasi laut menjadi hal yang sangat penting dalam pariwisata, terlebih dalam kaitannya dengan wisata maritim (maritime tourism) di wilayah timur Indonesia. Indonesia bagian timur dikenal sebagai tujuan wisata oleh wisatawan dalam negeri dan wisatawan mancanegara. Namun, harus diakui bahwa sarana dan prasarana pariwisata, utamanya aksesibilitas di wilayah Indonesia bagian timur masih belum memadai dan perbaikannya perlu menjadi prioritas pemerintah. Ketersediaan fasilitas dan insfrastruktur dalam rangka kelancaran transportasi, terutama transportasi laut menjadi salah satu peran strategis dalam memajukan sektor pariwisata. Saat ini, Pemerintah sedang dalam upaya pengembangan kawasan

Upload: vodieu

Post on 08-Mar-2019

232 views

Category:

Documents


2 download

TRANSCRIPT

Page 1: BAB I PENDAHULUAN - elibrary.dephub.go.idelibrary.dephub.go.id/elibrary/media/catalog/0010-021500000000200... · A. Latar Belakang ... dan perbaikannya perlu menjadi prioritas pemerintah

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Peranan pariwisata dalam menunjang perekonomian baik pada level daerah dan maupun nasional saat ini terus meningkat. Identifikasi awal menunjukkan adanya perkembangan yang cukup signifikan pada volume wisatawan nusantara dan mancanegara di Indonesia. Besarnya peningkatan tersebut berimplikasi pada besarnya volume uang yang beredar yang akhirnya berdampak pada pendapatan masyarakat. Data dari Rencana Strategis Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) menunjukkan peran pariwisata terhadap Produk Domestik Bruto (PDB) pada tahun 2012 mencapai 4,5% yang diharapkan terus meningkat dari tahun ke tahun.

Namun demikian, diindikasikan masih terdapat permasalahan dalam penyebaran destinasi wisata, yang sebagian besar masih terfokus di Kawasan Barat Indonesia, khususnya Jawa, yang mencapai 57% dari total wisatawan nusantara (Kemenparekraf, 2010). Padahal dalam Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 50 Tahun 2011 Tentang Rencana Induk Pembangunan Kepariwisataan Nasional tahun 2010 – 2025 telah ditetapkan 222 (dua ratus dua puluh dua) Kawasan Pengembangan Pariwisata Nasional (KPPN) di 50 (lima puluh) Destinasi Pariwisata Nasional (DPN) dan 88 (delapan puluh delapan) Kawasan Strategis Pariwisata Nasional (KSPN) yang tersebar di seluruh Indonesia.

Salah satu hal yang menyebabkan belum optimalnya pengembangan destinasi wisata sebagaimana diuraikan dalam Rencana Strategis Kemenparekraf 2012 – 2014 adalah ketidaksiapan sarana, prasarana termasuk sarana dan prasarana perhubungan laut, khususnya di Kawasan Timur Indonesia.

Transportasi laut menjadi hal yang sangat penting dalam pariwisata, terlebih dalam kaitannya dengan wisata maritim (maritime tourism) di wilayah timur Indonesia. Indonesia bagian timur dikenal sebagai tujuan wisata oleh wisatawan dalam negeri dan wisatawan mancanegara. Namun, harus diakui bahwa sarana dan prasarana pariwisata, utamanya aksesibilitas di wilayah Indonesia bagian timur masih belum memadai dan perbaikannya perlu menjadi prioritas pemerintah. Ketersediaan fasilitas dan insfrastruktur dalam rangka kelancaran transportasi, terutama transportasi laut menjadi salah satu peran strategis dalam memajukan sektor pariwisata.

Saat ini, Pemerintah sedang dalam upaya pengembangan kawasan

Page 2: BAB I PENDAHULUAN - elibrary.dephub.go.idelibrary.dephub.go.id/elibrary/media/catalog/0010-021500000000200... · A. Latar Belakang ... dan perbaikannya perlu menjadi prioritas pemerintah

2

strategis pariwisata dan ekonomi kreatif yang mengarah ke Indonesia bagian timur sebagai upaya memeratakan destinasi wisata agar tidak menumpuk di wilayah barat. Namun perlu diakui bahwa aksesibilitas kurang maksimal dikarenakan masih minimnya sarana dan infrastruktur transportasi laut yang mendukung hal tersebut. Berdasarkan hal tersebut, maka diperlukan suatu upaya pemerintah dalam bentuk strategi dan kebijakan nasional.

Dengan memperhatikan uraian permasalahan tersebut, maka kajian ini dilakukan sebagai upaya memberikan solusi aspek transportasi khususnya transportasi laut bagi optimalisasi pengembangan kawasan wisata maritim di Kawasan Timur Indonesia.

B. Maksud dan Tujuan Kajian

Rumusan masalah yang akan dijawab dalam pelaksanaan penelitian meliputi:

1. Bagaimana kondisi penyelenggaraan transportasi laut khususnya untuk mendukung pariwisata maritim di Indonesia: sarana, prasarana, rute, jadwal?

2. Bagaimana kondisi pariwisata maritim di Indonesia: lokasi wisata, asal dan tujuan wisata, karakteristik wisatawan?

3. Bagaimana kebutuhan pengembangan transportasi laut untuk mendukung pariwisata maritim di Indonesia?

4. Bagaimana strategi dan kebijakan untuk menutup kebutuhan tersebut?

Berdasarkan rumusan masalah tersebut, maksud dari studi adalah menganalisis dan mengevaluasi tantangan dan peluang pengembangan pelayanan transportasi laut di kawasan strategis pariwisata di Indonesia bagian Timur.

Tujuan dari studi ini adalah adalah tersusunnya strategi dan kebijakan nasional pola pengembangan pelayanan transportasi laut dalam upaya mendukung pengembangan kawasan strategis pariwisata di kawasan Indonesia bagian Timur.

C. Ruang Lingkup Penelitian

Kegiatan yang akan dilakukan dalam pelaksanaan kajian meliputi:

1. Inventarisasi peraturan perundang-undangan dan literatur yang mengatur kepariwisataan di Indonesia;

2. Inventarisasi potensi kawasan strategis pengembangan pariwisata di Indonesia bagian timur yang dilayani oleh transportasi laut;

3. Inventarisasi potensi ekonomi yang berasal dari sektor pariwisata di Indonesia bagian timur;

Page 3: BAB I PENDAHULUAN - elibrary.dephub.go.idelibrary.dephub.go.id/elibrary/media/catalog/0010-021500000000200... · A. Latar Belakang ... dan perbaikannya perlu menjadi prioritas pemerintah

3

4. Identifikasi jaringan trayek kapal penumpang di Indonesia bagian timur;

5. Identifikasi infrastruktur transportasi laut yang dapat mendukung dan digunakan untuk sektor pariwisata di Indonesia bagian timur;

6. Identifikasi rencana pengembangan pelabuhan wisata (cruise);

7. Identifikasi potensi-potensi wisata maritim (maritime tourism) di kawasan Indonesia bagian timur;

8. Analisis kinerja pelayanan transportasi laut pendukung kawasan strategis pariwisata di Indonesia bagian timur;

9. Analisis kebutuhan pengembangan pelayanan transportasi laut di kawasan Indonesia bagian timur;

10. Analisis strategi pengembangan pelayanan transportasi laut dalam mendukung kawasan strategis pariwisata di Indonesia bagian timur;

11. Penyusunan rekomendasi.

Kegiatan dilaksanakan dengan batasan menyusun konsep pengembangan pelayanan transportasi laut untuk mendukung pengembangan kawasan strategis pariwisata laut di Indonesia Timur.

Satu hal yang perlu menjadi catatan dalam kajian ini adalah penggunaan istilah pariwisata maritim yang tidak dikenal dalam peristilahan di Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif yang menggunakan istilah pariwisata bahari (marine tourism). Untuk mensinkronkan peristilahan dan menghindari kerancuan pemahaman, maka dalam kajian ini seluruh penggunaan istilah pariwisata maritim memiliki makna yang sama dengan pariwisata bahari, yaitu wisata yang memiliki obyek daya tarik alam di pantai maupun laut (interpretasi dari Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 50 Tahun 2011 tentang Rencana Induk Pembangunan Kepariwisataan Nasional Tahun 2010 – 2025).

D. Kegunaan Penelitian

Kegunaan penelitian adalah:

1. Bagi pemegang kebijakan di sektor pariwisata: sebagai referensi dalam pengembangan pariwisata maritim di masa mendatang, dengan mempertimbangkan kondisi dan rencana pengembangan transportasi laut;

2. Bagi pemegang kebijakan di sektor perhubungan: sebagai referensi dalam menetapkan kebijakan dan strategi pengembangan transportasi laut untuk mendukung pariwisata maritim.

Page 4: BAB I PENDAHULUAN - elibrary.dephub.go.idelibrary.dephub.go.id/elibrary/media/catalog/0010-021500000000200... · A. Latar Belakang ... dan perbaikannya perlu menjadi prioritas pemerintah

4

G. Sistematika Penulisan

Sistematika penulisan laporan adalah sebagai berikut:

Bab I Pendahuluan, berisi tentang konteks pelaksanaan kajian;

Bab II Metode Penelitian, berisi tentang cara penyelesaian pekerjaan;

Bab III Analisis dan Pembahasan, berisi tentang analisis kinerja pelayanan transportasi aut pendukung kawasan strategis pariwisata, analisis permintaan pariwisata maritim, analisis kebutuhan pengembangan pelayanan transportasi dan analisis strategi pengembangan pelayanan transportasi laut dalam mendukung kawasan strategis pariwisata. Dalam analisis dilengkapi juga dengan analisis SWOT yang mendasari penyusunan Kebijakan, Strategi dan Program pelayanan transportasi laut dalam mendukung kawasan strategis pariwisata beserta program implementasinya.

Bab IV Kesimpulan dan Saran, berisi tentang kesimpulan dan saran berdasarkan hasil kajian.

Page 5: BAB I PENDAHULUAN - elibrary.dephub.go.idelibrary.dephub.go.id/elibrary/media/catalog/0010-021500000000200... · A. Latar Belakang ... dan perbaikannya perlu menjadi prioritas pemerintah

5

BAB II

METODE PENELITIAN

Dalam bagian ini diuraikan mengenai pendekatan yang digunakan dalam kajian, serta tahapan pelaksanaan yang akan dilakukan untuk menjalankan ruang lingkup kajian.

A. Pendekatan

Pendekatan pengembangan jaringan transportasi untuk pariwisata yang berkelanjutan perlu meninjau berbagai aspek yang mencakup identifikasi kondisi dan kebijakan, sintesis antara faktor penunjang pariwisata dan transportasi, perencanaan jaringan dan rencana implementasi (Lumsdon, 2000). Secara skematis, pendekatan tersebut disajikan dalam Gambar 2.1.

Gambar 2. 1 Pendekatan Pengembangan Transportasi Laut untuk Mendukung Pariwisata yang Berkelanjutan

Sumber: L. Lumsdon, 2000, Cycle Tourism – A Model for Sustainable Development?

Sintesis faktor-faktor penunjang pariwisata dan transportasi:

- Aksesibilitas dari akomodasi dan daya tarik lokasi - Indikator keberlanjutan - Struktur instansional dan penyedia - Lingkungan pasar - Dampak eksisting dan potensinya

Perencanaan jaringan: - Maksud dan tujuan - Revisi hirarki perencanaan - Memberikan input dasar yang strategis - Rencana implementasi - Tanggung jawab stakeholder yang terpercaya - Aspek estetika dan standar desain

Rencana implementasi: - Rencana infrastruktur - Pemasaran dan komunikasi - Pengawasan dan review - Pengaturan, perawatan dan penambahan/pengurangan

Identifikasi kebijakan transportasi dan pariwisata

eksisting

Sintesis data eksisting pada aliran transportasi dan

pariwisata

Identifikasi infrastruktur transportasi eksisting

Page 6: BAB I PENDAHULUAN - elibrary.dephub.go.idelibrary.dephub.go.id/elibrary/media/catalog/0010-021500000000200... · A. Latar Belakang ... dan perbaikannya perlu menjadi prioritas pemerintah

6

Sesuai pendekatan tersebut, maka perlu dilakukan identifikasi pada aspek pariwisata dan transportasi secara bersama-sama. Pendekatan dari sisi pariwisata akan mencakup 2 aspek, yaitu (McIntosh, dkk, 1995):

1. Pendekatan sistem kepariwisataan

Pendekatan ini menegaskan keterkaitan antara komponen produk, pasar, kelembagaan sebagai suatu kesatuan yang integral. Ketersediaan produk menjadi impuls bagi pasar wisatawan untuk melakukan perjalanan. Salah satu komponen produk adalah moda transportasi. Wisatawan membutuhkan moda transportasi yang handal dalam arti nyaman dan aman, mudah dijangkau, tepat-waktu, biaya murah dan berkualitas. Penyediaan sarana transportasi seperti itu akan memacu wisatawan untuk mengunjungi kawasan-kawasan strategis pariwisata di bagian timur Indonesia. Kelembagaan berfungsi untuk menghubungkan pasar dan produk dalam arti bagaimana pengelolaan produk (manajemen transportasi) yang tepat harus dilakukan.

2. Pendekatan pariwisata berkelanjutan

Pendekatan ini menegaskan urgensi pemanfaatan dan pemeliharaan sumberdaya pariwisata secara cermat (well planned) sebagai jaminan untuk memperoleh hasil optimal dalam jangka panjang. Implikasi pendekatan ini pada pengembangan transportasi di kawasan strategis pariwisata adalah pemanfaatan sumberdaya lokal sebagai prioritas, baik dalam bentuk materi/bahan baku maupun kearifan. Di sini perlu dipertimbangkan penggunaan perahu kapal yang dibuat oleh penduduk dengan meningkatkan standar dan mutu yang sesuai dengan kebutuhan wisatawan. Dengan demikian, pemanfaatan tenaga kerja lokal baik sebagai pembuat perahu kapal maupun sebagai pemilik usaha transportasi dapat ditingkatkan.

Kedua pendekatan tersebut diharapkan akan memiliki peran yang seimbang dalam penyusunan rumusan strategi dan rekomendasi yang akan dihasilkan. Berdasarkan kedua pendekatan tersebut, akan dapat diidentifikasi kebutuhan pengembangan transportasi sesuai dengan demand dan karakteristik pariwisata yang terbentuk. Kebutuhan pengembangan transportasi yang diperlukan akan dapat mencakup kebutuhan pengembangan kapal wisata (cruise ship), pengembangan kapal penumpang komersial (ferry, kapal cepat, pelayaran laut), dan pengembangan pelayaran rakyat. Pengembangan moda transportasi yang berbeda tersebut dilakukan dengan memperhatikan volume dan karakteristik wisatawan yang ada di suatu wilayah.

Dari sisi transportasinya, maka pengembangan transportasi laut untuk mendukung pariwisata akan memperhatikan volume penumpang,

Page 7: BAB I PENDAHULUAN - elibrary.dephub.go.idelibrary.dephub.go.id/elibrary/media/catalog/0010-021500000000200... · A. Latar Belakang ... dan perbaikannya perlu menjadi prioritas pemerintah

7

kondisi geografis/ perairan, iklim, ketersediaan sarana dan prasarana yang saat ini tersedia, serta yang diperlukan di masa mendatang. Proyeksi potensi penumpang di masa mendatang yang salah satunya ditimbulkan oleh aktifitas pariwisata merupakan masukan penting dalam perencanaan sarana dan prasarana transportasi laut di masa mendatang.

B. Metodologi

Metodologi kegiatan pada setiap tahapan disajikan secara skematis dalam Gambar 2.2.

Gambar 2. 2 Tahapan Pelaksanaan

Tahap Identifikasi Kondisi Eksisting: a. Inventarisasi peraturan perundang-undangan dan

literatur yang mengatur kepariwisataan di Indonesia; b. Inventarisasi potensi kawasan strategis pengembangan

pariwisata di Indonesia bagian timur yang dilayani oleh transportasi laut;

c. Inventarisasi potensi ekonomi yang berasal dari sektor pariwisata di Indonesia bagian timur;

d. Identifikasi jaringan trayek kapal penumpang di Indonesia bagian timur;

e. Identifikasi infrastruktur transportasi laut yang dapat mendukung dan digunakan untuk sektor pariwisata di

Indonesia bagian timur; f. Identifikasi rencana pengembangan pelabuhan wisata

(cruise); g. Identifikasi potensi-potensi wisata maritim (maritime

tourism) di kawasan Indonesia bagian timur.

Tahap Analisis: a. Analisis konektifitas transportasi laut pendukung kawasan strategis pariwisata di Indonesia bagian timur; b. Analisis kebutuhan pengembangan pelayanan transportasi laut di kawasan Indonesia bagian timur;

c. Analisis SWOT penyelenggaraan transportasi laut dalam mendukung kawasan strategis pariwisata di

Indonesia bagian timur.

Tahap Rekomendasi: strategi dan kebijakan nasional pola pengembangan pelayanan transportasi laut dalam upaya mendukung

pengembangan kawasan strategis pariwisata di kawasan Indonesia bagian timur.

Keluaran Tahapan kegiatan Metodologi

Metodologi dan Rencana Kerja

Lap.

Pen

dah

ulu

an

La

p. A

nta

ra

Ko

nse

p La

p. A

khir

Lap.

Akh

ir

Kajian meja: studi literatur, diskusi

tenaga ahli

• Kajian meja: studi literatur, diskusi tenaga ahli

• Kajian lapangan: identifikasi kondisi, diskusi stakeholders

Kajian meja: pengolahan hasil

survei, diskusi tenaga ahli

Kajian meja: simpulan hasil analisis, diskusi

tenaga ahli

Page 8: BAB I PENDAHULUAN - elibrary.dephub.go.idelibrary.dephub.go.id/elibrary/media/catalog/0010-021500000000200... · A. Latar Belakang ... dan perbaikannya perlu menjadi prioritas pemerintah

8

1. Tahap Identifikasi Kondisi Eksisting

Identifikasi kondisi eksisting akan mencakup:

a. Inventarisasi peraturan perundang-undangan dan literatur yang mengatur kepariwisataan di Indonesia;

b. Inventarisasi potensi kawasan strategis pengembangan pariwisata di Indonesia bagian timur yang dilayani oleh transportasi laut;

c. Inventarisasi potensi ekonomi yang berasal dari sektor pariwisata di Indonesia bagian timur;

d. Identifikasi jaringan trayek kapal penumpang di Indonesia bagian timur;

e. Identifikasi infrastruktur transportasi laut yang dapat mendukung dan digunakan untuk sektor pariwisata di Indonesia bagian timur;

f. Identifikasi rencana pengembangan pelabuhan wisata (cruise);

g. Identifikasi potensi-potensi wisata maritim (maritime tourism) di kawasan Indonesia bagian timur.

Sebagai tambahan, perlu dilakukan identiifikasi karakteristik penyelenggaraan pariwisata yang berkunjung di suatu daerah, seperti:

a. Identifikasi up-and-down jumlah wisatawan menurut waktu (peak-low season) yang berkaitan dengan kebutuhan jumlah, jenis dan frekuensi moda transportasi laut;

b. Identifikasi tipologi wisatawan (mass-special interest) yg berimplikasi pada tipe moda transportasi;

c. Identifikasi kelembagaan pengelolaan usaha kapal/pelayaran laut di kawasan strategis pariwisata Indonesia bagian timur.

Identifikasi dilakukan dengan pengumpulan data sekunder melalui survei kepustakaan, meliputi teori-teori, referensi-referensi, serta peraturan perundang-undangan, yang terkait dan relevan dengan tujuan studi. Selain itu, akan dikumpulkan dokumen perencanaan pengembangan pariwisata maupun transportasi laut di wilayah studi pada instansi/dinas yang ada di wilayah tersebut. Pengumpulan data primer dilakukan melalui survei lapangan pada pelabuhan-pelabuhan di Indonesia, didukung wawancara mendalam terhadap stakeholders pada instansi pemerintah terkait, dalam hal ini Dinas Perhubungan dan Dinas Pariwisata.

Kegiatan survei akan dilakukan di 7 lokasi, yaitu Jakarta,

Page 9: BAB I PENDAHULUAN - elibrary.dephub.go.idelibrary.dephub.go.id/elibrary/media/catalog/0010-021500000000200... · A. Latar Belakang ... dan perbaikannya perlu menjadi prioritas pemerintah

9

Semarang, Denpasar, Kupang, Mataram, Manado dan Sorong. Mencermati lokasi survei yang tidak semuanya berada di wilayah Indonesia bagian Timur, indikasi kegiatan survei yang akan dilakukan diuraikan dalam tabel berikut:

Tabel 2.1 Indikasi Kegiatan di Lokasi Survei

No Lokasi Indikasi kegiatan survei

1 Jakarta, DKI Jakarta

Pengumpulan data sekunder dan kebijakan pengembangan pariwisata dan transportasi laut di Indonesia

2 Semarang, Jawa Tengah

• Best practices pengembangan transportasi laut untuk mendukung pariwisata darat

• Rencana pengembangan pariwisata (Masterplan Pariwisata/RIPP)

3 Denpasar, Bali • Best practices pengembangan transportasi laut untuk menunjang pariwisata maritim

• Rencana pengembangan pariwisata (Masterplan Pariwisata/RIPP)

4 Kupang, Nusa Tenggara Timur

• Identifikasi kondisi pariwisata eksisting dan rencana pengembangan (Masterplan Pariwisata/RIPP)

• Identifikasi kondisi transportasi laut eksisting dan kebutuhan pengembangannya

5 Mataram, Nusa Tenggara Barat

• Identifikasi kondisi pariwisata eksisting dan rencana pengembangan (Masterplan Pariwisata/RIPP)

• Identifikasi kondisi transportasi laut eksisting dan kebutuhan pengembangannya

6 Manado, Sulawesi Utara

• Identifikasi kondisi pariwisata eksisting dan rencana pengembangan (Masterplan Pariwisata/RIPP)

• Identifikasi kondisi transportasi laut eksisting dan kebutuhan pengembangannya

7 Sorong, Papua Barat

• Identifikasi kondisi pariwisata eksisting dan rencana pengembangan (Masterplan Pariwisata/RIPP)

• Identifikasi kondisi transportasi laut eksisting dan kebutuhan pengembangannya

2. Tahap Analisis

Beberapa kegiatan yang akan dilakukan antara lain:

Page 10: BAB I PENDAHULUAN - elibrary.dephub.go.idelibrary.dephub.go.id/elibrary/media/catalog/0010-021500000000200... · A. Latar Belakang ... dan perbaikannya perlu menjadi prioritas pemerintah

10

a. Analisis kinerja pelayanan transportasi laut pendukung kawasan strategis pariwisata di Indonesia bagian timur;

Kinerja pelayanan transportasi laut diukur dengan tingkat konektifitas ke lokasi wisata, yang dibagi atas:

1) Konektifitas dalam lingkup global yang menghubungkan jaringan pelayaran kapal pesiar ke pelabuhan utama di Indonesia,

2) Konektifitas dalam lingkup nasional yang menghubungkan antar wilayah di Indonesia, yang dilakukan oleh pelayaran laut dan lintas penyeberangan,

3) Konektifitas dalam lingkup lokal, yang menghubungkan ke lokasi wisata, yang dilakukan oleh pelayaran rakyat.

b. Analisis SWOT pengembangan pelayanan transportasi laut dalam mendukung kawasan strategis pariwisata di Indonesia bagian timur.

Analisis SWOT dilakukan untuk mengidentifikasi aspek internal dan eksternal dari wilayah studi, terkait dengan aspek transportasi dan pariwisata. Analisis dilakukan untuk mengidentifikasi kekuatan (strong), kelemahan (weakness), kesempatan (opportunity) dan tantangan (threath), serta strategi yang dapat dilakukan untuk memaksimalkan keuntungan.

Secara skematis, analisis SWOT disajikan dalam gambar berikut:

Gambar 2. 3 Analisis SWOT

Page 11: BAB I PENDAHULUAN - elibrary.dephub.go.idelibrary.dephub.go.id/elibrary/media/catalog/0010-021500000000200... · A. Latar Belakang ... dan perbaikannya perlu menjadi prioritas pemerintah

11

Analisis dan evaluasi dilakukan secara komprehensif, dengan pendekatan deskriptif dan kuantitatif yang ditunjang oleh data primer hasil pengukuran, pengamatan dan wawancara serta data sekunder. Tahapan dan skema analisis perencanaan dan pengembangan transportasi laut disajikan dalam Gambar 2.4.

Gambar 2. 4 Skema Analisis Perencanaan dan Pengembangan Transportasi Laut

3. Tahap Penyusunan Rekomendasi

Cakupan rekomendasi yang akan disusun diharapkan mampu menjawab maksud dan tujuan penelitian, yaitu tersusunnya strategi dan kebijakan nasional pola pengembangan pelayanan transportasi laut dalam upaya mendukung pengembangan kawasan

Aspek permintaan: - Volume

o Jumlah orang o Jumlah perjalanan

- Lokasi o Asal perjalanan o Tujuan perjalanan

- Karakteristik o Kualitas layanan yang diharapkan o Jenis perjalanan wisata yg diharapkan

- Proyeksi permintaan o Potensi wisata o Rencana pengembangan o Pertumbuhan pendapatan o Pertumbuhan penduduk

Aspek penyediaan: - Prasarana

o Panjang dermaga o Kualitas dermaga o Kapasitas terminal o Kapasitas fasilitas pendukung

- Sarana o Kapasitas sarana o Kualitas sarana

- Operasi o Frekuensi sarana o Pengembangan rute o Standar operasi dan keselamatan

- Rencana pengembangan o Kebijakan terkait

Rencana implementasi: - Biaya - Waktu - Instansi/lembaga pelaksana

Kebutuhan pengembangan: - Sarana - Prasarana

Analisis: - Konektifitas

- SWOT

Page 12: BAB I PENDAHULUAN - elibrary.dephub.go.idelibrary.dephub.go.id/elibrary/media/catalog/0010-021500000000200... · A. Latar Belakang ... dan perbaikannya perlu menjadi prioritas pemerintah

12

strategis pariwisata di kawasan Indonesia bagian timur.

Rekomendasi yang diberikan merupakan simpulan akhir dari hasil identifikasi dan analisis yang dilakukan pada tahap sebelumnya. Berdasarkan rangkuman kajian literatur yang dilakukan, maka rekomendasi pengembangan transportasi laut untuk mendukung pariwisata maritim diarahkan pada transportasi laut yang memiliki karakteristik:

a. mampu menjangkau dan melayani rute pelayaran dari dan ke pulau-pulau kecil secara berkala;

b. menggunakan inovasi teknologi modern secara proporsional dan minimal bahan pencemar;

c. menggunakan moda transportasi bertonase kecil-menengah namun tetap laik dari sisi keamanan dan kenyamanan;

d. mengangkut wisatawan secara cepat dan tepat-waktu dari dan ke kawasan-kawasan pariwisata maritim.

Prinsip-prinsip pengembangan tersebut akan mendasari strategi dan rekomendasi yang akan diperinci lebih lanjut dalam keluaran kajian.

Page 13: BAB I PENDAHULUAN - elibrary.dephub.go.idelibrary.dephub.go.id/elibrary/media/catalog/0010-021500000000200... · A. Latar Belakang ... dan perbaikannya perlu menjadi prioritas pemerintah

13

BAB III

ANALISIS DAN PEMBAHASAN

Analisis dilakukan terhadap aspek konektifitas wilayah serta analisis SWOT sebagaimana diuraikan dalam bagian berikut:

A. Analisis Konektifitas Penyediaan Transportasi Laut dalam Mendukung Pengembangan Pariwisata Maritim

Konektifitas transportasi laut dalam mendukung pengembangan pariwisata maritim dapat diidentifikasi dengan ketersediaan pelabuhan, sarana serta rute untuk menuju lokasi wisata. Berdasarkan sifat pergerakannya, konektifitas transportasi laut ke destinasi wisata dapat dibagi dalam konektifitas global, nasional dan lokal.

Konektifitas global merupakan keterhubungan kota-kota di Indonesia dengan jalur pelayaran wisata dunia, yang dilayani oleh kapal pesiar besar (cruise ship). Konektifitas global memerlukan daya tarik wisata yang tinggi, sehingga mampu menarik minat wisatawan dengan kapal kelas dunia untuk menyinggahi destinasi wisata. Konektifitas global juga memerlukan dukungan prasarana dan sarana yang memadai agar pelayanan yang diberikan sesuai dengan standar internasional.

Konektifitas nasional, merupakan pergerakan antar kota di Indonesia, yang diindikasikan dilayani oleh pelayaran laut dan penyeberangan secara reguler.

Konektifitas lokal, merupakan pergerakan dari suatu kota ke lokasi wisata maritim terdekat, yang diindikasikan dilayani oleh pelayaran rakyat yang dijalankan secara mandiri dan non reguler.

Pola-pola tersebut secara skematis disajikan dalam gambar berikut:

Gambar 3. 1 Pola Konektifitas Pergerakan Wisatawan

Uraian konektifitas dalam ketiga kategori tersebut disajikan dalam

Pelabuhan Utama

Pelabuhan Pengumpul, Pelabuhan Pengumpan

Lokasi wisata

Lokasi wisata

Lokasi wisata

Pelayaran cruise

Pelayaran laut, penyeberangan

Pelayaran rakyat

Page 14: BAB I PENDAHULUAN - elibrary.dephub.go.idelibrary.dephub.go.id/elibrary/media/catalog/0010-021500000000200... · A. Latar Belakang ... dan perbaikannya perlu menjadi prioritas pemerintah

14

bagian berikut:

1. Konektifitas Global

Konektifitas dengan pergerakan global kapal pesiar ditunjukkan dengan kemampuan pelabuhan menerima kapal pesiar dengan kapasitas besar. Beberapa pelabuhan tersebut beserta indikasi cakupan wilayah layanan destinasi wisata maritim adalah sebagai berikut:

Tabel 3. 1 Kondisi Konektifitas Global

No Pelabuhan Destinasi wisata maritim 1 Sabang, Nangroe Aceh Darussalam Pulau Weh

2 Tanjung Priok, DKI Jakarta Kepulauan Seribu

3 Tanjung Emas, Jawa Tengah Karimunjawa

4 Probolinggo, Jawa Timur

5 Tanjung Perak, Jawa Timur

6 Tanjung Ampo, Bali Bali dan Nusa Lembongan

7 Celukan Bawang, Bali Bali dan Nusa Lembongan

8 Benoa, Bali Bali dan Nusa Lembongan

9 Lembar, Nusa Tenggara Barat Gili Tramena

10 Makassar, Sulawesi Selatan

11 Bitung, Sulawesi Utara Bunaken

12 Sorong, Papua Barat Raja Ampat

Sumber: Analisis konsultan, 2013

Berdasarkan identifikasi tersebut, dapat dilihat bahwa pelabuhan dengan kemampuan menerima kapal wisata besar terpusat pada pelabuhan di Jawa dan Bali.

Keberadaan pelabuhan belum mampu melayani kapal pesiar pada beberapa lokasi wisata maritim seperti di Derawan, Wakatobi, Nias, Mentawai dan Siberut, Pangandaran dan Nusakambangan, serta Bandanaira. Meskipin demikian, beberapa lokasi wisata maritim terkemuka telah menjadi bagian dari rute kapal wisata besar, seperti Bunaken (melalui pelabuhan Bitung), dan Raja Ampat (melalui pelabuhan Sorong).

Aspek konektifitas tersebut masih perlu didukung oleh kualitas pelayanan yang memadai, misalnya dalam aspek keimigrasian, layanan transportasi feeder ke lokasi wisata, kapasitas dermaga, keamanan dan kenyamanan wisatawan di lokasi wisata (hasil wawancara stakeholders, 2013).

Secara grafis, konektifitas destinasi pariwisata maritim dengan jalur pelayaran disajikan dalam gambar berikut:

Page 15: BAB I PENDAHULUAN - elibrary.dephub.go.idelibrary.dephub.go.id/elibrary/media/catalog/0010-021500000000200... · A. Latar Belakang ... dan perbaikannya perlu menjadi prioritas pemerintah

15

Gambar 3. 2 Konektifitas Destinasi Pariwisata Maritim dengan Pergerakan Global Kapal Wisata / Cruise Ship

P. Weh

Kep. Seribu

Karimunjawa

Bali, Nusa Lembongan

Gili Tramena

Bunaken

Derawan

Bandaneira

Nias

Mentawai, Siberut

Pangandaran, Nusakambangan

Wakatobi

Halmahera, Morotai

Rajampat

Page 16: BAB I PENDAHULUAN - elibrary.dephub.go.idelibrary.dephub.go.id/elibrary/media/catalog/0010-021500000000200... · A. Latar Belakang ... dan perbaikannya perlu menjadi prioritas pemerintah

2. Konektifitas Nasional dan Lokal

Konektifitas nasional transportasi laut diidentifikasi dengan keterhubungan antar kota yang dilayani oleh angkutan laut reguler, angkutan laut perintis dan angkutan penyeberangan.

Dari hasil identifikasi, dapat dilihat bahwa masing-masing kota telah memiliki keterhubungan dengan kota-kota lainnya di Indonesia, dengan ringkasan kondisi sebagai berikut:

Tabel 3. 2 Kondisi Konektifitas Nasional

No Provinsi Jenis layanan Nama kapal/Kota dihubungkan 1 DKI Jakarta Pelayaran

komersial • KM.GN.DEMPO: Tj Priok – Jayapura • KM.DOBONSOLO: Tj Priok – Jayapura • KM.CIREMAI: Tj Priok – Jayapura • KM.LABOBAR: Tj Priok – Jayapura • KM.KELUD: Tj Priok – Belawan • KM.TIDAR: Tj. Priok – Fak-fak • KM.BINAIYA: Tj. Priok – Surabaya • KM.LEUSER: Tj. Priok – Sampit

Pelayaran perintis

• Tidak ada

Penyeberangan • KM Kerapu, Muara Angke – Pulau Untung Jawa – Pulau Lancang – Pulau Pari - Pulau Pramuka

2 Jawa Tengah

Pelayaran komersial

• KM.LEUSER: Tj. Priok – Sampit • KM.LAWIT: Semarang – Padang; Semarang

- Pontianak • KM. EGON: Kumai • KM Sirimau: Batulicin – Tj. Priok • KM Bukit Raya: Sampit – Kumai • KM Kirana I dan III: Semarang – Sampit • KM Dharma Kencana II: Semarang –

Kumai/Pontianak • KM Dharma Ferry II: Semarang –

Kumai.Pontianak • KM Satya Kencana: Semarang – Ketapang

Pelayaran perintis

• Tidak ada

Penyeberangan • KMC Kartini I: Semarang - Jepara – Karimunjawa

• BAHARI EXPRES: Jepara – Karimunjawa 3 Bali Pelayaran

komersial • KM. Tilongkabila: Denpasar - Lembar –

Bima – Labuanbajo – Makassar – Baubau – Raha – Kendari - Kolonedale – Luwuk – Gorontalo – Bitung

• KM. Awu: Sampit – Surabaya – Denpasar – Lembar – Bima – Waingapu - Ende - Kupang - Kalabahi – Larantuka – Kupang - Ende ‐

Page 17: BAB I PENDAHULUAN - elibrary.dephub.go.idelibrary.dephub.go.id/elibrary/media/catalog/0010-021500000000200... · A. Latar Belakang ... dan perbaikannya perlu menjadi prioritas pemerintah

17

No Provinsi Jenis layanan Nama kapal/Kota dihubungkan Wangiapu ‐ Bima ‐ Denpasar ‐ Surabaya ‐ Kumai ‐ Surabaya

Pelayaran perintis

• Tidak ada

Penyeberangan • Ketapang – Gilimanuk • Padangbai – Lembar

4 Nusa Tenggara Barat

Pelayaran komersial

• KM. Tilongkabila: Denpasar - Lembar – Bima – Labuanbajo – Makassar – Baubau – Raha – Kendari - Kolonedale – Luwuk – Gorontalo – Bitung

• KM. Awu: Sampit – Surabaya – Denpasar – Lembar – Bima – Waingapu - Ende - Kupang - Kalabahi – Larantuka – Kupang - Ende ‐ Wangiapu ‐ Bima ‐ Denpasar ‐ Surabaya ‐ Kumai ‐ Surabaya

Pelayaran perintis

• KM. Entebe Express Rute 13: Bima - P.Sailus - Calabahi - Badas - Labuan Lombok - Reo -Selayar - Makassar

• KM. Entebe Express Rute 14: Bima - Balo Baloang - Makassar - Jampea - Waikelo - Ende - P. Raijua - Sabu/Seba - Rote

Penyeberangan • Padangbai – Lembar • Kayangan – Pototano • Sape - Labuhan Bajo • Sape – Waikelo

5 Nusa Tenggara Timur

Pelayaran komersial

• Bkt Siguntang: Loweleba- Maumere- Makassar – Parepare – Balikpapan – Tarakan – Nunukan – Parepare – Makassar

• KM. Sirimau: Blinyu - Tg. Priok – Semarang – Batulicin – Makassar – Larantuka – Kalabahi – Kupang

Pelayaran perintis

• KM. Sabuk Nusantara: Kupang-Upisera-Ilwaki-Kiser-Leti-Moa-Lakor-Lelang-Tepa-Wulur-Bebar-Ambon (PP)

Penyeberangan • Sape - Labuhan Bajo • Sape – Waikelo • Kupang - Larantuka • Kupang - Rote • Kupang - Waingapu • Kupang - Sabu • Kupang - Aimere • Kupang - Kalabahi • Kupang - Ende • Kupang - Lewoleba • Ende - Waingapu • Aimere - Waingapu • Sabu - Waingapu

Page 18: BAB I PENDAHULUAN - elibrary.dephub.go.idelibrary.dephub.go.id/elibrary/media/catalog/0010-021500000000200... · A. Latar Belakang ... dan perbaikannya perlu menjadi prioritas pemerintah

18

No Provinsi Jenis layanan Nama kapal/Kota dihubungkan • Larantuka - Waiwerang • Waiwerang - Lewoleba • Baranusa - Kalabahi • Lewoleba - Baranusa • Larantuka - Lewoleba • Kalabahi - Lewoleba • Kalabahi - Larantuka • Kalabahi - Teluk Gurita

6 Sulawesi Utara

Pelayaran komersial

• KM. Dorolonda: o Pantoloan- Balikpapan- Surabaya –

Balikpapan- Pantoloan -Bitung -Ternate -Sorong –Nabire- Jayapura -Serui –Manokwari- Ternate

o Sorong- Manokwari –Serui- Nabire -Sorong -Bitung

• KM Sinabung: o Ternate –Manokwari- Serui -Jayapura -

Serui -Manokwari –Ternate- Banggai- Bau-Bau -Surabaya -Makassar -Bau-Bau -Bitung

o Biak- Sorong -Bitung -Bau-Bau –Makassar- Banggai

• KM. Lambelu, melayani rute: Bau-Bau –Namlea- Ambon- Bitung- Ambon -Namlea -Makassar -Surabaya

• KM. Tatamailau, melayani rute: Agats- Merauke- -Agats - Kaimana -Sorong –Morotai- Bitung -Morotai –Sorong- Fak-Fak -Timika

• KM. Tilongkabila, melayani rute: Gorontalo- Kolonedale- Raha –Makassar- Labuanbajo -Lembar - Benoa -Bima -Makassar -Bau-Bau –Kendari- Luwuk -Bitung

• KM. Sangiang, melayani rute: o Sanana -Ternate -Bitung – Ulusiau-

Karatung –Lirung- Ulusiau -Gorontalo –Poso- Gorontalo- Bitung –Ternate- Sanana -Ambon

o Tung Tahuna -Miangas -Tahuna -Bitung -P.Togian- - Namlea -Sanana -Ternate -Bitung

o Tahuna - Karatung - Lirung - Ulusiau – Tobelo - Buli –Ternate - Bitung –Ternate - Sanana - Ambon

o Bitung- Ulusiau - Marore – Miangas - Marore - Bitung -Gebe -Namlea

Pelayaran perintis

• Tidak ada

Page 19: BAB I PENDAHULUAN - elibrary.dephub.go.idelibrary.dephub.go.id/elibrary/media/catalog/0010-021500000000200... · A. Latar Belakang ... dan perbaikannya perlu menjadi prioritas pemerintah

19

No Provinsi Jenis layanan Nama kapal/Kota dihubungkan Penyeberangan

perintis • KMP. Porodisa, melayani rute:

o Bitung - Melonguane - Lirung o Bitung - Tahuna

• KMP. P. Sagori: Bitung - Pananaru - Marore • KMP. Lokongbanua: Bitung - Tagulandang -

Siau • KMP. Tude: Bitung - Lembeh • KMP. Berkat Porodisa: Melonguane -

Mangaran 7 Papua Barat Pelayaran

komersial • KM. Dobonsolo: Tg.Priok –Surabaya-

Makassar-Sorong –Jayapura- Manokwari- Sorong -Bau-Bau- Makassar- Surabaya

• KM. Ciremai: Manokwari- Sorong- Bau-Bau- Makassar- Surabaya- Tg.Priok- Surabaya –Makassar \ Sorong \ Jayapura

• KM. Labobar: Surabaya -Makassar \ Sorong- Manokwari- Jayapura- Nabire- Manokwari \ Makassar- Surabaya -Tg.Priok

• KM. Nggapulu: Serui- Sorong -Fak-Fak –Namlea- Bau-Bau- Makassar - Bau-Bau- Namlea -Fak-Fak- Sorong- Wasior- Jayapura- Biak// Ambon- Sorong- Manokwari- Nabire- Serui

• KM. Dorolonda: Pantoloan- Balikpapan - Surabaya -Balikpapan -Pantoloan –Bitung- Ternate –Sorong- Nabire –Jayapura- Serui -Manokwari –Ternate// Sorong -Manokwari -Serui –Nabire-Sorong- Bitung

• KM. Sinabung: Sorong -Biak – Sorong- Bitung -Bau-Bau -Makassar -Banggai

• KM. Tatamaliau: Agats - Merauke –Agats- Kaimana –Sorong- Morotai - Bitung -Morotai –Sorong- Fak-Fak -Timika

Pelayaran perintis

• KMP. Kurisi, melayani rute: o Sorong - Saonek - Waisai - Kabarai o Sorong - Linmalas - Waigama

o Sorong - Folley - Harapan Jaya

• KMP. Komodo: Sorong - Teminabuan - Mugim - Kais - Inanwatan - Kokoda

• KMP. Arar: Patani - Sorong • KMP. Teluk Cendrawasih II: Biak - Serui -

Waren - Nabire • KMP. Kasuari Pasifik IV: Biak - Manokwari -

Numfor Penyeberangan • Sorong-Saonek

• Saonek-Waisai • Waisai-Kabari

Page 20: BAB I PENDAHULUAN - elibrary.dephub.go.idelibrary.dephub.go.id/elibrary/media/catalog/0010-021500000000200... · A. Latar Belakang ... dan perbaikannya perlu menjadi prioritas pemerintah

20

No Provinsi Jenis layanan Nama kapal/Kota dihubungkan • Sorong-Linamalas • Linmalas-Waigama • Sorong-Foley • Foley-Harapan Jaya • Sorong-Seget • Seget-Seremuk • Seremuk-Konda • Konda-Teminabuan • Teminabuan-Mugim • Mugim-Kais • Kais-Inwatan • Inwatan-Kokoda

Sumber: Analisis konsultan, 2013

Tabel di atas memperlihatkan bahwa konektifitas kota-kota di wilayah studi telah cukup baik, dilihat dari telah tersedianya rute pelayaran, baik dari pelayaran komersial, perintis maupun penyeberangan. Data yang ada juga menunjukkan bahwa peran pelayaran dan penyeberangan perintis cukup dominan di Indonesia bagian Timur, karena karakteristiknya sebagai wilayah kepulauan dengan perkembangan ekonomi wilayah yang masih terbatas.

Dalam bentuk peta, jalur-jalur pelayaran dan lintas penyeberangan di wilayah studi disajikan dalam gambar berikut:

Page 21: BAB I PENDAHULUAN - elibrary.dephub.go.idelibrary.dephub.go.id/elibrary/media/catalog/0010-021500000000200... · A. Latar Belakang ... dan perbaikannya perlu menjadi prioritas pemerintah

Gambar 3. 3 Konektifitas Nasional dan Lokal di Provinsi DKI Jakarta

Page 22: BAB I PENDAHULUAN - elibrary.dephub.go.idelibrary.dephub.go.id/elibrary/media/catalog/0010-021500000000200... · A. Latar Belakang ... dan perbaikannya perlu menjadi prioritas pemerintah

22

Gambar 3. 4 Konektifitas Nasional dan Lokal di Provinsi Jawa Tengah

Page 23: BAB I PENDAHULUAN - elibrary.dephub.go.idelibrary.dephub.go.id/elibrary/media/catalog/0010-021500000000200... · A. Latar Belakang ... dan perbaikannya perlu menjadi prioritas pemerintah

23

Gambar 3. 5 Konektifitas Nasional dan Lokal di Provinsi Bali

Page 24: BAB I PENDAHULUAN - elibrary.dephub.go.idelibrary.dephub.go.id/elibrary/media/catalog/0010-021500000000200... · A. Latar Belakang ... dan perbaikannya perlu menjadi prioritas pemerintah

24

Gambar 3. 6 Konektifitas Nasional dan Lokal di Provinsi Nusa Tenggara Barat

Page 25: BAB I PENDAHULUAN - elibrary.dephub.go.idelibrary.dephub.go.id/elibrary/media/catalog/0010-021500000000200... · A. Latar Belakang ... dan perbaikannya perlu menjadi prioritas pemerintah

25

Gambar 3. 7 Konektifitas Nasional dan Lokal di Provinsi Nusa Tenggara Timur

Page 26: BAB I PENDAHULUAN - elibrary.dephub.go.idelibrary.dephub.go.id/elibrary/media/catalog/0010-021500000000200... · A. Latar Belakang ... dan perbaikannya perlu menjadi prioritas pemerintah

26

Gambar 3. 8 Konektifitas Nasional dan Lokal di Provinsi Sulawesi Utara

Page 27: BAB I PENDAHULUAN - elibrary.dephub.go.idelibrary.dephub.go.id/elibrary/media/catalog/0010-021500000000200... · A. Latar Belakang ... dan perbaikannya perlu menjadi prioritas pemerintah

27

Gambar 3. 9 Konektifitas Nasional dan Lokal di Provinsi Papua Barat

Page 28: BAB I PENDAHULUAN - elibrary.dephub.go.idelibrary.dephub.go.id/elibrary/media/catalog/0010-021500000000200... · A. Latar Belakang ... dan perbaikannya perlu menjadi prioritas pemerintah

3. Konektifitas Lokal

Konektifitas lokal diidentifikasi dari kemampuan transportasi laut menghubungkan kota terdekat dengan lokasi wisata maritim. Berdasarkan identifikasi, konektifitas lokal ke destinasi wisata di lokasi studi adalah sebagai berikut:

Tabel 3. 3 Kondisi Konektifitas Lokal

No Provinsi Nama Lokasi Wisata Pelabuhan Konektifitas dari

ibukota provinsi/kabupaten

1 DKI Jakarta Cagar Alam Pulau Bokor

Pelabuhan Marina Ancol

- Penyeberangan reguler

- Pelayaran rakyat Suaka Margasatwa Pulau Rambut

Pelabuhan Marina Ancol, Pelabuhan Pulau Pari

Pulau Macan Pelabuhan Marina Ancol, Pelabuhan Muara Angke

Pulau Tidung Pelabuhan Muara Angke

Pulau Pramuka Pelabuhan Marina Ancol, Pelabuhan Muara Angke

Pulau Putri Pelabuhan Muara Angke

Pulau Pari Pelabuhan Marina Ancol, Dermaga Pulau Pramuka

Pulau Untung Jawa Pelabuhan Muara Angke

Pulau Kotok Tengah Pelabuhan Marina Ancol, Muara Angke

Pulau Ayer Pelabuhan Ratu Pelayaran rakyat

2 Jawa Tengah

Kab. Jepara Pulau Karimun Jawa Pelabuhan Tanjung Emas, Kota Semarang

Penyeberangan reguler

Kab. Cilacap Pulau Nusakambangan Pelabuhan Cilacap Pelayaran rakyat

Teluk Penyu Pelabuhan Tanjung Intan, Cilacap

Pelayaran rakyat

Pantai Permisahan Pelabuhan Tanjung Intan, Cilacap

Pelayaran rakyat

Pantai Widara Payung Pelabuhan Tanjung Intan, Cilacap

Pelayaran rakyat

3 Bali Pantai Dream Land Pelabuhan Tanjung Benoa

Akses darat

Pantai Lovina Pelabuhan Tanjung Benoa

Akses darat

Pantai Ahmed Pelabuhan Tanjung Akses darat

Page 29: BAB I PENDAHULUAN - elibrary.dephub.go.idelibrary.dephub.go.id/elibrary/media/catalog/0010-021500000000200... · A. Latar Belakang ... dan perbaikannya perlu menjadi prioritas pemerintah

29

No Provinsi Nama Lokasi Wisata Pelabuhan Konektifitas dari

ibukota provinsi/kabupaten

Benoa

Pantai Tulamben Pelabuhan Tanjung Benoa

Akses darat

Candi Dasa Beach Pelabuhan Tanjung Benoa

Akses darat

Pantai Legian Pelabuhan Tanjung Benoa

Akses darat

Pantai Seminyak Pelabuhan Tanjung Benoa

Akses darat

Pantai Padang Bai Pelabuhan Padang Bai

Akses darat

Pantai Sanur Pelabuhan Tanjung Benoa

Akses darat

4 Nusa Tenggara Barat

Pantai Sire Pelabuhan Sape Akses darat, penyeberangan, pelayaran rakyat

Gili Gede Pelabuhan Pulau Gili Gede

Pelayaran rakyat

Selong Blanak Pelabuhan Kayangan Akses darat, penyeberangan, pelayaran rakyat

Kuta, Tanjung A'an Pelabuhan Lembar Akses darat, penyeberangan, pelayaran rakyat

Gili Gulat Pelabuhan Gili Gede Pelayaran rakyat

Pantai Maluk Pelabuhan Kayangan Akses darat, penyeberangan, pelayaran rakyat

Pulau Moyo Pelabuhan Poto Tano Pelayaran rakyat

Pantai Hu'u Pelabuhan Padang Bai

Akses darat, penyeberangan, pelayaran rakyat

Teluk Bima Pelabuhan Bima Akses darat, penyeberangan, pelayaran rakyat

Sape Pelabuhan Sape Akses darat, penyeberangan, pelayaran rakyat

5 Nusa Tenggara Timur

Kota Kupang Pantai Lasiana Pelabuhan Niaga Akses darat

Pantai Kalbano Pelabuhan Kolbano Akses darat

Kab. Timor Tengah Utara

Tanjung Bastian Pelabuhan Wini Akses darat, penyeberangan, pelayaran rakyat

Pantai Wini Pelabuhan Wini Akses darat, penyeberangan, pelayaran rakyat

Page 30: BAB I PENDAHULUAN - elibrary.dephub.go.idelibrary.dephub.go.id/elibrary/media/catalog/0010-021500000000200... · A. Latar Belakang ... dan perbaikannya perlu menjadi prioritas pemerintah

30

No Provinsi Nama Lokasi Wisata Pelabuhan Konektifitas dari

ibukota provinsi/kabupaten

Kab. Belu Teluk Gurita Pelabuhan Atapupu Akses darat, penyeberangan, pelayaran rakyat

Kab. Rote Ndao

Pantai Nembrala Pelabuhan Laut Ba'a Akses darat, penyeberangan, pelayaran rakyat

Laut Mati Pelabuhan Laut Ba'a Akses darat, penyeberangan, pelayaran rakyat

Pulau Ndana Pelabuhan Laut Ba'a Akses darat, penyeberangan, pelayaran rakyat

Kab. Alor Pantai Mali Pelabuhan Kalabahi Akses darat, penyeberangan, pelayaran rakyat

Pantai Maimol Pelabuhan Kalabahi Akses darat, penyeberangan, pelayaran rakyat

Taman Laut Pantar Pelabuhan Kalabahi Akses darat, penyeberangan, pelayaran rakyat

Kab. Sumba Timur

Pantai Tarimbang Pelabuhan Rakyat Waingapu

Akses darat, penyeberangan, pelayaran rakyat

Pantai Kalala Pelabuhan Rakyat Waingapu

Akses darat, penyeberangan, pelayaran rakyat

Pantai Walakeri Pelabuhan Rakyat Waingapu

Akses darat, penyeberangan, pelayaran rakyat

Pantai Patawang Pelabuhan Rakyat Waingapu

Akses darat, penyeberangan, pelayaran rakyat

Pantai Mamboro Pelabuhan Rakyat Waingapu

Akses darat, penyeberangan, pelayaran rakyat

Kab. Sumba Barat

Pantai Marosi Akses darat, penyeberangan, pelayaran rakyat

Pantai Lailang Akses darat, penyeberangan, pelayaran rakyat

Kab. Sumba Barat

Pantai Mananga Aba Pelabuhan Waingapu Akses darat, penyeberangan, pelayaran rakyat

Pantai Tosi Pelabuhan Waingapu Akses darat, penyeberangan, pelayaran rakyat

Pantai Newa Pelabuhan Waingapu Akses darat,

Page 31: BAB I PENDAHULUAN - elibrary.dephub.go.idelibrary.dephub.go.id/elibrary/media/catalog/0010-021500000000200... · A. Latar Belakang ... dan perbaikannya perlu menjadi prioritas pemerintah

31

No Provinsi Nama Lokasi Wisata Pelabuhan Konektifitas dari

ibukota provinsi/kabupaten

penyeberangan, pelayaran rakyat

Pantai Ratenggoro Pelabuhan Pero Akses darat, penyeberangan, pelayaran rakyat

Pantai Pero Pelabuhan Pero Akses darat, penyeberangan, pelayaran rakyat

Pantai Watumaledong Pantai Waikelo Akses darat, penyeberangan, pelayaran rakyat

Pantai Cepi Watu Pelabuhan Waikelo Akses darat, penyeberangan, pelayaran rakyat

Kab. Manggarai Barat

TN. Komodo Pelabuhan Sape Akses darat, penyeberangan, pelayaran rakyat

Pantai Pede Pelabuhan Pede Labuan

Akses darat, penyeberangan, pelayaran rakyat

Kab. Ngada Taman Laut 17 Pulau Riung

Pelabuhan Aimere Akses darat, penyeberangan, pelayaran rakyat

Kab. Nagekeo Pantai Enagara Pelabuhan Marapokot

Akses darat, penyeberangan, pelayaran rakyat

Kab. Ende Pantai Jaga Po Pelabuhan Maurole Akses darat, penyeberangan, pelayaran rakyat

Kab. Sikka Teluk Maumere Pelabuhan L. Sai Akses darat, penyeberangan, pelayaran rakyat

Pantai Kajawulu Pelabuhan Sadang Bui

Akses darat, penyeberangan, pelayaran rakyat

Kab. Flores Timur

Pulau Waibalun Pelabuhan Larantuka Akses darat, penyeberangan, pelayaran rakyat

Pantai Watohari Pelabuhan Larantuka Akses darat, penyeberangan, pelayaran rakyat

Kab. Lembata Pantai Waijarang Pelabuhan Ende Akses darat, penyeberangan, pelayaran rakyat

6 Sulawesi Utara

Kota Manado Taman Laut Bunaken Pelabuhan Menado Akses darat

Kab. Bitung Pantai Tanjung Merah Pelabuhan Bitung Akses darat

Kab. Bolmong Pantai Naungan Pelabuhan Labuan Akses darat

Page 32: BAB I PENDAHULUAN - elibrary.dephub.go.idelibrary.dephub.go.id/elibrary/media/catalog/0010-021500000000200... · A. Latar Belakang ... dan perbaikannya perlu menjadi prioritas pemerintah

32

No Provinsi Nama Lokasi Wisata Pelabuhan Konektifitas dari

ibukota provinsi/kabupaten

Uki

Tanjung Dulang Pelabuhan Labuan Uki

Akses darat

Kab Sangihe Pantai Nusa Tabukan Pelabuhan Tahuna Akses darat, penyeberangan, pelayaran rakyat

Gunung Api Bawah Laut Mahangetang

Pelabuhan Tahuna Akses darat, penyeberangan, pelayaran rakyat

Kab. Minahasa Selatan

Pantai Moinit Pelabuhan Amurang Akses darat

Kab. Talaud Pulau Sara Pelabuhan Melonguane

Akses darat, penyeberangan, pelayaran rakyat

Pulau Mangaran pelabuhan Melonguane, Pelabuhan Lirung

Akses darat, penyeberangan, pelayaran rakyat

Kab. Minahasa Tenggara

Pantai Bentanan Pelabuhan Amurang Akses darat

Pantai Lakban Pelabuhan Amurang Akses darat

7 Papua Barat

Kabupaten Raja Ampat

Kawasan Raja Ampat Pelabuhan Waisai Penyeberangan, pelayaran rakyat

Kab. Teluk Wondama

Taman Nasional Teluk Cendrawasih

Pelabuhan Wasior Akses darat

Kab. Kaimana Teluk Triton Pelabuhan Kota Kaimana

Akses darat

Sumber: Analisis konsultan, 2013

Hasil identifikasi tersebut menunjukkan bahwa peran pelayaran rakyat cukup dominan untuk menjangkau lokasi wisata yang berada di luar pulau. Sementara dukungan aksesibilitas melalui darat sangat penting untuk menjangkau lokasi wisata maritim yang terletak pada pulau yang sama. Wisatawan dari pulau lain akan menggunakan angkutan penyeberangan maupun pelayaran rakyat. Memperhatikan pola-pola konektifitas tersebut, adanya integrasi antar moda khususnya moda angkutan penyeberangan – moda darat dan pelayaran rakyat menjadi sangat penting untuk mendukung pencapaian ke lokasi wisata maritim.

Page 33: BAB I PENDAHULUAN - elibrary.dephub.go.idelibrary.dephub.go.id/elibrary/media/catalog/0010-021500000000200... · A. Latar Belakang ... dan perbaikannya perlu menjadi prioritas pemerintah

33

B. Analisis SWOT Penyediaan Transportasi Laut untuk Mendukung Pariwisata Maritim

Untuk mencapai visi, misi, dan sasaran penyelenggaraan, dilakukan identifikasi terhadap faktor-faktor kekuatan, kendala/kelemahan, peluang/kesempatan dan tantangan/hambatan. Hasil-hasil dari identifikasi kemudian digunakan untuk menyusun strategi kebijakan dan program.

1. Identifikasi Kekuatan, Kelemahan, Peluang dan Ancaman

Kekuatan (Strenght), meliputi:

a) Beberapa destinasi pariwisata nasional memiliki karakteristik wisata maritim, misalnya Kepulauan Seribu (DKI Jakarta), Karimun Jawa (Jawa Tengah), Nusa Dua-Menjangan-Nusa Penida-Tulamben (Bali), Gili Tramena-Pulau Moyo-Pantai Selatan Lombok (NTB), Komodo-Alor-Rote (NTT), Bunaken-Lembeh (Sulut), Raja Ampat-Manokwari-Fakfak (Papua Barat),

b) Beberapa destinasi wisata bahari/maritim telah disinggahi oleh kapal wisata (cruise) dari luar negeri, misalnya Sabang, Tanjung Priok, Tanjung Emas, Tanjung Ampo, Celukan Bawang, Benoa, Lembar, Bitung dan Sorong.

c) Pilihan wisata budaya dan darat sangat terbuka untuk melengkapi wisata maritim di Indonesia, misalnya dengan adanya paket-paket wisata yang melibatkan masyarakat lokal di sekitar objek seperti pertunjukkan budaya dan kerajinan masyarakat lokal yang menjadi ciri khas dari daerah tersebut,

d) Konektifitas antar kota melalui angkutan laut cukup memadai, baik melalui pelayaran komersial, pelayaran perintis, maupun angkutan penyeberangan,

e) Kesadaran masyarakat yang mulai tumbuh terhadap pentingnya melestarikan laut dan pesisir, baik dari masyarakat yang tinggal di lokasi wisata maupun pihak luar, seperti berbagai LSM nasional dan internasional yang bergerak di bidang pelestarian lingkungan.

Kelemahan (Weakness), meliputi:

a) Terbatasnya kemampuan dan keterampilan sumber daya manusia di sekitar objek wisata bahari/maritim dalam memanfaatkan potensi wisata yang ada, misalnya penguasaan bahasa Inggris,

b) Keterbatasan fasilitas pendukung dan kinerja yang belum memadai untuk melayani wisatawan asing, misalnya imigrasi,

Page 34: BAB I PENDAHULUAN - elibrary.dephub.go.idelibrary.dephub.go.id/elibrary/media/catalog/0010-021500000000200... · A. Latar Belakang ... dan perbaikannya perlu menjadi prioritas pemerintah

34

c) Keterbatasan penyediaan fasilitas pendukung di destinasi wisata bahari/maritim seperti listrik, telepon, air bersih (air tawar), karena sebagian objek wisata maritim merupakan daerah pantai dan kepulauan,

d) Lemahnya regulasi dan kebijakan pemerintah dalam pengelolaan wisata bahari/miritim, misalnya terkait perizinan kapal pesiar, pengelolaan kawasan wisata,

e) Kualitas layanan transportasi laut yang belum memadai untuk melayani wisatawan, dari aspek kondisi sarana prasarana, jadwal dan keteraturan,

f) Jarak wisata maritim seringkali cukup jauh, sehingga memerlukan waktu yang lama bila ditempuh melalui jalur laut, sehingga memerlukan dukungan moda transportasi lain, seperti transportasi udara.

Peluang (Opportunities), meliputi:

1) Indonesia sebagai wilayah kepulauan memiliki potensi wisata maritim yang sangat besar (diving, snorkel, surfing, berperahu-berlayar, olahraga air, berjemur, fishing, dan lain-lain),

2) Perkembangan pasar wisata dunia terutama wisatawan cruise dan yatch di kawasan Asia Pasific, seperti Jepang, Taiwan, Korea, China dan Australia, yang mampu mendorong Indonesia sebagai bagian dari pengembangan tersebut,

3) Minat yang besar dari turis lokal dan mancanegara terhadap wisata maritim di Indonesia, yang memacu investasi untuk penyediaan sarana prasarana transportasi dan akomodasi,

4) Perhatian dan dukungan yang besar dari Pemerintah Pusat dan daerah terhadap pengembangan pariwisata, yang dilakukan dengan penetapan kebijakan, promosi dan pengembangan destinasi wisata,

5) Adanya dukungan moda transportasi lain, terutama udara untuk menjangkau lokasi yang jauh dan membutuhkan waktu lama apabila dilakukan dengan transportasi laut.

Ancaman (Threats), meliputi:

1) Kondisi alam seperti gelombang tinggi yang menyebabkan terhambatnya mobilitas melalui laut, karena berresiko terhadap kecelakaan laut,

2) Ancaman kerusakan lingkungan bila pengelolaan wisata maritim tidak berpihak pada ekologi dan lingkungan misalnya aktivitas kegiatan kapal pesiar yang membuang jangkar di atas terumbu karang,

Page 35: BAB I PENDAHULUAN - elibrary.dephub.go.idelibrary.dephub.go.id/elibrary/media/catalog/0010-021500000000200... · A. Latar Belakang ... dan perbaikannya perlu menjadi prioritas pemerintah

35

3) Benturan kepentingan antara industri wisata maritim, perikanan, pertambangan, kehutanan yang tumpang tindih di suatu destinasi wisata bahari/maritim,

4) Isu keamanan mempengaruhi minat kunjungan pada wisata maritim, baik kemananan terkait transportasi maupun terorisme,

5) Kesenjangan ekonomi dan perbedaan budaya antara pengunjung dan pribumi dapat menimbulkan konflik.

2. Analisis Matriks Strategi Eksternal dan Internal

Analisis bobot dan skor kondisi internal adalah sebagai berikut:

Page 36: BAB I PENDAHULUAN - elibrary.dephub.go.idelibrary.dephub.go.id/elibrary/media/catalog/0010-021500000000200... · A. Latar Belakang ... dan perbaikannya perlu menjadi prioritas pemerintah

36

Tabel 3. 4 Analisis Kondisi Internal

Aspek/kondisi Bobot Skor Bobot*Skor Kekuatan:

- Karakteristik destinasi wisata

0,25 4 1

- Kemampuan kapal cruise berlabuh

0,15 2 0,3

- Dukungan wisata budaya

0,2 4 0,8

- Konektifitas transportasi laut memadai

0,2 3 0,6

- Kesadaran masyarakat 0,2 3 0,6

Kelemahan:

- Keterbatasan SDM 0,15 -2 -0,3

- Keterbatasan fasilitas pendukung untuk wisatawan asing

0,15 -3 -0,45

- Keterbatasan fasilitas pendukung di destinasi wisata

0,2 -4 -0,8

- Lemahnya regulasi dan kebijakan pengelolaan pariwisata

0,2 -3 -0,6

- Kualitas transportasi laut yang belum memadai

0,2 -3 -0,6

- Jarak yang jauh dan waktu tempuh lama dengan transportasi laut

0,1 -3 -0,3

Letak koordinat internal 0,25

Keterangan: Nilai skor 1 sangat tidak sesuai, 4 sangat sesuai, dalam nilai mutlak

Sumber: Analisis konsultan, 2013

Page 37: BAB I PENDAHULUAN - elibrary.dephub.go.idelibrary.dephub.go.id/elibrary/media/catalog/0010-021500000000200... · A. Latar Belakang ... dan perbaikannya perlu menjadi prioritas pemerintah

37

Analisis bobot dan skor kondisi eksternal adalah sebagai berikut:

Tabel 3. 5 Analisis Kondisi Eksternal

Aspek/kondisi Bobot Skor Bobot*Skor Peluang:

- Indonesia sebagai wilayah kepulauan

0,25 4 1

- Perkembangan pasar wisata dunia

0,2 3 0,6

- Dorongan investasi sektor pariwisata

0,15 3 0,45

- Dukungan pemerintah 0,25 3 0,75

- Dukungan moda transportasi lain

0,15 3 0,45

Ancaman: 0

- Kondisi alam 0,2 -4 -0,8

- Kerusakan lingkungan 0,2 -4 -0,8

- Benturan kepentingan 0,2 -4 -0,8

- Keamanan 0,2 -4 -0,8

- Kesenjangan ekonomi dan budaya memicu konflik

0,2 -4 -0,8

Letak koordinat eksternal

-0,75

Keterangan: Nilai skor 1 sangat tidak sesuai, 4 sangat sesuai, dalam nilai mutlak

Sumber: Analisis konsultan, 2013

Berdasarkan hasil perhitungan skor tersebut, maka strategi besar (grand strategy) pengembangan transportasi laut untuk mendukung pariwisata maritim di Indonesia adalah kompetitif (lihat Gambar 5.16). Strategy kompetitif tersebut menunjukkan adanya potensi sektor pariwisata di Indonesia yang mampu dikembangkan di masa mendatang.

Page 38: BAB I PENDAHULUAN - elibrary.dephub.go.idelibrary.dephub.go.id/elibrary/media/catalog/0010-021500000000200... · A. Latar Belakang ... dan perbaikannya perlu menjadi prioritas pemerintah

38

Gambar 3. 10 Grand Strategy berdasarkan Analisis Matriks Internal - Eksternal

Sumber: Analisis konsultan, 2013

3. Kebijakan Strategis

Berdasarkan hasil analisis kekuatan, kelemahan, peluang, dan ancaman dikelompokkan menjadi 4 (empat) yaitu : (1) strategi menggunakan kekuatan untuk memanfaatkan peluang (S-O); (2) strategi menanggulangi kendala/kelemahan dengan memanfaatkan peluang (W-O); (3) strategi menggunakan kekuatan untuk menghadapi tantangan (S-T); serta (4) strategi memperkecil kelemahan/kendala dan menghadapi tantangan/hambatan (W-T), diuraikan pada tabel berikut:

-4

-3

-2

-1

0

1

2

3

4

-4 -3 -2 -1 0 1 2 3 4

Kwadran I: Strategi Agresif

Kwadran III: Strategi

Konservatif

Kwadran IV: Strategi Defensif

Kwadran II: Strategi

Kompetitif

Eksternal

Inte

rnal

Kekuatan Kelemahan

Pel

uan

g A

nca

man

Page 39: BAB I PENDAHULUAN - elibrary.dephub.go.idelibrary.dephub.go.id/elibrary/media/catalog/0010-021500000000200... · A. Latar Belakang ... dan perbaikannya perlu menjadi prioritas pemerintah

Tabel 3. 6 Strategi SWOT Pengembangan Transportasi Laut untuk Mendukung Pariwisata Maritim

ASPEK INTERNAL

ASPEK INTERNAL

KEKUATAN (S) 1) Karakteristik destinasi wisata maritim yang melimpah 2) Kapal cruise dapat berlabuh pada beberapa destinasi

pariwisata maritim 3) Adanya dukungan wisata budaya 4) Konektifitas transportasi laut memadai 5) Kesadaran masyarakat menjaga lingkungan alam

KELEMAHAN (W) 1) Keterbatasan SDM 2) Keterbatasan fasilitas pendukung untuk wisatawan asing 3) Keterbatasan fasilitas pendukung di destinasi wisata 4) Lemahnya regulasi dan kebijakan pengelolaan pariwisata 5) Kualitas transportasi laut yang belum memadai 6) Jarak yang jauh dan waktu tempuh lama dengan transportasi

laut

PELUANG (O) 1) Karakteristik Indonesia sebagai wilayah kepulauan 2) Perkembangan pasar wisata dunia yang pesat 3) Dorongan investasi sektor pariwisata karena kenaikan

volume wisatawan 4) Dukungan pemerintah dalam bentuk promosi dan

pembangunan destinasi wisata 5) Dukungan moda transportasi lain, terutama udara

STRATEGI S-O 1. Memaksimalkan potensi alam yang berkarakteristik wisata

maritim di seluruh wilayah Indonesia 2. Membangun jaringan dengan pelaku wisata dunia, sehingga

Indonesia menjadi bagian dari destinasi yang akan dikunjungi 3. Mendorong investasi infrastruktur pada destinasi wisata yang

potensial untuk didatangi kapal cruise 4. Mengemas paket-paket wisata yang menarik, baik yang

berbasis wisata maritim maupun budaya

STRATEGI W-O 1) Peningkatan kapasitas SDM pelaku usaha pariwisata baik

dari sektor pemerintah maupun swasta sehingga sesuai dengan standar internasional

2) Penyiapan fasilitas yang diperlukan wisatawan asing, misalnya imigrasi, bea cukai, money changer dan sebagainya

3) Mengembangkan paket wisata intermoda, dengan memaksimalkan keunggulan komparatif masing-masing moda

4) Penetapan regulasi dan kebijakan yang diperlukan dalam lingkup operasional, terkait perizinan, pengelolaan kawasan wisata

5) Pemanfaatan berbagai sumber pendanaan baik dari pemerintah atau swasta untuk mengembangkan destinasi wisata maritim

ANCAMAN /TANTANGAN (T) 1) Kondisi cuaca yang menyebabkan pelayaran terganggu 2) Kerusakan lingkungan 3) Benturan kepentingan antara berbagai sektor 4) Keamanan yang belum terjamin, baik dalam aspek

transportasi atau terorisme 5) Kesenjangan ekonomi dan budaya memicu konflik

STRATEGI S-T 1) Menyusun standar operasi dan prosedur operasional kapal

yang mampu menjaga kelestarian lingkungan dengan melibatkan semua pihak

2) Sinkronisasi kebijakan dan strategi antar berbagai sektor yang terkait, sehingga dapat tercapai sinergi

3) Peningkatan kualitas operasional transportasi laut 4) Memaksimalkan penggunaan moda transportasi udara pada

wilayah yang rawan pengaruh alam 5) Pendampingan pada masyarakat sehingga mampu terlibat

secara aktif dalam pengembangan sektor pariwisata di daerahnya

STRATEGI W -T 1) Peningkatan kualitas pelayanan transportasi laut yang

mencakup aspek keamanan, keteraturan, kepastian jadwal, 2) Peningkatan keamanan nasional untuk menjamin rasa

nyaman dan aman wisatawan asing 3) Penetapan syarat-syarat pada pelaku usaha pariwisata untuk

melibatkan sebesar mungkin tenaga kerja lokal, sehingga mengurangi kesenjangan ekonomi dan kecemburuan sosial

Page 40: BAB I PENDAHULUAN - elibrary.dephub.go.idelibrary.dephub.go.id/elibrary/media/catalog/0010-021500000000200... · A. Latar Belakang ... dan perbaikannya perlu menjadi prioritas pemerintah

C. Kebijakan, Strategi dan Program

Kebijakan, strategi dan program pengembangan pelayanan transportasi laut dalam mendukung kawasan strategis pariwisata disusun berdasarkan analisis matriks internal – eksternal dan SWOT . Dalam lingkup makro, kebijakan, strategi dan program yang didasari oleh berbagai peraturan dan kebijakan yang telah diterapkan oleh pemerintah, yaitu Undang–undang Nomor 17 tahun 2008 tentang Pelayaran, Undang-undang Nomor 10 tahun 2009 tentang Kepariwisataan, Peraturan Pemerintah Nomor 61 Tahun 2009 tentang Kepelabuhanan, Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 50 Tahun 2011 Tentang Rencana Induk Pembangunan Kepariwisataan Nasional Tahun 2010 – 2025, serta Keputusan Menteri Perhubungan Nomor KP 414 Tahun 2013 tentang Penetapan Rencana Induk Pelabuhan Nasional.

1. Kebijakan

Salah satu tujuan penyelenggaraan pelayaran adalah untuk memperlancar arus perpindahan orang dan/atau barang melalui perairan dengan mengutamakan dan melindungi angkutan di perairan dalam rangka memperlancar kegiatan perekonomian nasional. Pariwisata merupakan salah satu kegiatan ekonomi nasional yang terus berkembang di masa mendatang. Sebagai wilayah kepulauan dengan luas laut lebih dari dua per tiga, Indonesia memiliki potensi pengembangan pariwisata maritim/bahari. Keunggulan komparatif yang telah dimiliki Indonesia dengan keluasan dan kekayaan alam harus dimanfaatkan dengan optimal untuk sebesar-besarnya kemakmuran rakyat.

Untuk menunjang pengembangan pariwisata, transportasi merupakan sektor yang sangat penting dan dominan, disamping faktor obyek wisata, atraksi, pelayanan, promosi dan informasi. Terkait dengan pariwisata maritim, transportasi laut merupakan moda yang diperlukan untuk mencapai lokasi yang berada di pantai atau dasar laut.

Pengembangan transportasi laut untuk mendukung pariwisata maritim akan mencakup:

a. Transportasi lingkup global, untuk mengakomodasi permintaan wisatawan dari luar negeri untuk berwisata di Indonesia,

b. Transportasi lingkup nasional, untuk mengakomodasi permintaan wisatawan dalam lingkup wilayah Indonesia dalam pergerakan antar provinsi,

Page 41: BAB I PENDAHULUAN - elibrary.dephub.go.idelibrary.dephub.go.id/elibrary/media/catalog/0010-021500000000200... · A. Latar Belakang ... dan perbaikannya perlu menjadi prioritas pemerintah

41

c. Transportasi lingkup lokal, untuk mengakomodasi permintaan wisatawan dalam lingkup lokal dalam upaya menjangkau obyek wisata yang dituju.

Kebijakan pengembangan transportasi laut diarahkan pada pengembangan prasarana pelabuhan, sarana dan perluasan jaringan. Tujuannya adalah untuk memastikan transportasi laut memiliki kemampuan untuk mengakomodasi jumlah wisatawan dengan kualitas yang baik, menjangkau wilayah wisata secara luas, dan memiliki frekuensi layanan yang memadai.

Kebijakan pengembangan transportasi laut diarahkan dalam upaya:

a. Menjaga kualitas layanan dalam aspek kenyamanan, keamanan dan keteraturan baik selama di pelabuhan maupun pelayaran, sehingga diharapkan akan mampu mendorong minat wisatawan untuk melakukan perjalanan ke tujuan wisata.

b. Meningkatkan aksesibilitas layanan transportasi laut untuk menjangkau lokasi wisata maritim. Dalam Rencana Induk Pariwisata Nasional 2010 – 2025 telah mencantumkan 50 Destinasi Pariwisata Nasional (DPN), 222 Kawasan Pengembangan Pariwisata Nasional (KPPN) dan 80 Kawasan Strategis Pariwisata Nasional (KSPN) sebagai target lokasi yang harus dilayani.

c. Meningkatkan aktifitas sosial ekonomi masyarakat dalam kegiatan terkait dengan kegiatan transportasi laut dan pariwisata maritim, yang selanjutnya diharapkan akan mampu meningkatkan pendapatan untuk mendorong pencapaian kesejahteraan.

2. Strategi

Strategi pengembangan transportasi laut untuk mendukung pariwisata maritim mencakup:

a. Aspek Regulasi, meliputi:

1) Penetapan regulasi dan kebijakan yang diperlukan dalam lingkup operasional, terkait perizinan, pengelolaan kawasan wisata,

2) Menyusun standar operasi dan prosedur operasional kapal yang mampu menjaga kelestarian lingkungan dengan melibatkan semua pihak,

3) Penetapan syarat-syarat pada pelaku usaha pariwisata untuk melibatkan sebesar mungkin tenaga kerja lokal, sehingga mengurangi kesenjangan ekonomi dan kecemburuan sosial.

Page 42: BAB I PENDAHULUAN - elibrary.dephub.go.idelibrary.dephub.go.id/elibrary/media/catalog/0010-021500000000200... · A. Latar Belakang ... dan perbaikannya perlu menjadi prioritas pemerintah

42

b. Aspek Kelembagaan/Tata Kelola, meliputi:

1) Peningkatan kapasitas SDM pelaku usaha pariwisata baik dari sektor pemerintah maupun swasta sehingga sesuai dengan standar internasional,

2) Sinkronisasi kebijakan dan strategi antar berbagai sektor yang terkait, sehingga dapat tercapai sinergi,

3) Pendampingan pada masyarakat sehingga mampu terlibat secara aktif dalam pengembangan sektor pariwisata di daerahnya.

c. Aspek Pendanaan, meliputi:

1) Mendorong investasi infrastruktur pada destinasi wisata yang potensial untuk didatangi kapal cruise,

2) Pemanfaatan berbagai sumber pendanaan baik dari pemerintah atau swasta untuk mengembangkan destinasi wisata maritim.

d. Aspek Destinasi Pariwisata, meliputi:

1) Memaksimalkan potensi alam yang berkarakteristik wisata maritim di seluruh wilayah Indonesia,

2) Membangun jaringan dengan pelaku wisata dunia, sehingga Indonesia menjadi bagian dari destinasi yang akan dikunjungi,

3) Mengemas paket-paket wisata yang menarik, baik yang berbasis wisata maritim maupun budaya,

4) Penyiapan fasilitas yang diperlukan wisatawan asing, misalnya imigrasi, bea cukai, money changer dan sebagainya.

e. Aspek Transportasi Laut, meliputi:

1) Mengembangkan paket wisata intermoda, dengan memaksimalkan keunggulan komparatif masing-masing moda,

2) Peningkatan kualitas pelayanan transportasi laut yang mencakup aspek keamanan, keteraturan, kepastian jadwal.

3. Program

Berdasarkan kebijakan dan strategi yang disusun, maka program pengembangan transportasi laut untuk mendukung pariwisata maritim di wilayah studi disajikan dalam tabel berikut:

Page 43: BAB I PENDAHULUAN - elibrary.dephub.go.idelibrary.dephub.go.id/elibrary/media/catalog/0010-021500000000200... · A. Latar Belakang ... dan perbaikannya perlu menjadi prioritas pemerintah

Tabel 3. 7 Matriks Program Pengembangan Transportasi Laut untuk Mendukung Pariwisata Maritim di Wilaya h Studi

Strategi Program Prioritas Wilayah

Implementasi 2014 - 2019 2019 - 2024 2024 – 2029 1) Aspek Regulasi:

a) Penetapan regulasi dan kebijakan yang diperlukan dalam lingkup operasional, terkait perizinan dan pengelolaan kawasan wisata

b) Menyusun standar operasi dan prosedur operasional kapal yang mampu menjaga kelestarian lingkungan

c) Penetapan syarat-syarat pada pelaku usaha pariwisata untuk melibatkan sebesar mungkin tenaga kerja lokal

a) mengidentifikasi permasalahan terkait aspek operasional penyelenggaraan pariwisata

b) mengidentifikasi kebutuhan regulasi dan kebijakan untuk mengatasi permasalahan

c) merancang, menetapkan dan menjalankan peraturan dan kebijakan

d) mengevaluasi hasil pelaksanaan regulasi dan kebijakan

a) mengidentifikasi perubahan penyelenggaraan pariwisata maritim yang memerlukan penyesuaian regulasi dan kebijakan

b) merancang, menetapkan dan menjalankan peraturan baru

c) mengevaluasi hasil pelaksanaan regulasi dan kebijakan

a) mengidentifikasi perubahan penyelenggaraan pariwisata maritim yang memerlukan penyesuaian regulasi dan kebijakan

b) merancang, menetapkan dan menjalankan peraturan baru

c) mengevaluasi hasil pelaksanaan regulasi dan kebijakan

Seluruh wilayah

2) Aspek Kelembagaan/Tata Kelola a. Peningkatan kapasitas SDM

pelaku usaha pariwisata baik dari sektor pemerintah maupun swasta sehingga sesuai dengan standar internasional,

Menyelenggarakan pelatihan, kursus dan studi lanjut bagi pelaku usaha di sektor pariwisata

Menyelenggarakan pelatihan, kursus dan studi lanjut bagi pelaku usaha di sektor pariwisata

Menyelenggarakan pelatihan, kursus dan studi lanjut bagi pelaku usaha di sektor pariwisata

Seluruh wilayah, khususnya di luar Jawa

b. Sinkronisasi kebijakan dan strategi antar berbagai sektor yang terkait, sehingga dapat tercapai sinergi,

Memberdayakan berbagai forum konsultasi lintas sektor, seperti Musrenbang baik di tingkat nasional maupun daerah untuk menghasilkan program kerja yang sinergis

Memberdayakan berbagai forum konsultasi lintas sektor, seperti Musrenbang baik di tingkat nasional maupun daerah untuk menghasilkan program kerja yang sinergis

Memberdayakan berbagai forum konsultasi lintas sektor, seperti Musrenbang baik di tingkat nasional maupun daerah untuk menghasilkan program kerja yang sinergis

Seluruh wilayah

c. Pendampingan pada masyarakat sehingga mampu terlibat secara aktif dalam pengembangan sektor pariwisata di daerahnya.

a) memberikan penyuluhan dan pendampingan kepada masyarakat di wilayah Destinasi Pariwisata Nasional

b) Memberi pelatihan kepada

Meningkatkan kemampuan masyarakat untuk terlibat secara lebih aktif, bukan hanya sebagai penyerta tetapi sebagai pelaku utama

Mendorong pariwisata sebagai sumber pendapatan utama masyarakat

Seluruh wilayah

Page 44: BAB I PENDAHULUAN - elibrary.dephub.go.idelibrary.dephub.go.id/elibrary/media/catalog/0010-021500000000200... · A. Latar Belakang ... dan perbaikannya perlu menjadi prioritas pemerintah

44

Strategi Program Prioritas Wilayah

Implementasi 2014 - 2019 2019 - 2024 2024 – 2029 masyarakat sehingga mampu terlibat dalam kegiatan pariwisata

3) Aspek Pendanaan a. Mendorong investasi

infrastruktur pada destinasi wisata yang potensial untuk didatangi kapal cruise,

a) Mengidentifikasi kelayakan pengembangan pelabuhan yang mampu disandari kapal wisata

b) Merekomendasikan kebutuhan pembangunan, dan melaksanakannya

Memanfaatkan secara optimal prasarana yang sudah dibangun untuk mengembangan destinasi pariwisata maritim di wilayah tersebut

Memanfaatkan secara optimal prasarana yang sudah dibangun untuk mengembangan destinasi pariwisata maritim di wilayah tersebut

Seluruh wilayah

b. Pemanfaatan berbagai sumber pendanaan baik dari pemerintah atau swasta untuk mengembangkan destinasi wisata maritim.

a) mengidentifikasi potensi pendanaan yang dapat dimanfaatkan untuk pengembangan pariwisata baik yang bersumber dari pemerintah maupun swasta

b) memanfaatkan sumber dana yang tersedia melalui mekanisme yang sesuai

Memanfaatkan sumber dana yang tersedia untuk pengembangan destinasi pariwisata maritim

Memanfaatkan sumber dana yang tersedia untuk pengembangan destinasi pariwisata maritim

Seluruh wilayah

4) Aspek Destinasi Pariwisata a. Memaksimalkan potensi alam

yang berkarakteristik wisata maritim di seluruh wilayah Indonesia,

a) Mengidentifikasi potensi alam yang layak untuk dikembangkan menjadi destinasi pariwisata maritim

b) Mengembangkan lebih lanjut potensi wilayah yang telah dimanfaatkan

Mengembangkan lebih lanjut potensi wilayah untuk memaksimalkan manfaat bagi masyarakat

Mengembangkan lebih lanjut potensi wilayah untuk memaksimalkan manfaat bagi masyarakat

Seluruh wilayah, khususnya di luar Jawa

b. Membangun jaringan dengan pelaku wisata dunia, sehingga Indonesia menjadi bagian dari destinasi yang akan dikunjungi,

a) Aktif dalam promosi wisata baik melalui media cetak maupun elektronik, serta berbagai pameran di seluruh dunia

b) Meningkatkan hubungan dengan berbagai pelaku usaha pariwisata dunia sehingga

Memaksimalkan jejaring yang ada untuk meningkatkan volume wisatawan ke Indonesia

Memaksimalkan jejaring yang ada untuk meningkatkan volume wisatawan ke Indonesia

Seluruh wilayah

Page 45: BAB I PENDAHULUAN - elibrary.dephub.go.idelibrary.dephub.go.id/elibrary/media/catalog/0010-021500000000200... · A. Latar Belakang ... dan perbaikannya perlu menjadi prioritas pemerintah

45

Strategi Program Prioritas Wilayah

Implementasi 2014 - 2019 2019 - 2024 2024 – 2029 mampu menangkap pasar wisata yang berkembang

c. Mengemas paket-paket wisata yang menarik, baik yang berbasis wisata maritim maupun budaya,

a) Mengidentifikasi potensi wisata budaya yang dapat dikembangkan untuk mendukung pariwisata maritim

b) Mengemas paket wisata dan mempromosikan melalui berbagai media

a) Mengevaluasi sinergi wisata budaya dan maritim

b) Memaksimalkan potensi yang masih mampu dimanfaatkan

Memaksimalkan potensi yang masih mampu dimanfaatkan

Seluruh wilayah

d. Penyiapan fasilitas yang diperlukan wisatawan asing, misalnya imigrasi, bea cukai, money changer dan sebagainya.

a) Mengidentifikasi kebutuhan fasilitas untuk wisatawan asing di destinasi pariwisata maritim

b) Menyediakan fasilitas yang diperlukan

c) Mengevaluasi kinerja penyediaan dan melakukan perbaikan

Meningkatkan kinerja fasilitas untuk wisatawan asing, sehingga mampu menarik wisatawan ke Indonesia

Meningkatkan kinerja fasilitas untuk wisatawan asing, sehingga mampu menarik wisatawan ke Indonesia

Seluruh wilayah

5) Aspek Transportasi Laut a. Mengembangkan paket wisata

intermoda, dengan memaksimalkan keunggulan komparatif masing-masing moda,

a) Mengidentifikasi karakteristik wisatawan dan kebutuhan perjalanannya

b) Menyiapkan sarana dan prasarana transportasi yang sesuai dengan kebutuhan wisatawan dengan berbasis pada sistem transportasi multimoda yang paling efisien

a) Melakukan evaluasi kinerja transportasi multi moda dalam mendukung pariwisata maritim

b) Melakukan perbaikan secara terus menerus sehingga mencapai standar layanan yang diharapkan

a) Melakukan evaluasi kinerja transportasi multi moda dalam mendukung pariwisata maritim

b) Melakukan perbaikan secara terus menerus sehingga mencapai standar layanan yang diharapkan

Seluruh wilayah

b. Peningkatan kualitas pelayanan transportasi laut yang mencakup aspek keamanan, keteraturan, kepastian jadwal.

a) Mengidentifikasi karakteristik wisatawan dan kebutuhan perjalanannya

b) Menyiapkan sarana dan prasarana transportasi yang sesuai dengan kebutuhan wisatawan

a) Melakukan evaluasi kinerja transportasi laut dalam mendukung pariwisata maritim

b) Melakukan perbaikan secara terus menerus sehingga mencapai standar layanan yang diharapkan

a) Melakukan evaluasi kinerja transportasi laut dalam mendukung pariwisata maritim

b) Melakukan perbaikan secara terus menerus sehingga mencapai standar layanan yang diharapkan

Seluruh wilayah

Page 46: BAB I PENDAHULUAN - elibrary.dephub.go.idelibrary.dephub.go.id/elibrary/media/catalog/0010-021500000000200... · A. Latar Belakang ... dan perbaikannya perlu menjadi prioritas pemerintah

BAB IV

KESIMPULAN DAN SARAN

A. KESIMPULAN

1. Identifikasi konektifitas global menunjukkan bahwa pelabuhan dengan kemampuan menerima kapal wisata besar terpusat pada pelabuhan di Jawa dan Bali. Keberadaan pelabuhan ini belum mampu melayani beberapa lokasi wisata maritim seperti di Derawan, Wakatobi, Nias, Mentawai dan Siberut, Pangandaran dan Nusakambangan, serta Bandanaira. Meskipin demikian, beberapa lokasi wisata maritim terkemuka telah menjadi bagian dari rute kapal wisata besar, seperti Bunaken (melalui pelabuhan Bitung), dan Raja Ampat (melalui pelabuhan Sorong). Kualitas pelayanan masih harus ditingkatkan untuk mendukung konektifitas, misalnya dalam aspek keimigrasian, layanan transportasi feeder ke lokasi wisata, kapasitas dermaga, keamanan dan kenyamanan wisatawan di lokasi wisata.

2. Identifikasi konektifitas nasional menunjukkan bahwa konektifitas kota-kota di wilayah studi telah cukup baik, dilihat dari telah tersedianya rute pelayaran, baik dari pelayaran komersial, perintis maupun penyeberangan. Data yang ada juga menunjukkan bahwa peran pelayaran dan penyeberangan perintis cukup dominan di Indonesia bagian Timur, karena karakteristiknya sebagai wilayah kepulauan dengan perkembangan ekonomi wilayah yang masih terbatas.

3. Konektifitas lokal diidentifikasi dari kemampuan transportasi laut menghubungkan kota terdekat dengan lokasi wisata maritim. Hasil identifikasi menunjukkan bahwa peran pelayaran rakyat cukup dominan untuk menjangkau lokasi wisata yang berada di luar pulau. Sementara dukungan aksesibilitas melalui darat sangat penting untuk menjangkau lokasi wisata maritim yang terletak pada pulau yang sama. Wisatawan dari pulau lain akan menggunakan angkutan penyeberangan maupun pelayaran rakyat. Memperhatikan pola-pola konektifitas tersebut, adanya integrasi antar moda khususnya moda angkutan penyeberangan – moda darat dan pelayaran rakyat menjadi sangat penting untuk mendukung pencapaian ke lokasi wisata maritim.

4. Hasil analisis SWOT memberikan keluaran strategi S – O sebagai berikut:

a. Memaksimalkan potensi alam yang berkarakteristik wisata maritim di seluruh wilayah Indonesia,

Page 47: BAB I PENDAHULUAN - elibrary.dephub.go.idelibrary.dephub.go.id/elibrary/media/catalog/0010-021500000000200... · A. Latar Belakang ... dan perbaikannya perlu menjadi prioritas pemerintah

47

b. Membangun jaringan dengan pelaku wisata dunia, sehingga Indonesia menjadi bagian dari destinasi yang akan dikunjungi,

c. Mendorong investasi infrastruktur pada destinasi wisata yang potensial untuk didatangi kapal cruise,

d. Mengemas paket-paket wisata yang menarik, baik yang berbasis wisata maritim maupun budaya.

5. Hasil analisis SWOT memberikan keluaran strategi W – O sebagai berikut:

a. Peningkatan kapasitas SDM pelaku usaha pariwisata baik dari sektor pemerintah maupun swasta sehingga sesuai dengan standar internasional,

b. Penyiapan fasilitas yang diperlukan wisatawan asing, misalnya imigrasi, bea cukai, money changer dan sebagainya,

c. Mengembangkan paket wisata intermoda, dengan memaksimalkan keunggulan komparatif masing-masing moda,

d. Penetapan regulasi dan kebijakan yang diperlukan dalam lingkup operasional, terkait perizinan, pengelolaan kawasan wisata.

6. Hasil analisis SWOT memberikan keluaran strategi S-T sebagai berikut:

a. Menyusun standar operasi dan prosedur operasional kapal yang mampu menjaga kelestarian lingkungan dengan melibatkan semua pihak,

b. Sinkronisasi kebijakan dan strategi antar berbagai sektor yang terkait, sehingga dapat tercapai sinergi,

c. Peningkatan kualitas operasional transportasi laut,

d. Memaksimalkan penggunaan moda transportasi udara pada wilayah yang rawan pengaruh alam,

e. Pendampingan pada masyarakat sehingga mampu terlibat secara aktif dalam pengembangan sektor pariwisata di daerahnya.

7. Hasil analisis SWOT memberikan keluaran strategi W-T sebagai berikut:

a. Peningkatan kualitas pelayanan transportasi laut yang mencakup aspek keamanan, keteraturan, kepastian jadwal,

b. Peningkatan keamanan nasional untuk menjamin rasa nyaman dan aman wisatawan asing,

Page 48: BAB I PENDAHULUAN - elibrary.dephub.go.idelibrary.dephub.go.id/elibrary/media/catalog/0010-021500000000200... · A. Latar Belakang ... dan perbaikannya perlu menjadi prioritas pemerintah

48

c. Penetapan syarat-syarat pada pelaku usaha pariwisata untuk melibatkan sebesar mungkin tenaga kerja lokal, sehingga mengurangi kesenjangan ekonomi dan kecemburuan sosial.

8. Kebijakan pengembangan transportasi laut diarahkan dalam upaya:

a. Menjaga kualitas layanan dalam aspek kenyamanan, keamanan dan keteraturan baik selama di pelabuhan maupun pelayaran, sehingga diharapkan akan mampu mendorong minat wisatawan untuk melakukan perjalanan ke tujuan wisata.

b. Meningkatkan aksesibilitas layanan transportasi laut untuk menjangkau lokasi wisata maritim. Dalam Rencana Induk Pariwisata Nasional 2010 – 2025 telah mencantumkan 50 Destinasi Pariwisata Nasional (DPN), 222 Kawasan Pengembangan Pariwisata Nasional (KPPN) dan 80 Kawasan Strategis Pariwisata Nasional (KSPN) sebagai target lokasi yang harus dilayani.

c. Meningkatkan aktifitas sosial ekonomi masyarakat dalam kegiatan terkait dengan kegiatan transportasi laut dan pariwisata maritim, yang selanjutnya diharapkan akan mampu meningkatkan pendapatan untuk mendorong pencapaian kesejahteraan.

9. Strategi yang disusun mencakup aspek regulasi, kelembagaan/tata kelola, pendanaan, destinasi pariwisata dan transportasi laut. Program untuk mendetailkan kebijakan dan strategi disusun dalam lingkup 5 tahunan, selama 15 tahun, yaitu dari 2014 hingga 2029.

B. SARAN

Rekomendasi kajian Pengembangan Pelayanan Transportasi Laut dalam Mendukung Pengembangan Pariwisata Maritim ini meliputi:

1. Kajian ini dilakukan dalam lingkup nasional dengan mengambil beberapa kota sebagai sampel. Rekomendasi yang diberikan dalam bentuk kebijakan, strategi dan program, yang diturunkan dari identifikasi kondisi, serta analisis yang dilakukan.

2. Diperlukan kajian secara mendalam untuk mendetailkan kebijakan, strategi dan program dalam lingkup provinsi/kabupaten/kota, sehingga masing-masing akan memiliki karakteristik yang spesifik tergantung pada kondisi wilayah masing-masing.

Page 49: BAB I PENDAHULUAN - elibrary.dephub.go.idelibrary.dephub.go.id/elibrary/media/catalog/0010-021500000000200... · A. Latar Belakang ... dan perbaikannya perlu menjadi prioritas pemerintah

49

DAFTAR PUSTAKA __________, Buku Statistik Perhubungan, 2012 __________, Instruksi Presiden Republik Indonesia Nomor 16 Tahun 2005

Tentang Kebijakan Pembangunan Kebudayaan dan Pariwisata; __________, Instruksi Presiden Republik Indonesia Nomor 6 Tahun 2009

Tentang Pengembangan Ekonomi Kreatif; __________, Keputusan Menteri Perhubungan Nomor KP 414 tahun 2013

tentang Penetapan Rencana Induk Pelabuhan Nasional __________, Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 22 Tahun

2011 Tentang Badan Promosi Pariwisata Indonesia; __________, Peraturan Daerah Nomor 1 tahun 2012 tentang Rencana Tata

Ruang dan Wilayah (RTRW) Provisni NTT 2010-2030 __________, Peraturan Daerah Provinsi Daerah Khusus Ibukota Jakarta

Nomor Tahun Tentang Rencana Tata Ruang Wilayah DKI Jakarta 2030

__________, Peraturan Daerah Provinsi Jawa Tengah Nomor 10 tahun 2012 tentang Rencana Induk Pembangunan Kepariwisataan Provinsi Jawa Tengah tahun 2012 – 2027

__________, Peraturan Daerah Provinsi Jawa Tengah Nomor 6 Tahun 2010 Tentang Rencana Tata Ruang Wilayah Provinsi Jawa Tengah Tahun 2009 – 2029

__________, Peraturan Daerah Provinsi Nusa Tenggara Barat Nomor 3 Tahun 2010 Tentang Rencana Tata Ruang Wilayah Provinsi Nusa Tenggara Barat Tahun 2009–2029

__________, Peraturan Daerah Provinsi Nusa Tenggara Barat nomor 9 tahun 1989 tentang Pembangunan Kepariwisataan di Daerah Nusa Tenggara Barat.

__________, Peraturan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia Nomor Pm.55/Hk.001/M.Pek/2012 Tentang Indikator Kinerja Utama di Lingkungan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif;

__________, Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 50 Tahun 2011 Tentang Rencana Induk Pembangunan Kepariwisataan Nasional Tahun 2010 – 2025

__________, Peraturan Presiden Republik Indonesia Nomor 16 Tahun 2008 Tentang Perubahan Kedua Atas Keputusan Presiden Nomor 18 Tahun 2003 Tentang Bebas Visa Kunjungan Singkat;

__________, Peraturan Presiden Republik Indonesia Nomor 79 Tahun 2011 Tentang Kunjungan Kapal Wisata (Yacht) Asing Ke Indonesia;

__________, Perda No 16 Tahun 2009 tentang Rencana Tata Ruang

Page 50: BAB I PENDAHULUAN - elibrary.dephub.go.idelibrary.dephub.go.id/elibrary/media/catalog/0010-021500000000200... · A. Latar Belakang ... dan perbaikannya perlu menjadi prioritas pemerintah

50

Wilayah Provinsi Bali __________, Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 10.Tahun 2009

Tentang Kepariwisataan Bambang Prasetio. 2011. Analisis Dampak Ekonomi Wisata Bahari

Terhadap Masyarakat di Pulau Pramuka Taman Nasional Kepulauan Seribu. Departemen Konservasi Sumberdaya Hutan dan Ekowisata Fakultas Kehutanan. Institut Pertanian Bogor

Cooper, Chris., John Fletcher, Stephen Wanhill, David Gilbert, Rebecca Shepherd. 1998. Tourism: Principles and Practice. Financial Times/ Prentice Hall

Duval, D. T. (2007). Tourism and Transport: Modes, Networks and Flows. Clevedon: Channel View Publications.

L. Lumsdon. 2000. Cycle Tourism – A Model for Sustainable Development?

Les Lumsdon, J. Page. 2004. Progress in Transport and Tourism Research: Reformulating the Transport-Tourism Interface and Future Research Agendas, Tourism and Transport: Issues and Agenda for the New Millennium. Published by Elsevier Ltd. ISBN: 0-08-044172-6

Lohmann, Duval. 2011. Critical Aspects of the Tourism-Transport Relationship

Matthew J. Walpole, Harold J. Goodwin. 2000. Local Economic Impacts of Dragon Tourism in Indonesia. Annals of Tourism Research, Vol. 27, No. 3, pp. 559±576, Elsevier Science Ltd. Printed in Great Britain

Page, S. (1994). Transport for Tourism. London; New York: Routledge.

Pendit, Nyoman S. 2003. Ilmu Pariwisata Sebuah Pengantar Perdana. PT.Pradnya Paramita. Jakarta

Pitana, I Gde, Putu G. Gayatri. 2005. Sosiologi Pariwisata. Yogyakarta: Penerbit Andi

Schiefelbusch, Martin., Angela Jain, Tanja Schäfer, Diana Müller. 2007. Transport and tourism: roadmap to integrated planning developing and assessing integrated travel chains. Journal of Transport Geography 15 (2007) 94–103

Wang, J., Mcowan, S. 2000. Fast passenger ferries and their future. Maritime Policy and Management.www.informaworld.com

Warpani, Suwardjoko., P. Indira P. Warpani. 2007. Pariwisata dalam tata ruang wilayah. Penerbit ITB. Bandung

Yinca, M. Yamin. 2011, Transportasi Laut Indonesia, Analisis Sistem dan Studi Kasus