resume materi 2- audit manajemen

5
Nama : Onwardani Retrianti Ayu Esthika Nim : 125020301111037 Kelas : CC Akuntansi TUGAS 2 RANGKUMAN “ Konsep Dasar Audit Manajemen “ Rabu, 4 Maret 2015 | 15:30 WIB I. Audit Manajemen dan Audit Keuangan AUDIT MANAJEMEN AUDIT KEUANGAN Karakteris tik Menemukan penyebab kelemahan, menganalisis akibat, menenttukan perbaikan program/aktivitas perusahaan. Audit data akuntansi, proses pencatatan dan laporan akuntansi Keluasan audit Keseluruhan aspek manajemen baik yang bersifat kuantitatif maupun kualitatif Cenderung ke aspek data keuangan (finansial) Tujuan Audit Menemukan berbagai kelemahan dalam operasional perusahaan selanjutnya dilakukan perbaikan à penghematan, efisiensi, dan efektivitas pencapaian tujuan perusahaan. Mendapatkan keyakinan bahwa laporan keuangan yang disajikan telah sesuai dengan PABU (GAAP) à lap. Dapat digunakan untuk pemakai laporan keuangan Ruang Lingkup Keseluruhan fungsi manajemen dan unit terkait, mencapai seluruh aktivitas/program. Keluasan audit bergantung pada pengendalian manajemen perusahaan. Data akuntansi dan proses penyajian laporan yang disajikan manajemen. Keluasan audit bergantung pada efektivitas pengendalian internal perusahaan. Dasar Berdasar kepedulian Keharusan menyampailan

Upload: ayu-esthika

Post on 08-Nov-2015

249 views

Category:

Documents


7 download

DESCRIPTION

AUDIT MANAJEMEN RESUME

TRANSCRIPT

Nama: Onwardani Retrianti Ayu EsthikaNim: 125020301111037Kelas: CC AkuntansiTUGAS 2RANGKUMAN Konsep Dasar Audit Manajemen Rabu, 4 Maret 2015 | 15:30 WIB I. Audit Manajemen dan Audit Keuangan

AUDIT MANAJEMENAUDIT KEUANGAN

KarakteristikMenemukan penyebab kelemahan, menganalisis akibat, menenttukan perbaikan program/aktivitas perusahaan. Audit data akuntansi, proses pencatatan dan laporan akuntansi

Keluasan auditKeseluruhan aspek manajemen baik yang bersifat kuantitatif maupun kualitatif Cenderung ke aspek data keuangan (finansial)

Tujuan AuditMenemukan berbagai kelemahan dalam operasional perusahaan selanjutnya dilakukan perbaikan penghematan, efisiensi, dan efektivitas pencapaian tujuan perusahaan. Mendapatkan keyakinan bahwa laporan keuangan yang disajikan telah sesuai dengan PABU (GAAP) lap. Dapat digunakan untuk pemakai laporan keuangan

Ruang LingkupKeseluruhan fungsi manajemen dan unit terkait, mencapai seluruh aktivitas/program. Keluasan audit bergantung pada pengendalian manajemen perusahaan. Data akuntansi dan proses penyajian laporan yang disajikan manajemen. Keluasan audit bergantung pada efektivitas pengendalian internal perusahaan.

Dasar YuridisBerdasar kepedulian manajemen untuk memperbaiki program. Keharusan menyampailan laporan keuangan yang telah diaudit (akuntan publik).

Pelaksana auditAudit Internal maupun eksternal objektivitasnya?Audit independen (Audit eksternal). objektivitas ?

Frekuensi AuditTidak ada ketentuan kepedulian manajemen mencapai efektivitas dan efisien program.Bersifat reguler, rutin penerbitan LK

Orientasi hasil AuditAudit perbaikan kinerja masa datang anticipatory auditAudit Data keuangan yang bersifat historis penilaian kinerja masa lalu

Bentuk laporanKomrehensip : kesimpulan audit, kesimpulan penting rekomendasi belum ada standar baku laporan tergantung dari kemampuan auditorMemiliki standar baku Standar Profesional Akuntan Publik (SPAP) laporan bentuk pendek yang menyertai laporan keuangan hasil audit

Pengguna laporanPihak internalPihak ekstern pemegang saham, investor potensial, kreditor, pemerintah

II. Kinerja ManajemenTiga aspek yang bermuara pada kinerja manajerial yang dapat dan harus dijadikan sebagai sasaran audit kinerja manajerial adalah :a. Kemampuan manajemen memainkan peranannyab. Ketangguhan manajemen menyelenggarakan berbagai fungsi manajerialc. Keterampilan memimpin perusahaan yang dihadapkan kepada berbagai tantangan, baik yang sifatnya eksternal maupun internal

III. Lingkup Audit ManajemenSesuai dengan tujuannya, audit manajemen dilaksanakan untuk meningkatkan ekonomisasi, efisiensi,pengelolaan sumber daya, serta efektivitas pencapaian tujuan perusahaan. Oleh karena itu, audit manajemen diarahkan untuk menilai secara keseluruhan pengelolaan operasional objek audit, baik funsi manajerial (perencanaan, penorganisasian, pengarahan, dan pengendalian) maupun fungsi fungsi bisnis perusahaan secara keselurahan ditujukan untuk mencapai tujuan perusahaan.

a. Audit Manajemen pada Fungsi PemasaranAudit manajemen pada fungsi ini bertujuan untuk menilai bagaimana setiap program/aktivitas pemasaran yang dilakukan mencapai tujuannya melalui pengelolaan sumber daya yang ekonomis dan efisien. Beberapa ruang lingkup audit manajemen pemasaran meliputi :a.Lingkup Pemasaranb.Strategi Pemasaranc.Organisasi Pemasarand.Produktivitas Pemasarane.Fungsi Pemasaran

b. Audit Manajemen pada Fungsi Produksi dan OperasiAudit manajemen pada fungsi ini bertujuan untuk melakukan pengujian terhadap ketaatan perusahaan dalam menerapkan berbagai aturan dan kebijakan yang telah ditetapkan dalam operasi perusahaan. Di samping itu, audit pada fungsi ini juga ditujukan untuk menilai ekonomisasi dan efisiensi pengelolaan sumber daya dan efektivitas pencapaian tujuan perusahaan. Ruang lingkup audit ini meliputi :a.Perencanaan produksib.Pengendalian kualitas (quality control)c.Produktivitas dan efisiensid.Metode dan standar kerjae.Pemeliharaan peralatanf.Organisasi manajemen produksi dan operasig.Plant and layout

c. Audit Manajemen pada Fungsi Sumber Daya ManusiaAudit manajemen pada fungsi ini bertujuan untuk menilai apakah kebutuhan SDM suatu perusahaan sudah terpenuhi dengan cara hemat, efisien, dan efektif. Ruang lingkup ini mencakup :a.Perencanaan tenaga kerjab.Penerimaan karyawanc.Seleksid.Orientasi dan penempatane.Pelatihan dan pengembanganf.Penilaian kerjag.Pengembangan karirh.Sistem imbalan dan kompensasii.Perlindungan karyawanj.Hubungan karyawank.PHK

d. Audit Manajemen pada Fungi Sistem InformasiAudit manajemen pada fungsi system informasi menekankan pada penilaian terhadap keandalan system informasi yang dimiliki perusahaan untuk menghasilkan informasi yang diperlukan secara akurat dan tepat waktu. Dengan berkembangnya teknologi saat ini, sebagian besar audit manajemen pada fungsi ini diarahkan untuk audit system informasi yang berbasis computer (electronic data processing-EDP). Ruang lingkup audit ini meliputi :a.Dukungan satuan pengolah datab.Perencanaan pengolahan datac.Organisasi pengolahan datad.Pengendalian pengolahan data

e. Audit Manajemen LingkunganTujuan utama audit pada fungsi ini adalah untuk menilai sejauh mana perusahaan telah nelaksanakan tanggung jawab lingkungannya. Tujuan audt pada fungsi ini mencakup baik tanggung jawab perusahaan terhadap lingkungan internalnya.

f. Audit Sistem Manajemen KualitasAudit system kepastian kualitas bertujuan untuk menilai apakah system kepastian kualitas yang diterapkan perusahaan telah mampu memadu proses operasi perusahaan untuk dapat mencapai kualitas produk yang sesuai dengan standart yang telah ditetapkan. Produk yang memenuhi standar kualitas pada dasarnya adalah produk yang sesuai dengan kebutuhan pelanggan.

g. Audit Manajemen Bidang PerpajakanFungsi perpajakannya pada perusahaan sebenarnya bukan hanya bagaimana perusahaan melaksanakan kewajiban perpajakannya secara sesuai dengan peraturan dan perundang-undangan perpajakan yang berlaku, tetapi yang tidak kalah pentingnya adalah bagaimana perusahaan mengelola fungsi ini untuk meminimalkan kewajiban perpajakannya.Pelaksanaan audit perpajakan dapat membantu perusahaan dalam mengelola kewajiban perpajakan dengan efektif dan efisien. Tanpa audit internal yang memadai, dikhawatirkan terjadi kesalahan dalam menerapkan aturan perpajakan yang berakibat dikenakan sanksi perpajakan terhadap perusahaan. Sanksi dapat berakibat pemborosan bagi perusahaan.