documentp1

8
PANITIA PELAKSANA KELOMPOK ILMIAH HIPPOCRATES KETENTUAN LOMBA POSTER PUBLIK A. KETENTUAN UMUM 1. TEMA “Degenerative Disease. Anticipating the Shift of Global Health Burden.” 2. PESERTA Peserta lomba poster publik Scientific Atmosphere 9 adalah sebagai berikut : a. Peserta adalah mahasiswa fakultas kesehatan dari universitas negeri/swasta se-Indonesia atau sekolah tinggi kesehatan se-Indonesia. b. Peserta dapat perseorangan atau berkelompok (maksimal 2 orang). c. Satu peserta hanya boleh menjadi ketua untuk satu tim. d. Peserta telah terdaftar sebagai peserta lomba poster publik Scientific Atmosphere 9 (sesuai poin IV: Pendaftaran & Pengumpulan Poster Publik). 3. POSTER PUBLIK Poster Publik yang diikutsertakan dalam lomba Poster Publik Scientific Atmosphere 9 adalah sebagai berikut: a. Poster Publik yang dilombakan adalah poster publik sebagai media penyampaian pesan kesehatan yang singkat tetapi padat dan impresif. b. Merupakan karya orisinal yang belum pernah dipublikasikan sebelumnya di media manapun, belum pernah diikutsertakan dalam perlombaan sejenis, belum pernah dipresentasikan dan/atau tidak pernah digunakan untuk media komunikasi apapun. Poster juga tidak memakai elemen yang melanggar hak cipta dan etika pembuatan karya cipta (bukan tiruan atau jiplakan). Karya akan dianulir atau dibatalkan penghargaannya apabila ditemukan kecurangan. c. Poster publik dibuat sesuai tema yang telah disediakan oleh panitia. d. Sistematika poster publik menyesuaikan dengan ketentuan khusus. 4. PENDAFTARAN DAN PENGUMPULAN POSTER PUBLIK a) Peserta mendaftarkan diri mulai tanggal 12 Oktober 12 Desember 2015

Upload: dado-armawan

Post on 18-Feb-2016

7 views

Category:

Documents


1 download

DESCRIPTION

bjdkksdn

TRANSCRIPT

Page 1: Documentp1

PANITIA PELAKSANA

KELOMPOK ILMIAH HIPPOCRATES

KETENTUAN LOMBA POSTER PUBLIK

A. KETENTUAN UMUM

1. TEMA

“Degenerative Disease. Anticipating the Shift of Global Health Burden.”

2. PESERTA

Peserta lomba poster publik Scientific Atmosphere 9 adalah sebagai berikut :

a. Peserta adalah mahasiswa fakultas kesehatan dari universitas

negeri/swasta se-Indonesia atau sekolah tinggi kesehatan se-Indonesia.

b. Peserta dapat perseorangan atau berkelompok (maksimal 2 orang).

c. Satu peserta hanya boleh menjadi ketua untuk satu tim.

d. Peserta telah terdaftar sebagai peserta lomba poster publik Scientific

Atmosphere 9 (sesuai poin IV: Pendaftaran & Pengumpulan Poster Publik).

3. POSTER PUBLIK

Poster Publik yang diikutsertakan dalam lomba Poster Publik Scientific

Atmosphere 9 adalah sebagai berikut:

a. Poster Publik yang dilombakan adalah poster publik sebagai media

penyampaian pesan kesehatan yang singkat tetapi padat dan impresif.

b. Merupakan karya orisinal yang belum pernah dipublikasikan sebelumnya di

media manapun, belum pernah diikutsertakan dalam perlombaan sejenis,

belum pernah dipresentasikan dan/atau tidak pernah digunakan untuk media

komunikasi apapun. Poster juga tidak memakai elemen yang melanggar hak

cipta dan etika pembuatan karya cipta (bukan tiruan atau jiplakan). Karya

akan dianulir atau dibatalkan penghargaannya apabila ditemukan

kecurangan.

c. Poster publik dibuat sesuai tema yang telah disediakan oleh panitia.

d. Sistematika poster publik menyesuaikan dengan ketentuan khusus.

4. PENDAFTARAN DAN PENGUMPULAN POSTER PUBLIK

a) Peserta mendaftarkan diri mulai tanggal 12 Oktober – 12 Desember 2015

Page 2: Documentp1

PANITIA PELAKSANA

KELOMPOK ILMIAH HIPPOCRATES

dengan cara :

1. Membayar biaya pendaftaran ke rekening panitia Scientific Atmosphere 9

dan mengisi formulir pendaftaran (dapat diunduh di website SA9).

2. Setelah melakukan transfer biaya pendaftaran, peserta diharapkan

mengirimkan scan/fotobukti transfer, daftar riwayat hidup, beserta formulir

pendaftaran secara online (dengan format .jpg atau .jpeg) ke email

[email protected] dengan subjek email: Pendaftaran_Poster

Publik_Nama Ketua_Nama Instansi (Contoh : Pendaftaran_Poster

Publik_Agung Aldo_Universitas Udayana). Pengiriman wajib dilakukan

dalam satu email secara bersamaan (file tidak terpisah) dan dikirimkan

maksimal 24 jam setelah pembayaran atau transfer biaya pendaftaran.

3. Peserta juga diharapkan melakukan dua kali konfirmasi berupa short

messages (SMS) kepada panitia SA9 (a/n Kadek Mia Risdayanthi) ke nomor

telepon 085739600010 serta kepada CP poster publik dengan format:

Pendaftaran_Poster Publik_Nama Ketua_Nama Instansi (Contoh:

Pendaftaran_Poster Publik_Agung Aldo_Universitas Udayana). Konfirmasi

dilakukan maksimal 24 jam setelah pembayaran atau transfer biaya

pendaftaran.

b) Biaya pendaftaran dan jasa percetakan karya adalah sebagai berikut:

1. Sebesar Rp. 130.000,00 untuk setiap satu karya yang diikutsertakan (panitia

hanya menerima karya dalam bentuk soft copy yang dikirimkan ke email

panitia yang telah ditentukan dan tidak menerima karya dalam bentuk hard

copy).

2. Seluruh biaya pendaftaran dikirimkan ke rekening panitia Scientific

Atmosphere 9.

3. Pembayaran Kontribusi Pendaftaran dilakukan melalui:

Bank BNI

No Rekening : 0390347810

a/n : Kadek Mia Risdayanti

Pembayaran kontribusi pendaftaran dengan slip setoran bank dicantumkan

“Pembayaran untuk Lomba Poster Publik SA 9”. Nama pengirim dan

tanggal transfer harus jelas dan dapat dibuktikan langsung melalui slip

transfer biaya pendaftaran (disarankan memakai mesin ATM untuk

melakukan transfer).

Page 3: Documentp1

PANITIA PELAKSANA

KELOMPOK ILMIAH HIPPOCRATES

c) Soft copy poster publik dikirimkan dalam format .jpg atau .png dengan

format ukuran A3, bersamaan dengan pengiriman soft copy Lembar

Orisinalitas (lampiran IV, dalam bentuk pdf), pas foto 3x4 (.jpeg atau .jpg), scan

atau foto KTP/KTM, scan bukti pembayaran, riwayat hidup penulis, serta form

pendaftaran ke email: [email protected] dengan subjek email:

Karya_Poster Publik_Nama Ketua_Nama Instansi (Contoh : Karya_Poster

Publik_Agung Aldo_Universitas Udayana). Pengiriman wajib dilakukan secara

bersamaan dalam satu email (tidak terpisah) serta dilakukan selambat-

lambatnya tanggal 12 Desember 2015 pukul 00.00 WITA.

d) Peserta diharapkan memberikan konfirmasi berupa short message (SMS)

kepada CP poster publik (a/n A.A Gede Dwinaldo Putra Jaya Sakti) ke nomor

telepon 085755631093 dengan format: Karya_Poster Publik_Nama

Ketua_Nama Instansi (Contoh : Karya_ Poster Publik_Agung

Aldo_Universitas Udayana). Konfirmasi dilakukan selambat-lambatnya 24

jam setelah pengiriman karya.

5. PROSES PERLOMBAAN

a) Semua karya yang masuk akan dinilai dan dicari 10 Finalis yang akan

mempresentasikan karyanya pada tanggal 12 Februari 2016 di Gedung

Fakultas Kedokteran Universitas Udayana.

b) Pengumuman finalis bisa dilihat melalui website resmi SA 9 pada tanggal 26

Januari 2016.

c) Finalis yang terpilih diharapkan mengikuti Technical Meeting.

d) Pelaksanaan Technical Meeting akan diinformasikan kemudian. Perwakilan

finalis yang tidak hadir pada saat Technical Meeting dianggap menyepakati

hasil pertemuan.

e) Akan dicari tiga pemenang yang akan diumumkan pada tanggal 14 Februari

2016. Pemenang I, II, III akan memperoleh PIALA, piagam penghargaan dan

uang tunai sebagai berikut :

Juara I : Rp 1.500.000,00

Juara II : Rp 1.000.000,00

Juara III : Rp 750.000,00

Page 4: Documentp1

PANITIA PELAKSANA

KELOMPOK ILMIAH HIPPOCRATES

f) Bila terdapat pertanyaan mengenai lomba poster dapat menghubungi contact

person sebagai berikut : a/n Dwinaldo Putra (085755631093/ID Line :

aldo.putra19)

g) Time Table Lomba Poster Publik SA 9 :

No Uraian Waktu

1 Pendaftaran & Pembayaran Uang

Pendaftaran

12 Oktober – 12

Desember 2015

2 Deadline Penyerahan Karya 12 Desember 2015

3 Penilaian 12 Desember 2015 –

25 Januari 2016

4 Pengumuman finalis 26 Januari 2016

5 Presentasi 12 Februari 2016

6 Penyerahan Penghargaan 14 Februari 2016

B. KETENTUAN KHUSUS

Penulis menjamin bahwa poster publik yang dikirim merupakan karya sendiri dan

belum pernah dipublikasikan melalui pernyataan tertulis (Lembar Orisinalitas).

Panitia diberi hak dan wewenang untuk mempublikasikan setiap poster publik

dengan tetap mencantumkan nama penulis dan asal institusi.

C. DAFTAR LAMPIRAN

LAMPIRAN I : Sistematika Penulisan Poster Publik

LAMPIRAN II : Form Penilaian Karya Poster Publik SA 9

LAMPIRAN III : Form Penilaian Presentasi Poster Publik SA 9

Page 5: Documentp1

PANITIA PELAKSANA

KELOMPOK ILMIAH HIPPOCRATES

Info Lebih Lanjut:

Sekretariat BEM FakultasKedokteran-Universitas Udayana Jl. P. B. Sudirman,

Denpasar-Bali (Kampus FK UNUD, Denpasar-Bali)

Email : [email protected]

Website : http://kih.fkunud.com/SA

Facebook : Scientific Atmosphere

Twitter : @satmosphere9

Line : @fin8532p

Contact Person : A.A Gede Dwinaldo (085755631093), ID Line : aldo.putra19

`

Page 6: Documentp1

PANITIA PELAKSANA

KELOMPOK ILMIAH HIPPOCRATES

LAMPIRAN I: Sistematika Penulisan Poster Publik

I. Kriteria Umum

Visible : mudah dilihat

Interesting : menarik

Structured : terstruktur

Usefull : berguna, informatif

Accurate : teliti

Legitimate : mengikuti persyaratan

Simple : sederhana

II. Format Poster

1. Poster merupakan poster edukasi publik sesuai tema SA9 dengan tetap

mencantumkan sumber data (bila ada).

2. Poster memuat judul, nama penulis, dan asal institusi, serta lambang SA9, dan

lambang Kelompok Ilmiah Hippocrates (KIH) yang dapat diunduh di internet.

3. Poster sebagai alat komunikasi mengenai kesadaran akan kesehatan dalam isu

penyakit degeneratif, sehingga isi poster harus dapat dimengerti oleh masyarakat

luas (dengan bahasa Indonesia yang baik dan benar).

4. Semua grafik dan gambar hendaknya berukuran 20 x 25 cm atau lebih besar.

5. Jika menyertakan tabel dalam poster, judul tabel dituliskan di sisi atas tabel.

6. Jika menyertakan grafik atau gambar, judul yang mendeskripsikan grafik atau

gambar dituliskan di sisi bawah grafik atau gambar.

Page 7: Documentp1

PANITIA PELAKSANA

KELOMPOK ILMIAH HIPPOCRATES

III. Ukuran dan Fisik Poster

1. Poster dibuat dengan format ukuran A3 dengan atau tanpa batas tepi dipasang

vertikal.

2. Desain poster menggunakan cetak digital dengan menggunakan aplikasi komputer

atau software yang sudah umum (Corel Draw, Photoshop atau kombinasi aplikasi

lain), juga dapat menampilkan foto grafik.

3. Poster dibuat dalam bentuk vertikal.

4. Jumlah warna dan resolusi bebas.

5. Menyerahkan soft file poster (.jpg atau .png) saat pengumpulan karya melalui

alamat email yang telah tertera sebelumnya.

6. Contoh poster publik Scientific Atmosphere pada tahun sebelumnya dapat diunduh

pada website resmi SA9.

Page 8: Documentp1

PANITIA PELAKSANA

KELOMPOK ILMIAH HIPPOCRATES

LAMPIRAN II: Form Penilaian Karya Poster Publik SA 9

PENILAIAN KARYA

KOMPETISI POSTER PUBLIK

SCIENTIFIC ATMOSPHERE 9

Tanggal : .......................................................................................

No : .......................................................................................

Nama ketua tim : ......................................................................................

Judul Karya : .......................................................................................

NO KRITERIA PENILAIAN BOBOT SKOR SKOR x BOBOT

1 Format Poster :

Format gambar, ukuran gambar, file size, ukuran kertas, jenis kertas, posisi kertas.

20

2 Isi karya :

Orisinalitas karya

Kesesuaian antara tema, lingkup eksplorasi tema dengan konsep desain

20

3 Transfer Gagasan :

Kualitas penyampaian pesan/ komunikasi

Kreativitas dan keunikan

60

SKOR TERBOBOT TOTAL

NILAI POSTER (SKOR TERBOBOT TOTAL * 50%) Catatan : Rentang nilai antara 40 – 100

Mengetahui, Dewan Juri