laporan praktikum golongan darah

13
G O I B L I SMAN 1 KABUPATEN TANGERANG

Upload: zanne-arienta

Post on 22-Jun-2015

7.132 views

Category:

Documents


4 download

TRANSCRIPT

Page 1: Laporan praktikum golongan darah

GOI

B

LI

SMAN 1 KABUPATEN TANGERANG

Page 2: Laporan praktikum golongan darah

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar BelakangDi dalam tubuh terdapat kurang lebih lima liter darah yang mengalir tiada

henti. Darah adalah sungai kehidupan dalam tubbuh kita. Jika kita kehilangan banyak darah, maka nyawa kita akan terancam, bahkan dapat mengakibatkan kematian. Seringkali seseorang kekurangan darah akibat mengalami kecelakaan atau menderita suatu penyakit yang dimana orang tersebut harus memerlukan darah dengan cara transfusi darah. Mendonorkan darah kepada seseorang merupakan suatu perbuatan yang amat mulia. Maka dari itu untuk melakukan donor darah yang kita miliki. Apakah golongan darah yang kita miliki dengan orang yang akan menerimanya cocok atau tidak ? Melalui praktikum inilah kita akan menentukan golongan darah.

B. Tujuan Praktikum

Menentukan golongan darah seseorang.

C. Manfaat Praktikum

Dapat mendeskripsikan cara menentukan golongan darah.

2

Page 3: Laporan praktikum golongan darah

BAB II

TINJAUAN PUSTAKA

Darah adalah unit fungsional seluler pada tubuh yang berperan untuk membantu

proses fisiologi. Darah terdiri dari dua komponen yaitu plasma darah dan sel-sel darah.

Plasma darah yang ada pada darah sekitar 55% dari jumlah darah dalam tubuh manusia,

sedangkan sel-sel darah ada pada darah sekitar 45%. Sel-sel darah dikelompokkan

menjadi 3 kelompok yaitu eritrosit, leukosit, dan trombosit yang berperan dalam

pembekuan darah.

Membran eritrosit mengandung dua antigen, yaitu tipe-A dan tipe-B. Antigen ini

disebut aglutinogen. Sebaliknya, antibodi yang terdapat dalam plasma akan bereaksi

spesifik terhadap antigen tipe-A atau tipe-B yang dapat menyebabkan aglutinasi

(penggumpalan) eritrosit. Antibodi plasma yang menyebabkan penggumpalan

aglutinogen disebut aglutinin. Ada dua macam aglutinin, yaitu aglutinin-a (zat anti-A)

dan aglutinin-b(zat anti B).

Aglutinogen-A memiliki enzim glikosil transferase yang mengandung asetil

glukosamin pada rangka glikoproteinnya. Sedangkan aglutinogen-B mengandung enzim

galaktosa pada rangka glikoproteinnya. Ahli imunologi (ilmu kekebalan tubuh)

kebangsaan Austria bernama Karl Landsteiner (1868-1943) mengelompokkan golongan

darah manusia.

Golongan Antigen dalam eritrosit Zat anti dalam plasma

A Antigen A Anti-B

B Antigen B Anti-A

AB Antigen A & B -

O - Anti A & Anti B

3

Page 4: Laporan praktikum golongan darah

Berdasarkan ada atau tidaknya aglutinogen, golongan darah dikelompokan

menjadi :

Golongan darah A, yaitu jika eritrosit mengandung aglutinogen-A dan aglutinin-b

dalam plasma darah.

Golongan darah B, yaitu jika eritrosit mengandung aglutinogen-B dan aglutinin-a

dalam plasma darah.

Golongan darah AB, yaitu jika eritrosit mengandung glutinogen-A dan B, dan plasma

darah tidak memiliki aglutinin.

Golongan darah O, yaitu jika eritrosit tidak memiliki aglutinogen-A dan B, dan

plasma darah memiliki aglutinin-a dan b.

Trombosit adalah bagian sel darah yang berperan dalam pembekuan darah. Jika

jaringan tubuh terluka, trombosit pada permukaan akan pecah dan mengeluarkan enzim

trombokinase. Enzim trombokinase akan mengubah protobin menjadi thrombin dengan

bantuan ion Ca2+. Thrombin adalah sebuah enzim yang mengkatalis perubahan fibrinogen

(protein plasma yang dapat larut dalam plasma darah) menjadi fibrin (protein yang tidak

dapat larut dalam plasma darah). Pembentukkan benang-benang fibrin menyebabkan luka

akan tertutup.

Eritrosit normal berbentuk cakram bikonkaf dan tidak memiliki nuklues. Bentuk

eritrosit sebenarnya dapat berubah-ubah, seperti ketika sel-sel tersebut beredar melewati

kapiler-kapiler. Jumlah sel darah merha ini bervariasi pada kedua jenis kelamin dan

perbedaan umur. Pembentukan eritrosit disebut juga eritropoiesis. Eritropoiesis terjadi di

sumsung tulang. Pembentukannya diatur oleh hormone glikoprotein yang disebut dengan

eritropoitein. Jangka hidup eritrosit kira-kira 120 hari. Eritrosit yang telah tua akan

ditelan oleh sel-sel fagosit yang terdapat dalam hati dan limpa. Untuk menghitung jumlah

eritrosit pada tubuh seseorang maka dapat dengan cara menghitung 8% dari berat badan

orang itu.

4

Page 5: Laporan praktikum golongan darah

BAB III

METODOLOGI PRAKTIKUM

1. Alat dan Bahan

Kartu tes golongan darah (jika tidak ada bisa diganti object glass)

Kapas

Alkohol 70 %

Blood lancet (alat penusuk)

Tusuk gigi

Satu set anti serum

2. Cara kerja

a. Siapkan kartu uji atau object glass yang telah di beri nomor 1 – 4.

b. Sterilkan salah satu ujung jari dengan kapas yang telah dibasahi dengan

alkohol 70%.

c. Tusukkan lancet dengan hati-hati ke ujung jari yang telah steril, lalu

tekanlah ujung jari hingga darah keluar.

d. Teteskan darah pada kartu uji atau object glass sebanyak 4 kali pada tempat

yang berbeda sesuai nomor.

e. Teteskan serum alfa sebanyak 1 tetes pada sampel darah pertama, lalu

aduklah dengan gerakan memutar menggunakan tusuk gigi.

f. Lakukan langkah sebelumnya untuk serum beta, serum alfa-beta, dan serum

anti Rhesus.

g. Amati apakah terjadi aglutinasi (penggumpalan) atau tidak.

5

Page 6: Laporan praktikum golongan darah

BAB IV

DATA DAN PEMBAHASAN

A. Deskripsi Data

No Nama Siswa Hasil Pengamatan Gol. darah

Anti : A Anti : B Anti : AB Anti : Rh

1. Hani L. Tidak Tidak Tidak Tidak O

2. Hanif M. Tidak Tidak Tidak Tidak O

3. Nisa F. Tidak Aglutinasi Aglutinasi Aglutinasi B

4. Rima O. Aglutinasi Aglutinasi Aglutinasi Tidak AB

5. Zanne A. Aglutinasi Tidak Aglutinasi Aglutinasi A

Tabel 1. hasil penelitian

6

Page 7: Laporan praktikum golongan darah

B. Pembahasan

Saya telah melakukan percobaan dalam menentukan golongan darah, dengan

menggunakan sampel darah milik saya dan teman saya. Yang pertama untuk menentukan

golongan darah saya memperhatikan keterangan berikut :

Untuk menentukan golongan darah seseorang adalah dengan mencocokkan

ketentuan sebagai berikut :

Bila sample darah + zat anti A = menggumpal dan sample darah + zat anti B =

tidak menggumpal. Berarti termasuk golongan darah A.

Bila sample darah + zat anti A = tidak menggumpal dan sample darah + zat

anti B = menggumpal. Berarti termasuk golongan darah B.

Bila sample darah + zat anti A = menggumpal dan sample darah + zat anti B =

menggumpal. Berarti termasuk golongan darah AB.

Bila sample darah + zat anti A = tidak menggumpal dan sample darah + zat

anti B = tidak menggumpal. Berarti termasuk golongan darah O.

7

Page 8: Laporan praktikum golongan darah

Percobaan dilakukan :

1. Dengan menggunakan sample darah milik Hani, dari percobaan yang

dilakukan ternyata darah milik Hani bergolongan darah O, karena darah

bergolongan O jika diberikan anti A tidak menggumpal dan diberikan anti B

tidak menggumpal.

2. Dengan menggunakan sample darah milik Hanif, dari percobaan yang

dilakukan ternyata darah milik Hanif bergolongan darah O, karena darah

bergolongan O jika diberikan anti A menggumpal dan diberikan anti B juga

menggumpal.

3. Dengan menggunakan sample darah milik Nisa, dari percobaan yang

dilakukan ternyata darah milik Nisa bergolongan darah B, karena darah

bergolongan B jika diberikan anti A tidak menggumpal dan diberikan anti B

menggumpal.

4. Dengan menggunakan sample darah milik Rima, dari percobaan yang

dilakukan ternyata darah milik Rima bergolongan darah AB, karena darah

bergolongan AB jika diberikan anti A menggumpal dan diberikan anti B

menggumpal.

5. Dengan menggunakan sample darah milik Zanne, dari percobaan yang

dilakukan ternyata darah milik Zanne bergolongan darah A, karena darah

bergolongan A jika diberikan anti A menggumpal dan diberikan anti B tidak

menggumpal.

8

Page 9: Laporan praktikum golongan darah

DAFTAR PUSTAKA

Saktiyono. 2008. Seribu Pena Biologi. Jakarta : Erlangga.

Syamsuri Istamar, dkk. 2007. Biologi SMA Kelas XI. Malang : Erlangga.

Tim LBB SSCIntersolusi. 2012. TEXT BOOK SSCIntersolusi : SSCI.

Pratiwi D. A. 2007. Biologi Untuk SMA Kelas XI. Jakarta : Erlangga.

http://www.google.com / praktikum darah/ On The Way Blog Contoh Laporan Praktikum

Biologi Tentang Golongan Darah.htm

http://www.google.com/ praktikum darah/ praktikum golongan darah_praktikum

golongan darah.htm

9

Page 10: Laporan praktikum golongan darah

LAMPIRAN

10