tugas edema ria dan epit fix

5
Anamnesis Keluhan utama : edema Edema tungkai tersering, pada kasus yang parah edema meluas menyebabkan bengkak perut (asites), edema sakral, efusi pleura, edema paru, dan bahkan bengkak muka. Pemeriksaan fisik Untuk penyebab edema: Tekanan vena jugularis (JPV) Tanda penyakit jantung, hati, ginjal Pemeriksaan rektal, vagina Limfadenopati Untuk luasnya edema: Bengkak tungkai Bengkak sakral (sacral pad) Asites Efusi pleura Edema paru Kriteria diagnosis

Upload: ginsha-audia-kusumo

Post on 27-Nov-2015

31 views

Category:

Documents


1 download

TRANSCRIPT

Page 1: Tugas Edema Ria Dan Epit Fix

Anamnesis

Keluhan utama : edema

Edema tungkai tersering, pada kasus yang parah edema meluas menyebabkan bengkak perut (asites), edema sakral, efusi pleura, edema paru, dan bahkan bengkak muka.

Pemeriksaan fisik

Untuk penyebab edema:

Tekanan vena jugularis (JPV) Tanda penyakit jantung, hati, ginjal Pemeriksaan rektal, vagina Limfadenopati

Untuk luasnya edema:

Bengkak tungkai Bengkak sakral (sacral pad) Asites Efusi pleura Edema paru

Kriteria diagnosis

Page 2: Tugas Edema Ria Dan Epit Fix

Penyebab Edema

Page 3: Tugas Edema Ria Dan Epit Fix

Edema Bilateral Edema UnilateralGagal jantung Kongestif Obstruksi limfatikGagal hati Obstruksi venaGagal ginjal Selulutis Sindrom nefrotik Rupturnya kista bakerMalnutrisi Imobilitas local, misalnya hemiparesisImobilisasiObat-obatan ( OAINS, bloker kanal kalsium)

Edema Tungkai Bilateral

Pada edema tungkai bilateral, diagnosis di tegakkan dengan menentukan ada tidaknya peningkatan tekanan vena an ada tidaknya tanda penyakit hati, imobilitas berat, atau malnutrisi.

a. Gagal jantungEdema tungkai terjadi dari gagal jantung kanan dan selalu di sertai peningkatan tekanan vena jugularis (JVP). Sering ditemukan hepatomegali sebagai tanda kelainan jantung yang mendasarinya. Jika edema tampak sedikit di tungkai dan berat di abdomen harus di timbangkan adanya konstriksi pericardial.

b. Gagal hatiEdema tungkai di sebabkan oleh rendahnya kadar albumin serum (biasanya < 20 g/dL). Bisa ditemukan juga tanda penyakit hati kronis seperti spider nevi, leukonikia ( liver nail ), ginekomastia dan dilatasi vena abdomen yang menunjukan adanya hipertensi portal, dan memar atau kerusakan fungsi sintesis hati. Pada gagal hati JVP tidak meningkat. Pada penyakit hati kronis berat ( misalnya sirosis ) pemeriksaan enzim hati mungkin hanya sedikit terganggu, walaupun rasio normalisasi internasional (INR) sering memanjang ( > 20 detik ). Pada gagal hati akut pasien biasanya sakit berat, terdapat gejala gangguan otak yang menonjol dan tes fungsi hati biasanya abnormal.

c. Gagal ginjalEdema disebabkan oleh rendahnya kadar albumin serum ( sindom nefrotik, dimana urin berbusa dan mengandung 3 – 4 + protein pada test dipstick ) atau ketidakmampuan mengekskresikan cairan ( sindrom nefritik, yang berhubungan dengan hipertensi dan rendahnya output urin ). Tes yang perlu dilakukan untuk konfirmasi adalahpengukuran kadar albumin serum ( biasanya < 30 g/ dL), proten urin ( biasanya > 4 g/ 24 jam ), dan kreatinin serta ureum serum.

d. Imobilitas umum Pasien biasanya berusia tua yang jelas imobil karna lemah atau karna penyakit serebrovaskular. JVP menurun dan tidak ada tanda penyakit hati atau ginjal.

e. Malnutrisi Setiap penyakit kronis bisa berhubungan dengan keadaan metabolic dan derajat malnutrisi yang bisa cukup berat untuk menurunkan kadar albumin serum dan menyebabkan edem tungkai.Walaupun jarang, edem tungkai bilateral bisa disebabkan oleh penekanan vena kava inferior ( IVC ). Diagnosis ini bisa ditegakkan dengan USG abdomen, menggunakan Doppler berwarna untuk menentukan aliran darah dan CT. biasanya terjadi pada :

f. Pada obesistas beratg. Pada asites berat ( tegang apapun penyebabnya ) apapun penyebabnya

Page 4: Tugas Edema Ria Dan Epit Fix

h. Dengan trombosis vena luas di vena kava inferior, seperti pada keganasan, atau komplikasi sidrom nefrotik.

Edema Tungkai Unilateral

Bengkak tungkai salah satu sisi seringkali kali memiliki penyebab lokal, seperti :

a. Trombosis vena dalam ( deep vein thrombosis [DVT})Pada tungkai menyebabkan nyeri tungkai unilateral dengan onset lambat (berjam- jam), bengkak, dengan kulit yang hangat, dan mungkin nyeri lokal di betis dan sepanjang vena, khususnya vena safena magna. Karena gejala atau tanda tidak bisa di jadikan patokan dalam menegakkan diagnosis semua pasien dengan dugaan DVT harus menjalani pemeriksaan penunjang ( USG vena atau Vena grafi ) dan di periksa untuk menyingkirkan kemungkinan komplikasi emboli paru.

b. Ruptur Kista BakerKista baker adalah bursa sendi lutut yang menonjol ke fossa popliteal dan biasanya terjadi pada artritis rheumatoid. Kista ini bisa rupture an menyebabkan nyeri tungkai dan dengan pembengkakkan betis dengan onset mendadak.

c. Selulitis Terdiri dari eritema yang menyebar, kadang-kadang berbatas tegas, biasanya mengikuti garis limfatik. Seringkali terasa sangat nyeri dan berhubungan dengan suhu ( demam ) dan kenaikan laju endap darah (LED), protein reaktif C (CRP) dan kenaikan hitung jenis leukosit. Organisme penyebab biasanya adalah salah satu dari jenis streptococcus dan stafilococus.

d. Obstruksi LimfatikMenyebabkan bentuk edem unilateral ‘kaki kayu’, kadang – kadang di sebut edema ‘non- piitting’ disebabkan oleh invasi karsinoma dan hilangnya nodus limfatik sebagai saluran pembuangan misalnya pada metastasis melanoma. Dan dapat juga obstruksi limfatik oleh investasi filariasis. Pada non pitting edema tidak melekuk bila di tekan.

e. Tumor pelvisBisa menekan vena unilateral sehingga menyebabkan edema unilateral

f. Immobilitas lokalBisa menyebabkan edema tungkai unilateral, misalnya pada hemiparesis yang berlangsung lama.