rpp ktsp perhitungan kimia

7
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN Nama Sekolah : Madrasah Aliyah Pembangunan UIN Jakarta Mata Pelajaran : Kimia Kelas/Semester : X Mia/2 Materi Pokok : Stoikiometri (Perhitungan Kimia) Alokasi Waktu : 2 x 45 menit Standar Kompetensi : 2. Memahami hukum-hukum dasar kimia dan penerapannya dalam perhitungan kimia (Stoikiometri). Kompetensi Dasar : 2.2 Membuktikan dan mengkomunikasikan berlakunya hukum-hukum dasar kimia melalui percobaan serta menerapkan konsep mol dalam menyelesaikan perhitungan kimia A. Indikator 1. Mengkonversikan jumlah mol dengan jumlah partikel , massa dan volum zat. 2. Menentukan banyak zat pereaksi atau hasil reaksi. 3. Menentukan pereaksi pembatas dalam suatu reaksi. B. Tujuan Pembelajaran 1. Peserta didik dapat mengkonversikan jumlah mol dengan jumlah partikel , massa dan volum zat. 2. Peserta didik dapat menentukan banyak zat pereaksi atau hasil reaksi. 3. Peserta didik dapat menentukan pereaksi pembatas dalam suatu reaksi. C. Materi Pembelajaran

Upload: dessy-maulidina-abdurrahman

Post on 28-Sep-2015

88 views

Category:

Documents


12 download

DESCRIPTION

contoh RPP

TRANSCRIPT

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

Nama Sekolah: Madrasah Aliyah Pembangunan UIN JakartaMata Pelajaran: KimiaKelas/Semester: X Mia/2Materi Pokok: Stoikiometri (Perhitungan Kimia)Alokasi Waktu: 2 x 45 menitStandar Kompetensi: 2. Memahami hukum-hukum dasar kimia dan penerapannya dalam perhitungan kimia (Stoikiometri).Kompetensi Dasar: 2.2 Membuktikan dan mengkomunikasikan berlakunya hukum-hukum dasar kimia melalui percobaan serta menerapkan konsep mol dalam menyelesaikan perhitungan kimiaA. Indikator1. Mengkonversikan jumlah mol dengan jumlah partikel , massa dan volum zat.2. Menentukan banyak zat pereaksi atau hasil reaksi.3. Menentukan pereaksi pembatas dalam suatu reaksi.B. Tujuan Pembelajaran1. Peserta didik dapat mengkonversikan jumlah mol dengan jumlah partikel , massa dan volum zat.2. Peserta didik dapat menentukan banyak zat pereaksi atau hasil reaksi. 3. Peserta didik dapat menentukan pereaksi pembatas dalam suatu reaksi.C. Materi PembelajaranKoefisien reaksi merupakan perbandingan jumlah partikel dari zat yang terlibat dalam reaksi. Oleh karena 1 mol setiap zat mengandung jumlah partikel yang sama, maka perbandingan jumlah partikel sama dengan perbandingan jumlah mol. Jadi, koefisien reaksi merupakan perbandingan jumlah mol zat yang terlibat dalam reaksi.Dengan pengertian tersebut, maka banyaknya zat yang diperlukan atau dihasilkan dalam reaksi kimia dapat dihitung dengan menggunakan persamaan reaksi setara. Apabila jumlah mol salah satu zat yang bereaksi diketahui, maka jumlah mol zat yang lain dalam reaksi itu dapat ditentukan dengan menggunakan perbandingan koefisien reaksinya.Di dalam suatu reaksi kimia, perbandingan mol zat-zat pereaksi yang ditambahkan tidak selalu sama dengan perbandingan koefisien reaksinya. Hal ini menyebabkan ada zat pereaksi yang akan habis bereaksi lebih dahulu. Pereaksi demikian disebut pereaksi pembatas.D. Metode dan Pendekatan Pembelajaran1. Metode: Ceramah, diskusi, dan tanya jawab2. Pendekatan: EkspositoriE. Skenario Pembelajaran1. Kegiatan awalKegiatan GuruKegiatan SiswaKarakterAlokasi Waktu

Apersepsi

Guru memberi salam

Guru memeriksa kebersihan dan kerapihan kelas

Guru mengabsen kehadiran siswa

Guru menanyakan materi pembelajaran sebelumnya yang berhubungan dengan materi yang akan diajarkan Siswa menjawab salam

Siswa sudah siap

Siswa merespon absen

Siswa merespon pertanyaan guru mengenai materi pembelajaran sebelumnya Religius Disiplin

5 menit

Motivasi

Guru menanyakan materi pembelajaran sebelumnya yang berhubungan dengan materi yang akan diajarkan. Siswa merespon pertanyaan guru mengenai materi pembelajaran sebelumnya. Berpikir kritis5 menit

2. Kegiatan intiKegiatan GuruKegiatan SiswaKarakterAlokasi Waktu

Eksplorasi

Guru menjelaskan konsep hubungan antara jumlah mol partikel, massa, dan volume gas dalam persamaan reaksi.

Guru menjelaskan cara menentukan banyaknya zat pereaksi dan hasil reaksi.

Guru menjelaskan mengenai cara menentukan pereaksi pembatas dalam suatu reaksi.

Siswa mencatat dan memahami

Siswa mencatat dan memahami

Siswa mencatat dan memahami

Berpikir kritis Rasa Ingin tahu25 menit

Elaborasi

Guru meminta satu orang peserta didik menuliskan jawaban dari contoh soal yang diberikan. Siswa menjawab pertanyaan yang diberikan guru

Kerja sama Tekun Komunikatif35 menit

Konfirmasi

Guru mengarahkan siswa untuk membuat kesimpulan mengenai pembelajaran yang telah berjalan Guru memberikan catatan penting tentang materi pokok yang harus dikuasai siswa Siswa menyimpulkan

Siswa menyimak dan mencatat Fokus

5 menit

3. Kegiatan akhirKegiatan GuruKegiatan SiswaKarakterAlokasi Waktu

Refleksi

Guru bertanya jawab tentang hal-hal yang belum diketahui dan kesulitan yang dihadapi siswa Siswa menanggapinya Jujur Tanggung jawab10 menit

Penugasan

Guru memberikan PR individu

Guru mengakhiri pembelajaran dengan salam Siswa mencatat soal PR yang diberikan

Siswa menjawab salam Jujur Kerja keras Tanggung jawab Mandiri 5 menit

F. Alat/ Bahan/ Sumber Belajar1. Alat: Spidol, papan tulis, tabel periodik unsur2. Sumber: Buku Kimia Konsep dan Penerapan Kimia SMA/MA Kelas Kurikulum 2013 (Penulis: Sri Rahayu Ningsih, dkk. Penerbit: PT Bumi Aksara) dan BSE Kimia Untuk SMA/MA Kelas X (Penulis: Budi Utami, dkk. Penerbit: Pusat Perbukuan Departemen Pendidikan Nasional)G. Penilaian 1. Jenis tagihana) Tugas individub) Ulangan 2. Bentuk instrumena) Tes tertulis

Ciputat, 22 April 2015Guru Pamong

Ermawati, M.SiNIP. 1969020120072031Guru PPKT

Dessy MaulidinaNIM. 1111016200038

Mengetahui,Dosen Pembimbing PPKT

Burhanudin Milama, M.PdNIP. 19770201 200801 1 001