manifestasi klinis hepatitis a.docx

2
Manifestasi Klinis Hepatitis A Secara umum, gejala hepatitis akut terbagi dalam 4 tahap yaitu: 1. Fase Inkubasi Merupakan waktu antara masuknya virus dan timbulnya gejala atau ikterus. Fase ini pada hepatitis A berkisar antara 15-50 hari (rata-rata: 30 hari), dan berbeda-beda lamanya untuk tiap virus hepatitis. Panjang fase ini tergantung pada dosis inokulum yang ditularkan dan jalur penularan, makin besar dosis inokulum, makin pendek fase inkubasi ini. 2. Fase Prodromal Fase diantara timbulnya keluhan-keluhan pertama dan timbulnya gejala ikterus. Awitannya dapat singkat atau insidious ditandai dengan malaise umum, mialgia, atralgia, mudah lelah, gejala saluran napas atas, dan anoreksia. Mual, muntah dan anoreksia berhubungan dengan perubahan penghidu dan rasa kecap. Diare atau konstipasi dapat terjadi. Demam derajat rendah umumnyaterjadi pada hepatitis A akut. Nyeri abdomen biasanya ringan dan menetap di kuadran kanan atasatau epigastrium, kadang diperberat dengan aktivitas akan tetapi jarang menimbulkan kolesistitis. 3. Fase Ikterus Ikterus muncul setelah 5-10 hari, tetapi dapat juga muncul bersamaan dengan munculnya gejala.Pada banyak kasus fase ini tidak terdeteksi. Setelah timbul ikterus jarang terjadi perburukangejala prodromal, tetapi justru terjadi perbaikan klinis yang nyata.

Upload: citra-kristi

Post on 07-Jul-2016

223 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: Manifestasi Klinis Hepatitis A.docx

Manifestasi Klinis Hepatitis A

Secara umum, gejala hepatitis akut terbagi dalam 4 tahap yaitu:

1. Fase Inkubasi

Merupakan waktu antara masuknya virus dan timbulnya gejala atau ikterus.

Fase ini pada hepatitis A berkisar antara 15-50 hari (rata-rata: 30 hari), dan berbeda-beda

lamanya untuk tiap virus hepatitis. Panjang fase ini tergantung pada dosis inokulum yang

ditularkan dan jalur  penularan, makin besar dosis inokulum, makin pendek fase inkubasi ini.

2. Fase Prodromal

Fase diantara timbulnya keluhan-keluhan pertama dan timbulnya gejala ikterus. Awitannya dapat

singkat atau insidious ditandai dengan malaise umum, mialgia, atralgia, mudah lelah, gejala

saluran napas atas, dan anoreksia. Mual, muntah dan anoreksia berhubungan dengan

perubahan penghidu dan rasa kecap. Diare atau konstipasi dapat terjadi. Demam derajat rendah

umumnyaterjadi pada hepatitis A akut. Nyeri abdomen biasanya ringan dan menetap di kuadran

kanan atasatau epigastrium, kadang diperberat dengan aktivitas akan tetapi jarang menimbulkan

kolesistitis.

3. Fase Ikterus

Ikterus muncul setelah 5-10 hari, tetapi dapat juga muncul bersamaan dengan munculnya

gejala.Pada banyak kasus fase ini tidak terdeteksi.

Setelah timbul ikterus jarang terjadi perburukangejala prodromal, tetapi justru terjadi perbaikan

klinis yang nyata.

Fase Konvalesen (

Diawali dengan menghilangnya ikterus dan keluhan lain, tetapi hepatomegali dan

abnormalitasfungsi hati tetap ada. Muncul perasaan sudah lebih sehat dan kembalinya nafsu

makan. Keadaanakut biasanya akan membaik dalam 2-3 minggu. Pada hepatitis A perbaikan

klinis danlaboratorium lengkap terjadi dalam 9 minggu dan 16 minggu untuk hepatitis B. pada 5-

10%kasus perjalanan klinisnya mungkin lebih sulit ditangani, hanya <1% yang menjadi

fulminant.

Sudoyo, A. W.,Setiyohadi, B., Alwi, I.,Simadibrata, M.,Setiati, S. 2006. Buku Ajar: Ilmu Penyakit Dalam, Jilid

I, Edisi IV .Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia: Jakarta