lampung post edisi cetak 14 mei 2011

24
Anak Kembar dan Usia Ibu HASIL studi terbaru mengungkapkan bahwa ibu yang memiliki anak kembar cen- derung hidup lebih lama ketimbang ibu yang melahir- kan satu anak setiap kalinya. “Sebe- lumnya, kita berpikir sebaliknya, karena normalnya kebanyakan ibu melahirkan satu anak. Dengan de- mikian, kita beranggapan bahwa memiliki anak kembar menjadi beban berat dan menghabiskan energi si ibu,” kata Shannen Robson, peneliti dari Universitas Utah, Amerika Serikat. “Sekarang kita tahu bahwa ibu yang punya anak kembar merupa- kan orang-orang berfisik istimewa,” ujarnya. Menurut dia, memiliki anak kembar bukanlah kecelakaan reproduksi. “Anak kembar bisa jadi merupakan adaptasi evolusioner seorang ibu sehat yang mampu menggandakan gen mereka sekali hamil,” kata dia. (MI/U-1) Iklan: (0721) 774111 SMS: 0815 4098 5000 Redaksi (0721) 773888 SMS: 0812 7200 999 Terbit Sejak 1974 Harga Eceran Rp3.000/Eks Sirkulasi: (0721) 788999 Layanan Umum: (0721) 783693 “MESKI ada yang tidak setuju pembangunan jalan layang di pelin- tasan kereta api Jalan Gadjah Mada, dengan alasan Raperda Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) merekomendasikan di jalan itu dibuat terowongan, Wali Kota Bandar Lampung Herman H.N. tetap akan membangun jalan layang di tempat itu!” ujar Umar. “Menurut Her- man, tidak mungkin dibangun terowongan di tempat itu! Jalannya turunan, apalagi yang mau digali!” “Masalahnya tampak sederhana!” timpal Amir. “Rekomendasi dari RTRW itu baru rancangan perda! Jadi, justru rancangan itu yang harus diubah, dilengkapi studi kelayakan teknis, agar tak ngawur lagi dalam penempatan bangunan! Perbaikan Raperda RTRW ini harus digesa, sebab tuntutan membangun banyak fasilitas publik sekelas jalan layang atau underpass sudah amat mendesak, berpacu dengan perkembangan masyarakat Kota Bandar Lampung yang pesat!” “Sikap cepat menyesuaikan pada kenyataan apa yang lebih mungkin segera dibangun seperti dilakukan Herman H.N. itu lebih tepat, ketimbang kecenderungan sementara tokoh yang lebih ge- mar polemik hingga memperlambat proses pembangunan segala sesuatu!” tegas Umar. “Orientasi pada kesempurnaan memang baik, tapi pemenuhan kebutuhan tepat waktu sesuai perkembangan masyarakat, jelas lebih baik!” “Bagi Kota Bandar Lampung justru karena banyak hal tak dipenuhi tepat waktu saat dibutuhkan, seperti pelebaran jalan utama dan jalan layang di banyak pelintasan kereta api dan persimpangan, maka kebutuhan itu kini jadi amat mendesak hingga tak tepat lagi lebih banyak berdebat daripada bekerja!” timpal Amir. “Apalagi masalah yang dihadapi Bandar Lampung bukan hanya kemacetan di jalan yang semakin ruwet, tak kalah mendesak semakin latennya ancaman banjir di banyak kawasan permukiman warga! Tepatnya, kelancaran arus lalu lintas dan arus air hujan menjadi dua prioritas Wali Kota mengatasinya!” “Artinya, jangan pula lupa studi kelayakan teknis untuk Raperda RTRW itu juga merangkum usaha mengatasi problem banjir!” tegas Umar. “Lebih lagi secara kualitatif, bagi warga bersangkutan rumahnya jadi bebas banjir lebih tinggi nilai sejahteranya dibanding macet di jalan!” “Maka itu, sejalan dengan persiapan membangun jalan layang mulai 2012, menjadi sangat tepat pula jika sejak sekarang juga dipersiapkan yang sama matangnya rencana membangun berba- gai fasilitas bebas banjir!” timpal Amir. “Jalanan lancar dan bebas banjir menjadi dasar penting bagi kota modernyang bersih dan indah!” *** BURAS H. BAMBANG EKA WIJAYA Jalan Layang Tetap Dibangun! Jumat, 13 Mei 2011 Sumber BI Rp8.555/dolar AS KURS O A S I S SABTU, 14 MEI 2011 | NO.12082 | TAHUN XXXVI | 24 HALAMAN DINAMIKA MASYARAKAT LAMPUNG www.lampungpost.com Hal. 5 Wawancara reporter cilik dengan Direktur PT Bukit Asam Sukrisno. Hal. 16 Trio Macan dan artis KDI bakal guncang Kota Metro. Hal. 17 AC Milan membuka diri untuk menerima kembalinya Kaka. ISLAMABAD (Lampost): Dua serangan bom bunuh diri di sekolah paramiliter di Pakistan, Jumat (13-5), menewaskan lebih dari 80 orang. Kelompok Taliban Pakistan mengaku bertanggung jawab atas serangan yang terjadi di pusat pelatihan di Shabqadar, Distrik Charsadda tersebut. Setidaknya 65 korban yang tewas adalah pelajar di sekolah itu sementara sisanya adalah warga sipil. Serangan terjadi ketika para pelajar sedang masuk ke bus un- tuk meninggalkan sekolah dalam rangka liburan. “Saya sedang duduk dalam van menunggu kawan saya. Kami semua pakai baju bebas dan kami sedang senang karena akan berjumpa dengan keluarga kami,” kata Ah- mad Ali, seorang kadet polisi. “Saya mendengar teriakan ‘Allahu Akbar’ dan saya men- dengar ledakan dahsyat dan pundak saya terpukul oleh sesuatu,” ujarnya. “Lalu saya mendengar ledak- an yang lain dan saya keluar dari van. Saya merasakan luka saya dan berdarah.” Kelompok Taliban Pakistan mengatakan serangan yang mereka lakukan merupakan balas dendam atas tewasnya pemimpin Al Qaeda Osama bin Laden awal bulan ini. Osama bin Laden tewas di Kota Abboabad, Pakistan, se- telah diserang pasukan AS. Se- jumlah golongan radikal telah bersumpah untuk melakukan serangan balas dendam terkait kematian Osama bin Laden. Pasukan keamanan sudah menutup daerah tempat ter- jadinya serangan. Shabqadar terletak di perbatasan Pakistan dengan Afghanistan. Dalam beberapa tahun ter- akhir, golongan radikal telah me- newaskan ratusan orang dengan serangan bom dan serangan lain- nya di penjuru Pakistan. (MI/U-3) RAWAJITU TIMUR (Lampost): Kemente- rian Kelautan dan Perikanan (KKP) akan mempertemukan manajemen PT Aruna Wijaya Sakti (AWS) dan perwakilan plasma untuk membahas solusi yang disarankan tim pendukung revitalisasi sebelum akhir Mei 2011. Demikian di antara tiga poin yang disarankan KKP melalui surat tertanggal 12 Mei 2011. Surat yang ditandatangani Dirjen Perikanan Budi Daya KKP Ketut Sugama ditujukan kepada manajemen PT AWS dan petambak plasma. Dua poin lainnya, KKP mengingatkan kembali para pihak yang terlibat dalam revitalisasi pertambakan di Bumi Dipasena, inti dan plasma, untuk saling mengenda- likan diri. Selain itu, KKP mendesak PT AWS agar mengoperasikan listrik kembali untuk mencegah situasi yang tidak diharapkan— plasma diminta tetap memenuhi kewajiban membayar biaya listrik. Surat dari KKP itu disebarkan pihak perusahaan ke petambak dan ke tempat- tempat strategis. Mengenai permintaan agar listrik di- hidupkan, Kepala Divisi Komunikasi PT AWS Tarpin A. Nasri mengatakan manaje- men belum membuat keputusan. “Untuk sementara masih ingin melihat apa yang akan dilakukan plasma. Lagi pula, kami tidak lagi melakukan tebar benur yang memerlukan listrik,” ujar Tarpin. Sementara itu, rencana pertemuan tujuh ribuan plasma menagih janji pengurus P3UW (Perhimpunan Petambak Plasma Udang Windu) yang dijadwalkan berlang- sung 13 Mei tak terbukti. Tidak ada massa yang datang ke kantor P3UW kemarin. Kantor P3UW hanya ditunggu 25 orang satgas organisasi tersebut. Situasi di blok-blok tambak masih mencekam meskipun ratusan aparat keamanan sudah diturunkan di lokasi. Se- tiap blok dijaga anggota BPP-BPI P3UW. Pada 7-8 Mei lalu, ribuan plasma men- datangi kantor sekretariat P3UW. Mereka menagih janji pengurus P3UW bahwa tidak akan ada pemutusan listrik, mendatangkan investor baru, dan menaikkan utang bu- lanan petambak menjadi Rp3 juta/bulan. Dihubungi terpisah, Ketua P3UW Nafian Faiz mengatakan pihaknya tidak tahu- menahu mengenai rencana pertemuan P3UW pada 13 Mei 2011. “Kok saya dikait- kan dengan pemutusan listrik, sudah jelas yang memutuskan listrik itu perusahaan,” ujarnya. Menurut Nafian, sebagian besar anggota P3UW memutuskan kemitraan dengan perusahaan karena ada tiga persoalan yang sangat prinsip. ”Pertama, kesepakat- an awal dengan perusahaan belum ter- penuhi. Kedua, kami melihat perusahaan mempunyai masalah keuangan. Ketiga, perusahaan ada masalah pemasaran,” katanya. Karena tiga hal itu, ujar Nafian, P3UW memandang perlu menahan tebar be- nur. (UAN/ATA/R-2) KONFLIK AWS Inti dan Plasma Dipertemukan REUTERS BOM BUNUH DIRI DI PAKISTAN. Bom bunuh diri menewaskan sedikitnya 80 orang di sebuah akademi kekuatan paramiliter di Charsadda, barat laut Pakistan, Jumat (13-5). Pasukan paramiliter sedang melakukan penyelidikan di lokasi ledakan. Madi dan Sayudi bersama 15 orang lain ditangkap Polda Lampung pada 27 April di Lampung Selatan, Pe- sawaran, dan Tulangbawang. Polda menyita 42 ton pupuk bersubsidi dari gudang Sugiarto di Jalan Ir. Sutami, Tanjungbintang. Selain itu, polisi menyita 62 ton dari Tulangbawang. Madi dan Sayudi telah ditetapkan sebagai tersangka. Saat diperiksa, Madi yang ditang- kap di Wiyono, Pesawaran, mengaku hendak mengirim pupuk dari gu- dangnya ke gudang milik Sugiarto. Namun, Sugiarto membantah semua keterangan Madi. “Belakangan kabar tentang kasus pupuk semakin berkembang liar. Gudang saya disebut-sebut jadi lokasi penggantian kemasan pupuk subsidi. Itu semua tidak benar. Gudang saya bukan tempat ‘ganti baju’ dan saya tidak tahu pupuk yang disebut-sebut Madi itu punya siapa,” kata Sugiarto ditemani pengacara Abi Hasan Muan di redaksi Lampung Post Jumat (13-5) malam. Soal pengapalan pupuk dari Pan- jang ke Riau, 1 Mei lalu, Sugiarto memastikan barang yang diangkut KM Unipac 1 adalah pupuk nonsub- sidi. “Saya memang bisnis pupuk nonsubsidi dan kirim ke perusahaan besar. Saya tidak pernah menjual pupuk bersubsidi,” ujarnya. Bisnis pupuk nonsubsidi lebih banyak dia operasikan di gudang Jalan Sutami. Ia juga memproduksi pupuk di Bumiratu Nuban, tapi khusus pupuk organik. “Gudang di Bumiratu itu bukan untuk urea.” Ia juga meluruskan jumlah pupuk yang diangkut KM Unipac 1 baru 2.900 ton. Order pengiriman memang 4.000 ton, tapi pengiriman 1.100 ton terkendala dan akhirnya ditunda se- telah kasus pupuk menjadi sorotan. Ditarik ‘Kanan-Kiri’ Terkait dengan bisnis pupuknya, Sugiarto menyebutkan selama 2010— 2011, PT Sumber Urip memesan 13.131 ton pupuk yakni dari Pusri 2.831 ton dan dari Kujang 10.300 ton. Harga pembelian resmi fluktuatif, tapi harga rata-rata dari Kujang Rp2.568/kg dan Pusri Rp2.540. Pupuk tersebut dijual lagi dengan harga rata-rata Rp3.725/ kg. “Saya lebih banyak jual ke luar Lampung. Kalau pupuk nonsubsidi kan dijual ke mana saja boleh.” Sejak kasus ini mencuat, Sugiarto mengaku sibuk ditarik “kanan-kiri”. Maksudnya, ia dipanggil kejaksaan, kepolisian, dan Pusri. Untuk ke- jaksaan, ia beberapa kali menjalani pemeriksaan. Namun, untuk proses penyidikan Madi dkk. di Polda Lampung, Sugiarto belum sempat memenuhi panggilan polisi. “Saya menghormati proses hukum. Saya justru ingin dikonfrontasi de- ngan Madi supaya masalah ini men- jadi jelas. Saya setuju kasus 110 ton pupuk ini dibawa sampai pengadil- an,” ujar Sugiarto yang mengaku tidak pernah berbisnis dengan Madi, bahkan tak kenal dengannya. Hingga kini, ia bahkan sedang men- cari informasi dan sepak terjang Madi. Ia menduga ada kepentingan khusus di balik keterangan Madi kepada polisi yang menyudutkannya. “Saya melihat ada persaingan bisnis yang tidak sehat dan ingin menghancurkan saya.” Kasus penyelewengan pupuk bersubsidi di Lampung menjadi per- hatian khusus pemerintah. Kapolri Jenderal Timur Pradopo tiga hari lalu meminta kasus ini diusut tuntas. Dua hari lalu, dukungan serupa juga da- tang dari KPK dan Menteri Pertanian Suswono. Kapolda Lampung Brigjen Sulistyo Ishak juga berjanji akan membongkar mafia pupuk. “Laporan polisi itu sudah menjadi perintah (untuk membong- kar mafia pupuk). Apalagi pimpinan (Kapolri) memberikan atensi,” ujar Su- listyo Ishak di Polda Lampung, Kamis (12-5) sore. (MG2/LIN/U-1) Sugiarto Siap Dikonfrontasi BANDAR LAMPUNG (Lampost): Bos PT Sumber Urip Sejati Utama, Sugiarto Hadi, mengaku berbisnis pupuk secara legal. Ia siap menjalani proses hukum dan dikonfrontasi dengan tersangka penyelewengan pupuk bersubsidi yang kini ditahan Polda Lampung. LAMPUNG POST/SYAIFULLOH KLARIFIKASI PUPUK. Bos PT Sumber Urip Sejati Utama, Sugiarto Hadi (kanan), didampingi pengacara Abi Hasan Mu’an, menyampaikan klarifikasi seputar kasus penyelewengan pupuk bersubsidi yang ia nilai selama ini memojokkan dirinya, di redaksi Lampung Post, Jumat (13-5). TERORISME Sekolah Paramiliter Dibom di Pakistan, 80 Tewas

Upload: lampung-post

Post on 17-Mar-2016

511 views

Category:

Documents


26 download

DESCRIPTION

Lampung Post Edisi Cetak 14 Mei 2011

TRANSCRIPT

Page 1: Lampung Post Edisi Cetak 14 Mei 2011

Anak Kembar dan Usia IbuHASIL studi terbaru mengungkapkan bahwa ibu yang memiliki anak kembar cen - derung hidup lebih lama ketimbang ibu yang melahir- kan satu anak setiap kalinya. “Sebe-

lumnya, kita berpikir sebaliknya, karena normalnya kebanyakan ibu

melahirkan satu anak. Dengan de-mikian, kita beranggapan bahwa memiliki anak kembar menjadi beban berat dan menghabiskan energi si ibu,” kata Shannen Robson, peneliti dari Universitas Utah, Amerika Serikat.

“Sekarang kita tahu bahwa ibu yang punya anak kembar merupa-kan orang-orang berfisik istimewa,” ujarnya. Menurut dia, memiliki anak kembar bukanlah kecelakaan reproduksi. “Anak kembar bisa jadi merupakan adaptasi evolusioner seorang ibu sehat yang mampu menggandakan gen mereka sekali hamil,” kata dia. (MI/U-1)

Iklan: (0721) 774111SMS: 0815 4098 5000Redaksi (0721) 773888SMS: 0812 7200 999

Terbit Sejak 1974Harga Eceran Rp3.000/EksSirkulasi: (0721) 788999Layanan Umum: (0721) 783693

“MESKI ada yang tidak setuju pembangunan jalan layang di pelin-tasan kereta api Jalan Gadjah Mada, dengan alasan Raperda Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) merekomendasikan di jalan itu dibuat terowongan, Wali Kota Bandar Lampung Herman H.N. tetap akan membangun jalan layang di tempat itu!” ujar Umar. “Menurut Her-man, tidak mungkin dibangun terowongan di tempat itu! Jalannya turunan, apalagi yang mau digali!”

“Masalahnya tampak sederhana!” timpal Amir. “Rekomendasi dari RTRW itu baru rancangan perda! Jadi, justru rancangan itu yang harus diubah, dilengkapi studi kelayakan teknis, agar tak ngawur lagi dalam penempatan bangunan! Perbaikan Raperda RTRW ini harus digesa, sebab tuntutan membangun banyak fasilitas publik sekelas jalan layang atau underpass sudah amat mendesak, berpacu dengan perkembangan masyarakat Kota Bandar Lampung yang pesat!”

“Sikap cepat menyesuaikan pada kenyataan apa yang lebih mungkin segera dibangun seperti dilakukan Herman H.N. itu lebih tepat, ketimbang kecenderungan sementara tokoh yang lebih ge-mar polemik hingga memperlambat proses pembangunan segala sesuatu!” tegas Umar. “Orientasi pada kesempurnaan memang baik, tapi pemenuhan kebutuhan tepat waktu sesuai perkembangan masyarakat, jelas lebih baik!”

“Bagi Kota Bandar Lampung justru karena banyak hal tak dipenuhi tepat waktu saat dibutuhkan, seperti pelebaran jalan utama dan jalan layang di banyak pelintasan kereta api dan persimpangan, maka kebutuhan itu kini jadi amat mendesak hingga tak tepat lagi lebih banyak berdebat daripada bekerja!” timpal Amir. “Apalagi masalah yang dihadapi Bandar Lampung bukan hanya kemacetan di jalan yang semakin ruwet, tak kalah mendesak semakin latennya ancaman banjir di banyak kawasan permukiman warga! Tepatnya, kelancaran arus lalu lintas dan arus air hujan menjadi dua prioritas Wali Kota mengatasinya!”

“Artinya, jangan pula lupa studi kelayakan teknis untuk Raperda RTRW itu juga merangkum usaha mengatasi problem banjir!” tegas Umar. “Lebih lagi secara kualitatif, bagi warga bersangkutan rumahnya jadi bebas banjir lebih tinggi nilai sejahteranya dibanding macet di jalan!”

“Maka itu, sejalan dengan persiapan membangun jalan layang mulai 2012, menjadi sangat tepat pula jika sejak sekarang juga dipersiapkan yang sama matangnya rencana membangun berba-gai fasilitas bebas banjir!” timpal Amir. “Jalanan lancar dan bebas banjir menjadi dasar penting bagi kota modern̶yang bersih dan indah!” ***

BURASH. BAMBANG EKA WIJAYA

Jalan LayangTetap Dibangun!

Jumat, 13 Mei 2011 � Sumber BI

Rp8.555/dolar ASKURS

O A S I S

SABTU, 14 MEI 2011 | NO.12082 | TAHUN XXXVI | 24 HALAMAN DIN AMIKA MASYARAKAT LAMPUNGwww.lampungpost.com

Hal. 5Wawancara reporter cilik dengan Direktur PT Bukit Asam Sukrisno.

Hal. 16 Trio Macan dan artis KDI bakal guncang Kota Metro.

Hal. 17AC Milan membuka diri untuk menerima kembalinya Kaka.

ISLAMABAD (Lampost): Dua serangan bom bunuh diri di sekolah paramiliter di Pakistan, Jumat (13-5), menewaskan lebih dari 80 orang. Kelompok Taliban Pakistan mengaku bertanggung jawab atas serangan yang terjadi di pusat pelatihan di Shabqadar, Distrik Charsadda tersebut.

Setidaknya 65 korban yang tewas adalah pelajar di sekolah itu sementara sisanya adalah warga sipil.

Serangan terjadi ketika para pelajar sedang masuk ke bus un-tuk meninggalkan sekolah dalam rangka liburan. “Saya sedang duduk dalam van menunggu kawan saya. Kami semua pakai baju bebas dan kami sedang senang karena akan berjumpa dengan keluarga kami,” kata Ah-mad Ali, seorang kadet polisi.

“Saya mendengar teriakan ‘Allahu Akbar’ dan saya men-dengar ledakan dahsyat dan

pundak saya terpukul oleh sesuatu,” ujarnya.

“Lalu saya mendengar ledak-

an yang lain dan saya keluar dari van. Saya merasakan luka saya dan berdarah.”

Kelompok Taliban Pakistan mengatakan serangan yang mereka lakukan merupakan balas dendam atas tewasnya pemimpin Al Qaeda Osama bin Laden awal bulan ini.

Osama bin Laden tewas di Kota Abbo�abad, Pakistan, se-telah diserang pasukan AS. Se-jumlah golongan radikal telah bersumpah untuk melakukan serangan balas dendam terkait kematian Osama bin Laden.

Pasukan keamanan sudah menutup daerah tempat ter-jadinya serangan. Shabqadar terletak di perbatasan Pakistan dengan Afghanistan.

Dalam beberapa tahun ter-akhir, golongan radikal telah me-newaskan ratusan orang dengan serangan bom dan serangan lain-nya di penjuru Pakistan. (MI/U-3)

RAWAJITU TIMUR (Lampost): Kemente-rian Kelautan dan Perikanan (KKP) akan mempertemukan manajemen PT Aruna Wijaya Sakti (AWS) dan perwakilan plasma untuk membahas solusi yang disarankan tim pendukung revitalisasi sebelum akhir Mei 2011. Demikian di antara tiga poin yang disarankan KKP melalui surat tertanggal 12 Mei 2011. Surat yang ditandatangani Dirjen Perikanan Budi Daya KKP Ketut Sugama ditujukan kepada manajemen PT AWS dan petambak plasma.

Dua poin lainnya, KKP mengingatkan kembali para pihak yang terlibat dalam revitalisasi pertambakan di Bumi Dipasena, inti dan plasma, untuk saling mengenda-likan diri.

Selain itu, KKP mendesak PT AWS agar mengoperasikan listrik kembali untuk mencegah situasi yang tidak diharapkan—plasma diminta tetap memenuhi kewajiban membayar biaya listrik.

Surat dari KKP itu disebarkan pihak perusahaan ke petambak dan ke tempat-tempat strategis.

Mengenai permintaan agar listrik di-hidupkan, Kepala Divisi Komunikasi PT AWS Tarpin A. Nasri mengatakan manaje-men belum membuat keputusan. “Untuk sementara masih ingin melihat apa yang akan dilakukan plasma. Lagi pula, kami tidak lagi melakukan tebar benur yang memerlukan listrik,” ujar Tarpin.

Sementara itu, rencana pertemuan tujuh ribuan plasma menagih janji pengurus P3UW (Perhimpunan Petambak Plasma Udang Windu) yang dijadwalkan berlang-sung 13 Mei tak terbukti. Tidak ada massa yang datang ke kantor P3UW kemarin. Kantor P3UW hanya ditunggu 25 orang satgas organisasi tersebut.

Situasi di blok-blok tambak masih mencekam meskipun ratusan aparat keamanan sudah diturunkan di lokasi. Se-tiap blok dijaga anggota BPP-BPI P3UW.

Pada 7-8 Mei lalu, ribuan plasma men-datangi kantor sekretariat P3UW. Mereka menagih janji pengurus P3UW bahwa tidak akan ada pemutusan listrik, mendatangkan investor baru, dan menaikkan utang bu-lanan petambak menjadi Rp3 juta/bulan.

Dihubungi terpisah, Ketua P3UW Nafian Faiz mengatakan pihaknya tidak tahu-menahu mengenai rencana pertemuan P3UW pada 13 Mei 2011. “Kok saya dikait-kan dengan pemutusan listrik, sudah jelas yang memutuskan listrik itu perusahaan,” ujarnya.

Menurut Nafian, sebagian besar anggota P3UW memutuskan kemitraan dengan perusahaan karena ada tiga persoalan yang sangat prinsip. ”Pertama, kesepakat-an awal dengan perusahaan belum ter-penuhi. Kedua, kami melihat perusahaan mempunyai masalah keuangan. Ketiga, perusahaan ada masalah pemasaran,” katanya.

Karena tiga hal itu, ujar Nafian, P3UW memandang perlu menahan tebar be-nur. (UAN/ATA/R-2)

KONFLIK AWS

Inti dan Plasma Dipertemukan

� REUTERS

BOM BUNUH DIRI DI PAKISTAN. Bom bunuh diri menewaskan sedikitnya 80 orang di sebuah akademi kekuatan paramiliter di Charsadda, barat laut Pakistan, Jumat (13-5). Pasukan paramiliter sedang melakukan penyelidikan di lokasi ledakan.

Madi dan Sayudi bersama 15 orang lain ditangkap Polda Lampung pada 27 April di Lampung Selatan, Pe-sawaran, dan Tulangbawang. Polda menyita 42 ton pupuk bersubsidi dari gudang Sugiarto di Jalan Ir. Sutami, Tanjungbintang. Selain itu, polisi menyita 62 ton dari Tulangbawang. Madi dan Sayudi telah ditetapkan sebagai tersangka.

Saat diperiksa, Madi yang ditang-kap di Wiyono, Pesawaran, mengaku hendak mengirim pupuk dari gu-dangnya ke gudang milik Sugiarto. Namun, Sugiarto membantah semua keterangan Madi.

“Belakangan kabar tentang kasus pupuk semakin berkembang liar. Gudang saya disebut-sebut jadi lokasi penggantian kemasan pupuk subsidi. Itu semua tidak benar. Gudang saya bukan tempat ‘ganti baju’ dan saya tidak tahu pupuk yang disebut-sebut Madi itu punya siapa,” kata Sugiarto ditemani pengacara Abi Hasan Muan di redaksi Lampung Post Jumat (13-5) malam.

Soal pengapalan pupuk dari Pan-jang ke Riau, 1 Mei lalu, Sugiarto memastikan barang yang diangkut KM Unipac 1 adalah pupuk nonsub-sidi. “Saya memang bisnis pupuk

nonsubsidi dan kirim ke perusahaan besar. Saya tidak pernah menjual pupuk bersubsidi,” ujarnya.

Bisnis pupuk nonsubsidi lebih banyak dia operasikan di gudang Jalan Sutami. Ia juga memproduksi pupuk di Bumiratu Nuban, tapi khusus pupuk organik. “Gudang di Bumiratu itu bukan untuk urea.”

Ia juga meluruskan jumlah pupuk yang diangkut KM Unipac 1 baru 2.900 ton. Order pengiriman memang 4.000 ton, tapi pengiriman 1.100 ton terkendala dan akhirnya ditunda se-telah kasus pupuk menjadi sorotan.

Ditarik ‘Kanan-Kiri’Terkait dengan bisnis pupuknya,

Sugiarto menyebutkan selama 2010—2011, PT Sumber Urip memesan 13.131 ton pupuk yakni dari Pusri 2.831 ton dan dari Kujang 10.300 ton. Harga pembelian resmi fluktuatif, tapi harga rata-rata dari Kujang Rp2.568/kg dan Pusri Rp2.540. Pupuk tersebut dijual lagi dengan harga rata-rata Rp3.725/kg. “Saya lebih banyak jual ke luar Lampung. Kalau pupuk nonsubsidi kan dijual ke mana saja boleh.”

Sejak kasus ini mencuat, Sugiarto mengaku sibuk ditarik “kanan-kiri”.

Maksudnya, ia dipanggil kejaksaan, kepolisian, dan Pusri. Untuk ke-jaksaan, ia beberapa kali menjalani pemeriksaan. Namun, untuk proses penyidikan Madi dkk. di Polda Lampung, Sugiarto belum sempat memenuhi panggilan polisi.

“Saya menghormati proses hukum. Saya justru ingin dikonfrontasi de-ngan Madi supaya masalah ini men-jadi jelas. Saya setuju kasus 110 ton pupuk ini dibawa sampai pengadil-an,” ujar Sugiarto yang mengaku tidak pernah berbisnis dengan Madi, bahkan tak kenal dengannya.

Hingga kini, ia bahkan sedang men-cari informasi dan sepak terjang Madi. Ia menduga ada kepentingan khusus di balik keterangan Madi kepada polisi yang menyudutkannya. “Saya melihat ada persaingan bisnis yang tidak sehat dan ingin menghancurkan saya.”

Kasus penyelewengan pupuk bersubsidi di Lampung menjadi per-hatian khusus pemerintah. Kapolri Jenderal Timur Pradopo tiga hari lalu meminta kasus ini diusut tuntas. Dua hari lalu, dukungan serupa juga da-tang dari KPK dan Menteri Pertanian Suswono.

Kapolda Lampung Brigjen Sulistyo Ishak juga berjanji akan membongkar mafia pupuk. “Laporan polisi itu sudah menjadi perintah (untuk membong-kar mafia pupuk). Apalagi pimpin an (Kapolri) memberikan atensi,” ujar Su-listyo Ishak di Polda Lampung, Kamis (12-5) sore. (MG2/LIN/U-1)

Sugiarto Siap Dikonfrontasi

BANDAR LAMPUNG (Lampost): Bos PT Sumber Urip Sejati Utama, Sugiarto Hadi, mengaku berbisnis pupuk secara legal. Ia siap menjalani proses hukum dan dikonfrontasi dengan tersangka penyelewengan pupuk bersubsidi yang kini ditahan Polda Lampung.

� LAMPUNG POST/SYAIFULLOH

KLARIFIKASI PUPUK. Bos PT Sumber Urip Sejati Utama, Sugiarto Hadi (kanan), didampingi pengacara Abi Hasan Mu’an, menyampaikan klarifikasi seputar kasus penyelewengan pupuk bersubsidi yang ia nilai selama ini memojokkan dirinya, di redaksi Lampung Post, Jumat (13-5).

TERORISME

Sekolah Paramiliter Dibom di Pakistan, 80 Tewas

Page 2: Lampung Post Edisi Cetak 14 Mei 2011

Hen (30) digerebek warga saat berduaan di dalam kamar indekos bersama pacarnya, Ye (23), dalam keadaan pintu tertutup rapat dan terkunci dari dalam.

Warga—yang mengetahui Hen berada di dalam ka-mar bersama pacarnya itu—menduga keduanya sedang

melakukan perbuatan mesum sehingga langsung meng-gerebek.

“Mereka sudah sering terli-hat berdua dalam kamar dan pintu tertutup. Warga menjadi curiga dan menggerebeknya,” kata Gunawan Handoko, to-koh masyarakat setempat.

Namun, dugaan melakukan perbuatan mesum itu diban-tah Hen. Ia menjelaskan tidak melakukan perbuatan apa pun yang menjurus ke hubungan intim. Pada saat warga da-tang dan menggerebek, Hen baru sampai untuk membe-suk Ye yang baru pulang berobat. “Demi Tuhan kami tidak melakukan apa pun,” kata dia.

Lurah Gedongmeneng Ari-fin Achmad membenarkan

peristiwa penggerebekan itu. Namun, setelah membuat surat perjanjian untuk tidak mengulangi perbuatannya, keduanya dilepaskan.

Sehari sebelumnya, Kamis (12-5), sekitar pukul 19.30, warga Jalan Lada, Way Halim, Kedaton, menggerebek pa-

sang a n Ri (20) dan Fi (15), ke duanya warga Jalan Gatot Su broto, di sebuah rumah kon trakan.

Penggerebekan tersebut berawal saat Be, istri Ri, da-tang ke kontrakan itu untuk mengecek informasi yang me-

nyebutkan suaminya sedang berselingkuh.

Ternyata informasi itu be-nar. Be mendapati Ri yang sehari-harinya bekerja sebagai buruh sedang berdua dengan seorang perempuan di dalam kamar.

Be meminta bantuan warga untuk mendatangi kontrak-an itu. Saat dibuka paksa, keduanya ditemukan berada di dalam kamar. Warga yang emosi sempat memukuli dan menelanjangi Ri. Lalu Ri di-amankan oleh ketua RT setem-pat dan dibawa ke Mapolsekta Kedaton.

Saat diperiksa polisi, Ri mengaku tidak melakukan hubungan intim yang dituduh-kan kepadanya. “Kami hanya ciuman,” ujarnya.

Ri mengaku baru dua kali membawa Fi ke kontrakan tersebut. Ri sudah mengenal Fi sejak 2009. Saat itu kedua-nya berpacaran. Namun, ia memilih menikah dengan Be karena pada waktu itu ia putus dengan Fi. (PUR/K-1)

BANDAR LAMPUNGSabtu I 14 Mei 2011 Lampung Post I 2

Dugaan mesum itu

dibantah Hen. Ia

menjelaskan tidak

melakukan perbuatan

apa pun yang menjurus

ke hubungan intim.

INFRASTRUKTUR

SeluruhJalan KotaDiperbaikiBANDAR LAMPUNG (Lam-post): Dinas Pekerjaan Umum (PU) Bandar Lampung memasti-kan seluruh perbaikan jalan kota akan dimulai akhir Mei. Beberapa perbaikan jalan kota menghabis-kan dana miliaran rupiah.

Berdasarkan situs Lembaga Pengadaan Secara Elektronik (LPSE) Pemprov Lampung, perbaikan jalan kota antara lain Jalan Urip Sumoharjo Rp1,3 miliar, Jalan Arif Rahman Ha-kim (Rp1,6 miliar), Jalan Pulau Ambon (Rp1,5 miliar), Jalan Teungku Cik Di Tiro (Rp1,1 mi-liar), Jalan Selamet Riyadi (Rp807 juta), Jalan Untung Suropati (Rp737 juta), pemeliharaan Jalan Ki Maja (Rp510 juta), Jalan Endro Suratmin (Rp1,3 miliar).

Lalu Jalan Pagar Alam (Rp956 juta), Jalan Bung Tomo (Rp927 juta), Jalan Dr. Harun II (Rp765 juta), dan Jalan Panglima Polim (Rp855 juta). Sekretaris Dinas PU Bandar Lampung Ibrahim, Jumat (13-4), mengungkapkan pembangunan jalan kota dan lingkungan pengerjaannya dimulai pada akhir Mei. Saat ini sedang dalam masa sanggah bagi pihak ketiga.

Kepala Bidang Cipta Karya Dinas PU Syamsul Rahman mengatakan pembangunan jalan akan dimulai pada akhir Mei mendatang. Dinas PU se-dang menyusun kontrak kerja dengan pihak ketiga yang akan membangun jalan.

Jalan kota lainnya yang akan diperbaiki adalah Jalan Pulau Morotai sebesar Rp561 juta, Jalan Padjadjaran (Rp825 juta), dan Jalan Pahlawan (Rp855 juta). (MG3/K-1)

LINTAS

CCC Galang Dana untuk BiliBANDAR LAMPUNG̶Beberapa lembaga bergabung untuk mengga-lang dana bagi Bili Candra. Lembaga yang tergabung dalam solidaritas untuk Bili adalah Children Crisis Center (CCC) Lampung, Aliansi Gerakan Reforma Agraria (Agra), Front Mahasiswa Nasional, dan Gerakan Arus Bawah (Gabah).Berdasarkan hasil rapat gabungan empat lembaga ini, Jumat (13-5), Sekretariat Peduli untuk Bili ditempatkan di kantor CCC Lampung. Koordinator kegiatan, Dewi Astrie Sudirman, mengatakan agenda terdekat adalah menggalang dana perorangan dan pengumpulan barang bekas serta mengamen. (MG3/K-1)

Siswa Dilarang Coret-coretBANDAR LAMPUNG̶Dinas Pendidikan Kota Bandar Lampung melarang siswa melakukan aksi coret-coret dan konvoi usai pengumuman kelulusan ujian nasional (UN) SMA/MA/SMK yang akan berlangsung pekan depan.Kabid Dikmen Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Bandar Lampung Riyuzen Praja Tuala mengatakan Disdik telah menandatangani MoU dengan Polresta Bandar Lampung. Dalam kesepakatan tersebut ditegaskan siswa dilarang melakukan konvoi, baik dengan kendaraan roda dua maupun roda empat, karena dapat mengganggu kenyamanan pengen dara lain di jalanan serta menghindari hal yang tidak diinginkan.Siswa juga diwajibkan untuk mengenakan pakaian atau busana muslim ataupun batik untuk umat beragama lain. Siswa juga tidak diperkenankan melakukan aksi coret-coret seragam dan tembok usai pengumuman UN berlangsung. (MG1/K-1)

� LAMPUNG POST/ZAINUDDIN

Sebuah spanduk imbauan agar tidak membuang sampah sembarangan dipajang di Way Halim. Namun, masih banyak warga yang tidak mengindahkannya.

PNS-Mahasiswi DigerebekBANDAR LAMPUNG (Lampost): Disangka berbuat asusila dengan seorang mahasiswi di sebuah kamar indekos di Jalan Kopi Arabika, Gedongmeneng, Rajabasa, oknum PNS Pemkab Tanggamus digerebek warga, Jumat (13-5), sekitar pukul 09.00.

PSIKOLOGIS

Diimpit Utang, Napi Nyaris Bunuh DiriBANDAR LAMPUNG (Lam-post): Diimpit utang terhadap sesama narapidana, Yanto (30), penghungi kamar di blok A-2 Lembaga Pemasyarakatan (LP) Rajabasa, nekat hendak meng-akhiri hidupnya dengan cara memotong urat nadi tangan-nya, Kamis (12-5).

Beruntung perbuatan terpi-dana 4 tahun 4 bulan penjara itu segera diketahui narapidana lainnya sehingga berhasil dise-lamatkan.

Kepala Pengamanan LP Raja-basa Tomi tadi malam menga-takan Yanto, warga Natar, Lam-pung Selatan itu, mencoba melukai urat nadi tangannya menggunakan silet. Diduga ia malu terhadap sesama teman-nya, karena banyak berutang.

Begitu mendapat laporan ada warga binaan (napi, red) yang berulah, petugas keamanan segera datang dan membawa napi itu ke klinik yang ada dalam LP. “Ya beruntung, narapidana itu bisa diselamatkan,” ujar Tomi.

Setelah luka di tangan Yanto diobati, pihak LP memberi kabar kepada orang tuanya. “Kemarin ibunya sudah datang. Sudah melihat langsung kondisi putranya dan sudah tahu apa yang menjadi penyebab Yanto berbuat nekat,” kata Kepala Pengamanan LP Rajabasa itu.

Menurut Tomi, ulah tidak terpuji seperti itu cenderung dilakukan orang-orang yang memang tidak pandai bersyu-kur. Meskipun mereka hidup di lingkungan LP, setiap saat mereka selalu mendapat arahan dan nasihat, setidaknya setiap hari menjelang salat jumat, bagi muslim dan hari-hari tertentu bagi yang beragama lain. (RIS/K-1)

Buang Sampah Sembarangan

Page 3: Lampung Post Edisi Cetak 14 Mei 2011

B A N D A R L A M P U N G (Lampost): Gubernur Lam-pung Sjachroedin Z.P. kem-bali memindahtugaskan 49 pejabat eselon III dan IV di l ingkungan Pemprov di Balai Keratun, Jumat (13-5).

Para pejabat ini dilantik Sekretaris Provinsi (Sek-prov) Lampung Berl ian Tihang. Sebelumnya, akhir Maret lalu, Gubernur juga memutasi 249 pejabat yang terdiri atas 13 eselon III dan 236 eselon IV.

Beberapa pejabat yang dimutasi antara lain Heri J o k o y a n g s e b e l u m n y a menjabat Kepala Bidang Pelayanan Kesehatan Di-nas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Lampung menjadi direktur Rumah Sakit Jiwa (RSJ).

Posisi Heri digantikan Wayan Aryawati yang sebe-

lumnya menjabat Kabid Pelayanan Kesehatan Din-kes Kota Bandar Lampung. Ismed Azis yang sempat menjadi Sekretaris Dinas Pendapatan Provinsi Lam-pung juga dimutasi menjadi sekretaris Badan Penana-man Modal dan Perizinan Terpadu Daerah.

Menurut Berlian, mutasi dilakukan untuk sebagai upaya pencapaian tujuan pembangunan di Lampung. Untuk itu, Berlian mengim-bau kepala satuan kerja yang tenaga fungsionalnya baru dimutasi agar meng-gelar taklimat (briefing) in-ternal.

Dalam takl imat , para kepala bidang atau kepala seksi yang baru mendapat informasi tentang kebijakan dan program kerja satuan kerjanya sehingga bisa cepat diterjemahkan. “Dengan de-mikian, tujuan satuan kerja dan permasalahan cepat selesai,” kata Berlian.

Pelaksanaan tugas juga, ujar dia, harus sesuai de-ngan tugas pokok dan fungsi (tupoksi) sehingga terhindar dari kesalahan atau jeratan hukum. (LIN/D-2)

“Sesuai dengan Undang-Undang Perseroan Terbatas kan pemegang saham bisa dua pihak atau lebih. Salah satunya jelas Pemerintah Provinsi. Satu pihak lainnya akan kami cari-kan, bisa swasta atau lainnya,” kata Asisten IV Bidang Umum Sekprov Lampung Adeham di ruang kerjanya, Jumat (13-5).

Adeham mencontohkan sa-ham PT Lampung Jasa Utama (LJU) juga dimiliki dua pihak, yakni Pemprov Lampung dan Koperasi Saptawa. Dengan demikian, kelak Pemprov tidak lagi memiliki 100% saham Wa-hana Raharja.

“Kalau LJU kan Pemda 98%, sisanya Koperasi Saptawa. Nanti persentase saham di Wahana Raharja juga dibagi

dengan pihak lain di luar pemerintah,” katanya.

Selama ini, kata Adeham,

PD Wahana Raharja mem-berikan sumbangan penda-patan asli daerah sebesar 40% dari total keuntungannya. Persentase ini kemungkinan berubah dengan masuknya saham pihak lain.

Saat ini pemerintah juga tengah memikirkan jenis usaha Wahana Raharja jika menjadi PT agar tidak tumpang tindih dengan jenis usaha PT LJU.

Alternatifnya, Wahana Ra-harja akan menjadi anak per-usahaan PT LJU; jenis usah-anya sama dengan PT LJU tapi berbeda wilayah operasional, atau satu wilayah operasional tapi beda jenis usaha.

Rencana perubahan menjadi PT ini juga mengharuskan aset PD Wahana Raharja dinilai ter-lebih dahulu oleh lembaga in-dependen. Dengan demikian, Adeham tidak dapat memas-

tikan apakah perda perubahan status Wahana Raharja menjadi PT bisa sesuai dengan target DPRD Provinsi yakni 31 Mei mendatang.

“Penilaian ini kan tidak sebentar. Sementara untuk menjadi PT, berapa besar aset harus jelas. Kami akan terus melakukan pembahasan baik di internal Pemprov atau ber-sama-sama dengan DPRD untuk mempercepat proses perubahan status ini,” kata Adeham.

PD Wahana Raharja meru-pakan BUMD milik Pemprov Lampung yang bergerak di bidang jasa, industri semen, pasir, dan pengadaan alat tulis kantor.

Sebelumnya, Wahana Rahar-ja juga mengelola Wisma Lam-pung. Namun, sejak perte-ngahan tahun lalu, kerja sama operasional antara Pemprov Lampung dan Wahana Rahar-ja dalam pengelolaan Wisma Lampung dihentikan.

Pasalnya, Wisma Lampung menjadi badan layanan umum daerah (BLUD, di samping pengelolaannya yang kurang baik. (LIN/D-2)

BANDAR LAMPUNGSabtu I 14 Mei 2011 Lampung Post I 3

Berlian Tihang� DOK LAMPUNG POST

Belum Pasti, 16 Mei Libur BersamaBANDAR LAMPUNG̶Pemrov Lampung belum dapat menentukan apakah Senin, 16 Mei 2011, PNS Pemprov akan cuti bersama atau tidak. Siaran pers Kemenkokesra kemarin sore jelas menyebutkan 16 Mei 2011 ditetapkan sebagai hari libur cuti bersama sesuai nomor SKB No. 2/2011/Kep/Men/V/2011 dan SKB/01/M.Pan-RB/05/2011. “Saya baru tahu dari SMS. Kami belum mendapatkan surat keterangan dari pusat, jadi belum bisa menetapkan,” kata Asisten IV Bidang Umum Sekprov Lampung Adeham melalui ponselya, Jumat (13-5).Hal senada dikatakan Sekretaris BKD Lampung Sumiarti Somad. Dia mengaku mendengar informasi cuti dari televisi. Sedangkan dari Pemprov, belum ada pengumuman. Kadis Kominfo Pemprov Akmal Jahidi juga menegaskan belum ada informasi tentang libur pada Senin mendatang. (LIN/D-2)

Serahkan Kajian Pembangunan ‘Flyover’BANDAR LAMPUNG̶Anggota Komisi C DPRD Bandar Lampung Handrie Kurniawan meminta Wali Kota menyampaikan hasil kajian kelayakan pembangunan flyover (jalan layang) di Jalan Gajah Mada. “Kalau memang Wali Kota Bandar Lampung sudah memiliki kajian atas pembangunan flyover, sampaikan segera ke DPRD. Bagiamana kelayakan pembangunan flyover dan anggaran yang diperlukan,” kata Handrie, Jumat (13-5). Ia menilai jawaban Wali Kota tidak cukup ilmiah terkait dengan rencana membangun jalang layang itu. “Kalau hanya alasan Jalan Gajah Mada sudah cukup rendah digali dan kesulitan pembebasan lahan, itu bukan alasan ilmiah untuk membangun flyover,” ujar Handrie. (MG-3/D-2)

BANDAR LAMPUNG (Lam-post): Kepolisian Daerah Lampung memberikan pelati-han pengamanan swakarsa (pamswakarsa) terhadap ang-gota satpam dan karyawan PT Silva Inhutani Lampung. Pelatihan yang diikuti 310 peserta itu dibuka Direktur Bimbingan Masyarakat Polda Lampung Kombes Pol. Su-marjiyo, mewakili Kapolda Lampung Brigjen Sulistyo Ishak, Kamis (12-5). Latihan itu dilakukan di kawasan PT Silva Inhutani, Mesuji.

Kabid Humas Polda Lam-pung AKBP Sulsityaningsih mengatakan melalui pelatihan tersebut, diharapkan dapat menggerakan masyarakat agar menjadi paham dan taat pada peraturan perundangan-undan-gan dan norma sosial. Sehingga dapat menumbuhkembangkan kesadaran meningkatkan ket-ertiban dan keamanan swakarsa antara polisi dan masyarakat dengan menjunjung tinggi prinsip HAM.

Menurut AKBP Sulsitya-ningsih, Direktorat Binmas Polda Lampung secara terus-

menerus dan berkesinambung-an berupaya bersinergi dan menjalin kemitraan, baik de-ngan masyarakat, pemerintah, maupun dunia usaha.

Lebih jauh Kabid Humas Polda Lampung mengatakan pelatihan itu dilatarbelakangi konflik di kawasan Register 45 Sungaibuaya, antara masyarakat dan PT Silva Inhutani. Konflik itu menjadi berkepanjangan se-hingga menimbulkan gesekan dan persaingan antarpemangku kepentingan.

Untuk menyikapi masalah tersebut, diperlukan ke-siapsiagaan secara terencana dengan program yang bersifat pencegahan atau penanggu-langan dan disertai tersedi-anya sumber daya manusia mumpuni dan profesional yang bisa didapat melalui pelatihan pamswakarsa itu.

Selain itu, satpam dan kar-yawan perlu melakukan koor-dinasi dengan petugas kepoli-sian terdekat jika terjadi unjuk rasa yang disertai dengan tindakan anarkis, sehingga segala hal dapat diantisipasi dengan baik. (MG2/K-2)

Sejumlah pekerja

memperbaiki Jalan

Soekarno—Hatta yang rusak,

Jumat (13-5). Pengerjaan

ini merupakan proyek awal

pelaksanaan pelebaran jalan

by pass tersebut.

� LAMPUNG POST/ZAINUDDIN

BANDAR LAMPUNG (Lampost): Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung menawarkan kepemilikan saham Perusahaan Daerah (PD) Wahana Raharja kepada swasta. Penawaran ini merupakan implikasi dari rencana perubahan status PD Wahana Raharja menjadi perseroan terbatas (PT).

PD Wahana Raharja Ditawarkan ke Swasta

KEPEGAWAIAN

Puluhan PejabatKembali Dimutasi

LINTAS

KAMTIBMAS

Satpam PT SilvaPelatihan Pamswakarsa

Perbaikan Jalan ‘By Pass’

Page 4: Lampung Post Edisi Cetak 14 Mei 2011

PA R IWARASabtu I 14 Mei 2011 Lampung Post I 4

Page 5: Lampung Post Edisi Cetak 14 Mei 2011

MENDAPAT penjelasan Pak Sukrisno saat wawancara kemarin, kami reporter cilik Lampung Post menjadi tahu, ternya-ta PT Bukit Asam turut memajukan Lampung lo. Saat kami bilang sering terganggu oleh kereta babaranjang, lalu apa sumbangannya untuk Lampung, Pak Sukrisno menjawab cukup banyak.

“Ow, ya cukup banyak sumbangan-nya untuk Lampung. Sumbangan itu bernama sumbangan dari pihak ketiga. Banyak juga bantuan lainnya, seperti embarkasi haji. Bantuan itu memang diberikan kalau memang diperlukan. PT BA itu memang memberikan ban-tuan untuk kepentingan orang banyak. Tapi, kalau untuk kepentingan diri sendiri tidak bisa,” kata Pak Sukrisno.

Yang paling banyak bantuan untuk petani tebu melalui PTPN VII. Banyak kucuran dana miliaran rupiah untuk petani tebu. Akan tetapi, begitu panen dibayar. Jadi bukan bantuan lepas. Itu sebagai mitra kami melalui PTPN VII. PT BA juga rutin memberikan bantuan sembako terutama untuk masyarakat

sekitar Pelabuhan Tarahan.Sedangkan bantuan tidak langsung,

kata Pak Sukrisno, adalah imbas dari operasional perusahaan di wilayah Lampung. Antara lain, dengan adanya

pelabuhan PT BA di Tarahan dan pengangkutan batu bara melalui jalur kereta.

Menurut Pak Sukrisno, Pelabuhan Tarahan akan dikembangkan dari

yang tadinya 12 juta ton nantinya dijadikan 25 juta ton. Karena kereta apinya nantinya kan ditingkatkan, jadi pelabuhannya juga.

Yang kedua, bukan di Tarahan, me-

lainkan di tempat lain yang kapasitasnya juga 25 juta ton. Itu yang untuk kereta baru. Jadi nanti ke Lampung ada dua kereta, yang sekarang ditingkatkan dan akan ada lagi kereta yang lebih besar lagi dari sekarang sehingga pelabuhan itu diperlukan untuk mengeluarkan batu bara langsung muat di kapal.

Dengan menaikkan produksinya, kereta babaranjang juga akan diting-katkan kapasitasnya. Menurut Pak Sukrisno, sekarang kapasitas babaran-jang 10 juta—11 juta ton, dan nanti akan menjadi 20 juta ton.

Ada beberapa lintasan yang akan di-pindahkan di suatu tempat tertentu se-hingga tidak mengganggu lalu lintas.

“Kan ada itu yang pas babaranjang lewat ditutup pintunya itu, jadi lama nunggunya. Jadi kalau 10 juta sudah nunggu selama itu, bagaimana kalau 20 juta. Tentunya makin lama, bisa terlam-bat sekolah kalian nanti. Dengan per-timbangan itu, yang mengganggu lalu lintas itu akan dipindahkan. Dengan PT KA akan ada programnya itu sehingga

dengan 20 juta tidak akan mengganggu lalu lintas dan adik-adik ini tidak akan terlambat lagi ke sekolahnya,” ujar Pak Sukrisno.

Teman-teman, dengan prestasi dan pengembangan kinerja, PT BA banyak sekali mendapat penghargaan lo. Tetapi, saat kami tanya soal penghar-gaan itu, Pak Sukrisno malah bilang itu adalah penghargaan untuk seluruh karyawan PT BA.

“Saya karena Dirut, saya yang disuruh menerima. Tapi saya kan enggak kerja sendirian. Penghargaan itu ada yang untuk perusahaan, ada yang untuk saya sendiri. Saya kan hanya kecipratan saja, gitu lo hahahaha..., kena getahnya gitu lo. Jadi semua penghargaan itu kita nikmati. Itu hasil kerja kita semuanya. Setiap dapat penghargaan itu harus disyukuri, supaya berikutnya dapat lagi.” (M-1)

Direktur PT Bukit Asam (Persero) Tbk. Sukrisno

Wawancara dengan 30 Tokoh

Sabtu I 14 Mei 2011 Lampung Post I 5

� MEMPERINGATI Hari Pendidikan Nasional 2011, selama bulan Mei 2011, Lampung Post menurunkan tulisan wawancara reporter cilik Lampung Post dengan tokoh-tokoh na sio nal. Liputan para siswa SD se Lampung ini diharapkan memberi inspirasi kepada dunia pendidikan Lampung. Selamat Hari Pendidikan Nasional!

Keuntungan Terus, Lingkungan Harus

PEWAWANCARA : Aurora Louisa, Ani Shatu Sholihah, Khalid, Laili Davinka.FOTO : M. Ikhsan

TEMAN-teman, kami reporter cilik Lam-pung Post mendapat kesempatan mewawan-carai Direktur Utama PT Bukit Asam Bapak Sukrisno di Jakarta, Kamis (12-5). Meskipun sempat deg-degan, terasa seru. Ternyata Pak Sukrisno itu suka humor juga.

Oh iya, nama kami Aurora Louisa dari SDN 2 Rawalaut, Bandar Lampung; Ani Shatu Sholehah dari MI Nurul Iman Tu-langbawang Barat; Khalid Ahmad Rama-dhan dari SD Al Azhar 2 Bandar Lampung; dan Laili Davinka dari SD Al Kautsar. Kami semua duduk di SD kelas V.

Apakah teman-teman tahu PT Bukit Asam? Itu lo, perusahaan batu bara yang keretanya sering kita lihat melintas dan panjang sekali. Bahkan kita sering jadi terlambat sekolah karena menunggu kereta babaranjang yang lewat. Nah, kami juga tidak lupa menanyakan hal ini kepada Pak Dirut. Mau tahu isi wawan-cara kami? Baca ya tulisan kami ini.

Pak, yang kami tahu PT Bukit Asam itu perusahaan tambang batu bara. Tolong jelasin sih Pak?

Begini, nama perusahaan ini adalah PT Tambang Batu Bara (Persero) Tbk. Persero itu tandanya BUMN. BUMN itu singkatan dari Badan Usaha Milik Negara. Karena PT Bukit Asam Persero, perusahaan ini milik negara.

Terus di belakangnya ada lagi Tbk., artinya perusahaan terbuka. Maksudnya terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Jadi sekarang itu ada 441 perusahaan yang terdaftar di bursa efek. Jadi PT BA itu pe-rusahaan BUMN yang sudah go public.

Pertambangan itu ada tiga yang BUMN, PT Bukit Asam, Aneka Tam-bang, dan PT Timah. PT Bukit Asam ini bergerak di tambang batu bara. Batu bara itu hasil tambang dari endapan-endapan yang sudah beratus-ratus ribu tahun atau ada yang sampai jutaan tahun tertimbun dalam tanah dan menjadi semacam mineral, namanya batu bara. Batu bara ini untuk bahan bakar.

PT Bukit Asam menambang batu bara di Tanjungenim, Sumatera Selatan.

Pak, batu bara itu kan sumber daya alam yang tidak dapat diper-barui. Nah, kalau cadangan batu bara di PT Bukit Asam itu sampai

berapa tahun? Terus, kalau habis bagaimana, Pak?

Indonesia itu tambang terbukanya ada kurang lebih 90 miliar ton. Yang bisa ditam-bang kurang lebih 25 miliar ton. Dengan produksi sekarang 300 juta, 25 miliar diba-gi 300 juta. Itu berapa tahun? Jadi, kalau perusahaan meningkat menjadi 500 juta menjadi 50 tahun. Tapi, ada juga tambang yang di bawah 300 meter. Ini jumlahnya masih banyak yang belum diketahui. Un-tuk mengetahuinya harus dibor.

Di PT Bukit Asam itu hanya punya 7,5 miliar. Yang bisa ditambang itu 2,5 miliar. Sekarang kalau produksinya 50 juta jadi 40 tahun. Kalau 10 juta, makin lama lagi itu.

Pak, kalau saya lihat di televisi pekerjaan tambang itu masuk ke gua, terus menggali-gali. Kalau di PT Bukit Asam bagaimana?

Kalau di PT Bukit Asam itu tambang-nya masih terbuka, di permukaan. Tidak perlu membuat gua. Ada yang masuk ke gua itu di Ombilin, Sumatera Barat ka-rena batu baranya ada di dalam 400—500

meter. Kalau PT Bukit Asam hanya 200 meter dari permukaan.

Apakah pernah terjadinya kecela-kaan tambang?

Alhamdulillah di PT Bukit Asam itu targetnya nol, zero accident, sehingga kita selalu melengkapi peralatan-peralatan yang diperlukan karyawan. Dan kita selalu mengingatkan karyawan, bahwa kerja harus hati-hati. Jangan lupa sebelum bekerja itu berdoa. Jadi alhamdulillah kecelakaan kerja itu tidak terjadi. Ya kalau kecelakaan kejepit tangannya wajar, di rumah pun teriris pisau juga kecelakaan. Namanya bekerja di lapangan.

Apakah di PT Bukit Asam ini kerjanya siang dan malam, Pak?

Iya, 24 jam dibagi tiga sif. Kalau bekerja 24 jam itu jumlah tenaga kerja akan lebih banyak terserap. Produksi juga akan meningkat.

Apa tidak capek Pak, begitu?Kan satu hari dibagi tiga, delapan

jam, delapan jam. Kalau sudah kerja malam, besoknya istirahat satu hari. Sama seperti kerja harian. Begitu terus, sehingga tidak akan capek dia. Memang begitu aturannya dalam undang-undang

tenaga kerja.Bisa dijelaskan Pak sejarah ten-

tang PT Bukit Asam?PT Bukit Asam itu sebetulnya sejak

1919 sudah mulai beroperasi, sejak zaman Belanda sudah ditambang. Terus sampai merdeka baru diambil orang Indonesia. Tapi waktu itu namanya belum PT Bukit Asam, masih Perum, lalu PN, PT Bukit Asam Persero sendiri sejak 1981 belum ada Tbk.-nya. Tahun 2002 baru ditam-bahkan Tbk. karena sudah didaftarkan di Bursa Efek Indonesia. Waktu itu namanya masih Bursa Efek Jakarta. Sahamnya dimi-liki oleh rakyat sebanyak 35%.

Pak, katanya PT Bukit Asam ini mau menuju PT Bukit Asam Emas. Itu maksudnya apa Pak? Apa batu baranya jadi emas?

Hahaha...tidak menjadi emas, tapi harganya menyerupai emas. Jadi be-gini, emas itu simbolnya 50. Sekarang produksinya PT Bukit Asam kan hanya 10 sampai 20 juta, PT BA Emas itu arti-nya produksinya minimal 50 juta. Kalau

produksinya sudah tercapai 50 juta itulah PT Bukit Asam Emas sudah tercapai. Jadi bukan menjadi emas.

Bekas galian batu bara itu kan merusak lingkungan. Padahal perusahaan harus melestarikan ling-kungan?

O iya, karena PT Bukit Asam itu harus berkembang harmonis bersama lingkungan, se-hingga bekas galian itu ditimbun kembali dan

ditanami pohon, sehingga menjadi hijau. Makanya PT Bukit Asam selalu mem-perhatikan itu. Tapi kalau menimbun itu yang sudah habis batu baranya. Kalau menimbun yang masih ada batu baranya, sayang kan? Karena itulah diperlukan perencanaan.

Dengan perencanaan yang berwawasan lingkung-an, keuntungan perusahaan bisa terus didapat, tetapi lingkungan juga harus tetap lestari.

Agar kami bisa sukses seperti Bapak, apa pesan-pesan Bapak untuk anak Indonesia, khususnya anak-anak Lampung sep-erti kami?

Yang pertama harus ber-bakti pada orang tua, baru kemudian belajar. Kedua, se-lalu syukuri nikmat dari Allah, jangan selalu merasa kurang. Tapi harus melihat ke bawah, kasihannya orang-orang yang tidak punya. Lalu, jujur kepada diri sendiri dan pada orang lain, sehingga jika jadi pemimpin yang jujur, rakyatnya juga makmur. (E-2)

TIM reporter cilik kini bersiap mewawancarai Dirut PT Bukit Asam Bapak Sukrisno, Kamis (12-5), pukul 14.00, di Menara Kadin, Jakarta. Wow, ruang kantor Pak Sukrisno ternyata terletak di lantai 15, teman-teman. Tinggi sekali ya? Tapi jangan khawatir, kami tidak akan capek, kan naik lift untuk menuju kantor beliau.

Kami tiba di gedung Menara Kadin sekitar pukul 13.00. Tentunya kami bersiap lebih awal, mengingat jalanan di Kota Jakarta kan selalu macet. Setiba di Menara Kadin kami menyem-patkan diri untuk makan siang sebelum bertemu Pak Dirut PT Bukit Asam.

Sekitar pukul 13.40, kami pun menuju ruang Pak Dirut. Sebelum diterima beliau, kami terlebih dulu dibagikan suvenir berupa tas yang berisi topi, bolpoin, dan majalah Bukit Asam. Ah, kami sudah tidak sabar untuk segera bertemu Pak Dirut dan mencoba mengupas sesuatu yang bisa mengins-pirasi anak-anak Indonesia seperti kami ini.

Berbincang-bicang dengan Pak Dirut ternyata menyenangkan. Beliau sangat ramah dan terli-hat sangat taat pada agama. Pak Sukrisno selalu mengingatkan anak-anak untuk berdoa dan ber-

usaha. Juga tidak boleh melawan orang tua. Sekitar satu jam kami ngobrol dengan beliau.

Kami juga sempat diperlihatkan koleksi penghar-gaan yang telah diraih PT Bukit Asam maupun atas nama pribadi Pak Sukrisno. Pialanya bagus-bagus dan sangat banyak, lo. Semua penghargaan

itu ditata di lemari yang ada di ruang Pak Dirut.Mewawancarai Pak Dirut dipenuhi dengan ge-

lak tawa. Apalagi saat Ani menanyakan mengapa beliau memelihara janggut dan kumis.

Pak Sukrisno juga menceritakan masa kecilnya saat di Madura kepada kami. Kebiasaannya ke langgar untuk mengaji pada subuh dan siang hari sepulang sekolah, hingga hobinya bermain bola.

Ada yang lucu deh teman-teman. Saking gemarnya bermain bola, Pak Sukrisno pernah sampai dihukum berdiri di kelas bersama teman-temannya.

Ceritanya begini, kata Pak Sukrisno. Saat kelas V, ia ditunjuk sebagai ketua kelas. Saat itu ketua kelas diberikan kepercayaan memegang kunci lemari kelas.

Ketika para guru rapat, teman-temannya me-maksa Pak Sukrisno untuk mengambil bola kaki di lemari. Sebenarnya Pak Sukrisno sudah menolak karena saat itu bukan jam pelajaran olahraga. Tapi karena terus dipaksa teman-temannya, dia pun mengeluarkan bola dari lemari dan ikut bermain.

Sayangnya, saat tengah asyik bermain bola, guru datang ke kelas. “Akhirnya,kami semua dise trap. Padahal badan sudah berkeringat karena main bola, hahaha...., “ ceritanya.

Perjalanan Pak Sukrisno menjadi dirut PT BA juga ternyata tidak mudah. Hidup dalam ekonomi pas-pasan membuatkan tidak berpikir untuk sekolah tinggi. “Saya memilih STM dengan harap-an bisa langsung bekerja di bengkel setelah lulus,” ujarnya.

Tapi, dalam perjalanan pikiran Pak Sukrisno berubah. Mengingat dia harus menggantikan orang tua yang mau pensiun menyekolahkan adik-adiknya. Beliau merasa harus melanjutkan ke perguruan tinggi.

“Loh, sudah kadung di STM mau melanjutkan ke perguruan tinggi, gimana caranya? Susah kan. Tapi enggak apa. Jadi begitu lulus saya mendaftar di Institut Teknologi Surabaya (ITS), karena orang teknik kan mau menjadi insinyur. Saya lalu ikut bimbingan supaya lulus.”

Pak Sukrisno pun selalu mengingatkan kami untuk selalu berdoa sebelum melakukan apa saja. Kekuatan doa juga menurutnya yang membuat-kan diterima di ITS. (E-2)

� LAMPUNG POST/M. IKHSAN

PENJELASAN. Dengan gayanya yang berapi-api, Dirut PT BA Sukrisno menjawab setiap pertanyaan yang disampaikan reporter cilik Lampung Post.

PT BA Turut Memajukan Lampung

h j h J id k b l h l

m

jupsau

boak

kTd

Gelak Tawa Bersama Pak Dirut Berjanggut

� LAMPUNG POST/M. IKHSAN

AKRAB. Direktur Utama PT Bukit Asam (Persero) Tbk. Sukrisno terlihat akrab saat memberi penjelasan tentang berbagai hal kepada empat reporter cilik Lampung Post. Dari kanan, Khalid Ahmad, Dewi Amartya, Ani Shatu Sholihah, Aurora Louisa.

� LAMPUNG POST/M. IKHSAN

MINIATUR TAMBANG. Reporter cilik memperhatikan maket miniatur tambang batu bara milik PT Bukit Asam yang dipajang di lobi kantornya, Menara Kadin lantai 15, Jakarta.

Page 6: Lampung Post Edisi Cetak 14 Mei 2011

BANDAR LAMPUNG (Lampost): Anggota DPRD Kabupaten Mesuji, Fuad Amrulah, meminta Penjabat (Pj.) Bupati Mesuji Ruswandi Hasan untuk lebih fokus mengurusi pemerintahan ketimbang mempersiapkan diri untuk pencalonan di pilkada.

Hal tersebut disampaikan Fuad melalui sambungan telepon, Jumat (13-5), menyikapi rencana mundurnya Ruswandi Hasan dari jabatannya saat ini, ketika mencalonkan diri seba-

gai bupati dalam pilkada pertama di kabupaten tersebut. “Amanah yang dipegang oleh seorang penjabat bupati adalah membentuk struktur organisasi pemerintahan, serta mempersiapkan pelaksanaan pilkada. Bukan malah mempersiapkan diri untuk pencalonan,” kata Fuad.

Menurut anggota Komisi C di DPRD Mesuji itu, penjabat yang kalau fokus pencalonan maka tidak akan maksimal melaksanakan tugasnya, yang salah sa-

tunya adalah mempersiapkan pilkada. “Kalau sudah mencalonkan diri, pasti akan didominasi untuk menggalang tim sukses mulai dari kepala desa sampai birokrat. Kebijakan mutasi pejabat juga didasarkan pada unsur dukungan, bu-kan pada kinerja atau profesionalitas,” ujarnya.

Lebih jauh Ketua Partai Demokrasi Kebangsaan (PDK) Mesuji itu khawatir atas penggunaan APBD untuk kepent-ingan pencalonan. “Kemungkinan

APBD digunakan secara menyimpang, bisa saja terjadi. Peluangnya besar. Mestinya APBD memang benar-benar untuk kepentingan rakyat, tetapi ini malah digunakan untuk menguntung-kan pribadi dalam arti untuk sukses pencalonan,” kata Fuad.

Sebelumnya Pj. Bupati Mesuji Rus-wandi Hasan mengatakan dirinya akan mundur sesuai dengan aturan. “Sebelum pendaftaran ke KPU, saya sudah mundur dari jabatan,” kata Ruswandi. (KIS/U-1)

“Saya suruh telusuri yang ngomong siapa, katanya tenaga ahli itu, jadi rusak semua. Saya sudah minta dicari itu, kalau per-lu diberhentikan,” kata Marzuki saat menemui mahasiswa UI di Gedung DPR, Jumat (13-5).

Insiden e-mail bermula saat Komisi VIII studi banding ten-tang RUU Fakir Miskin ke Aus-tralia. Saat di KJRI Melbourne, pada Rabu 27 April, seorang pelajar Indonesia meminta ala-mat e-mail para anggota Dewan. Lalu anggota DPR berjaket hitam sibuk meminta kepada stafnya dan juga rekannya, apakah ala-mat e-mail Komisi VIII. Hingga akhirnya keluar ucapan dari se-orang staf anggota DPR perem-puan, “Alamat e-mail Komisi VIII @yahoo.com.!” teriaknya.

Sementara itu, Ketua Komi-si VIII Abdul Kadir Karding menga takan Astriana, tenaga ahli Komisi VIII yang salah menye-butkan alamat e-mail [email protected], akan mengundurkan diri dari jabatannya. Kesalahan penyebutan alamat e-mail itu diunduh ke dunia maya dan menjadi bahan tertawaan orang-orang yang menontonnya.

“Tampaknya yang bersang-kutan akan mengundurkan diri. Yang jelas ini pelajaran bagi seluruh staf tenaga ahli dan seluruh yang terlibat harus lebih hati-hati,” kata Karding saat dihubungi wartawan di Gedung DPR kemarin.

Dia menyebutkan Astriana telah meminta maaf kepadanya karena telah salah menyebutkan e-mail Komisi VIII seharusnya beralamat [email protected].

TekananSementara itu, Direktur Ling-

kar Madani untuk Indonesia (Lima) Ray Rangkuti menye-butkan mundurnya Astriana diindikasikan berlatar belakang tekanan dari anggota DPR. “Peng-unduran diri itu lebih karena ada tekanan, tidak mungkin orang ini mau mengundurkan diri. Dia dikorbankan,” kata Ray.

Tekanan itu menunjukkan anggota DPR tidak memahami substansi kritik yang dilontarkan kepada mereka. Dia menilai te-kanan mundur terhadap Astria-na memperlihatkan kekerdilan anggota Dewan. Apalagi, kritik masyarakat sesungguhnya ada-lah atas kunjungan kerja anggota Dewan ke luar negeri.

“Kasus itu semua orang mau mengatakan masalahnya bukan e-mail-nya. Kita mempersoalkan kunjungan kerja malah dijawab dengan pemecatan staf ahli. Ka-lau publik mengolok-olok bukan karena itu, pada dasarnya kesal karena studi banding. Jangan dijawab memecat,” ujar Ray.

Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPR Nining Indra Saleh menyo-masi lembaga swadaya masyarakat Sekretariat Nasional Forum Indo-nesia untuk Transparan si Anggar-an (Seknas Fitra).

Nining akan mengambil lang-kah hukum jika Seknas Fitra tidak mencabut atau menarik pernyataan mengenai anggaran pulsa yang mencapai Rp14 juta per bulan untuk tiap anggota. Setjen juga meminta Seknas Fitra meminta maaf kepada semua me-dia nasional yang memuat berita tentang uang pulsa DPR. (U-2)

Sabtu I 14 Mei 2011 Lampung Post I 6

POL I T I KA

‘E-mail’, DPR Korbankan Staf AhliJAKARTA (Lampost): Insiden e-mail [email protected] benar-benar membuat DPR malu. Ketua DPR Marzuki Alie pun berang dengan salah satu tenaga ahli di Komisi VIII yang telah menyebutkan alamat e-mail tersebut dan menjadi polemik di masyarakat.

PILKADA MESUJI

DPRD Minta Penjabat Bupati Fokus Urusi Pemerintahan

BANDAR LAMPUNG (Lam-post): DPP Partai Golkar men-canangkan 2011 sebagai tahun kaderisasi. Untuk menyukses-kan program tersebut, Partai Golkar berupaya mencetak instruktur-instruktur yang akan dikirim ke desa-desa.

Ketua Umum Partai Golkar

Aburizal Bakrie saat membuka training of trainer (TOT) di Hotel Novotel Bandar Lampung, Jumat (13-5), mengatakan kaderisasi adalah program kunci. Jika pro-gram kaderisasi yang diseleng-garakan berhasil melahirkan kader-kader yang berkualitas, pemikir, dan pejuang, program selanjutnya akan lebih mudah dilaksanakan.

Menurut Ical, TOT digelar dalam rangka mencetak in-struktur-instruktur yang akan dikirim ke desa-desa untuk membentuk kader penggerak teritorial desa (karakterdes). “Program Golkar bukan hanya memperluas basis, melainkan juga meningkatkan kualitas

kader,” kata Ical. Dia mengatakan Indone-

sia memerlukan kader-kader partai yang mampu berbuat dan bekerja untuk bangsa. Pencanangan tahun kaderisasi untuk menyiapkan kader yang berkualitas secara terukur dan intensif. Menurut Ical, pada saatnya nanti kader Golkar harus mampu menjalankan tugas dengan baik sebagai pengurus partai, perwakilan di lembaga legislatif maupun eksekutif.

Rencananya Partai Golkar akan mencanangkan pem-bentukan karakterdes secara serentak di seluruh Indonesia pada 4 Juni 2011. (WAH/U-2)

PRINGSEWU (Lampost): Ber-beda dengan pilkada di Tulang-bawang Barat dan Mesuji yang tidak ada lembaga pemantau-nya karena alasan tak ada uang. Di Pringsewu KPU setempat telah menerbitkan sertifikat pemantauan bagi tiga lembaga untuk memantau pilkada.

Komisioner KPU Pringsewu yang membidangi pengawasan, Hermansyah, Jumat (13-5), mengatakan ketiga lembaga yang mengaku siap memantau pilkada pertama itu adalah Lembaga Aspirasi Masyarakat Analisis Pembangunan (Lam-bang), Jaringan Pendidikan Pemilih untuk Rakyat (JPPR), dan Lembaga Bantuan Hukum untuk Masyarakat Lampung (LBHML).

Menurut Hermansyah, ketiga lembaga pemantau independen itu sebelumnya mengajukan diri untuk memantau pilkada di

Pringsewu. Setelah diverifi kasi, ternyata ketiga lembaga itu memenuhi persyaratan sebagai lembaga pemantau.

Hermansyah menambah-kan selama pelaksanaan pe-mantauan, KPU tidak menge-luarkan anggaran operasional ketiga lembaga tersebut. Jadi, anggaran operasional selama pemantauan yang dilakukan ketiga lembaga itu adalah dari anggaran lembaga pemantau sendiri. Oleh karena itu, saat KPU melakukan verifikasi, di antaranya ialah kemam-puan anggaran selama pe-mantauan.

“Pemantauan ini bukan kerja sama antara KPU dan lembaga pemantau. KPU hanya mem-berikan izin akreditasi berupa kartu tanda pengenal, surat penunjukkan sebagai lembaga pemantau, serta sertifi kat pe-mantauan.” (WID/U-2)

ORGANISASI

Golkar Serius Garap Kader Desa

PILKADA

Pringsewu TempatFavorit Pemantauan

LINTAS

Ririn Tunggu Rekomendasi untuk Pilih WakilBANDAR LAMPUNG̶Calon Bupati Pringsewu Ririn Kuswantari menunggu surat rekomendasi partai dari pengusung sebelum men-gumumkan nama-nama calon wakil yang akan mendampinginya. Hal itu disampaikan Ketua Tim Pemenangan Ririn yang juga suaminya, Wendy Melfa, saat ditemui dalam acara pelatihan kader Partai Golkar di Hotel Novotel, Bandar Lampung, Jumat (13-5).Menurut Wendy, sudah ada beberapa nama yang akan diseleksi dan dipilih menjadi pendamping Ririn dalam Pilkada Pringsewu 2011. Calon-calon wakil itu nantinya akan disampaikan kepada partai pen-gusung untuk dimusyawarahkan. Wendy menegaskan sampai saat ini Ririn belum menerima kepastian berupa surat rekomendasi dari Golkar, Hanura, dan partai lain. “Kalau komunikasi, dengan semua partai. Na-mun, kebanyakan memang belum menentukan calon. Kalau dukungan yang kami dapatkan, baru dari PPP,” kata Wendy. (WAH/U-2)

20 Persen Anggota Fraksi Demokrat DirotasiJAKARTA̶Puluhan anggota fraksi dari Partai Demokrat pindah komisi atau mengalami rotasi. Rotasi tersebut dilakukan sekitar 20% dari 148 jumlah anggota fraksi Demokrat di Senayan. “Rotasi dilakukan tidak banyak, sekitar 20% anggota saja,” ujar anggota Fraksi Demokrat Achsanul Qosasih, Jumat (13-5).Menurut Achsanul, rotasi dilakukan untuk memperkuat posisi anggota fraksi dari Demokrat. Tidak ada alasan khusus mengenai rotasi ini. “Ang-gota kan sudah satu setengah tahun duduk di posisi mereka, kita sudah melakukan evaluasi. Untuk memperkuat anggota makanya ada rotasi,” kata dia. Wakil Ketua Komisi XI menjelaskan latar belakang pendidikan, kecocokan, dan DP menjadi landasan dalam merotasi setiap anggota dari Fraksi Demokrat. “Dasarnya misalnya pendidikan disesuaikan dengan komisi, lalu kecocokan dan juga DP,” ujar dia. (DTC/U-2)

� ANTARA/WIDODO S. JUSUF

Wakil Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Ahmad Sodiki (kanan) berbincang dengan Ketua Umum PB Nahdlatul Ulama (NU) Said Aqil Siradj (tengah) dan Ketua PP Muslimat NU Khofi fah Indar Parawansa saat acara peresmian pembukaan temu wicara MK di Jakarta, Jumat (13-5). Temu wicara digelar untuk memberikan peningkatan pemahaman berkonstitusi dan hukum acara MK di kalangan tokoh perempuan dan aktivis perempuan Muslimat NU.

Pemahaman Berkonstitusi Aktivis Perempuan

Page 7: Lampung Post Edisi Cetak 14 Mei 2011

Sabtu I 14 Mei 2011 Lampung Post I 7

NAS IONAL & INTERNAS IONALLINTAS

Kontras menyebutkan terjadi pembiar-an pada kasus HAM masa lalu yang terjadi di Indonesia. Pembiaran yang dilakukan pemerintah bukan karena ketidaktahuan Presiden terhadap kasus-kasus itu. Pasal-nya, Kontras telah melakukan pendekatan dan penjelasan kepada Presiden, bahkan menawarkan penyelesaian.

“Tetapi Presiden menolak penyelesaian secara komprehensif, hanya sebagian-sebagian saja. Ini mengindikasikan bahwa Presiden tahu (kasus-kasus tersebut) dan menunjukkan Presiden tidak punya ke-beranian menuntaskan hal itu,” ujar Haris saat menemui pimpinan Media Group di Jakarta, Jumat (13-5).

Haris hadir bersama Staf Biro Penelitian dan Pengembangan Kontras Puri Kencana Putri, Koordinator Divisi Advokasi Kon-tras Chrisbiantoro, dan dua orang korban kekerasan militer, yakni Ahmad dan Rid-wan. Sedangkan dari Media Group, hadir Direktur Pemberitaan Metro TV Suryo Pratomo, Pemimpin Redaksi Metro TV Elman Saragih, dan Sekretaris Redaksi Media Indonesia Teguh Nirwahyudi.

Haris mencontohkan kasus pelanggaran HAM seperti penghilangan orang secara paksa periode 1997—1998 sebenarnya paling mendekati garis finis. Penyelesaian kasus ini tinggal menunggu keputusan presiden (kep-pres) membentuk pengadilan HAM ad hoc sebagai tindak lanjut dari rekomendasi Pansus Penghilangan Orang secara Paksa DPR.

Hanya PenjadwalanPresiden Yudhoyono bertemu dengan

Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM) di kantor Presiden ke-marin. Namun, kesimpulannya hanya menentukan jadwal pertemuan rutin. Pertemuan antara Presiden dan Komnas HAM itu belum menunjukkan titik konkret

penuntasan kasus pelanggaran HAM. Wakil Ketua Komnas HAM Yosep Adi

Prasetyo mengaku pertemuan dengan Presiden tidak membicarakan penyelesai-an HAM secara spesifik. Dia menyatakan kasus pelanggaran HAM yang paling mendekati penyelesaian adalah peng-hilangan orang secara paksa periode 1997—1998. Penyelesaian kasus ini ting-gal menunggu keppres untuk membentuk pengadilan HAM ad hoc.

DPR sudah mengeluarkan rekomen-dasi kepada Presiden untuk membentuk penga dilan HAM ad hoc atas kasus ini sejak 15 September 2009.

“Presiden belum mengeluarkan kep-pres, tapi dalam pembicaraan, Presiden

menyatakan full committed dalam pene-gakan HAM, termasuk dalam pelangga-ran HAM masa lalu,” ujarnya.

DiskusiKetua Komnas HAM Ifdhal Kasim

memastikan penyelesaian kasus peng-hilangan orang secara paksa periode 1997—1998 akan dilakukan dalam diskusi yang lebih detail. “Tadi diskusi tidak sam-pai perinci karenanya akan ditindaklanjuti dalam diskusi teknisnya,” kata dia.

Komnas HAM akan melakukan per-temuan rutin dengan menteri koordina-tor setiap tiga bulan sekali. Pertemuan dengan Presiden akan dilakukan setiap enam bulan sekali. (MI/U-3)

JAKARTA (Lampost): Tingkat kelulusan ujian nasional (UN) SMA dan MA 2011 mencapai 99,22% atau naik 0,18 persen dari tahun lalu. Dari besaran itu, jumlah siswa yang lulus 1.450.498 di seluruh Indonesia.

“Total peserta UN adalah 1.467.058,” ujar Menteri Pen-didikan Nasional M. Nuh dalam jumpa pers di kantornya, Jakarta, Jumat (13-5).

Meskipun telah dinyatakan lulus dari UN, siswa-siswa terse-

but belum tentu lulus dari jen-jang SMA. Nuh mengatakan UN merupakan salah satu syarat ke-lulusan saja. Kelulusan me reka masih ditentukan oleh pihak sekolah masing-masing.

“Lulus UN belum tentu lulus sekolah. Tiap satuan pendidikan masih akan melihat beberapa hal. Misalnya semua program sudah diikuti, apakah berke-pribadian baik dan berakhlak mulia, serta ujian nyanyi atau muatan lokal lainnya lulus atau

tidak,” kata dia.Meskipun demikian, jika su-

dah tidak lulus dalam UN, di-pastikan siswa tersebut juga tidak lulus dari sekolahya. Tahun ini siswa yang tak lulus UN mencapai 11.443 siswa. “Ada lima sekolah yang 100 persen muridnya tidak lulus,” ujarnya.

Nuh enggan membeberkan sekolah mana yang dimaksud. Menurut dia, pengumuman hasil UN menjadi kewenangan masing-masing sekolah. “Ini

masih dalam proses pengiriman. Tiap satuan pendidikan nanti yang akan mengumumkan siapa saja yang lulus atau tidak lulus,” kata Nuh.

Sementara untuk program kejuruan, tingkat kelulusan UN mencapai 99,51 persen atau 938.043 siswa. Sebanyak 4.655 siswa dinyatakan tak lulus UN. Pengumuman ke-lulusan akan dilakukan oleh masing-masing sekolah pada 16 Mei 2011. (MI/U-3)

Kabut Asap, Pasien ISPA MeningkatBATAM̶Sejumlah rumah sakit di Batam, Kepulauan Riau, mengalami peningkatan jumlah pasien yang terkena infeksi saluran pernapasan akut (ISPA). Data yang diperoleh, Jumat (13-5), pada hari biasanya hanya sekitar 10 orang pasien, tetapi pada pekan ini, setelah datangnya kabut asap, melonjak mencapai 100 orang lebih.Rumah sakit yang kebanjiran pasien ISPA, antara lain Rumah Sakit Harap-an Bunda, Budi Kemuliaan, Elizabeth, dan RS Otorita Batam. (U-3)

Australia Tambah Sanksi bagi SuriahCANBERRA̶Pemerintah Australia meningkatkan sanksi terhadap Suriah sebagai protes terhadap kebijakan pemerintah Suriah yang menggunakan kekerasan terhadap para demonstran.Perdana Menteri Australia Kevin Rudd, Jumat (13-5), mengatakan pemerintahnnya akan meningkatkan sanksi finansial yang telah dijatuhkan pada sejumlah tokoh pemerintah Suriah yang dianggap bertanggung jawab memerintahkan penyerangan terhadap para demonstran pada April lalu. Australia juga akan memberlakukan em-bargo senjata dan berbagai kebutuhan lainnya. (MI/U-3)

KAIRO (Lampost): Pemerintah Mesir memperpanjang masa penahananan mantan Presiden Hosni Mubarak selama 15 hari. Hal ini diputuskan setelah pria 83 tahun itu diperiksa di rumah sakit di resor Laut Merah atas tuduhan memperkaya diri.

Demikian dilaporkan kan-tor berita Mesir, Mena. Istri Mubarak, Suzanne, dilaporkan juga diperiksa untuk pertama kali oleh penyelidik. Essam al-Gohari, yang mengepalai Lem-baga Anti-Korupsi Mesir, telah memerintahkan penahan-an Hosni Mubarak selama 15 hari setelah pemeriksaan pada Kamis (12-5) di Sharm el-Sheikh. Mobarak diperiksa selama tiga jam atas tuduhan akuisisi kekayaan ilegal.

Mubarak yang mundur dari

kursi kepresidenan pada 11 Februari setelah unjuk rasa besar-besaran juga dituduh atas keterlibatannya dalam pembunuhan demonstran an-tirezim. Penahanan Muba-rak di RS Sharm el-Sheikh’s dikarenakan dirinya menga-lami masalah jantung. Selain dirinya, lebih dari 20 menteri dan pengusaha yang terkait dengan rezim ditahan setelah Mubarak lengser.

Pekan lalu, mantan Men-teri Dalam Negeri Habib al-Adly divonis 12 tahun penjara atas tuduhan pencucian uang dan korupsi. Adly juga meng-hadapi tuduhan lain, yakni memerin tahkan tentara untuk menem bak para demonstran. Ia terancam hukuman mati jika terbukti bersalah. (Mi/U-11)

TOKYO (Lampost): Jepang be-rencana membantu operator pembangkit listrik tenaga nuklir (PLTN), Tokyo Electric Power Company (Tepco), membayar kompensasi korban radiasi.

Langkah itu dilakukan pemerin-tah Jepang untuk menghindarkan Tepco dari kebangkrutan di saat tengah berusaha menyelesaikan krisis nuklir terburuk sejak Cher-nobyl pada 1986.

Saat ini para pekerja sedang bekerja mengendalikan reaktor PLTN Fukushima Daiichi yang bocor setelah diguncang gempa dan tsunami Maret lalu.

Rencana itu disetujui setelah dibahas selama berminggu-minggu oleh pemerintah, bank, dan para eksekutif Tepco. Ke-tiga pihak ini membahas siapa seharusnya yang membayar kompensasi.

Untuk membantu Tepco, pe-merintah sendiri pun telah me-nyiapkan jaminan khusus untuk membantu pembiayaan kompen-sasi yang jumlahnya diperkirakan mencapai puluhan triliun dolar AS. Tepco sendiri tidak membuat batas atas berapa biaya yang harus mereka keluarkan.

Selain jaminan khusus itu, pemerintah juga mempertim-bangkan untuk membeli saham Tepco jika kekurangan dana un-tuk membayar kompensasi.

Pemerintah tidak memberi de-tail pasti berapa besar dana yang akan disuntikkan ke Tepco.

Namun, anggota par le-men Jepang sebelumnya per-nah menga takan awal minggu ini bahwa jaminan dana yang diberi kan pemerintah mencapai 5 triliun yen atau 62 miliar dolar AS (sekitar Rp529,9 triliun).

Sebagai balasan atas dukungan masyarakat lewat pemerintah itu, pemerintah akan melakukan kontrol “untuk jangka waktu tertentu” atas pengelolaan To-kyo Electric dan utilitas lain-nya. Selain itu Tepco juga akan diminta untuk membayar premi tahunan.

Langkah pemerintah ini tentu saja dikritik karena mengguna-kan dana pembayar pajak untuk membayar kompensasi. (MI/U-3)

� ANTARA/WIDODO S. JUSUF

BAHAS HAM. Presiden Susilo Bambang Yudhoyono bertemu dengan Ketua Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM) Ifdhal Kasim (dua kanan) dan para komisioner Komnas HAM lainnya di kantor Kepresidenan, Jakarta, Jumat (13-5). Pada kesempatan lain, Komisi Nasional untuk Orang Hilang dan Korban Kekerasan (Kontras) menuding SBY tak berani ungkap kasus HAM.

RADIASI

Jepang Bantu Tepco Bayar Klaim Korban

SBY tak Berani Usut Kasus HAMJAKARTA (Lampost): Koordinator Badan Pekerja Komite Nasional untuk Orang Hilang dan Tindak Kekerasan (Kontras) Haris Azhar menilai Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) tidak mempunyai keberanian menuntaskan berbagai kasus pelanggaran hak asasi manusia (HAM) masa lalu.

PENDIDIKAN

99,22% Siswa SMA Lulus UN

KRISIS MESIR

Pemerintah PerpanjangMasa Tahanan Mubarak

Page 8: Lampung Post Edisi Cetak 14 Mei 2011

Desakan itu datang dari luar dan dalam partai. Direktur Pusat Anti-korupsi UGM Zaenal Arifi n Mochtar mengatakan rakyat membutuhkan bukti bukan janji Demokrat men-dukung pemberantasan korupsi. Bukti itu antara lain menonaktifkan Nazaruddin yang disebut-sebut dalam kasus dugaan suap pemba-ngunan Wisma Atlet untuk sarana SEA Games di Palembang.

Mulanya KPK menangkap Sekre-taris Menteri Pemuda dan Olahraga Wafi d Muharam, Direktur Pemasaran PT Anak Negeri Mindo Rosalina Manulang, dan Direktur Pemasaran PT Duta Graha Indah Mohamad El Idris pada 21 April. Pada saat itu KPK menyita cek senilai Rp3,2 miliar.

Ketika diperiksa penyidik pada 27 April, Rosalina mengaku seba-gai bawahan Nazaruddin. Akan tetapi dalam pemeriksaan pada 12 Mei, Rosalina mengaku tidak kenal Nazaruddin. Padahal, Kamaruddin Simanjuntak selaku mantan pengaca-ra Rosalina menyebut Nazaruddin mendapat jatah 15% dari nilai proyek

Wisma Atlet sebesar Rp199 miliar. Dalam berbagai kesempatan Naza-ruddin menampik tudingan terkait dengan kasus suap itu.

Usut Tuntas Desakan agar Nazaruddin segera

diberi tindakan justru mengalir de-ras dari dalam partai. Tidak cukup menggeser Nazaruddin dari Komisi Hukum ke Komisi Energi. Henky Luntungan, seorang pendiri partai, mendesak KPK segera memerik-sa Nazaruddin. “Sekarang tinggal apakah KPK berani atau tidak usut tuntas. Saya minta KPK segera usut

kader tersebut,” kata dia.Henky menjelaskan Demokrat didi-

rikan bukan sebagai terminal tempat kader-kader bermasalah menetap. Jika terbukti bersalah, Nazaruddin segera dipecat. Apalagi, kata dia, masih ba nyak kasus yang membelit Nazaruddin yang hingga kini tidak tuntas diusut.

Wakil Ketua Dewan Pembina Demokrat Marzuki Alie juga meminta KPK segera menuntaskan kasus suap itu. Ketua DPR itu meminta KPK menyelidiki semua pihak yang diduga terkait dengan kasus suap, termasuk informasi yang menyebutkan suc-cess fee pembangunan Wisma Atlet mengalir ke pimpinan Komisi X dan pimpinan Badan Anggaran DPR.

Tidak mau ketinggalan, sejumlah organisasi massa yang tergabung da-lam Forum Bersama Relawan Pendu-kung SBY-Boediono di Jakarta kemarin mendesak Presiden Susilo Bambang Yudhoyono yang juga menjabat ketua Dewan Pembina Partai Demokrat segera memecat Nazaruddin.

Untuk sementara Nazaruddin boleh bernapas lega. Ia belum disen-tuh karena KPK masih fokus me-meriksa tiga tersangka, yaitu Wafi d Muharam, Mohamad El Idris, dan Mindo Rosalina Manulang. “KPK masih fokus pada peran tiga ter-sangka itu,” kata Juru Bicara KPK Johan Budi. (MI/U-3)

PESERTA diskusi kecil terperangah ketika Ketua Bappeda Lam-pung Fahrizal Dar-minto menginfor-masikan di Palem-bang tak ada lagi pengangguran. Dia mereferensi hasil temuan Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas). “Ini hasil penelitian Bappenas,” kata dia.

Peserta tak percaya dan memintanya menunjukkan data konkret. “Betul kok, buktinya setiap kali saya ketemu orang di Palembang saya tanya, mau ke mana, Pak? dia menjawab “Ado gawe dikit,” kata alumnus SMAN 1 Palembang angkatan 1983 itu.

Jawaban Fahrizal kontan membuat semua orang tertawa. Maklumlah, kalimat ado gawe dikit adalah idiom yang biasa digunakan di Palembang sebagai basa-basi pergaulan. Maklumlah, tak semua orang merasa perlu menjelaskan detail ke mana dan apa yang akan dilakukan kepada orang yang bertanya yang juga sebagai basa-basi pergaulan.

Jadi kalimat itu sebagai jawaban santun. “Tapi soal harapan hidup, rupanya di Palembang agak pesimistis,” kata Fahrizal yang baru saja dikembalikan posisinya sebagai ketua Bappeda setelah menjabat Kadis Perkebunan. Sebelumnya memang dia menjabat Ketua Bappeda Lam-pung. “Buktinya, kalau bertemu selalu ada yang bertanya ‘ado lokak dak?’,” kata dia. Jawabannya disambut tawa ngakak peserta dan diskusi soal pengadaan tanah sore itu menjadi rileks. (HES/U-3)

Air ComberanMANDI itu bertujuan membersihkan badan dari kotoran. Tapi kalau

mandi dengan air ko-tor???

Api muneh..... lain mandi seno, kuk seku-ra kamak mak mandi way rubok (Apa lagi.. bukan mandi itu. Pe-nari topeng kotor saja tidak mandi dengan air keruh).

Tapi kali ini kejadian nyata. Dua warga Desa

Seuneubok, Kecamatan Johan Pahlawan, Aceh Barat, mandi air comberan. Bagaimana tidak, keduanya tertangkap sedang berbuat mesum dan oleh warga yang kesal langsung diguyur air comberan beberapa waktu lalu.

Dengan kondisi kuyup, Zaidul Munawar dan pasangannya, Hedi Diana, digiring pemuda desa itu ke kantor lurah setempat. Warga meyakini keduanya berbuat mesum di indekos Zaidul.

Menurut warga, Hedi, mahasiswi perguruan tinggi di Aceh Barat, te-lah lama menjalin hubungan dengan Zaidul. Meskipun telah berulang-ulang diingatkan, keduanya tak menggubris. Puncak kekesalan warga terjadi setelah malam sebelumnya mereka mencurigai pasangan bukan muhrim itu tidur berdua.

Adu de kik adu beguwai kamak. Dang pakai way kamak, kehagani tian ticambusko mit kakus gawoh (Ya sudahlah kalau berbuat mesum. Jangankan dimandikan air comberan, mestinya dimasukkan ke lubang kakus saja). (U-3)

Sabtu I 14 Mei 2011 Lampung Post I 8

SIAPA MENGAPA

Terbit Sejak 1974Harga Eceran Rp. 3000/EksSirkulasi: (0721) 788999Layanan Umum: (0721) 783693

Iklan: (0721) 774111SMS: 0815 4098 5000Redaksi (0721) 773888SMS: 0812 7200 999

WAT - WAT GAWOH

Referensi Bappenas

Sekarang tinggal apakah

KPK berani atau tidak

usut tuntas. Saya minta

KPK segera usut kader

tersebut.

MATARAM (Lampost): Tidak hanya energi dan waktu yang habis. Sebanyak Rp16 triliun uang negara dihabiskan hanya untuk menerbitkan peraturan daerah (perda) yang bermasalah dan akhirnya dibatalkan.

Menteri Hukum dan HAM Patrialis Akbar saat meresmikan Sentra Pengaduan Hukum dan HAM Kanwil Hukum dan HAM Nusa Tenggara Barat (NTB), Ju-mat (13-5), mengatakan sedikit-nya 4.000 perda yang dibuat DPRD dan Pemerintah Daerah sejak 2001 hingga 2009 dibatal-kan karena melanggar hukum. Padahal, biaya pembuatan perda-perda tersebut menghabiskan Rp14 triliun hingga Rp16 triliun.

“Setahun kita buang uang negara sia-sia Rp14 triliun sam-pai Rp16 triliun hanya untuk 4.000 perda yang harus di-batalkan karena bermasalah,” kata Patrialis. Ribuan perda

bermasalah itu semata-mata disebabkan karena pejabat ek-sekutif dan legislatif di daerah tidak memiliki profesionalisme dalam bidang legislasi.

“Pejabat di daerah itu asalnya sama dengan saya, dari partai politik. Tiap lima tahun ganti orang, jadi enggak punya profe-sionalisme yang baik di bidang legislasi,” ujar Patrialis.

Politisi PAN itu menyebutkan untuk membuat satu perda, sedikitnya Rp300 juta angggar-an negara dihabiskan. Namun, ketika hasilnya bermasalah, pe-merintah tidak bisa menyalah-kan siapa-siapa. “Kondisinya memang begitu. Mau menya-lahkan siapa? Kami memiliki tugas untuk memastikan ini tidak terulang,” ujarnya.

Usai menyaksikan penan-datanganan kerja sama Kan-wil Hukum dan HAM NTB dengan bupati dan wali kota dari sepuluh kabupaten/kota terkait de ngan program legis-lasi, Patrialis mengatakan yang berwenang membatalkan perda-perda bermasalah itu adalah Kementerian Dalam Negeri. Pembatalan perda juga dapat melalui penga juan judi-cial review kepada Mahkamah Konstitusi. (U-2)

HUKUM

Rp16 T untuk 4.000 Perda Bermasalah

INDEKS MINGGU

CERPEN

Tuhan Memang Lucu dan Maha BerkehendakSudah lama kami mendambakan seorang keturunan. Ya, se-orang anak. Aku dan istriku ingin sekali punya bayi lucu seba-gaimana layaknya orang tua yang suka pamer foto anaknya di profi l Facebook dan Black-Berry. Hlm. 12

BUKU

Asyik Berprestasi ala Anak SmandaCOBA kita pikir, berapa banyak dari kita yang sudah memplot cita-cita saat usia kita memasuki fase SMA? Begitu kira-kira isi buku Buku Penting SMA yang ditulis lima siswa SMAN 2 Bandar Lampung: Awan, Farel, Dar-mawan, Rinta, dan Aisya.

Hlm 13

� DP. RAHARJO

KECELAKAAN PESAWAT MA-60

Penjepit Sayap Belakang Ternyata RetakJAKARTA (Lampost): Keraguan sejumlah pihak terhadap kualitas material pesawat MA-60 yang jatuh di Kaimana, Papua, pekan lalu ternyata ada benarnya. PT Merpati Nusantara (Persero) pada Mei—Juni 2009 menemukan cacat berupa keretakan pada batang vertikal penjepit sayap belakang dengan struktur utama pesawat. Cacat komponen itu terdapat pada satu dari dua pesawat MA-60 yang disewa Merpati.

“Direktur Merpati saat itu, Bambang Bhakti, melapor ke saya adanya cacat tersebut. Dia me-minta Direktorat Jenderal Perhubungan Udara untuk menyelidiki dan membekukan sementara penerbangan dengan pesawat itu. Sempat pula mereka meminta supaya kontrak ditinjau ulang dan Merpati menyewa pesawat lain saja,” ujar man-tan Menteri Perhubungan era 2007—2009 Jusman Syafei Djamal kepada Media Indonesia kemarin.

Namun, rupanya otoritas penerbangan sipil Chi-na (CAAC) cukup tanggap. CAAC datang bersama produsen MA-60, yakni Xian Aircraft Industry Co Ltd (XAC) dan mengganti bagian tersebut dengan suku cadang yang diklaim berkualitas lebih bagus.

“Mereka mengakui adanya kekeliruan produksi suku cadang. Namun setelah penggantian, mereka menjamin keretakan itu tidak membahayakan kare-na tidak langsung memengaruhi struktur pesawat. Ditjen Perhubungan Udara kemudian menerbitkan kembali izin terbang pesawat,” ujar Jusman.

Di sisi lain, Ketua Badan Anggaran DPR Mel-chias Markus Mekeng mengakui Pemerintah RI pernah berencana membatalkan pembelian 15 unit pesawat MA-60 tapi Pemerintah China meng ancam akan membatalkan proyek pem-bangkit listrik 10 ribu megawatt. “Indonesia mem-beli dengan mekanisme subsidiary loan agreement (SLA) senilai 800 juta dolar AS dari Pemerintah China dan Exim Bank of China yang di dalamnya terdapat proyek listrik 10 ribu megawatt dan pem-belian MA-60,” kata Mekeng kemarin. (MI/U-2)

JAKARTA (Lampost): Partai Demokrat bukan bungker

kader bermasalah. Kini semakin deras desakan

untuk menonaktifkan Muhammad Nazaruddin dari

jabatannya sebagai bendahara umum.

Demokrat DidesakPecat Nazaruddin

� MI/PALCE AMALO

INSPEKSI PESAWAT MA-60. Petugas dari Kementerian Perhubungan menginspeksi pesawat MA-60 milik Merpati Nusantara Airlines yang beroperasi di Nusa Tenggara Timur di Bandara El Tari,

Kupang, kemarin (13-5).

KALIANDA (Lampost): Per-edaran narkoba yang diken-dalikan narapidana di lembaga pemasyarakatan (LP) kembali terungkap. Sabu-sabu seberat 0,5 kg yang disita pada Selasa (10-5) oleh polisi di pintu masuk Pelabuhan Bakauheni ternyata milik Muslim (35), yang sedang menjalani hukum an di LP Cibi-nong, Bogor, Jawa Barat, sejak 2009. Muslim divonis 4 tahun oleh Pengadilan Negeri (PN) Bogor karena kasus narkoba.

“Tersangka akan kami tangkap lagi setelah menyelesaikan masa tahanan di LP Cibinong 3 tahun mendatang,” ujar Kasi Humas Pol-res Lampung Selatan AKP Suryadi kepada Lampung Post kemarin.

Kasus itu berawal dari pe-nang kapan Dahlan Abdulah (35), warga Desa Jayakaurako,

Ke camatan Indrajaya, Kabupa ten Pidie, Nangroe Aceh Darussa-lam (NAD), dan Jamaludin (32), warga Kelurahan Meruya Utara, Kembangan, Ja karta Barat.

K e d u a t e r s a n g k a ya n g menumpang bus PO Pelangi BL-7741-A dari Palembang menuju Jakarta tepergok membawa 0,5 kg sabu-sabu saat diperiksa di pintu masuk Pelabuh an Bakauheni, Se-lasa (10-5), sekitar pukul 23.20.

Setelah mendapat informasi siapa pemilik sabu-sabu terse-but, Kasat Narkoba Polres Lam-pung Selatan AKP Fahrul Rozi membawa Dahlan Abdulah ke LP Cibinong. “Satnarkoba Polres Lamsel kemudian menangkap Muslim di LP Cibinong,” kata AKP Suryadi. Dari sel Muslim, polisi menyita satu unit ponsel.

Saat diperiksa di LP Cibinong,

Muslim mengaku memberi im-balan Rp10 juta kepada Dahlan Abdulah dan Jamaludin (32) untuk mengambil sabu-sabu seberat 0,5 kg di Palembang, Sumsel, Jumat (6-5).

Selanjutnya, Senin (9-5), kedua tersangka berangkat dari Jakarta ke Palembang dengan menum-pang pesawat Lion Air, Senin (9-5). Sampai di Palembang, mereka menuju Hotel Rajawali dengan nomor kamar 208 untuk menunggu kedatangan Hendra (buron) yang akan menyerahkan sabu-sabu 0,5 kg tersebut.

Modus penyelundupan 0,5 kg sabu-sabu tersebut tergo-long baru. Sabu-sabu dikemas dalam empat paket, kemudian dimasukkan kembali ke dalam empat bungkus seprai yang masih baru. (KRI/R-2)

NARKOBA

Napi LP Cibinong Pemilik 0,5 Kg Sabu

� DOK. LAMPUNG POST

� DOK. LAMPUNG POST

Patrialis Akbar

Page 9: Lampung Post Edisi Cetak 14 Mei 2011

Dengan demikian, eksportir kini tak perlu lagi membayar iuran AEKI sebesar Rp30/kg. “Kebijakan sudah berjalan sejak 3 Mei lalu,” kata Kepala Dinas Perindustrian dan Per-dagangan Provinsi Lampung Ishak, didampingi Sekretaris Masri Yahya, Jumat (13-5).

Menurut Ishak, sesuai de-ngan surat direktur ekspor pro duk pertanian dan kehu-tanan yang ditujukan kepada 15 kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan penghasil kopi, terdapat perubahan pada Pasal 6 yang merupakan syarat untuk memperoleh SPEK. Syarat itu sebelum-nya mewajibkan fotokopi iuran kepada AEKI dengan menunjukkan bukti asli. Kini, pengekspor cukup melampir-an fotokopi ETK (eksportir terdaftar kopi).

Seperti diberitakan Lam-pung Pos t sebe lumnya , penghapus an ketentuan ekspor kopi yang tertuang dalam ketentuan Peraturan Menteri Perdagangan Nomor 10/M-DAG/PER/5/2011 tentang Ketentuan Ekspor Kopi yang belaku mulai 3 Mei 2011 telah dihapus soal keten-tuan per syaratan mengenai foto kopi bukti pembayaran iuran kepada AEKI dengan menunjukkan bukti asli da-lam meng urus SPEK.

Kesepakatan AnggotaHal senada juga dikatakan

eksportir kopi Lampung yang juga Ketua Apindo Lampung Yusuf Kohar. Menurut dia, sejak 3 Mei lalu para eksportir kopi telah melakukan ekspor tanpa menyertakan bukti

iuran AEKI untuk pengurus-an SPEK.

Karena itu, tidak ada alasan lagi bagi AEKI untuk memu-ngut iuran. “Selama ini sudah sampai seberapa jauh peran AEKI terhadap perkembang-an kopi. Buktinya, produkti-vi tas kopi kita semakin lama semakin turun.”

Saat ditanya apakah eks-portir kopi memerlukan wa-dah organisasi, Yusuf Kohar mengatakan wadah para eks-portir perlu, tetapi wadah tersebut harus mementingkan keperluan anggota.

“Apakah kita perlu mem-buat wadah baru atau AEKI bergantung kesepakatan ang-gota. Sebab, AEKI punya ang-gota. Karena itu, organisasi harus dikembalikan lagi ke-pada anggota maunya apa,” kata dia.

Penghapusan ketentuan bukti iuran AEKI dalam meng urus surat persetujuan ekspor kopi disambut baik eksportir. Sebab, pengurusan SPEK menjadi lebih cepat dan memangkas birokrasi. Selain itu, penghapusan iuran juga membuat asosiasi kopi bisa lebih mandiri. (WIN/E-1)

Selama ini sudah

sampai seberapa jauh

peran AEKI terhadap

perkembangan kopi.

Buktinya, produktivitas

kopi kita semakin

lama semakin turun.

EKONOMILAMPUNG POST, Sabtu, 14 Mei 2011

HALAMAN 9LG Perluas Pasar di LampungPT LG Electronics Indonesia (LGEIN) membuka kantor cabang untuk wilayah Lampung. Dengan pembukaan kantor cabang ini, LG berupaya memperluas pangsa pasar di Lampung.

Hlm...10

Siapkan Guru yang BerkarakterKemampuan guru mengajar men-jadi kunci sukses penerapan pendidikan karakter di kelas. Setiap guru harus men-jadi orang yang berkarakter agar mampu mencetak siswa yang berkarakter.

Hlm...15

KLIK

Ind

ek

s K

OM

OD

ITA

S

DOLAR AUSTRALIA (AUD)

KURS JUAL KURS BELI

DOLAR KANADA (CAD)

KURS JUAL KURS BELI

YEN JEPANG (JPY)/100

KURS JUAL KURS BELI

DOLAR SINGAPURA (SGD)

KURS JUAL KURS BELI

DOLAR HONG KONG (HKD)

KURS JUAL KURS BELI

DOLAR AMERIKA (USD)

KURS JUAL KURS BELI

DOLAR NEW ZEALAN (NZD)

KURS JUAL KURS BELI

EURO (EUR)

KURS JUAL KURS BELI

POUNDSTERLING INGGRIS (GBP)

KURS JUAL KURS BELI

LOKASI SENTRAKOMODITAS HARGA (Rp/Kg)

Ind

ek

s V

ALU

TA A

SIN

G

per Jumat, 13 Mei 2011 � Sumber Bank Indonesia per Jumat, 13 Mei 2011 � Sumber: Bappebti-Departemen Perdagangan

11.185,92 9.949,36 9.055,00 8.055,00

9.395,10 8.353,21 7.293,01 6.482,38 1.165,03 1.036,31

7.183,33 6.381,98 12.863,53 11.441,32 14.718,00 13.090,18

Minyak Kelapa Bitung 17.238

Kopi Arabika Medan 44.809Kopi Robusta Lampung 17.152Karet TSR 20 Palembang 37.000Lada Hitam Lampung 43.250Lada Putih Pangkalpinang 67.529Jagung (kering) Lampung 1.763

9.632,71 8.564,88CPO Medan 9.017

Kakao Makassar 20.389

LIWA (Lampost): Total aloka-si pupuk bersubsidi untuk Kabupaten Lampung Barat (Lambar) tahun 2011 menca-pai 41.185 ton. Jumlah terse-but lebih rendah dibanding alokasi 2010 yang mencapai 46.184 ton.

Kasubbid Bina Produk-si Dinas Pertanian Lambar Dina Prihatin, Jumat (13-5), menjelaskan jumlah pupuk subsidi itu dibagi untuk em-pat sektor, yaitu sektor tana-man pangan, holtikultura, perkebunan, peternakan, dan perikanan budi daya. Perin-cian nya yaitu pupuk urea 19.931 ton, SP-36 2.789 ton, ZA 853 ton, NPK 16.036 ton, dan organik 1.579 ton.

Sedangkan berdasarkan perincian pembagian per sub sektor, untuk sektor tanaman pangan 12.012 ton, holtikul-tura 6.545 ton, perkebunan rakyat 21.480,2 ton, peterna-kan 31,5 ton, dan perikan an budi daya 1.119 ton. “Jum-lah tersebut merupa kan pembagian dari Pemerin-

tah Provinsi berdasarkan SK Gubernur Lampung No. G/365/B.IV/HK/2011 tang-gal 27 April 2011,” kata Dina.

Sementara untuk pem-bagian berdasarkan kecamat-an, saat ini SK Bupati yang mengaturnya sedang dalam proses penandatanganan. “SK alokasi pupuk bersubsidi 2011 per kecamatan di Lambar saat ini sudah diajukan kepada Bupati,” ujar dia.

Menurut Dina, penurunan jumlah alokasi pupuk bersub-sidi tahun 2011 ini berlaku secara nasional dan bukan karena penyerapan pupuk tahun sebelumnya yang tidak mencapai target.

Kalau dilihat dari data yang ada, alokasi pupuk bersubsidi yang tidak mengalami penu-runan hanya pupuk NPK, sedangkan pupuk jenis lain-nya mengalami penurunan. “Penurunan ini berlaku secara nasional dan tidak ada kaitan-nya dengan penyerapan pada tahun sebelumnya,” kata Dina. (ELI/E-1)

� LAMPUNG POST/IYAR JARKASIH

BERIKAN PIAGAM. Sekretaris DPD REI Lampung Lisa Silawati (kanan) memberikan piagam penyelengaraan REI Expo 2011 kepada Pemimpin BNI KCU Tanjungkarang (kiri) Harlen Simanjuntak pada penutupan pameran perumahan tersebut di Superstore Chandra Tanjungkarang, Kamis (12-5) malam.

Ekspor Kopi tanpa Bukti Iuran AEKIBANDAR LAMPUNG (Lampost): Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Lampung menghapus kewajiban lampiran bukti iuran kopi kepada Asosiasi Eksportir Kopi Indonesia (AEKI)) sebagai syarat memperoleh surat persetujuan ekspor kopi (SPEK).

BANDAR LAMPUNG (Lam-post): Transaksi perbankan menyumbangkan Rp22,2 miliar dari total realisasi penjualan pe-rumahan sebesar Rp47,8 miliar pada pergelaran REI Expo yang diselenggarakan di Superstore Chandra Tanjungkarang, 2-12 Mei 2011.

Dari tiga bank yang meng ikuti pergelaran REI Expo, yakni BTN, BNI, dan Bank Syariah Mandiri (BSM), transaksi tertinggi diraih BTN dengan nilai Rp8 miliar, BNI Rp7,4 miliar dan BSM Rp6,8 miliar. “Dengan hasil positif dari nilai transaksi perbankan ini mengindikasikan jika pembeli perumahan memiliki minat tinggi terhadap perbankan,”

kata Gunawan Hendra, ketua DPD REI Lampung, saat ditemui usai penutupan pameran REI Expo, Kamis (12-5) malam.

Menurut Gunawan, kondisi pen jualan properti tahun 2011 sedang mengalami tren yang positif dan relatif sangat baik dalam upaya mengembangkan pem bangunan bisnis prop-erti. “Dari tiga perbankan saja transaksi yang dicapai sudah sa ngat tinggi, belum lagi dita-mbah dengan perbankan lain-nya. Tahun ini memang sedang banjir properti,” kata dia.

Sementara itu, total realisasi pen jualan perumahan pada REI Ex po 2011 sebanyak 192 rumah de ngan nilai Rp47,8 miliar.

Jumlah ini melampaui target yang di canangkan sebelumnya Rp20 miliar.

Menurut Gunawan, angka transaksi penjualan masih bisa bertambah, mengingat masih ada sekitar 112 perumahan dengan total nilai Rp20 miliar lebih yang statusnya masih dalam prospek penjualan.

“Jika prospek selling ini tereali-sasi, artinya secara keseluruhan REI Expo kali ini mencapai penjualan hingga 304 unit peru-mahan atau setara dengan Rp67 miliar lebih,” kata Gunawan.

Hasil penjualan yang dicapai pada REI Expo tersebut, kata Gu-nawan, terbilang sangat fantastis dan menggembirakan. (YAR/E-1)

REI EXPO

Transaksi Perbankan Sumbang Rp22,2 M

BANDAR LAMPUNG (Lam-post): Kekhawatiran Guber-nur Lampung Sjachroedin Z.P. terhadap iklim investasi di Lampung terkait konfl ik yang terjadi di PT Aruna Wijaya Sakti (AWS) cukup beralasan. Jika kondisi ini dibiarkan, investasi di Lam-pung bakal terganggu.

Coba bayangkan, jika be-nar PT AWS akan menghen-tikan operasionalnya dipasti-kan tidak akan ada investor yang mau menanamkan modalnya dalam bisnis ini. Berbagai pertanyaan akan muncul, investor baru itu akan bernegosiasi dengan siapa? Dengan pemilik per-usahaan inti? Apakah pemi-lik perusahaan inti mau atau bersedia? Kalau bersedia, berapa ribu miliar yang akan dibayarkan calon investor yang baru akan sanggup membayar pemilik inti dan berapa ratus miliar lagi untuk kelanjutan investasinya?

Pertanyaan lain yang juga akan muncul setelah mende-ngar berbagai kegaduhan, ketidakstabilan dan kondisi gang guan lainnya, investor mana yang mau menanam-kan duitnya?

Karena itu, janji akan mucul investor baru sangat tidak

mungkin terjadi. Jika ada yang menjanjikan bahwa calon in-vestor baru akan mem berikan pinjaman biaya hidup Rp3 juta/bulan/petani dan itu sama dengan Rp21 miliar/bulan, apa iya? Sebab, gaji tert-inggi untuk UMR di negeri ini saja maksimal Rp1,5 juta.

Karena itu, sudah waktu-nya para petani tambak un-tuk menyadari angin surga yang berhembus yang tidak jelas kebenarannya itu. Sebab, kebohongan itu hanya akan menambah duka dan beban ekonomi yang berkepanjang-an bagi petambak.

Tak bisa dipungkiri, dalam beberapa bulan terakhir su-dah banyak petani yang me-nikmati hasil panen dan ke-untungan hasil panen. Maka sudah waktunya para petani untuk segera bangkit dari berbagai kegaduhan yang ditimbulkan segelintir oknum P3UW yang tidak suka PT AWS ini bangkit lagi.

Inti dan petani berkepenting-an agar budi daya berlang-sung secara berkelanjutan dan ka lau ada halangan, sebagai or ganisasi petani plasma seha-rusnya P3UW tampil ke depan untuk menghilangkan halang-an apa pun agar budi daya tetap berlangsung. (UMB/E-2)

KONFLIK AWS

Investor Baru Hanya Isapan Jempol

SAPRODI

Alokasi Pupuk Subsidi di Lambar Berkurang

Peminat Subsidi Mesin Industri Membeludak JAKARTA̶Permintaan program restrukturisasi permesinan sektor industri tekstil dan produk tekstil (TPT) juga industri sepatu dan penyamakan kulit semakin membeludak. Pemerintah berencana menambah plafon anggaran hingga Rp100 miliar dari saat ini yang hanya Rp171 miliar.Direktur Industri Aneka Ditjen Basis Manufaktur Kementerian Perindustrian Budi Irmawan mengatakan saat ini plafon anggaran yang disiapkan untuk program itu sudah terlampaui dari jumlah peminat yang mendaftar. Pihaknya berencana mempercepat penutupan pendaftaran program ini yang sejatinya berakhir pada akhir Juni 2011. “Sekarang ini sudah lewat dari plafon, yaitu Rp173 miliar. Meskipun menurut pengalaman kami, dari sekian yang mendaftar akan ada penyusutan. Kami dalam posisi tak mau menahan minat industri mengikuti program ini,” katanya, Kamis (12-5). (E-1)

Page 10: Lampung Post Edisi Cetak 14 Mei 2011

President Director PT LG Electronics Indonesia Kim Weon Dae, Jumat (13-5), me-ngatakan pertumbuhan pasar LG di wilayah Lampung sa-ngat cepat. Lampung merupa-kan pasar potensial yang bisa memperluas pangsa pasar LG hingga di atas 30 persen.

“Pertumbuhan pasar yang cepat menimbulkan kon-sekuensi layanan yang lebih baik dan prima bagi kon-sumen LG,” kata Kim.

Di kantor cabang ini, LG melengkapi dengan pusat layanan produk identitas baru, yakni LG untuk Anda. Melalui identitas baru ini LG menawarkan enam program layanan baru, yaitu pusat informasi LG untuk Anda tanpa hari libur, jaminan kun-jungan teknisi, pengecekan produk secara berkala, servis 1 hari atau telepon seluler (ponsel) diantar, program VIP, dan layanan situs LG.

“LG terus berupaya men-ciptakan program layanan cepat dan akurat untuk men-jamin kepuasan konsumen,” kata Branch Manager PT LG Indonesia Tio Ivan.

Puaskan KonsumenSebagai pusat layanan kan-

tor, LG juga melengkapinya dengan alat-alat memadai dan teknisi andal yang siap melayani seluruh konsumen LG. Gabungan antara peralatan

canggih dan sumber daya yang kompeten, menjamin kon-sumen untuk selalu menda-patkan pelayanan optimal.

Berdasarkan survei yang dilakukan lembaga riset Fro-intier mengenai Indonesia customer satisfaction index, PT LG Electronic Indonesia ber-hasil meraih angka tertinggi mengungguli pesaingnya di dua kategori bergengsi, yakni pendingin udara (AC) dan televisi LCD.

“Lebih dari sekadar presta-si, ini menjadi bukti keserius-an LG untuk selalu memuas-kan konsumen,” kata Kim.

Sebagai perusahaan elek-tronik, PT LG Electronics Indonesia memiliki beragam produk, mulai dari televisi, lemari es, mesin cuci, pen-dingin udara, hingga telepon seluler. Perusahaan ini ber-upaya terus meningkatkan pangsa pasarnya dengan melakukan strategi produk, yakni membuat produk yang tidak hanya menggunakan teknologi tinggi, tapi juga disesuaikan dengan kebutuh-an dan kondisi masyarakat Indonesia.

Selain itu, LG melaku-kan kolaborasi dengan kon-sumen. Artinya, melakukan komunikasi secara terus-menerus dengan konsumen untuk mengetahui apa yang menjadi keinginan kon-sumen. (WIN/E-2)

Sabtu I 14 Mei 2011 Lampung Post I 10

BISNIS & KORPORASIKLIK

Telkomsel Ikut Gelontorkan iPhone 4 PutihJAKARTA̶Telkomsel menyusul XL Axiata yang lebih dulu mengha-dirkan iPhone 4 White Edition. Mulai 13 Mei 2011, iPhone 4 dengan balutan casing putih ini akan disediakan Telkomsel di 15 Grapari dengan beragam pilihan paket. Paket iPhone 4 putih dari Telkomsel ini juga bisa diperoleh di selu-ruh gerai resmi Apple Premium Reseller, seperti iBox, eStore, EMAX, PCMax, Infinite, Oke Shop, Sarindo, Telesindo Shop, Global Teleshop, dan Selular Shop. “Saat ini Telkomsel memiliki komunitas pelanggan iPhone terbesar di Indonesia dengan 150 ribu pelanggan,” kata VP Channel Management Telkomsel Gideon Edie Purnomo dalam ke-terangannya, Jumat (13-5).Telkomsel menawarkan berbagai pilihan harga paket iPhone 4 White Edition yang sudah termasuk perdana Simpati Turbo. Paket ini dilengkapi bonus berbagai layanan selama 12 bulan, yakni gratis unlimited data, gratis bicara hingga 600 menit, serta gratis pesan singkat hingga 2.000 SMS. (E-2)

Asus Luncurkan Server TerbaruJAKARTA̶Produsen komputer Asus meluncurkan produk server terbaru berkinerja tinggi RS724Q-E6/RS12, server flagship terbaru untuk memenuhi kebutuhan kinerja komputasi tinggi berbasis prose-sor Intel(r) 5500/5600 6-core dan 4-core.Dalam siaran persnya di Jakarta, Jumat (13-5), Asus mengungkapkan bahwa server terbarunya itu dilengkapi dengan sistem empat node pada ukuran chassis 2U dengan 12 DIMM slot per node, menawarkan fungsi yang beragam, power supply redundant dengan efisiensi tinggi, hot swap saat maintenance, remote management dan kemudahan upgrade. Secara keseluruhan memang dirancang khusus untuk dapat me-menuhi bisnis dan perusahaan yang membutuhkan akses dengan kinerja yang cepat. Kinerja komputasi empat node yang ekstrem dengan form factor 2U memanfaatkan kemampuan prosesor seri Intel(r) 5500/5600, RS724Q-E6/RS12 dilengkapi dengan 4 node hot-pluggable tersendiri dalam bentuk server chassis 2U. Tiap node men-dukung penggunaan CPU 6-core dan 4-core, ditambah ketersediaan 12 slot DIMM yang mendukung memori hingga 96 Gb. (E-2)

China Pamer Elektronik dan Mesin di RI JAKARTA̶Pasar Indonesia yang semakin besar membuat China gencar mencari pasar di Indonesia. Ratusan perusahaan mengikuti pameran permesinan dan elektronik China 2011 dan pameran produk Guangxi-China 2011 yang diselenggarakan kamar dagang China dan Pemerintah Provinsi Guangxi.Demikian disampaikan Direktur Perdagangan Luar Negeri Provinsi Guangxi, Zhang Siqi, dalam jumpa pers pameran permesinan dan elektronik China ke-6 dan pameran produk Guangxi-China 2011 di Hotel Borobudur, Jakarta, Jumat (13-5). “Tentunya juga punya target Indonesia menjadi bilateral utama. Indo-nesia sekarang menjadi yang ke-3 dalam hubungan bilateral China,” ujarnya. Menurut Zhang Siqi, pameran ini tidak memiliki target khusus dalam transaksi perdagangan, tetapi hanya memiliki target untuk memperluas hubungan bilateral Indonesia dan China. (E-2)

LG Perluas Pasar di LampungBANDAR LAMPUNG (Lampost): PT LG Electronics Indonesia (LGEIN) membuka kantor cabang untuk wilayah Lampung. Dengan pembukaan kantor cabang ini, LG berupaya memperluas pangsa pasar di Lampung.

BANDAR LAMPUNG (Lam-post): Millenium Supermarket dan Department Store kembali memeriahkan hari jadinya yang ke-5. Bersama Graha Service Cen-ter (GSC) yang juga merayakan HUT ke-6, Millenium menggelar kegiatan bersih-bersih Pasar Natar, Kamis (12-5). Kegiatan itu diikuti 150 karyawan Supermar-ket Millenium, karyawan GSC, serta warga Pasar Natar.

Selain itu, Millenium juga menggelar silaturahmi ke Panti Wreda, Jumat (13-5). Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Millenium terhadap masyarakat sekitar dan warga kurang mampu. Direktur Mil-lenium Melin Haryani, Jumat

(13-5), mengatakan kegiatan sosial ini untuk menciptakan kebersihan dan keindahan.

“Dengan tema Kami lebih pedu-li, diharapkan kegiatan ini mem-buktikan eksistensi Millenium dan GSC di tengah masyarakat,” ujar Melin. Lebih lanjut Melin mengatakan kegiatan ini cukup mendapatkan respons positif dari masyarakat setempat.

Millenium juga memberikan bantuan kepada masyarakat Pasar Natar dan warga di sepan-jang jalan raya Natar dengan me-nempatkan tong-tong sampah, sehingga mempermudah warga membuang sampah dan membu-dayakan perilaku hidup bersih.

Selain itu, Millenium juga

membantu program pemerintah melalui program penghijauan dengan membagikan pot dan tanaman. Tanaman ini dibagi-kan untuk warga, instansi, dan perusahaan swasta di sepanjang jalan raya Natar. “Kami juga secara bertahap akan melakukan penghijauan di median jalan dengan menempatkan pot dan tanaman,” kata Melin.

Untuk saat ini, Millenium memprioritaskan penghijauan di sepanjang jalan raya, mulai dari Millenium Natar hingga GSC. Kegiatan bersih-bersih ini di-sponsori Kalbe Farma yang juga mengadakan pemeriksaan ke-sehatan gratis kepada warga dan masyarakat setempat. (WIN/E-2)

KORPORASI

Millenium Bersihkan Pasar Natar

BANDAR LAMPUNG (Lam-post): Aburizal Bakrie menantang mahasiswa untuk hidup mandiri, tak mudah menyerah, mampu bangkit dari kegagalan, dan be-rani memiliki impian. Demikian dikatakan salah satu pengusaha sukses di Asia Tenggara itu dalam kuliah umum kewirausahaan yang berlangsung di Gedung Serbaguna (GSG) Universitas Lampung (Unila), Jumat (13-5).

“Jadi orang itu harus berani dan harus memiliki impian da-lam hidup. Untuk apa hidup jika untuk memiliki impian saja Anda tidak memiliki kebera-nian,” kata Aburizal kepada para mahasiswa.

P a d a a w a l k u l i a h n y a , Abu rizal mulai bercerita pe-ngalamannya ketika kuliah di ITB pada 1960-an. Saat itu, ia memiliki ayah yang sudah berkecukup an. Tetapi baginya, hal itu tidak berarti semuanya serbamudah.

“Saya dan adik-adik saya tidak tumbuh dalam keman-jaan. Sebaliknya, sambil kuliah saya belajar berusaha dan men-cari uang sendiri,” kata Ical, panggilan akrabnya.

Ical bercerita ia mulai ber usaha dengan menjual tas dan baju kaus berlogo kampus. Saat itu tas berlogo kampus atau sekolah sangat digemari. (MG1/E-2)

KEWIRAUSAHAAN

Pengusaha Harus Punya Mimpi

� LAMPUNG POST/SONI ELWINA

TINGKATKAN PENJUALAN. LG membuka kantor cabangnya di Jalan Pangeran Diponegoro, Bandar Lampung, Jumat

(13-5). Dengan pembukaan kantor cabang ini LG berupaya meningkatkan pangsa pasar di Lampung.

Page 11: Lampung Post Edisi Cetak 14 Mei 2011

PARIWARASabtu I 14 Mei 2011 Lampung Post I 11

Page 12: Lampung Post Edisi Cetak 14 Mei 2011

Peluang bisnis menjadi produsen ban

motor vulkanisir, kwalitas terbaik

market luar biasa, untung besar,

mdl cpt kembali, dilatih s/d bisa, 1

org 1 provinsi. Hub. 0812.13619449,

081807562695.

Sedia Jaminan nl i 0,5-4 M Btk

Per tokoan Hgb Lks Lampung &

Tanggerang Hub: 07213641991,

082176003335

FRANCHISE

Ingin punya penghasilan ttp setiap bln?

Hnya dg modal 16jt, 21 s/d 75jt, anda

dpt miliki Franchise Martabak Bangka

Sinar Fajar (SF26). Hub. 0811791231,

07217551231 (tanpa royalti selamanya)

Aladin Fried Chicken & burger

mencari mitra slrh Sumatera, investasi

max 15 Jt mudah, menguntungkan.

Hub. 0813.79773203.

PENGINAPAN

PONDOK PALAPA, HARGA MULAI DARI

80RBU, DI PUSAT KOTA, FAS : AC, TV, KM

PRIBADI, BREAKFAST, PAR KER LUAS, JL.

P.E.M NUR 7623158, 7188333

PENGOBATAN

Sedia obat herbal batuk, tifus, kenc-

ing manis, asam urat, alergi, anak &

dewasa. Hub. Bashir 087899296123.

Ekstrak ikan gabus sari mina, asli,

dpt naikan kdr albumin, prs pe-

nyembuhan stroke, kanker. Hub. Evi

081377752488

PERALATAN PESTA

SULTHAN TENDA SEWAKAN PERA-

LATAN PESTA, TENDA, KURSI, PANG-

GUNG, KATERING, dll, tlp. 7392111,

0812. 79436222.

PERCETAKAN

KOREL C ARDs: cetak undangan

mewah & sederhana, mejual pita

undangan dgn hrg murah Jl. Malabar

L-20 way Halim telp.0721-782487 �

RUPA - RUPA

Dijual murah gerobak almunium

lkp dgn peralatan mie ayam + over

kontrak lok.dlm kota ramai. Hub.

087899296123 (Bashir).

AYAM DIJUAL

Jual Ayam Ketawa Asli Makasar jantan

& betina murah. Hubungi: 0812-

7267812

ATASI KEBOCORAN

MENGATASI KEBOCORAN, Rem-bes,

Retak/Pecah pd bangn Anda, sprti:

K.Mandi, Dak, Talang, Karpus, Base-

ment, Terowongan, Bak Lim-bah,

dpt kami atasi dg Grouting/Injeksi

Beton, Couting, Waterpro-ning, Renov

bangnn. Specialis Pengctn Crant Con-

tainer/Tower Telkom, Gypsum, Polis

Marmer. HELDINA 0813.79918592,

0721-7520154

AIR BERSIH

Bagi anda berminat kami menye-

diakan AIR BERSIH max 5.000 Lt dr

Sumber mata air Gng Betung Kemiling

Permata, 7516745, 7522624 �

GETAH DAMAR

K a m i m e n c a r i / m a u b e l i g e t a h

damar mata kuicng kwalitas export.

Hb. 0811633982, 085370007999

Email:sur [email protected].

(Medan)

KOMPUTER

PIV+Mon 15” 600rb, PIV+LCD 15” 950rb.

Trm srvs kom.pangilan 081386515583,

9760503.

Dibeli komputer P1 s/d PIV, Laptop,

Monitor dll. Kond.bagus/rsk. Trm servs

paggilan. 0813.86515583, 9760503

Laptop Toshiba 1,9Jt: dual core 2jtan:

core i3 3jtan. Hub. 0813.19900982,

9010982.

Jual Komputer Warnet Amd Lcd 19”

Br 9Bln Pkai 11Unit Meja Kursi 55Jt

0811796969 Metro Nego

KURSUS MENJAHIT

Bisa cpt cari uang disk 20%-50%,

bisa disalurkan kerja. Cpt2 ikut kursus

menjahit &mode JULIANA JAYA.T.Umar

Gg.Kiwi 5.Cp 701677-081540816997

MEJA BILLIARD

Sokasi selalu sedia meja billiard

9’’/7 feet Second 95%/ bru + mcm

aksesoris Jl. Ridwan Rais No.9 TKT

Telp. 081272385555, 07217501705,

085789889853

MESIN-MESIN

PT Buana Cutra Abadi, pusat pen-

jualan/sewa foto copy rekondisi ber-

garansi Canon NP 6551 IR 5000/5570,

Jl.KH Ahmad Dahaln 158 TB Tlp.0721-

480346, 7151071, 08159685862

(Gratis 1 bulan sewa di Mei 2011)

CV. Mitra Abadi jual, sewa, perbai-

kan, suku cdg, tinta, foto copy, msn

Analog & Digital. Hub. 7505050,

0812. 7909898

Jual Ft.Copy IR 5000, kdsOK, s.pakai, 0852

69525869,7337820, Nego + Bonus

Polim Photo Copy jual msn photo copy

merk”Canon” semua type sparepart di

rental. Hub. 0721-7623368, 7443777,

081379671777 (Polim) Jl. P. Emir M.

Noer No.10.

TEPLONN Tehnik pelapisan dan

reparasi upper lower u/ semua jns

& type merk mesin photo copy Hp:

082180813761, 081272557207

MUSIK

ADI Musik: jl/tkr tmb: i5(4) i4(5) i3(5,5)

Pa50(7) Pa80 Pa500, PSR900, KN1400,

2400,2600,X50,CORA,Blazer,Beta 3

,PV16ch,8ch,CS800,AD3600,Behr.

20 ch, a/esis,DOD, AXL. Ph.268983,

081369139529.

CUCI GUDANG

Paket alat music band Rp.15jt dijual

seharga Rp.10jt saja (New) Sound

System Tasso T3 ±6000w Rp.48jt (sec-

ond, new Rp.100jt) OBRAL alat band &

soundsystem berbagai merk terkenal,

disc s/d 40% Yamaha,JBL,Mackie,Alle

n&Heath,AXL,Sonor,Tama,RMV,Iban

ez, Artrock,Cort,Best,Rhyme,Gallien

Krger,dll Rama Swara telp.(0721)

251652-0811792034

PRIVAT MUSIC

S I N A R TA Musik Enter tainmnet

melayani pesta pernikahan (dlm-

luar kota),music uning2an,gondang

batak,tiup,orgen tunggal,Jl. RA

Baasyid-kapten subli no.21, hp:

085216105475-7478885 �

Mari … Privat Saxophone., tenor,

alto, baby sax dan soprano, hub : Yidlaf

081379885544, 0721-240361

Mnywkn ORGAN TUNGGAL utk ac-

ara prnkahan, khitanan, prsmian, dll.

hub : Yoga Electone 702186, 709451,

0812 7920727� �

PELUANG USAHA

Hbsn Stok Sisa 9Unit LG Dpot Air Mnum

isi ulg Ro Hrg 15Jt & Mnrl Stdr Hrg 19Jt

Hb.085218833322 Prltn Lengkp

Proses Cpt/Mdl Kerja/Bridging/500Jt-

300M/SHM,BG,Avi 082111859862,

Sari 087881173018 Jakarta

AC

Anda butuh AC baru/second, cuci AC/rental.

Hub. ANUGERAH AC, 9799797, 9900540,

9900530.

AC bergaransi 3 th, LG, TCl, Pana-

sonic, Sharp, Steam, AC Hub: LINTAS SURYA Hub: 0721-241101, 7490054

WINDA AC jual AC/Secd, serv/cuci

AC, kulkas, dispenser, PS ms cuci dll,

257556, 7403726 08127921648 &

0721-7174866.Minggu Buka

AHLI GIGI

RAMA DENTAL ahli bikin gigi, psng

behel gigi Jl P. Antasari 18/dpn bio-

skop Sinar Bdl. 0812.7945122, 0721-

268544 Jl.HOS Cokroaminoto 18

Kebon Jahe.

ALAT- ALAT

CV. TANRUA GILIRAYA Pengadaan /

pengisian PEMADAM KEBAKARAN. Hub.

Jl. Imam Bonjol 423-B. Lk-Pura Tlp.0721-

260626, 260320

BADUT

Tama Ent. Mulai 150rb. Badut,

dekor, balon dll. Hub.0812.79742313,

0721-7426047

BRANKAS

Utk Tk Emas,Bank, Finance,Kntr dll,

knds bgs,T1,2m x L76cm x D86cm

Brt1,4Ton, Kc.kombinasi, thn api,baja

hrg 17Jt ng. HP.0815.41294400, 0721-

7464149 �

BUS PARIWISATA

Bus Pariwisata Merce.32 Seat,

Kselmtn pnmpng Prioritas Prsh Klik

w w w.Darmadutawisata.com Hb:

0815 4019822

TRAVEL

MAGHFIRAH TRAVEL haji & umroh

sesuai sunnah Rasullah SAW, Fslt

bintang 5. Hb. Rina 08127934546,

0721-9980815.

PO Sari Mustika - PO BASUMA JAYA

melayani jurusan Semarang-Pati-

Surabaya, Denpasar-Smtra Plmbang-

Jmbi-Pkn Baru. Hb. Bp. Juang 0852.

69711333. �

HANDPHONE

Dicari agn dist.m.kois & all oprt hrg

mrh 5:4250,10:9250,50:47250,100:9

1250. Hub.085215352744

SERVER ASLI LPG, trm pendaftaran

AGEN Telksl 5:5450, 10:10400,20:20250,

Indst 5k:5050, 10k:10050, 25k: 24900 XL

5:5300,10:10300 Flx 5, 15/9.95/19.5 Esia

5,20/10.15. Minami_Cel,085269555333,

0819.779.81001

ELEKTRONIK

PS3 DIJUAL

PS3+HDD + Stik+Game: 1.85 Jt Sony PSP

(portable): 1.799 Jt DVD Game PS3: Rp.15 rb

Central Plaza Lt 4 (Toko “City Fame”)

INDEKOST

Rmh kost fas.lkp,AC,TV,klks,kmr mdi

dlm,prkr ls,Jl.P.Kemerdekaan 18 tlp.253967.

Asrama IKL trm Kos Pel/Mhs/umum

lok aman & nyaman cck utk ktna-

gan bljr air brsh & bnyk lok Blkng Unila Gg. Randan I No. 43 HP. 082880186405

Asrama IKL trm Kos Pel/Mhs/umum

Lok Aman & Nyaman cck utk ktnagan

Bljr Air Brsh&bnyk lok Blkg Unila

Gg.Pandan I No.43 HP.082880186405

Trima Kost Mggn, Blnn, Jl.WAY SEPUTIH No.4 Pahoman & Jl Griya

Fantasi 2C/8 WHP Hub. 702498,

0812.727.7590

Kost executive Penginapan dan

Perkantoran DIVKA Residen Faslt

AC,TV,Laundry dll Jl.P.Antasari No.114,

Telp.07212697631, 085669961111

‘Ervino Graha’ Trm Kost Bln Khss

Krywn/Ti Baik2 Fas Lkp, View Laut, AC

Non AC, Cci Strk, Aman,Prkr Ls Jl.Slamet

Riyadi 1 No.40 Gruntg.082183558542,

082176411971 (Bp Sukriya)

Kost Rayhan 2, kap 30 kmr baru, fas:

AC, non AC, springbed, lemari, TV, km

dlm, Jl.H. Sarief 20 Kalibalau Kedama-

ian. Hb.0812.72730345.

Kost Rayhan khs Kry/ti. Fas: : AC,

TV, cuci setrika, km dlm, Jl.Wijaya Kesuma 24 R.Laut (dkt Gamasera)

0812.7273.0345

INTERIOR

SAFIRA Interior: membuat kichen

set, kmr set, lemari pajangan, bar,

meja kantor, counter bank, par-

tisi. Showroom: 0813.79129108,

7164443

N A D I A I N T E R I O R , Mendesain/

Membuat kitchen set, kmr set, lemari

pajangan, counter, bar, counter bank,

meja kantor, r. karaoke. Phone 470206,

0811792863

ASIA PRIMA DECORINDO. Jual &

Trima pesanan gordyn utk rmh, kntr,

Jl. Ratu Dibalau No. 115 Tj Senang Bdl

Hb: 0721 7547482 �

Asia Prima, sedia gordyn, vitrace,

pipa rel, aksesories, vertical blind, dll.

Jl. R. Dibalau No. 115 T. Senang. Hub :

7547482, 0813 83994908 �

KEHILANGAN

STNK BE 7380 EO, NOKA: MH33-

C10029K199605 NOSIN: 3C1-200795

An: Asji

STNK BE 9983 BL, NOKA: MHKP3CA1-

JAK008148, NOSIN: DBR302518, An:

Agus Prastio

BPKB NO.2491644F BE 7390 FJ,

NOKA:MH1KEV7142KI55769 NOSIN:

KFV7E1155488 An: Mulyo Framis

STNK BE 8110 FH NOKA: MH32D50016

K005680 NOSIN: 2D5005680 An:

Noviyantica Puspita Sari

STNK BE 9112 FB, NOKA: MHMLOPU3

98KO19167 NOSIN: 4D56CD73534

An: Madyani

STNK BE 5524 BB, NOKA: MH1-

KEV6172K023946 NOSIN: KEVGE-

1024214 An: Supyadin Bin Ikin

STNK BE 5510 BT, NOKA: MH35T-

P0055K368124 NOSIN: 5TP-647470

An: Somad

STNK BE 5103 C, Nk. MH1HB21145

K922017, Ns. 4D21E-1932460, an.

Sungkono Hadi Sukoco.

STNK BE 4196 YM, Sim C, Nk. MH328-

D30BA J629907, Ns. 28D-1630034,

an. Rita Anggraini, A.Md. Kep, ATM

BRI an. Zulfata

KESEHATAN

I i n m a s s a g e + l u l u r . H u b .

081369077114, 0721-3610197,

082183333471, 085840811170

PIJAT TRADISIONAL P/W lulur

Facial dpt dipaggl (dlm kota) Hub:

Perum Griya Sejahtera, Blok B/1 (PU)

085768537118, 085228856973

CINDY MASSAGE terima massage

+ lulur. Hub. 0852 6969 0554, 0721-

3562942

KOLAM RENANG

Dunia Kolam Renang: Pembtn,

prwtn, perbaikan, obat-2 an, perala-

tan Jl. Hayam Wuruk 198 E Kedamaian

tlp. 0721- 7444567

PAKAN TERNAK

Terima bongkol jagung giling kering.

Hub. 0812.82108888, 083170111010

(trm drh Bandung).

PUPUK

Jual Pupuk Organik Granul Merk

“RABOG” utk Mengembalikan ke-

suburan tanah seperti dahulu kala,

meningkatkan produksi semua jenis

tanaman; Singkong-Tebu (80-120 ton

Perhektar) Padi,Jagung,Sawit,Karet,C

oklat,Cabe,Sengon,Jabon, Akasia,dll.

Hub. 081281173961, 081977940365,

08127222244, 081259994088

MEJA MAKAN DIJUAL

Jual murah meja makan Uk 80 X 130

bekas kantin. Hub : 0721-9900852

SEDOT MAMPET

Sedot WC penuh, pipa-2 & westafel

mampet hilangkan bau tnp bongkar

paling mrh garansi. Hub.7400060

SANGGAR BUNGA

Sanggar Bunga Fanny, menerima

pesanan bunga papan medan (sewa)

& bunga segar Jl.jend.Sudirman

No.110 tlp.0721-9928989, 3666219.

SALSA/ YOGA/DANSA

Membentuk badan jadi padat & berisi,

mengobati stress. Hub. 0721473097

SALON

TIARA Perwatan kecantikan, mas-

sage + Lulur siap panggil. Hub:

0821.76464.819, 0721-9795409

SERVICE

DARMIN Elktrnik trm srvice pnggil TV,

VCD, DVD, speakr active, k.angin, stri-

ka dll (bs tukr tmbh). Hub. 7405894,

087899506812

RIZKY Service kulkas, p. air, mesin cuci, AC,

Dispenser, water heater, k.gas, tbg elpiji, k.

angin, m.com, J.beli AC baru&cuci AC. Hb.

7506931, 082183267343. GRANSI 6 BLN

SERVICE PANGGIL AC, Kulkas, Fr-

ezer, M. Cuci, W. Heater, dll. Hub.

081272590428 �

SUMUR BOR

Winjaya Bor terima buat sumur bor

& servis, pakai mesin manual. Hub.

081272471119, 085369644488.

PUTRA BOR buat s. Bor msn, srvs

msn, jetpump. Hub. 0813.69568885,

081379888885.

VIDEO SHOTING

Yetha Movie Shooting + foto digital +

10 R 500rb, transfer VCD, DVD, DVH18,

VHS 65rb, organ tunggal 1,5Jt. Hb.

7351602 �

Paket Cerdas, shooting + photo hnya

1Jt 2 vcd+ 3rol photo+ album excist

10R. Hub. 7412543, 0813.79297979 ��

WALET

Buana Walet Jaya Jl.Kartini 98

(sbrg BNI) tlp.262686 jual prlkp wal-

let, telur dll

METRO

PUPUK DIJUAL

NPK BIO GRANUL SUPER DOLOMT FOSPAT DLL , HARGA PRODUSEN

HUB:PAK WARTO 085279529636,

087813640757

PABRIK BERAS DIJUAL

Jual 1 Unit Pabrik Beras Mesin Png-

graknya 24Pk Merk Tungpung Polesny

N70 hub.085269435304 Hrg Nego

Lampung Post 12

Dicari TEKNISI yang siap pada insta-

lasi listk & air gnrtr krm CV. Htl Andalas

Permai Jl. S. Parman 43 Bdl.

Dibthkn Karyawati u/ KASIR diutmkn

dr luar kotamadya Bdl. Lmr krm ke

Libra Cake Perum Villa Citra Blok

RA No.7.

Dicari Marketing & Tekhnisi AC u/

toko electronik umur 25 – 30 keatas

min SMA, bisa tinggal di toko Hub :

0721 3664000

Dibthkan sgr: Waitres/Pramusaji,

Lk/Wnt, max 24 thn, min SMK/sdrjt,

penampilan menarik, SIM C. Kirim

lamrn ke: PO BOX 1071 BDL 35000.

LOWONGAN

Bth Cpt Prt, Bby Sister, Peg Toko, Restrn,

Pabrk & Konfks u/ Jkt & Batam Gj 1-2 Jt

Lsg trbg, lsg kerja hub. 081225085900

Distrib.BUMN membthkan karya-

wati, single,max 30thn, D3 Akuntansi,

penglm min 1thn, bisa bkerja dg team.

Lmrn antar lsg ke Jl.Soekarno Hatta/

By Pass Ruko Perum Bukit Kencana

3 No.08 (dpn Tunas Supermarket),

0721-707772

Dibthkn SOPIR Toko Bahan Bangu-

nan, syarat: SIM B1 Umum, punya

motor. Lmrn ke Jl. Pramuka No. 53

telp. 9371337.

Perusahaan PT. Singer Importer Cabang

B.Lampung – Sumatera, membutuhkan

Sales Counter utk ditmptkn di Mal-2

Lampung. Syrt: min SMA sdrjt semua

jurusan, P/W usia max 27 th, belum

menikah, berpnampilan menarik, gaji

pokok+bonus+komisi, jika anda yang

kami cari, antar surat lmr lkp ke Kantor

Singer Jl. R. Intan No. 85 B.Lampung,

0813.699.33365

Kursus singkat pendidikan Guru TK/

Paud hanya 6 bln dibantu penempatan

kerja di TK/Paud Kota B.Lampung,

segera daftarkan diri Anda skrng.

H u b : 0 7 2 1 2 6 2 8 3 9 , 3 6 4 6 5 2 5 ,

085279335574.

OBAT TELAT BULANAnda Telat? Produk Import untuk

telat 5-7 Jam pasti Lancar aman &

bergaransi.

Hub : Apotek Sinar FarmaJl. Ampera 88-B Tanggerang

Hp. 081272115788 GARANSI LUAR KOTA

Obat dipakai baru dilunasi.

LOWONGAN KERJAAlaya Spa membuka lowongan sbg :

SPA TERAPISkriteria :

~ Wanita,belum menikah, usia maks 28 thn.

~ Berpengalaman / tdk pengalaman.

Kirim lamaran,data diri & foto terbaru ke:

Alaya Spa, Nirwana Krakatoa ResortJl. Trans Sumatera KM 40, Lampung Selatan 35551

atau email ke : [email protected]

LOWONGANSebuah Perusahaan Swasta Multinasional Yang Sedang Berkembang Yang Bergerak Dibidang Pemasaran Barang Elekronik dan Furnitur Membutuhkan Tenaga-Tenaga Profesional Un-tuk Ditempatkan Diwilayah:

METRO - LAMPUNGUntuk Posisi:

1. Marketing 2.Supervisor3.Surveyer 4.Gudang5.Administrasi

Persyaratan:-Ulet, Jujur, Mau bekerja keras, usia min. 17 th-Penddkan SLTP/SMA (1,4).SMA/D3/S1 (2,3,5)-Pengalaman tidak diutamakan

Lamaran dikirim/datang langsung ke alamat:

FOKUSJl. Jendral Sudirman No.89 Metro.

Samping BRI Syariah. Telp 0821 34364284, 0819 12531645

MITRA JAMURMelayani Pesanan : 1. BOGLOG JAMUR TIRAM SIAP

PANEN2. BIBIT JAMUR TIRAM

MITRA JAMUR 39 P.BUMI HARJO BATANG HARI ~ LAMTIM.

HP. 081379297510

Sabtu 14 Mei 2011

Dibthkn sgr MARKETING PERU-MAHAN pria/wnt penddkn min SMA

punya kendrn & bersda bekerja dgn

target krm lmrn ke Perum Bukit Ken-

cana JL P. Antasari 188 / R.A 4 B. BDL

DICARI Sponsor/Mitra Kerja Utk Merekrut

PRT/B.Sitter Lokal Fee 1,5Jt (Fit&Cash),

Gj Rp 1,2Jt s/d 2,5Jt Hub:(021)63863539

S u l i s : 0 8 1 9 3 2 3 0 5 4 8 9 , M u j i o n o :

08179975474

DIBUTUHKAN

~ Marketing (Kode: Mkt)~ Staf Akunting (Kode: S.Ak)~ Staf Administrasi (Kode. S.Ad)

Syarat-syarat:

� Pria/Wanita, usia 25 – 40 th

� Berpenampilan menarik (Marketing)

� Pendidikan min. D3

� Lancar mengoperasikan komputer

�Dapat bekerja dlm team (Marketing)

� Memiliki kendaraan sendiri & SIM

(Marketing)

Lamaran dikiirm atau diantar lang-

sung ke:

PT. DINAMIS MEDIA INDONESIAJl. P. Batam VI No.11 Way Halim,

Bandar Lampung

dengan mencantumkan kode lamaran

dan menyertakan foto terbaru 3 x 4

(2 lbr) serta no.telp yang bisa dihub.

Selambat-lambatnya 1 minggu setelah

iklan terbit.

Page 13: Lampung Post Edisi Cetak 14 Mei 2011

BOX & BAK MOBIL

PERKASA MOTOR: Jual-Beli, TT

bak baru, boks Kabin. Hub. 705054,

7570889, 08154043056

MOBIL PENGANTIN

Disewakan mobil Pengantin Mercy

New Eyes Warna Silver. Berminat hub.

0721-7361700-0811728117

MOBIL DISEWAKAN

Trlkp & mewah, alphard, camri, pejero

sport, double cabin fortuner, mercy, BMW,

Inova, Terios, avanza, Hub : 081369695051,

3588881, Ready driver hafal jakarta &

jawa, siap antar jemput Bandara.

JONI NIAGA RENT CAR: Inoova, Kijang

Capsul, Avanza, Xenia, APV, Altis, ALphard.

Hub. 7403700, 7692086, 0812.7264905

RATU RENTAL, menyewakan khusus

mobil mewah, Pajero Sport, For-

tuner, Prado, CRV, Ready stock, Hub.

081369498111

CV. SAMANIA. Cary/Futura 125 – 175

rb Bmdra 100 PU/Kda 150-200, Avz/

Xen/Apv/Kjg 200-250, Inv 300-350.

Hub. 0721-7344447, 9901230

******** OTO RENT CAR *******

******** XENIA / AVANZA *******

***** 200 rb/hari – 4Jt/ bln *******

***** syarat mudah - harga murah ***

Call 241241, 7301153, 081279773313

Trlkp & mewah, alphard, camri, pejero

sport, double cabin fortuner, mercy, BMW,

Inova, Terios, avanza, Hub : 081369695051,

3588881, Ready driver hafal jakarta &

jawa, siap antar jemput Bandara.

MINANGA OKU CAR , sedia : INNOVA,

AVANZA, XENIA, APV, Hub: 0721 7165600,

0812 72056000

MOBIL DIJUAL

Inova G’04, BE, silver, & Grand Liv-

ina’08, matic, siap pakai, nego, hub.

081369452400

SWIFT’08, Htm, tgn I, km pjg, all risk,

136jt, siap pakai, cash/credit. UTOMO

MOTOR 0812.72617070.

CIVIC VTIS ekslusif ’03, silver,tgn1,pjk

br,ban br,125 saja. TERIOS TX’08,

slver,tgn1, pjk pjg, dijmin ori,155 saja.

Siap pakai, cash/credit. Utomo MOTOR 081272617070, 9017070

INOVA G new mdl disel’08, htm,

tangn1,km rdh,full variasi,215jt,

INOVA G bensin euro’07,htm,tgn1,pjk

pjg, 180jt, ESC1.6’05,htm,BE,tgn1,pjk

br,km rdh,full ori, dijamin tdk kecewa,

126jt, SWIFT ST’08,htm,tgn1,km

rdh,full ori, Siap pakai, cash/credit. Utomo MOTOR 081272617070, 9017070

SWIFT GL’06, cbu, grey, matic, BE,

tgn1, km15 rb, dijmin tdk kecewa,eks

pjbt,128 jt saja, SPIRIT’01, silvr, BE,

tgn1, pjk pjg, 105 jt saja. Utomo MO-TOR 081272617070, 9017070

DAIHATSU

Espass MB Kharisma TP ’96, BE

kdy, merah met, pjk br, spki, 27 jt ng

08127937256, 07217553110

Promo Paket Daihatsu Xenia Dp

18,2 jtan angs 3,5 jtan Terios Dp 22,5

jtan angs 4,3 jtan, GrandMax PU Dp

8,6 jtan angs 2,5 jtan GrandMax MB

Dp 12,1 jtan angs 3,5 jtan Luxio Dp 9,6

jtan angs 4,8 jtan Melayani Daerah Liwa,

WayKanan, Kotabumi, Tbawang, Tang-

gamus, Kalianda, Metro, Lam-Timur dan

Tg Karang Ready Stock Proses Mudah

& Cepat Telpon Segera…Hub. Angga 081369538676, (0721) 3661581

HONDA

City 1,5 vitec matic, slvr met’08, trwt

kds 95 %. P sdr Hg 175 jt Ng damai

Jl. St. Agung Gg H abdh VIII No.26 w

halim 0721 708933

CRV 2,4’2005, Silver Stone, BE Kodya,

istimewa. Hub. 0811.728401

Honda Jazz RS’08 akhir, abu-abu

Metalik, BE Kodya, DP 100Jt. Hb.

0813.69168800.

HYUNDAI

DIJUAL Hyundai Elantra’97 akhr,

body mls,ac dgn,PW,PS,B,hijau met,

32jt nego.Hub. 081379791791.

ISUZU

Panther MB LM 2,5 Th’2006, Silver

Metalik, Plat B, msn bdy mls, siap

pakai,bisa kredit/cash. Hub. Chandra

tlp.242717, 081279741877

MITSUBISHI

Tss Mitsubishi mini’03, BE cat mu-

lus, siap pakai, 42 jt Nego, Hub:

081379986809

Kabar Gembira Jika anda membutuh-

kan mobil Mitsubishi semua tipe. Hub.

BANDI 0852.69560880

Apa kabarnya Bapak/Ibu, saudara-

saudara. Butuh mobil Mitsubishi

semua tipe Jangan Ragu Telpon UDA

RONI 0812.79041010 (siap mem-

bantu).-

New Pajero, DP 60 Jt-an, angss

10.330.000 x 35 bln, bunga 0%. Hub .

0813.77688508

OVER KREDIT

Over kredit APV’05, coklat metalik,

plat BG, kembali DP 35 jt sisa ang-

srn 27 X Rp 2995000, Hub : Fauzan

08122713222

TIMOR

Timor DOHC’99, Merah Ferari, BE

Kodya, mulus, AC, PW, EM, CL, VR15,

CD, power, SW 12 Pioner, 47,5 Jt ng.

Hub. 0721-3673700.

TOYOTA

KIJANG LGX’97 Hijau Orsnil Bsn Full

vrsi perawatan Astra BE Kodya nego.

Hub: 085366122062 an. Pemakai

New Toyota Altis 1,8 G Matic’09,

Hitam mulus, KM 9450, B, full orisinil,

tgn I, komplit, siap pakai. Peminat

serius Hub. 0819.28810502.

SOLUNA 2001, kondisi seperti baru,AC

dingin, CD, DVD, PWR WINDOW, Hitam

Metalik,hrg 59 jt. Lok: Jl Kartini,Hub :

082183815320

O T O M O T I F

Lampung Post 13Sabtu 14 Mei 2011

TRUK DIJUAL

Toyota Dyna’2004, Dum Truck 115 ET,

BE, pajak baru, merah, ban baru, kon-

disi siap pakai. Hub : 081379477444

MOTOR DIJUAL

Honda Supra X125 double cakram’08,

mls jarang pake km 6.500an. 10 jt

nego. Hub:0852213359535

Motor Yamaha: butuh motor Ya-

maha baru cash/credit. Hub. 0812.

79467778 �

OVER KREDIT

GRAND TOURING’10,htm,original,Lamtim

,hrg damai,km 10rb, hb.081369777555

LAMPUNG TIMUR

Avanza Th 2010 Silver Plat B Harga

139 Jt Nego Telp. 085269665928,

07217595838

METRO

MOBIL DIJUAL

Toyota Corola All New’98 Matic,

hijau mtlk, ring 16 siap pakai 70 jt

Nego,Kijang Super’87 merah ,AC,

Double Blower, Audio, Model Grend

Extra Nego Hub:1813-17614798.

Jual Kijang Kapsul LGX 97 Hjau Meta-

lik Audio,TV,DVD,Orisinil & kijang Super

87 Mrah Doble Blower,CD,DVD,Orisinil

Nego Hub.081317614798

Page 14: Lampung Post Edisi Cetak 14 Mei 2011

P R O P E R T I

ARSITEK

Doughlas Arsitektur, rancang ban-

gun rumah, ruko, kantor + Renovasi

bangunan + pelaksanaan + penga-

wasan Hub : 081279448120, 0721

7502831.

BAHAN BANGUNAN

ALUMINIUM

Spesialis kusen, jndla, partisi, pntu

almnium, folding gate, rolling door,

rak alm dll, mrh ber garansi. Hub.

Toko MITRA Jl. Samratulangi 33 A

tlp.7477282, 081379200333

ASPAL

Aspal Pertamina Cilacap, 60/70 Shell

Esso Hrg Besaing Dswakan Wall 810ton

Ph 0811722075/07217474171

FOLDING GATE

BINTANG FOLDING GATE khusus

terima Pesanan Pintu Folding Gate.

Hubung segera Jl.Raya Natar Km

16 No.8 A Srimulyo 1, Pemanggilan

Natar

TOKO KUNCI

Toko Arwana Kunci Pusat heandle

jawa Jl.Endro Suratmin Ruko No.6

Sukarame BDL Hub : 0721 782790 �

BEDENG DIKONTRAKAN

Diktrkn bdg 2 KT, RT. R Kel, dpr km dlm

sanyo smpg RSJ Kurungan Nyawa Hb

: 085840560999, 085381018000

KOLAM DIJUAL

Kolam ikan cck utk lobster, Kp Baru

Unila, SHM, 1400 m2, 750 jt/nego.

H u b. 0 8 1 2 . 7 2 7 3 8 9 8 9 , 7 7 1 7 0 4 ,

081379789456

RUMAH

DIJUAL

Rmh LT 300 m2, 4KT, 3KM, garasi, Jl. Wortel no.3 Jagabaya 2. Hub.

0815.40825777, 0811729565

Dijual rmh LT/LB 340/280M2, 4KT,

2KM, 1WC, gdg, 900W, tlp, pam,

S.pompa Jl. Pakis P.28 Perum mas Beringin raya NG hub :

085217746611

Rumah Jl. Ry.Natar Candimas Gg Pendowo LT/LB: 600/90 M2, 3KT,

900W, sumur, hg 85 juta nego Hub :

081279045671

R u m a h J l . Yo s S u d a r s o n o. 2

Lt.15x14m2, Lb. 10x14m2, 5KT, 3KM,

2 Dpr, 2 GRS, list+air, 200jt ng. Hub.

081789085777

Rumah Bumi Asri LT / LB: 190 M2

/ 140 M2 kondisi bagus. Hub: 0721-

3666039

Rmh di Bumi Asri 2 LT / LB: 105 M2

/125 M2, kondisi bagus. Hub:0721-

3666039

Rmh LT/LB 200 M/9X12 Keramik. Jl. P.Damar Gg. Madrasyah Way Kandis

TP Hrg 145 jt Hub: 0812-79620974

Dijual kos2an lok. Strategis di smpg STKIP PGRI 10 kmr, LT. 20x 15m,

LB 17x12m, Jl. Khairil Anwar No.

21/76 palapa durian payung BDL, hub.

081272073000

Dicari rumah yang dijual di daerah Te-luk Betung atau Tanjung Karang.

Hubungi. 0815.72214377.

Rmh Jl. Ikan Kerapu No.11 Bdl, SHM,

Ls T/B 540/300, 4KT+2KP+2KM,

2 garasi + 3AC +kit. set +furnit

Ariston + kulkas + m.marmer.

Hub.087871008739, 0811724509

Jual Cpt Rmh di Prm Bukit Kencana Blok F6 Jl.Antasari, SHM LT: 6x16M2,

LB=78M2 2200W, S.Bor, RT, RK,

2KT, 1KM, krmk, ac, carport, full

canopy, 1,5 lnt hub 081540906666,

081534526666

Rmh LT/LB 150/100 m2, SHM, pam,

Jl. RE Martadinata Gg. Pekonlom

No.7 Keteguhan, 200 jt ng. Hub.

081929898880, 085269533211

Rmh Type 21/27 renov Perum Bringin

Raya Blok D No 17 telp 2 KT 1 KM SHM

nego Hub : 085789773572

Dijual RMH MEWAH, penampilan

menawan LT 296 m2, LB 300 m2, 2Lt,

atap bton, rngka bja, Lt granit, kusen

& pintu ky merbau, air pam, pemanas

air grsi 2 mbl samping taman pasum, Perum Bukit Kencana. Hub. Loksui 0813 7945 0678

RUKO

DIJUAL

Dijual Ruko Garu 3 lantai ukr:4x16

ada kelebihan tnh 4x16 Jl. A. Yani T.Karang Hub:0721-3666039

Ruko baru 2 Lt, air, list, samping rumah

makan, Jl. Ki Maja Way Halim. Hub.

Choky tlp. 242717, 0812.79741877

Ruko 260 m di Ogan 5, Nego, Rmh 2 Lt

di Ogan 5, Nego,Tanah 99 m di tjung

hrapan kt bumi hub: 081369066172

Ruko 500 jt, 2,5 lnt, 4X28 M, SHM,

Lnt atas walet Jl. Ikan Tenggiri 64

(petojo es) Hub : 08127977773

DIJUAL –SEWA

Ruko 2 pintu cck u/ warnet, minimar-

ket, tnh 700 m cck u/ rmh kost, lok.pintu masuk Unila Jl.Sumantri Brojonegoro 10 A ex.Cit ynet.

Hub. Indo Jaya Pro 082183410909,

082183410909, 242374

TANAH DIJUALDijual tanah & bangunan LT 1200M,LB

230M, di Jl. Ratu Dibalau Tj senang

Bdl. cck utk ruko / distributor. Hub:

0811-728622

Dijual tnh kavling uk 8 x 23 m = 2 kav-

ling, 15/8x 17mm = 1kavling, SHM,

lok.bagus (Way Halim Permai). Hub.

0853.81079388, 0811726559

Tnh kebun lok stlh pasar pal putih/Bergen ke kiri jl.onderlag 2 km ke

arah kbn PTP tembus kt baru jatiagung

& sblm ds bringin msk jln tnh 500m,

hrg 35rb/m nego,SHM, jati 300btg umr

8th, coklat 300btg & pinang 200btg,

berbuah, durian,alpukat, petai & didlm

ada deposit batu silica & marmer dgn lhn

drat 1,6 h & sawah 0,5 h, & ada rumah

sederhana hub. 0811722018

Tanah siap bangun LT : 718 M2 hrg

500 rb/mtr, SHM lok Jagabaya 2 Gng Sulah. Hub : 07217466700

Dijual tanh kav 1107 m2, 373 m2, sdh

sertifi kat, lk. Jl.Sulaiman I Umbul Asem Keteguhan. Hub. 3688397

Jual cpt Tnh 204 m2, 38 Jt ng, + 30 m smpg Perum Gunung Madu Tj.

Seneng Bdl., bbs banjir, AJB, nego Hub.

Sugito 0856.5889.6639 TP. (tdk sms) �

TANAH KAVLING

Jual cpt tnh kav 10 X 20 M di Taman Gading Jaya Blok H/11, Rp 250 JT.

Hub. 0813.79681188.

Jual cepat tnh kav Citra Garden Terrace Garden ( hadap danau ) LT. 182 m hub : 085840879731

Lampung Post 14

KEBUN DIJUALJual Kebun Jati Luas : 3,5 HA,

Lokasi Pinggir Jalan Raya

Branti – Gedung Tataan, SKT,

Rp 15 ribu/M.

Hub. 07217500700.

TANAH DIJUALLokasi Kalianda, Luas 6 Ha,

300 m menuju GOR Stadion

Dijual Rp 50.000,- / m nego atau

kerjasama Investasi.

Hub. 0721-7500700, 0811.722110

RUMAH DIJUAL

SHM, LT 738 M2, LB 234 M2,

pinggir jalan, hadap timur, Jl. AR.

Hakim 48, B. Lampung (selisih 1

rumah dari restoran Rmah kayu)

Hub. 0878.99153989

HARGA NEGO

Sabtu 14 Mei 2011

DIJUAL TANAH & BANGUNAN

LT 2876 M2, LB 1100 M2,

SHM,lokasi Durian Payung Tanjung Karang Pusat

(pinggir jalan utama)

PEMINAT HUB : 085279975847

HARGA NEGOHARGA NEGO

METRO

BENGKEL LAS

MOGO JOYO bengkel las layani buat

Folding Gate, Stainless, Kanopi,

Tralis, Pgr dll Jl. Tawes no.31 Yosodadi

Metro Timur & Jl. Yos Sudarso 1069

Ganjarasri Metro Hp.0812-72324459,

085669920120, 087798711917

TANAH & RUMAH

Tanah SHM, LS 418 M2, harga 50 jt nego

Jl. Kepodang Hadimulyo Timur 22

Metro Hub : 08127938215

Dijual Gudang LT 15 x 13 m, LB 13 x 9

m, LK 3w 6m Listrik 2 R, SHM, nego, Ganjar Agung blkg Gudang Dolok

Metro. Hub. 0811.7200981.

PESAWARAN

KEBUN DIJUAL

Jual kebun Lt 16500 M2, ada pohon

coklat sudah berbuah dan karet umur

1 th cck buat peternakan lokasi ping-

gir jalan berbatasan dg PTPn Way

Berulu kab pesawaran nego. Hub :

0811721711

TULANGBAWANG

TANAH DIJUAL

DIJUAL TANAH 26,5 Ha di Tulang-

bawang Lampung, ready 10 bak lim-

bah, cck u/ pabrik ethanol, bio-diesel,

tapioka. Hub.0812.9626500.

RAIH SUKSES BERSAMA KAMI

Sebuah perusahaan penerbitan terkemuka di Lampung membutuhkan segera

tenaga handal untuk menempati posisi:

MARKETINGWilayah / Kabupaten : Bandar Lampung

Kriteria :*Pria/Wanita*Usia Max 30 tahun*Minimal SMA sederajat*Pengalaman tidak diutamakan, akan ditraining *Insentif progresif yang menarik *Domisili setempat *Mampu bekerja dalam tim

Tuliskan Kode Lamaran pada sudut kiri atas sampul berkas lamaran, dikirimkan paling lambat 1 minggu setelah iklan ini terbit ke :

HU. Lampung Post

Jl. Soekarno Hatta No. 108 Raja Basa Bandar Lampung

Page 15: Lampung Post Edisi Cetak 14 Mei 2011

Konsultasi

Rosinah AsihGuru SMA Perintis 1 Bandar Lampung

ANGKA kelulusan maksimal tahun ini adalah harapan bagi semua elemen pendidikan. Eufo-ria serta rasa syukur dan bangga bagi setiap insan pendidik, di samping perlu ada extracare terhadap siswa yang tidak lulus sebagai bentuk empati dan evaluasi terhadap mekanisme serta sistem ujian nasional (UN).

Berbicara tentang evaluasi terhadap meka-nisme serta sistem UN, ada dua hal penting terkait dengan hal ini. Pertama, persoalan ting-kat persentase dan target kelulusan yang akan dicapai sekolah. Kedua, persoalan nurani atau

kejujuran dalam pelaksanaannya. Idealnya, dua hal tersebut memang harus berjalan seiring. Target kelulusan tercapai dan pelaksanaannya pun bersih dari berbagai kecurangan.

Akan tetapi, untuk saat ini rasanya sulit ke-duanya dapat diraih secara bersamaan oleh suatu sekolah atau daerah tertentu. Hal itu mengingat masih banyak keterbatasan sarana-prasarana ataupun SDM di berbagai daerah di Indonesia. Tidak salah mungkin banyak yang berkomentar tentang keberhasilan pendidikan yang ditunjukkan dengan angka statistik keber-hasilan UN adalah semu belaka.

Ada dua kecenderungan setelah menamatkan pendidikan bagi anak SMA atau yang sederajat.

Pertama, anak-anak kelas XII di SMA berencana melanjutkan ke perguruan tinggi: universitas, institut, akademi. Buktinya, lebih setengah siswa kelas XII SMA melamar perguruan tinggi lewat PMDK. Kalau tidak lolos PMDK, mereka meng-ikuti tes masuk perguruan tinggi negeri. Kalau ternyata tidak lolos di perguruan tinggi negeri, mereka mendaftar dan ikut tes di perguruan tinggi swasta yang sudah terkenal.

Kedua, kecendrungan siswa kelas XII SMA bukan melanjutkan ke perguruan tinggi, me-lainkan bekerja. Tujuan mereka sekolah seperti-nya ingin mendapat ijazah, kemudian bekerja.

Sudah sepantasnya mereka juga menerima pendidikan untuk bekal kehidupan, walaupun

masuk SMA bukan sekadar memperoleh nilai bagus dalam ujian (ijazah) seperti yang terjadi di kalangan SMA selama ini, melainkan untuk meraih keberhasilan dalam kehidupan nyata dengan berbagai dimensinya (Mucchlas Sa-mani, 2007). Idealnya, anak tamatan sekolah tidak menjadi penganggur, menjadi beban negara, masyarakat, maupun orang tua.

Kesulitan utama yang sering dihadapi dalam menentukan kita mau sekolah di mana atau mau kerja, adalah karena kita belum tahu, profesi apa yang akan kita geluti. Untuk itu, tentu kita terlebih dahulu harus menjawab pertanyaan: mau jadi apa kita nanti? Hal ini bisa didapat dengan melihat faktor eksternal, seperti pekerjaan apa yang dibu-

tuhkan di masyarakat dengan mempertimbang-kan faktor internal dalam diri kita sendiri seperti minat, bakat, dan kemampuan kita.

Selain kemampuan fisik dan intelektual, kemampuan fi nansial juga harus diperhatikan. Biaya pendidikan di Indonesia termasuk tinggi. Biaya pendidikan ini mencakup uang kuliah dan harga buku yang harus dibeli untuk menunjang kegiatan belajar. Walaupun masalah biaya harus dipikirkan, jangan sampai hal ini menghalangi cita-cita kita. Banyak institusi, baik sekolah maupun korporasi, yang menawarkan program beasiswa. Untuk itu, kita perlu mencari tahu di mana saja perguruan tinggi yang menawarkan beasiswa. �

F O R U M G U R USabtu I 14 Mei 2011 Lampung Post I 15

OPINI

Mau Apa Setelah UN? (1)

� DOK. LAMPUNG POST

Bujang RahmanDekan FKIP Universitas Lampung

Caranya dengan melaku-kan internalisasi nilai-nilai hidup sebagai manusia yang berkarakter saat pembelajaran. Demikian dipaparkan Agus Pahrudin, pengamat pendidik-an, kepada Lampung Post di ruang kerjanya, Jumat (13-5).

“Logikanya, agar siswa berkarakter, terlebih dahu-lu pendidiknya juga harus berkarakter. Karena pen-didikan karakter ini bukan diajarkan, tetapi ditanamkan, dan keteladanan adalah salah satu cara menanamkan karak-ter yang baik kepada anak,” kata Agus.

Namun, kata Rektor Uni-versitas Muhammadiyah Lam-pung (UML) ini, justru yang terjadi adalah gamangnya para guru dalam menerapkan pen-didikan karakter. Mereka bi-ngung bagaimana menerapkan pendidikan karakter di kelas.

“Ini merupakan pekerjaan Lembaga Pendidik dan Tenaga Kependidikan (LPTK) sebagai lembaga pencetak para guru. Mereka harus merespons ke-butuhan guru yang memiliki base performance berpendidikan karakter,” ujarnya.

Ia mengatakan LPTK harus segera merespons persoalan pendidikan karakter ini de-ngan mengubah kurikulum yang ada guna menghasilkan calon guru yang mengerti bagaimana menerapkan pen-didikan karakter.

Sebelumnya, Dirjen Pen-didikan Dasar dan Menengah Kemendiknas Baedowi menga-takan pendidikan karakter tidak bisa diterapkan dengan metode kurikulum terpisah, tetapi dengan kurikulum yang terintegrasi. Ia juga menegas-kan pendidikan karakter tidak bisa hanya dibebankan ke-pada guru agama semata, tetapi harus menjadi tanggng jawab semua guru mata pelajaran. Untuk itu, kreativitas guru sangat dibutuhkan.

Baedowi mencontohkan untuk guru Fisika, misalnya, selain menjelaskan mengenai pergerakan bumi pada poros-nya, ia juga dapat mengatakan bagaimana seandainya poros itu buatan manusia, dapatkah hal itu bertahan. Namun, ka-rena semua ini ciptaan Tuhan, alam semesta dapat bekerja dalam keteraturan. (MG1/S-2)

Siapkan Guru yang BerkarakterBANDAR LAMPUNG (Lampost): Kemampuan guru mengajar menjadi kunci sukses penerapan pendidikan karakter di kelas. Setiap guru harus menjadi orang yang berkarakter agar mampu mencetak siswa yang berkarakter.

Prosedur Penentuan Peserta PLPG Tahun 2011

SEPERTI yang telah dijelaskan sebelumnya, penyelenggaraan sertifikasi guru dalam jabatan tahun 2011 dibagi dalam tiga pola, sebagai berikut:1) Penilaian portofolio (PF)2) Pemberian sertifi kat pendidik secara langsung (PSPL)3) Pendidikan dan latihan

profesi guru (PLPG)Adapun alur pola sertifi kasi guru dalam jabatan tahun 2011, sebagai

berikut:1) Guru dalam jabatan yang memenuhi persyaratan sebagai peserta

sertifi kasi guru pertama kali harus melakukan penilaian terhadap kesiapan dirinya dalam mengikuti uji kompetensi melalui penilaian portofolio untuk mendapatkan sertifi kat pendidik. Kesiapan yang dimaksud, adalah: (1) ketersediaan dan kelengkapan dokumen portofolio yang dimilikinya, (2) telah melakukan penilaian sendiri terhadap dokumen portofolio yang dimilikinya, dan (3) memiliki kesiapan diri untuk mengikuti tes awal.2) Berdasar hasil penilaian diri tersebut, kemudian guru melakukan

pemilihan pola sertifi kasi guru: pola PSPL, pola PF, atau pola PLPG.3) Peserta yang telah siap mengikuti pola PSPL mengumpulkan dokumen

untuk diverifi kasi asesor rayon LPTK sebagai persyaratan untuk me nerima sertifi kat pendidik secara langsung. Penyusunan dokumen mengacu pada pedoman penyusunan portofolio). LPTK penyelenggara sertifi kasi guru melakukan verifi kasi dokumen. Apabila dokumen yang dikumpulkan peserta dinyatakan memenuhi persyaratan (MP), peserta dinyatakan lulus sertifi kasi guru dan menerima sertifi kat pendidik, sebaliknya apabila tidak memenuhi persyaratan (TMP), secara otomatis menjadi peserta PLPG.4) Peserta yang siap memilih pola PF, mengikuti prosedur sebagai

berikut:a) Peserta wajib mengikuti tes awal di tempat pelaksanaan tes yang

ditetapkan KSG (ICT Center). Soal tes disediakan KSG melalui Website KSG yang hanya dapat dibuka di ICT Center.b) Peserta yang mencapai nilai/skor tes sama dengan atau lebih

tinggi dari batas kelulusan yang ditetapkan KSG, peserta dinyatakan lulus mengikuti sertifi kasi pola PF. Peserta yang tidak lulus tes awal secara otomatis menjadi peserta sertifi kasi pola PLPG.c) Peserta yang lulus tes awal mendapatkan bukti kelulusan dari ICT

Center dan diberi waktu untuk menyusun portofolio. Fotokopi bukti kelulusan tes awal dilampirkan dalam bendel portofolio. d) Portofolio yang telah disusun oleh peserta sertifi kasi diserahkan

kepada dinas pendidikan provinsi/kabupaten/kota dan diteruskan kepada rayon LPTK untuk dinilai asesor. 5) Peserta yang mengikuti PLPG adalah peserta dengan kriteria: (1)

langsung memilih pola PLPG; (2) memilih pola PF tetapi tidak lulus tes, atau tidak lulus penilaian PF, atau tidak lulus verifi kasi berkas PF; dan (3) berstatus TMP pada pola PSPL. Waktu pelaksanaan PLPG ditentukan rayon LPTK sesuai dengan ketentuan yang tertuang dalam rambu-rambu penyelenggaraan pendidikan dan latihan profesi guru.

PLPG bagi guru dan guru yang diangkat dalam jabatan pengawas satuan pendidikan dengan kriteria: (1) memilih langsung mengikuti PLPG (2) tidak memenuhi persyaratan PSPL dan memilih PLPG, dan (3) tidak lulus penilaian portofolio, PLPG harus dapat memberikan jaminan terpenuhinya standar kompetensi guru.

Beban belajar PLPG sebanyak 90 jam pembelajaran, meliputi: 1 jam pretest, 3 jam profesionalisme, 6 jam pendalaman materi, 6 jam Paikem, media dan assessment, 2 jam penelitian tindakan kelas (PTK), 6 jam workshop PTK, 32 workshop subject specifi c pedagogic (SSP) untuk mengembangkan dan mengemas perangkat pembelajaran, 30 jam peer teaching, dan 4 jam ujian tulis. �

Pengantar

PEMBACA budiman, mengawali tahun 2011 Lampung Post membuat gebrakan baru. Forum Guru yang tampil setiap Sabtu kami perbarui agar lebih dekat dengan dunia pendidikan, khususnya guru. Melalui rubrik Bintang Pelajar yang terbit setiap Selasa, kami ingin menjalin kedekatan dengan pelajar. Kemudian melalui rubrik Dunia Kampus yang terbit setiap Kamis, kami ingin mendekatakan diri dengan para mahasiswa.

Melalui Forum Guru kami ingin memberi ruang kepada guru untuk menyalurkan bakat menulis, ide, saran, masukan, sekaligus unek-uneknya. Kami juga yakin guru yang berkualitas akan memberikan pendidikan yang berkualitas pula kepada para siswanya. Melalui rubrik ini, kualitas dan profesionalisme guru di Lampung diharapkan dapat meningkat.

Bagi guru yang ingin mengirimkan tulisan, pertanyaan, saran, atau masukan untuk rubrik Forum Guru, silakan dikirim melalui surat ke Lampung Post yang beralamat di Jalan Soekarno-Hatta 108, Bandar Lampung, atau melalui e-mail ke [email protected]. Anda juga bisa mengirimkan masukan untuk profi l guru inspiratif dan berprestasi melalui SMS ke 085769907131. Kami menunggu tulisan, saran, pertanyaan, dan masukan Anda. � REDAKSI

� LAMPUNG POST/ZAINUDIN

Pendidikan tidak hanya sebatas di sekolah atau di dalam kelas yang diberikan guru. Namun, orang tua juga berperan besar untuk mendidik putra-putrinya, salah satunya dalam pendidikan kesehatan melalui olahraga. Seorang ayah bersama dua anaknya tengah melakukan olahraga ringan di Stadion Sumpah Pemuda Way Halim, Jumat (13-5).

Pendidikan Olahraga

Page 16: Lampung Post Edisi Cetak 14 Mei 2011

ACARA

TV

ACARA

TV

06.00 Headline News06.05 Metro Pagi07.05 Bedah Editorial Media Indonesia08.05 Agung Sedayu09.00 Headline News09.05 Indonesia Now09.30 Agung Sedayu10.05 Dulux Insipre10.30 Metro Xin Wen11.05 Oprah Winfrey Show 12.05 Metro Siang13.05 Spirit Football13.30 Indonesia for Japan15.05 Indonesian Entrepreneurship Challenge16.05 Supernanny: The Kerns Family18.30 Metro Highlights19.05 Metro Files20.05 Face to Face With Desi Anwar21.05 Top Nine News

21.30 World Cinema: The Queen23.30 Metro Sports

06.00 Infotainment: Was Was07.00 Musik Spesial: Inbox09.00 Infotainment: Hot Shot10.00 FTV Pagi11.00 Liputan 6 Terkini16.30 Uya Emang Kuya17.00 Liputan 6 Petang17.30 Reality: Uya Emang Kuya18.00 Sinetron: Islam KTP20.00 Liputan 6 Terkini21.30 Sinetron: Pesantren Rock n Roll22.30 Liputan 6 Terkini22.33 Sinetron: Pesantren Rock n Roll

06.00 Lintas Pagi07.00 Animasi Spesial

07.30 Disney Club-3008.00 Anak Pantai08.30 Santapan Nusantara09.00 Layar Spesial10.30 Mata Pancing11.00 Jendela11.30 Sidik Kasus12.00 Layar Spesial14.00 Cerita Siang15.00 Baitul Gaul16.00 Lintas Petang16.30 Tawar-tawaran Tawa17.30 Animasi Spesial 23.00 Sinema Pilihan

06.00 Insert Pagi 06.30 Kamu Pasti Bisa 07.30 Ranking 1 08.30 Derings 10.00 Fun Games

11.00 Insert 12.00 Reportase Siang 12.30 Jelang Siang 13.00 Bingkai Berita13.30 Kejar Tayang 14.00 1001 Dongeng 14.30 86 15.00 Keluarga Minus 15.30 Sketsa 16.00 Gong Show 17.00 Reportase Sore 17.30 Insert Sore 18.00 Jika Aku Menjadi 19.00 Big Brother Daily Show 20.00 Cinta Cenat Cenut 23.30 Sketsa 00.30 Reportase Malam

05.00 GG Bond05.30 Scooby Doo06.00 Sport7

06.30 Redaksi Pagi07.30 Selebrita Pagi10.00 Spotlite11.00 Warna12.00 Selebrita Siang12.30 Si Bolang13.00 Laptop Si Unyil13.30 Cita-citaku14.00 Dunia Binatang14.30 Home Stay15.00 Koki Cilik15.30 Asal Usul Flora16.00 Jejak Petualang17.00 Jejak Si Gundul17.30 Anak Emas18.00 Wara Wiri18.30 Hitam Putih19.30 On The Spot Malam20.00 Opera Van Java22.00 Bukan Empat Mata23.00 Wisata Malam

05.30 Lensa Olahraga (Live)06.00 Captain Tsubasa Road To 200206.30 Dink, The Little Dinosaur07.00 The Adventure Of Little Carp07.30 Ultimate Wildlife08.30 Sinema Pagi 10.30 Gedor Gedor11.30 Topik Siang (Live)12.00 Klik !13.00 Mantap (Live)14.00 Buaya Darat15.00 My Assistant15.30 Djarum Indonesia Super League 2010-201117.25 Topik Petang Update 17.35 Katakan Katamu18.35 Reality Legenda20.30 Penghuni Terakhir Season 6 22.30 Fear Factor23.30 XYZ

00.25 Lensa Olahraga Malam (Live)

05.03 Go Spot06.30 Disney Clubhouse07.30 Dahsyat Weekend11.00 Infotainment Intens12.00 Seputar Indonesia Siang12.30 Ge-H1etsnya Abracadabra14.30 Kabar-Kabari15.00 Spongebob Squarepants The Movie17.00 Seputar Indoensia17.30 Silet18.30 Mega Sinetron: Putri Yang Ditukar20.15 Mega Sinetron: Anugerah22.30 BOM: Hero

Sabtu I 14 Mei 2011

HIBURANLampung Post I 16

� REUTERS

� REUTERS � LAMPOST/D

OK.

Sewaktu-waktu acara TV dapat berubah.

METRO (Lampost): Warga Metro dan sekitarnya akan mendapat suguhan hiburan yang lain dari biasanya lewat Gudang Garam Djaja Show 2011 di Lapangan Samber, Sabtu (14-5).

Melalui konferensi pers di Rumah Makan Agam Metro, Jumat (14-5), bersama artis 3 Macan, grup lawak Cagur (Wendi dan Deni), Yadi Se-bako, Rahman dan Yuli “KDI”, menjanjikan akan menyihir masyarakat Metro lewat lakon yang berbeda.

“Kami akan goyang habis masyarakat Metro

dan akan kami buat memu-kau,” ujar 3 Macan.

S e l a i n 3 M a c a n ,

bakal ikut

menghibur warga Metro artis dangdut Nita Thalia dan Ari Untung.

Kehadiran penyanyi dan-gdut dan pelawak nasional tersebut merupakan reward karena masyarakat Metro di-anggap cukup besar memberi-kan kontribusi kepada Gudang Garam Djaja.

Gudang Garam yang lahir 1958 ingin memperlihatkan pe-nampilannya di daerah-daerah yang memberikan kontribusi besar.

Kota Metro merupakan salah satu yang terpilih digelarnya big event pertama Gudang Garam Djaja Show di luar Jawa. Pergelaran juga akan dilaksanakan di Malang dan Tegal.

Menurut Feri, manajer event

Gudang Garam Djaja Pusat, acara kali ini akan berbeda, karena mengangkat budaya lokal, yakni sebuah konsep yang mengolaborasikan atau mengombinasikan kesenian humor tradisional dibalut sentuhan musik. Tentunya sebuah konsep pertunjukkan yang unik, fresh, dan sangat sesuai dengan karakter merek Djaja itu sendiri, yaitu: rendah hati, selalu berpikir positif, mensyukuri semua yang sudah diterima, serta menghargai hal-hal dalam hidup.

Sebuah tontonan yang tetap menarik meskipun mengang-kat tentang seni budaya lokal dibalut dengan sentuhan mod-ern, didukung tata panggung, tata lampu, dan multimedia yang spektakuler. (CAN/L-1)

GUDANG GARAM DJAJA SHOW 2011

Artis Ibu Kota bakal Guncang Metro

“Mudah-mudahan semua tergugah dengan realita ke-hidupan di perbatasan itu, re-alitas yang ada di Kalimantan,” kata Marcella di jumpa pers premiere film Batas di Kunin-gan, Jakarta Selatan, Kamis (12-5) malam.

“Film ini bicara batas yang tidak ditujukan bagaimana manusia itu dibatasi dengan batas-batas dalam hidupnya. Jadi batas di sini disekap se-bagai batas wilayah, tapi juga bisa menghambat,” kata dia.

Film yang mengangkat ke-hidupan perempuan di per-batasan dua negara itu di-akui istri Ananda Mikola itu bermula dari rasa pedulinya terhadap kehidupan perem-puan di perbatasan Entikong itu. Batas antara Indonesia dan Malaysia.

“Karena waktu saya ke sana saat bicara perempuan di sana, saya gunakann juga untuk ber-observasi, dan banyak yang me-narik perhatian saya,” kata dia.

Pencapaian ini sekaligus

menjadi langkah terbesarnya dalam berkarya di dunia perfil-man. Pesan moral pun menjadi bahan utama yang diangkat

di film yang ia garap bersama sutradara Rudi Soedjarwo.

Film yang juga dibintan-gi Arifin Putra, Piet Pagau,

Ardina Rasty, dan Jajang C. Noer itu akan ditayangkan serempak pada tanggal 19 Mei mendatang. (DTC/L-1)

MESKIPUN usianya sudah menginjak 42 tahun, aktris Jen-nifer Anniston masih terlihat cantik dan menawan. Bahkan, dalam film terbarunya nanti, mantan istri Brad Pi� itu akan tampil seksi.

Seperti dilansir US Magazine, Jumat (13-5), Jennifer akan ber-main dalam film berjudul Horrible Bosses. Dalam film garapan sutradara Seth Gordon itu, aktris pirang itu akan beradu akting dengan Jamie Foxx, Jason Bateman, Jason Sudeikis, dan Colin

Farrell. “Dia beradegan seksi, tapi produser be-lum yakin apakah mereka akan menampilkan ad-egan tersebut,” ujar sum-ber yang terlibat dalam produksi film tersebut.

Masih menurut sumber tersebut, Jennifer tidak keberatan saat diminta beradegan seksi.

Horrible Bosses ren-cananya akan dirilis di Amerika Serikat pada 8 Juli 2011. Tahun ini Jen-nifer juga bermain dalam dua judul film lainnya, yaitu Just Go with It dan Wanderlust. (DTC/L-1)

BANDAR LAMPUNG—Hari ini (14-5) sebanyak 30 peserta akan mengikuti audisi tahap ketiga Model Yaris 2011 yang digelar di kantor Auto 2000, Jalan Raya Hajimena Natar, Lampung Selatan.

Lomba Model Yaris 2011 yang diselenggarakan PT As-tra Internasional Tbk. (Auto 2000 Rajabasa Bandar Lam-pung) bekerja sama dengan Lampung Post merupakan rangkaian acara memperin-gati HUT ke-329 Kota Ban-dar Lampung. Kegiatannya tak hanya memilih model semata, tetapi peserta harus memiliki bakat menyanyi, bermain alat musik, menari, dan juga lulus tes kepriba-dian.

Kegiatan lomba telah dim-ulai sejak 4 April 2011 yang diikuti 68 peserta. Audisi tahap pertama diikuti 15 pe-serta (16-4), audisi tahap kedua ada 18 peserta (30-4), dan tahap ketiga diikuti 30 peserta. Sementara itu, ada lima peserta yang tidak me-menuhi syarat audisi.

“Diharapkan audisi pada hari ini merupakan ajang yang kompetitif dan penuh dengan persaingan positif dalam meraih penampilan

terbaik dihadapan dewan juri,” kata Imron Umar, selaku event organizer acara, Jumat (13-5).

Peserta yang lulus audisi tahap ketiga secara bersa-maan dengan peserta yang lulus audisi tahap pertama dan kedua, akan diumum-kan di Lampung Post edisi 18 Mei 2011. Mereka langsung masuk final dan mengikuti pertunjukan catwalk bersama bintang tamu Maheswari Band dan Elaine Magra-cia Wingardi di Co�age & Resto Bukit Mas Bandar Lampung.

Pemenang lomba ini akan mendapatkan hadiah berupa uang tunai senilai total Rp6 juta, bingkisan dari sponsor, trofi, dan piagam. Selain itu, finalis akan mendapatkan perawatan wajah dan ram-but oleh Clinik Esther dan selanjutnya akan dikaran-tina di Cottage & Resto Bukit Mas Bandar Lam-pung untuk memper-oleh pembekalan dan melakukan berbagai kegiatan workshop dan diskusi, antara lain pelatihan motivasi, kepribadian, dan jurnalistik. (RLS/L-1)

JIKA Anda punya trauma dengan laut, atau pernah hampir tenggelam, atau punya problema dengan gua, atau menderita klaustrofo-bia (takut dengan tempat yang sempit), persiapkan mental saat menonton film Sanctum. Film produksi James Cameron ini akan membawa penontonnya masuk ke dunia reka-percaya sang sutradara yang sebagian besar berada di dalam lorong-lorong gua di bawah laut. Napas dari film ini cukup menjanjikan:

bagaimana petualang terbesar abad ini, Frank McGuire (Richard Roxburgh) dan timnya mengeksplorasi satu-satunya tempat yang belum pernah dijelajahi manusia, Gua Esa Ala. Inilah labirin yang bakal menyesatkan penjelajah, dan menuntut keahlian tingkat tinggi di bidang eksplorasi gua, menyelam, dan mendaki.Di adegan-adegan awal saat Josh (sang anak, diperankan Rhys Wakefield) dan Carl Hurley (Ioan Gruffudd) sang investor yang juga penjelajah gila, serta pacarnya Victoria (Alice Parkinson) datang ke lokasi pegunungan dan pantai Papua Nugini. Badai membuat satu-satunya jalan keluar-masuk tertutup, dan tim petualang itu harus mencari jalan keluar yang lain, yang sama sekali tidak pernah dijelajahi. Maka penonton pun terseret untuk ikut megap-megap kehabisan napas karena selang selamnya bocor, misalnya. Belum lagi ada Victoria yang sama sekali tidak punya pengalaman untuk menyelam dan mendaki. Ditambah, penyakit dekompresi dan hipotermia yang mengintai. Film ini berdasarkan kisah nyata saat co-writer Andrew Wight hampir tenggelam dan terjebak di Nullarbor, Yucatan. Tokoh ayah juga ber-dasarkan pada karakter pendaki/penyelam yang nyata, Bill Stone sang penemu alat canggih re-breather yang dipakai di film ini. (DTC/L-1)

INFO FILM‘SANCTUM’

Petualangan yang Bikin ‘Megap-megap’

MODEL YARIS 2011

30 Peserta Ikuti Audisi Tahap 3

ARTIS Marcella Zalianty berharap banyak dari film pertamanya bertajuk Batas. Film yang diproduseri sekaligus dibintanginya

itu diharapkan dapat menggugah masyarakat Indonesia untuk berempati antarsesama.

� Marcella Zalianty

Ingin Gugah Masyarakat lewat ‘Batas’

JENNIFER ANNISTON

Tampil Seksi di Film Terbaru

� LAMPOST/AGUS CANDRA

Page 17: Lampung Post Edisi Cetak 14 Mei 2011

Stadion Ewood Park memang akan menjadi saksi apakah Setan merah akan ber-pesta atau sebaliknya. Dalam klasemen Liga Primer MU berada di puncak klasemen de-

ngan poin 76 atau unggul enam angka atas Chelsea dengan dua laga tersisa.

Trofi ke-19 bagi tim berjuluk The Red Devils bakal disegel jika mem-bawa pulang satu poin dari kandang Blackburn. Sebab, Chelsea sudah tak bisa mengejar poin akhir Setan Merah.

Kedatangan Nemanja Vidic dkk. digelayuti optimistis yang tinggi. Ingin cepat memastikan gelar Liga Inggris menjadi target utama yang akan diraih.

Optimistis tersebut memang tidak-

lah berlebihan. Dari rekor lima per-temuan terakhir kedua tim, MU memenangkan em-pat di antaranya de ngan satu hasil draw. Bahkan, saat bermain di Old Trafford, MU me-nang telak 7-1.

Begitu juga per-jalanan kedua tim dalam mengarungi kompetisi di lima laga terakhir lebih memihak kepada MU. Walau bertanding di depan pub-lik sendiri, performa pasukan Steve Kean kurang meyakinkan.

Dari lima laga terakhir yang dilakoni Michael Salgado dkk. hanya satu keme-nangan yang diraih saat menundukkan Bolton, akhir April lalu. Sebaliknya,

performa MU sedang onfire dengan memenangkan lima laga terakhirnya.

Kemenangan 2-1 atas Chelsea di pekan ke-36 memang sangat krusial. Kemenangan atas pesaing kuat di liga akan menjadi modal tambahan yang sangat penting menghadapi laga ini.

Meskipun berada di atas angin, MU jangan mengang-gap enteng lawan. Sebab, laga ini juga memiliki arti pen-ting bagi kubu tuan rumah. Tanbahan poin sangat wajib untuk diraih guna m e n g a m a n k a n tempat dari jeratan zona degradasi.

Sepak ter jang penyerang Jason

Roberts dan Roque Santa Cruz harus mendapat perhatian serius lini be-lakang Setan Merah. Bukan tidak mungkin duet Blackburn memorak-porandakan pertahanan bahkan gawang Edwin van der Sar.

Selain itu, Patrice Evra harus mem-

perhatikan pergerakan gelandang sayap Morten Gamst-Pedersen. Ja-ngan sampai dia melepaskan umpan-umpan ke jantung pertahanan yang bisa jadi sasaran empuk Robert dan Santa Cruz.

Ferguson kembali akan mengan-dalkan duet yang sedang bagus-bagusnya, Wayne Rooney dan Javier Hernandez. Nama terakhir sempat mencetak gol tercepat saat MU meng-hadapi Chelsea yang berakhir 2-1 sebelum dipecahkan pemain Liver-pool Maxi Rodrigues.

Tentu saja Fergie juga tak akan melupakan pemain berpengalaman-nya yang melekat pada diri Ryan Giggs. Gocekan serta umpan-umpan matangnya sangat diharapkan un-tuk bisa memanjakan Rooney dan Chicharitos.

Mampukah Manchester United mengunci gelar juara dengan meng-gelar pesta di Ewood Park atau malah Blackburn yang meraih hasil positif dan menjauhi zona merah? Semua jawaban akan tersaji nanti malam di Ewood Park, pukul 18.45. (DBS/O-1)

OLAHRAGALAMPUNG POST, Sabtu, 14 Mei 2011

HALAMAN 17

Ewood Park akan menjadi

arena pesta Manchester

United jika mampu

meraih satu poin untuk

memastikan gelar Liga

Primer.

Wozniacki Melangkah ke 8 Besar

Caroline Wozniacki merebut tiket perempat final Roma Terbuka usai menundukkan Yanina Wickmayer.

Hlm...19

7 Atlet LampungLolos ke PON 2012

Tujuh atlet Lampung dipastikan menggenggam tiket PON yang akan berlangsung di Riau tahun depan.

Hlm...18

NBA

VARIA SPORT

� REUTERS

Siaran langsungMNCTV

Sabtu (14-5), pukul 18.45

3

11

5

1

2410

16

15

14

17

21

30

2

18

12

4

27

155

1

23

3

1

1-Van der Sar, 21-Rafael, 5-Ferdinand, 15-Vidic, 3-Evra,

13-Park, 24-Fletcher, 16-Carrick, 11-Giggs,

10-Rooney, 14-Chicharito

Pelatih: Sir Alex Ferguson

Cadangan29-Kuszcak12-Smalling

20-Fabio17-Nani

25-Valencia7-Owen

9-Berbatov

Manchester United (4-4-2)

1-Robinson, 27-Salgado, 4-Samba, 5-Givet, 3-Olsson, 23-Hoilett, 15-N'Zonzi, 2-J. Jones, 12-G. Pedersen, 30-Roberts, 18-Santa Cruz

Pelatih: Steve Kean

Cadangan13-Bunn28-P. Jones20-Rochina7-Emerton17-Andrews10-Formica21-Benjani

Blackburn Rovers (4-4-2)

Lima laga terakhir BlackburnLiga Primer 7 Mei 2011 West Ham 1 1 Blackburn Liga Primer 30 Apr 2011 Blackburn 1 0 Bolton Liga Primer 26 Apr 2011 Blackburn 0 1 Man.City Liga Primer 16 Apr 2011 Everton 2 0 Blackburn Liga Inggris 9 Apr 2011 Blackburn 1 1 Birmingham

Lima laga terakhir Man. UnitedLiga Inggris 8 Mei 2011 Man. United 2 1 Chelsea Liga Champions 5 Mei 2011 Man. United 4 1 Schalke Liga Primer 1 Mei 2011 Arsenal 1 0 Man. United Liga Champions 27 Apr 2011 Schalke 0 2 Man.United Liga Primer 23 Apr 2011 Man. United 1 0 Everton

Head to headLiga Primer 27 Nov 2010 Man. United 7 1 Blackburn Liga Primer 11 Apr 2010 Blackburn 0 0 Man. United Liga Primer 1 Nov 2009 Man. United 2 0 Blackburn Liga Primer 22 Feb 2009 Man. United 2 1 Blackburn Piala Liga 4 Des 2008 Man. United 5 3 Blackburn

FAHMI

LONDON (Dtc/Lampost): Man-chester City berpeluang meng-

gondol trofi musim ini di ajang Piala FA. Meskipun lebih di-u n g g u l -kan dari Stoke City pada final di Stadion W e m b -ley, nanti m a l a m ( 1 4 - 5 ) , p a s u k a n R o b e r t o

Mancini tidak akan mengang-gap enteng lawan.

“Pertandingan melawan Stoke akan lebih berat diban-dingkan laga melawan Man-chester United,” kata Manajer City Roberto Mancini. “Stoke adalah tim yang kuat. Meng-anggap pertandingan mela-wan Stoke akan berlangsung mudah adalah salah besar,” kata manajer asal Italia tersebut.

Perkiraan Mancini antara lain di-dasarkan pada kinerja Stoke dalam beberapa pekan terakhir. Di semifinal, Stoke mencukur Bolton 5-0 dan di ajang Liga Primer mengalahkan tim

papan atas Arsenal 3-1.“Untuk bisa memenang-

kan pertandingan kami harus bermain habis-habisan. Kami tidak boleh lengah apabila kebobolan terlebih dahulu,” kata Mancini.

Selasa lalu, City memastikan diri berlaga di Liga Champions musim depan setelah kokoh di posisi empat besar liga Inggris,

menyusul kemenangan 1-0 atas Tot-tenham Hotspurs. “Ini adalah penca-paian bersejarah dan sekarang kami ingin menjuarai Piala FA,” ujarnya.

Jika menang melawan Stoke, ini akan menjadi piala pertama bagi Man-

chester City dalam 35 tahun terakhir.Stoke juga mengumumkan ambisi

serupa. Mereka ingin meraih piala ini setelah selama 39 tahun ini tidak ada satu piala pun yang bisa mereka rebut.

Namun, banyak kalangan di Ing-gris lebih menjagokan The Citizen antara lain karena komposisi pemain City dinilai lebih tangguh, sesuatu yang disadari kapten Stoke, Ryan Shawcross.

“Manchester City tentu lebih baik dibanding kami. Tapi kami akan berusaha meredam mereka dan me-manfaatkan semua peluang,” kata Shawcross. (O-1)

MILAN—Kesempatan Kaka untuk ber-seragam AC Milan kembali terbuka. Masa depan di Real Madrid yang terus jadi speku-lasi, Rossonerri mengundang pemain Brasil itu pulang ke San Siro.

Sejak meninggalkan Milan dua musim lalu, wacana kepulangan Kaka sudah beberapa kali terdengar. Apalagi mantan Pemain Terbaik Dunia itu kerap cedera dan dianggap gagal menunjukkan performa terbaiknya bersama El Real.

Jelang berakhirnya musim 2010—2011 kabar Kaka bakal kembali gabung Milan kembali berhembus. Kali ini punya dasar yang kuat karena keluar langsung dari mu-lut sang big boss, Silvio Berlusconi.

“Kaka orang yang luar biasa. Jika dia ingin kembali ke Milan, kami akan menyambut-nya dengan tangan terbuka,” kata Berlusco-ni dalam wawancaranya dengan Radio Kiss Kiss dan dikutip dari Football Italia.

Kaka adalah salah satu bintang Milan

saat dilego ke Madrid pada 2009. Kabar yang beredar di Italia kala itu menyebut kalau pesepak bola Brasil itu terpaksa di-jual karena krisis keuangan yang melanda Diavolo Rosso.

Namun, upaya Milan mendapatkan kem-bali Kaka bisa jadi tak akan mudah. Beredar gosip kalau Kaka akan segera bermukim di London dan bergabung Chelsea, seba-gaimana dibocorkan ibunda Kaka beberapa hari lalu. (DTC/O-1)

ATLANTA (Lampost): Chi-cago Bulls bertemu Miami Heat di final Wilayah Timur NBA. Kemenangan 93-73 atas Atlanta Hawks

di game keenam membawa Bulls unggul 4-2 dalam seri best of seven.

Final ini sudah diprediksi sebelumnya karena kedua tim merupakan peringkat satu dan dua Wilayah Timur, di mana Bulls finis sebagai peringkat satu dengan rekor menang kalah 62-20 dan Heat di peringkat dua dengan re-kor menang kalah 58-24.

Bertanding di markas Hawks di Phillip Arena, Ju-mat (13-5), Bulls sangat terli-hat superior. Keinginan tidak memainkan game ketujuh membuat Derrick Rose cs tampil dengan penuh se-mangat dan menekan Hawks sejak awal kuarter.

Bulls membuka kuarter dengan keunggulan 27-17. Meski ditahan imbang 18-18 di kuarter dua, skuat Tom Thibodeau kembali merebut

dua kuarter terakhir dengan skor 25-18 dan 23-20, yang membuat mereka menutup laga dengan keunggulan sepuluh bola.

Derrick Rose dan Carlos Boozer tampil menjadi bin-tang Bulls dengan sama-sama mencetak double-double, Boozer mencetak 23 poin dan 10 re-bound dan Rose dengan 19 poin dan 12 assist. Sementara di kubu Hawks Joe Johnson memimpin dengan 19 poin disusul Josh Smith dengan 18 poin.

Melajunya Bulls ke final wilayah ini menjadi yang per-tama sejak terakhir dilakukan Michael Jordan dan Scottie Pippen pada 1998.

Di sisi lain, Rose melengkapi pencapaiannya meraih gelar Most Valuable Player (MVP) musim ini dengan terpilih ke All NBA First Team. Rose un-tuk kali pertama masuk ke tim terbaik NBA pilihan jurnalis dan peliput NBA dari seluruh Amerika Serikat dan Kanada itu. “Ini adalah sebuah ke-banggaan,” ujar Rose kepada ESPN. (MI/O-1)

Essien Kembali ke Timnas ACCRA̶Presiden Asosiasi Sepak Bola Ghana (GFA) Kwesi Nyantakyi mengatakan gelandang Chelsea Michael Essien akan kembali tampil untuk timnas berjuluk The Black Star dalam laga kualifikasi Piala Afrika pada Juni.Essien sudah tidak memperkuat negaranya sejak awal 2010 setelah cedera memaksanya menarik diri dari Piala Afrika serta Piala Dunia. Essien juga diberi kesempatan GFA berkonsentrasi bersama Chelsea. “GFA telah mengirimkan undangan kepada Essien dan kami yakin dia akan bergabung dengan timnas pada Juni,” ujar Nyantakyi.Ghana akan bertanding melawan Republik Kongo pada 6 Juni dalam ajang kualifikasi Piala Afrika. (MI/O-1)

Kontrak Jangka Panjang BOSTON̶Boston Celtics menyiapkan kontrak jangka panjang untuk Doc Rivers. Sang pelatih Rivers di-harapkan bisa memimpin tim berseragam hijau kembali menjuarai NBA dan membangun tim yang mulai menua.Sumber Celtics mengatakan kontrak baru Rivers kemungkinan adalah lebih dari dua atau tiga tahun. Juru bicara Celtics, Jeff Twiss, membe-narkan hal itu tapi menegaskan belum ada rencana pengumuman perpanjangan kon-trak Rivers yang akan berakhir musim ini. General Manager Celtics Danny Ainge juga mengungkapkan Celtics dan Rivers tengah berusaha menca-pai kesepakatan mengenai kontrak jangka panjang. Para pemain Celtics pun optimistis pelatih mereka akan bertahan. (MI/O-1)

BLACKBURN—Malam ini (14-5) akan menjadi malam yang ditunggu Manchester United. Hasil imbang melawan Blackburn Rovers sudah cukup bagi pasukan Sir Alex Ferguson menjadi kampiun Liga Primer Inggris.

Menanti Pesta MU

The FA

CUPSiaran langsungMNC TVSabtu (14-5)Pukul 21.00 WIB

FINAL PIALA FA

Saatnya City Tuntaskan Penantian Panjang

TRANSFER PEMAIN

San Siro Selalu Terbuka bagi Kaka

‘PLAYOFF’ NBA

Bulls Vs Heat di Final Wilayah Timur

Page 18: Lampung Post Edisi Cetak 14 Mei 2011

Wakil Sekretaris Umum KONI Lampung Tadjuddin Nur, didam-pingi Ketua Bidang Humas KONI Lampung Triono Subagyo, Jumat (13-5), mengatakan sejumlah atlet tersebut adalah Zakaria Malik, Hendri Setiawan, dan Eko Wicaksono dari cabang atletik. Lalu dari cabang judo, yakni Livia Susanti, Amsar, dan Asril Isnur serta satu atlet cabang menembak, Maryono.

Yoyok (Triono Subagyo, red) menjelaskan spesialis lari 110 meter gawang putra Zakaria Ma-lik dan atlet lompat galah Hendri Setiawan meraih emas di Kejurnas

Atletik Senior di Jawa Timur, Maret lalu. Sedangkan atlet lom-pat tinggi Eko Wicaksono meraih

emas di Kejurnas Atletik Junior di Jakarta.

Semetara itu, judoka Livia Susanti merebut emas kelas 78 kg putri Kejurnas Senior dan Junior Kartika Cup III 2010 di Magelang, Jawa Ten-gah. Di kejurnas yang sama, judoka Amsar meraih perak kelas 66 kg putra dan Asril Isnur meraih perunggu kelas 100 kg putra.

Sedangkan penembak Lampung, Maryono, meraih

emas nomor free pistol Kejurnas Duel Meet di Jakarta, Januari 2010. Kemudian meraih perak pada nomor yang sama di kejurnas Anniversary Cup XXX 2010 di Jakarta, Juni tahun lalu.

Yoyok, yang juga Humas Lam-pung Jaya, mengatakan Lampung masih memiliki banyak peluang meloloskan atletnya ke PON XVIII. Sebab, belum semua cabang menggelar kejurnas yang juga prakualifikasi PON, termasuk Porwil Sumatera yang digelar akhir Juni mendatang.

Mengenai program untuk me-ningkatkan jumlah atlet lolos PON, Yoyok mengatakan program Lampung Jaya sebagai salah satu upaya untuk mewujudkannya. Tentunya dengan terus bersinergi dengan pengurus dan pelatih di pengprov masing-masing.

Ketua Harian Pelaksana Pro-gram Lampung Jaya Frans Nurse-to menguraikan program Lam-pung Jaya telah digulirkan sejak 2009 dengan tujuan memfokus-kan pembinaan yang dilakukan berjenjang. Frans mengatakan Lampung Jaya digelar untuk me-ng awal pelaksanaan latihan atlet, khususnya mengevaluasi perkem-bangannya. Dengan demikian, terdapat degradasi dan promosi selama proses pembinaan Lam-pung Jaya. (VER/O-2)

VARIA SPORT

29 Drumben Ramaikan Lomba BANDAR LAMPUNG̶Sebanyak 29 unit satuan drum-ben dari klasemen SD, SMP, dan SMA dari berbagai daerah se-Lampung memastikan ikut lomba drum-ben pelajar se-Provinsi Lampung di Gunungsugih, Lampung Tengah, Sabtu (28-5). Demikian hasil rapat pantia lomba di Anjungan Lampung Tengah (PKOR) Way Halim, Bandar Lampung, Jumat (13-5). Koordinator seksi lomba Amin Syukri mengatakan kompetisi mempertandingkan lomba unjuk gelar (LUG) dan lomba kirab Nusantara (LKN) serta per-orangan. Menurut Amin, panitia masih menerima pendaftaran hingga 24 Mei sekaligus technical meeting di gedung Kopiah Emas Gunungsugih, Lampung Tengah. (VER/O-2)

Pematang Pasir Juara Dandim CupKALIANDA̶Tim putra Pematang Pasir, Kecamatan Ketapang, Lamsel, menjadi kampiun turnamen terbuka bola voli Dandim Cup II di lapangan Makodim 0421 Lamsel, Jumat (13-5) sore. Dalam partai fi nal Pematang Pasir mengandaskan Agom Jaya Kalianda 3-0.Sedangkan juara ketiga direbut Yonif 143 setelah menumbangkan Barokah 3-0. Laga puncak kemarin juga disaksikan Dandim Letkol C.Z.I. Kun Wardana, Sekkab Lamsel Sutono, Kasdim Mayor Inf. Bowo S., dan Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Lamsel Teguh Iriyanto. (KRI/O-2)

O L AH R A G ASabtu I 14 Mei 2011 Lampung Post I 18

Ketujuh atlet Lampung

yang lolos ke PON 2012

terdiri dari tiga atlet

atletik, tiga pejudo, dan

satu atlet menembak.

BANDAR LAMPUNG (Lam-post): Manajemen tim se-pak bola Pra-PON Lampung mengerucutkan 33 pemain menjadi 27 untuk masuk pem-binaan superintensif. Proses

eliminasi terus berjalan melalui try out maupun try in selama masa persiapan tim menjelang Pra-PON di Bengkulu, 4 Juni nanti.

“Berdasar pada penilaian manajemen dari empat laga try in, sejumlah pemain ha-rus dicoret atas dasar kriteria pelatih,” ujar Asisten Manajer Tim Pra-PON Lampung Aria Khalief di Sekretariat PSSI Lampung, Stadion Sumpah Pemuda Way Halim, Ban-dar Lampung, Jumat (13-5). Menurut Aria, meskipun telah memilih 27 pemain, pihaknya berencana memasukkan dua pemain Lampung yang masih memperkuat daerah lain, yakni Muhamad Guntur Triaji dan Manda Cingi.

Para pemain yang lolos selek-si adalah Nova Setya Darma, Anggun Budi Kusuma, Rizky Syahputra, Andre, Aditya Riz-ky pada posisi kiper. Lalu Yudi Pramono, Hardiyanto, Deni Proklamasi Nasution, Farid Hamdan, Muhammad Imam Sutadi, Hari Kurniawan, dan Dodi Hadi Wibowo di posisi pemain belakang.

Kemudian Frendi Saputra, Mulyono, Imam Firmansyah, Dwi Apriansyah, Agus Riyanto Subagio, Julianto, Suhardi, dan Andi Rizki Purwanto di posisi pemain tengah. Rico Ustiadi, Dasta, Mohammad Agung Effendi, Patar Feri Anggara, Muhammad Nurudin, Edi Su-santo, dan Yoni Nusa Amanta untuk posisi striker. (VER/O-2)

AFC CUP 2011

Chonburi MenjadiLawan Berat SFCPALEMBANG (Lampost): Sriwijaya FC (SFC) hanya menempati posisi runner up grup F AFC Cup 2011. Juara grup H Chonburi FC akan menjadi lawan berat mereka di 16 besar. Kon-federasi Sepak Bola Asia (AFC) menggelar cuma satu kali pertandingan di 16 Besar. Laga telah ditentukan akan dimainkan di kandang delapan juara grup.

Skuat besutan Ivan Kolev akan menghadapi juara grup H Chonburi FC. Berdasarkan jad-wal, Sriwijaya vs Chonburi dipanggungkan pada 25 Mei mendatang. “Chonburi mung-kin memang lawan berat. Apalagi tim itu di kandangnya pernah mengalahkan Persipura. Namun, saya akan mempersiapkan pemain secara maksimal supaya dapat mengalahkan lawan,” kata Kolev, Jumat (13-5).

Kolev mengaku paham peta kekuatan klub-klub Thailand. “Kalau dulu klubnya tidak terlalu kuat, justru tim nasional mereka yang bagus. Namun, kini klub-klub Thailand, seperti Chonburi, sudah memperlihatkan kemajuan,” ujar Kolev.

Laskar Wong Kito juga dipastikan tidak akan diperkuat kaptennya, Keith Kayamba Gumbs, yang terkena hukuman akumulasi kartu kuning. (O-1)

UMUMKAN CALON KETUA

Ketua Komite Normalisasi Agum Gumelar (tengah) mengumumkan nama-nama calon yang mengikuti bursa pemilihan ketua umum, wakil ketua umum, dan anggota exco PSSI periode 2011—2015 di kompleks Gelora Bung Karno Senayan, Jakarta, Jumat (13-5). Di antara nama-nama tersebut, tidak ada nama George Toisutta dan Arifi n Panigoro meskipun keduanya menang banding di Komite Banding, Kamis (12-5).

� ANTARA/PUSPA PERWITASARI

7 Atlet LampungLolos ke PON 2012BANDAR LAMPUNG (Lampost): KONI Lampung memastikan tujuh atlet Lampung Jaya mengantongi tiket PON 2012. Hasil itu didapat setelah ketujuh atlet tersebut menjadi yang terbaik pada seleksi ataupun kejuaraan nasional cabang masing-masing hingga pertengahan Mei 2011.

TIM SEPAK BOLA PRA-PON

27 Pemain LolosSeleksi Lanjutan

JAKARTA (Dtc/Lampost): Komite Normalisasi (KN) tetap memutuskan George Toisu� a dan Ari� n Panigoro tidak ber-hak menjadi calon ketua umum PSSI. Keputusan ini menganu-lir putusan Komite Banding Pemilihan PSSI.

Hal itu diumumkan KN saat jumpa pers di ruang VVIP Sta-dion Utama Gelora Bung Karno, Jumat (13-5). “KN tidak meneri-ma keputusan Komite Banding terhadap George Toisu� a dan Arifin Panigoro,” ujar Ketua KN Agum Gumelar.

Komisi Banding Pemilihan PSSI, Kamis (12-5), menyatakan menerima banding George dan Arifin dan keduanya boleh mengikuti pemilihan ketua umum PSSI 2011—2015.

“KN melihat dari awal mere-ka memang tidak diveri� kasi KN,” kata Agum, di dam pingi

empat anggota KN, yakni Djoko Driyono, F.X. Hadi Ru-dyatmo, Sinyo Aliandoe, dan Sumaryoto. “Kami kembali ke proposal awalnya. Tertuang da-lam surat tanggal 6 Mei bahwa ada yang punya hak banding dan ada yang tidak punya hak banding. George dan Arifin tidak diterima karena tidak punya hak banding.”

Dengan adanya keputusan itu, KN telah menetapkan calon ke-tua umum, wakil ketua umum, dan calon anggota Komite Ekse-kutif PSSI yang akan dipilih pada Kongres PSSI 20 Mei nanti.

Sebelumnya, pemilik hak suara Kelompok 78 meminta KN tidak menolak hasil ban-ding yang diajukan George Toisu� a dan Ari� n Panigoro karena mereka tidak berhak menganulir keputusan Komite Banding. (MI/O-2)

KISRUH PSSI

KN Anulir Putusan Komite Banding

Page 19: Lampung Post Edisi Cetak 14 Mei 2011

Bertanding di babak ke-tiga, Jumat (13-5) dini hari, Wozniacki dengan mudah mengalahkan Wickmayer pada set pertama dengan skor 6-1. Namun, unggulan teratas itu mendapat perlawanan he-bat pada set kedua meskipun akhirnya menang 7-6.

Pada babak selanjutnya, Wozniacki akan berhadapan dengan Jelena Jankovic. Ung-gulan kelima itu menghenti-kan petenis kualifikasi asal Spanyol, Anabel Medina Gar-rigues 6-4, 2-6, dan 6-2.

Azarenka harus bertarung tiga set sebelum menyingkir-kan Anastasia Pavlyuchen-kova (Rusia). Petenis Bela rusia yang ditempatkan sebagai unggulan ketiga itu menang 6-4, 4-6, dan 6-2. Unggulan ketujuh Maria Sharapova akan menjadi lawan Azarenka pada perempat � nal.

Sharapova memastikan satu tempat di 8 besar usai menum-bangkan unggulan ke-10 Sha-har Peer dari Israel 6-2 dan 6-2. Juga melewati babak ketiga Li Na dan Francesca Schiavone.

Li Na juga tak menemui banyak kesulitan saat bertemu Jarmila Gajdosova (Australia). Unggulan keempat asal China itu menang 6-2 dan 6-1.

Schiavone yang diunggul-kan di tempat kedua juga masih bertahan. Dia menun-dukkan Daniela Hantuchova 3-6, 6-2, dan 7-5 untuk bertemu Samantha Stosur (Australia).

Putra Novak Djokovic melang-

kah ke perempat � nal Roma Masters usai mengalahkan Stanislas Wawrinka. Pada ba-

bak delapan besar, dia sudah ditunggu Robin Soderling.

Di babak ketiga yang dige-lar Jumat (13-5) dini hari, Djokovic tak menemui ba-nyak kesulitan memulangkan Wawrinka. Unggulan kedua asal Serbia itu menang dua set langsung 6-4 dan 6-1.

Soderling akan jadi lawan Djokovic pada babak selan-jutnya. Petenis Swedia yang diunggulkan di tempat ke-lima itu lolos setelah bekerja keras sebelum mengakhiri perlawanan Nicolas Almagro 6-3, 3-6, dan 6-4.

Rafael Nadal tak menemui hambatan berarti saat bertemu Feliciano Lopez. Meskipun sempat sakit, petenis nomor satu dunia asal Spanyol itu menang mudah 6-4 dan 6-2.

Pada perempat � nal, Nadal bertemu Marin Cilic (Kroasia). Cilic lolos setelah menyingkir-kan Mardy Fish (Amerika Serikat) 7-6 dan 6-3.

Nasib sial harus diterima Roger Federer bernasib. Kiprah unggulan ketiga asal Swiss ini harus terhenti di babak ketiga setelah kalah dari Ric hard Gas-quet (Prancis). Setelah melalui duel tiga set yang berlangsung alot, Federer menyerah 6-4, 6-7, dan 6-7. (O-1)

BANDAR LAMPUNG (Lam-post): Yamaha U-13 Foot-ball Festival Lampung yang diikuti 28 tim mulai digulir-kan hari ini (14-5) di Stadion Sumpah Pemuda, PKOR Way Halim, Bandar Lampung. Menurut rencana kompetisi penjaringan wakil Lampung untuk kejuaraan serupa ting-kat nasional dibuka langsung Ketua Umum Pengprov PSSI Lampung Hartarto Lojaya.

Hal itu dipastikan Ketua Panitia Yamaha U-13 Football Festival Lampung Jimmy, Jumat (13-5). Menurut Jimmy, kompetisi hasil kerja sama PT Yamaha Motor Indonesia den-gan Pengprov PSSI Lampung diikuti 28 tim se-Lampung yang dibagi delapan pul.

Peserta terdiri dari SSB Kota Metro, SSB Pemuda Pancasila Metro, SSB Ceng-keh Putra Junior Metro, dan PS Komet Metro. Kemudian SSB Pratama Panjang, Tisaga Panjang, Gaza Pesawaran, Kapela, Dharma Pala Panjang, dan Keadilan Gading.

Selanjutnya SSB Lampung Barat, Bilabong, PU I, PU II, PU III, Yamaha Tulang-bawang Barat, dan Bintang Timur. SSB Bukitkemuning, Bintang Utara, Catur Tunggal, Indonesia Muda, BMC Ga-ding, Sekampung, dan Rawa-

jitu. SSB Tanggamus, Satria Muda, dan Mesuji serta juara bertahan Tunas Saburai.

Jimmy, yang ditemui di sela-sela screening pemain di Stadion Sumpah Pemuda mengatakan pertandingan hari pertama diisi penyisihan hingga 16 besar dan dilanjut-kan Minggu hingga meng-hasilkan tim terbaik. Panitia juga telah menempatkan tim talent scouting dari Pengprov PSSI untuk menjaring 11 pemain terbaik. “Lampung nantinya diwakili tim yang diperkuat pelatih dan empat pemain tim juara serta 11 pemain hasil talent scouting,” kata Jimmy.

Kompetisi anak-anak usia di bawah 13 tahun ini juga berlangsung di 10 daerah di Indonesia mulai 24 April hingga 29 Mei 2011. Pada perhelatan tahun keempat ini, Makassar merupakan kota pembuka diikuti Me-dan pada waktu yang sama. Kemudian Padang dan Bali (1 Mei), Jawa Barat (8 Mei), Jambi dan Lampung (14--15 Mei). Jawa Timur dan Jawa Tengah (22 Mei) serta Jakarta (29 Mei).

Satu tim terbaik masing-masing dari sepuluh daerah tersebut akan bersaing di tingkat nasional. (VER/O-2)

LE MANS (Dtc/Lampost): Trio pem-balap tim R e p s o l H o n d a

menjadi yang tercepat di sesi latihan pertama MotoGP Prancis, Jumat (13-5). Casey Stoner adalah yang terbaik, diikuti Dani Pedrosa, dan Andrea Dovizioso.

Dalam sesi itu, Stoner, yang belum pernah memenangi balapan di Sirkuit Le Mans sepanjang kariernya di grand prix, membukukan waktu 1 menit 34,133 detik. Ia unggul 00,298 detik dari Pedrosa dan 0,675 detik dari Dovizioso.

Pembalap Honda lain dari tim San Carlo Gresini, Marco Simoncelli, mengisi tempat keempat. Setelah itu baru ada

pembalap non-Honda, yakni Jorge Lorenzo (Yamaha) dan Valentino Rossi (Ducati), yang masing-masing di urutan lima dan enam.

Simoncelli dan Randy de Puniet pada awalnya menem-pel ketat Stoner, tapi para pembalap Honda berangsur-angsur memperbaiki posisi.

Dovizioso sempat men-duduki peringkat dua dengan mengudeta Simoncelli, se-mentara Rossi naik peringkat di belakang Stoner, Dovizioso, dan Simoncelli.

Di lap selanjutnya giliran Pedrosa menempel Stoner dan mengungguli Dovizioso. Rossi melorot ke posisi enam, di belakang mantan rekan satu timnya Lorenzo yang berhasil menyodok ke posisi lima. (O-1)

VARIA SPORT

Serena Absen di Prancis Terbuka PARIS̶Grand Slam Prancis Terbuka tahun ini dipastikan tanpa kehadiran Serena Williams. Panitia penyelenggara kejuaraan (FFT), Jumat (13-5), menyatakan juara 2002 itu absen karena kondisi kesehatannya belum sempurna. “Petenis Amerika Serena Williams yang kondisinya belum pulih sepenuhnya̶terkait dengan masalah paru-paru dan cedera kaki̶menarik diri dari turnamen,” demikian keterangan FFT seperti dilansir dari Reuters.Serena terakhir kali tampil di kompetisi resmi pada Juli tahun lalu. Rententan cedera dan masalah kesehatan membuatnya harus melewatkan sejumlah kejuaraan. Hal ini membuat peringkat dunia petenis kelahiran 26 September 1981 tersebut turun hingga urutan 17.Ada kemungkinan Prancis Terbuka 2011 juga minus Wil-liams bersaudara. Pasalnya, kondisi Venus Williams pas-cacedera pinggang juga belum bisa dipastikan. (DTC/O-1)

‘Simoncelli Takkan ke Superbike’ROMA̶Tim San Carlo Honda Gresini membantah rumor Marco Simoncelli bakal tampil di salah satu seri kejuaraan World Superbike (WSBK) musim ini. Kabar ini muncul usai pembalap kribo itu hadir dalam Superbike di Monza, Italia, akhir pekan kemarin.Saat itu Simoncelli terlihat berada di garasi tim WSBK Honda dan kemudian duduk di motor Ten Kate. Hal tersebut membuat rumor rider berjuluk Super Sic itu akan tampil di salah satu balapan WSBK musim ini semakin kencang.“Marco Simoncelli, pembalap HRC yang berkompetisi di kejuaraan dunia MotoGP bersama tim San Carlo Honda Gresini, tak akan ambil bagian dalam seri mana pun pada kejuaraan World Superbike 2011,” demikian pernyataan tim seperti dilansir dari Crash. (DTC/O-1)

Tiger Woods Kembali Cedera FLORIDA̶Tiger Woods mundur dari turnamen golf Players Championship di Sawgrass, Florida, setelah cedera lutut dan otot tungkainya kambuh. Bekas pegolf nomor satu dunia ini bermain di turnamen pertamanya sejak cedera dalam turnamen Masters pada April lalu.Namun, ia memutuskan mundur di separuh jalan turna-men itu setelah cederanya kambuh. “Awalnya adalah lututku, lalu ke tungkai, dan kemudian menjalar ke pergelangan kaki,” kata Woods. “Rasanya kaku semua, seperti sebuah reaksi yang menular.” (DTC/O-1)

O L AH R A G ASabtu I 14 Mei 2011 Lampung Post I 19

Petenis unggulan baik

putri maupun putra

belum terhadang

untuk maju ke

perempat � nal.

SEPAK BOLA YAMAHA U-13

28 Tim MulaiBersaing Hari ini

MOTOGP PRANCIS

Trio Honda Kuasai Sesi Pembuka

� REUTERS/GIAMPIERO SPOSITO

BELUM TERHADANG. Petenis Caroline Wozniacki mengejar bola pengembalian lawannya asal Belgia Yanina Wickmayer pada babak ketiga turnamen tenis Roma Terbuka, Jumat (13-5). Unggulan pertama asal Denmark itu menang 6-1 dan 7-6 dan maju ke perempat fi nal.

Hasil latihan bebas I 1. Casey Stoner 1:34.133

2. Dani Pedrosa +00.298

3. Andrea Dovizioso +00.675

4. Marco Simoncelli +00.896

5. Jorge Lorenzo +01.032

6. Valentino Rossi +01.281

7. Randy de Puniet +01.554

8. Nicky Hayden +01.588

9. Cal Crutchlow +01.598

10. Ben Spies +01.610

11. Colin Edwards +01.738

12. Loris Capirossi +02.277

13. Hiroshi Aoyama +02.315

14. Alvaro Bautista +02.377

15. Toni Elias +02.864

16. Hector Barbera +02.903

17. Karel Abraham +03.021

Wozniacki Melangkah ke 8 BesarROMA (Dtc/Lampost): Caroline Wozniacki merebut tiket perempat � nal Roma Terbuka usai menundukkan Yanina Wickmayer. Victoria Azarenka juga lolos meski harus bersusah payah terlebih dahulu.

Page 20: Lampung Post Edisi Cetak 14 Mei 2011

Pemimpin Umum: Bambang Eka Wijaya. Wakil Pemimpin Umum: Djadjat Sudradjat. Pemimpin Redaksi: Sabam Sinaga. Wakil Pemimpin Redaksi: Heri Wardoyo. Pemimpin Perusahaan: Prianto A. Suryono. Kepala Divisi Percetakan: Kresna Murti. Dewan Redaksi Media Group: Elman Saragih (Ketua), Ana Widjaya, Andy F. Noya, Bambang Eka Wijaya, Djadjat Sudradjat, Djafar H. Assegaff , Laurens Tato, Lestari Moerdijat, Rahni Lowhur Schad, Saur M. Hutabarat. Sugeng Suparwoto, Suryopratomo, Toeti Adhitama. Redaktur Pelaksana: Iskandar Zulkarnain, Iskak Susanto. Sekretaris Redaksi: M. Natsir. Redaktur: Alhuda Muhajirin, Sri Agustina, Amiruddin Sormin, Wiwik Hastuti, Heru Zulkarnain, Zulkarnain Zubairi, Hesma Eryani, Sudarmono, Trihadi Joko, Umar Bakti, D. Widodo. Asisten Redaktur: Aris Susanto, Muharam Chandra Lugina, Musta’an, Kristianto, Nova Lidarni, Syaifulloh, Lukman Hakim. Liputan Bandar Lampung: Juniardi, Sri Wahyuni, Rinda Mulyani, Vera Aglisa, Sony Elwina Asrap, Zainuddin. Biro Lampung Utara: Buchairi Aidi (Kabiro), Ruhiman, Hari Supriyono. Lampung Barat: Henri Rosadi (Plt. Kabiro), Eliyah. Way Kanan: Yoel Lukasim (Kabiro), Warseno, Mat Saleh. Lampung Tengah: Ikhwanuddin (Kabiro), Andika Suhendra (Wakabiro), M. Lutfi , Agus Hermanto. Metro/Lampung Timur: Sudirman (Kabiro), Djoni Hartawan Jaya (Wakabiro), Chairuddin (Wakabiro), Agus Chandra, Eddy Ribut Herwanto, Suprayogi. Tulangbawang: Muhammad Guntur Taruna (Kabiro), Juan Santoso Situmeang. Tanggamus: Mif Sulaiman (Kabiro), Sudiono, Sayuti, Widodo. Lampung Selatan: Herwansyah (Plt. Kabiro), Aan Kridolaksono, Usdiman Genti. Pesawaran: Meza Swastika. Desain Grafi s: DP. Raharjo, Sugeng Riyadi, Sumaryono, Sugito, Malianingsih, Ridwansyah, David Jackson, Djadi Satmiko, Ferial, Nanang B, Dede Darmawan, Nurul Fahmi. Penerbit: PT Masa Kini Mandiri. SIUPP: SK Menpen RI No.150/Menpen/SIUPP/A.7/1986 15 April 1986. Harga: Eceran per eksemplar Rp3.000 Langganan per bulan Rp75.000 (luar kota + ongkos kirim). Account Executive Iklan: Oki Haray, Merry Destaria, Shiera Maqhruf, Mardlian Shah, Ferawati. Manajer Keuangan dan Akunting: Rosmawati Hara-hap. Manajer Sirkulasi: Indra Sutaryoto. Alamat Redaksi dan Pemasaran: Jl. Soekarno Hatta No.108, Rajabasa, Bandar Lampung, Telp: (0721) 783693 (hunting), 773888 (redaksi). Faks: (0721) 783578 (redaksi), 783598 (usaha). http://www.lampungpost.com e-mail: [email protected] [email protected]. Kantor Pembantu Sirkulasi dan Iklan: Jl. A.Yani No.7 Bandar Lampung, Telp: (0721) 255149, 264074. Jakarta: Gedung Media Indonesia, Kompleks Delta Kedoya, Jl. Pilar Raya Kav. A-D, Kedoya Selatan, Kebon Jeruk, Jakarta Barat. Telp: (021) 5812088 (hunting), 5812107, Faks: (021) 5812113. Kalianda: Jl. Sanggar Pramuka No. 9, Kalianda Telp/Fax: (0727) 322724. Pringsewu: Jl. Ki Hajar Dewantara No.1093, Telp/Fax: (0729) 22900. Kotaagung: Jl. Ir. H. Juanda, Telp/Fax: (0722) 21708. Metro: Jl. Imam Bonjol No.1, Telp/Fax: (0725) 47275. Menggala: Jl. Gunung Sakti No.271 Telp/Fax: (0726) 21305. Kotabumi: Jl. Pemasyarakatan Telp/Fax: (0724) 26290. Liwa: Jl. Raden Intan No. 69. Telp/Fax: (0728) 21281. Percetakan: PT Masa Kini Mandiri, Jl. Soekarno - Hatta No. 108, Rajabasa, Bandar Lampung Isi di Luar Tanggung Jawab Percetakan

Misbahus SururMahasiswa Pascasarjana Universitas Islam Negeri (UIN) Maulana Malik Ibrahim, Malang

Sebagai jendela pengetahuan yang menumpu pada ke-mampuan daya (me)resepsi, habitus “membaca” lazim pu-

nya produktivitas ganda. Selain aku-mulasi dalam bentuk ujaran atau lisan (speaking), tabiat ini tentu saja dapat memantulkan resonansi dalam tulisan (writing). Dan, buku –salah satunya-, sebagai jantung di mana degup teks memompa darahnya, guna mendapat-kan vitalitas. Juga ruang, di mana me-kanisme “membaca” bekerja. Adalah tanda mata (reminder) bagi sesiapa yang tak letih menajamkan indra dan pikirannya. Tersebutlah Wolfgang Iser, yang mengatakan semua objek yang kita baca (teks-teks) pada akhirnya menyisakan celah-celah (Cavallaro, 2004: 99). Katakanlah sebagai semacam “pintu masuk” yang, sering tak sadar, disediakan pengarang, di mana pem-baca –dengan cara dan kemampuan menyerap yang berbeda-beda, mem-benamkan diri ke sana. Entah aktivitas itu kelak sekadar semata pleasure atau akan menjadi sarana memadukan kem-bali komponen-komponennya ke dalam berbagai perayaan dan interaksi tulisan yang lebih baru (?).

Namun, lepas dari itu, ketika sebuah teks mendapatkan apresiatornya, lebih-lebih respons dalam reproduksi yang di-vergen, baru aktivitas ”membaca” dapat bertiwikrama. Suatu fase (per)gerak(an) teks, awal dari impuls bagi titik cerah untuk menuai momen-momen katarsis, atau ekstase (kata-kata). Di mana pem-baca dan teks, dalam kadar tertentu pu-nya kesanggupan untuk saling bertaut dalam interaksi yang terbuka, intim, dan sepenuhnya. Dan memang laku “membaca”, setidaknya, adalah upaya memasuki relung-relung kata, untuk menyibak segenap sisi dan menelusuri lipatan-lipatan petanda yang mengeram dalam ruang bahasa. Sebuah ruang, yang tak jarang menyimpan, kemudian menghantarkan, momen, yang dalam

kata-kata Barthes, biasa disebut Jouis-sance. Yakni istilah bagi kondisi atau momen, saat-saat membaca mampu mendapatkan ”rasa nikmat”, yang bisa sampai tak berhingga.

Sastrawan-kritikus, Jean-Paul Sartre, karena sebuah tulisan, pernah dihantam kritik suatu kali. Kala itu, Sartre–dari pengakuannya-kerap dikritik atas nama sastra, tanpa satu pun dari para peng-kritik mende� nisikan sastra yang dimak-sud mereka. Pada sebuah kesempatan ia menganggap balik kritik tersebut dengan nada setengah mengilah: “Jawaban ter-baik untuk mereka (para pengkritik itu) adalah memeriksa kembali seni menulis (the art of writing)”. Dengan mengajukan tiga buah rumusan: what, why dan for whom does one write. Dari peristiwa ini, Barthes, yang punya perhatian lebih pada Sartre dan ter-utama sastra, lalu menu-lis risalah Writing Degree Zero (WDZ). Berangkat dari tiga buah perta-nyaan menohok dan in-spiratif yang disodorkan Sartre itu (S.T. Sunardi, 2004: 7-8). WDZ masih berusaha menjawab ih-wal kenapa seseorang mula-mula menulis. S. Sontag–yang pernah membubuhkan pengantar di buku ini-di mana sebelumnya mengakui bayang-bayang Sartre pada Barthes, kemudian hari turut menga� rmasi. Sebagai bukti orisinalitas Barthes, karena jawaban lain yang berbeda dari Sartre.

Namun, alih-alih Barthes menjawab rumusan Sartre itu. Dalam karya ini ia mengajukan jawaban lain berupa ga-gasan sastra terlibat (literature engagee) ala dirinya. Ihwal karya yang menurut Barthes punya tempat khusus di antara bentuk subjungtif (ajakan) dan imperatif (perintah). Lebih jauh ia memaparkan teori tulisan (writing), yang melampaui bahasa (language) dan gaya (style) milik umum. Bagi Barthes, jika bahasa dan gaya produk alami dari waktu, tulisan (writing) adalah pilihan kemanusiaan. Ia tak dihidupi oleh semacam kebisingan ideologis, kepentingan jangka pendek

dan sejawatnya. Sastra terlibat bagi Bar-thes adalah sastra yang–salah satunya-justru dapat mengosongkan dirinya dari hal-ihwal di atas. Di mana tulisan benar-benar menjadi sekadar passion of writing bagi penulis.

Nirwan Dewanto dalam buku Senjakala Kebudayaan, dengan sangat baik, pernah menyinggung persoalan yang barangkali tak jauh berbeda. Pada salah satu esai, Nir-wan membandingkan aspek politis dalam Seratus Tahun Kesunyian-nya Marques yang memang penuh hiruk politik, dengan Olenka-nya Budi Darma yang ditengarai sepi dari itu. Dari pengamatan dan telaah yang cukup dalam, Nirwan menyim-pulkan novel Olenka yang seolah cuma beryanyi sunyi pun sungguhnya tak lepas dari aspek politik juga. Bagaimana wujud keterlibatan dan ungkapan kesadaran

politik di sana? Dengan mengandaikan capaian dalam puisi lirik dan puisi slogan. Nirwan mengatakan puisi lirik lebih menyubversi ke-sadarannya diban ding puisi slogan. Alasannya, sastra sudah mengan-dung unsur politis da-lam dirinya.

***Menulis memang

laku produktif, dan karena itu butuh sebuah “gerak kreatif”. Dengan me-dium bahasa yang hidup; mengalir dan senantiasa menuju dialog. Sebab itu pula, misalnya menulis karya sastra, jamak adalah menulis untuk tak hanya berjalan pada jalan yang lempang; tra-disi literer yang ada. Melainkan untuk melengkapi dan bahkan melampauinya. Menulis sastra, adalah ikhtiar mengolah gaya dan memperbarui keterampilan, begitu ungkap G. Flaubert. Semacam rute untuk merambah ”kebaruan” pola dan ucap, yang (mesti) ditempuh penyair, misalkan ini dalam ranah puisi. Demi menempa kemudaan wicara (pure speech). Yang meliputi intensitas diksi, bentuk ungkap, gaya bahasa, kalau boleh menyebut beberapa di antaranya.

Ibn Jinni, terkait ini, yang saya kutip

keterangannya dari Adonis, pernah mengatakan, kebaruan adalah nilai yang ada pada dirinya sendiri. Dalam keterangan yang sama, Ibn Rasyiq menambahkan, bahasa perumpamaan (metafora) adalah puisi yang paling sulit; sangat tak mudah ditangani. Oleh sebab itu, untuk melahirkan karya, bagi Barthes, selain menghasilkan bahasa (language) dan gaya (style), mau tak mau seorang (penulis) tertuntut memuncul-kan writing. Di sini, jika bahasa dan gaya adalah dimensi horizontal dan vertikal, tulisan (writing) ala Barthes adalah se-jenis suara pribadi dari seorang penulis yang unik (S.T. Sunardi, 2004: 8).

Demikianlah, menulis adalah belajar kembali membaca teks, memasuki keda-lamannya, dan mungkin hingga ter-serap larut olehnya. Entah kelak nyang-kut atau terus-terusan hanyut, yang jelas kita sering kemudian berusaha mengisi celah-celah yang ada, sesuai dengan ho-rizon dan subjektivitas masing-masing. Sebab, kon� gurasi teks yang variatif itu memang jamak kita (pembaca) reaksi dengan tingkat dan kapasitas yang berbeda-beda pula. Akhirnya, teks -yang dicipta pengarang-, seberapa pun daya artistiknya, sejauh apa pun kekuatan literer dan jangkauannya, tak lebih berguna tanpa (semangat) pembacaan yang tak henti-henti. Juga terdapatnya sebuah konstruksi dan realisasi-realisasi yang berkelanjutan. Dan begitu seterusnya.

Inilah hal atau momen yang dalam pemikiran Barthes dinamai writerly (ba-rangkali dalam tingkat tertentu, selevel atau bahkan nyaris menyamai konsep exotopy-nya Bakhtin, atau interteks-nya Kristeva). Di mana posisi pembaca (pra-menulis) tak hanya puas berkubang da-lam lumpur snobis atau melulu terpukau oleh sihir epigonnya. Tapi selalu terbuka dan membuka diri, sehingga denyut produktivitas juga sensibilitas “yang berbeda” dapat timbul dan terjaga. Di titik ini juga kemungkinan teks menjadi wahana trance, -atau trace kalau meru-juk nubuat Derrida-, tergelar lebar. Lagi pula bukankah memang tak ada tanda (bahasa, teks dan sejenisnya) yang hadir untuk dirinya sendiri (?). �

Iwan GunadiPemerhati Komunitas Sastra

Pengimbuhan nama komuni-tas sastra pada biogra� para sastrawan generasi 1980-an ke depan atau pada bagian

identitas para sastrawan di akhir atau awal karya mereka yang dipublikasikan di suatu media cetak laksana pengim-buhan suatu otoritas. Artinya, nama itu memang punya wewenang dalam bidang tersebut.

Ini seperti sebangun dengan kesan adanya otoritas ilmiah ketika seseorang mengidenti� kasi dirinya sebagai alum-nus suatu jenjang kesarjanaan tertentu pada akhir atau awal sebuah tulisan pada bidang yang berhubungan dengan gelar kesarjanaan tersebut, yang dipub-likasikan suatu media cetak.

Atau, ketika seseorang mengidenti-� kasi sebagai anggota suatu organisasi profesi tertentu yang memang membu-tuhkan gelar kesarjanaan tertentu untuk menjadi salah satu anggotanya. Misal-nya, Ikatan Dokter Indonesia (IDI), Ikat-an Sarjana Ekonomi Indonesia (ISEI), atau Himpunan Sarjana Kesusastraan Indonesia (Hiski). Kalau itu yang terjadi, boleh jadi, komunitas sastra menjadi semacam pemberi otoritas ilmiah.

Dalam kondisi pemaksaan atau pereka yasaan itu, boleh jadi, yang mun-cul adalah kecenderungan seperti ini: seseorang yang merasa belum menjadi sastrawan menjadikan komunitas sastra sebagai “kendaraan” yang akan me-nyulapnya sebagai sastrawan. Komuni-tas sastra berperan sebagai legitimator status “kesastrawanan”.

Fenomena semacam itu mengemuka

lantaran tak sedikit komunitas sastra dibentuk dengan relasi yang tidak im-bang antaranggotanya. Dalam bahasa politik, ia dikenal sebagai kekuasaan. Relasi yang tidak imbang tersebut mungkin lahir lantaran komunitas sastra itu sejak awal memang berfungsi sebagai sanggar atau wadah pembibitan atau pelatihan.

Dalam kondisi demikian, potensi konflik antarkepentingan mungkin lebih kecil untuk terjadi atau bahkan tak ada celah. Sebab, komunitas semacam itu memang dibangun dengan ke-sadaran bahwa relasi antaranggotanya memang timpang alias tidak imbang. Tak heran bila pihak yang terdominasi atau terhegemoni kekuasaan itu tak merasa dirugikan. Kekuasaan dengan citra positif sebagaimana dipahami Mi-chel Foucault tampaknya cocok untuk kondisi seperti itu.

Dalam relasi tak imbang seperti itu, biasanya, ada pemuka yang berperan sebagai pusat kekuasaan. Seluruh in-strumen komunitas berputar dalam he-gemoninya. Seluruh anggota komunitas biasanya berusaha mengidenti� kasi diri sesuai dengan keinginan, pemikiran, dan sikap sang pemuka.

Di satu sisi, kehadiran pelbagai komunitas sastra itu seperti ingin me-negasikan apa yang selama ini disebut pusat: Taman Ismail Marzuki di antara taman-taman kesenian lain, Jakarta di antara provinsi-provinsi lain, majalah Horison di antara majalah-majalah lain atau Horison sebagai sebuah kesendiri-an, rubrik seni dan budaya Kompas pada edisi Minggu di antara harian-harian lain yang memiliki rubrik yang sama, dan seterusnya.

Namun, di sisi lain, kehadiran pelba-gai komunitas sastra seperti mencipta-kan pusat-pusat baru. Bedanya, pusat pertama bersifat institusional yang beragam. Karena itu, sifat acuannya pun samar. Karena acuannya samar, setiap proses kreatif yang mengacu kepadanya masih memiliki potensi keanekaan yang lebih luas. Sedangkan, pusat kedua bersifat personal individual. Karena itu, referennya tegas dan tunggal.

Karena itu, setiap proses kreatif yang bertolak darinya memiliki peluang yang lebih sempit untuk menjadi penuh warna. Boleh jadi, hasil dari setiap proses kreatif itu hanyalah manifestasi dari isi kepala sang pusat atau varian-varian yang hanya sedikit berbeda dari karya-karya kreatif sang pusat. Kalau hal tersebut yang terjadi, pusat-pusat baru yang personal individual ini tentu “lebih berbahaya” untuk suatu kreativi-tas dan inovasitas.

Kon� ik akan reda lebih karena wiba-wa dan kharisma sang pemuka. Bukan lantaran konflik telah terselesaikan secara tuntas. Kalau kemudian dike-tahui kon� ik belum selesai tuntas dan suatu saat muncul lagi, akhirnya, sang pemuka akan mengeluarkan orang yang dianggapnya salah atau membuat suasana yang memaksa orang tersebut keluar dengan sendirinya.

Meski tertutup, sekali lagi, karena orang yang loyal selalu ada di seke liling sang pemuka, konflik tertutup akan selalu terdeteksi oleh sang pemuka.

Kalau hal itu terjadi, biasanya, si anggota akan mengundurkan diri de-ngan berbicara langsung dengan sang pemuka atau pergi secara diam-diam. Anggota seperti itu akan kerapkali ber-

pikir, untuk apa saya tetap di sini kalau satu gagasan pun dari saya tak pernah dihiraukan atau dihargai.

Namun, anggota pembangkang semacam itu memang makhluk langka dalam komunitas sastra dengan sentral tokoh yang berwibawa dan kharisma-tis. Sebab, setiap anggota yang masuk komunitas seperti itu tentu datang de-ngan niat untuk menggali pengetahuan sedalam-dalamnya dari sang pemuka. Pembelajaran semacam itu, baginya, hanya mungkin terlaksana dengan mulus bila ia tak menjadi pembangkang sang pemuka. Setiap anggota akhirnya memang menyimpan kesungkanan untuk berkonfrontasi dengan sang pe-muka atau pendominasi. Setiap anggota cenderung manut alias taklid.

Akhirnya, ancaman bubar bagi ko-munitas sastra semacam itu biasanya hanya muncul dari sang pemuka sen-diri. Keberadaan komunitas sastra tetap akan terjaga dan bergairah selama sang pemuka tetap bergairah pula. Kalau sang pemuka tak lagi bergairah atau bahkan meninggal dunia, komunitas sastra itu dapat lebih dipastikan akan terancam bubar.

Bubar biasanya tak berarti mati se-lama para mantan anggota masih ada dan berkiprah di dunia sastra. Me reka, terutama pihak pendominasi atau penghegemoni, cenderung tidak suka dengan kata mati tersebut. “Komunitas kami tak mati, tapi vakum untuk semen-tara,” kilahan mereka biasanya begitu. Padahal, yang dimaksud “vakum” di situ seringkali bermakna tak akan ada kegiatan lagi lantaran para anggota telah membentuk komunitas baru atau terlibat dengan komunitas lain. �

Menulis adalah belajar

kembali membaca

teks, memasuki

kedalamannya, dan

mungkin hingga

terserap larut olehnya.

Sabtu I 14 Mei 2011 Lampung Post I 20

P O J O K

P A K D E P A K H O

TAJUK

Kelonggaran untuk GanjaGANJA tidak lagi sepenuhnya barang kriminal di negeri ini. Orang kini bebas membawa dan memilikinya asalkan di bawah 1 gram. Kelonggaran hukum itu dikeluarkan Menteri Hukum dan HAM Patrialis Akbar, Senin (9-5). Alasan-nya sangat pragmatis, yaitu karena penjara sudah penuh sesak.

Demikianlah, barang siapa yang tertangkap membawa ganja di bawah 1 gram, tidak dibawa ke penjara, tetapi dibawa ke panti rehabilitasi setempat.

Tentu saja ketentuan baru itu mengagetkan publik. Tidakkah sang menteri salah omong? Atau “salmi”, salah mikir?

Bayangkan, 1 gram ganja bisa untuk 10 orang. Untuk membuat 90 orang berpesta ganja, cukup 10 orang masing-masing membawa 0,9 gram. Bukankah 0,9 gram di bawah 1 gram?

Hitungan itu menunjukkan betapa dahsyat magnitude penyalahgunaan narkoba yang ditimbulkan oleh peraturan baru itu. Itulah sebabnya ada yang menilai sang menteri barangkali keliru hitung atau salah mikir.

Tak hanya itu. Sang menteri agaknya juga perlu tahu secara menda-lam mengenai ganja dalam konteks global. Bukankah ganja merupakan narkotika yang paling banyak dipakai secara ilegal di dunia, sebagaimana dilaporkan Kantor PBB untuk Urusan Narkoba dan Kejahatan (UNODC)? Bukankah penanaman gelap ganja tersebar di 172 negara atau terjadi di lebih 70% negara anggota PBB?

Bagaimana di negeri ini? Survei yang dilakukan Yayasan Cinta Anak Bangsa menunjukkan bahwa kebanyakan pecandu berat narkoba me-mulai “karier” mereka dengan mengisap ganja. Ganja biasanya menjadi narkoba pilihan awal bagi remaja. Ganja adalah pintu masuk untuk men-jadi penyalah guna narkoba lainnya.

Hal itu dipicu antara lain oleh pengetahuan yang salah bahwa ganja aman karena bersifat herbal. Padahal, dalam jangka panjang ganja meru-sak otak dan pernapasan.

Undang-Undang Nomor 35 Tahun 2009 tentang Narkotika mengatur sangat keras mengenai ganja. Pasal 8 bahkan melarang ganja untuk kepentingan pelayanan kesehatan. Itu lebih keras daripada instrumen internasional (Konvensi 1961) yang mengizinkannya.

Dalam undang-undang yang disahkan di masa pemerintahan Yudhoyono itu, tanaman ganja pun didefi nisikan sangat luas termasuk jeraminya. Namun, kini undang-undang yang keras itu diberi ventilasi untuk pengisap ganja.

Jika dengan larangan yang keras saja ganja terus ditanam ilegal dan beredar gelap, apakah jadinya negeri ini bila orang bebas membawa dan memilikinya sekalipun di bawah 1 gram?

Oleh karena ganja mudah ditanam, sedangkan hukum dibikin longgar, In-donesia bisa-bisa menjadi destinasi mariyuana yang kedua setelah Belanda.

Selain itu, tunggu waktu saja Menteri Hukum dan HAM mengeluarkan ketentuan baru, yaitu koruptor di bawah Rp1 miliar tidak dibawa ke penjara karena penjara sudah penuh. �

NUANSA

AparatSAYA pandangi dua remaja lelaki yang meranjak dewasa itu. Roli (20)

dan Wandi (19). Air mataku hampir menitik, ketika bibir keduanya merangkai kata kebiadaban aparat yang menyiksanya. “Kami harus mengaku membunuh, kalau tidak, kami yang dibunuh. Telinga saya disundut rokok,” kata Roli saat itu.

Duh, Gusti. Kejamnya aparat itu. Dengan kekuasaan-nya dia menganiaya kedua lelaki yang tak bersalah. Padahal, kematian Sariun (45), mandor PT GGP di

Desa Rejomulyo, Abung Timur, Lampung Utara, pada 2010 lalu bukan dosa mereka. “Malang amat kedua anak itu, apa itu kinerja polisi kalau menginterogasi orang,” kata teman.

Entahlah. Setelah mengalami penyiksaan itu, mereka pun divonis 7 tahun. Namun, Pengadilan Tinggi Lampung membebaskan mereka. Terlepas itu kasus salah tangkap atau tidak, sudah ada penganiayaan aparat kepada kedua warga itu.

Mungkin, mereka miskin hingga dapat dijadikan tumbal kebiadapan orang yang menangkapnya. Atau, mereka tak berpendidikan hingga mudah dibodohi dan disalahkan atas kasus yang mereka tak tahu sejarahnya.

“Mereka harus lapor Kapolda atau Kapolri. Ungkap semua kasus yang membuat mereka menderita. Biar keluarga aparat yang menganiaya kedua remaja itu tahu sakitnya dituduh membunuh,” kata teman lagi.

Yang pasti, mereka sudah menderita luka, trauma, dan sakit yang tak akan hilang sampai nyawa berpisah. Telinga dibakar, wajah dihantam kunci inggris, sampai ancaman akan dibunuh, jika tidak mengaku.

Pada peristiwa lain, Aipda Avit mengejar warga dengan sejumlah tembakan di arena organ tunggal. “Duh, apakah aparat kita seperti itu semua,” kata istri saya, ngeri, mendengar semua cerita itu.

“Tidak,” kata saya.Sebab, masih ada Briptu Norman Kamaru yang membuat kita melihat sosok

seorang aparat kepolisian dekat dengan rakyat. Briptu Norman membuat kita melihat dunia, kalau polisi juga manusia. Butuh cinta dan butuh dicintai.

Kita hanya berharap, kasus aparat yang menyiksa dan menuduh Roli dan Wandi cukup satu kali ini saja terjadi. Kita berharap kasus penembakan yang dilakukan Aipda Avit tak lagi terjadi. “Semoga, polisi seperti Briptu Norman semakin banyak dan semakin dicintai warga. Agar polisi memang menjadi sahabat kita,” kata adikku. Semoga. (LUKMAN HAKIM)

Mentan dan KPK juga ikut mengusut kasus penyelewen-gan pupuk bersubsidi.

Semoga bisa membongkar permainan pupuk selama ini. �

Pungli masih marak di BPN, Imigrasi, dan Samsat Ban-dar Lampung.

Ah, enggak berubah juga ya.

� FERIAL

Mengurai Pusat Komunitas Sastra

Teks, Celah, dan Kita

Lampung membangun pusat pendidikan unggulan

terpadu.

Ah, istilah sekolah apa lagi tuh?

Page 21: Lampung Post Edisi Cetak 14 Mei 2011

Sabtu I 14 Mei 2011 Lampung Post I 21

Lampung Post menerima kiriman tulisan berupa opini orisinal dan tidak dikirim ke media lain, tak lebih dari 5.000 karakter. Kirim via e-mail ke [email protected] atau [email protected]. Kami mengutamakan tulisan yang mengkaji fenomena aktual di lingkungan masyarakat Lampung. Pengiriman surat pembaca via e-mail harus dilengkapi alamat lengkap dan nomor telepon.

Jalan Panaragan-Negeribesar Rusak ParahYth. Gubernur dan anggota DPRD Provinsi Lampung. Mohon diperha-tikan dan diperbaiki jalan provinsi antara Kampung Panaragan (Tu-langbawang Barat) dan Kampung Tegal Mukti-Negeribesar (Way Ka-nan) yang kondisinya rusak parah. Apalagi jika musim hujan, jalan digenangi air. Hal itu bisa mengaki-batkan jalan putus dan dikhawat-irkan menimbulkan kecelakaan. Saya memohon Gubernur/DPRD Provinsi menindaklanjuti informasi ini. Atas perhatiannya, kami ucap-kan terima kasih. Ketua BPK Panaragan, Abdullah.

081379016265

Bangun Sekolah Kok Main Ancam?Pemerintah Pusat bangun gedung saja memakai dana rakyat. Kok untuk sekolah rakyat, pemerintah mengancam yang enggak me-nyumbang, enggak dapat raskin. Jadi kayaknya di Desa Bakauheni ini

pemerintah enggak punya peran. Mohon masalah ini diperhatikan pihak berwenang.

085369644879

Ke Mana Membayar Rekening Listrik KLP?Yth. PLN Lamteng. Kami pelang-gan KLP yang sudah ditutup harus membayar rekening listrik di loket mana? Terima kasih.

Putra di Buyutudik, Gunungsugih. 085269815151

Jalan dari Mapolsek Gedungrejo Rusak ParahYth. Bupati Pringsewu. Kami mohon Bapak mengecek kondisi jalan yang rusak parah yang berada tidak jauh dari Mapolsek Gedung rejo, tepat di depan tugu Batre, Gedungrejo, Pringsewu. Jika tidak diperbaiki, takutnya bertambah parah.

082118734376

Jalan Seputihbanyak-Rumbia, Kapan Diperbaiki?Yth. Bapak Bupati Lamteng. Anda

dipilih bukan dilotre, kami mena-ruh harapan besar untuk perubah-an Lamteng setelah Anda terpilih. Kami kecewa atas program kerja Bapak, karena saat ini jalan Se-putihbanyak-Rumbia masih rusak parah, dan belum ada tanda-tanda diperbaiki. Apakah masyarakat harus swadaya membangun jalan? Terima kasih atas perhatiannya.

Dhelta di Gayabaru. 085267975465

Jalan Komering-Kecamatan Anak Tuha RusakSungguh miris jalan di Kabupaten Lampung Tengah, khususnya jalan Komering-Kecamatan Anaktuha. Jalannya rusak parah, kasian yang melintas, mereka harus jalan pelan-pelan karena jalan rusak. Selain itu, lampu jalannya juga tidak ada, pada-hal tempat itu rawan begal. Walau-pun dekat dengan wilayah Pemda dan kantor Bupati, tapi enggak ada tanggapan. Mustahil karyawan-karyawan Pemda tidak melewati jalan tersebut, tapi tidak ada yang

peduli. Mohon kepada pemerintah menanggapi permasalahan yang kecil ini, baru ke masalah besar.

085269480103

Perbaiki Jalan ke SMKN 1 GadingrejoYth. Dinas PU Kabupaten Pring-sewu. Dimohon segera memper-baiki jalan menuju SMKN 1 Ga-dingrejo karena jalan itu penting. Dengan kondisi jalan yang susah dilewati, terkadang membuat ban bocor dan velg motor saya rusak. Selain itu, banyak batu batu besar. Apalagi hujan, tampak seperti sungai, tidak bisa dilewati. Saya pri-hatin dengan keadaan itu. De ngan demikian, saya mohon kepada Dinas PU Kabupaten Pringsewu segera memperbaiki jalan menuju SMKN 1 Gadingrejo. Saya mewakili siswa-siswi SMKN 1 Gadingrejo.

085664617007

Awasi Santunan untuk Anak-anak CacatKepala Dinas Sosial yang terhor-

mat. Tolong diawasi santunan anak-anak cacat, apakah benar-benar tepat sasaran atau tidak. Terima kasih. Abdul Qodir, Sukadana, Lamtim.

085758424040

Simpangpematang Tidak Terlayani Samsat KelilingKami masyarakat Simpangpema-tang, Mesuji, sangat kecewa karena daerah kami tidak pernah tersentuh pelayanan Samsat keliling. Samsat Tulangbawang hanya beroperasi di daerah Tulangbawang Barat, padahal Samsat keliling kan bukan hanya milik Tulangbawang Barat. Kami semua sangat mengharap-kan. Terima kasih.

Sakijo, Simpangpematang. 085768246268

Salut Atas Dibukanya SMS Center SMAN 4 MetroSalut atas terobosan yang cerdas SMAN 4 Kota Metro atas dibukanya SMS Center. Ini sangat membantu kami sebagai orang tua untuk

memantau aktivitas anak-anak kami. Hendaknya langkah ini di-ikuti sekolah-sekolah lain. Terima kasih.

085279743910

Listrik Belum Masuk Dusun BumimakmurTolong kepada Pemda Lampung Utara, tepatnya di desa Bumiratu, Kecamatan Sungkai Selatan. Di tiga dusun, yaitu Dusun Bumi-makmur, Bumiindah, dan Mak-murindah, yang terdata di Desa Bumiratu belum masuk listrik. Sudah dua kali masyarakat me-ngusulkan, tapi belum ada tang-gapan. Terima kasih.

Wildan. 085769620210

Memakai Ponsel Saat BerkendaraanYth. Bapak Satlantas Tuba dan Tuba Barat. Tolong diperhatikan pengendara yang menggunakan ponsel baik telepon/SMS saat mengendarai dan anak yang masih di bawah umur karena

mengakibatkan rawan kecelakaan. Atas perhatiannya kami ucapkan terima kasih.

Satria, Kotabumi, Lampung Utara.085213275600

Petugas DLLAJR Malah Kongko-kongkoKepada yang terhormat Wali Kota Bandar Lampung, tolong ditegor DLLAJR Kota Bandar Lampung ker-janya dari pagi sampai sore hanya kongko-kongko di pos Ramayana, tidak ada respek untuk patroli di dalam kota mengatasi kemacetan lalu lintas.

085267781269

Mobil Pupuk di Seputihjaya Bikin MacetPak Bupati dan Pak Wakil Bupati di Lampung Tengah, dengan hormat tolong pindahkan Gudang Pusri di Seputihjaya karena mobil-mobil pupuk yang bikin macet dan ter-jadinya kecelakaan.

082184724531

Saya Merasa Dirugikan ‘Leasing’

PADA Jumat (13-5), saya membayar kredit sepeda motor milik anak buah atas nama Saidi, di lembaga pembi-ayaan (leasing) VIF di dekat kantor Gubernur Lampung. Setiap bulan, saya membayar kredit Rp348 ribu selama 36 bulan (3 tahun) untuk jenis sepeda motor KTM.

Untuk kredit tersebut, saya sudah mengangsur sebanyak 33 kali dengan bukti terlampir. Bahkan, bukti setoran saya dicap dan ditandatangani saat membayar. Anehnya, saat akan saya lunasi, pihak leasing mengatakan saya harus membayar sebanyak 4 kali ang-suran. Padahal, pada bukti pembayaran jelas-jelas kurang tiga kali angsuran.

Surat pembaca ini saya buat bu-kan untuk menyalahkan pihak lain. Namun, jika memang ada kesalahan penagih yang tidak menyetorkan kepa-da leasing, jangan dibebankan kepada saya sebagai konsumen. Tapi, tagih

kepada pegawai leasing tersebut.Untuk itu, saya meminta kepada

pimpinan leasing VIF untuk mem-berikan pelayanan terbaik kepada konsumen yang sudah rutin membayar kredit. Bersama ini juga saya laporkan, bukti pembayaran asli pun sudah diambil pihak leasing dengan alasan akan dilaporkan ke Jakarta.

Selain itu, yang menjadi pertanyaan saya, saat akan mengambil BPKB sepeda motor di cabang Metro, saya juga dikenakan biaya Rp30 ribu. Saya sendiri tidak tahu itu biaya apa dan untuk apa.

Hendri SahdaMetro

Ponsel 08537809XXXX

Tanggapan PLN Wilayah Lampung

MENANGGAPI keluhan pelanggan di rubrik SMS Interaktif Lampung Post

pada 11 dan 12 Mei 2011, perkenank-anlah kami menyampaikan penjelasan sebagai berikut:

1. Terima kasih atas SMS pelanggan dengan nomor ponsel 08978903091 terkait kondisi kelistrikan di Way Jepara yang sering byarpet. Kami mohon maaf atas ketidaknyamanannya. Byarpet di daerah tersebut terjadi karena adanya kerusakan pada peralatan jaringan listrik tegangan menengah (TM) dan binatang liar yang menyentuh jaringan. Pemadaman yang tidak direncana-kan seperti ini memang tidak dapat diberitahukan sebelumnya karena PLN sendiri baru mengetahui pada saat terjadinya gangguan. Saat ini kon-disi tersebut sudah dapat dipulihkan kembali.

Untuk keluhan kelistrikan di sepu-tar Way Jepara dapat menghubungi informasi gangguan/pelayanan teknik di nomor telepon (0725) 661413 atau datang langsung ke kantor PLN Ranting Sribhawono, Jalan Raya Ma-tarambaru No. 93 Lampung Timur

agar segera ditindaklanjuti oleh petugas kami.

2. Menanggapi SMS pelanggan dengan nomor ponsel 081369666901 di Desa Labtu, sebelumnya kami mo-hon maaf atas ketidaknyamanannya. Dalam hal ini kemungkinan yang menjadi faktor penyebab tagihan re-kening listrik yang tidak normal adalah pemakaian listrik yang berubah atau kesalahan pencatatan meter. PLN telah berupaya untuk menjaga kuali-tas hasil baca meter dengan berbagai cara antara lain dengan menetapkan SLA (service level agreement) terhadap pelaksana baca meter dengan evaluasi yang sangat ketat serta mengenakan sanksi dan denda jika terjadi kesalahan baca meter pada pihak ketiga.

Apabila Bapak/Ibu merasa ada pemakaian tidak wajar khususnya di-anggap terlalu kecil atau terlalu besar dari pemakaian yang wajar, Bapak/Ibu dapat melaporkan dengan datang langsung ke kantor PLN Ranting Sribhawono, Jalan Raya Matarambaru

No. 93 Lampung Timur menemui su-pervisor pelayanan pelanggan dengan mencatat stan meter yang ada di Kwh meter Bapak/Ibu dan membawa rekening listrik terakhir agar segera diproses.

Untuk menghindari risiko kesalahan pencatatan meter, kami menganjurkan Bapak/Ibu untuk melakukan mi-grasi ke listik prabayar. Pada layanan listrik prabayar, pelanggan terlebih dahulu membeli energi listrik yang akan dikonsumsi dalam bentuk token atau stroom dan menggunakan meter pPrabayar. Ada beberapa keuntungan menggunakan listrik prabayar, antara lain pelanggan lebih mudah mengen-dalikan pemakaian listrik, tidak akan mengalami kesalahan pencatatan meter, menggunakan meter digital yang lebih akurat, privasi lebih terjaga, jaringan luas untuk pembelian listrik isi ulang (stroom), dan bebas biaya keterlambatan.

Untuk proses migrasi ke listrik pra-bayar tidak dikenakan biaya (gratis).

Syaratnya mudah, pelanggan datang langsung (tidak diwakili) ke kantor PLN terdekat dengan membawa re-kening listrik dan fotokopi KTP yang masih berlaku untuk mengajukan permohonan perubahan layanan dari listrik pascabayar ke listrik prabayar. Setelah itu, pelanggan akan menerima SIP (surat izin penyambungan) baru sesuai permohonan pelanggan. Sebe-lum migrasi ke listrik prabayar, pelang-gan diwajibkan untuk menyelesaikan biaya pemakaian listrik yang sudah digunakan, menyiapkan meterai dan biaya stroom awal minimal Rp20 ribu. Kemudian, pelanggan akan menanda-tangani surat perjanjian jual beli tenaga listrik (SPJBTL) baru.

Demikian penjelasan ini kami sam-paikan. Atas perhatiannya, kami ucap-kan terima kasih.

SumargoDM Komunikasi dan Hukum

PT PLN (Persero) Wilayah Lampung

Kami membuka ruang keluhan, harapan, kritik, dan saran terhadap pelayanan umum, fasilitas publik, masalah sosial, atau kebijakan pemerintah dalam rubrik suara pembaca. Tanggapan Anda dapat dikirim via short message service (SMS) ke nomor 0815-405-9000 disertai nama dan alamat lengkap. Redaksi.

Page 22: Lampung Post Edisi Cetak 14 Mei 2011

Kabid Tanaman Pangan dan Hortikultura (TPH) Dinas Pertanian Way Kanan Amelia Rizkiyanti mengatakan hama ulat hitam mulai menyerang ta-naman padi milik petani sawah di Kecamatan Baradatu.

Namun, untuk menanggula-ngi penyebaran hama, dinas mu lai memberikan bantuan in sektisida kepada petani. “Kami sudah mendistribusi-kan insektisida kepada petani yang tanamannya terserang ulat,” kata dia, kemarin.

Menurut Amelia, hama ulat yang saat ini menyerang

merupakan ulat tanaman padi yang biasa menyerang saat kondisi cuaca tidak menentu, sehingga penyebarannya ce-pat merambah. “Semua kami la kukan antisipasinya, dan kami meminta agar petugas di lapangan segera memberikan informasi,” kata dia.

Dia juga meminta kepada petani untuk waspada serang-an hama ulat ini, salah satunya ulat gerayak. Serangan hama ini tidak hanya menyerang tanaman padi, juga menye-rang tanaman lain, seperti ca-bai, ubi jalar, dan singkong.

“Sejauh ini belum ada te mu-an puso (gagal panen) akibat serangan hama ulat. Biasanya serangan hama ulat terjadi di musim pancaroba di sekitar bulan Mei ini. Kami imbau petani harus mewaspadai se rangan hama ulat ini pada malam hari,” kata dia.

Sifat Merusak Amelia juga menjelaskan

se rangan hama ulat gerayak cenderung bersifat merusak tanaman pertanian. Misalnya merusak bagian batang padi,

daun, dan memotong tangkai buah padi.

“Penanggulangannya, jika ulat ini mulai menyerang atau terlihat ada ditanaman padi, disiasati dengan memperba-nyak debit air di petak sawah. Soal nya ulat gerayak habitat-nya tinggal di tanah atau di ba wah tumpukan jerami dan takut sinar matahari,” kata Amelia.

Cara lainnya, kata dia, de-ngan melepas unggas, seperti itik atau bebek ketika musim tanam. Merebaknya popula-si ulat gerayak juga dipicu ter putusnya rantai makanan, berkurangnya populasi bu-rung pemangsa ulat.

Penggunaan pestisida (ra-cun hama) sebagai alternatif ter akhir. Mengingat untuk mengurangi dampak kerusak-an lingkungan. (ENO/D-3)

Sabtu I 14 Mei 2011 Lampung Post I 22

Sejauh ini belum

ada te mu an puso

(gagal panen) akibat

serangan hama ulat.

LINTAS

SEKAMPUNG (Lampost): Menolak dikirimi secara pa-ket, tiga pengecer pupuk di Ke camatan Sekampung tidak dikirimi lagi barang oleh distributor pupuk bersubsidi atas nama Ina Sunadi.

Ketiga pengecer yang di berhentikan itu masing-masing Sungkono asal Desa Kariamukti, Tato dari Desa Sumbersari, dan Sujari warga Desa Mekarmulia. Kepada Lampung Post, Tato mengata-kan penyetopan pengiriman bermula ketika ia hendak membeli pupuk SP36. Oleh distributor, ia dan dua rekan-nya diminta untuk membeli pupuk dalam satu paket yang berisi pupuk dan obat-obatan.

Dengan alasan tidak pen-ting, ketiganya menolak pem-belian sistem paket tersebut. “Kami (pengecer) tidak mau di bodohi. Itu akal-akalan me-reka karena berharap untung besar. Kalau kami membeli obat-obatan, lantas untuk apa, sebab pembeli cuma ingin pupuk,” kata salah se orang pengecer kemarin (13-5).

Lantaran menolak untuk bekerja sama menjual obat hama tanaman, Toto meng-aku sejak bulan Februari 2011 lalu tidak lagi dikirimi

barang oleh distributor ber-sangkutan.

Dia mengungkapkan seba-gaimana biasa ia menyetor-kan Rp10 juta untuk menda-patkan pupuk sesuai harga per kilogramnya. Belakangan yang diterimanya tidak cuma pupuk, tetapi juga obat-obatan di dalamnya. “Saya hanya diberi pupuk Rp8 juta, sisanya diganti obat-obatan,” kata dia.

Pada bagian lain, Tato mensinyalir pupuk subsidi yang disalurkan distributor di Kecamatan Sekampung, Lampung Timur, adalah pal su. Guna mengetahui kebenarannya, para petani di Sekampung meminta ke-polisian mengungkap ka-sus tersebut serta menindak pelakunya.

Terpisah, distributor pu-puk bersubsidi wilayah Se-kampung, IS, kepada Komisi B mengatakan ia menghen-tikan tiga pengecer karena mereka kerap menjual pu-puk kepada pengumpul, bu kan ke petani. Sehingga menyebabkan terjadinya ke-langkaan pupuk. “Jika mere-ka tidak kami berhentikan, di Sekampung akan terjadi kelangkaan pupuk,” kata Ina, Rabu (11-5). (GUS/D-1)

PRINGSEWU (Lampost): Se-bagian anggota Panitia Khusus (Pansus) Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPj.) Ki nerja DPRD Kabupaten Pring-sewu berbeda pandangan saat melakukan pembahasan tahap I.

LKPj. Kinerja Bupati yang su dah disampaikan Pj. Bupati Su darno Eddi beberapa waktu la lu kini didalami Pansus de-ngan menghadirkan sejumlah kepala satker.

Dalam rapat pertama Pansus LKPj. Kinerja menghadir kan Inspektorat, Bappeda, Dis pem-da, Diknas. Tetapi di tengah pembahasan, salah satu anggo-ta Pansus Taufiqurrahman jus tru mulai masuk dalam pem bahasan keuangan.

Bahkan Taufi qurrahman ter-lihat mulai masuk dalam ranah keuangan dengan mulai mem-bahas dugaan penyimpangan anggaran Rp240 juta untuk pembangunan fi sik.

Dalam LKPj. Bupati anggar-an sebesar Rp240 juta dilaporan Bupati telah terealisasi 90,37%. Tetapi yang dilaporkan oleh In-spektorat sudah 99,67%. “Jelas ada perbedaan dalam data yang di sampaikan,” kata dia.

Sementara itu, Mailan Bastari, anggota Pansus lainnya, tidak sependapat dengan persoalan yang disampaikan Taufi qurrah-man yang sudah masuk dalam ranah anggaran.

Pasalnya, Pansus hanya mem-bahas masalah kinerja. Menurut dia, membahas keuangan tentu belum waktunya, karena LKPj. yang disampaikan Pj. Bupati beberapa waktu lalu baru LKPj. tentang kinerja, belum soal nota keuangan. (WID/ONO/D-1)

LKPJ

PansusBerbedaPendapat

Ulat Serang Tanaman Padi BLAMBANGAN UMPU (Lampost): Diduga akibat cuaca yang tidak stabil, hama ulat mulai menyerang tanaman padi milik petani di Way Kanan. Dinas Pertanian setempat memberikan bantuan berupa insektisida untuk memberantas hama tersebut agar tidak meluas.

KOTAAGUNG (Lampost): Kompleks perkantoran Pemkab Tanggamus di Pekon Kam-pungbaru, Kecamatan Kota-agung Timur, selama ini menja-di ajang mesum para remaja. Tak jarang mereka bermesraan di depan umum.

Padahal seharusnya wilayah ini tidak diperbolehkan untuk memadu kasih. Apalagi pe-mandangan ini bisa dijumpai saat siang maupun malam hari, terutamaa setiap akhir pekan, saat kantor Pemkab tutup.

Menurut sejumlah warga yang tinggal tidak jauh dari kompleks perkantoran, Jumat (11-5), hampir semua kantor dinas, badan, bahkan sekreta-riat DPRD Tanggamus dan kom pleks kantor bupati, kerap dijadikan lokasi prostitusi.

“Setiap hari Sabtu dan Ming-gu hampir semua perkantoran yang ada jadi tempat mojok anak muda. Bahkan rumah di nas Kapolres yang selama ini tidak diisi dijadikan tempat be gituan,” kata Ashari (60), warga yang tinggal di sekitar kompleks perkantoran Pemkab Tanggamus.

Menurut dia, kompleks itu

merupakan lokasi favorit ber-buat mesum pada siang, sore, bahkan malam hari. Parahnya, sebagian besar mereka adalah anak-anak usia sekolah, baik SMP maupun SMA. Meskipun aksi diketahui, anak-anak baru gede (ABG) itu seakan tidak peduli.

“Kalau di kompleks Pem-kab ini sudah parah. Sudah ke tahuan pun mereka tidak pe duli,” kata dia.

Seorang ibu rumah tang-ga warga Pekon Talangrejo yang rumahnya tidak jauh dari kompleks Pemkab Tang-gamus dan enggan dituliskan namanya mengaku malu meli-hat kelakuan anak-anak muda yang bermesraan. Mereka bah-kan bermuat tidak senonoh layakanya suami dan istri.

“Tapi mereka justru cuek saja. Saya saja sampe malu melihat ulah anak-anak itu,” kata dia.

Menurut dia, kebanyakan pasangan mesum itu ada yang memakai seragam sekolah, atau membawa tas yang didu-ga sebagai kedok mengelabui orang tua dengan dalih belajar bersama. (UTI/D-3)

KALIANDA (Lampost): Mar-sudi, oknum pegawai Dinas Koperasi Industri dan Per-dagangan (Diskoperindag) Lampung Selatan, yang juga terdakwa dugaan korupsi bantuan subsidi kedelai tahun 2008, mengaku bersalah.

Namun, semua yang ia lakukan atas perintah atasan-nya, yakni mantan Kepala Diskoperindag Lamsel Idwan-syah dan Kabid Perdagangan Diskoperindag Lamsel Albert Asmara. Hal itu terungkap saat pembacaan pembelaan (pleidoi) dalam sidang yang digelar Pengadilan Negeri (PN) Kalianda, Kamis (12-5).

“Saya sebagai terdakwa

mengaku bersalah, tapi semua tindakan saya atas perintah atasan saya, yakni Idwansyah dan Albert Asmara,” kata Marsudi di hadapan Majelis Hakim PN Kalianda.

Selanjutnya, penasihat hu-kum terdakwa, Amri Sohar dan Zamroni, mengajukan pembelaan tertulis yang intinya meminta terdakwa dibebaskan. “Kami meminta kepada Majelis Hakim agar terdakwa dibebaskan, baik dari tuntutan primer maupun sekunder,” ujar Zamroni.

Atas pleidoi tersebut, Jaksa Penuntut Umum (JPU) Andi Jefri Ardin tetap pada tuntu-tan nya, yaitu menuntut ter-

dakwa dengan hukuman 1 tahun 6 bulan. JPU menyata-kan terdakwa telah merugikan negara Rp289 juta yang dalam hal ini bekerja sama dengan CV Toto Joyo dengan total kerugian negara Rp719 juta. Besaran tersebut untuk distri-busi kedelai selama tiga bulan, yakni antara Juli, Agustus, dan September 2008.

“Dalam persidangan lalu, terdakwa telah terbukti melakukan tindak pidana korupsi dan melanggar Pasal 3 junto Pasal 18 UU RI No. 13/1999. Kemudian juga me-langgar Pasal 55 Ayat (1) UU No. 20/2001 KUHP,” kata Andi Jepri. (TOR/D-3)

GUNUNGSUGIH (Lampost): Bupati A. Pairin mengharap-kan bidan di Lampung Tengah memberikan pelayan terbaik pada para peserta Keluarga Berencana (KB), khususnya warga yang tinggal di pelosok perdesaan.

Menurut Bupati, kepedulian mereka terhadap calon dan akseptor KB di perdesaan harus lebih dibanding masyarakat perkotaan. Ini mengingat ren-

dahnya pendidikan yang dida-pat serta kesadaran penduduk desa umumnya masih lebih rendah dibanding perkotaan.

“Namun pembangunan, ter-ma suk KB harus merata,” ujar Pairin, ketika membuka Pelatihan Me dis Teknis Pemasangan dan Pencabutan IUD dan Implan bagi Bidan se-Lamteng di Sesat Agung Gunungsugih, Kamis (12-5).

Dalam kaitan itu, menu-rut Bu pati, tidak boleh ada

pembeda an perlakuan atas pelayanan ke sehatan. Kepada peserta Bupati meng harapkan agar meng ikuti pe latihan den-gan baik, dan ke de pan dapat berperan le bih aktif da lam men-jalankan tugasnya, ter utama melayani pemasangan IUD dan implan sesuai dengan stan dar operasional prosedur (SOP).

Kepala Badan Pemberdayaan Perempuan dan KB Lamteng Ny. Mardiana dalam laporannya

mengatakan pelatihan tersebut diikuti 180 bidan. Mes kipun pembukaannya di Sesat Agung, pelatihan digelar di Hotel Wisa-ta Bandarjaya, Terbanggibesar, dimulai 12 Mei dan berakhir 16 Mei menda tang.

Mengingat berbagai keterba-tas an, khususnya tenaga, sa-rana, dan waktu, kegiatan ter sebut dilakukan dalam 12 angkatan.

Adapun ilmu dan keterampi-

lan yang diberikan, meliputi tek-nis pemasangan dan penca butan IUD dan implan, serta efek sam-ping kontrasepsi IUD dan implan serta cara pencegahannya.

Selain itu, juga pengetahuan dan keterampilan konseling atau bimbingan KB, pengetahuan ten-tang kontrasepsi mantap (kon-tap) pria dan wanita. Ditambah berbagai kebijakan pemerintah atas program kependudukan dan KB nasional. (NUD/D-1)

PELAYANAN KESEHATAN

Pairin Minta Bidan Beri Layanan Terbaik untuk KB

KENAKALAN REMAJA

Kompleks Kantor PemkabDijadikan Ajang Mesum

KASUS SUBSIDI KEDELAI

Marsudi Akui Diperintah Atasan

BATANGHARI (Lampost): Sudianto (36), warga Dusun Bumimakmur, Desa Bu-miharjo, Kecamatan Batang-hari, Lampung Timur, ha-rus merugi sekitar Rp5 juta akibat sapi peliharaannya di gondol pencuri, Kamis (12-5) dini hari. Menurut dia, sekitar pukul 23.00 sapi jantan miliknya masih ada di kandang. Bahkan, saat dia hendak memberi pakan seki-tar pukul 01.30, dia masih melihat sapinya.

Sudianto terkejut, karena sekitar pukul 06.00, saat hen-dak membersihkan kandang, tiba-tiba sapi seharga Rp5 juta itu sudah tidak ada. Sa-dar sapinya dicuri, Sudianto pun memberitahu tetangga-nya. Kemudian, puluhan te tangga korban mencari sapi milik petani itu.

Dengan mengikuti jejak kaki

manusia dan kaki sapi, warga menemukan kepala sapi be-serta kerangkanya di salah satu perkebunan berjarak sekitar 400 meter dari rumahnya. Se-telah melakukan pemeriksaan, Sudianto yakin kalau kepala dan kerangka sapi itu hewan peliharaannya.

“Kami yakin pencuri itu lebih dari tiga orang, dan salah satu mereka sudah berpengalaman memotong sapi,” kata Sudianto. Sejum-lah warga sekitar menutur-kan di Kecamatan Batanghari memang rawan pencurian sapi. Untuk itu, warga diha-rapkan agar rutin melakukan ronda.

“Jika kita hanya mengandal-kan petugas kepolisian, keamanan tidak akan kondusif, kecuali harus dibantu dengan ronda,” ujar Marno yang ikut mencari sapi korban. (GUS/D-3)

Ponpes Modern Annida DiresmikanKARANGANYAR̶Seorang muslim harus bertanggung jawab ter hadap penciptaan insan yang memiliki pengetahuan dan ke-mampuan dalam bidang agama dan iptek, serta menguasai bahasa internasional dan jiwa kewirausahaan yang tinggi.Hal itu dikatakan Ketua Yayasan Alfi an Husin, Alfi an Husin, dalam peresmian Pondok Pesantren Modern Annida di Jalan Budaya, No. 1, Tegallega, Karanganyar, Lampung Selatan, kemarin (13-5). Kegiatan dihadiri Asisten II Bidang Kesra Lamsel Jamal Nasir yang mewakili Bupati, Muspida, Muspika Jatiaagung, serta tokoh masyarakat di sekitar ponpes. Peresmian ditandai pengguntingan pita dan penan-da tanganan prasasti. “Program unggulan yang kami miliki di ponpes ini salah satunya ja-minan kemampuan berbahasa Arab pada tiga bulan pertama, mampu membaca Alquran dengan benar pada tingkat dasar tatbiqi. Mampu berbahasa Inggris pada level beginner 1, dan mampu berkomunikasi dalam bahasa Arab pada level mubtadiin 1,” kata Alfi an Husin. (RLS/D-3)

Penggunaan Elpiji Baru DisosialisasikanKETAPANG̶Setelah program konversi minyak tanah ke elpigi ukur-an 3 kg di Kabupaten Lampung Selatan dilaksanakan 2008, Pemkab Lampung Selatan dan Pertamina baru melakukan sosialisasi cara penggunaan kompor gas kepada masyarakat di setiap kecamatan. Sementara korban akibat ledakan kompor gas 3 kg masih terus berjatuhan.Berdasar catatan Lampung Post, dalam satu bulan terakhir terdapat tiga kasus kebakaran rumah akibat ledakan kompor gas. Dari kejadian tersebut kerugian material kebakaran rumah warga itu cukup besar. Tapi korban tidak mendapat perhatian atau bantuan dari pemerintah. Sosialisasi itu sendiri dilakukan Tim Satgas Elpiji Pemkab Lamsel bersama Pertamina Lampung, di aula kecamatan setempat. Camat Ketapang I Ketut Sukerta mengatakan aparat desa yang mengikuti sosialisasi penggunaan kompor gas ini bisa menindaklanjutinya ke warganya masing-masing. “Peristiwa kebakaran rumah akibat kom-por gas bisa di hindari. Untuk itu, sosialisasi ini dapat disampaikan ke warganya,” kata Ketut. (KRI/D-1)

� LAMPUNG POST/ZAINUDIN

PRASASTI PONPES. Ketua Dewan Penasihat Pondok Pesantren Modern Annida, Alfi an Husin, menandatangani prasasti disaksikan Asisten Bidang Kesra Lampung Selatan Jamal Nasir (paling kanan) pada peresmian pondok pesantren tersebut di kawasan Tegallega, Karanganyar, Lampung Selatan, Jumat (13-5).

KESEHATAN

Bupati Lampung Tengah A. Pairin (di depan mikrofon) bersilaturahmi dengan pengurus Ikatan Dokter Indonesia (IDI) setempat, Kamis (13-5). Menurut Pairin, pihaknya terus meningkatkan pelayanan kesehatan sehingga dapat diakses dengan mudah hingga pelosok perdesaan.

� LAMPUNG POST/M. IKHWANUDIN

PENCURIAN TERNAK

Sapi Digondol Pencuri,Sudianto Rugi Rp5 Juta

DISTRIBUSI PUPUK

Tak Mau Beli Paket,Pengecer Dihentikan

Page 23: Lampung Post Edisi Cetak 14 Mei 2011

Masih adanya beberapa tang-kai perlombaan yang belum selesai secara keseluruhan hingga Jumat malam kemarin, membuat dewan hakim belum dapat mengumumkan siapa juara I, II, dan III, termasuk juara harapan.

Koordinator Dewan Hakim MTQ ke-39 tingkat Provinsi Lampung Sofyan M. Sholeh yang dihubungi di lobi Hotel Duta Kotabumi, Jumat (13-5), menjelaskan hasil penilaian lomba untuk cabang tilawatil quran, hifzil quran, tafsir quran beserta hafalan 30 juz, dan khottil quran belum dapat di-tentukan karena ada beberapa golongan dari cabang tersebut yang masih belum final.

“Penentuan hasil masih menunggu rapat dewan wa-kim yang rencananya akan dilaksanakan pada Sabtu men-datang,” ujarnya.

Sofyan memperinci keenam cabang MTQ yang diperlom-bakan tersebut adalah cabang tilawatil quran meliputi golong-an tartil quran (putra/putri), golongan anak-anak (putra/pu-tri), golongan remaja putra dan putri, golongan dewasa (pria/wanita), golongan cacat netra (pria/wanita), dan golongan qiraah sabaah (pria/wanita).

Cabang hifzil quran meli-puti golongan 1 juz dan tilawah (putra/putri), golongan 5 juz dan tilawah (putra/putri),

golongan 10 juz (pria/wanita), golongan 20 juz (pria/wanita), dan golongan 30 juz (pria/wanita).

Cabang tafsir quran beserta hafalan 30 juz meliputi go-longan bahasa Arab juz ke 30 (pria/wanita) dan golongan bahasa Indonesia juz ke 8 pria dan wanita.

Juga cabang khattil quran yang terdiri dari golongan naskah (penulisan buku) untuk putra

dan putri; golongan dekorasi (putra/putri), dan golongan hiasan mushaf (putra/putri).

Sementara untuk cabang fahmil quran beregu (putra/pu-tri) atau campuran dan cabang syahril quran beregu (putra/putri) atau campuran telah se-lesai dilaksanakan. “Perolehan hasil nilai tertinggi sementara diduduki Kabupaten Lampung Utara,” kata dia.

Menurut Sofyan, hingga ke-marin baru cabang fahmil quran beregu dan syarhil quran be-regu yang diketahui hasilnya. Kedua cabang tersebut hasil penilaiannya berdasarkan dewan hakim. (YUD/D-1)

Sabtu I 14 Mei 2011 Lampung Post I 23

nilai tertinggi

sementara diduduki

Lampung Utara.

LINTAS

MTQ Ke-39 PROVINSI LAMPUNG

PADANGCERMIN (Lampost): Aparat Polsek Padangcermin berhasil mengungkap kasus perampokan yang terjadi di jalan Desa Hanaubrak, Padang-cermin, pada Juli 2010.

Tim Buru Sergap Polsek Pa-dangcermin menangkap Her-mansyah, warga Dusun Pema-tangjambu, Desa Hanaubrak, Padangcermin, di rumahnya, Rabu (11-5), sekitar pukul 05.00, karena terlibat kasus perampok-an uang Rp28 juta. Dia sem-pat menjadi buronan Polsek Padang cermin. Sedangkan dua pelaku lainnya, Ap alias Syah dan In alias Ja masih buron.

Kanit Reskrim Polsek Padan-gcermin Aiptu Emi Suhaiemi mengatakan tertangkapnya ter-sangka Hermansyah menindak-lanjuti laporan Turmiati sebagai korban perampokan di jalan Desa Hanaubrak tahun lalu. “Tersangka masih kami aman-kan untuk dimintai keterangan lebih lanjut,” kata dia.

Kejadiannya, kata dia, korban yang baru saja menjual tanah-nya itu pulang dengan mem-bawa uang Rp28 juta. Waktu itu, Emi bersama Darsono dan Sukardi, tetangganya.

Saat tiba di jalan Desa Hanau-brak, tiga pria yang mengguna-kan topeng meminta uang yang dibawa korban. Tanpa melawan korban langsung menyerahkan uang tersebut kepada peram-pok. Setelah berhasil menda-patkan uang, pelaku langsung pergi meninggalkan korban. “Korban mengalami luka di tangannya akibat terkena pisau pelaku,” kata dia. (IAN/D-3)

KRIMINAL

AparatPolsekUngkapPerampokan

Pencurian Ternak Marak, Warga ResahCUKUHBALAK̶Warga di wilayah Kecamatan Cukuhbalak, Kabupaten Tanggamus, resah akibat pencurian hewan ternak di wilayah tersebut yang kembali marak. Pencurian hewan terakhir menimpa Barliyan (40), warga Pekondoh, Kecamatan Cukuhbalak. Satu kerbau miliknya yang diperkirakan berharga Rp10 juta dicuri. “Kerbau saya ditemukan di seki-tar Pekon Banjarmanis, sekitar 2 kilometer dari rumah, hanya tinggal kepala, jeroan, dan tulang-belulang,” kata Barliyan (45), Kamis (12-5).Dengan kejadian tersebut, pemilik ternak resah karena takut pencu-rian hewan terulang. Kini sebagian mereka terpaksa tidur di dekat kandang ternak. Ia meminta aparat kepolisian mengungkap aksi pencurian ternak itu. “Karena ini bukan pertama kali. Sayangnya belum satu pun pelakunya ditangkap,” kata dia. (UTI/D-1)

105 Pelajar Ikuti Pelatihan Lalu LintasPRINGSEWU̶Sebanyak 105 pelajar dari 20 sekolah SMA, SMK dan madrasah aliah negeri dan swasta se-Kabupaten Pringsewu menda-patkan pelatihan tata cara berlalu lintas oleh jajaran Polda Lampung di SMAN 1 Pringsewu, Kamis (12-5). Pelatihan berlalu lintas juga me-libatkan unsur Dinas Perhubungan. Hadir dalam pelatihan tersebut, Kepala Subdit Dikyasa Direktorat Lalu Lintas Polda Lampung Ajun Komisaris Besar Fatmawati dan Kepala Bidang Perhubungan Darat Dinas Perhubungan Provinsi Lampung Irwan Dhany. (ONO/D-1)

PRINGSEWU (Lampost): Penjabat Bupati Pringsewu Sudarno Eddi memberikan apresiasi dan dukungan atas pelaksanaan Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) Tingkat Kabupaten Pringsewu di halaman Pen-dopo kemarin (13-5).

Dalam sambutannya, Bu-pati mengatakan O2SN dapat dijadikan wadah menggali potensi anak didik di bidang olahraga, sekaligus menjadi barometer program pembi-naan olahraga di setiap seko-lah. Melalui O2SN diharap-kan melahirkan atlet-atlet olahraga yang andal dan ber-prestasi yang kelak menjadi duta olahraga Pringsewu.

Berbicara mengenai presta-si, kata Bupati, tentu tidak

pernah habisnya. Namun, yang terpenting bagaimana seorang atlet dapat memo-sisikan diri pada program pendidikan dan latihan.

Khusus kepada para atlet yang mengikuti O2SN, ia berpesan agar menjunjung tinggi sportivitas dan meng-gelorakan semangat pantang menyerah. “Ikuti pertanding-an dengan baik guna meng-harumkan nama Pringsewu di tingkat regional, nasional, maupun internasional.”

Sementara itu, Kadis Pe-muda dan Olahraga Kabu-paten Pringsewu Zulfuad Zahary melaporkan peserta O2SN mencapai 988 atlet, terdiri dari 248 siswa SD, 420 siswa SMP, serta 320 siswa SMA. (WID/D-1)

OLAHRAGA PRESTASI

Pringsewu Gelar Lomba O2SN

� LAMPUNG POST/YUDHI HARDIYANTO

PENILAIAN. Dewan hakim melakukan penilaian kafilah terbaik saat final lomba fahmil quran beregu di GOR Stadion

Sukung Kelapa Tujuh, Kotabumi, Kamis (13-5).

� LAMPUNG POST/ERLIAN UTAMA

Petani di Gedongtataan, Pesawaran, serentak melakukan penanaman padi. Suprah, warga Desa Sukaraja, mewakili petani lainnya mengatakan tanam serentak

dilakukan dengan harapan bisa memetik hasil saat mendekati Idulfitri.

Tanam Padi Mengejar Hari Raya

Juara Umum Belum Dapat DiumumkanKOTABUMI (Lampost): Hingga semalam, dewan hakim lomba MTQ tingkat Provinsi Lampung untuk enam cabang yang diperlombakan di enam lokasi belum dapat mengumumkan juara umum.

Selain berencana memi-danakan pengurus KLP terkait pertanggungjawaban aset koperasi listrik tersebut, FWLT menduga adanya pem-erasan yang dilakukan oknum KLP pada saat pelaksanaan OPAL.

Dugaan tersebut mencuat setelah pengurus KLP yang hingga kini masih melaku-kan OPAL terhadap pelang-gannya, padahal gugatan yang dilakukan KLP terhadap keputusan Gubernur di PTUN

Bandar Lampung belum ada keputusan hukum tetap.

“Jelas OPAL tidak ada dasar hukum, kegiatan itu (OPAL) adalah kegiatan kelistrikan. Ada dugaan terjadi pem-erasan dalam permasalahan ini,” ujar Hendi Saputra, Biro Humas dan Hukum FPP, ke-marin (13-5).

Sementara itu, Ketua KLP SSM Junaidi ketika dihubungi melalui ponselnya mengaku sedang melaksanakan train-ing of trainer (ToT) di Hotel

Novotel Bandar Lampung. “Saya lagi ToT, lagi ToT,” ujarnya kemudian mematikan ponselnya.

FWLT menilai langkah pemidanaan pengurus KLP dari sisi aset dapat dilakukan, dengan catatan pemidanaan tersebut dilakukan dengan adanya bukti dan data yang akurat.

“Saya sangat setuju dengan langkah kawan-kawan dari FWLT, tentunya dengan ke-lengkapan bukti dan data,” kata Hendi.

Terkait aset, FPP sendiri menilai pengurus KLP tidak dapat serta-merta mengklaim aset yang ada di koperasi merupakan milik pengurus. Menyangkut aset, terdap-

at hak kepemilikan negara dalam hal ini Kementerian Keuangan menyangkut utang, kemudian hak anggota yang menyangkut simpanan wajib, simpanan pokok, dan selisih tarif.

“Belum lagi ditambah de-ngan hak masyarakat yang termasuk dalam keanggotaan KLP, karena di beberapa keca-matan terdapat jaringan yang dibeli secara swadaya oleh masyarakat dan sampai seka-rang belum menikmati listrik sama sekali,” ujarnya.

Pembahasan aset tidak harus melalui rapat anggota tahu-nan (RAT) luar biasa karena aset yang dipersoalkan secara makro merupakan aset negara, bukan koperasi. (HER/D-1)

BANDARJAYA (Lampost): Forum Peralihan Pelanggan KLP Sinar Siwo Mego ke PLN Lampung (FPP) mendukung langkah Forum Warga Lampung Tengah (FWLT) yang berencana membawa kasus KLP ke ranah hukum.

Forum Peralihan KLPDukung Langkah FWLT

KOTABUMI (Lampost): Pada hari-hari terakhir pelaksanaan MTQ ke-39 tingkat provinsi, enam cabang lomba selesai dilaksanakan, Jumat (13-5). Keenam cabang itu adalah tilawatil quran, hifzil quran, tartil quran, fahmil quran, syar-hil quran, dan khottil quran.

Berdasarkan data, keenam cabang yang diperlombakan antara lain cabang tilawatil quran terdiri dari golongan putra dan putri, golongan anak-anak putra dan putri, golongan remaja putra dan putri, dan golongan dewasa pria dan wanita. Selain itu, golongan cacat netra pria dan wanita dan golongan qiroat sabaah pria dan wanita.

Cabang fahmil quran beregu putra dan putri atau cam-puran, dan cabang syahril quran beregu putra dan putri atau campuran juga sudah menyelesaikan perlombaan.

Terkait dengan penentu-an juara umum, juara I, II dan III, serta juara harapan, Koordinator Dewan Hakim MTQ Ke-39 Tingkat Provinsi Lampung Sofyan M. Sholeh mengatakan masih belum ditentukan.

Sofyan yang ditemui di lobi Hotel Duta, Kotabumi, Jumat (13-5), juga mengatakan kepu-tusan juara baru akan diputus-kan dalam rapat majelis hakim hari ini (14-5). “Keputusan pemenang MTQ akan ditentu-kan berdasarkan rapat dewan hakim pada Sabtu esok (hari ini),” kata dia.

Setelah rapat selesai di-laksanakan, pemenang baru dapat ditentukan. Sedangkan untuk penyerahan piala ber-gilir, menurut rencana akan dilaksanakan pada Sabtu (14-5) malam saat upacara penutupan MTQ di Islamic Center Kotabumi. (YUD/D-3)

� LAMPUNG POST/BUCHAIRI AIDI

BERJUBEL. Pengunjung stan pameran pada arena MTQ Ke-39 Tingkat

Provinsi Lampung di Lampung Utara sangat padat. Bahkan, keramaian di

arena MTQ itu mulai sejak pagi sampai malam hari. Foto dibidik Jumat (13-5).

PERLOMBAAN

6 Cabang Lomba Selesai Digelar

KOTABUMI—Ibarat periba-hasa kuno, ada gula ada se-mut. Sejak dibukanya MTQ Ke-39 Tingkat Provinsi Lam-pung oleh Gubernur Lam-pung Sjachroedin Z.P., Senin (9-5), arena MTQ selalu diban-jiri pengunjung.

Baik siang, sore, ataupun malam hari, ribuan pen-gunjung menyemut di are-na Islamic Center di Jalan Soekarno—Hatta, Kelurahan Tanjungharapan, Kotabumi. Mereka datang dari pelosok Lampung Utara, bahkan ada yang dari luar kabupaten. Mereka datang dengan meng-endarai mobil, motor, sepeda, sampai-sampai ada yang ber-jalan kaki.

Mereka mengerumuni Is-lamic Center dengan berbagai

kepentingan. Ada yang ingin melihat lomba, ada yang in-gin bermain, dan ada yang sekadar melihat arena pam-eran. Sebab, hampir semua kabupaten/kota di Lampung memamerkan produk unggu-lannya di arena MTQ tingkat provinsi itu.

Stan Kabupaten Mesuji, misalnya, kabupaten baru itu mempromosikan kerupuk ikan dan terasi udang. Sedan-gkan stan pameran Lampung Barat mempromosikan kain tapis, gula aren, dodol tomat, dan labu. Selain itu, kue, anyaman rotan, serta kopi luwak juga dipamerkan di stan Lambar itu.

Di lain pihak, pedagang bakso dan mi ayam tak mau ketinggalan, malahan pan-

ganan itu menjadi serbuan pengunjung yang merasa lapar setelah berkeliling are-na MTQ. Sejumlah peda-gang mengaku mendapat keuntungan besar. Sebab, apabila setiap hari mereka hanya mendapat pemasukan Rp300ribu—Rp500 ribu. Na-mun, di arena MTQ pedagang mampu meraup hingga Rp700 ribu—Rp1 juta. “Lumayan, kami mengalami keuntungan yang cukup besar,” kata se-orang pedagang bakso.

Yoni, pedagang martabak Bambukuning, Bandar Lam-pung, juga mengaku menda-pat keuntungan besar pada gelaran ini. “Semalam sampai 40 loyang lakunya. Kalau hari biasa, laku 20 loyang sudah ba-gus,” ujar dia. (BUCHAIRI AIDI/D-3)

MTQ KE-39

Ada Gula Ada Semut, Pengunjung Tumpah Ruah

Page 24: Lampung Post Edisi Cetak 14 Mei 2011

CMYK

CMYK

CMYK

CMYK� � �

Selain menangkap keenam warga itu, petugas juga menyita sejumlah barang bukti berupa delapan senjata api rakitan, tiga buah awetan kepala rusa. Kemudian, satu lembar kulit rusa, sejumlah peralatan untuk membuat senjata rakitan, dan 10 butir amunisi organik.

Kabid Wilayah II Balai Be-sar TNBBS Edi Susanto men-dampingi Kepala Balai Besar TNBBS Jhon Kenedie, Jumat (13-5), menjelaskan keenam tersangka itu saat ini dititipkan di Mapolres Lampung Barat untuk dilakukan pemeriksaan oleh petugas penyidik PNS (PPNS) TNBBS.

Berdasar hasil pemeriksaan sementara, dari enam warga yang ditangkap itu, dua di antaranya merupakan pelaku utama, yaitu Dw (55) dan AY (54), keduanya warga Pekon Baturaja, Pesisir Utara.

Sedang kan empat tersangka lainnya untuk sementara di-periksa sebagai saksi. Keempat warga yang dijadikan saksi adalah Tarmadi (55), warga Pekon Baturaja, Bahnan (40), warga Tembakak (Karyapeng-gawa), Ya (20), warga Kam-pung Jawa, Pesisir Tengah, dan Ra (15), warga Baturaja yang masih berstatus pelajar.

Keempat warga itu ikut di-tangkap petugas karena saat itu sedang berada di rumah tersangka Dw. Namun, setelah diperiksa, mereka mengaku bertandang ke rumah Dw un-tuk menumpang mengisi ba-terai ponsel karena di rumah Dw satu-satunya warga yang memiliki genset.

Mereka pun tidak mengeta-hui adanya kasus perburuan satwa liar. Sebab itu, keempat-nya untuk sementara hanya diperiksa sebagai saksi. “Jika hasil pemeriksaan dinyatakan tidak terlibat, akan dibebaskan dan hanya sebagai saksi saja,” ujar Edi Susanto.

Kemudian saat ditangkap, ter-

sangka AY juga sedang berada di rumah Dw. Setelah diinterogasi, AY juga mengaku terlibat perbu-ruan satwa liar bersama Dw.

Tersangka MengakuSementara itu, tersangka

Dw saat diinterogasi mengaku senjata rakitan buatan sendiri. Sedangkan amunisi dapat dipe-san di toko emas. Kini mereka masih diperiksa. “Kasus ini masih akan terus didalami guna mengungkap siapa yang terlibat di balik kasus perbu-ruan satwa liar itu,” kata Edi.

Edi menambahkan sesuai dengan UU No. 5/1990 tentang Konservasi Sumber Daya Alam (KSDA) Hayati dan Ekosistem-nya, dalam Pasal 21 Ayat (2) dan Ayat (40) menyebutkan para tersangka diancam mak-simal 5 tahun pidana penjara dan denda Rp100 juta.

Penangkapan keenam warga itu adalah atas hasil pengem-bangan informasi yang dida-pat petugas. “Kami sudah lama mendapat informasi, tapi se-lama ini belum dapat diungkap ka rena belum menemukan barang buktinya,” kata dia.

Setelah lama dilakukan pengintaian dengan bekerja sama kepada aparat kepolisian, pihaknya berhasil membekuk para tersangka berikut ba-rang buktinya. Tersangka tidak hanya memburu rusa, tapi juga berbagai jenis satwa liar lain-nya, seperti harimau untuk di-ambil kulitnya dan gajah yang diambil gadingnya. (ELI/D-3)

PDAM Dapat Kucuran Rp3,4 MiliarMENGGALA̶Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Way Tulang-bawang tahun 2011 mendapatkan kucuran dana Rp3,4 miliar dari APBN dan Rp1,5 miliar plus dana sharing Rp400 juta dari APBD 2011. Bupati Tulangbawang Abdurrachman Sarbini, Kamis (12-5), mengatakan tahun ini PDAM Way Tulangbawang mendapatkan bantuan pembangunan proyek prasarana dan sarana air minum bersih dari Dirjen Cipta Karya melalui direktur Pengembangan Air Minum Pusat.Dana tersebut akan digunakan untuk pembangunan pengadaan pemasangan pipa GIP dan PVC 75-200 milimeter plus 6000 milime-ter, pemasangan genset KAP 35 kva, pompa KAP 20 LT/DT dan KAP 10 LT/DT, serta pembuatan intake sumuran di Kampung Simpang Moris yang terletak di dua kecamatan. “Yaitu, Penawartama serta Rawajitu Selatan dalam bentuk program penyehatan air bersih,” kata dia. (ATA/D-3)

Operasi Sikat Lampaui TargetGUNUNGSUGIH̶Operasi Sikat belum mencapai klimaks, tapi jajaran Polres Lampung Tengah sudah overtarget. Berdasarkan telegram dari 10 polsek, dari delapan target operasi (TO) yang diproritaskan, Polres Lamteng telah berhasil mengungkap 22 perkara dari 32 laporan kejahatan. “Itu hasil perhitungan hingga pertengahan minggu kedua pelaksa-naan Operasi Sikat. Artinya, jika target dan realisasi dipersentasekan mencapai 280%. Jajaran anggota kami di bawah patut mendapat apresisasi,” kata Kapolres Lamteng AKBP Budi Wibowo, didampingi Kasat Reskrim AKP Derry A.W., di ruang kerjanya, kemarin. (HER/D-3)

Lampung Post I 24

Kasus ini masih akan

terus didalami guna

mengungkap siapa

yang terlibat di balik

kasus perburuan

satwa liar itu.

LINTAS

R UWA J U R A ISabtu I 14 Mei 2011

PUNGGUR (Lampost): SMK PGRI 1 Punggur menggelar penglepasan siswa kelas XII program Akuntansi, Ad-ministrasi Perkantoran, dan Penjualan yang baru selesai mengikuti ujian nasional (UN), Kamis (12-5).

Dalam sambutannya, Kepala SMK PGRI 1 Pung-gur Mardiono mengatakan pihaknya sa ngat bangga dan mengucapkan terima kasih kepada para guru yang telah membimbing dan mendidik siswa.

Sebab, pada 2008-2009, orang tua menyerahkan anak-anak kelas XII untuk dididik dan tugas itu telah dilaksanakan dengan baik. “Berkat kerja keras bapak dan ibu guru, 121 anak pada hari ini sudah mengikuti ujian nasional de ngan baik,” kata Mardiono.

Mardiono juga mengulas perasaannya saat siswa SMK PGRI 1 Punggur hendak menghadapi UN. “Selaku kepala sekolah, saya sa-ngat tegang memikirkan 121 siswa yang akan mengi-kuti UN. Namun, kami tidak boleh berpangku tangan. Tryout sengaja kami lak-

sanakan dan hasilnya kami serahkan kepada Allah,” kata dia.

Ketua Yayasan YPLP Ab-dul Madjid mengatakan atas nama pengurus dia me-ngucapkan terima kasih atas kerja keras semua pihak. Sebab, kata dia, keberhasilan adalah buah kerja sama yang baik.

“Kepada siswa yang su-dah mengikuti ujian negara, saya ucapkan selamat dan jangan lupa dengan alma-mater. Ka rena, di sinilah kalian me nimba ilmu dan menemukan jati diri yang baik,” kata dia.

Sementara itu, orang tua siswa yang ditunjuk me-nyampaikan sambutannya mengatakan hari ini me-reka datang untuk menerima kembali anak-anaknya yang tiga tahun lalu diserahkan untuk didik.

“Terima kasih kepada pihak sekolah yang telah mendidik dan mengajari mereka dengan ilmu yang berguna. Kami sangat bangga dengan kemajuan anak-anak kami selama menimba ilmu di SMK PGRI 1 Punggur ini,” kata wali siswa itu. (DRA/D-3)

PERPISAHAN

SMK PGRI 1 Punggur Tuntaskan Pembelajaran

LIWA (Lampost): Dinas Sosial Lampung Barat meminta ke-pada keluarga ahli musibah agar mengajukan berkas da na santunan kematian paling lambat 60 hari setelah anggota keluarga dinyatakan meninggal.

“Berkas pengajuan san-tunan kematian bagi warga yang meninggal dapat diaju-kan ahli waris paling lambat 60 hari sejak yang bersang-kutan meningal,” kata Ka-subbag Umum Dinas Sosial Lampung Barat Sunarsih mendampingi Kadis Sosial Edi Yusuf, Jumat (13-5).

Jika lewat dari 60 hari setelah yang bersangkutan meninggal, berkas tidak akan dilayani. Hal ini diatur dalam SK Bupati Nomor B/76/KPTS/II.05/2011 tentang Mekanisme Penyaluran Pro-gram Bantuan Kematian.

Aturan tentang pe nyam-pai an berkas paling lam-bat 60 hari setelah yang bersangkut an meninggal dunia itu, kata dia, diatur dalam poin ke-7 SK bupati. Dalam poin itu di sebutkan

kelengkapan berkas penga-juan dana santunan kema-tian sudah diterima Dinas Sosial paling lambat 60 hari terhitung sejak tanggal ang-gota keluarga meninggal.

Pernyataan itu disampai-kannya, kata dia, mengingat hingga saat ini masih banyak warga maupun aparat pekon dan kecamatan yang belum mengetahui tentang aturan tersebut. Akibatnya, penga-juan dana santunan kematian sering terlambat.

“Berkas pengajuan dana santunan kematian dapat di-sampaikan ahli waris melalui aparat pekon kepada Dinas Sosial melalui kecamatan atau dibawa langsung ke Dinas Sosial,” kata dia.

Berkas itu, kata dia, harus dilengkapi dengan rekomen-dasi peratin dan kecamatan serta persyaratan pokoknya, yaitu KTP dan KK. Baik war-ga yang meninggal maupun ahli waris yang mengajukan-nya. Kemudian dilengkapi de ngan surat keterangan kematian dari pemerintah desa setempat. (ELI/D-3)

SANTUNAN KEMATIAN

Batas Pengajuan Klaim60 Hari Setelah Wafat

KAGUNGANRATU (Lampost): Dua kecamatan di Tulangbawang Barat masuk dalam program Karya Bakti TNI Manunggal Membangun Kampung.

Pencanangan program terse-but dilakukan Danrem 043 Garuda Hitam, Kolonel (Inf.) Hinsa Siburian, Kamis (12-5).

Bakti TNI Manunggal Mem-bangun Kampung tersebut dipusatkan di Kampung Ka-gunganratu, Tulangbawang Udik, terlaksana atas kerja sama dengan Pemkab setem-pat, dengan membangun badan jalan dan jembatan serta kegiat-an nonfisik.

Menurut Danrem 043 Ga-ruda Hitam, dua kecamatan yang menjadi sasaran program tersebut adalah Kampung Ka-gunganratu, Tulangbawang Udik, dan Kampung Mekarsari, Lambukibang. Program terse-but di bawah komando Kodim 0412 Lampung Utara. “Ini salah program mempercepat pem-bangunan di wilayah ini yang melibat semua elemen termasuk masyarakat sekitar,” kata dia

Dia menjelaskan kegiatan tersebut akan dilakukan selama 21 hari (12 Mei—1 Juni).

Selain membangun badan jalan dan jembatan serta gorong-gorong, kegiatan itu juga akan

membangun masjid dan pos kamling. “Untuk kegiatan non-fisiknya, kami akan melakukan penyuluhan yang berkaitan de-ngan bela negara dan pertanahan, pelayanan kesehatan, narkoba, dan kamtibmas,” kata dia.

Dia mengatakan jumlah per-sonel yang akan diterjukan da-lam kegiatan tersebut sebanyak 100 anggota/hari dan dibantu dengan 100 warga sekitar serta dinas terkait.

Ia mengatakan untuk mem-buka akses dan menghidupkan roda perekonomian di kabu-paten ini salah satu sasarannya adalah pembangunan badan jalan dan jembatan. Dengan terbukanya wilayah, urat nadi perekonomian akan berjalan baik.

Program yang menelan hibah Rp2 miliar itu dialokasikan un-tuk dua kampung. Pertama, di Kampung Kagunganratu, akan dibangun jalan penghubung antarkampung sepanjang 3 km, 1 jembatan, 2 gorong-gorong, re-habilitasi masjid, dan pembuatan poskamling.

Sementara, untuk Kampung Mekarjaya juga dilakukan pembangunan badan jalan sepanjang 3 km, 1 jembatan, re-habilitasi masjid, dan 3 gorong-gorong. (MER/D-1)

TNI MEMBANGUN

Dua Kecamatan Masuk Program KB TNI MMK

� LAMPUNG POST/DOK HUMAS LAMSEL

Bupati Lampung Selatan Rycko Menoza melepas peserta gerak jalan dalam rangka memperingati Hari Pendidikan

Nasional 2011 setelah senam bersama di TPI Dermaga Bom, Kalianda, Jumat (13-5).

Rycko Melepas Jalan Sehat

Tersangka Pemburu Liar DitangkapLIWA (Lampost): Aparat Polisi Kehutanan Taman Nasional Bukit Barisan Selatan (TNBBS) bekerja sama dengan Polres Lampung Barat, Kamis (12-5), pukul 22.00, menangkap 6 warga Pekon Baturaja, Pesisir Utara, Lambar, karena diduga melakukan perburuan satwa liar di kawasan itu.

PANARAGAN (Lampost): DPRD Tulangbawang Barat menolak kehadiran Sekkab Sigit Trenggono dalam sidang paripurna penandatangan nota kesepakatan (MoU) ten-tang Program Legislasi Daerah (Prolegda). DPRD meminta paripurna tersebut dihadi-ri Penjabat Bupati Bachtiar Basri.

”Sidang paripurna De-wan ini kami tunda karena Pj. Bupati tidak hadir,” ujar Wakil Ketua DPRD Bukhoiri Muzzammil yang memimpin sidang paripurna tersebut, Kamis (12-5).

Berwakilnya Pj. Bupati da-lam sidang paripurna itu juga menjadi perdebatan sesama anggota Dewan. Sejumlah legislator meminta sidang

paripurna tetap dilakukan karena Sekkab merupakan perwakilan Pj. Bupati. “Agar agenda sidang ini tidak ter-jadi perdebatan, sebaiknya dilakukan voting,” kata Githo, seorang anggota Dewan.

Lain halnya dengan Khoiri, dia meminta sidang paripuran ditunda. Dia menilai tidak hadirnya Pj. Bupati pada paripurna bertentang dengan peraturan.

Sebab, agenda hari itu sa-ngat penting karena men-jadi embrio dari pembahasan peraturan daerah yang akan diterapkan di masyarakat. “Kehadiran Pj. Bupati dalam sidang paripurna ini sangat penting. Lebih baik paripurna ini ditunda,” kata dia.

Sementara itu, Suyamto

Yoga Ardi , anggota De-wan lainnya, tetap meminta pimpinan sidang melanjutkan paripurna tersebut. Menurut dia, penundaan sidang tidak tepat. Sebab, Pj. Bupati sudah mewakilkan kepada Sekkab. “Kehadiran Sekkab dalam sidang paripurna ini sah. Jadi, tidak tepat jika sidang ini di-tunda,” kata dia.

Namun, Bukhoiri Muzzam-mil selaku pimpinan sidang langsung mengambil sikap menunda sidang. Menurut Bukhoiri, penundaan sidang sangat wajar karena sudah beberapa kali Pj. Bupati tidak menghadiri paripurna. “Ka-rena sidang ini belum dibuka, lebih baik kita tunda sampai Pj. Bupati memastikan diri bisa hadir,” kata dia. (MER/D-3)

PARIPURNA

DPRD Tolak Kehadiran Sekkab

� LAMPUNG POST/JUAN SANTOSO

Truk bermuatan tandan buah segar sawit terbalik di jalur lintas timur (jalintim), tepatnya di samping SPBU

Harapanjaya, Kecamatan Simpangpematang, Kamis (12-5). Diduga penyebab terbaliknya kendaraan tersebut

karena menghindari lubang yang ada di sepanjang jalintim.

B L A M B A N G A N U M P U (Lampost): Satlantas Polres Way Kanan telah melimpah-kan berkas perkara hasil pe-nyidikan kecelakaan lalu lintas yang mengakibatkan kerusak-an jembatan Way Besai Kam-pung Banjarmasin, Kecamatan Baradatu.

Berkas tersebut saat ini masih dalam penelitian Pe-ngadilan Negeri Blambangan Umpu. Kapolres Way Kanan AKBP Agus Prianto melalui Kasat Lantas AKBP Reza di ruang kerjanya, Kamis (12-5), mengatakan telah menyerah-kan berkas perkara penyidikan kecelakaan lalu lintas yang mengakibatkan kerusakan jembatan Way Besai. “Sudah seminggu kami serahkan ke Pengadilan Negeri Blambang-an Umpu,” kata dia.

Jika berkas yang diajukan petugas penyidik dianggap lengkap oleh pihak Penga-dilan, pihaknnya akan me-nyerahkan seluruh barang bukti berupa satu unit mobil truk Isuzu berikut surat-surat kendaraan. “Yang jelas berkas perkara ini masih dalam telaah dan penelitian pengadilan,” katanya.

Dalam kasus tersebut, pe-nyidik kepolisian menjerat tersangka Juniarto (35), warga Kelurahan Kutabaru, Pasar Kamis, Tangerang, dengan pasal berlapis. Di antaranya Pasal 274 dan 275 Undang-Un-dang Nomor 22/2009 tentang setiap orang yang melakukan perbuatan yang mengakibat-kan gangguan fungsi jalan, dengan ancaman penjara 1 tahun dan denda Rp24 juta.

Dalam melengkapi berkas perkara itu, Satlantas Way Ka-nan telah meminta ke terangan para saksi. Yakni pemilik batu bara, petugas Dinas Perhubung-an (Dishub) Sumatera Selatan dan Lampung. Termasuk saksi ahli dari diler Isuzu terkait de-ngan kondisi kendaraan dan petugas Dishub yang mengelu-arkan buku kir kendaraan.

Menurut Kasat, perkara yang diajukan tersebut ter-golong tindak pidana ringan karena hanya tindakan ke-celakaan tunggal yang dapat diproses.

Sementara terkait dengan ganti rugi kerusakan jembatan merupakan perkara perdata. Jika negara merasa dirugikan dengan kerusakan jembatan itu, melakukan gugatan ke pengadilan setempat. (LEH/D-1)

KERUSAKAN JEMBATAN WAY BESAI

Polres Limpahkan Berkas Penyidikan

Truk Pengangkut Sawit Terbalik