bab1-revisi.docx

5
BAB I PENDAHULUAN 1.1 LATAR BELAKANG Dalam menggunakan suatu sistem, sering kali pengguna mengalami masalah sehingga membutuhkan penyelesaian (troubleshooting). Penyelesaian masalah dapat diatasi salah satunya dengan meminta bantuan orang lain (asisten) dalam menyelesaikan masalah terkait dengan sistem. Dengan adanya perkembangan teknologi terutama kecerdasan buatan maka peran manusia sebagai asisten dalam mengatasi masalah dalam suatu sistem mulai dapat digantikan oleh program komputer. Program komputer ini disebut juga sebagai asisten virtual yang akan membantu mengatasi masalah terkait sistem yang ada. Sistem informasi akademik Universitas Malikussaleh merupakan salah satu sistem yang penting di Universitas Malikussaleh terutama bagi dosen dan mahasiswa. Pengisian KRS, pencetakan KHS, penyetujuan KRS dan sebagainya merupakan salah satu fungsi penting dalam sistem informasi akademik tersebut. Namun adakalanya pengguna baik itu dosen maupun mahasiswa mengalami masalah dalam menggunakan sistem informasi tersebut, misalnya mahasiswa baru yang masih bingung dalam mengisi KRS atau muncul error tidak

Upload: rezky-amelia-sy

Post on 24-Nov-2015

14 views

Category:

Documents


0 download

DESCRIPTION

Contoh bab 1 proposal skripsi

TRANSCRIPT

BAB IPENDAHULUAN

1.1 LATAR BELAKANGDalam menggunakan suatu sistem, sering kali pengguna mengalami masalah sehingga membutuhkan penyelesaian (troubleshooting). Penyelesaian masalah dapat diatasi salah satunya dengan meminta bantuan orang lain (asisten) dalam menyelesaikan masalah terkait dengan sistem.Dengan adanya perkembangan teknologi terutama kecerdasan buatan maka peran manusia sebagai asisten dalam mengatasi masalah dalam suatu sistem mulai dapat digantikan oleh program komputer. Program komputer ini disebut juga sebagai asisten virtual yang akan membantu mengatasi masalah terkait sistem yang ada.Sistem informasi akademik Universitas Malikussaleh merupakan salah satu sistem yang penting di Universitas Malikussaleh terutama bagi dosen dan mahasiswa. Pengisian KRS, pencetakan KHS, penyetujuan KRS dan sebagainya merupakan salah satu fungsi penting dalam sistem informasi akademik tersebut.Namun adakalanya pengguna baik itu dosen maupun mahasiswa mengalami masalah dalam menggunakan sistem informasi tersebut, misalnya mahasiswa baru yang masih bingung dalam mengisi KRS atau muncul error tidak terduga di dalam sistem. Apalagi bila saat dibutuhkan, tidak ada orang yang dapat membantu masalah pengguna tersebut karena masalah itu terjadi di luar jam kerja sementara pengguna membutuhkan penyelesaian masalah pada saat itu juga.Oleh karena itu, penulis berkeinginan untuk menyusun skripsi berjudul IMPLEMENTASI CHATBOT BERBASIS WEB SEBAGAI ASISTEN VIRTUAL AKADEMIK DENGAN MENGGUNAKAN METODE CASE BASED REASONING .Diharapkan dengan adanya chatbot berbasis web sebagai asisten virtual akademik ini pengguna sistem informasi akademik Universitas Malikussaleh dapat mengatasi masalah (troubleshooting) yang berkaitan dengan sistem informasi tersebut dengan bantuan asisten virtual akademik tersebut.

1.2 PERMASALAHAN PENELITIANPermasalahan penelitian dibagi dalam tiga bagian yaitu identifikasi masalah, ruang lingkup masalah, dan perumusan masalah.

1.2.1 Identifikasi MasalahBerdasarkan latar belakangan yang dipaparkan, berikut ini adalah masalah yang harus diidentifikasi dalam penelitian ini, yaitu :a. Sistem informasi akademik Universitas Malikussaleh belum memiliki asisten virtual yang dapat membantu dalam mengatasi permasalahan (troubleshooting) yang ada di dalam sistem tersebut.b. Tidak adanya orang yang dapat membantu pengguna di luar jam kerja sehingga dibutuhkan program yang dapat mengatasi masalah tersebut.

1.2.2 Ruang Lingkup MasalahPembahasan dalam penelitian ini difokuskan pada implementasi chatbot sebagai asisten virtual untuk sistem informasi akademik Universitas Malikussaleh, dengan rencana waktu penelitian dimulai pada bulan Maret 2014 sampai dengan Juli 2013.Penelitian ini meliputi implementasi chatbot sebagai asisten virtual akademik dengan metode Case Based Reasoning (CBR). Pembuatan chatbot ini nantinya akan dilakukan dengan menggunakan bahasa pemrograman AIML dan PHP dengan database MySQL.Perlu diperhatikan juga bahwa penggunaan chatbot hanya terbatas untuk pengguna sistem informasi akademik Universitas Malikussaleh yaitu mahasiswa dan dosen.

1.2.3 Perumusan MasalahBerdasarkan latar belakang yang telah dijabarkan diatas, maka dapat dijabarkan masalah sebagai berikut :a. Bagaimana mengimplementasikan chatbot sebagai asisten virtual akademik dengan metode Case Based Reasoning? 1.3 TUJUAN DAN MANFAAT PENELITIANDalam penulisan ini penulis juga menguraikan tujuan dan manfaat penelitian agar nantinya dapat berguna bagi Universitas Malikussaleh maupun penulis.

1.3.1 TUJUAN PENELITIANMengimplementasikan chatbot sebagai asisten virtual akademik dengan menggunakan metode Case Based Reasoning.

1.3.2 MANFAAT PENELITIANManfaat yang dapat diambil dari penelitian implementasi chatbot sebagai asisten virtual akademik dengan menggunakan metode CBR adalah :a. Memberikan solusi atas permasalahan yang terkait di dalam sistem informasi dengan bantuan asisten virtual.b. Mempercepat proses akademik seperti pengisian KRS dan sebagainya dengan menyelesaikan permasalahan yang terkait dengan sistem.c. Memberikan kenyamanan bagi pengguna dalam konsultasi permasalahan sistem dengan adanya asisten virtual yang dapat diajak mengobrol layaknya seperti dengan manusia.