a. pendahuluan - file.upi.edufile.upi.edu/.../listrik_rumah_tangga/buku_guru_pdf/materi.pdf ·...

20
1 A. PENDAHULUAN Modul pembelajaran ini adalah untuk mengenalkan kepada siswa tentang kelistrikan dengan penekanan pada listrik di rumah tangga. Banyak hal yang akan diajarkan melalui kegiatan pengamatan, penggalian informasi dari berbagai sumber (cetak maupun elektronik) serta tugas praktek/praktikum. Dengan cara seperti yang disebutkan, maka siswa belajar tentang aplikasi pengetahuan kelistrikan dan aplikasinya dalam kehidupan sehari-hari, seperti instalasi listrik penerangan dengan cara praktis serta permasalahannya secara praktis pula. Hal ini diutamakan berkaitan dengan ilmu kelistrikan yang telah atau sedang dipelajari dalam pelajaran fisika, tetapi dilakukan sedekat dan sesuai mungkin dengan apa yang dilihat dan dihadapi oleh para siswa dalam kehidupannya sehari-hari baik di rumah, di sekolah maupun di kantor. Pada topik pembelajaran ini, metoda Pemecahan Masalah (Problem Solving) memegang peranan sebagai pembangkit kreativitas berfikir siswa. Pada pembelajaran ini guru berperan sebagai fasilitator dan tidak melakukan pembelajaran konvensional. Keaktifan siswa belajar memecahkan masalah secara mandiri sangat penting. Agar guru dapat berperan sebagai manajer yang profesional pada pelaksanaan proses belajar mengajar , maka buku ini sangat membantu bagi guru untuk melaksanakan pengelolaan kelas yang meliputi : Pengorganisasian dan pengelolaan proses pembelajaran. Pengelolaan proses pembelajaran yang dimaksud meliputi : Strategi, Pendekatan, Metoda, Teknik Pembelajaran, Persiapan Alat dan Bahan, Bahan Bacaan dan Sumber Informasi Lain, Aspek- aspek Penilaian serta Pokok Materi yang perlu perhatian khusus. B. TUJUAN PEMBELAJARAN LISTRIK RUMAH TANGGA Pada akhir pembelajaran ini mengacu pada pencapaian standar kompetensi dan kompetensi dasar yang terdapat dalam kurikulum PTD meliputi: Mengidentifikasi jenis dan sifat komponen- komponen instalasi listrik rumah tangga sesuai dengan spesifikasinya, Menggambarkan hubungan antara komponen-komponen instalasi listrik rumah tangga sesuai dengan ketentuan yang berlaku, Merangkai dan menyambung komponen-komponen instalasi listrik rumah tangga sesuai dengan ketentuan yang berlaku, Menguji komponen komponen instalasi listrik rumah tangga sesuai dengan ketentuan yang berlaku, Menggunakan alat ukur listrik untuk mengukur energi listrik dan kuat cahaya lampu penerangan serta menghitung satuan biaya pemakaian Berdasarkan tujuan tersebut diatas, kemudian diwujudkan dalam bentuk Kegiatan Belajar yang terdiri dari 5 Kegiatan Belajar (KB) : - Kegiatan Belajar 1 : Pendahuluan (kelistrikan) - Kegiatan Belajar 2 : Komponen instalasi listrik penerangan - Kegiatan Belajar 3 : Merencanakan instalasi listrik penerangan

Upload: vandan

Post on 25-May-2018

220 views

Category:

Documents


2 download

TRANSCRIPT

Page 1: A. PENDAHULUAN - file.upi.edufile.upi.edu/.../Listrik_Rumah_Tangga/Buku_Guru_PDF/MATERI.pdf · memegang peranan sebagai pembangkit kreativitas berfikir siswa. Pada ... listrik untuk

1

A. PENDAHULUAN

Modul pembelajaran ini adalah untuk mengenalkan kepada siswa tentangkelistrikan dengan penekanan pada listrik di rumah tangga. Banyak hal yangakan diajarkan melalui kegiatan pengamatan, penggalian informasi dariberbagai sumber (cetak maupun elektronik) serta tugas praktek/praktikum.

Dengan cara seperti yang disebutkan, maka siswa belajar tentang aplikasipengetahuan kelistrikan dan aplikasinya dalam kehidupan sehari-hari, sepertiinstalasi listrik penerangan dengan cara praktis serta permasalahannya secarapraktis pula. Hal ini diutamakan berkaitan dengan ilmu kelistrikan yang telahatau sedang dipelajari dalam pelajaran fisika, tetapi dilakukan sedekat dansesuai mungkin dengan apa yang dilihat dan dihadapi oleh para siswa dalamkehidupannya sehari-hari baik di rumah, di sekolah maupun di kantor.

Pada topik pembelajaran ini, metoda Pemecahan Masalah (Problem Solving)memegang peranan sebagai pembangkit kreativitas berfikir siswa. Padapembelajaran ini guru berperan sebagai fasilitator dan tidak melakukanpembelajaran konvensional. Keaktifan siswa belajar memecahkan masalahsecara mandiri sangat penting.

Agar guru dapat berperan sebagai manajer yang profesional padapelaksanaan proses belajar mengajar , maka buku ini sangat membantu bagiguru untuk melaksanakan pengelolaan kelas yang meliputi : Pengorganisasiandan pengelolaan proses pembelajaran. Pengelolaan proses pembelajaran yangdimaksud meliputi : Strategi, Pendekatan, Metoda, Teknik Pembelajaran,Persiapan Alat dan Bahan, Bahan Bacaan dan Sumber Informasi Lain, Aspek-aspek Penilaian serta Pokok Materi yang perlu perhatian khusus.

B. TUJUAN PEMBELAJARAN LISTRIK RUMAH TANGGA

Pada akhir pembelajaran ini mengacu pada pencapaian standar kompetensidan kompetensi dasar yang terdapat dalam kurikulum PTD meliputi:Mengidentifikasi jenis dan sifat komponen- komponen instalasi listrik rumahtangga sesuai dengan spesifikasinya, Menggambarkan hubungan antarakomponen-komponen instalasi listrik rumah tangga sesuai dengan ketentuanyang berlaku, Merangkai dan menyambung komponen-komponen instalasilistrik rumah tangga sesuai dengan ketentuan yang berlaku, Mengujikomponen komponen instalasi listrik rumah tangga sesuai dengan ketentuanyang berlaku, Menggunakan alat ukur listrik untuk mengukur energi listrik dankuat cahaya lampu penerangan serta menghitung satuan biaya pemakaian

Berdasarkan tujuan tersebut diatas, kemudian diwujudkan dalam bentukKegiatan Belajar yang terdiri dari 5 Kegiatan Belajar (KB) :

- Kegiatan Belajar 1 : Pendahuluan (kelistrikan)- Kegiatan Belajar 2 : Komponen instalasi listrik penerangan- Kegiatan Belajar 3 : Merencanakan instalasi listrik penerangan

Page 2: A. PENDAHULUAN - file.upi.edufile.upi.edu/.../Listrik_Rumah_Tangga/Buku_Guru_PDF/MATERI.pdf · memegang peranan sebagai pembangkit kreativitas berfikir siswa. Pada ... listrik untuk

2

- Kegiatan Belajar 4 : Membuat diagram kerja instalasi listrik penerangan- Kegiatan Belajar 5 : Memasang instalasi listrik penerangan

Kegiatan Belajar 1

Kegiatan belajar ini bersifat mengulang pemahamanan tentang kelistrikan,khususnya berkaitan dengan upaya membangkitkan minat siswa terhadapkelistrikan.

Kegiatan belajar ini sebenarnya memberi bekal bagi siswa tentang teori-teoriyang umum dalam kelistrikan, tetapi disajikan secara sederhana dan praktis.Bagi siswa yang sebelumnya telah belajar materi kelistrikan di dalampelajajaran fisika, maka materi ini sifatnya mengulang kembali apa yang telahdipelajari di fisika sehingga menjadi dasar yang kuat bagi pengembanganmateri pembelajaran selanjutnya.

Kegiatan Belajar 2Kegiatan belajar ini dirancang untuk membantu siswa dalam memahamiberbagai hal yang terkait dengan komponen dan peralatan instalasi listrik,khususnya yang berkaitan dengan instalasi listrik untuk penerangan.

Dalam kegiatan ini dibahas mulaidari pengenalan alat-alat dankomponen-komponen kelistrikanyang ada di sekitar siswa, fungsidan karakteristiknya yangdigunakan untuk pemasanganinstalasi listrik sampai denganpengenalan aturan pemberiansimbol. Siswa diminta melakukankegiatan mencoba berbagaikomponen kelistrikan yangdiperlukan, ada, dan biasadigunakan.

Dalam kegiatan tersebut dibahas hal-halyang berkaitan dengan gejala alam yangberhubungan dengan kelistrikan sampaidengan pemanfatan listrik bagi kehidupanmanusia. Siswa diajak menyadari bahwalistrik pada saat ini sudah menjadi bagianpenting bagi kehidupan manusia, sehinggasiswa memahami bahwa energi listrikadalah salah satu bentuk energi yangpaling banyak digunakan dalam kehidupanmanusia.

Page 3: A. PENDAHULUAN - file.upi.edufile.upi.edu/.../Listrik_Rumah_Tangga/Buku_Guru_PDF/MATERI.pdf · memegang peranan sebagai pembangkit kreativitas berfikir siswa. Pada ... listrik untuk

3

Kegiatan Belajar 3

Kegiatan belajar ini dilakukan untuk melatih dan mengenaslkan siswa padaberbagai hal yang berkaitan dengan perencanaan instalasi listrik rumah tanggakhususnya instalasi listrik untuk penerangan.

Siswa dilatih dandibimbing untukmembuat model-model rangkaianlistrik, baikrangakain serimaupun rangakaianparalel, serta diajakuntuk memahamibahwa rangkaianlistrik yangdigunakan untukinstalasi rumahtangga adalah

rangkaian paralel. Siswa diminta untuk merencanakan pemasangan instalasilistrik untuk penerangan yang meliputi penentuan jumlah komponen, bahan danperalatan serta jumlah daya listrik yang diperlukannya.

Kegiatan Belajar 4

Kegiatan belajar inimelatih danmemperkenalkan siswapada berbagai hal yangberkaitan denganpembuatan diagramkerja untukpemasangan instalasilistrik rumah tanggakhususnya instalasilistrik untukpenerangan.Siswa diminta untukmembuat bagan kerja

dan rangkaiannya. Jika siswa telah belajar fisika materi listrik dinamis, materi inipada dasarnya telah diperoleh siswa, hanya dalam pelajaran fisika alat danbahan yang digunakan tidak riil seperti yang ada di lapangan.

Page 4: A. PENDAHULUAN - file.upi.edufile.upi.edu/.../Listrik_Rumah_Tangga/Buku_Guru_PDF/MATERI.pdf · memegang peranan sebagai pembangkit kreativitas berfikir siswa. Pada ... listrik untuk

4

Kegiatan Belajar 5

Kegiatan belajar iniadalah melatih siswauntuk memasang ataumembuat rangkaianlistrik rumah tanggaserta memperbaikikerusakan yang terjadipada instalasi listrikrumah tangga. Instalasiyang dibuat siswadiharapkan sedekatmungkin dengankenyataanya di

lapangan, bahkan kalau mungkin siswa diminta membuat dan memperbaikirangkaian listrik yang ada di kamarnya atau mengambil contoh rangkaian listrikdi salah ruangan kelas.

Rangkaian listrik tersebut dibuat dengan menggunakan bahan dan alat yangbiasa digunakan untuk membuat instalasi listrik rumah tinggal.

C. MATERI PEMBELAJARAN

Materi pembelajaran pada modul ini terdiri dari Pendahuluan, Kegiatan Belajardan Tugas tambahan, dengan alokasi waktu yang sudah ditentukan sebagaiberikut :

Materi Jumlah jam

1. PENDAHULUAN (KELISTRIKAN)2 jam

2. PERALATAN DAN KOMPONEN INSTALASI LISTRIKRUMAH TANGGA

3 jam

3. RENCANA INSTALASI LISTRIK PENERANGAN 3 jam

4. DIAGRAM KERJA INSTALASI LISTRIKPENERANGAN

3 jam

5. PEMASANGAN INSTALASI LISTRIK PENERANGAN 3 jam

Page 5: A. PENDAHULUAN - file.upi.edufile.upi.edu/.../Listrik_Rumah_Tangga/Buku_Guru_PDF/MATERI.pdf · memegang peranan sebagai pembangkit kreativitas berfikir siswa. Pada ... listrik untuk

5

D. PENGORGANISASIAN KELAS

Pada pelaksanaan pembelajaran ini, agar mencapai tujuan yang diharapkanmaka perlu adanya pengorganisasian kelas yang harus dipedomani oleh guru.Pengorganisasian ini sangat membantu dalam hal membentuk danmeningkatkan kreativitas serta meningkatkan persentase penguasaan ilmu danketerampilan siswa. Selain hal tersebut, pengorganisasian ini juga bergunauntuk menekan jumlah alat yang harus disiapkan.

Sistem yang digunakan pada topik pembelajaran ini adalah sistem rotasi,dengan demikian kegiatan-kegiatan belajar dapat dilaksanakan secara parallel.Dengan demikian siswa akan dibagi kedalam beberapa kelompok dengankegiatan setiap kelompok adalah berbeda. Berikut alur pembelajaran dan tabelpembagian kelompok kerja untuk melaksanakan topik pembelajaran ini :

1. Alur PembelajaranAlur pembelajaran pada pelaksanaan proses belajar mengajar topik inidapat dilihat pada diagram pembelajaran berikut

Gambar 1 Diagram Pembelajaran

KB1Pendahuluan

KB 2KOMPONEN DAN

PERALATANINSTALASI LISTRIK

KB 3RENCANAINSTALASI

LISTRIKPENERANGAN

KB 4DIAGRAMKERJA

INSTALASILISTRIK

PENERANGAN.

TugasTambahan

KB 5PEMASANGAN

DAN PERBAIKANINSTALASI

LISTRIKPENERANGAN

Penutup

ROTASI

Page 6: A. PENDAHULUAN - file.upi.edufile.upi.edu/.../Listrik_Rumah_Tangga/Buku_Guru_PDF/MATERI.pdf · memegang peranan sebagai pembangkit kreativitas berfikir siswa. Pada ... listrik untuk

6

2. Pembentukan KelompokUntuk melaksanakan diagram pembelajaran seperti pada gambar 1tersebut diatas, maka perlu adanya pengelompokan siswa menjadibeberapa kelompok kerja beserta tugasnya seperti diperlihatkan padatabel 1 berikut :

Tabel 1Pembagian Kelompok Kerja

NO.

ALOKASI WAKTU

KEGIATANPEMBELAJARAN

MINGGU KE / JAM

I II III IV V VI

2 4 4 4 4 2 2

1. PENDAHULUAN (KELISTRIKAN) ABCD

2.KOMPONEN DAN PERALATANINSTALASI LISTRIK RUMAHTANGGA

A B C D

3. RENCANA INSTALASILISTRIK PENERANGAN

B C D A

4. DIAGRAM KERJA INSTALASILISTRIK.

C D A B

5.PEMASANGAN DANPERBAIKAN INSTALASILISTRIK

D A B C

6. TUGAS TAMBAHAN ABCD

7. TES/REVIEW ABCD

Keterangan :ABCD = Adalah kelompok kelas / Rombongan BelajarA = Kelompok KerjaB = Kelompok KerjaC = Kelompok KerjaD = Kelompok Kerja

E. ALAT DAN BAHAN PRAKTEK

Semua alat dan bahan yang dibutuhkan untuk kegiatan belajar mengajar harusdisediakan oleh guru sebelum kegiatan belajar dimulai, kecuali untukkepentingan yang lain seperti pengamatan komponen listrik dirumah ataudisekolah. Dengan demikian pada saat pelajaran berlangsung guru tinggalmengawasi kegiatan belajar mengajar dan membimbing siswa tanpamemikirkan lagi penyediaan alat dan bahan belajar.

Page 7: A. PENDAHULUAN - file.upi.edufile.upi.edu/.../Listrik_Rumah_Tangga/Buku_Guru_PDF/MATERI.pdf · memegang peranan sebagai pembangkit kreativitas berfikir siswa. Pada ... listrik untuk

7

Di bawah ini diberikan tabel alat dan bahan sebagai pengangan guru untukmempersiapkan alat dan bahan :

Tabel 2Daftar Alat dan Bahan

KEGIATANBELAJAR

ALAT DAN BAHANKETERANGAN

Nama JumlahPENDAHULUAN Alat :

1. Papan Tulis2. OHP3. Layar OHP

Bahan :1. Buku Siswa1. Kapur Tulis2. Transparansi yang

berhubungandengan materi

1 unit1 unit1 set

sejumlah siswasecukupnyasecukupnya

Kelasikal

KB 1 KELISTRIKAN Alat :1. Papan Tulis2. OHP3. Layar OHP

Bahan :1. Buku Siswa2. Kapur Tulis3. Transparansi yang

berhubungandengan materi

3. Buku Bacaan lainyang berhubungandengan kelistrikan

4. Komponen Listrikyang ada dirumahmasing-masingsiswa

5. Peralatan Listrikyang ada dirumahsiswa

6. Komponen Listrikyang ada diruangkelas atau ruangpraktek siswa

1 unit1 unit1 set

sejumlah siswasecukupnyasecukupnya

sejumlah siswauntuk tiap judul

sejumlah yangterdapat padarumah siswa

sejumlah yangterdapat padarumah siswa

sejumlah yangterdapat padaruang kelasatau ruang

Kelasikal ,kelompokdanperorangan

Page 8: A. PENDAHULUAN - file.upi.edufile.upi.edu/.../Listrik_Rumah_Tangga/Buku_Guru_PDF/MATERI.pdf · memegang peranan sebagai pembangkit kreativitas berfikir siswa. Pada ... listrik untuk

8

7. Panel Listrik(KWH-meter)sekolah

praktek1 unit yang

terdapatdisekolah.

KB 2 KOMPONENDAN ALATINSTALASILISTRIK

Alat :1. Papan Tulis2. OHP3. Layar OHP

Bahan :1. Buku Siswa2. Kapur Tulis3. Transparansi yang

berhubungandengan materi

4. Buku Bacaan lainyang berhubungandengan kelistrikan

5. Komponen Listrikyang ada dirumahsiswa

6. Peralatan Listrikyang ada dirumahmasing-masingsiswa

7. Komponen Listrikyang ada diruangkelas atau ruangpraktek

8. Panel Listrik disekolah

1 unit1 unit1 set

sejumlah siswasecukupnyasecukupnya

sejumlah siswauntuk tiap judul

sejumlah yangterdapat dirumah siswa

sejumlah yangterdapat dirumah siswa

sejumlah yangterdapat diruang kelasatau ruangpraktek1 unit yang

terdapatdisekolah.

Kelasikal ,kelompokdanperorangan

KB 3 RENCANAINSTALASILISTRIKPENERANGAN

Alat :1. Papan Tulis2. OHP3. Layar OHP4. Mistar Gambar

Bahan :1. Buku Siswa2. Kertas Gambar A43. Pinsil4. Kapur Tulis5. Transparansi yang

berhubungan

1 unit1 unit1 setsejumlah siswa

sejumlah siswasejumlah siswasejumlah siswasecukupnyasecukupnya

KelasikaldanKelompok

Page 9: A. PENDAHULUAN - file.upi.edufile.upi.edu/.../Listrik_Rumah_Tangga/Buku_Guru_PDF/MATERI.pdf · memegang peranan sebagai pembangkit kreativitas berfikir siswa. Pada ... listrik untuk

9

dengan materi6. Buku Bacaan lain

yang berhubungandenganperencanaaninstalasi listrik

7. KomponenInstalasi Listrikyang ada disekolah (trainerkelistrikan)

8. Lampu pijar 24V/25 W, 40 W, dan60 W.

9. Lampu TL 10 W.10.Kabel listrik

1 buah untuktiap judul

1 buah

2 buah

1 buahSecukupnya

KB 4 DIAGRAMKERJAINSTALASILISTRIKUNTUKPENERANGAN

Alat :1. Papan Tulis2. OHP3. Layar OHP4. Mistar Gambar

Bahan :1. Buku Siswa2. KertasGambar A43. Pinsil4. Kapur Tulis5. Buku Bacaan lain

yang berhubungandengan DiagramKerja InstalasiListrik

6. Sakelar Tunggal7. Sakelar Deret8. Sakelar Tukar

9. Stop Kontakdengan hubungantanah

10.Stop Kontak tanpahubungan tanah

11.Tusuk Kontakdengan hubungantanah

12.Tusuk Kontaktanpa hubungantanah

13.Lampu Pijar 24 V/25W

1 unit1 unit1 setsejumlah siswa

sejumlah siswasejumlah siswasejumlah siswasecukupnya.

1 buah untuktiap judul

2 buah2 buah2 buah2 buah

2 buah

2 buah

2 buah

2 buah

KelasikaldanKelompok

Page 10: A. PENDAHULUAN - file.upi.edufile.upi.edu/.../Listrik_Rumah_Tangga/Buku_Guru_PDF/MATERI.pdf · memegang peranan sebagai pembangkit kreativitas berfikir siswa. Pada ... listrik untuk

10

14.Lampu pijar 24V/40W

15.Dudukan Lampu(fitting) gantung

16.Dudukan Lampu(fitting) duduk

2 buah

1 buah

2 buah

F.G. PROSES PEMBELAJARAN

Siswa lulusan Sekolah Dasar biasanya penuh motivasi saat mereka memasukiSMP. Motivasi mereka akan meningkat ketika mengetahui ada mata pelajaranketerampilan yang praktis seperti Pra Vokasional Elektronika/listrik. Tapi dalamwaktu bersamaan pula timbul perasaan asing dan takut ketika memasukipelajaran praktek, karena mereka akan menggunakan alat-alat kelistrikandimana gejala kelistrikan itu sendiri tidak bisa mereka lihat secara kasat mata.Oleh karena itu peranan guru pada saat pertama kali siswa diperkenalkandengan topik ini sangat diperlukan. Sehingga para siswa dapat menyadaribahwa diperlukan sikap kehati hatian dan bertanggung jawab selamamenggunakan peralatan dan selama melakukan praktikum agar terhindar darikecelakaan. Sekali siswa mengalami musibah kecelakaan, mungkin seumurhidupnya akan merasa trauma. Oleh karena itu sekali lagi guru harusmenekankan pentingnya disiplin dan keselamatan kerja.

Page 11: A. PENDAHULUAN - file.upi.edufile.upi.edu/.../Listrik_Rumah_Tangga/Buku_Guru_PDF/MATERI.pdf · memegang peranan sebagai pembangkit kreativitas berfikir siswa. Pada ... listrik untuk

11

Guru harus selalu memberikan motivasi, bahwa keterampilan menggunakanalat tidaklah berbahaya sepanjang kita selalu ingat akan prinsip kehati-hatian.Untuk membuktikannya guru terlebih dahulu mengajarkan cara penggunaaanalat, mendemonstarasikan kepada setiap kelompok kecil bagaimanamempergunakan peralatan, bagaimana menyambung kawat, bagaimanamenggambar rangkaian, bagaimana mengukur besaran-besaran listrik dansebagainya. Oleh karena itu guru harus mengerti betul tentang kelistrikan dansegala karakteristiknya.

Dalam mengajarkan topik ini, guru harus memahami benar tentang kelistrikan,juga selalu diingat bahwa kita harus bekerja secara aman dengan selalumemperhatikan keselamatan dan kesehatan kerja. Ada baiknya setelah gurumendemonstrasikan suatu pekerjaan atau tugas, beberapa siswa dipersilahkanuntuk mencobanya. Jika pada tahap ini siswa takut untuk mencobanya jangandipaksakan tetapi carilah siswa lain yang berani untuk mencobanya, denganharapan lama kelamaan perasaan takut pada diri siswa yang lain akan hilang

Page 12: A. PENDAHULUAN - file.upi.edufile.upi.edu/.../Listrik_Rumah_Tangga/Buku_Guru_PDF/MATERI.pdf · memegang peranan sebagai pembangkit kreativitas berfikir siswa. Pada ... listrik untuk

12

dengan sendirinya dan seluruh siswa akan berani menggunakan peralatan, danberani melaksanakan praktikum/praktek.

Agar proses belajar mengajar dapat berjalan baik dan mencapai tujuan yangdikehendaki, maka beberapa hal yang dipandang perlu untuk dipedomani gurusebagai berikut :

1. Strategi

Guru harus berani melakukan pendekatan student center, yaitu belajarberpusat pada siswa, dimana guru hanya berfungsi sebagai fasilitator. Halini dapat dilakukan dengan cara terlebih dahulu menjelaskan materipelajaran pada setiap awal kegiatan belajar, dan kemudian mengajukanpermasalahan dalam setiap kegiatan belajar tersebut. Permasalahan yangakan diajukan sudah terdapat pada buku siswa yang dikemas dalam bentuktugas-tugas yang harus dipecahkan oleh siswa dalam suatu kelompok kecil.Selama kegiatan ini berlangsung harus tetap dalam pengawasan guru. Jikasekiranya dalam suatu kelompok kecil terjadi diskusi alot untuk menemukansuatu pemecahan masalah, maka guru tidak perlu terlalu ikut campur, tetapisebaliknya kalau dalam kelompok kecil terdapat suatu hambatan ataukebuntuan dalam menemukan pemecahan masalah, guru harus datang danterlibat dalam diskusi tersebut. Peranan guru disini tidak boleh memonopolidiskusi tetapi hanya memberikan pertanyaan pertanyaan penuntun supayasiswa menemukan kembali jalan untuk menemukan pemecahan masalah.

2. Pendekatan

Pada pelaksanaan pembelajaran ini, ada beberapa pendekatan yang dapatdigunakan dimana pada setiap kegiatan belajar, pendekatan pembelajaranyang digunakan tidak selalu sama. Beberapa pendekatan yang dapatdigunakan dalam mengelola pembelajaran Pendidikan Teknologi Dasaradalah Pendekatan sistem, pendekatan kontekstual, pendekatanketerampilan proses, dan pendekatan interaktif lainnya. Dalampendahuluan, pendekatan-pendekatan tersebut digunakan dalam bentukkelasikal, sedangkan kegiatan belajar lainnya disajikan dalam bentuk kerjakelompok.

Guru harus selektif sekaligus variatif dalam memilih pendekatan yang yangakan digunakan dalam mengelola pembelajaran topik instalasi listrik rumahtangga tersebut. Untuk itu diperlukan keahlian, kejelian, dan kecermatan

CATATAN:ARUS LISTRIK YANG DIGUN AKAN DALAM KEGIATAN INI

ADALAH ARUS AC DENGAN TEGANGAN 24 VOLT

Page 13: A. PENDAHULUAN - file.upi.edufile.upi.edu/.../Listrik_Rumah_Tangga/Buku_Guru_PDF/MATERI.pdf · memegang peranan sebagai pembangkit kreativitas berfikir siswa. Pada ... listrik untuk

13

guru dalam memilih dan meramu pendekatan yang akan digunakan, hal inidiperlukan agar pembelajaran topik ini dapat menarik dan interaktif.

3. Metoda

Metoda yang dikembangkan oleh guru pada pelaksanaan topikpembelajaran ini merupakan gabungan dari beberapa metoda seperti BrainStorming, Tutorial, Diskusi, ceramah dan lain sebagainya. Berikut tentangmetoda yang cocok untuk dipakai pada setiap kegiatan belajar serta ilustrasidari kegiatan pembelajaran oleh guru:a. Kegiatan belajar 1, Pendahuluan (kelistrikan): ceramah, tanya jawab,

diskusi dan brain storming serta praktikum.b. Kegiatan belajar 2, Komponen dan Alat instalasi listrik: ceramah, tanya

jawab, diskusi, demonstrasi dan praktikum.c. Kegiatan belajar 3 Rencana instalasi listrik penerangan: ceramah, tanya

jawab, diskusi dan praktek.d. Kegiatan belajar 4 Diagram kerja instalsi listrik penerangan:ceramah,

tanya jawab, diskusi dan praktek.e. Kegiatan belajar 5 Memasang dan memperbaiki instlasi listrik

penerangan: tanya jawab, diskusi dan kerja proyek.

Gambar 2 Ilustrasi Kegiatan Pembelajaran

4. Teknik Pembelajaran

Pada umumnya siswa tertarik pada topik yang mengajak siswa berpikir, dansiswa berbuat. Untuk itu maka teknik pembelajaran yang cocok adalahteknik pembelajaran yang melibatkan siswa aktif yaitu : Pikir, Gambar,Buatdan Uji yang disinkat PGBU dengan metoda pemecahan masalah (problemsolving).

Page 14: A. PENDAHULUAN - file.upi.edufile.upi.edu/.../Listrik_Rumah_Tangga/Buku_Guru_PDF/MATERI.pdf · memegang peranan sebagai pembangkit kreativitas berfikir siswa. Pada ... listrik untuk

14

Siswa dihadapkan pada suatu permasalahan kemudian diajak untukmemikirkan solusi dari permasalahan tersebut, dengan cara memikirkan danbertindak untuk menemukan beberapa kemungkinan pemecahan masalah.Alternatif pemecahan terbaik yang diajukan oleh siswa di uji bersama dalamkelompoknya untuk melihat apakah hasil pemikiran dan tindakannya adalahyang paling tepat untuk mengatasi permasalahan. Peran guru dalam hal inihanyalah sebagai fasilitator dan pengarah.

5. Persiapan Alat Bahan

Untuk menunjang kegiatan pembelajaran instalasi listrik rumah tanggadibutuhkan alat dan bahan untuk praktikum dan praktek. Jumlah dan jenisalat/bahan yang dibutuhkan sangat tergantung dari sifat kegiatan belajarnya.Pada pembelajaran ini alat/bahan yang harus disiapkan untuk setiapkegiatan belajar dapat dilihat pada poin E, tentang ALAT DAN BAHANPRAKTEK buku ini.

Alat dan bahan sudah harus disiapkan untuk 4 kelompok kegiatan belajaroleh guru atau laboran sebelum kegiatan belajar mengajar dimulai. Alat danbahan yang disiapkan harus dalam kondisi siap pakai dan diatur sedemikianrupa perkelompok agar mudah untuk dikenal dan diambil.

Setelah pembelajaran selesai, alat dan bahan harus dicek kembali kondisidan jumlahnya kemudian dikembalikan ketempat penyimpanannya. Alatumum yang dipakai secara klasikal seperti papan tulis, ohp dan layar ohptidak perlu disiapkan perkelompok tetapi cukup satu saja karenapemakaiannya secara kelasikal. Demikian juga jumlah alat-alat dan bahan –bahan lain yang dipakai secara kelasikal cukup untuk keperluan kelasikalatau kelompok besar saja.

6. Aspek-aspek Penilaian

Penilaian yang dilakukan terhadap siswa pada topik Instalasi Listrik RumahTangga ini terdiri dari dua aspek, yaitu aspek pengetahuan danketerampilan serta aspek sikap.

a. Aspek Pengetahuan dan KeterampilanPenilaian aspek pengetahuan dan keterampilan adalah penilaianterhadap hasil pengetahuan dan keterampilan yang dicapai oleh siswa.Penilaian terhadap hasil pengetahuan dan keterampilan adalah penilaianterhadap setiap tugas yang dilakukan oleh siswa yang terdapat padasetiap kegiatan belajar (KB).

Nilai setiap tugas dalam satu KB dijumlahkan kemudian dibagi denganjumlah tugas dalam KB tersebut untuk mendapatkan nilai KB. Nilai darimasing-masing KB dijumlahkan kemudian dibagi dengan jumlah KByang ada untuk mendapatkan nilai dari topik pembelajaran ini.

Page 15: A. PENDAHULUAN - file.upi.edufile.upi.edu/.../Listrik_Rumah_Tangga/Buku_Guru_PDF/MATERI.pdf · memegang peranan sebagai pembangkit kreativitas berfikir siswa. Pada ... listrik untuk

15

Dalam suatu kelas ada saja kelompok anak yang pintar dibandingkandengan kelompok teman-temannya, sehingga dapat menyelesaikantugas KB1,KB2,KB3,KB4 dan KB5 yang diberikan kurang dari waktuyang ditentukan dengan hasil sangat memuaskan. Untuk kelompok anaktersebut diberikan tugas tambahan. Tugas tambahan tersebut sudahterdapat pada buku siswa dan merupakan bonus atau hadiah. Penilaianterhadap tugas tambahan ini tidak perlu dilakukan.

Berikut format penilaian yang dapat digunakan untuk penilaian aspekpengetahuan dan keterampilan:

Page 16: A. PENDAHULUAN - file.upi.edufile.upi.edu/.../Listrik_Rumah_Tangga/Buku_Guru_PDF/MATERI.pdf · memegang peranan sebagai pembangkit kreativitas berfikir siswa. Pada ... listrik untuk

16

L E M B A R P E N IL A IA N

N a m a S is w a : … … … … … … … … …P a k e t P e m b e la ja r a n : … … … … … … … ..… .K e la s : .… … … … … … … … .. .

K E G IA T A N B E L A J A R T U G A S N IL A I ( 0 - 1 0 0 )

T u g a s N o . 1

T u g a s N o . 2

T u g a s N o . 3

T u g a s N o . 4

T u g a s N o . 5

T u g a s N o . 6

T u g a s N o . 7

T u g a s N o . 1

T u g a s N o . 2

T u g a s N o . 3

T u g a s N o . 4

T u g a s N o . 5

T u g a s N o . 6

N i la i K B =N i la i T u g a s

n T u g a s

N i la i K B =N i la i T u g a s

n T u g a s

T u g a s N o . 1

T u g a s N o . 2

T u g a s N o . 3

T u g a s N o . 4

N i la i K B =N i la i T u g a s

n T u g a s

T u g a s N o . 1

T u g a s N o . 2

N i la i K B =N i la i T u g a s

n T u g a s

T u g a s N o . 1

T u g a s N o . 2

N i la i K B =N i la i T u g a s

n T u g a s

K B 1

K B 2

K B 3

K B 4

K B 5

N IL A I P A K E T =N i la i K B

n K B

Page 17: A. PENDAHULUAN - file.upi.edufile.upi.edu/.../Listrik_Rumah_Tangga/Buku_Guru_PDF/MATERI.pdf · memegang peranan sebagai pembangkit kreativitas berfikir siswa. Pada ... listrik untuk

17

b. Aspek SikapPenilaian aspek sikap adalah penilaian terhadap beberapa sikap siswaselama mengikuti proses pembelajaran topik ini. Berikut format penilaiansikap yang dapat digunakan untuk penilaian terhadap aspek sikap :

R E K A P I T U L A S I P E N I L A I A NP a k e t P e m b e la ja r a n : … … … … … … … .K e la s : … … … … … . … . . .

N a m a S i s w a N I L A I K B N I L A I P A K E TN o .K B 1 K B 2 K B 3 K B 4 K B 5

N I L A I R A T A - R A T A =N i la i P a k e t S i s w a

n S i s w a

Page 18: A. PENDAHULUAN - file.upi.edufile.upi.edu/.../Listrik_Rumah_Tangga/Buku_Guru_PDF/MATERI.pdf · memegang peranan sebagai pembangkit kreativitas berfikir siswa. Pada ... listrik untuk

18

LEMBAR PENILAIAN SIKAP

Nama Siswa : ………………….Topik Pembelajaran : ………………….Kelas : ………………….

No. Unsur Nilai (0-100) Keterangan

1. Kehadiran

2. Kedisiplinan

3. Motivasi/Semangat

4. Inovasi/Kreatifitas

5. Kerjasama

6. Tanggung jawab

7. Kesopanan

8. Sikap kerja

9. Hasil kerja

10. Kecepatan kerja

NilaiNilai =

n Unsur

7. Pokok-pokok Materi Yang Perlu Perhatian Khusus

Beberapa pokok materi yang perlu mendapat perhatian khusus pada peketpembelajaran ini karena sangat erat hubungannya dengan keselamatanmanusia dan keselamatan peralatan :

1) Kegiatan Belajar 1a) Tentang keselamatan kerjab) Tugas no. 5

2) Kegiatan Belajar 2a) Aturan-aturan pemberian simbol dari komponen-komponen instalasi

listrik3) Kegiatan belajar 3

Page 19: A. PENDAHULUAN - file.upi.edufile.upi.edu/.../Listrik_Rumah_Tangga/Buku_Guru_PDF/MATERI.pdf · memegang peranan sebagai pembangkit kreativitas berfikir siswa. Pada ... listrik untuk

19

a) Tentang kaidah rangkaian seri dan paralel4) Kegiatan Belajar 5

a) Menentukan Tata Letak Komponen Instalasi Listrik Tata Letak saklar Tata Letak Fitting Tata Letak Stop Kontak

b) Pengawatan Instalasi Listrik Peneranganc) Pemasangan Komponen Listrik

Pemasangan dan Pengawatan Dalam Pipa Pemasangan Lampu Neon (TL) Pemasangan Tusuk Kontak Pemasangan Instalasi Penerangan

H. TES/REVIEW

1. Jelaskan apa yang kamu ketahui tentang listrik!2. Sebutkan peralatan-peralatan elektronik yang menggunakan energi

listrik (minimal 4 jenis alat)!3. Sebutkan minimal 3 (tiga) jenis sumber pembangkit energi listrik!4. Sebutkan alat-alat yang digunakan dalam pekerjaan pemasangan

instalasi kelistrikan beserta fungsinya.5. Sebutkan komponen-komponen instalasi listrik penerangan beserta

fungsinya.6. Gambarkan simbol-simbol dari komponen instalasi listrik penerangan

yang telah kamu sebutkan pada soal no. 5.7. Perhatikan denah hubungan listrik rumah tinggal berikut:

a. Buat daftar komponen instalasi listrik yang terdapat dalam gambartersebut!

b. Bila tiap lampu pada gambar tersebut memiliki daya sebesar 40Watt dan stop kontak sebesar 300 Watt, hitung jumlah daya yangdiperlukan!

Tolong gambardilengkapidengan jendeladan pintu, dangambar lampuluar kurang satu

Page 20: A. PENDAHULUAN - file.upi.edufile.upi.edu/.../Listrik_Rumah_Tangga/Buku_Guru_PDF/MATERI.pdf · memegang peranan sebagai pembangkit kreativitas berfikir siswa. Pada ... listrik untuk

20

8. Buatkan gambar bagan instalasi listrik penerangan yang terdiri dari duabuah stop kontak, sebuah saklar seri untuk menghidupkan ataumematikan dua buah lampu pijar dan sebuah saklar tunggal untukmenghidupkan atau mematikan lampu TL.

9. Dari soal no. 8 tersebut buatlah diagram kerjanya.10.Perhatikan gambar berikut ini:

Keterangan: S1, S2, S3 = Sakelar. L1 dan L2 = Lampu

(Gambar lampu ganti dengan tanpa lingkaran)Lakukan analisis yang dapat kamu lakukan terhadap gambar tersebut diatas

KUNCI JAWABANBELUM ADA

BAHAN BACAAN BELUM ADA