minyak atsiri b

Upload: ardhy-awink

Post on 14-Jul-2015

240 views

Category:

Documents


27 download

TRANSCRIPT

Sesungguhnya Allah menumbuhkan butir tumbuh-tumbuhan dan biji buahbuahan. Dia mengeluarkan yang hidup dari yang mati dan mengeluarkan yang mati dari yang hidup. (Yang memiliki sifat-sifat) demikian ialah Allah, maka mengapa kamu masih berpaling? (QS.Al-Anaam : 95)

TUGAS KELOMPOKFarmakognosi

Minyak atsiri, atau dikenal juga sebagai minyak eteris (aetheric oil), minyak esensial, minyak terbang, serta minyak aromatik, adalah kelompok besar minyak nabati yang berwujud cairan kental pada suhu ruang namun mudah menguap sehingga memberikan aroma yang khas. Minyak atsiri merupakan bahan dasar dari wangi-wangian atau minyak gosok (untuk pengobatan) alami. Di dalam perdagangan, sulingan minyak atsiri dikenal sebagai bibit minyak wangi.

Minyak atsiri bersifat mudah menguap karena titik uapnya rendah. Selain itu, susunan senyawa komponennya kuat memengaruhi saraf manusia (terutama di hidung) sehingga seringkali memberikan efek psikologis tertentu (baunya kuat). Setiap senyawa penyusun memiliki efek tersendiri, dan campurannya dapat menghasilkan rasa yang berbeda. Secara kimiawi, minyak atsiri tersusun dari campuran yang rumit berbagai senyawa, namun suatu senyawa tertentu biasanya bertanggung jawab atas suatu aroma tertentu. Sebagian besar minyak atsiri termasuk dalam golongan senyawa organik terpena dan terpenoid yang bersifat larut dalam minyak/lipofil.

1. BeluntasNama Tanaman Asal : Pluchea indica (L.) Less. Famili : Asteraceae

Nama Simplisia : Plucheae Folium Kandungan : Minyak atsiri, alkaloid. Kegunaan : Penambah nafsu makan, penurun panas (antipiretik), peluruh keringat (diaforetik).

2. PandanNama Tanaman Asal : Pandanus amarylilifolius Roxb. Famili : Pandanaceae

Nama Simplisia : Pandanis Folium Kandungan : Minyak atsiri Kegunaan : Bahan pewangi

3. MelatiNama Tanaman Asal : Jasminum sambac (L.) Ait. Famili : Oleaceae

Nama Simplisia : Jasmini Flos Kandungan : Minyak atsiri, asam format, asam benzoat, asam asetat ester metil antranil, seskuiterpen, seskuiterpen alkohol. Kegunaan : Korigen odoris, penurun panas (antipiretik), penghenti air susu ibu (ASI)

3. Melati

Nama Simplisia : Jasmini Folium Kandungan : Minyak atsiri Kegunaan : Obat bisul, menghentikan air susu ibu (ASI)

3. Melati

Nama Simplisia : Jasmini Radix Kandungan : Minyak atsiri Kegunaan : Obat luka, obat pereda

4. TembelekanNama Tanaman Asal: Lantana camara L. Famili : Verbenaceae

Nama Simplisia : Camarae Folium Kandungan : Minyak atsiri, lantanin, minyak lemak Kegunaan : Obat luka, peluruh haid, peluruh keringat (sudorifik)

5. SerehNama Tanaman Asal : Cymbopogon nardus L. Rendle Famili : Poaceae

Nama Simplisia : Cymbopogonis Folium Kandungan : Minyak atsiri dengan komponen geraniol, sitronelal Kegunaan : Peluruh angin (karminatif), pereda kejang (antispasmodik), penurun panas (antipiretik), penambah nafsu makan (stomakik).

6. MianaNama Tanaman Asal : Coleus scutellaroides (L.) Bth. Famili : Lamiaceae

Nama Simplisia : Colei Scutellarioidi Folium Kandungan : Minyak atsiri, tanin Kegunaan : Obat wasir, peluruh haid (emenagoga), penambah nafsu makan (stomakik).

7. SeledriNama Tanaman Asal : Apium graveolens L. Famili : Apiaceae

Nama Simplisia : Apii Graveolentis Folium Kandungan : Flavo-glukosida (apiin), mait, zat pahit, minyak atsiri,vitamin kolin, lipase Kegunaan : Memacu enzim pencernaan (stomakik), peluruh air seni (diuretik).

8. SirihNama Tanaman Asal : Piper betle L. Famili : Piperaceae

Nama Simplisia : Piperis Folium Kandungan : Minyak atsiri mengandung hidroksi, kavikol, kavibetol, estragol, eugenol, metileugenol, karvakrol, terpinen, seskuiterpen, fenilpropan, tanin Kegunaan : Anti sariawan, anti batuk, adstrigen, antiseptik

9. Kumis KucingNama Tanaman Asal: Orthosiphon stamineus Benth. Famili : Lamiaceae

Nama Simplisia : Orthisiphonis Folium Kandungan : Garam kalium, orthosiphon glikosida, minyak atsiri, saponin Kegunaan : Diuretik

10. Rumput TekiNama Tanaman Asal : Cyperus rotundus L. Famili : Cyperaceae

Nama Simplisia : Cyperi Rizhoma Kandungan : Minyak atsiri, alkaloida, glikosida, flavonoida. Kegunaan : Diuretik, stomakik

11. Jambu BijiNama Tanaman Asal: Psidium guajava L. Famili : Myrtaceae

Nama Simplisia : Psidii Folium Kandungan : Tanin 9-12%, minyak atsiri, minyak lemak, asam malat Kegunaan : Antidiare

12. Kayu CendanaNama Tanaman Asal : Santalum album L. Famili : Santalaceae

Nama Simplisia : Santali Lignum Kandungan : Minyak atsiri, harsa, zat samak Kegunaan : Peluruh air seni (diuretik), peluruh angin (karminatif), pereda kejang (antispasmodik)

13. Daun DewaNama Tanaman Asal : Gynura procumbens (Lour.) Merr. Famili : Asteraceae

Nama Simplisia : Gynurae Procumbensis Folium Kandungan : Minyak atsiri, flavonoid Kegunaan : Antipiretik

14. LengkuasNama Tanaman Asal: Languas galanga (L.) Stuntz Famili : Zingiberaceae

Nama Simplisia : Languatis Rhiizoma Kandungan : Minyak atsiri 1% mengandung kamfer, sincol dan asam metil sinamat. Kegunaan : Karminatif, Antifungi

15. KunyitNama Tanaman Asal: Curcuma domestica Val. Famili : Zingiberaceae

Nama Simplisia : Curcumae Domesticae Rhizoma Kandungan : Minyak atsiri 3-5%, kurkumin, pati, tanin, damar Kegunaan : Kholagogum (meningkatkan pengosongan kandung empedu dan mengalirkannya ke dalam usus duabelas jari).

SumberRI . 1989 . Materia Medika Indonesia Jilid V . Jakarta } Depkes RI . 1989 . Materia Medika Indonesia Jilid IV . Jakarta } http://www.farmasi.usd.ac.id/projects/simplisia /index.php/simplisialpha/A} Depkes

Sekian dan Terima Kasih . . . ^_^