laporan observasi mengajar

49
LAPORAN OBSERVASI SEKOLAH TAHUN 2015 Mata Kuliah : Pendidikan Kewarganegaraan SD Dosen Pengajar : Drs. H. Metroyadi, SH. M,Pd Nama : Istemrariyah Zulfa Nim : A1E313552 Fakultas : Keguruan dan Ilmu Pendidikan Program Studi : S-1 PGSD Semester : V Sekolah Latihan : SDN Tibung Raya 3 Dosen Pembimbing : Drs. H. Metroyadi, SH. M,Pd Kepala Sekolah : MURSANI, S.Pd DEPARTEMEN PENDIDIKAN NASIONAL UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT

Upload: zulfavds

Post on 13-Dec-2015

261 views

Category:

Documents


4 download

DESCRIPTION

laporan

TRANSCRIPT

Page 1: laporan observasi mengajar

LAPORAN

OBSERVASI SEKOLAH

TAHUN 2015

Mata Kuliah : Pendidikan Kewarganegaraan SD

Dosen Pengajar : Drs. H. Metroyadi, SH. M,Pd

Nama : Istemrariyah Zulfa

Nim : A1E313552

Fakultas : Keguruan dan Ilmu Pendidikan

Program Studi : S-1 PGSD

Semester : V

Sekolah Latihan : SDN Tibung Raya 3

Dosen Pembimbing : Drs. H. Metroyadi, SH. M,Pd

Kepala Sekolah : MURSANI, S.Pd

DEPARTEMEN PENDIDIKAN NASIONAL

UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT

FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN

PROGRAM STUDI S1-PGSD

BANJARMASIN

2015

Page 2: laporan observasi mengajar

Laporan Observasi Sekolah

Disajikan Untuk Memenuhi Tugas Mata Kuliah

“ Pendidikan Kewarganegaraan SD “

Disetujui Oleh :

KEPALA SEKOLAH,

SDN TIBUNG RAYA 3

MURSANI, S.Pd

NIP. 19600909 198406 1 001

DOSEN PEMBIMBING,

D rs. H. Metroyadi, SH. M,Pd

NIP. 19591215 198703 1 017

.

i

Page 3: laporan observasi mengajar

DAFTAR ISI :

HALAMAN JUDUL ......................................................................................................

LEMBAR PENGESAHAN............................................................................................

KATA PENGANTAR ....................................................................................................

DAFTAR ISI ...................................................................................................................

DAFTAR LAMPIRAN...................................................................................................

BAB I PENDAHULUAN................................................................................................

A.Latar Belakang .................................................................................................

B.Tujuan Observasi ..............................................................................................

C.Waktu dan tempat observasi .............................................................................

D.Sasaran Observasi ............................................................................................

BAB II PELAKSANAAN OBSERVASI SEKOLAH..................................................

A. Observasi Fisik Sekolah ................................................................................

1. Keadaan Sekolah pada Umumnya...............................................................

2. Keadaan Sekolah.........................................................................................

3. Keadaan Kelas.............................................................................................

B. Pengenalan Perangkat Pembelajaran ..........................................................

1. Kurikulum dan jadwal pelajaran ..................................................................

2. Program pembelajaran (Tahunan, Semesteran)............................................

3. Rencana Pembelajaran dan satuan Pengajaran.............................................

C. Observasi Proses Belajar Mengajar (PBM).................................................

1. Tahap Kegiatan Awal...................................................................................

2. Tahap Kegiatan Inti......................................................................................

ii

Page 4: laporan observasi mengajar

3. Tahap Kegiatan Akhir .................................................................................

D. Pengenalan Administrasi Personalia dan Kemuridan ...............................

1. Data - data Kepegawaian .............................................................................

2. Data – data Kemuridan ................................................................................

E. Observasi kegiatan Ko-Kurikuler dan Ekstrakurikuler ...........................

1. Kegiatan Ko-Kurikuler ................................................................................

2. Kegiatan Ekstrakurikuler .............................................................................

BAB III PENUTUP.........................................................................................................

A. Kesimpulan ......................................................................................................

B. Saran ................................................................................................................

LAMPIRAN-LAMPIRAN.............................................................................................

iii

Page 5: laporan observasi mengajar

DAFTAR LAMPIRAN

1. Visi dan Misi sekolah

2. Tata tertib siswa SDN Tibung Raya 3

3. Denah SDN Tibung Raya 3

4. Profil SDN Tibung Raya 3

5. Data Guru SDN Tibung Raya 3

6. Jadwal pelajaran SDN Tibung Raya 3

7. Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) Observasi Sewaktu

mengajar di SDN Tibung Raya 3

8. Foto kegiatan Observasi di SDN Tibung Raya 3

iv

Page 6: laporan observasi mengajar

KATA PENGANTAR

Puji syukur saya ucapkan kehadirat Allah SWT, karena dengan rahmat dan karunia-

Nya saya masih diberi kesempatan untuk menyelesaikan laporan observasi yang dilaksanakan

di SDN Tibung Raya 3 selama 2hari (12 Agustus 2015 dan 21 Agustus 2015). Tidak lupa

saya ucapkan kepada dosen pengajar,orang tua, Kepala Sekolah dan Dewan Guru SDN

Tibung Raya 3, serta teman-teman yang telah memberikan dukungan dalam menyelesaikan

laporan ini.

Saya menyadari bahwa dalam penulisan laporan ini masih banyak kekurangan, oleh

sebab itu saya sebagai penulis sangat mengharapkan kritik dan saran yang membangun. Dan

semoga laporan ini bermanfaat bagi pembaca dan teman-teman. Amin.

Kandangan, Agustus 2015

Penulis

v

Page 7: laporan observasi mengajar

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Observasi

Observasi dilakukan untuk memperoleh fakta-fakta yang berdasarkan

pengamatan peneliti. Macam-macam observasi sangat tergantung dari problem dan

tujuan penelitian.

Istilah observasi berasal dan bahasa Latin yang berarti ”melihat” dan

“memperhatikan”. Istilah observasi diarahkan pada kegiatan memperhatikan secara

akurat, mencatat fenomena yang muncul, dan mempertimbangkan hubungan antar

aspek dalam fenomena tersebut. Observasi menjadi bagian dalam penelitian berbagai

disiplin ilmu, baik ilmu eksakta maupun ilmu-ilmu sosial, Observasi dapat

berlangsung dalam konteks laboratorium (experimental) maupun konteks ilmiah.

Observasi yang berarti pengamatan bertujuan untuk mendapatkan data tentang

suatu masalah, sehingga diperoleh pemahaman atau sebagai alat re-checkingin atau

pembuktian terhadap informasi / keterangan yang diperoleh sebelumnya.Sebagai

metode ilmiah observasi biasa diartikan sebagai pengamatan dan pencatatan

fenomena-fenomena yang diselidiki secara sistematik. Dalam arti yang luas observasi

sebenarnya tidak hanya terbatas kepada pengamatan yang dilakukan, baik secara

langsung maupun tidak langsung. Pengamatan tidak langsung misalnya melalui

questionnaire dan tes.

Observasi merupakan metode langsung terhadap tingkah laku sampling di

dalam situasi sosial, dengan demikian merupakan bantuan yang vitalsebagai suatu alat

evaluasi.

Melalui observasi, deskripsi objektif dari individu-individu dalam

hubungannya yang aktual satu sama lain dan hubungan mereka dengan lingkungannya

dapat diperoleh. Dengan mencatat tingkah laku ekspresi mereka yang timbul secara

wajar, tanpa dibuat-buat, teknik observasi menjadi proses pengukuran (evaluasi) itu

tanpa merusak atau mengganggu kegiatan-kegiatan normal dari kelompok atau

individu yang diamati. Data yang dikumpulkan melalui observasi mudah dan dapat

diolah dengan teknik statistikkonvensional.

1

Page 8: laporan observasi mengajar

Jenis-jenis situasi sosial yang dapat diselidiki dengan observasi sangat luas,

mencakup bermacam penelitian mengenai tingkah laku fisik, sosial dan emosional,

dari mulai TK, SD, SMP sampai kepada pengamatan terhadap tingkah laku orang

dewasa, di pabrik-pabrik, di kantor-kantor, di rumah, dalam kelompok diskusi, dan

dalam situasi-situasi lain di masyarakat.

Dalam rangka evaluasi hasil belajar, observasi digunakan sebagai teknik

evaluasi untuk menilai kegiatan-kegiatan belajar yang bersifat keterampilan atau skill.

Misalnya untuk mengadakan penilaian terhadap murid-murid : bagaimana cara

mengelas, membubut, menjahit pakaian, mengetik, membuat sambungan kusen pintu,

dan menyambung kabel dan memasang alat-alat listrik. Dalam observasi ini guru

menggunakan blangko daftar isian yang didalamnya telah tercantum aspek-aspek

kegiatan dari keterampilan itu yang harus dinilai, dan kolom-kolom tempat

membutuhkan check atau skor menurut standar yang telah ditentukan.

B. Tujuan Observasi

1. Sebagai tekhnik evaluasi untuk menilai kegiatan- kegiatan belajar yang bersifat

keterampilan atau skil

2. Untuk mendapatkan data tentang suatu masalah, sehingga diperoleh pemahaman

atau sebagai alat re-checkingin atau pembuktian terhadap informasi / keterangan

yang diperoleh sebelumnya.

3. Untuk menyelesaikan tugas dan melengkapi tugas yang di berikan oleh Drs. H.

Metroyadi, SH. M,Pd selaku dosen pembimbing mata kuliah Pendidikan

kewarganegaraan

C. Waktu Pelaksanaan Observasi

Kegiatan observasi dilaksanakan selama duakali, terhitung pada tanggal 12

agustus 2015 dan 21 Agustus 2015. Pada hari Rabu, 12 agustus2015, observasi

dilaksanakan dari pukul 10.00 WITA setelah Istirahat pertama. Sedangkan pada jumat

21agustus 2015 juga Pukul 10.00 WITA.

2

Page 9: laporan observasi mengajar

D. Tempat Pelaksanaan Observasi

Pelaksanaan observasi ini dilaksanaan di SDN Tibung Raya 3 yang

beralamatkan di Jl. Kerja Bakti. Desa Tibung Raya, kelurahan, Kecamatan

Kandangan, Kota Kandangan, Provinsi Kalimantan Selatan.

E. Sasaran Observasi

Hal-hal yang perlu diobservasi sebagai bahan yag perlu dikenal terlebih

dahulu adalah

a. Keadaan sekolah pada umumnya, mencakup :

1) Keadaan kelas

2) Keadaan guru

3) Keadaan siswa

4) Administrasi Sekolah

5) Perpustakaan, dan sebagainya.

b. Proses belajar mengajar, mencakup :

1) Kegiatan guru yang mengajar

2) Aktifitas murid yang belajar

3) Penggunaan media pengajaran

4) Pengelolaan kelas, dan ssebagainya

c. Administrasi Personalia dan Kemuridan

1) Data – data Kepegawaian

2) Data – data Kemuridan

d. Kegiatan Ko -Kurikuler dan Ekstrakurikuler

1) Senam

2) iqra

3) Pramuka

3

Page 10: laporan observasi mengajar

BAB II

PELAKSANAAN OBSERVASI SEKOLAH

A. Observasi Fisik Sekolah

1. Keadaan Sekolah Pada Umumnya

a. Identitas Sekolah

1. Nama Sekolah : SDN Tibung Raya 3

2. NIS : 101150501027

3. NISS : 1050127

4. Status Sekolah : Negeri

5. Alamat : Jl. Kerja Bakti

6. Desa : Tibung Raya

7. Kecamatan : Kandangan

8. Kabupaten : Hulu Sungai Selatan

9. Provinsi : Kalimantan Selatan

10. Kode Pos : 71214

b. Batas-batas Lingkungan

1. Sebelah Utara : Pemukiman penduduk

2. Sebelah Selatan : Pemukiman penduduk

3. Sebelah Timur : Jalan raya

4. Sebelah Barat : Pemukiman penduduk

c. Keadaan Fisik Sekolah

Banyak Bangunan : 3

Bentuk Gedung Sekolah : h

4

Page 11: laporan observasi mengajar

Banyak Ruang : 10

Ruang Kantor : 1

Ruang Kelas : 6

Ruang Perpustakaan : 1

Halaman Sekolah : 1

Luas Tanah : 2.000m2

Tempat Parkir : 2

WC : 2

Listrik : PLN

Air : PDAM

Lemari Buku : Ada (tiap kelas,kantor,dan perpustakaan)

d. Administrasi sekolah

Papan data guru dan murid

Struktur Sekolah

Jadwal Mengajar

Papan absen

Kalender pendidikan

Stanbuk

e. Alat-alat Pelajaran

Alat Bantu Pendidikan Agama : Al-Qur’an, Iqra

Alat bantu B. Indonesia : Papan flannel, huruf dan kartu,

kartu huruf

Alat bantu Matematika : Penggaris panjang, penggaris

segitiga, busur derajat, jangka,

sempoa, bangun ruang.

5

Page 12: laporan observasi mengajar

Alat bantu IPA : Model rangka manusia, alat

peraga anggota tubuh, perangkat

IPA, model tatasurya.

Alat bantu IPS : Peta,globe, perangkat IPS.

Alat bantu PPKn : Buku UUD 1945, dan

teks Sumpah Pemuda

Alat bantu SBK : Gunting, jarum,benang, wol

Buku-buku paket : Buku Pendidikan Agama,Bahasa

Indonesia, Matematika,

IPA,PPKN, SBK.

2. Keadaan Sekolah

Berdasarkan observasi dan pengamatan yang saya lakukan

di SDN Tibung Raya 3, disana merupakan sebuah sekolah yang

cukup memadai untuk diselenggarakannya suatu proses

kegiatan belajar mengajar, dan dari segi letaknya yang cukup

strategis yang cukup jauh dari keramaian menjadi suasana

kegiatan belajar lebih tertib dan tenang.

Adapun fasilitas yang ada di SDN Tibung Raya 3 ini juga

sangat memadai, dapat dilihat dari bentuk dan kondisinya antara

lain :

a. Perpustakaan

Perpustakaan SDN Tibung Raya 3 terletak di depan kelas 5.

Perpustakaan ini berisi bahan-bahan pustaka yang berupa macam-macam buku

yang diatur dan diklasifikasikan agar dapat di baca murid untuk menunjang

pendidikan yang sedang dijalani murid dan dapat menambah pengetahuan

murid.

6

Page 13: laporan observasi mengajar

Jenis buku yang ada sebagai berikut :

1) Karya Umum

2) Buku pelajaran

3) Buku Referensi

4) Buku Fiksi

5) Buku Kesenian

6) Buku Bahasa Daerah

Fungsi perpustakaan antara lain :

a. Untuk menambah pengetahuan anak murid dengan membaca berbagai

macam buku yang berisi pengetahuan.

b. Untuk memperluas wawasan anak murid melalui bacaan yang bersifat

informatif.

c. Mempermudah anak murid dalam mencari sesuatu yang tidak diketahuinya

dengan membaca buku di perpustakaan.

d. Sebagai tempat rekreasi karena dengan membaca buku cerita murid dapat

menghibur hati dan melepas lelah.

b. Keadaan UKS

Ruang UKS berada berada di dalam kelas 2. UKS ini merupakan suatu

badan yang diadakan untuk menjaga kesehatan murid-murid sekolah. UKS

berfungsi untuk menjaga kesehatan dan mencegah terjadinya gangguan

kesehatan anak sekolah.

Perlengkapan dan alat-alat yang ada dalam ruang UKS antara lain :

a. 1 buah dipan yang dilengkapi dengan kasur dan bantal.

b. 1 buah timbangan badan.

7

Page 14: laporan observasi mengajar

c. Obat-obatan seperti obat merah, minyak kayu putih, oralit, juga tersedia

kapas, betadin, perban, dan sebagainya.

c. Ruang Kantor

Ruang kepala sekolah SDN Tibung Raya 3 terletak dalam ruang

kantor. Dalam ruang kepala sekolah terdapat meja dan kursi kepala sekolah, di

dalam lemari tersimpan arsip-arsip dan buku-buku.

Sedangkan dalam ruang tamu terdapat meja dan kursi tamu. Lemari

tempat menyimpan arsip-arsip dan buku-buku. Dalam lemari juga terdapat

baju kaos olahraga siswa, perangkat-perangkat pembelajaran IPA, IPS, Bahasa

Indonesia, dan Matematika. Di sini juga terdapat meja dan kursi Komputer.

Juga terdapat rak tempat buku dan piala-piala penghargaan. Pada dinding

terdapat kalender, jam dinding dan piagam-piagam penghargaan. Juga terdapat

jadwal pelajaran untuk semua kelas.

Dalam ruang guru terdapat meja dan kursi masing-masing guru.

Terdapat juga meja dan kursi untuk tamu guru, lemari tempat menyimpan

arsip-arsip dan buku-buku, lemari untuk menyimpan piring gelas dan lain-lain.

Di dinding terdapat kalender dan jam dinding. Di dalam ruang guru juga

terdapat papan data guru dan murid, papan absen dan kalender pendidikan.

d. Keadaan WC

SDN Tibung Raya 3 mempunyai 2 buah WC dimana satu untuk guru

dan yang dan satu untuk murid. Kebersihan WC selalu terjaga karena tiap hari

anak yang kena piket membersihkan selalu mengerjakan tugasnya dengan

baik. Selain itu masing-masing warga sekolah juga sadar akan pentingnya

selalu menjaga kebersihan.

e. Keadaan Parkir

SDN Tibung Raya 3 mempunyai dua buah parkir. Letaknya di

seberang kelas III dan IV untuk siswa. Parkir satunya untuk guru yang terletak

disamping kantor guru Guru. Guru dan siswa memarkirkan sepeda / sepeda

motor diparkir agar terlihat rapi dan melindunginya dari panas dan hujan.

8

Page 15: laporan observasi mengajar

3. Keadaan Kelas

a. Keadaan fisik kelas

SDN Tibung Raya 3 mempunyai 6 buah kelas yang digunakan dalam

proses belajar mengajar. Kelas I dan II Berada di samping kantor, sedangkan

kelas III, IV, V berada didepan kelas II dan kelas VI dilantai 2 diatas ruangan

kelas V.

Setiap kelas dijaga kebersihannya, hal ini terlihat dengan di adakannya

jadwal piket untuk membersihkan kelas. Setiap kelas juga diberi hiasan

dinding, hiasan langit-langit pelopon yang menarik dan menambah

pengetahuan murid-murid seperti pahlawan nasional, pahlawan revolusi,

gambar beraneka ragam suku bangsa, gambar pakaian dan rumah adat, gambar

tarian adat, gambar organ-organ tubuh manusia dan hewan, peta, dan sumpah

pemuda.

Di dalam setiap kelas terdapat :

o Papan tulis

o Tempat Spidol dan penghapus

o Papan absen

o Meja dan kursi Guru

o Meja dan kursi murid

o Lemari

o Pencuci tangan

o Buku Siswa

o Gambar presiden dan wakilnya

o Gambar Peta dan Sumpah Pemuda.

b. Administrasi kelas

9

Page 16: laporan observasi mengajar

o Buku absen murid

o Buku nilai

o Buku paket siswa

o Data murid

o Jadwal pelajaran

o Jadwal menyapu

o Daftar inventaris

o Grafik absen

o Rekapitulasi bidang studi

B. Pengenalan Perangkat Pembelajaran

1. Kurikulum dan Jadwal Pelajaran

a. Kurikulum

Kurikulum yang dipakai di SDN Tibung Raya 3 adalah kurikulum

2006 atau KTSP ( Kurikulum Tingkat Satuan Pelajaran) yang merupakan

pengembangan dari kurikulum 2004 (KBK).

Kurikulum KTSP merupakan kurikulum yang memberikan otonomi itu

akan di emban oleh masing-masing pengampu mata pelajaran yaitu guru.

Sehingga seorang guru benar-benar digerakkan menjadi manusia yang

professional yang mampu melaksanakan tugasnya secara mandiri.

Sedangkan jadwal pelajaran SDN Tibung Raya 3 dimulai jam 08.00

sampai 11.20 WITA untuk kelas I dan II pada hari Senin, Selasa, Rabu,

Kamis, dan Sabtu. Sedangkan hari jum’at sampai jam 10.45 WITA. Untuk

kelas III sampai jam 11.50 untuk hari Senin, Selasa, Rabu, dan Kamis.

Sedangkan hari jum’at sampai 10.45 dan hari Sabtu sampai 11.20. Untuk kelas

IV, V, dan VI dimulai jam 08.00 WITA sampai 13.00 untuk hari Senin,

10

Page 17: laporan observasi mengajar

Selasa, Rabu, dan Kamis. Sedangkan hari jum’at sampai jam 10.45 dan hari

Sabtu sampai jam 11.20 WITA.

b. Jadwal Pelajaran

Untuk kelancaran dalam proses belajar mengajar, maka SDN Tibung

Raya 3 mempunyai jadwal pelajaran masing-masing kelas. Jadwal pelajaran

tersebut diatur sedemikian rupa dengan pembagian masing-masing bidang

studi dan waktu yang digunakan.

JADWAL PELAJARAN SDN TIBUNG RAYA 3

Kelas No Jam Senin Selasa Rabu Kamis Jum’at Sabtu

I

1

2

3

4

5

08.00-08.35

08.35-09.10

09.10-0945

09.45-10.00

10.00-10.35

10.35-11.10

Upacara

B.Indonesia

B.Indonesia

IPS

IPS

Matematika

Matematika

Matematika

B.Indonesia

B.Indonesia

Agama

Agama

Agama

Mulok

Mulok

ORKES

ORKES

ORKES

ORKES

B.Banjar

P. Yasin

Matematika

Matematika

PKN

PKN

IPA

IPA

IPA

B.Banjar

B.Banjar

II

1

2

3

4

5

08.00-08.35

08.35-09.10

09.10-0945

09.45-10.00

10.00-10.35

10.35-11.10

Upacara

ML. BTA

ML. BTA

PKN

PKN

Matematika

Matematika

Matematika

B.Indonesia

B.Indonesia

Agama

Agama

Agama

SBK

SBK

ORKES

ORKES

ORKES

ORKES

B.Indonesia

B.Indonesia

B.Indonesia

Matematika

Matematika

IPA

IPA

IPA

IPS

IPS

III

1

2

3

4

5

6

08.00-08.35

08.35-09.10

09.10-0945

09.45-10.00

10.00-10.35

10.35-11.10

11.10-11.25

11.25-12.00

Upacara

Penjaskes

Penjaskes

Penjaskes

Penjaskes

SBK

Matematika

Matematika

Matematika

IPA

IPA

IPA

B.Indonesia

B.Indonesia

B.Indonesia

PAI

PAI

SBK

B.Indonesia

B.Indonesia

B.Indonesia

PAI

PAI

SBK

P. Yasin

IPS

IPS

PKN

PKN

Matematika

Matematika

Matematika

Mulok

Mulok

IV

1

2

3

4

08.00-08.35

08.35-09.10

09.10-0945

09.45-10.00

10.00-10.35

Upacara

Penjaskes

Penjaskes

Penjaskes

PAI

PAI

PAI

PAI

IPS

IPS

IPS

PKN

Matematika

Matematika

Matematika

B.Indonesia

P. Yasin

IPA

IPA

Matematika

B.Indonesia

B.Indonesia

B.Indonesia

SBK

11

Page 18: laporan observasi mengajar

5

6

7

10.35-11.10

11.10-11.25

11.25-12.00

12.00-12.35

Penjaskes

B.Inggris

B.Inggris

IPA

IPA

SBK

PKN

Mulok

Mulok

B.Indonesia

SBK

SBK

Matematika Mulok

V

1

2

3

4

5

6

7

08.00-08.35

08.35-09.10

09.10-0945

09.45-10.00

10.00-10.35

10.35-11.10

11.10-11.25

11.25-12.00

12.00-12.35

Upacara

Matematika

Matematika

IPA

IPA

SBK

SBK

B.Indonesia

B.Indonesia

B.Indonesia

PKN

PKN

Mulok

Mulok

Penjaskes

Penjaskes

Penjaskes

Penjaskes

IPS

IPS

Mulok

Agama

Agama

Agama

BTA

BTA

SBK

SBK

P. Yasin

B.Indonesia

B.Indonesia

B.Indonesia

IPS

Matematika

Matematika

Matematika

Matematika

IPA

IPA

VI

1

2

3

4

5

6

7

08.00-08.35

08.35-09.10

09.10-0945

0945-10.10

10.10-10.45

10.45-11.20

11.20-11.50

11.50-12.25

12.25-13.00

Upacara

PKn

PKn

B.Indonesia

B.Indonesia

B.Indonesia

Mulok

B.Indonesia

B.Indonesia

B.Indonesia

IPA

IPA

IPS

SBK

Penjaskes

Penjaskes

Penjaskes

Penjaskes

IPA

IPA

SBK

Agama

Agama

Agama

Mulok

Mulok

BTAQ

BTAQ

P. Yasin

Matematika

Matematika

IPS

IPS

Matematika

Matematika

Matematika

Matematika

SBK

SBK

2. Program Pembelajaran (Tahunan dan Semester)

a. Program Tahunan

Program tahunan yaitu perencanaan yang menggambarkan pokok-

pokok seluruh kegiatan awal yang akan dilakukan selama 1 tahun untuk

melaksanakan program pada tahun tertentu sesuai dengan kurikulum.

CONTOH FORMAT PROGRAM TAHUNAN

Kelas : Tahun ajaran :

No Mata

Pelajaran

Waktu

Pembahasan Materi Ulangan Harian

KetC1 C2 C3 C1 C2 C3

Ptm Jlh Ptm Jlh Ptm Jlh Ptm Jlh Ptm Jlh Ptm Jlh

12

Page 19: laporan observasi mengajar

Cara Pengisian :

- Kolom No di isi dengan No Urut.

- Kolom Mata Pelajaran di isi dengan mata pelajaran.

- Kolom Waktu di isi dengan waktu yang diputuskan dalam rapat dengan

guru.

- Pembahasan materi di isi setiap semester, dicantumkan jumlah pertemuan

dan jumlah jam yang akan dilaksanakan.

- Ulangan harian tiap semester dicantumkan jumlah pertemuan yang

dilaksanakan.

b. Program Semester

Program semester merupakan perwujudan AMP (Analisis Materi

Pelajaran) yang dibuat oleh guru untuk satu semester tertentu, sesuai

kurikulum. Dalam pembuatannya atas dasar instruksi Depdiknas, kepala

sekolah, kemudian disampaikan kepada dewan guru sebagai prasyarat untuk

kenaikan pangkat/golongan. Adapun komponen utama dalam program

semester adalah dapat dikembangkan sesuai dengan kebutuhan.

Fungsi program semester adalah :

1. Acuan guru dalam menyusun program satuan pelajaran.

2. Acuan kalender kegiatan belajar mengajar.

3. Usaha mencapai efesiensi dan efektifitas penggunaan waktu belajar efektif

yang tersedia.

FORMAT PROGRAM SEMESTER

NO PB Alokasi Juli Agustus September Oktober November Desember

13

Page 20: laporan observasi mengajar

SPB Waktu 1 2 3 4 5 1 2 3 4 5 1 2 3 4 5 1 2 3 4 5 1 2 3 4 5 1 2 3 4 5

Cara Pengisian :

- Kolom No. di isi Nomor Urut.

- Kolom Kelompok bahasan di isi sesuai yang tercantum dalam kurikulum.

- Kolom Jumlah Jam diisi dengan waktu yang diputuskan dalam rapat

dewan guru.

- Kolom bulan angka sampai 5 menyatakan pertemuan perminggu.

3. Rencana Pembelajaran dan Satuan Pengajaran

Rencana pengajaran adalah suatu bentuk persiapan mengajar dan

merupakan pengembangan dari kurikulum dan merupakan salah satu bagian dari

program pengajaran yang memuat satuan bahasan untuk disajikan dalam setiap kali

pertemuan.

Satuan pembelajaran dapat digunakan sebagai acuan untuk menyusun

rencana pembelajaran yang berfungsi sebagai acuan bagi guru untuk melaksanakan

kegiatan belajar mengajar agar terarah dan berjalan secara efektif dan efisien.

FORMAT RENCANA PEMBELAJARAN

Kelas/Semester :

Hari

/Tgl

Jam pertemuan

Mata Pelajaran

Pokok Bahasan/ Sub

Pokok Bahasan Sat

Materi Pelajaran

Tujuan

Pembelajaran

Kegiatan

Belajar

Mengajar

Sumber

Pelajaran

Alat Peraga

Penilaian Ket

14

Page 21: laporan observasi mengajar

CONTOH FORMAT SATUAN PELAJARAN

Satuan Pendidikan :

Mata Pelajaran :

Kelas/Semester :

Pokok Bahasan :

Jumlah Pertemuan :

Alokasi Waktu :

Hari/Tanggal :

I. Standar Kompetensi :

II. Kompetensi Dasar :

III. Indicator Hasil Belajar :

IV. Tujuan Pembelajaran :

V. Materi Pokok :

VI. Pendekatan dan Metode Pembelajaran :

VII. Langkah-langkah Pembelajaran :

- Kegiatan Awal

-Kegiatan Inti

-Kegiatan Akhir

VIII. Sumber Pembelajaran :

IX. Alat dan Bahan :

15

Page 22: laporan observasi mengajar

X. Penilaian Pembelajaran :

C. Observasi Proses Belajar Mengajar (PBM)

Kegiatan belajar mengajar merupakan kegiatan yang dilakukan oleh guru dan

siswa untuk mencapai tujuan pembelajaran.

JADWAL OBSERVASI

NO

HARI/

TANGGAL

MATA

PELAJARAN KELAS PENGAJAR

POKOK BAHASAN

1 RABU, 12

Agustus 2015PKn IV Istemrariyah

Zulfa

Pemerintahan desa

dan kecamatan

2 JUM’AT, 21

Agustus 2015PKn III Istemrariyah

Zulfa

Keluarga

Di bawah ini akan diuraikan kegiatan-kegiatan yang dilakukan :

Satuan Pendidikan : SDN Tibung Raya 3

Mata Pelajaran :Pendidikan Kewarganegaraan

Kelas/Semester : IV/I

Pokok Bahasan : Sistem Pemerintahan Desan dan Kecamatan

Alokasi Waktu : 2 x 35 menit

Jam Pelajaran : 4-5

Hari/Tanggal :Rabu, 12agustus 2015

1. Tahap Kegiatan Awal

Guru mengucapkan salam, memperkenalkan diri dan mengajak siswa

untuk berdo’a bersama. Kemudian mengabsen siswa dan mengkondisikan

16

Page 23: laporan observasi mengajar

kelas. Setelah itu guru melakukan apersepsi dan mulai menyampaikan materi

pelajaran.

2. Tahap Kegiatan Inti

Memasuki kegiatan belajar mengajar, guru menjelaskan materi

yang terdapat pada buku PKn mengenai pemerintahan desa dan kecamatan.

Bertanya jawab mengenai tugas-tugas kepala desa, tugas-tugas lurah, dan

tugas-tugas camat. tidak lupa guru memberikan contoh-contohnya agar siswa

memahami materi dengan mudah. Setelah dianggap siswa mengerti terhadap

materi yang disampaikan kemudian menyuruh siswa dibagi dalam kelompok

dan menggunakan kepala bernomor, lalu guru membagikan LKS untuk siswa

diskusikan bersama temannya. Setelah diskusi selesai, masing-masing

kelompok yang disebutkan nomor dikepalanya menjelaskan hasil diskusi

mereka. Tidak lupa untuk memberikan poin bintang prestasi bagi siswa yang

berani aktif. Diakhir diskusi guru memberikan kesimpulan dan memperbaiki

jika ada siswa yang melakukan kesalahan.

3. Tahap Kegiatan Akhir

Guru memberi kesempatan kepada siswa untuk bertanya dan

memberikan kesimpulan pada pembelajaran hari itu. Selanjutnya guru

mengakhiri pelajaran dan mengucapkan salam penutup.

Satuan Pendidikan : SDN Tibung Raya 3

Mata Pelajaran :Pendidikan Kewarganegaraan

Kelas/Semester : III/I

Tema : Keluarga

Pokok Bahasan : Mengamalkan Nilai-nilai Sumpah Pemuda

Alokasi Waktu : 2 x 35 menit

Jam Pelajaran : 4-5

Hari/Tanggal :Jum’at, 21 Agustus 2015

1. Tahap Kegiatan Awal

Guru mengucapkan salam, memperkenalkan diri dan mengajak siswa

untuk berdo’a bersama. Kemudian mengabsen siswa dan mengkondisikan

17

Page 24: laporan observasi mengajar

kelas. Setelah itu guru melakukan apersepsi dan mulai menyampaikan materi

pelajaran.

2. Tahap Kegiatan Inti

Guru memberikan contoh kepada siswa mengenai arti persatuan dan

kesatuan. Membacakan cerita mengenai contoh menerapkan nilai-nilai sumpah

pemuda terhadap teman dikelas. Siswa pun antusias mendengarkan cerita yang

guru bacakan. Ditengah bercerita guru pun sambil menjelaskan isi maksud

dari cerita tersebut. Lalu guru menjelaskan dan bertanya jawab mengenai

materi hari itu. Selanjutnya guru menyuruh menyuruh siswa dibagi dalam

kelompok, lalu guru membagikan LKS untuk siswa diskusikan bersama

temannya. LKS tersebut berisi gambar-gambar yang berisi yang cocok dan

tidak cocok. Setelah diskusi selesai, masing-masing kelompok menjawab

kedepan kelas yang sudah guru siapkan dipapan tulis yang berupa sama pada

LKS mereka. Tidak lupa untuk memberikan poin bintang prestasi bagi siswa

yang berani aktif. Diakhir diskusi guru memberikan kesimpulan dan

memperbaiki jika ada siswa yang melakukan kesalahan.

3. Tahap Kegiatan Akhir

Guru memberi kesempatan kepada siswa untuk bertanya dan

memberikan kesimpulan pada pembelajaran hari itu. Selanjutnya guru

mengakhiri pelajaran dan mengucapkan salam penutup.

D. Pengenalan Administrasi Personalia dan Kemuridan

1. Data-data Kepegawaian (Terlampir)

JENIS KELAMIN

LK 2 org

PR 10 org

JABATAN

Kepsek 1 org

GU 5 org

GA 2 org

GOR 1 org

PSD 2 org

18

Page 25: laporan observasi mengajar

GTT 1 org

STATUS

PNS 12 org

Honorer 1 org

2. Data – data Kemuridan

Kelas Laki – laki Perempuan Jumlah

I 4 5 9

II 8 5 13

III 8 4 12

IV 11 7 18

V 5 5 10

VI 6 9 15

Jumlah Semua

Siswa42 35 77

E. Observasi Kegiatan Ko – kurikuler dan Ekstrakurikuler

1. Senam

Senam di lakukan setiap hari selasa, rabu, dan kamis sebelum masuk kelas

yang dibimbing oleh guru olahraga.

2. Iqra

Iqra dilaksanakan setiap hari jumat dan sabtu sebelum masuk kelas yang

dibimbing oleh guru agama.

3. Pramuka

Kegiatan pramuka dilaksanakan pada hari senin pukul 15.00 WITA-17.30

WITA. Pelaksanaan di bina oleh pelatih pramuka yang di datangkan dari luar

sekolah, bukan dari guru sekolah,di sini guru hanya menjadi pembimbing.

19

Page 26: laporan observasi mengajar

BAB III

PENUTUP

A. Kesimpulan

Dari hasil observasi yang dilaksanakan mulai tanggal 12 Agustus

2015dan tanggal 21Agustus 2015 dapat disimpulkan oleh penulis

bahwa:

1. SDN Tibung Raya 3 pada umumnya sangat strategis untuk tempat

melaksanakan program penyelenggaraan pendidikan walaupun

daerahnya berada di daerah pedesaan serta suasana lingkungan

yang menunjang sehingga dapat memberikan makna dalam

kegiatan pembelajaran.

2. Keadaan SDN Tibung Raya 3 dapat dikatakan telah memenuhi

persyaratan sebagai sebuah lembaga penyelenggaraan

pendidikan.

3. Semua guru dan semua bagian dari sekolah ini menjalankan tugas

dan tanggung jawabnya masing-masing dengan sangat baik,

berdisiplin, memiliki kesetiakawanan, mampu bergotong-royong

dengan baik dengan semua pihak termasuk siswa sekolah tersebut

sendiri.

4. Fasilitas yang ada di sekolah ini sangat memadai dan mendukung

kegiatan sekolah.

5. Kegiatan belajar mengajar yang dilaksanakan di SDN Tibung Raya

3 ini terkoordinir dengan baik.

6. Kerjasama dan hubungan terjalin dengan baik dan harmonis antara

Kepala Sekolah, guru dan karyawan serta semua siswa.

20

Page 27: laporan observasi mengajar

7. Dalam hal administrasi, melaksanakannya di sekolah ini cukup

lancar sehingga dapat mendukung kegiatan belajar mengajar.

8. Letak sekolah, keadaan ruang kelas, perpustakaan, UKS, dan

bangunan lainnya yang ada di SDN Tibung Raya 3 ini sangat

mendukung kenyamanan proses belajar mengajar.

A. Saran-Saran

Berdasarkan dari data-data yang diperoleh oleh observer selama

kegiatan observasi sehingga observasi dapat diberikan saran kepada:

1. Mahasiswa

Dalam rangka melaksanakan kegiatan observasi, janganlah

ada antara mahasiswa yang menganggap kegiatan ini hanya

sebagai suatu bahan atau keharusan belaka, melainkan kegiatan

ini harus dihayati dan dijadikan suatu kegiatan/pengalaman yang

sangat bermakna. Agar nantinya pada waktu terjun ke lapangan

dunia pendidikan tidak langsung mengalami kesulitan-kesulitan

dalam melaksanakan proses belajar mengajar dan hendaknya

mahasiswa yang telah melaksanakan kegiatan observasi ini bias

mengambil manfaat dari tujuan yang positif yang ada dalam

kegiatan ini. Karena kegiatan ini merupakan salah satu tahapan

dari program S1-PGSD untuk menambah wawasan, pengetahuan

dan pengalaman bagi para mahasiswanya.

2. Lembaga PGSD

Sebagai perguruan tinggi S1-PGSD yang merupakan pencetak

calon guru sekolah dasar, telah membekali mahasiswanya dengan

berbagai teori ilmu pengetahuan observasi yang telah

dilaksanakan dengan baik dan sistematis, namun semua itu

diharapkan untuk terus ditingkatkan sehingga nantinya dapat

menghasilkan output pendidikan yang unggul, lebih berkualitas

dan berbobot lagi.

3. SDN Bamban Selatan

21

Page 28: laporan observasi mengajar

Prestasi-prestasi yang telah diraih oleh SDN Tibung Raya 3

hendaknya dapat dipertahankan dan terus selalu ditingkatkan.

Sehingga prestasi tersebut dapat dijadikan pemacu semangat bagi

para generasi pelajar di SDN Tibung Raya 3selanjutnya.

LAMPIRAN-LAMPIRAN

22

Page 29: laporan observasi mengajar

VISI dan MISI SDN Tibung Raya 3

1. Visi

Membentuk Akhlak mulia, terdidik yang dilandasi nilai-nilai budaya luhur sesuai dengan

ajaran agama

2. Misi

Mewujudkan lisan yang memiliki dasar pengetahuan yang mampu dikembangkan sesuai

dengan tuntutan zaman

23

Page 30: laporan observasi mengajar

TATA TERTIB SISWA

Kewajiban

1. Datang di sekolah 15 menit sebelum jam pelajaran dimulai.

2. Mengikuti/melaksanakan senam kesegaran bersama-sama.

3. Setiap akan masuk kelas untuk memulai pelajaran, maupun keluar  kelas setelah pelajaran usai wajib dan harus tertib.

4. Berdoa menurut agama masing-masing: (a) sebelum pelajaran dimulai dan (b) sesudah pelajaran selesai.

5. Selama pelajaran berlangsung wajib mengikuti dengan tertib.

6. Setiap hari Senin dan hari besar nasional wajib mengikuti upacara.

7. Selama istirahat wajib dan harus: (a) keluar kelas dengan tertib, (b) bermain di halaman sekolah, dan (c) dilarang

bermain di kelas dan di luar pekarangan sekolah.

8. Apabila tidak masuk sekolah, harus minta izin atau memberi tahu kepada Bapak/Ibu Guru kelas.

9. Siswa yang meninggalkan kelas selama pelajaran berlangsung harus minta izin terlebih dahulu kepada Bapak/Ibu Guru

kelas.

10. Wajib turut serta menjaga dan memelihara kebersihan/keindahan:  gedung, kelas, halaman, pagar pekarangan, WC,

sumur, dilarang coret-coret pada dinding, tembok, dan pagar sekolah.

11. Harus selalu bersikap: sopan, patuh dan jujur.

12. Wajib mengikuti kegiatan yang diadakan sekolah.

24

Page 31: laporan observasi mengajar

13. Wajib menjaga nama baik sekolah dengan tulus ikhlas, yang diwujudkan dengan sikap, perbuatan, dan tutur kata di

mana berada.

14. Pakaian sekolah:  setiap Senin dan Selasa seragam sekolah lengkap,  setiap Rabu dan Kamis seragam identitas sekolah,

Hari Jumat dan Sabtu seragam pramuka.

15. Hal-hal yang belum diatur/tertuang dalam tata tertib ini, akan diatur kemudian, sepanjang tidak menyimpang dari

ketentuan.

 Larangan

1. Tidak boleh datang terlambat

2. Siswa tidak diperkenankan meninggalkan sekolah tanpa izin guru.

3. Siswa dilarang: merokok, membawa rokok dalam lingkungan sekolah.

4. Siswa dilarang membuat coret-coret di meja, tembok, dll.

5. Siswa dilarang membawa senjata tajam

6. Siswa dilarang membaca/membawa buku yang tidak pantas ditinjau dari segi pendidikan.

7. Siswa dilarang menerima tamu tanpa izin guru.

Sanksi

Siswa yang melanggar dikenai sanksi:

1. Teguran lisan secara langsung.

2. Pernyataan tertulis dari Kepala Sekolah.

3. Tak boleh mengikuti pelajaran selama waktu tertentu.

4. Skorsing dalam waktu tetentu.

5. Dikeluarkan dari sekolah.

DENAH SEKOLAH

25

D

B

A

C

K

EE

F G H

I

J

Page 32: laporan observasi mengajar

TAMPAK DEPAN

Keterangan :

A : Ruang Kantor G : Ruang Kelas IV

B : Ruang Kelas II H : Ruang Kelas V

C : Ruang UKS I : Ruang Kelas VI

D : Ruang Kelas I J : Perpustakaan

E : WC K : Ruang Komputer

F : Ruang Kelas III L : PARKIR

DENAH RUANG GURU

26

D

C

D

D

D

L

L

D

D

C

C

A

C

B

C

Page 33: laporan observasi mengajar

DENAH KELAS 3

27

D

Keterangan :

A : Meja Tamu

B : Meja kepsek

C : Lemari

D : Kursi dan meja Guru

B

C

D

A

D

C

A

C

Page 34: laporan observasi mengajar

DENAH KELAS 4

28

E

Keterangan :

A : Papan Tulis

B : Meja/kursi guru

C : Meja/kursi murid

D : Rak buku

E : Lemari

B

C

D

Page 35: laporan observasi mengajar

DATA GURU SDN TIBUNG RAYA 3

No Nama/ NIP L/ PTempat dan

Tanggal Lahir

Ijazah

dan

tahunnya

Gol/

RuangJabatan Ket

1 Mursani, S.Pd

19609091 198406 1001L Kandangan, 09-09-1960 S1 20011 IV/a KEP-SEK

2 Hj. Faujiah

19571106 197702 2 003P Kandangan, 06-11-1967 SPG 1977 IV/a GU

3 Hj. Rusdiana, A.Ma.Pd

19590314 198112 2 003P Kandangan, 14-03-1959 D II 2000 IV/a GU

4 Hj. Rosmawati

19590424 198201 2 014P Kandangan, 24-04-1959 SPG 1980 IV/a GU

5 Hj. Faridah, A.Ma

19570117 198503 2 003P Kandangan, 17-01-1957 D II 1996 IV/a GA

29

E A

Page 36: laporan observasi mengajar

6 Hj. Noraslah, A.Ma

19600303 198305 2 001P Kandangan, 03-03-1960 DII 1996 IV/a GA

7 Rusmariniwati

196506301986082003P Kandangan, 30-06-1965 SPG 1986 IV/a GU

8 Masliani

19640208 198503 2 005P Amuntai, 08-03-1964 SBO 1986 IV/a GOR

9 Hj. Rasiah, S.Pd

19680701 199403 2 003P Kandangan, 21-06-1965 S1 2014 III/d GU

10 Rabiatul Adawiah, S.Pd

19680701 199302 2 002P Kandangan, 01-07-1968 S1 2013 III/d PSD

11 Fatmawati

19590704 198804 2 001P Kandangan, 04-07-1959 SDN 1977 II/a PSD

12 Fadillah Rahman, S.Pd L Kandangan, 16-04-1990 S1 2014 - GTT

DATA SISWA SDN TIBUNG RAYA 3

Kelas Laki – laki Perempuan Jumlah

I 4 5 9

II 8 5 13III 8 4 12IV 11 7 18V 5 5 10VI 6 9 15

Jumlah Semua Siswa 42 35 77

FOTO-FOTO HASIL OBSERVASI

30

Page 37: laporan observasi mengajar

31