kelompok 3 case 2.1 scriptpad

21
Case 2.1: ScriptPad, Sebuah Ide Menarik – Apakah Akan Digunakan Dokter dan Apotik? Oleh : Kelompok III

Upload: 9elevenstarunila

Post on 24-Jan-2018

199 views

Category:

Business


5 download

TRANSCRIPT

Page 1: Kelompok 3  case 2.1 ScriptPad

Case 2.1: ScriptPad, Sebuah Ide Menarik –Apakah Akan Digunakan Dokterdan Apotik?

Oleh : Kelompok III

Page 2: Kelompok 3  case 2.1 ScriptPad

ScriptPad adalah software untuk mengubah sebuah iPhone Apple, iPad atau iPod touch menjadi resep digital, yang menyimpan rekam jejak pengobatan seorang pasien dan memampukan seorang dokter untuk menulis resep lebih cepat dan lebih aman digunakan dibandingkan cara tradisional

Page 3: Kelompok 3  case 2.1 ScriptPad

Pendahuluan• Ayah Taylor yang berjuang melawan penyakit jantung dan kanker,

harus menerima 26 pengobatan yang berbeda untuk berjuang melawan penyakitnya.

• Rumitnya pengambilan beberapa pengobatan sekaligus

Page 4: Kelompok 3  case 2.1 ScriptPad

RUANG LINGKUP MASALAH

Fakta membuktikan bahwa dari total 40% resep yang ditulis tangan, terdapat beberapa jenis kesalahan pengobatan.Kesalahan tersebut berupa: Adanya potensi interaksi obat yang

satu dengan obat yang lain yang diterima pasien

Dosis yang tidak tepat Kesalahan sederhana dalam

penulisan yang sulit untuk dibaca

Page 5: Kelompok 3  case 2.1 ScriptPad

Berdasarkan situs SriptPad, 7000 kematian terjadi setiap tahun di Amerika Serikat akibat kesalahan dalam penulisan resep.

Page 6: Kelompok 3  case 2.1 ScriptPad

Bagaimana ScriptPad Bekerja

Page 7: Kelompok 3  case 2.1 ScriptPad

Seorang dokter cukup menekan ikon ScriptPad untuk menampilkan daftar pasiennya

Setelah pasien yang dimaksud dipilih, maka si dokter dapat memilih obat yang diinginkan dari katalog seluruh resep obat yang ada.

Setelah pengobatan yang diinginkan dipilih, maka dosis yang diinginkan akan pengobatan tersebut akan muncul. Sang dokter kemudian akan memilih dosis yang diinginkan, seberapa sering obat tersebut di komsumsi -katakanlah satu pill dua kali sehari , dan seberapa banyak obat yang akan dibuat -katakanlah jumlah pill yang cukup untuk dua minggu.

Semua ini dilakukan dengan berpindah dari layar ke layar pada iPhone atau perangkat serupa, dengan urutan serupa saat seorang dokter menuliskan resep obat secara manual.

Page 8: Kelompok 3  case 2.1 ScriptPad

Sebuah tampilan kemudian akan muncul untuk si dokter mengkonfirmasi apakah resep yang dibuat sudah benar.

Kemudian daftar toko-toko obat yang tersedia akan ditampilkan, lengkap dengan harga obat yang ada pada tiap toko obat serta apakah ada obat generik pengganti yang tersedia.

Setelah menyampaikan resep tersebut kepada pasien, resep obat akan dikirimkan secara elektronik ke toko obat yang telah dipilih.

Page 9: Kelompok 3  case 2.1 ScriptPad

Aplikasi ini dikatakan "pintar" karena dia dapat mengetahui riwayat medis pasien dan memperingatkan dokter apabila obat yang akan dibuat memiliki efek negatif bagi sang pasien. Aplikasi ini juga menghilangkan kesalahan yang dibuat karena tulisan tangan.

Untuk toko obat, SciptPad hanya menunjukkan dosis obat yang tersedia. Dengan resep tulisan tangan, saat seorang dokter menuliskan resep dengan dosis yang tidak tersedia, maka toko obat harus menghubungi dokter yang

bersangkutan untuk memperbaiki dosis yang dimaksud. Proses ini disebut proses "call back".

Page 10: Kelompok 3  case 2.1 ScriptPad

Layanan ScriptPadtersedia dalam bentuk keanggotaan premium

yang akan dikenakan biaya $49 per bulan

Model Bisnis dan Penempatan Posisi

Biaya transaksi akan dikenakan terhadap

tiap-tiap resep dari toko obat yang berinisiasi dengan perusahaan

Terdapat perusahaan-perusahaan yang menyediakan media pencatatan medis secara elektronik yang komprehensif. Tantangan terhadap sistem ini adalah biayanya sangatlah mahal, dan membutuhkan pelatihan yang cukup untuk melaksanakannya. Dan tidak ada komponen tunggal dari sistem ini yang dikembangkan secara sempurna.

Page 11: Kelompok 3  case 2.1 ScriptPad

Tantangan – Adopsi penggunaUntuk mencapai kesuksesan ScriptPad, dibutuhkan adopsi dari sisi kedokteran dan sisi farmasi

Page 12: Kelompok 3  case 2.1 ScriptPad

Discussion Question1. Dalam Chapter ini, peluang usaha yang baik yaitu yang memiliki aspek

attractive (daya tarik), durable (daya tahan lama), timely dan menciptakan nilai bagi pembeli maupun pemakai. Apakah scriptPad memenuhi aspek tersebut?Jawab:A. Attractive (Daya Tarik)Bagi kami ScriptPad memiliki daya tariknya tersendiri, dimana ScriptPad akan lebih banyak menarik minat pelaku kesehatan, seperti dokter, apoteker, atau seseorang yang sering berobat atau menggunakan resep obat dari dokter, namun diluar lingkup tersebut menurut kami ScriptPad belum cukup memiliki daya tarik, setidaknya belum ke tahap dimana semua orang akan menginstal ScriptPad pada perangkat mereka. Hal-hal yang menurut kami menjadi daya tarik dari ScriptPad antara lain:• Mampu memberikan pilihan toko obat yg tersedia lengkap dengan daftar harganya• Mengurangi waktu antara saat resep dibuat dokter dengan resep sampai ke apoteker• Mampu menampilkan riwayat data rekam medis pasien

Page 13: Kelompok 3  case 2.1 ScriptPad

B. Durable (daya tahan lama)

Menurut kami perusahaan ini memiliki peluang untuk eksis dalam jangka waktu lama, diantaranya karena:

• Bukan merupakan sebuah peluang yang mengikuti trend namun memiliki pasar tersendiri (dalam bidang kesehatan)

• ScriptPad adalah sebuah perusahaan yang sebenarnya dapat menyelamatkan nyawa, yang mana klaim tersebut tidak dapat dilakukan oleh perusahaan lain

C. Timely

ScriptPad dapat bertahan dari waktu-waktu apabila dapat mengikuti perkembangan telpon mobile dan aplikasi telpon mobile yang merupakan sebuah trend sosial.

Page 14: Kelompok 3  case 2.1 ScriptPad

D. Nilai Scriptpad yang menciptakan nilai bagi pembeli maupun pemakai, diantaranya:• Meningkatkan keefektifan

ScriptPad dapat memberikan peringatan kepada dokter yang sedang menangani pasien dalam memberikan resep apakah resep tersebut bertentangan dengan riwayat penyakit atau pengobatan yang sedang dijalani sang pasien dengan dokter lain

• Mengurangi angka komplain

Dengan adanya ScriptPad kesalahan dalam pemberian resep berupa kesalahan dalam membaca resep yang ditulis tangan oleh dokter dapat diatasi sehinggaakan mengurangi angka komplain

Page 15: Kelompok 3  case 2.1 ScriptPad

2. Evironmental trend apa yang terdapat dalam ScriptPad? Evironmental trend apa yang dapat dikembangkan oleh ScriptPad?

Jawab:

• Didalam buku disebutkan eviromental trend terdiri dari 4 aspek, yaitu economic forces, social forces, technology advances dan political action dan regulatory changes. Dari 4 aspek ini menurut kelompokkami yang mendorong terciptanya peluang ScriptPad terbuka paling besar karena adanya social forces dan technology advances.

• Menurut kelompok kami, di masa depan dengan semakinberkembangnya teknologi terutama di bidang informasi dantelekomunikasi, ScriptPad dapat mencoba mengembangkan perangkat/ aplikasinya untuk menciptakan kualias service yang lebih baik dari sebelumnya seperti mengembangkan aplikasi ScriptPad agar dapat diakses oleh pengguna android.

Page 16: Kelompok 3  case 2.1 ScriptPad

3. Apakah kelebihan dan kekurangan scriptPad? Apakah untuk rumah sakit yang relatif kecil dan hanya memiliki 5 dokter perlu menggunakan aplikasi scriptPad?Jawab:Kelebihannya:

• Mampu memberikan pilihan toko obat yg tersedia lengkap dengan daftar harganya• Mengurangi waktu antara saat resep dibuat dokter dengan resep sampai ke apoteker• Mampu menampilkan riwayat data rekam medis pasien

Kekurangannya:• Harus menggunakan apple product• Belum tersedia bagi perangkat android• Adanya keharusan berlangganan $49 untuk versi premium• Resep yg dibuat rawan disalahgunakan karena dapat dibaca dengan mudah • Adanya biaya transaksi yang dikenakan kepada toko obat yang bekerja sama dengan

scriptPad• Menurut kelompok kami, untuk rumah sakit yang relatif kecil dan hanya memiliki 5

dokter sebaiknya tidak perlu menggunakan aplikasi scriptPad karena kemungkinan memiliki jumlah pasien yang tidak begitu banyak dan dapat diatasi secara manual.

Page 17: Kelompok 3  case 2.1 ScriptPad

4. Menurut Anda manakah adopsi terbesar yang menjadi tantangan bagi ScriptPad, adopsi dari sisi kedokteran atau sisi farmasi?

Jawab:

Tantangan terbesar yang akan dihadapi oleh ScriptPad yaitu dari sisi farmasi, diantaranya:

• Bagaimana mengurangi biaya transaksi yang dikenakan kepada apotek yang bekerja sama dengan ScriptPad

• Adanya kompetisi harga diantara apotek yang menggunakan ScriptPad dengan yang tidak memakai Scriptpad .

Page 18: Kelompok 3  case 2.1 ScriptPad

1. Apakah ScriptPad dapat mengatasi masalah kesalahan dalam pemberian resep? Apakah ada skenario terjadi kesalahan ketika memakai aplikasi ScriptPad?

Jawab:

Penggunaan ScriptPad akan meningkatkan keefektifan dalam pengobatan sekaligus mengurangi kesalahan-kesalahan yang sering terjadi seperti mengurangi kesalahan dalam pemberian obat oleh apoteker karena tulisan tangan resep dokter yang sulit untuk dibaca. Kemungkinan terjadinya kesalahan dalam menggunakan aplikasi ScriptPad bisa saja terjadi apabila terjadi gangguan dalam jaringan.

Application Question

Page 19: Kelompok 3  case 2.1 ScriptPad

2. Jika Anda pendiri ScriptPad dan sekarang mempunyai prototipe, apakah anda langsung memprosesnya? Apakah anda siap pergi ke pasar untuk menambah step selanjutnya sebelum dilakukan penjualan?

Jawab:

Jika terdapat prototipe ScriptPad, maka yang harus dilakukan yaitu melakukan pengujian terbatas apakah prototipe tersebut dapat berhasil dan dapat berjalan dengan lancar. Apabila setelah diuji berhasil dan berjalan dengan lancar maka dapat dilanjutkan ke step selanjutnya untuk dilakukan penjualan dipasar.

Page 20: Kelompok 3  case 2.1 ScriptPad

TERIMA KASIH

Page 21: Kelompok 3  case 2.1 ScriptPad

Pertanyaan:

• 1. donni: kel 5. biaya $49,, apakah biaya itu di kenakan ke tiapresep..?pembagian fee nya gmna..?

• 2. Willi: kel 12. bagaimana jika scriptpad ini bekerja sama dengankemenkes.., skala database nasional, misalnya alergi obat dll

• 3. Johan: kel 1. bahwa kematian pasien itu bisa saja disebabkankarena kesalahan menafsirkan oleh apoteker..? Langkah2 agar scriptpad ini bisa maju.?

• Berbasis database: icloud di hack.., bagaimana perlindungan data pasien..?