gangguan perkembangan psikologis

53
F80 – F89 GANGGUAN PERKEMBANGAN PSIKOLOGIS

Upload: rizky-juniardi

Post on 27-Jan-2016

230 views

Category:

Documents


5 download

DESCRIPTION

gangguan perkembangan psikologis

TRANSCRIPT

Page 1: gangguan perkembangan psikologis

F80 – F89GANGGUAN PERKEMBANGAN

PSIKOLOGIS

Page 2: gangguan perkembangan psikologis

Gambaran umum Onset bayi-masa kanak Kelambatan/hendaya berkaitan dengan

kematangan biologis Susunan Syaraf Pusat Berlangsung terus-menerus, remisi (-), kambuh

(-)Fungsi yang dipengaruhi

Bahasa Ketrampilan visuo spasial dan atau Koordinasi motorik

Khas usia bertambah hendaya berkurang secara progresif (walaupun seringkali defisit yang lebih ringan sering menetap sampai usia dewasa)

Page 3: gangguan perkembangan psikologis

F80Gangguan perkembangan khas berbicara dan berbahasa

F80.0Gangguan artikulasi berbicara khas (GAGAP)Gangguan perkembangan khas dimana penggunaan suara untuk berbicara dari anak, berada di bawah tingkat yang sesuai dengan usia mentalnya, sedangkan tingkat bahasanya normal.Usia penguasaan suara untuk berbicara, dan urutan dimana suara ini berkembang, menunjukan variasi individual yang cukup besar.Diagnosis ditegakan hanya jika beratnya gangguan artikulasi diluar batas variasi normal bagi usia mental anak; intelegensiaa nonverbal dalam batas normal; kemampuan dalam berbahasa ekspresif dan reseptif dalam batas normal; kelainan artikulasi tidak langsung diakibatkanoleh suatu kelainan sensorik, struktural atau neurologis; dan salah ucap jelas tidak normal dalam konteks pemakaian bahasa percakapan sehari-hari dalam kehidupan anak.

Page 4: gangguan perkembangan psikologis

Terapi psikososial

Terapi bicara. Monitoring hubungan anak dengan

lingkungan. Konseling orang tua.

Page 5: gangguan perkembangan psikologis

F80.1Gangguan berbahasa ekspresif

Gangguan perkembagan khas dimana kemampuan anak dalam mengekspresikan bahasa dengan berbicara, jelas dibawah rata-rata anak dalam usia mentalnya, tetapi pengertian bahasa dalam batas-batas normal, dengan atau tanpa gangguan artikulasi.Meskipun terdapat variasi individual yang luas dalam perkembangan bahsa yang normal, tidak adanya kata atau beberapa kata yang muncul pada usia 2 tahun, dan ketidak-mampuan dalam mengerti kata-kata majemuk sederhana pada usia 3 tahun, dapat diambil sebagai tanda yang bermakna dari keterlambatan.

Page 6: gangguan perkembangan psikologis

Kesulitan-kesulitan yang tampak belakangan termasuk: perkembangan kosakata yang terbatas, kesulitan dalam memilih dan mengganti kata-kata yang tepat, penggunaan berlebihan dari kelompok kecil kata-kata umum, memendekan ucapan yang panjang, struktur kalimat yang mentah, kesalahan kalimat (syntactical), kehilangan awalan atau akhiran yang khas, dan salah atau gagal dalam menggunakan aturan tata bahasa seperti kata penghubung, kata ganti, kata kerja, dan kata benda yang terinfleksi (berubah). Dapat dijumpai generalisasi berlebihan yang tidak tepat dari aturan tata bahasa, seperti kekurangan dalam pengucapan kalimat dan kesulitan mengurut kejadian-kejadian yang lewat.

Ketidak-mampuan dalam bahasa lisan sering disertai dengan keterlambatan atau kelainan dalam bunyi kata yang dihasilkan.

Page 7: gangguan perkembangan psikologis

Pengguanaan bahasa non-verbal (seperti senyum, dan gerakan tubuh) dan bahasa “internal” yang tampak dalam imajinasi atau dalam permainan khayalan harus secara relatif utuh, dan kemampian dalam komunikasi sosial tanpa kata-kata tidak terganggu.

Sebagai kompensasi dari kekurangannya, anak akan berusaha berkomunikasi dengan menggunakan demonstrasi, lagak (gesture), mimik, atau bunyi yang non-bahasa.

Page 8: gangguan perkembangan psikologis

Ilustrasi kasusMrs. Barret menduga anaknya terkena gangguan berbahasa ekspresif setelah melihat di internet, ia mengira anak perempuannya, Susan, yang berusia 26 bulan mengidap masalah ini, setidaknya begitu yang dikatakan dokter anaknya. Ia tampak mengerti dengan apa yang dikatakan, bahkan mencoba untuk membantu pekerjaan kecil di rumah seperti adiknya, tetapi ia sangat susah untuk berbicara. Ia berusaha sangat keras saat berkomunikasi. Saat dilakukan interview di telepon, Mrs. Barret mengatakan kalimatnya hanya terbatas 1 atau 2 kata, seperti “aku punya”, “kamu, tidur”. Ketika ditanya mengenai warna, ia hanya menunjuk dengan benar sambal tertawa. Ia juga susah mengeja namanya sendiri (Susan menjadi Thuthan), atau kata-kata lain (bullah untuk butter, ikeem untuk ice cream). Ia suka menggumam saat menonton acara tv kesukaannya, minta dinyanyikan. Saat diperiksa, IQ verbal Susan dibawah rata-rata.

Page 9: gangguan perkembangan psikologis

Terapi psikososial

Terapi latihan pendorong perilaku dan praktek dengan fonem (unit suara), perbendaharaan kata dan konstruksi kalimat.

Konseling parental suportif.

Page 10: gangguan perkembangan psikologis

F80.2Gangguan Berbahasa Reseptif

Gangguan perkembangan khas dimana pengertian anak dalam bahasa, dibawah kemampuan rata-rata anak dalam usia mentalnya.Kegagalan dalam memberi respons terhadap nama yang familiar pada ulang tahun yang pertama, ketidakmampuan dalam identfikasi beberapa objek yang sederhana dalam usia 18 bulan, atau kegagalan dalam mengikuti instruksi sederhana pada usia 2 tahun, dapat dicatat sebagai tanda-tanda dari kelambatan. Dikemudian hari kesulitan-kesulitan mencakup ketidakmampuan untuk mengerti struktur tata bahasa, dan kekurangan dalam mengerti aspek penghalusan dari bahasa.Kriteria dari gangguan pervasif tidak dijumpai.

Page 11: gangguan perkembangan psikologis

Pada hampir semua kasus, perkembangan dari bahasa ekspresif juga terlambat dan lazim ada suara ucapan yang tidak normal.

Dari semua variasi gangguan perkembangan khas berbicara dan berbahasa, gangguan berbahasa reseptif mempunyai tingkat hubungan yang tinggi dengan gangguan sosio-emosional-perilaku.

Page 12: gangguan perkembangan psikologis

Terapi psikososial

Terapi lingkungan stimuli yang ringan. Terapi kelompok dengan instruksi bicara dan

bahasa diintegrasikan kedalam berbagai lingkungan.

Konseling keluarga dimana orang tua diajarkan pola interaksi yang sesuai.

TERAPI BIOLOGISDiberikan bila ada masalah emosional dan

perilaku

Page 13: gangguan perkembangan psikologis

F80.3Afasia didapat dengan epilepsi (Sindrom Landau-Kleffner)

Pedoman DiagnostikGangguan perkembangan khas dimana anak mempunyai riwayat perkembangan bahasa yang normal, kehilangan kedua kemampuan ekspresif dan reseptif, tetapi tetap normal dalam intelegensia umumOnset gangguan disertai dengan kelainan paroksissmal pada EEG (hampir selalu dari lobus temporalis, biasanya bilateral, namun sering dengan kelainan yang luas), dan dalam banyak kasus disertai kejang epileptik. Onset umumnya pada usia 3-7 tahun, tapi dapat juga muncul lebih awal atau lebih lambat.

Page 14: gangguan perkembangan psikologis

F80.8Gangguan perkembangan berbicara dan berbahasa lainnya

F80.9Gangguan perkembangan berbicara dan berbahasa YTT

Page 15: gangguan perkembangan psikologis

F81Gangguan perkembangan belajar khasF81.0Gangguan membaca khasPedoman DiagnostikKemampuan membaca anak harus secara bermakna lebih rendah tingkatannya dari pada kemampuan yang diharapkan berdasarkan pada usianya, intelegensia umum, dan tingkat sekolahnyaDalam tahap awal dari belajar membaca tulisan abjad, dapat terjadi kesulitan mengucapkan huruf abjad, menyebut nama yang benar dari tulisan, memberi irama sederhana dari kata yang diucapkan, dan dalam menganalisis atau mengelompokkan bunyi-bunyi (meskipun ketajaman pendengaran normal)

Page 16: gangguan perkembangan psikologis

Kemudian dapat terjadi kesalahan dalam kemampuan membaca lisan, seperti ditunjukkan berikut ini: Ada kata-kata atau bagian-bagiannya yang

mengalami penghilangan, penggantian, penyimpangan atau penambahan

Kecepatan membaca yang lambat Salah memulai, keraguan yang lama atau

kehilangan bagian dari teks dan tidak tepat menyusus kalimat

Susunan kata-kata yang terbalik dalam kalimat, atau huruf-hurf yg terbalik dlm kata

Dapat juga terjadi defisit dlm memahami bacaan, seperti diperlihatkan oleh contoh:

Ketidak-mampuan menyebut kembali isi bacaan ketidak-mampuan untuk menarik kesimpulan dari

materi bacaan Dlm menjawab pertanyaan perihal sesuatu bacaan,

lebih menggunakan pengetahuan umum sebagai latar belakang informasi dari pada informasi yg berasal dr pd informasi yg berasal dari materi bacaan tsb.

Page 17: gangguan perkembangan psikologis

Ilustrasi kasusTad Lincoln, putra termuda dari Abraham Lincoln. Selain memiliki gangguan perkembangan, ia kesulitan untuk mengeja, sebagai contoh: pada saat megikuti ayahnya perang, ia berkata papa’s tot yang artinya ayahnya tertembak. Contoh lainnya yaitu saat ibunya menunjukkan gambar primate dengan tulisan ape dan ia membacanya dengan monkey

Page 18: gangguan perkembangan psikologis

F 81.1Gangguan mengeja khas

Hendaya khas & bermakna dalam perkembangan kemampuan mengeja tanpa riwayat gangguan membaca khas, bukan disebabkan oleh rendahnya usia mental, pendidikan sekolah tidak adekuat, masalah ketajaman penglihatan, pendengaran /fungsi neurologis, & bukan akibat gangguan neurologis, jiwa/lainnya.

Kemampuan mengeja harus secara bermakna dibawah tingkat yang seharusnya berdasarkan usianya, inteligensia umum, tingkat sekolahnya,& terbaik dinilai dengan pemeriksaan kemampuan mengeja baku.

Page 19: gangguan perkembangan psikologis

Terapi psikososial

Pendidikan: terapi menulis kreatif & ekspresif berhadap-hadapan secara intensif & kontinu (dirancang per individual selama 2 jam/hari

Memperta-hankan motivasi pasien Menjalin hubungan baik antara pasien & ahli

terapi Terapi psikiatrik untuk masalah emosional &

perilaku penyerta/se-kunder Konseling orang tua

Page 20: gangguan perkembangan psikologis

F81.2Gangguan berhitung khas

Hendaya khas dalam kemampuan berhitung yang tidak dapat diterangkan berdasarkan adanya retardasi mental umum/tingkat pendidikan sekolah tidak adekuat. Kekurangannya pada penguasaan kemampuan dasar berhitung: tambah, kurang, kali, bagi (bukan kemampuan matematik lebih abstrak: aljabar, trigonometri, geometri/kalkulus)

Kemampuan berhitung harus secara bermakna lebih rendah dari tingkat seharusnya dicapai usianya, intelegensia umum, tingkat sekolahnya, & terbaik dinilai dengan pemeriksaan kemampuan berhitung baku

Page 21: gangguan perkembangan psikologis

Keterampilan membaca & mengeja harus dalam batas normal sesuai umur mental

Kesulitan berhitung bukan disebabkan pengajaran inadekuat, / efek langsung ketajaman penglihatan, pendengaran, / fungsi neurologis, & tidak sebagai akibat gangguan neurologis, jiwa/lainnya.

Page 22: gangguan perkembangan psikologis

Terapi Psikososial

Pendidikan: Project MATH (program latihan multimedia “self-instructional” / “group-instructional”)

Program komputer Terapi fisik & integrasi sensorik (untuk

koordinasi buruk)

Page 23: gangguan perkembangan psikologis

F81.3Gangguan belajar campuranKategori sisa gangguan yang batasannya tidak jelasHendaya kemampuan berhitung, membaca, / mengeja secara bermakna, tetapi tidak sebagai akibat retardasi mental/pengajaran inadekuat, / efek langsung ketajaman penglihatan, pendengaran, / fungsi neurologisGangguan memenuhi kriteria F81.2, F81.0, / F81.1

F81.8Gangguan perkembangan belajar lainnya

F81.9Gangguan perkembangan belajar YTT

Page 24: gangguan perkembangan psikologis

F.82 GANGGUAN PERKEMBANGAN MOTORIK KHAS

Kordinasi motorik anak, dalam gerak halus dan kasar, harus secara bermakna di bawah rata-rata dari yang seharusnya berdasarkan usianya dan inteligensia umum. Keadaan ini terbaik dinilai dengan tes baku dari koordinasi motorik.

Kesulitan koordinasi harus sudah tampak sejak dalam fase perkembangan awal, bukan yang didapat, dan juga bukan akibat langsung dari gangguan penglihatan atau pendengaran atau dari gangguan neurologis lainnya.

Jangkauan dari gangguan yang meliputi koordinasi motorik halus dan kasar sangat luas, dan pola gangguan motorik bervariasi sesuai usia. Tahap perkembangan motorik dapat terlambat dan dapat berkaitan dengan kesulitan berbicara (khususnya gangguan artikulasi).

Page 25: gangguan perkembangan psikologis

Anak tampak aneh cara berjalannya, lambat belajar berlari, meloncat, dan naik turun tangga. Terdapat kesulitan belajar mengikat sepatu, memasang dan melepas kancing, serta menangkap dan melempar bola. Anak tampak lamban dalam gerak halus dan kasar, benda yang dipegang mudah jatuh, terjatuh, tersandung, menabrak, dan tulisan tangan yang buruk. Tak pandai menggambar, dan sulit melakukan permainan jigsaw, menggunakan peralatan konstruksional, membangun model, main bola serta menggambar dan mengerti peta. Sering disebut ”The Clumsy Child Syndrome”

Kesulitan bersekolah dapat dijumpai dan kadang-kadang tarafnya sangat berat, dalam beberapa kasus terdapat juga masalah perilaku sosio-emosional, tetapi frekwensi dan cirinya tidak banyak diketahui

Page 26: gangguan perkembangan psikologis

Tidak diketahui kelainan neurologis yang nyata (seperti cerebral palsy atau distrofi otot). Pada kebanyakan kasus dengan pemeriksaan klinis yang teliti, menunjukan keterlambatan perkembangan neurologis (didapatkan soft neurological sign yang dapat terjadi pada anak normal tanpa menunjukkan lokasi lesi). Pada beberapa kasus dapat dijumpai riwayat komplikasi perinatal. Seperti berat badan lahir rendah (lahir prematur)

Page 27: gangguan perkembangan psikologis

Ilustrasi kasusTripper, anak laki-laki 9 tahun, ayahnya mengatakan ia suka ceroboh, kondisi tersebut sama dengan ayahnya yang terkenal ceroboh, tetapi pada umur 16 tahun kondisinya cukup baik dalam bergabung dengan tenis sekolah. Tripper mengatakan bahwa dirinya tidak mungkin ikut olahraga dalam waktu dekat karena menurut teman-temannya ia adalah anak paling ceroboh dan dia selalu dipilih terakhir dalam olahraga. Tetapi tidak ada kesulitan belajar, tulisannya tidak terbaca disaat ia sudah seharusnya pintar menulis sehingga sangat lama dalam membuat pr, guru Tripper pun tidak menganggap tugas tersebut karena tulisannya sama sekali tidak terbaca. Ia lahir cukup bulan, normal, tidak punya alergi, berdiri umur 7 bulan, dan berjalan 13 bulan. Perkembangan bicara normal, tetapi ibunya mengatakan ia susah untuk memegang sendok disbanding saudaranya. Pada pemeriksaan neurologis, Tripper mengerjakan tes secara baik kecuali saat diminta melakukan tes motoric, seperti menggambar berlian. Beery Developmental Test of Visual Motor Integration hanya 79, dimana batasnya adalah 77.

Page 28: gangguan perkembangan psikologis

F83Gangguan perkembangan khas campuranKeadaan ini merupakan sisa kategori gangguan yang batasannya tak jelas, konsepnya tidak adekuat (tetapi perlu) dengan gangguan perkembangan khas campuran dari berbicara dan berbahasa (F80), keterampilan skolastik (F81), dan/atau fungsi motorik (F82) tetapi tidak ada satu gejala yang cukup dominan untuk dibuat sebagai diagnosis utama.

Page 29: gangguan perkembangan psikologis

F84Gangguan pervasifF84.0Autisme masa kanakBiasanya tidak ada riwayat perkembangan abnormal yang jelas. Jika dijumpai, abnormalitas tampak < 3 tahunSelalu ada hendaya kualitatif dalam interaksi sosialTiada apresiasi adekuat terhadap isyarat sosioemosional, yang tampak sebagai kurangnya respons terhadap emosi terhadap orang lain dan/atau kurang modulasi terhadap perilaku dalam konteks sosial

Page 30: gangguan perkembangan psikologis

Buruk dalam penggunaan isyarat sosial dan lemah dalam integrasi perilaku sosial, emosional dan komunikatif

Adanya hendaya kualitatif dalam komunikasiKurangnya penggunaan sosial dari kemampuan bahasa,

gangguan permainan imaginatif dan imitasi sosialBuruknya fleksibilitas dalam bahasa ekspresif dan

relatif, kurang dalam sisi kreativitas dan fantasi dalam proses pikir

Page 31: gangguan perkembangan psikologis

Gambaran klinis 1

Attachment Ikatan afeksi dengan pengasuh utama

sangat kurang core feature autism 40-50% securely attached (populasi umum

65%), namun dgn kualitas berbeda Ibu sebagai ‘benda’ sumber rasa aman

utk pemenuhan kebutuhan konkret Perilaku kelekatan tak disertai dgn

kenikmatan emosional maupun kebutuhan resiprokal

Page 32: gangguan perkembangan psikologis

Gambaran klinis 2

Perkembangan Emosi sulit mengekspresikan emosi

Ekspresi datar Giggle, temper tantrum, gembira, frustrasi, panik,

cemas lebih banyak menunjukkan emosi negatif dan campuran ekspresi emosi yang aneh/ tak sesuai

‘meniru’ senyum sosial (bukan resiprokal) Intinya: tidak membagi emosi dengan orang

lain Tak tertarik pada ekspresi wajah orang lain, tidak

menatap mata orang lain Dowson & Munson (2002):

Tidak menunjukkan perbedaan respons ketika dihadapkan dengan ibunya versus orang asing

Individu umum saat dihadapkan dgn wajah girus fusiformAnak autistik girus temporal inferior: area otak yang digunakan untuk persepsi suatu obyek

Page 33: gangguan perkembangan psikologis

Gambaran klinis 3

Joint attentionShare a feeling of interest: tak ada

Referential looking 6-9 bulan secara bergantian antara obyek dan pengasuh,

“Lihat apa yang kupandangi” Referential gesture

Menunjuk atau memamerkan obyek kepada pengasuh agar dilihat

Shared attention behavior tak menggunakan gesture untuk mengekspresikan

perasaan Memeluk untuk menunjukkan rasa sayang, menutup

wajah saat malu

Page 34: gangguan perkembangan psikologis

Gambaran klinis 4

Perkembangan Bahasa Mutism/ nonverbal Verbal:

Ekholalia, literal, prosodi (-) Isi pembicaraan aneh Tak digunakan untuk komunikasi resiprokal Menggunakan ungkapan bizar, tanpa peduli informasi

yang diberikan relevan atau tidak Perspective-Taking

Sulit membedakan kata ganti orang: saya, kamu, dia “Kamu mau kue?” adalah kata ajaib untuk mendapatkan

kue

Page 35: gangguan perkembangan psikologis

Gambaran klinis 5

Perkembangan kognitif Kecerdasan bervariasi luas: rata-rata s/d retardasi Memori bagus, tp mungkin tidak fungsional Social reasoning rendah Tak dapat menggunakan informasi kontekstual untuk

memecahkan masalah (soal cerita) Fungsi eksekutif rendah: planning, organizing,

selfmonitoring, cognitive flexibility

Page 36: gangguan perkembangan psikologis

Gambaran klinis 6

Theory of MindMind blindness

Kemampuan mengenali status mental diri dan orang lain terganggu

The Sally-Anne Experiment

Page 37: gangguan perkembangan psikologis

Gambaran klinis 7Respons terhadap stimulus sensorik

Auditorik, taktil, vestibular

Underrespond• Seolah tuli• Tak menangis atau meminta penenangan saat

terluka• Tak suka berayun atau takut ketinggian• HipoaktifOverrespond• Ketertarikan intens terhadap bunyi detik jam• Tak suka dibelai, digunting kuku/ rambut• Spinning, swinging, up & down movement• hiperaktif

Page 38: gangguan perkembangan psikologis

Gambaran klinis 8

Gangguan Fisik yang terkait Sering ISPA & sakit ringan lainnya Gastrointestinal simptom

Konstipasi Diare Sendawa

Saat sakit tidak menunjukkan peningkatan suhu atau tidak tampak lesu

Page 39: gangguan perkembangan psikologis

TATALAKSANAPsikoedukasi keluargaPertimbangkan pelatihan keterampilan untuk orang tua

Latih orangtua tentang bagaimana menciptakan lingkungan yang menstimulus anak

Informasikan tentang ketersediaan layanan edukasi dan sosial, kolaborasi dengan mereka.Kontak pihak sekolah dengan persetujuan anak tersebut dan pelaku rawatnya dan berikan saran-saran. Nilai tingkat fungsi adaptasi saat ini Kelola kondisi-kondisi yang berhubungan seperti gangguan penglihatan dan pendengaran

Page 40: gangguan perkembangan psikologis

Berikan dukungan untuk mengantisipasi situasi sulit dalam hidup.

Fasilitasi dan berkolaborasi dengan layanan rehabilitasi berbasis komunitas.

Bantu untuk mempromosikan dan melindungi hak asasi anak dan keluarga

Berikan dukungan pada pelaku rawat Rujuk ke spesialis, jika tersedia, untuk

pemeriksaan etiologi lebih lanjut.Pantau secara teratur

Page 41: gangguan perkembangan psikologis

Ilustrasi kasusJonathan dibawa ibunya ke dokter saat umurnya hampir 5 tahun dikarenakan perilakunya yang mengkhawatirkan. Di tempat ramai ia suka mengamuk, ia tidak mau mengikuti peraturan sekolah, siapapun yang coba menenangkan, ia semakin marah. Saat ditinggal sendirian, ia dapat menonton tv selama berjam-jam dan tampak tidak peduli dengan apa yang ditontonnya. Ia tidak punya teman, dan tampaknya memang tidak mau berteman. Ia lebih suka main sendiri di kamarnya, mencari objek yang bias dimainkan, memutar diri sendiri seolah menikmati saat dirinya pusing. Ketika kebiasaannya dihentikan, ia sangat marah dan mulai memukul, menendang, atau menggigit orang yang mengganggunya. Jonathan langsung mengambil mainan mobil dan mulai memainkan sambil bersenandung kecil, ia juga menolak bertatap mata saat diperiksa. Saat pemeriksa di lantai dan memulai memainkan mobil disebelahya, Jonathan menirunya, saat ditanya siapa namamu, Jonathan mengulang dengan intonasi yang sama, saat dipeluk ia melawan (sejak usia 1 tahun sudah seperti itu kata ibunya). Saat ibunya disuruh untuk meninggalkan ruangan dan ia sadar ibunya tidak ada, ia mengabaikan ibunya saat kembali. Setelah selesai, tiba-tiba ia meninggalkan tempat pemeriksaan, tanpa mengucapkan perpisahan, ibunya mengejarnya dengan terburu-buru

Page 42: gangguan perkembangan psikologis

F84.1Autisme tak khasPola perilaku, minat dan kegiatan yang terbatas, pengulangan dan streotipik (bersikap kaku dan rutin dalam aspek kehidupan sehari-hari)Terdapat kelekatan yang aneh terhadap benda yang tak lembut pada fase dini anakSering menunjukkan perhatian khusus terhadap unsur sampingan dari benda

Page 43: gangguan perkembangan psikologis

Sering menunjukkan beberapa sikap tidak khas seperti:

1.Fobia

2.Gangguan tidur dan makan

3.Tempertantrum

4.Agresivitas

5.Cenderung mencedrai diri sendiri (terkait dengan retardasi mental)

6.Kurang dalam spontanitas, inisiatif dan kreativitas dalam mengatur waktu

Page 44: gangguan perkembangan psikologis

F 84.2 Sindrom RettKondisi belum diketahui sebabnya, terjadi pada

anam perempuanOnset usia 7-24 bulanHilangnya kemampuan gerakan tangan yang

bertujuan dan ketrampilan motorik manipulatif yang telah terlatih

Disertai kehilangan atau hambatan seluruh atau sebagian kemampuan berbahasa, gerakan seperti mencuci tangan yang streotipik dengan fleksi lengan di depan dada dan dagu

Gambatan dalam fungsi mengunyah makanan

Page 45: gangguan perkembangan psikologis

Sering terjadi episode hiperventilasi, selalu gagal dalam pengaturan buang air besar (BAB) dan buang air kecil (BAK)

Kehilangan hubungan sosialCara berdiri dan berjalan cenderung melebar,

otot hipotonik, koordinasi gerak tubuh memburuk, serta skoliosis atau kifoskoliosis yang berkembang kemudian

Spastisitas dan rigiditas terutama ekstrimitas bawah

Page 46: gangguan perkembangan psikologis

Ilustrasi kasusAlicia, usia 12 tahun, ditempatkan di rumah untuk anak-anak keterbelakangan mental sejak usia 2 tahun karena orangtua Alicia sudah tidak sanggup untuk mengurusnya, ia didiagnosa sindrom Rett, berdasarkan catatan, perkembangan Alicia berjalan normal selama 16 bulan awal, ia bias berbicara kata-kata dan kalimat singkat, ia mulai berbicara saat usia 12 bulan, sesaat sebelum ulangtahun ke-2 nya, ia mulai berhenti berbicara dan menarik diri. Kejang-kejang yang muncul setelahnya hanya diberi obat seadanya. Di rekam medis tertulis lingar kepala saat lahir 33 cm, 40,5 cm saat 6 bulan, dan 42 cm saat 18 bulan. Dokter anak mengatakan bahwa ukuran kepala yang hanya berkembang sedikit, mendiagnosa microcephaly. Saat ini Alicia tidak berbicara, tetapi kadang mengeluarkan suara seperti erangan. Saat marah, ia bias berteriak secara keras dan berulang. Keseimbangan Alicia kurang baik, sehingga berjalan dengan kaki terbuka lebar. Saat didatangi dokter ahli, ia selalu menggosok punggung tangannya. Walaupun ia masih melakukan sedikit kontak mata selama interview dan jelas mendengar, ia hanya mengerti sedikit apa yang dikatakan, tetapi tidak ada satu pun pertanyaan direspon.

Page 47: gangguan perkembangan psikologis

F84.3Gangguan desintegratif masa kanak lainnya (Gangguan pervasif)Perkembangan normal sampai usia minimal 2 tahun, yang diikuti kehilangan yang nyata dari ketrampilan yang terlatihdisertai abnormalitas kualitatif dari fungsi sosialRegresi yang jelas atau kehilangan kemampuan berbicara, bermain, ketrampilan sosial dan perilaku penyesuaian diriHilangnya kendali BAB dan BAK serta kemerosotan motorikHilang minat akan lingkunganMotorik streotipik yang diulang-ulangKekurangan interaksi sosial dan komunikasi mirip autisme

Page 48: gangguan perkembangan psikologis

Ilustrasi kasusAndrew, lahir cukup bulan, persalinan normal, anak ke 3 lelaki pertama dari keluarga bahagia. Pertama kali berbicara di usia 11 bulan, dan mengucapkan kalimat di usia 20 bulan. Ia bias duduk di usia 6 bulan, belajar berjalan usia 11 bulan, dan berjalan normal di usia 13 bulan. Tidak lama setelah ulangtaun ke-2, sang Ibu menyadari ia kesulitan untuk menyendok makanan ke dalam mulut. Beberapa bulan setelahnya, Andrew perlahan kehilangan kemampuan untuk memainkan benda dengan tangannya. Ibunya menyadari ia sering menggosok tangan seperti gerakan mencuci tangan. Saat ia mulai berbicara kalimat pendek, ia perlahan mulai berhenti bicara dan hanya mengucapkan sepatah kata (kah), dan “kah” digunakan untuk semua ekspresi baik stress, nangis, maupun meminta sesuatu. Di ulang tahun ke-4, ia tidak menunjukkan ketertarikan pada hadiah dan kue ulangtaun, dan tidak bias mengontrol BAB dan BAK.

Page 49: gangguan perkembangan psikologis

F84.4Gangguan aktivitas berlebih yang berhubungan dengan retardasi mental dan gerakan stereotipik (Gangguan pervasif)Suatu gangguan tak jelas batasannya dengan validitas nosologis yang belum pastiKombinasi antara :

1.Perkembangan tak serasi dari overaktivitas yang berat

2.Streotipik motorik

3.Retardasi mental berat

Page 50: gangguan perkembangan psikologis

F84.5Sindrom AspergerGangguan dengan validitas nosologis yang belum pasti, ditandai oleh abnormalitas kualitatif seperti autismeKombinasi antara :

1.Hambatan umum yang klinis jelas merupakan keterlambatan berbahasa atau perkembangan kognitif

2.Disertai gejala seperti autisme yaitu defisiensi kualitatif fungsi interaksi sosial yang timbal balik dengan pola perilaku perhatian dan aktivitas terbatas, berulang dan streotipik

Page 51: gangguan perkembangan psikologis

Arthur lahir sebagai anak ke-2. anak pertama lahir premature dan meninggal saat usia 2 minggu. Arthur lahir terlihat sehat. Ia berbicara kata pada usia 14 bulan, sedangkan menyusun kalimat saat usia 18 bulan. Belajar ke toilet usia 28 bulan. Walaupun ia berdiri pada usia 10 bulan, dan berjalan usia 1 tahun, ia sering jatuh dan kembali berjalan dengan menyeret salah satu kaki. Setelah beberapa minggu bersekolah, guru Arthur ingin berbicara dengan orangtua Arthur. Gurunya mengatakan bahwa Arthur suka berada di sekeliling anak lain, tetapi pendekatannya dengan cara berteriak dan memukul anak lain. Saat diajak berbicara dengan gurunya, ia tidak peduli. Saat Arthur berbicara, ia terdengar seperti bersenandung. Disisi lain, Arthur mempuyai kecerdasan diatas rata-rata. Ia direferensikan sekolahnya untuk mengikuti evaluasi saat berada di kelas 6, karena terlihat tidak mempunyai teman selain keluarganya.

Page 52: gangguan perkembangan psikologis

Ia hanya tetarik dengan 2 hal, system telepon dan koleksi CD-nya. Ia mengingat informasi tentang sejarah, konstruksi, perbaikan, bahkan keuangan dari system telepon. Bangkai dari telepon tua tersebar dikamarnya dan di basement dimana ia merangkai system telepon tua dan membuatnya kembali berfungsi. Ia mempunyai koleksi CD yang sangat banyak, jika koleksinya diganggu, ia akan mengamuk, dan saat mengamuk suaranya bernada datar. Saat diwawancara, Arthur berbicara jelas tapi monoton tentang perbaikan jaringan telepon, mengabaikan usaha pewawancara untuk mengubah pembicaraan.

Page 53: gangguan perkembangan psikologis

F84.8Gangguan perkembangan pervasif lainnyaF84.9Gangguan perkembangan pervasif YTTF88Gangguan perkembangan psikologis lainnya

Kategori ini membicarakan gejala dari karakteristik kelainan neurodevelopmental yang menyebabkan hendaya social dan kerja. Mendiagnosis kriteria ini bila tidak memenuhi criteria full dari diagnostic kelainan neurodevelopmental. Berkaitan dengan paparan penggunaan alkohol saat fase prenatal (dalam uterus)