antioksidan ada dibunga lili

5
Nama : Noor Fitriah NIM : J1E114215 Antioksidan Ada dibunga Lili Keyword : Farmasi, Kalimantan Selatan, Bunga Lili, Manfaat, Keunggulan, Metode, Bahaya, Kekurangan. Lahan basah mempunyai peranan penting bagi kehidupan manusia antara lain sebagai penyedia air bersih (daerah tangkapan air), pelindung banjir dan badai, penyeimbang daerah pantai dan pelindung erosi, sumber makanan dan pendapatan (perikanan, produksi kayu dan hasil hutan non kayu, dan pertanian), lokasi pendidikan dan penelitian, sumber energi serta penunjang transportasi dan parawisata.Dari sudut farmasi, lahan basah merupakan tempat yang sangat potensial untuk mengembangkan flora maupun fauna yang bermanfaat dalam bidang farmasi. Banyak obat-obatan herbal yang berasal dari flora lahan basah. Kalimantan selatan merupakan provinsi yang dijuluki dangan kota seribu sungai, karena banyak sungai yang mengaliri daerah-daerah di Kalimantan selatan. Sehingga kawasan lahan basah di daerah ini cukup luas. Sebagian besar kondisi tanah di Kalimantan Selatan adalah lahan basah atau lahan gambut. Artinya, daerah Kalimantan selatan merupakan kawasan rawa terbesar karena tergenang air, baik secara musiman maupun permanen dan banyak ditumbuhi vegetasi sehingga

Upload: fitriahzain

Post on 18-Feb-2016

223 views

Category:

Documents


2 download

DESCRIPTION

artikel

TRANSCRIPT

Page 1: Antioksidan Ada Dibunga Lili

Nama : Noor FitriahNIM : J1E114215

Antioksidan Ada dibunga Lili

Keyword : Farmasi, Kalimantan Selatan, Bunga Lili, Manfaat, Keunggulan,

Metode, Bahaya, Kekurangan.

Lahan basah mempunyai peranan penting bagi kehidupan manusia antara

lain sebagai penyedia air bersih (daerah tangkapan air), pelindung banjir dan

badai, penyeimbang daerah pantai dan pelindung erosi, sumber makanan dan

pendapatan (perikanan, produksi kayu dan hasil hutan non kayu, dan pertanian),

lokasi pendidikan dan penelitian, sumber energi serta penunjang transportasi dan

parawisata.Dari sudut farmasi, lahan basah merupakan tempat yang sangat

potensial untuk mengembangkan flora maupun fauna yang bermanfaat dalam

bidang farmasi. Banyak obat-obatan herbal yang berasal dari flora lahan basah.

Kalimantan selatan merupakan provinsi yang dijuluki dangan kota seribu

sungai, karena banyak sungai yang mengaliri daerah-daerah di Kalimantan

selatan. Sehingga kawasan lahan basah di daerah ini cukup luas. Sebagian besar

kondisi tanah di Kalimantan Selatan adalah lahan basah atau lahan gambut.

Artinya, daerah Kalimantan selatan merupakan kawasan rawa terbesar karena

tergenang air, baik secara musiman maupun permanen dan banyak ditumbuhi

vegetasi sehingga secara umum kondisi lahan basah memiliki tekstur, sifat fisik

dan kimia yang khas. Jika dilakukan pemanfaatan secara maksimal akan didapat

banyak manfaat dalam berbagai bidang, tidak terkecuali di bidang farmasi.

Bunga lili merupakan tanaman yang berasal dari lahan basah yang

memiliki banyak manfaat. Bunga lili yang dalam bahasa inggris di sebut lily

merupakan jenis tanaman yang termasuk kedalam salah satu keluarga tanaman

bakung. Jenis tanaman ini dapat di temui di berbagai daerah, namun daerah yang

paling banyak terdapat tanaman bunga lili antara lain kawasan asia dan eropa.

Kadar asam tanah yang seimbang adalah tempat yang paling cocok untuk

pertumbuhan bunga lili, bunga dapat ditemui di beberapa daerah seperti

pegunungan, di daerah rawa-rawa, di tempat yang terdapat semak-semak, tanaman

bunga lili bisa menyesuaikan diri untuk hidup di hutan-hutan (Wijayakusuma,

2000)

Page 2: Antioksidan Ada Dibunga Lili

Bunga lili memiliki banyak manfaat, Manfaat bunga lili salah satunya

adalah sebagai antioksidan, antioksidan dapat membantu melindungi tubuh dari

serangan radikal bebas dengan meredam dampak negatif senyawa tersebut dan

memiliki kemampuan untuk menetralisir radikal bebas tanpa menjadi radikal

bebas itu sendiri. Radikal bebas merupakan salah satu bentuk senyawa oksigen

reaktif, yang secara umum diketahui sebagai senyawa yang meiliki elektron yang

tidak berpasangan. Senyawa ini terbentuk didalam tubuh, dipicu oleh berbagai

macam faktor. Tingginya kadar radikal bebas dalam tubuh dapat ditunjukan oleh

rendahnya aktivitas enzim antioksidan. Konsumsi antioksidan dalam jumlah yang

cukup dapat menurunkan kejadian penyakit degeneratif, seperti kardiovaskuler,

kanker, ateroskelerosis, osteopososis dan lain-lain. Salah satu sumber antioksidan

ada pada bunga lili, yaitu pada flavonoid pada bunga lili (Winarsi, 2012).

Keunggulan yang dimiliki bunga lili dibanding tanaman lain adalah, dari

sifat kimiawi dari bunga lily adalah dingin, manis, dan agak pahit. Efek

farmakologis yang dikandung tumbuhan ini sangat beragam dan bermanfaat.

Bunga lily mengandung beberapa zat kimia penting, seperti flavonoid yang

berfungsi sebagai antioksidan , karotenoid sebagai antioksidan,dan sapion sebagai

zat penghambat pertumbuhan kanker (Wijayakusuma, 2000)

Metode penarikan flavonoid dari bunga lili adalah dengan ekstraksi, Untuk

melakukan metode ekstraksi digunakan bunga lili dalam jumlah yang banyak.

Ada dua macam metode ekstraksi yang digunakan yaitu ekstraksi dengan pelarut

menggunakan cara dingin  dan ekstraksi menggunakan pelarut dengan cara panas.

Akan tetapi untuk mengisolasi flavonoid digunakan metode ekstraksi dengan cara

dingin karena flavonoid tidak tahan panas dan rusak pada suhu tinggi (Depkes RI,

2000).

Pada saat proses ekstraksi untuk pengambilan flavonoid, banyak senyawa-

senyawa yang tidak memiliki khasiat serta dapat menjadi toksik dapat terbawa.

Proses pemisahan senyawa-senyawa tersebut harus dilakukan secara teliti karena

jika tidak dapat berbahaya bagi tubuh.

Page 3: Antioksidan Ada Dibunga Lili

Nama : Noor FitriahNIM : J1E114215

Selain memiliki manfaat bunga lili juga memiliki beberapa kekurangan,

diantaranya. Di Indonesia, pemanfaatan bunga lili kurang mumpuni karena

ketidak tahuan masyarakat terhadap manfaat yang dimiliki bunga lili. Selama ini

masyarakat Indonesia hanya memanfaatkan bunga lili sebagai hiasan. Kurangnya

pembudidayaan bunga lili menyebabkan pemanfaatan bunga lili menjadi

terhambat, selama ini bunga lili hanya ditemukan tumbuh liar dilahan basah.

Banyak masyarakat yang lebih memilih tanaman lain yang lebih mudah didapat

dibanding bunga lili. Akan sangat baik jika pemanfaatan bunga lili kedepannya

dapat dilakukan semaksimal mungkin.

Page 4: Antioksidan Ada Dibunga Lili

Daftar Pustaka

Depkes RI. 2000. Parameter Standar Umum Ekstrak Tumbuhan Obat . Departemen Kesehatan Republik Indonesia. Jakarta.

Wijayakusuma, Hembing. 2000. Esiklopedia Tumbuhan Berkhasiat Obat. Prestasi Insan Indonesia. Jakarta.

 Winarsi, H. 2007. Antioksidan Alami dan Radikal Bebas. Penerbit Kanisius. Yogyakarta.