ujian kasus kulkel tinea kruris

7
FAKULTAS KEDOKTERAN UKRIDA (UNIVERSITAS KRISTEN KRIDA WACANA) Jl. Terusan Arjuna No. 6 Kebon Jeruk – Jakarta Barat KEPANITERAAN KLINIK STATUS ILMU PENYAKIT KULIT KELAMIN FAKULTAS KEDOKTERAN UKRIDA Hari / Tanggal / Persentasi Kasus : Senin / 6 Juli 2015 / Tinea Kruris SMF KULIT KELAMIN RUMAH SAKIT : FMC Nama : Caecilia Yunita Putry Pawe Tanda Tangan NIM : 11-2014-258 …………………… Dr. Pembimbing / Penguji : dr. Anggraini Sp.KK …………………... A. IDENTITAS PASIEN Nama : Tn. I A Jenis kelamin : Laki-laki Umur : 14 tahun Alamat : Nangewer mekar RT 003/002 Pekerjaan : Pelajar Status pernikahan : Belum menikah B. ANAMNESA Autoanamnesa pada tanggal 30 Juni 2015

Upload: caeciliaputry

Post on 25-Jan-2016

17 views

Category:

Documents


7 download

TRANSCRIPT

Page 1: Ujian Kasus Kulkel Tinea Kruris

FAKULTAS KEDOKTERAN UKRIDA

(UNIVERSITAS KRISTEN KRIDA WACANA)

Jl. Terusan Arjuna No. 6 Kebon Jeruk – Jakarta Barat

KEPANITERAAN KLINIK

STATUS ILMU PENYAKIT KULIT KELAMIN

FAKULTAS KEDOKTERAN UKRIDA

Hari / Tanggal / Persentasi Kasus : Senin / 6 Juli 2015 / Tinea Kruris

SMF KULIT KELAMIN

RUMAH SAKIT : FMC

Nama : Caecilia Yunita Putry Pawe Tanda TanganNIM : 11-2014-258 ……………………Dr. Pembimbing / Penguji : dr. Anggraini Sp.KK

…………………...

A. IDENTITAS PASIENNama : Tn. I AJenis kelamin : Laki-lakiUmur : 14 tahun Alamat : Nangewer mekar RT 003/002Pekerjaan : PelajarStatus pernikahan : Belum menikah

B. ANAMNESAAutoanamnesa pada tanggal 30 Juni 2015Keluhan utama : Gatal pada lipatan paha kiri dan kanan sejak 2 bulan yang lalu Keluhan tambahan : -Riwayat perjalanan penyakit : Gatal dirasakan pasien pada lipatan paha kiri dan kanan

sejak 2 bulan yang lalu, gatal dirasakan memberat saat sedang berkeringat. Pasien sering menggaruk bila tidak dapat menahan gatal. Kadang bekas garukan mengeluarkan cairan. Pasien juga mengatakan selain gatal di lipatan paha nya juga terdapat bercak kehitaman. Bercak tersebut tidak menghilang walaupun sudah bersihkan oleh pasien saat mandi. Bercak kehitaman tersebut hanya terdapat pada

Page 2: Ujian Kasus Kulkel Tinea Kruris

lipatan paha dan tidak menyebar ke bagian tubuh yang lainnya. Pasien belum pernah pergi ke dokter untuk berobat atau menggunakan obat yang dibeli sendiri. Keluhan lain seperti demam, sakit kepala, letih lesu, kehilangan nafsu makan, dan penurunan berat badan disangkal oleh pasien. Riwayat hygene, pasien mengatakan mandi dua kali sehari dan menganti baju serta pakaian dalam setelah mandi. Riwayat alergi makanan dan obat-obatan disangkal pasien, riwayat atopi (dermatitis atopik, rhinitis alergika, asma bronkial, konjungtivitis alergi) juga disangkal pasien.

Riwayat penyakit dahulu : Pasien belum pernah sakit seperti ini sebelumnya, pasien tidak punya sakit kulit yang lain sebelumnya, pasien tidak punya sakit yang berkepanjangan (kronik), pasien tidak pernah dirawat di RS maupun menjalani operasi.

Riwayat pengobatan : Untuk keluhan yang dirasakan sekarang pasien belum pernah mengobatinya. Pasien tidak sedang mengonsumsi obat-obatan lain yang berkepanjangan.

Riwayat penyakit keluarga : Dalam keluarga tidak ada yang sakit seperti ini. Riwayat atopi dalam keluarga juga disangkal. Riwayat diabetes, hipertensi, kolesterol dalam keluarga tidak diketahui.

Riwayat sosial : setelah sekolah pasien sering bermain di luar rumahRiwayat hygene : pribadi : buruk

Lingkungan : buruk

Page 3: Ujian Kasus Kulkel Tinea Kruris

C. STATUS GENERALISKeadaan umum : baikKesadaran : compos mentisStatus gizi : baikTensi : -Berat badan : 45 kgMata : -Gigi : -THT : -

D. STATUS DERMATOLOGISDistribusi : RegionalLokasi : Regio inguinal dekstra sinistraEflorosensi : Makula hiperpigmentasi, ukuran plakat, batas sirkumskrip, jumlah

multiple, penyebaran diskret, pinggir lebih aktif, terdapat krusta kering warna coklat dengan bagian pinggir yang eritema, skuama, ekskoriasi. Terdapat juga plak eritema ukuran lenticular, batas sirkumskrip, multiple, penyebaran diskret, terdapat skuama.

Page 4: Ujian Kasus Kulkel Tinea Kruris

E. PEMERIKSAAN PENUNJANG- Pemeriksaan menggunakan lampu wood- Pemeriksaan kerokan kulit dengan larutan KOH 20%- Pemeriksaan kultur pada medium agar dekstrosa sabouraud

F. RESUME Pasien laki-laki berusia 14 tahun datang ke poli kulit kelamin RS FMC dengan keluhan gatal pada lipatan paha kiri dan kanan sejak 2 bulan yang lalu. Gatal dirasakan semakin memberat saat sedang berkeringat. Pasien sering menggaruk bila tidak dapat menahan gatal. Kadang bekas garukan mengeluarkan cairan. Pasien juga mengatakan selain gatal di lipatan paha nya juga terdapat bercak kehitaman. Bercak tersebut tidak menghilang walaupun sudah di bersihkan oleh pasien saat mandi. Bercak kehitaman tersebut hanya terdapat pada lipatan paha dan tidak menyebar ke bagian tubuh yang lainnya. Pasien belum pernah pergi ke dokter untuk berobat atau menggunakan obat yang dibeli sendiri. Riwayat hygene, pasien mengatakan mandi dua kali sehari dan menganti baju serta pakaian dalam setelah mandi. Riwayat atopi (dermatitis atopik, rhinitis alergika, asma bronkial, konjungtivitis alergi) juga disangkal pasien. Pasien belum pernah sakit seperti ini sebelumnya, pasien tidak punya sakit kulit yang lain sebelumnya, pasien tidak punya sakit yang berkepanjangan (kronik). Untuk keluhan yang dirasakan sekarang pasien belum pernah mengobatinya. Pasien tidak sedang mengonsumsi obat-obatan lain yang berkepanjangan. Dalam keluarga tidak ada yang sakit seperti ini. Riwayat atopi dalam keluarga juga disangkal. Riwayat diabetes, hipertensi, kolesterol dalam keluarga tidak diketahui.Riwayat social, setelah sekolah pasien sering bermain di luar rumah. Riwayat hygene pribadi buruk. Dari pemeriksaan fisik didapatkan status dermatologis pasien sebagai berikut : distribusi lesi regional, lokasi regio inguinal dekstra sinistra, dan eflorosensi makula hiperpigmentasi, ukuran plakat, batas sirkumskrip, jumlah multiple, penyebaran diskret, pinggir lebih aktif, terdapat krusta kering warna coklat dengan bagian pinggir yang eritema, skuama, ekskoriasi. Terdapat juga plak eritema ukuran lenticular, batas sirkumskrip, multiple, penyebaran diskret, terdapat skuama.

G. DIAGNOSISDiagnosis kerja : Tinea KrurisDiagnosis banding : Kandidiasis intertriginosa, psoriasis pada lipatan paha, eritrasma

H. PENATALAKSANAAN Non medikamentosa :- Menganjurkan agar menjaga daerah lesi kulit tetap kering- Bila gatal jangan digaruk karna garukan dapat menyebabkan infeksi sekunder- Jaga kebersihan kulit, bila berkeringat keringkan badan dengan handuk dan

mengganti pakaian yang lembab, terutama pakaian dalam- Gunakan pakaian dalam yang terbuat dari katun sehingga mudah menyerap keringat- Mengganti pakaian dan pakaian dalam setiap hari setiap selesai mandi- Jangan menggunakan celana dalam lebih dari sekali walaupun celana nya dibalik- Menghindari penularan penyakit, pakaian dan handuk penderita yang digunakan

harus segera dicuci dan direndam dengan air panas

Page 5: Ujian Kasus Kulkel Tinea Kruris

- Memberitahu pasien bahwa pengobatan harus dilakukan dengan menyeluruh, tekun, dan konsisten untuk menghindari kekambuhan

- Memberitahu pasien bahwa jika tidak diobati penyakit dapat menjadi kronik dan dapat berlangsung seumur hidup

Medikamentosa :

I. PROGNOSISAd vitam : BonamAd fungtionam : Dubia ad bonamAd sanationam : Dubia ad bonam