tinjauan pustaka gall bladder

Upload: surya-dharmadi

Post on 06-Mar-2016

227 views

Category:

Documents


1 download

DESCRIPTION

Tinjauan pustaka tentang gall blader atau kandung empedu

TRANSCRIPT

TINJAUAN PUSTAKA GALL BLADDER

OLEH : I P G A Suryatama Dharmadi (1102005097)

DALAM RANGKA MENGIKUTI KEPANITERAAN KLINIK MADYA DI SUB BAGIAN BEDAH DIGESTIFFAKULTAS KEDOKTERAN UNIVERSITAS UDAYANA RSUP SANGLAH 2015

DAFTAR ISI

Halaman Judul iDaftar isi iiBAB I PENDAHULUAN .1BAB II TINJAUAN PUSTAKA2BAB III SIMPULAN 7DAFTAR PUSTAKA ...8

BAB IPENDAHULUAN

Sistem pencernaan merupakan salah satu sistem yang penting bagi manusia. Melalui sistem pencernaan ini manusia dapat memproses makanan yang mereka konsumsi sehingga nantinya dapat menghasilkan energi yang dapat digunakan untuk melakukan aktivitas sehari-hari. Dalam proses pencernaan ini terlibat beberapa organ yang terdapat dalam rongga perut manusia. Salah satu organ yang terlibat adalah kandung empedu atau gall bladder.Kandung empedu merupakan organ yang berperan untuk mengekskresikan emperu yang sudah dipekatkan menuju ke duodenum. Cairan empedu ini terdiri dari beberapa komponen dan memiliki peranan penting untuk sistem pencernaan terutama di bagian usus. Sebagai contohnya adalah garam empedu. Garam empedu memiliki efek penting yakni menurunkan tegangan permukaan dan emulsifikasi dari lemak sebagai persiapan terjadinya rearsorbsi di bagian usus halus1.Sama halnya dengan organ lainnya dalam tubuh kandung empedu ini memiliki beberapa kelainan dan ganguan yang dapat terjadi. Berikut akan kita bahas lebih jauh mengenai anatomi, fisiologi serta beberapa kelainan atau gangguan yang dapat terjadi pada kandung empedu.

BAB IITINJAUAN PUSTAKA

2.1. Anatomi Gall BladderGall Bladder atau kandung empedu terletak di bagian bawah dari liver atau hati tepat di persimpangan antara lobus kiri dan lobus kanan dari hati. Gall bladder ini berbentuk seperti buah pir (Pear-Shaped), dimana ukuran dari gall bladder ini umumnya adalah 7,5 12 cm, dan kapasitas normal dari gall bladder ini adalah 35 50 ml2.

Gambar 1. Gambaran Gall Bladder3Gall bladder secara anatomis dapat dibagi menjadi 3 bagian, yaitu fundus, corpus, dan collum atau infundibulum. Dinding dari kandung empedu ini mengandung jaringan fibrosa dan otot polos, dimana membran mukosa dari kandung empedu ini mengandung kelenjar mukosa dan dilapisi oleh sel selapis silindris. Membran mukosa ini membentuk susunan yang berlipat-lipat dan dalam. Hal ini bertujuan untuk meningkatkan luas permukaan penyerapan dan menyebabkan kandung empedu ini terlihat seperti sarang lebah3.

Gambar 2. Pembagian Gall Bladder3Di bagian akhir dari kandung empedu terdapat saluran yang dikenal dengan duktus cysticus. Duktus ini memiliki panjang kurang lebih 3 cm dan bagian lumennya biasanya memiliki diameter 1 3 mm. duktus ini menghubungkan collum vesicae billiaris dan duktus hepatikus komunis. Duktus ini berjalan di antara lembar omentum minus dan sejajar dengan duktus hepatikus komunis. Gabungan dari duktus cystikus dan duktus hepatikus komunis akan membentuk duktur choleductus (biliaris) yang akan menyalurkan cairan empedu ke dalam duodenum3. Kandung empedu mendapat suplai darah dari arteri cystika. Arteri cystika merupakan cabang dari arteri hepatika kanan2. 2.2. Fisiologi Gall BladderGall bladder atau kandung empedu merupakan tempat penyimpanan dari cairan empedu. Pada saa puasa, tahanan dari sphincter oddi sangat tinggi, dan cairan empedu diekskresikan oleh hati menuju ke kandung empedu. Setelah makan, tahanan dari sphincter oddi menurun, sehingga kandung empedu berkontraksi dan empedu masuk ke dalam duodenum2. Jumlah cairan empedu yang dapat ditampung oleh kandung empedu ahanya berkisar antara 30 60 ml. Namun, hasil sekresi empedu dari hati selama 12 jam ( kurang lebih 450 ml) masih dapat disimpan di kandung empedu. Hal ini disebabkan oleh absorbsi dari air, natrium, klorida dan beberapa elektrolit kecil4. Funsi kedua dari kandung empedu ini adalah untuk melakukan proses pemekatan cairan empedu melalui absorbsi dari air, sodium klorida dan bikarbonat dari cairan empedu yang dilakukan oleh membran mukosa dari kandung empedu tersebut1. Absorbsi ini dapat terjadi akibat adanya transport aktif dari natrium melalui epitel kandung empedu, dan keadaan ini diikuti oleh absorbsi sekunder ion klorida, air, dan zat-zat terdifusi lainnya. Normalnya cairan empedu ini dapat dipekatkan hingga 5 kali, namun batas maksimal pemekatan adalah 20 kali. Setelah terjadi pemekatan, akan terdapat perbedaan komposisi dari cairan empedu pada saat setelah melewati kandung empedu. Perbedaan tersebut dapat dilihat pada tabel 14.Tabel 1. Komposisi Cairan Empedu4Empedu HatiEmpedu Kandung Empedu

Air97,5 g/dl92 g/dl

Garam Empedu1,1 g/dl6 g/dl

Bilirubin0,04 g/dl0,3 g/dl

Kolesterol0,1 g/dl0,3 0,9 g/dl

Asam Lemak0,12 g/dl0,3 1,2 g/dl

Lesitin0,04 g/dl0,3 g/dl

Na+145,04 mEq/L130 mEq/L

K+5 mEq/L12 mEq/L

Ca++5 mEq/L23 mEq/L

Cl-100 mEq/L25 mEq/L

HCO3-28 mEq/L10 mEq/L

Pada saat makanan mulai dicerna, kandung empedu akan memulai proses pengosongan. Adapun mekanisme pengosongan yang terjadi adalah dengan kontraksi ritmis dari dinding kandung empedu dan relaksasi dari sphincter oddi. Kontraksi dari dinding kandung empedu disebabkan oleh rangsangan hormon kolesistokinin. Rangsangan hormon ini dipengaruhi oleh makanan berlemak yang masuk ke dalam duodenum. Selain rangsangan dari hormon kolesistokinin, pengosongan kandung empedu juga dipengaruhi oleh rangsangan saraf vagus dan enterik usus. Namun rangsangan yang ditimbulkan tidak sekuat rangsangan dari hormon kolesistokinin4.

2.3. Kelainan dan Gangguan pada Gall BladderBaik dari segi anatomi maupun fisiologi, gall bladder atau kandung empedu dapat mengalami kelainan dan gangguan. Kelainan tersebut antara lain2:a. Kelainan KongengitalPada awal perkembangan, lokasi kandung empedu sepenuhnya ada di intrahepatic. Namun seiring dengan perkembangan bayi, maka kandung empedu akan keluar dan terbentuk dengan sempurna. Namun pada beberapa kondisi akan terjadi beberapa gangguan pada pembentukan kandung empedu, kelainan yang dapat terjadi meliputi :a) Absence of the gall bladder b) The Phrygian capc) Floating gall bladderd) Double gall bladdere) Absence of the cystic ductf) Low insertion of the cystic ductg) An accessory cholecystohepatic duct

Gambar 3. Kelaian Anatomi Gall Bladder (a) Double gall bladder. (b) Septum of the gall bladder(Phrygian cap). (c) Diverticulum of the gall bladder. (d) Variations in cystic duct insertionb. Torsion of the Gall BladderKasus ini sering terjadi pada pasien usia lanjut dengan mucocel kandung empedu yang lebih besar. Biasanya pada kasus ini pasien akan merasakan nyeri hebat dan akut pada bagian perut atau abdomen. c. Cholelitiasis / Gall StoneBatu empedu atau gall stone dapat terbentuk akibat pengendapan dari kolesterol. Koles terol ini ikut masuk ke dalam cairan empedu bersamaan dengan garam empedu. Seperti yang kita ketahui, garam empedu ini dibentuk di dalam sel hepatik dengan bantuan dari kolesterol. Pada saat sekresi garam empedu terjadi, 1 2 gram kolesterol akan ikut masuk ke dalam kandung empedu. Jika seseorang mengkonsumsi lemak dalam jumlah sedikit, maka otomatis sekresi dari empedu ini akan menurun, sehingga akan mudah terjadi penumpukan dari kolesterol yang akhirnya akan mengakibatkan terbentuknya batu empedu4.Selain itu kelainan epitel kandung empedu juga dapat memicu terjadinya batu empedu. Kelainan epitel yang dimaksud adalah peradangan pada epitel yang disebabkan oleh infeksi kronis derajat rendah. Kelainan ini menyebabkan terjadinya kelainan dalam penyerapan yang dilakukan oleh eitel kandung empedu. Kelainan yang terjadi adalah meningkatnya penyerapan air dan garam empedu namun menurunnya penyerapan dari kolesterok tersebut. Hal ini akan meninggalkan kristal-kristal kolesterol yang akan bertumpuk dan membentuk batu empedu4.d. Cholecystitis AkutCholecystitis merupakan suatu kejadian dimana kandung empedu mengalami peradangan yang dapat disebabkan oleh beberapa hal. Berikut beberapa kejadian yang dapat memicu terjadinya peradangan pada kandung empedu5 :a) Cholecystitis Obstruktif (calculi) AkutKondisi ini terjadi apabila terdapat obstruksi pada duktus cyst. Obstruksi ini akan menyebabkan oedema dan peradangan pada kandung empedu akibat bertumpuknya cairan empedu dalam kandung empedu. Subatan biasanya terjadi akibat batu empedu yang berukuran lebih dari 4 mm yang menutup duktus cyst.b) Cholecystitis Acalculi AkutKondisi ini terjadi apabila terdapat peradangan pada bagian kandung empedu. Namun sampai saat ini penyebab dari peradangan ini masih belum diketahui secara pasti. e. Cholecystitits Kronisf. Mucocel pada Kandung EmpeduKelainan ini terjadi akibat gangguan pada saluran empedu pada kandung empedu. Sumbatan ini akan membuat cairan empedu akan tertimbun di dalam kandung empedu. Hal ini juga akan memperlambat absorbsi yang terjadi di tengah kandung empedu, namun sebaliknya mucosa kandung empedu akan terus mengekskresikan cairan mucoid yang jika ini terus berlanjut maka akan terjadi penibisan dan atropi dari dinding kandung empedu5.g. Adenomyomatosis Gall Bladder Gangguan ini terjadi akibat pertumbuhan berlebih sel otot polos pada kandung empedu dan kelainan dari bentuk epithelial lining dari kandung empedu.

BAB IIISIMPULAN

Gall Bladder atau kandung empedu terletak di bagian bawah dari liver atau hati tepat di persimpangan antara lobus kiri dan lobus kanan dari hati. Gall bladder ini berbentuk seperti buah pir (Pear-Shaped). Di bagian akhir dari kandung empedu terdapat saluran yang dikenal dengan duktus cysticus. Duktus ini memiliki panjang kurang lebih 3 cm dan bagian lumennya biasanya memiliki diameter 1 3 mm. duktus ini menghubungkan collum vesicae billiaris dan duktus hepatikus komunis. Gall bladder atau kandung empedu merupakan tempat penyimpanan dari cairan empedu. Pada saat puasa, tahanan dari sphincter oddi sangat tinggi, dan cairan empedu diekskresikan oleh hati menuju ke kandung empedu. Setelah makan, tahanan dari sphincter oddi menurun, sehingga kandung empedu berkontraksi dan empedu masuk ke dalam duodenum. Funsi kedua dari kandung empedu ini adalah untuk melakukan proses pemekatan cairan empedu melalui absorbsi dari air, sodium klorida dan bikarbonat dari cairan empedu yang dilakukan oleh membran mukosa dari kandung empedu tersebut. Absorbsi ini dapat terjadi akibat adanya transport aktif dari natrium melalui epitel kandung empedu, dan keadaan ini diikuti oleh absorbsi sekunder ion klorida, air, dan zat-zat terdifusi lainnya. Normalnya cairan empedu ini dapat dipekatkan hingga 5 kali, namun batas maksimal pemekatan adalah 20 kali. Setelah terjadi pemekatan, akan terdapat perbedaan komposisi dari cairan empedu pada saat setelah melewati kandung empedu.

DAFTAR PUSTAKA

1. Ganong, F.W. 2008. Buku Ajar Fisiologi Kedokteran. Jakarta : EGC2. Williams, S.N., Bulstrode, C.J.K., OConnel, P.R. 2008. Bailey & Loves Short Practice of Surgery. UK : Hodder Education3. Moore, K.L., Agur, A.M.R. 2002. Anatomi Klinis Dasar. Jakarta : Hippocrates4. Guyton, A.C., Hall, J.E. 2007. Buku Ajar Fisiologi Kedokteran. Jakarta : EGC5. Cushchieri, A., Hanna., B.G. 2015. Essential Surgical Practice. U.S : CRC Press