sinopsis buah kersen

Upload: diah-novita

Post on 19-Oct-2015

47 views

Category:

Documents


0 download

DESCRIPTION

kersen

TRANSCRIPT

SINOPSIS RENCANA PENELITIAN SKRIPSI

OlehDiah Novita111710101090

JURUSAN TEKNOLOGI HASIL PERTANIANFAKULTAS TEKNOLOGI PERTANIANUNIVERSITAS JEMBER20141. Rencana Judul/Topik PenelitianKarakterisasi serbuk Effervescent dari Ekstrak buah kersen (Muntingia calabura) pada Berbagai Jenis dan Konsentrasi Bahan Pengisi2. Latar BelakangBuah kersen merupakan salah satu buah yang memiliki manfaat kesehatan. Keunggulan lain dari buah kersen ini adalah ketersediaan yang sangat melimpah, masyarakat hanya mengkonsumsi buah dalam keaadaan segar sehingga banyak buah yang terbuang sia-sia. Kurangnya pengolahan buah kersen ini mengakibatkan buah ini dipandang sebelah mata oleh masyarakat dan sedikit yang mengenal akan khasiat buah ini. Oleh karena itu diperlukannya diversifikasi buah kersen ini menjadi produk yang mudah pengkonsumsiannya sehingga pemanfaatannya dapat optimal.3. Tujuan Penelitian Untuk mengetahui formulasi bahan pengisi menjadi serbuk effervescent yang baik Untuk mengetahui karakteristik fisik, kimia , dan organoleptik dari serbuk effervescent4. Metodologi PenelitianMetode a. Pembuatan ekstrak buah kersenBuah kersen yang diolah menjadi sari buah dipilih yang matang dan sehat. Buah kersen kemudian dicuci hingga bersih. Setelah itu penghancuran buah kersen dengan menggunakan blender dan dilakukan penambahan air 1:2. Sari buah yang telah dihancurkan kemudian disaring dengan menggunakan kertas saring.b. Pembuatan serbuk instan Ekstrak buah kersen yang telah didapat ditambahkan bahan pengisi maltodekstrin dan dekstrosa monohidrat dengan masing konsentrasi 10%, 15%, 20%, 25%. Kemudian dikeringkan dengan menggunakan spray dryer.c. Pembuatan serbuk effervescentSetelah didapatkan serbuk instan dari buah kersen langkah selanjutnya adalah mencampurkannya dengan natrium bikarbonat, asam sitrat, asam tartarat, dan aspartam.Analisisa. Analisis fisik (warna dan waktu larut)b. Analisis kimia (kadar air, pH, total padatan terlarut)c. Organoleptik

Jember, 3 Maret 2014

Mengetahui,

Dosen Pembimbing AkademikMahasiswa

Miftahul Choiron S. TP., M.ScDiah Novita

NIP: 198503232008011002NIM: 111710101090