sim dewi.docx

10
TUGAS UAS TAKEHOME SISTEM INFORMASI MANAJEMEN Does CompStat Reduce Crime? Disusun Oleh : Dewi Nur Zanirah (115020300111101) JURUSAN AKUNTANSI

Upload: dewi-nur-zanirah

Post on 25-Oct-2015

276 views

Category:

Documents


0 download

DESCRIPTION

sim

TRANSCRIPT

Page 1: sim dewi.docx

TUGAS UAS TAKEHOME

SISTEM INFORMASI MANAJEMENDoes CompStat Reduce Crime?

Disusun Oleh :

Dewi Nur Zanirah (115020300111101)

JURUSAN AKUNTANSI

FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS UNIVERSITAS BRAWIJAYA

Juni 2013

Page 2: sim dewi.docx

1. PENDAHULUAN

Gambaran Umum

Compstat atau Computer Statistic atau Comparative Statistic merupakan sistem informasi yang

khusus di kembangkan oleh Departemen Kepolisian New York pada tahun 1994 pada saat William

Bratton menjabat komisaris polisi. CompStat sangat komperehensif mencatat semua kejahatan yang

di laporkan atau keluhan, penangkapan, dan surat panggilan yang dikeluarkan masing-masing kota

76 daerah sekitar. Sistem ini menganalisis data dan menghasilkan laporan CompStat mingguan

berupa keluhan kejahatan dan kegiatan penangkapan di kantor polisi, patroli, pada tingkat kota dan

data tersebut terus di update.

Pada rapat mingguan, perwakilan dari setiap sektor NYPD, daerah layanan, dan distrik transit

diminta memberikan rangkuman statistik mengenai laporan tindak kejahatan, penahanan, dan

aktivitas panggilan masyarakat, selain juga kasus-kasus penting, pola kejahatan, serta aktivitas polisi.

Data termasuk waktu dan tempat dimana aktivitas penangkapan penjahat berlangsung, diteruskan

kepada unit CompStat NYPD, yang dimuat pada suatu basis data yang berukuran besar

Dengan piranti lunak yang memadai, data CompStat dapat ditampilkan pada peta yang menunjukkan

lokasi kejahatan dan penangkapan penjahat, titik kejahatan, dan informasi relevan lainnya. diagram,

tabel, dan grafik yang komparatif juga dapat diproyeksikan secara bersamaan, perentasi visual ini

membantu komandan sektor dan anggota staf eksekutif NYPD untuk mengidentifikasi pola dan tren

dengan cepat. Bergantung pada hasil intelijen dari sistem, kepala dan kapten polisis

mengembangkan sebuah strategi tepat sasaran untuk melawan kejahatan, seperti mengirimkan

lebih banyak patroli jalan kaki untuk daerah-daerah dengan tingkat kriminalitas tinggi, atau

memberikan peringatan kepada publik ketika suatu model kendaraan tertentu rentan terhadap

pencurian.

Unit CompStat juga memberikan laporan Commander Profile setiap minggunya untuk mengukur

kinerja dari komandan sektor. Laporan tersebut berisi informasi mengenai tanggal

pengangkatannya, lamanya menjabat, pendidikan dan pelatihan khusus, penilaian evaluasi kinerja

terakhirnya, unit yang dikomando sebelumnya, jumlah waktu lembur polisi di bawah komandonya,

tingkat absensi, demografis komunitas, da keluhan dari masyarakat.

Semua komandan sektor dan komandan unit operasional lainnya diminta menghadiri pertemuan

strategis dua kali seminggu di markas besar kepolisian. Setiap komandan membuat presentasi pada

Page 3: sim dewi.docx

pertemuan tersebut sekali sebulan dan harus menjawab pertanyaan-pertanyaan anggota staf

eksekutif mengenai inisiatif mereka dalam mengurangi tindak kejahatan.

Selama 27 bulan Bratton menjabat, kejahatan besar di New York berkurang hingga 25 persen dan

kasus pembunuhan berkurang hingga 44 persen. Kejahatan di New York City berkurang hingga 69

persen dalam 12 tahun terakhir. Beberapa orang yang skeptis tidak percaya bahwa CompStat

menyebabkan semua ini. Mereka menunjuk pada pergeseran demografis, pertumbuhan ekonomi,

dan program yang mengurangi peran-peran tunjangan kesejahteraan dengan memberikan akses

perumahan yang lebih baik pada orang-orang miskin, juga denga meningkatkan ukursan angkatan

kepolisisan NYPD dan memberikan tanggung jawab akuntabilitas lebih banyak kepada komandan

sektor dalam mengambil keputusan.

Namun Bratton yakin bahwa CompStat adalah katalis bagi turunnya kejahatan di New Yorl, dan ia

kini mencoba membuktikan kelayakannya di Los Angeles. Sejak diterapkannya CompStat di kota

tersebut tiga tahun lalu, kejahatan kekerasan dan kejahatan properti telah berkurang hingga lebih

dari 26 persen. Juga rasio polisi dan warga hanyalah setengah dari rasio di New York dan Chicago.

Departemen Kepolisian di Vancouver, British Columbia, juga mengimplementasikan CompStat.

Setiap pagi, komandan dari setiap daerah mendapatkan peta kriminalitas yang menyoroti semua

aktivitas tindak kejahatan pada daerahnya selama 24 jam. Komandan tersebut mengerahkan

petugasnya berdasarkan informasi pada peta yang telah diperbarui tersebut.

Setiap dua bulan sekali, setiap komandan distrik di Vancouver ditempatkan pada “kursi panas” di

markas besar kepolisian untuk menjelaskan apa yang telah mereka lakukan untuk mengurangi

kejahatan di daerah yang mereka komandoi. Statistik kejahatan selama bulan lalu ditampilkan di

sebuah layar lebar berikut statistik pada bulan sebelumnya. Apabila kejahatan meningkat, komandan

harus menjelaskan penyebabnya. Komandan diwajibkan mengurangi kejahatan di daerah

komandonya. Di masa lalu, para komandan itu kebanyakan dievaluasi dari segi kemampuan

administratifnya, seperti menjaga anggaran atau menggunakan sumber daya secara efisien.

Rumusan Masalah

Pertanyaan Studi Kasus:

1. Manajemen, organisasi, dan faktor teknologi apa yang membuat CompStat efektif?

Page 4: sim dewi.docx

2. Dapatkan departemen kepolisian memerangi kejahatan tanpa sistem CompStat? Jelaskan

jawaban anda.

3. Mengapa petugas dapat melaporkan secara keliru data tertentu untuk CompStat? Apa yang

harus dilakukan untuk pelaporan data yang keliru? Bagaimana bisa di deteksi.

2. KEPUSTAKAAN

Landasan Teori

Dalam Sistem Informasi Manajemen, dikenalkan visualisasi data dan sistem informasi geografis (GIS).

Dimana data dari sistem informasi dapat dibuat agar lebih mudah dipahami dan digunakan dengan

grafis, diagram, tabel, peta, gambar digital, presentasi tiga dimensi, animasi, dan teknologi visualisasi

data lainnya. Dengan mempresentasikan data dalam bentuk grafis, perangkat visualisasi data

membantu pengguna melihat pola dan hubungan dari data dalam jumlah besar yang akan sulit

dipahami apabila data tersebut dipresentasikan dalam bentuk tulisan biasa. Beberapa perangkat

visualisasi data bersifat interaktif, memungkinkan pengguna untuk memanipulasi data dan melihat

perubahan tampilan grafis sebagai respon atas perubahan yang dilakukan.

Sistem Informasi Geografis (Geographic Information System - GIS) adalah kategori khusus dari DSS

yang menggunakan teknologi visualisasi data untuk menganalisis dan menampilkan data untuk

perencanaan dan pengambilan keputusan dalam bentuk peta digital. Piranti lunak tersebut merakit,

menyimpan, memanipulasi, dan menampilkan secara geografis informasi referensi, menghubungkan

data dengan titik, garis, dan bidang pada sebuah peta. GIS mempunyai kemampuan membuat

model, memungkinkan manajer untukmengubah data dan secara otomatis memperbarui skenario

bisnis untuk mencari solusi yang lebih baik.

GIS membantu pengambilan keputusan yang membutuhkan pengetahuan tentang distribusi

penduduk atau sumber daya lain secara geografis. Sebagai contoh, GIS mungkin digunakan untuk

membantu pemerintah negara dan pemerintah lokal menghitung waktu respon bahaya untuk

bencana alam, untuk membantu perusahaan eceran mengidentifikasi lokasi pertokoan baru, atau

membantu bank mengidentifikasi tempat terbaik untuk membangun cabang atau memasang

terminal ATM baru.

Dan dalam kasus yang diangkat ini dijelaskan bahwa aplikasi GIS digunakan untuk mengendalikan

tindak kejahatan di New York. CompStat yang diciptakan oleh Departemen Kepolisian New York

Page 5: sim dewi.docx

untuk mengambil data tentang insiden tindak kejahatan da aktivitas penegakan hukum di setiap

sudut kota. CompStat menggunakan perangkat lunak GIS untuk menampilkan data mengenai

dimana kejahatan berlangsungdan diklaim berhasil mengurangi jumlah rata-rata tindak kejahatan di

New York dan kota-kota lain.

3. PEMBAHASAN

Compstat atau Computer Statistic atau Comparative Statistic merupakan sistem informasi yang

khusus di kembangkan oleh Departemen Kepolisian New York pada tahun 1994 pada saat William

Bratton menjabat komisaris polisi. CompStat sangat komperehensif mencatat semua kejahatan yang

di laporkan atau keluhan, penangkapan, dan surat panggilan yang dikeluarkan masing-masing kota

76 daerah sekitar. Sistem ini menganalisis data dan menghasilkan laporan CompStat mingguan

berupa keluhan kejahatan dan kegiatan penangkapan di kantor polisi, patroli, pada tingkat kota dan

data tersebut terus di update.

Penegak hukum dapat memberikan peringatan kepada masyarakat agar berhati-hati beraktivitas di

suatu tempat yang sering terjadi kejahatan. agar semakin efektif maka penegak hukum harus sering

mengadakan patroli langsung ke tempat-tempat yang rawan. Sistem ini terbukti ampuh untuk

menurunkan tingkat kejahatan dan sudah di terapkan ke berbagai kota lain seperti Los Angeles,

Chicago, Austin, San Fransisco, Baltimor, dan Van Couver, Brithis Columbia dan hasilnya berdampak

signifikan terhadap penurunan jumlah kejahatan.

Bagi para Komandan sangat bermanfaat disaat harus menjelaskan apa yang telah dilakukan untuk

mengurangi kejahatan di distrik-distrik di bawah komando mereka, dan jika kejahatan sudah naik,

mereka harus menjelaskan mengapa. Komandan yang bertanggung jawab secara langsung terhadap

mengurangi kejahatan di daerah yang mereka perintah.

Namun sistem ini memiliki kekurangan pada keakuratan data yang di sampaikan pihak kepolisian

kota. CompStat telah menciptakan tekanan pada beberapa komandan polisi untuk memanipulasi

statistik kejahatan untuk menghasilkan hasil yang positif. Seperti dari hasil beberapa survei,

responden menyatakan bahwa komandan polisi atau pembantu yang dikirim ke TKP kadang-kadang

mencoba membujuk korban untuk tidak melakukan keluhan atau mendesak mereka untuk merubah

keluhan mereka dari apa yang terjadi dengan cara yang biasa menurunkan tindak pidana kejahatan

ringan.

Pada dasarnya sistem ini sangat membantu polisi dalam melakukan tugasnya dan dibuktikan dari

hasil survey sangat signifikan dalam menurunkan tingkat kejahatan.

Page 6: sim dewi.docx

Jawaban dari Pertanyaan Studi Kasus

1. Manajemen: adalah mencatat semua kejahatan yang di laporkan atau keluhan,

penangkapan, dan surat panggilan yang dikeluarkan masing-masing kota 76 daerah sekitar.

Sistem ini menganalisis data dan menghasilkan laporan CompStat mingguan, keluhan

kejahatan, dan kegiatan penangkapan di kantor polisi, serta patroli, pada tingkat kota dan

data tersebut terus di update. Sehingga data dalam CompStat dapat terupdate terus-

menerus.

Organisasi: kepolisian Di masa lalu mereka, dievaluasi terutama berdasarkan kemampuan

administratif mereka, seperti bagaimana menyusun anggaran dan menggunakan

sumberdaya secara efisien.

Teknologi: Data ini memberikan informasi mengenai waktu dan lokasi kejahatan serta

kegiatan penangkapan kejahatan tertentu, yang kemudian diteruskan ke Unit CompStat

NYPD dan mereka memuat data-data tersebut dalam suatu database yang berkapasitas

cukup besar. Sistem ini menganalisis data dan menghasilkan laporan CompStat mingguan,

keluhan kejahatan, dan kegiatan penangkapan di kantor polisi, serta patroli, di tingkat kota.

Disini teknologi database sangat mendukung karena di dalamnya sudah terdapat data yang

menyeluruh dan lengkap tentang kota yang di kelola, sehingga memudahkan penegak

hukum melakukan antisipasi dan penyelesaian masalah yang telah terjadi.

2. Bisa, tapi hasilnya tentu saja tidak se-signifikan dengan menggunakan CompStat,

dikarenakan kepolisian tidak mengetahui seluk-beluk dan juga informasi yang kurang

terhadap daerah yang mereka tangani seperti tren kejahatan yang sering terjadi. Namun

polisi dapat melakukan patroli langsung. Dengan adanya patroli langsung maka akan

meminimalisir jumlah kejahatan karena pelaku enggan melakukan kejahatan karena sering

adanya anggota kepolisian yang berpatroli dan menumbuhkan partisipasi masyarakat dalam

turut menjaga keamanan bersama.

3. Dari hasil survey mengatakan bahwa tekanan kuat untuk menghasilkan pengurangan

kejahatan tahunan menyebabkan beberapa supervisor dan komandan polisi untuk

memanipulasi statistik kejahatan. Survei membuktikan anektodal juga menunjukkan

kurangnya keterbukaan pada bagian dari polisi di beberapa daerah, mungkin didorong oleh

keinginan untuk mengurangi jumlah insiden kejahatan yang dilaporkan. Beberapa responden

survei menyatakan bahwa komandan polisi atau pembantu dikirim ke TKP kadang-kadang

mencoba membujuk korban untuk tidak melakukan keluhan atau mendesak mereka untuk

Page 7: sim dewi.docx

merubah keluhan mereka dari apa yang terjadi dengan cara yang biasa menurunkan tindak

pidana kejahatan ringan. Harus ada peraturan yang tegas, dan juga ditanamkan budaya jujur

dan ikhlas mengayomi masyarakat dalam tubuh kepolisian. Harus ada survey ke masyarakat

atas kinerja kepolisian serta seberapa tinggikah tingkat kejahatan di daerah mereka di situ

bisa diketahui secara jelas apakah data-data yang diberikan ke CompStat adalah data yang

valid dengan membandingkan dengan realitasnya.

4. KESIMPULAN

Berdasarkan pertanyaan utama awal yang diungkapkan pada judul “Apakah CompStat mengurangi

kejahatan?” maka jawaban yang bisa kita berikan adalah ya. Karena manajemen, organisasi, dan

teknologi yang diterapkan oleh pengguna CompStat, dalam hal ini Departemen Kepolisian New York,

menunjukkan bahwa CompStat dapat digunakan secara efisien.

Bahkan bukti-bukti konkret tentang besarnya tingkat kejahatan yang menurun menunjukkan bahwa

CompStat memang berhasil dan itu tidak luput dari karena adanya penggunaan sistem CompStat

dengan piranti lunak GIS sebagai piranti visualisasi data dalam bentuk digital.

Meskipun CompStat memang secara konkret dapat mengurangi tindak kejahatan, permasalahan lain

muncul dari sisi internal. Yakni sering terjadinya kecurangan dalam penginputan data dalam sistem

CompStat yang dilaporkan oleh para polisi daerah. Ini seharusnya dapat diminimalisir dengan adanya

peraturan yang tegas. Keinginan untuk menekan angka kejahatan boleh saja ada, tapi dihimbau

untuk melaksanakannya dengan jujur. Budaya jujur dan ikhlas mengayomi haruslah dipupuk dan

ditumbuhkan dalam dunia kepolisian.

Selain itu, harus ada survey ke masyarakat atas kinerja kepolisian serta seberapa tinggikah tingkat

kejahatan di daerah mereka di situ bisa diketahui secara jelas apakah data-data yang diberikan ke

CompStat adalah data yang valid dengan membandingkan dengan realitasnya.