rmp matematika ekonomi 2,3

3

Click here to load reader

Upload: sumono-agit-saputro

Post on 25-Jun-2015

66 views

Category:

Documents


4 download

TRANSCRIPT

Page 1: Rmp Matematika Ekonomi 2,3

RENCANA MUTU PEMBELAJARAN

Nama Dosen : Dra. Sri Sutarni , M.PdProgram Studi : Pendidikan MatematikaKode Mata Kuliah : -Nama Mata Kuliah : Matematika EkonomiJumlah SKS : TigaKelas/Semester : VPertemuan : Kedua dan KetigaAlokasi Waktu : 300 menitMateri : Fungsi Ekonomi ( equilibrium dan fungsi konsumsi )

I. STANDAR KOMPETENSI : Setelah mengikuti perkuliahan ini dengan sepenuhnya, mahasiswa akan : Memahami macam – macam fungsi ekonomi dan dapat menggunakan konsep – konsep tersebut untuk memecahkan masalah dalam kehidupan sehari – hari.

II. KOMPETENSI DASAR : Menentukan macam - macam fungsi ekonomi yang terjadi dan menggambarkan grafik

fungsinya

III. INDIKATOR : 1. Menentukan keseimbangan pasar atau equilibrium ( harga dan kuantitas barang ) 2. Menggambar grafik posisi equilibrium 3. Menentukan fungsi konsumsi dan fungsi saving 4. Menggambarkan grafik fungsi konsumsi dan fungsi saving. 5. Menyelesaikan soal – soal matematika dalam bentuk cerita yang terkait dengan fungsi

konsumsi dan fungsi saving.

IV. MATERI AJAR : 1. Keseimbangan pasar ( equilibrium ) 2. Fungsi konsumsi 3. Fungsi saving

V. METODE/ STRATEGI PEMBELAJARAN: Ceramah interaktif dan diskusi kelompok

VI. TAHAP PEMBELAJARAN:A. Kegiatan Awal :

Dosen membuka pelajaran dan mempresentasikan masalah equilibrium, fugsi konsumsi dan fungsi saving secara singkat.

B. Kegiatan Inti :1. Dosen mengorientasikan soal pada mahasiswa , mahasiswa menyelesaikan

soal secara mandiri.

Page 2: Rmp Matematika Ekonomi 2,3

2. Dosen membagi mahasiswa menjadi 8 kelompok , masing – masing kelompok diminta mendiskusikan materi yang telah ditentukan dosen.

3. Masing – masing kelompok membuat laporan hasil diskusi kelompok4. Masing – masing kelompok diberi kesempatan untuk mempresentasikan

dalam diskusi kelas5. Dosen dan mahasiswa bersama – sama mengklarifikasi hasil diskusi

C. Kegiatan Akhir : Dosen memberikan soal – soal yang berkaitan masalah equilibrium, fungsi konsumsi dan fungsi saving.

VII. ALAT/BAHAN/SUMBER BELAJAR : A. Alat/Media : OHP, LCD , Laptop, transparansi B. Bahan/Sumber Belajar : 1. Matematika Ekonomi.Drs.Sudarso.Penerbit : Rineka Cipta

2. Pengantar Matematika Ekonomi, Johanes, B.S Handoko. LP3ES. 1999.

VIII. PENILAIAN : A.Teknik dan Instrumen Penilaian :

1.Tes dengan contoh instrumen : a. Diketahui fungsi permintaan dan fungsi penawaran suatu barang sebagai berikut : Q = 2 – P Q = P – 1, dimana P = harga , Q = kuantitas Tentukan harga dan kuantitas equilibrium dari barang tersebut. Gambarkan juga posisi equilibrium tersebut.

b. Dikrtahui bahwa fungsi konsumsi suatu negara adalah :

C = 100 + Y

Tentukan : 1) Fungsi savingnya 2) Tingkat pendapatan equilibrium 3) Pada tingkat income Rp. 500.000,00 , berapa besar konsumsi

dan savingnya. 4) Gambarkan grafik fungsinya.

2. Non Tes : penilaian berdasarkan keaktivan dalam kelas

B. Kriteria Penilaian

10

532 TtPtA = Nf

Keterangan :A = Aktivitas mahasiswa di kelasPt = portofolioTt = Tes Tulis

Nf = Nilai formatif

Page 3: Rmp Matematika Ekonomi 2,3