reportase kurban blora

Upload: mazz-awink

Post on 13-Jul-2015

15 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Blora, 101 Hewan Korban Tebar Hewan Korban Dompet Dhuafa (THK-DD) dalam rangka menyambut dan memperingati kedatangan hari besar Islam yang jatuh pada Minggu 06 November 2011 itu di wujudkan dalam bentuk penyaluran hewan kurban. Jenis hewan kurban yang diberikan Dompet Dhuafa adalah kambing dengan jumlah 101 ekor. Kabupaten Blora menjadi tempat distribusi itu. Ada beberapa titik penyaluran THK-DD di kabupaten Blora, beberapa diantaranya adalah desa Bacem dan Nglaroh Gunung di kecamatan Jepon dan desa Jiken kecamatan Jiken, selain itu tersebar juga di kecamatan Blora diantaranya adalah di panti asuhan Mohammadiah Blora. Senin 07 November 2011 bertempat di desa Nglaroh Gunung kecamatan Jepon, pembukaan THKDD di kabupaten Blora itu diresmikan lewat acara seremonial dengan tema Jalin Silaturahmi Dompet Dhuafa, RRI Semarang, Pemda Setempat dan Warga Binaan Dompet Dhuafa. Acara ini disiarkan secara langsung oleh Radio Republik Indonesia (RRI) Semarang. Dari Dompet Dhuafa diwakili oleh pendiri Dompet Dhuafa, Parni Hadi dan Manajemen Pemberdayaan Ekonomi, Tendi Prasetyo, dari RRI Semarang diwakili oleh Dirut RRI Semarang, Rosarita Niken Widiastuti, dari pemda setempat diwakili oleh Sekda Blora, Bambang Sulistya dari kadin DIPERINDAGKOP diwakili Gunadi dan kadin Pertanian dan Perkebunan, Sutikno Slamet. Tujuan dari acara ini adalah selain untuk mendekatkan hubungan antara pemda setempat sebagai pelaku tunggal regulasi, RRI sebagai media Informasi Nasional dan warga binaan Dompet Dhuafa sebagai wakil dari elemen masyarakat luas. Selain untuk ajang silaturahim juga untuk menemukan solusi terhadap permasalahan-permasalahan yang ada disekeliling warga sehingga terjalin sinergisitas kepentingan untuk sama-sama berkolaborasi memajukan pembangunan ekonomi berbasis pemberdayaan.Oleh : Dwi Listanto (Pendamping LPS-DD/CM Blora)