penyakit jantung koroner

3
PENYAKIT JANTUNG KORONER (PJK) Andre Hazazi Defenisi Penyakit jantung koroner adalah penyakit jantung yang terjadi akibat penyempitan atau penyumbatan arteri koroner yang menyebabkan ketidakseimbangan antara suplai dan kebutuhan O2 miokardium. Etiologi Penyebab penyakit jantung koroner adalah: - Aterosklerosis (penimbunan pada arteri) Penyebab yang paling sering menyebabkan PJK. Faktor resiko aterosklerosis meliputi hipertensi, hiperkolestrolemia, diabetes melitus, merokok, dan riwayat keluarga aterosklerosis. - Spasme arteri koroner Vasospasme arteri koroner dapat terjadi di berbagai populasi tetapi yang paling sering di Jepang. Vasokonstriksi tampaknya dimediasi oleh histamin, serotonin, katekolamin, dan faktor- faktor yang diturunkan endotelium. - Emboli Penyebab yang jarang menyebabkan PJK - Kongenital arteri koroner Anomali arteri koroner merupakan kelainan kongenital. Faktor Resiko PJK Faktor Resiko Ireversibel: Usia Jenis kelamin Riwayat keluarga/genetik Ras Faktor Resiko Reversibel: Hiperlipidemia, hiperkolesterol

Upload: andre-hazazi

Post on 27-Nov-2015

9 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: PENYAKIT JANTUNG KORONER

PENYAKIT JANTUNG KORONER (PJK)

Andre Hazazi

DefenisiPenyakit jantung koroner adalah penyakit jantung yang terjadi akibat penyempitan atau penyumbatan arteri koroner yang menyebabkan ketidakseimbangan antara suplai dan kebutuhan O2 miokardium.

EtiologiPenyebab penyakit jantung koroner adalah:- Aterosklerosis (penimbunan pada arteri)

Penyebab yang paling sering menyebabkan PJK. Faktor resiko aterosklerosis meliputi hipertensi, hiperkolestrolemia, diabetes melitus, merokok, dan riwayat keluarga aterosklerosis.

- Spasme arteri koronerVasospasme arteri koroner dapat terjadi di berbagai populasi tetapi yang paling sering di Jepang. Vasokonstriksi tampaknya dimediasi oleh histamin, serotonin, katekolamin, dan faktor-faktor yang diturunkan endotelium.

- EmboliPenyebab yang jarang menyebabkan PJK

- Kongenital arteri koronerAnomali arteri koroner merupakan kelainan kongenital.

Faktor Resiko PJKFaktor Resiko Ireversibel: Usia Jenis kelamin Riwayat keluarga/genetik Ras

Faktor Resiko Reversibel:

Hiperlipidemia, hiperkolesterol Hipertensi Merokok Diabetes mellitus Obesitas Stress psikologik Tipe kepribadian Kurang aktifitas olahraga

Page 2: PENYAKIT JANTUNG KORONER

PatogenesisAterosklerosis pembuluh koroner merupakan penyebab penyakit arteria koronaria yang paling sering ditemukan. Pada aterosklerosis koroner terdapat penimbunan lipid dan jaringan fibrosa pada arteria koronaria sehingga mempersempit lumen pembuluh darah koroner.

Mekanisme aterosklerosis: Pada tunika intima timbul endapan lipid yang mengandung banyak kolesterol. Timbul kompleks plak aterosklerotik yang terdiri dari lemak, jaringan fibrosa, kolagen,

kalsium, debris seluler dan kapiler. Perubahan degeneratif dinding arteria. Penyempitan lumen arteria koronaria. Menyebabkan iskemia yang akan menimbulkan infark miokard.

Manifestasi Klinik

- Tanpa gejala- Angina pektoris- Infark miokard akut- Aritmia - Payah jantung- Kematian mendadak

Diagnosa

1. Pemeriksaan EKG2. Uji latihan fisik (Exercise stress testing dengan atau tanpa pemeriksaan radionuclide)3. Angiografi koroner

Terapi

1. Menghilangkan faktor pemberat2. Mengurangi faktor resiko3. Pemberian anti iskemik (Nitrogliserin, β blocker,Ca Antagonis) dan anti trombotik (Aspirin,

Clopidogrel, Unfractionated Heparin iv atau LMWH, dan Glycoprotein IIb/IIIa inhibitor).

Page 3: PENYAKIT JANTUNG KORONER

Referensi:

McPhee Stephen J, Hammer Gary D. Cardiovascular Disorders: Heart Disease. Pathophysiology of Disease An Introduction to Clinical Medicine 6th Edition. USA: McGraw-Hill Companies, Inc, 2006.

Penyakit Jantung Koroner available at http://library.usu.ac.id/download/fk/gizi-bahri8.pdf. Access on 11/13/2013.