leaflet dbd

3
Adalah salah satu penyakit menular yang disebabkan oleh virus Dengue dan ditularkan oleh nyamuk Aedes aegypti. Ciri – Ciri Nyamuk Aedes aegypti Badan kecil, warna hitam dengan bintik-bintik putih Hidup di dalam dan di sekitar rumah Menggigit/menghisap darah pada siang hari Senang hinggap pada pakaian yang bergantungan dalam kamar Bersarang dan bertelur di genangan air jernih di dalam dan di sekitar rumah bukan di got/comberan Di dalam rumah: bak mandi, tampayan, vas bunga, tempat minum burung, perangkap semut dan lain-lain. Satu nyamuk dapat menjangkiti beberapa orang dalam waktu singkat. Dan kita dapat terjangkit demam berdarah lebih dari 1 kali. Bagaimana gejalanya ?? 1. Demam tinggi mendadak tanpa sebab yang jelas selama 2-7 hari disertai kurang nafsu makan, nyeri sendi dan sakit kepala 2. Nyeri perut (ulu hati) 3. Terjadi perdarahan berupa : Bintik-bintik merah pada kulit, atau Mimisan, atau Gusi berdarah,atau Muntah darah dan berak darah 4. Bila parah dapat terjadi syok pada hari ke 3-7. Tanda- tanda syok adalah : gelisah, lemah, kaki/tangan dingin, buang air kecil sedikit dan pekat. Cara Penularan Anak yang sakit demam berdarah di dalam darahnya mengandung virus. Bila anak ini digigit nyamuk Aedes Aegypti maka bibit penyakit ikut terhisap masuk ke dalam tubuh nyamuk. Dan bila nyamuk tersebut menggigit anak lain (anak sehat), maka anak itu akan dapat ketularan penyakit ini.

Upload: david-chandra-erikson

Post on 25-Jul-2015

284 views

Category:

Documents


4 download

TRANSCRIPT

Page 1: LEaflet DBD

      Adalah salah satu penyakit menular yang disebabkan oleh virus Dengue dan ditularkan oleh nyamuk Aedes aegypti.

Ciri – Ciri Nyamuk Aedes aegypti Badan kecil, warna hitam

dengan bintik-bintik putih Hidup di dalam dan di sekitar

rumah Menggigit/menghisap darah

pada siang hari Senang hinggap pada pakaian

yang bergantungan dalam kamar Bersarang dan bertelur di

genangan air jernih di dalam dan di sekitar rumah bukan di got/comberan

Di dalam rumah: bak mandi, tampayan, vas bunga, tempat minum burung, perangkap semut dan lain-lain.

Satu nyamuk dapat menjangkiti beberapa orang dalam waktu singkat. Dan kita dapat terjangkit demam berdarah lebih dari 1 kali.

Bagaimana gejalanya ?? 1. Demam tinggi mendadak tanpa

sebab yang jelas selama 2-7 hari disertai kurang nafsu makan, nyeri sendi dan sakit kepala

2. Nyeri perut (ulu hati)

3. Terjadi perdarahan berupa : Bintik-bintik merah pada kulit,

atau Mimisan, atau Gusi berdarah,atau Muntah darah dan berak darah

4. Bila parah dapat terjadi syok pada hari ke 3-7. Tanda-tanda

syok adalah : gelisah, lemah,

kaki/tangan dingin, buang air kecil sedikit dan pekat.

Cara PenularanAnak yang sakit demam berdarah di dalam darahnya mengandung virus. Bila anak ini digigit nyamuk Aedes Aegypti maka bibit penyakit ikut terhisap masuk ke dalam tubuh nyamuk. Dan bila nyamuk tersebut menggigit anak lain (anak sehat), maka anak itu akan dapat ketularan penyakit ini.

Cegah demam berdarah sekarang !!dengan GERAKAN 3M PLUS

Page 2: LEaflet DBD

1. Menguras bak mandi dan tempat penampungan air minimal 1 minggu sekali

2. Menutup tempat penampungan air rapat-rapat

3. Mengubur dan menyingkirkan barang-barang bekas yang dapat menampung air hujan seperti ban bekas, kaleng bekas, dan lain-lain agar tidak menjadi tempat bersarangnya nyamuk

Serta melakukan beberapa Plus seperti :

Menggunakan lotion anti nyamuk

Memasang obat nyamuk Menggunakan kelambu ketika

tidur Memelihara ikan pemakan

jentik

Memasang kasa/kawat

perangkap nyamuk di pintu dan jendela

Menyemprot insektisida Menaburkan bubuk abate

(abatisasi)

1 bungkus abate untuk 10 liter air

Bagaimana pengobatannya ?

Tidak ada pengobatan yang spesifik ataupun vaksin untuk demam berdarah. Bila seseorang terkena demam berdarah, berikan cairan sebanyak mungkin dan segera bawa ke puskesmas terdekat.

DAVID CHANDRA ERIKSON

Dokter MudaKepaniteraan Klinik Rotasi II

Puskesmas Padang PasirFakultas Kedokteran Universitas

Andalas Padang2012