bab4

Upload: sukardi

Post on 05-Mar-2016

213 views

Category:

Documents


0 download

DESCRIPTION

proyek_pp

TRANSCRIPT

4.1Pendekatan

Penanganan pelaksanaan pekerjaan perancangan akan dibuat seoptimal mungkin dengan mempertimbangkan faktor-faktor ekonomis, luwes, nyaman dan fungsional. Selain itu juga mempertimbangkan efisiensi pelaksanaan pembangunan, penggunaan maupun pemeliharaan.4.2Metode Perencanaan

Untuk menghasilkan produk pekerjaan yang baik dan berkwalitas maka Tim Konsultan akan menerapkan metode pekerjaan berupa design-sistimatis yakni:

Tahap 1 DATA

Data yang dibutuhkan pada saat ini adalah data sekunder berupa data Pasang Surut, Batimetri dan Topografi, Data Oceanografi dan Data Sosial Ekonomi dan Budaya. Data Administrasi Kabupaten Maluku Barat Daya, Data Iklim dan Cuaca Kabupaten Maluku Barat Daya dan Data Tata Ruang Kabupaten Maluku Barat Daya serta data literatur yang didapatkan dari Dinas terkait di Kabupaten Maluku Barat Daya, Data ini merupakan hal yang mutlak harus ada. Tim Konsultan akan melihat kondisi eksisting wilayah secara luas sebelum direncanakan bangunan gedung serta orientasi tapak yang akan ditempatkan. Dengan mempelajari kondisi Eksisting wilayah akan diperoleh gambaran awal bagaimana Bangunan Dermaga dan Bangunan Gedung akan direncanakan. Setelah Data Eksisting diperoleh, dilakukan survey Geoteknik berupa survey soil investigation, survey ini guna mengetahui secara mendalam tentang Struktur / fisik tanah dan daya dukung tanah yang akan digunakan dalam penentuan tipe dan jenis pondasi. Tahap 2 ANALISIS

Dalam tahap ini, tenaga ahli akan ditugaskan melaksanakan kajian baik teoritis maupun perhitungan. Kajian dapat berupa kajian sederhana ataupun kajian mendalam. Misalnya dalam penetapan struktur Bangunan Bawah Dermaga, Struktur bangunan darat dan konsep arsitekturalnya. Setelah konsep dan tema telah terbangun dan telah disetujui oleh pihak Owner, maka dilakukan penataan dan penentuan ruang serta kajian aspek-aspek arsitektur tentang aspek pengudaraan, pencahayaan dan orientasi bangunan terhadap matahari.

Ruangan-ruangan dikaji berdasarkan fungsi dan telah ditemukan zoning-zoning ruang secara aksesbilitas dapat dicapai dengan mudah dan aman.

Tahap 3 SINTESA

Tahap 3 ini, diharapkan hasil dari setiap unsur pekerjaan sudah ada sebagai berikut:

a. Desain Struktur : Usulan Lengkap dengan desain dimensi serta spesifikasi teknis dan estimasi biayanya.

b. Desain Arsitektural : Usulan Lengkap dengan Desain / Model/Fasade Bangunan berupa konsep arsitektural dengan mengutamakan filosofi yang akan dituangkan dalam tampak bangunan.c. Desain Mekanikal Elektrikal : Usulan Lengkap sistem plumbing dengan desain dan dimensi yang lengkap serta spesifikasi teknis dan estimasi biaya. d. Desain Landscaping: Usulan Lengkap konsep taman, parkiran, dan lahan terbuka public/hijau berupa desain, dimensi dan estimasi biaya serta spesifikasi teknisnya.

e. Desain Interior : Usulan Lengkap Konsep Interior dalam gedung dengan desain, dimensi, spesifikasi teknis dan estimasi biayanya.Dengan data-data ini, prosedur sintesa dilakukan kedalam gambar bangunan. Semua system usulan di plot kedalam drawings dan dikaji kembali secara keseluruhan.

Bila dalam proses sintesa terdapat kesalahan atau tidak sinkron data dengan aplikasinya, maka dilakukan feedback ke Tahap Analisis. Hal-hal yang tidak sinkron di analisis kembali sampai ketemu dengan hasil.

Tahap 4 EVALUASI

Tahap evaluasi adalah tahap dimana semua hasil sintesis telah terplot kedalam gambar rencana. Tahap evaluasi adalah melakukan ujicoba keseluruhan. Dengan mengsimulasikan misalnya berupa desain Visualisasi 3 Dimensi untuk melihat gambaran utuh bangunan secara keseluruhan.

BAB IV

PENDEKATAN DAN METODOLOGI

FEED-BACK

FEED-BACK

FEED-BACK

EVALUASI

SINTESIS

ANALISIS

DATA

Tahap 4

Tahap 3

Tahap 1

Tahap 2

Laporan Pendahuluan Bab IV. Pendekatan dan MetodologiIV-3