bab iv hasil penelitian dan pembahasan 4.1 gambaran … · 43 bab iv hasil penelitian dan...

40
43 BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Gambaran Umum SD Negeri Gebang 1 SD Negeri Gebang 1 merupakan salah satu sekolah di lingkungan Kecamatan Bonang Kabupaten Demak, yang merupakan sekolah gabungan dari SD Negeri Gebang 1 dan SD Negeri Gebang 2. Sekolah yang berada di tengah-tengah lingkungan masyarakat yang sebagian besar mata pencaharian sebagai petani, baik petani sawah maupun petani tambak, karena daerah ini termasuk daerah pesisir yang berdekatan dengan pantai utara Pulau Jawa. Sebagai sekolah gabungan, SD Negeri Gebang 1 mampu menyerap dan mengelola siswa yang sangat besar. Lahan berupa tanah seluas 3.840 m², dengan luas bangunan 1.559 m², terdiri dari 12 ruang kelas, 1 ruang guru,1 ruang kepala sekolah, 1 gedung perpustakaan, 10 kamar mandi/WC, dan 1 kantin sekolah. Pada tahun pelajaran 2015/2016 siswa yang belajar di sekolah ini berjumlah 415 siswa. Dengan dikelola oleh 16 orang tenaga pengajar, yang terdiri dari 8 orang PNS dan 8 orang tenaga wiyata bhakti, serta 1 orang penjaga sekolah, SD Negeri Gebang 1 mampu membawa prestasi yang cukup gemilang. Sebagai bukti dengan banyaknya kejuaraan yang diraih, baik tingkat kecamatan, kabupaten, maupun provinsi. Untuk mendukung kegiatan belajar mengajar, kegiatan ekstra kurikuler dan pendidikan karakter, sekolah ini dilengkapi dengan beberapa sarana dan

Upload: others

Post on 25-Oct-2020

6 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Gambaran … · 43 BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Gambaran Umum SD Negeri Gebang 1 SD Negeri Gebang 1 merupakan salah satu sekolah

43

BAB IV

HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

4.1 Gambaran Umum SD Negeri Gebang 1

SD Negeri Gebang 1 merupakan salah satu

sekolah di lingkungan Kecamatan Bonang Kabupaten

Demak, yang merupakan sekolah gabungan dari SD

Negeri Gebang 1 dan SD Negeri Gebang 2. Sekolah yang

berada di tengah-tengah lingkungan masyarakat yang

sebagian besar mata pencaharian sebagai petani, baik

petani sawah maupun petani tambak, karena daerah

ini termasuk daerah pesisir yang berdekatan dengan

pantai utara Pulau Jawa.

Sebagai sekolah gabungan, SD Negeri Gebang 1

mampu menyerap dan mengelola siswa yang sangat

besar. Lahan berupa tanah seluas 3.840 m², dengan

luas bangunan 1.559 m², terdiri dari 12 ruang kelas, 1

ruang guru,1 ruang kepala sekolah, 1 gedung

perpustakaan, 10 kamar mandi/WC, dan 1 kantin

sekolah. Pada tahun pelajaran 2015/2016 siswa yang

belajar di sekolah ini berjumlah 415 siswa. Dengan

dikelola oleh 16 orang tenaga pengajar, yang terdiri dari

8 orang PNS dan 8 orang tenaga wiyata bhakti, serta 1

orang penjaga sekolah, SD Negeri Gebang 1 mampu

membawa prestasi yang cukup gemilang. Sebagai bukti

dengan banyaknya kejuaraan yang diraih, baik tingkat

kecamatan, kabupaten, maupun provinsi.

Untuk mendukung kegiatan belajar mengajar,

kegiatan ekstra kurikuler dan pendidikan karakter,

sekolah ini dilengkapi dengan beberapa sarana dan

Page 2: BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Gambaran … · 43 BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Gambaran Umum SD Negeri Gebang 1 SD Negeri Gebang 1 merupakan salah satu sekolah

44

prasarana. Segala fasilitas yang dimiliki oleh sekolah ini

antara lain: ruang kelas, ruang perpustakaan, lapangan

volly, lapangan basket, tempat parkir, toilet yang

memadai, serta tempat ibadah (mushola) yang sedang

dalam proses pembangunan.

Visi dari SD Negeri Gebang 1 adalah

“Terwujudnya warga sekolah yang beriman, sopan,

berbudi pekerti luhur, loyalitas, serta berprestasi”.

Sedangkan misi SD Negeri gebang 1 adalah:

1. Mewujudkan manusia beriman, bertakwa, dan

berakhlak mulia

2. Meningkatkan kedisiplinan

3. Melestarikan budaya dan lingkungan

4. Menciptakan suasana aman dn tenteram

5. Menumbuhkembangkan daya kreativitas

6. Menerapkan teknologi tepat guna dan berdaya

guna

Tujuan Sekolah :

Tujuan umum pendidikan SD Negeri Gebang 1

mengacu pada tujuan umum pendidikan nasional dan

tujuan umum pendidikan dasar yaitu :

a. Memberi landasan dan arahan kerja semua

personil dengan meningkatkan rasa

profesionalisme

b. Memberi motivasi bagi pengembangan kerja

yang lebih baik

c. Memberi arahan dan meningkatkan loyalitas

terhadap etos kerja

d. Meningkatkan rasa percaya diri dan disiplin

untuk mencapai tujuan pendidikan

Page 3: BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Gambaran … · 43 BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Gambaran Umum SD Negeri Gebang 1 SD Negeri Gebang 1 merupakan salah satu sekolah

45

e. Selalu mengikuti inovasi dan bisa menerapkan

perkembangan pendidikan

Sedangkan tujuan khusus yang ingin dicapai pada

tahun pelajaran 2015/2016 ini adalah sebagai berikut :

1) Menyiapkan siswa-siswi sebagai generasi

penerus bangsa yang berilmu dan berakhlakul

karimah

2) Membantu masyarakat dalam penuntasan

pendidikan dasar (wajib belajar sembilan tahun)

3) Membantu masyarakat dalam rangka

peningkatan kualitas sumber daya manusia

4) Membantu dan menunjang program pemerintah

dalam lapangan pendidikan dengan kurikulum

yang berlaku yang menuju pada usaha untuk

mencerdaskan kehidupan bangsa

5) Memiliki jiwa patriotisme dan nasionalisme

terhadap bangsa dan negara

4.2 Hasil Penelitian

4.2.1 Konteks program pendidikan karakter di SD

Negeri Gebang 1

Pendidikan adalah usaha sadar dan terencana

untuk mewujudkan suasana belajar dan proses

pembelajaran agar peserta didik secara aktif

mengembangkan potensi diri, kepribadian, kecerdasan,

akhlak mulia, serta keterampilan yang diperlukan

dirinya dan masyarakat. Dalam penyelenggaraan

pendidikan, faktor karakter dan kecakapan hidup

merupakan hal yang perlu diperhatikan. Itulah

Page 4: BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Gambaran … · 43 BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Gambaran Umum SD Negeri Gebang 1 SD Negeri Gebang 1 merupakan salah satu sekolah

46

sebabnya setiap guru mempunyai beban dan rasa

tanggung jawab dalam hal pendidikan karakter

terhadap perkembangan siswanya.

Kepala SD Negeri Gebang 1 Kecamatan Bonang

Kabupaten Demak, menjelaskan: “Pendidikan karakter sangat perlu untuk

diterapkan kepada warga sekolah. Karenanya

SDN Gebang 1 sebagai lembaga pendidikan

bertanggung jawab untuk melaksanakan

program pemerintah dan ingin menanamkan

pendidikan karakter kepada warga sekolah

khususnya siswa. Sehingga setelah anak

lulus dari sekolah ini mereka dapat berbaur

di masyarakat dengan karakter yang baik,

dan tidak mudah terpengaruh oleh sikap-

sikap negatif yang timbul di masyarakat

sebagai dampak dari globalisasi.”

(Hasil wawancara tanggal 2 Maret 2016)

Hasil wawancara tersebut mengisyaratkan bahwa

pendidikan karakter sangat dibutuhkan oleh sekolah.

Sekolah memandang perlu adanya pendidikan karakter

karena memiliki tanggung jawab moral untuk mendidik

dan menanamkan nilai-nilai karakter yang baik,

sehingga anak tidak hanya memiliki pengetahuan dan

kecerdasan saja tetapi juga mempunyai karakter yang

baik. Pendidikan karakter tidak hanya menunjukkan

hal mana yang benar dan salah saja, tetapi lebih dari

itu untuk menanamkan nilai-nilai yang baik dan

akhirnya menjadi suatu kebiasaan, sehingga siswa

memiliki kepribadian yang mantap, yang kelak dapat

menjadi teladan yang baik di lingkungannya. Jadi

penanaman nilai karakter tidak terbatas pada

Page 5: BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Gambaran … · 43 BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Gambaran Umum SD Negeri Gebang 1 SD Negeri Gebang 1 merupakan salah satu sekolah

47

pengetahuan saja, tetapi juga nilai sikap dan perilaku

nyata.

Pendapat tentang perlunya pendidikan karakter

bagi SDN Gebang 1 seperti pernyataan di atas

diperkuat oleh pendapat salah seorang guru kelas 5

yang menyatakan bahwa :

“Menghadapi era globalisasi saat ini banyak

anak muda yang mudah terpengaruh oleh

perbuatan yang tidak menunjukkan karakter

bangsa Indonesia yang baik, oleh sebab itu

pendidikan karakter di SDN Gebang 1 ini

sangat perlu ditanamkan kepada anak sejak

dini, dibiasakan dalam kehidupan sehari-hari

sehingga anak menjadi terbiasa melakukan

perbuatan yang baik. Diharapkan siswa

nantinya menjadi generasi yang tidak mudah

terpengaruh oleh perbuatan yang tidak

pantas untuk dilakukan.”

(Hasil wawancara pada tanggal 2 Maret 2016)

Berdasarkan wawancara di atas memberikan

gambaran kepada kita tentang perlunya pendidikan

karakter bagi siswa dan perlunya menanamkan nilai

tersebut sejak dini agar menjadi suatu kebiasaan,

terutama bagi siswa di SDN Gebang 1 Kecamatan

Bonang. Diharapkan siswa ketika berada di masyarakat

akan menjadi generasi yang kuat yang tidak mudah

terpengaruh oleh perbuatan-perbuatan yang tidak

sesuai dengan karakter bangsa Indonesia terutama di

era globalisasi saat ini.

Dari sudut pandang yang berbeda, salah seorang

guru kelas 6 memberikan penjelasan tentang

Page 6: BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Gambaran … · 43 BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Gambaran Umum SD Negeri Gebang 1 SD Negeri Gebang 1 merupakan salah satu sekolah

48

pentingnya pendidikan karakter di SDN Gebang 1,

sehingga hal inilah yang menjadi alasan dan latar

belakang tentang adanya program pendidikan karakter

di sekolah ini. Beliau menyatakan bahwa:

“Pendidikan karakter di sekolah memang

sangat diperlukan. Apalagi melihat kondisi

para pemuda saat ini. Walaupun dasar dari

pendidikan karakter adalah dalam

lingkungan keluarga, tetapi SDN Gebang 1

sebagai lembaga pendidikan merupakan

wahana yang strategis yang memungkinkan

peserta didik dengan latar belakang sosial

budaya yang beragam untuk dapat

berinteraksi antar sesama, saling

beradaptasi, dan menciptakan suasana

komunikasi sosial yang baik.”

(Wawancara tanggal 2 Maret 2016)

Dari hasil wawancara di atas telah memberikan

gambaran akan latar belakang dan alasan perlunya

pendidikan karakter menjadi program bagi

pembelajaran di SDN Gebang 1 ini. Karena masyarakat

sekolah dalam hal ini guru dan peserta didik berasal

dari latar belakang yang berbeda, kondisi sosial

ekonomi yang berbeda pula maka perlu diwujudkan

penanaman karakter dalam masyarakat sekolah, agar

tercipta interaksi sosial yang harmonis dalam

lingkungan budaya sekolah yang aman dan nyaman.

Adapun tujuan dari program pendidikan karakter

di sekolah, kepala sekolah juga menjelaskan bahwa:

Page 7: BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Gambaran … · 43 BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Gambaran Umum SD Negeri Gebang 1 SD Negeri Gebang 1 merupakan salah satu sekolah

49

“Tujuan dari program pendidikan karakter di

SDN Gebang 1 antara lain 1) Untuk

mengembangkan potensi peserta didik

sebagai insan yang memiliki nilai dan

karakter yang baik sebagai warga negara dan

warga masyarakat, 2) Mengembangkan

kebiasaan dan perilaku peserta didik yang

terpuji dan sejalan dengan nilai tradisi dan

budaya yang baik di masyarakat,

3) Menanamkan jiwa kepemimpinan dan

tanggung jawab peserta didik sebagai

generasi penerus bangsa, 4) Mengembang

kan kemampuan peserta didik menjadi

manusia yang mandiri, kreatif, disiplin,

berwawasan kebangsaan, serta religius,

5) Menciptakan dan mengembangkan

lingkungan sekolah sebagai lingkungan yang

aman, nyaman, penuh kejujuran, dan penuh

kreativitas.”

(Wawancara pada tanggal 2 Maret 2016)

Hasil wawancara di atas memberikan gambaran

bahwa pada dasarnya tujuan pendidikan karakter di

SDN Gebang 1 adalah mengembangkan potensi dasar

peserta didik yang masih murni untuk berkembang

sesuai dengan kodratnya, dengan difasilitasi

lingkungan sekolah yang aman, nyaman, bersahabat,

dalam lingkungan yang religius, sehingga mereka

berkembang dengan penuh kreativitas, mengembang

kan wawasan kebangsaan, dan tujuan utama adalah

menjadi calon pemimpin bangsa yang berkualitas

dengan nilai-nilai karakter bangsa yang baik.

Page 8: BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Gambaran … · 43 BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Gambaran Umum SD Negeri Gebang 1 SD Negeri Gebang 1 merupakan salah satu sekolah

50

Untuk mengetahui pemahaman lebih lanjut,

peneliti juga melakukan studi dokumen tentang

program dan kegiatan yang berkaitan dengan

pencapaian tujuan pendidikan karakter di sekolah ini.

Dalam hal ini peneliti mempelajari program pendidikan

karakter di SDN Gebang 1 dan laporan kegiatan yang

telah dilaksanakan sehubungan dengan pendidikan

karakter di sekolah ini. Dokumen yang kami temukan

antara lain program pesantren kilat tahun lalu,

kegiatan pramuka, hasil pelaksanaan program sewu

mikir (WUKIR), pembacaan asma’ul husnah tiap pagi,

dan kegiatan Jumat sehat, dengan senam pagi

dilanjutkan kebersihan lingkungan.

Dari hasil wawancara dengan kepala sekolah,

guru, dan studi dokumen di atas telah memberi

gambaran kepada kita bahwa SDN Gebang 1

memandang perlu adanya pendidikan karakter dan

adanya program ini mempunyai tujuan yang jelas, serta

wujud kegiatan yang jelas pula, sehingga diharapkan

tujuan sekolah akan terlaksananya dengan baik.

Hal lain yang menjadi perhatian peneliti adalah

bagaimana program pendidikan karakter itu

dilaksanakan. Maka peneliti melakukan wawancara

dengan guru kelas 6 , beliau mengatakan bahwa :

“Pelaksanaan pendidikan karakter

diintegrasikan dalam setiap mata pelajaran,

kemudian diwujudkan dalam kegiatan

pembisaaan dan diharapkan menjadi budaya

bagi lingkungan sekolah. Peran guru sebagai

pendidik tidak hanya mengajar memenuhi

Page 9: BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Gambaran … · 43 BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Gambaran Umum SD Negeri Gebang 1 SD Negeri Gebang 1 merupakan salah satu sekolah

51

kewajiban dalam memenuhi target kurikulum

saja, tetapi juga mendidik dan menanamkan

nilai-nilai yang tersirat dalam pembelajaran,

kemudian memberi contoh dan teladan untuk

melaksanakan nilai-nilai yang diajarkan

dalam kehidupan nyata.

(Wawancara tanggal 16 Maret 2016)

Dari hasil wawancara diatas telah mendapat

informasi bahwa dalam pelaksanaan program

pendidikan karakter di SDN Gebang 1, peran guru

sebagai pendidik sangat utama. Karena proses

pelaksanaan pendidikan karakter ini diintegrasikan

dalam kegiatan belajar mengajar pada setiap mata

pelajaran. Kemudian diwujudkan dalam kehidupan

sehari-hari dan untuk dijadikan sebagai pembiasaan.

Dalam hal ini tidak lepas dari peran penting guru, yang

tidak hanya mengajar dan mengejar target kurikulum

saja tetapi lebih penting juga dalam memberikan

contoh dan teladan bagi siswa-siswanya, serta

memberikan arahan dan bimbingan, dan akhirnya

menjadi suatu budaya tersendiri bagi sekolah.

Penjelasan serupa juga disampaikan oleh guru

Pendidikan Agama Islam di SDN Gebang 1. Beliau

menyatakan bahwa :“Pada dasarnya pelaksanaan pendidikan

karakter di SDN Gebang 1 ini telah masuk

dalam program setiap mata pelajaran, jadi

tidak hanya pada mata pelajaran pendidikan

agama saja. Kemudian guru selalu

mengarahkan agar menjadi suatu

pembiasaan dalam budaya sekolah. Guru

selalu mengarahkan nilai-nilai positif dari

setiap mata pelajaran, kemudian guru dan

Page 10: BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Gambaran … · 43 BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Gambaran Umum SD Negeri Gebang 1 SD Negeri Gebang 1 merupakan salah satu sekolah

52

siswa bersama-sama merealisasikan nilai-

nilai tersebut dalam kehidupan sehari-hari.”

(Wawancara tanggal 16 Maret 2016)

Dari pernyataan di atas diketahui bahwa pada

dasarnya pelaksanaan program pendidikan karakter

sudah diintegrasikan ke dalam setiap mata pelajaran

yang ada, dan juga melalui pembiasaan dan budaya

sekolah. Guru mengarahkan peserta didik agar dapat

memetik nilai-nilai yang terdapat dalam mata pelajaran

yang diterimanya , kemudian guru dan siswa

merealisasikan dalam kehidupan sehari-hari.

Untuk mengetahui lebih lanjut tentang

pelaksanaan program pendidikan karakter yang

terintegrasi dalam kurikulum ini, maka peneliti

mempelajari dokumen kurikulum yang digunakan

dalam pembelajaran yaitu silabus dan RPP yang

memang tercantum adanya nilai-nilai karakter yang

harus ditanamkan pada tiap kompetensi yang

diajarkan. Selain itu peneliti juga melakukan observasi

di lapangan, dan memang di SDN Gebang 1 telah

melakukan pembiasaan berupa kegiatan baris sebelum

masuk ruangan, upacara bendera hari Senin sebagai

wujud penanaman kedisiplinan dan cinta tanah air,

pembacaan asmaul husnah bersama-sama, adanya

senam pagi pada hari Jumat, dan kebersihan

lingkungan.

Karakter sebagai cara berpikir dan berperilaku

yang menjadi ciri khas tiap individu untuk hidup,

berperilaku, bekerja sama, dan berinteraksi sosial baik

dalam lingkungan keluarga, masyarakat, bangsa dan

Page 11: BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Gambaran … · 43 BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Gambaran Umum SD Negeri Gebang 1 SD Negeri Gebang 1 merupakan salah satu sekolah

53

negara. Individu yang berkarakter baik adalah individu

yang mandiri , dapat membuat keputusan sendiri dan

siap bertanggung jawab akibat dari keputusan yang

dibuatnya.

Kepala SDN Gebang 1 juga menambahkan

tentang program pendidikan karakter yang dilakukan,

beliau menyatakan bahwa :“Program pendidikan karakter SDN Gebang 1

diantaranya adalah program pengembangan

kurikulum, program pengembangan diri

siswa, program kegiatan pembiasaan, dan

program keteladanan.”

(Wawancara tanggal 16 Maret 2016)

Dari keterangan di atas diketahui bahwa

program pendidikan karakter yang dilaksanakan di

SDN Gebang 1 antara lain adalah 1) Pengembangan

kurikulum karena memang sudah menjadi program

nasional pemerintah, 2) Program pengembangan diri, 3)

Program kegiatan pembiasaan, dan 4) Program

keteladan. Hal itu sesuai dengan yang diungkapkan

oleh guru kelas 6 dan guru agama di atas

4.2.2 Input program pendidikan karakter di SDN

Gebang 1

Tujuan pendidikan karakter adalah mendorong

lahirnya anak-anak yang baik, dapat tumbuh dalam

karakter yang baik, dengan kapasitas dan

komitmennya untuk melakukan berbagai hal yang baik

dan melakukan segalanya dengan benar, dan

cenderung memiliki tujuan hidup.

Page 12: BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Gambaran … · 43 BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Gambaran Umum SD Negeri Gebang 1 SD Negeri Gebang 1 merupakan salah satu sekolah

54

Terkait dengan sangat diperlukannya program

pendidikan karakter di SD Negeri Gebang 1 serta untuk

mencapai visi, misi, dan tujuan sekolah, maka kepala

sekolah merencanakan program bersama dengan warga

sekolah, antara lain dewan guru beserta komite

sekolah. Setelah program yang direncanakan

disepakati, maka disosialisasikan kepada warga

sekolah, termasuk siswa dan orang tua siswa. Hal ini

didasari oleh kepentingan bersama demi terciptanya

warga sekolah yang berkarakter baik.

Dalam merencanakan dan melaksanakan

pendidikan budaya dan karakter bangsa ini kepala

sekolah, guru, dan tenaga kependidikan lain sebagai

suatu komunitas pendidik secara bersama-sama

menerapkan ke dalam kurikulum melalui: program

pengembangan diri (kegiatan rutin sekolah, kegiatan

spontan, keteladanan, dan pengkondisian),

pengintegrasian dalam mata pelajaran, dan melalui

budaya sekolah. Melalui upaya ini maka pembelajaran

di sekolah dasar melatih keterampilan dasar,

kemampuan intelektual serta nilai-nilai pendidikan

karakter, sehingga dapat bersinergi, berkomunikasi,

dan beradaptasi dalam masyarakat. Dalam hal ini guru

memberikan kesempatan pada siswa untuk

berpartisipasi aktif sehingga dapat membantu

mengembangkan potensi dan kompetensinya.

Adapun program pendidikan karakter di SD

Negeri Gebang 1 pada tahun pelajaran 2015/2016

tertera pada tabel berikut.

Page 13: BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Gambaran … · 43 BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Gambaran Umum SD Negeri Gebang 1 SD Negeri Gebang 1 merupakan salah satu sekolah

55

Tabel 4.1

PROGRAM KEGIATAN PENDIDIKAN KARAKTER SDN GEBANG 1KECAMATAN BONANG KABUPATEN DEMAK

TAHUN 2015-2016

No Program Penanggung Jawab

Biaya/ sarpras Waktu Keterangan

1. Penerapan pendi dikan karakter melalui PBM

Guru Penjas dan bendahara sekolah

250.000 Juli 2015 Dana BOS

2. Pembuatan silabus dan RPP

Kepala Sekolah

2.400.000 Juli 2015 Dana BOS

3. Program 5 S (Senyum, Salam, Sapa, Sopan, dan Santun)

KS dan Guru Pend. Agama

- Setiap hari

4. Kegiatan sholat dhuhur berjamaah

Guru Agama dan Guru Kls 6

1.000.000 Setiap hari waktu dhuhur

Dana BOS

5. Kegiatan upacara Hari Besar

KS dan Guru Kls 5

2.000.000 Agustus, November, Mei 2016

Dana BOS

6. Kegiatan Persami

Guru Pembina Pramuka

3.000.000 Agustus 2015

Dana BOS

7. Pembacaan Asmaul Husnah

Semua Guru Kelas

300.000 Setiap hari Dana BOS

8. Senam Pagi Guru kelas dan Penjasorkes

1.800.000 Setiap Jumat

Dana BOS

9. Kegiatan Jumat bersih

Guru kelas dan Penjasorkes

2.500.000 Setiap Jumat

Dana BOS

10 Ektra kurikuler seni tari

Guru Keg. Ektra tari

2.000.000 Setiap Rabu sore

Dana BOS

11 Kegiatan Pramuka

Guru Pembina Pramuka

4.000.000 Setiap Jumat sore

Dana BOS

12 Kegiatan Rebana Guru Pembina Rebana dan Guru Agama

2.000.000 Setiap Sabtu sore

Dana BOS

13 Gerakan Penghijauan di lingkungan sekolah

Guru Penjas 1.500.000 Oktober-Desember 2015

Dana BOS

14 Kegiatan Pesantren Kilat

Guru Pend. Agama

1.000.000 Juni 2016 Dana BOS

15 Pembuatan mushola di sekolah

KS dan Guru Pend. Agama

150.000.000 2014-2017 Dana Sukarela wali murid dan WUKIR

Page 14: BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Gambaran … · 43 BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Gambaran Umum SD Negeri Gebang 1 SD Negeri Gebang 1 merupakan salah satu sekolah

56

Program tersebut, peneliti peroleh dari dokumen

yang ada di SD Negeri Gebang 1, yang terdapat dalam

Rencana Kegiatan dan Anggaran Sekolah (RKAS) serta

dokumen pertanggungjawaban pelaksanaan kegiatan.

Dalam menanamkan nilai-nilai pendidikan

karakter pada diri peserta didik tentunya seorang guru

dituntut untuk memperhatikan kepribadian peserta

didiknya. Hal ini diperlukan agar peserta didik mampu

memahami dan merasakan serta mengerjakan nilai-

nilai yang berlaku dalam masyarakat kelak. Untuk ini,

dalam rangka lebih memperkuat pelaksanaan

pendidikan karakter telah teridentifikasi 18 nilai yang

bersumber dari Agama, Pancasila, Budaya, dan Tujuan

Pendidikan Nasional. ke 18 nilai tersebut adalah:

religius, jujur, toleransi, disiplin, kerja keras, kreatif,

mandiri, demokratis, rasa ingin tahu, semangat

kebangsaan, cinta tanah air, menghargai prestasi,

bersahabat/komunikatif, cinta damai, gemar membaca,

peduli lingkungan, peduli sosial, tanggung jawab.

Pada tingkat individu, pendidikan pada

dasarnya membantu mengembangkan potensi diri

menjadi manusia yang berakhlak mulia, berwatak baik,

cerdas, dan kreatif. Selanjutnya pendidikan juga dapat

menimbulkan kemampuan individu untuk menghargai

dan menghormati perbedaan dan pluralitas budaya

sehingga dapat memiliki sikap yang terbuka dan

demokratis. Maka akan tercipta generasi bangsa yang

mempunyai rasa toleransi tinggi, yang mampu

memahami setiap perbedaan, dan mampu bekerja sama

antar budaya dalam suasana demokratis.

Page 15: BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Gambaran … · 43 BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Gambaran Umum SD Negeri Gebang 1 SD Negeri Gebang 1 merupakan salah satu sekolah

57

Sehubungan dengan pelaksanaan program

pendidikan karakter tersebut SD Negeri Gebang 1

Kecamatan Bonang Kabupaten Demak menggunakan

kurikulum yang telah ditetapkan oleh pemerintah yaitu

KTSP, dengan inovasi muatan lokal tertentu sesuai

dengan kondisi dan potensi lokal daerah. Seperti yang

dikemukakan oleh Kepala SDN Gebang 1:“Kurikulum yang digunakan SDN Gebang 1

ini adalah kurikulum KTSP (Kurikulum

Tingkat Satuan Pendidikan). Yang pada

dasarnya Kurikulum KTSP kurikulum

operasional yang disusun dan dilaksanakan

oleh masing-masing satuan pendidikan

(sekolah), namun dalam pengembangannya

mengacu pada Standar Nasional Pendidikan

yang telah ditetapkan oleh Badan Standar

Nasional Pendidikan (BSNP). Di dalam KTSP

ini dikembangkan nilai-nilai karakter yang

sesuai yang masing-masing nilai

diintegrasikan dalam setiap mata pelajaran ”

(Hasil wawancara tanggal 16 Maret 2016)

Dari hasil wawancara di atas telah memberikan

informasi bahwa dalam melaksanakan program

pendidikan karakter, SD Negeri Gebang 1

menggunakan Kurikulum KTSP (Kurikulum Tingkat

Satuan Pendidikan), yang pada dasarnya merupakan

kurikulum operasional yang disusun dan dilaksanakan

oleh masing-masing satuan pendidikan (sekolah)

dengan mengacu pada Standar Nasional Pendidikan

yang telah disusun oleh Badan Standar Nasional

Pendidikan (BSNP). Kurikulum KTSP mempunyai

prinsip bahwa peserta didik memiliki posisi sentral

Page 16: BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Gambaran … · 43 BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Gambaran Umum SD Negeri Gebang 1 SD Negeri Gebang 1 merupakan salah satu sekolah

58

untuk mengembangkan kompetensinya agar menjadi

manusia yang beriman dan bertakwa kepada Tuhan

yang Maha Esa, berakhlak mulia, sehat, berilmu,

cakap, kreatif, mandiri, serta menjadi warga negara

yang demokratis dan bertanggung jawab. Memiliki

posisi sentral berarti kegiatan pembelajaran lebih

berpusat pada peserta didik, sedangkan guru berperan

sebagai gasilitator dan motivator terhadap siswa.

Kepala SDN Gebang 1 juga menjelaskan tentang

pengembangan nilai-nilai karakter yang terintegrasi

dalam mata pelajaran, juga telah terprogram secara riil

dalam silabus dan RPP yang dibuat oleh guru. Beliau

menjelaskan :“Pengembangan nilai-nilai karakter

diintegrasikan dalam setiap kompetensi dasar

dari setiap mata pelajaran. Nilai-nilai tersebut

dicantumkan dalam silabus dan RPP, dengan

langkah-langkah: 1) Mengkaji Standar

Kompetensi dan Kompetensi Dasar yang

terdapat pada Standar Isi untuk menentukan

nilai-nilai budaya dan karakter yang

dicantumkan; 2) Melihat keterkaitan antara

Standar Kompetensi dan Kompetensi Dasar

dengan nilai-nilai dan Indikator pendidikan

karakter; 3) Mencantumkan nilai-nilai

karakter ke dalam silabus;

4) Mencantumkan nilai-nilai yang sudah

tertera dalam silabus ke dalam Rencana

Pelaksanaan Pembelajaran.”

(Wawancara tanggal 16 Maret 2016)

Hasil wawancara di atas memberikan informasi

bahwa pengembangan nilai-nilai pendidikan karakter

Page 17: BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Gambaran … · 43 BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Gambaran Umum SD Negeri Gebang 1 SD Negeri Gebang 1 merupakan salah satu sekolah

59

diintegrasikan di setiap kompetensi dasar dari setiap

mata pelajaran. Nilai-nilai tersebut dicantumkan dalam

silabus dan RPP yang merupakan pedoman dan

langkah-langkah dalam melaksanakan proses

pembelajaran sehingga tujuan pendidikan dapat

tercapai secara terfokus sesuai dengan yang

diharapkan.

Guru adalah orang yang berwenang dan

bertanggung jawab atas pendidikan muridnya. Artinya

guru harus memiliki dasar-dasar kompetensi dan

kemampuan yang sesuai dengan bidang tugasnya.

Seperti yang dijelaskan oleh salah guru kelas 1 tentang

kemampuan guru yang dimiliki di SDN Gebang 1 ini,

bahwa :“Pada dasarnya guru di SDN Gebang 1 telah

memenuhi standar kompetensi yang sesuai

dengan program pendidikan karakter

sekolah. Para guru telah mempunyai

motivasi yang kuat untuk mengembangkan

potensinya. Selain itu sekolah juga

berusaha meningkatkan kemampuan guru

dalam mensukseskan program pendidikan

karakter dengan selalu memberikan

pembinaan yang dilakukan oleh kepala

sekolah dalam setiap rapat sekolah.”

(Wawancara tanggal 20 April 2016)

Dari hasil wawancara di atas tersirat bahwa

kepala sekolah selaku manajer di sekolah berusaha

untuk selalu memberikan pembinaan dengan memacu

potensi guru dalam pelaksanaan program pendidikan

karakter di sekolah. Karena suksesnya program sekolah

menjadi tanggung jawab bersama komponen sekolah

Page 18: BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Gambaran … · 43 BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Gambaran Umum SD Negeri Gebang 1 SD Negeri Gebang 1 merupakan salah satu sekolah

60

terutama komponen pendidik. Maka dalam setiap rapat

dewan guru, kepala sekolah selalu memberikan

pembinaan kepada guru untuk meningkatkan

kompetensinya dalam hal pelaksanaan program

pendidikan karakter di sekolah.

Satu hal yang tidak kalah penting peranannya

dalam mensukseskan pelaksanaan program pendidikan

karakter di SDN Gebang 1 adalah ketersediaan

peralatan dan perlengkapan yang secara langsung

dipergunakan dan sangat menunjang pelaksanaan

proses pendidikan, khususnya proses belajar mengajar

seperti ketersediaan gedung ruang kelas, meja dan

kursi, serta peralatan dan media pelajaran lainnya.

Begitu juga ketersediaan sarana dan prasarana lain

yang secara tidak langsung juga berpengaruh dan ikut

menunjang pelaksanaan program. Seperti yang

dijelaskan oleh bendahara SDN Gebang 1 sebagai

berikut :“Untuk menunjang pelaksanaan program

pendidikan karakter di SDN Gebang 1, pihak

sekolah berusaha memenuhi kebutuhan

sarana dan prasarana yang dibutuhkan.

Seperti keberadaan meja kursi sebagai

sarana penting dalam proses pembelajaran,

juga buku-buku paket dan media pendidikan

lain yang sangat berperan dalam pelaksanaan

KBM. Selain itu juga secara bertahap sekolah

memenuhi prasarana lain seperti lapangan

olah raga, mushola, penghijauan, dan taman

sekolah, serta poster-poster yang mendukung

keindahan dan nilai-nilai karakter sekolah

juga dipenuhi sekolah.”

(Wawancara tanggal 22 Maret 2016)

Page 19: BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Gambaran … · 43 BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Gambaran Umum SD Negeri Gebang 1 SD Negeri Gebang 1 merupakan salah satu sekolah

61

Hasil wawancara di atas memberikan informasi

bahwa untuk menunjang pelaksanaan program

pendidikan karakter di SDN Gebang 1, pihak sekolah

secara bertahap dan terus menerus memenuhi sarana

dan prasarana yang dibutuhkan. Untuk melaksanakan

program tersebut sesuai dengan standar BSNP seperti

gedung sekolah, meja, kursi, buku paket, media

pelajaran yang mendukung. Sarana seperti gedung

perpustakaan, lapangan sebagai sarana olah raga,

mushola sebagai sarana ibadah bersama bagi siswa

yang mayoritas muslim. Gerakan penghijauan dan

taman sekolah juga menambah asri dan nyaman bagi

warga sekolah yang melaksanakan kegiatan belajar

mengajar. Selain itu adanya poster-poster tentang budi

pekerti juga ikut menjadi pendukung pelaksanaan

program pendidikan karakter di SDN Gebang 1

Pelaksanaan program sekolah tersebut tidak

luput dari keberadaan sumber dana yang menjadi

pendukung pokok bagi sekolah. Dalam hal ini

bendahara sekolah menambahkan :“Sumber dana pelaksanaan program

pendidikan karakter di SDN Gebang 1

sebagian besar berasal dari pemerintah

melalui BOS. Namun untuk hal-hal tertentu

yang bersifat insidental seperti menengok

teman sakit, semua dana partisipasi siswa.

Kemudian untuk pembangunan mushola

sebagai sarana ibadah bersama dana berasal

dari swadaya wali murid, serta gerakan

sukarela seminggu sekali mengumpulkan

dana Rp 1.000,00 tiap siswa.”

(Wawancara tanggal 22 Maret 2016)

Page 20: BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Gambaran … · 43 BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Gambaran Umum SD Negeri Gebang 1 SD Negeri Gebang 1 merupakan salah satu sekolah

62

Dari wawancara di atas jelaslah bahwa sumber

dana rutin dalam pelaksanaan program pendidikan

karakter di sekolah ini bersumber dari dana Bantuan

Operasional Sekolah (BOS). Sedangkan dalam kegiatan-

kegiatan yang bersifat insidental selain dari dana BOS

juga dilaksanakan dana sukarela dari siswa maupun

orang tua siswa. Seperti pelaksanaan tempat ibadah

semua berasal dari swadaya orang tua siswa. Hal ini

menunjukkan adanya dukungan yang positif dari warga

masyarakat terhadap pelaksanaan program sekolah.

Selain itu sekolah juga mengajarkan kepada siswa

adanya gerakan WUKIR (Gerakan Sewu Mikir) dengan

mengumpulkan dana sukarela dan rutin setiap hari

Senin sebesar Rp 1.000,00. Dari dana yang terkumpul

dapat membantu pelaksanaan pembangunan tempat

ibadah di sekolah.

Salah seorang siswa kelas 5 memberikan

penjelasan kepada peneliti tentang kegiatan pendanaan

di SDN Gebang 1:“Sekolah tidak menarik iuran bulanan, hanya

saat ada teman yang sakit, kita iuran

bersama. Dan setiap hari Senin semua siswa

iuran bersama 1.000 rupiah untuk

membantu pembangunan mushola.”

(Wawancara tanggal 22 Maret 2016)

Dari paparan di atas dapat disimpulkan bahwa Input

program pendidikan karakter di SDN Gebang 1 Kecamatan

Bonang Kabupaten Demak, meliputi: 1) Program Kegiatan

Pendidikan Karakter, 2) Penanggung Jawab Pelaksanaan,

3) Alokasi dana, 4) Jadwal dan Mekanisme pelaksanaan

program. Hal ini menunjukkan sekolah berusaha

Page 21: BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Gambaran … · 43 BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Gambaran Umum SD Negeri Gebang 1 SD Negeri Gebang 1 merupakan salah satu sekolah

63

mewujudkan keterlaksaanaan program kegiatan pendidikan

karakter dengan baik. Namun dalam kurun waktu dari

tahun 2010 sampai sekarang program pendidikan karakter

di SDN Gebang 1 Kecamatan Bonang Kabupaten Demak

belum pernah dievaluasi.

4.2.3 Proses pelaksanaan program pendidikan

karakter di SDN Gebang 1

Pendidikan karakter merupakan bagian yang

sangat penting bagi pendidikan di Indonesia. Karena

pendidikan karakter merupakan proses pendidikan

nilai, pendidikan moral, pendidikan budi pekerti, dan

juga pendidikan watak yang mempunyai tujuan

mengembangkan kemampuan siswa untuk dapat

memberikan keputusan baik serta buruk, memelihara

apa saja yang baik dan mewujudkan kebaikan tersebut

dalam kehidupan sehari-hari mereka dengan sepenuh

hati, sehingga akan terbentuk manusia seutuhnya yang

berkarakter dalam dimensi raga, rasa, karsa, hati, dan

pikir.

Sekolah sebagai tempat dimana peserta didik

menghabiskan sebagian waktunya menerima transfer

ilmu pengetahuan dan teknologi. Sekolah diharapkan

mampu menjadi tempat yang menyenangkan bagi

peserta didik dengan menyediakan fasilitas yang

bersifat kreatif dan positif, sehingga peserta didik dapat

menyalurkan hobinya. Demikian juga pembuatan

peraturan dan penegakan disiplin di sekolah dilakukan

dengan bijaksana sehingga mendapat tanggapan yang

positif dari peserta didiknya.

Page 22: BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Gambaran … · 43 BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Gambaran Umum SD Negeri Gebang 1 SD Negeri Gebang 1 merupakan salah satu sekolah

64

Untuk itu, sekolah membangun kemitraan yang

baik dengan orang tua siswa dan masyarakat sekitar.

Sekolah membangun sinergi antara pendidikan di

sekolah dengan pendidikan di rumah. Karenanya

sekolah juga telah mensosialisasikan tujuan

pendidikan karakter yang hendak dicapai, dengan

harapan akan tercipta kerja sama yang baik dan

mendapatkan layanan pendidikan yang

berkesinambungan dan lebih efektif dalam mencapai

tujuan pendidikan karakter yang diharapkan.

Tentang proses pelaksanaan program

pendidikan karakter di SDN Gebang 1 ini, kepala

sekolah menjelaskan :“Pelaksanaan program pembelajaran berbasis

pendidikan karakter di SDN Gebang 1 ini oleh

guru telah berjalan sesuai yang diharapkan.

Guru melaksanakan pembelajaran sesuai

dengan RPP yang telah dibuat dengan

mengintegrasikan nilai-nilai pendidikan

karakter yang sesuai dengan pokok materi

yang terdapat dalam kompetensi dasar. Guru

juga melaksanakan pembelajaran dengan

prinsip-prinsip pendekatan kontekstual

(CTL), pembelajaran yang kooperatif, serta

pembelajaran yang aktif (PAIKEM), sehingga

mampu mengembangkan karakter dari

peserta didik.”

(Wawancara tanggal 16 Maret 2016)

Dari hasil wawancara di atas memberikan

informasi bahwa pelaksanaan program pembelajaran

berbasis pendidikan karakter di SDN Gebang 1 telah

berjalan sesuai dengan yang diharapkan. Artinya guru

dalam melaksanakaan pembelajaran telah sesuai

Page 23: BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Gambaran … · 43 BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Gambaran Umum SD Negeri Gebang 1 SD Negeri Gebang 1 merupakan salah satu sekolah

65

dengan RPP (Rencana Pelaksanaan Pembelajaran) yang

dibuat dengan mengintegrasikan nilai-nilai pendidikan

karakter yang sesuai dengan pokok pembahasan materi

yang terdapat dalam kompetensi dasar. Selain itu

untuk memberikan pengalaman yang nyata dengan

kehidupan siswa, guru juga menggunakan pendekatan-

pendekatan seperti CTL (Contextual Teaching and

Learning), pembelajaran yang kooperatif (Cooperative

Learning), serta mengembangkan pembelajaran yang

aktif dan menyenangkan, sehingga diharapkan

pengetahuan, pengalaman, dan karakter peserta didik

dapat berkembang dengan baik.

Kepala sekolah juga menambahkan penjelasan

nya tentang pelaksanaan program pembelajaran

pendidikan karakter di SDN Gebang 1. Beliau

menjelaskan bahwa :“Selain pengintegrasian pendidikan karakter

dalam mata pelajaran, sekolah juga

menerapkan budaya 5S yaitu Salam,

Senyum, Sapa, Sopan, dan Santun. Selain

itu juga melalui kegiatan ekstra kurikuler

seperti kegiatan seni tari, kegiatan pramuka,

kegiatan olah raga basket, serta kegiatan

rebana.”

(wawancara tanggal 20 April 2016)

Hal serupa juga diungkapkan oleh salah satu

siswa kelas 6 SDN Gebang 1 yang menyatakan:“Tiap hari kami harus membiasakan Salam,

Senyum, Sapa, dan berbuat sopan santun

kepada sesama teman dan juga kepada

siapa saja. Kami juga harus membiasakan

hidup bersih dan sehat dengan membuang

sampah di tempat sampah yang tersedia.

Page 24: BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Gambaran … · 43 BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Gambaran Umum SD Negeri Gebang 1 SD Negeri Gebang 1 merupakan salah satu sekolah

66

Juga ikut senam SKJ setiap Jumat pagi,

kegiatan Pramuka setiap Jumat sore, serta

ada seni tari, rebana, dan basket pada

Sabtu sore.”

(Wawancara tanggal 20 April 2016)

Hasil wawancara di atas memberikan kejelasan

bahwa pengintegrasian pendidikan karakter di SDN

Gebang 1 Kecamatan Bonang Kabupaten Demak, selain

dalam kegiatan pembelajaran sehari-hari, sekolah juga

menerapkan budaya 5S yang terdiri dari sikap Salam,

Senyum, Sapa, Sopan, dan Santun setiap personil

sekolah terhadap sesama, juga menanamkan sikap

cinta tanah air, budaya hidup sehat dan bersih, serta

disiplin dalam kegiatan ekstra kurikuler yang

dilaksanakan pada waktu sore hari, dengan guru-guru

pembimbing yang ditunjuk sebagai pelaksana kegiatan

dan penanggung jawab kegiatan.

Tentang keterlaksanaan dari program pendidikan

karakter yang dilaksanakan oleh SD Negeri Gebang 1,

dapat diamati dari tabel 4.2 (tabel terlampir)

Dari paparan tabel di atas terlihat bahwa

program kegiatan yang mengarah pada pendidikan

karakter sudah terlaksana dengan baik, walaupun

masih terdapat beberapa program yang tidak berjalan

dengan semestinya.

Namun disadari bahwa pelaksanaan program

pendidikan karakter di SDN Gebang 1 ini tidak semua

berjalan mulus. Terdapat juga kendala-kendala dalam

pelaksanaannya. Adapun kendala yang ada dijelaskan

oleh kepala sekolah sebagai berikut:

Page 25: BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Gambaran … · 43 BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Gambaran Umum SD Negeri Gebang 1 SD Negeri Gebang 1 merupakan salah satu sekolah

67

“Kendala yang ada dalam pelaksanaan

pendidikan karakter di SDN Gebang 1

antara lain ada dua faktor yaitu faktor dari

luar dan dari dalam. Faktor dari luar

seperti cepatnya teknologi merambah di

masyarakat sehingga handphone dengan

segala aplikasi sudah dimiliki siswa. Acara

televisi yang tidak mendidik bagi siswa,

seperti sinetron dengan kekerasan, dan

kegiatan anak-anak di masyarakat yang

suka bergaul dengan anak-anak yang tidak

sebaya usia dengan mereka, itu juga

membawa dampak yang tidak baik bagi

perkembangan karakter siswa. Sementara

faktor dari dalam antara lain sikap guru

yang belum seluruhnya memahami konsep

pendidikan karakter secara utuh sehingga

kadang tanpa sadar menjadi contoh yang

tidak baik bagi siswa. Itulah sebabnya perlu

adanya pembinaan secara berkelanjutan.”

(Wawancara tanggal 20 April 2016)

Hasil wawancara di atas memberikan informasi

bahwa pelaksanaan pendidikan karakter bukan tanpa

kendala. Ada dua faktor yang menjadi kendala dalam

pelaksanaan pendidikan karakter, yaitu dari luar dan

dari dalam. Faktor dari luar adalah faktor yang berasal

dari lingkungan sekitar siswa, pesatnya teknologi yang

tidak bisa dibendung di masyarakat, dan kadang bisa

berdampak buruk bagi perkembangan kepribadian

siswa, seperti adanya tontonan-tontonan yang tidak

mendidik di televisi, dan sebagainya. Mudahnya

fasilitas internet sehingga jika tidak dibimbing dengan

baik, mereka mudah mengakses yang berbau

Page 26: BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Gambaran … · 43 BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Gambaran Umum SD Negeri Gebang 1 SD Negeri Gebang 1 merupakan salah satu sekolah

68

pornografi, kekerasan, dan sebagainya. Sementara dari

faktor guru sendiri belum sepenuhnya memahami

konsep pendidikan karakter secara utuh, sehingga

menjadi tanggung jawab kepala sekolah untuk

memberikan pembinaan secara berkelanjutan.

4.2.4 Output pelaksanaan program pendidikan

karakter di SDN Gebang 1

Dalam setiap kegiatan pelaksanaan program,

pastilah ada kaitannya dengan evaluasi. Karena tujuan

utama dari evaluasi suatu program adalah untuk

mengukur, menginterpretasikan, dan akhirnya untuk

memutuskan hasil yang telah dicapai, apakah telah

memenuhi kebutuhan sesuai dengan tujuan yang

diharapkan atau belum. Dengan mengukur outcome

dan membandingkannya pada hasil yang diharapkan,

pengambil keputusan menjadi lebih mantap dalam

memutuskan suatu program itu harus dilanjutkan,

dimodifikasi, atau dihentikan sama sekali.

Kepala SDN Gebang 1 menjelaskan mengenai hasil dari

program pendidikan karakter yang dilaksanakannya,

sebagai berikut :“Hasil dari program pendidikan karakter di

SD Gebang 1 Demak, antara lain telah

membudayanya kegiatan 5S yaitu Salam,

Senyum, Sapa, Sopan, dan Santun. Juga

berjalannya kegiatan hidup bersih dan

sehat pada semua warga sekolah sehingga

sekolah tampak bersih, asri, dan nyaman.

Selain itu telah berjalannya kegiatan ekstra

kurikuler yang dapat menunjang prestasi

Page 27: BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Gambaran … · 43 BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Gambaran Umum SD Negeri Gebang 1 SD Negeri Gebang 1 merupakan salah satu sekolah

69

sekolah ini dibidang non akademik. Semua

itu adalah hasil dari program pendidikan

karakter yang kami jalankan.”

(Wawancara tanggal 2 April 2016)

Evaluasi produk merupakan evaluasi yang

dilakukan untuk melihat ketercapaian/keberhasilan

suatu program dalam mencapai tujuan yang telah

ditetapkan sebelumnya. Pada tahap inilah seorang

evaluator dapat menentukan atau memberi

rekomendasi kepada evaluan apakah program itu dapat

dilanjutkan, dikembangkan dengan modifikasi, atau

bahkan dihentikan sama sekali.

Mengenai pelaksanaan evaluasi output program

pendidikan karakter di SDN Gebang 1 ini kepala

sekolah memberi penjelasan :“Secara keseluruhan dari diadakannya

program pembelajaran pendidikan karakter

di SDN Gebang 1 Demak ini telah

memenuhi tujuan program yang

sebelumnya telah ditetapkan. Terlihat

adanya dampak positif yang diperoleh

siswa. Dengan program pendidikan

karakter menjadikan SDN Gebang 1

menjadi nyaman, bersih, kondusif, prestasi

belajar siswa meningkat, sopan santun dan

ramah. Tingkat kedisiplinan tinggi dan

tingkat pelanggaran tata tertib sangat

berkurang. Ini membuktikan bahwa

pelaksanaan program pendidikan karakter

telah berjalan dengan baik, dan tercipta

kondisi masyarakat sekolah yang aman dan

nyaman.”

(Wawancara tanggal 20 April 2016)

Page 28: BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Gambaran … · 43 BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Gambaran Umum SD Negeri Gebang 1 SD Negeri Gebang 1 merupakan salah satu sekolah

70

Salah satu siswa kelas 6 SDN Gebang 1 menyatakan:Kami suka belajar di sekolah ini karena

teman-teman dan juga para guru ramah,

keadaan sekolah bersih, kegiatan sore hari

sangat saya senangi terutama rebana.

Dengan lingkungan sekolah yang bersih

menjadikan saya suka belajar.”

(Wawancara tanggal 1 April 2016)

Hasil wawancara di atas memberikan penjelasan

bahwa secara keseluruhan pelaksanaan program

pendidikan karakter di sekolah telah memenuhi tujuan

dari program yang direncanakan. Telah ditetapkan

adanya dampak yang positif yang diperoleh khususnya

siswa SDN Gebang 1. Dengan program pendidikan

karakter ini menjadikan sekolah menjadi lebih nyaman,

bersih, prestasi belajar siswa dapat meningkat,

pelanggaran terhadap tata tertib sekolah sudah

menurun. Dan dari evaluasi ini dikatakan bahwa

pelaksanaan program pendidikan karakter telah

berlangsung dan berhasil dengan baik.

Sekolah sebagai suatu sistem dalam

menyelenggarakan pendidikan. Artinya keberhasilan

sekolah dalam mencapai tujuan tidak lepas dari kerja

sama semua pihak yang terkait, termasuk orang tua

siswa. Dalam hal pendidikan karakter di SDN Gebang

1, orang tua juga memberi dukungan yang berarti demi

pencapaian tujuan dan kebaikan bersama. Seperti yang

diungkapkan oleh Kepala SDN Gebang 1.“Peran serta orang tua dalam pencapaian

tujuan sekolah sangatlah penting. Karena

siswa melakukn aktivitas belajar di sekolah

Page 29: BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Gambaran … · 43 BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Gambaran Umum SD Negeri Gebang 1 SD Negeri Gebang 1 merupakan salah satu sekolah

71

hanya berkisar 5 sampai 6 jam setiap harinya,

selebihnya mereka menghabiskan waktunya

bersama dengan keluarga dan masyarakat

sekitar. Karena itu peran orang tua sangat

penting dan sangat banyak pengaruhnya

karena sebagian besar waktu mereka adalah

bersama keluarga.”

(Wawancara tanggal 1 April 2016)

Dari hasil wawancara di atas memberikan

informasi bahwa peran serta orang tua siswa sangat

penting dalam memberikan kontribusi terhadap

keberhasilan program sekolah. Karena siswa belajar,

berkomunikasi, dan bermasyarakat di sekolah hanya

kira-kira 5-6 jam tiap harinya. Selebihnya mereka

kembali berkumpul dan bermasyarakat dengan

keluarga dan lingkungan sekitar. Sehingga

pembentukan watak dan karakter yang baling banyak

adalah dari keluarga.

Untuk mengetahui program pendidikan karakter

yang telah terlaksana di SD Negeri Gebang 1 dapat

diketahui dari tabel 4.3 (tabel terlampir)

Dari paparan tabel di atas dapat diketahui bahwa

pada dasarnya program pendidikan karakter di SD

Negeri Gebang 1 Kecamatan Bonang Kabupaten Demak

tahun 2015-2016 sudah terlaksana dengan baik,

antara lain: penerapan pendidikan karakter dalam RPP

dan silabus, pembiasaan budaya 5S, kegiatan sholat

dhuhur berjamaah, kegiatan persami, kegiatan

pramuka, dan sebagainya. Untuk beberapa kegiatan

memang perlu untuk selalu dimonitoring

pelaksanaannya agar kegiatan yang diprogramkan

Page 30: BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Gambaran … · 43 BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Gambaran Umum SD Negeri Gebang 1 SD Negeri Gebang 1 merupakan salah satu sekolah

72

tetap berjalan sesuai dengan rencana. Sedangkan

kegiatan pesantren kilat untuk tahun ini belum

terlaksana karena menunggu datangnya bulan puasa

yang akan datang, namun pelaksanaan tahun yang lalu

telah berjalan dengan baik.

Selanjutnya Kepala SDN Gebang 1 juga

memberikan penjelasan tentang tindak lanjut dari hasil

evaluasi program yang dilaksanakan di sekolahnya.“Program pendidikan karakter yang kami

laksanakan selalu kami pantau dan

evaluasi. Selanjutnya tindak lanjut dari

hasil evaluasi kami bicarakan dengan

dewan guru untuk menetukan langkah-

langkah strategis maupun operasional

untuk meningkatkan kualitas dan

kuantitas pelaksanaan program. Dengan

memperbaiki kekurangan yang selama ini

masih ada akan kami benahi, dan kami

mengembangkan program agar dapat

dilaksanakan seutuhnya.”

(Wawancara tanggal 1 April 2016)

Hasil wawancara di atas memberikan informasi

bahwa tindak lanjut dari hasil evaluasi yang didapat,

dibahas dalam rapat dewan guru untuk menentukan

langkah-langkah strategis sebagai tindak lanjut dari

pelaksanaan program. Dengan memperbaiki kelemahan

dan kekurangan program, serta mempertahankan

program yang sudah berjalan dengan baik, maka

diharapkan pencapaian program pendidikan karakter di

SDN Gebang 1 dapat dilaksanakan dengan seutuhnya.

Page 31: BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Gambaran … · 43 BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Gambaran Umum SD Negeri Gebang 1 SD Negeri Gebang 1 merupakan salah satu sekolah

73

4.3 Pembahasan Hasil Penelitian

4.3.1 Konteks program evaluasi pendidikan karakter

di SDN Gebang 1 Kec. Bonang kab. Demak

Alasan penanaman pendidikan karakter di SD

Negeri Gebang 1 Kecamatan Bonang Kabupaten Demak

ini karena sekolah memiliki tanggung jawab untuk

melaksanakan program pemerintah dan ingin

menanamkan pendidikan karakter kepada warga

sekolah khususnya siswa, dan menjadikannya sebagai

suatu kebiasaan. Sehingga setelah anak lulus dari

sekolah ini mereka dapat berbaur di masyarakat

dengan karakter yang baik, dan tidak mudah

terpengaruh oleh sikap-sikap negatif yang timbul di

masyarakat sebagai dampak dari globalisasi. Itulah

sebabnya program pendidikan karakter sangat

dibutuhkan untuk dilaksanakan di SDN Gebang 1 ini.

Selain itu untuk menanamkan pendidikan

karakter kepada siswa perlu penanaman sejak dini agar

menjadi suatu kebiasaan. Diharapkan siswa ketika

berada di masyarakat akan menjadi generasi yang kuat

yang tidak mudah terpengaruh oleh perbuatan-

perbuatan yang tidak sesuai dengan karakter bangsa

Indonesia terutama di era globalisasi saat ini.

Menurut T. Ramli (2003), pendidikan karakter

memiliki esensi dan makna yang sama dengan

pendidikan moral dan pendidikan akhlak. Tujuannya

adalah membentuk pribadi anak, supaya menjadi

manusia yang baik, warga masyarakat, dan warga

negara yang baik. Adapun kriteria manusia yang baik,

warga masyarakat yang baik, dan warga negara yang

Page 32: BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Gambaran … · 43 BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Gambaran Umum SD Negeri Gebang 1 SD Negeri Gebang 1 merupakan salah satu sekolah

74

baik bagi suatu masyarakat atau bangsa, secara

umum adalah nilai-nilai sosial tertentu, yang banyak

dipengaruhi oleh budaya masyarakat dan bangsanya.

Oleh karena itu, hakikat dari pendidikan karakter

dalam konteks pendidikan di Indonesia adalah

pedidikan nilai, yakni pendidikan nilai-nilai luhur

yang bersumber dari budaya bangsa Indonesia sendiri,

dalam rangka membina kepribadian generasi muda.

Hal tersebut sesuai dengan Tujuan Pendidikan

Nasional yaitu untuk mencerdaskan kehidupan bangsa

dan mengembangkan manusia Indonesia seutuhnya,

yaitu manusia yang beriman dan bertaqwa terhadap

Tuhan Yang Maha Esa dan berbudi pekerti luhur,

memiliki pengetahuan dan keterampilan, kesehatan

jasmani dan rohani, kepribadian yang mantap dan

mandiri serta rasa tanggung jawab kemasyarakatan

dan kebangsaan.

Dalam proses pelaksanaan pendidikan karakter

di SDN Gebang 1 ini diintegrasikan dalam kegiatan

belajar mengajar pada setiap mata pelajaran. Kemudian

diwujudkan dalam kehidupan sehari-hari dan untuk

dijadikan sebagai pembiasaan. Dalam hal ini guru tidak

hanya mengajar dan mengejar target kurikulum saja

tetapi lebih dari itu memberikan contoh dan teladan

bagi siswa-siswanya, serta memberikan arahan dan

bimbingan, dan akhirnya menjadi suatu budaya

tersendiri bagi sekolah.

Dewi Azizatul Umaroh (2013), Manajemen

Pendidikan Karakter Peserta Didik di SD Hj. Isriati

Baiturrahman 1 Semarang. Hasil penelitian ini

Page 33: BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Gambaran … · 43 BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Gambaran Umum SD Negeri Gebang 1 SD Negeri Gebang 1 merupakan salah satu sekolah

75

menunjukkan bahwa: (1) Perencanaan pendidikan

karakter peserta didik dilakukan dengan penyusunan

kurikulum dan pengelolaannya, baik pengelolaan

dalam kelas, pengelolaan di luar kelas, maupun

lingkungan sekolah. (2) Pelaksanaan pendidikan

karakter peserta didik dengan keteladanan dan

pembiasaan. (3) Evaluasi pendidikan karakter peserta

didik dilaksanakan dengan skala sikap, pengamatan,

kerja sama dengan orang tua peserta didik dan

kunjungan ke rumah (home visite)

Membentuk siswa yang berkarakter, bukanlah

upaya yang mudah dan cepat. Diperlukan upaya terus

menerus dan refleksi mendalam untuk membuat

rentetan Moral Choice (keputusan moral) yang harus

ditindaklanjuti dengan aksi nyata, sehingga menjadi

hal yang praktis dan reflektif. Diperlukan sejumlah

waktu untuk membuat semua itu menjadi suatu

kebiasaan sehingga dapat membentuk watak atau

tabiat seseorang.

Sejalan dengan tujuan pendidikan nasional,

program pendidikan karakter yang dilaksanakan di

SDN Gebang 1 dilaksanakan melalui pengembangan

kurikulum, program pengembangan diri, program

kegiatan pembiasaan, dan program keteladan. Hal ini

dirasa sangat tepat, karena tujuan pendidikan bukan

hanya melahirkan insan yang cerdas saja, namun juga

menciptakan insan yang berkarakter kuat.

Page 34: BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Gambaran … · 43 BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Gambaran Umum SD Negeri Gebang 1 SD Negeri Gebang 1 merupakan salah satu sekolah

76

4.3.2 Input Program Pendidikan Karakter di SDN

Gebang 1 Kec. Bonang Kab. Demak

Banyak hal yang dapat dilakukan untuk

merealisasikan pendidikan karakter di sekolah. Konsep

karakter tidak cukup dijadikan sebagai suatu poin

dalam silabus dan rencana pelaksanaan pembelajaran

di sekolah saja, namun harus lebih dari itu, harus

dijalankan dan dipraktekkan. Dimulai dengan belajar

taat dengan peraturan sekolah, kemudian

menegakkannya secara disiplin. Intinya sekolah harus

berhasil menjadikan pendidikan karakter sebagai

sebuah tatanan nilai yang berkembang dengan baik di

sekolah yang diwujudkan dalam contoh dan seruan

nyata, yang dipertontonkan oleh pendidik dan tenaga

kependidikan di sekolah dalam keseharian kegiatan di

sekolah.

Proses pelaksanaan program pendidikan

karakter dalam pembelajaran di SDN Gebang 1

menggunakan kurikulum KTSP, yang pada dasarnya

merupakan kurikulum operasional yang disusun dan

dilaksanakan oleh masing-masing satuan pendidikan

(sekolah) dengan mengacu pada Standar Nasional

Pendidikan yang telah disusun oleh Badan Standar

Nasional Pendidikan (BSNP). Kurikulum KTSP

mempunyai prinsip bahwa peserta didik memiliki posisi

sentral yang berarti kegiatan pembelajaran lebih

berpusat pada pengembangan peserta didik. Untuk

mengembangkan kompetensinya agar siswa menjadi

manusia yang beriman dan bertakwa kepada Tuhan

yang Maha Esa, berakhlak mulia, sehat, berilmu,

Page 35: BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Gambaran … · 43 BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Gambaran Umum SD Negeri Gebang 1 SD Negeri Gebang 1 merupakan salah satu sekolah

77

cakap, kreatif, mandiri, serta menjadi warga negara

yang demokratis dan bertanggung jawab.

Demikian juga dengan pelaksanaan

pengembangan nilai-nilai pendidikan karakter

diintegrasikan di setiap kompetensi dasar dari setiap

mata pelajaran. Nilai-nilai tersebut dicantumkan dalam

silabus dan RPP yang merupakan pedoman dan

langkah-langkah dalam melaksanakan proses

pembelajaran sehingga tujuan pendidikan dapat

tercapai secara terfokus sesuai dengan yang

diharapkan.

Penelitian serupa dilakukan oleh YE Retno

Saptawati Kawuryan (2015), yang berjudul Evaluasi

Program Pendidikan Karakter di SD Negeri Kemirirejo 3

Kota Magelang. Hasil penelitiannya menyatakan bahwa

: (1) Pendidikan karakter diintegrasikan pada setiap

mata pelajaran, (2) Proses pelaksanaannya diwujudkan

dalam keteladanan dan pembiasaan, (3) Evaluasi

pelaksanaan dilaksanakan dengan pengamatan, dan

hasil riil terlihat dalam sikap siswa yang positif, seperti

sikap sopan santun, prestasi belajar meningkat, serta

menurunnya angka pelanggaran peraturan sekolah.

Dalam hal pelaksanaan pendidikan karakter di

SDN Gebang 1, tidak lepas dari keberadaan sarana dan

prasarana yang memadai dan mendukung pelaksanaan

program. Sarana seperti gedung ruang kelas beserta

perlengkapan yang mendukung pelaksanaan

pembelajaran, gedung perpustakaan beserta buku-

buku koleksi pustakanya, lapangan sebagai sarana

olah raga, serta mushola sebagai sarana ibadah

Page 36: BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Gambaran … · 43 BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Gambaran Umum SD Negeri Gebang 1 SD Negeri Gebang 1 merupakan salah satu sekolah

78

bersama bagi siswa yang mayoritas muslim. Gerakan

penghijauan dan taman sekolah juga menambah asri

dan nyaman bagi warga sekolah yang melaksanakan

kegiatan belajar mengajar di dalamnya. Selain itu

adanya poster-poster tentang budi pekerti juga ikut

menjadi pendukung pelaksanaan program pendidikan

karakter di SDN Gebang 1.

4.3.3 Proses Pelaksanaan Program Pendidikan

Karakter di SDN Gebang 1 Kec. Bonang kab.

Demak

Sama halnya bagi pembentukan karakter

seorang anak, sangat butuh waktu dan komitmen dari

orangtua dan sekolah atau guru untuk mendidik anak

menjadi pribadi yang berkarakter. Butuh upaya, waktu

dan cinta dari lingkungan yang merupakan tempat dia

bertumbuh. Karenanya pendidikan karakter hendaknya

dirumuskan dalam kurikulum, diterapkan dengan

metode pendidikan, dan dipraktekkan dalam

pembelajaran. Selain itu, dilingkungan keluarga dan

masyarakat sekitar juga sebaiknya diterapkan

pola pendidikan karakter. Dengan begitu, generasi-

generasi Indonesia nan unggul akan dilahirkan dari

sistem pendidikan karakter.

Pendidikan karakter sebagai bagian dari proses

pendidikan memegang peranan yang sangat penting,

karena pendidikan karakter merupakan proses

pendidikan nilai, pendidikan moral, pendidikan budi

pekerti, dan juga pendidikan watak yang mempunyai

Page 37: BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Gambaran … · 43 BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Gambaran Umum SD Negeri Gebang 1 SD Negeri Gebang 1 merupakan salah satu sekolah

79

tujuan mengembangkan kemampuan siswa untuk

memberikan keputusan baik serta buruk, memelihara

apa saja yang baik dan mewujudkan kebaikan tersebut

dalam kehidupan sehari-hari mereka dengan sepenuh

hati, sehingga akan terbentuk manusia seutuhnya yang

berkarakter dalam dimensi raga, hati, pikir, rasa, serta

karsa.

Pengintegrasian pendidikan karakter di SDN

Gebang 1 Kecamatan Bonang Kabupaten Demak, selain

dalam kegiatan pembelajaran sehari-hari, sekolah juga

menerapkan budaya 5S yang terdiri dari sikap Salam,

Senyum, Sapa, Sopan, dan Santun setiap personil

sekolah terhadap sesama, juga menanamkan sikap

cinta tanah air, budaya hidup sehat dan bersih, serta

disiplin dalam kegiatan ekstra kurikuler yang

dilaksanakan pada waktu sore hari, dengan guru-guru

pembimbing yang ditunjuk sebagai pelaksana kegiatan

dan penanggung jawab kegiatan.

Penelitian serupa dilakukan oleh Nadar Mursih

(2015) tentang Evaluasi Program Pendidikan Karakter

di SMPN 1 Limbangan Kabupaten Kendal. Hasil

penelitiannya menunjukkan bahwa penanaman nilai

karakter di SMP Negeri tersebut dilaksanakan melalui

kegiatan-kegiatan bersifat ekstra kurikuler dan intra

kurikuler yang dikelola sekolah dengan jadwal kegiatan

yang bervariasi. Ada yang dilaksanakan seminggu

sekali, namun ada juga kegiatan-kegiatan yang

dilaksanakan tiap hari seperti kegiatan sholat

berjamaah dalam rangka penanaman nilai religius.

Sedangkan kegiatan intra kurikuler yang dilaksanakan

Page 38: BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Gambaran … · 43 BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Gambaran Umum SD Negeri Gebang 1 SD Negeri Gebang 1 merupakan salah satu sekolah

80

tiap minggu seperti senam kesegaran jasmani dan

kegiatan Jumat bersih. Sedangkan bentuk kegiatan

yang berupa ekstra kurikuler seperti Pramuka, bola

volly, Paskibra, Palang Merah Remaja, serta karawitan.

Akan tetapi pelaksanaan pendidikan karakter

bukanlah sesuatu yang dilaksanakan tanpa kendala.

Seperti faktor lingkungan sekitar siswa, pesatnya

teknologi yang tidak bisa dibendung di masyarakat,

merupakan faktor yang bisa berdampak buruk bagi

perkembangan kepribadian siswa, seperti adanya

tontonan-tontonan yang tidak mendidik di televisi,

contoh-contoh kekerasan, dan sebagainya. Selain itu

adanya kemudahan fasilitas internet juga merupakan

alah satu kendala. Sehingga jika tidak dibimbing

dengan baik dalam pemanfaatannya, mereka mudah

mengakses hal-hal yang tidak semestinya mereka

akses, seperti adanya pornografi, kekerasan, dan

sebagainya. Untuk itu menjadi tugas berat guru dan

juga orang tua untuk memberi pengertian serta selalu

mengadakan pengawasan terhadap siswa, sehingga

siswa tidak akan tersesat pada jalan yang tidak tepat,

tetapi selalu berada pada jalan yang sesuai dengan jiwa

dan nilai karakter yang diharapkan.

4.3.4 Output Pelaksanaan Program Pendidikan

Karakter di SDN Gebang 1 Kec. Bonang kab.

Demak

Kegiatan evaluasi merupakan salah satu bagian

yang turut menentukan keberhasilan suatu program.

Page 39: BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Gambaran … · 43 BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Gambaran Umum SD Negeri Gebang 1 SD Negeri Gebang 1 merupakan salah satu sekolah

81

Dengan evaluasi dapat diketahui keberhasilan dari

suatu program yang telah dilakukan, seberapa besar

ketercapaian dari pelaksanaan program yang

dilakukan, serta akan menjadi landasan bagi kegiatan

lanjutan. Artinya berdasarkan hasil dari evaluasi inilah,

maka kita akan menentukan kegiatan apa yang harus

dilakukan sehubungan dengan pencapaian

keberhasilan dari suatu kegiatan.

Hasil dari program pendidikan karakter di SD

Negeri Gebang 1, antara lain telah membudayanya

kegiatan 5S yaitu Salam, Senyum, Sapa, Sopan, dan

Santun, dikalangan siswa, selain itu telah berjalannya

kegiatan hidup bersih dan sehat pada semua warga

sekolah sehingga sekolah tampak bersih, asri, dan

nyaman. Lain itu juga kegiatan ekstra kurikuler telah

berjalan sesuai dengan yang diharapkan. Semua itu

adalah hasil dari program pendidikan karakter yang

telah dijalankan.

Dengan pelaksanaan program pendidikan

karakter ini telah membuat sekolah menjadi lebih

nyaman, bersih, prestasi belajar siswa dapat lebih

meningkat, serta pelanggaran terhadap tata tertib

sekolah sudah menurun. Karena itulah maka dapat

dikatakan bahwa secara keseluruhan dengan

diprogramkannya pendidikan karakter di SD Negeri

Gebang 1 ini telah memenuhi tujuan yang diharapkan.

Terdapat juga dampak yang positif yang tampak yang

dilakukan oleh siswa.

Dalam hal pendidikan karakter siswa, peran

serta orang tua siswa sangatlah penting, karena dengan

Page 40: BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Gambaran … · 43 BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Gambaran Umum SD Negeri Gebang 1 SD Negeri Gebang 1 merupakan salah satu sekolah

82

pemberian dukungan dan kerja samanya sehingga

dapat memberikan kontribusi terhadap keberhasilan

program sekolah. Hal iitu disadari karena pembentukan

watak dan karakter yang baling banyak mempengaruhi

kkepribadian siswa adalah dari keluarga. Untuk itu

perlu adanya kerja sama yang baik antra pihak sekolah

dan keluarga siswa, sehingga terjadi proses pendidikan

yang sinergi antara pendidikan guru di sekolah

maupun pendidikan orang tua siswa di rumah dan di

masyarakat. Diharapkan dari proses kegiatan yang

saling mendukung diharapkan proses pendidikan

karakter dan pembentukan watak yang baik terhadap

siswa dapat terlaksana dengan baik, demi mengemban

cita-cita bangsa.