bab iii analisa kebutuhan dan perancangan gameeprints.uns.ac.id/19597/4/bab_iii.pdfbab iii analisa...

16
perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id commit to user 23 BAB III ANALISA KEBUTUHAN DAN PERANCANGAN GAME 3. 1. Analisa Kebutuhan Game Analisa kebutuhan game dalam perancangan game sangat diperlukan. Hal ini dikarenakan analisa kebutuhan akan mendukung dalam pembuatan game. Analisa yang perlu digunakan yaitu kebutuhan perangkat keras dan kebutuhan perangkat lunak yang akan digunakan dalam pembuatan game. Berikut analisa kebutuhan game yang digunakan : a. Perangkat keras yang digunakan yaitu laptop dengan spesifikasi: Intel Core i5 3 GHz 4 GB system RAM NVIDIA GEFORCE 720M 4 GB free hard drive b. Perangkat lunak yang digunakan 1. Windows 8.1 64-bit 2. Unreal Development Kit ( UDK ) 3. Unreal X-Editor 4. 3Dmax 5. FAAST 6. Autodesk Character Generator 7. Adobe Flash 8. Adobe Audition 9. Adobe Photoshop 10. Coreldraw

Upload: others

Post on 30-Oct-2019

12 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: BAB III ANALISA KEBUTUHAN DAN PERANCANGAN GAMEeprints.uns.ac.id/19597/4/BAB_III.pdfBAB III ANALISA KEBUTUHAN DAN PERANCANGAN GAME 3. 1. Analisa Kebutuhan Game Analisa kebutuhan game

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

23

BAB III

ANALISA KEBUTUHAN DAN PERANCANGAN GAME

3. 1. Analisa Kebutuhan Game

Analisa kebutuhan game dalam perancangan game sangat

diperlukan. Hal ini dikarenakan analisa kebutuhan akan mendukung dalam

pembuatan game. Analisa yang perlu digunakan yaitu kebutuhan perangkat

keras dan kebutuhan perangkat lunak yang akan digunakan dalam

pembuatan game. Berikut analisa kebutuhan game yang digunakan :

a. Perangkat keras yang digunakan yaitu laptop dengan spesifikasi:

Intel Core i5 3 GHz

4 GB system RAM

NVIDIA GEFORCE 720M

4 GB free hard drive

b. Perangkat lunak yang digunakan

1. Windows 8.1 64-bit

2. Unreal Development Kit ( UDK )

3. Unreal X-Editor

4. 3Dmax

5. FAAST

6. Autodesk Character Generator

7. Adobe Flash

8. Adobe Audition

9. Adobe Photoshop

10. Coreldraw

Page 2: BAB III ANALISA KEBUTUHAN DAN PERANCANGAN GAMEeprints.uns.ac.id/19597/4/BAB_III.pdfBAB III ANALISA KEBUTUHAN DAN PERANCANGAN GAME 3. 1. Analisa Kebutuhan Game Analisa kebutuhan game

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

3. 2. Perancangan Sistem Game

3.2. 1. Cerita yang Diangkat

Tales of Tarub

Joko Tarub ketika bertemu dengan bidadari.

a. Ringkasan Cerita Chapter 2

Pada game Tales Of Tarub Chapter 2 ini Jaka Tarub telah

berhasil lolos dari kejaran singa hutan. Kemudian Jaka Tarub akan

bertemu dengan 7 Bidadari yang salah satunya kelak akan menjadi

istri Jaka Tarub yaitu Nawangwulan. Jaka Tarub akan mencuri

selendang merah milik Nawangwulan serta menyelamatkan

Nawangwulan dari serangan Preman.

b. Storyboard Chapter 2

Berikut ini storyboard untuk chapter 2 :

Tabel 3.1 Storyboard Chapter 2

1. Joko Tarub mencari ikan di danau

2. Joko Tarub mendengar suara perempuan dan mencari lokasi suara tersebut

3. Joko Tarub melihat 7 bidadari di air terjun

4. Joko Tarub mengambil selendang warna merah

Page 3: BAB III ANALISA KEBUTUHAN DAN PERANCANGAN GAMEeprints.uns.ac.id/19597/4/BAB_III.pdfBAB III ANALISA KEBUTUHAN DAN PERANCANGAN GAME 3. 1. Analisa Kebutuhan Game Analisa kebutuhan game

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

5. Kemudian sekelompok Preman

menyerang ketujuh bidadari 6. Keenam bidadari terbang

menyelamatkan diri

7. Joko Tarub menyelamatkan

bidadari yang tertinggal yaitu Nawang Wulan

8. Joko tarub melawan preman dan kabur ke hutan bersama bidadari

9. Joko tarub membuat perangkap kepada preman. Preman terperangkap dan

joko tarub beserta bidadari kabur ke hutan dan menuju desa terdekat

Page 4: BAB III ANALISA KEBUTUHAN DAN PERANCANGAN GAMEeprints.uns.ac.id/19597/4/BAB_III.pdfBAB III ANALISA KEBUTUHAN DAN PERANCANGAN GAME 3. 1. Analisa Kebutuhan Game Analisa kebutuhan game

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

26

3.2. 2. Misi yang Dicapai (High Concept)

Pada Game Tales of Tarubada beberapa misi yang harus dicapai.

Agar bisa lolos ke level selanjutnya pada Chapter ini harus melewati

beberapa Sub-level terlebih dahulu:

a. Bergerak mencari lokasi asal suara perempuan.

b. Mengambil selendang: bergerak perlahan dan mengambil

salah satu selendang (merah).

c. Pertarungan dengan sekelompok preman dan

menyelamatkan Nawang Wulan

d. Pertarungan Joko Tarub dan Bos Preman 2.

3.2. 3. Inti Permainan (Core Gameplay)

Pada game Tales Of Tarub ini menggunakan Kinect sebagai inputan

game.

3.2. 4. Jenis Permainan (Genre)

Game Tales Of Tarub ini memiliki jenis game yaitu Adventure yang

dilihat dari adanya chapter-chapter berisi misi yang harus dilakukan dan

petualangan perjalanan yang dilakukan Joko Tarub dalam melawan

musuh-musuhnya.

3.2. 5. Sasaran/Pemain (Target Audience)

Sasaran pada Game Tales Of Tarub ini yaitu untuk anak-anak dan

dewasa. Umur untuk anak-anak yaitu diatas 12 tahun dan untuk dewasa

yaitu usia dibawah 60 tahun yang dapat memainkan karena permainan

dengan kinect ini memerlukan gerakan dan tenaga untuk memainkannya.

3.2. 6. Rancangan Gameplay

Pada rancangan Gameplay Chapter 2 akan dipaparkan dalam

beberapa aspek. Berikut ini rancangan gameplay tiap chapter :

a. Konfigurasi Kamera (Camera Setup)

Page 5: BAB III ANALISA KEBUTUHAN DAN PERANCANGAN GAMEeprints.uns.ac.id/19597/4/BAB_III.pdfBAB III ANALISA KEBUTUHAN DAN PERANCANGAN GAME 3. 1. Analisa Kebutuhan Game Analisa kebutuhan game

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

Camera Setup yang digunakan ini yaitu TPS (Third Person Shooter).

TPS ini menggunakan sudut pandang orang ketiga.

b. Kontrol Permainan (Game Control)

Kepala (Head) : menengok ke kanan maupun kiri untuk belok.

Tangan (Hand) : memukul, memegang, mengambil, menombak.

Kaki (Leg) : berjalan dan melompat.

c. Mode Permainan (Game Mode)

Game mode pada game ini yaitu Adventure.

d. Player Counts

Player count yang digunakan dalam game Tales Of Tarub ini hanya 1

Pemain (Single Player).

e. Hours of Gameplay

Waktu yang digunakan dalam game ini tidak ada karena game ini

menggunakan sistem menyelesaikan misi apabila telah berhasil baru

dapat melanjutkan ke misi selanjutnya.

3.2. 7. Rancangan Karakter

Tales of Tarub Chapter 2 menggunakan beberapa

karakter. Berikut ini rancangan karakter yang akan digunkan :

a. Joko Tarub

(a)

b. Bos Preman

(b)

Page 6: BAB III ANALISA KEBUTUHAN DAN PERANCANGAN GAMEeprints.uns.ac.id/19597/4/BAB_III.pdfBAB III ANALISA KEBUTUHAN DAN PERANCANGAN GAME 3. 1. Analisa Kebutuhan Game Analisa kebutuhan game

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

28

c. Nawangwulan

(c)

d. 6 Bidadari

(d)

Gambar 3.1 Perancangan Karakter Game untuk Joko Tarub (a),

Bos Preman (b), Nawang Wulan (c), dan 6 Bidadari (d)

3.2. 8. Kemampuan (Abilities)

Berikut ini kemampuan yang dimiliki oleh setiap tokoh yang ada

Tales of Tarub Chapter 2 adalah sebagai berikut :

a. Joko Tarub

Joko Tarub memiliki keahlian dalam berburu dihutan. Akan tetapi

Joko Tarub hanyalah manusia biasa yang tidak memiliki kesaktian

sejak lahir.

b. Preman

Memiliki kemampuan bela diri.

3.2. 9. Score

Untuk melanjutkan ke Chapter berikutnya, Player (Joko Tarub)

harus memenuhi target yang ditentukan. Berikut ini sistem scoring pada

tiap chapter :

a. Jaka tarub harus berhasil mengambil selendang berwarna merah.

b. Jaka tarub harus berhasil mengalahkan Bos Preman untuk

menyelamatkan Nawangwulan.

Page 7: BAB III ANALISA KEBUTUHAN DAN PERANCANGAN GAMEeprints.uns.ac.id/19597/4/BAB_III.pdfBAB III ANALISA KEBUTUHAN DAN PERANCANGAN GAME 3. 1. Analisa Kebutuhan Game Analisa kebutuhan game

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

29

3.2. 10. Skema Warna (Color Scheme)

Dalam perancangan game, dibutuhkan pula rancangan warna

yang akan digunakan dalam pembuatan game. Berikut ini skema warna

Tales of Tarub

a. Tombol (Button Scheme)

Warna untuk tombol (button) adalah warna biru tua,

merah tua, biru muda, kuning hitam dan putih.

b. Teks (Text Scheme)

Warna untuk Text yaitu warna kuning dan putih.

c. Latar (Background Scheme)

Untuk background, kami menggunakan gambar bergerak

yang dominannya warna hitam dan putih.

d. HUD (Heads Up Display)

Berikut ini warna untuk HUD :

Merah : Untuk kekuatan yang masih dimiliki

3.2. 11. Team

Game Tales Of Tarub ini dikerjakan dalam bentuk team dengan

pembagian Dyota Yungyun M (chapter 1 & chapter 3), Dwi Cahyo

Prihadi (chapter 2), Glorius Talangrasa (chapter 4

Rosyaningsih (chapter 5 & chapter 6), Ersalina Argarini (chapter 7 &

chapter 8), Dicky Kurniawan (chapter 9).

Page 8: BAB III ANALISA KEBUTUHAN DAN PERANCANGAN GAMEeprints.uns.ac.id/19597/4/BAB_III.pdfBAB III ANALISA KEBUTUHAN DAN PERANCANGAN GAME 3. 1. Analisa Kebutuhan Game Analisa kebutuhan game

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

30

3.2. 12. Rancangan User Interface

Dalam pembuatan Games Tales of Tarub juga dibutuhkan

rancangan untuk user interface seperti berikut :

a. Rancangan Tampilan Logo Judul

Gambar 3.2 Rancangan Tampilan Logo Judul

b. Rancangan Tampilan Legal info

Setelah halaman logo kemudian akan tampil legal info.

Berikut ini rancangan tampilan legal info :

Gambar 3.3 Rancangan Tampilan Legal Info

c. Rancangan Tampilan Menu

Rancangan user interface untuk Main Menu terdapat 3

tombol yang bisa dipilih yaitu tombol Play untuk memulai

Game, tombol Instructions untuk mengetahui aturan yang

diterapkan dalam Game dan tombol Exit digunakan untuk keluar

LOGO

Page 9: BAB III ANALISA KEBUTUHAN DAN PERANCANGAN GAMEeprints.uns.ac.id/19597/4/BAB_III.pdfBAB III ANALISA KEBUTUHAN DAN PERANCANGAN GAME 3. 1. Analisa Kebutuhan Game Analisa kebutuhan game

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

31

dari Game. Kemudian judul/logo Game diletakkan di bagian kiri

atas berupa logo.

Gambar 3.4 Rancangan Desain Main Menu

Pada saat klik Play maka akan terdapat pilihan Chapter yang

ingin dimainkan yang terdapat juga gambar serta deskripsi

singkat tentang chapter tersebut. Apabila chapter telah dipilih

maka bisa langsung dimainkan. Berikut ini rancangan menu

pilihan setiap chapter :

Gambar 3.5 Rancangan Menu Pilihan Chapter

d. Rancangan Tampilan Instruksi

Kemudian tombol instruction digunakan untuk memberikan

keterangan permainan. Pada saat kita klik instruction maka akan

Page 10: BAB III ANALISA KEBUTUHAN DAN PERANCANGAN GAMEeprints.uns.ac.id/19597/4/BAB_III.pdfBAB III ANALISA KEBUTUHAN DAN PERANCANGAN GAME 3. 1. Analisa Kebutuhan Game Analisa kebutuhan game

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

32

ada tampilan instruction yang isinya terdapat Keyboard Info

yang isinya menjelaskan tentang keyboard info, Kinect Info

yang memberikan keterangan aturan pada saat bermain

menggunakan kinect, dan instruction berisi tentang menjalankan

gerakan semua aturan di keyboard info dan kinect info.

Berikut rancangan menu Instruction :

Gambar 3.6 Rancangan Menu Instruction

e. Rancangan Tampilan Game Win

Untuk rancangan game win screen akan ada keterangan

bahwa chapter tersebut telah selesai. Selain itu, pemain juga

dapat memilih untuk melanjutkan permainan selanjutnya dengan

next

Back to menu Game Win :

Gambar 3.7 Rancangan Tampilan Game Win

LOGO

Chapter 2 Selesai

CHAPTER SELANJUTNYA

KEMBALI KE MENU

Page 11: BAB III ANALISA KEBUTUHAN DAN PERANCANGAN GAMEeprints.uns.ac.id/19597/4/BAB_III.pdfBAB III ANALISA KEBUTUHAN DAN PERANCANGAN GAME 3. 1. Analisa Kebutuhan Game Analisa kebutuhan game

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

33

f. Rancangan Tampilan Game Over

Selain Game Win, ada pula rancangan untuk Game Over.

Untuk game over terdapat dua pilihan untuk pemain yaitu

restart back to menu

Gambar 3.8 Rancangan Tampilan Game Over

3.2. 13. Rancangan Map

Rancangan map digunakan untuk membuat rancangan arena

bermain pada game Tales of Tarub . Untuk rancangan map yang

digunakan Chapter 2 yaitu :

a. Map Chapter 2

Gambar 3.9 Rancangan Map Chapter 2

LOGO

Chapter 2 GAME OVER

ULANGI CHAPTER

KEMBALI KE MENU AWAL

Page 12: BAB III ANALISA KEBUTUHAN DAN PERANCANGAN GAMEeprints.uns.ac.id/19597/4/BAB_III.pdfBAB III ANALISA KEBUTUHAN DAN PERANCANGAN GAME 3. 1. Analisa Kebutuhan Game Analisa kebutuhan game

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

34

Keterangan Gambar 3.9 :

Titik Hitam : Joko Tarub

Titik Biru : Preman

Titik berwarna- warni : 7 Bidadari

Garis Hitam : Arah Joko Tarub

Garis Biru : Arah Preman

Pada Gambar 3.9, rancangan map untuk chapter 2

terdapat environment air terjun, jembatan, pegunungan sungai

dan desa. Untuk tanda panah hitam merupakan alur jalannya

Joko Tarub sedangkan untuk panah warna biru merupakan

jalannya Preman. Kemudian untuk titik warna biru merupakan

musuh (preman) dan titik yang berwarna hitam adalah Joko

Tarub. Lalu untuk 7 bidadari ditunjukkan dengan titik warna

putih, kuning, biru muda, ungu, hijau, merah muda dan warna

merah.

b. Arena Berlari

Gambar 3.10 Rancangan Arena Air Terjun Chapter 2

Tanda panah menunjukkan jalur berlari Joko Tarub menuju

asal suara bidadari.

Page 13: BAB III ANALISA KEBUTUHAN DAN PERANCANGAN GAMEeprints.uns.ac.id/19597/4/BAB_III.pdfBAB III ANALISA KEBUTUHAN DAN PERANCANGAN GAME 3. 1. Analisa Kebutuhan Game Analisa kebutuhan game

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

35

c. Arena Melawan Musuh

Gambar 3.11 Rancangan Arena Air Terjun Chapter 2

Joko Tarub berlari untuk menjebak para preman yang

mengejarnya menyusuri hutan. Kemudian Joko Tarub melawan

Bos Preman untuk menyelamatkan Nawangwulan.

3. 3. Rancangan Pengujian

a. Pengujian Hardware

Tata letak ruangan permainan ini merupakan syarat yang

dipenuhi agar permainan dengan kinect ini bisa dilakukan dengan

optimal.

Titik hitam : Joko Tarub Titik Biru : Preman Arah Panah Hitam : Arah Joko Tarub

Page 14: BAB III ANALISA KEBUTUHAN DAN PERANCANGAN GAMEeprints.uns.ac.id/19597/4/BAB_III.pdfBAB III ANALISA KEBUTUHAN DAN PERANCANGAN GAME 3. 1. Analisa Kebutuhan Game Analisa kebutuhan game

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

36

Berikut tata letak syarat permainannya :

Gambar 3.12 Tata Letak ruang permainan

1.) Jarak

Pada perancangan pengujian hardware, jarak antara

pemain dan kinect akan diuji pada jarak 1,5 meter dan 2 meter.

2.) Cahaya

Untuk pengujian dibutuhkan cahaya yang cukup terang

dan redup. Akan tetapi pencahayaan yang baik akan membantu

sensor untuk mengenali pemain. Oleh karena itu pada tahap

pengujian cahaya akan dilakukan pada cahaya yang cukup.

3.) Pakaian

Pada pengujian, agar pemain mudah dikenali oleh sensor

maka pemain menggunakan pakaian yang tidak terlalu longgar.

Baju pemain juga tidak kalah penting untuk diperhatikan, lebih

baik pemain kinect menggunakan baju yang tidak terlalu

longgar seperti jaket, rok dan sejenisnya karena permainan

dengan kinect ini membutuhkan gerakan-gerakan yang

fleksibel.

Page 15: BAB III ANALISA KEBUTUHAN DAN PERANCANGAN GAMEeprints.uns.ac.id/19597/4/BAB_III.pdfBAB III ANALISA KEBUTUHAN DAN PERANCANGAN GAME 3. 1. Analisa Kebutuhan Game Analisa kebutuhan game

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

37

b. Pengujian Aplikasi

1.) Memilih menu

Untuk memilih menu menggunakan tangan kanan dan

tangan kiri yang diarahkan ke Kinect. Apabila gesture tangan

telah terbaca oleh kinect, kemudian diarahkan ke tombol menu.

Gambar 3.13 Perancangan Pengujian untuk Memilih Menu

Berikut ini gerakan untuk memilih menu:

a. Tangan kanan ke atas: digunakan untuk menggerakkan

kursor ke atas

b. Tangan kiri ke atas: digunakan untuk menggerakkan kursor

ke bawah

c. Tangan kanan ke samping kanan: digunakan untuk

menggerakkan kursor ke kanan

d. Tangan kiri ke samping kiri membentuk siku 45 : digunakan

untuk menggerakkan kursor ke kiri

e. Tangan kanan ke depan seperti menekan: digunakan untuk

memilih menu (enter)

Page 16: BAB III ANALISA KEBUTUHAN DAN PERANCANGAN GAMEeprints.uns.ac.id/19597/4/BAB_III.pdfBAB III ANALISA KEBUTUHAN DAN PERANCANGAN GAME 3. 1. Analisa Kebutuhan Game Analisa kebutuhan game

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

38

2.) Memainkan Game

Untuk memainkan game menggunakan gerakan tubuh.

Berikut ini gerakan untuk memainkan game :

G

Gambar 3.14 Gerakan Memainkan Game

Berikut ini keterangan dari gambar 3.14 tentang gerakan

untuk memainkan game :

f. Maju : Menggerakkan badan ke depan + 3

g. Mundur : Menggerakkan badan ke belakang + 9

h. Belok kiri : Mencondongkan badan ke kiri + 5

i. Belok kanan : Mencodongkan badan ke kanan + 5

j. Memukul : Menggerakkan tangan seperti memukul +

20 cm

k. Melompat : Melakukan gerakan lompat + 5 cm

a b

c d

e f