anti hiperpigmentasi

Upload: shandynyonkpl726

Post on 04-Apr-2018

309 views

Category:

Documents


6 download

TRANSCRIPT

  • 7/31/2019 Anti Hiperpigmentasi

    1/19

    BAB I

    PENDAHULUAN

    Kulit merupakan suatu organ yang berada pada seluruh permukaan luar tubuh manusia.

    Kulit memiliki fungsi yang sangat penting untuk perlindungan organ tubuh bagian dalam

    terhadap berbagai ransangan dari luar, baik itu ransangan mekanis, kimia maupun radiasi. Warna

    kulit setiap manusia berbeda-beda tergantung pada perbedaan kadar melanin dalam tubuh. Pada

    dasarnya melanin merupakan suatu zat pigmen yang berguna melindungi kulit dari paparan sinar

    matahari. Namun, jika terkena sinar matahari secara berlebihan akan menyebabkan kulit

    memerah, perih bahkan memerah. Selain disebabkan oleh sinar matahari, hormon, kosmetik,

    kelainan genetik, gangguan metabolik, gangguan nutrisi (defisiensi vitamin B12), infeksi, serta

    alergi obat juga dapat mengakibatkan hiperpigmentasi.

    Hiperpigmentasi ditandai dengan adanya flek-flek hitam (melasma) yang tidak merata

    pada permukaan kulit. Untuk mengatasi hiperpigmentasi dapat dilakukan dengan menggunakan

    krim pemutih kulit sehingga menekan produksi melanin. Namun, krim pemutih yang beredar

    dipasaran saat ini belum terjamin keamannya. Oleh karena itu, sebagai alternatif perlu dicari

    senyawa-senyawa lain yang aman dan efektif penggunannya, salah satunya adalah yang berasal

    dari bahan alam.

  • 7/31/2019 Anti Hiperpigmentasi

    2/19

    BAB II

    PEMBAHASAN

    II.1 Kulit

    II.1.1 Anatomi Kulit

    Kulit adalah suatu organ pembungkus seluruh permukaan luar tubuh,

    merupakan organ terberat dan terbesar dari tubuh. Seluruh kulit beratnya sekitar 16 %

    berat tubuh, pada orang dewasa sekitar 2,73,6 kg dan luasnya sekitar 1,51,9 meter

    persegi. Tebalnya kulit bervariasi mulai 0,5 mm sampai 6 mm tergantung dari letak,

    umur dan jenis kelamin. Kulit tipis terletak pada kelopak mata, penis, labium minus

    dan kulit bagian medial lengan atas. Sedangkan kulit tebal terdapat pada telapak

    tangan, telapak kaki, punggung, bahu dan bokong.

    Kulit terdiri dari tiga lapisan yang berbeda, lapisan luar adalah epidermis,

    lapisan dalam yang berasal dari mesoderm adalah dermis atau korium yang merupakan

    suatu lapisan jaringan ikat, kemudian lapisan terdalam yang disebut hipodermis.

  • 7/31/2019 Anti Hiperpigmentasi

    3/19

    Epidermis

    Epidermis adalah lapisan luar kulit yang tipis dan avaskuler. Terdiri dari epitel

    berlapis gepeng bertanduk, mengandung sel melanosit, Langerhans dan merkel. Tebal

    epidermis berbeda-beda pada berbagai tempat di tubuh, paling tebal pada telapak tangan dan

    kaki. Ketebalan epidermis hanya sekitar 5 % dari seluruh ketebalan kulit. Terjadi regenerasi

    setiap 4-6 minggu. Epidermis terdiri atas lima lapisan (dari lapisan yang paling atas sampai

    yang terdalam) :

    1. Stratum Korneum. Terdiri dari sel keratinosit yang bisa mengelupas dan berganti.

    2. Stratum Lusidum. Berupa garis translusen, biasanya terdapat pada kulit tebal

    telapak kaki dan telapak tangan. Tidak tampak pada kulit tipis.

  • 7/31/2019 Anti Hiperpigmentasi

    4/19

    3. Stratum Granulosum. Ditandai oleh 3-5 lapis sel polygonal gepeng yang intinya

    ditengah dan sitoplasma terisi oleh granula basofilik kasar yang dinamakan granula

    keratohialin yang mengandung protein kaya akan histidin. Terdapat sel Langerhans.

    4. Stratum Spinosum. Terdapat berkas-berkas filament yang dinamakan tonofibril,

    dianggap filamen-filamen tersebut memegang peranan penting untuk

    mempertahankan kohesi sel dan melindungi terhadap efek abrasi. Epidermis pada

    tempat yang terus mengalami gesekan dan tekanan mempunyai stratum spinosum

    dengan lebih banyak tonofibril. Stratum basale dan stratum spinosum disebut

    sebagai lapisan Malfigi. Terdapat sel Langerhans.

    5. Stratum Basale (Stratum Germinativum). Terdapat aktifitas mitosis yang hebat dan

    bertanggung jawab dalam pembaharuan sel epidermis secara konstan. Epidermis

    diperbaharui setiap 28 hari untuk migrasi ke permukaan, hal ini tergantung letak,

    usia dan faktor lain. Merupakan satu lapis sel yang mengandung melanosit.

    Fungsi Epidermis : Proteksi barier, organisasi sel, sintesis vitamin D dan sitokin,

    pembelahan dan mobilisasi sel, pigmentasi (melanosit) dan pengenalan alergen (sel

    Langerhans).

    Korium / dermis

    Terletak di bawah stratum basal, dan terpisah oleh sebuah membrane. Merupakan

    bagian yang paling penting di kulit yang sering dianggap sebagai True Skin. Terdiri atas

    jaringan ikat yang menyokong epidermis dan menghubungkannya dengan jaringan

    subkutis. Tebalnya bervariasi, yang paling tebal pada telapak kaki sekitar 3 mm.

    Dermis terdiri dari dua lapisan :

    Lapisan papiler; tipis mengandung jaringan ikat jarang.

  • 7/31/2019 Anti Hiperpigmentasi

    5/19

    Lapisan retikuler; tebal terdiri dari jaringan ikat padat.

    Serabut-serabut kolagen menebal dan sintesa kolagen berkurang dengan bertambahnya

    usia. Serabut elastin jumlahnya terus meningkat dan menebal, kandungan elastin kulit

    manusia meningkat kira-kira 5 kali dari fetus sampai dewasa. Pada usia lanjut kolagen

    saling bersilangan dalam jumlah besar dan serabut elastin berkurang menyebabkan kulit

    terjadi kehilangan kelemasannya dan tampak mempunyai banyak keriput. Dermis

    mempunyai banyak jaringan pembuluh darah. Dermis juga mengandung beberapa derivat

    epidermis yaitu folikel rambut, kelenjar sebasea dan kelenjar keringat. Kualitas kulit

    tergantung banyak tidaknya derivat epidermis di dalam dermis.

    Fungsi Dermis : struktur penunjang, mechanical strength, suplai nutrisi, menahan

    shearing forces dan respon inflamasi

    Hipodermis

    Merupakan lapisan di bawah dermis atau hipodermis yang terdiri dari lapisan

    lemak. Lapisan ini terdapat jaringan ikat yang menghubungkan kulit secara longgar

    dengan jaringan di bawahnya. Jumlah dan ukurannya berbeda-beda menurut daerah di

    tubuh dan keadaan nutrisi individu. Berfungsi menunjang suplai darah ke dermis untuk

    regenerasi.

    Fungsi Subkutis / hipodermis : melekat ke struktur dasar, isolasi panas, cadangan

    kalori, kontrol bentuk tubuh dan mechanical shock absorber.

    II.1.2 Fisiologi Kulit

    Kulit merupakan organ yang berfungsi sangat penting bagi tubuh diantaranya

    adalah memungkinkan bertahan dalam berbagai kondisi lingkungan, sebagai barier

    infeksi, mengontrol suhu tubuh (termoregulasi), sensasi, eskresi dan metabolisme.

  • 7/31/2019 Anti Hiperpigmentasi

    6/19

    Fungsi proteksi kulit adalah melindungi dari kehilangan cairan dari elektrolit,

    trauma mekanik, ultraviolet dan sebagai barier dari invasi mikroorganisme patogen.

    Sensasi telah diketahui merupakan salah satu fungsi kulit dalam merespon rangsang raba

    karena banyaknya akhiran saraf seperti pada daerah bibir, puting dan ujung jari. Kulit

    berperan pada pengaturan suhu dan keseimbangan cairan elektrolit. Termoregulasi

    dikontrol oleh hipothalamus. Temperatur perifer mengalami proses keseimbangan

    melalui keringat, insessible loss dari kulit, paru-paru dan mukosa bukal. Temperatur kulit

    dikontrol dengan dilatasi atau kontriksi pembuluh darah kulit. Bila temperatur meningkat

    terjadi vasodilatasi pembuluh darah, kemudian tubuh akan mengurangi temperatur

    dengan melepas panas dari kulit dengan cara mengirim sinyal kimia yang dapat

    meningkatkan aliran darah di kulit. Pada temperatur yang menurun, pembuluh darah kulit

    akan vasokontriksi yang kemudian akan mempertahankan panas.

    II. 2 Pembentukan Pigmen Melanin

    Perbedaan rasial dalam warna manusia terutama mungkin karena perbedaan

    dalam aktivitas tirosinase dalam sel-sel melanin dari berbagai jenis kulit. Sel-sel melanin

    dari kulit hitam memiliki aktivitas tirosinase hingga sepuluh kali lebih banyak dan

    menghasilkan hingga sepuluh kali lebih dari melanin yang dilakukan sel melanin dalam

    kulit putih.

    Pigmentasi yang nampak pada manusia terlihat dari sintesis dan distribusi melanin

    dalam kulit. Melanin memainkan peran penting dalam penyerapan radikal bebas yang

    dihasilkan di dalam sitoplasma dari berbagai jenis radiasi pengion, termasuk sinar UV.

    Jadi, melanin melindungi kulit terhadap sinar matahari. Enzim yang penting dalam jalur

  • 7/31/2019 Anti Hiperpigmentasi

    7/19

    biosintesis melanin adalah tirosinase. Enzim ini hanya mutlak diperlukan untuk produksi

    melanin.

    Tirosinase merupakan enzim yang penting dalam biosintesis melanin pigmen

    kulit, karena mengkatalisis tiga reaksi yang berbeda dalam jalur biosintesis melanin. Pada

    mamalia, hanya ditemukan dalam sel melanin. Melanin dibentuk oleh melanosit dengan

    enzim tirosinase memainkan peranan penting dalam proses pembentukannya. Sebagai

    akibat dari kerja enzim tirosinase, tirosin diubah menjadi 3,4 dihidroksiferil alanin

    (DOPA) dan kemudian menjadi Dopaquinone, yang kemudian dikonversi setelah melalui

    beberapa tahap transformasi menjadi melanin. Enzim tirosinase dibentuk dalam ribosom,

    ditransfer dalam lumer reticulum endoplasma kasar, melanosit diakumulasi dalam vesikel

    yang dibentuk oleh kompleks golgi.

  • 7/31/2019 Anti Hiperpigmentasi

    8/19

    4 tahapan yang dapat dibedakan pada pembentukan granul melanin yang matang :

    Tahap 1 : Sebuah vesikel dikelilingi oleh membran dan menunjukkan awal proses

    dari aktivitas enzim tirosinase dan pembentukan substansi granul halus; pada bagian

    perifernya. Untaian-untaian padat elektron memiliki suatu susunan molekul tirosinase

    yang rapi pada sebuah matrik protein.

    Tahap 2 : Vesikel (melanosom) berbentuk oval dan memperlihatkan pada bagian dalam

    filamen-filamen dengan jarak sekitar 10 nm atau garis lintang dengan jarak sama.

    Melanin disimpan dalam matriks protein.

    Tahap 3 : Peningkatan pembentukan melanin membuat struktur halus agak sulit terlihat.

    Tahap 4 : Granul melanin matang dapat terlihat dengan mikroskop cahaya dan melanin

    secara sempurna mengisi vesikel. Utrastruktur tidak ada yang terlihat. Granul yang

    matang berbentuk elips, dengan panjang 1 m dan diameter 0,4 m..

    Penyebab hiperpigmentasi

    1. Sinar ultraviolet, sinar ultraviolet merusak gugus sulfihidril di epidermis sehingga

    tidak bisa berikatan dengan ion Cu dari enzim tirosinase. Akibatnya taka da yang

    menghambat proses pigmentasi.

    2. Hormone. Estrogen, progesterone dan MSH (Melanin Stimulating Hormone)

    berperan pada terjadinya flek.

    3. bat-obatan. Difenilhidantoin, mesantoin, klorpromazin, sitostatik dan minosiklin

    dapat menyebabkan timbulnya flek. Obat ini ditimbun dilapisan dermis bagian atas

    dan secara kumulatif dapat merangsang hiperpigmentasi.

    4. Genetik.

  • 7/31/2019 Anti Hiperpigmentasi

    9/19

    5. Ras. Hiperpigmentasi banyak dijumpai pada golongan hispanik dan golongan kulit

    berwarna gelap.

    6. Kosmetika. Pemakaian kosmetika yang mengandung parfum, zat pewarna atau

    bahan-bahan tertentu dapat menyebabkan fotosintesensitivitas yang dapat

    mengakibatkan timbulnya hiperpigmentasi pada wajah, jika terpapar sinar matahari.

    7. Idiopatik (tidak jelas).

    II. 3 Bahan alam yang digunakan untuk hiperpigmentasi

    1. Nangka(Artocarpus heterophyllus)

    Kingdom : Plantae

    Division : Magnoliophyta

    Kelas : magnoliopsida

    Ordo : urticales

    Familia : Moraceae

    Genus : Artocarpus

  • 7/31/2019 Anti Hiperpigmentasi

    10/19

    Spesies :Artocarpus heterophyllus

    b. manfaat untuk hiperpigmentasi

    Tanaman Artocarpus heteropyllus telah banyak dikenal oleh masyarakat

    Indonesia. Kulit batang nangka diketahui mengandung senyawa flavonoid, yakni

    morusin, artonin E, sikloartobilosantin, dan artonol b. dimana bioaktivitasnya terbukti

    secara emperis sebagai antikanker, antivirus, antiinflamasi, diuretil, dan antihipertensi.

    Getah kayunya mengandungArtocarponone yang berpotensi sebagai inhibitor tirosinase

    dan antioksidan. Oleh karena itu berpotensi sebagai antipigmentasi

    Struktur Artokarpanon

    2. Pear (Pyrus communis)

    http://id.wikipedia.org/w/index.php?title=European_Pear&action=edit&redlink=1http://id.wikipedia.org/w/index.php?title=European_Pear&action=edit&redlink=1http://id.wikipedia.org/w/index.php?title=European_Pear&action=edit&redlink=1http://id.wikipedia.org/w/index.php?title=European_Pear&action=edit&redlink=1
  • 7/31/2019 Anti Hiperpigmentasi

    11/19

    Kerajaan : plantae

    Divisi : Magnoliophyta

    Class : Magnoliopsida

    Ordo : Rosales

    Family : Rosaceae

    Genus : Pyrus

    Spesies :Pyrus communis

    a.

    Deskripsi tanaman

    Pir atauPear adalah sebutan untukpohon dari genus Pyrus dan buah yang

    dihasilkan. Beberapa spesies pohon pir menghasilkan buah yang enak dimakan karena

    mengandung banyak air, masir dan manis. Pear adalah nama dalam bahasa Inggris.

    Daun berselang-seling, berbentuk lonjong yang lebar tapi bisa juga berbentuk

    membujur panjang (lanceolate) yang langsing. Panjang antara 2 sampai 12 cm. Pada

    sebagian spesies, daun berwarna hijau mengkilat atau sedikit berbulu berwarna

    keperakan. Sebagian besar pohon merontokkan daunnya di musim dingin (deciduous)

    dengan perkecualian dua spesies Pir di Asia Tenggara selalu berdaun hijau sepanjang

    tahun (evergreen).

    Pohon sangat tahan cuaca membeku di musim dingin hingga 25C and 40 C

    kecuali spesies yang selalu berdaun hijau hanya tahan dingin sampai 15 C.

    Bunga mekar di sekitar bulan April, berwarna putih dengan sedikit aksen

    warna kuning atau merah jambu. Bunga terdiri dari 5 daun mahkota. Diameter bunga

    antara 2 sampai 4 cm. Buah bertipe buah pome dengan diameter 1-4 cm pada spesies

    http://id.wikipedia.org/w/index.php?title=European_Pear&action=edit&redlink=1http://id.wikipedia.org/w/index.php?title=European_Pear&action=edit&redlink=1http://id.wikipedia.org/w/index.php?title=European_Pear&action=edit&redlink=1http://id.wikipedia.org/wiki/Pohonhttp://id.wikipedia.org/wiki/Genushttp://id.wikipedia.org/wiki/Buahhttp://id.wikipedia.org/wiki/Bahasa_Inggrishttp://id.wikipedia.org/wiki/Daunhttp://id.wikipedia.org/wiki/Asia_Tenggarahttp://id.wikipedia.org/wiki/Musim_dinginhttp://id.wikipedia.org/wiki/Bungahttp://id.wikipedia.org/wiki/Kuninghttp://id.wikipedia.org/wiki/Merah_jambuhttp://id.wikipedia.org/w/index.php?title=Daun_mahkota&action=edit&redlink=1http://id.wikipedia.org/w/index.php?title=Pome&action=edit&redlink=1http://id.wikipedia.org/w/index.php?title=Pome&action=edit&redlink=1http://id.wikipedia.org/w/index.php?title=Daun_mahkota&action=edit&redlink=1http://id.wikipedia.org/wiki/Merah_jambuhttp://id.wikipedia.org/wiki/Kuninghttp://id.wikipedia.org/wiki/Bungahttp://id.wikipedia.org/wiki/Musim_dinginhttp://id.wikipedia.org/wiki/Asia_Tenggarahttp://id.wikipedia.org/wiki/Daunhttp://id.wikipedia.org/wiki/Bahasa_Inggrishttp://id.wikipedia.org/wiki/Buahhttp://id.wikipedia.org/wiki/Genushttp://id.wikipedia.org/wiki/Pohonhttp://id.wikipedia.org/w/index.php?title=European_Pear&action=edit&redlink=1
  • 7/31/2019 Anti Hiperpigmentasi

    12/19

    liar, sedangkan pohon hasil budidaya menghasilkan buah pir berukuran besar dengan

    ukuran sampai 18 8 cm. Bentuk buah beraneka ragam, sebagian besar spesies

    menghasilkan buah berbentukbulat. Sebagian spesies seperti Pir Eropa menghasilkan

    buah yang bentuknya membesar di bagian bawah dan langsing di bagian pangkal buah.

    Buah siap panen di awal musim gugur.

    b. Manfaat untuk hiperpigmentasiBuah pir mengandung Ekstrak arbutin (beta-D-glukopiranosid hidrokuinon)

    terdiri dari suatu molekul hidrokuinon yang terikat pada glukosa. Secara tradisional

    arbutin banyak digunakan di Jepang dan bahan ini terkandung dalam daun pohon pir dan

    tanaman lain. Arbutin efektif dalam konsentrasi 1%, namun kurang efektif dibandingkan

    dengan asam kojik dalam penanganan hiperpigmentasi dan memiliki efek samping

    dermatitis kontak iritasi maupun alergi.

    Penelitian tentang mekanisme penghambatan tirosinase membuktikan bahwa arbutin

    merupakan penghambat kompetitif enzim tersebut secara reversible. Dengan Ltyrosin atau L-

    Dopa sebagai substrat menduga terdapat mekanisme kompetisi antara arbutin dan L-tyrosin pada

    pengikatan terhadap sisi aktif tirosinase. Hasil-hasil ini menunjukkan bahwa mekanisme kerja

    depigmentasi arbutin pada manusia lebih melibatkan penghambatan aktivitas tirosinase

    melanosom.

    Buah pir mengandung asam klorogenat (chlorogenic acid) yang merupakan

    salah satu bagian dari asam hidroksi sinamat (hydroxy cinnamic acid),. asam hidroksi

    sinamat ini berperan sebagai antioksidan yang dapat membendung pembentukan sel

    kanker.

    http://id.wikipedia.org/wiki/Bulathttp://id.wikipedia.org/w/index.php?title=Pir_Eropa&action=edit&redlink=1http://id.wikipedia.org/wiki/Musim_gugurhttp://id.wikipedia.org/wiki/Musim_gugurhttp://id.wikipedia.org/w/index.php?title=Pir_Eropa&action=edit&redlink=1http://id.wikipedia.org/wiki/Bulat
  • 7/31/2019 Anti Hiperpigmentasi

    13/19

    3. Tanaman Akar Manis (Glycyrrhizaglabra)

    Kerajaan: Plantae

    Divisi: Magnoliophyta

    Kelas: Magnoliopsida

    Ordo: Fabales

    Famili: Fabaceae

    Upafamili: Faboideae

    Bangsa: Galegeae

    Genus: Glycyrrhiza

    Spesies: G. glabra

    a. Deskripsi tanamanAkar manis atau 'Licorice' atau 'Liquorice' adalah akar Glycyrrhiza glabra.

    Tanaman akar manis ini merupakan tanaman sejenispolong-polongan yang berasal

    dari Eropa Selatan dan beberapa bagian wilayah Asia. Nama liquorice berasal dari bahasa

    Yunani kuno yang artinya "akar manis". Akar manis termasuktanaman

    tahunan berbentukterna dan dapat tumbuh sampai satu meter dengan daun yang tumbuh

    seperti sayap (pinnate) yang panjangnya 7 sampai 15 cm. Daun-daunnya dapat berjumlah

    9-17 helai dalam satu cabang. Bunga akar manis tersusun secara inflorescens

    (berkelompok dalam satu cabang),warnanya berkisar dari keunguan sampai putih kebiru-

    biruan serta berukuran panjang 0,8-1,2 cm. Buah akar manis berpolong dan berbentuk

    panjang sekitar 2-3 cm, dan mengandung biji.

    http://id.wikipedia.org/w/index.php?title=Glycyrrhiza&action=edit&redlink=1http://id.wikipedia.org/w/index.php?title=Glycyrrhiza&action=edit&redlink=1http://id.wikipedia.org/wiki/Plantaehttp://id.wikipedia.org/wiki/Magnoliophytahttp://id.wikipedia.org/wiki/Magnoliophytahttp://id.wikipedia.org/wiki/Magnoliopsidahttp://id.wikipedia.org/wiki/Magnoliopsidahttp://id.wikipedia.org/wiki/Fabaleshttp://id.wikipedia.org/wiki/Fabaleshttp://id.wikipedia.org/wiki/Fabaceaehttp://id.wikipedia.org/wiki/Fabaceaehttp://id.wikipedia.org/w/index.php?title=Faboideae&action=edit&redlink=1http://id.wikipedia.org/w/index.php?title=Faboideae&action=edit&redlink=1http://id.wikipedia.org/w/index.php?title=Galegeae&action=edit&redlink=1http://id.wikipedia.org/w/index.php?title=Galegeae&action=edit&redlink=1http://id.wikipedia.org/w/index.php?title=Glycyrrhiza&action=edit&redlink=1http://id.wikipedia.org/w/index.php?title=Glycyrrhiza&action=edit&redlink=1http://id.wikipedia.org/wiki/Tanamanhttp://id.wikipedia.org/wiki/Polong-polonganhttp://id.wikipedia.org/wiki/Eropa_Selatanhttp://id.wikipedia.org/wiki/Asiahttp://id.wikipedia.org/wiki/Bahasa_Yunanihttp://id.wikipedia.org/wiki/Bahasa_Yunanihttp://id.wikipedia.org/w/index.php?title=Tanaman_tahunan&action=edit&redlink=1http://id.wikipedia.org/w/index.php?title=Tanaman_tahunan&action=edit&redlink=1http://id.wikipedia.org/wiki/Ternahttp://id.wikipedia.org/wiki/Ternahttp://id.wikipedia.org/w/index.php?title=Tanaman_tahunan&action=edit&redlink=1http://id.wikipedia.org/w/index.php?title=Tanaman_tahunan&action=edit&redlink=1http://id.wikipedia.org/wiki/Bahasa_Yunanihttp://id.wikipedia.org/wiki/Bahasa_Yunanihttp://id.wikipedia.org/wiki/Asiahttp://id.wikipedia.org/wiki/Eropa_Selatanhttp://id.wikipedia.org/wiki/Polong-polonganhttp://id.wikipedia.org/wiki/Tanamanhttp://id.wikipedia.org/w/index.php?title=Glycyrrhiza&action=edit&redlink=1http://id.wikipedia.org/w/index.php?title=Galegeae&action=edit&redlink=1http://id.wikipedia.org/w/index.php?title=Faboideae&action=edit&redlink=1http://id.wikipedia.org/wiki/Fabaceaehttp://id.wikipedia.org/wiki/Fabaleshttp://id.wikipedia.org/wiki/Magnoliopsidahttp://id.wikipedia.org/wiki/Magnoliophytahttp://id.wikipedia.org/wiki/Plantaehttp://id.wikipedia.org/w/index.php?title=Glycyrrhiza&action=edit&redlink=1
  • 7/31/2019 Anti Hiperpigmentasi

    14/19

    b. Kandungan tanaman Akar ManisGlisirhisin, saponin, glikosida likuiritin, asparagin, umbeliferona, glabrolida,

    glukosa, sukrosa, asam likuiritat, asam hidroksiglisirhitat, zat pahit, minyak atsiri, dan

    asparagin.

    c. Manfaat untuk hiperpigmentasiTanaman akar manis adalah tanaman yang saat ini sering digunakan sebagai obat

    batuk, Anti kolestrol, Bronkhitis dan Mulas Tukak lambung. Akar manis juga dijadikan

    obat batuk hitam, untuk mendapat ekstrak akar manis sebagai obat batuk dapat dilakukan

    dengan cara merebus tanamannya dan menguapkan airnya.

    Ekstraklicorice berasal dari tanaman Glycyrrhiza glabra yang memiliki

    kandungan utama glabridin. Ekstrak ini bekerja dengan menghambat proses pembentukan

    pigmen melanin serta peradangan di kulit tanpa mempengaruhi DNA. Keuntungannya,

    bahan ini tidak bersifat sitotoksik dan efektif secara topikal dalam konsentrasi 0.5%.

    4. Tanaman Mulberry putih (Morus alba)Kingdom : Plantae

    Ordo : Rosales

    Family : Moraceae

    Tribe : Moreae

    Genus : Morus

    Species :M. alba

  • 7/31/2019 Anti Hiperpigmentasi

    15/19

    Nama tumbuhan : Mulberry

    Nama Daerah : Kerta, Kitau (Sumatera); Murbai, Besaran (Jawa); Sangya (Cina)

    Nama latin :Morus alba L.

    Sinonim :Morus Austalis Pour., danMorus Atropurpurea Roxb

    a. Deskripsi tanamanMorus alba merupakan tanaman asli dari daerah utara cina namun sekarang telah

    dibudidaya di berbagai tempat baik daerah dengan iklim subtropics maupun tropis.

    Tanaman ini tergolong tanaman yang cepat tumbuh, berumur pendek dan memiliki tinggi

    10-20 m.

    Pada saat masa pertumbuhan, panjang daunnya dapat mencapai 30 cm dan

    terdapat banyak lobus sedangkan pada saat dewasa, panjang daunnya hanya mencapai 5-

    15 cm serta tidak memiliki lobus. Daunnya selalu gugur di musim gugur serta selalu hijau

    di daerah beriklim tropis.Murbei(Morus alba) merupakan tanaman asli dari Cina yang

    tersebar luas hampir di seluruh tempat baik di daerah dengan iklim tropis maupun sub

    tropis. Murbei dapat tumbuh baik pada ketinggian lebih dari 100 mdpl dan cukup

    matahari. Pohon murbei relatif besar dengan ketinggian 9-12 m serta diameter 0,5 cm.

    b. Kandungan M. alba/MulberryMurbei mengandung banyak senyawa kimia seperti ecdysterone, inokosterone,

    lupeol, -sitosterol, rutin, moracetin, scopoletin, benzaldehida, eugenol, linalol, benzyl

    alkohol, butylamine, aseton, kholine dan quercetin. Pada bagian ranting terdapat tanin

    dan vitamin A serta pada bagian buah terdapat cyanidin, isoquercetin, sakarida, asam

    linoleat, asam stearat, serta karoten. Selain itu, pada bagian daun juga terdapat

  • 7/31/2019 Anti Hiperpigmentasi

    16/19

    kaempferol-3-O-beta-D-glucopyranoside,kaempferol-3-O- (6-O-acetyl)-beta-D

    glucopyranoside, quercetin-3-O-(6-O-acetyl)-beta-D-glucopyranoside, quercetin-3-O-

    beta-D-glucopyranoside,kaempferol-3-O-alpha-L-rhamnopyranosyl-beta-D-

    glucopyranoside,quercetin-3-O-alpha-L-rhamnopyranosyl-beta-D-glucopyranoside,

    quercetin-3-O-beta-D-glucopyranosyl-beta-D-glucopyranoside, dan quercetin-3,7-di-O-

    beta-D-glucopyranoside (Kim et al,. 2000). Ekstrak etanolik daun tanaman ini dilaporkan

    memiliki khasiat sebagai antikanker secara in vitro karena memiliki kandungan fitokimia

    seperti quercetin dan anthosianin (Kim et al., 2000; Chen et al.,2006).

    c.

    Manfaat untuk hiperpigmnetasi

    Ekstrak mulberry berasal dari tanaman mulberry putih (Morus alba) dan Paper

    mulberry (Broussonetia papyrifera) yang bekerja dengan menghambat enzim tirosinase.

    Mulberry merupakan salah satu ekstrak tanaman yang memiliki efek yang baik dalam

    mengurangi pigmentasi pada kulit. Ekstrak ini dapat menyebabkan iritasi ringan terhadap

    kulit dan mata.

    Murbei dikenal juga sebagai tumbuhan sutra karena dapat dijadikan tempat hidup

    ulat sutra. Selain bermanfaat dalam memproduksi sutra, secara empiris masyarakat telah

    memanfaatkan murbei sebagai obat tradisional untuk flu, malaria, hipertensi, asma, obat

    hipertensi, palpitasi, iabetes, insomnia, vertigo, anemia, hepatitis dan diabetes mellitus.

  • 7/31/2019 Anti Hiperpigmentasi

    17/19

    5. Teh hijau

    Klasifikasi

    Divisi : Spermatophyta (tumbuhan biji)

    Sub divisi : Angiospermae (tumbuhan biji terbuka)

    Kelas : Dicotyledoneae (tumbuhan biji belah)

    Sub Kelas : Dialypetalae

    Ordo (bangsa) : Guttiferales (Clusiales)

    Familia (suku) : Camelliaceae (Theaceae)

    Genus (marga) : Camellia

    Spesies (jenis) : Camellia sinensi

    Kandungan

    Senyawa katekin teh hijau merupakan antioksidan alam yang mempunyai potensi

    menghambat terjadinya pigmentasi karena paparan sinar ultra violet (UV). Potensinya

    dalam menghambat pigmentasi karena paparan UV melalui senyawa katekin yang

  • 7/31/2019 Anti Hiperpigmentasi

    18/19

    dimilikinya, terutama epicatecin (EC), epigallocatechin (EGC), epicatechin-3-gallate

    (ECG) dan epicatechin-3-gallate (EGCG), yang dapat berkompetisi dengan enzim L-

    tirosinase dan terikat pada tempat aktif (active site) dari tirosinase. Akibatnya terjadi

    hambatan kerja dari tirosinase yang menyebabkan terhambatnya pembentukan pigmen

    melanin, sehingga dapat mengurangi hiperpigmentasi pada kulit.

    6. Buah apel, Buah Jeruk, Tebu dan Buah anggurAHA (alpha hydroxy acid) dan BHA (beta hydroxy acid) banyak digunakan dalam

    praktek dermatologi. AHAberasal dari buah-buahan dan gula susu misalnya asam glikolat

    dari tebu, asam laktat dari susu, asam malat dari buah apel dan pir, asam sitrat dari buah

    jeruk, dan asam tartrat dari buah anggur. Asam glikolat dan asam laktat paling banyak

    digunakan dalam praktek karena mempunyai kemampuan khusus untuk menembus kulit.

    AHA dan BHA cocok untuk berbagai jenis kulit. Pada epidermis, efek utamanya adalah

    mengurangi kohesi korneosit. Ini menyebabkan terjadi pengelupasan kulit lebih cepat dengan

    kandungan pigmen lebih sedikit. Bahan tabir surya perlu ditambahkan pada produk dengan

    bahan AHA atau pengguna perlu juga menggunakan produk tabir surya. Pada penanganan

    pigmentasi pasca peradangan denganpeeling, penting diperhatikan dengan penggunaan awal

    AHA pada konsentrasi rendah kemudian ditingkatkan perlahan-lahan. Efek samping dari

    AHA adalah iritasi dan fotosensitisasi.

  • 7/31/2019 Anti Hiperpigmentasi

    19/19

    DAFTAR PUSTAKA

    Amila Fitri, A.Histologi dari Melanosit.pdf. Fakultas Kedokteran Bagian Histologi. Universitas

    Sumatera Utara.

    http://khasiatbuah.com/buah-pir.htm#ixzz1rmlQ8CiR

    http://www.majalah-farmacia.com/rubrik/one_news.asp?IDNews=2115

    http://jenisjeniskesehatan.blogspot.com/2012/02/manfaat-tanaman-laoslengkuas.html

    http://id.wikipedia.org/wiki/Lengkuas

    http://id.wikipedia.org/wiki/Pir

    http://id.wikipedia.org/wiki/Akar_manis

    http://www.iptek.net.id

    http://www.ccrc.farmasi.ugm.ac.id/?page_id=2317

    http://khasiatbuah.com/buah-pir.htm#ixzz1rmlQ8CiRhttp://www.majalah-farmacia.com/rubrik/one_news.asp?IDNews=2115http://jenisjeniskesehatan.blogspot.com/2012/02/manfaat-tanaman-laoslengkuas.htmlhttp://id.wikipedia.org/wiki/Lengkuashttp://id.wikipedia.org/wiki/Pirhttp://id.wikipedia.org/wiki/Akar_manishttp://www.iptek.net.id/http://www.iptek.net.id/http://www.ccrc.farmasi.ugm.ac.id/?page_id=2317http://www.ccrc.farmasi.ugm.ac.id/?page_id=2317http://www.ccrc.farmasi.ugm.ac.id/?page_id=2317http://www.iptek.net.id/http://id.wikipedia.org/wiki/Akar_manishttp://id.wikipedia.org/wiki/Pirhttp://id.wikipedia.org/wiki/Lengkuashttp://jenisjeniskesehatan.blogspot.com/2012/02/manfaat-tanaman-laoslengkuas.htmlhttp://www.majalah-farmacia.com/rubrik/one_news.asp?IDNews=2115http://khasiatbuah.com/buah-pir.htm#ixzz1rmlQ8CiR