wimbi

101
PENGARUH PEMBERIAN MADU TERHADAP HISTOPATOLOGI ALVEOLUS PADA TIKUS YANG DIINDUKSI ASAP ROKOK Studi Experimental pada Tikus Putih Jantan Galur Wistar Usulan Karya Tulis Ilmiah Untuk memenuhi sebagian persyaratan mencapai gelar Sarjana Kedokteran Diajukan Oleh : Wimbi Kartika Ratnasari 012116552

Upload: wimbi-kartika-ratnasari

Post on 07-Feb-2016

48 views

Category:

Documents


0 download

DESCRIPTION

SGD KGD

TRANSCRIPT

Page 1: WIMBI

PENGARUH PEMBERIAN MADU TERHADAP HISTOPATOLOGI

ALVEOLUS PADA TIKUS YANG DIINDUKSI ASAP ROKOK

Studi Experimental pada Tikus Putih Jantan Galur Wistar

Usulan Karya Tulis IlmiahUntuk memenuhi sebagian persyaratan

mencapai gelar Sarjana Kedokteran

Diajukan Oleh :

Wimbi Kartika Ratnasari

012116552

FAKULTAS KEDOKTERAN

UNIVERSITAS ISLAM SULTAN AGUNG

SEMARANG

2014

Page 2: WIMBI

Usulan Karya Tulis Ilmiah

PENGARUH PEMBERIAN MADU TERHADAP HISTOPATOLOGI

ALVEOLUS PADA TIKUS YANG DIINDUKSI

ASAP ROKOK

Studi Experimental pada Tikus Putih Jantan Galur Wistar

diajukan oleh

Wimbi Kartika Ratnasari

01.211.6552

Telah disetujui oleh:

Pembimbing I

dr. Ulfah Dian Indrayani, M.Sc Tanggal ________________

Pembimbing II

dr. Susilorini, M.Si.Med.,Sp.A Tanggal ________________

ii

Page 3: WIMBI

DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL ....................................................................................... i

HALAMAN PENGESAHAN ......................................................................... ii

DAFTAR ISI ................................................................................................... iii

DAFTAR TABEL............................................................................................ viii

DAFTAR GAMBAR ....................................................................................... ix

DAFTAR LAMPIRAN.................................................................................... x

INTISARI......................................................................................................... xi

BAB I PENDAHULUAN............................................................................ 1

1.1. Latar Belakang ......................................................................... 1

1.2. Rumusan Masalah .................................................................... 3

1.3. Tujuan Penelitian ..................................................................... 4

1.3.1. Tujuan Umum .............................................................. 4

1.3.2. Tujuan Khusus .............................................................. 4

1.4. Manfaat Penelitian ................................................................... 4

1.4.1. Manfaat Teoritis ........................................................... 4

1.4.2. Manfaat Praktis ............................................................ 4

BAB II TINJAUAN PUSTAKA................................................................... 5

2.1. MDA (malondialdehyde).......................................................... 5

2.1.1. Definisi.......................................................................... 5

2.1.2. Pengukuran MDA......................................................... 6

2.2. Madu......................................................................................... 7

2.2.1. Definisi ......................................................................... 7

2.2.2. Kandungan dan Komposisi Madu ................................ 7

2.2.2.1. Gula ................................................................ 7

2.2.2.2. Air .................................................................. 8

2.2.2.3. Kalori .............................................................. 8

2.2.2.4. Enzim ............................................................. 9

2.2.2.5. Asam Amino .................................................. 10

2.2.2.6. Vitamin dan Mineral ...................................... 11

2.2.3. Khasiat Madu ............................................................... 12

iii

Page 4: WIMBI

2.2.3.1. Obat berbagai penyakit .................................. 13

2.2.3.2. Sebagai antibiotik............................................ 13

2.2.3.3. Sumber energi................................................. 15

2.2.3.4. Membantu fungsi otak dan pembuluh darah... 16

2.2.3.5. Sumber Antioksidan........................................ 16

2.2.4. Dosis Madu .................................................................. 17

2.3. Alloxan...................................................................................... 18

2.3.1. Definisi ......................................................................... 18

2.3.2. Dosis ............................................................................. 18

2.3.3. Mekanisme ................................................................... 19

2.4. Hubungan madu terhadap kadar malondialdehid (MDA)

plasma darah.............................................................................. 21

2.5. Faktor yang mempengaruhi peningkatan kadar MDA.............. 26

2.5.1. Penyakit metabolisme................................................... 26

2.5.2. Radikal bebas................................................................ 27

2.6. Kerangka Teori ......................................................................... 29

2.7. Kerangka Konsep ..................................................................... 30

2.8. Hipotesis ................................................................................... 30

BAB III METODE PENELITIAN................................................................. 31

3.1. Jenis Penelitian ......................................................................... 31

3.2. Variabel dan Definisi Operasional ........................................... 31

3.2.1. Variabel Penelitian ....................................................... 31

3.2.1.1. Variabel bebas ................................................ 31

3.2.1.2. Variabel tergantung ........................................ 31

3.2.2. Definisi operasional ...................................................... 31

3.2.2.1. Madu .............................................................. 31

3.2.2.2. Kadar malondialdehyde (MDA) plasma

darah................................................................ 32

3.3. Populasi dan Sampel ................................................................ 32

3.3.1. Populasi ........................................................................ 32

3.3.2. Sampel ......................................................................... 32

iv

Page 5: WIMBI

3.3.2.1. Inklusi ............................................................. 32

3.3.2.2. Besar Sampel .................................................. 33

3.3.2.3. Cara Sampling ................................................ 33

3.4. Instrumen dan Bahan Penelitian ............................................... 33

3.4.1. Instrumen ...................................................................... 33

3.4.2. Bahan Penelitian ........................................................... 34

3.5. Cara Penelitian ......................................................................... 35

3.5.1. Cara Penentuan dosis Madu ......................................... 35

3.5.2. Cara Penentuan Dosis Alloxan ..................................... 36

3.5.3. Cara Penelitian.............................................................. 37

3.6. Alur Kerja Penelitian ................................................................ 39

3.7. Tempat dan Waktu ................................................................... 40

3.8. Analisis Hasil ........................................................................... 40

BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN........................................................ 41

4.1. Hasil Penelitian......................................................................... 41

4.2. Pembahasan............................................................................... 44

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN........................................................ 48

5.1. Kesimpulan............................................................................... 48

5.2. Saran.......................................................................................... 48

DAFTAR PUSTAKA....................................................................................... 49

LAMPIRAN..................................................................................................... 52

v

Page 6: WIMBI

BAB I

PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang

Masalah kesehatan yang ada di Indonesia berhubungan dengan

perubahan gaya hidup, seperti perubahan kebiasaan makan, merokok,

penyalahgunaan zat, aktivitas yang kurang, dan lain - lain (WHO, 2006).

Asap rokok merupakan campuran bahan kimia beracun dan karsinogenik

yang jumlahnya lebih dari 5.000, dan terdapat 98 komponen dari asap rokok

yang sangat berbahaya yang dapat menyebabkan kanker. Rokok juga

diketahui mengandung senyawa dengan aktivtas radikal bebas yang sangat

tinngi (Talhout dkk, 2011). Penyakit yang disebabkan oleh asap rokok

mencakup penyakit kardiovaskular, penyakit metabolik, penyakit pada organ

reproduksi maupun kemampuan reproduksi dan dapat juga menyebabkan

berbagai macam kanker serta dapat menurunkan kesehatan secara umum bagi

penghisap rokok (CDC, 2014). Salah satu penyakit sistem respirasi yang

disebabkan sebagian besar oleh asap rokok adalah kanker paru-paru yang

merupakan penyebab utama kematian akibat kanker (Longe, 2006). Madu

diketahui mengandung beragam senyawa antiradikal bebas seperti flavonoid,

beta karoten, dan vitamin C, kandungan-kandungan ini memiliki aktivitas

antiradikal bebas yang cukup tinggi (Asih dkk, 2012). Antiradikal bebas

pada madu ini dipercaya dapat menurunkan kadar aktivitas radikal bebas pada

rokok yang dapat menyebabkan berbagai macam penyakit seperti penyakit

pernapasan (Aden R, 2010)

1

Page 7: WIMBI

2

Hasil survey epidemiologi, sekitar 1 juta milyar laki-laki di dunia

merupakan perokok, sekitar 35% dari mereka berada di negara maju dan 50%

berada di negara berkembang dan sekitar 250 juta perempuan di dunia

merupakan perokok, kurang lebih 22% dari perempuan tersebut berada di

negara maju dan 9% berada di negara berkembang seperti Indonesia. Dengan

terus bertambahnya populasi masyarakat jumlah perokok di dunia juga akan

terus bertambah. Diramalkan pada tahun 2030 akan ada sekitar 2 milyar

orang yang merokok di dunia. Meskipun nanti angka ini tidak tepat, jumlah

perokok akan tetap meningkat seiring dengan bertambahnya populasi dunia.

Konsumsi tembakau telah mencapai proporsi epidemik global (Mackay &

Eriksen, 2002). Indonesia merupakan salah satu negara dengan konsumsi

rokok terbesar di dunia. Konsumsi rokok di Indonesia pada tahun 2002

berjumlah 182 milyar batang yang merupakan urutan ke-5 diantara 10 negara

di dunia dengan konsumsi tertinggi pada tahun yang sama (Depkes RI, 2004).

Konsumsi rokok di Indonesia meningkat 7 kali lipat selama periode 1970-

2000 dari 33 milyar batang pada tahun 1970 menjadi 217 milyar batang pada

tahun 2000. Antara tahun 1970 dan 1980 konsumsi meningkat sebesar 159%,

yaitu dari 33 milyar batang menjadi 84 milyar batang. Antara tahun 1990 dan

2000 peningkatan lebih jauh sebesar 54% (Depkes RI, 2004).

Dari data yang dikumpulkan oleh Departemen Kesehatan Amerika

Serikat diketahui bahwa asap rokok menyebabkan kematian lebih dari 480

ribu setiap tahun di Amerika Serikat, satu dari lima kematian. Merokok

merupakan penyebab sekitar 90% kematian akibat kanker paru-paru bagi pria

Page 8: WIMBI

3

dan wanita, dan lebih banyak wanita yang meninggal disebabkan oleh kanker

paru-paru dibandingkan dengan yang meninggal karena kanker payudara.

Sekitar 80% (8 dari 10) dari semua kematian yang disebabkan oleh penyakit

paru-paru obstruktif kronis (PPOK) disebabkan karena merokok. Risiko

kematian karena rokok diketahui telah meningkat selama 50 tahun terakhir

pada wanita dan pria di Amerika Serikat (CDC, 2014).

Penelitian sebelumnya mengungkapkan bahwa rokok dapat

menyebabkan kerusakan yang fatal pada saluran pernapasan (Widodo dkk,

2007). Madu merupakan pemanis alternatif yang paling aman dan telah

dibuktikan oleh beberapa penelitian bahwa madu dapat berperan sebagai

antioksidan. Madu juga mengandung nutrisi yang kaya vitamin B1, B5 dan C

yang dibutuhkan oleh penderita DM (Sakri, 2012). Madu mengandung

vitamin A, C, E, asam organic, enzim, fenol dan flavonoid yang berfungsi

sebagai antioksidan serta penangkap radikal bebas (Astarika, 2011).

Penelitian lain menyatakan bahwa zat-zat antioksidan phenolic yang terdapat

dalam madu lebih efektif dan dapat menambah perlawanan tubuh terhadap

stres oksidatif (Al-‘Id, 2010). Antioksidan bertindak mencegah pembentukan

radikal bebas oksigen, atau menangkap radikal bebas oksigen yang sudah ada,

menetralisirnya dan mencegah terjadinya reaksi berantai yang bisa merusak

membran sel atau pun membran nukleus (Baraas, 2011).

Asap rokok diketahui mengandung banyak sekali bahan kimia yang

beracun dan mengandung banyak sekali oksidan yang dapat merusak sel.

Penelitian sebelumnya mengungkapkan madu dosis 0,54 ml/hari/ekor dan 0,9

ml/hari/ekor terbukti dapat menurunkan kadar MDA plasma darah, yang

Page 9: WIMBI

4

menjadi marker dari oksidan yang dapat menyebabkan kerusakan pada sel.

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh madu dengan dosis yang

sama terhadap gambaran histopatologi pada alveolus tikus yang diinduksi

asap rokok.

1.2. Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang di atas, maka rumusan masalah yang

menjadi inti penelitian ini adalah : “Adakah pengaruh pemberian madu

terhadap gambaran histopatologi alveolus pada tikus yang diinduksi asap

rokok?”.

1.3. Tujuan Penelitian

1.3.1. Tujuan Umum

Tujuan penelitian ini adalah mengetahui pengaruh pemberian madu

terhadap gambaran histopatologi alveolus pada tikus yang diinduksi

asap rokok.

1.3.2. Tujuan Khusus

1.3.2.1. Mengetahui pengaruh madu dosis 0,54 ml/ekor/hari terhadap

gambaran kerusakan alveolus pada tikus yang diinduksi asap

rokok.

1.3.2.2. Mengetahui pengaruh madu dosis 0,9 ml/ekor/hari terhadap

gambaran kerusakan alveolus pada tikus yang diinduksi asap

rokok.

Page 10: WIMBI

5

1.3.2.3. Mengetahui perbedaan pengaruh madu dosis 0,54

ml/hari/ekor dan 0,9 ml/hari/ekor terhadap gambaran

kerusakan alveolus pada tikus yang diinduksi asap rokok.

1.4. Manfaat Penelitian

1.4.1. Manfaat Teoritis

Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan bukti ilmiah

mengenai pengaruh pemberian madu terhadap gambaran histopatologi

alveolus paru-paru sebagai dasar untuk pengembangan ilmu dan

penelitian lebih lanjut yang terkait dengan madu.

1.4.2. Manfaat Praktis

Hasil penelitian ini diharapkan agar masyarakat dapat

memanfaatkan bahan alam yang terjangkau dan tersebar di mayarakat

untuk pencegahan dan kemungkinan alternatif terapi bagi orang-orang

yang mengkonsumsi rokok (perokok aktif) dan secara tidak langsung

menghisap asap rokok (perokok pasif).

Page 11: WIMBI

BAB II

TINJAUAN PUSTAKA

2.1. Alveolus

2.1.1. Histologi

Alveolus merupakan satuan fungsi terkecil pada saluran

respirasi. Alveolus adalah penonjolan ke arah dalam (evaginasi)

seperti kantong yang mempunyai diameter sekitar 200 µm yang

berada di bronchiolus respiratorius, ductus alveolaris dan di saccus

alveolaris. Alveoli (jamak dari alveolus) yang menyebabkan paru-paru

terlihat seperti berongga-rongga dan berbentuk seperti sarang lebah

yang saling terhubung. Di dalam rongga alveoluslah terjadi pertukaran

antara O2 dan CO2. Dinding alveolus tersusun atas lapisan yang sangat

tipis yang memungkinkan untuk terjadinya pertukaran antara O2 dan

CO2, dinding-dinding alveolus ini disebut septum interalveolus karena

terletak diantara dua buah alveolus. Satu septum interalveolar

memiliki sel dan matriks ekstrasel jaringan ikat yang terdiri dari serat

elastin dan serat kolagen.

2.1.2. Pengukuran MDA

Pengukuran MDA dilakukan secara kuantitatif dengan metode

Thiobarbituric Acid Reactive Substance (TBARs) assay. Reaksi yang

terjadi antara thiobarbiturat dan MDA membentuk kromogen

6

Page 12: WIMBI

7

berwarna merah muda yang dapat diukur absorbansinya pada panjang

gelombang 532 nm (Jovanovic, dkk, 2012).

MDA dalam sel dihasilkan dari proses peroksidasi lipid oleh

ROS dan biosintesis prostalgadin. Meningkatnya kadar MDA

dipengaruhi oleh peningkatan produksi ROS sehingga MDA

digunakan sebagai salah satu marker untuk mengetahui stress oksidatif

dalam sel. MDA merupakan suatu radikal bebas hasil metabolit reaktif

peroksidasi lipid yang umumnya digunakan sebagai biomarker

biologis peroksidasi lipid untuk menilai stress oksidatif. MDA dapat

diidentifikasi sebagai produk hasil dekomposisi asam amino

kompleks, karbohidrat, pentosa dan heksosa. MDA juga merupakan

produk yang dihasilkan oleh radikal bebas. Pengukuran MDA dengan

TBA didasarkan pada reaksi antara MDA dan TBA dalam suasana

asam. Kompleks MDA-TBA yang terbentuk memiliki warna merah

jambu dan absorbansinya dapat diukur dengan menggunakan panjang

gelombang maksimum, sebesar 530 nm. Semakin tinggi nilai

absorbansi maka semakin tinggi kadar MDA. Kadar MDA diperoleh

dari pengukuran MDA dengan metode TBA. Pengukuran MDA secara

tidak langsung dapat mencerminkan kadar radikal bebas, karena kadar

MDA merupakan produk akhir peroksidasi lipid membran sel oleh

ROS (Shofia, dkk, 2013).

Nilai normal MDA tergantung metode yang digunakan, kadar

normal MDA dengan metode spektrofotometri adalah 1,04 ± 0,43

µmol/l (Kamala, 2013).

Page 13: WIMBI

8

2.2. Madu

2.2.1. Definisi

Madu adalah cairan menyerupai sirup yang dihasilkan oleh

lebah madu. Dimana ia memiliki rasa manis yang berbeda dengan

pemanis lainnya, karena rasa manis ini didapat dari kandungan

nektarnya (Rahman, 2013). Madu murni merupakan kumpulan dari

sari bunga. Dijelaskan dalam Al-Qur’an, madu itu keluar dari buthun

(perut / lambung) lebah. Lebah menyerap sari bunga dari dalam

lambungnya kemudian mencampurnya dengan beberapa enzim asam.

Saat ini, glukosa kompleks akan berubah menjadi glukosa tunggal.

Lebah akan memuntahkan glukosa itu dan menyimpannya didalam

sarang lebah (Hammad, 2013).

2.2.2. Kandungan dan Komposisi Madu

2.2.2.1. Gula

Komposisi terbesar madu berupa gula fruktosa dan glukosa (85-

95% dari total gula). Tingginya kandungan gula sederhana dan

presentase fruktosa menciptakan karakteristik nutrisis yang khas untuk

madu. Jenis gula lainnya adalah disakarida (sukrosa, maltose, dan

isomaltosa), trisakarida dan oligosakarida terkandung dalam jumlah

sedikit. Komposisi berbagai gula yang dikandung madu tersebut

ditentukan oleh sumber nektarnya (Suranto, 2007). Madu

mengandung gula yang tinggi, yaitu fruktosa (41%), glukosa (35%),

dan sukrosa (1,9%). Komposisi spesifik madu tergantung dari bunga

Page 14: WIMBI

9

yang tersedia, dan kekentalan gulanya adalah 1,36 kg/liter atau sama

dengan 36 % lebih kental dari air (Rahman, 2013). Glukosa, setelah

diserap, bisa langsung menuju hati, sehingga berubah menjadi

glukogen yang terus disimpan hingga dibutuhkan dan dapat digunakan

sebagai daya penggerak otot (Hammad, 2013).

2.2.2.2. Air

Madu mengandung air, glukosa, fruktosa, sukrosa, asam

amoniak, dan asam lemak (Hammad, 2013). Air yang terkandung

dalam madu ini kurang dari 18%, dipengaruhi oleh kelembaban udara,

proses produksi, jenis nektar dan penyimpanannya. Dimana tidak akan

terjadi proses fermentasi meskipun disimpan dalam waktu lama

(Suranto, 2007). Kombinasi kadar air rendah dan hidrogen peroksida

tidak hanya membuat gizi madu resisten terhadap busuk tetapi juga

meningkatkan kegunaan madu untuk manfaat medis dan gizi madu

(Aden, 2010)

2.2.2.3. Kalori

Madu merupakan salah satu nutrisi alami sumber energi. Satu

kilogram madu mengandung 3.280 kalori atau setara dengan 50 butir

telur ayam, 5,7 liter susu, 25 buah pisang, 40 buah jeruk, 4 kg

kentang, dan 1,68 kg daging (Suranto, 2007). Setiap 1000 gr madu

mengandung 3.280 kalori. Perlu diketahui juga bahwa kandungan gizi

utama pada madu adalah aneka karbohidrat seperti gula, fruktosa,

sukrosa dan dekstrin karbohidrat (Sakri, 2012).

Page 15: WIMBI

10

Sebagai karbohidrat, madu memiliki nilai gizi untuk persediaan

energi sebesar 64 kalori tiap satu sendok makan, jadi dengan

penggunaan sedikit madu sebagai pemanis makanan dan minuman

dapat memberikan nutrisi sebagai bahan bakar kerja otot (Aden,

2010).

2.2.2.4. Enzim

Kandungan enzim dalam madu terungkap dan bermula dari hasil

disertasi yang diprakarsai oleh Ghothe pada tahun 1913 di Leipzing,

Jerman. Kandungan enzim tersebut adalah lactase, lipase, invertase,

katalase, diastase, oksidase, protease, dan peroksidase (Haviva, 2011).

Kaitannya dengan glukosa, madu memiliki kandungan enzim

anfirtis yang berfungsi dalam membantu mengubah sukrosa menjadi

unsur glukosa dan fruktosa, sehingga mudah diserap dan dicerna oleh

tubuh (Hammad, 2013).

Enzim adalah sejenis protein yang diperlukan untuk

berlangsungnya berbagai proses biokimiawi dalam tubuh. Madu asli

mengandung banyak enzim yang berasal dari tumbuhan dan kelenjar

ludah lebah. Enzim yang terkandung dalam madu asalah invertase,

diastase, katalase, oksidase, peroksidase, dan protease. Enzim

invertase beraal dari kelenjar ludah lebah saat memproses nektar, tetap

sebagian sudah tersedia dalam nektar. Guna enzim ini adalah

memecah surosa menjadi glukosa dan fruktosa. Enzim diastase

berfungsi mengubah zat tepung menjadi dekstrin dan maltosa.

Page 16: WIMBI

11

Kemampuan enzim mengubah zat tepung ini dipengaruhi suhu. Enzim

akan rusak bila madu dipanaskan pada suhu 60-80° C. Enzim katalase

mengubah hidrogen peroksidase yang menimbulkan efek antibakteria

(Suranto, 2007). Enzim oksidase ini yang berperan menjadi pembantu

oksidasi glukosa menjadi asam peroksida. Sedangkan enzim

peroksidase yang melakukan proses oksidasi metabolisme. dan

kesemua zat ini berguna untuk proses metabolisme dalam tubuh

(Rahman, 2013).

2.2.2.5. Asam Amino

Madu adalah makanan yang mengandung aneka zat gizi seperti

karbohidrat, protein, asam amino, vitamin, mineral dan lainnya (Aden,

2010). Madu mengandung asam amino bebas yang membantu

penyembuhan penyakit, dan bahan pembentukan neurotransmitter atau

senyawa yang berperan dalam mengoptimalkanfungsi otak (Rahman,

2013)

Asam amino yang terkandung dalam madu adalah asam amino

esensial yang berperan penting untuk tubuh, seperti proline, tirosin,

fenilalanin, glutamin dan asam aspartat. Sumber asam amino madu

berasal dari kelenjar lebah dan nektar. (Suranto, 2007).

2.2.2.6. Vitamin dan Mineral

Madu kaya akan vitamin A, betakaroten, vitamin B kompleks

(lengkap), vitamin C, D, E, dan K. Penelitian di Universitas Florida

Page 17: WIMBI

12

Departemen Ilmu Makanan dan Nutrisi Manusia menyimpulkan

bahwa madu mengandung banyak nutrisi penting seperti vitamin B6,

riboflavin, thiamin, dan asam pantotenat. Madu mengandung mineral

cukup lengkap namun bervariasi antara 0,01%-0,64%. D. Jarvis

meneliti kandungan mineral madu dan memastikan dari 100% sampel

terdapat zat bsi, kalium, kalsium, magnesium, tembaga, mangan,

natrium dan fosfor. Zat lainnya adalah barium, seng, sulfur, klorin,

yodium, ziconium, gallium, vanadium, cobalt, dan molybdenum.

Sebagian kecil madu ada yang mengandung bismuth, germanium,

lithum, dan emas. Elemen mineral dalam madu merupakan yang

paling lengkap dan tinggi di antara produk organik lainnya. Biasanya

madu yang berwarna gelap lebih kaya akan mineral. Madu multiflora

juga kaya akan mineral (Suranto, 2007).

Garam mineral yang terkandung dalam madu hanyalah 18%

namun berperan sangat besar, yakni mampu menbuat madu memiliki

interaksi alkali yang anti keasaman. Berperan dalam mengobati

berbagai penyakit pencernaan dengan disertai naiknya kadar keasaman

dan luka (Hammad, 2013). Madu juga mengandung vitamin,

khususnya dari kelompok B kompleks yaitu B1, B2, B6, dan B3 yang

komposisinya berubah-ubah sesuai dengan kualitas nektar dan serbuk

sari yang kaya akan vitamin A, vitamin C dan antibiotika. Dan juga

termasuk riboflavin, biotin, asam folat, asam pantotenat, pyro-doxin

dan asam nikotinat (Aden, 2010). Vitamin-vitamin yang terkandung

Page 18: WIMBI

13

dalam madu dapat merangsang tubuh untuk memproduksi protein dan

hormon, serta menjaga tubuh dari berbagai penyakit (Hammad, 2013).

2.2.3. Khasiat Madu

“Dan Tuhanmu mewahyukan kepada lebah: ‘Buatlah sarang-

sarang di bukit-bukit, dipohon-pohon kayu dan di tempat-tempat yang

dibikin manusia. Kemudian makanlah dari tiap-tiap (macam) buah-

buahan dan tempuhlah jalan Tuhanmu yang telah dimudahkan

(bagimu).’ Dari perut lebah itu keluarlah minuman (madu) yang

bermacam-macam warnanya, didalamnya terdapat obat yang

menyembuhkan bagi manusia.” (QS. An-Nahl: 68-69).

Diriwayatkan dari Ibnu Abba Radhallahu anhu; bahwa dia

berkata: Rasulullah saw bersabda, “Penyembuhan itu terletak pada

tiga hal: minum madu, goresan bekam, dan ‘kayy’ (terapi kejut)

dengan panas api. Aku melarang umatku menggunakan kayy (HR Al-

Bukhari). Rasulullah saw menurut hadits yang termaktub dalam kitab

Zaad al-Ma’aad fi Huda Khair al-‘Ibaad meminum madu dicampur

dengan air sebelum sarapan pagi. Alangkah bagusnya kalau madu

diminum sebelum sarapan dengan air zam-zam. Maka hal itu akan

menjadi obat yang komplit, nutrisi yang bermanfaat bagi setiap

penyakit dan penangkal dar setiap wabah (Al-‘Id, 2010).

Beberapa Khasiat madu adalah:

2.2.3.1. Obat berbagai penyakit

Madu telah digunakan sebagai terapi pengobatan alternatif di

Eropa bahkan di Selandia Baru terapi ini dipakai untuk mengobati

Page 19: WIMBI

14

orang yang mempunyai kebiasaan sulit tidur (Aden, 2010). Madu

mengandung glukosa, yang sekarang ini glukosa (dekstrosa) banyak

digunakan dalam medis modern sebagai faktor yang membantu

pengobatan penyakit aliran darah, tekanan stress, pendarahan

(khususnya lambung), infeksi lambung, dan lainnya. Glukosa

dianggap merupakan suplemen yang istimewa bagi sel-sel tubuh.

Glukosa mampu menambah kadar glikogen di dalam hati, sebagai

sumber energi tubuh, dan berguna memperbaiki proses pembangunan

jaringan-jaringan sel dan proses metabolisme. Glukosa juga digunakan

secara luas untuk menambah perlawanan hati terhadap keracunan

(Al-‘Id, 2010).

Madu memiliki kandungan zink yang akan mengaktifkan sel-sel

kekebalan tubuh, yang akan sangat berperan dalam melawan sel-sel

kanker. Selain itu madu juga mengandung zat prostaglandin yang

berperan dalam menjaga tubuh dari berbagai penyakit (Hammad,

2013).

2.2.3.2. Sebagai antibiotik

Madu memiliki efek inhibisi yaitu berfungsi sebagai antibiotik.

Madu bisa membunuh bakteri karena sifatnya asam, selain itu madu

juga efektif menghindari sifat kebal bakteri akibat penggunaan

antibiotik (Aden, 2010). Hasil penelitian Peter C. Molan, peneliti dari

Departemen of Biological Sciences, University of Waikoto, Selandia

Baru, menyatakan bahwa madu mengandung zat antimikroba yang

dapat menghambat penyakit (Aden, 2010).

Page 20: WIMBI

15

1. Efek osmotik

Madu terdiri dari campuran 84% gula dengan kadar air

sekitar 15-20% sehingga sangat tinggi kadar gulanya. Sedikitnya

kandungan air dan interaksi air dengan gula tersebut akan

membuat bakteri tak dapat hidup. Tidak ada bakteri yang mampu

hidup pada kadar air 17%. Berdasarkan efek osmotik ini,

seharusnya madu yang diencerkan hingga kadar gulanya menurun

akan mengurangi efek antibakteri. Namun kenyataannya, ketika

madu dioleskan ke permukaan luka yang basah dan tercempur

dengan cairan luka, efek antibakterinya tidak hilang (Suranto,

20007).

2. Aktivitas hidrogen peroksida

Selain efek osmotik, madu mengandung zat lain yang dapat

membunuh bakteri yaitu hidrogen peroksida. Dulu hidrogen

peroksida dikenal sebagai zat inhibin. Bila madu bereaksi kembali

dengan air maka produksi hidrogen peroksida akan meningkat

lagi. Konsentrasi hidrogen peroksida pada madu sekitar 1 mmol/l,

1000 kali lebih kecil jumlahnya daripada larutan hidrogen

peroksida 3% yang dipakai sebagai antiseptik (Suranto, 2007).

3. Sifat asam madu

Ciri khas madu yang lain adalah bersifat asam dengan PH

antara 3,2 – 4,5, cukup rendah untuk menghambat pertumbuhan

Page 21: WIMBI

16

bakteri yang berkembang biak rata-rata pada PH 7,2 – 7,4

(Suranto, 2007).

4. Aktivitas fagositosis dan meningkatkan limfosit

Fagosit adalah mekanisme membunuh kuman oleh sel yang

disebut fagosit, sedangkan limfosit adalah sel darah putih yang

besar perannya dalam mengusir kuman. Penelitian terbaru

memperlihatkan madu dapat meningkatkan pembelahan sel

limfosit, artinya turut memperbanyak pasukan sel darah putih

tubuh. Selain itu madu juga meningkatkan produksi sel monosit

yang dapat mengeluarkan sitokin, TNF-alfa, IL-1, dan IL-6 yang

mengaktifkan daya tahan tubuh terhadap infeksi. Kandungan

glukosa dan keasaman madu juga secara sinergis ikut membantu

sel fagosit dalam menghancurkan bakteri. Pada dasarnya, semua

madu asli punya sifat antibakteri karena kadar gulanya yang

tinggi (Suranto, 2007).

2.2.3.3. Sumber energi

Madu sangat mudah dicerna, hingga dengan mudah tubuh

memperoleh vitamin dan mineral yang penting selama masa

penyembuhan. Madu mengandung gula; glukosa, fruktosa, dan

sukrosa. Oleh karena itu, sangat cepat diserap oleh aliran darah,

memberikan energi instan dan meningkatkan stamina. Bahkan dalam

jumlah kecil peningkatan energi karena kandungan kalori yang tinggi,

Page 22: WIMBI

17

sehingga menjadi obat yang paling efektif untuk kelelahan (Aden,

2010).

2.2.3.4. Membantu fungsi otak dan pembuluh darah

Madu lebih cepat berdifusi melalui darah, jika dicampur dengan

air hangat, madu dapat berdifusi kedalam darah dalam waktu 7 menit.

Molekul gula bebasnya membuat otak berfungsi lebih baik karena

otak merupakan pengonsumsi gula terbesar. Madu juga menyediakan

energi yang dibutuhkan untuk pembentukan darah, dan membantu

pembersihan darah. Madu berpengaruh positif dalam membantu dan

mengatur peredaran darah. Madu juga berfungsi sebagai pelindung

terhadap masalah pembuluh kapiler dan arteriosklerosis (Aden, 2010).

2.2.3.5. Sumber Antioksidan

Madu memiiki kandungan antioksidan yang sangat tinggi,

hingga madu memiliki kemampuan luar biasa dalam mencegah

tekanan dioksida, dan madu efektif dalam menstabilkan tekanan darah

serta meningkatkan presentasi hemoglobin dalam darah (Hammad,

2013). National honey board 2005 mengungkapkan kelebihan madu

sebagai sumber antioksidan. Penelitian menunjukkan madu kaya akan

antioksidan. Jumlah antioksidannya amat tergantung dari sumber

nektarnya (Suranto, 2007).

Madu dapat digunakan sebagai pengobatan alternatif untuk

penyakit DM. Selain madu terbukti efektif menurunkan kadar glukosa

darah pada tikus diabetes, madu juga mengandung vitamin A, C, E,

Page 23: WIMBI

18

asam organik, enzim, fenol dan flavonoid yang berfungsi sebagai

antioksidan serta penangkap radikal bebas (Astarika, 2011). Dalam

sebuah penelitian lain menyatakan bahwa zat-zat antioksidan phenolic

yang terdapat dalam madu lebih efektif dan dapat menambah

perlawanan tubuh terhadap stres oksidatif (Al-‘Id, 2010).

Madu dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh terhadap

berbagai penyakit, karena madu akan meningkatkan kadar antioksidan

dalam tubuh, dimana bisa memperkecil ancaman berbagai penyakit

seperti kanker, jantung, gangguan otak dan paru-paru (Hammad,

2013)

2.2.4. Dosis Madu

Pada penelitian sebelumnya, di ketahui dosis madu yang

digunakan untuk manusia adalah 30 gram dan 50 gram, yang

kemudian di konversikan menjadi dosis madu yang digunakan untuk

tikus adalah 0,54 ml dan 0,9 ml terbukti dapat menurunkan kadar

glukosa darah secara signifikan (Astarika, 2011).

Pemberian madu pada orang dewasa, 2-3 sendok makan dalam 2

kali sehari, dengan dosis 30 gram, cukup memadai untuk menjaga

stamina dan kesehatan tubuh. Namun untuk pengobatan dan

penyembuhan, madu dikonsumsi berupa larutan di dalam air karena

akan mempermudah penyerapannya di dalam tubuh (Sakri, 2012).

Yoirish menyarankan madu sebaiknya diminum dengan

campuran air agar lebih mudah dicerna dan mencapai peredaran darah,

ke jaringan, dan sel tubuh (Suranto, 2007).

Page 24: WIMBI

19

2.3. Alloxan

2.3.1. Definisi

Alloxan memiliki rumus kimia C4H2N2O4 pertama kali

ditemukan oleh Von Liebig dan Wohler pada tahun 1828, dimana

alloxan merupakan penggabungan dua kata yaitu Allantoin (salah satu

produk asam urat) dan Oxaluric yakni hasil penurunan dari asam

oksalat dan urea yang ditemukan dalam urin (Rohilla dan Ali, 2012).

Allaoxan adalah senyawa kimia diabetogenik yang paling menonjol

dalam penelitian diabetes eksperimental. Alloxan adalah analog

glukosa beracun yang akan menumpuk di sel beta pankreas melalui

transporter glukosa GLUT2 (Lenzen, 2008).

2.3.2. Dosis

Dosis alloxan yang diperlukan untuk induksi diabetes adalah

tergantung dari spesies hewan uji, rute administrasi,dan status gizinya.

alloxan telah terbukti tidak beracun untuk sel beta manusia walau

dengan dosis yang tinggi. hal ini dikarenakan adanya mekanisme

penyerapan glukosa yang berbeda-beda pada manusia (Rohila dan Ali,

2012). Pemberian alloxan dapat dilakukan secara intravena, dimana

zat yang disuntikan dapat diabsorbsi seluruhnya. Namun dapat pula

diberikan secara intraperitoneal dan subkutan dengan dosis 2-3 kali

dari dosis intravena. Peningkatan glukosa darah tikus >300 mg/dl

terjadi pada induksi alloxan dosis 150 mg/kgBB secara

intraperitoneal, selama 7 hari (Daisy, dkk ,2009). Konsentrasi glukosa

darah lebih dari 200 mg/dl adalah dasar bahwa tikus dikatakan

Page 25: WIMBI

20

mengalami DM (Uray, 2009). Oleh karena itu, pada penelitian ini

menggunakan alloxan dosis 150 mg/kgBB untuk menginduksi tikus

menjadi diabetes.

2.3.3. Mekanisme

Beberapa penelitian telah menunjukan bahwa alloxan

membangkitkan peningkatan sekresi insulin secara mendadak baik

dengan atau tidaknya glukosa yang muncul setelah pemberian alloxan.

Terdapat beberapa tahapan induksi diabetes oleh alloxan,pertama

adalah tahapan yang muncul dalam menit pertama yaitu adanya fase

hipoglikemik sementara, dan berlangsung maksimal selama 30 hari.

Hal ini diakibatkan adanya stimulasi sementara dalam sekresi insulin

karena peningkatkan sementara ketersediaan ATP, hingga terjadi

pemghambatan glukosa fosforilasi melalui penghambatan

glukokinase. Fase kedua adalah fase hiperglikemik sementara disertai

penurunan konsentrasi insulin plasma. Fase ini muncul satu jam

setelah penginduksian alloxan, dan berlangsung 2-4 jam. Ini adalah

fase hiperglikemik pertama setelah sel beta pancreas kontak dengan

toxin alloxan. Kemudian fase ketiga yaitu fase hipoglikemik yang

yang muncul 4-8 jam setelah induksi alloxan dan berlangsung selama

beberapa jam (Rohilla dan Ali, 2012).

Alloxan memiliki dua efek patologis yang berbeda yaitu selektif

menghambat sekresi imsulin yang diinduksi glukosa melalui

penghambatan spesifik glukokinase, dan sebagai sensor glukosa dari

sel beta yang menyebabkan keadaan insulin menginduksi

Page 26: WIMBI

21

pembentukanROS mengakibatkan nekrosis selektif sel beta pankreas.

Alloxan merupakan senyawa kimia yang tidak stabil dengan bentuk

menyerupai molekul glukosa. Baik alloxan maupun glukosa bersifat

hidrofilik dan tidak menembus lapisan ganda lipid dari membran

plasma. Melalui transporter glukosa yaitu GLUT2 menyebabkan

terjadinya akumulasi alloxan yang bersifat toksik selektif pada sel beta

pankreas. Alloxan tidak menghambat fungsi transporter, oleh karena

itu dapat memasuki sel beta secara terbatas (Lenzen,2008).

Efek diabetogenik alloxan bersifat antagonis terhadap

glutathione (GSH) yang bereaksi dengan gugus sulfhydryl (SH).

Alloxan menyebabkan berkurangnya granula – granula pembawa

insulin di dalam sel beta pankreasakibat dari substansi esensial di

dalam sel beta pankreas. Alloxan tidak berpengaruh pada sekresi

glukagon. Efek ini spesifik untuk sel beta pankreas sehingga alloxan

dengan konsentrasi tinggi tidak berpengaruh terhadap jaringan lain.

Aksi toksik alloxan pada sel beta diinisiasi oleh radikal bebas yang

dibentuk oleh reaksi redoks. Alloxan dan produk reduksinya, asam

dialurik, membentuk siklus redoks dengan formasi radikal

superoksida. Radikal ini mengalami dismutasi menjadi hidrogen

peroksida. Radikal hidroksil dengan kereaktifan yang tinggi dibentuk

oleh reaksi Fenton. Mekanisme lain yang di laporkan adalah adanya

ROS yang menyebabkan terjadinya fragmentasi DNA pada sel-sel

beta pankreas, sehingga terjadi kerusakan DNA islet pankreas. Aksi

radikal bebas dengan rangsangan tinggi meningkatkan konsentrasi

kalsium sitosol yg menyebabkan destruksi cepat sel beta (Rohilla dan

Page 27: WIMBI

22

Ali, 2012).Penelitian lain menyebutkan bahwa peningkatan kadar

glukosa darah pada pemberian alloxan disebabkan oleh dua proses

yaitu terbentuknya radikal bebas dan kerusakan permeabilitas

membran sel sehingga terjadi kerusakan sel beta pankreas yang

berfungsi mensekresi insulin (Yuriska dan Rahardja, 2009).

2.4. Hubungan Madu terhadap kadar malondialdehid (MDA) plasma darah

Kehidupan manusia yang makin sibuk, sempitnya waktu untuk

mengonsumsi sumber antioksidan (buah-buahan dan sayur), tingginya tingkat

polusi dan stress meningkatkan kadar radikal bebas dalam tubuh kita. Radikal

bebas banyak berefek buruk karena sifatnya yang tidak stabil, seperti beraksi

dengan jaringan tubuh sehingga mencetuskan berbagai penyakit kronis dari

alergi, radang, penyakit koroner, hingga kanker (Suranto, 2007). Target

utama radikal bebas adalah protein, asam lemak tak jenuh dan lipoprotein,

serta unsur DNA termasuk karbohidrat. Yang paling rentan adalah asam

lemak tak jenuh. Berbagai hal yang mungkin terjadi akibat radikal bebas

adalah gangguan fungsi sel, kerusakan struktur sel, molekul termodifikasi

yang tidak dapat dikenali oleh system imun, dan bahkan mutasi. Gangguan ini

dapat memicu timbulnya berbagai penyakit, penyakit autoimun, penyakit

degenerative hingga kanker (Winarsi, 2007).

Malondialdehida adalah produk akhir dari oksidasi lipid. Tingginya

kadar MDA dipengaruhi oleh kadar peroksidasi lipid, yang secara tidak

langsung juga menunjukkan tingginya jumlah radikal bebas (Darwadi, dkk,

2013). Peroksidasi lipid merupakan rusaknya asam lemak tak jenuh berantai

Page 28: WIMBI

23

panjang (Polyunsaturated Fatty Acid) oleh reactive oxygen species (ROS)

dalam peristiwa stres oksidatif. ROS adalah bagian dari radikal bebas yang

merupakan produk dari metabolisme sel normal (Yustika, dkk, 2013). Radikal

bebas dapat menimbulkan perubahan biokimiawi dan merusak beberapa

komponen sel hidup seperti protein, lipid, karbohidtrat, dan nukleat membran

sel yang terdiri dari komponen-komponen lipid. Terutama terhadap

komponen lipid, radikal bebas dapat menimbulkan reaksi peroksidasi lipid

yang produk akhirnya adalah MDA (Darwadi, dkk, 2013).

Madu memiiki kandungan antioksidan yang sangat tinggi, hingga madu

memiliki kemampuan luar biasa dalam mencegah tekanan dioksida, dan madu

efektif dalam menstabilkan tekanan darah serta meningkatkan presentasi

hemoglobin dalam darah (Hammad, 2013). Madu memiliki kandungan asam

phenolic dan flavonoid yang berefek sebagai antioksidan dan dapat

memperbaiki stress oksidatif pada saluran pencernaan, hati, pankreas, ginjal,

dan plasma. Madu mengurangi efek ROS intraselular dan memperbaiki GSH

intraselular dengan cara menghasilkan aktivitas kuat yang berlawanan dengan

cumoxyl lipophilic dan cumoperoxyl radicals. Madu juga mampu

menghambat proses oksidasi dari membran sel dan mencegah kerusakan sel

(Erejuwa, dkk, 2012).Penelitian lain mengatakan madu dapat meningkatkan

sistem kekebalan tubuh terhadap berbagai penyakit, karena madu akan

meningkatkan kadar antioksidan dalam tubuh, dimana bisa memperkecil

ancaman berbagai penyakit seperti kanker, jantung, gangguan otak dan paru-

paru (Hammad, 2013)

Page 29: WIMBI

24

Madu dapat digunakan sebagai pengobatan alternatif untuk penyakit

DM. Selain madu terbukti efektif menurunkan kadar glukosa darah pada tikus

diabetes, madu juga mengandung vitamin A, C, E, asam organik, enzim, fenol

dan flavonoid yang berfungsi sebagai antioksidan serta penangkap radikal

bebas. Mekanisme penurunan kadar glukosa darah ini disebaban oleh

aktivitas antioksidan dan kepekaan insulin. Fungsi dari antioksidan sendiri

untuk melawan radikal bebas dan stres oksidatif yang disebabkan oleh

hiperglikemi, dengan cara memberikan satu atom H sehingga mengubah

radikal bebas menjadi senyawa yang netral dan bersifat tidak merusak

(Astarika, 2011). Dalam sebuah penelitian lain menyatakan bahwa zat-zat

antioksidan phenolic yang terdapat dalam madu lebih efektif dan dapat

menambah perlawanan tubuh terhadap stress oksidatif (Al-‘Id, 2010).

Flavonoid merupakan salah satu senyawa polifenol yang mampu

menghambat reaksi oksidasi dengan menyumbangkan satu elektron pada

elektron tidak berpasangan dalam radikal bebas sehingga banyaknya radikal

bebas menjadi berkurang, mekanisme ini disebut sebagai mekanisme

penangkapan radikal. Secara in vitro, flavonoid merupakan inhibitor yang

kuat terhadap peroksidasi lipid, sebagai penangkap spesies oksigen atau

nitrogen yang reaktif, dan juga mampu menghambat aktivitas enzim

lipooksigenase dan siklooksigenase (Fidzaro, 2010).

Senyawa polifenol terutama flavanoid diduga berperan dalam

penghambatan peroksidasi lipid karena senyawa tersebut memiliki

kemampuan menangkap radikal bebas. Flavonoid mendonasikan sebuah atom

Page 30: WIMBI

25

(H) dari gugus hidroksil (OH) fenolik pada saat bereaksi dengan radikal bebas

(Shofia, dkk, 2013).

Gambar 2.1. Reaksi scavenging radikal bebas oleh flavonoid (Shofia, dkk, 2013).

Kemampuan flavonoid sebagai antioksidan disebabkan karena

flavonoid bertindak sebagai scavenger radikal bebas. Berdasarkan struktur

kimia flavonoid sebagai scavenger radikal bebas. Terjadi abstraksi atom

hidrogen sebagai radikal bebas (R·) sehingga dapat menghasilkan radikal

fenoksil flavonoid (FIO·) yang memiliki reaktifitas lebih rendah. Radikal

fenoksil flavonoid (FIO·) dapat diserang kembali sehingga terbentuk fenoksil

flavonoid (FIO·) kedua. Radikal fenoksil flavonoid (FIO·) memiliki ikatan

rangkap terkonjugasi sehingga dapat menstabilkan strukturnya dengan

delokalisasi elektron ataupun resonansi untuk menghilangkan efek radikal

bebas (Shofia, dkk, 2013).

Khasiat setiap madu bisa saja berbeda, namun semuanya mengandung

antioksidan. Antioksidan fenolat dalam madu memiliki daya aktif tinggi serta

bisa meningkatkan perlawanan tubuh terhadap tekanan oksidasi (stres

Page 31: WIMBI

26

oksidatif). Madu juga mengandung nutraceuticals yang efektif dalam

menghilangkan radikal bebas dari tubuh manusia sehingga dapat

meminimalisir pengaruh buruk radikal bebas. Kandungan antioksidan ini juga

memberikan manfaat kecantikan dan kesehatan kulit (Sakri, 2012).

Dalam sebuah penelitian terbaru yang digelar di Perancis, beberapa

ekor tikus yang diberi makanan mengandung karbohidrat dalam bentuk

gandum atau campuran fruktosa dengan glukosa, atau diberi makanan yang

mengandung madu memiliki tingkat antioksidan yang lebih tinggi (seperti

alfa-tokoferol dan lain-lain) dan jantungnya lebih sedikit teroksidasi lemak

(Al-‘Id, 2010).Orang-orang yang mengonsumsi madu mempunyai kadar

antioksidan tubuh yang meningkat. Meskipun demikian, kadar antioksidan

madu memang tidak bisa menandingi sayur dan buah yang kaya antioksidan.

Namun, penggunaan madu sebagai pengganti gula tetap memberikan efek

yang lebih baik, yaitu bertambahnya antioksidan (Gross, dkk dalam Suranto,

2007).

Antioksidan merupakan zat yang dapat menetralisir radikal bebas,

hingga atom dan elektron yang tak berpasangan mendapat pasangan elektron

dan menjadi stabil. Dalam Proses melumpuhkan radikal bebas, peran

antioksidan sangat sistematis. Pertama, vitamin E memulai kerjanya, yaitu

menangkap/melucuti (scavenging) radikal bebas. Sayangnya dalam pekerjaan

ini, vitamin E tersebut berubah menjadi radikal bebas juga (radikal bebas

sekunser), sehingga membutuhkan bantuan dari vitamin C. Selanjutnya

setelah vitamin C berhasil mengubah vitamin E, maka vitamin C akan

berubah menjadi radikal bebas dan membutuhkan senyawa glutation, Asam

Lipoat dan beta karoten. Disamping berbagai vitamin yang dijelaskan diatas,

Page 32: WIMBI

27

dalam pekerjaan ini, proses perang antara radikal bebas dan antioksidan

banyak dibantu oleh mineral antioksidan (trace mineral) seperti tembaga,

seng, mangan, dan selenium, sedangkan koenzim Q, glutation, melatonin

adalah antioksidan endogen yang diproduksi dalam tubuh kita (Tapan, 2005).

Bahkan bersama dengan kadar air madu benar-benar berisi semua yang

kita butuhkan untuk mendukung kesehatan tubuh kita. Sebagaimana ilmu

pengetahuan dan penelitian kesehatan yang diketahui saat ini, mengkonsumsi

makanan yang kaya antioksidan meningkatkan perlindungan dan membantu

dalam pencegahan penyakit kronis (Aden, 2010).

2.5. Faktor yang mempengaruhi peningkatan kadar MDA

2.5.1. Penyakit metabolisme

Radikal bebas dapat meningkat pada keadaan iskemia, reaksi

inflamasi, dan penyakit neuro-degeneratif. Radikal bebas bisa

terbentuk melalui proses metabolisme makanan dalam menghasilkan

energi. Dalam proses metabolisme ini sering terjadi kebocoran

elektron, sehingga mudah sekali terbentuknya radikal bebas, seperti

anion superoksida, hidroksil, dan lain-lain. Radikal bebas juga

terbentuk dari senyawa yang sebenarnya bukan radikal bebas, tapi

mudah berubah menjadi radikal bebas, misalnya hydrogen peroksida,

ozon (Winarsi, 2007).

Peristiwa inflamasi menggambarkan peran neutrofil

meningkatkan enzim NaDPH oksidase dan mieloperoksidase sehingga

di hasilkan oksigen radikal, yang mengakibatkan produksi radikal

Page 33: WIMBI

28

bebas meningkat. Kondisi hiperglikemia pada penderita DM,

meningkatkan produksi superoksid dan peningkatan LDL teroksidasi

pada sel endotel. Stres mekanik pada hipertensi akan menginduksi

translokasi p47 phox dan kemudian terjadi aktifasi NADPH oksidase.

Aktifasi reseptor AT1 oleh angiotensin II juga mengakibatkan

teraktifasinya NADPH oksidase dan superoksid juga diproduksi akibat

aktifasi oleh 12-LO (lipooksigenase) dalam VSMCs (vasculer smooth

muscle cells).Stres oksidatif yang meningkat ini, menyebabkan

terjadinya ketidakseimbangan antara produk radikal bebas dengan

antioksidan tubuh dan adanya peningkatan produksi MDA dalam

membran eritrosit sebagai peroksida lipid (Young dan Woodside,

2003).

2.5.2. Radikal Bebas

ROS atau radikal bebas terbentuk didalam tubuh, dan dipicu

oleh berbagai macam faktor.Radiasi ionisasi juga dapat menyebabkan

terbentuknya radikal bebas baik secara langsung atau akibat cedera sel

dan peradangan.Penumpukan radikal bebas dapat pula disebakan agen

infeksius dan hipoksia.Kurangnya oksigen selama periode penurunan

aliran darah menyebabkan cedera atau kematian sel. Bila radikal bebas

disebarkan ke daerah yang mengalami inflamasi, akumulasi radikal

bebas ini dapat menyebabkan cedera serius akibat perfusi dan

memperburuk kerusakan jaringan. Radikal bebas juga di produksi

akibat terpajan asap rokok dan pestisida (Corwin, 2009).

Page 34: WIMBI

Madu

Vitamin A,C,E, asam organic, enzim, fenol, phenolic dan

flavonoid

Mineral

Alloxan

29

Radiasi seperti sinar ultraviolet, sinar-X, sinar gamma dari

bahan radioaktif dapat memecah ikatan antara atom sehingga terjadi

berbagai radikal dengan elektron tunggal yang siap menimbulkan

reaksi kerusakan berantai.Berbagai jenis keracunan kimai

mengakibatkan terbentuknya radikal bebas.Peristiwa keracunan bahan

bahan kimia dan obat-obatan sesungguhnya disebabkan oleh

perubahan menjadi radikal bebas atau efeknya dalam membentuk

radikal bebas (Youngson, 2005).

Malondialdehid dalam sel dihasilkan dari proses peroksidasi

lipid oleh radikal bebas (ROS) dan biosintesis prostalgadin.

Meningkatnya kadar malondialdehid dipengaruhi oleh peningkatan

produksi ROS sehingga MDA digunakan sebagai salah satu marker

untuk mengetahui stress oksidatif dalam sel (Shofia, dkk, 2013).

2.6. Kerangka Teori

Page 35: WIMBI

Madu Kadar MDA

30

2.7. Kerangka Konsep

Page 36: WIMBI

31

2.8. Hipotesis

Ada pengaruh pemberian madu terhadap kadarmalondiaaldehid

(MDA) pada tikus putih yang diinduksi Alloxan.

Page 37: WIMBI

BAB III

METODE PENELITIAN

3.1. Jenis Penelitian

Jenis penelitian yang dilakukan merupakan penelitian eksperimental

dengan menggunakan rancangan penelitian “Post test only Randomized

Control Group Design”.

3.2. Variabel dan Definisi Operasional

3.2.1. Variabel Penelitian

3.2.1.1. Variabel bebas :

Variabel bebas adalah Madu

3.2.1.2. Variabel tergantung :

Variabel tergantung adalah gambaran kerusakan histopatologi

alveolus tikus

3.2.2. Definisi operasional

3.2.2.1. Madu

Madu yang digunakan dalam penelitian ini adalah

madu kelengkeng yang merupakan produk kemasan yang

diperoleh dari Peternakan Madu di Gringsing, Batang, Jawa

Tengah. Diberikan peroral 1 kali sehari sebelum makan

dalam bentuk sediaan cair dengan dosis 0,54 ml/ekor/hari dan

dosis 0,9 ml/ekor/hari.

Parameter : ml

Skala : Rasio

32

Page 38: WIMBI

33

3.2.2.2. Gambaran Histopatologi Alveolus

Gambaran histopatologi alveolus adalah gambaran

kerusakan secara histologi dari alveolus yang diukur dengan

cara pembuatan preparat histologi dengan pewarnaan

Hematoksilin Eosin. Kerusakan alveolus dilihat menurut

jumlah alveolus per lapangan pandang yang mengalami

dinding oedem yaitu berupa dinding alveolus yang berlapis

dengan terdapat infiltrat di dalamnya.

Skala : Rasio

3.3. Populasi dan Sampel

3.3.1. Populasi

Populasi yang digunakan adalah semua tikus putih jantan Galur

Wistar yang terdapat pada Laboratorium Gizi Pusat Antar Universitas

(PAU) Universitas Gajah Mada pada saat penelitian.

3.3.2. Sampel

Sampel yang di gunakan adalah sampel yang memenuhi kriteria

inklusi dibawah ini:

3.3.2.1. Inklusi

Tikus yang memenuhi kriteria inklusi sebagai berikut:

1. Umur tikus : 2 – 3 bulan

2. Tikus jantan

3. Sehat pada penampilan luar :

a. Tidak ada luka maupun cacat

Page 39: WIMBI

34

b. Aktif (banyak gerak)

c. Makan dan minum normal

d. Berat badan antara 200 – 300 gram

3.3.2.2. Besar Sampel

Sampel penelitian dibagi 3 kelompok. Tiap kelompok

minimal 5 ekor sesuai dengan kriteria WHO (sesuai besar

sampel tiap kelompok menurut WHO minimal adalah 5

ekor). Penelitian ini dilakukan pada 3 kelompok perlakuan,

masing-masing kelompok terdiri dari 6 ekor sehingga jumlah

sampel total adalah 18 ekor.

3.3.2.3. Cara Sampling

Pembagian tikus dilakukan secara random sederhana

menjadi 3 kelompok penelitian, dengan cara memberi nomor

pada ekor tikus kemudian pengambilan nomor melalui lotre.

3.4. Instrumen dan Bahan Penelitian

3.4.1. Instrumen

3.4.1.1. Kandang hewan coba (bak plastik)

3.4.1.2. Kandang paparan asap rokok

3.4.1.3. Tempat minum

3.4.1.4. Tempat makan

3.4.1.5. Pipet ukur tetes madu

3.4.1.6. Sonde oral

3.4.1.7. Timbangan tikus

Page 40: WIMBI

35

3.4.1.8. Perangkat pembuatan sediaan histopatologi (rotary

microtom)

3.4.1.9. Tabung untuk menampung organ yang akan difiksasi dalam

formalin.

3.4.1.10. Pencetak blok jaringan.

3.4.1.11. Deck glass dan Objek glass.

3.4.1.12. Label untuk identitas preparat.

3.4.1.13. Oven.

3.4.1.14. Lampu spirtus.

3.4.1.15. Spuit injeksi.

3.4.1.16. Jarum suntik.

3.4.1.17. Mikroskop.

3.4.1.18. Optilab

3.4.1.19. Sarung tangan

3.4.2. Bahan Penelitian

3.4.2.1. Bahan – Bahan Untuk Pemeliharaan Hewan Coba

3.4.2.1.1. Aquades

3.4.2.1.2. Pakan pelet

3.4.2.2. Bahan – bahan untuk perlakuan pada tikus

3.4.2.2.1. Madu dosis 0,54 ml/ekor/hari untuk kelompok B

dan dosis 0,9 ml/ekor/hari untuk kelompok C

yang masing-masing dilarutkan dalam aquades

sampai 2 ml.

Page 41: WIMBI

36

3.4.2.2.2. Rokok kretek filter

3.4.2.3. Bahan – Bahan Untuk Pemeriksaan Histopatologi Alveolus

pada Tikus

3.4.2.3.1. Hematoksilin Eosin

3.4.2.3.2. Fomalin, Aceton, Parafin cair, dan Balsem kanada

3.4.2.3.3. Larutan Zouter 70% yang dibuat dengan campuran

Alkohol 100%

3.4.2.3.4. Alkohol 70%, 85%, 96%, 100%

3.4.2.3.5. Karbol-xylol, xylol lilin dan xylol pembersih

3.4.2.3.6. Aquadest

3.4.2.3.7. Hematoksilin Eosin dan minyak emersi

3.5. Cara Penelitian

3.5.1. Cara Penentuan dosis Madu

3.5.1.1. Sediaan madu

Madu Tersedia dalam bentuk aslinya yaitu cairan kental.

3.5.1.2. Dosis madu untuk manusia

Dosis madu untuk manusia yang dianjurkan 30 gram/hari dan

50 gram/hari (Fajrillah, 2014).

3.5.1.3. Dosis madu untuk setiap tikus

Berdasarkan penelitian sebelumnya, dosis yang digunakan

adalah dosis 30 gram/hari dan 50 gram/hari.

(Dosis pertama)

Page 42: WIMBI

37

Angka konversi dosis obat untuk tikus (200g) = 0,018

Dosis madu pada tikus dengan BB 200 g

Dosis madu untuk manusia x nilai konversi

= 0,018 x (dosis manusia) ml

Dosis 1 ml = 0,018 x 30 gram = 0,54 g/hari

1g = 1 ml

0,54 g madu = 0,54 ml madu

(Dosis kedua)

Angka konversi dosis obat untuk tikus (200g) = 0,018

Dosis madu pada tikus dengan BB 200g

Dosis madu untuk manusia x nilai konversi

= 0,018 x ( dosis manusia) ml

Dosis 1ml = 0,018 x 50 gram = 0,9 g/hari

1 g = 1 ml

0,9 g madu = 0,9 ml madu

Dosis dilarutkan dengan aquades.

Jadi, dosis pertama yang diberikan yaitu 0,54 ml/ekor/hari

dilarutkan dalam aquades sampai 2 ml dan dosis kedua

diberikan yaitu 0,9 ml/ekor/hari dilarutkan dalam aquades

sampai 2 ml.

3.5.2. Paparan Asap Rokok

Tikus mendapat paparan asap rokok 3 kali sehari (pagi, siang

dan sore) selama 14 hari dengan menggunakan satu batang rokok per

Page 43: WIMBI

38

kelompok per kali paparan. Rokok yang digunakan dalam penelitian

ini adalah rokok kretek filter. Rokok yang dibakar kemudian

diletakkan pada ujung spuit tanpa jarum. Rokok tersebut dimasukkan

pada lubang kandang paparan yang berukuran 45 x 29 x 33 cm. Untuk

mempertahankan agar rokok tetap menyala spuit dipompa berulang

kali. Lama paparan adalah satu rokok dibakar sampai habis dalam satu

kali perlakuan. Kandang paparan dibuat tertutup tanpa ventilasi agar

asap rokok dapat terhirup maksimal tanpa ada yang keluar. Setelah

satu rokok habis terbakar kemudian atap kandang dibuka agar

ventilasi udara tetap terjaga (Kurniawan, 2011).

3.5.3. Cara Penelitian

3.5.3.1. Tikus putih jantan galur wistar sebanyak 18 ekor dengan

umur 2 bulan dan berat badan 200-300 gram diperoleh secara

acak dari Laboratorium Gizi PAU UGM.

3.5.3.2. Pada hewan coba dilakukan adaptasi selama 3 hari.

Pemberian minum secara ad libitium. Hewan coba

ditempatkan pada kandang tersediri.

3.5.3.3. Tikus dikelompokan secara random menjadi 3 kelompok,

kelompok A, kelompok B, kelompok C.

3.5.3.4. Semua tikus diberi pakan standar

3.5.3.5. Cairan madu disiapkan dalam dosis 0,54 ml/ekor/hari dan

dosis 0,9 ml/ekor/hari. Kemudian disimpan dalam tempat

yang sejuk.

Page 44: WIMBI

39

3.5.3.6. Rokok kretek filter disiapkan. Kemudian disimpan dalam

tempat yang sejuk.

3.5.3.7. Pemberian 3 perlakuan berbeda secara berurutan pada 18

ekor tikus yang masing-masing kelompok terdiri dari 6 ekor

tikus.

Kelompok A, kelompok kontrol negatif, yaitu kelompok

paparan asap rokok, 6 ekor tikus yang telah diberi pakan

standar secara oral kemudian diberi paparan asap rokok

setelah adaptasi selama 3 hari. Selanjutnya kelompok A tidak

diberi perlakuan tetapi diberi pakan standar dan minum ad

libitum. Kemudian setelah 18 hari dibuat preparat alveolus

dan diamati di bawah mikroskop.

Kelompok B, kelompok perlakuan pemberian madu,

kelompok perlakuan pemberian madu, 6 ekor tikus yang

diberi pakan standar secara oral kemudian diberi paparan

asap rokok 3 kali sehari pada pagi, siang dan sore, sekali

paparan 1 batang rokok ditambah madu dengan dosis 0,54

mg/ekor/hari secara oral setelah adaptasi selama 3 hari.

Kemudian setelah 18 hari dibuat preparat alveolus dan

diamati di bawah mikroskop

Kelompok C, kelompok perlakuan pemberian madu, 6 ekor

tikus yang diberi pakan standar secara oral kemudian diberi

paparan asap rokok 3 kali sehari pada pagi, siang dan sore,

sekali paparan 1 batang rokok dan madu dengan dosis 0,9

mg/ekor/hari secara oral setelah adaptasi selama 3 hari.

Page 45: WIMBI

40

Kemudian setelah 18 hari dibuat preparat alveolus dan

diamati di bawah mikroskop.

3.6. Alur Kerja Penelitian

Tikus Jantan Galur Wistar 18 ekor

Adaptasi selama 3 hari

Pengelompokan secara random (3 kelompok)

Kelompok C(6 ekor, pakan standar + asap rokok + madu

dosis 0,9 ml/ekor/hari +

aquades ad 2cc)

Puasa makan ± 12 jam

Pengambilan preparat alveolus

Kelompok B(6 ekor, pakan standar + asap rokok + madu

dosis 0,54 ml/ekor/hari +

aquades ad 2cc)

Kelompok A(6 ekor,

pakan standar + asap rokok + aquades ad

2cc)

Pengamatan di bawah mikroskop

Page 46: WIMBI

41

3.7. Tempat dan Waktu

Penelitian dilaksanakan di Laboratorium Pangan dan Gizi PAU UGM

sebagai tempat pemelihara tikus, pembuatan dan pemeriksaan preparat

alveolus dilaksanakan di Laboratorium Patologi Anatomi FK UGM.

Pemeriksaan ini dilakukan pada tanggal 1 November sampai dengan 30

November 2014.

3.8. Analisis Hasil

Hasil penelitian berupa data persentase kerusakan alveolus pada tikus

yang dipapar asap rokok. Uji yang digunakan adalah uji One way anova, yang

sebelumnya dilakukan uji deskriptif untuk mengetahui nilai mean dan standar

deviasi. Kemudian dilakukan uji normalitas dan homogenitas dan didapatkan

distribusi data yang normal dan homogen.Setelah syarat untuk uji one way

anova terpenuhi, maka dilakukan uji one way anova dan didapatkan nilai p <

0,05. Kemudian dilanjutkan dengan uji Post Hoc.

Page 47: WIMBI

42

Page 48: WIMBI

BAB IV

HASIL DAN PEMBAHASAN

4.1. Hasil Penelitian

Penelitian ini dilakukan pada tanggal 29 Oktober 2013 sampai tanggal

23 November 2013, di Laboratorium Pangan dan Gizi PAU UGM.Subjek

penelitian yang digunakan adalah 18 ekor tikus putih jantan Galur Wistar,

dengan usia 2 bulan dan berat badan rata-rata 200 gram. Kemudian dibagi

menjadi 3 kelompok yang keseluruhannya diinduksi alloxan, kelompok A

adalah kelompok kontrol negatif, tidak diberikan perlakuan madu, kelompok

B, adalah kelompok yang diberikan perlakuan madu dengan dosis 0,54

ml/ekor/hari, dan kelompok C, kelompok yang diberikan perlakuan madu

dengan dosis 0,9 ml/ekor/hari. Pengambilan sampel dilakukan secara random,

dan selama penelitian tidak didapatkan sampel yang drop out.

Penelitian ini dilakukan secara eksperimental, selama 25 hari dengan

“Post test only Randomized Control Group Design” sebagai rancangan

penelitiannya. Setelah dikelompokan, kemudian diinduksi alloxan 150

ml/KgBB secara intraperitoneal, dan ditunggu selama 7 hari, didapatkan rata-

rata kadar glukosa pada kelompok kontrol negatif, kelompok madu dosis 0,54

ml dan 0,9 ml adalah 243,94 mg/dl, 241,25 mg/dl, dan 238,55 mg/dl.

Kemudian dilakukan pengukuran MDA dengan metode thiobarbituric acid

reactive substance (TBARS)assay, dan dicek dengan menggunakan

spektofotometri.

43

Page 49: WIMBI

44

Gambar. 4.1 Histogram Rata-Rata Kadar MDA Plasma Darah Tikus Putih Diabetik (mmol/l) A : Kelompok Kontrol Negatif, B : Kelompok Madu Dosis 0,54 ml/ekor/hari, C : Kelompok Madu Dosis 0,9 ml/ekor/hari

Tabel rata-rata kadar MDA diatas, didapatkan rata-rata kadar MDA

yang paling tinggi pada kelompok 1 (kontrol negatif) dibandingkan kelompok

lainnya. Pada kelompok 2 yang diberikan perlakuan madu dosis 0,54

ml/ekor/hari memiliki rata-rata kadar MDA yang rendah, dan semakin rendah

pada kelompok 3, kelompok dengan pemberian madu 0,9 ml/ekor/hari. Hal

ini menandakan bahwa penurunan rata-rata kadar MDA terjadi sesuai dengan

peningkatan dosis madu yang digunakan.

Hasil Uji normalitas dengan menggunakan uji Shapiro-

wilkmendapatkan p>0,05 (lampiran 2)danuji homogenitas dengan

menggunakan uji Levene Test mendapatkan p>0,05, maka dapat disimpulkan

bahwa varian data homogen (lampiran 3). Kedua uji ini menandakan bahwa

01234567

6,02 ± 0,36

4,37 ± 0,30

1,12 ± 0,11

KELOMPOK

Kad

ar M

DA

(mm

ol/l)

A B

Page 50: WIMBI

45

syarat untuk menggunakan uji One Way Anova terpenuhi. Hasil uji One Way

Anova mendapatkan nilai p=0,000 (p<0,05), dan dilanjutkan dengan uji Post

Hoc yang tersaji pada tabel 4.1untuk mengetahui perbedaan antar dua

kelompok.

Tabel. 4.1 Hasil Uji Post Hoc Kadar MDA

Kelompok Nilai P Keterangan

Kelompok (-) dengan madu 0,54 ml 0,000 Berbeda signifikanKelompok (-) dengan madu 0,9 ml 0,000 Berbeda signifikan

Madu 0,54 ml dengan Kelompok (-) 0,000 Berbeda signifikan

Madu 0,54 ml dengan madu 0,9 ml 0,000 Berbeda signifikan

Madu 0,9 ml dengan Kelompok (-) 0,000 Berbeda signifikan

Madu 0,9 ml dengan madu 0,54 0,000 Berbeda signifikan

Hasil uji Post Hoc menunjukkan adanya perbedaan yang signifikan

pada semua kelompok.

4.2. Pembahasan

Hasil penelitian ini menunjukan kadar rata-rata MDA seluruh kelompok

perlakuan berbeda secara signifikan dengan kelompok kontrol negatif. Kadar

rata-rata yang didapatkan pada kelompok kontrol negatif, kelompok madu

dosis 0,54 ml/ekor/hari, dan kelompok madu dosis 0,9 ml/ekor/hari adalah

6,02 mmol/l ± 0,36, 4,37 mmol/l ± 0,30, dan 1,12 mmol/l ± 0,11. Hal ini

menunjukan bahwa penurunan kadar MDA berhubungan terhadap pemberian

madu dosis0,54 ml dan 0,9 ml, yang secara tidak langsung dapat dikatakan

bahwa adanya menurunan kadar MDA ini menandakan adanya penurunan

kadar ROS yang diakibatkan oleh proses hiperglikemi (Suarsana, dkk, 2010).

Page 51: WIMBI

46

MDA adalah produk ahir dalam proses peroksidasi lipid yang

disebabkan oleh reaksi radikal bebas pada lemak tak jenuh dalam membran

sel (Jovanovic, dkk, 2012). MDA dapat dijadikan sebagai tanda untuk

mengetahui stress oksidatif dalam tubuh. Bukti bahwa produk radikal bebas

meningkat, salah satunya ditunjukkan oleh kadar MDA yang tinggi (Winarsi,

2010).MDA merupakan suatu radikal bebas hasil metabolit reaktif

peroksidasi lipid yang umumnya digunakan sebagai biomarker biologis

peroksidasi lipid untuk menilai stress oksidatif. MDA dapat diidentifikasi

sebagai produk hasil dekomposisi asam amino kompleks, karbohidrat,

pentosa dan heksosa. MDA juga merupakan produk yang dihasilkan oleh

radikal bebas (Shofia, dkk, 2013).Radikal bebas dapat menimbulkan

perubahan biokimiawi dan merusak beberapa komponen sel hidup seperti

protein, lipid, karbohidtrat, dan nukleat membran sel yang terdiri dari

komponen-komponen lipid. Terutama terhadap komponen lipid, radikal bebas

dapat menimbulkan reaksi peroksidasi lipid yang produk akhirnya adalah

MDA (Darwadi, dkk, 2013).Radikal bebas ini dibangkitkan oleh alloxan

dengan adanya pembentukan radikal bebas superoksida melalui siklus

redoxoleh alloxan dan asam dialurik. Kemudian terjadilah dismutasi radikal

menjadi hidrogen peroksida dan mengalami reaksi katalisasi besi membentil

radikal hidroksil. Rusaknya sel beta pancreas disebabkan adanya radikal

hidroksil ini dan menyebabkan diabetes pada hewan percobaan (Astarika,

2011). Induksi alloxan dosis 150 mg/kgBB secara intraperitoneal, setelah 7

hari akan menyebabkan kadar glukosa darah tikus >300 mg/dl (Daisy dkk,

Page 52: WIMBI

47

2009). Kondisi hiperglikemi ini secara tidak langsung menjelaskan bahwa

terjadi peningkatan ROS pada hewan percobaan. Adanya peningkatan ROS

ini membutuhkan antioksidan eksogen untuk menetralisirnya, hingga tubuh

terlindungi dari berbagai penyakit (Tapan, 2005). Salah satu antioksidan yang

dapat digunakan adalah madu, diketahui bahwa madu memiliki kandungan

antioksidan yang cukup banyak.

Hasil penelitian pada kelompok yang diberikan perlakuan madu dosis

0,54 ml dan 0,9 ml menunjukan terdapat penurunan kadar MDA yang

bermakna.Hal ini sesuai dengan penelitian sebelumnya bahwa madu terbukti

menurunkan kadar glukosa darah, dan menandakan bahwa kadar ROS dalam

tubuh hewan coba tersebut menurun. Penelitian sebelumnya menjelaskan

bahwa kandungan flavonoid dalam madu adalah zat yang berperan sebagi

antioksidan dan mampu menangkap radikal bebas hingga membantu dalam

regenerasi sel beta pankreas. Mekanisme penurunan kadar glukosa darah ini

disebabkan oleh aktivitas antioksidan dan kepekaan insulin. Fungsi dari

antioksidan sendiri untuk melawan radikal bebas dan stres oksidatif yang

disebabkan oleh hiperglikemi, dengan cara memberikan satu atom Hsehingga

mengubah radikal bebas menjadi senyawa yang netral dan bersifat tidak

merusak (Astarika, 2011).

Madu dapat memperbaiki stress oksidatif pada saluran pencernaan, hati,

pankreas, ginjal, dan plasma. Efek antioksidan dari madu diperankan oleh

asam phenolic dan flavonoid. Madu mengurangi efek ROS intraselular dan

memperbaiki GSH intraselular dengan cara menghasilkan aktivitas kuat yang

Page 53: WIMBI

48

berlawanan dengan cumoxyl lipophilic dan cumoperoxyl radicals. Madu

menghambat proses oksidasi dari membran sel dan mencegah kerusakan sel

(Erejuwa, dkk, 2012).Madu memiiki kandungan antioksidan yang sangat

tinggi, hingga madu memiliki kemampuan luar biasa dalam mencegah

tekanan dioksida, dan madu efektif dalam menstabilkan tekanan darah serta

meningkatkan presentasi hemoglobin dalam darah (Hammad,

2013).Penelitian lain menyatakan bahwa zat-zat antioksidan phenolic yang

terdapat dalam madu lebih efektif dan dapat menambah perlawanan tubuh

terhadap stres oksidatif (Al-‘Id, 2010).

Flavonoid merupakan salah satu senyawa polifenol yang mampu

menghambat reaksi oksidasi dengan menyumbangkan satu elektron pada

elektron tidak berpasangan dalam radikal bebas sehingga banyaknya radikal

bebas menjadi berkurang, mekanisme ini disebut sebagai mekanisme

penangkapan radikal. Secara in vitro, flavonoid merupakan inhibitor yang

kuat terhadap peroksidasi lipid, sebagai penangkap spesies oksigen atau

nitrogen yang reaktif, dan juga mampu menghambat aktivitas enzim

lipooksigenase dan siklooksigenase (Fidzaro, 2010). Senyawa polifenol

terutama flavanoid diduga berperan dalam penghambatan peroksidasi lipid

karena senyawa tersebut memiliki kemampuan menangkap radikal bebas.

Flavonoid mendonasikan sebuah atom (H) dari gugus hidroksil (OH) fenolik

pada saat bereaksi dengan radikal bebas (Shofia, dkk, 2013).Adanya

mekanisme antioksidan dalam madu yang melawan stress oksidatif,

Page 54: WIMBI

49

mengakibatkan terjadinya penurunan kadar ROS yang ditandai adanya

penurunan kadar MDA.

Keterbatasan penelittian ini, peneliti tidak melakukan uji patologi

anatomi untu memeriksa sel beta pancreas yang telah mengalami kerusakan

akibat penginduksian alloxan dimana pemeriksaan ini berperan dalam

mengetahui sejauh mana madu berpengaruh terhadap perbaikan sel beta

pankreas.

Page 55: WIMBI

BAB V

KESIMPULAN DAN SARAN

5.1. Kesimpulan

Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan, maka dapat disimpulkan

bahwa:

5.1.1. Terdapat pengaruh pemberian madu terhadap kadar malondialdehid

plasma darah pada tikus yang diinduksi alloxan.

5.1.2. Kadar malondialdehid plasma darah tikus putih jantan galur wistar

pada seluruh kelompok penelitian masing-masing didapatkan rata-rata

6,02 mmol/l (kelompok kontrol negatif); 4,37 mmol/l (kelompok

madu dosis 0,54 ml/ekor/hari); 1,12 mmol/l (kelompok madu dosis 0,9

ml/ekor/hari).

5.1.3. Ada perbedaan yang signifikan antara kadar malondialdehid plasma

darah kelompok yang mendapatkan perlakuan madu dosis 0,54 ml,

dan 0,9 ml dengan kelompok kontrol negatif, yang hanya diinduksi

alloxan dan pemberian aquades.

5.2. Saran

Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan, maka peneliti memberikan

saran sebagai berikut:

5.2.1. Perlu penelitian lebih lanjut tentang pengaruh madu terhadap patologi

anatomi pancreas

50

Page 56: WIMBI

51

5.2.2. Perlu penelitian lebih lanjut tentang pengaruh pemberian madu

terhadap kadar MDA pankreas

5.2.3. Untuk menguji efek toksisitas pada madu dapat dilakukan uji

toksisitas akut dan subakut.

Page 57: WIMBI

DAFTAR PUSTAKA

Aden, R., 2010, Manfaat & K hasiat Madu, Keajaiban Sang ArsitekAlam, Cetkan 1, Hanggar Kreator, Yogyakarta, hal 63-69, 88, 92.

Al-‘Id, M.S., 2010, Pengobatan dengan Madu, Cetakan 1, Pustaka Al-Kautsar, Jakarta Timur, hal 3, 15-17.

Astarika, A.G., 2011, Pengaruh Pemberian Madu terhadap Kadar Glukosa Darah Tikus Putih Diabetes, Skripsi UNISSULA, Hal 50-58.

Baraas, F., 2011, Manfaat Suplemen Antioksidan: Fakta atau Fiksi ?,Jurnal Kardiologi Indonesia, 32, ISSN, 0126/3773.

Corwin, E.J., 2009, Buku Saku Patofisiologi, Edisi III, EGC, Jakarta, hal 33.

Daisy, P., Kanakappan, S., and M. Rajathi, 2009, Antihyperglycemic and antihyperlipidemic effect of Clitoria ternatea Linn. In alloxan-induced diabetic rats, African Journal ofMicrobiology Research Vol. 3 (5), pp.287-291.

Darmono, T.S., Pemayun, T.G.D., Padmomartono, F.S, 2007, Diabetes Melitus Ditinjau dari Berbagai Aspek Penyakit Dalam, Fakultas Kedokteran Universitas Diponegoro, Semarang.

Darwadi, R.P., Aulanni’am, Chanif, M., 2013, Pengaruh Terapi Kurkumin terhadap Kadar Malondialdehid (MDA) Hasil Isolasi Parotis dan Profil Protein ikus Putih yang Terpapar Lipopolisakarida (LPS), Kimia.Studentjournal, 1, pp. 133-139.

Erejuwa,O.O., Sulaiman, S.A., Wahab, M.S.A., 2012, Honey: A Novel Antioxidant, Molecules 2012, 17,pp. 4400-4423.

Fidzaro, 2010, Pengaruh Pemberian Ekstrak Biji Klabet (Trigonella Foenum-Graecum L) terhadap Kadar Glukosa Darah dan Gambaran Histologi Pankreas Mencit (Mus Musculus) yang Terpapar Streptozotocin, Skripsi UIN, hal 43

Guyton, A.C, & Hall , 2008, Buku Ajar Fisiologi Kedokteran, Edisi 11, EGC, Jakarta, hal 840-843, 873-874, 920.

Hammad, S., 2013, 99 Resep Sehat dengan Madu, Cetakan 1, PT. Aqwam Medika Profetika, Solo, hal 43, 47-49, 81-82.

52

Page 58: WIMBI

53

Haviva, A.B., 2011, Dahsyatnya Mukjizat Madu, untuk Kesehatan, Kecantikan, dan Kecerdasan, Cetakan 1, Diva Press, Yogyakrta, hal 10.

Hsieh, Y.Y., Chang, C.C., Lin, C.S., 2006, Seminal Malondialdehyde Concentration but not Glutathione Peroxidase Activity is Negatively Correlated with Seminal Concentration and Motility, Int, J, Bol, Sci 2(1): 23-29.

Jovanović, J.M., Nikolić, R.S., Kocić, G.M., Krstić, N.S., Krsmanović, M.M., 2012, Glutathione protects liver and kidney tissue from cadmium- and lead-provoked lipid peroxidation, J. Serb. Chem. Soc. 78(2): 197-207.

Kamala, A.M., 2013, Pengaruh Pemberian Propolis terhadap Kadar Malondialdehyde (MDA) Plasma Darah Tikus Putih Jantan yang diinduksi Timbal (Pb), Skripsi UNNISSULA, hal 26.

Lenzen, S., 2008, The Mechanism of Alloxan and Streptozotocin – induced Diabetes. Diabetologia 2008, 51, pp. 216-226. Dalam: http://www.mhhannover.de/klinische_biochemie.html. Dikutip tanggal 30 Januari 2014.

Rahman, A., 2013, Amazing Madu 147 Resep Madu untuk Membasmi 85 Penyakit, Cetakan 1, Seven Books, Yogyakarta, hal 1, 10-11, 23.

Rohilla, A., Ali, S., 2012, Alloxan Induced Diabetes: Mechanisms and Effects, International Journal of Research in Pharmaceutical and Biomedical Sciences (ISSN), 3, pp.2229-3701.

Sakri, F.M., 2012, Madu dan Khasiatnya, Suplemen Sehat tanpa Efek Samping, Cetakan 1, Diandra Pustaka Indonesia, Yogyakarta, hal 4, 10, 15, 31-32.

Shofia, V., Aulanni’am, Mahdi, C., 2013, Studi Pemberian Ekstrak Rumput Laut Coklat (Sargassum Prismaticum) terhadap Kadar Malondialdehid dan Gambaran Histologi Jaringan Ginjal pada Tikus (Rattus Norvegicus) Diabetes Melitus Tipe 1, kimia.studentjournal, 1, pp. 119-125.

Suarsana, N., Priosoeryanto, B.P., Bintang, M., Wresdiyati, T., 2010, Profil Glukosa Darah dan Ultrastruktur Sel Beta Pankreas Tikus yang Diinduksi Senyawa Aloksan, JITV, 15,pp.118-123.

Subekti, I., 2009, Buku Ajar Ilmu Penyakit Dalam, Jilid III, Edisi 5, Interna Publishing, Jakarta Pusat, hal 1947-1948.

Suranto, A., 2007, Terapi Madu, Cetakan 1, Penebar Plus, Jakarta, hal 26, 33-35, 40, 43-47, 53.

Page 59: WIMBI

54

Tapan, E., 2005, Kanker, Antioksidan dan Terapi Anti Komplementer, Cetakan 1, PT. Elex Media Komputindo, Jakarta, hal 113-115.

Uray, A.D., 2009, Profil Sel β Pulau Langerhans Jaringan Pankreas Tikus Diabetes Mellitus yang diberi Virgincoconutoil (VCO), Skripsi IPB, hal 11.

Winarsi, H., 2007, Antioksidan Alami dan Radikal Bebas, Potensi dan Aplikasinya dalam Kesehatan, Cetakan I, Kanisius, Yogyakarta, hal 12, 17, 53.

Winarsi, H., 2010, Protein Kedelai dan Kecambah, Manfaatnya bagi Kesehatan, Cetakan I, Kanisius, Yogyakarta, hal 170-171.

Young IS, Woodside JV, 2003, Antioxidant in health and disease. Journal Clinical Pathology, 54 : 176 – 86.

Youngson, R., 2005, Antioksidan: Manfaat Vitamin C & E bagi Kesehatan, Cetakan 1, Arcan, Jakarta, hal 19-20.

Yunir, Em., Soebardi, S., 2009, Buku Ajar Ilmu Penyakit Dalam, Jilid III, Edisi 5, Interna Publishing, Jakarta Pusat, hal 1891-1895.

Yuriska, A., Komala, P.S.R., 2009, Efek Aloksan terhadap Kadar Glukosa Darah Tikus Wistar, Skripsi UNDIP.

Yustika, A.R., Aulanni’am, Prasetyawan, S., 2013, Kadar Malondialdehid (MDA) dan Gambaran Histologi pada Ginjal Tikus Putih (Rattus Norvegicus) Pasca Induksi Cylosporine-a, Kimia.Studentjournal, 2, pp. 222-228.

Page 60: WIMBI

55

Lampiran 1. Data Hasil Pemeriksaan kadar Malondialdehid (MDA) plasma darah

PengukuranHari ke-25 Kelompok A Kelompok B Kelompok C

1 5,99 4,08 1,072 5,50 4,33 1,003 6,33 4,92 1,144 6,51 4,26 1,245 5,82 4,50 1,046 5,99 4,15 1,28

Mean 6,023 4,373 1,128SD 0,36009 0,30513 0,11250

Keterangan : Kelompok A : Kontrol negatifKelompok B : madu 0,54 ml/ekor/hariKelompok C : madu 0,9 ml/ekor/hari

Page 61: WIMBI

56

Lampiran 2. Hasil Uji Normalitas dan Homogenitas Output SPSS kadar malondialdehid (MDA)

Kelompok

Case Processing Summary

Kelompok

Cases

Valid Missing Total

N Percent N Percent N Percent

Kadar MDA

Kontrol Negatif 6 100.0% 0 .0% 6 100.0%

Madu 0,54 ml/ekor/hari

6 100.0% 0 .0% 6 100.0%

Madu 0,9 ml/ekor/hari

6 100.0% 0 .0% 6 100.0%

Descriptives

Kelompok Statistic Std. Error

Kadar MDA Kontrol Negatif

Mean 6.0233 .14701

95% Confidence Interval for Mean

Lower Bound

5.6454

Upper Bound

6.4012

5% Trimmed Mean 6.0254

Median 5.9900

Variance .130

Std. Deviation .36009

Minimum 5.50

Maximum 6.51

Range 1.01

Interquartile Range .63

Skewness -.050 .845

Kurtosis -.352 1.741

Page 62: WIMBI

57

Madu 0,54 ml/ekor/hari

Mean 4.3733 .12457

95% Confidence Interval for Mean

Lower Bound

4.0531

Upper Bound

4.6936

5% Trimmed Mean 4.3593

Median 4.2950

Variance .093

Std. Deviation .30513

Minimum 4.08

Maximum 4.92

Range .84

Interquartile Range .47

Skewness 1.346 .845

Kurtosis 1.795 1.741

Madu 0,9 ml/ekor/hari

Mean 1.1283 .04593

95% Confidence Interval for Mean

Lower Bound

1.0103

Upper Bound

1.2464

5% Trimmed Mean 1.1270

Median 1.1050

Variance .013

Std. Deviation .11250

Minimum 1.00

Maximum 1.28

Range .28

Interquartile Range .22

Skewness .396 .845

Kurtosis -1.756 1.741

Page 63: WIMBI

58

Uji Normalitas

Tests of Normality

KelompokKolmogorov-Smirnova Shapiro-Wilk

Statistic df Sig. Statistic Df Sig.

Kadar MDA

Kontrol Negatif .204 6 .200* .969 6 .885

Madu 0,54 ml/ekor/hari

.223 6 .200* .892 6 .331

Madu 0,9 ml/ekor/hari

.198 6 .200* .928 6 .566

a. Lilliefors Significance Correction*. This is a lower bound of the true significance.

Uji Homogenitas

Test of Homogeneity of Variance

Levene Statistic df1 df2 Sig.

Kadar MDA

Based on Mean 1.818 2 15 .196

Based on Median 1.203 2 15 .328

Based on Median and with adjusted df

1.203 2 10.582 .338

Based on trimmed mean

1.749 2 15 .208

Page 64: WIMBI

59

Lampiran 3. Hasil Uji One Way Anova Output SPSS kadar malondialdehid (MDA)

DescriptivesKadar MDA

N MeanStd.

DeviationStd.

Error

95% Confidence Interval for Mean Mini

mumMaximumLower

BoundUpper Bound

Kontrol Negatif

6 6.0233 .36009 .14701 5.6454 6.4012 5.50 6.51

Madu 0,54 ml/ekor/hari

6 4.3733 .30513 .12457 4.0531 4.6936 4.08 4.92

Madu 0,9 ml/ekor/hari

6 1.1283 .11250 .04593 1.0103 1.2464 1.00 1.28

Total 18 3.8417 2.10886 .49706 2.7930 4.8904 1.00 6.51

Test of Homogeneity of VariancesKadar MDA

Levene Statistic df1 df2 Sig.

1.818 2 15 .196

ANOVAKadar MDA

Sum of Squares

df Mean Square F Sig.

Between Groups 74.427 2 37.214 474.199 .000Within Groups 1.177 15 .078Total 75.604 17

Page 65: WIMBI

60

Lampiran 4. Hasil Uji Post Hoc Output SPSS kadar MDA

Multiple ComparisonsKadar MDALSD

(I) Kelompok

(J) KelompokMean

Difference (I-J)

Std. Error

Sig.

95% Confidence Interval

Lower Bound

Upper Bound

Kontrol Negatif

Madu 0,54 ml/ekor/hari

1.65000* .16174 .000 1.3053 1.9947

Madu 0,9 ml/ekor/hari

4.89500* .16174 .000 4.5503 5.2397

Madu 0,54 ml/ekor/hari

Kontrol Negatif -1.65000* .16174 .000 -1.9947 -1.3053

Madu 0,9 ml/ekor/hari

3.24500* .16174 .000 2.9003 3.5897

Madu 0,9 ml/ekor/hari

Kontrol Negatif -4.89500* .16174 .000 -5.2397 -4.5503

Madu 0,54 ml/ekor/hari

-3.24500* .16174 .000 -3.5897 -2.9003

*. The mean difference is significant at the 0.05 level.

Page 66: WIMBI

61

Hasil Pengukuran Kadar Malondialdehid (MDA) (mmol/l)

PengukuranHari ke-25 Kelompok A Kelompok B Kelompok C

1 5,99 4,08 1,072 5,50 4,33 1,003 6,33 4,92 1,144 6,51 4,26 1,245 5,82 4,50 1,046 5,99 4,15 1,28

Mean 6,023 4,373 1,128SD 0,36009 0,30513 0,11250

Keterangan : Kelompok A : Kontrol negatifKelompok B : madu 0,54 ml/ekor/hariKelompok C : madu 0,9 ml/ekor/hari