tujuh pendekatan dalam arsitektur

Upload: amanda-putri

Post on 14-Jul-2015

632 views

Category:

Documents


50 download

TRANSCRIPT

Tujuh Pendekatan Dalam Arsitektur 1. Fungsi

bangunan ini dibentuk dengan tujuan dan pandangan tertentu terhadap cara penggunaan ruang tersebut. salah satu bangunan abad ke-20 yang paling unik dan terkenal. Gedung ini terletak di Bennelong Point di Sydney Harbour dekat Sydney Harbour Bridge dan pemandangan kedua bangunan ini menjadi ikon tersendiri bagi Australia. Dibentuk sesuai dengan kegunaan bangunan ini yang sebenarnya adalah gedung opera untuk theater ataupun opera seni di dalamnya. Hubungan fungsi dan hubungan ruang dari gedung ini sangat terlihat jelas. Desainnya didapat dari sebuah kompetisi yang dimenangkan oleh Jrn Utzon dari Denmark pada tahun 1955

2. Lokasi

Sebuah rumah mewah dibangun di dalam perut sebuah bukit di Swiss. Betuk dari arsitekturnya sangat tidak biasa. Dari gambar ini, kita dapat membayangkan bagaimana seandainya hujan deras turun, karena mulut bangunan itu ada pada sebuah ceruk yang langsung menghadap ke langit. Apa tidak menjadi tempat penampungan air. Akan tetapi bangunan ini telah dipertimbangkan oleh sang arsitekturnya agar tidak menampung air hujan maka cekungan ini sudah diperhitungkan matang-matang, rumah ini dibuat dengan pendekatan terhadap alam. Bangunan ini memanfaatkan alam untuk menjadi pondasi dan atap rumah ini walaupun sudah di tutup lagi dan diperkencang.

3. Wujud

Bangunan ini dibentuk dengan tujuan wisata dan mempertinggi nilai kesenian pada musik. Akan tetapi wujud dari bangunan ini sangat jelas mere-presentasikan sebuah biola dan piano. Nilai wujud bangunan ini sangat menarik perhatian para wisatawan. Bangunan yang dibangun di propinsi An Hui, China ini berada di tengah tanah kosong agar mempertegas bahwa wujud bangunan ini tidak seperti wujud bangunan pada umumnya. Uniknya bangunan ini sungguh memberikan nilai yang lebih dan bangunan ini tidak merusak tatanan lingkungan nya karena memang tidak berada di tempat yang memiliki nuansa berbeda.

4. Batasan

Terletak di kota Delfshaven, Rotterdam, gedung ini pertama kali didesain oleh Schildersbedrijf N&F Hijnen. Gedung ini memiliki batasan pada ruang luar dan ruang lingkungannya. Jelas terlihat bahwa konsistensi bangunan ini, walaupun secara bentuk gedung ini hampir sama dengan bentuk gedung yang berada disebelahnya akan tetapi gedung ini menjadi berbeda karena menjadi gedung satu-satu nya yang berwarna biru semua. Mulai dari bawah hingga atap semua berwarna biru. Batasan ruang bangunan ini diperjelas melalui warna dari gedung ini yang berbeda, sedangkan batasan lingkungan gedung ini juga didasari oleh warna gedungnya, batasan lingkungan sebuah gedung bisa menjadi positif maupun negatif, sejauh ini gedung ini tidak memberikan kesan yang negatif dan tidak mempengaruhi lingkungan sekitarnya.

5. Urutan Ruang

Urutan ruang hanya dapat dilihat melalui sambungan ruang yang dibentuk. Urutan ruang pada candi Borobudur ini sangat terlihat sebagai urutan radial yang berpusat pada satu titik dan terbagi secara linier menurut jari jari. Pembagian ruang pada candi ini yang di tengah adalah inti dari keseluruhan dari candi ini disetiap jalan menuju tengah inti candi ini dibuat relief yang menceritakan tentang kerajaan hindu budha pada zaman nya. Elemen penggabung antar ruang ini dibuat secara detail dan tidak dibuat secara asal. Walaupun banyak bagian yang sudah di perbaharui akan tetapi keoriginalitasan bangunan ini masih tampak jelas dengan pembagian ruanganruangan yang ada. Semakin tepat daerah penghubung dan pembatas ruang, semakin jelas pembentukan urutan ruang.

6. Aturan

Rockbar Bali ini di rancang pada awalnya dibuat tinggi, akan tetapi di Bali tidak boleh membangun bangunan yang tingginya melebihi pohon kelapa. Padahal

rancangan bangunan ini ingin dibuat tinggi agar dapat melihat view lautan. Maka dari itu perancang bangunan ini mencari solusi yaitu meletakan bangunan ini di tebing yang agak tinggi sehingga tetap dapat melihat view laut yang indah.

7. Tata Ruang

tata ruangan di istana terlarang ini sangat terbagi bagi, jelas terlihat hirarki yang berada dalam bangunan ini. Ketika masuk kedalam akan terlihat ada hall yang sangat besar lalu aka ada tangga panjang yang menuju gedung utama sedangkan di sekelilingnya akan ada gedung-gedung lainnya yang berfungsi untuk hal hal yang berbeda

DAFTAR PUSTAKA http://www.matabumi.com/picture/luar-biasa-unik-rumah-mewah-dibangun-dalamperut-bukit http://beritaaneh.com/2010/07/gereja-gereja-dengan-arsitektur-menakjubkan/ http://karacisc.wordpress.com/2010/02/21/whoaa-gedung-gedung-yang-aneh/ http://id.wikipedia.org/wiki/Gedung_Opera_Sydney http://johannes-wiryawan.blogspot.com/2010/03/7-pendekatan-untukperancangan.html

UTS TINJAUAN ARSITEKTUR HADISTIAN EMIRUL IKHSAN 17308025