the ethics of leadership 10m

Upload: riezky-ibnu-prasetyo

Post on 06-Jan-2016

220 views

Category:

Documents


0 download

DESCRIPTION

The Ethics of Leadership

TRANSCRIPT

  • The Ethics Of Leadership (10/M)Oleh : agung prasetyoRabu, 01 Pebruari 2012 15:46

    Etika Kepemimpinan dalam Menyongsong Indonesia yang Optimis KOPI - Saat ini Indonesia sedang dilanda badai krisis. Tidak lagi berupa krisis ekonomi,melainkan krisis kepemimpinan. Indonesia sangat kekurangan sosok pemimpin yang menjaditeladan bagi bangsa. Krisis kepemimpinan itu terletak pada, krisis kredibilitas, krisiskepercayaan, krisis kekuatan untuk memimpin dan terlebih krisis keteladanan. Kepemimpinanterutama di Indonesia kini sudah berada di posisi kritis. Dimana kepemimpinan Indonesia kinidipertanyakan kredibilitas dan kapabilitasnya dalam memimpin. Masyarakat kini seakan sudahkecewa dengan kepemimpinan yang ada saat ini. Kekecewaan itu banyak diungkapkan dalamberbagai aksi dan berbagai ekspresi. Sejenak kita menilik kejadian bakar diri yang dilakukanseorang mahasiswa di depan istana negara, Sondang, yang tentunya masih lekat dalamingatan kita. Menurut berbagai penuturan, hal ini dilakukan Sondang karena kekecewaannyaterhadap pemimpin bangsa ini sudah memuncak. Dan yang masih segar dalam ingatan kita,beberapa waktu lalu di berbagai sudut kota di Jakarta terdapat spanduk yang bertuliskanNegeri Auto-pilot yang menurut Hamdi, Guru Besar Psikologi Politik Univesitas Indonesia,bunyi spanduk itu menunjukkan kegusaran masyarakat terhadap rezim saat ini. Masyarakatberanggapan bahwa tanpa Pemerintah pun negeri ini bisa terus berjalan. Ekonomi terustumbuh dan rakyat masih bisa makan. rezim ini dinilai miskin prestasi. Seolah-olah pemerintahtidur dan kehidupan berjalan seperti biasa. Inilah sinyal yang coba dikirim lewat sinyal spandukitu (Dikutip dari www.mediaindonesia.com). Dan masih banyak lagi ekspresi kekecewaanmasyarakat Indonesia terhadap kepemimpinan yang ada. Berbicara tentang kepemimpinan, tentu kita juga akan membicarakan tentang pemimpin itusendiri. Sebelum melangkah lebih jauh tentang kepemimpinan, sejenak kita menilik berbagaidefinisi kepemimpinan. Dalam buku An Integrative Theory of Leadership, karangan Chemers M.Disebutkan bahwa, leadership has been described as the process of social influence in whichone person can enlist the aid and support of others in the accomplishment of a common task. Menurut Young, kepemimpinan adalah bentuk dominasi yang didasari atas kemampuan pribadiyang sanggup mendorong atau mengajak orang lain untuk berbuat sesuatu yang berdasarkanpenerimaan oleh kelompoknya, yang memiliki keahlian khusus yang tepat bagi situasi yangkhusus. Dan dalam buku The Dancing Leader, Rocky Gerung mengungkapkan bahwa tanggung jawabadalah inti dari kepemimpinan.

    1 / 6

  • The Ethics Of Leadership (10/M)Oleh : agung prasetyoRabu, 01 Pebruari 2012 15:46 Dari ketiga definisi tersebut dapat ditarik suatu benang merah bahwasanya kepemimpinanadalah suatu proses bagaimana seseorang mempengaruhi masyarakat untuk berbuat sesuatudalam mencapai tujuan yang diinginkan yang dapat dipertanggungjawabkan. Krisis kepemimpinan yang ada sekarang haruslah segera diatasi. Indonesia membutuhkansosok pemimpin yang peka, kredibel, berintegritas, memiliki kemampuan memengaruhi, yangpaling utama adalah menghayati nilai-nilai pancasila yang kesemuanya terangkum dalam theethic of leadership. Seorang pemimpin haruslah memiliki etika kepemimpinan yang baik, salah satu ethic ofledership adalah seorang pemimpin harus peka terhadap permasalahan-permasalahan bangsa.Kepekaan ini ditujukkan dengan pembuatan kebijakan yang menyelesaikan permasalahanbangsa, bukan menambah masalah baru. Kepekaan juga ditujukkan dengan tindakan, apabilaada suatu permasalahan seorang pemimpin haruslah memberikan solusi tepat. Contohnyapemerintah harus peka terhadap kemiskinan yang menyebabkan kelaparan yang terjadi diNegeri yang ia pimpin, dengan membuat kebijakan-kebijakan yang mengatasi masalah, sepertipemimpin turun tangan dengan membuat kebijakan pemberian Insentif dan pelatihan-pelatihanbagi rakyatnya. insentif berupa pemberian bantuan makanan dan kebutuhan rakyat yangkelaparan itu, tentu insentif saja tidak cukup. Selain itu kebijakan yang harus dibuat adalahdengan mengadakan pelatihan-pelatihan dalam mengasah kemampuan rakyat yang miskinsehingga tidak selamanya rakyat miskin bergantung pada pemerintah. Etika kepemimpinan yang lainnya adalah kredibel. Kredibilitas diartikan sebagai kepercayaan.Pemimpin harus dapat dipercaya. Kepercayaan itu akan hadir apabila seorang pemimpintersebut menjalankan kepemimpinannya dengan amanah, jujur, dan adil dan bertanggungjawab dalam membuat kebijakan maupun regulasi. Apabila pemimpin sudah memenuhi etikaini, maka secara otomatis rakyat akan mentaati kebijakan yang sudah dibuat. Seorang pemimpin dalam menjalankan kepemimpinannya haruslah memiliki integritas.Integritas diartikan sebagai kesesuaian apa yang diungkapkan dan apa yang diperbuat.Seorang pemimpin tidak hanya memberikan opini-opini atau janji-janji yang tidak sesuai denganrealita yang ada, pemimpin yang memliki integritas akan banyak berbuat daripada sekedarmewacanakan sesuatu atau hanya membuat janji-janji semu belaka.

    2 / 6

  • The Ethics Of Leadership (10/M)Oleh : agung prasetyoRabu, 01 Pebruari 2012 15:46Etika kepemimpinan lainnya yakni, seorang pemimpin haruslah ko-operatif. Paradigma kunomengatakan bahwa leadership adalah suatu hierarkis kekuasaan dari atas ke bawah,paradigma kuno ini sudah tidak relevan dengan keadaan yang ada sekarang, meminjam istilahRocky Gerung dalam buku the dancing leader. Leadership yang baru diartikan sebagaipartnership yang menganggap kepemimpian buka lagi hierarki dari atas ke bawah, tetapisebuah kepemimpinan yang didasarkan pada meja bundar atau musyawarah, rakyat bukanlagi dianggap sebagai bawahan, tetapi rakyat kini dipandang sebagai perunding, dimanapemimpin akan mendengar suara rakyat, dan bermusyawarah serta ko-operatif dalam membuatkebijakan-kebijan yang nantinya akan dijalankan bersama sebagai partner bukan sebagaibawahan. Seorang pemimpin haruslah memiliki perilaku yang baik, bagaimana seorang pemimpinharuslah menjadi seorang yang memberikan contoh yang baik bagi rakyatnya. Dalam sebuahkarya ilmuan islam al Ghazali yang berjudul At Tibr Al Masbuk Fi An-Nasihatil Muluk beliaumegungkapkan jika seorang raja (pemimpin) berwatak baik dan bajik, maka para pejabatnyaakan baik dan bajik pula. Tapi bila ia lacung, abai pada kewajiban dan seenaknya... maka parapejabat yang yang menerapkan kebijakan-kebijakan sang raja juga segera akan menjadipemalas dan korup. Etika kepemimpinan lainnya yang harus dipenuhi oleh seorang pemimpin adalah keterbukaan.Maksudnya seorang pemimpin harus terbuka dan dan dekat kepada rakyatnya. Dalam sebuahpepatah arab dikatakan bahwa tiada yang lebih merusak bagi sang raja, selain keangkuhandan keberjarakan dengan para abdi dan rakyat. maka dapat dikatakan bahwa apabila seorangpemimpin tidak terbuka dan tidak dekat kepada rakyanya maka akan menghambat komunikasikepada seluruh rakyatnya dan juga akan menimbulkan ketidakpekaan terhadap suara rakyat. Pada saat ini para pemimpin negeri ini cenderung mementingkan kepentingan golongannyaketika sudah dipilih menjadi pemimpin bangsa. Hal ini tentunya merupakan kesalahan yangfatal. Seorang pemimpin haruslah mementingkan kepentingan rakyat daripada kepentingangolongannya atau hanya segelintir elit kepentingan, seorang pemimpin tidaklah patut untukterkurung dalam kungkungan kepentingan kelompok. Apakah seorang pemimpin harus memiliki wawasan global? Jawabanya adalah ya. Mengapa?Kita hidup di satu dunia satu tempat yang sama, satu palnet yang bernama BUMI, seorangpemimpin yang ideal harus memahami hal ini, berbagai masalah global seperti : pemanasanglobal, kerusakan ekosistem, kelaparan, perkembangan ekonomi dunia dan isu-isu dunialainnya.

    3 / 6

  • The Ethics Of Leadership (10/M)Oleh : agung prasetyoRabu, 01 Pebruari 2012 15:46 Isu nasionalisme dianggap penting belakangan ini, isu ini digulirakan terkait dengan kebijakanpemerintah yang dianggap menjual bangsanya kepada pihak asing. Seorang pemimpin yangideal haruslah memiliki sifat nasionalis yang kuat agar kebijakan yang dibuat adalah kebijakanyang berdasarakan kepentingan bangsanya. Toleransi merupakan salah satu kriteria dalam etika kepemimpinan. Dalam kemajemukanbangsa. dibutuhkan sosok pemimpin yang memiliki rasa toleransi, dan mampu mengajarkanrakyatnya akan nilai-nilai toleransi. Tileransi dibutuhkan dalam menjaga integrasi dan harmonikehidupan di indonesia. Dan yang paling penting adalah seorang pemimpin haruslah menghayati dan mengamalkannilai-nilai pancasila yang merupakan identitas bangsa Indonesia, seorang pemimpin yangbangga menjadi bangsa Indonesia. Kita sebagai bagian dari Bangsa Indonesia, Bangsa yang kita cintai, haruslah bijak memilihpemimpin dan apabila mencalonkan diri untuk memimpin bangsa ini maka pimpinlah denganhati nurani yang poin-poinnya terinci dalam etika kepemimpinan, mari kita jadikan sejarahkepemimpinan yang mengecewakan ini sebagai pelajaran untuk menatap Indonesia ke depandengan optimisme tinggi dalam menyongsong Indonesia yang lebih baik. Referensi

    Jusuf Sutanto, Dkk. 2011. The Dancing Leader, Jakarta: Kompas Media Nusantara R. William Liddle 2011, dalam orasi ilmiah NMML V, Marx atau Machiavelli menuju demokrasibermutu di Indonesia dan Amerika, Jakarta: Yayasan Paramadina Majalah bulanan Madina, No.19 TH. II Agustus 2009. Jakarta:

    4 / 6

  • The Ethics Of Leadership (10/M)Oleh : agung prasetyoRabu, 01 Pebruari 2012 15:46http://belajarpsikologi.com/pengertian-kepemimpinan-menurut-para-ahli/ www.wikipedia.com www.mediaindonesia.com iman al ghazali, at tibr al masbuk fi an-nasihatil muluk

    Biodata Penulis Nama : Agung Prasetyo Tempat/Tanggal Lahir : Bandar Lampung, 18 April 1991 Nama Universitas : Universitas Paramadina Alamat Univesitas : Jalan Gatot Subroto Kav. 97 Jakarta Selatan, Jakarta 12790 - Indonesia Alamat Rumah : Jalan Mampang Prapatan 12, No. 26, RT/RW 009/01, Kelurahan TegalParang, Kecamatan Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Jakarta

    5 / 6

  • The Ethics Of Leadership (10/M)Oleh : agung prasetyoRabu, 01 Pebruari 2012 15:46Nomor telpon : 085769400002 E mail : [email protected] Facebook : Agung Prasetyo Twitter : @victoryprasetyo Blog : sahabatprasetyonisty.blogspot.com

    6 / 6