tesis - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/tesis...

148
PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah Alam School of Universe SoU Parung - Bogor) TESIS Disusun Oleh : Qusyairi Fadil 21170181000003 [email protected] PROGRAM MAGISTER MANAJEMEN PENDIDIKAN ISLAM FAKULTAS ILMU TARBIYAH DAN KEGURUAN UIN SYARIF HIDAYATULLAH JAKARTA 2019

Upload: others

Post on 03-Apr-2020

27 views

Category:

Documents


3 download

TRANSCRIPT

Page 1: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN

(Studi Kasus di Sekolah Alam School of Universe SoU

Parung - Bogor)

TESIS

Disusun Oleh :

Qusyairi Fadil

21170181000003

[email protected]

PROGRAM MAGISTER

MANAJEMEN PENDIDIKAN ISLAM

FAKULTAS ILMU TARBIYAH DAN KEGURUAN

UIN SYARIF HIDAYATULLAH JAKARTA

2019

Page 2: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah
Page 3: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah
Page 4: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah
Page 5: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah
Page 6: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

DAFTAR ISI

LEMBAR PENGESAHAN ......................................................................................

PERNYATAAN KARYA SENDIRI ........................................................................

LEMBAR PERSETUJUAN PEMBIMBING ..........................................................

LEMBAR PERSETUJUAN PENGUJI SEMINAR HASIL ...................................

DAFTAR ISI ...............................................................................................................

DAFTAR TABEL ......................................................................................................

DAFTAR GAMBAR .................................................................................................

DAFTAR LAMPIRAN ..............................................................................................

ABSTRAK ..................................................................................................................

PEDOMAN TRANSLITERASI ...............................................................................

KATA PENGANTAR ................................................................................................

BAB I PENDAHULUAN ...........................................................................................

A. Latar Belakang Masalah .................................................................................

B. Identifikasi Masalah ........................................................................................

C. Batasan dan Rumusan Masalah ......................................................................

D. Manfaat Penelitian ..........................................................................................

E. Penelitian Terdahulu ......................................................................................

BAB II KAJIAN TEORI ............................................................................................

A. Pemberdayaan dan Kewirausahaan..................................................................

B. Sekolah Alam...................................................................................................

C. Peran Pemberdayaan Siswa di Bidang Kewirausahaan ..................................

1. Pengarah dan Pengembangan Kewirausahaan ........................................

2. Pengawasan dalam Kewirausahaan .........................................................

D. Pola Pemberdayaan Siswa di Bidang Kewirausahaan ....................................

1. Menemukan Potensi dalam Diri Wirausahawan .....................................

2. Karakter Wirausaha .................................................................................

3. Mendesain Pola Pikir untuk Menumbuhkan Jiwa Wirausaha .................

4. Teladan Kewirausahaan Nabi Muhammad SAW ...................................

E. Faktor Pendukung Pemberdayaan Siswa di Bidang Kewirausahaan .............

1. Kemitraan Antar Wirausaha ....................................................................

2. Pengorganisasian Kewirausahaan ...........................................................

3. Modal dan Pembiayaan Usaha ................................................................

F. Kerangka Konseptual ......................................................................................

BAB III METODELOGI PENELITIAN .................................................................

A. Waktu dan Tempat Penelitian ......................................................................

B. Metode Penelitian ..........................................................................................

C. Teknik Pengumpulan Data ...........................................................................

i

ii

iii

iv

v

vii

viii

ix

x

xiii

xvii

1

1

7

7

7

8

9

9

17

19

19

23

25

25

29

31

32

35

35

37

40

43

44

44

60

60

Page 7: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

D. Instrumen Penelitian ......................................................................................

E. Teknik Analisis Data ......................................................................................

BAB IV PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN di

SCHOOL OF UNIVERSE PARUNG .....................................................................

A. Peran Pemberdayaan SOU dalam Kewirausahaan ............................................

1. Metode Pengembangan Mental Bisnis ................................................

2. Pendekatan Temu Bakat (Talents Mapping) ...........................................

3. Bimbingan Magang dan Bisnis ..............................................................

B. Pola Kewirausahaan SOU ..........................................................................

C. Faktor Pendukung dan Penghambat dalam Kewirausahaan di SoU..................

BAB V PENUTUP ......................................................................................................

A. Kesimpulan .....................................................................................................

B. Saran................................................................................................................

DAFTAR PUSTAKA .................................................................................................

LAMPIRAN-LAMPIRAN

63

65

67

67

68

73

82

96

101

106

106

107

108

Page 8: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

DAFTAR TABEL

Tabel 2.1 Tingkat Kompetensi serta Ruang Lingkup Materi ............................................. 14

Tabel 2.2 Pendekatan Manajerial Motovasi ....................................................................... 21

Tabel 2.3 Karakteristik Wirausaha ..................................................................................... 30

Tabel 3.1 Keadaan Murid, Keadaan guru dan sarana prasarana ....................................... 53

Tabel 3.2 Jadwal Pelajaran SMP SoU ................................................................................ 55

Tabel 3.3 Kisi-Kisi Instrumen Penelitian ........................................................................... 63

Tabel 4.1 Urutan Bakat ...................................................................................................... 75

Tabel 4.2 Nursoury SoU ..................................................................................................... 84

Tabel 4.3 Data Alumni ..................................................................................................... 101

Page 9: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

DAFTAR GAMBAR

Gambar 2.1 Upaya Menemukan Bakat .............................................................................. 26

Gambar 2.2 Rasulullah Saw sebagai Wirausahawan ......................................................... 33

Gambar 2.3 Konsep Usaha Nabi ........................................................................................ 35

Gambar 2.4 Struktur Organisasi Wirausaha ...................................................................... 39

Gambar 3.1 Para Fasilitator SoU ....................................................................................... 46

Gambar 3.2 Pembagian Tugas Mengajar .......................................................................... 48

Gambar 3.4 Alur Pendaftaran siswa baru SoU ................................................................. 49

Gambar 3.5 Rincian Biaya Pendidikan SoU ..................................................................... 49

Gambar 3.6 Struktur Organisasi SoU ................................................................................. 51

Gambar 3.8 Ekstrakurikuler SoU ...................................................................................... 58

Gambar 4.1 Buku panduan kurikulum bisnis SoU ............................................................. 69

Gambar 4.2 Pelaksanan Market day SoU ........................................................................... 71

Gambar 4.3 Peta Bakat ....................................................................................................... 76

Gambar 4.4 Klaster Aktivitas ............................................................................................. 80

Gambar 4.5 Pelaksanaan Magang di Saung Domba Internasional .................................... 84

Gambar 4.5 Pelaksanaan magang Unit ICT ....................................................................... 86

Gambar 4.6 Pelaksanaan magang unit retail ...................................................................... 87

Gambar 4.7 Pembelajaran MSoT ....................................................................................... 93

Gambar 4.7 Para maestro, tutor dan mentor ....................................................................... 94

Gambar 4.8 Konsep kurikulum SoU .................................................................................. 96

Gambar 4.9 Buku kurikulum akhlak ................................................................................. 97

Page 10: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1. Surat Keterangan Penelitian

Lampiran 2. Dokumentasi Peneliti

Lampiran 3. Hasil Wawancara

Page 11: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

ABSTRAK

Qusyairi Fadil NIM. 21170181000003 : ”Pemberdayaan Siswa dalam Bidang

Kewirausahaan (Studi Kasus di Sekolah Alam School of Universe Parung-Bogor).” Tesis

Program Magister Manajemen Pendidikan Islam (MPI) Fakultas Ilmu Tarbiyah dan

Keguruan (FITK) UIN Syarif Hidayatullah Jakarta.

Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat dilihat dari tingkat pendidikan pada Februari 2019,

TPT (Tingkat Pengangguran Terbuka) untuk Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) masih

tertinggi diantara tingkat pendidikan lain, yaitu sebesar 8,63 persen. TPT tertinggi

berikutnya terdapat pada tingkat Diploma I/II/III 6,89 persen). Dengan kata lain, ada

penawaran tenaga kerja tidak terserap terutama pada tingkat pendidikan SMK dan Diploma

I/II/III. Mereka yang berpendidikan rendah cenderung mau menerima pekerjaan apa saja,

dapat dilihat dari TPT SD ke bawah paling kecil diantara semua tingkat pendidikan yaitu

sebesar 2,65 persen. Pendidikan ikut berperan dalam mengurangi tingkat pengangguran

yang ada di Indonesia. Apalagi lembaga pendidikan yang di dalamnya terdapat program

kewirausahaan dan lebih melihat kepada life skill peserta didik. Salah satu lembaga

pendidikan yang di dalam programnya terdapat program kewirausahaan adalah Sekolah

Alam School of Universe (SoU) yang menerapkan pembelajaran bisnis guna menjawab hal

yang terjadi di Indonesia mengenai angka pengangguran yang masih tinggi. Sehingga ada

beberapa program yang diberikan oleh SoU dalam pengembangan mental bisnis peserta

didiknya, dan memasukan kurikulum kewirausahaan ke dalam kurikulum sekolah.

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana program yang diberikan School

of Universe dalam pemberdayaan siswa di bidang kewirausahaan.

Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan menggunakan metode deskriptif

analisis. Studi data dilakukan dengan menggunakan teknik observasi, wawancara dan

dokument. Setelah itu data yang telah terkumpul dianalisis dengan tahapan reduksi data,

penyajian data dan yang terakhir adalah verifikasi atau menarik kesimpulan.

Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pemberdayaan siswa di bidang kewirausahaan

yang dilakukan di Sekolah Alam School of Universe sesuai dengan tingkatannya, terutama

dalam bidang kurikulum. SoU menerapkan kurikulum life skill untuk peserta didik agar

peserta didik dan orang tua mengetahui bakat yang ada pada dirinya. Setiap peserta didik

melewati tahapan setiap tingkatannya mulai dari penemuan bakat (talents mapping) sampai

dengan magang dan bisnis. dari pembelajaran tersebut SoU memberikan arahan serta

bimbingan kepada peserta didik dalam melaksanakan bisnis yang akan dijalankan sehingga

peserta didik bisa terarah dalam menjalankan bisnisnya.

Keyword: Pemberdayaan ,Kewirausahaan , Life Skill, Sekolah Alam

Page 12: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

ABSTRACT

Qusyairi Fadil NIM. 21170181000003: "Student Empowerment in the Field of

Entrepreneurship (Case Study at the School of Nature School of Parung-Bogor Universe)."

Thesis of the Islamic Education Management (MPI) Faculty of Tarbiyah and Teacher

Training (FITK) UIN Syarif Hidayatullah Jakarta.

The Central Statistics Agency (BPS) noted that in terms of education level in February

2019, the TPT (Open Unemployment Rate) for Vocational High Schools (SMK) is still the

highest among other education levels, which is 8.63 percent. The next highest TPT is at the

Diploma I / II / III level 6.89 percent). In other words, there are offers of labor not

absorbed, especially at the level of vocational education and Diploma I / II / III. Those

with low education tend to be willing to accept any kind of work, it can be seen from the

lowest TPT elementary school among all levels of education that is equal to 2.65 percent.

Education plays a role in reducing the unemployment rate in Indonesia. Moreover,

educational institutions in which there are entrepreneurial programs and look more at the

life skills of students. One of the educational institutions in the program that has an

entrepreneurial program is the School of Nature School of the Universe (SoU) which

applies business learning to answer the things happening in Indonesia regarding the high

unemployment rate. So that there are several programs provided by SoU in developing

students' business mentality, and including the entrepreneurship curriculum in the school

curriculum.

The purpose of this study is to find out how the programs provided by the School of

Universe in empowering students in the field of entrepreneurship.

This research uses a qualitative approach using descriptive analysis method. Data studies

were carried out using observation, interview and documentary techniques. After that the

data collected has been analyzed with the stages of data reduction, data presentation and

finally verification or drawing conclusions.

The results of this study indicate that the empowerment of students in the field of

entrepreneurship carried out at the School of Nature School of the Universe is appropriate

to their level, especially in the field of curriculum. SoU applies a life skill curriculum for

students so that students and parents know their talents. Each student goes through stages

at each level, starting from talent discovery to internships and business. from this learning

SoU provides direction and guidance to students in conducting business that will be run so

that students can be directed in running their business.

Keyword: Empowerment, Entrepreneurship, Life Skills, Natural Schools

Page 13: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

امللخصمتكني الطالب يف جمال رايدة األعمال )دراسة حالة يف كلية " :NIM. 21170181000003 قصريي فاضل

املعلمنيوتدريب Tarbiyah كلية (MPI) الطبيعة يف جامعة ابرونغ بوجور(." أطروحة إدارة الرتبية اإلسالمية(FITK) UIN Syarif هداية هللا جاكرات.

، فإن معدل البطالة 2019أنه فيما يتعلق مبستوى التعليم يف فرباير (BPS) الحظت هيئة اإلحصاء املركزيةال يزال األعلى من بني مستوايت التعليم األخرى ، وهو (SMK) للمدارس الثانوية املهنية (TPT) املفتوحيف املئة(. مبعىن آخر ، هناك 6.89املستوى I / II / III هو يف دبلوم TPT أعلى التايليف املائة. 8.63

مييل هؤالء احلاصلون .I / II / III عروض للعمل غري مستوعبة ، خاصة على مستوى التعليم املهين والدبلومبني TPT تدائيةعلى تعليم منخفض إىل قبول أي نوع من العمل ، وميكن مالحظة ذلك من أدىن مدرسة اب

يف املائة. يلعب التعليم دورا يف خفض معدل البطالة يف إندونيسيا. 2.65مجيع مستوايت التعليم تساوي عالوة على ذلك ، املؤسسات التعليمية اليت توجد فيها برامج رايدة األعمال وتلقي نظرة أكثر على املهارات

الربمامج اليي تحتوي على برمامج رايدي هي مدرسة احلياتية للطالب. واحدة من املؤسسات التعليمية يفاليت تطبق تعلم األعمال لإلجابة على األشياء اليت حتدث يف إندونيسيا فيما (SoU) الطبيعة التابعة للكون

يف تطوير عقلية SoU يتعلق ابرتفاع معدل البطالة. حبيث يكون هناك العديد من الربامج اليت تقدمها .مبا يف ذلك منهج رايدة األعمال يف املناهج الدراسية الطالب التجارية ،

الغرض من هيه الدراسة هو معرفة كيفية الربامج اليت تقدمها كلية الكون يف متكني الطالب يف جمال رايدة .األعمال

يستخدم هيا البحث مقاربة نوعية ابستخدام طريقة التحليل الوصفي. وأجريت دراسات البيامات ابستخدام ب املراقبة واملقابالت والواثئقية. بعد ذلك ، مت حتليل البيامات اليت مت مجعها مع مراحل تقليل البيامات أسالي

.، وعرض البيامات ، وأخريا التحقق أو استخالص النتائجتشري نتائج هيه الدراسة إىل أن متكني الطالب يف جمال رايدة األعمال املنفية يف مدرسة كلية الطبيعة يف

منهج مهارات احلياة للطالب SoU مناسب ملستواهم ، وخاصة يف جمال املناهج الدراسية. تطبقالكون حىت يعرف الطالب وأولياء أمورهم مواهبهم. مير كل طالب مبراحل يف كل مستوى ، بدءا من اكتشاف

إدارة األعمال التوجيه واإلرشاد للطالب يف SoU املواهب إىل التدريب واألعمال. من هيا التعلم ، توفر .اليت سيتم تشغيلها حبيث ميكن توجيه الطالب يف إدارة أعماهلم

الكلمة املفتاحية: التمكني ، رايدة األعمال ، املهارات احلياتية ، املدارس الطبيعية

Page 14: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

PEDOMAN TRANSLITERASI

Transliterasi adalah mengalih aksarakan suatu tulisan ke dalam aksara lain.

Misalnya, dari aksara Arab ke aksara Latin. Berikut ini adalah Surat keputusan Bersama

Menteri Agama dan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI Nomor: 158 Tahun 1987 -

Nomor: 0543 b/u/1997 tentang Transliterasi Arab-Latin yang peneliti gunakan dalam

penulisan Tesis ini.

A. Konsonan

ARAB NAMA Latin KETERANGAN RUMUS*

- - - Alif ا

- Ba’ B Be ب

- Ta’ T Te ت

Ṡa’ Ṡ Es dengan titk di atas 1e60 & 1e61 ث

- Jim J Je ج

Ḥa’ Ḥ Ha dengan titik di bawah 1e24 & 1e25 ح

- Kha Kh Ka dan ha خ

- Dal D De د

Żal Ż Zet dengan titik di atas 017b & 017c ذ

- Ra’ R Er ر

- Zai Z Zet ز

- Sin S Es س

- Syin Sy Es dan ye ش

Ṣad Ṣ Es dengan titik di bawah 1e62 & 1e63 ص

Ḍaḍ Ḍ De dengan titik di bawah 1e0c & 1e0d ض

Ṭa Ṭ Te dengan titik di bawah 1e6c & 1e6d ط

Ẓa Ẓ ظZet dengan titik di

bawah 1e92 & 1e93

_‘ Ain ‘ Koma terbalik di atas‘ ع

Gain G Ge غ

Fa F Fa ف

Qaf Q Qi ق

Kaf K Ka ك

Lam L El ل

Mim M Em م

Nun N En ن

Wau W We و

Ha’ H Ha ه

’_ Hamzah ’ Apostrof ء

Ya’ Y Ye ي

*Rumus hanya dipergunakan untuk font yang tidak ada di kibor komputer gunanya

untuk mempermudah. Rumus dioperasikan dengan cara mengetik kode yang tersedia

lalu klik alt+x (kode pertama untuk huruf kapital dan kode kedua untuk huruf kecil).

Page 15: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

B. Vokal

1. Vokal Tunggal

Tanda Vokal Nama Latin Keterangan

Fatḥah A A ا

Kasrah I I ا

Ḍammah U U ا

Contoh:

su’ila :سئل kataba dan :كتب

2. Vokal Rangkap

Tanda Vokal Nama Latin Keterangan

Fatḥah dan ya’ sakin Ai A dan I ى ي

Fatḥah dan wau sakin Au A dan U ى و

Contoh:

kaifa dan :كيف ل و ḥaula =ح

3. Vokal Panjang

Tanda Vokal Nama Latin Keterangan Rumus

Fatḥah dan alif Ā A dengan garis di atas 100 & 101 ى ا

Kasrah dan ya’ Ī I dengan garis di atas 12a & 12b ى ي

Ḍammah dan wau Ū U dengan garis di atas 16a & 16b ى و

Contoh:

ل qīla dan : ق ي ل qāla : ق ال yaqūlu : ي ق و

C. Ta’ Matrbuṭah

1. Transliterasi untuk ta’ matrbuṭah hidup

Ta’ matrbuṭah yang hidup atau yang mendapat harakat Fatḥah, Kasrah, dan

Ḍammah, transliterasinya adalah “T/t”.

2. Transliterasi untuk ta’ matrbuṭah mati

Ta’ matrbuṭah yang mati atau mendapat harakat sakin, transliterasinya

adalah “h”.

Contoh:

.ṭalḥah : طلحة

3. Transliterasi untuk ta’ matrbuṭah jika diikuti oleh kata yang menggunakan kata

sandang “al-” dan bacaannya terpisah maka ta’ matrbuṭah ditransliterasikan

dengan “h”.

Contoh:

rauḍah al-aṭfāl : روضةاألطفال

al-Madīnah al-Munawwarah : المدينةالمنورة

Page 16: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

D. Huruf Ganda (Syaddah atau Tasydīd)

Transliterasi Syaddah atau Tasydīd yang dalam sistem tulisan Arab

dilambangkan dengan tanda tasydīd ( dalam transliterasi dilambangkan dengan ,(ى

huruf yang sama (konsonan ganda).

Contoh:

rabbanā : رب نا

ل nazzala : نز

E. Kata sandang alif-lam “ال”

Kata sandang dalam sistem tulisan Arab dilambangkan dengan hurug alif-lam

ma‘rifah “ال”. Namun dalam transliterasi ini, kata sandang dibedakan atas kata

sandang yang diikuti oleh huruf syamsiyah dan kata sandang yang diikuti oleh huruf

qamariyah.

1. Kata sandang yang diikuti oleh huruf syamsiyah

Kata sandang yang diikuti oleh huruf syamsiyah ditransliterasikan sesuai

dengan bunyi yaitu “ال” diganti huruf yang sama dengan huruf yang mengikuti

kata sandang tersebut.

Contoh:

جل ar-rajulu : الر

as-sayyidah : السي دة

2. Kata sandang yang diikuti oleh huruf qamariyah

Kata sandang yang diikuti oleh huruf qamariyah ditransliterasikan sesuai dengan

aturan yang digariskan di depan dan sesuai pula dengan bunyinya. Huruf sandang

ditulis terpisah dengan kata yang mengikutinya dan dihubungkan dengan tanda

sambung (-). Aturan ini berlaku untuk kata sandang yang diikuti oleh huruf

syamsiyah maupun kata sandang yang diikuti oleh huruf qamariyah.

Contoh:

al-qalamu : القلم

al-falsafah : الفلسفة

F. Hamzah

Aturan transliterasi huruf hamzah yaitu menjadi apostrof (’) hanya berlaku bagi

hamzah yang terletak di tengah dan akhir kata. Bila hamzah terletak di awal kata,

hamzah tidak dilambangkan karena dalam tulisan Arab ia berupa alif.

Contoh:

an-nau’u : النوء umirtu : امرت syai’un : شيئ

G. Huruf Kapital

Meskipun tulisan Arab tidak mengenal huruf kapital, tetapi dalam transliterasi

huruf kapital digunakan untuk awal kalimat, nama diri, dan sebagainya seperti

keterangan-keterangan dalam EYD. Awal kata sandang pada nama diri tidak

menggunakan huruf kapital kecuali jika terletak di awal kalimat.

Contoh:

Wamā Muhammadun illā rasūl : ومامحمدإالرسول

Page 17: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

Abū Naṣīr al-Farābīl

Al-Gazālī

Syahru Ramaḍān al-lażī unzila fīh al-Qur’ān

H. Lafẓ al-Jalālah (هللا)

Kata Allah yang didahului dengan partikel seperti huruf jar dan huruf lainnya,

atau berkedudukan sebagai muḍāf ilaih (frasa nomina), ditransliterasi tanpa huruf

hamzah.

Contoh:

dīnullāh : ديناهلل

billāh : باهلل

Adapun ta’ matrbuṭah di akhir kata yang betemu dengan lafẓ al-jalālah,

ditransliterasikan dengan huruf “t”.

Contoh:

hum fī raḥmatillah : همفيرحمةهللا

I. Penulisan Kata Arab yang Lazim digunakan dalam Bahasa Indonesia

Kata, istilah, dan kalimat Arab yang ditransliterasi adalah kata, istilah atau

kalimat yang belum dibakukan dalam bahasa Indonesia. Kata, istilah atau kalimat

yang sudah lazim dan menjadi bagian dari pembendaharaan bahasa Indonesia, atau

sudah sering ditulis dalam tulisan bahasa Indonesia, tidak lagi ditulis menurut cara

transliterasi di atas. Misalnya kata al-Qur’an dari al-Qur’ān, Sunah dari sunnah. Kata

al-Qur’an dan sunah sudah menjadi bahasa baku Indonesia maka ditulis seperti bahasa

Indonesia. Namun, bila kata-kata tersebut menjadi bagian dari satu rangkaian teks

Arab, maka harus ditransliterasi secara utuh.

Contoh:

Fī ẓilāl al-Qur’ān As-Sunnah qabl at-tadwīn

Page 18: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

KATA PENGANTAR

Alhamdulillahirabbil ‘alamin, puji syukur kita panjatkan kehadirat Allah swt. Sang

pemilik langit dan bumi beserta isinya. Sang pemberi limpahan rahmat, hidayah, inayah,

nikmat dan karunia kepada hamba-Nya. Shalawat dan salam semoga senantiasa tercurah

kepada baginda alam, sang revolusioner sejati yang menuntun umatnya menuju jalan

penuh keridhaan Allah swt dan khotaman nabiyyin yaitu baginda Nabi Muhammad saw,

kepada keluarganya, para sahabatnya, tabi’at tabi’in, ulama salafussholih, para syuhada,

para sholihin dan seluruh kaum muslimin serta muslimat sampai kepada umatnya saat ini.

Mudah-mudahan di akhirat kelak semua mendapatkan ridho Allah swt dan syafaat Nabi

Muhammad saw. Amin.

Penyelesaian tesis ini merupakan prasyarat untuk menyelesaikan studi pada Program

Magister Manajemen Pendidikan Islam, Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan, Universitas

Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta. Penulis menyadari bahwa tidak sedikit hambatan

dan kesulitan yang dihadapi. Namun berkat dukungan dan doa dari berbagai pihak,

hambatan dan kesulitan tersebut dapat terlewati. Dalam kesempatan ini, penulis

menyampaikan rasa terima kasih sedalam-dalamnya kepada berbagai pihak yang telah

memberikan dukungan berupa arahan, bimbingan, dan lainnya selama proses penyelesaian

tesis ini. Ucapan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya tersebut penulis

sampaikan kepada yang terhormat:

1. Rektor Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta, Prof. Dr. Amany

Lubis, M.A. beserta jajarannya.

2. Dekan Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan (FITK) UIN Syarif Hidayatullah

Jakarta, Dr. Sururin, M.Ag. beserta jajarannya.

3. Ketua Program Magister Manajemen Pendidikan Islam, Dr. Jejen Musfah, MA.

beserta jajarannya, yang telah memberikan pelayanan akademik dengan

memuaskan.

4. Pembimbing, Dr. Supangat, MA. yang telah memberikan bimbingan, arahan,

wawasan dan nasehat dengan penuh kesabaran, ketekunan serta keikhlasan.

5. Seluruh Dosen Program Magister FITK UIN Syarif Hidayatullah Jakarta yang

telah memberikan ilmu baik secara tersirat maupun tersurat kepada penulis.

6. Staff Program Magister FITK UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, Muslikh Amrullah,

M.Pd. yang telah membantu dan memberikan layanan akademik dengan sangat

baik dan juga dukungan serta motivasi kepada penulis.

7. Penggagas Sekolah Alam Bapak Lendo Novo, Bapak Subki Kepala sekolah SMP

School of Universe, Bapak Kartubi, Bapak Slamet, Bapak Dedi, Ibu Nuryani,

saudara Helmi dan saudara Fikri serta seluruh civitas akademika SoU yang telah

membantu proses peneliti selama melakukan penelitian di School of Universe

(SOU) Parung-Bogor.

Page 19: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

8. Istriku tercinta, Hikmatul Wasiah, M.Pd. atas segala pengorbanannya peneliti

menjalankan studi ini dan banyak memberikan dukungan do’a, materi dan

motivasi serta dengan penuh kesabaran merelakan penulis melanjutkan studi

kembali, serta anak tercita Amira Quinsha Shanum yang senantiasa jadi penyejuk

dan penghibur disaat-saat capek penat dari segala rutinitas dan kewajiban dalam

perkuliahan.

9. Ayahanda Bapak H. Najmudin dan Ibunda Hj. Mas’amah, Ibu Mertua Hj.

Komariah, adik-adikku tercinta serta seluruh keluarga tercinta yang selalu

memberikan kasih sayang, semangat, pelajaran hidup, nasehat, dan dukungan

lainnya baik dari segi riil maupun materiil.

10. Ustadz Al-Amin, M.Pd dan Ustadz Tabi’in, M.Pd selaku sahabat yang shaleh,

yang selalu membantu dengan ikhlas serta memotivasi dan menyumbangkan

pemikiran-pemikirannya demi penyelesaian tesis ini.

11. Seluruh sahabat seperjuangan kelas MPI A Prodi Magister Manajemen

Pendidikan Islam, yang telah memberikan pengalaman, semangat dan motivasi

saat berada di bangku perkuliahan hingga penulisan tesis ini selesai kepada

penulis.

12. Seluruh sahabat dan rekan baik di lingkungan kampus serta dilingkungan

pekerjaan yang tidak bisa disebutkan satu persatu yang banyak membantu,

memberikan ide, masukan serta motivasi agar tesis ini bisa diselesaikan.

Akhirnya kepada yang telah penulis sebutkan, hanya do’a yang dapat dipanjatkan

kepada Yang Maha Kuasa, semoga Allah swt yang membalasnya dengan balasan

yang berlipat ganda. Amin.

Jakarta, 08 November 2019

Penulis,

Qusyairi Fadil

Page 20: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah

Pada saat ini pembangunan ekonomi di Indonesia terutama pada tingkat

peluang kerja belumlah merata. Hal inilah yang menjadi Salah satu masalah

mendasar yang hingga kini menjadi tantangan terbesar bangsa Indonesia.

Pembangunan ekonomi akan memberikan pertumbuhan dan kesejahteraan

ekonomi suatu bangsa.

Problem yang dimiliki bangsa Indonesia itu antara lain adalah

pertumbuhan ekonomi yang tidak dibarengi dengan kesempatan tenaga kerja

yang merata, sementara angka produktif penduduk Indonesia tidak berbanding

lurus dengan besarnya jumlah peluang usaha dan investasi di Indonesia. Ditambah

lagi banyaknya peluang dan kesempatan investasi tersebut tidak banyak didukung

oleh kemampuan sumber daya manusia yang kualified. Akibatnya timbul

kesenjangan antara kebutuhan lapangan pekerjaan dengan kesempatan yang

diberikan oleh pelaku usaha kepada angkatan kerja, yang pada akhirnya

menyebabkan timbul pengangguran.

Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat jumlah angkatan kerja pada Februari

2019 sebanyak 136,18 juta orang, naik 2,24 juta orang dibanding Februari 2018.

Komponen pembentuk angkatan kerja adalah penduduk yang bekerja dan

pengangguran. Pada Februari 2019, sebanyak 129,36 juta orang adalah penduduk

bekerja dan sebanyak 6,82 juta orang menganggur. Dibanding setahun yang lalu,

jumlah penduduk bekerja bertambah 2,29 juta orang, sedangkan pengangguran

berkurang 50 ribu orang. (https://www.bps.go.id)

Setiap tahunnya Indonesia mengalami kemajuan dalam jumalah angkatan

kerja, penduduk yang bekerja bertambah sedangkan pengangguran berkurang. Hal

ini dikarenakan kebutuhan masyarakat dalam bekerja untuk mencapai tingkat

perekomian yang baik dan juga betambahnya sektor lapangan kerja.

Sejalan dengan naiknya jumlah angkatan kerja, Tingkat Partisipasi

Angkatan Kerja (TPAK) juga meningkat. TPAK pada Februari 2019 tercatat

sebesar 69,32 persen, meningkat 0,12 persen poin dibandingkan Februari 2018.

Peningkatan TPAK memberikan indikasi adanya potensi ekonomi dari sisi

pasokan (supply) tenaga kerja yang juga meningkat.

Dilihat dari tingkat pendidikan pada Februari 2019, TPT (Tingkat

Penganggurang Terbuka) untuk Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) masih

tertinggi diantara tingkat pendidikan lain, yaitu sebesar 8,63 persen. TPT tertinggi

berikutnya terdapat pada tingkat Diploma I/II/III 6,89 persen). Dengan kata lain,

ada penawaran tenaga kerja tidak terserap terutama pada tingkat pendidikan SMK

dan Diploma I/II/III. Mereka yang berpendidikan rendah cenderung mau menerima

Page 21: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

pekerjaan apa saja, dapat dilihat dari TPT SD ke bawah paling kecil diantara

semua tingkat pendidikan yaitu sebesar 2,65 persen (https://www.bps.go.id).

Penawaran tenaga kerja yang ditawarkan oleh perusahaan-perusahaan

besar memperhatikan dari tingkat pendidikannya. Karena pekerjaan yang

dilakukanpun bukanlah pekerjaan yang semua orang bisa melakukannya, tetapi

hanya orang yang mempunyai keahlian dibidang itulah yang dapat melakukannya

sehingga perusahaan hanya dapat menerima pegawai pada tingkat pendidikan yang

tinggi.

Pola pikir masyarakat pada tingkat pendidikan yang rendah cenderung

berpikir bahwa apapun pekerjaannya yang penting dapat bekerja dan memperoleh

gaji, meskipun dalam tingkat pekerjaan itu sangatlah berat.. Dan tidak jarang

masyarakat yang tingkat pendidikannya tinggipun mempunyai pola pikir

bagaimana menjadi pegawai negeri atau pegawai swasta. tidak dibangun untuk

memikirkan bagaimana membuat usaha dan mampu menciptakan lapangan kerja

sendiri.

Masyarakat yang mempunyai skill atau potensi kemampuan yang dimiliki

serta mempunyai mental yang kuat untuk membuat usaha sendiri maka mereka

akan mengembangkan potensinya untuk membangun suatu usaha. Hal inilah yang

perlu ada pada diri masyarakat Indonesia yang mampu mengembangkan

potensinya untuk membuat suatu usaha. Sehingga mereka dapat membuka

pelatihan serta lapangan kerja bagi masyarakat yang belum mendapatkan

pekerjaan.

Masyarakat sulit untuk mau dan memulai wirausaha dengan alasan mereka

tidak diajar dan dirangsang untuk berusaha sendiri. Hal ini juga didukung oleh

lingkungan budaya masyarakat dan keluarga yang dari dulu selalu ingin anaknya

menjadi orang gajian alias pegawai. Di sisi lain para orang tua kebanyakan tidak

memiliki pengalaman dan pengetahuan untuk berusaha. Oleh karena itu, mereka

cenderung mendorong anak-anak mereka mencari pekerjaan atau menjadi

karyawan.

Manurut Endang Suwartini selaku Direktur Industri Kecil dan Menengah,

Logam, Mesin, Elektronika dan Alat Angkut (LMEA), Kementerian Perindustrian

RI, Jumlah wirausaha di Indonesia menembus 3,1 persen dari total jumlah

penduduk yang saat ini sekitar 260 juta jiwa atau sekitar 8,06 juta jiwa, angka

tersebut melampaui standar internasional sebanyak 2 persen. Jumlah entrepreneur

di Indonesia masih tertinggal ketimbang negara-negara lain. Berdasar Global

Entrepreneurship Index (GEI), Indonesia ada di urutan ke 97 dari 136 negara.

Berada di bawah Thailand, Malaysia, dan Vietnam.

Data di atas menunjukkan bahwa wirausaha di Indonesia baru menembus

pada angka 3,1 persen, padahal wirausaha dapat menopang kemajuan indonesia

dibidang ekonomi, terbukanya lapangan kerja sehingga dapat mengurangi angka

pengangguran. Banyak pihak yang kurang yakin bahwa kewirausahaan dapat di

ajarkan melalui uapaya-upaya pendidikan. mereka yang berpendapat seperti itu

meyakini bahwa seorang wirausaha memang sudah asalanya demikian, hal itu

Page 22: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

terbentuk karena faktor lingkunga teruitama dari orang tuanya. Sehingga mereka

tidak meyakini bahwa kewirausahaan bisa dibentuk muali dari pendidikan.

Sudah banyak lembaga pendidikan yang di dalamnya terdapat kurikulum

pembelajaran tentang wirausaha, dan juga dengan di dorong oleh pemerintah yang

memasukan mata pelajaran kewirausahaan di jenjang sekolah menengah. Hal ini

dilakukan agar setiap siswa bisa mempunyai mental wirausaha sebagai bekal

setelah selesai melaksanakan proses pendidikan dan juga dapat menggali potensi

yang ada pada dirinya.

Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 20 Tahun 2003 Tentang

Sistem Pendidikan Nasional BAB III pasal 3 tentang Dasar, Fungsi dan Tujuan

Pendidikan Nasional menjelaskan bahwa pendidikan nasional berfungsi

mengembangkan kemampuan dan membentuk watak serta peradaban bangsa yang

bermartabat dalam rangka mencerdaskan kehidupan bangsa, bertujuan untuk

berkembangnya potensi peserta didik agar menjadi manusia yang beriman dan

bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berakhlak mulia, sehat, berilmu, cakap

kreatif, mandiri, dan menjadi warga negara yang demokratis serta bertanggung

jawab. (UU SISDIKNAS No 20 Tahun 2003: 7).

Seiring dengan kebutuhan masyarakat dan zaman maka di dalam

pembelajaran Sekolah tidak hanya mengajarkan tentang keagamaan saja, tetapi

dalam ilmu-ilmu sosial dan juga ilmu-ilmu teknologipun dipelajari. Dalam PP No

55 tahun 2007 pasal 26 menyatakan bahwa Sekolah menyelenggarakan pendidikan

dengan tujuan menanamkan keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT, akhlak

mulia, serta tradisi sekolah untuk mengembangkan kemampuan, pengetahuan, dan

keterampilan peserta didik untuk menjadi ahli ilmu agama Islam (mutafaqqih

fiddin) dan/atau menjadi muslim yang memiliki keterampilan/keahlian untuk

membangun kehidupan yang Islami di masyarakat.

Menurut Choirul Fuad Yusuf kedepan pengembangan sekolah akan

diarahkan pada: pemeranan sekolah sebagai tempat tafaqquh fi al-din sesuai

dengan fungsi, dan pemeranan sekolah sebagai “agent of community development”

agen pengembangan masyarakat dalam berbagai aspek kehidupan sosial, ekonomi,

politik, budaya, dan termasuk IPTEK (Choirul Fuad, 2010:10).

Melihat perkembangan kondisi perkembangan zaman saat ini perlu

dilakukan manajemen pendidikan yang baik agar terlaksananya tujuan dalam

proses pendidikan di Sekolah. manajemen yang baik maka akan menghasilkan

output yang baik juga. Tuntutan masyarakat yang sekarang terjadi adalah

bagaimana seorang siswa ketika selesai melaksanakan pendidikan di Sekolah

bukan hanya ahli dalam bidang keilmuan umum saja, tapi juga bagaimana seorang

siswa bisa memenuhi kebutuhan hidup dalam hal kesejahteraan ekonomi.

Allah Swt memerintahkan kita untuk bekerja untuk mencukupi kebutuhan

hidup di dunia ini salah satunya adanya kewirausahaan. Hal ini terdapat di dalam

ayat Al-Qur’an dalam surat A-Jumua’ah : 10 Allah Swt berfirman :

Page 23: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

Artinya : Apabila telah ditunaikan shalat, Maka bertebaranlah kamu di

muka bumi; dan carilah karunia Allah dan ingatlah Allah banyak-banyak supaya

kamu beruntung. (QS. Al-Jumu’ah: 10)

Dalam ayat ini dijelaskan bahwa setelah kita menunaikan shalat maka

Allah memerintahkan kita untuk bertebar di muka bumi artinya bahwa kita

diperintahkan untuk mencari rizki yang Allah sudah sediakan untuk kita. Banyak

hal yang bisa dilakukan ketika kita akan mencari rizki dari Allah Swt. Salah satu

dari kita diperintahkan untuk mencari rizki adalah kewirausahaan.

Dan dalam sebuah hadits Nabi Muhammad Saw, juga menjelaskan bahwa

yang artinya “Sesungguhnya sebaik-baik penghasilan ialah penghasilan para

pedagang yang mana apabila berbicara tidak bohong, apabila diberi amanah

tidak berkhianat, apabila berjanji tidak mengingkarinya, apabila membeli tidak

mencela, apabila menjual tidak berlebihan (dalam menaikan harga), apabila

berhutang tidak menunda-nunda pelunasan dan apabila menagih hutang tidak

memperberat orang yang sedang kesulitan”. (HR. Baihaqi).

Dari hadits tersebut dijelaskan bahwa penghasilan yang baik adalah

penghasilan para pedagang. Pedagang yang malaksanakan usahanya dengan jujur,

amanah, tidak berlebihan yang semuanya sesuai dengan prinsip berdagang yang

dicontohkan oleh Rasulullah Saw dalam melaksanakan usahanya. Sehingga hal ini

patut kita pelajari bersama untuk menjadi wirausahawan.

Dahulu, kewirausahaan dianggap hanya dapat dilakukan melalui

pengalaman langsung dilapangan dan merupakan bakat yang dibawa sejak lahir

(entrepreneurship are bom notmade), sehingga kewirausahaan tidak dapat

dipelajari dan diajarkan. Sekarang kewirausahaan bukan hanya urusan lapangan,

merupakan disiplin ilmu yang dapat dipelajari dan diajarkan. Seseorang yang

memiliki bakat kewirausahaan dapat mengembangkan bakatnya melalui

pendidikan. oleh karena itu, untuk menjadi wirausaha yang sukses, hanya memiliki

bakat tidak cukup, tetapi juga harus memiliki pengetahuan mengenal segala aspek

usaha yang akan ditekuninya. (Rusdianan, 2018:51)

Untuk mengenal berbagai aspek dalam kewirausahaan seseorang harus

diberikan ilmu sebagai bekal dalam menjalankan usaha dengan baik. Pendidikan

yang diberikan di dalam ilmu kewirausahaan ini juga akan mengembangkan

potensi peserta didik yang mengikuti proses pembelajaran kewrirausahaan.

Dalam mengembangkan potensi peserta didik yang mengikuti proses

pembelajaran kewirausahaan diperlukan teori keterasingan, karena potensi

manusia yang besar terkadang tidak bisa berkembang bila tidak diberi tantangan

yang relatif besar dalam lingkungan kehidupannya. Teori keterasingan akan

Page 24: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

memberikan landasan berfikir kepada personal yang terlibat melaksanakan proses

pembelajaran kewirausahaan. (Eman, 2010:5)

Kewirausahaan tidak hanya dilakukan begitu saja tanpa ada bekal untuk

menumbuhkan jiwa entrepreneur. Bekal yang akan diberikan adalah berupa

pendidikan kewirausahaan yang mana di dalamnya banyak diajarkan tentang

kewirausahaan seperti, pendidikan yang berorientasi untuk mengubah sikap/mental

untuk mau berwirausaha, pelatihan yang berorientasi pada prilaku yang mempu

menjadi pemula dalam berwirausaha, bimbingan yang berorientasi pada prilaku

yang memiliki keterampilan berwirausaha, dan pembinaan yang berorientasi pada

individu yang memiliki profesionalisme wirausaha sesuai dengan jenjang dan jalur

pendidikan yang sedang diikutinya. (Eman, 2010:29).

Pendidikan, pelatihan, bimbingan dan pembinaan ini semua merupakan

proses dari pemberdayaan dalam kewirausahaan. Proses ini dilaksanakan secara

berkelanjutan sampai wirausahawan bisa menanamkan jiwa entrepreneurship di

dalam kehidupannya. Sehingga dapat menemukan bakat serta potensi yang ada

pada dirinya sendiri.

Di dalam kurikulum 2013 kemendikbud memasukan mata pelajaran

prakarya dan kewirausahaan. Hal ini didasarkan kepada kesadaran pemerintah

akan pentingnya menanamkan jiwa kewirausahaan pada siswa guna mengurangi

pengangguran yang ada di Indonesia pada saat ini. Tetapi mata pelajaran prakarya

dan kewirausahaan hanya pada sebatas mata pelajaran yang diajarkan di sekolah

dengan tidak mempraktekan langsung dalam kegiatan kewirausahaan tersebut.

Tidak banyak lembaga pendidikan yang menerapkan program

kewirausahaan di dalam program pendidikannya. Yang di dalam kurikulumnya

menerapkan kurikulum life skill untuk memberikan pembelajaran-pembelajaran

khusus dalam menanamkan jiwa entrepreneur kepada peserta didiknya. Ada Salah

satu lembaga pendidikan yang menerapkan program kewirausahaan adalah

Sekolah Alam School Of Universe Parung.

Terobosan-terobosan baru model sekolah yang tidak hanya

menguatkan intelelektual idealis atau penguasaan teoritis, tapi juga secara praktis

atau terwujud dalam tingkah laku. Terobosan tersebut mengacu kepada konsep

pendidikan yang dikenal dengan Sekolah Alam.

Sedangkan menurut Syamsul Arifin, sekolah alam merupakan sekolah

yang berbasiskan alam serta memanfaatkan alam sebagai metode

pembelajarannya. Sekolah alam bukan hanya mencoba mengajak murid lebih

dekat dengan alam, lebih dari itu sekolah ini berusaha memanfaatkan alam sebagai

media murah untuk mentransfer ilmu kepada murid secara optimal. Siswa

diberikan kebebasan dalam menuangkan kreatifitas yang mereka sesuai dengan

bakat dan kemampuan mereka masing-masing. Itulah mengapa sebagian besar

aktivitas belajarnya dilakukan di luar ruang. Siswa diajak langsung belajar di

hutan, gunung dan laut. Alam memberi banyak inspirasi dan mengajak berfikir

realistis. Anak diajak untuk lebih dekat dengan alam sehingga diharapkan dia

dapat tumbuh menjadi seorang yang bijaksana.( Arifin,2009:62).

Page 25: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

Sekolah alam dapat menjadi alternatif sekolah yang bisa membawa anak

menjadi lebih kreatif, berani mengungkapkan keinginannya dan mengarahkan anak

pada hal-hal yang positif. Sekolah alam cenderung membebaskan keinginan kreatif

anak sehingga anak akan menemukan sendiri bakat dan kemampuan lebih yang

dimilikinya. (Satmoko, 2010:12).

Berawal dari pendirian Sekolah Alam Ciganjur pada tahun 1998 oleh

Konseptor Sekolah Alam : Lendo Novo. Sekolah Alam School of

Universe didirikan pada tahun 2004. Sekolah Alam School of Universe membuka

kelas untuk siswa Kelompok Bermain, Taman Kanak-kanak, Sekolah Dasar

hingga Sekolah Menengah. School of Universe menawarkan lingkungan belajar

yang positif, aktif (active learning) untuk anak-anak di dalam tahun-tahun penting

perkembangan mereka. Pendekatan yang digunakan dititik beratkan pada

pembelajaran keterampilan hidup (life skill) praktis yang luas, yaitu: bisnis;

teknologi informasi dan komunikasi; apresiasi pada konservasi lingkungan;

konsisten pada nilai-nilai demokrasi dan toleransi beragama; hubungan yang

harmonis dengan orang lain; serta pengembangan kreativitas dan logika.

Konsep pengembangan kurikulum di Sekolah Alam School of Universe

ada 4 pokok pengembangan yaitu, Pengembangan akhlak, dengan metode 'teladan',

Pengembangan logika, dengan metode action learning 'belajar bersama alam',

Pengembangan sifat kepemimpinan, dengan metode 'outbound training'dan

Pengembangan mental bisnis, dengan metode magang dan 'belajar dari ahlinya'

(learn from maestro).

Salah satu konsep kurikulum yang menjadi perhatian adalah adanya

konsep pengembangan mental bisnis. Kurikulum Bisnis di Sekolah Alam School

of Universe bertujuan untuk membangun kemampuan wirausaha peserta didik.

Dengan tingginya angka pengangguran dan kemiskinan di negeri yang kita cintai

ini, banyak sekali kesulitan yang dialami oleh masyarakat disebabkan oleh faktor

ekonomi. Sebagai pencetak generasi bangsa yang berkualitas dan kompeten dalam

menangani permasalahan negeri, School of Universe menempatkan pembelajaran

bisnis sebagai unsur penting dalam kegiatan belajar di sekolah khususnya pada

tingkat Sekolah Menengah. Dengan membangun kemampuan peserta didik untuk

dapat membangun usaha sejak dini dan memberikan tauladan serta kesempatan

berguru dengan baik kepada para pengusaha sukses, peserta didik dapat mampu

memahami proses pembangunan sebuah usaha langsung dari para pengusaha, di

lokasi perusahaan mereka. Pendidikan yang komprehensif dan tepat sasaran di

School of Universe diharapkan dapat mencetak generasi bangsa yang mampu

tumbuh besar dengan membawa sejuta solusi untuk saudara sebangsa dan setanah

air.

Dari konsep tersebut di atas Sekolah Alam School Of Universe melakukan

pemberdayaan kepada peserta didiknya untuk menenamkan jiwa bisnis atau

kewirausahaan di dalam dirinya sejak dini, dengan menggunakan metode

pembelajaran aktif (active learning) dan dengan menitik beratkan pada

pembelajaran keterampilan hidup (life skill).

Page 26: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

Penulis menilai, program pemberdayaan siswa dibidang kewiraushaan ini

cukup penting untuk diteliti, mengingat dampak positif yang bisa dihasilkan bagi

siswa dimasa yang akan datang. Pemberdayaan tersebut bermakana sebagai upaya

sadar yang dilakukan secara sistematik oleh Sekolah Alam School Of Universe

dalam mengenalkan, memupuk, menumbuhkan dan mengembangkan nilai-nilai

kewirausahaan serta menyadari pentingnya pendidikan kewirausahaan pada siswa

di masa depan akan sangat berguna, maka peneliti ingin mengungkap model dan

pengembangan kurikulum bisnis di Sekolah Alam School Of Universe untuk

pemberdayaan siswanya di bidang kewirausahaan. Sesuai dengan pemaparan

tersebut maka penulis berkeinginan untuk melakukan penelitian lebih lanjut

dengan judul “PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN

(Studi Kasus di Sekolah Alam School Of Universe Parung Bogor)”

B. Identifikasi Masalah

1. Konsep pemberdayaan dalam bidang kewirausahaan yang dilakukan

disekolah menekankan mental bisnis sejak dini.

2. Model Kurikulum Kewirausahaan yang digunakan di sekolah menggunakan

kurikulum bisnis yang dibuat sendiri.

3. Sekolah berperan penting dalam pelaksanaan program kewirausahaan.

4. Pengembangan mental bisnis yang dilakukan salah satunya adalah magang

yang dilaksanakan pada tingkat SMP.

C. Pembatasan dan Perumusan Masalah

a. Pembatasan Masalah

Berdasarkan dari identifikasi masalah, agar penelitian lebih fokus dan

terarah, penulis memberi batasan masalah pada penelitian ini yakni pada

Pemberdayaan siswa dibidang kewirausahaan, yang mencakup pada peran

sekolah, pola pemberdayaan serta faktor pendukung dan penghambat dalam

pemberdayaan kewirausahaan.

b. Perumusan Masalah

Dari latar belakang maslah di atas, dapat dirumuskan permaslahan

penelitian sebagai berikut:

1. Peran School Of Universe Parung dalam pemberdayaan siswa

dibidang keworausahaan?

2. Pola pemberdayaan kewirausahaan pada School Of Universe Parung?

3. Apa saja faktor pendukung dan penghambat dalam melaksanakan

pemberdayaan siswa dibidang kewirausahaan di School Of Universe?

D. Manfaat Penelitian

Hasil yang diharapkan dari penelitian ini adalah penelitian ini bermanfaat bagi:

1. School Of Universe yaitu

a. Dapat memberikan sumbangan pemikiran dan menjadi bahan

pertimbangan untuk membantu memecahkan suatu masalah yang

berkaitan dengan penelitian ini.

b. Untuk mendeskripsikan kondisi riil dari Manajemen Sekolah dalam

Pemberdayaan Siswa di Bidang Kewirausahaan

2. Peneliti yaitu peneliti, hasil penelitian ini bermanfaat untuk menambah

pengetahuan, dan juga sebagai satu sarana pendekatan terhadap penerapan

teori yang pernah diperoleh selama kuliah dalam prakteknya di lapangan serta

untuk menambah pengalaman dan wawasan baru melalui analisa Manajemen

Page 27: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

Sekolah dalam Pemberdayaan Siswa di Bidang Kewirausahaan di School Of

Universe

3. Pembaca yakni penelitian ini dapat memberikan tambahan informasi dan

pengetahuan bagi si pembaca.

E. Penelitian Terdahulu

Penelitian terkait Manajemen Sekolah dan kewirausahaan sudah banyak

dilakukan, namun dengan kajian yang beragam. Penelitian tentang pemberdayaan

siswa dalam bidang kewirausahaan belum banyak yang meneliti tentang hal ini.

Adapun penelitian-penelitian terkait Manajemen Sekolah dan Kewirausahaan

adalah sebagai berikut:

1. Siti Nur Aini Hamzah (2016), Manajemen Sekolah dalam Mengembangkan

Kewirausahaan Berbasis Agrobisnis (Studi Multi-Kasus di Sekolah Mukmin

Mandiri Sidoarjo dan Sekolah Nurul Karomah Pamekasan Madura). Dari

thesis ini peneliti menyimpulkan bahwa Sekolah Mukmin Sidoarjo dan

Sekolah Nurul Karomah Pamekasan, mengoprasikan pola manajemen yang

hampir sama. Kiai di Sekolah ini mendelegasikan sebagian kewenangannya

kepada orang-orang yang ditunjuk dan diberi kewenanangan untuk mengelola

usaha yang dinaungi oleh Sekolah. perbedaannya hanya terjadi pada aspek

kematangan usaha yang dijalani. SDM yang dimiliki oleh Sekolah Mukmin

Mandiri lebih baik. Oleh karena, akses untuk mencari pakar dibidang tata

kelola agrobisnis lebih memadai dibandingkan yang ada di Pamekasan. Dalam

bahasa yang sederhana, yakni antara pola manajemen Sekolah yang tradisional

dan modern berbeda.

2. Makrifatul Ilmi (2016), Menumbuhkan Jiwa Entreprenership Siswa Melalui

Pengembangan Budaya Kewirasahaan Berbasis Syariah Pada Sekolah

Mambaul Hikam (MMH) Jombang. Di dalam thesis ini peneliti meneliti

Bagaimana Menumbuhkan Jiwa Entrepreneurship Siswa Melalui

Pengembangan Budaya Kewirausahaan Berbasis Syariah Pada Sekolah

Mambaul Hikam (MMH) Jombang. Hasil dari penelitian tersebut adalah

Menumbuhkan Jiwa Entrepreneurship Siswa melalui Pengembangan Budaya

Kewirausahaan Syariah pada Sekolah Mambaul Hikam (MMH) Jombang,

melalui berbagai pelatihan diataranya kegiatan ekstrakurikuler menjahit,

kaligrafi, budidaya pohon tin, bisnis jual beli teh tin. Sehingga ini faktor

pengembangan jiwa entreprener di Sekolah Mambaul Hikam.

3. Khozinatul Masfufah (2017), Pengembangan Kreatifitas Peserta Didik dalam

Proses Pembelajaran di Sekolah Alam (Studi Kasus Sekolah Alam School of

Universe (SOU) Parung Bogor), dari Tesis ini peneliti menyimpulkan bahwa

Pengembangan kreatifitas pada peserta didik dapat berkembang jika

menempatkan peserta didik dan pendidik sama-sama sebagai subjek

pembelajaran sehingga proses pembelajaran akan berlangsung aktif, kreatif

dan efektif. Pendidik di Sekolah Alam School of Universe (SoU) Parung

Bogor telah memberikan kebebasan, persamaan dan keadilan sosial yang

berpedoman kepada nilai-nilai akhlak mulia bagi peserta didik sehingga dapat

mengembangkan kreativitas sesuai dengan bakat dan minatnya.

Page 28: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

BAB II

KAJIAN TEORI dan KERANGKA KONSEPTUAL

A. Pemberdayaan dan Kewirausahaan

1. Pengertian Pemberdayaan

Pada dasarnya, agama Islam adalah agama pemberdayaan. Dalam

pandangan Islam, pemberdayaan harus merupakan gerakan tanpa henti (Nanih,

2001:41). Secara konseptual, pemberdayaan (empowerment) berasal dari

kata‘power’ (kekuasaan atau keberdayaan) (Edi,2005:57). Pemberdayaan

secara etimologi berasal dari kata daya yang berarti upaya, usaha, akal,

kemampuan (Badadu,1997:317). Jadi, pemberdayaan adalah upaya untuk

membangun daya (masyarakat) dengan mendorong, memotivasi dan

membangkitkan kesadaran akan potensi yang dimilikinya serta berupaya untuk

mengembangkannya (Mubyartanto,2000:263).

Menurut Suharto, pemberdayaan menunjuk pada kemampuan orang,

khususnya kelompok rentan dan lemah sehingga mereka memiliki kekuatan

atau kemampuan, antara lain dalam memenuhi kebutuhan dasarnya sehingga

mereka memiliki kebebasan (freedom). Bukan saja berarti bebas

mengemukakan pendapat, melainkan bebas dari kelaparan, bebas dari

kebodohan, bebas dari kesakitan. Juga kemamppuan dalam menjangkau

sumber-sumber produktif yang memungkinkan mereka dapat meningkatkan

pendapatannya dan memperoleh barang-barang dan jasa-jasa yang mereka

perlukan, serta kemampuan dalam berpartisipasi dalam proses pembangunan

dan keputusan-keputusan yang mempengaruhi kehidupan mereka (Suharto,

2005:58).

Jadi berdasarkan pengertian di atas, pemberdayaan adalah penyadaran

tentang kelemahan atau potensi yang dimiliki sehingga menimbulkan dan

meningkatkan kepercayaan diri sendiri untuk keluar dari persoalan dan untuk

memecahkan permasalahan serta mengembangkan diri.

Pemberdayaan yang diadaptasikan dari istilah empowerment

berkembang di Eropa mulai abad pertengahan, terus berkembang hingga

diakhir 70-an, 80-an, dan awal 90-an. Konsep pemberdayaan tersebut

kemudian mempengaruhi teori-teori yang berkembang belakangan (Agus,

2010).

Berkenaan dengan pemaknaan konsep pemberdayaan, Ife (1995)

menyatakan bahwa : Empowerment is a process of helping disadvantaged

groups and individual to compete more effectively with other interests, by

helping them to learn and use in lobbying, using the media, engaging in

political action, understanding how to ‘work the system,’ and so on.

Definisi tersebut di atas mengartikan konsep pemberdayaan

(empowerment) sebagai upaya memberikan otonomi, wewenang, dan

kepercayaan kepada setiap individu dalam suatu organisasi, serta mendorong

mereka untuk kreatif agar dapat menyelesaikan tugasnya sebaik mungkin

Page 29: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

Pemberdayaan adalah upaya untuk membangun kemampuan

masyarakat, dengan mendorong, memotivasi, membangkitkan kesadaran akan

potensi yang dimiliki dan berupaya untuk mengembangkan potensi itu

menjadi tindakan nyata.

Menurut Chambes, pemberdayaan adalah sebuah konsep

pembangunan ekonomi yang merangkum nilai-nilai sosial. Konsep ini

mencerminkan paradigma baru pembangunan yang bersifat people-centered,

participatory, empowering, and sustainable. Konsep pemberdayaan lebih luas

dari sekadar upaya untuk memenuhi kebutuhan dasar atau sekedar mekanisme

untuk mencegah proses pemiskinan lebih lanjut (Zubaedi,2013: 24).

Jika dilihat dari proses operasionalisasinya, maka ide pemberdayaan

memiliki dua kecenderungan, antara lain : pertama, kecenderungan primer,

yaitu kecenderungan proses yang memberikan atau mengalihkan sebagian

kekuasaan, kekuatan, atau kemampuan (power) kepada masyarakat atau

individu menjadi lebih berdaya. Proses ini dapat dilengkapi pula dengan

upaya membangun asset material guna mendukung pembangunan

kemandirian mereka melalui organisasi; dan kedua, kecenderungan sekunder,

yaitu kecenderungan yang menekankan pada proses memberikan stimulasi,

mendorong atau memotivasi individu agar mempunyai kemampuan atau

keberdayaan untuk menentukan apa yang menjadi pilihan hidupnya melalui

proses dialog. Dua kecenderungan tersebut memberikan (pada titik ekstrem)

seolah berseberangan, namun seringkali untuk mewujudkan kecenderungan

primer harus melalui kecenderungan sekunder terlebih dahulu (Gunawan,

2002).

Pemberdayaan merupakan perlakuan terhadap subyek yang

dimaksudkan untuk melakukan pelatihan dan pengembangan agar subyek

dapat mencapai hasil yang diharapkan (Rizal,2011). Pemberdayaan

dilaksanakan sesuai dengan operasionalnya masing-masing. Pemberdayaan

bisa jadi dalam hal memberikan atau mengalihkan kekuasaan, hal ini bisa

dilakukan guna untuk menanamkan kemandirian kepada individu atau

kelompok dalam oraganisasi atau lembaga. Jika sudah ditanamkan

kemandirian maka individu atau kelompok bisa menjalankan apa yang

ditanggungjawabkannya. Sedangkan pemberdayaan dalam bidang sekunder

ini adalah penekanan terhadap individu melalui stimulasi dan motivasi agar

mampu malakukan tugasnya sesuai dengan kemampuan yang dimilikinya.

Pemberdayaan pada hakikatnya merupakan kegiatan untuk

memperdayakan manusia melalui perubahan dan pengembangan manusia itu

sendiri, yaitu berupa kemampuan (competency), kepercayaan (confidence),

wewenang (authority), dan tanggung jawab (responsibility) dalam rangka

pelaksanaan kegiatan-kegiatan (activities) organisasi untuk meningkatkan

kinerja (performance).

Strategi yang digunakan dalam melakukan pemberdayaan terhadap

sumber daya menusia bersifat:

1. pengembangan bidang pengetahuan yang dimiliki,

2. pengembangan keterampilan dan bakat yang ada, dan

Page 30: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

3. bersifat memperbarui keahlian. Dengan strategi ini, maka kegiatan

pemberdayaan lebih bersifat individual yang menuntut kekuatan

yang ada pada diri manusia untuk melakukan aktivitas.

(Nurul,2016:90).

Adapun pemberdayaan dalam hal ini adalah pemberdayaan siswa di

bidang kewirausahaan yang ada di School Of Universe . Di School Of

Universe para siswa diberdayakan dalam bidang kewirausahaan. Sesuai

dengan pengertian pemberdayaan, pimpinan Sekolah memberikan

kewenangan kepada siswa untuk mengelola wairausaha yang sudah

dilaksanakan di Sekolah. dengan tujuan menanmkan jiwa wirausaha kepada

diri siswa shingga dapat mengmbangkan potensinya menjadi tindakan yang

nyata.

2. Kewirausahaan

a. Pengertian Kewirausahaan

Wirausaha dalam KBBI diartikan sama dengan wiraswasta yaitu

orang yang pandai atau berbakat mengenal produk baru, menentukan cara

produksi baru, menyusun operasi untuk pengadaan produk baru,

memasarkannya serta mengatur permodalan operasinya. Mulyasa (2011 :

189) memahami wirausaha sama dengan wiraswasta artinya keberanian,

kesungguhan, dan keseriusan dalam memenuhi kebutuhan hidup serta

memecahkan berbagai masalah yang dihadapi dengan mengerahkan

seluruh kekuatan yang dimilikinya sendiri.

Menurut Rhenald Kasali, wirausaha adalah seorang yang berusaha

dengan keberanian dan kegigihan sehingga usahanya mengalami

pertumbuhan (Rhenald, 2010:12).

Kewirausahaan (entrepreneurship) adalah suatu proses membelai

bisnis baru, mengorganisasikan sumberdaya-sumberdaya seperti;

sumberdaya manusia (tenga kerja), sumberdaya alam (bahan baku) yang

diperlukan untuk kegiatan pemberian nilai tambah ekonomis (Economic

Value Addded) yang akan menghasilkan produk, baik barang maupun jasa

dengan mempertimbangkan risiko yang terkait dan balas jasa yang akan

diterima dari aktivitas penjualan produk barang maupun jasa.. (Dedi

Takdir, 2015:1).

Kewirausahaan menurut Petter F. Drucker yang dikutip oleh

Sochimin merupakan kemampuan dalam menciptakan sesuatu yang baru

dan berbeda. Pengertian ini mengandung maksud bahwa seorang

wirausaha adalah orang yang memiliki kemampuan untuk menciptakan

sesuatu yang baru, berbeda dari yang lain. Ataupun mampu menciptakan

sesuatu yang berbeda dengan yang sudah ada sebelumnya

(Sochimin,2016:9).

Dari pengertian kewirausahaan di atas maka dapat disimpulkan

bahwa kewirausahaan adalah menciptakan sesuatu yang baru di dalam

usaha-usaha yang dilakukan oleh seseorang yang berani dan kegigihan

sehingga usaha yang dilakukan dapat berkembang dengan baik.

Page 31: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

Menurut Soeparman Soemahamidjaja (1997) yang dikutip oleh

Rusdiana (2018:52), kemampuan seseorang yang menjadi objek

kewirausahaan meliputi:

a. kemampuan merumuskan tujuan hidup/usaha­ Dalam merumuskan

tujuan hidup/usaha diperlukan perenungan, koreksi, yang berulang-

ulang dibaca dan diamati sampai memahami kemauannya;

b. kemampuan memotivasi diri untuk melahirkan suatu tekad kemauan

yang menyala-nyala;

c. kemampuan untuk berinisiatif, yaitu mengerjakan sesuatu yang baik

tanpa menunggu perintah orang lain, yang dilakukan berulang-ulang

sehingga menjadi kebiasaan berinisiatif;

d. kemampuan berinovasi, yang melahirkan kreativitas (daya cipta)

setelah dibiasakan berulang-ulang akan melahirkan motivasi­

Kebiasaan inovatif adalah desakan dalam diri untuk selalu mencari

berbagai kemungkinan baru atau kombinasi baru yang dapat dijadi-

kan peranti dalam menyajikan barang dan jasa bagi kemakmuran

masyarakat;

e. kemampuan untuk membentuk modal uang atau barang modal

(capital goods);

f. kemampuan untuk mengatur waktu dan membiasakan diri untuk se-

lalu tepat waktu dalam segala tindakan melalui kebiasaan yang

selalu tidak menunda pekerjaan;

g. kemampuan mental yang dilandasi dengan agama;

h. kemampuan untuk membiasakan diri dalam mengambil hikmah dari

pengalaman yang baik ataupun menyakitkan.

Kemampuan seseorang melakukan usaha dilihat dari

kemampuan/potensi yang ada pada diri seseorang tersebut, karena jika

tidak didasari dari kemampuan yang ada maka untuk menjalankan

kewirausahaan tidak akan berjalan dengan baik. Bukan hanya sekedar

modal yang harus dikeluarkan tetapi juga kemampuan untuk

berwirausaha.

Muhammad SAW yang merupakan seorang nabi dan rosul akhir

utusan Allah ke muka bumi ini, jauh sebelum diangkat menjadi nabi dan

rosul, beliau sudah dikenal sebagai pedagang (entrepreneur). Bahkan

sejak kecil, putra dari pasangan ‘Abdullah dan Aminah itu telah

menunjukkan kesungguhannya terjun dalam bidang bisnis atau

kewirausahaan (entrepreneurship). Jiwa kewirausahaan

(entrepreneurship) dalam diri nabi Muhammad SAW tidak terjadi begitu

saja , tetapi hasil dari suatu proses panjang dan dimulai sejak belai masih

kecil.(Antonio:2010).

Kewirausahaan merupakan proses mengidentifikasi,

mengembangkan, dan membawa visi ke dalam kehidupan.Visi tersebut

bisa berupa ide inovatif, peluang, cara yang lebih baik dalam

menjalankan sesuatu. Hasil akhir dari proses tersebut adalah penciptaan

usaha baru yang dibentuk pada kondisi risiko atau ketidakpastian.

Tujuan Kewirausahaan (Munawaroh, 2016:6) yaitu:

Page 32: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

1. Meningkatkan jumlah wirausaha yang berkualitas

2. Mewujudkan kemampuan dan kemantapan para wirausaha

untuk menghasilkan kemajuan dan kesejahteraan masyarakat

3. Membudayakan semangat, sikap, perilaku, dan kemampuan

kewirausahaan di kalangan masyarakat yang mampu, andal,

dan unggul.

4. Menumbuh kembangkan kesadaran dan orientasi

kewirausahaan yang tangguh dan kuat terhadap masyarakat

Kewirausahaan yang dimaksud adalah usaha-usaha yang ada di

School Of Universe . Diantaranya adalah perkebunan, pertanian, dan lain-

lain. Para siswa selaku pengelola wirausaha yang dilaksanakan di School

Of Universe ini dilihat terlebih dahulu potensi yang ada pada diri siswa

kemudian diberikan pembelajaran tentang bidang yang akan dikelola, yang

kemudian setiap siswa ditempatkan sesuai dengan keahliannya.

b. Kurikulum Kewirausahaan

Kurikulum kewirausahaan dapat diartikan sebagai program

kewirausahaan yang dapat berbentuk mata pelajaran kewirausahaan,

kegiatan kewirausahaan atau pengalaman kewira-usahaan yang membekali

siswa dengan kemampuan berpikir inovatif dan kreatif untuk memecahkan

berbagai persoalan yang dihadapinya. (Yudha, 2011:610)

Dalam menanamkan jiwa kewirausahaan kepada peserta didik

maka perlu adanya kurikulum kewirausahaan. Di dalamnya diajarkan

tentang kegiatan kewirausahaan, membekali siswa untuk berfikir kreatif

dan inovatif, serta siswa mendapatkan pengalaman dari pelaksanaan

kegiatan kewirausahaan tersebut.

Dilihat dari penyajiannya pengembangan kurikulum

kewirausahaan dapat disajikan dalam tiga bentuk yaitu Separated Subject

Curriculum, Correlated Curriculum dan Integrated

Curriculum.Pengembangan kurikulum kewirausahaan yang berbentuk

Separated-Subject Curriculum dilakukan dengan menyajikan kurikulum

kewirausahaan sebagai pelajaran tersendiri yang tidak berkaitan dengan

mata pelajaran lainnya. Pengembangan kurikulum kewirausahaan yang

berbentuk Correlated Curriculum dilakukan dengan menghubungkan mata

pelajaran kewirausahaan dengan mata pelajaran lainnya. Pengembangan

kurikulum kewirausahaan yang berbentuk Integrated Curriculum

dilakukan dengan mengintegrasikannya ke dalam setiap kegiatan belajar

siswa di sekolah. (Yudha, 2011:602)

Kurikulum kewirausahaan tidak hanya ada pada satu disiplin ilmu

tetapi juga dalam pelaksanaannya dapat dikembangkan dengan mata

pelajaran laun atau dengan program kegiatan lainnya. Menghubungkan

mata pelajaran lain kepada mata pelajaran kewirausahaan ini dapat

menambah pengetahuan siswa tentang kewirausahaan dilihat dari aspek

lain. Contohnya: pada mata pelajaran ekonomi dapat diintegrasikan dengan

kewirausahaan dalam bidang manajemen keuangan, mengatur keuangan

dari segi modal sampai dengan laba. Melihat hal ini maka perlu adanya

kurikulum kewirausahaan disekolah atau mata pelajaran kewirausahaan di

Page 33: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

sekolah guna memberikan pembelajaran kepada siswa dalam hal

kewirausahaan.

Dalam hal ini pemerintah mangambil kebijakan untuk

memasukkan mata pelajaran prakarya dan kewirausahaan di dalam

kurikulum 2013. Didalam kurikulum 2013, bentuk pengajaran mata

pelajaran prakarya dan kewirausahaan ini lebih bersifat student (terpusat

pada siswa), maksudnya siswa yang ditekankan untuk aktif sedangkan

guru berfungsi sebagai fasilitator dan motivator. Hal ini bertujuan agar

potensi dalam diri siswa lebih tergali secara bebas dan mampu

menghasilkan karya yang beragam dengan tetap menerapkan karakter

positif dalam dirinya.

Jika berbicara tentang manfaat belajar kewirausahaan di sekolah,

akan sangat banyak sekali salah satunya adalah tumbuhnya kemampuan

berpikir dan kemampuan bekerja keras dari para siswa. Dan berikut ini

adalah manfaat dan tujuan mengapa siswa SMA harus belajar

kewirausahaan, diantaranya adalah :

1. Menerapkan perilaku tepat waktu

2. Menerapkan perilaku tepat janji

3. Membentuk pribadi-pribadi yang disiplin

4. Membentuk pribadi-pribadi yang ulet dan mau bekerja keras

5. Membentuk pribadi yang memiliki jiwa toleran dan mau menolong

sesama, dan lain sebagainya.

Sedangkan tujuan belajar kewirausahaan di sekolah adalah sebagai

berikut:

1. Mengasah keterampilan para siswa dengan membuat dan menciptakan

produk yang sesuai dengan minat dan daya beli

2. Meningkatkan daya inovasi dan kreatifitas siswa melalui pembuatan

produk produk

3. Menciptakan iklim beajar, bekerja, berkarya, dan berpartisipasi yang

menyenangkan.

Antonius mengatakan, pendidikan kewirausahaan bukan sekadar

siswa hanya bisa begadang. Justru siswa harus mampu menge mbangkan

produk yang tak ada dipasaran yang bisa menguntungkan (Heru 2009:41).

Pendidikan kewirausahaan sekarang ini diarahkan untuk

menciptakan entrepreneur yang inovatif dan kreatif. Karena itu,

pemerintah harus memberikan arah yang jelas yang bertujuan dari

pendidikan kewirausahaan dilevel pendidikan menengah agar semua pihak

memahami hakikat yang benar dari pendidikan.

Sesuai dengan Permendikbud No 21 Tahun 2016 Terkait dengan

tingkat kompetensi serta ruang lingkup dan materi kewirausahaan yang

disajikan dalam tabel sebagai berikut:

Tabel 2.1: Tingkat Kompetensi Serta Ruang Lingkup Materi

Kewirausahaan Muatan Bidang Keahlian

Fisika Teknologi rekayasa

Teknologi informasi dan

komunikasi

Agribisnis dan Agroteknologi

Page 34: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

Perikanan dan kelautan

Kesehatan

Kimia Teknologi dan rekayasa

Kesehatan

Agrobisnis dan agroteknologi

Perikanan dan kelautan

Biologi Agrobisnis dan agroteknologi

Perikanan dan kelautan

Kesehatan

Gambar teknik Teknologi dan rekayasa

Sistem komputer -

Pemrograman dasar Teknologi informasi dan

komunikasi

Pengantar administrasi kantor Bisnis dan manajemen

Pengantar ekonomi dan bisnis Bisnis dan manajemen

Akuntansi Bisnis dan manajemen

IPA Pariwisata

Pengantar pariwisata Pariwisata

Dasar-dasar desain Seni rupa

Pengetahuan bahan Seni rupa

Ekonomi kreatif Seni rupa

Wawasan seni Seni pertunjukan

Tata teknik pentas Seni pertunjukan

Manajemen Seni pertunjukan

Adapun bidang lingkup materi pelajaran prakarya dan kewirausahaan

adalah:

1. Kerajinan tangan

Kerajinan tangan dikaitkan dengan nilai pendidikan diwujudkan dalam

prosedur pembuatan. Prosedur memproduksi dilalui dengan berbagai

tahapan dan beberapa langkah yang dilakukan oleh beberapa orang.

Kinerja seperti ini menumbuhkan wawasan, toleransi sosial serta

social corporateness memulai pemahaman karya orang lain. Kerajinan

tangan yang diproduksi maupun direproduksi dikemas ulang dengan

sistem teknologi dan ekosistem agar efektif dan efisiensi berdasarkan

potensi lingkungan.

2. Rekayasa

Rekayasa yang diartikan usaha memecahkan permasalahan kehidupan

sehari-hari dengan berpikir rasional dan kritis sehingga menemukan

kerangka kerja yang efektif dan efisien. Prinsip rekayasa adalah

mendaur ulang sistem, bahan serta ide yang disesuaikan dengan

perkembangan jaman (teknologi) terbaru. Oleh karena itu rekayasa

harus seimbang dan selaras dengan kondisi dan potensi daerah setempat

menuju karya yang mempunyai nilai keterjualan yang tinggi.

3. Budidaya

Budidaya berpangkal pada cultivation, yaitu suatu kerja yang berusaha

untuk menambah, menumbuhkan dan mewujudkan benda ataupun

Page 35: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

mahkluk agar lebih besar (tumbuh), dan berkembang (banyak).

Manfaat edukatif budidaya yaitu untuk pembinaan perasaan, pembinaan

kemampuan, memahami pertumbuhan dan menyatukan dengan alam

(echasystem) menjadi anak dan tenaga kerja yang berpikir sistematis.

Budidaya sudah dilakukan oleh pendahulu bangsa kita dengan

teknologi tradisi, namun belum mempunyai standar ketepatan dengan

suasana/iklim maupun ekonomi yang sedang berkembang. Maka

pembelajaran prakarya diharapkan mampu menemukan ide

pengembangan berbasis bahan tradisi dengan memperhitungkan

keberlanjutan materi.

4. Pengolahan

Pengolahan artinya membuat, menciptakan bahan dasar menjadi produk

jadi agar dapat dimanfaatkan secara maslahat. Pada prinsipnya kerja

pengolahan adalah mengubah benda mentah menjadi produk matang

dengan mencampur atau memodifikasi bahan tersebut. Oleh karenanya,

kerja pengolahan menggunakan desain sistem yaitu, mengubah

masukan menjadi keluaran sesuai dengan rancangan yang dibuat.

Sebagai contoh: membuat makanan atau masakan, kinerja ini

membutuhkan desain secara tepat akan tetapi juga membutuhkan

perasaan terutama rasa lidah dan bau yang sedap. Kerja ini akan

melatih rasa dan kesabaran maupun berpikir praktis. Kognisi untuk

menghafalkan semua rasa bumbu, dan racikan yang akan membutuhkan

ketelitian dan kesabaran.

Dalam praktik di sekolah, untuk menanamkan nilai-nilai

kewirausahaan pada peserta didik ada beberapa hal yang dapat dilakukan

antara lain:1) pembenahan dalam Kurikulum; 2) peningkatan peran

sekolah dalam mempersiapkan wirausaha; 3) pembenahan dalam

pengorganisasian proses pembelajaran; 4) pembenahan pada diri guru.

Keberhasilan program pendidikan kewirausahaan dapat diketahui melalui

pencapaian kriteria oleh peserta didik, guru, dan kepala sekolah yang

antara lain meliputi: 1) peserta didik memiliki karakter dan perilaku

wirausaha yang tinggi, 2) lingkungan kelas yang mampu mengembangkan

kebiasaan dan perilaku peserta didik yang sesuai dengan nilai-nilai

kewirausahaan yang diinternalisasikan, dan 3) lingkungan kehidupan

sekolah sebagai lingkungan belajar yang bernuansa kewirausahaan.

(Endang, 2011:6)

Adanya mata pelajaran prakarya dan kewirausahaan di sekolah

adalah untuk menumbuh kembangkan jiwa wirausaha kepada siswa,

sehingga siswa ketika selesai melaksanakan pendidikan pada jenjang SMA

ada bekal untuk bisa menjalanakan usaha guna menopang ekonominya.

Dari survei yang ada angka pengangguran pada saat ini banyak juga

dialami pada tingkat lulusan SMA. disebabkan karena perusahaan banyak

membutuhkan pekerja untuk lulusan perguruan tinggi. Sehingga

berpengaruh besar pada rendahnya lulusan dalam penerimaan pekerjaan

pada perusahaan. Maka kemendikbud memasukan mata pelajaran prakarya

dan kewirausahaan ini untuk bekal siswa setelah lulus. Sehingga bisa

melakasanakan usaha sendiri bahkan sampai pada membuka lapangan

kerja.

Page 36: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

B. Sekolah Alam

Pendidikan merupakan suatu upaya mewariskan nilai, yang akan

menjadi penolong dan penuntun dalam menjalani kehidupan, sekaligus untuk

memperbaiki nasib dan peradaban umat manusia yang bisa dilakukan sejak

masih dalam kandungan. (Khaeruddin, 2007:3) Pada bidang pendidikan

konsepsi sekolah merupakan salah satu unsur pentingkeberlangsungan sistem

pendidikan nasional. Kegagalan sistem pendidikan di Indonesia merangsang

tumbuhnya sekolah-sekolah alternatif yang diyakini memiliki mutu pendidikan

lebih baik dari sekolah biasa. Salah satu sekolah alternatif yang sekarang

diminati adalah sekolah alam.

Salah satu bentuk sistem pendidikan yang digagas untuk merubah

keadaan dunia pendidikan Indonesia saat ini, dan mulai dikembangkan di

Indonesia adalah pendidikan sekolah alam.( Satmoko, 2010:13). Alam adalah

sumber pengetahuan yang luas dan berlimpah. Beberapa penemu terkenal di

dunia mampu menghasilkan karya-karya fenomenal lantaran memanfaatkan

alam. Diantaranya, Isaac Newton yang berhasil menemukan ide tentang teori

gravitasi hanya karena duduk di bawah pohon apel yang buahnya terjatuh di

dekatnya.

Sistem pendidikan sekolah alam ini berbeda dari sekolah formal

umumnya. Sekolah alam hadir dengan konsep pendidikan fitrah. Sekolah

bukan lagi beban. Sekolah adalah realitas kehidupanyang mereka jalani dengan

penghayatan penuh. Sekolah adalah sumber kegembiraan, bukan sumber stres

yang biasanya membuat mereka kehilangan gairah.

Belajar akan lebih bermakna jika anak mengalami apayang

dipelajarinya bukan mengetahuinya, pembelajaran yang berorientasi pada

target penguasaan materi yang terbukti berhasil dalam kompetisi mengingat

jangka pendek, tetapi gagal dalam membekali anak memecahkan persoalan

dalam kehidupan jangka panjang. itulah yang terjadi di kelas-kelas sekolah saat

ini. (Nurhadi,2002:1).

Sekolah Alam adalah sebuah Konsep pendidikan yang menjadikan

alam sebagai tempat dan pusat kegiatan belajarnya. Menurut Hartati

(Daryanto,2014: 68) sekolah Alam merupakan sekolah alternatif berbasis

lingkungan yang sedang berkembang di Indonesia. Sekolah alam bertujuan

untuk mendidik siswa agar siswa tumbuh menjadi manusia yang tidak saja

mampu memanfaatkan, namun juga dapat mencintai dan memelihara alam.

Menurut Siti Sutami (2017)Sekolah alam merupakan salah satu bentuk

pendidikan yang menerapkan pembelajaran dengan konsep mendidik peserta

didik pada fitrah asalnya, yaitu disesuaikan dengan potensi yang dimiliki,

minat-bakat, serta perkembangan zaman

Menurut Musyarofah (Daryanto 2014: 69) konsep sekolah alam lebih

cenderung dimaknai sebagai universe bukan nature, memanfaatkan alam

sebagai media utama pembelajaran. Metode pembelajaran praktek langsung

lebih dominan dengan memanfaatkan sumber daya di sekitar sekolah secara

optimal dan mengutamakan prinsip keterpaduan, baik keterpaduan kurikulum

maupun keterpaduan pengelolaan. Metode pembelajaran tersebut akan

Page 37: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

berdampak positif terlihat pada menyatunya para siswa dengan alam sebagai

tempat belajar yang dapat memuaskan keingintahuannya (curiousity), karena

siswa secara langsung berhadapan dengan sumber dan materi pembelajaran

secara nyata. Kurikulum sekolah alam meliputi: akhlak dan leadership, bakat

dan lifeskill, seni dan kreativitas, logika dan akademik, lingkungan dan

konservasi.

Melalui konsep sekolah alam itu, para peserta didikdidorong untuk

dekat serta berinteraksi dengan alam. Mereka dapat berinteraksi dan

mengeksplorasi alam di sekitarnya.Dengan demikian, peserta didik merasa

nyaman, senang, dan tidak merasa terbelenggu karena dalam hal ini

pendidik/guru bukanlah satu-satunya narasumber. Di sekolah ini, pendidik

ditempatkan sebagai fasilitator dan mitra.

Menurut Lendonovo penggagas Sekolah Alam Indonesia, Sekolah

alam berusaha mengembangkan pendidikan bagi semua (seluruh umat

manusia) dan belajar dari semua (seluruh mahluk di alam semesta). Sehingga

fitrah manusia dapat berkembang dan tumbuh sesuai dengan kompetensinya

dengan belajar bersama alam bersifat nyata menuju kualitas manusia yang

paripurna.

Sekolah alam merupakan salah satu bentuk pendidikan alternatif yang

menggunakan alam sebagai media utama sebagai pembelajaran siswa didiknya.

Sekolah alam menjadi sebuah impian yang jadi kenyataan bagi mereka yang

mengangankan dan menginginkan perubahandalam dunia pendidikan.

Diharapkan dari adanya alternatif sekolah alam tidak sekedar perubahan

sistem, metode dan target pembelajaran melainkan paradigma pendidikan yang

akan mengarah pada perbaikan mutu dan hasil dari pendidikan itu sendiri.

Target strategisnya adalah anak didik dapat menjadi investasi sumber daya

manusia untuk masa depan yangmenghargai dan bersahabat dengan alam.

Sekolah alam dapat menjadi alternatif sekolah yang bisa membawa

anak menjadi lebih kreatif, berani mengungkapkan keinginannya dan

mengarahkan anak pada hal-hal yang positif. Sekolahalam cenderung

membebaskan keinginan kreatif anak sehingga anak akan menemukan sendiri

bakat dan kemampuan berlebih yang dimilikinya.

Sebagai sekolah alam, lanskap sekolah adalah jantung sekolah.

Menyatu dengan jiwa sekolah dan harmoni dengan alam. (Septriana,2009:78).

Hakikat dari konsepnya merupakan sekolah dengan berbasis konseppendidikan

yang memanfaakan alam semesta. Dasar dari konsep tersebut adalah Al Qur'an

dan Hadits, bahwa hakikat penciptaan manusia adalahuntuk menjadi pemimpin

di muka bumi.

Alam semesta yang dimanfaatkan antara lain sebagai media

pendidikan, observasi dan riset. Sesuai dengan ajaran Islam manusia disilahkan

untuk memanfaatkan alam untuk memenuhi kebutuhan fital manusia dan akan

dipertanggungjawabkan perbuatan diatas bumi. diantara cara terbaik yakni

mengintegrasikan sains dengan al Qur’an, atau dikenal dengan istilah

integrasi ilmiah ilahiah. Dengan cara mengamati dan memahami langsung

gejala alam yang terjadi, sehingga kita bisa mendapatkan media belajar yang

Page 38: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

bermutu dan murah. Hal ini sesuai dengan firman Allah dalam surat al-khafi

ayat 109 :

Artinya : Katakanlah: Sekiranya lautan menjadi tinta untuk (menulis) kalimat-kalimat

Tuhanku, sungguh habislah lautan itu sebelum habis (ditulis) kalimat-kalimat Tuhanku,

meskipun Kami datangkan tambahan sebanyak itu (pula)". (QS. Al-Kahfi : 109).

C. Peran Pemberdayaan Siswa di Bidang Kewirausahaan

Peranan sekolah dalam pemberdayaan siswa dibidang kewirausahaan

mempengaruhi berhasil atau tidaknya sekolah tersebut mencetak jiwa wirausaha.

Bimbingan dan program yang diberikanpun harus mendukung kegiatan tersebut.

Ada beberapa hal yang harus diperhatikan dalam peranan sekolah dalam

pemberberdayaan siswa dibidang kewirausahaan antara lain sebagai berikut:

1. Pengarah dan Pengembangan organisasi Kewirausahaan

Di dalam pemberdayaan ada hal yang perlu diperhatikan salah satunya

adalah pengarahan dan pengembangan. Pengarahan dan pengembangan itu

tidak terlepas dari siapa yang mengarahkan untuk perkembangan tersebut.

Berarti dalam hal ini kaitanya dengan pemimpin organisasi tersebut,

bagaimana pemimpin organisasi tersebut dapat memengaruhi dan mengarahkan

anggota-anggotanya.

Pada bagian ini, akan dibahas mengenai proses pengarahan dan

pengembangan organisasi kewirausahaan melalui; (1) motivasi, (2)

komunikasi; (3) kepemimpinan dalam manajemen; (4) pengembangan

perubahan. (Dedi, 2014:310).

Jika dilihat dari fungsi-fungsi manajemen yakni perencanaan,

pengorganisasian, pengarahan dan pengendalian. Menurut Jejen Musfah

(2015:2) Manajemen umumnya diartikan sebagai proses perencanaan,

mengorganisasi, pengarahan, dan pengawasan. Usaha-usaha para anggota

organisasi dan pengunaan sumber daya organisasi lainnya agar mencapai

tujuan organisasi yang telah ditetapkan. Inti dari manajemen adalah

pengaturan. Maka di dalam kewirausahaan seorang wirausahawan dituntut

untuk mampu melaksanakan semua fungsi yang ada. Seorang wirausahawan

harus mampu melaksanakan fungsi pengarahan salah satu caranya adalah

dengan meningkatkan daya upaya yang merangsang tindakan seseorang untuk

melakukan sesuatu yang diinginkan.

Dalam pembahasan ini akan dibahas tentang pengarahan dalam

kewirausahaan, termasuk di dalamnya menggerakan para anggota wirausaha

untuk melaksanakan tugasnya, memotivasi, mengadakan komunikasi,

mengadakan perubahan dan pengembangan. (Rusdiana, 2018:310)

Mari kita patahkan mitos yang mengatakan bahwa menjadiwirausahawan

itu adalah proses panjang dari seleksi alamiah, sehingga sosok wirausahawan

sukses itu adalah orang yang berusia lanjut dengan wajah lelah didera

Page 39: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

perjuangan hidup. Dulu, sewaktu orang hanya mengenal konsep biji dilempar

ke kebun. Jika beruntung mendapat lahan yang baik, biji tersebut tumbuh

menjadi pohon besar dengan buah yang lebat. Orang tua kita dulu banyak yang

mengajarkan konsep tersebut, anak-anak tumbuh kembang tanpa pengarahan.

Dari sekian banyak anak-anaknya, ada satu yang menjadi orang besar secara

“kebetulan” menjadi sukses, lainnya akan bergantung pada saudaranya yang

beruntung tersebut.

Sekarang kita melihat, sejak kecil anak-anak dididik dengan pengarahan

untuk memiliki tujuan yang jelas untuk diharapkan menjadi apa nantinya. Ada

investasi dan perhatian yang diberikan, sampai anak-anak tersebut semua

menjadi “orang” sesuai dengan bakat dan minat yang dimilikinya. Konsepnya

adalah pola pertanian atau industri yang diarahkan, dibimbing dan disemangati,

sehingga berkembang sehat menjadi sesuatu yang direncanakan. Tentunya

dengan menanam bibit yang tepat pada lahan yang sesuai dan pemupukan dan

penyiraman yang baik.

Namun, sayangnya pengarahan itu seringkali berupa profesi yang

umumnya dianggap memberikan jaminan (security), bukan sesuatu yang

menjanjikan kesempatan atau peluang (opportunity). Sehingga tujuan hidup

menjadi pegawai atau profesional seperti pegawai negeri, dokter, pilot,

insinyur, pengacara dslb menjadi seolah tuntutan dan kebanggaan orang tua,

yang hanya melahirkan generasi ’security seeker’! Tidak heranlah apabila

kenyataannya hanya kurang dari satu persen saja dari masyarakat Indonesia

yang konon berkeinginan menjadi wirausahawan, atau pencari peluang

(opportunity seeker). Pertanyaannya mengapa tidak mengarahkan anak-anak

menjadi wirausahawan atau pemilik Rumah Sakit dan mempekerjakan banyak

dokter?, atau wirausahawan Real Estate yang mempekerjakan banyak arsitek?

atau bahkan wirausahawan Pesawat Terbang atau pelayanan penerbangan

misalnya? Yang tentu saja akan memerlukan banyak tenaga pilot/penerbang.

Karena itulah, pengembangan jiwa wirausaha menjadi sesuatu yang masih

merupakan tantangan kedepan. Negara kita masih memerlukan banyak

wirausahawan untuk mengembangkan sumber daya alam yang kini banyak

dieksploitasi wirausahawan asing dan sumber daya manusia, yang kini

terpuruk dengan gelombang pengangguran yang tinggi. (Yoyon, 2002).

Wirausahhwan sukses tidak lepas dari skill yang dimiliki serta motivasi

yang dimiliki. Motivasi dapat diartikan sebagai kekuatan (energi) seseorang

yang dapat menimbulkan tingkat persistensi dan entusiasmenya dalam

melaksanakan suatu kegiatan, baik yang bersumber dari dalam diri individu itu

sendiri (motivasi intrinsik) maupun dari luar individu (motivasi ekstrinsik).

Motivasi intrinsik adalah motivasi yang mengacu pada faktor-faktor dalam

dari dalam diri individu, baik dalam tugas maupun bagi diri wirausahawan.

Motivasi intrinsik dangat berguna dalam memecahkan setiap persoalan yang

akan timbul pada saat melakukan usaha, motivasi intrinsik biasanya berupa

kepuasan terhadap kemampuannya dalam menyelesaikan setiap tanggung

jawab ataupun harga diri dihadapan orang lain terhadap setiap kemampuan

yang dimilikinya.

Motivasi ektrinsik adalah motivasi yang mengacu pada faktor-faktor dari

luar dan telah ditetapkan pada tugas ataupun pada diri peserta didik

(wirausahawan) oleh guru ataupun orang lain. Motivasi ekstrinsik berupa

Page 40: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

penghargaan, pujian, hukuman atau celaan yang dapat menigkatkan atau

mengurangi kreatifitas wirausahwan. (Rusdiana, 2018:72).

Jadi penulis menyimpulkan bahwa selain dari life skill yang dimiliki

seseorang, maka yang menjadi pengarah dalam kewirausahaan motivasi,

motivasi dalam kewirausahaan juga perlu dibangun sejak dini, karena dari

motivasi itulah seseorang dapat menimbulkan motif atau daya dorong yang ada

di dalam diri seseorang. Dan motiflah yang mendorong seseorang untuk

bertindak.

Tabel.2.2 Pendekatan Manajerial Motivasi

Model Tradisional Model Hubungan

Manusiawi

Model sumber daya

manusia

Anggapan manusiawi

1. Bekerja pada

dasarnya tidak

disenangi banyak

orang

2. Hal yang mereka

kerjakan adalah

kurang penting

dibandingkan hal

yang mereka

peroleh dari

kegiatan teresbut

1. Orang ingin

merasa berguna

dan penting

2. Orang ingin

memiliki dan

diakui sebagai

individu.

3. Kebutuhan lebih

penting daripada

uang dalam

memotivasi orang

bekerja

1. Bekerja pada

dasarknya

tidak

menyenagkan

2. Orang ingin

menyumbang

pada tujuan

yang

bermanfaat

3. Sebagian besar

orang dapat

mengerjakan

lebih kreatif,

disiplin diri,

dan

pengendalian

diri

dibandingkan

dengan

permintaan

jabatan

sekarang.

Kebijaksanaan

1. Manajer harus

mengawasi dan

mengendalikan

bawahan.

Manajer harus

merinci tugas-

tugas menjadi

sederhana,

bersifat

1. Manajer harus

membuat setiap

karyawan merasa

berguna dan

penting

2. Manajer harus

senantiasa

memberi

informasi pada

1. Manajer harus

memanfaatkan

potensi sumber

daya manusia

2. Manajer harus

menciptakan

lingkungan di

mana seluruh

anggota dapat

Page 41: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

pengulangan, dan

operasional

dipelajari.

2. Manajer harus

menetapkan

prosedur

3. Rutinisasi

pekerjaan secara

terperinci, serta

menjalanakan

dengan adil,

tetapi ketat.

bawahan dan

mendengar

keberatan atas

renana-

rencananya

3. Manajer harus

memperbolehkan

bahwahan untuk

melakukan

disiplin diri dan

pengendalian diri

atas kegiatan-

kegiatan rutin.

menyumbangk

an kemampuan

mereka

3. Manajer harus

mendorong

partisipasi

penuh,

peningkatan

disiplin diri

dan

pengendalian

diri

Harapan

1. Orang bersedia

bekerja apabila

balas jasanya

memadai dan

atasannya adil

2. Apabila tugas-

tugas cukup

sederhana dan

orang-orang

dikendalikan

dengan ketat,

akan

memproduksi

memenuhi

standae

1. Pembagian

informasi kepada

bawahan dan

keterlibatan

keputusan rutin

akan memuaskan

kebutuhan untuk

memiliki dan

merasa penting

2. Pemuasan

kebutuhan akan

meningkatkan

semangat kerja

dan mengurangi

penolakan

terhadap

wewenang formal,

sehingga bawahan

akan bersedia

bekerja sama.

1. Perluasan

pengaruh,

disiplin diri, dan

pengendalian

diri akan

mengarahkan

pencapaian

peningkatan

efisiensi operasi

2. Kepuasan kerja

akan menigkat

sejalan dengan

pemanfaatan

sumber daya

mereka secara

penuh

Sumber : T. Hani Handoko,2003:254

Dari keterangan diatas bahwa dalam manajerial motivasi organisasi ada 3

jenis teori yang ada yakni model tradisional, model hubungan menusiawi, dan

hubungan model seumber daya manusia. Yang ketiganya dilihat dari

perspektifnya masing-masing, jika model tradisional memandang bahwa

tenaga kerja pada dasarnya malas dan hanya dapat dimotivasi dengan

memberikan penghargaan dalam wujud materi, sedangkan pada model

hubungan manusiawi bahwa kontak-kontak sosial karyawan pada pekerjaannya

adalah penting untuk itu karyawan perlu dimotivasi melalui pemenuhan

kebutuhan –kebutuhan sosial dan membuat mereka berguna dan penting dalam

organisasi, dan adapun model sumber daya manusia adalah bahwa seorang

Page 42: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

bawahan tidak hanya dimotivasi dengan memberikan uang atau keinginan

untuk mencapai kepuasan tetapi juga kebutuhan untuk berprestasi dan

memperoleh pekerjaan yang berarti. (Rusdiana, 2018:310)

Dari pernyataan di atas penulis dapat menyimpulkan bahwa pengarahan

dan pengembangan dalam pemberdayaan di bidang kewirausahaan adalah

motivasi, baik intrinsik maupun ekstrinsik. Faktor internal ada pada dalam diri

sendiri yakni, Life skill (bakat), kemauan, peluang, hobi dan passion.

Sedangkan faktor eksternal diantaranya, penghargaan, pujian, tujuan dan jenis

binis yang dijalani.

2. Pengawasan dalam Kewirausahaan

Pengawasan didefinisikan sebagai usaha sistematis oleh manajemen

bisnis untuk membandingkan kinerja dengan standar, rencana, atau tujuan yang

telah ditentukan. Hal itu untuk menentukan kinerja yang sejalan atau tidak

dengan standar serta mengambil tindakan penyembuhan yang diperlukan untuk

melihat bahwa sumber daya manusia dan sumber daya perusahaan lainnya

menggunakan dengan seefektif mungkin di dalam mencapai tujuan. (Rusdiana,

2018:336).

Pada dasarnya, rencana dan pelaksanaan merupakan satu kesatuan

tindakan, walaupun hal ini jarang terjadi. Pengawasan diperlukan untuk

melihat hasil yang telah dicapai. Menurut Murdick, pengawasan merupakan

proses dasar yang secara esensial tetap diperlukan. Proses dasarnya terdiri atas

tiga tahap, yaitu: (1) menetapkan standar pelaksanaan (2) pengukuran

pelaksanaan pekerjaan dibandingkan dengan standar; (3) menentukan

kesenjangan (deviasi) antara pelaksanaan dengan standar dan rencana (Nanang

Fattah, 2004: 101). George R.Terry (2003: 395) mendefinisikan tindakan

pengawasan berarti determinasi yang telah dilaksanakan, artinya mengevaluasi

prestasi kerja apabila perlu, menerapkan tindakan korektif sehingga hasil

untuk menemukan, mengoreksi penyimpangan penting dari hasil yang dicapai

dari aktivitas-aktivitas yang direncanakan.Tujuan pengawasan adalah

mengusahakan terjadinya hal-hal tertentu, artinya mencapai satuan dalam

batas-batas penghalang atau melalui aktivitas-aktivitas yang direncanakan.

Pengawasan sebagai upaya untuk mengamati secara sistematis dan

berkesinambungan, merekam, memberi penjelasan, petunjuk, pembinaan, dan

meluruskan berbagai hal yang kurang tepat, serta memperbaiki kesalahan.

Pengawasan merupakan kunci keberhasilan dalam keseluruhan proses

manajemen perlu dilihat secara komprehensif, terpadu, dan tidak terbatas pada

hal-hal tertentu (E. Mulyasa, 2004: 21).

Uraian di atas dapat ditarik kesimpulan bahwa pengawasan mempakan

tindakan perbaikan dalam pelaksanaan kerja agar segala kegiatan sesuai

dengan rencana yang telah ditetapkan, sehingga tujuan yang telah ditetapkan

dapat tercapai.

Perbaikan merupakan tindakan lanjutan dari penilaian. Di lembaga

pendidikan dapat menggunakan evaluasi. Evaluasi adalah pembuatan

pertimbangan menurut suatu perangkat kriteria yang disepakati dan dapat

Page 43: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

dipertanggungjawabkan. Menurut T.R. Morison (Abdjul, 1982), ada tiga

faktor penting dalam konsep evaluasi, yaitu pertimbangan (judgement),

deskripsi objek penilaian, dan kriteria yang bertanggung jawab (defensible

criteria) (Nanang Fattah, 2004: 107).

Agar kegiatan pengawasan membuahkan hasil yang diharapkan,

perhatian serius perlu diberikan kepada berbagai dasar pemikiran yang sifatnya

fundamental, diantaranya:

1) Orientasi kerja dalam setiap organisasi adalah efisiensi. Bekerja secara

efisiensi berarti menggunakan sumber-sumber yang tersedia seminimal

mungkin untuk membuahkan hasil tertentu yang telah ditetapkan dalam

rencana.

2) Orientasi kedua dalam penyelenggaraan berbagai kegiatan operasional

adalah evektifitas. Jika seseorang berbicara tentang evektifitas sebagai

orientasi kerja, artinya yang menjadi sorotan perhatiannya adalah

tercapainya berbagai sasaran yang telah ditentukan tepat pada waktunya

dengan menggunakan sumber-sumber tertentu yang sudah dialokasikan

untuk melakukan berbagai kegiatan. Artinya, jumlah dan jenis sumber-

sumber yang akan digunakan sudah ditentukan sebelumnya dan dengan

pemanfaatan sumber-sumber itulah, hasil-hasil tertentu harus dicapai

dalam batas waktu yang telah ditetapkan pula.

3) Produktivitas merupakan orientasi kerja yang ketiga. Ide yang menonjol

dalam membicarakan dan mengusahakan produktivitas ialah

memaksimalisasi hasil yang harus dicapai berdasarkan dan dengan

memanfaatkan sumber dana dan daya yang telah dialokasikan

sebelumnya.

4) Pengawasan dilakukan pada waktu berbagai kegiatan sedang berlangsung

dan dimaksudkan untuk mencegah jangan sampai terjadi penyimpangan,

penyelewengan dan pemborosan. Dengan kata lain, pengawasan bersifat

preventif diperlukan kejelian untuk mengenali berbagai gejala yang

menjurus kepada berbagai hal negatif. Artinya, setiap manajer sebagai

pelaksana fungsi pengawasan harus mampu mendeteksi berbagai

petunjuk kemungkinan timbulnya berbagai hal negative dalam

menjalankan roda organisasi.

5) Tidak ada manajer yang dapat mengelak dari tanggung jawab melakukan

pengawasan karena para pelaksana adalah manusia yang tidak sempurna.

Dengan sifat dasar ketidaksempurnaannya, para pelaksana kegiatan

operasional tidak akan luput dari kemungkinan berbuat khilaf, bahkan

juga berbuat kesalahan. Artinya, kalaupun terjadi penyimpangan dari

rencana atau pemborosan sekalipun, belum tentu bahwa hal-hal negative

itu terjadi karena kesenjangan, sebab sangat mungkin faktor lainnya yang

menjadi penyebabnya, seperti kekurangan keterampilan, kekurangan

pengetahuan, dan faktor-faktor lainnya.

6) Pengawasan akan berjalan dengan lancar apabila proses dasar

pengawasan diketahui dan ditaati. Yang dimaksud dengan proses dasar

ialah:

a) Penentuan standar hasil kerja

Page 44: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

Standar hasil pekerjaan merupakan hal yang amat penting

ditentukan karena terhadap standar itulah hasil pekerjaan dihadapkan

dan diuji. Tanpa standar yang ditetapkan secara rasional dan objektif,

manajer dan para pelaksana tidak akan mempunyai kriteria terhadap

mana hasil pekerjaan dibandingkan sehingga dapat mengatakan

bahwa hasil yang dicapai memenuhi tuntutan rencana atau tidak.

b) Pengukuran hasil bekerja

Perlu ditekankan terlebih dahulu bahwa karena pengawasan

ditunjukkan kepada seluruh kegiatan yang sedang berlangsung, sering

tidak mudah melakukan pengukuran hasil prestasi kerja para angota

organisasi secara tuntas dan final.Akan tetapi meski demikian melalui

pengawasan harus dapat dilakukan pengukuran atas prestasi kerja,

meskipun sementara sifatnya. Pengukuran sementara demikian,

menjadi sangat pentinag karena ia akan member petunjuk tentang ada

tidaknya gejala-gejala penyimpangan dari rencana yang telah

ditetpakan.

c) Koreksi terhadap penyimpangan yang mungkin terjadi.

Meskipun bersifat sementara, tindakan korektif terhadap

gejala penyimpangan, penyelewenyan dan pemborosan harus bisa

diambil. Misalnya, apabila menurut pengamatan selesainya proses

produksi tentu akan lebih lama dibandingkan dengan jangka waktu

yang telah ditetapkan dalam rencana, manajer penanggungjawab

kegiatan tersebut harus dapat mengambil tindakan segera,

umpamanya dengan menambah orang, memperbiki mekanisme kerja,

dan tindakan lain yang sejenis.( Sondang, 2005:126).

Disamping itu ada juga sasaran pengawasan, sasaran

pengawasan adalah temuan yang menyatakan terjadinya

penyimpangan atas rencana atau target. Sementara itu, tindakan yang

dapat dilakukan adalah:

a) Mengarahkan atau merekomendasikan perbaikan.

b) Menyarankan agar ditekan adanya pemborosan.

c) Mengoptimalkan pekerjaan untuk mencapai sasaran rencana.

Dari pernyataan di atas maka penulis menyimpulkan bahwa di

dalam manajemen ada yang namanya pengawasan. Pengawasan ini

dilakukan berdasarkan rencana dan pelaksanaan. Apakah sudah sesuai

standar yang ditentukan. Begitupun dalam bisnis perlu adanya pengawasan

guna meliahat kondisi nyata dengan perencanaan serta tujuan yang akan

dicapai. Ketercapaian itu di dasarkan atas pelaksanaan pengawasan.

Pengawasan juga dilakukan sebagai bahan evaluasi kerja.

D. Pola Pemberdayaan Siswa di Bidang Kewirausahaan

1. Menemukan Bakat dalam Diri Wirausahawan

Keberhasilan manusia kadang dikaitkan dengan keberuntungan manusia itu

sendiri. Padahal hakikatnya bukan hanya faktor keberuntungan, melainkan

memang ada bakat dalam diri manusia itu sendiri. Ada manusia yang cacat

Page 45: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

secara fisik tetapi bakat yang dimiliki sangatlah besar, seperti ahli dalam seni

musik, lukis, sastra, teater dan ada juga ahli dalam bidang bisnis sampai ada

juga yang berhasil lulus dengan nilai cumlaude. Maka salah jika salah satu

faktor keberhasilan manusia adalah karena faktor beruntung. Bakat ada pada

setiap diri manusia, bakat merupakan hal yang harus diupayakan, diusahakan,

digali dan ditemukan. Upaya-upaya penggalian bakat memerlukan beberapa

cara dan pendekatan. Berikut merupakan beberapa upaya untuk menemukan

bakat dalam diri manusia. (Ika, 2019:28)

Gambar. 2.1 Upaya Menemukan Bakat

a. Menemukan Bakat dengan Meninggalkan Zona Nyaman

Untuk menemukan bakat kadang seseorang sulit menemukannya

karena dalam keadaan tertentu seseorang merasa nyaman dengan yang sudah

dilakukannya. Sehingga kenyamanan tersebut membuat bakatnya tidak dapat

ditemukan. Ketakutan seseorang keluar dari zona aman adalah hal yang

membuat bakat yang ada dalam dirinya tidak dapat ditemukan. Takut jika

keluar dari zona tersebut akan kehilangan pekerjaan, gaji yang besar. Yang

pada dasarnya dalam menjalankan pekerjaan tersebut tidak merasa puas karena

tidak punya kemerdekaan waktu.

Bakat kadang akan ditemukan dalam keadaan tertentu, yaittu keadaan

dimana seseorang akan mengerahkan segala tenaga yang dimiliki olehnya

untuk bisa meraih mimpinya. Kondisi dimana seseorang mampu bekerja

dengan sungguh-sungguh untuk menggali potensi dirinya, mayoritas dilalui

a). Menekuni Hobi dan

Passion

b). Melihat Peluang

Supply dan Demand

c). Mempelajari Trend

yang Berubah-ubah

d). Mempelajari Titik-titik

Strategis, Tempat

Berkumpulnya Permintaan

Upaya Menemukan

Bakat dalam Diri

Manusia

a. Meninggalkan Zona

Nyaman untuk

Menemukan Bakat

b. Menggali Potensi

untuk Menemukan

Bakat

c. Menjadi Profesional

untuk Melejitkan

Bakat

Page 46: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

oleh mereka yang hidup dalam kondisi yang kepepet dan jauh dari zona

nyaman. (Ika, 2019:28)

Bakat melekat pada diri sendiri, maka bakat haruslah dijaga dengan

baik. Semua orang memiliki bakat yang ada pada dirinya sendiri dengan

berbeda-beda. Bakat harus dibarengi dengan kepercayaan diri yang besar.

Sehingga ketika bakat itu sudah ditemukan maka bakat itu bisa dijaga dengan

baik dan juga akan menghasilkan karya yang baik.

Menurut Rhenald Kasali (2010:116) karakteristik bakat adalah :

Pertama, merupakan penentu keberhasilan; kedua, merekat pada diri manusia;

ketiga, tidak diperoleh dalam waktu yang sekejap; keempat, ia dapat tumbuh

dan berkembang menjadi bakat yang sangat besar; kelima, dapat berasal dari

diri sendiri; keenam, sekali tumbuh, ia dapat dipakai untuk usaha lain.

b. Menggali Potensi untuk Menemukan Bakat dalam Diri

Setiap menusia pasti memiliki keahlian masing-masing, akan tetapi

banyak juga manusia tidak menyadari bahwa mereka memiliki keahlian

tersebut, sebelum menggali keahlian yang dimilikinya hal yang pertama harus

dilakukan adalah menemukan bakat dalam diri. Ada beberapa cara untuk

menggali bakat manusia yakni sebagai berikut:

a) Menekuni Hobi dan Passion

Menurut kamus Marriam Webster, “Hobby is a pursuit outside’s

engaged is especially for relaxation” hobi adalah suatu bentuk pencarian

diluar kegiatan rutin seseorang, khususnya untuk tercapainya relaksasi.

Adapun passion dalam kamus Marriam Webster adalah : “A strong liking

or desire for or devotion to same activity, object or concept” Passion

adalah keinginan atau kegemaran yang kuat mengenai suatu kegiatan,

objek ataupun sebuah konsep.

Dari hobi yang dimiliki oleh manusia, jika dilatih dan dijalankan

secara terus menerus secara tekun akan menghasilkan passion. Hobi

berbeda dengan passion, karena hobi ibarat pekarangan rumah dan passion

ibarat rumahnya. Hobi hanya dilakukan untuk memberikan kepuasan pada

diri sendiri yang bisa jadi dilakukan agar bisa mengendalikan stres

seseorang. Sedangkan passion adalah sesuatu yang berkaitan erat kepuasan

diri sendiri, kepuasan orang lain dan banyak sekali orang yang menjiwai

satu bidang karna hal tersebut adalah passion mereka. (Ika, 2019:31)

b) Melihat Peluang Supply dan Demand

Seorang wirausahawan menjalankan bisnisnya bukan hanya karena

hobi dan passion saja tetapi juga ada peluang. Ketika banyak

wirausahawan yang sukses karena hobi dan passion maka tidak sedikit pula

wirausawan yang sukses karena peluang supply dan demand. Faktor

kebutuhanlah yang menyebabkan peluang supply dan demand (penawaran

dan permintaan) dalam kewirausahaan. Banyaknya penawaran dan

permintaan yang membuat wirausahawan berfikir keras bagaimana

mendapatkan peluang tersebut sehingga mendapatkan kesuksesan.

Berbagai peluang untuk berwirausaha bisa dimulai dari

memerhatikan jaringan-jaringan yang dipunyai, karena siapa tahu

seseorang tidak memahami bahwa sebenarnnya ia mempunyai jaringan

berharga untuk bisa melejitkan idenya dalam berwirausaha. Misalnya

Page 47: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

dengan memulai memerhatikan saudara, kolega, teman dekat, tetangga dan

siapapun yang berbisnis, siapa tahu seseorang bisa menjalin silaturahmi

dengan jaringan tersebut dan kemudian berfikir untuk menjalankan bisnis

yang ada. (Ika, 2019:32)

Peluang bukanlah sesuatu yang direncanakan dengan matang,

terkadang peluang dating begitu saja karena menemukan hal yang

sebelumnya tidak ada, atau sesuatu yang jarang ada. Hal ini bisa jadi

karena sedikitnya wirausahawan dan banyaknya permintaan dari konsumen

sehingga peluang supply dan demand harus benar-benar dimanfaatkan oleh

seorang wirausahawan. Contohnya disuatu daerah yang tidak banyak

wirausaha dibidang fashion dan banyaknya permintaan konsumen untuk

fashion tersebut maka dari peluang ini seorang wirausahawan dapat

mendirikan usahanya dibidang fashion tersebut. Dengan harga yang

terjangkau.

Menurut Leo Daphne (2014) yang dikutip oleh Ika Yunia Fauzia,

Memahami konsep penawaran dan permintaan dalam dunia wirausaha

berarti memahami konsep love seeker, yang berarti mengirimkan sinyal-

sinyal penawaran dan permintaan tentang nilai apa yang membuat menarik,

sehingga berhenti disuatu harga tertentu. Harga adalah yang harus

dibayarkan untuk ditukar dengan benefit yang berupa kepuasan,

kemudahan akses, rasa aman, kebahagiaan dan lain sebagainya. (Ika,

2019:32)

c) Mempelajari Trend yang Berubah-ubah

Trend yang berubah-ubah merupakan peluang yang sangat besar

dalam berwirausaha. Akan tetapi hal tersebut tidak akan bisa menjadi

peluang apabila tidak didahului dengan observasi dan riset pasar, tentang

apa yang sedang menjadi trend saat itu. (Ika, 2015:2)

Trend usaha yang terjadi pada tahun 2015 sangatlah berbeda

dengan tahun 2016 begitu juga pada tahun 2019 saat ini. Trend usaha yang

terjadi pada saat ini adalah trend untuk berjualan secara online. Penjualan

online masih menjadi bintang dan peringkat pertama dibandingkan dengan

sistem penjualan lainnya. Hanya saja pada awal-awal kemunculan bisnis

online ini, penjualan banyak menggunakan website. Tetapi pada saat ini

dengan ditopeng media sosial yang cukup tinggi pemakainya, sehingga

bisa dengan mudah para pembisnis oneline melakukan transaksinya

melalui media sosial tersebut. Ada beberapa trend metode penjualan pada

saat ini yakni reseller dan dropshipping. Jika reseller sudah lama dilakukan

oleh para penggiat bisnis online yakni dengan memebeli terlebih dahulu

barangnya kemudian menjual barang tersebut kepada konsumen. Berbeda

dengan dropship, pelaku dropship tidak menstok barang tetapi hanya

memasarkan barang orang lain berbekalkan foto-foto yang di share di

media sosial.

Cara pembayarannyapun ada beberapa metode yakni COD (Cash

on Delevery) ketika barang sampai maka pembayaran bisa dilaksanakan,

atau dengan cara tranfer melalui rekening bank yang sudah disediakan oleh

penjual. Trend inilah yang saat ini dilakukan oleh para pembisnis online.

Hanya berbekal handphone ataupun internet maka penjualan bisa

dilaksnakan.

Page 48: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

d) Mempelajari Titik-titik Strategis Tempat Berkumpulnya Permintaan

Seorang wirausahawan, haruslah mempelajari dengan baik untuk

memahami titik-titik strategis tempat berkumpulnya permintaaan. Dengan

melakukan riset pasar secara sederhana seseorang akan memahami bahwa

ketika bulan Ramadhan penjualan kue kering, sirup, minuman kemasan,

baju-baju muslim, sarung, mukena dan barang-barang lainnya akan

meningkat. Maka berjualan barang-barang tersebut akan mempunyai

peluang yang besar untuk laku di pasaran. (Ika, 2019:34)

Dengan melakukan riset pasar, maka akan dapat diketahui siapa

saja yang sedang membutuhkan barang yang akan kita jual, dimana saja

area dan tempat yang sedang membutuhkan barang atau jasa tersebut,

kapan barang/jasa tersebut dibutuhkan dan kualitas atau jumlah barang/jasa

seperti apa yang sedang dibutuhkan. Sehingga wirausahawan akan

mengetahui besarnya permintaan yang benar-benar nyata, yaitu kapan saat

permintaan naik dan memuncak serta kapan permintaan menurun.

c. Menjadi Profesional untuk Melejitkan Bakat

Menjadi Profesional merupakan faktor yang penting yang harus dimiliki

manusia. Profesional merupakan salah satu kunci untuk meraih kesuksesan.

Akan tetapi profesionalitas tidak datang begitu saja dengan sendirinya, karena

seorang yang profesionalitas haruslah dilaksanakan dengan kerja keras dan

dilakukan secara konsisten.

Profesionalitas harus dilakukan dengan pembelajran yang terus menerus

dan dari pengalaman juga bisa mempengaruhi profesionalitas. Terlebih dalam

bidang kewirausahaan. Seorang yang wirausahaan tidak harus dilakukan dalam

banyak bidang dengan pengetahuan yang dangkal. Akan tetapi seorang

wirausahawan diharapkan memiliki satu kemampuan yang sangat mempuni di

satu bidang, yaitu bidang yang akan digelutinya dalam berwirausaha. Menjadi

ahli dibidang tertentu merupakan syarat mutlak seseorang untuk bisa

profesional.

Menjadi profesional juga bisa dilakukan dengan menggali potensi diri,

dengan secara terus menerus, sehingga seseorang menemukan ciri khas yang

menjadi jati dirinya sendiri. Dalam rangka memasarkan produknya, seorang

wirausahawan harus menjadi dirinya sendiri, dan berbeda dengan orang lain.

Sehingga konsumen akan cepat mengenal produk yang dipasarkan olehnya.

(Ika, 2019:35).

Dapat disimpulkan bahwa profesinalitas dalam berwirausaha sangatlah

diperlukan, dan profesionalitas ada pada diri manusia, hanya saja

profesionalitas harus digali dari potensi yang ada pada diri sendiri. Seorang

wirausahawan juga harus memperhatikan kemampuan yang dimiliki sehingga

dapat fokus untuk melakukan satu bidang secara konsisten. Sehingga seorang

wirausahawan bisa melaksanakan usahanya dengan profesionalitas dan bisa

menjadi wirausawan yang sukses.

2. Karakter Wirausaha

Semua orang berhak menjadi wirausahawan, yang bisa menentukan

penghasilan mereka di masa yang akan datang. Menjadi wirausaha tidak

memerlukan banyak teori karena pada hakikatnya berwirausaha adalah

Page 49: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

memulai untuk berjualan, sambil mempelajari karakter pembeli. Latihan-

latihan untuk berjualan yang terus berulang inilah nantinya yang akan

memberikan intuisi lebih kepada calon wirausahawan, sehingga dikemudian

hari ia bisa melihat kebutuhan calon kinsumen ataupun ia bisa menemukan ide-

ide kreatif untuk usaha yang dirintisnya. Calon wirausahawan juga harus

mampu untuk bekerja secara tekun, teliti, mandiri dan juga harus mempunyai

jiwa leadership, karena semua keputusan dalam usaha tersebut haruslah

diputuskan sendiri. Maka dari itu pentingnya karakter wirausaha bagi calon

wirausahawan.

Akar kata karakter dapat dilacak dari kata Latin kharakter, kharassein,

dan kharax, yang maknanya tools for marking, to engrave, dan pointed stake.

Kata ini mulai banyak digunakan (kembali) dalam bahasa Prancis caractere

pada abad ke-14 dan kemudian masuk dalam bahasa Inggris menjadi character,

sebelum akhirnya menjadi bahasa Indonesia karakter. Karakter mengandung

pengertian (1) suatu kualitas positif yang dimiliki seseorang, sehingga

membuatnya menarik dan atraktif; (2) reputasi seseorang; dan (3) seseorang

yang memiliki kepribadian yang eksentrik (Yuyus, 2015:50).

Karakter adalah tabiat, sifat-sifat kejiwaan, akhlak, prilaku dan juga

budai pekerti. Karakter merupakan watak dan kepribadian yang memengaruhi

seggenap pikiran. Karakter merupakan tingkah laku seseorang yang bisa

membedakan seseorang dengan orang lain. (Ika, 2019: 40). Menurut William

D Bygrave (2004) yang dikutip oleh Ika (2019:40), ada sepuluh karakteristik

wirausaha yang biasa dikenali dengan sepuluh D. Berikut karakteristik sepuluh

D menurut Bygrave.

Tabel. 2.3 Karakteristik Wirausaha

No Karakter Keterangan

1 Dream Seorang wirausahawan mempunyai visi

keinginan terhadap masa depan pribadi dan

bisnisnya serta mempunyai kemampuan untuk

mewujudkan impiannya.

2 Decisiveness Seorang wirausahawan adalah orang yang tidak

bekerja lambat. Mereka membuat keputusan

secara cepat dengan penuh perhitungan.

3 Doers Seorang wirausahawan akan langsung

menindaklanjuti keputusan yang diambilnya

mereka melaksanakan kegiatannya secepat

mungkin

4 Determination Seorang wirausahawan melaksanakan

kegiatannya dengan penuh perhatian. Rasa

tanggung jawabnya tinggi dan tidak mau

menyerah, walaupun dihadapkan pada halangan

dan rintangan yang tidak mungkin dapat diatasi.

5 Dedication Seorang wirausahawan mempunyai dedikasi

terhadap bisnisnya dengan sangat tinggi, kadang-

kadang mengorbankan kepentingan keluarga

Page 50: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

untuk sementara

6 Devotion Seorang wirausahawan di dalam melaksanakan

pekerjaannya tidak mengenal lelah. Semua

perhatian dan kegiatannya dipusatkan sematamata

untuk kegiatan bisnisnya.

7 Details Seorang wirausahawan sangat memerhatikan

faktor-faktor kritis secara rinci. Dia tidak mau

mengabaikan faktor-faktor kecil yang dapat

menghambat kegiatan usahanya.

8 Destiny Seorang wirausahawan bertanggung jawab

terhadap nasib dan tujuan yang hendak

dicapainya. Dia merupakan orang yang bebas dan

tidak mau tergantung kepada orang lain.

9 Dollars Seorang wirausahawan tidak mengutamakan

mencapai kekayaan. Motivasinya bukan uang.

Akan tetapi uang hanyalah dianggap sebagai

ukuran kesuksesan dalam bisnisnya. Ia berasumsi

jika berhasil dalam bisnis ia pantas mendapatkan

laba, bonus, atau hadiah.

10 Distribute Seorang wirausahawan bersedia mendistribusikan

kepemilikan bisnisnw kepada orang-orang

kepercayaannya, yaitu orang-orang yang kritis

dan mau diajak untuk mencapai sukses dalam

dunia bisnis.

3. Mendesain Pola Pikir untuk Menumbuhkan Jiwa Wirausaha

Pola pikir seseorang harus ditanamkan sejak kecil untuk mempunyai jiwa

kewirausahaan. Karena untuk membentuk karakter maka haruslah dibangun

dari sejak anak dalam masa pertumbuhan. Jika pembentukan karakter

dilakukan dari kecil maka karakter tersebut akan melekat erat dijiwa anak.

Menumbuhkan jiwa wirausaha bisa dilakukan melalui keterlibatan anak dalam

wirausaha ataupun situasi yang mengharuskan dia berfikir untuk melakukan

usaha.

Di Jepang, sejak kelas 1 SD anak Jepang sudah dicekoki motto “Negaramu

ini miskin, karena hanya memiliki batu dan air saja.” Motto inilah yang

kemudian membentuk jiwa anak jepang menjadi keras dan pantang menyerah,

sehingga mereka harus belajar dan berusaha sejak kecil agar mereka tidak

miskin. Prinsip yang tertanam sejak kecil ini menjadikan anak-anak di Jepang

dari sejak kecil sudah berusaha, tidak malas, rasional, disiplin dan mempunyai

sifat-sifat positif lainnya, sehingga Jepang kemudian menjadi bangsa yang

aktif, dinamis, optimis dan ofensif. (Bob, 2003:55).

Pola pikir menumbuhkan jiwa wirausaha dilakukan sejak kecil. Seorang

anak yang dididik dari kecil untuk tidak menghargai uang, minim pendidikan

finansial, maka saat besar nanti akan cenderung menjadi sosok yang tidak

menghargai uang dan tidak berusaha untuk tidak menjadi orang miskin, maka

nanti saat besar ia akan menjadi sosok yang tidak menghargai uang dan

Page 51: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

hedonis. Maka hal ini akan mempengaruhi pada kecerdasan finansialnya,

sehingga sang anak tidak mengerti antara kebutuhan dan keinginan.

Jiwa kewirausahaan adalah karakter positif yang tidak hanya membentuk

pengusaha tetapi juga mendukung keberhasilan profesi lainnya(Jufri, 2017:12).

Ketika gen wirausaha dibentuk sejak dini, dengan cara pengenalan literasi

keuangan yang memadai untuk pendidikan dasar, maka jumlah wirausahawan

muda akan terus meningkat dari masa ke masa. Untuk saat ini, pendidikan

untuk berwirausaha sejak dini, mampu memunculkan banyak pemuda dan

pemudi pelaku usaha kecil dan menengah (UMKM) yang sukses dengan usaha

yang mereka geluti (Yuliandre,2015 : 29). Maka dari itu perlu kita perhatikan

masa kecil anak-anak untuk mengenalkan wirausaha sehingga ketika beranjak

dewasa pola pikir dalam kewirausahaan anak akan tumbuh.

4. Teladan Kewirausahaan Nabi Muhammad SAW

Muhammad SAW yang merupakan seorang nabi dan rosul akhir utusan

Allah ke muka bumi ini, jauh sebelum diangkat menjadi nabi dan rosul, beliau

sudah dikenal sebagai pedagang (entrepreneur). Bahkan sejak kecil, putra dari

pasangan ‘Abdullah dan Aminah itu telah menunjukkan kesungguhannya

terjun dalam bidang bisnis atau kewirausahaan (entrepreneurship). Jiwa

kewirausahaan (entrepreneurship) dalam diri nabi Muhammad SAW tidak

terjadi begitu saja , tetapi hasil dari suatu proses panjang dan dimulai sejak

belai masih kecil.(Antonio:20010).

Kondisi sebagian besar tanah di wilayah Hijaz, khususnya sekitar Makkah

adalah kering, berpasir, berbatu-batu dan juga langka air. Tidak ada hasil

pertanian yang bisa dipetik diwilayah ini. Maka dari itu mata pencaharian

penduduk dikawasan ini adalah berdagang. Kisah Nabi Muhammad SAW.

diawali ketika ayahandanya wafat dari sejak beliau dikandungan, dan sang ibu

wafat enam tahun kemudian, kemudian kakek yang mengasuhnya juga

meniggal, sehingga Nabi Muhammad SAW. kecil ikut tinggal bersama sang

paman Abu thalib yang berprofesi sebagai pedagang. (Aflazur,2009:3).

Nabi Muhammad SAW. mengawali bisnisnya yakni pada usia yangsangat

muda. Sejak kecil ketika ibunya meninggal Nabi Muhammad SAW. ikut

dengan pamannya. Pamannya yang berprofesi sebagai pedagang mengajarkan

Nabi untuk mengikutinya. Di awali dari tugas Nabi untuk mengembala domba

yang pada waktu itu nabi masih usia dini, milik penduduk Mekkah dengan

upah beberapa qirath. Pada usia 12 tahun beliau diajak oleh pamannya Abu

Thalib untuk belajar berdagang ke Syam. Perdagangan yang memakan waktu

panjang dan medan yang sangat sulit, karena lintas negara.

Pada usia 17 hingga 20 tahun adalah masa yang penuh dengan tantangan

dalam perjalanan bisnis Nabi Muhammad Saw. karena beliau harus memulai

memasuki pembentukan citra diri. Ia harus bekerja keras dan menjaga

keunggulan pribadinya dalam berbisnis. Ia pun bersaing dengan para pedagang

senior dalam perdagangan regional. (Nabilah,2011:49). Dalam usia yang masih

muda, nabi Muhammad Saw menemui masa-masa sulit dalam berdagang,

karena banyak persaingan yang ketat dari para pedagang lainnya. Dengan jiwa

yang teguh nabi bisa melewati masa-masa itu, sampai pada akhirnya bertemu

dengan Khadijah yang meminta kepada Nabi untuk bermitra. Melakukan

mudharabah dengan nabi Muhammad Saw akhirnya bisnis yang

Page 52: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

dilakukannyapun berkembang sangat pesat.

Berikut gambaran perjalanan bisnis Nabi Muahammad Saw :

Gambar. 2.2 Rasulullah Saw, Sebagai Wirausahawan

Dalam melakukan sebuah usaha, Nabi Muhammad Saw., selalu mengedepankan beberapa

hal, yaitu: ((Nabilah,2011:201-218).

1. Selalu Siap Menghadapi Perubahan

Nabi Muhammad Saw., selalu siap menghadapi perubahan, dengan cara be

rpikir dan bertindak secara cepat, kreatif, dan berwawasan ke depan. Pada suatu sa

at Madinah pernah diembargo oleh suku Quraisy dan suku-suku yang lainnya, sehi

ngga Madinah menjadi terasing. Tidak ada satu pedagang pun yang boleh masuk k

e Madinah, yang berakibat pada sulitnya kehidupan yang dijalani oleh penduduk

Madinah. Mengalami kondisi seperti ini, Nabi Muhammad Saw., akhirnya memba

ngun pasar alternatif untuk menghidupkan urat nadi perekonomian Madinah. Belia

u membeli sebuah sarana publik, yaitu sumur yang dikuasai oleh orang Yahudi den

gan harga yang tinggi. Dengan demikian, Madinah sudah mempunyai pasar dan sa

rana air bersih sendiri, dan nabi memotivasi penduduk Madinah untuk memproduk

si produk yang dibutuhkan oleh masyarakat. Dalam hitungan hari, pasar menjadi ra

mai, dan pada masa inilah Allah banyak menurunkan wahyu mengenai bisnis dan

perdagangan.

2. Pandai Mempromosikan Diri

Nabi Muhammad Saw., merupakan sosok yang sangat menyadari pengaru

h promosi dalam sebuah usaha. Beliau sangat hafal waktu-waktu ketika para pedag

ang dari penjuru dunia mengadakan transaksi insidental di tempat-tempat tertentu,

di semacam bazar dan pameran. Beliau selalu mendatangi tempat-tempat itu, meng

enal mereka beserta produk dan budayanya, menjalin hubungan dan menyampaika

n nilai-nilai kebaikan yang terkandung dalam Islam. Sehingga Muhammad Saw., s

angat dikenal di mancanegara sebagai sosok yang jujur, amanah, cerdas, ulet, rama

h dan lembut hatinya. Gelar al-amin selalu melekat pada dirinya.

1. Di usia 8 tahun, menggembalakan kambing penduduk Makkah dengan upah beberapa qirath

2. Usia 12-20 tahun telah memulai belajar berwirausaha dari pamannya

3. Usia 20-25 tahun telah menjadi manajer profesional sebagai mudharib dari harta Khadijah

4. Usia 25-37 tahun yang telah menjadi pengusaha handal dan berkelimpahan harta.

Page 53: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

3. Memberikan Kepuasan Pada Pembeli dan Kebanggaan Atas Harga

Bila pesaing Nabi Muhammad Saw., selalu mematok harga dagangannya,

maka Muhammad Saw., menunjukkan pola yang lain. Beliau menceritakan berapa

harga barang yang ia beli, sebelumnya dan memberikan kebebasan bagi para pemb

elinya untuk memberikan keuntungan atas dirinya. Ini membuat pembeli mendapat

kan kepuasan atas harga karena ia terbebas dari penipuan harga. Di sisi lainnya, pe

mbeli akan bangga karena telah memberikan keuntungan kepada penjual, apalagi ji

ka dengan ikhlas ia memberikan keuntungan yang lebih banyak. Ketika mendapatk

an keuntungan yang sedikit ataupun banyak, Muhammad Saw., menerima dengan

suka cita.

4. Mengutamakan Sinergi

Nabi Muhammad Saw., selalu mensinergikan kecakapan yang dimiliki ole

hnya dengan kelebihan-kelebihan yang dimiliki orang lain. Misalnya Beliau meng

elola kepercayaan dari Khadijah, dengan melakukan akad mudharabah yaitu Muha

mmad Saw., dengan kecakapannya sebagai pengelola harta Khadijah, yang secara t

idak langsung Khadijah sebagai pemilik modal.

Manusia tidak ada yang sempurna, tidak ada manusia yang memiliki segal

a hal dan mampu melakukan segalanya. Setiap manusia memiliki kelebihan dan ke

kurangan, ketika manusia menghendaki kemampuan untuk melakukan suatu hal ya

ng lebih baik, maka ia haruslah bersinergi dengan orang lain. Menggabungkan pot

ensi masing-masing dan saling menopang.

5. Berwirausaha dengan Cinta

Nabi Muhammad Saw., adalah sosok yang bertindak lembut kepada siapa

pun, termasuk pada relasinya ketika sedang bertransaksi. Muhammad sangat piawa

i dalam memberikan perhatian untuk orang-orang di sekitarnya, maka tidak heran j

ika semua yang bergaul dengan Beliau akan merasa paling istimewa. Sifat lemah l

embut inilah yang mengakibatkan para pelanggannya terus berdatangan, kian hari

kian banyak relasinya. Muhammad Saw., bersabda: “Barang siapa yang memandan

g saudaranya dengan pandangan kasih sayang, maka dosanya diampuni. ” (HR Ha

kim dan Ibnu Umar).

Nabi Muhammad Saw., sangat mencintai pekerjaannya, karena menurut B

eliau bekerja adalah ibadah. Beliau juga mencintai relasinya, karena mencintai rela

si juga ibadah dalam bermuamalah.

6. Pandai Bersyukur dan Berterima kasih

Nabi Muhammad Saw., adalah pribadi yang sangat pandai bersyukur kepa

da Allah atas nikmat yang telah Allah berikan kepadanya. Beliau juga merupakan s

osok yang pandai berterima kasih kepada orang yang berbuat baik kepadanya, sert

a mendoakan kebaikan dan keberkahan bagi orang tersebut. Maka nikmat dan keba

ikan yang ia peroleh semakin bertambah. Muhammad Saw., bersabda: “]ika kalian

berserah diri kepada Allah dengan sebenar-benarnya takwa, niscaya Dia menjamin

rezekimu sebagaimana Dia menjamin kebutuhan burung yang terbang di pagi hari

dengan perut kosong dan kembali sore hari dengan perut kenyang. ” (HR. Imam Ti

rmidzi, Nasa'l, Ibnu Majah dan Ibnu Hibban).

Page 54: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

Gamabar . 2.3. Konsep Usaha Nabi

E. Faktor Pendukung Pemberdayaan Siswa di Bidang Kewirausahaan

1. Kemitraan Antar Wirausaha

Kemitraan dilihat dari perspektif etimologis diadaptasi dari kata

partnership, dan berasal dari akar kata partner. Partner dapat diterjemahkan

“pasangan, jodoh, sekutu, atau kampanyon”. Makna partnership yang

diterjemahkan menjadi persekutuan atau perkongsian (Ambar, 2004:129).

Bertolak dari sini maka kemitraan dapat dimaknai sebagai bentuk persekutuan

antara dua pihak atau lebih yang membentuk suatu ikatan kerjasama atas dasar

kesepakatan dan rasa saling membutuhkan dalam rangka meningkatkan

kapasitas dan kapabilitas di suatu bidang usaha tertentu, atau tujuan tertentu,

sehingga dapat memperoleh hasil yang baik.

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia, arti kata mitra adalah teman,

kawan kerja, rekan. Sementara kemitraan artinya perihal hubungan atau jalinan

kerjasama sebagai mitra. Hafsah menjelaskan pengertian kemitraan adalah

suatu strategi bisnis yang dilakukan oleh dua pihak atau lebih dalam jangka

waktu tertentu untuk meraih keuntungan bersama dengan prinsip saling

membutuhkan dan saling membesarkan (Jafar, 1999:43). Karena merupakan

strategi bisnis maka keberhasilan kemitraan sangat ditentukan oleh adanya

kepatuhan diantara yang bermitra dalma menjalanan etika bisnis. Hal demikian

1.

Selalu Siap

Menghadapi

perubahan

2.

Pandai

mempromisi

kan diri

6. Pandai

bersyukur

dan

berterima

kasih

3.

Memberikan

kepuasan

pada

pembeli

5.

Berwirausah

a dengan

cinta

4.

mengutamak

an sinergi

Prinsip

Rasulullah

Saw., dalam

berwirausah

a

Page 55: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

sesuai dengan pendapat Ian Linton yang mengatakan bahwa Kemitraan adalah

sebuah cara melakukan bisnis di mana pemasok dan pelanggan berniaga satu

sama lain untuk mencapai tujuan bisnis bersama.

Sementara itu, Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2008 Tentang Usaha

Mikro, Kecil dan Menengah Pasal 1 ayat 13 mengatakan bahwa yang

dimaksud dengan kemitraan adalah kerjasama dalam keterkaitan usaha, baik

langsung maupun tidak langsung, atas dasar prinsip saling memerlukan,

mempercayai, memperkuat, dan menguntungkan yang melibatkan pelaku

Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah dengan Usaha Besar.

Dari berbagai pengertian tentang kemitraan maka penulis menyimpulkan

bahwa kemitraan merupakan jalinan kerjasama usaha yang merupakan strategi

bisnis yang dilakukan antara dua pihak atau lebih dengan prinsip saling

membutuhkan, saling memperbesar dan saling menguntungkan. Hubungan

kerjasama tersebut tersirat adanya satu pembinaan dan pengembangan, hal ini

dapat terlihat karena pada dasarnya masing-masing pihak pasti mempunyai

kelemahan dan kelebihan, justru dengan kelemahan dan kelebihan masing-

masing pihak akan saling melengkapi dalam arti pihak yang satu akan mengisi

dengan cara melakukan pembinaan terhadap kelemahan yang lain dan

sebaliknya.

Pada dasarnya, kemitraan merupakan kegiatansaling menguntungkan

dengan berbagai bentuk kerjasama dalam menghadapi danmemperkuat satu

sama lain. Tujuan utama kemitraan ialah mengembangkanpembangunan yang

mandiri dan berkelanjutan dengan landasan dan strukturperekonomian yang

kokoh dan berkeadilan dengan ekonomi rakyat sebagai tulangpunggung

utamanya (Julius Bobo dalam Rusdiana, 2018: 195). Kemitraan

mengandungbeberapa unsur pokok diantaranya :

1) Kerjasama usaha

Dalam konsep kerjasama usaha melalui kemitraan, jalinan

kerjasama yang dilakukan antara perusahaan besar atau menengah

dengan perusahaan kecil didasarkan pada kesejajaran kedudukan atau

memiliki derajat yang sama terhadap kedua belah pihak yang bermitra.

Hal ini berarti kedua belah pihak tersebut memiliki kedudukan setara

dengan hak dan kewajiban timbal balik sehingga tidak ada yang

dirugikan, tidak ada saling mengeksploitasi satu sama lain dan tumbuh

berkembangnya rasa saling percaya diantaranya kedua pihak yang

bermitra dalam mengembangkan usahanya.

2) Pengusaha besar atau menengah dengan pengusaha kecil

Dengan hubungan kerjasama melalui kemitraan, pengusaha besar

atau menengah dapat menjalin hubungan kerjsama yang saling

menguntungkan dengan pengusaha kecil atau pelaku ekonomi lainnya.,

sehingga pengusaha kecil akan lebih berdaya dan tangguh dalam

berusaha demi tercapainya kesejahteraan

3) Pembinaan dan pengembangan

Page 56: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

Pada dasarnya yang membedakan hubungan kemitraan dan

hubungan dagang biasa ialah adanya pembinaan dari pengusaha besar

terhadap pengusaha kecil atau koperasi yang tidak ditemukan pada

hubungan dagang biasa. Bentuk pembinaan dalam kemitraan, antara lain

pembinaan dalam mengakses modal yang lebih besar, pembinaan

manajemen usaha, pembinaan peningkatan sumber daya manusia (SDM),

pembinaan manajemen produksi, pembinaan mutu produksi, serta

pembinaan dalam pengembangan aspek institusi kelembagaan, fasilitas.

Adapun Tujuan kemitraan adalah untuk meningkatkan

pemberdayaan usaha kecil dibidang manajemen, produk, pemasaran,

dan teknis, disamping agar bisa mandiri demi kelangsungan usahanya

sehingga bisa melepaskan diri dari sifat ketergantungan (M Tohar,

2000:109). Adapun tujuan yang ingin dicapai dalam pelaksanaan

kemitraan sebagai berikut (Jafar, 2000:63): a. Meningkatkan pendapatan

usaha kecil dan masyarakat b. Meningkatkan perolehan nilai tambah bagi

pelaku kemitraan. c. Meningkatkan pemerataan dan pemberdayaan

masyarakat dan usaha kecil d. Meningkatkan pertumbuhan ekonomi

perdesaan, wilayah dan nasional. e. Memperluas kesempatan kerja. f.

Meningkatkan ketahanan ekonomi nasional.

Kemitraan sangatlah penting dalam bisnis, mitra kerja menjadi

peran urgen dalam mengembangkan suatu bisnis. mitra kerja dapat saling

menguntungkan, karena ada kerjasama diantara mitra yang mana

keduanya saling memerlukan, saling memperkuat, dan juga saling

menguntungkan, sehingga terjalinlah kerja sama yang baik antar mitra.

2. Pengorganisasian Kewirausahaan

Pengorganisasian merupakan fungsi kedua dalam manajemen. Jones

(2004: 2) mendefinisikan organisasi sebagai alat yang digunakan oleh orang-

orang untuk mengoordinasikan tindakan mereka dalam rangka mendapatkan

sesuatu yang dikehendaki atau nilai guna mencapai tujuan. Menurut Drucker

(1997), organisasi bukan sekadar alat. Organisasi menunjukkan nilai dan

personalitas bisnis, seperti perusahaan nirlaba dan pemerintahan.

Struktur organisasi adalah susunan komponen (unit-unit kerja) dalam

organisasi. Struktur organisasi menunjukkan adanya pembagian kerja dan

menunjukkan fungsi atau kegiatan yang berbeda kemudian diintegrasikan

(koordinasi). Selain itu, struktur organisasi juga memperlihatkan arus interaksi

dalam organisasi yang memutuskan, memerintah, menjawab, dan

melaksanakan pekerjaan.

Struktur organisasi pada umumnya digambarkan dalam suatu bagan

yang disebut bagan organisasi. Bagan organisasi adalah gambar struktur

organisasi yang formal. Dalam gambar tersebut ada garis-garis (instruksi dan

koordinasi) yang menunjukkan kewenangan dan hubungan komunikasi formal,

Page 57: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

yang tersusun secara hierarkis. Manusia merupakan unsur yang terpenting

dalam pengorganisasian.

Banyak defmisi organisasi yang diberikan oleh para ahli organisasi.

Pengorganisasian didefinisikan sebagai proses kegiatan penyusunan struktur

organisasi sesuai dengan tujuan, sumber, dan lingkungannya.

Pengorganisasian adalah proses memperkerjakan dua orang atau lebih untuk

bekerja sama dengan cara terstruktur guna mencapai sasaran Spesifik atau

sejumlah sasaran. Dengan demikian, hasil pengorganisasian adalah struktur

organisasi.

Pengorganisasian (organizing) merupakan proses penyusunan anggota

dalam bentuk struktur organisasi untuk mencapai tujuan organisasi dengan

sumber daya yang dimiliki dan_ lingkungan yang melingkupinya, baik intern

maupun ekstern. Dua aspek utama dalam organisasi, yaitu departementasi dan

pembagian kerja yang merupakan dasar proses pengorganisasian. Akan tetapi,

pada prinsipnya pengorganisasian adalah proses pembentukan kegunaan yang

teratur untuk semua sumber daya dalam sistem manajemen. Penggunaan yang

teratur menekankan pada pencapaian tujuan sistem manajemen dan membantu

wirausahawan tidak hanya dalam pembuatan tujuan yang tampak, tetapi juga

dalam menegaskan sumber daya yang akan digunakan untuk mencapai tujuan.

Pada hakikatnya, tiap sumber daya organisasional mewakili investasi,

yaitu sistem manajemen harus mendapat pengembaliannya (return).

Pengorganisasian yang sesuai dari sumber daya tersebut akan meningkatkan

efektivitas dan efisiensi dari penggunaannya.

Pengorganisasian menciptakan dan mempertahankan hubungan antara

semua sumber daya sumber daya organisasional dengan menunjukkan sumber

daya yang akan digunakan untuk aktivitas tertentu. kapan, di mana, dan

bagaimana sumber daya digunakan. Suatu usaha pengorganisasian yang

mendalam akan membantu wirausahawan dalam meminimalisasi kelemahan,

seperti peniruan usaha dan sumber daya organisasional yang menganggur.

Beberapa teori manajemen memandang fungsi pengorganisasian

demikian penting, sehingga mereka menyarankan diciptakan dan difungsi' kan

departemen pengorganisasian dalam sistem manajemen. Bidang tanggung

jawab dari departemen tersebut, yaitu: (1) pengembangan rencana-rencana

reorganisasi yang akan membuat sistem manajemen lebih efektif dan efisien;

(2) mengembangkan rencana untuk memperbaiki keterampilan manajerial

yang sesuai dengan kebutuhan sistem manajemen saat ini; (3) berusaha untuk

mengembangkan iklim organisasionai yang menguntungkan dalam sistem

manajemen.

Ada tiga langkah utama dari proses pengorganisasian adalah:

a) tercermin dalam rencana dan tujuan menetapkan tugas-tugas pokok;

membagi tugas-tugas pokok ke dalam subtugas;

b) alokasi sumber daya dan pengarah bagi subtugas;

c) mengevaluasi hasil dari strategi pengorganisasian yang

diimplementasikan.

Page 58: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

Wirausahawan hendaknya secara terus-menerus mengulangi

langkah|angkah tersebut. Melalui perulangan langkah tersebut, mereka akan

mendapatkan umpan balik (feedback) yang akan membantu dalam

memperbaiki organisasi kewirausahaan yang ada.

Langkah pertama dari wirausahawan berupa menilai proses

pengorganisasian yang akan tercermin dalam rencana dan tujuan. Karena

rencana melibatkan penentuan mencapai tujuan dan pengorganisasian

melibatkan penentuan sumber daya yang akan digunakan untuk

mengaktifkan rencana, wirausahawan hendaknya memulai pengorganisasian

dengan mengerti perencanaan.

Langkah kedua dan ketiga dari proses pengorganisasian dipusatkan

pada tugas yang harus dilaksanakan dalam sistem manajemen. Setelah

mengerti rencana dan tujuan, wirausahawan harus merancang bidang tugas

atau pekerjaan besar yang harus dilaksanakan. Setelah itu, wirausahawan

harus membagi tugas besar tersebut menjadi subtugas.

Langkah keempat, evaluasi hasil dari strategi pengorganisasian untuk

mengumpulkan umpan balik. Umpan balik ini dapat digunakan oleh

wirausahawan untuk memperbaiki organisasi kewirausahaan yang

ada(Rusdiana,2018:275-277).

Struktur organisasi adalah susunan komponen-komponen (unit-unit

kerja) dalam organisasi. Struktur organisasi menunjukkan adanya pembagian

kerja dan bagaimana fungsi-fungsi atau kegiatan-kegiatan yang berbeda-beda

tersebut dipadukan (koordinasi). Selain daripada itu struktur organisasi juga

menunjukkan spesialisasi-spesialisasi pekerjaan, saluran perintah dan

penyampaian laporan

Gambar. 1.4 Struktur Organisasi Wirausaha

Ada enam elemen kunci yang perlu diperhatikan oleh

para manajer ketika hendak mendesain struktur, antara lain:

a) Spesialisasi pekerjaan. Sejauh mana tugas-tugas dalam organisasi dibagi-

bagi ke dalam beberapa pekerjaan tersendiri.

Page 59: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

b) Departementalisasi. Dasar yang dipakai untuk mengelompokkan

pekerjaan secara bersama-sama. Departementalisasi dapat berupa proses,

produk, geografi, dan pelanggan.

c) Rantai komando. Garis wewenang yang tanpa putus yang membentang

dari puncak organisasi ke eselon paling bawah dan menjelaskan siapa

bertanggung jawab kepada siapa.

d) Rentang kendali. Jumlah bawahan yang dapat diarahkan oleh seorang

manajer secara efisien dan efektif

e) Sentralisasi dan Desentralisasi. Sentralisasi mengacu pada sejauh mana

tingkat pengambilan keputusan terkonsentrasi pada satu titik di dalam

organisasi. Desentralisasi adalah lawan dari sentralisasi.

f) Formalisasi. Sejauh mana pekerjaan-pekerjaan di dalam organisasi

dibakukan.

3. Modal dan Pembiayaan Usaha

Pengertian modal usaha menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia dalam

Listyawan Ardi Nugraha (2011:9) “modal usaha adalah uang yang dipakai

sebagai pokok (induk) untuk berdagang, melepas uang, dan sebagainya; harta

benda (uang, barang, dan sebagainya) yang dapat dipergunakan untuk

menghasilkan sesuatu yang menambah kekayaan”. Modal dalam pengertian ini

dapat diinterpretasikan sebagai sejumlah uang yang digunakan dalam

menjalankan kegiatan-kegiatan bisnis. Banyak kalangan yang memandang

bahwa modal uang bukanlah segala-galanya dalam sebuah bisnis. Namun perlu

dipahami bahwa uang dalam sebuah usaha sangat diperlukan. Yang menjadi

persoalan di sini bukanlah penting tidaknya modal, karena keberadaannya

memang sangat diperlukan, akan tetapi bagaimana mengelola modal secara

optimal sehingga bisnis yang dijalankan dapat berjalan lancar (Amirullah,

2005:7)

Masalah keuangan merupakan masalah sensitif dan memiliki peran

sentral dalam setiap aktivitas, baik aktivitas organisasi usaha (yang berorientasi

profit) maupun aktifitas organisasi nirlaba. Hal ini menunjukkan peranan dana

atau modal menjadi sangat penting, sehingga menuntut pimpinan perusahaan

atau seorang wirausaha untuk dapat mencari dana sesuai dengan yang

dibutuhkan dari berbadai alternatif sumber, serta dapat mengalokasikannya

secara efektif dan efesien. Dua masalah ini sama-sama menuntut kecermatan,

karena salah dalam membuat keputusan keuangan akan berdampak panjang

terhadap daya hidup usaha/perusahaan.

Ada beberapa macam-macam modal diantaranya adalah sebagai

berikut:

1) Modal Sendiri

Menurut Mardiyatmo (2008) mengatakan bahwa modal sendiri adalah

modal yang diperleh dari pemilik usaha itu sendiri. Modal sendiri

terdiri dari tabungan, sumbangan, hibah, saudara, dan lain sebagainya.

Page 60: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

Kelebihan modal sendiri adalah:

a) Tidak ada biaya seperti biaya bunga atau biaya administrasi sehingga

tidak menjadi beban perusahaan;

b) Tidak tergantung pada pihak lain, artinya perolehan dana diperoleh dari

setoran pemilik modal;

c) Tidak memerlukan persyaratan yang rumit dan memakan waktu yang

relatif lama;

d) Tidak ada keharusan pengembalian modal, artinya modal yang

ditanamkan pemilik akan tertanam lama dan tidak ada masalah

seandainya pemilik modal mau mengalihkan ke pihak lain.

Kekurangan modal sendiri adalah:

a) Jumlahnya terbatas, artinya untuk memperoleh dalam jumlah tertentu

sangat tergantung dari pemilik dan jumlahnya relatif terbatas;

b) Perolehan modal sendiri dalam jumlah tertentu dari calon pemilik baru

(calon pemegang saham baru) sulit karena mereka akan

mempertimbangkan kinerja dan prospek usahanya ;

c) Kurang motivasi pemilik, artinya pemilik usaha yang menggunakan

modal sendiri motivasi usahanya lebih rendah dibandingkan dengan

menggunakan modal asing.

2) Modal Asing (Pinjaman)

Modal asing atau modal pinjaman adalah modal yang biasanya

diperoleh dari pihak luar perusahaan dan biasanya diperoleh dari

pinjaman. Keuntungan modal pinjaman adalah jumlahnya yang tidak

terbatas, artinya tersedia dalam jumlah banyak. Di samping itu, dengan

menggunakan modal pinjaman biasanya timbul motivasi dari pihak

manajemen untuk mengerjakan usaha dengan sungguh-sungguh. Sumber

dana dari modal asing dapat diperoleh dari:

a) Pinjaman dari dunia perbankan, baik dari perbankan swasta maupun

pemerintah atau perbankan asing;

b) Pinjaman dari lembaga keuangan seperti perusahaan pegadaian,

modal ventura, asuransi leasing, dana pensiun, koperasi atau lembaga

pembiayaan lainnya;

c) Pinjaman dari perusahaan non keuangan.

Kelebihan modal pinjaman adalah:

a) Jumlahnya tidak terbatas, artinya perusahaan dapat mengajukan

modal pinjaman ke berbagai sumber. Selama dana yang diajukan

perusahaan layak, perolehan dana tidak terlalu sulit. Banyak pihak

berusaha menawarkan dananya ke perusahaan yang dinilai memiliki

prospek cerah;

b) Motivasi usaha tinggi. Hal ini merupakan kebalikan dari

menggunakan modal sendiri. Jika menggunakan modal asing,

motivasi pemilik untuk memajukan usaha tinggi, ini disebabkan

adanya beban bagi perusahaan untuk mengembalikan pinjaman.

Selain itu, perusahaan juga berusaha menjaga image dan kepercayaan

perusahaan yang memberi pinjaman agar tidak tercemar.

Page 61: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

Kekurangan modal pinjaman adalah:

a) Dikenakan berbagai biaya seperti bunga dan biaya administrasi.

Pinjaman yang diperoleh dari lembaga lain sudah pasti disertai

berbagai kewajiban untuk membayar jasa seperti: bunga, biaya

administrasi, biaya provisi dan komisi, materai dan asuransi;

b) Harus dikembalikan. Modal asing wajib dikembalikan dalam jangka

waktu yang telah disepakati. Hal ini bagi perusahaan yang sedang

mengalami likuiditas merupakan beban yang harus ditanggung;

c) Beban moral. Perusahaan yang mengalami kegagalan atau masalah

yang mengakibatkan kerugian akan berdampak terhadap pinjaman

sehingga akan menjadi beban moral atas utang yang belum atau akan

dibayar (Kasmir, 2007:91).

3) Modal Patungan Selain modal sendiri atau pinjaman, juga bisa

menggunakan modal usaha dengan cara berbagai kepemilikan usaha

dengan orang lain. Caranya dengan menggabungkan antara modal

sendiri dengan modal satu orang teman atau beberapa orang (yang

berperan sebagai mitra usaha) (Jackie Ambadar, 2010:15).

Dari pendapat di atas dapat disimpulkan bahwa modal usaha

adalah harta yang dimiliki untuk digunakan dalam menjalankan

kegiata usaha dengan tujuan memperoleh laba yang optimal sehingga

diharapkan bisa meningkatkan pendapatan.

Page 62: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

F. Kerangka Konseptual

Untuk memeberikan kemudahan dalam membaca, menganalisa dan memahami

penelitian ini, penulis menyederhanakan penelitian ini dalam kerangka konseptual

yang meliputi latar belakang permasalahan, proses dalam menanggulanginya dan

tujuan akhir dari penelitian ini.

Menjadi Pengusaha

Muda yang

Sukses

Seperti

yang

diajarkan

Rasulullah

Saw

Kurikulum

Bisnis dibuat

sendiri tidak

mengikuti

kurikulum

kewirausahaan

dari

Kemendikbud

TPT (Tingkat

Pengangguran

Terbuka)

untuk SMK

/Sederajat 8,63

persen

Pelaksanaan

magang

dilaksanakan

pada jenjang

SMP

Wirausaha di

Indonesia 3,1

persen dari

total jumlah

penduduk

yang saat ini

sekitar 260

juta jiwa atau

sekitar 8,06

juta jiwa

Masih Banyak

Masyarakat

Indonesia yang

menganggur

School of Universe

Entrepreneurship

Kurikulum

Bisnis

Talents

Mapping

Magang

Bisnis

Page 63: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

BAB III

METODOLOGI PENELITIAN

A. Waktu dan Tempat Penelitian

Penelitian ini dimulai pada bulan Juni -Desember 2019. Adapun Rincian

kegiatan penelitian yakni penulisan teori, penyusunan Instrumen, pengumpulan

data, reduksi data, display data dan verifikasi data.

Sedangkan tempat penelitian di Sekolah Alam School Of Universe Kec.

Parung Kab. Bogor Jawa Barat. Adapun penjelasn tentang tampat penelitian

adalah sebagai berikut:

1. Profil Sekolah Alam School of Universe

Berawal dari pendirian Sekolah Alam Ciganjur pada tahun 1998 oleh

Konseptor Sekolah Alam : Lendo Novo, School of Universe didirikan pada

tahun 2004 dengan visi mendampingi setiap anak manusia untuk menjadi

"pemimpin" di muka bumi dan memberi "rahmat" bagi sekalian alam. School

of Universe adalah lanjutan dari tingkatan pendidikan dasar di Sekolah Alam

Ciganjur, yakni Sekolah Menengah (SM) yang berusaha berinovasi

menciptakan pengusaha muda berakhlak mulia, dengan logika berfikir yang

baik, dan kepemimpinan yang hebat. School of Universe memberikan kabar

gembira tentang "metode-metode pendidikan baru", "moral bersama", "nilai-

nilai kehidupan baru" dan yang paling penting adalah pola-pola "perilaku yang

baru", serta memberikan peringatan tentang "perdamaian, keamanan,

kesejahteraan dan kelangsungan "alam semesta".

Sebagai sebuah sistem pendidikan yang mempunyai konsep berbeda

dengan sekolah-sekolah pada umumnya sekolah alam kurang mendapat

apresiasi dari masyarakat dan pemerintah. Ketika pertama kali sekolah alam

dipromosikan pada masyarakat setempat, mereka masih belum menerima

konsep sekolah alam. Maka ketika pertama kali berdiri, sekolah alam hanya

mempunyai empat orang peserta didik yang salah satunya adalah anak Lendo

Novo sendiri.

Selain itu, pemerintah juga tidak memberikan apresiasi terhadap

sekolah alam. Ketika sekolah meminta perizinan membuat sekolah,

Departemen Pendidikan Nasional (DEPDIKNAS) tidak memberikan izin,

karena sekolah alam yang tidak ada gedung dan kursi, dan sistem

membebaskan peserta didik dari pakaian seragam dianggap tidak layak sebagai

sebuah sekolah. Walaupun demikian, Lendo tetap bertahan dan

memperjuangkan sekolah alam untuk tetap berjalan meskipun belum diterima

di masyarakat dan belum mendapatkan izin dan' pemerintah.

Yayasan yang menaungi sekolah alam School of Universe adalah

Yayasan Semesta Alam. Dalam konsep masyarakat Indonesia sekolah dalah

sebuah lembaga pendidikan yang mempunyai gedung berdinding untuk kelas,

meja dan kursi untuk belajar, siswa memakai seragam sehingga ketika itu

sekolah digratiskan pun, masyarakat setempat tidak berminat. Padahal menurut

Lendo Novo, pendidikan itu yang terpenting adalah isi pendidikannya dan

prosesnya. Sebagaimana Rasulullah ketika mengajar para Sahabat, beliau

Page 64: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

mengajar di bawah pohon kurma, lebih ekstrim dari sekolah alam, tetapi

menghasilkan orang-orang hebat. Maka menurut Lendo, inti sekolah atau

belajar itu adalah dialektika antara guru dengan murid, mau belajar di saung,

hotel, sungai, atau dimanapun, selama ada dialektika itu sekolah atau belajar.

Tujuan berdirinya sekolah ini adalah ingin menciptakan sebuah

lembaga pendidikan yang lingkungan belajarnya baik, metode

pembelajarannya mengaktifkan peserta didik dan menciptakan pembelajaran

yang lebih mengarah pada berpikir bebas dan kritis.

Terletak di Parung, Bogor—18 Km sebelah selatan kota Jakarta—

School of Universe membuka kelas untuk siswa Kelompok Bermain, Taman

Kanak-kanak, Sekolah Dasar hingga Sekolah Menengah. School of

Universe menawarkan lingkungan belajar yang positif, aktif (active learning)

untuk anak-anak di dalam tahun-tahun penting perkembangan mereka.

Pendekatan yang digunakan dititik beratkan pada pembelajaran keterampilan

hidup (life skill) praktis yang luas, yaitu : bisnis; teknologi informasi dan

komunikasi; apresiasi pada konservasi lingkungan; konsisten pada nilai-nilai

demokrasi dan toleransi beragama; hubungan yang harmonis dengan orang

lain; serta pengembangan kreativitas dan logika.

Bagi mereka yang mau berpikir, alam semesta adalah sumber

pelajaran tanpa batas. Di School of Universe, para siswa dilatih untuk dapat

"membaca" semesta dengan cara pandang utuh, menyeluruh. Khazanah

semesta dibagi ke dalam tema-tema bahasan. Siswa kemudian belajar

mengupas tema tersebut melalui semua cara pandang berbagai keilmuan.

Sistem pembelajaran "spider web" ini akan membuat anak didik peka

sekaligus terbuka dalam menyimak permasalahan dan mencari pemecahan

yang total.

School of Universe disesuaikan dengan standar pendidikan di

Indonesia, dengan semua fasilitator kelas (guru) minimal menyandang gelar

Sarjana (S1). Dalam pendidikan tingkat menengah (SMP-SMA) kurikulum

dikembangkan dari integrasi Kurikulum Dasar (Basic Curriculum) yang

mencakup Matematika, IPA (Kimia, Fisika, Biologi) dan Bahasa Inggris

dengan Kurikulum Keterampilan Hidup (Life Skill Curriculum) yang berbasis

pada Bioteknologi, Information- Communication- Technology (ICT)

dan Trading House (Bisnis)

2. Konsep Sekolah Alam School of Universe

Di School of Universe, para siswa dilatih untuk dapat 'membaca'

semesta dengan cara pandang yang utuh atau menyeluruh. Khazanah semesta

dibagi ke dalam tema-tema bahasan, kemudian siswa belajar mengupas tema

tersebut melalui semua cara pandang berbagai cabang keilmuan.

Sistem pengajaran 'spider web' ini, akan membuat siswa didik peka,

sekaligus terbuka dalam menyimhhak permasalahan dan mencari

pemecahannya yang total. Pada seluruh tingkat pendidikan, kurikulum dan

penjenjangan proses pembelajaran bersifat 'luwes', senantiasa disesuaikan

dengan perkembangan kejiwaan dan keunikan dan bakat tiap siswa.

Page 65: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

Pada tiap tingkat pendidikan dasar, maupun lanjutan (TK, SD dan

SM) konsep kurikulum terbagi menjadi 4 pokok pengembangan :

Pengembangan akhlak, dengan metode 'teladan'.

Pengembangan logika, dengan metode action learning 'belajar

bersama alam'.

Pengembangan sifat kepemimpinan, dengan metode 'outbound

training'.

Pengembangan mental bisnis, dengan metode magang dan 'belajar

dari ahlinya' (learn from maestro)

3. Visi dan Misi School of Universe

Visi School of Universe adalah

School of Universe didirikan dengan visi mendampingi setiap anak

manusia untuk menjadi pemimpin di muka bumi dan memberi rahmat bagi

sekalian alam.

Misi School of Universe adalah :

1. Menjadikan SOU sebagai sekolah yang mampu menumbuhkan generasi

yang cinta belajar, kritis dan berani berinovasi

2. Mengembalikan dan mengoptimalkan alam sekitarnya sebagai media

belajar

3. Senantiasa memberikan pelayanan prima terhadap murid dan orang tua

4. Efektif dalam hal manajemen (sekolah dan kelas) serta efisien dalam hal

biaya

5. Selalu meningkatkan akhlakul karimah dan suri tauladan di semua pihak

: Rapi, bersih dan Cinta lingkungan, Kejujuran, Tidak zolim kepada

sesama

6. Menciptakan iklim bisnis yang professional di seluruh civitas School of

Universe

4. Komponen Pembelajaran SOU

a. Guru/Fasilitator

Gambar. 3.1 Para Fasilitator SoU

Page 66: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

Di Sekolah Alam - School of Universe (SoU), peran guru

sangatlah penting. Guru berperan sebagai fasilitator belajar, manajer kelas,

orangtua, kakak, sahabat, motivator dan yang terpenting tentu sebagai

pemimpin dan teladan bagi para siswa. Tenaga pendidik atau guru Sekolah

Alam - School of Universe (SoU) di Parung, Bogor ini memiliki latar

belakang pendidikan sarjana yang sangat beragam, sehingga memperkaya

wawasan pengetahuan siswa di School of Universe. Sejumlah guru pun

melanjutkan pendidikan ke jenjang paska sarjana. Jumlah guru di tiap

kelas disesuaikan dengan rasio perbandingan jumlah guru terhadap siswa.

Saat ini rata-rata tiap kelas di jenjang TK & SD dikelola oleh dua orang

guru kelas dibantu oleh satu orang Guru Pendamping bila ada Siswa

Berkebutuhan Khusus.

Bidang-bidang pelajaran tertentu diajar oleh satu orang guru

bidang spesialis, misalnya bidang pelajaran Komputer, Outbound, agama

Islam & dasar tahsin-tahfizh. Di jenjang SM tiap kelas ditangani oleh satu

orang guru kelas. Khusus untuk kegiatan magang, School of Universe juga

menugaskan guru-guru pembimbing magang yang memiliki minat,

keahlian dan pengalaman (teacherpreneur) yang dapat membantu siswa

mengoptimalkan kegiatan magang di berbagai bidang bisnis. Semua guru

juga diharapkan menguasai ilmu-ilmu sesuai rumpun bidang pendidikan

masing-masing, sehingga dapat memfasilitasi siswa belajar lebih

mendalam.

Dalam perekrutan guru/fasilitator di School of Universe harus

memiliki skill dibidang keilmuan masing-masing. Menurut bapak Subki

selaku kepala sekolah SMP School of universe untuk perekrutan guru ini

minimal seorang guru dapat menghafal Al-Qur’an 30 Juz karena ada

program tahfidz yang diterapkan kepada siswa, selain itu skill seorang

gurupun harus diperhitungkan. Para guru adalah sumber daya manusia

pilihan yang memiliki skill, kreativitas dan akhlak yang mulia.

Disamping kemampuan akademis yang jadi persyaratan untuk jadi guru

di sekolah alam School of Universe, hal yang diutamakan adalah

akhlak yang baik, sehingga bisa memberikan teladan bagi siswa

dimanapun berada. Rasa cinta dan rasa empati terhadap anak juga

menjadi prioritas utama dalam penyeleksian guru.

Sekolah alam School of Universe dalam menerima calon

pendidik atau guru mengadakan seleksi secara ketat. Seleksi dilakukan

dengan beberapa tahap, yaitu tahap seleksi berkas, kemudian tes

wawancara dan microteaching. Selain itu, untuk mengetahui

sejauhmana kemampuan dan kepribadian calon guru, sekolah juga

melakukan tes dengan cara calon guru terlibat langsung kegiatan-

kegiatan luar pembelajaran. Seperti pada kegiatan Outbound.

Penyeleksian dilakukan dengan tujuan untuk mempertimbangkan

kemampuan calon guru baik dari segi kualifikasi pendidikan,

kepribadian, maupun pemahaman keagamaan termasuk kemampuan

membaca dan menulis Al-Qur'an.

Page 67: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

Pendidikan agama adalah salah satu materi tes seleksi masuk

bagi guru. Materi itu yang paling utama adalah membaca dan menulis

Al-Qur'an dan wawasannya tentang keagamaan atau keislaman.

Penilaian kelulusan guru ditentukan oleh para guru yang

mengobservasi kegiatan tersebut. Kemudian dimusyawarahkan dengan

seluruh guru yang nantinya akan diserahkan atau dibawa dalam sebuah

musyawarah. Dalam musyawarah tersebut akan dihadirkan para dewan

guru, kepala sekolah, dan komite sekolah untuk merundingkan

keputusan.

Gambar. 3.2. Pembagian Tugas Mengajar

b. Perekrutan dan Pembinaan terhadap Peserta Didik

School of Universe adalah sekolah alam yang didirikan bukan untuk

berkompetisi dalam hal akademis saja, tetapi SoU dibuat untuk anak-anak

yang ingin menemukan bakatnya. Dengan visi visi mendampingi setiap

Page 68: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

anak manusia untuk menjadi pemimpin di muka bumi dan memberi rahmat

bagi sekalian alam, maka dalam merekrut peserta didik SoU tidak

melakukan tes masuk tetapi menggukan sistem kuota, rata-rata setiap

tingkatan SoU menerima peserta didik tidak lebih dari 40 siswa/kelas.

Adapun alur pendaftaran siswa baru di Sekolah alam School of universe

adalah :

Gamabar. 3.4 Alur Pendaftaran siswa baru SoU

Informasi Biaya Pendidikan Sekolah Alam School of Universe

Tahun Ajaran 2020/2021

Page 69: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

Gambar. 3.5. Rincian Biaya Pendidikan SoU

Catatan:

siswa SD1 dan SM1 biaya sudah termasuk baju seragam SASS sebesar

Rp. 250.000,-

Jika uang pendaftaran dan booking fee sudah dibayarkan kemudian

dibatalkan oleh calon siswa maka uang pendaftaran dan booking fee tidak

dapat dikembalikan.

Untuk siswa yang hasil sit-innya diperlukan pendampingan atau terapi

maka biaya biaya pendidikan mengacu pada Biaya Pendidikan Khusus

yang disesuaikan dari hasil Observasi.

Pembiayaan KBM yang diluar tanggungan sekolah adalah : Konsumsi

siswa untuk outing (baik outing kelas maupun leadership) dan magang

Uang Tahunan mengalami kenaikan setiap tahun ke tiga maksimum 12 %.

Biaya SPP mengalami kenaikan setiap tahun ke tiga maksimum 12 %.

Untuk layanan ABK besarnya biaya SPP bulanan sesuai dengan hasil

observasi.

c. Struktur Organisasi

Untuk menterjemahkan kegiatan antar komponen organisasi

agar dapat dipahami dan dijadikan pedoman dalam bekerja,

dituangkan dalam suatu struktur organisasi. Dengan perkataan lain,

agar komponen itu bisa berkaitan satu dengan yang lainnya dan

masing-masing komponen itu berinteraksi sesuai dengan harapan

tercapainya tujuan organisasi, diperlukan kerangka yang berfungsi

sebagai pedoman pelaksanaan kerja sama. Kerangka kerja sama itu

disebut struktur.

Sekolah sebagai lembaga pendidikan merupakan suatu

organisasi yang memiliki struktur organisasi tertentu. Dalam struktur

organisasi sekolah alamSchool of Universe, yayasan merupakan lembaga

yang mengayomi sekolah. Kemudian karena sekolah alam School of

Universe merupakan sekolah yang banyak membuat inovasi sistem

pendidikan dan mempunyai konsep-konsep pendidikan yang khas,

Page 70: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

maka sekolah alam School of Universe berada dibawah para perintis

sekolah alam, yaitu kaderisasi. Kaderisasi bertugas mengenalkan dan

memberikan pelatihan-pelatihan kepada guru mengenai konsep

sekolah alam. Sedangkan pengawasan dan pengontrolan kondisi

pembelajaran akan diawasi oleh principles, yaitu bagian yang

diberikan wewenang dalam mengevaluasi pembelajaran di sekolah.

Pelaksanaan pembelajaran akan dilakukan oleh para guru yang

dipimpin oleh kepala sekolah masing-masing. Guru dan kepala

sekolah adalah bagian yang paling penting dalam keberlangsungan

proses pendidikan dan pembelajaran. Semua komponen bekerjasama

dalam tim yang saling membantu, terutama berkaitan dengan

pendidikan agama. Pendidikan agama adalah menjadi tanggung jawab

bersama, baik guru agama maupun guru lainnya. Terutama berkaitan

dengan membina akhlak siswa dengan memberikan contoh dan tauladan

yang baik pada siswa.

Di bawah ini ada struktur organisasi SMP SoU TP. 2019/2020

Gamabar. 3.6. Struktur Organisasi

Page 71: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

d. Fasilitas

Fasilitas merupakan salah satu faktor yang sangat berperan

terhadap kemajuan dan keberhasilan suatu lembaga pendidikan. Dalam

rangka menunjang proses pendidikan dan kegiatan belajar mengajar,

sekolah alam School of Universe mempunyai beberapa fasilitas

layanan umum yang dapat dimanfaatkan oleh kepentingan siswa, guru

dan pegawai, serta masyarakat umum. Beberapa fasilitas yang dimiliki

sekolah alam School of Universe antara lain: masjid, perpustakaan,

ruang kelas dan ruang guru,fasilitas outbound, tempat bermain, dan

laboratorium.

Ada tiga laboratorium yang terdapat di School of Universe,

yaitu: Pertama, Biotec (berkaitan dengan pertanian dan tanaman

organic). Dalam hal ini terdapat juga green lab, yaitu laboratorium

tanam-tanaman dalam rumah plastik dan kaca lengkap dengan saung

kebunnya, berpadu dengan petak-petak kebun yang ditanami aneka

tanaman organik dan hidroponik. Kedua, Retail atau Trading House

(Perdagangan; bidang ini banyak digandrungi karena sekarang banyak

swalayan-swalayan di Indonesia seperti Giant, Caref our, dan Alf

amart). Ketiga, ICT(Information Communica3tion Technology; berkaitan

dengan teknologi).

Perpustakaan berfungsi melayani siswa, guru, dan pegawai dalam

menyediakan bahan bacaan yang dibutuhkan untuk menunjang

pembelajaran. Perpustakaan ini terdiri dari berbagai koleksi, baik

koleksi buku maupun non-buku. Koleksi tersebut berasal dari dalam

negeri maupun luar negeri.

Lingkungan belajar sangatlah mempengaruhi proses pembelajaran.

Lingkungan belajar dapat diartikan sebagai segala sesuatu baik yang

bersifat fisik maupun non flsik yang berpengaruh terhadap keberhasilan

atau kegagalan pendidikan. Lingkungan yang bersifat fisik dapat berupa

tempat belajar seperti kelas, tempat ibadah, tempat olah raga, dan tempat

bermain. Sedangkan lingkungan yang bersifat non fisik dapat berupa pola

hubungan, pola komunikasi, dan Pola pergaulan.

Di School of Universe tempat belajar disetting dengan gaya yang

alami. Ruang-ruang pembelajaran seperti kelas tidak berdinding, namun

terbuka. Hal ini sesuai dengan konsep sekolah yang ingin meminimalisir

biaya pendidikan. Selain itu dengan model bangunan seperti ini akan

berdampak baik bagi kesehatan peserta didik, karena peserta didik tidak

akan merasakan kepenatan di dalam ruangan. (hasil observasi).

Kemudian ruang belajar tidak hanya di dalam ruangan, tetapi

dimana saja, seperti di kebun, taman, dan masjid. Guru dan peserta didik

akan bermusyawarah untuk menentukan tempat pembelajaran

berlangsung. Mereka akan memilih sesuai dengan materi yang akan dikaji

dan situasi ketika pembelajaran akan berlangsung.

Page 72: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

Pembelajaran yang mengaktifkan peserta didik akan lebih banyak

melibatkan aktifitas peserta didik dalam mengakses berbagai infomasi dan

pengetahuan untuk dibahas dan dikaji dalam proses pembelajaran,

sehingga peserta didik mendapatkan berbagai pengalaman yang dapat

meningkatkan pemahaman. Peserta didik di School of Universe

diupayakan untuk selalu aktif dalam proses pembelajaran, sehingga peran

guru dalam pembelajaran adalah sebagai fasilitator. Peserta didik

diharapkan mampu mengembangkan kemampuan berpikir tingkat tinggi,

seperti menganalisis dan mensintesis, serta melakukan penilaian terhadap

berbagai peristiwa belaj ar, dan menerapkannya dalam kehidupan sehari-

hari.

Tabel. 3.1. Keadaan Murid, keadaan guru dan sarana prasarana SoU

Page 73: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

5. Kurikulum Sekolah

1. Kurikulum Sekolah dan Kurikulum Unggulan

Pada semua tingkatan pendidikan, yaitu Kelompok Bermain (KG/PG),

Taman Kanak-kanak (TK), Sekolah Dasar (SD), hingga Sekolah Menengah

(SM) kurikulum dibagi menjadi 4 pokok pengembangan :

Pengembangan akhlak, dengan metode 'teladan'

Pengembangan logika, dengan metode action learning 'belajar bersama

alam'

Pengembangan sifat kepemimpinan, dengan metode 'outbound training'

Pengembangan mental bisnis, dengan metode magang dan 'belajar dari

ahlinya' (learn from maestro)

Dalam tingkat SM, kurikulum dikembangkan dari integrasi antara basic

curriculum dengan Lifeskill Curriculum dengan porsi 50:50

Basic Curriculum adalah pembekalan untuk melanjutkan ke

pendidikan yang lebih tinggi dengan cakupan materi-materi pokok ujian

masuk PTN/PTS maupun SAT dengan menggunakan standar Diknas.

Lifeskill Curriculum adalah pembekalan untuk terjun langsung ke dunia

usaha atau professional, yang cakupannya adalah pelatihan dasar

profesional dari tingkatan operator teknis, manajer hingga pengusaha.

Metode pencapaiannya melalui proses pemagangan, belajar bisnis

bersama, learning from maestro, outing bisnis, dan metode lainnya. Bidang

bisnis wajib yang dilalui oleh setiap siswa adalah Bisnis dengan wawasan

lingkungan 'Biotechnology', tool Bisnis masa depan 'Information and

Technology Information' dan perniagaan 'Retail and Distribution'.

Untuk mendukung model integrasi kurikulum, School of Universe

menerapkan metode pembelajaran dual-system. Esensi model

pembelajaran ini adalah suatu model yang dikembangkan dari prinsip

belajar orang dewasa, yaitu belajar dari pengalaman yang terstruktur.

Dalam pengembangan basic curriculum, strukturnya merupakan turunan

dari ujian masuk PTN/PTS baik dalam maupun luar negeri. Aplikasinya

metode bimbel (bimbingan belajar) terbaik diberikan pada siswa.

Sedangkan pengembangan Lifeskill Curriculum, mengacu pada

pengalaman bisnis yang telah terbukti sukses dikembangkan di pasar

Page 74: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

bebas. Aplikasinya metode magang dan belajar langsung dari orang-orang

sukses (maestro).

2. Jadwal Pelajaran

Jadwal Pelajaran di Sekolah Alam School of Universe sesuai

dengan konsep kurikulum SoU yakni mengintegrasikan antara Basic

Curriculum dan Life Skill Curriculum. Untuk basic curriculum yakni

sesuai dengan kurikulum nasional sedangkan life skill curriculum ini

sesuai program yang sudah dibuat untuk pembekalan terjun langsung ke

dunia usaha atau professional, yang cakupannya adalah pelatihan dasar

profesional dari tingkatan operator teknis, manajer hingga pengusaha.

JADWAL PELAJARAN SM SCHOOL OF UNIVERSE

T.P 2019/2020

HARI JAM

KELAS

SM 1 SM2 SM3

SENIN

07.30-08.00 TAHFIDZ & DHUHA

08.00-08.15 CLEAN UP CLASS

08.15-08.55 MATEMATIKA (Nay) PKn (Kurtubi) TIK (Hamzah)

08.55-09.35 MATEMATIKA (Nay) B. SUNDA (Dedi) TIK (Hamzah)

09.35-10.00

10.00-10.40 IPA (Qisthi) SENBUD (Zulfa) B. SUNDA (Dedi)

10.40-11.20 IPA (Qisthi) B. INDONESIA (Riyadi) IPS (Ruri)

11.20-12.00 B. SUNDA (Dedi) B. INDONESIA (Riyadi) IPS (Ruri)

12.00-13.00

13.00-13.40 PAI (Riyadi) IPS (Ruri) PKn (Kurtubi)

13.40-14.20 PAI (Riyadi) IPS (Ruri) Finance for Business

(Kurtubi)

14.20-15.30 TAHSIN

SELASA

07.30-08.15 TAHFIDZ & DHUHA

08.00-08.15 CLEAN UP CLASS

08.15-08.55 TIK (Hamzah) IPA (Qisthi) MATEMATIKA (Nay)

08.55-09.35 TIK (Hamzah) IPA (Qisthi) MATEMATIKA (Nay)

Page 75: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

09.35-10.00

10.00-10.40 B. INGGRIS (Dhia) TIK (Hamzah) B. INDONESIA (Riyadi)

10.40-11.20 B. INGGRIS (Dhia) TIK (Hamzah) B. INDONESIA (Riyadi)

11.20-12.00 B. INGGRIS (Dhia) PRAKARYA (Ikhwan) SENBUD (Zulfa)

12.00-13.00

13.00-13.40 B. INDONESIA

(Riyadi) MATEMATIKA (Nay) IPA (Qisthi)

13.40-14.20 B. INDONESIA

(Riyadi) MATEMATIKA (Nay) IPA (Qisthi)

14.20-15.30 TAHSIN

RABU

07.30-08.15

Leadership/Olahraga

08.15-08.55

08.55-09.35 DHUHA

09.35-10.00

Leadership/Olahraga

10.00-11.20

11.20-13.00

13.00-13.45

Mentoring Mentoring

English for Business (Dhia)

13.45-14.20 English for Business (Dhia)

14.20-15.30 EVALUASI KELAS EVALUASI KELAS English for Business (Dhia)

KAMIS

07.30-08.15 TAHFIDZ & DHUHA

08.00-08.15 CLEAN UP CLASS

08.15-08.55 MATEMATIKA (Nay) B. INDONESIA (Riyadi) IPA (QISTHI)

08.55-09.35 MATEMATIKA (Nay) B. INDONESIA (Riyadi) IPA (QISTHI)

09.35-10.00

10.00-10.40 PRAKARYA (Ikhwan) English for Business (Dhia) PAI (Riyadi)

10.40-11.20 SENBUD (Zulfa) English for Business (Dhia) PAI (Riyadi)

11.20-12.00 Finance for

Business(Kurtubi) English for Business (Dhia) PRAKARYA (Ikhwan)

12.00-13.00

Page 76: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

13.00-13.40 IPS (Ruri) MATEMATIKA (Nay) B. INDONESIA (Riyadi)

13.40-14.20 IPS (Ruri) MATEMATIKA (Nay) B. INDONESIA (Riyadi)

14.20-15.30 TAHSIN

JUM'AT

07.30-08.15 TAHFIDZ & DHUHA

08.00-08.15 CLEAN UP CLASS

08.15-08.55 IPS (Ruri) IPA (Qisthi) MATEMATIKA (Nay)

08.55-09.35 IPS (Ruri) IPA (Qisthi) MATEMATIKA (Nay)

09.35-10.00

10.00-10.40 B. INDONESIA

(Riyadi) IPS (Ruri)

Coaching Business Plan

(Qisthi)

10.40-11.20 B. INDONESIA

(Riyadi) IPS (Ruri)

Coaching Business Plan

(Qisthi)

11.20-12.00 PKn (Kurtubi) PAI (Riyadi) Coaching Business Plan

(Qisthi)

12.00-13.00

13.00-13.40 IPA (Qisthi) PAI (Riyadi) IPS (Ruri)

13.40-14.20 IPA (Qisthi) Finance for Business

(Kurtubi) IPS (Ruri)

14.20-15.30 TAHSIN

Tabel. 3.2. Jadwal Pelajaran

Page 77: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

3. Ekstrakurikuler

Gambar. 3.8. Ekstrakurikuler SoU

Kegiatan ekstra kurikuler bertujuan untuk membantu

pengembangan potensi, bakat dan minat siswa. Walaupun dilakukan

setelah jam kelas, namun kami memandang kegiatan ini sangat penting

dan menjadi bagian dari kurikulum kami untuk mencapai target

pengembangan akhlak, logika, kepemimpinan dan bisnis siswa. Pada akhir

kegiatan, kami pun memberikan report dari hasil kegiatan ekstrakurikuler

sehingga perkembangannya dapat terpantau. Peluang untuk terlibat dalam

even nasional maupun internasional sangat terbuka apabila siswa

mengikuti kegiatan dengan serius.

Untuk Tingkatan Playgroup (PG) dan Kindergarten (TK),

ekstrakurikuler yang tersedia adalah Dancing, Futsal dan English

Club

Untuk tingkatan Elementary (SD), ekstrakurikuler yang tersedia

adalah Dancing, Futsal, English Club, Science Club, Mathematic

Page 78: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

Club, Archery, Robotic, Taekwondo, Aikido, Karate, Tahsin dan

Perkusi

Untuk tingkatan Highschool (SMP-SMA) ekstrakurikuler yang

tersedia adalah Science Club, Futsal, Taekwondo, Archery dan

Perkusi

Beberapa prestasi yang sudah pernah ditorehkan dalam kompetisi,

kejuaraan ataupun perlombaan baik tingkat lokal maupun nasional adalah

Juara 1 Robotic dalam kejuaraan RACE (Robotic Animation Competition

and Exhibition), Juara umum Taekwondo Sacti Club, Finalis tingkat

nasional Sains Kuark, Juara Harapan 1 Spelling Bee, dan banyak lainnya.

4. Metode Pembelajaran

Metode pembelajaran yang digunakan di Sekolah Alam School of

Universe lebih menekankan kepada kreatifitas anak dengan alam sebagai

tempat pembelajarannya. Adapun metode pembelajaran di SOU

diantaranya adalah metode bermain peran dan simulasi, metode kerja

kelompok, metode demonstrasi dan eksperimen, metode cerita, metode

diskusi, game, metode problem solving, metode observasi, metode diskusi,

metode field trip dan metode ceramah.

Menurut Dedi Purwanto metode yang digunakan dalam

pelaksanaan pembelajaran salah satunya adalah Urban survival, metode ini

digunakan guna mendukung program bisnis di SoU agar perserta didik

tangguh dalam menjalankan semua bisnis. (Dedi Purwanto, 11 Sept 2019).

Sekolah alam School of Universe memanfaatkan alam sebagai

media dalam belajar. Pembelajaran yang dilakukan di SoU membuat anak

tidak cepat bosan karena dari tempat, media serta metode yang diterapkan

dalam pembelajaran di SoU ini menerapkan pembelaran Active Learnig

dan pembelajaran yangmenyenangkan. (Subki, 23 Mei 2019)

Dari pernyataan di atas penulis menyimpulkan bahwa metode

pembelajran yang dilaksanakan di Sekolah Alam School of Universe ini

lebih menggunakan metode active learning didukung dengan media yang

sudah disediakan oleh SoU. Sehingga pembelajaran yang di terapkan

kepada siswa akan lebih membekas untuk diri siswa sendiri. Sehingga

siswa bisa mengaplikasikannya dalam kehidupan sehari-hari.

5. Bentuk Instrumen dan Laporan Penilaian School of Universe

Laporan kegiatan penilaian pada sekolah alam School of Universe

dilakukan dengan dua bentuk, yaitu : Pertama, hasil belajar harian

Pertama, hasil belajar harian yang merupakan hasil pengamatan terhadap

perilaku anak ketika mengikuti kegiatan pembelajaran. Kedua, hasil

berlajar semester yaitu merupakan rangkuman dari hasil evaluasi yang

dilakukan setiap kegiatan pembelajaran.

Berikut beberapa bentuk penilaian yang dilakukan oleh Sekolah

Alam School of Universe, yaitu:

Page 79: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

Parama Worksheet, Worksheet dijadikan sebagai alat penilaian

untuk mengukur kemamPuan peserta didik dalam menerima materi

pembelajaran yang telah disampaikan.

Kedua Raport Departemen Pendidikan Nasional, Raport Diknas

dijadikan sebagai alat penilaian hasil Pembelajaran untuk mengukur

kemampuan peserta didik dan menilai tercapai atau tidaknya standar

kompetensi dan kompetensi dasar yang telah ditentukan oleh Departemen

Pendidikan Nasional, penilaian raport ini dibuat dalam bentuk angka.

Ketiga Raport School of Universe, Raport sekolah alam School of

Universe dibuat untuk mengetahui kemampuan peserta didik dalam

mencapai standar kompetensi dan kompetensi dasar, dengan melakukan

check list pada tiap indikator yang telah ditentukan, poin check list adalah

exellent, good, Improve. Raport sekolah alam School of Universe tidak

menggunakan angka dalam menilai kemampuan peserta didik, akan tetapi

dalam bentuk narasi yang diambil dari kemampuannya mencapai indikator

yang telah ditentukan. Raport sekolah alam ini diberikan dua minggu

sekali.

Keempat Portofolio, Portofolio merupakan salah satu alat

penilaian yang digunakan untuk menilai hasil belajar siswa secara

komprehensif. Yaitu merupakan kumpulan hasil karya pesrta didik atau

catatan mengenai peserta didik yang didokumentasikan secara baik dan

teratur. Portofolio ini dilakukan untuk mengukur kemampuan multiple

intelligence peserta didik dengan melihat hasil kerja peserta didik baik

dalam bentuk hasil karya maupun hasil worksheet yang telah dikerjakan

oleh peserta didik.

Dari beberapa bentuk penilaian yang digunakan oleh sekolah alam

School of Universe tersebut, menunjukkan bahwa sekolah alam Schml of

Universe tidak terlalu mementingkan angka dalam menilai hasil

pembelajaran, namun menekankan kepada kompetensi yang dicapai

peserta didik. Sekolah lebih mengharapkan peserta didiknya mampu

melakukan hal yang bcnnanfaat.

Di sekolah alam School of Universe, tujuan evaluasi lebih

ditekankan pada penguasaan sikap (afektif dan psikomotorik). Penekanan

ini bertujuan untuk mengetahui kemampuan peserta didik yang secara

garis besarnya meliputi beberapa hal, yaitu: Sikap dan pengalaman peserta

didik terhadap hubungan dirinya dengan Tuhan, sikap dan pengalaman

peserta didik terhadap arti hubungan dirinya dengan sesama atau

masyarakat, sikap dan pengalaman peserta didik terhadap arti hubungan

kehidupannya dengan alam sekitarnya.

B. Metode Penelitian

Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif, dengan menggunakan

metode deskriptif analisis. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan

teknik observasi, wawancara dan dokumentasi.

Page 80: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

Haris Herdiansyah mendefinisikan penelitian kualitatif sebagai suatu

penelitian ilmiah yang bertujuan untuk memahami suatu fenomena dalam konteks

sosial secara alamiah dengan mengedepankan proses interaksi komunikasi yang

mendalam antara peneliti dengan fenomena yang diteliti. (Haris, 2010:9)

Afrizal juga mengungkapkan bahwa metode penelitian kualitatif adalah

metode penelitian yang mengumpulkan dan menganalisis data berupa kata-kata

dan perbuatan perbuatan manusia tanpa ada usaha mengkuantifikasikan data

kualitatif yang diperoleh.( Afrizal, 2014:102)

Menurut Nana Syaodih penelitian deskriptif adalah suatu bentuk penelitian

yang ditujukan untuk mendeskripsikan fenomena-fenomena yang ada, baik

fenomena alamiah maupun fenomena buatan manusia. Fenomena itu bisa berupa

bentuk, aktivitas, karakteristik, perubahan, hubungan, kesamaan, dan perbedaan

antara fenomena yang satu dengan fenomena lainnya.( Nana,2013:72).

Penelitian Deskriptif merupakan penelitian yang dilakukan untuk

menggambarkan suatu kondisi atau hubungan, proses yang sedang berlangsung,

dan pendapat yang berkembang pada suatu keadaan tertentu.

Adapun jenis penelitian ini adalah studi kasus. Yakni penelitian yang

diarahkan untuk menghimpun data, mengambil makna, memperoleh pemahaman

dari kasus tersebut (Nana,2010:64). Menggunakan studi kasus karena penelitian ini

dikonsentrasikan untuk menjelaskan kenyataan-kenyataan yang terjadi di sekolah,

serta dapat mengkomunikasikan lebih dari yang dapat dikatakan dengan bahasa

yang proposional.

C. Teknik Pengumpulan Data

Data penelitian untuk lapangan, penulis menggunakan teknik-teknik

pengumpulan data sebagai berikut :

1. Observasi

Observasi adalah alat pengumpulan data yang dilakukan secara

mengamati dan mencatat secara sistematik gejala-gejala yang diselidiki

(Cholid, 2010:83). Sugeng Pujileksono mendefinisikan observasi sebagai

pengamatan dan pencatatan secara sistematik terhadap gejala yang tampak

pada objek penelitian (Sugeng, 2015:123)

Jenis observasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah observasi

non-partisipatif. Menurut Wina Sanjaya observasi nonpartisipatif adalah

observasi yang tidak melibatkan observer dalam kegiatan yang sedang

diobservasi, sehingga observer hanya bertindak sebagai pengamat.(Wina,

2009:.273). Observasi ini dilakukan untuk memperoleh data yang

berhubungan dengan kondisi lingkungan, keadaan siswa, guru, dan proses

pembelajaran.

Observasi yang dilakukan dengan cara peneliti datang langsung ke

School Of Universe, yaitu untuk mendapatkan data dan informasi yang

berkaitan dengan materi penelitian. Peneliti dapat memperoleh informasi dari

Page 81: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

observasi tentang pengembangan proses pelaksanaan pemberdayaan siswa

dalam kewirausahaan.

2. Wawancara (interview)

Wawancara adalah proses tanya jawab dalam penelitian yang

berlangsung secara lisan dua orang atau lebih bertatap muka mendengarkan

secara langsung informasi-informasi atau keterangan-keterangan.(Cholid,

2010:83) Adapun responden penelitian adalah Kepala Sekolah School Of

Universe, Guru, orang tua murid dan siswa. Peneliti akan melakukan

wawancara yang mendalam terhadap responden tersebut. Adapun dokumen

yang akan dikumpulkan adalah program kerja Sekolah, struktur organisasi,

daftar pengajar, daftar siswa, data wirausaha, data pengelolaan wirausaha.

Wawancara digunakan untuk memperoleh informasi secara umum

mengenai hal-hal yang berkaitan dengan School Of Universe. Wawancara

dengan Pimpinan Sekolah untuk memperoleh informasi tentang profil dan

program School Of Universe, wawancara dengan bagian Kepala Sekolah dan

guru untuk memperoleh informasi tentang program kewirausahaan yang ada

di School Of Universe, wawancara dengan masyarakat untuk memperoleh

informasi tentang peranan sekolah dilingkungan masyarakat, wawancara

dengan orang tua siswa untuk memperoleh informasi tentang kegiatan yang

dilaksanakan di School Of Universe, dan wawancara siswa untuk memperoleh

informasi tentang program pemberdayaan dalam bidang kewirausahaan.

3. Kajian Dokumen

Menurut Haris Herdiansyah teknik pengumpulan data dengan studi

dokumentasi merupakan metode pengumpulan data kualitatif dengan cara

melihat atau menganalisis dokumen-dokumen yang dibuat oleh subjek sendiri

atau oleh orang lain tentang subjek. Dokumen-dokumen tersebut dapat

menjadi pendukung atau pelengkap data penelitian yang didapatkan dari

teknik observasi dan wawancara. (Haris, 2010:143). Sependapat dengan

Sugiyono bahwa hasil penelitian akan lebih kredibelatau dapat dipercaya

apabila didukung dengan foto-foto atau karya tulis akademik dan seni yang

telah ada.( Sugiyono,2010:329)

Dokumen yang diteliti dapat terdiri dari berbagai macam, seperti

panduan kurikulum, buku, dan perangkat pembelajaran. Selain berbagai hal

yang disebutkan di atas peneliti menggunakan teknik ini untuk memperoleh

data mengenai letak geografis, sejarah berdirinya, jumlah guru dan jumlah

siswa-siswi, serta penulis mengumpulkan dokumen-dokumen di School Of

Universe, tentang program pembelajaran dan program kewirausahaan.

D. INSTRUMEN PENELITIAN

1. Pedoman Observasi

Observasi yang dilakukan dalam penelitian ini adalah observasi

nonpartisipatif, yakni peneliti hanya mengamati dan tidak terlibat dengan

kegiatan sehari-hari orang yang sedang diamati atau yang digunakan sebagai

sumber data penelitian.

Page 82: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

2. Pedoman Wawancara

Wawancara yang dilakukan dalam penelitian ini adalah wawancara

terstruktur, yakni peneliti menyiapkan instrumen penelitian berupa pertanyaan-

pertanyaan tertulis yang alternatif jawabannya pun telah disiapkan.

3. Check List Dokumen

Dokumen merupakan pelengkap dari penggunaan metode observasi dan

wawancara dalam penelitian kualitatif. Hasil penelitian dari observasi atau

wawancara, akan lebih kredibel/ dapat dipercaya jika didukung oleh sejarah

pribadi, kehidupan dimasa kecil, di sekolah, tempat kerja, masyarakat dan

autobiografi.

Adapun kisi-kisi instrumen yang dilakukan oleh peneliti adalah sebagai berikut:

Tabel.3.3 Intrumen Penelitian

Rumusan

Masalah Instrument

Subjek

penelitian Pertanyaan

1. Bagaimana

pola

pemberdaya

an siswa

dibidang

kewirausah

aan di

School Of

Universe

Parung -

Bogor?

Wawancara Pimpinan,

Fasilitator

wirausaha,

orang tua

dan siswa

1. Bagaimana pola pemberdayaan

siswa dibidang kewirausahaan di

School Of Universe Parung -

Bogor?

2. Bagaimana struktur pengelolaan

kewirausahaan?

3. Bagaimana menetapkan sasaran

siswa dalam pemberdayaan

dibidang kewirausahaan?

4. Bagaimana merancang program

pelatihan seperti metode, media

dan materinya?

5. Bagaimana sistem pelatihan

pemberdayaan siswa Bagaimana

pola pemberdayaan siswa

dibidang kewirausahaan di

School Of Universe Parung -

Bogor?

Dokumen Pimpinan

1. Profil School Of Universe

2. Jadwal pelajaran

2. Bagaimana

Peran

pemberdaya

an siswa

dibidang

Wawancara

Pimpinan,

Fasilitator

wirausaha

1. Bagaimana peran School Of

Universe dalam pemberdayaan

dibidang kewirausahaan?

2. Apa yang dilakukan School Of

Universe dalam pelaksanaan

Page 83: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

kewirausah

aan di

School Of

Universe

Parung -

Bogor?

pemberdayaan siswa dibidang

kewirausahaan?

3. Apakah ada lembaga lain yang

ikut bekerjasama dengan School

Of Universe dalam

kewirausahaan?

4. Apa saja bentuk kegiatan wirausah

a yang di tekuni siswa? Implement

asinya bagaimana?

5. Bagaimana hasil yang di dapat dar

i kegiatan kewirausahaan tersebut?

observasi Siswa,

1. Mengamati Kegiatan Siswa di

School Of Universe

2. Mengamati Peran Pemimpin

Program Kewirausahaan

dokumen Kepala TU

1. Foto- foto Kegiatan

Kewirausahaan Siswa

2. Struktur pengelolaan Program

kewiraushaan

3. Data Alumni

3. Bagaimana

faktor

Pendukung

dan

penghambat

pemberdaya

an siswa

dibidang

kewirausah

aan di

School Of

Universe

Parung -

Bogor?

Wawancara

Pimpinan,

Fasilitator

wirausaha,

1. Apa saja faktor pendukung dan pe

nghambat pemberdayaan kewiraus

ahaan di School Of Universe Paru

ng - Bogor?

2. Apa langkah yang dilakukan

dalam menangani hambatan yang

ada?

Observasi

kepala TU,

siswa

1. Mengamati kegiatan

kewirausahaan yang sedang

dilaksanakan

2. Mengamati Keadaan

Lingkungan di School Of

Universe

Page 84: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

Dokumentasi kepala TU

1. Data Magang

2. Data Bisnis Alumni

E. Teknik Analisis Data

Analisis data yang akan dipergunakan dalam penelitian kualitatif adalah

model analisis data mengalir (flow model). Sugiyono (2009: 246) mengemukakan

bahwa Analisis data dalam penelitian kualitatif, dilakukan pada saat pengumpulan

data berlangsung, dan setelah selesai pengumpulan data dalam periode tertentu.

Pada saat wawancara, peneliti sudah melakukan analisis terhadap jawaban yang

diwawancarai. Bila jawaban yang diwawancarai setelah dianalisis terasa belum

memuaskan, maka penelitia akan melanjutkan pertanyaan lagi, sampai tahap

tertentu, diperoleh data yang dianggap kredibel. Sejumlah langkah analisis yang

terdapat dalam model analisis data mengalir yakni data reduction, data display

dan conclusion drawing/verification (Miles dan Huberman, 1992).

Adapun tahap-tahap analisis data dalam penelitian ini sebagai berikut :

1. Keabsahan Data Menurut Lexy J. Moleong yang dimaksud dengan keabsahan

data adalah bahwa setiap keadaan harus dapat mendemonstrasikan nilai yang

benar, menyediakan dasar agar hal itu dapat diterapkan, serta

memperbolehkan keputusan luar yang dapat dibuat tentang konsistensi dari

prosedurnya dan kenetralan dari temuan dan keputusan-keputusannya.

(Lexy,2007:320) Secara lebih sederhana, M. Djunaidi dan Fauzan

mendefinisikan keabsahan data sebagai segala upaya yang dilakukan untuk

meningkatkan derajat kepercayaan data.( Djunaidi, 2012:313).

Menurut Guba, sebagaimana yang dikutip oleh Noeng Muhadjir,

bahwa ada tiga teknik untuk menguji keabsahan/kredibilitas data yaitu : (a).

Memperpanjang waktu tinggal, (b). Observasi lebih tekun, dan (c). Menguji

dengan triangulasi. (Noeng, 2000:172)

Triangulasi adalah teknik pengumpulan data yang bersifat

menggabungkan dari berbagai teknik pengumpulan datadan sumber data yang

telah ada. (Sugiyono,2010:330). Triangulasi dalam penelitian ini dicapai

melalui beberapa tahapan berikut :

1. Membandingkan data dari hasil pengamatan dengan data dari hasil

wawancara, dan dokumentasi.

2. Membandingkan data keadaan dari pendapat satu responden dengan

pendapat responden lain.

3. Membandingkan data hasil wawancara dengan dokumen yang terkait

dengan kurikulum sekolah.

Page 85: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

2. Reduksi data (Data Reduction)

Reduksi data berarti merangkum, memilih hal-hal yang pokok,

memfokuskan pada hal-hal yang penting, dicari tema dan polanya dan

membuang yang tidak perlu (Sugiyono,2011:338). Maksudnya adalah peneliti

mencatat data yang diperoleh, kemudian peneliti memilih data yang penting

sebagai fokus dalam penelitian.

Mereduksi data berarti merangkum, memilih hal-hal yang pokok,

memfokuskan pada hal-hal yang penting, serta dicaritema dan polanya.

Dengan melakukan hal tersebut data yang telah direduksi akan memberikan

gambaran yang lebih jelas, dan mempermudah peneliti untuk melakukan

pengumpulan data selanjutnya. Reduksi data dapat dibantu dengan peralatan,

seperti komputer, laptop, notebook, dan lain sebagainya.

Setiap peneliti akan dipandu oleh tujuan penelitiandalam mereduksi data.

Tujuan utama dari penelitian kualitatif adalah pada temuan. Oleh karena itu,

apabila peneliti dalam melakukan penelitian menemukan segala sesuatu yang

dipandang asing, tidak dikenal, belum memiliki pola, justru itulah yang harus

dijadikan perhatian peneliti dalam melakukan reduksi data.

Pada tahap ini, peneliti menyalin seluruh data yangterkumpul, dan

memilah milahnya, serta mereduksi data yang tidak ada hubungannya dengan

pemberdayaan siswa di bidang kewirausahaan di School Of Universe.

3. Penyajian data (Data Display)

Penyajian data berarti menyusun sekumpulan data yang bisa dilakukan

dalam bentuk uraian singkat, bagan, hubungan antar kategori untuk menarik

kesimpulan (Sugiyono,2011:341). Dengan mendisplaykan data maka akan

memudahkan peneliti untuk memahami apa yang terjadi, dan merencanakan

kerja selanjutnya berdasarkan apa yang telah difahami tersebut.

4. Penarikan kesimpulan/ verifikasi (Conclusion Drawing/ verification)

Penarikan kesimpulan/ verifikasi yaitu penarikan kesimpulan yang

ditemukan berdasarkan data-data yang disajikan. Dari kesimpulan ini yang

dapat diharapkan adalah merupakan temuan baru yang sebelumnya belum

pernah ada (Sugiyono,2011:345). kesimpulan ini dibuktikan dengan cara

menafsirkan berdasarkan katagori yang ada dan menggabungkan dengan

melihat hubungan semua data yang ada.

Pengecekan keabsahan data dilakukan dengan cara perpanjangan

kehadiran peneliti, pengamatan terus menerus dan cermat, serta teknik

triangulasi dengan menggunakan berbagai sumber, metode dan teori.

Teknik triangulasi ialah usaha mengecek kebenaran data atau

informasi yang diperoleh peneliti dari berbagai sudut pandang yang berbeda

dengan cara mengurangi sebanyak mungkin bias yang terjadi pada saat

pengumpulan dan analisis data (Mudjia, 2010).

Page 86: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

BAB IV

PEMBERDAYAAN SISWA DIBIDANG KEWIRAUSAHAAN

DI SEKOLAH ALAM SCHOOL of UNIVERSE (SoU) PARUNG

A. Peran Pemberdayaan SoU dalam Kewirausahaan

Sekolah alam School of Universe (SoU) merupakan lembaga pendidikan

dengan pola pembelajaran alam (belajar bersama alam) yang menekankan kepada

bakat peserta didik. Terlebih pada konsep kurikulum yang terbagi menjadi 4 pokok

pengembangan, yakni Pengembangan akhlak dengan metode teladan,

pengembangan logika dengan metode active learning ‘belajar bersama alam’,

pengembangan sikap kepemimpinan dengan metode outbound dan pengembangan

mental bisnis dengan metode magang dan belajar dari ahlinya (learn from

maestro). Dari empat pengembangan konsep kurikulum ini menjadikan SOU

merupakan lembaga pendidikan yang mandiri dengan konsep kurikulum yang

mandiri pula.

Menurut Subki selaku kepala sekolah SMP School of Universe

mengungkapkan bahwa anak-anak yang masuk ke SOU adalah anak-anak yang

ingin mengetahui bakat/potensi yang dimiliki dan dengan metode pembelajaran

belajar bersama alam ini juga memupuk mental peserta didik yang bisa

diaplikasikan dikehidupannya. (Subki, 23 Mei 2019). Sekolah alam SoU yang

didirikan pada tahun 2004 ini merupakan lanjutan dari sekolah alam Ciganjur,

yakni Sekolah Menengah (SM) yang berusaha berinovasi menciptakan pengusahan

muda berakhlak mulia, dengan berfikir logika yang baik dan kepemimpinan yang

hebat. (Dokumentasi dari website SoU, 24 Mei 2019).

Begitupula orang tua peserta didik yang memasukkan anaknya ke SoU

mereka yang ingin mengetahui bakat dan kemampuan anaknya. Menurut Nuryani

selaku orang tua saya berharap anak saya bisa menggali bakan dan kemampuannya

serta fokus pada kelebihannya itu, sehingga bisa membuat nyaman anak dalam

mengembangkan bakatnya karena Sou menawarkan kapada kita bahwa Sou

merupakan lembaga yang berorientasi pada bakat dan minat. (Nuryani, 28 Juli

2019).

Hal ini dapat disimpulkan bahwa orang tua menginginkan anaknya untuk

mengetahui serta menggali bakatnya dan juga dapat mengembangkan bakat yang

dimiliki dengan proses bimbingan yang dilakukan oleh SoU terutama dari bakat

kewirausahaan/bisnis yang dimiliki peserta didik sehingga dapat dipraktekan

langsung. Di SoU ada 4 jenang pendidikan, yakni TK, SD Sekolah Menengah 1-4

dan maestro. Semua jenjang tersebut masing-masing diberikan pembelajaran

tentang bisnis. Sehingga peserta didik diajarkan bisnis dari sejak dini. Maka dari

itu SoU mengkonsep kurikulum bisnis dalam setiap jenjangnya.

School of Universe menawarkan konsep bisnis yang sangat matang untuk

peserta didiknya terutama dengan dipadukannya akhlak, kepemimpinan dan

logika. Sehingga peserta didiknya menjadi pengusaha muda dengan memiliki

akhlakul karimah sesuai yang dicontohkan oleh Rasulullah SAW.

Page 87: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

Peran SoU dalam melaksanakan pemberdayaan siswa dalam bidang

kewirausahaan lebih menekankan pada manajemen pemberdayaannya. Adapun

manejemen pemberdayaan siswa dalam kewirausahaan di SoU, diantaranya

sebagai berikut:

4. Metode Pengembangan Mental Bisnis

Metode pengembangan mental bisnis perlu dilakukan kepada peserta

didik. Mereka dibekali mental terlebih dahulu sebelum melakukan bisnis. Di

sekolah alam School of Universe mempunyai metode dalam pengembangan

mental bisnis baik dalam lingkungan sekolah maupun langsung terjun ke

dalam bisnis tersebut.

Diantara metode pengembangan mental bisnis adalah sebagai berikut:

a. Kurikulum Bisnis

Hal mendasar yang dilakukan sekolah alam School of

Universe dalam mengembangkan mental bisnis adalah diberikannya

pemahaman tentang bisnis. Hal ini terkonsep di dalam kurikulum yang

dimiliki oleh School of Universe yakni kurikulum bisnis. Kurikulum

bisnis di sekolah alam School of Universe (SoU) bertujuan untuk

membangun kemampuan wirausaha peserta didik. Dengan tingginya

angka pengangguran dan kemiskinan dinegeri yang kita cintai ini,

banyak sekali kesulitan yang dialami masyarakat disebabkan oleh

faktor ekonomi. SoU menempatkan pembelajaran bisnis sebagai unsur

penting dalam kegiatan belajar disekolah.

Pada semua tingkatan pendidikan, yaitu Kelompok

Bermain (KG/PG), Taman Kanak-kanak (TK), Sekolah Dasar

(SD), hingga Sekolah Menengah (SM) kurikulum dibagi menjadi

4 pokok pengembangan :

Pengembangan akhlak, dengan metode ‘teladan’

Pengembangan logika, dengan metode action learning ‘belajar

bersama alam’

Pengembangan sifat kepemimpinan, dengan metode

‘outbound training’

Page 88: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

Pengembangan mental bisnis, dengan metode magang dan

‘belajar dari ahlinya’ (learn from maestro)

Dalam tingkat SM, kurikulum dikembangkan dari

integrasi antara basic curriculum dengan Lifeskill Curriculum

dengan porsi 50:50 (Dokumentasi dari website SoU, 24 Mei 2019)

Basic curriculum mendukung untuk melanjutkan

pendidikan yang lebih tinggi atau bisa juga disebut dengan

kurikulum pemerintah. Sedangkan Lifeskill kurikulum adalah

pembekalan untuk terjun langsung ke dunia usaha atau

professional, yang cakupannya adalah pelatihan dasar profesional

dari tingkatan operator teknis, manajer hingga pengusaha.

Disinilah adanya kurikulum bisnis yang diberikan SoU kepada

peserta didik sehingga pendidikan yang ada di Sekolah Alam

School of Universe bukan hanya Basic curriculum tetapi juga

Lifeskill kurikulum. Dan peserta didik dapat mengembangkan

bakat yang ada pada dirinya sendiri dengan bimbingan dari

fasilitator yang ada di SoU.

Gambar.4.1 Buku panduan Kurikulum Bisnis Sekolah Alam

Menurut Dedi Purwanto salah satu fasilitator SM 5

mengungkapkan bahwa Lifeskill Curriculum ini lebih

menekankan kepada dunia usaha dengan menerapkan konsep-

konsep yang sudah disusun rapih didalam kurikulum bisnis

sekolah alam. (Dedi Purwanto, 4 September 2019)

Dalam konsep bisnis yang diberikan SoU kepada peserta

didik adalah konsep bisnis Rasulullah SAW. Yang mana

Rasulullah SAW melakukan bisnis dari usia yang sangat muda

(Subki, 11 September 2019). Rasulullah SAW melakukan

perdagangan pertama bersama pamannya Abu Thalib berkisar usia

12 tahun. Bisnis dagang Rasulullah SAW secara mandiri baru

dimulai ketika dia mencapai usia remaja. Rasulullah berdagang

bersama As-Saib bin Abus-Saib yang merupakan rekan terbaik,

Page 89: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

tidak pernah saling curang dan berselisih. Sampai akhirnya

bertemu dengan Ummul Mukminin Siti Khadijah. Dan melakukan

kerja sama bisnis dengan khadijah yang sangat mempercayai

Rasulullah SAW.

Pelajaran cara berdagangnya Rasulullah SAW inilah yang

kemudian sebagai acuan SoU dalam menerapkan mental bisnis

pada peserta didik. Keteladanan, amanah dan tanggung jawabnya

Rasulullah SAW adalah sebagai contoh dalam berbisnis di SoU.

(Observasi, 4 September 2019)

Pada tingkat Sekolah Menengah Pertama dan sekolah

menengah atas School of Universe memiliki School of Business

yang bertujuan menciptakan pengusaha muda yang berakhlak

mulia dengan logika berfikir yang baik dan kepemimpinan yang

hebat. (Dokumentasi dari website SoU, 24 Mei 2019). Dari sini

dapat kita luhat bahwa di SoU bukan hanya sekedar memberikan

pembelajaran/bimbingan dalam bidang bisnisnya saja tetapi juga

di integrasikan dengan pembelajaran akhlak yang mengacu kepada

keteladanan Rasulullah SAW. Peserta didik diajarkan untuk

menjadi pembisnis berakhlak mulia, amanah, jujur dan tanggung

jawab. Kurikulum bisnis inilah yang menjadi salah satu

pengembangan mental bisnis peserta didik Sekolah Alam School

of Universe Parung.

b. Market Day

Market day merupakan program yang dilaksanakan di

Sekolah Alam School of Universe Parung, sebagai metode untuk

mengembangkan mental bisnis peserta didik, Market day

dilaksanakan dilingkungan Sekolah Alam School of Universe

(SoU).(Observasi, 18 September 2019).

Disetiap jenjang pendidikan di sekolah alam School of

Universe memiliki metode pengembangan mental bisnis yang

dilakukan dilingkungan sekolah yakni diadakannya market day.

Dengan waktu yang sudah ditentukan untuk pelaksanaan market

day tersebut jadi para peserta didik diberikan tugas untuk

mempersiapkan apa saja yang akan dijual belikan/ditawarkan

dalam market day tersebut. (Subki, 24 Juli 2019).

Page 90: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

Gambar.4.2 Pelaksanaan Market Day di Sekolah Alam School of Universe

Di market day siswa harus mempersiapkan barang yang

akan di jual belikan dibantu oleh fasilitator dan orang tua peserta

didik siswa dari tingkat TK sampai dengan sekolah menengah

(SM) dibimbing dalam pelaksanaan market day tersebut. Yang

sebelumnya peserta didik sudah diberikan pembekalan terlebih

dahulu apa saja yang perlu dipersiapkan dalam pelaksanaan

market day tersebut, sehingga siswa tidak kebingungan dalam

pelaksanaannya dan dibimbing juga oleh guru/fasilitator dari

masing-masing jenjang tersebut. Pada semester pertama tahun

ajaran 2019 ini waktu dalam pelaksanaan market day adalah 6

september 2019, 18 September 2019, 25 oktober 2019 dan 12

desember 2019.(Subki, 24 Juli 2019)

Bukan hal yang mudah tentunya dalam pelaksanan market

day yang dilakukan di sekolah alam School of Universe ini,

apalagi dilakukan oleh peserta didik pada jenjang TK dan SD

karena mereka belum mengerti apa saja yang dilakukan dalam

mempersiapkan market day tersebut. Maka inilah metode

pengembangan mental bisnis yang ditawarkan School of Universe

yang mana dalam hal ini pula harus ada dukungan dari orang tua

peserta didik.

Helmi kelas SM1 mengungkapkan bahwa pada market

day yang diadakan di SoU ini kita dibimbing oleh fasilitator setiap

jenjang, jadi tidak bagitu saja langsung membawa barang yang

akan dijual belikan, tetapi diberikan pembelajaran terlebih dahulu

oleh masing-masing fasilitator hal apa saja yang harus dilakukan

dalam melaksanakan market day tersebut. Dan juga dibantu oleh

orang tua dalam mempersiapkan market day tersebut. (Helmi, 24

Juli 2019).

Pada market day peserta didik diajarkan bagaiman

berdagang, mulai dari cara mencari modal, barang yang akan

didagangkan, cara menawarkan barang dagangan kepada

konsumen dan juga pengelolaan keuangan dari hasil dagang

Page 91: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

tersebut. Ini dipelajari dan dipraktekan oleh peserta didik dalam

melaksanakan market day. Dari sini peserta didik secara tidak

langsung sudah tebangun mental bisnis sejak dini. (observasi, 18

september 2019).

Penulis dapat menyimpulkan bahwa kegiatan market day

adalah bagian dari salah satu metode pengembangan mental bisnis

yang dilakukan SoU. Kegiatan market day dilakukan disemua

jenjang/tingkat pendidikan yang ada di SoU dengan waktu yang

sudah ditentukan. Market day sangat berperan dalam

mengembangkan mental bisnis karena peserta didik diajarkan

untuk berdagang, dengan memilih sendiri barang yang akan dijual

belikan, dan diajarkan pula tentang pengelolaan keuangannya dari

mulai barang yang dijual belikan, modal, harga jual sampai

dengan keuntungan didapatkan dan dengan arahan dan bimbingan

dari fasilitator. Sehingga mental peserta didik bisa berkembang

dengan baik.

c. Magang

Metode pengembangan mental yang ketiga yang

dilaksanakan di Sekolah Alam School of Universe adalah adanya

magang, hanya saja magang ini tidak dilakukan disemua jenjang

pendidikan yang ada di Sekolah Alam School of Universe tetapi

dilaksanakan pada jenjang Sekolah Menengah (SM).

Magang disini dimaksudkan agar peserta didik dapat

mempraktekan langsung pembelajaran bisnis yang sudah di

pelajari. Dengan metode magang peserta didik di tuntut untuk

melaksanakan magang wajib yang sudah diprogramkan di School

of Universe (SoU) dan ini harus dilaksanakan di tingkat Sekolah

Menengah (SM)

Berdasarkan pada hal di atas, pemagangan yang dilakukan

sekolah alam School of Universe dalam satu tahun ada tiga kali

pemagangan. Semester pertama dua kali magang dan semester

kedua satu kali magang. Dari mulai tingkat sekolah dasar (SD)

pemagangan sudah diaplikasikan. Namun pemagangan untuk

tingkat sekolah dasar (SD) ini masih dilakukan di dalam

lingkungan sekolah. Misalnya magang dalam tema "Kebersihan",

maka magangnya di tempat kebersihan dengan membagi peserta

didik menjadi beberapa kelompok. Selain itu misalnya tema

tentang "perpustakaan", maka peserta didik akan dibagi tugas

untuk magang di perpustakaan sekolah. Sedangkan pada tingkat

sekolah menengah (SM), kegiatan magang sudah mulai dilakukan

di luar lingkungan sekolah.

Magang wajib yang laksanakan pada Sekolah Menengah

(SM 1) adalah Biotechnology, Tecnology Information dan Retail

dan Distribution. 3 bidang inilah yang wajib untuk diikuti oleh

setiap peserta didik dalam program bisnis di SoU. (Helmi, 24 Juli

2019).

Page 92: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

Program magang memberikan pelajaran yang sangat

berharga untuk peserta didik, karena setelah melaksanakan

magang peserta didik mempunyai pengalaman yang dapat

diaplikasikan dalam bisnis yang peserta didik akan lakukan.

Magang ini dilakukan bukan hanya pada tingkat SM 1 tetapi juga

pada tingkatan selanjutnya. Bedanya adalah jika pada tingkat SM

1 ini unit magangnya diwajibkan tetapi kalau tingkatan

selanjutnya magang yang akan dilaksanakan sesuai dengan bakat.

Magang yang akan dijalani oleh peserta didik mendapat

bimbingan dari para mentor. Sehingga peserta didik mudah untuk

bertanya mengenai magang yang sedang dijalani. Kemudian

dengan adanya mentor peserta didik wajib membuat laporan

tertulis kepada mentor tentang apa yang sudah dilakukan selama

magang, dan juga dibimbing serta diberikan penilaian oleh

pendamping yang ada ditempat magang tersebut.

Dari kegiatan magang ini peserta didik akan lebih matang

mentalnya dalam menjalankan bisnis yang akan dijalani pada

jenjang Maestro. karena dengan adanya megang peserta didik

langsung mempraktekan apa yang sudah dipelajari sebelumnya

dan peserta didik juga sudah harus mempunyai perencanaan untuk

bisnis yang akan dijalani nantinya.

5. Pendekatan Temu Bakat (Talents Mapping)

Pada saat ini banyak pendekatan temu bakat melalui Deficit

Approach, yaitu dengan cara mencari kelemahan seseorang dan kemudian

berusaha memperbaiki kelemahannya agar menjadi kompeten, sehingga

diharapkan agar yang bersangkutan dapat memberikan kinerja yang

diharapkan. Dalam beberapa hal pendekatan dengan cara ini cukup baik akan

tetapi dalam banyak hal tidak tepat dan ini dirasakan oleh banyak pihak

karena pembelajaran yang diberikan sama sekali tidak berdampak terhadap

peningkatan kekuatan kinerja seseorang dalam kehidupannya.

Talents Mapping menawarkan konsep yang berbeda yaitu Strengths

Approach dimana fokus diberikan kepada kekuatan seseorang, bukan pada

kelemahannya. Strengths Approach diyakini akan meningkatkan produktivitas

seseorang serta menambah suasana positif dari kelompok, karena menghargai

dan memanfaatkan kekuatan seseorang dan membuat yang bersangkutan

memiliki citra diri lebih baik sehingga tentu mendorongnya untuk bekerja

pada kapasitas maksimum. Dan dalam suatu kelompok, pendekatan seperti ini

akan menciptakan komunikasi yang lebih baik, sinergi maksimum, suasana

lebih positif dan tentu saja hasil yang maksimal.

Talents Mapping digunakan untuk mengidentifikasi potensi kekuatan

individu dengan didasari pada penemuan bakat. Penggabungannya dengan

skill dan pengetahuan banyak dibutuhkan dalam dunia kerja dan dapat

mengidentifikasi dari mana dan bagaimana profil bakat yang dibutuhkan.

ProgramTalents Mapping mencakup Pengukuran dan Pernyataan Kekuatan

Diri (Personal Strengths Statement).

Page 93: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

Paradigma Nature meyakini bahwa bakat terbentuk sejak 60 hari

sebelum manusia dilahirkan sampai dengan 16 tahun, dan sulit untuk berubah.

Diketahui bahwa setiap manusia dipastikan memiliki bakat atau karakter yang

berbeda-beda. Oleh karena itu, daripada membuang-buang waktu dengan

memberikan pelatihan yang ditujukan untuk memperbaiki kelemahan, akan

lebih baik bila kita berfokus pada pengembangan KEKUATAN untuk

mendapakan hasil terbaik dan mensiasati KELEMAHAN yang ada.

School of Universe memfasilitasi setiap siswa untuk menguatkan

bakat minat khususnya dalam berbisnis dengan test Talent Mapping yang

dilakukan pada tahun pertama mereka menginjak level SM. Tentunya

penguatan lebih akurat dengan rekam jejak siswa sejak di level TK dan SD.

(Dokumentasi Website SoU)

Sekolah Alam School of Universe ada sekolah alam yang merapkan

pengembangan bakat yang dimiliki peserta didik. Secara umum lembaga

pendidikan yang ada di Indonesia biasanya menerapkan sistem kurikulum

yang sudah dibuat oleh Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan. Jadi sitem

pendidikannyapun mengikuti apa yang sudah dirancang oleh pemerintah.

Berbeda dengan Sekolah Alam School of Universe yang lebih kepada

pengelolaan bakat.

Sebelum peserta didik melaksanakan pendidikan lanjut setiap

tingkatnya, pada tingkat Sekolah Menengah 1 (SM 1) pada semester 1 SoU

melakukan pendekatan temu bakat (Talent Mapping). Talents Mapping

dilakukan dengan menggunakan konsep penemuan bakat yang dibuat oleh

Abah Rama Royani dan kerjasama dengan team leadpro. Rama Royani adalah

penemu talents mapping jebolan ITB. SoU menggunakan talents mapping

Abah Rama Royani pada tahun 2010 (Subki, 11 September 2019).

Talents Mapping adalah sebuah management tool berupa assesment

yang dapat dipergunakan untuk menemukan potensi kekuatan dari setiap

individu. Setiap manusia sudah pasti diberikan potensi kekuatannya masing-

masing, dan tugas pendidik adalah menemukan hal tersebut. Talents mapping

merupakan salah satu cara untuk mengungkapkan potensi kekuatan diri

sendiri.

Menurut Slamet Riyadi selaku Fasilitator SM1 menjelaskan bahwa

untuk mengetahui bakat yang ada dalam diri peserta didik SoU menerapkan

konsep talents mapping, dimana peserta didik diberikan instrumen yang akan

diisi sesuai dengan kemampuan/ bakatnya. Dari sini baru bisa diketahui

seorang peserta didik itu bakatnya apa. (Slamet, 11 September 2019).

Talents Mapping adalah bagian manajemen pemberdayaan SoU

dalam bidang kewirausahaan. Siswa mulai dari tingkat TK sudah dilakukan

talents mapping guna mengetahui bakat apa yang dimiliki oleh siswa tersebut.

Sehingga SoU dalam hal in lebih mudah mengarahkan peserta didik sesuai

dengan bakat yang dimiliki melalu tes talents mapping ini. Kemudian hasil

dari tes talents mapping ini dilaporakan kepada orang tua siswa agar orang

tuapun ikut mengetahui bakat yang ada pada diri anaknya.

Page 94: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

Dibawah ini adalah salah satu contoh talents mapping peserta didik

atas nama Ahmad Syamlan Rasyad Djuanda :

URUTAN BAKAT

AHMAD SYAMLAN RASYAD DJUANDA

Tabel 4.1 Urutan Bakat dalam talents mapping

1. FUTURISTIC 18. HARMONY

2. INPUT 19. COMPETITION

3. BELIEF 20. RESTORATIVE

4. FOCUS 21. COMMAND

5. RESPONSIBILITY 22. INDIVIDUALIZATION

6. RELATOR 23. INTELLECTION

7. ACTIVATOR 24. POSITIVITY

8. DISCIPLINE . 25. ANALYTICAL

9. MAXIMIZER . 26. COMMUNICATION

10. CONNECTEDNESS 27. STRATEGIC

11. CONSISTENCY 28. SELF-ASSURANCE

12. IDEATION 29. CONTEXT

13. ADAPTABILITY 30. DEVELOPER

14. LEARNER 31. ACHIEVER

15. DELIBERATIVE 32. EMPATHY

16. ARRANGER 33. INCLUDER

17. SIGNIFICANCE 34. WOO

Page 95: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

Memahami Urutan Bakat Anda

Setiap individu memiliki bakat yang berjumlah 34 (tiga puluh empat)

tema bakat. Perbedaaan satu individu dengan individu lainnya adalah urut-

urutan tema bakatnya. Urutan tema bakat ini merupakan panduan awal dari

usaha menemukan diri anda. yang perlu kita perhatikan disini adalah 7 (tujuh)

bakat pertama atau bakat dominan, karena inilah yang merupakan potensi

kekuatan anda. Bakat-bakat yang menempati urut-urutan terbawah (tujuh atau

sepuluh bakat terakhir) merupakan potensi kelemahan atau keterbatasan.

Cukup mudah untuk memahami masing-masing arti bakat, dan pada

buku ini sudah diberikan panduan penjelasan untuk masing-masing tema

bakat. Oleh karenanya dianjurkan agar anda mendalami maknanya, renungkan

dan rasakan bakat yang telah anda ketahui. Memahami bakat diri merupakan

langkah awal dari menemukan potensi kekuatan diri. Usahakan untuk

memahami arti dari masing-masing tema bakat. Dengan memahaminya, anda

juga dapat memahami personality (bakat) orang lain dari pengetahuan arti

masing-masing bakat. Pemahaman arti bakat disamping berguna untuk

memahami orang lain, juga berguna dalam usaha membina komunikasi

dengan orang lain.

Gambar. 4.3 Peta bakat

Bagi anda yang menyukai gambar visual, Bakat-bakat anda dijabarkan

dalam bentuk sebuah PETA, yang merupakan juga gambar icon dari Talents

Mapping. Peta Bakat dibuat untuk mempermudah membaca bakat dominan

kita.

Page 96: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

Masing-masing tema bakat diberi petunjukkan warna pada sisi

depannya. Adapun arti pewarnaannya adalah sebagai berikut :

Warna merah menandai bakat urutan 1 sampai dengan 7.

Warna kuning menandai bakat urutan 8 sampai dengan 14.

Warna putih menandai bakat urutan 15 sampai dengan 20.

Warna abu-abu menandai bakat urutan 21 sampai dengan 27.

Warna hitam menandai bakat urutan 28 sampai dengan 34.

Ketiga puluh empat bakat dipetakan ke dalam 4 (empat) buah

kelompok bakat, yakni STRIVING, THINKING, RELATING, dan

INFLUENCING. Perhatikan sebaran warna pada Peta Bakat anda, apakah

lebih banyak terdapat pada kelompok Striving, Thinking, Relating, atau

Influencing? Pengelompokan bakat pada masing-masing kelompok

menandakan seberapa kuat kelompok tersebut mempengaruhi karakter bakat

anda.

Analisis ini dibuat berdasarkan bakat dominan pertama (urutan satu

sampai dengan tujuh) dan tujuh bakat berikutnya (urutan delapan sampai

dengan empat belas), dengan memperhitungkan pengaruh dari bakat yang

tidak dominan (urutan terbawah). Di bawah ini disampaikan 14 (empat belas)

potensi kekuatan anda.

1. SELLING

Menjual layanan atau produk dengan berbagai cara, agar dapat meyakinkan

orang lain untuk membelinya

2. SERVING

Melayani orang lain dengan tulus, karena menganggapnya sebagai perbuatan

yang mulia dan mendatangkan manfaat bagi diri maupun orang lain

3. VISIONING

Kegiatan mengantisipasi masa depan secara bijak, dan menentukan sasaran

dengan tepat

4. MAINTAINING

Memelihara fungsi mesin, sistem, peralatan, atau bangunan

5. COMPLIANCING

Menjalankan dan menjaga kepatuhan dan ketaatan terhadap aturan yang

berlaku

6. FINISHING

Kegiatan tahap akhir dari sebuah proses produksi, proyek, atau konstruksi

7. MONITORING

Mengawasi kemungkinan ketidak sesuaian atau ketidak seimbangan atas suatu

pekerjaan atau tugas

8. TESTING

Melakukan pengujian untuk membuktikan apakah sesuatu telah bekerja

dengan benar, sesuai fungsi yang diharapkan

9. INFORMING

Menyampaikan informasi, kabar, atau pengetahuan kepada orang lain

10. PRODUCING

Page 97: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

Membuat atau menghasilkan suatu barang jadi, atau barang setengah jadi

11. CREATING

Menggunakan imajinasi untuk menemukan suatu rancangan, produk, atau

layanan yang baru

12. IDEATING

Melontarkan gagasan atas berbagai hal

13. DELIVERING

Mengirim sesuatu, seperti surat, barang yang dibeli/dipesan, ke alamat atau

orang tertentu

14. REPRESENTING

Bertindak atau berbicara untuk dan atas nama orang/pihak lain

Page 98: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah
Page 99: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

CARA MEMBACA STRENGTH CLUSTER MAP

1. Terdapat 114 (seratus empat belas) aktivitas yang berhasil dirumuskan

pertama kalinya oleh Abah Rama pada tahun 2007, setelah melakukan

berbagai studi dan penelitian mendalam. Aktivitas-aktivitas tersebut

kemudian dikelompokkan ke dalam 8 (delapan) buah klaster aktivitas,

sebagai berikut :

Gamabar. 4.4 Klaster Aktivitas

2. Terdapat dua buah kotak (cell) aktivitas untuk masing-masing aktivitas,

yakni:

Kotak Aktivitas Luar(bertuliskan PSS pada bagian terluar dari

Strength Cluster Map), adalah hasil dari asesmen Personal Strength

Statement (PSS)yaitu pengakuan kekuatan dan kelemahan dari

masing-masing individu.

Kotak Aktivitas Dalam(bertuliskan PSP pada bagian terdalam dari

Strength Cluster Map) adalah hasil analisis Personal Strength

Potential (PSP)berdasarkan asesmen Talents Mapping yang

mengukur sifat-sifat produktif. PSP dibentuk oleh satu atau lebih

dari bakat dengan memperhatikan bakat dominan dan bakat tidak

dominan. Ini yang membedakannya dengan pembentukan Fungsi

Yang Sesuai yang hanya memperhatikan Bakat Dominan saja.

3. Warna Merahmenandakan area kekuatan dominan Anda. Perhatikan!

Klaster aktivitas mana yang banyak memiliki warna merah pada kotak

aktivitas bagian dalam. Apabila terdapat klaster yang memiliki kotak

aktivitas dalam berwarna merah menandakan anda memiliki potensi

kekuatan pada klaster aktivitas tersebut. Contohnya, bila banyak

berkumpul warna merah pada klaster aktivitas Generating Idea,

menandakan anda lebih memiliki potensi kekuatannya OTAK KANAN.

Atau misalkan juga apabila banyak warna merah pada Serving,

menandakan Anda juga memiliki potensi kekuatan interpersonal berupa

senang memberi pelayan atau bantuan (to serve) kepada orang lain.

4. Dinamika perwarnaan Kotak Aktivitas bisa berupa:

a. Warna Merah pada Kotak Aktivitas Luar dan Dalam, menandakan

peminatan (pengakuan) Anda pada suatu aktivitas didukung dengan

potensi bakat yang anda miliki. Ini adalah perpaduan warna terbaik

dimana antara potensi bakat dan minat menguatkan.

Page 100: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

b. Warna Merah pada Kotak Aktivitas Luar dan warna Hitampada

Kotak Aktivitas Dalam,menandakan peminatan (pengakuan) anda

pada suatu aktivitas tidak didukung dengan potensi bakat yang anda

miliki.

c. Warna Hitam atau Abu-abu pada Kotak Aktivitas Luar dan Dalam,

menandakan ketidaksukaan anda pada suatu aktivitas sesuai dengan

potensi bakat yang TIDAK anda miliki. Anda merasa tidak mampu

dan secara potensi andapun sesungguhnya tidak punya.

d. Warna Hitam atau Abu-abu pada Kotak Aktivitas Luar dan warna

Merah pada Kotak Aktivitas dalam, menandakan anda diberi

keyakinan bahwa sesungguhnya anda memiliki potensi kekuatan

terbesar namun anda kurang atau tidak menyadarinya. Disarankan

bagi anda untuk mempelajari dan mendalami lagi, karena

kemungkinan ini adalah merupakan mutiara terpendamdari potensi

kekuatan anda yang sesungguhnya.

e. Perpaduan warna Kuningdan Merahpada Kotak Aktivitas Luar dan

Dalam atau sebaliknya, menandakan anda memiliki kesempatan untuk

mengembangkan kemampuan anda untuk lebih keras lagi karena

secara bakat dan minat anda bisa saling mendukung dan melengkapi.

f. Warna Putih baik pada Kotak Aktiviats Luar atau dalam,

menggambarkan aktivitasaktivitas yang ditandainya bukan merupakan

potensi kekuatan anda dan bukan pula aktivitas yang anda minati.

Namun aktivitas-aktivitas itu bukan pula merupakan kelemahan anda.

TINDAK LANJUT

1. Pelajari dengan seksama, semua potensi kekuatan anda (warna Merah) dan

pastikan bahwa anda memang dapat merasakan bagaimana anda akan

semakin kuat apabila melakukan kegiatan tersebut.

2. Usahakan sekuat tenaga untuk mencari kesempatan di dalam peran yang

membutuhkan kekuatan tersebut;

Bila anda merasa berjualan adalah potensi kekuatan anda, maka

lakukanlah peran sebagai tenaga penjual untuk membuktikan bahwa

apa yang anda rasakan adalah benar.

Bila anda merasa mengajar adalah potensi kekuatan anda, maka

lakukanlah peran sebagai tenaga pengajar untuk membuktikan bahwa

apa yang anda rasakan adalah benar.

3. Pelajari dengan seksama semua potensi kelemahan anda (warna Hitam)

dan pastikan bahwa anda memang dapat merasakan bagaimana anda

semakin lemah apabila melakukannya.

4. Usahakan sekuat tenaga untuk menghindari peran yang penuh dengan

kegiatan yang membuat anda merasa lemah,

Bila berjualan merupakan kegiatan yang membuat anda merasa

semakin lemah, usahakan untuk mencari peran lain selain berjualan.

Bila negosiasi merupakan kegiatan yang membuat anda merasa

semakin lemah, usahakan untuk mencari peran yang tidak

membutuhkan kemampuan bernegosiasi.

5. Setelah menemukan, mencoba dan meyakini Potensi Kekuatan anda, coba

perhatikan lebih rinci dimana daerah kekuatan tersebut berada. Misalnya:

Page 101: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

Bila kekuatan anda adalah teaching (mengajar), coba perhatikan lebih

rinci ilmu atau pelajaran (teknik, sejarah, fisika, matematik, sosial,

dan lain-lain), murid (TK, SD, SMP, SMU atau Universitas), dan

metode pengajaran (formal atau informal) yang membuat anda merasa

semakin kuat.

Bila kekuatan anda adalah presenting (memberi penjelasan), coba

perhatikan lebih rinci situasi, audiens (umur, golongan, jumlah

peserta, dan lain-lain), kesiapan, jenis presentasi (terstruktur atau

tidak terstruktur) yang paling membuat anda merasa semakin kuat.

Bila kekuatan anda adalah interviewing (mewawancara), coba

perhatikan lebih rinci objek yang anda wawancarai (pria, wanita,

orang terkenal, orang miskin) yang membuat anda merasa semakin

kuat.

6. Ingat bahwa hidup kita adalah untuk memberikan kontribusi

sebanyak-banyaknya kepada orang lain dan lingkungan, di sisi lain

manusia memiliki keterbatasan waktu.

Meluangkan waktu pada daerah kelemahan akan membuang waktu

kita yang sangat berharga dan menghabiskan energi, sehingga misi

untuk memberikan kontribusi akan sangat terganggu.

Meluangkan waktu pada daerah kekuatan akan membuat semua orang

(diri sendiri, atasan kita, anak buah kita, lingkungan kita, dan lain-

lain) senang dan bersemangat karena produktivitas maksimum terjadi

apabila kita bekerja pada daerah kekuatan kita.

Dengan demikian, FOKUS PADA KEKUATAN DAN SIASATI

KELEMAHAN merupakan pendekatan yang terbaik agar setiap orang

dapat berkontribusi secara maksimal.

7. Setelah mengetahui dengan pasti kekuatan dan kelemahan anda, maka

tanggung jawab anda berikutnya adalah memberitahu atasan, rekan dan

bawahan anda, agar anda dapat benar-benar memberikan kontribusi

sepenuhnya terhadap organisasi. (Dokumentasi School of Universe).

6. Bimbingan Magang dan Bisnis

Manajemen pemberdayaan yang dilakuakn Sekolah Alam School of Universe

selanjutnya adalah adanya bimbingan magang dan bisnis. Pelaksanaan

bimbingan yang dilakukan di SoU ini mempunyai program sesuai dengan

tingkatannya masing-masing. Bimbingan magang dan bisnis dilaksanakan

pada tingkat SMP samapi dengan SMA atau tingkat SM 1 sampai dengan M

2, dan setiap tingkatnya mempunyai program yang berbeda-beda. Adapun

bimbingan megang dan bisnis yang dilaksanakan sekolah alam School of

Universe antara lain:

Page 102: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

a. Business Process of SM 1

Pengenalan tiga (3) unit Bisnis Utama : Bio-Ecotech, ICT (Informatin

and Communication Technology), dan Retail dengan pola pemagangan.

Tiap siswa akan di observasi melalui pemetaan bakat (talent mapping)

untuk memetakan bakat dan minat peserta didik sebagai modal untuk

menentukan pilihan bidang bisnis yang akan di tekuni.

Pada tingkatan SM1 peserta didik juga akan mengikuti pemetaan minat

dan bakat (talents mapping) yang akan dijadikan sebagai salah satu

pertimbangan dalam pemilihan bidang bisnis mereka. Peserta didik di

SM1 akan dikenalkan dengan bidang bisnis bioteknologi, ICT dan retail

melalui program magang wajib, untuk memperoleh wawasan tentang

bidang-bidang bisnis tersebut. (Dukumentasi dari website SoU, 24 mei

2019).

Menurut Subki bahwa ada 3 unit bisnis yang harus dilaksanakan oleh

peserta didik dalam melaksanakan program magang yaitu Bio-Ecotech,

ICT (Informatin and Communication Technology), dan Retail. Siswa

wajib mengikuti kegiatan magang tersebut. Karena ini merupakan tolak

ukur bagi fasilitator untuk mengetahui kemampuan peserta didik dalam

berbisnis. (Subki, 24 Juli 2019).

Peserta didik disiapkan bekal untuk melaksanakan program magang

pada tingkat SM 1 melalui pemilihan tempat magang dari perusahaan yang

sudah disiapkan oleh SoU ,peserta didik melaksanakan dari program yang

sudah dirancang oleh SoU. 3 unit yang harus dilaksanakan dalam program

magang di School of Universe adalah :

Bio-Ecotech

Unit magang yang pertama adalah Bio-Ecotech, hal yang dilakukan

peserta didik dalam melaksanakan magang pada unit bio-ecotech salah

satunya adalah magang di Saung Domba Internasional. Program magang

ini pernah dilaksanakan oleh salah satu siswa bernama Muhammad Helmi.

Dia menuturkan bahwa ketika pada tingkatan M1 program magang yang

dia lakukan pada unit bio-ecotech adalah melaksanakan magang di Saung

Domba Internasional, dimana ditempat itu adalah peternakan yang

menampung domba sekitar 600 ekor.

Hal yang dapat saya pelajari di Saung Domba Internasional adalah,

bagaimana cara merawat domba dengan baik yakni dengan pemeberian

makan yang baik, jenis makanan yang harus diberikan kepada domba,

waktu makan, perawatan domba jika ada yang sakit, mengetahui

Page 103: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

perkembangan domba, sampai pada waktunya domba itu dapat dijual

belikan atau juga bisa pemesanan untuk aqiqah. (Helmi, 24 Juli 2019).

Gambar.4.5 Salah satu siswa (Helmi) melaksanakan magang di Saung

Domba Internasional

Selain di Saung Domba Internasional tempat magang yang sudah

dilaksanakan juga bekerja sama dengan PSP3 IPB dan juga Agri Insani.(

Subki, 11 September 2019). PSP3 IPB adalah Pusat Studi Pembangunan

Pertanian dan Pedesaan. Peserta didik di dalam magangnya diberdayakan

dalam pembangunan pertanian agribisnis, dan dalam pengelolaan

pertanian peserta didik mampu mengembangkan kemampuannya dalam

membangun bisnis pertanian. Sedangkang untuk Agri Insani yang

bertempat di Ciampea Kota Bogor ini sama halnya dengan PSP3 IPB, jika

PSP3 IPB tingkatnya adalah Perguruan tinggi sedangkan Agri Insani

adalah tingkat SMK yang sama-sama menekuni dalam bidang pertanian

atau bisang lain yang mendukungnya (agrobisnis). Tepat jika peserta didik

SoU dalam melaksanakan magang di bidang bio-etech ini tempatnya

sesuai dengan bidang magangnya.

Tidak hanya tempat magang dari luar saja, salah satu penunjang

pembelajaran di School of Universe terutama dalam bidang bio-etech juga

adanya NURSOURY dimana fasilitas ini adalah merupakan unit bisnis

School of Universe. Nursery School of Universe saat ini menjual 27 jenis

tanaman. Tentunya ini hanya sebagian kecil dari ratusan jenis tanaman

yang berada di lingkungan School of Universe. Berikut adalah database

tanaman nursery School of Universe. (Dukumentasi dari website SoU, 24

mei 2019).

No Nama Lokal Nama Latin Harga

1 Jamea Kulkas Zamioculcas zamiifolia Rp. 10.000

2 Gomel Aechmea hybrid Rp. 25.000

3 Giant Centong Sansiviera masoniana giant Rp. 40.000

4 Anthorium Wip Anthurium plowmanii croat Rp. 50.000

Page 104: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

5 Kalatea Calathea sp Rp. 5.000

6 Rumput Kucai Ophiopogon japanicus Rp. 3.000

7 Bambuan Jepang Dracena sp. Rp. 20.000

8 Meranti Bali Ctenanthe tricolor Rp. 6.000

9 Blancengan Dieffenbachia seguine Rp. 15.000

10 Marbel phillodendrum sp. Rp. 25.000

11 Kenanga Cananga odorata Rp. 50.000

12 Brokoli Hijau Euvodia sp. Rp. 6.000

13 Suji Kuning pleomele sp. Rp. 10.000

14 Kalisota Chlorophytum amaniense fire flash Rp. 10.000

15 Haima Hijau Chlorophytum capense Rp. 5.000

16 Iris Neomarica longifolia Rp. 5.000

17 Lee kwan yew Vernonia creeper

18 Pakis Kelabang Nephrolepis exaltata Rp. 15.000

19 Sambang Darah Excoecaria cochinchinensis

20 Puring Kerupuk codiaeum sp.

21 Puring Api Codiaeum sp.

22 Sawit Elais guinensiss jacq. Rp. 30.000

23 Palem Sadeng Minyak Lavistona rutondifolia Rp. 60.000

24 Puring Teri Codiaeum variegatum Bi

25 Cryptanthus Kriptantus

26 Sansevieria Boncel Sansevieria Cylindrica 'Boncel'

27 Keladi caladium

28 Bromelia Mini Bromelia

Page 105: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

ICT (Information and Communication Technology)

Gambar.4.5 Pealaksanaan Magang Unit ICT

Dalam bidang ICT (Information and Communication Technologi) ada

beberapa tempat yang dijadikan sebagai tempat magang diantaranya

adalah PT Triza dan Radio Mustang. Dua tempat ini yang sudah menjalin

kerjasama dengan SoU untuk melaksanakan program magang SM 1.

Dalam bidang ICT (Informatin and Communication Technology) ini

siswa mempelajari tentang informasi dan komunikasi dengan teknologi.

Seperti juga yang sudah dilakukan oelh saudara Helmi ketika magang dia

sendiri mendapatkan tugas magang di Radio Mustang. Disana Helmi

melaksanakan pembelajaran bagaimana cara dalam menyiarkan Radio

secara online, perangkat yang harus ada dalam menyiarkan radio dan juga

banyak mendapatkan informasi tentang kegunaan dari alat-alat tersebut

serta mendapatkan pengalaman mejadi penyiar radio tersebut.

Menurut Helmi sangat banyak pengalaman yang didapatkan ketika

magang di Radio Mustang, bukan hanya saja diajarkan untuk menjadi

penyiar tetapi juga diajarkan hal apa saja yang harus disiapkan ketika akan

menekuni bisnis tersebut, karena Radio Mustang adalah radio yang

disiarkan secara online, dengan isi konten yang disiarkan adalah musik

hits dari genre pop Indonesia dan musik barat populer. Radio ini juga

memiliki beragam program hiburan yang ditujukan bagi pendengar kawula

muda. (Helmi, 24 Juli 2019).

Page 106: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

Retail

Gambar. 4.6 Pelaksanaan Magang Unit Retail

Unit magang yang ketiga adalah Retail. Retail ini adalah salah satu

cara pemasaran produk yang meliputi semua aktivitas yang melibatkan

penjualan barang secara langsung ke konsumen akhir untuk penggunaan

pribadi atau dalam bahasa lain adalah menjual barang eceran. Ada banyak

tempat retail yang ada di Indonesia diantaranya adalah Giant, Hyppermart,

Carefour, Ramayana dan lain-lain.

Tempat magang dalam unit retail yang dilaksanakan di School of

Universe adalah Giant dan Ramayana. Giant dan ramayana adalah retail

yang sudah banyak cabangnya, sehingga dengan mudah sekolah-sekolah

yang di dalamnya terdapat program kejuaruan atau terdapat juga program

bisnis maka tempat inilah yang akan dijadikan tempat magang peserta

didiknya dalam melaksanakan program magang.

Fikri salah satu siswa SM2 mengungkapkan tugas yang diberikan

ketika saya magang di Giant adalah pengecekan barang mulai dari

pengecekan harga sampai mengecek barang yang kosong dan

melaporkannya kepada kakak pendamping serta kemudian merapihkan

barang. (Fikri, 24 Juli 2019).

b. Business Process of SM 2

Di level ini peserta didik mulai melakukan kajian manajemen dan

perencanaan bisnis yang akan di kembangkan melalui pola pemagangan.

Setiap peserta didik di harapkan mampu menyusun proposal bisnisnya

sendiri.

Di jenjang SM2, peserta didik mengikuti program magang yang

difokuskan pada pembelajaran manajemen bisnis secara

umum. Mereka juga diarahkan untuk mulai merencanakan bisnis sendiri.

(Dukumentasi dari website SoU, 24 mei 2019).

Page 107: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

Peserta didik setelah melaksanakan magang untuk program selanjutnya

adalah memanajemen dan melakukan perencanaan bisnis yang nanti akan

di kembangkan melalui program pemagangan pada tingkat SM 1.

Menurut Kartubi bahwa peserta didik sudah harus mempersiapkan

proposal bisnisnya sendiri yang nanti akan dikaji/dipelajari oleh mentor.

Bisnis yang akan silakukan nanti sesuai dengan bakat/ kemauan peserta

didik dan tidak ada paksaan dalam merencanakan bisnis apa yang akan di

laksanakan oleh peserta didik tersebut. (Kartubi, 11 September 2019).

Dengan dasar pelakasnaan magang pada SM 1 secara umum peserta

didik memiliki pengalaman selama dia melaksanakan program magang

tersebut, sehingga peserta didik sudah bisa memiliki perencanaan bisnis

yang akan dilaksnakan.

Untuk merencanakan bisnis pada SM 2 ini tidak hanya dukungan dari

guru serta pihak SoU tetapi juga perlu dukungan juga dari orang tua

peserta didik, yang mana nantinya akan mempengaruhi bisnis yang akan

dilaksanakan. (Slamet Riyadi, 11 September 2019).

Menurut salah satu orang tua dari peserta didik ibu Nuryani

menyatakan bahwa SoU adalah sekolah yang menghargai peserta didik

sesuai dengan bakat dan kemampuan anak, apapun program yang akan

dilaksanakan di School of Universe saya akan mendukung hal tersebut,

terlebih lagi dalam soal magang dan bisnis karena memang program

tersebut sangat visioner untuk anak-anak yang mempunyai kelebihannya

masing-masing. (Nuryani, 28 Juli 2019).

Berdasarkan observasi yang saya lakukan dalam mentoring bisnis,

peserta didik di mentori oleh mentor yang ahli dalam bidangnya. Sehingga

bekal bagi peserta didik dalam melaksanakan magang maupun bisnis ini

sudah dianggap bisa menentukan pilihan bisninya masing-masing. Jadi

dalam hal manajemen dan perencanaan bisnis ini sudah harus

dilaksanakan ketika selesai melaksanakan magang.

Peserta didik sudah harus memikirkan bisnis apa yang akan dilakukan

bukan lagi mempelajari hal-hal yang mendasar seperti menyangkut kepada

teori, karena teori diberikan kepada peserta didik ditingkatan sebelumnya.

Para mentoring memberikan arahan kepada peserta didik untuk meyakini

bisnis yang akan dilakasnakan. Sehingga peserta didik akan yakin dengan

perencanaan bisnis yang nantinya peserta didik laksanakan. (Obeservasi,

11 September 2019).

Dari pernyataan di atas dapat disimpulkan bahwa, setelah proses

magang yang dilaksanakan pada tingkat SM1 maka pada tingkat SM2 ini

perserta didik di tuntut untuk mulai melakukan manajemen dan

perencanaan bisnis untuk dirinya sendiri, karena pada saat magang peserta

didik sangat cukup diberikan bekal untuk ketingkat selanjutnya yakni

membuat manajemen serta perencanaan bisnis.

Page 108: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

c. Business Process of SM 3

Pada tahap ini setiap perserta didik akan membuat profil perusahaan di

bidang pilihannya masing-masing. Di mulai dengan penyusunan proposal

bisnis, mencari investor, dan mempresentasikan rencana bisnisnya.

Program magang di jenjang SM3 memfasilitasi peserta didik untuk

memulai bisnis sesuai minat dan bakat mereka. Program magang

dilaksanakan di perusahaan mitra yang bergerak di bidang bisnis yang

terkait dengan bidang bisnis yang diinginkan peserta didik. Peserta didik

selanjutnya memulai proses bisnis mereka sendiri dengan membuat dan

mempresentasikan rencana bisnis ‘Business Plan’, serta mendapatkan

pendanaan dari potential investor. (Dukumentasi dari website SoU, 24 mei

2019).

Pada SM 3 ini peserta didik sudah bisa memulai bisnis sesuai dengan

minat dan bakatnya masing-masing. Setelah dilakanakan manajemen dan

perencanaan pada tingkat SM 2 maka tingkat SM 3 ini lebih kepada

pelaksanaan bisnisnya, yang dimulai dengan pengajuan proposal bisnis,

mencari investor dan mempresentasikan bisnisnya.

Dalam pengajuan prososal bisnis peserta didik sudah harus membuat

rancangan pengembangan bisnis yang akan dilaksanakan. Di dalam

proposal tersebut terdapat latar belakang terkait dengan bisnis yang akan

dilaksanakan oleh peserta didik dan samapai kepada pembiayaan/ modal

serta investor yang akan diajak kerjasama dalam membangun bisnisnya.

Jika di dalam proposal tersebut memenuhi kriteria dan dengan

mempresentasikan hasilnya, maka selanjutnya terdapat program magang

sesuai dengan bakatnya tersebut.

Menurut Subki, pada tingkat SM 3 ini peserta didik melanjutkan

program magang, hanya saja program magang yang dilaksanakan pada

tingkat SM 3 ini sesuai dengan bakat dan minat atau yang sudah

direncanakan pada perencanaan yang dilakukan di tingkat SM 2. Peserta

didik terlebih dahulu mengajukan proposal bisnis dan mencari investor

sendiri. Berbeda dengan SM 2 yang mana unit bisnis yang diprogramkan

dalam magang tersebut sudah di tentukan oleh SoU yakni Bio- Etceh, ICT,

dan Retail. Tetapi pada SM 3 ini peserta didik mencari sendiri tempat

magang yang sesuai dengan bakat dan minatnya dan juga pastinya dengan

bimbingan para mentor. (Subki, 11 September 2019).

Dalam hal ini penulis menyimpulkan bahwa pada tingkat SM 3 peserta

didik diberikan program magang, hanya saja dalam program magang

tersebut menyerahkan kepada peserta didik untuk memilih sendiri tempat

magang. Tempat magang yang dipilih sesuai dengan minat/ kemampuan

dari peserta didik dalam melaksanakan bisnis. Hal ini dapat membuat

peserta didik lebih mandiri dan bertanggung jawab serta dapat

menjalankan proses magangnya dengan sungguh-sungguh, karena magang

ini dipilih sesuai dengan manajemen dan perencanaan bisnis yang sudah

dibuat oleh peserta didik. Dengan bimbingan para mentor magang, peserta

Page 109: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

didik dapat diarahkan sesuai dengan keahlian, bakat / kemampuan yang

dimiliki dalam melakanakan magang tersebut.

d. Business Process of SM 4

Program magang dan bisnis selanjutnya yang di tawarkan School of

Universe pada peserta didik dalam mengembangkan pengetahuan tentang

bisnisnya adalah peserta didik melanjutkan bisnis atau memulai bisnisnya

sesuai dengan laporan bisnisnya ini dilaksanakan pada tingkatan SM 3.

Peserta didik melanjutkan bisnis yang sudah dilakukan atau memulai

bisnis baru sesuai analisa laporan bisnisnya dan hasil kelayakan usahanya.

Para siswa SM4 dibimbing melanjutkan dan mengembangkan bisnis yang

sudah mereka mulai, atau memulai bisnis baru sesuai analisis laporan

bisnis mereka. Program magang di SM4 selain untuk memantapkan bisnis

peserta didik juga diarahkan untuk membangun jaringan bisnis mereka.

(Dukumentasi dari website SoU, 24 mei 2019).

Kartubi mengungkapkan bahwa proses bisnis pada SM 4 ini sudah

difokuskan kepada peserta didik untuk melaksanakan bisnis sesuai dengan

laporan bisnis mereka. Setelah itu baru diuji kelayakan, kira-kira layak

atau tidak bisnis itu dijalankan oleh peserta didik tersebut. (Kartubi, 11

September 2019).

Dari ungkapan di atas kematangan laporan dan kelayakan bisnis yang

diajukan peserta didik kepada School of Universe ini sangatlah penting,

karena dari sinilah peserta didik bisa atau tidaknya melanjutkan bisnis

yang sudah dilakukan atau bisa jadi memulai kembali bisnis baru yang

sudah diuji laporan serta kelayakannya.

Sedangkan menurut Slamet seorang peserta didik yang sudah berada

pada tingkat SM 4 ini harusnya sudah matang dengan laporan bisnisnya,

karena mereka mengikuti tahapan pembelajaran yang sudah diprogramkan

oleh SoU. Tetapi memang kenyataannya peserta didik sudah siap dalam

laporan bisnisnya sehingga dapat kita proses layak atau tidak. (Slamet, 11

September 2019)

Sangatlah penting kematangan peserta didik dalam menjalanjakan

bisnis, karena pada usia SM 4 ini biasanya masih belum terpikirkan untuk

melakukan bisnis, tetapi di SoU pembelajran serta program yang ada

sudah mengarahkan peserta didik dari tingkat TK samapai M2 ini

diarahkan untuk membangun mental bisnis sampai kepada pelaksanaan

bisnisnya. Karena memang SoU ingin menciptakan entreprenher muda

yang kompeten dibidangnya masing-masing. (Observasi, 11 September

2019).

Melalui bimbingan dari para mentor siswa pada SM 4 ini melanjutkan

dan mengembangkan bisnis yang sudah mereka mulai atau memulai bisnis

baru ini terus dipantau perkembangannya serta memantapkan bisnis

peserta didik dengan membangun jaringan pada masing-masing bisnis

yang sudah dijalankan.

Page 110: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

Menurut Subki, peserta didik pada tingkat SM 4 ini di arahkan serta

dibimbing dalam mejalankan bisnisnya, dengan adanya laporan mengenai

perkembangan bisnisnya serta diarahkan pula untuk membangun jaringan

bisnisnya agar bisa berkembang. (Subki, 23 Mei 2019).

Hal yang mendasar kenapa harus ada laporan akan kegiatan bisnisnya,

karena School of Universe ingin mengetahui sejauh mana pesera didiknya

mampu mengembangkan bisnisnya. Sehingga SoU mempunyai data

peserta didiknya dalam mengembangkan bisnisnya masing-masing dan

program yang sudah dibuat SoU dapat terlaksana dengan baik.

Penulis menyimpulkan bahwa proses bisnis pada tingkat SM 4 ini

melanjutkan program SM 3 yang diaplikasikan langsung dalam bisnis

yang sudah direncanakan dan dilaporan bisnisnya. Melalui bimbingan

yang diberikan oleh mentor peserta didik dapat menjalankan bisnisnya

dengan baik. Selain itu peserta didik juga diajarkan untuk membangun

jaringan dalam dunia bisnisnya agar bisnis yang dijalankan ini dapat

berkembang.

e. Business Process of M1 (Maestro School of Technopreneur)

Proses magang dan bisnis selanjutnya adalah proses bisnis Maestro

School of Technopreneur (MSoT) tingakatan ini setara dengan kelas 2

Sekolah Menengah Atas (SMA). Dalam pendidikan formal pemebelajaran

atau kurikulum yang digunakan sesuai dengan kurikulum dari pemerintah,

dan mengikuti program kurikulum yang pemerintah buat untuk masing-

masing satuan pendidikan. Terlebih pada jenjang ini sudah terfokus untuk

melakukan penjurusan dan juga fokus untuk mengikuti Ujian Nasional. Di

Sekolah Alam School of Universe ini tidak hanya menggunakan

kurikulum yang dibuat sendiri tetapi juga menggunakan kurikulum yang

sudah dibuat oleh pemerintah, karena untuk mempersiapkan Ujian

Nasional.

MSoT dkembangkan dari konsep LEARN FROM MAESTRO, oleh

penggagas Sekolah Alam di Indonesia, Lendo Novo. Berangkat dari

keprihatinan sistem pendidikan di Indonesia yang masih belum mampu

menghasilkan pengusaha, MSoT didisain agar dapat menghasilkan semua

lulusan yang menjadi pengusaha.

Banyak sekolah bisnis yang mengajarkan bisnis dengan metode yang

kurang tepat, di mana mahasiswa lebih banyak belajar teori. Dengan

konsep Learn From Maestro, mahasiswa dapat belajar langsung dari ahli

bisnis lewat kegiatan bisnis yang sesungguhnya.

MsoT jyga mempunyai visi yakni Menjadi sekolah bertaraf dunia yang

menciptakan teknoprener-teknoprener baru dengan kemampuan bisnis

global dan kepemimpinan, adapun misinya adalah Mempersiapkan

mahasiswa menjadi teknoprener yang sukses melalui transfer pengetahuan,

keterampilan dan pengalaman, Membangun sebuah pusat pendidikan

keteknopreneran kelas dunia dengan menambah praktek socio-business.

(Dokumentasi Profil MsoT).

Page 111: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

M1 adalah Program Pendidikan lanjutan yang dirancang khusus untuk

siswa SMA School of Universe yang telah menyelesaikan level SM 4

(Sekolah Menengah). Program ini memfasilitasi siswa mengembangkan

akhlaq dan leadership dalam kerangka bisnis tanpa meninggalkan aspek

akademik. Pada tahap ini siswa juga dipersiapkan secara intensif untuk

menghadapi ujian Nasional SMA. Pada tahap ini Mahasiswa menggali

potensi dan peluang bisnis lewat pemagangan dan proyek bisnis. Siswa

akan mendapatkan seorang mentor yang membimbing akhlaqnya dan juga

membantu mengembangkan bisnisnya. Siswa akan mendapatkan

kesempatan untuk belajar bisnis langsung dari ahlinya (maestro) sesuai

dengan minat dan bakat uniknya masing-masing. (Dukumentasi dari

website SoU, 24 mei 2019).

Sekolah Alam School of Universe memberikan kesempatan kepada

peserta didik untuk tetap mempelajari pelajaran yang sesuai dengan

kurikulum negara, untuk mempersiapkan melaksanakan Ujian Nasional.

Jadi tidak hanya pemebelajaran bisnis saja yang diajarkan baik untuk

tingkat SM 1 samapai pada tingkat M2. (Subki, 11 September 2019)

Kurikulum bisnis pada tingkat M1 ini lebih menekankan kepada tindak

lanjut dari SM 4. Sehingga peserta didik juga masih bisa menjalankan

bisnisnya dengan baik. Terlebih pada program ini SoU memfasilitasi

peserta didik untuk mengembangkan akhlak dan leadership dalam

bisnisnya sesuai dengan konsep kurikulum yang dibuat oleh School of

Universe.

“Dalam mempersiapkan jiwa bisnis pada peserta didik dengan lebih

mantap lagi peserta didik mendapatkan seorang mentor yang dapat

membimbinga kahlak dan juga mengembangkan bisnisnya. Kemudian

juga peserta didik bisa langsung mendapatkan kesempatan untuk

mempelajari bisnisnya langsung dari ahlinya (maestro) sesuai dengan

bisnis yang sedang dijalankan”. Ungkap Subki (Subki, 11 September

2019).

Dari sini penulis dapat menyimpulkan bahwa sekolah alam School of

Universe bukan saja menerapkan kurikulum sendiri yang dibuat oleh

sekolah alam, tetapi juga mengkombinasi antara kurikulum School of

Universe (SoU) dengan kurikulum yang dibuat pemerintah, sehingga

peserta didik secara formal bisa melaksanakan Ujian Nasional dan bisa

melanjutkan pendidikan ketingkat perguruan tingginnegeri maupun

swasta. Tidak hnya itu pada tingkat M 1 ini masih tidak lepas dari program

bisnis, terlebih pada tingkat ini SoU memberikan kesempatan kepada

peserta didik untuk belajar langsung kepada ahlinya/ maestro untuk belajar

langsung mengenai bisnis yang sedang dijalankan sesuai dengan bakatnya.

Page 112: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

f. Business Process of M2 (Maestro School of Technopreneur)

Gambar 4.7. Pembelajaran MSoT

Pada tingkatan M2 ini tidak beda jauh dengan tingkat M1. Peserta

didik terus melanjutkan bisnisnya tanpa terfokus pada satu pembelajaran

saja. Dan peserta didik bisa lebih matang mengembangkan bisnisnya.

Selain menjalankan bisnis pada tingkatan ini peserta didik juga difokuskan

untuk menghadpi Ujian Nasional. Sehingga pembelajaran yang dilakukan

seimbang antara kurikulum SoU dan kurikulum nasional.

M2 adalah lanjutan dari level M1 dimana Mahasiswa mulai menyusun

Business Plan sambil merintis bisnisnya Siswa akan mendapatkan seorang

mentor yang membimbing akhlaqnya dan juga membantu

mengembangkan bisnisnya. Siswa akan mendapatkan kesempatan untuk

belajar bisnis langsung dari ahlinya (maestro) sesuai dengan minat dan

bakat uniknya masing-masing. (Dukumentasi dari website SoU, 24 mei

2019).

Dalam bisnis seorang entreprenher wajib membuat Business plan

sambil menjalankan bisnisnya. Begitu juga yang diterapkan pada tingkat

M2 ini, peserta didik mulai menyusun Business Plannya, sambil terus

menjalankan bisnis yang sedang dijalani. Dan dengan tidak meniggalkan

konsep kurikulum SoU yang mengintegrasikan dengan akhlak maka SoU

memberikan bimbingan akhlak kepada peserta didik dan juga

membimbing peserta didik agar bisnis yang dijalankan dapat berkembang

dengan baik.

Dari program yang diberikan School of Universe ini terutama dalam

program magang dan bisnis jika dapat dijalani dengan baik sesuai dengan

aturan yang sudah dibuat SoU, maka peserta didik dapat menjadi

entreprenher muda yang sukses. Karena untuk zaman saat ini tidak banyak

anak muda yang memiliki pemikiran untuk melaksanakan bisnis diwaktu

mudanya. Maka ketika selesai dalam pendidikannya mereka kebingungan

untuk mencari pekerjaan. Jangankan membuat lapangan kerja mencari

kerja saja sudah susah.

Page 113: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

Menurut penulis Pengembangan mental bisnis yang diprogramkan oleh

SoU sangatlah baik mulai dari pembentukan karakter yang kemudian

dilanjutkan dengan pencarian/menemukan bakat peserta didik, sampai

proses praktek bisnis melalui program magang dan bisnis. Bukan hanya itu

saja metode pembelajaran yang dilakukanpun sesuai dengan konsep

sekolah alam tersebut yakni belajar bersama dengan alam, hal inilah yang

membuat peserta didik tidak bosan dalam menjalani proses pembelajaran.

Adapun para maestro, tutor dan mentor yang membimbinga pada

tingkat MSoT adalah :

Gambar. 4.7 Para Maestro, Tutor dan Mentor

Partner Magang

Keterlibatan para pelaku bisnis dalam pendidikan merupakan suatu

tuntutan dan kebutuhan untuk maju bersama. Partisipasi perusahaan dalam

bidang pendidikan tidaklah selalu diwujudkan dengan pemberian dana atau

donasi namun dapat juga berupa fasilitas atau program untuk pengembangan

keterampilan dan pengetahuan peserta didik tentang dunia bisnis. Kerja sama

magang yang ditawarkan School of Universe memberikan kesempatan kepada

perusahaan mitra untuk ambil bagian dalam pembinaan generasi pelaku bisnis

masa depan.

Page 114: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

Beberapa perusahaan yang telah menjadi mitra program magang di School

of Business kami antara lain adalah:

PT Masada Organik Indonesia

Giant Hypermarket

Al-Amin Bookstore

Indomaret

PT Krakatau Steel, Tbk.

Seven Boxes Studio

QuantumGraph

Cemerlang Radio

PT Alfa Retailindo, Tbk.

dan lain-lain. (Dukumentasi dari website SoU, 24 mei 2019).

Menurut Subki ada beberapa kendala yang kita dapati pada proses mencari

partner magang ini, kendalanya adalah ketika kita ingin mengajak kerjasama

dengan perusahaan tersebut ada beberapa perusahaan yang menolak untuk

bekerja sama dengan kita, alasannya adalah perusahaan tersebut tidak

mempekerjakan anak di bawah umur. Sehingga perusahaan tersebut menolah

mentah-mentah kerja sama kitam dalam bidang magang. (Subki, 23 Mei

2019)

Memang benar jika dilihat dari program magang tersebut yang

dilakansakan pada tingkat SM 1 setara dengan Sekolah Menengah Pertama

(SMP) kelas 1 yang umurnya rata-rata 13 tahun ini memangtidak

memungkinkan untuk dipekerjakan karena dilihat dari usia belum cukup

umur, sehingga banyak perusahaan/tempat magang menolak untuk diajak

kerjasama dengan alasan tidak mempekerjakan anak di bawah umur.

Dari beberapa nama perusahaan yang telah menjadi partner magang di

School of Universe (SoU) hanya ada beberapa saja yang berlanjut

kerjasamanya yakni PSP3 IPB, Saung Domba Internasional, Radio Mustang

dan Giant. Empat perusahaan inilah yang sampai saat ini masih menjalin

kerjasama dalam bidang magang.

Dari pernytaan di atas penulis dapat menyimpulkan bahwa tidak mudah

dalam menjalin kerjasama dengna perusahaan-perusahaan untuk

melaksanakan program magang, dikarenakan dari usia peserta didik yang

memang masih berada pada usia belum cukup umur untuk dipekerjakan,

tetapi hal ini masih terus diusahakan oleh SoU untuk menjalin kerjasama

dengan perusahaan-perusahaan lain dalam pelaksanaan program magang di

Sekolah Alam School of Universe.

Page 115: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

B. Pola Kewirausahaan SOU

SoU dalam bidang pendidikan dengan pola belajar dengan alam, dengan

mengedepankan akhlak yang harus tertanam pada diri peserta didik. Di School of

Universe para siswa dilatih untuk dapat membaca alam semesta dengan cara

pandang yang utuh atau menyeluruh. Khazanah semesta dibagi ke dalam tema-

tema bahasan, kemudian siswa belajar mengupas tema tersebut melalui semua cara

pandang berbagai cabang keilmuan.

Sistem pangajaran yang dilakukan oleh School of Universe adalah sistem

pengajaran spider web, yang mana dalam sistem pembelajaran ini akan membuat

peserta didik peka, sekaligus terbuka dalam menyimak permasalan dan mencari

pemecahan yang total. Pada seluruh tingkat pendidikan, kurikulum dan

penjenjangan proses pembelajaran bersifat luwes, senantiasa disesuaikan dengan

perkembangan kejiwaan dan keunikan dan bakat setiap peserta didik.

Pola dalam pemberdayaan kewirausahaan di SoU melibatkan kurikulum

yang mengintegrasikannya dengan bisnis, adapun konsep kurikulum yang

dilaksanakan di School of Universe terbagi menjadi 4 pokok pengembangan yakni

pengembangan akhlak , pengembangan logika, pengembangan sifat

kepemimpinan, pengembangan mental bisnis. (Dukumentasi dari web SoU, 24 mei

2019).

School of Universe merupakan sekolah berbasis Islam, yang dasar

pendirian sekolah ini adalah sirah Nabawiyah, yaitu kisah-kisah Nabi yang

berkaitan dengan aspek-aspek pendidikan misalnya kisah Nabi ketika berdagang.

Sebenarnya sekolah alam School of Universe adalah sekolah bisnis. Hal itu

mengingat bahwa Rasulullah pada masa itu sukses dengan berdagang. Selain itu,

salah satu harapan sekolah alam School of Universe ini adalah ingin lulusannya

menjadi pengusaha yang sukses. Konsep ini bisa diambil dari kisah Rasulullah

ketika berdagang. Seperti ketika Nabi pertama kali berdagang ikut dengan

pamannya. Ikutnya Nabi berdagang dengan pamannya sekolah alam School of

Universe dinamakan dengan pemagangan. Pemagangan ini dijadikan konsep yang

paling diutamakan dalam kurikulum sekolah alam School of Universe.

Gambar.4.8 Konsep Kurikulum Sekolah Alam School Of Universe

Konsep kurikulum di School of Universe ini saling berintegrasi, antara

akhlak, logika, kepemimpinan dan juga bisnis, satu sama lain saling berhubungan.

Dalam konsep kewirausahaan peserta didik tidak hanya dibekali tentang keilmuan

Page 116: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

kewirausahaan saja tetapi juga dipelajari dari segi akhlak, logika dan juga

kepemimpinannya.

Pertama, Akhlak, peserta didik mempelajari etika yang mengulas tentang

apa yang baik dan juga apa yang buruk, dan tentang hak dan kewajiban sesama

manusia sebagai makhluk sosial, serta menyangkut kewajiban manusia terhadap

Tuhannya. Karena itulah ruang lingkup akhlak sangat luas dan mencakup seluruh

aspek kehidupan anak didik, nilai akhlak baik secara vertikal yaitu dengan Tuhan,

dan juga secara horizontal yaitu dengan sesama makhluk ciptaan Tuhan.

Semua anak dibekali dengan fitrah, yang merupakan potensi. Potensi yang

ada pada diri mereka itu kami nilai sangat penting untuk diarahkan dan dibiasakan

agar anak didik selalu berbuat baik. Tujuan hadirnya Kurikulum Akhlak adalah

untuk pembelajaran yang lebih mendekatkan siswa antara apa yang ia ketahui

sebagai kebenaran dan perilaku baik kepada bentuk tindakan yang mencerminkan

nilai pemahaman tersebut dengan nyata dan kongkrit.

Dengan Kurikulum Akhlak yang terdapat pada buku Akhlak Curriculum

and Teacher Guidebook, guru dan siswa diharapakan dapat mempraktekan

pembelajaran nilai akhlak dalam keseharian aktivitas belajar dan mengajar, juga di

dalam kehidupannya dengan lebih bermakna. Melalui kurikulum ini, siswa diberi

kesempatan untuk berfikir kritis seraya menggali pesan moral yang tersirat dalam

setiap kegiatan yang mereka jalani di sekolah. Harapannya, pesan positif dan nilai-

nilai kebaikan yang telah dicontohkan oleh Rasulullah SAW sebagai panutan yang

diutus oleh Allah SWT untuk manusia, dapat pula diteladani oleh guru dan

kemudian diikuti dan diteladani dengan baik oleh siswa sebagai generasi penerus

dan calon pemimpin dunia di masa yang akan datang. (Dukumentasi dari website

SoU, 24 mei 2019).

Proses pembelajaran akhlak di School of Universe adalah pembiasaan

melaksanakan ibadah yang diperintahkan oleh Allah SWT. Seperti dalam hal

shalat 5 waktu, shadaqoh, puasa sunah, shalat dhuha dan amalan-amalan lainnya

yang mendukung program pengembangan akhlak peserta didik. (Observasi, 11

September 2019).

Gambar.4.9 Buku kurikulum akhlak School of Universe

Kaitannya dengan kewirausahaan adalah peserta didik mampu

mengaplikasikan di dalam bisnisnya dengan menjunjung tinggi akhlak mulia,

seperti yang dicontohkan oleh Rasulullah SAW, yang mana di dalam berbisnis

kejujuran, amanah, adil, pantang menyerah, serta sabar juga harus ada dalam

Page 117: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

prinsip berbisnis. Hal ini yang mendasari peserta didik bisa terun fokus dalam

menjalankan bisnisnya, karena suda dibekali akhlak sebagai moral dasar peserta

didik dalam menerapkan nilai-nilai positif dalam berbisnis.

Kedua, Kepemimpinan, Kepemimpinan atau leadership kami definisikan

sebagai kemampuan seseorang dalam mengajak dan mempengaruhi orang-orang

lain untuk bekerjasama sesuai dengan rencana demi tercapainya tujuan yang telah

ditetapkan sebelumnya, dengan dasar tujuan yang berpijak pada standar syariat dan

berdimensi mashlahat.

Terdapat empat hal yang menjadi target pencapaian yang harus

diperhatikan dalam kurikulum leadership yaitu :

Dimensi Diri (Kemandirian), TKA-B

Dimensi Keluarga (Kalangan Terdekat), SD1-2

Dimensi Komunitas kecil (Kelas), SD3-4

Dimensi Komunitas Besar (Sekolah), SD5-6

Dimensi Masyarakat (Lingkungan Sekitar), SM1-2

Dimensi Global (Nasional/Internasional), SM3-4

Kurikulum leadership ini bertujuan untuk menyusun pembelajaran sikap

agar setiap siswa dapat memiliki karakter kuat dalam proses persiapan guna

menjadi pemimpin yang berkualitas kelak. Pada Kurikulm Leadership, kami

menyusun tahapan-tahapan kompetensi untuk mencapai target tujuan.

Dengan kurikulum leadership ini siswa diharapkan dapat mempraktekan

pembelajaran nilai kepemimpinan dalam kehidupannya dengan lebih siap dan

matang. Melalui kurikulum ini, siswa diberi kesempatan untuk menggali pesan

moral yang tersirat dalam masing-masing tahapan yang terdapat di kurikulum ini.

Harapannya, pesan-pesan yang telah dicontohkan melalui Al Quran dan Hadits

oleh Rasulullah Saw sebagai Qudwah yang diutus oleh Allah SWT untuk manusia,

dapat diikuti dan diteladani dengan baik oleh siswa sebagai generasi penerus dan

calon pemimpin dunia di masa yang akan datang. “Setiap kamu adalah pemimpin,

dan setiap pemimpin bertanggung jawab atas kepemimpinannya.” (HR Al Bukhari

dan Muslim) (Dukumentasi dari website SoU, 24 mei 2019).

SoU berpandangan bahwa setiap orang adalah pemimpin, maka SoU

menerapkan di dalam kurikulumnya tentang pembelajaran kepemimpinan, karena

dalam situasi apapun seseorang harus mampu mengambil keputusan dengan baik,

harus mempunyai sikap yang ada pada diri seorang pemimpin di dalam kehidupan

sehari-hari. Sehingga hal ini bisa diaplikasikan dalam dunia bisnis, dimana seorang

peserta didik ketika sudah terjun kedunia bisnis maka jiwa kepeminpinannyapun

harus ada pada dirinya. (Kartubi, 11 september 2019).

Kepemimpinan dalam berbisnis perlu ada pada diri seorang pembisnis,

terlebih lagi jika dia adalah seorang pendiri bisnis tersebut. Biasanya jika

seseorang yang mempunyai jiwa pemimpin apapun yang dilakukan atau kebijakan

apapun yang di lakukan ini sesuai dengan prinsip-prinsip kepemimpinan. Maka

pantaslah jika SoU melakasanakan kurikulum kepemimpinan ini guna menopang

kesuksesan peserta didiknya dalam berbisnis.

Page 118: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

Ketiga, Logika, Di antara empat pilar pendidikan di School of Universe,

yang dibangun dengan Kurikulum khas rancangan tim praktisi pendidikan dan atas

bimbingan langsung Konseptor Sekolah Alam, Lendo Novo, untuk jenjang

Playgroup, Taman Kanak-Kanak, Sekolah Dasar sampai dengan Sekolah

Menengah terdapat Kurikulum Logika yang menjadi salah satu bagian penting

dalam proses pendidikan di SoU.

Kurikulum Logika dirancang dan dikembangkan untuk memenuhi

kebutuhan siswa akan kegiatan pembelajaran yang memperhatikan pertumbuhan

logika dan analisis peserta didik. Dengan keyakinan bahwa lahirnya generasi

kreatif dan innovatif tidak luput dari kemampuan peserta didik untuk dapat berfikir

kritis, Kurikulum Logika di School of Universe memilki standar ketercapaian dan

sejumlah rancangan kegiatan yang terbukti dapat mengasah kemampuan berfikir

logis dan analitikal anak sehingga mereka tidak hanya dapat menyelesaikan tugas

yang diberikan oleh fasilitator (terminologi yang digunakan untuk guru) kelas, tapi

juga dapat mengenali kaitan ilmu yang sedang dipelajarainya dengan aplikasinya

di kehidupan nyata. Dengan begitu, peserta didik di School of Universe akan

tumbuh menjadi generasi yg pintar dan mampu berfikir logis dan analitikal

sehingga mampu menyelesaikan berbagai permasalahan yang mereka hadapi.

Kurikulum Logika pada School of Universe juga memiliki metode khusus

dalam implementasinya karena pendidikan yang baik juga lahir dari strategi

pengajaran yang tepat dan sesuai dengan pertumbuhan peserta didik pada masing-

masing jenjang. Oleh karena itu, praktisi pendidikan yang turut bertanggungjawab

atas kualitas pembelajaran akan mendapatkan bermacam bimbingan seiring waktu,

mulai dari pelatihan manajemen kelas, workshop bedah kurikulum dan juga

strategi penanganan siswa. Semua ini untuk memastikan peserta didik

mendapatkan pengalaman belajar yang berkualitas dan sesuai sunatullah di sekolah

dan juga di rumah. (Dukumentasi dari website SoU, 24 mei 2019).

Berfikir logis dapat mempengaruhi kreatifitas peserta didik, dibuktikan

dalam program bisnis yakni peserta didik harus mempunyai kreatifitas dalam

mengembangkan bisnisnya. Maka logika dalam hal ini digunakan dalam

melakasanakan bisnis. Sehingga banyak hal yang diakukan atau peserta didik

berinovasi dalam mengembangkan bisnisnya.dan juga peserta didik mampu

menyelesaikan berbagai permasalahan yang dihadapi.

Kuriulum bisnis yang diajarkan di School of Universe bertujuan

menciptkan pengusaha muda yang berakhlak mulia dengan logika berfikir yang

baik dan kepemimpinan yang hebat. Konsep kewrirausahaan di School of Universe

ini berlandaskan kepada keteladan Nabi Muhammad SAW. Sehingga kaitannya

dengan konsep kewirausahaan di Sekolah Alam School of Universe ini dapat

disimpulkan bahwa setiap peserta didik tidak hanya dibekali ilmu kewirausahaan

saja tetapi juga ilmu-ilmu lain yang mendukung dari pelaksanaan kewirausahaan

tersebut.

Dengan metode pembelajaran spider web maka ada beberapa disiplin ilmu

yang kemudian di integrasikan ke dalam beberapa bidang ilmu lain, yang satu

sama lain akan dikaitkan. Begitupun kurikulum yang digunakan di School of

Universe ini dari konsep kurikulum saling beruhubungan satu sama lain. Dalam

Page 119: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

bidang bisnis saja peserta didik juga di tanamkan kurikulum akhlak,

kepemimpinan dan juga logika.

SOU dalam Pemberdayaan Kewirausahaan

Pemberdayaan merupakan kegiatan dalam upaya mengembangkan,

memotivasi dalam hal potensi dan bakat. Dalam hal ini pemberdayaan berkaitan

dengan Sumber Daya Manusia (SDM). Bagaimana manusia dapat

mengembangkan bakatnya, melalui bimbingan serta pengarahan.

Dalam suatu pemberdayaan ada lembaga sebagai pelaksana pemberdayaan

untuk mengarahkan serta membimbing manusia tersebut agar lebih terarah

bakatnya sesuai yang dimiliki manusia tersebut. dalam hal ini Sekolah Alam

School of Universe merancang suatu program untuk peserta didik yang ingin

mengetahui bakatnya terutama dibidang bisnis. Tidak mudah SoU dalam

mengembangkan programnya, terutama dalam bidang bisnis.

Upaya untuk memberdayakan seseorang dalam bidang kewirausahaan

yang dilakukan oleh School of Universe ini menitik beratkan kepada pembelajaran

keterampilan hidup (life skill). Landasan pokok yang diterapkan School of

Universe dalam pemberdayaan di bidang kewrirausahaan adalah akhlak. Akhlak

adalah poin utama dalam mengembangkan bisnis. Karena SoU beranggapan

akhlaklah yang akan membawa kita kepada kebaikan dan kesuksesan. (Subki, 23

Mei 2019).

Pembelajaran keterampilan hidup (life skill) adalah bagian penting dalam

pembelajaran di SoU, jadi ketika orang tua mendaftarkan anaknya ke SoU yang

pasti diberikan penjelasan terlebih dahulu tentang konsep pembelajaran yang ada

di SoU, sehingga orang tua bisa mengetahui tujuan dari konsep pembelajaran SoU

dan dapat mendukung anaknya dalam proses pembelajaran.

Menurut Nuryani, SoU adalah sekolah yang menghargai bakat peserta

didik, sesuai dengan visi dan misa SoU yang sudah disampaikan kepada saya. Dan

dalam memberdayakan peserta didiknya SoU mempunyai peran yang sangat

penting misalnya mengadakan mentoring bisnis, mencarikan tempat magang dan

juga mengadakan bisnis day. (Nuryani, 28 Juli 2019).

SoU menempatkan pembelajaran bisnis sebagai unsur penting dalam

kegiatan belajar khususnya pada tingkat sekolah manengah. Dengan menerapkan

kurikulum bisnis maka bekal peserta didik untuk menjalankan bisnisnya bisa

terarah. (Dedi Purwanto, 11 September 2019).

Pemberdayaan yang dilakukan oleh School of Universe, sesuai dengan

pernyataan di atas bahwa SoU mempunyai peranan penting dalam hal bisnis.

Karena salah satu tujuan Sekolah Alam School of Universe adalah menciptakan

pengusaha muda yang berakhlak mulia dengan logika berfikir dan baik dan

kepemimpinan yang hebat. Maka langkah yang dilakukan SoU dalam hal ini

adalah menerapkan kurikulum yang mendukung dari tujuan tersebut diantaranya

adalah adanya kurikulum bisnis, akhlak, kepemimpinan dan logika. Dari 4

kurikulum ini SoU mencetak generasi muda yang berkualitas dan kompeten dalam

membangun jiwa kewirausahaan yang baik.

Kegiatan yang SoU lakukan bukan hanya dari segi pembelajaran teori saja

tetapi juga SoU memberikan kesempatan kepada peserta didik untuk

mempraktekan langsung pembelajaran yang sudah diajarkan.program yang

Page 120: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

dilaksanakan dalam mendukung pemberdayaan peserta didik dalam dunia bisnis

adalah adanya program magang wajib yang diadakan pada tingkat SM1 kemudian

dilanjutkan dengan manajemen dan perencanaan bisnis dan juga program magang

sesuai dengan minat dan bakat dan samapai pada tingkat pelaksanaan bisnis yang

dilakuakan oleh peserta didik sendiri yang di bimbing oleh mentor dan ahli

(maestro).

Dari beberapa pernyataan diatas penulis menyimpukan bahwa

pemberdayaan yang dilakukan SoU untuk peserta didik dalam bidang

kewrirausahaan adalah sebagai berikut :

a. Adanya 4 pilar pengembangan yakni, akhlak, kepemimpinan, logika dan

bisnis.

b. SoU mempunyai kurikulum bisnis

c. Adanya program magang wajib mencakup 3 unit yakni bio-etech, ICT

(Information and Communication Technology) dan retail pada tingkat SM 1

d. Peserta didik membuat manajemen dan perencanaan bisnis yang akan

dijalankan

e. Adanya program magang yang sesuai dengan minat dan bakat

f. Bimbingan yang diberikan langsung oleh ahlinya (Maestro)

g. Peserta didik menjalankan bisnis yang sudah direncanakan dengan bimbingan

mentor dan ahli.

C. Faktor Pendukung dan Penghambat Pemberdayaan dalam Kewirausahaan di

Sou

Faktor penghambat pemberdayaan dalm bidang kewirausahaan di SOU

dari hasil wawancara peneliti dengan kepala sekolah SMP SoU adalah dari tempat

magang yang tidak menerima siswa SoU untuk magang di perusahan tersebut

dengan asalan siswa yang malaksanakan magang belum cukup umur, sehingga

dapat menghambat terlaksnananya magang. sedangkan faktor pendukungnya

sangatlah banyak dari pengajar, mentor serta kurikulum sudah mendukung dalam

proses pelaksanaannya pemberdayaan tersebut.

Faktor pendukung dan penghambat juga dapat dilihat dari tingkat

keberhasilan lembaga dan dapat dilihat dari hasil pencapaian yang sesuai dengan

tujuan lembaga tersebut. Dalam hal pendidikan, lembaga pendidikan dapat

dikatakan berhasil jika output yang dikeluarkan sesuai dengan tujuan lembaga

pendidikan tersebut. Di Sekolah alam School of Universe Parung ini mempunyai

tujuan menciptakan entrepreneur muda. Ada beberapa alumni yang sudah

mempunyai bisnis setelah dia kaluar di SoU dan sampai saat ini masih

menjalankan bisnisnya. Diantaranya ada pada tabel dibawah ini.

Data Alumni School of Universe yang Sudah Mempunyai Bisnis

No Nama Bisnis

1 Daryl Januar Isya Drummer and Cafe

2 Afrizal Firdaus LUCIDITY

3 Aurayurry Kaniaazka Wild Photograpers

4 Firda Adora Pavitsari Fashion Designer

5 Hamzah Fath Movie Translator

Page 121: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

6 Muhammad Afif Kedai Kopi Lana

7 Ibrahim Aziz The Coffee Drip Cafe'

8 Putri Penulis

9 Habiah Nur Adibah Batik Casual

10 Abdul Aziz Hafidhurahman Nafi' Cake

11 Helmy Peternakan

12 Annisa Fathina Azzahra Alazara Digital Indonesia

13 Carissa Maharani Dapur Saya

14 Reza Tatsbitari Putri Van Gobel Kentang Kriuk

15 Zakiy Karim Lazetka Casing

16 Matilda Travbe

Menurut Subki bahwa tingkat keberhasilan siswa dalam menjalankan

bisnisnya dari tahun 2017 sampai 2018 dari jumlah angkatan 2017 sejumlah 15

siswa dan angkatan 2018 sejumlah 12 siswa, jumlah angkatan 2017 dan 2018

sebanyak 27 siswa dan yang sudah melakukan bisnis berjumlah 16 siswa berarti

ada 59,26% siswa yang sudah melaksanakan bisnis. Menurut Subki bahwa data

alumni yang sudah masuk laporan ke SoU hanya beberapa saja dan masih ada

beberapa alumni yang belum melaporkan bisnis yang sedang dijalani, tetapi ada

juga alumni setelah lulus dari SoU fokus melanjutkan kejenjang perkuliahan, jika

dipersentasikan alumni perangkatan yang mempunyai bisnis sekitar 59,26%.

(Subki, 2 Desember 2019).

Tingkat keberhasilan dari program bisnis yang dilakukan oleh SoU kepada

siswanya dapat menumbuhkan mental bisnis yang baik. Terbukti dari 15 siswa

alumni setiap angkatannya yang melanjutkan bisnis sesuai dengan perencanaan

yang sudah diajukan ketika di SoU itu ada sekitar 60%, sisanya ada juga yang

melanjutkan ketingkat perguruan tinggi.

Adapun siswa yang sukses dalam menjalankan bisnisnya adalah sebagai berikut:

Sri Jaya Salim

ALUMNI SOU SUKSES BERBISNIS DI BIDANG PROPERTY

Page 122: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

Sri Jaya Salim yang biasa dipanggil Jaya, sejak di level SM School of Universe

adalah salah satu siswa yang sudah memperlihatkan kemauan berbisnis yang kuat,

didukung oleh karakter yang sangat dominan dan selalu tertantang dengan tugas-tugas

yang di berikan. Berbekal pengalaman magang selama di Sekolah Menengah (SM)

SOU, di perusahaan-perusahaan bisnis dalam bidang ICT, Bioteknologi dan Retail serta

mendalami manajemen dan bisnis menjadi modal Jaya dalam menjalankan bisnis yang

Ia tekuni hingga saat ini.

Tumbuh dalam keluarga yang berbisnis, putra salah satu arsitek ternama di

Indonesia ini turut mengikuti jejak Ayahnya dengan menjalankan bisnis di Bidang

Properti. Sukses mendirikan sebuah perusahaan dengan nama PT. Srijaya Ciptagraha

(Developer Property), kini Jaya disibukkan dengan proyek-proyek perumahan yang

tentunya dengan konsep modern dan ideal namun ramah lingkungan.

Modern merepresentasikan tujuan desain fungsi dari konsep perumahan untuk

memenuhi kebutuhan tempat tinggal yang selaras dengan gaya hidup masyarakat

modern. Ramah Lingkungan mencerminkan konsep perancangan lingkungan

perumahan yang mengutamakan konsep keharmonisan dengan alam. Juga proses

pembangunan perumahan yang selalu mengedepankan penggunaan energi yang efisien,

dan penggunaan bahan material yang ramah lingkungan. Ideal mewakilkan keunggulan

yang diantaranya selalu merancang rumah dengan luas bangunan yang sesuai dengan

kebutuhan. Dan tentunya, dijual dengan harga yang ideal. Beberapa Proyek yang

digarap diantaranya Perumahan Asri Citra di Cikupa, Tangerang dan Tropicana

Residense.

Muhammad Khalid

ALUMNI SCHOOL OF UNIVERSE MENDAPATKAN PENGHARGAAN AMI

AWARDS 2016

Muhammad Khalid, mahasiswa Maestro School of Technopreneur semester V

dan alumni School of Universe berkontribusi dalam mendapatkan penghargaan AMI

Awards 2016. Anugrah Musik Indonesia (AMI) merupakan ajang paling bergengsi untuk

para insan musik di seluruh Indonesia, di mana pada acara ini berbagai penghargaan dari

Yayasan Anugrah Musik Indonesia akan diberikan kepada orang-orang terbaik yang

telah banyak berkontribusi dalam memajukan musik di Indonesia. Tahun ini adalah

Page 123: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

tahun ke-19 AMI diselenggarakan. Malam puncak dilangsungkan di Ecopark Ancol,

Jakarta pada hari Rabu (28/9). Ada 73 piala yang diberikan dalam 47 kategori umum dan

tiga kategori best of the best serta dua penghargaan khusus. Salah satu kategori yang

masuk dalam penilaian adalah Kategori Karya Poduksi Dance/Elektronic Dance Music

Terbaik . Adapun nominator untuk kategori tersebut antara lain: Dipha Barus ft. Kalula

dengan lagu No One Can’t Stop Us, Cindy Bernadette dengan lagu Fallin, Rizuka

dengan lagu Nobody Else, Soundwave dengan lagu Salah dan Syahrini ft. Kevin Bun

dengan lagu Dream Big. Dari kelima nominator tersebut, terpilihlah Dipha Barus ft.

Kalula dengan lagu No One Can’t Stop Us.

Kiprah Dhipa Barus sebagai DJ di Indonesia, tentunya tidak dapat dilepaskan dari

kerja keras co-producer, yaitu Muhammad Khalid (20), salah satu alumni School of

Universe yang kini berstatus mahasiswa Maestro School of Technopreneur. Khalid sudah

mendampingi Dhipa Barus selama dua tahun sejak 2014. Lagu No One Can’t Stop Us

sendiri mulai digarap oleh Khalid tahun 2014. Penghargaan ini menunjukkan bahwa

Khalid sebagai alumni School of Universe telah membuktikan bahwa passion-nya di

bidang musik bukan hanya membuat Khalid senang menekuni musik, namun juga dapat

menghasilkan penghargaan, selain hasil karyanya yang bagus.

Hingga kini Khalid terus menekuni bidang Sound Enginer yang menjadi

passionnya ini dan telah menghasilkan banyak karya dan pengalaman seperti Mixing dan

mastering lagu Anji (ternyata Cinta), LockerMedia Management Band, Live Sound

Enginer (Soundman) Reuni Sabtu Sore, Speakeasy, Abdul and The Coffe Theory,

Composer lagu Aku Pilih Kamu (2012) dan Rise Above the SkyLine. (Dukumentasi dari

website SoU, 24 mei 2019).

Unit Bisnis

Sebagai sekolah yang mengedepankan bisnis, School of Universe

memiliki beberapa Unit yang berfungsi sebagai tempat belajar dan magang siswa,

diantaranya :

Ideashop/Ecoshop : Unit bisnis yang dikelola oleh Koperasi School of

Universe ini menyediakan kebutuhan sehari-hari bagi siswa dan orang tua.

Produk yang disediakan adalah seragam outbound, alat-alat kegiatan outdoor,

sembako, jajanan anak dan lain-lain. Karya siswa-siswi dan produk

Chicnologic serta ide-ide kreatif DIY juga kami sediakan di sini

Studio Musik : Bagi orang tua, siswa dan umum yang membutuhkan studio

untuk rekaman, Studio Musik Soundformer memiliki fasilitas rekaman yang

sangat memadai. Hasil produk dari rekaman sudah banyak dikomersilkan,

termasuk hasil karya siswa-siswi yang tergabung dalam grup perkusi barang

bekas The Rombenkz.

Radio Komunitas : Radio Komunitas adalah wadah kreativitas untuk siswa-

siswi School of Universe yang memiliki passion dalam bidang broadcasting/

penyiaran. Walaupun masih berada dalam gelombang komunitas, siswa-siswi

dapat menawarkan jasa iklan adlibs untuk disiarkan sehingga menjadi bisnis

broadcasting yang menarik dan menguntungkan

Gress : Green Regiment School of Universe menyediakan kegiatan-kegiatan

outdoor dan games untuk upgrading, team building dan acara organisasi.

Page 124: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

Dilengkapi dengan fasilitas instalasi outbound yang lengkap, Gress dapat di

sewa di dalam lingkungan School of Universe maupun di luar.

Nursery : Produk-produk Nursery yang dikelola Lab. Biotek School of

Universe serta hasil berkebun siswa-siswi School of Universe dapat di kemas

dan dijual bagi orang tua dan masyarakat umum dengan harga yang bersaing.

Taman yang tersedia meliputi tanaman hias, tanaman buah dan bunga-

bungaan.

Mini Farm : Peternakan adalah salah satu bisnis yang menarik karena selain

untuk memenuhi kebutuhan pangan berupa daging kambing dan ikan, farming

kini menjadi bisnis wisata yang sangat menguntungkan karena biasanya

diminati oleh anak-anak dengan banyak aktifitas seperti memberikan pakan

ternak, menangkap ikan dan banyak lainnya.

Workshop Art : Menjual hasil karya baik workshop sains maupun seni rupa

dari guru maupun siswa-siswi School of Universe

dan lain-lain (Dokumentasi website SoU)

Page 125: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

BAB V

PENUTUP

A. Simpulan

Berdasarkan temuan penelitian dan pembahasan pada Bab 4 maka dapat

diambil beberapa simpulan penelitian. Simpulan umum penelitian adalah bahwa

kurikulum bisnis serta program yang ada di Sekolah Alam School of Universe

(SoU) Bogor mampu menjawab dan menjadi solusi atas tingginya angka

pengangguran karena tidak ditumbuhkan jiwa kewrirausahaan serta tidak adanya

bimbingan dalam mengarahkan bakat peserta didik sehingga SoU memberikan

program yang mendukung untuk pembentukan jiwa kewirausahaan sesuai minat

dan bakat. Sebagai Simpulan khusunya antara lain :

1. Peran School of Universe dalam memberdayakan siswa dibidang

kewirauhsaan adalah dengan cara mengetahui bakat peserta didik terlebih

dahulu yakni dengan menerapkan sistem Talents Mapping yang dilakukan

sejak peserta didik masuk ke SoU, program talents mapping yang digunakan

menggunakan sistem yang di buat oleh Rama Royani, Rama Royani adalah

penemu talents mapping jebolan ITB. SoU menggunakan talents mapping

Abah Rama Royani pada tahun 2010. Yang kemudian dilaksanakannya

program Pengembangan mental bisnis yang dilakukan SoU adalah dengan

cara adanya Kurikulum bisnis di sekolah alam School of Universe (SoU) yang

bertujuan untuk membangun kemampuan wirausaha peserta didik, market

day/ bisnis day dan juga magang dan bisnis yang dilakukan pada tingkat SM1

sampai dengan M2.

2. Pola School of Universe dalam memberdayakan siswa dibidang

kewirausahaan yang dibuat oleh SoU adalah dengan mengintegrasiskan antara

akhlak, pemimpin dan logika. Pembelajaran akhlak dilakukan melalaui

pembiasaan sehari-hari seperti tadarus, shlat berjamaah, shadaqoh, dan adanya

program tahfidz. Kemudian juga peserta didik diajarkan kepemimpinan agar

peserta didik mampu menjadi pemimpin untuk dirinya sendiri dan juga untuk

orang lain, sedangkan untuk logika peserta didik diajarkan untuk memahami

kehidupan dengan cara melaksanakan program camp day dan juga belajar

dengan alam.

3. Faktor pendukung SoU dalam pemberdayaan siswa dibidang kewrirauhaan

adanya perusahaan yang dapat di ajak kerjasama dalam pelaksanaan magang,

serta adanya mentor ahli dalam membimbing siswa dibidang kewirausahaan.

Adapun kesuksesan peserta didik ini dibuktikan oleh para alumni SoU yang

sudah sukses menjalankamn usahanya, karena daya dukung yang dilakukan

oleh SoU untuk mengembangkan bakan bisnis pada peserta didik diantaranya

kurikulum bisnis, magang dan bisnis, dan lain-lain. Dan salah satu alumni

yang sukses adalah Sri Jaya Salim yang sukses berbisnis didunia properti,

dan banyak lagi para alumni yang sukses dengan usahanya. Adapun faktor

penghambat dalam pemberdayaan siswa dibidang kewirausahaan adalah

dalam pelaksanaan magang ada kendala pada tempat magang, yakni ada

beberapa tempat magang yang akan diajak kerjasama tidak menerima peserta

Page 126: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

didik SoU dengan alasan bahwa peserta didik yang akan melaksanakan

magang masih berada dibawah umur.

B. Saran

Berdasarkan kesimpulan yang dijelaskan di atas, maka ada beberapa saran yang

akan penulis ajukan dalam tesis ini :

1. Sekolah dalam menerapkan program kurikulum sudah baik hanya saja ada

beberapa hal yang seharusnya jadi perhatian sekolah yakni proses

pembimbingan magang wajib yang dilakukan idealnya peserta didik

dibimbing tentang program magang dengan matang, karena tidak banyak

peserta didik di SoU yang melanjutkan dari tingkat TK, SD, SMP dan sampai

SMA melanjutkan di SoU kembali, tetapi ada juga peserta didik yang masuk

SoU pada tingkat SMP dan pada tingkat SMP ini peserta didik langsung

malaksanakan program magang wajib. kemudian untuk tempat magangnya

mengalami kendala yakni ada beberapa perusahaan yang menolak untuk

menerima siswa untuk magang diperusahaan tersenbut. Saran yang diberikan

penulis kepada sekolah adalah SoU memiliki tempat magang sendiri sehingga

peserta didik bisa lebih mudah melaksanakan proses magang.

2. Agar pengetahuan tentang kewirausahaan bisa difahami oleh semua praktisi

pendidikan karena untuk saat ini banyak sekali pengnggguran dikarenakan

tidak adanya lapangan kerja maka idealnya mahasiswa-mahasiswa yang

berada di fakultas ilmu tarbiyah dan keguruan khususnya jurusan manajemen

pendidikan diperlukan adanya mata kuliah terkait kewirausahaan sehingga

ketika selesai menempuh pendidikan kuliah mahasiswa bisa membuat bisnis

sendiri dan juga bisa membuat lapangan kerja.

3. Untuk riset selanjutnya penulis merasa perlu ada riset tindak lanjut terkait

kewirausahaan di School of Universe (SoU) ketika sudah lulus dari SoU

apakah alumni SoU merasakan bahwa apakah SoU benar -benar membantu

mereka dalam bidang kewirausahaan sesuai dengan bakatnya.

Page 127: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

DAFTAR PUSTAKA

1. Buku

Ambar Teguh Sulistiyani. Kemitraan dan Model-Model Pemberdayaan. Gaya Media.

Yogyakarta. 2004

Amirullah, Hardjanto. 2005. Pengantar Bisnis, Edisi 1. Graha Ilmu, Yogyakarta.

Antonio, Muhammad Syafi’i.2010.Muhammad SAW;The Super Leader Super Manager.

Jakarta: Tazkia Publishing dan ProLM centre

Anwar, Najih, Manajemen Pondok Pesantren dalam Penyiapan Wirausahawan; Studi

Kasus di Pondok Pesantren Sunan Drajat Lamongan, Thesis Manajemen

Pendidikan Islam Program Pascasarjana UIN Maulana Malik Ibrahim, 2007

Ardi Nugroho, Listyawan. 2011. Pengaruh Modal Usaha. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

Badadu-Zain, Kamus Umum Bahasa Indonesia, (Jakarta: Sinar Harapan, 1997)

Cholid Narbuko dan Abu Ahmadi, Metodologi Penelitian, (Jakarta: Bumi Aksara, 2010),

Cet. Ke-11

Daryanto. 2014. Pembelajaran Tematik, Terpadu, Terintegrasi (kurikulum 2013).

Yogyakarta: Gava Media.

Departemen Agama RI, Al-Qur’an dan Tarjamahnya, (CV. Diponegoro, 2004)

Edi Suharto, Membangun Masyarakat Memberdayakan Rakyat (Bandung: Reflika

Aditama, 2005), Cet. 1

Fattah, Nanang. 2004. Konsep Manajemen Berbasis Sekolah (MBS) dan Dewan Sekolah.

Bandung: Pustaka Bani Quraisy

Fauzia, Ika Yunia, Pemanfaatan E-Commerce dan M-Commerce dalam bisnis dikalangan

Wirausahawan Perempuan, Journal of Business and Banking, 2015.

Fauzia, Ika Yunia. 2019. Islamic Entrepreneurship Kewirausahaan Berbasis

Pemberdayaan. Depok: PT Raja Grafindo Persada.

Hadi, Agus Purbathin, Konsep Pemberdayaan, Partisipasi Dan Kelembagaan Dalam

Pembangunan Yayasan Agribisnis/Pusat Pengembangan Masyarakat Agrikarya

(PPMA), 2010

Hamzah, Siti Nur Aini, Manajemen Pondok Pesantren dalam Mengembangkan

Kewirausahaan Berbasis Agrobisnis (Studi Multi-Kasus di Pondok Pesantren

Mukmin Mandiri Sidoarjo dan Pondok Pesantren Nurul Karomah Pamekasan

Madura), Pasca Sarjana Universitas Islam Negeri Mauliana Malik Ibrahim

Malang, 2015

Ife, J.W., 1995. Community Development: Creating Community Alternatives-vision,

Analysiis and Practice. Melbourne : Longman.

Ilmi, Makrifatul, Menumbuhkan Jiwa Entreprenership Santri Melalui Pengembangan

Budaya Kewirasahaan Berbasis Syariah Pada Pondok Pesantren Mambaul

Hikam (MMH) Jombang Pascasarjana Universitas Islam Negeri Sunan Ampel

Surabaya, 2016

Jackie Ambadar. (2010). Membentuk Karakter Pengusaha. Bandung: Kaifa

Page 128: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

Jufri, Muhammad & Wirawan, Hillman, Internalisasi Jiwa Kewrirausahawan pada Anak,

(Jakarta : Kencana, 2017).

Kasali, Rhenald, et. al, Modul Kewirausahaan untuk Program Strata 1 (Jakarta : Hikmah,

Rumah Perubahan dan Bank Mandiri, 2010)

Kasmir. 2007. Kewirausahaan. Jakarta: PT Raja Grafindo.

Khaeruddin, dkk., Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan Konsep dan Implementasinya di

Madrasah, (Yogjakarta: Nuansa Aksara, 2007), Cet. I

Kristanto, Heru, Kewirausahaan (Yogyakarta: Graha Ilmu, 2009)

Kristiawan, Muhammad, Manajemen Pendidikan¸ Yogyakarta : Deepbublish, 2017.

Lubis, Nabilah. Ed. Ensiklopedia Nabi Muhammad SAW: Sebagai Wirausahawan,

(Jakarta: PT Lentera Abadi, 2011).

M. tohar, Membuka Usaha Kecil, (Yogyakarta : kanisius, 2000)

Mardiyatmo.2008.kewirausahaan.Surakarta:Yudhistira

Mastuhu, Memberdayakan Sistem Pendidikan Islam, Jakarta: Logos Wacana Ilmu, 1994.

Miles, M.B. dan Huberman, A.M. 1992 Qualitative Data Analysis; A Source Book of New

Methods. California: SAGE Publication

Mohammad jafar hafsah, kemitraan usaha, (Jakarta: sinar harapan, 2000)

Mubyartanto, Membangun Sistem Ekonomi (Yogyakarta: BPFE, 2000)

Muhammad Jafar Hafsah, Kemitraan Usaha, Pustaka Sinar Harapan, Jakarta, 1999

Mulyasa, H.E. Manajemen dan Kepemimpinan Kepala Sekolah. Jakarta : Bumi Aksara.

2011

Mulyasa, Kurikulum Berbasis Kompetensi, (Bandung: Remaja Rosdakarya Offset, 2004)

Munawaroh, Munjiati dkk, KEWIRAUSAHAAN Untuk Program Strata 1,Yogyakarta:

LP3M UMY, 2016

Musfah, Jejen, “ Manajemen Pendidikan Teori, Kebijakan, dan Praktik,Jakarta: Kencana,

2017

Nana Syaodih Sukmadinata, Metode Penelitian Pendidikan, (Bandung: PT Remaja

Rosdakarya, 2010), Cet. 6

Nanih Machendrawati, Agus Ahmad Syafe’н, Pengembangan Masyarakat Islam: dari

Ideologi, Strategi sampai Tradisi (Bandung: PT Remaja Rosdakarya, 2001), Cet.

1

Nurhadi, Pendekatan Kontekstual, (Jakarta: Departeman Pendidikan Nasioanal, 2002)

Rahman, Aflazur, Ensiklopedi Muhammad Sebagai Pedagang, terj. Dewi Nur Julianti

Isnan, dkk (Jakarta: Pelangi Mizan, 2009).

Rusdiana, Kewirausahaan Teori dan Praktik, (Bandung: CV Pustaka Setia, 2014)

Rusdiana, Kewirausahaan Teori dan Praktik, Bandung: CV Pustaka Setia, 2018).

Satmoko Budi Santoso, Sekolah Alternatif, MengapaTidak? (Yogakarta : Diva Press,

2010)

Septriana, Lendonovo Sebuah Novel Tentang Dia. Penggagas Sekolah Alam, (Bogor: SoU

Publisher, 2009)

Sochimin, Kewirausahaan Teori Aplikatif dan Praktik, Purwokerto : STAIN Press, 2016

Sondang P. Siagian, fungsi-fungsi Manajerial, (Jakarta:PT Bumi Aksara), 2005

Page 129: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

Sugiyono, Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R & D Bandung : Alfabet,2009

Sugiyono, Metode Penelitian Pendidikan (Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif dan R&D),

(Bandung: CV Alfabeta, 2011), cet. 13, h. 310

Suryana, Yuyus & Bayu, Kartib, Kewirausahaan Pendekatan Karakteristik Wirausahawan

Sukses, (Bandung : Prenada Media Group, 2015)

Takdir, Dedi, dkk, Kewirausahaan, Yogyakarta: Wijana Mahadi Karya, 2015

Terry, George R. 2003. Prinsip-prinsip Manajemen. Alih Bahasa J-Smith DFK. Jakarta:

Bumi Aksara

Tri Endang Sumiyarsih, Konsep Sekolah Alam Di SMP IT Alam Nurul Islam Yogyakarta

Ditinjau Dari Interior Dan Aktivitas Pembelajaran, Program Studi Pendidikan

Seni Rupa Fakultas Bahasa Dan Seni Universitas Negeri Yogyakarta, 2015

Ulfatin, Nurul dan Triwiyanto, Teguh, Manajemen Sumber Daya Manusia Bidang

Pendidikan, Jakarta : PT Raja Grafindo Persada, 2016

Widyahartono, Bob, Belajar dari Jepang: Keberhasilan Sebagai Negara Industri Maju

Asia (Jakarta: Salemba Empat, 2003)

Yusuf, Choirul Fuad, Suwisto, Model Pengembangan Ekonomi Pesantren, Purwokerto:

STAIN Press

Zubaedi, Pengembangan Masyarakat Wacana dan Praktek, Jakarta : Kencana Prenada

Media Grup, 2013

2. Jurnal

Harahap, Erni Febrina Jurnal Manajemen dan Kewirausahaan, Volume 3, Nomor 2, Mei

2012 ISSN : 2086 - 5031 Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi

Universitas Tamansiswa Padang 78 PEMBERDAYAAN MASYARAKAT

DALAM BIDANG EKONOMI UNTUK MEWUJUDKAN EKONOMI

NASIONAL YANG TANGGUH DAN MANDIRI

Mulyani, Endang, Model Pendidikan Kewirausahaan di Pendidikan Dasar dan Menengah,

Jurnal Ekonomi & Pendidikan, Volume 8 Nomor 1, April 2011

Saputra, Yudha Nata, Pengembangan Kurikulum Kewirausahaan di Sekolah Menengah

Pertama, Jurnal Pendidikan dan Kebudayaan, Vol. 17, Nomor 5, September 2011

Siti Utami Budi Astuti,IMPLEMENTASI KURIKULUM SEKOLAH ALAM BERBASIS

PENDIDIKAN ISLAM TERPADU DI KELAS V SDIT ALAM NURIS Jurnal

Pendidikan Guru Sekolah Dasar Edisi 12 Tahun ke-6 2017

Rizal Muttaqin, KEMANDIRIAN DAN PEMBERDAYAAN EKONOMI BERBASIS

PESANTREN (Studi atas Peran Pondok Pesantren Al-Ittifaq Kecamatan

Rancabali Kabupaten Bandung terhadap Kemandirian Eknomi Santri dan

Pemberdayaan Ekonomi Masyarakat Sekitarnya) JURNAL EKONOMI

SYARIAH INDONESIA, Volume I, No. 2 Desember 2011

Page 130: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

3. Regulasi

Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 55 Tahun 2007 Tentang Pendidikan

Agama Dan Pendidikan Keagamaan

Permendikbud Nomor 21 Tahun 2016_Lampiran

Undang-undang (SISDIKNAS) Sistem Pendidikan Nasional No. 20 Tahun 2003, Jakarta : Sinar

Grafika, 2008

Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2008 tentang Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah Pasal

1 ayat (3)

4. Internet

http://file.upi.edu/Direktori/FIP/JUR._ADMINISTRASI_PENDIDIKAN/19621001199102

1-YOYON_BAHTIAR_IRIANTO/Modul-1-Konsep_Kewirausahaan.pdf

(Diunduh pada tanggal 3 November 2019)

http://makalahkuindonesia.blogspot.com/2017/12/makalah-pengawasan.html (diunduh

pada tanggal 3 November 2019)

http://manajemenapril.blogspot.com/2012/11/pengarahan-pengembangan-rganisasi.html

(Diunduh pada tanggal 3 November 2019)

http://merriam-webster.com/ (diunduh tanggal 17/9/2019, pukul 11.00)

https://nining19stikompoltek.wordpress.com/2013/09/18/struktur-dan-pengembangan-

organisasi-kewirausahaan/ (diunduh pada tanggal 3 November 2019)

https://www.bps.go.id (diunduh tanggal 17 Juli 2019)

Rahardjo, Mudjia, Triangualasi dalam Penelitian Kualitatif, artikel online http//www.uin-

malang.ac.id/r/101001/triangulasi-dalam-penelitian-kualitatif.html (diakses pada

15 Oktober 2019)

Page 131: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah
Page 132: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

Dokumentasi Peneliti

Poto Bersama kepala Sekolah,

kepala TU dan Staf

Poto Bersama M. Helmi Siswa M2 Poto Bersama Fikri Zulkarnain

Siswa M2

Poto Wawancara bersama

Bapak Subki

Page 133: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

Poto Bersama M. Helmi dan

Bapak Subki

Proses Pembelajaran di SoU

Biotechnologi SoU Salah satu ruangan kelas SoU

Page 134: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

Ruangan Learning Support Center

Lingkungan sekitar SoU

Page 135: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

HASIL WAWANCARA

NAMA : Dedi Purwanto

GURU BIDANG : Fisika dan IPA

JABATAN : Fasil M 2

1. Sudah berapa lama bapak/ibu menjadi guru di SOU?

2. Apakah ada seleksi untuk menjadi guru SOU?

3. Sebagai seorang guru SOU apa pendapat bapak/ibu tentang SOU?

4. Metode dan media apasaja yang digunakan dalam pelaksanaan pembelajaran?

5. Materi apa saja yang diberikan kepada siswa terutama tentang bisnis?

6. Metode apa yang digunakan dalam pengembangan mental bisnis siswa?

7. Apakah ada buku pegangan guru yang dibuat oleh SOU? Jika tidak ada, buku apa

yang dijadikan rujukan dalam pembelajaran di SOU?

8. Bagaimana cara mengetahui bakat yang ada dalam diri siswa?

9. Bagaimana cara memadukan konsep kurikulum yang terbagi dalam 4 pilar yakni

Akhlak, Logika, Kepemimpinan dan bisnis?

10. Apakah ada kendala dalam proses bimbingan magang dan bisnis siswa? Jika ada

apa saja kendalanya?

11. Apakah ada penilaian evaluasi dalam pelaksanaan magang? Jika ada, apa saja

instrumen penilaiannya?

12. Bagaimana hasil yang didapat dari kegiatan magang tersebut?

Jawaban

1. 1 mau ke 2 tahun

2. Ada, SoU lebih mengedepankan guru yang mempunyai akhlak yang baik.

3. SoU adalah sekolah alam yang sangat bagus karena mempunyai kurikulum

bisnis . Logika akhlak dan ledership. Adanya program life skill. Lifeskill

Curriculum ini lebih menekankan kepada dunia usaha dengan menerapkan

konsep-konsep yang sudah disusun rapih didalam kurikulum bisnis sekolah

alam

4. Metode yang digunakan dalam pelaksanaan pembelajaran salah satunya

adalah Urban survival, metode ini digunakan guna mendukung program bisnis

di SoU agar perserta didik tangguh dalam menjalankan semua bisnis

5. Bisnis materi magang Atau membuka stand bisnis. pembelajaran bisnis

sebagai unsur penting dalam kegiatan belajar khususnya pada tingkat

Page 136: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah
Page 137: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

HASIL WAWANCARA

NAMA : Slamet Riyadi

GURU BIDANG : Bahasa Indonesia & PAI

JABATAN : Fasil SM1

1. Sudah berapa lama bapak/ibu menjadi guru di SOU?

2. Apakah ada seleksi untuk menjadi guru SOU?

3. Sebagai seorang guru SOU apa pendapat bapak/ibu tentang SOU?

4. Metode dan media apasaja yang digunakan dalam pelaksanaan pembelajaran?

5. Materi apa saja yang diberikan kepada siswa terutama tentang bisnis?

6. Metode apa yang digunakan dalam pengembangan mental bisnis siswa?

7. Apakah ada buku pegangan guru yang dibuat oleh SOU? Jika tidak ada, buku apa

yang dijadikan rujukan dalam pembelajaran di SOU?

8. Bagaimana cara mengetahui bakat yang ada dalam diri siswa?

9. Bagaimana cara memadukan konsep kurikulum yang terbagi dalam 4 pilar yakni

Akhlak, Logika, Kepemimpinan dan bisnis?

10. Apakah ada kendala dalam proses bimbingan magang dan bisnis siswa? Jika ada

apa saja kendalanya?

11. Apakah ada penilaian evaluasi dalam pelaksanaan magang? Jika ada, apa saja

instrumen penilaiannya?

12. Bagaimana hasil yang didapat dari kegiatan magang tersebut?

Jawaban

1. 3 bulan

2. Ada

3. SoU mengedepankan bakat yang ada pada siswa dalam proses pembelajaran.

4. Laptop, proyektor, alam, organ tubuh dll

5. Cara berdagang ala Rasulullah

6. Di SoU ada program market day, magang dan bisnis. magang dan bisnis

dilaksanakan pada tingkat SM1-M2. Untuk merencanakan bisnis tidak hanya

dukungan dari guru serta pihak SoU tetapi juga perlu dukungan juga dari orang tua

peserta didik, yang mana nantinya akan mempengaruhi bisnis yang akan

dilaksanakan. dan pada tingkat SM 4 ini harusnya sudah matang dengan laporan

bisnisnya, karena mereka mengikuti tahapan pembelajaran yang sudah

diprogramkan oleh SoU. Tetapi memang kenyataannya peserta didik sudah siap

dalam laporan bisnisnya sehingga dapat kita proses layak

Page 138: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah
Page 139: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

HASIL WAWANCARA

NAMA :Kartubi

GURU BIDANG :Ekonomi dan PKn

JABATAN : Fasil sm 2

1. Sudah berapa lama bapak/ibu menjadi guru di SOU?

2. Apakah ada seleksi untuk menjadi guru SOU?

3. Sebagai seorang guru SOU apa pendapat bapak/ibu tentang SOU?

4. Metode dan media apasaja yang digunakan dalam pelaksanaan pembelajaran?

5. Materi apa saja yang diberikan kepada siswa terutama tentang bisnis?

6. Metode apa yang digunakan dalam pengembangan mental bisnis siswa?

7. Apakah ada buku pegangan guru yang dibuat oleh SOU? Jika tidak ada, buku apa

yang dijadikan rujukan dalam pembelajaran di SOU?

8. Bagaimana cara mengetahui bakat yang ada dalam diri siswa?

9. Bagaimana cara memadukan konsep kurikulum yang terbagi dalam 4 pilar yakni

Akhlak, Logika, Kepemimpinan dan bisnis?

10. Apakah ada kendala dalam proses bimbingan magang dan bisnis siswa? Jika ada

apa saja kendalanya?

11. Bagaimana hasil yang didapat dari kegiatan magang tersebut?

Jawaban

1. -+ 6 th

2. Ada, perekrutan guru ini minimal seorang guru dapat menghafal Al-Qur’an 30 Juz

karena ada program tahfidz yang diterapkan kepada siswa, selain itu skill seorang

gurupun harus diperhitungkan. Para guru adalah sumber daya manusia pilihan

yang memiliki skill, kreativitas dan akhlak yang mulia.

3. Sekolah yang mengajarkan akhlak baik siswa dan guru

4. Campuran :ada ceramah, media elektronik, cetak dan pemantauan siswa

5. Akhlak dalam berbisnis ,bisnis yg pernah diajarkan oleh rasullullah, berbagi dan

bisnis nilai ibadah. SoU berpandangan bahwa setiap orang adalah pemimpin, maka

SoU menerapkan di dalam kurikulumnya tentang pembelajaran kepemimpinan,

karena dalam situasi apapun seseorang harus mampu mengambil keputusan

dengan baik, harus mempunyai sikap yang ada pada diri seorang pemimpin di

dalam kehidupan sehari-hari. Sehingga hal ini bisa diaplikasikan dalam dunia

bisnis, dimana seorang peserta didik

Page 140: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah
Page 141: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

HASIL WAWANCARA

NAMA : Ahmad Subki,S.Pd.I

JABATAN : Kepala Sekolah SMP

6. Bagaimana pola pemberdayaan siswa dibidang kewirausahaan di School Of

Universe Parung - Bogor?

7. Bagaimana struktur pengelolaan kewirausahaan?

8. Bagaimana menetapkan sasaran siswa dalam pemberdayaan dibidang

kewirausahaan?

9. Bagaimana merancang program pelatihan seperti metode, media dan materinya?

10. Bagaimana sistem pelatihan pemberdayaan siswa Bagaimana pola pemberdayaan

siswa dibidang kewirausahaan di School Of Universe Parung - Bogor?

11. Bagaimana peran School Of Universe dalam pemberdayaan dibidang

kewirausahaan?

12. Apa yang dilakukan School Of Universe dalam pelaksanaan pemberdayaan siswa

dibidang kewirausahaan?

13. Apakah ada lembaga lain yang ikut bekerjasama dengan School Of Universe dalam

kewirausahaan?

14. Apa saja bentuk kegiatan wirausaha yang di tekuni siswa? Implementasinya

bagaimana?

15. Bagaimana hasil yang di dapat dari kegiatan kewirausahaan tersebut?

16. Apa saja faktor pendukung dan penghambat pemberdayaan kewirausahaan di

School Of Universe Parung - Bogor?

17. Apa langkah yang dilakukan dalam menangani hambatan yang ada?

Jawaban

1. Dalam konsep bisnis yang diberikan SoU kepada peserta didik adalah konsep

bisnis Rasulullah SAW. Yang mana Rasulullah SAW melakukan bisnis dari usia

yang sangat muda. Upaya untuk memberdayakan seseorang dalam bidang

kewirausahaan yang dilakukan oleh School of Universe ini menitik beratkan

kepada pembelajaran keterampilan hidup (life skill). Landasan pokok yang

diterapkan School of Universe dalam pemberdayaan di bidang kewrirausahaan

adalah akhlak. Akhlak adalah poin utama dalam mengembangkan bisnis. Karena

SoU beranggapan akhlaklah yang akan membawa kita kepada kebaikan dan

kesuksesan

2. Struktur pengelolaan yang dilakukan oleh SoU adanya program magang yang

sudah bekerja sama dengan perusahaan-perusahaan.

3. Sebelum peserta didik melaksanakan pendidikan lanjut setiap tingkatnya, pada

tingkat Sekolah Menengah 1 (SM 1) pada semester 1 SoU melakukan pendekatan

temu bakat (Talent Mapping). Talents Mapping dilakukan dengan menggunakan

konsep penemuan bakat yang dibuat oleh Abah Rama Royani dan kerjasama

Page 142: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

dengan team leadpro. Rama Royani adalah penemu talents mapping jebolan ITB.

SoU menggunakan talents mapping Abah Rama Royani pada tahun 2010

4. Sekolah alam School of Universe memanfaatkan alam sebagai media dalam

belajar. Pembelajaran yang dilakukan di SoU membuat anak tidak cepat bosan

karena dari tempat, media serta metode yang diterapkan dalam pembelajaran di

SoU ini menerapkan pembelaran Active Learnig dan pembelajaran

yangmenyenangkan.

5. Bahwa ada 3 unit bisnis yang harus dilaksanakan oleh peserta didik dalam

melaksanakan program magang yaitu Bio-Ecotech, ICT (Informatin and

Communication Technology), dan Retail. Siswa wajib mengikuti kegiatan magang

tersebut. Karena ini merupakan tolak ukur bagi fasilitator untuk mengetahui

kemampuan peserta didik dalam berbisnis

6. Peranannya adalah pertama siswa masuk ke SoU siswa tersebut akan di berikan tes

bakat, agar kami mengetahui bakat apa yang ada pada diri anak tersebut. Adanya

kurikulum bisnis juga diterapkan di SoU, untuk membangun mental bisnis siswa

SoU mempunyai program magang dan bisnis dan juga market day. Siswa juga

dibimbing oleh para maestro atau para ahli dalam bidang kewirausahaan.

7. Disetiap jenjang pendidikan di sekolah alam School of Universe memiliki metode

pengembangan mental bisnis yang dilakukan dilingkungan sekolah yakni

diadakannya market day. Dengan waktu yang sudah ditentukan untuk pelaksanaan

market day tersebut jadi para peserta didik diberikan tugas untuk mempersiapkan

apa saja yang akan dijual belikan/ditawarkan dalam market day tersebut

pada tingkat SM 3 ini peserta didik melanjutkan program magang, hanya saja

program magang yang dilaksanakan pada tingkat SM 3 ini sesuai dengan bakat

dan minat atau yang sudah direncanakan pada perencanaan yang dilakukan di

tingkat SM 2. Peserta didik terlebih dahulu mengajukan proposal bisnis dan

mencari investor sendiri. Berbeda dengan SM 2 yang mana unit bisnis yang

diprogramkan dalam magang tersebut sudah di tentukan oleh SoU yakni Bio-

Etceh, ICT, dan Retail. Tetapi pada SM 3 ini peserta didik mencari sendiri tempat

magang yang sesuai dengan bakat dan minatnya dan juga pastinya dengan

bimbingan para mentor.

peserta didik pada tingkat SM 4 ini di arahkan serta dibimbing dalam mejalankan

bisnisnya, dengan adanya laporan mengenai perkembangan bisnisnya serta

diarahkan pula untuk membangun jaringan bisnisnya agar bisa berkembang.

Page 143: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah
Page 144: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

HASIL WAWANCARA

NAMA : Nuryani Suluh Prihatiningsih

ALAMAT : Perumahan Duta Bintaro blok F26/2 cluster Nusa dua, Tangerang,

Kunciran

WALI DARI : Muhammad Helmy

1. Apa yang bapak/ibu ketahui tentang SOU?

2. Mengapa bapak/ibu memasukkan anaknya di SOU?

3. Apa tujuan bapak/ibu memasukkan anaknya ke SOU?

4. Program apa yang menjadi unggulan SOU?

5. Apakah program yang ada di SOU sesuai dengan potensi anak bpk/ibu?

6. Dalam bidang bisnis apakah perkembangan yang di alami oleh anak bpk/ibu?

7. Apakah anak bpk/ibu sudah mempunyai bisnis yang sedang dijalani?

8. Apakah ada hambatan ketika menjalani bisnis?

9. Apakah pola pembelajaran dalam bidang bisnis yang diberikan SOU sudah sesuai

dengan visi misi School Of Universe?

10. Bagaimana peran SOU dalam Memberdayakan siswa di bidang Bisnis? Adakah

bimbingan yang dilakukan SOU dalam mengembangkan mental bisnis siswa?

Jawaban

1. Sekolah yang menghargai sesuai bakat dan kemampuan anak,fokus pada

kelebihan...

2. Karena sangat visioner untuk anak-anak yang mempunyai kelebihan nya masing-

masing.

3. Lebih mandiri,bakat dan kemampuannya lebih terasah dan aplikatif.

4. Program magang dan berexpedisi

5. Iya, sangat sesuai karena memang anak saya memiliki potensi dalam

kewirausahaan dan ketika masuk SoU anak saya bisa lebih terarah dalam

menentukan bisnis apa yang akan dilaksanakan

6. Peternakan

7. Alhamdulillah sudah, anak saya sudah memiliki bisnis yaitu dalam bidang

peternakan dan juga daging kemasan.

8. Ada tapi bisa diselesaikan

9. Iya sesuai, di SoU tidak hanya terfokus pada pembelajaran umum saja tetapi juga

ada program keagamaan yang diadakan di SoU, seperti shalat duhah, tahsin, shalat

zuhur berjama’ah dan kegiatan keagamaan lainnya.

Page 145: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah
Page 146: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah

HASIL WAWANCARA

NAMA : Muhammad Helmy

Kelas : M2

1. Mengapa anda berminat masuk ke School of Universe?

2. Program apa yang ada di SoU dalam pembelajaran Kewirausahaan?

3. Bagaimana hasil yang didapat dari program kewirausahaan tersebut?

4. Adakah hambatan dalam melaksanakan program kewirausahaan?

5. Apa yang anda dapatkan di School of Universe?

Jawaban

1. Karena SoU merupakan sekolah alam yang programnya adalah mengedepankan

bakat dan minat. Karena saya ingin lebih mengetahui bakat saya.

2. Ada program market day, magang dan bisnis serta pembuatan perencanaan bisnis

yang akan kita jalani. pada market day yang diadakan di SoU ini kita dibimbing

oleh fasilitator setiap jenjang, jadi tidak bagitu saja langsung membawa barang

yang akan dijual belikan, tetapi diberikan pembelajaran terlebih dahulu oleh

masing-masing fasilitator hal apa saja yang harus dilakukan dalam melaksanakan

market day tersebut. Dan juga dibantu oleh orang tua dalam mempersiapkan

market day tersebut. Magang wajib yang laksanakan pada Sekolah Menengah

(SM 1) adalah Biotechnology, Tecnology Information dan Retail dan

Distribution. 3 bidang inilah yang wajib untuk diikuti oleh setiap peserta didik

dalam program bisnis di SoU

3. Dari hasil yang didapatkan pada program magang saya bisa mengetahui

bagaimana pengelolaan bisnis dari berbagai bidang, seperti saya melaksanakan

magang di saung domba internasional. Hal yang dapat saya pelajari di Saung

Domba Internasional adalah, bagaimana cara merawat domba dengan baik yakni

dengan pemeberian makan yang baik, jenis makanan yang harus diberikan

kepada domba, waktu makan, perawatan domba jika ada yang sakit, mengetahui

perkembangan domba, sampai pada waktunya domba itu dapat dijual belikan

atau juga bisa pemesanan untuk aqiqah. Dan juga saya penah magang di mustang

radio. Sangat banyak pengalaman yang didapatkan ketika magang di Radio

Mustang, bukan hanya saja diajarkan untuk menjadi penyiar tetapi juga diajarkan

hal apa saja yang harus disiapkan ketika akan menekuni bisnis tersebut,

Page 147: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah
Page 148: TESIS - repository.uinjkt.ac.idrepository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49822/1/Tesis Qusyairi Fadil...PEMBERDAYAAN SISWA DI BIDANG KEWIRAUSAHAAN (Studi Kasus di Sekolah