teori hemodialisa terbaru

15
TEORI HEMODIALISA TERBARU KONSEP DASAR HEMODIALISA A. Pengertian Hemodialisa adalah suatu teknologi tinggi sebagai terapi pengganti fungsi ginjal untuk mengeluarkan sisa-sisa metabolisme atau racun tertentu dari peredaran darah manusia seperti air, natrium, kalium, hydrogen, urea, kreatinin, asam urat, dan zat-zat lain melalui membran semi permeable sebagai pemisah darah dan cairan dialisat pada ginjal buatan dimana terjadi proses difusi, osmosis dan ultra filtrasi. Dialisis merupakan suatu proses yang digunakan untuk mengeluarkan cairan dan produk limbah dari dalam tubuh ketika ginjal tidak mampu melaksanakan fungsi tersebut. Pada dialisis, molekul solut berdifusi lewat membran semipermeabel dengan cara mengalir dari sisi cairan yang lebih pekat (konsentrasi solut lebih tinggi) ke cairan yang lebih encer (konsentrasi solut lebih rendah). Cairan mengalir lewat membran semipermeabel dengan cara osmosis atau ultrafiltrasi (aplikasi tekakan eksternal pada membran). Membran semipermeabel adalah lembar tipis, berpori-pori terbuat dari selulosa atau bahan sintetik. Ukuran pori-pori membran memungkinkan difusi zat dengan berat molekul rendah seperti urea, kreatinin, dan asam urat berdifusi. Molekul air juga sangat kecil dan bergerak bebas melalui membran, tetapi kebanyakan protein plasma, bakteri, dan sel- sel darah terlalu besar untuk melewati pori-pori membran. Perbedaan konsentrasi zat pada dua kompartemen disebut gradien konsentrasi. Hemodialisa merupakan suatu proses yang digunakan pada pasien dalam keadaan sakit akut dan memerlukan terapi dialisis jangka pendek (beberapa hari hingga beberapa minggu) atau pasien dengan penyakit ginjal stadium terminal yang membutuhkan terapi jangka panjang atau terapi permanen. Sehelai membran sintetik yang semipermeabel menggantikan glomerolus serta tubulus renal dan bekerja sebagai filter bagi ginjal yang terganggu fungsinya. Sistem ginjal buatan: a. Membuang produk metabolisme. b. Membuang kelebihan air dengan mempengaruhi tekanan banding antara darah dan bagian cairan. c. Mempertahankan dan mengembalikan system buffer tubuh. d. Mempertahankan atau mengembalikan kadar elektrolit tubuh.

Upload: furkon-nurhakim

Post on 14-Aug-2015

262 views

Category:

Documents


1 download

TRANSCRIPT

Page 1: TEORI HEMODIALISA TERBARU

TEORI HEMODIALISA TERBARU

KONSEP DASAR HEMODIALISA

A. Pengertian

Hemodialisa adalah suatu teknologi tinggi sebagai terapi pengganti fungsi ginjal untuk mengeluarkan sisa-sisa metabolisme atau racun tertentu dari peredaran darah manusia seperti air, natrium, kalium, hydrogen, urea, kreatinin, asam urat, dan zat-zat lain melalui membran semi permeable sebagai pemisah darah dan cairan dialisat pada ginjal buatan dimana terjadi proses difusi, osmosis dan ultra filtrasi.

Dialisis merupakan suatu proses yang digunakan untuk mengeluarkan cairan dan produk limbah dari dalam tubuh ketika ginjal tidak mampu melaksanakan fungsi tersebut.

Pada dialisis, molekul solut berdifusi lewat membran semipermeabel dengan cara mengalir dari sisi cairan yang lebih pekat (konsentrasi solut lebih tinggi) ke cairan yang lebih encer (konsentrasi solut lebih rendah). Cairan mengalir lewat membran semipermeabel dengan cara osmosis atau ultrafiltrasi (aplikasi tekakan eksternal pada membran).

Membran semipermeabel adalah lembar tipis, berpori-pori terbuat dari selulosa atau bahan sintetik. Ukuran pori-pori membran memungkinkan difusi zat dengan berat molekul rendah seperti urea, kreatinin, dan asam urat berdifusi. Molekul air juga sangat kecil dan bergerak bebas melalui membran, tetapi kebanyakan protein plasma, bakteri, dan sel-sel darah terlalu besar untuk melewati pori-pori membran. Perbedaan konsentrasi zat pada dua kompartemen disebut gradien konsentrasi.

Hemodialisa merupakan suatu proses yang digunakan pada pasien dalam keadaan sakit akut dan memerlukan terapi dialisis jangka pendek (beberapa hari hingga beberapa minggu) atau pasien dengan penyakit ginjal stadium terminal yang membutuhkan terapi jangka panjang atau terapi permanen.

Sehelai membran sintetik yang semipermeabel menggantikan glomerolus serta tubulus renal dan bekerja sebagai filter bagi ginjal yang terganggu fungsinya.

Sistem ginjal buatan:

a.       Membuang produk metabolisme.b.      Membuang kelebihan air dengan mempengaruhi tekanan banding antara darah dan bagian cairan.c.       Mempertahankan dan mengembalikan system buffer tubuh.d.      Mempertahankan atau mengembalikan kadar elektrolit tubuh.

Tujuan hemodialisa adalah untuk mengambil zat-zat nitrogen yang toksik dari dalam darah dan mengeluarkan air yang berlebih. Pada hemodilisa, aliran darah yang penuh dengan toksin dan limbah nitrogen dialihkan dari tubuh pasien ke dialiter tempat darah tersebut dibersihkan dan kemudian dikembalikan lagi ke tubuh pasien.

CAPD (Continuius Ambulatory Peritoneal Dialysis)Metode pencucian darah dengan mengunakan peritoneum. Selaput ini memiliki area permukaan yang luas dan kaya akan pembuluh darah. Zat-zat dari darah dapat dengan mudah tersaring melalui peritoneum ke dalam rongga perut. Cairan dimasukkan melalui sebuah selang kecil yang menembus dinding perut ke dalam rongga perut. Cairan harus dibiarkan selama waktu tertentu sehingga limbah metabolic dari aliran darah secara perlahan masuk ke dalam cairan tersebut, kemudian cairan dikeluarkan, dibuang, dan diganti dengan cairan yang baru.

B. Indikasi

MEDIKAL (Penyakit dalam)

a.       ARF- pre renal/renal/post renal, apabila pengobatan konvensional gagal mempertahankan RFT normal.

b.      CRF, ketika pengobatan konvensional tidak cukupc.       Snake bited.      Keracunan

Page 2: TEORI HEMODIALISA TERBARU

e.       Malaria falciparum fulminantf.       Leptospirosis

GINEKOLOGI

a.       APHb.      PPHc.       Septic abortion

Indikator biokimiawi yang memerlukan tindakan hemodialisa

a.       Peningkatan BUN > 20-30 mg%/harib.      Serum kreatinin > 2 mg%/haric.       Hiperkalemiad.      Overload cairan yang parahe.       Odem pulmo akut yang tidak berespon dengan terapi medis

Pada CRF:

1. BUN > 200 mg%2. Creatinin > 8 mg%3. Hiperkalemia4. Asidosis metabolik yang parah5. Uremic encepalopati6. Overload cairan7. Hb: < 8 gr% – 9 gr% siap-siap tranfusi

C.    PERALATAN

1.      Dialiser atau Ginjal Buatan

Komponen ini terdiri dari membran dialiser yang memisahkan kompartemen darah dan dialisat. Dialiser bervariasi dalam ukuran, struktur fisik dan tipe membran yang digunakan untuk membentuk kompartemen darah. Semua factor ini menentukan potensi efisiensi dialiser, yang mengacu pada kemampuannya untuk membuang air (ultrafiltrasi) dan produk-produk sisa (klirens).

2.      Dialisat atau Cairan dialysis

Dialisat atau “bath” adalah cairan yang terdiri atas air dan elektrolit utama dari serum normal. Dialisat ini dibuat dalam system bersih dengan air keran dan bahan kimia disaring. Bukan merupakan system yang steril, karena bakteri terlalu besar untuk melewati membran dan potensial terjadinya infeksi pada pasien minimal. Karena bakteri dari produk sampingan dapat menyebabkan reaksi pirogenik, khususnya pada membran permeable yang besar, air untuk dialisat harus aman secara bakteriologis. Konsentrat dialisat biasanya disediakan oleh pabrik komersial. Bath standar umumnya digunakan pada unit kronis, namun dapat dibuat variasinya untuk memenuhi kebutuhan pasien tertentu.

3.      Sistem Pemberian Dialisat

Unit pemberian tunggal memberikan dialisat untuk satu pasien: system pemberian multiple dapat memasok sedikitnya untuk 20 unit pasien. Pada kedua system, suatu alat pembagian proporsi otomatis dan alat pengukur serta pemantau menjamin dengan tepat kontrol rasio konsentrat-air.

4.      Asesori Peralatan

Piranti keras yang digunakan pada kebanyakan system dialysis meliputi pompa darah, pompa infus untuk pemberian heparin, alat monitor untuk pendeteksi suhu tubuh bila terjadi ketidakamanan, konsentrasi dialisat, perubahan tekanan, udaara, dan kebocoran darah.

5.      Komponen manusia

6.      Pengkajian dan penatalaksanaan

D.    PROSEDUR HEMODIALISA

Setelah pengkajian pradialisis, mengembangkan tujuan dan memeriksa keamanan peralatan, perawat sudah siap untuk memulai hemodialisis. Akses ke system sirkulasi dicapai melalui salah satu dari beberapa pilihan: fistula atau tandur arteriovenosa (AV) atau kateter hemodialisis dua lumen. Dua jarum berlubang besar (diameter 15 atau 16) dibutuhkan untuk mengkanulasi fistula atau tandur AV.

Page 3: TEORI HEMODIALISA TERBARU

Kateter dua lumen yang dipasang baik pada vena subklavikula, jugularis interna, atau femoralis, harus dibuka dalam kondisi aseptic sesuai dengan kebijakan institusi.

 Jika akses vaskuler telah ditetapkan, darah mulai mengalir, dibantu oleh pompa darah. Bagian dari sirkuit disposibel sebelum dialiser diperuntukkan sebagai aliran “arterial”, keduanya untuk membedakan darah yang masuk ke dalamnya sebagai darah yang belum mencapai dialiser dan dalam acuan untuk meletakkan jarum: jarum “arterial” diletakkan paling dekat dengan anastomosis AV pada vistula atau tandur untuk memaksimalkan aliran darah. Kantong cairan normal salin yang di klep selalu disambungkan ke sirkuit tepat sebelum pompa darah.

Pada kejadian hipotensi, darah yang  mengalir dari pasien dapat diklem sementara cairan normal salin yang diklem dibuka dan memungkinkan dengan cepat menginfus  untuk memperbaiki tekanan darah. Tranfusi darah dan plasma ekspander juga dapat disambungkan ke sirkuit  pada keadaan ini dan dibiarkan untuk menetes, dibantu dengan pompa darah. Infus heparin dapat diletakkan baik sebelum atau sesudah pompa darah, tergantung peralatan yang digunakan.

Dialiser adalah komponen penting selanjutnya dari sirkuit. Darah mengalir ke dalam kompartemen darah dari dialiser, tempat terjadinya pertukaran cairan dan zat sisa. Darah yang meninggalkan dialiser melewati detector udara dan foam yang mengklem dan menghentikan pompa darah bila terdeteksi adanya udara. Pada kondisi seperti ini, setiap obat-obat yang akan diberikan pada dialysis diberikan melalui port obat-obatan. Penting untuk diingat, bagaimanapun bahwa kebanyakan obat-obatan ditunda pemberiannya sampai dialysis selesai kecuali memang diperintahkan.

Darah yang telah melewati dialysis kembali ke pasien melalui “venosa” atau selang postdialiser. Setelah waktu tindakan yang diresepkan, dialysis diakhiri dengan mengklem darah dari pasien, membuka selang aliran normal salin, dan membilas sirkuit untuk mengembalikan darah pasien. Selang dan dialiser dibuang kedalam perangkat akut, meskipun program dialisis kronik sering membeli peralatan untuk membersihkan dan menggunakan ulang dialiser.

Tindakan kewaspadaan umum harus diikuti dengan teliti sepanjang tindakan dialysis karena pemajanan terhadap darah. Masker pelindung wajah dan sarung tangan wajib untuk digunakan oleh perawat yang melakukan hemodialisis.

E. Pedoman Pelaksanaan Hemodialisa

1.      Perawatan sebelum hemodialisa

a)      Sambungkan selang air dengan mesin hemodialisab)      Kran air dibukac)      Pastikan selang pembuang air dan mesin hemodialisis sudah masuk kelubang atau saluran

pembuangand)     Sambungkan kabel mesin hemodialisis ke stop kontake)      Hidupkan mesinf)       Pastikan mesin pada posisi rinse selama 20 menitg)      Matikan mesin hemodialisish)      Masukkan selang dialisat ke dalam jaringan dialisat pekati)        Sambungkan slang dialisat dengan konektor yang ada pada mesin hemodialisisj)        Hidupkan mesin dengan posisi normal (siap)

A.Menyiapkan sirkulasi darah1.      Bukalah alat-alat dialysis dari set nya2.      Tempatkan dializer pada tempatnya dan posisi “inset” (tanda merah) diatas dan posisi “outset” (tanda

biru) di bawah.3.      Hubungkan ujung merah dari ABL dengan ujung “inset”dari dializer.4.      Hubungkan ujung biru dari UBL dengan ujung “out set” dari dializer dan tempatkan buble tap di

holder dengan posisi tengah..5.      Set infus ke botol NaCl 0,9% – 500 cc6.      Hubungkan set infus ke slang arteri7.      Bukalah klem NaCl 0,9%, isi slang arteri sampai ke ujung slang lalu diklem.8.      Memutarkan letak dializer dengan posisi  “inset” di bawah dan “out set” di atas, tujuannya agar

dializer bebas dari udara.9.      Tutup klem dari slang untuk tekanan arteri, vena, heparin10.  Buka klem dari infus set ABL, VBL11.  Jalankan pompa darah dengan kecepatan mula-mula 100 ml/menit, kemudian naikkan secara bertahap

sampai dengan 200 ml/menit.

Page 4: TEORI HEMODIALISA TERBARU

12.  Isi bable-trap dengan NaCl 0,9% sampai ¾ cairan13.  Berikan tekanan secara intermiten pada VBL untuk mengalirkan udara dari dalam dializer, dilakukan

sampai dengan dializer bebas udara (tekanan lebih dari 200 mmHg).14.  Lakukan pembilasan dan pencucian dengan NaCl 0,9% sebanyak 500 cc yang terdapat pada botol

(kalf) sisanya ditampung pada gelas ukur.15.  Ganti kalf NaCl 0,9% yang kosong dengan kalf NaCl 0,9% baru16.  Sambungkan ujung biru VBL dengan ujung merah ABL dengan menggunakan konektor.17.  Hidupkan pompa darah selama 10 menit. Untuk dializer baru 15-20 menit untuk dializer reuse dengan

aliran 200-250 ml/menit.18.  Kembalikan posisi dializer ke posisi semula di mana “inlet” di atas dan “outlet” di bawah.19.  Hubungkan sirkulasi darah dengan sirkulasi dialisat selama 5-10 menit, siap untuk dihubungkan

dengan pasien )soaking.

B.Persiapan pasien

a)      Menimbang berat badanb)      Mengatur posisi pasienc)      Observasi keadaan umumd)     Observasi tanda-tanda vitale)      Melakukan kamulasi/fungsi untuk menghubungkan sirkulasi, biasanya mempergunakan salah satu

jalan darah/blood akses seperti di bawah ini:                                                                                      i.      Dengan interval A-V shunt / fistula simino                                                                                    ii.      Dengan external A-V shunt / schungula                                                                                  iii.      Tanpa 1 – 2 (vena pulmonalis)

F. Intrepretasi Hasil

Hasil dari tindakan dialysis harus diintrepretasikan dengan mengkaji jumlah cairan yang dibuang dan koreksi gangguan elektrolit dan asam basa. Darah yang diambil segera setelah dialysis dapat menunjukkan kadar elektrolit, nitrogen urea, dan kreatinin rendah palsu. Proses penyeimbangan berlangsung terus menerus setelah dialysis, sejalan perpindahan zat dari dalam sel ke plasma.

G. Komplikasi

1.      Ketidakseimbangan cairana.       Hipervolemiab.      Ultrafiltrasic.       Rangkaian Ultrafiltrasi (Diafiltrasi)d.      Hipovolemiae.       Hipotensif.       Hipertensig.      Sindrom disequilibrium dialysis

2.      Ketidakseimbangan Elektrolita.       Natrium serumb.      Kaliumc.       Bikarbonatd.      Kalsiume.       Fosforf.       Magnesium

3.      Infeksi4.      Perdarahan dan Heparinisasi5.      Troubleshootinga.       Masalah-masalah peralatanb.      Aliran dialisatc.       Konsentrat Dialisatd.      Suhue.       Aliran Darahf.       Kebocoran Darah

Page 5: TEORI HEMODIALISA TERBARU

g.      Emboli Udara

6.      Akses ke sirkulasia.       Fistula Arteriovenosab.      Ototandurc.       Tandur Sintetikd.      Kateter Vena Sentral Berlumen Ganda

PERAWATAN SEBELUM HEMODIALISIS (PRA HD)

a.       Persiapan mesin         Listrik         Air (sudah melalui pengolahan)         Saluran pembuangan         Dialisat (proportioning sistim, batch sistim)b.      Persiapan peralatan + obat-obatan         Dialyzer/ Ginjal buatan (GB)         AV Blood line         AV fistula/abocath         Infuse set\         Spuit : 50 cc, 5 cc, dll ; insulin         Heparin inj         Xylocain (anestesi local)         NaCl 0,90 %         Kain kasa/ Gaas steril         Duk steril         Sarung tangan steril         Bak kecil steril         Mangkuk kecil steril         Klem         Plester         Desinfektan (alcohol + bethadine)         Gelas ukur (mat kan)         Timbangan BB         Formulir hemodialisis         Sirkulasi darah         Cuci tanganc.       Letakkan GB pada holder, dengan posisi merah diatasd.      Hubungkan ujung putih pada ABL dengan GB ujung merahe.       Hubungkan ujung putih VBL dengan GB ujung biru, ujung biru VBL dihubungkan dengan alat

penampung/ mat-kanf.       Letakkan posisi GB terbalik, yaitu yang tanda merah dibawah, biru diatasg.      Gantungkan NaCl 0,9 % (2-3 kolf)h.      Pasang infus set pada kolf NaCli.        Hubungkan ujung infus set dengan ujung merah ABL atau tempat khususj.        Tutup semua klem yang ada pada slang ABL, VBL, (untuk hubungan tekanan arteri, tekanan vena,

pemberian obat-obatan)k.      Buka klem ujung dari ABL, VBL dan infus set

100 ml/mJalankan Qb dengan kecepatan l.        Udara yang ada dalam GB harus hilang (sampai bebeas udara) dengan cara menekan-nekan VBL Air

trap/Bubble trap diisi 2/3-3/4 bagianSetiap kolf NaCl sesudah/ hendak mengganti kolf baru Qb dimatikan

m.    Setelah udara dalam GB habis, hubungkan ujung ABL dengan ujung VBL, klem tetap dilepasn.      Masukkan heparin dalam sirkulasi darah sebanyak 1500-2000 Uo.      Ganti kolf NaCl dengan yang baru yang telah diberi heparin 500 U dan klem infus dibukap.      Jalankan sirkulasi darah + soaking (melembabkan GB) selama 10-15 menit sebelu dihubungkan

dengan sirkulasi sistemik (pasien)

Page 6: TEORI HEMODIALISA TERBARU

Cttn:PERSIAPAN SIRKULASI

a.       Rinsing/Membilas GB + VBL + ABLb.      Priming/ mengisi GB + VBL + ABLc.       Soaking/ melembabkan GB.d.      Volume priming : darah yang berada dalam sirkulasi (ABL + GB + VBL )

Cara menghitung volume priming :Σ NaCl yang dipakai membilas dikurangi jumlah NaCl yang ada didalam mat kan (gelas tampung/ ukur)

Contoh :∑ NaCl yang dipakai membilas : 1000 cc∑ NaCl yang ada didalam mat kan : 750 ccJadi volume priming : 1000 cc – 750 cc = 250 cc

Cara melembabkan (soaking) GBYaitu dengan menghubungkan GB dengan sirkulasi dialisatBila mempergunakan dialyzer reuse / pemakaian GB ulang :Buang formalin dari kompartemen darah dan kompartemen dialisatHubungkan dialyzer dengan selang dialisat 15 menit pada posisi rinseBiarkan Test formalin dengan tablet clinitest :Tampung cairan yang keluar dari dialyzer atau drain 10 tts (1/2 cc), masukkan ke dalam tabung gelas, masukkanAmbil cairan 1 tablet clinitest ke dalam tabung gelas yang sudah berisi cairan

Lihat reaksi :Warna biru : – / negatifWarna hijau : + / positifWarna kuning : + / positifWarna coklat : +/ positif

Selanjutnya mengisi GB sesuai dengan cara mengisi GB baruPersiapan pasien1. Persiapan mental2. Izin hemodialisis3. Persiapan fisik :Timbang BB, Posisi, Observasi KU (ukur TTVPERAWATAN SELAMA HEMODIALISIS (INTRA HD)

Pasien

a.       Sarana hubungan sirkulasi/ akses sirkulasi :Dengan internal A-V shunt/ fistula ciminob.      Pasien sebelumnya dianjurkan cuci lengan & tangan

Teknik aseptic + antiseptic : bethadine + alcoholc.       Anestesi local (lidocain inj, procain inj)

Punksi vena (outlet). Dengan AV fistula no G.14 s/d G.16/ abocath, fiksasi, tutup dengan kasa sterild.      Berikan bolus heparin inj (dosis awal)

Punksi inlet (fistula), fiksasi, tutup dengan kassa sterilDengan eksternal A-V shunt (Schibner)DesinfektanKlem kanula arteri & venaBolus heparin inj (dosis awal)Tanpa 1 & 2 (femora dll)DesinfektanAnestesi localPunksi outlet/ vena (salah satu vena yang besar, biasanya di lengan).Bolus heparin inj (dosis awal)

Page 7: TEORI HEMODIALISA TERBARU

Fiksasi, tutup kassa sterilPunksi inlet (vena/ arteri femoralis)Raba arteri femoralisTekan arteri femoralis 0,5 – 1 cm ke arah medialVena femoralis Anestesi lokal (infiltrasi anetesi)Vena femoralis dipunksi setelah anestesi lokal 3-5 menitFiksasiTutup dengan kassa steril

Memulai hemodialisis:a.       Ujung ABL line dihubungkan dengan punksi inletb.      Ujung VBL line dihubungkan dengan punksi outletc.       Semua klem dibuka, kecuali klem infus set 100 ml/m, sampai sirkulasi darah terisi darah

semua.4.Jalankan pompa darah (blood pump) dengan Qb d.      Pompa darah (blood pump stop, sambungkan ujung dari VBL dengan punksi outlete.       Fiksasi ABL & VBL (sehingga pasien tidak sulit untuk bergerak)f.       cairan priming diampung di gelas ukur dan jumlahnya dicatat (cairan dikeluarkan sesuai

kebutuhan) .g.      Jalankan pompa darah dengan Qb = 100 ml/m, setelah 15 menit bisa dinaikkan sampai 300 ml/m

(dilihat dari keadaan pasien)h.      Hubungkan selang-selang untuk monitor : venous pressure, arteri pressure, hidupkan air/ blood leak

detectori.        Pompa heparin dijalankan (dosis heparin sesuai keperluan). Heparin dilarutkan dengan NaClj.        Ukur TD, Nadi setiap 1 jam. Bila keadaan pasien tidak baik/ lemah lakukan mengukur TD, N, lebih

sering.k.      Isi formulir HD antara lain : Nama, Umur, BB, TD, S, N, P, Tipe GB, Cairan priming yang masuk,

makan/minum, keluhan selama HD, masalah selama HD.

CATATAN !!!!

1.      Permulaan HD posisi dialyzer terbalik setelah dialyzer bebas udara posisi kembalikan ke posisi sebenarnya.

2.      Pada waktu menghubungkan venous line dengan punksi outlet, udara harus diamankan lebih dulu3.      Semua sambungan dikencangkan4.      Tempat-tempat punksi harus harus sering dikontrol, untuk menghindari terjadi perdarahan dari tempat

punksi.Mesin  Memprogram mesin hemodialisis :1.Qb : 200 – 300 ml/m2.Qd : 300 – 500 ml/m3.Temperatur : 36-400C4.TMP. UFR5.Heparinisasi  Tekanan (+) /venous pressureTrans Membran Pressure / TMP Tekanan (-) / dialysate pressure  Tekanan (+) + tekanan (-)Tekanan / pressure :Arterial pressure / tekanan arteri : banyaknya darah yang keluar dari tubuhVenous pressure / tekanan vena : lancar/ tidak darah yang masuk ke dalam.

HeparinisasiDosis heparin :Dosis awal : 25 – 50 U/kg BBDosis selanjutnya (maintenance) = 500 – 1000 U/kg BB

Cara memberikan

Page 8: TEORI HEMODIALISA TERBARU

KontinusIntermiten (biasa diberikan tiap 1 jam sampai 1 jam terakhir sebelum HD selesai)Heparinisasi umumKontinus :Dosis awal : ……. UDosis selanjutnya : …… UIntermitten :Dosis awal : …… UDosis selanjutnya : ……. UHeparinisasi regionalDosis awal : …… UDosis selanjutnya : ….. UProtamin : …. UHeparin : protamin = 100 U : 1 mgHeparin & protamin dilarutkan dengan NaCl.Heparin diberikan/ dipasang pada selang sebelum dializer.Protamin diberikan/ dipasang pada selang sebelum masuk ke tubuh/ VBL.Heparinisasi minimal

Syarat-syarat :Dialyzer khusus (kalau ada).Qb tinggi (250 – 300 ml/m)Dosis heparin : 500 U (pada sirkulasi darah).Bilas dengan NaCl setiap : ½ – 1 jamBanyaknya NaCl yang masuk harus dihitungJumlahnya NaCl yang masuk harus dikeluarkan dari tubuh, bisa dimasukkan ke dalam program ultrafiltrasi

CATATANDosis awal : diberikan pada waktu punksi : sirkulasi sistemDosis selanjutnya: diberikan dengan sirkulasi (maintenance) ekstra korporeal.

PENGAMATAN OBSERVASI, MONITOR SELAMA HEMODIALISA

PASIENKU pasienTTVPerdarahanTempat punksi inlet, outletKeluhan/ komplikasi hemodialisis

MESIN & PERALATANQbQdTemperatureKoduktivitiPressure/ tekanan : arterial, venous, dialysate, UFRAir leak & Blood leakHeparinisasiSirkulasi ekstra corporealSambungan-sambungan

CATATAN :Obat menaikkan TD ( tu. pend hipotensi berat) : Efedrin 1 ampul + 10 cc aquadest kmd disuntik 2 ml/IV

Page 9: TEORI HEMODIALISA TERBARU

PERAWATAN SESUDAH HEMODIALISIS (POST HD)Mengakhiri HD

Persiapan alat :Kain kasa/ gaas sterilPlesterVerband gulungAlkohol/ bethadineAntibiotik powder (nebacetin/ cicatrin)Bantal pasir (1-1/2 keram) : pada punksi femoralCara bekerja

a.       5 menit sebelum hemodialisis berakhirQb diturunkan sekitar 100cc/mUFR = 0

b.      Ukur TD, nadic.       Blood pump stopd.      Ujung ABL diklem, jarum inlet dicabut , bekas punksi inlet ditekan dengan kassa steril yang diberi

betadine.e.       Hubungkan ujung abl dengan infus set

50 – 100 cc) 100 ml/m (NaCl masuk : 6.Darah dimasukkan ke dalam tubuh dengan do dorong dengan nacl sambil qb dijalankan

f.       Setelah darah masuk ke tubuh Blood pump stop, ujun VBL diklem.g.      Jarum outlet dicabut, bekas punksi inlet & outlet ditekan dengan kassa steril yang diberi bethadineh.      Bila perdarahan pada punksi sudah berhenti, bubuhi bekas punksi inlet & outlet dengan antibiotik

powder, lalu tutup dengan kain kassa/band aid lalu pasang verband.i.        Ukur TTV : TD. N, S, Pj.        Timbang BB (kalau memungkinkan)k.      Isi formulir hemodialisis

CATATAN :

1.      Cairan pendorong/ pembilas (NaCl) sesuai dengan kebutuhan , kalau perlu di dorong dengan udara ( harus hati-hati)

2.      Penekanan bekas punksi dengan 3 jari sekitar 10 menit3.      Bekas punksi femoral lebih lama, setelah perdarahan berhenti, ditekan kembali dengan bantal pasir4.      Bekas punksi arteri penekanan harus tepat, lebih lama5.      Memakai teknik aseptik dan antiseptik

SCRIBNER

a.       Pakai sarung tanganb.      Sebelum ABL & VBL dilepas dari kanula maka kanula arteri & kanula vena harus diklem lebih duluc.       kanula arteri & vena dibilas dengan NaCl yang diberi 2500 U – 300 U heparin injd.      Kedua sisi kanula dihubungkan kembali dengan konektore.       Lepas klem pada kedua kanulaf.       Fiksasig.      Pasang balutan dengan sedikit kanula bisa dilihat dari luar, untuk mengetahui ada bekuan atau tidak.

ASUHAN KEPERAWATAN PASIEN HEMODIALISIS

Page 10: TEORI HEMODIALISA TERBARU

Pada pasien yang baru pertama kali hemodialisis, jika kondisi pasien memungkinkan, pasien diorientasikan pada ruangan paviliun II dan alat-alat yang ada. Selain itu pasien diberikan penjelasan ringkas tentang prosedur yang akan dijalankan, prinsip hemodialisis, diet, pembatasan cairan, perawatan cimino, hal-hal yang boleh dan tidak boleh dilakukan selama hemodialisis dan efek dari hemodialisis.1.      Pengkajian

Pengkajian Pre HD

e.       Riwayat penyakit, tahap penyakit

f.       Usia

g.      Keseimbangan cairan, elektrolit

h.      Nilai laboratorium: Hb, ureum, creatinin, PH

i.        Keluhan subyektif: sesak nafas, pusing, palpitasi

j.        Respon terhadap dialysis sebelumnya.

k.      Status emosional

l.        Pemeriksaan fisik: BB, suara nafas, edema, TTV, JVP

m.    Sirkuit pembuluh darah.

Pengkajian Post HD

Tekanan darah: hipotensi Keluhan: pusing, palpitasi Komplikasi HD: kejang, mual, muntah, dsb

Diagnosa Keperawatan yang muncul pada klien yang menjalani hemodialisa

Pre HD

a.       Kurang pengetahuan berhubungan dengan kurang familier dengan sumber informasib.      Cemas b.d krisis situasional

Intra HD

a.       Kelebihan volume cairan berhubungan dengan kelemahan proses pengaturanb.      Ketidakberdayaan berhubungan dengan perasaan kurang kontrol, ketergantungan pada dialysis, sifat

kronis penyakitc.       Resiko infeksi berhubungan dengan prosedur invasive

Post HD

a.       Resiko cedera berhubungan dengan akses vaskuler dan komplikasi sekunder terhadap penusukanb.      Kurang pengetahuan berhubungan dengan perawatan dirumah

Pre HemodialisPada pre hemodialisis, kegiatan perawatan meliputi : menghidupkan mesin, meyediakan alat-alat, memasang alat pada mesin, sirkulasi cairan NaCl pada mesin, mengawasi penimbangan berat badan pasien, mengukur suhu badan, mengukur tekanan darah dan menghitung denyut nadi.

Intra HemodialisaPada tahap pemasangan alat dan selama pemasangan, kegiatannya meliputi : desinfeksi daerah penusukan, pemberian anestesi lokal (kalau perlu), penusukan jarum, pemasukan heparin (bolus), selanjutnya menyambung jarum pada arteri blood line. Lalu menekan tombol BFR, membuka klem venous dan arteri blood line, memprogram penurunan berat badan, waktu pelaksanaan, venous pressure, kecepatan aliran heparin dan UFR. Kemudian menghubungkan heparin contnous ke sirkulasi, monitoring pernafasan, makan dan minum, pengaturan posisi tubuh, monitoring alat-alat dan kelancaran sirkulasi darah, mengukur tekanan darah dan menciptakan suasana ruangan untuk mengisi kegiatan pasien selama hemodialisis berlangsung.

Post Hemodialisis

Page 11: TEORI HEMODIALISA TERBARU

Pada tahap penghentian hemodialisis meliputi : penghentian aliran darah, mencabut jarum inlet dan menekan bekas tusukan sambil menunggu sampai aliran darah pada venous blood line habis. Langkah selanjutnya adalah mencabut jarum out line dan menekan bekas tusukan, mengganti gaas bethadine dan fiksasi dengan plester. Setelah penghentian hemodialisis, dilakukan pengukuran tekanan darah, mengukur suhu, mengawasi penimbangan berat badan, membereskan alat-alat dan dilanjutkan dengan desinfeksi alat.Semua kegiatan baik pada tahap pre hemodialisis selama pemasangan dan penghentian hemodialisis dilakukan oleh perawat kecuali penimbangan berat badan dan minum yang pada beberapa pasien dilakukan sendiri. Disamping itu beberapa pasien telah dapat melaporkan pada perawat apabila ada ketidakberesan pada mesin atau akses vaskular, setelah mencoba mengatasi sendiri.Sistem pencatatan dan pelaporan yang dijalankan dalam bentuk lembaran observasi pasien yang berisi tentang : TTV sebelum atau selama dan sesudah HD, BB sebelum dan sesudah HD, dosis heparin, program penurunan BB , priming dan keluhan pasien setelah HD.Pembuatan rencana perawatan pasien sudah berjalan dimana dalam pengkajian meliputi data fisik dan psikososial. Data psikososial yang dikaji sebatas pada adanya rasa cemas dan bosan. IntervensiIntervensi keperawatan yang dilakukan mengarah kepada pemberian bantuan sepenuhnya. Hal ini dapat terlihat dari kegiatan :

a.       Pada tahap persiapanPersiapan alat dan mesinSelama ini pasien dipersilahkan masuk ke ruangan HD dalam keadaan mesin sudah siap pakai karena perawat sudah menyiapkannya. Pada saat itu pasien menunggu di ruang tunggu. Sebenarnya bagi pasien yang memungkinkan bisa dilibatkan sejak awal, dari mulai menghidupkan mesin, mempersiapkan alat-alat, memasang alat pada mesin sampai mesin tersebut dipakai.Menimbang BBPenimbangan BB bagi pasien yang mampu memang sudah dilakukan sendiri oleh pasien begitu mereka masuk ruangan. Pasien menyebutkan berapa BBnya dan perawat mencatatnya dalam lembaran observasi. Dalam hal ini pasien dapat diberi kesempatan untuk mencatat Bbnya sendiri, namun tetap dalam pengawasan perawat.Mengukur suhu badan, tekanan darah dan menghitung denyut nadiKegiatan-kegiatan ini semuanya masih dilakukan oleh perawat. Sebenarnya dapat mulai dikenalkan kepada pasien mengenai alat-alat dan cara pengukurannya, mulai dari hal-hal yang sedrhana tapi dapat menarik minat untuk belajar.

b.      Pada tahap pelaksanaanc.       Pada tahap penghentian.

DAFTAR PUSTAKA

Barbara, CL., 1996, Perawatan Medikal Bedah, Bandung.

Brunner & Suddarth, 2002, Buku Ajar Keperawatan Medikal Bedah, alih bahasa: Waluyo Agung., Yasmin Asih., Juli, Kuncara., I.made karyasa, EGC, Jakarta.

Carpenito, L.J., 2000, Diagnosa Keperawatan Aplikasi pada Praktek Klinis, alih bahasa: Tim PSIK UNPAD Edisi-6, EGC, Jakarta

Doenges,M.E., Moorhouse, M.F., Geissler, A.C., 1993, Rencana Asuhan Keperawatan untuk perencanaan dan pendukomentasian   perawatan   Pasien , Edisi-3, Alih bahasa; Kariasa,I.M., Sumarwati,N.M., EGC, Jakarta

Hudak, Gallo, 1996, Keperawatan Kritis: Pendekatan Holistik, Volume II, Jakarta, EGC.