sk tugas 1

15
PENGERTIAN INVESTASI Berikut pengertian investasi menurut para ahli ekonomi Pengertian investasi menurut Haming dan Basalamah Investasi ialah pengeluaran pada saat sekarang untuk membeli aktiva real (tanah, rumah, mobil, dan lain-lain) atau juga aktiva keuangan mempunyai tujuan untuk mendapatkan penghasilan yang lebih besar lagi dimasa yang mendatang, selanjutnya dikatakan juga investasi ialah aktivitas yang berkaitan dengan usaha penarikan sumber-sumber (dana) yang digunakan untuk mengadakan barang modal pada saat sekarang, dan dengan barang modal tersebut akan dihasilkan aliran produk baru di masa yang akan dating. Pengertian investasi menurut Mulyadi Investasi ialah pengaitan sumber-sumber dalam jangka panjang untuk mendapatkan hasil laba di masa yang akan dating. Pengertian investasi menurut Sadono Sukirno Investasi diartikan ialah sebagai pengeluaran atau pembelanjaan penanam-penanam suatu modal atau perusahaan untuk membeli barang-barang modal dan juga perlengkapan-perlengkapan produksi untuk menambah kemampuan memproduksi barang-barang dan juga jasa-jasa yang tersedia dalam perekonomian. Pengertian Investasi menurut James C Van Horn

Upload: azyyati-umi

Post on 08-Dec-2015

217 views

Category:

Documents


2 download

DESCRIPTION

PENGERTIAN INVESTASIBerikut pengertian investasi menurut para ahli ekonomi• Pengertian investasi menurut Haming dan BasalamahInvestasi ialah pengeluaran pada saat sekarang untuk membeli aktiva real (tanah, rumah, mobil, dan lain-lain) atau juga aktiva keuangan mempunyai tujuan untuk mendapatkan penghasilan yang lebih besar lagi dimasa yang mendatang, selanjutnya dikatakan juga investasi ialah aktivitas yang berkaitan dengan usaha penarikan sumber-sumber (dana) yang digunakan untuk mengadakan barang modal pada saat sekarang, dan dengan barang modal tersebut akan dihasilkan aliran produk baru di masa yang akan dating.• Pengertian investasi menurut MulyadiInvestasi ialah pengaitan sumber-sumber dalam jangka panjang untuk mendapatkan hasil laba di masa yang akan dating.• Pengertian investasi menurut Sadono SukirnoInvestasi diartikan ialah sebagai pengeluaran atau pembelanjaan penanam-penanam suatu modal atau perusahaan untuk membeli barang-barang modal dan juga perlengkapan-perlengkapan produksi untuk menambah kemampuan memproduksi barang-barang dan juga jasa-jasa yang tersedia dalam perekonomian.• Pengertian Investasi menurut James C Van HornKegiatan yang dilangsungkan ialah dengan memanfaatkan kas pada sekarang ini, dengan tujuan untuk mendapatkan hasil barang di masa yang akan datang• Pengertian Investasi menurut Henry SimamoraInvestasi ialah suatu aktiva yang digunakan oleh perusahaan untuk menambahkan atau pertumbuhan kekayaannya melalui distribusi hasil investasi (misal pedapatan bunga, royalty, deviden, pendapatan sewa dan lain -lain ), untuk apresiasi nilai investasi, atau juga untuk manfaat lain bagi suatu perusahaan yang berinvestasi,yang seperti manfaat yang diperoleh melalui hubungan dagang.• Pengertian Investasi menurut Fitz GeraldBerkaitan dengan usaha penarikan sumber-sumber yang dipakai untuk mengadakan modal barang pada saat sekarang. Barang modal tersebut kemudian akan menghasilkan aliran produk baru di masa yang akan datang. Fitz Gerald juga kemudian mengungkapkan bahwa investasi ialah aktivitas yang berkaitan dengan usaha penarikan sumber-sumber untuk yang dipakai untuk mengadakan suatu barang. Dari modal itulah makan akan dihasilkan aliran produk baru di masa yang akan datang• Pengertian investasi menurut SunariyahInvestasi ialah penanaman modal untuk satu ataupun lebih aktiva yang dimiliki dan juga biasanya berjangka waktu lama dengan harapan untuk mendapatkan keuntungan di masa-masa yang akan datang.Di dalam ilmu ekonomi, investasi dapat dikategorikan sebagai berikut:• Adanya pembelian jenis-jenis barang modal contohnya peralatan produksi dan juga mesin-mesin untuk membangun beragam jenis perusahaan maupun industri.• Adanya pengeluaran untuk dapat membangun tempat tinggal, pabrik dan juga bangunan kantor maupun bangunan penunjang lainnya. Investasinya ialah membangun pabriknya, supaya pabriknya kemudian bisa beroperasi serta menghasilkan modal lagi.• Adanya peningkatan nilai dalam persediaan barang-barang yang masih belum terjual, yang kemudian di akhir tahun terjadi penghitungan pendapatan nasional terhadap bahan mentah dan juga barang yang masih dalam proses produksi.Apabila ketiga kategori diatas itu dijumlahkan maka akan diperoleh investasi bruto, yana mana investasi bruto itu meliputi investasi yang mempunyai tujuan untuk menambah hasil produksi didalam perekonomian dan juga berperan mengganti barang modal yang telah didepresiasikan.

TRANSCRIPT

Page 1: sk tugas 1

PENGERTIAN INVESTASI

Berikut pengertian investasi menurut para ahli ekonomi

Pengertian investasi menurut Haming dan Basalamah

Investasi ialah pengeluaran pada saat sekarang untuk membeli aktiva real (tanah, rumah,

mobil, dan lain-lain) atau juga aktiva keuangan mempunyai tujuan untuk mendapatkan

penghasilan yang lebih besar lagi dimasa yang mendatang, selanjutnya dikatakan juga

investasi ialah aktivitas yang berkaitan dengan usaha penarikan sumber-sumber (dana) yang

digunakan untuk mengadakan barang modal pada saat sekarang, dan dengan barang modal

tersebut akan dihasilkan aliran produk baru di masa yang akan dating.

Pengertian investasi menurut Mulyadi

Investasi ialah pengaitan sumber-sumber dalam jangka panjang untuk mendapatkan hasil

laba di masa yang akan dating.

Pengertian investasi menurut Sadono Sukirno

Investasi diartikan ialah sebagai pengeluaran atau pembelanjaan penanam-penanam suatu

modal atau perusahaan untuk membeli barang-barang modal dan juga perlengkapan-

perlengkapan produksi untuk menambah kemampuan memproduksi barang-barang dan juga

jasa-jasa yang tersedia dalam perekonomian.

Pengertian Investasi menurut James C Van Horn

Kegiatan yang dilangsungkan ialah dengan memanfaatkan kas pada sekarang ini, dengan

tujuan untuk mendapatkan hasil barang di masa yang akan datang

Pengertian Investasi menurut Henry Simamora

Investasi ialah suatu aktiva yang digunakan oleh perusahaan untuk menambahkan atau

pertumbuhan kekayaannya melalui distribusi hasil investasi (misal pedapatan bunga, royalty,

deviden, pendapatan sewa dan lain -lain ), untuk apresiasi nilai investasi, atau juga untuk

manfaat lain bagi suatu perusahaan yang berinvestasi,yang seperti manfaat yang diperoleh

melalui hubungan dagang.

Page 2: sk tugas 1

Pengertian Investasi menurut Fitz Gerald

Berkaitan dengan usaha penarikan sumber-sumber yang dipakai untuk mengadakan

modal barang pada saat sekarang. Barang modal tersebut kemudian akan menghasilkan aliran

produk baru di masa yang akan datang. Fitz Gerald juga kemudian mengungkapkan bahwa

investasi ialah aktivitas yang berkaitan dengan usaha penarikan sumber-sumber untuk yang

dipakai untuk mengadakan suatu barang. Dari modal itulah makan akan dihasilkan aliran

produk baru di masa yang akan datang

Pengertian investasi menurut Sunariyah

Investasi ialah penanaman modal untuk satu ataupun lebih aktiva yang dimiliki dan juga

biasanya berjangka waktu lama dengan harapan untuk mendapatkan keuntungan di masa-

masa yang akan datang.

Di dalam ilmu ekonomi, investasi dapat dikategorikan sebagai berikut:

Adanya pembelian jenis-jenis barang modal contohnya peralatan produksi dan juga

mesin-mesin untuk membangun beragam jenis perusahaan maupun industri.

Adanya pengeluaran untuk dapat membangun tempat tinggal, pabrik dan juga bangunan

kantor maupun bangunan penunjang lainnya. Investasinya ialah membangun pabriknya,

supaya pabriknya kemudian bisa beroperasi serta menghasilkan modal lagi.

Adanya peningkatan nilai dalam persediaan barang-barang yang masih belum terjual,

yang kemudian di akhir tahun terjadi penghitungan pendapatan nasional terhadap bahan

mentah dan juga barang yang masih dalam proses produksi.

Apabila ketiga kategori diatas itu dijumlahkan maka akan diperoleh investasi bruto, yana mana

investasi bruto itu meliputi investasi yang mempunyai tujuan untuk menambah hasil produksi

didalam perekonomian dan juga berperan mengganti barang modal yang telah didepresiasikan.

Page 3: sk tugas 1

ALAT UKUR UNTUK MENILAI INVESTASI

Average Rate of Return (ARR)

Tingkat pengembalian investasi yang dihitung dengan mengambil arus kas masuk total

selama kehidupan investasi dan membaginya dengan jumlah tahun dalam kehidupan investasi.

Tingkat pengembalian rata-rata tidak menjamin bahwa arus kas masuk adalah sama pada tahun

tertentu; itu hanya jaminan yang kembali rata-rata untuk tingkat rata-rata kembali. Average Rate

of Return dapat dihitung dengan :

keuntungan neto tahunan / nilai investasi awal = nett income / initial investment

Penilaian investasi dengan metode Average Rate of Return didasarkan pada jumlah

keuntungan bersih sesudah pajak.

Fungsi/Rumus Average Rate Of Return ( ARR ) :

Average Earning After Tax

ARR = ———————————————

Metode Average Rate of Return

Payback Period

Menurut Abdul Choliq dkk (2004) payback period dapat diartikan sebagai jangka waktu

kembalinya investasi yang telah dikeluarkan, melalui keuntungan yang diperoleh dari suatu

proyek yang telah direncanakan. Sedangkan menurut Bambang Riyanto (2004) payback period

adalah suatu periode yang diperlukan untuk dapat menutup kembali pengeluaran investasi

dengan menggunakan proceeds atau aliran kas netto (net cash flows).

Selanjutnya menurut Djarwanto Ps (2003) menyatakan bahwa payback period lamanya

waktu yang diperlukan untuk menutup kembali original cash outlay.

Berdasarkan uraian dari beberapa pengertian tersebut maka dapat dikatakan bahwa

payback period dari suatu investasi menggambarkan panjang waktu yang diperlukan agar dana

Page 4: sk tugas 1

yang tertanam pada suatu investasi dapat diperoleh kembali seluruhnya. Analisis payback period

dalam studi kelayakan perlu juga ditampilkan untuk mengetahui seberapa lama usaha/proyek

yang dikerjakan baru dapat mengembalikan investasi.

Metode analisis payback period bertujuan untuk mengetahui seberapa lama (periode)

investasi akan dapat dikembalikan saat terjadinya kondisi break even-point (jumlah arus kas

masuk sama dengan jumlah arus kas keluar). Analisis payback period dihitung dengan cara

menghitung waktu yang diperlukan pada saat total arus kas masuk sama dengan total arus kas

keluar. Dari hasil analisis payback period ini nantinya alternatif yang akan dipilih adalah

alternatif dengan periode pengembalian lebih singkat. Penggunaan analisis ini hanya disarankan

untuk mendapatkan informasi tambahan guna mengukur seberapa cepat pengembalian modal

yang diinvestasikan.

Rumus Payback Periode

Rumus periode pengembalian jika arus kas per tahun jumlahnya berbeda

Payback Period=n+(a-b)/(c-b) x 1 tahun

n = Tahun terakhir dimana jumlah arus kas masih belum bisa menutup investasi mula-mula

a = Jumlah investasi mula-mula

b = Jumlah kumulatif arus kas pada tahun ke – n

c = Jumlah kumulatif arus kas pada tahun ke n + 1

Rumus periode pengembalian jika arus kas per tahun jumlahnya sama.

Payback Peiod = (investasi awal)/(arus kas) x 1 tahun

• Periode pengembalian lebih cepat : layak

• Periode pengembalian lebih lama : tidak layak

• Jika usulan proyek investasi lebih dari satu, maka periode pengembalian yang lebih cepat yang

dipilih

Page 5: sk tugas 1

Kelebihan dan Kelemahan Payback Period.

Kelebihan :

Metode payback period akan dengan mudah dan sederhana bisa di hitung untuk

mennentukan lamanya waktu pengembalian dana investasi.

Memberikan informasi mengenai lamanya break even project.

Bisa digunakan sebagai alat pertimbangan resiko karena semakin pendek payback

periodnya maka semakin pendek pula resiko kerugiannya.

Dapat digunakan untuk membandingkan dua proyek yang memiliki resiko dan rate of

return yang sama dengan cara melihat jangka waktu pengembalian investasi (payback

period) apabila payback period-nya lebih pendek itu yang dipilih.

Kelemahan :

Metode ini mengabaikan penerimaan-penerimaan investasi atau proceeds yang diperoleh

sesudah payback periode tercapai.

Metode ini juga mengabaikan time value of money (nilai waktu uang).

Tidak memberikan informasi mengenai tambahan value untuk perusahaan.

Payback periods digunakan untuk mengukur kecapatan kembalinya dana, dan tidak

mengukur keuntungan proyek pembangunan yang telah direncanakan

Net Present Value (NPV)

NPV merupakan selisih antara pengeluaran dan pemasukan yang telah didiskon dengan

menggunakan social opportunity cost of capital sebagai diskon faktor, atau dengan kata lain

merupakan arus kas yang diperkirakan pada masa yang akan datang yang didiskontokan pada

saat ini. Untuk menghitung NPV diperlukan data tentang perkiraan biaya investasi, biaya

operasi, dan pemeliharaan serta perkiraan manfaat/benefit dari proyek yang direncanakan. Jadi

perhitungan NPV mengandalkan pada teknik arus kas yang didiskontokan.

Page 6: sk tugas 1

Menurut Kasmir (2003:157) Net Present Value (NPV) atau nilai bersih sekarang

merupakan perbandingan antara PV kas bersih dengan PV Investasi selama umur investasi.

Sedangkan menurut Ibrahim (2003:142) Net Present Value (NPV) merupakan net benefit yang

telah di diskon dengan menggunakan social opportunity cost of capital (SOCC) sebagai discount

factor.

Pada tabel berikut ditunjukkan arti dari perhitungan NPV terhadap keputusan investasi

yang akan dilakukan.

Langkah menghitung NPV:

(1) Tentukan nilai sekarang dari setiap arus kas, termasuk arus masuk dan arus keluar, yang

didiskontokan pada biaya modal proyek,

(2) Jumlahkan arus kas yang didiskontokan ini, hasil ini didefinisikan sebagai NPV proyek,

(3) Jika NPV adalah positif, maka proyek harus diterima, sementara jika NPV adalah negatif,

maka proyek itu harus ditolak. Jika dua proyek dengan NPV positif adalah mutually exclusive,

maka salah satu dengan nilai NPV terbesar harus dipilih .

NPV sebesar nol menyiratkan bahwa arus kas proyek sudah mencukupi untuk membayar

kembali modal yang diinvestasikan dan memberikan tingkat pengembalian yang diperlukan atas

Page 7: sk tugas 1

modal tersebut. Jika proyek memiliki NPV positif, maka proyek tersebut menghasilkan lebih

banyak kas dari yang dibutuhkan untuk menutup utang dan memberikan pengembalian yang

diperlukan kepada pemegang saham perusahaan.

Keunggulan NPV = menggunakan konsep nilai waktu uang (time value of money).

–> Maka sebelum penghitungan/penentuan NPV hal yang paling utama adalah mengetahui atau

menaksir aliran kas masuk di masa yang akan datang dan aliran kas keluar.

Di dalam aliran kas ini, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan :

(1) Taksiran kas haruslah didasarkan atas dasar setelah pajak,

(2) Informasi terebut haruslah didasarkan atas “incremental” (kenaikan atau selisih) suatu

proyek. Jadi harus diperbandingkan adanya bagaimana aliran kas seandainya dengan dan tanpa

proyek. Hal ini penting sebab pada proyek pengenalan produk baru, bisa terjadi bahwa produk

lama akan “termakan” sebagian karena kedua produk itu bersaing dalam pemasaran,

(3) Aliran kas ke luar haruslah tidak memasukkan unsur bunga, apabila proyek itu direncanakan

akan dibelanjai/didanai dengan pinjaman. Biaya bunga tersebut termasuk sebagai tingkat bunga

yang disyaratkan (required rate of return) untuk penilaian proyek tersebut. Kalau kita ikut

memasukkan unsur bunga di dalam perhitungan aliran kas ke luar, maka akan terjadi

penghitungan ganda.

Page 8: sk tugas 1

Internal Rate Of Return (IRR)

Metode ini untuk membuat peringkat usulan investasi dengan menggunakan tingkat

pengembalian atas investasi yang dihitung dengan mencari tingkat diskonto yang menyamakan

nilai sekarang dari arus kas masuk proyek yang diharapkan terhadap nilai sekarang biaya proyek

atau sama dengan tingkat diskonto yang membuat NPV sama dengan nol.

IRR yang merupakan indikator tingkat efisiensi dari suatu investasi. Suatu

proyek/investasi dapat dilakukan apabila laju pengembaliannya (rate of return) lebih besar dari

pada laju pengembalian apabila melakukan investasi di tempat lain (bunga deposito bank,

reksadana dan lain-lain). IRR digunakan dalam menentukan apakah investasi dilaksanakan atau

tidak, untuk itu biasanya digunakan acuan bahwa investasi yang dilakukan harus lebih tinggi dari

Minimum acceptable rate of return atau Minimum atractive rate of return (MARR) . MARR

adalah laju pengembalian minimum dari suatu investasi yang berani dilakukan oleh seorang

investor.

Dengan rumus umum sebagai berikut :

Penerimaan atau penolakan usulan investasi ini adalah dengan membandingkan IRR

dengan tingkat bunga yang disyaratkan (required rate of return). Apabila IRR lebih besar dari

pada tingkat bunga yang disyaratkan maka proyek tersebut diterima, apabila lebih kecil diterima.

IRR adalah nilai discount rate i yang membuat NPV dari proyek sama dengan nol.

Discount rate yang dipakai untuk mencari present value dari suatu benefit/biaya harus senilai

dengan opportunity cost of capital seperti terlihat dari sudut pandangan si penilai proyek. Konsep

dasar opportunity cost pada hakikatnya merupakan pengorbanan yang diberikan sebagai

Page 9: sk tugas 1

alternatif terbaik untuk dapat memperoleh sesuatu hasil dan manfaat atau dapat pula menyatakan

harga yang harus dibayar untuk mendapatkannya.

Profitability Index

Metode ini menghitung perbandingan antara nilai arus kas bersih yang akan datang

dengan nilai investasi yang sekarang. Profitability Index harus lebih besar dari 1 baru dikatakan

layak. Semakin besar PI, investasi semakin layak.

Rumus PROFITABILITY INDEX (PI):

Nilai Aliran Kas Masuk

PROFITABILITY INDEX ( PI ) = ---------------------------

Nilai Investasi

Kelayakan investasi menurut standar analisa ini adlh :

Jika PI > 1 ; maka investasi tsb dpt dijalankan (tidak layak)

Jika PI < 1 ; investasi tsb tidak layak dijalankan (layak)

Kelebihan Profitability Index adalah :

- Memberikan percentage future cash flows dengan cash initial

- Sudah mempertimbangkan cost of capital

- Sudah mempertimbangkan time value of money

- Mempertimbankan semua cash flow

Page 10: sk tugas 1

Kekurangan Profitability Index adalah :

- Tidak memberikan informasi mengenai return suatu project.

- Dibutuhkan cost of capital untuk menghitung Profitability Index.

- Tidak memberikan informasi mengenai project risk.

- Susah dimengerti untuk dijadikan indicator apakah suatu project memberikan value kepada

perusahaan.

Page 11: sk tugas 1