rpp virus

Upload: nanik-nurlaela

Post on 08-Mar-2016

224 views

Category:

Documents


0 download

DESCRIPTION

RPP virus sesuai dengan kurikulum 2013

TRANSCRIPT

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)

Satuan pendidikan

: SMA NEGERI 1 KURIPANKelas / Semester : X / Semester 1 Mata Pelajaran

: Biologi

Topik

: Virus

Pertemuan ke

: 3Alokasi Waktu

: 2 x 45 menit (1 x tatap muka)

A. KOMPETENSI INTI

KI 1. Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya.KI 2. Menghayati dan mengamalkan perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, peduli (gotong royong, kerjasama, toleran, damai), santun, responsif dan proaktif dan menunjukan sikap sebagai bagian dari solusi atas berbagai permasalahan dalam berinteraksi secara efektif dengan lingkungan sosial dan alam serta dalam menempatkan diri sebagai cerminan bangsa dalam pergaulan dunia.

KI 3. Memahami, menerapkan, menganalisis pengetahuan faktual, konseptual, dan prosedural berdasarkan rasa ingintahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya, dan humaniora dengan wawasan kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan, dan peradaban terkait fenomena dan kejadian, serta menerapkan pengetahuan prosedural pada bidang kajian yang spesifik sesuai dengan bakat dan minatnya untuk memecahkan masalah.

KI 4. Mengolah, menalar, dan menyaji dalam ranah konkret dan ranah abstrak terkait dengan pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah secara mandiri, dan mampu menggunakan metoda sesuai kaidah keilmuan.

B. KOMPETENSI DASAR

1.1 Mengagumi keteraturan dan kompleksitas ciptaan Tuhan tentang keanekaragaman hayati, ekosistem dan lingkungan hidup.1.2 Menyadari dan mengagumi pola pikir ilmiah dalam kemampuan mengamati bioproses1.3 Peka dan peduli terhadap permasalahan lingkungan hidup, menjaga dan menyayangi lingkungan sebagai manisfestasi pengamalan ajaran agama yang dianutnya2.1 Berperilaku ilmiah: teliti, tekun, jujur terhadap data dan fakta, disiplin, tanggung jawab, dan peduli dalam observasi dan eksperimen, berani dan santun dalam mengajukan pertanyaan dan berargumentasi, peduli lingkungan, gotong royong, bekerjasama, cinta damai, berpendapat secara ilmiah dan kritis, responsif dan proaktif dalam dalam setiap tindakan dan dalam melakukan pengamatan dan percobaan di dalam kelas/laboratorium maupun di luar kelas/laboratorium.2.2 Peduli terhadap keselamatan diri dan lingkungan dengan menerapkan prinsip keselamatan kerja saat melakukan kegiatan pengamatan dan percobaan di laboratorium dan di lingkungan sekitar.3.3 Menerapkan pemahaman tentang virus berkaitan tentang ciri, replikasi dan peran virus dalam aspek kesehatan masyarakat.4.3 Menyajikan data tentang ciri replikasi dan peran virus dalam aspek kesehatan dalam bentuk model/ charta

C. INDIKATOR PENCAPAIAN

KD 1.1:

1. Mengagumi ruang lingkup biologi sebagai kompleksitas ciptaan Tuhan menurut ajaran agama yang dianutnya.KD 1.2

1. Mengagumi akal untuk berpikir secara ilmiah dalam kemampuan mengamati bioproses.

KD 2.11. Menunjukkan Tanggung jawab dalam belajar mandiri maupun kelompok.

2. Menunjukan ketekunan dalam melakukan pengamatan dan eksperimen.

3. Menunjukan keaktifan dalam mengeluarkan pendapat/menghargai pendapat teman.

KD 2.2

1. Menunjukan kepedulian terhadap keselamatan diri dalam melakukan kegiatan pengmatan dan percobaan.

KD 3.3

1. Menjelaskan penyebab penyakit influensa, aids, dan flu burung

2. Menjelaskan struktur virus dengan menggunakan charta virus

3. Mengidentifikasi ciri ciri dan karakter virus

4. Menjelaskan replikasi / reproduksi virus pada organisme hidup

5. Menjelaskan dampak virus dalam kehidupan sehari hari yang dianggap sebagai kasus

KD 4.3

1. Menyajikan data tentang ciri ciri virus

2. Menyajikan data tentang replikasi virusD. TUJUAN PEMBELAJARAN

KD 1.11. Siswa mengagumi ruang lingkup biologi sebagai kompleksitas ciptaan Tuhan menurut ajaran agama yang dianutnya.

KD 1.2.

1. Siswa dapat mengagumi akal untuk berpikir secara ilmiah dalam kemampuan mengamati bioproses.KD 2.11. Siswa dapat menunjukkan perilaku tanggung jawab dalam belajar secara mandiri maupun kelompok.

2. Siswa dapat menunjukan ketekunan dalam melakukan pengamatan /ksperimen.

3. Siswa menunjukan keaktifan dalam mengeluarkan pendapat/menghargai pendapat teman.

KD 3.3

1. Melalui kegiatan membaca berbagai kasus penyakit yang disebabkan oleh virus, siswa dapat menjelaskan penyebab penyakit influensa, aids, dan flu burung dengan benar

2. Dengan menggunakan charta virus, siswa dapat menjelaskan struktur virus

3. Melalui kegiatan presentasi, siswa dapat mengidentifikasi ciri dan karakter virus

4. Melalui kegiatan melengkapi skema replikasi virus siswa dapat mengasosiasikan keterkaitan antara struktur dan reproduksi virus

5. Melalui kegiatan presentasi, siswa dapat menjelaskan dampak virus dalam kehidupan sehari-hari

KD 4.3:

1. Melalui kegiatan presentasi, siswa dapat menyajikan data tentang ciri virus

2. Melalui kegiatan melengkapi skema replikasi virus, siswa dapat menyajikan data tentang skema replikasi virus

E. MATERI AJAR

Virus adalah parasit berukuran mikroskopik yang menginfeksi sel organisme biologis. Istilah virus biasanya merujuk pada partikel-partikel yang menginfeksi sel-sel eukariota (organisme multisel dan banyak jenis organisme sel tunggal), sementara istilah bakteriofag atau fag digunakan untuk jenis yang menyerang jenis-jenis sel prokariota (bakteri dan organisme lain yang tidak berinti sel).

Salah satu ciri virus adalah organisme parasit obligat, yaitu hanya dapat berkembangbiak dalam sel hidup.Akan tetapi, berbeda dengan organisme parasit, virus hanya memerlukan asam nukleat untuk bereproduksi dan tidak melakukan aktivitas metabolisme didalam tubuhnya.Ciri virus lainya adalah virus tidak bergerak, tidak membelah diri, tidak dapat di endapakan dengan sentrifugasi biasa, dan dapat dikristalkan.

Struktur dan Fungsi virus

Tubuh virus bukan merupakan sel (aseluler), tidak memiliki intisel, sitoplasma, dan membran sel, tetapi hanya memiliki kapsid sebagaipelindung luar. Virus berupa partikel (molekul) disebut virion.Tubuh virus yang berupa kristal atau partikel ini lebih menunjukkanciri mineral daripada ciri kehidupan. Oleh karena itu ada anggapanbahwa virus bukan makhluk hidup. Struktur tubuh virus yang kita gunakan sebagai contoh dalampembahasan ini adalah struktur tubuh Bakteriofag (virus T)

1. Cara hidup

Virus hidup sebagai parasit obligat (parasit sejati). Tempat hidupnya di dalam jaringan tubuh organisme lain (tubuh manusia, hewan, tumbuh-tumbuhan). Jadi, virus hanya dapat hidup secara parasit pada sel organisme lain.

2. Cara berkembang biak

Virus hanya dapat berkembang biak pada sel-sel hidup dan untuk reproduksinya virus hanya memerlukan asam nukleat. Karena dapat melakukan reproduksi, maka virus dianggap sebagai makhluk hidup (organisme). Di dalam proses reproduksi, virus memerlukan lingkungan sel hidup (di dalam jaringan tubuh) sehingga virus memerlukan organisme lain sebagai inang atau hospesnya. Replikasi Virus

Ada dua macam cara menginfeksi virus yaitu fase litik dan fase lisogenetik. Berikut akan diuraikan kedua macam daur hidup virus terutama penginfeksi bakteri dan fage.

A.) Daur litik, virus akan menghancurkan sel hospes setelah berhasil melakukan replikasi. Adapun tahapanya sebagai berikut:

1) Fase adsorbs, Fase adsorbsi ditandai dengan melekatnya ekor virus pada dinding sel bakteri.

2) Fase injeksi, Setelah terbentuk lubang, kapsid virus berkontraksi untuk memompa asam nukleatnya (DNA dan RNA) masuk kedalam sel.

3) Fase sintesis, Virus tidak memiliki mesin biosintetik sendiri. Virus akan menggunakan mesin biosintetik inang (misalnya bakteri) untuk melakukan kehidupanya.

4) Fase perakitan, Kapsid yang disintesis mula-mula terpisah-pisah antara bagian kepala, ekor, dan serabut ekor.

5) Fase litik, Ketika perakitan virus selesai, virus telah memproduksi enzim lisozim lagi, yakni enzim penghancur yang akan menghancurkan dinding sel bakteri.

B) Daur lisogenik, virus tidak menghancurkan sel bakteri.

1. Fase adsobsi

2. Fase injeksi

3. Fase penggabungan, Ketika memasuki fase injeksi, DNA virus masuk kedalam tubuh bakteri.

4. Fase pembelahan, Dalam keadaan tersebut itu, DNA virus tidak aktif, yang dikenal sebagai profag.

5. Fase sintesis, karena radiasi atau pengaruh zat kimia tertentu profag taktif.

6. Fase perakitan, Kapsid-kapsid dirakit menjadi kapsid virus yang utuh, yang berfungsi sebagai selubang virus.

7. Fase litik, Setelah terbetuk virus-virus baru terjadilah lisis sel bakteri (uraian sama dengan daur litik).

Peranan Virus dalam kehidupan

Pada umumnya virus bersifat merugikan. Virus dapat menginfeksi tumbuhan, hewan dan manusia sehingga menimbulkan penyakit antara lain :

1) Mosaik, penyakit yang menyebabkan warna kuning pada daun tumbuhan seperti tembakau, kacang, kedelai, tomat, kentang, dan beberapa jenis labu.

2) AIDS. Disebabkan salah satu kelompok virus yang disebuat dengan retroviruses yang sering disebut dengan HIV. Seseorang yang terkena atau terinfeksi HIV AIDS sistejm kekebalan tubuhnya akan menurun drastic. Virus AiDS menyerang sel darah putih khusus yang disebut dengan T-lymphocytes.

F. METODE PEMBELAJARAN

Model/ strategi : Pembelajaran Kooperatif Pendekatan : SaintifikMetode

: Tanya jawab, pengamatan dan diskusi

G. KEGIATAN PEMBELAJARAN

KegiatanDeskripsi KegiatanAlokasi Waktu

Pendahuluan1. Salam pembuka, absensi.

2. Menayangkan video tentang virus dan menanyakan kepada siswa salah satu virus apakah yang menyerang si penderita?3. Guru menyampaikan garis besar tujuan pembelajaran. 8 menit

Intia. Mengamati

Diberikan berbagai kasus penyakit yang merebak saat ini yang disebabkan oleh virus seperti influenza, Aids, dan flue burung, siswa mengamati fenomena alam tersebut.8 menit

b. Menanya

Siswa menanya dibantu oleh gurunya tentang apa penyebab beberapa penyakit tersebut? Bagaimana karakteristik penyebab penyakitnya, cara perkembangbiakannya, dan cara penularan dan pencegahannya?

5 menit

c. Mengumpulkan Data (Eksperimen/Eksplorasi)

Mengamati karakteristik virus dari charta Mengamati proses perkembangbiakan pada organisme hidup Mendiskusikan penyebaran virus HIV 40 menit

d. Mengasosiasikan

Siwa mendiskusikan karakteristik virus, proses perkembang biakan virus, dan mendiskusikan penyebaran virus HIV dalam kelompoknya5 menit

e. Mengkomunikasikan

Siswa mempresentasikan hasil diskusi kelompoknya 7 menit

Penutup1. Guru bersama siswa menyimpulkan hasil pembelajaran hari ini.2. Guru memberikan penghargaan (misalnya pujian atau bentuk penghargaan lain yang relevan) kepada kelompok yang berkinerja baik.

3. Guru memberikan tugas membuat model virus tiga dimensi7 menit

H. ALAT PEMBELAJARAN DAN SUMBER BELAJARa. Alat :

1. Laptop 2. LCD3. Whiteboard/papan tulis4. Spidol5. Lembar Kerja Siswab. Sumber:

Buku siswa.

Guru.

Charta virus Charta perkembangbiakan virus Foto/gambar berbagai penyakit yang disebabkan oleh virus I. PENILAIAN PROSES DAN HASIL BELAJAR

1. Teknik dan Bentuk Instrumen

TeknikBentuk Instrumen

Pengamatan sikap KI 1 (KD 1.1)Lembar pengamatan sikap dan rubrik

Pengamatan sikap KI 2 (KD 2.1 - 2.2)Lembar pengamatan sikap dan rubrik

Penilaian Kinerja (4.3)Lembar penilaian kinerja dan rubrik

Tes tulis KI 3 (3.4)Uraian

2. Contoh Instrumen a. Pengamatan sikap

1) Lembar Pengamatan Sikap

No.Aspek yang dinilai321Keterangan

1.Pengamatan sikap KI 1 (KD 1.1)1. Mensyukuri adanya para ilmiah sebagai ciptaan Tuhan yang mempelajari tentang Virus.

2.Pengamatan sikap KI 2 (KD 2.1)1. Menunjukkan tanggung jawab dalam belajar mandiri maupun kelompok.2. Memiliki sikap kerjasama dalam menyelesaikan LKS tentang virus.

3.Pengamatan sikap KI 2 (KD 2.2)1. Berhati-hati membuat model tiga dimensi Virus HIV dalam kerja kelompok.

2) Rubrik Penilaian Sikap

NoKriteriaSkor

1Bersyukur Menunjukkan ekspresi mimik wajah senang, ceria, semangat dan gembira terhadap adanya para ilmiah sebagai ciptaan Tuhan yang mempelajari tentang Virus. Menunjukkan ekspresi mimik wajah senang, ceria, dan gembira tapi tidak bersemangat terhadap adanya para ilmiah sebagai ciptaan Tuhan yang mempelajari tentang Virus. Tidak menunjukkan ekspresi mimik wajah senang, ceria, semangat dan gembira terhadap adanya para ilmiah sebagai ciptaan Tuhan yang mempelajari tentang Virus.3

2

1

2Tanggung jawab

Bertanggung jawab terhadap kelompok (berperan aktif dalam kelompok hingga tugas kelompok selesai).

Hanya beberapa saat saja ikut berperan dalam kerja kelompok

Tidak bertanggung jawab terhadap kelompok (tidak ikut bekerja dalam kelompok.3

2

1

3.Bekerjasama

Saling interaksi antara teman kelompok dan hasilnya tuntas .

Saling interaksi antara teman kelompok namun hasilnya belum tuntas.

Kurang adanya interaksi antara teman kelompok dan juga belum tuntas.3

2

1

Jumlah skor perolehan

Acuan penilaian :

x 100

Jumlah skor maksimal b. Tes Unjuk Kerja

1) Lembar Penilaian Unjuk KerjaNoLangkah-langkah kegiatanSkor

0123

1

23Membaca dan memahami prosedur kerja:Menyiapkan alat dan bahan untuk membuat model virus tiga dimensi.

Membuat model virus tiga dimensi.

2) Rubrik Penilaian Unjuk KerjaNoKriteriaSkor

1Membaca dan memahami prosedur kerja: Tidak membaca dan tidak memahami

Membaca tetapi tidak memahami

Membaca dan memahami tetapi kurang tepat

Membaca dan memahami dengan benar0

1

2

3

2Menyiapkan alat dan bahan :

Tidak menyiapkan alat dan bahan

Menyiapkan alat tetapi tidak menyiapkan bahan

Menyiapkan alat dan bahan tetapi tidak lengkap

Menyiapkan alat dan bahan dengan lengkap0

1

2

3

3Membuat model virus tiga dimensi.

Tidak membuat model virus secara tidak lengkap dengan bagian-bagiannya, tidak diberi warna dan tidak rapi. Tidak membuat model virus secara tidak lengkap dengan bagian-bagiannya, diberi warna dan rapi. Membuat model virus secara lengkap dengan bagian-bagiannya, rapi namun tidak diberi warna. Membuat model virus secara lengkap dengan bagian-bagiannya, diberi warna dan rapi.0

1

2

3

Jumlah skor perolehan

Acuan penilaian :

x 100

Jumlah skor maksimal LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK

KD 3.3-1VIRUS

KELOMPOK

:

NAMA ANGGOTA : 1.

A. TUJUAN

1. Siswa dapat menjelaskan cirri dan karakteristik virus 2. Siswa dapat menjelaskan struktur virus 3. Siswa dapat menjelaskan cara reproduksi virus4. Siswa dapat menjelaskan penyebab penyakit influensa, aids, dan flu burung 5. Menjelaskan dampak virus dalam kehidupan sehari hari, diantaranya adalah penyebab penyakit

VIRUSVirus adalah parasit berukuran mikroskopik yang menginfeksi sel organisme biologis. Istilah virus biasanya merujuk pada partikel-partikel yang menginfeksi sel-sel eukariota (organisme multisel dan banyak jenis organisme sel tunggal), sementara istilah bakteriofag atau fag digunakan untuk jenis yang menyerang jenis-jenis sel prokariota (bakteri dan organisme lain yang tidak berinti sel).

Menurut para ahli biologi, virus merupakan peralihan antara mahluk hidup dan benda mati.Dikatakan peralihan karena virus mempunyai sebagian ciri-ciri mahluk hidup, yaitu dapat berkembangbiak, tetapi juga memiliki ciri benda tak hidup, yaitu dapat di kristalkan.

Salah satu ciri virus adalah organisme parasit obligat, yaitu hanya dapat berkembangbiak dalam sel hidup.Akan tetapi, berbeda dengan organisme parasit, virus hanya memerlukan asam nukleat untuk bereproduksi dan tidak melakukan aktivitas metabolisme didalam tubuhnya. Tubuh virus bukan merupakan sel (aseluler), tidak memiliki intisel, sitoplasma, dan membran sel, tetapi hanya memiliki kapsid sebagaipelindung luar. Virus berupa partikel (molekul) disebut virion.Tubuh virus yang berupa kristal atau partikel ini lebih menunjukkanciri mineral daripada ciri kehidupan. Oleh karena itu ada anggapanbahwa virus bukan makhluk hidup. Struktur tubuh virus yang kita gunakan sebagai contoh dalampembahasan ini adalah struktur tubuh Bakteriofag (virus T)

Replikasi virus Ada dua cara, yaitu fase litik dan fase lisogenetik. a. Daur litik, virus akan menghancurkan sel hospes setelah berhasil melakukan replikasi. Adapun tahapanya sebagai berikut:

1) Fase adsorbs, yaitu Fase adsorbsi ditandai dengan melekatnya ekor virus pada dinding sel bakteri.

2) Fase injeksi, yaitu Setelah terbentuk lubang, kapsid virus berkontraksi untuk memompa asam nukleatnya (DNA dan RNA) masuk kedalam sel.

3) Fase sintesis, yaitu pembentukan bagian-bagian virus baru.

4) Fase perakitan, bagian-bagian tubuh virus yang telah terbentuk selanjutnya dirakit menjadi virus-virus baru (virion).

5) Fase litik, yaitu Ketika perakitan virus selesai, virus telah memproduksi enzim lisozim lagi, yakni enzim penghancur yang akan menghancurkan dinding sel bakteri.

b. Daur lisogenik, virus tidak menghancurkan sel bakteri.

1. Fase adsorbsi2. Fase injeksi

3. Fase penggabungan, asam nukleat virus bergabung dengan asam nukleat bakteri. Gabungan asam nukleat ini disebut dengan profage

4. Fase pembelahan, pada saat bakteri membelah diri, profage ikut membelah sehingga menghasilkan bakteri-bakteri yang mengandung profage

5. Fase sintesis, asam nukleat virus secara alami akan memisahkan diri dari asam nukleat bakteri untuk memasuki daur litik. Selanjutnya asam nukleat virus akan membentuk partikel-partikel virus baru.

6. Fase perakitan, penyusunan partikel-partikel virus menjadin virus-virus baru

7. Fase lisis, lisisnya sel bakteri dengan mengeluarkan virus-virus baru Penyakit pada manusia yang disebabkan oleh virus1. AIDS Aids disebabkan oleh salah satu kelompok virus yang disebuat dengan retroviruses yang sering disebut dengan HIV. Seseorang yang terkena atau terinfeksi HIV AIDS sistejm kekebalan tubuhnya akan menurun drastic. Virus AiDS menyerang sel darah putih khusus yang disebut dengan T-lymphocytes.

Gejala-gejala penyakit HIV AIDS diantaranya adalah: demam tinggi berkepanjangan, hilangnya nafsu makan, mengalami diare yang kronis, kehilangan berat badan tubuh hingga 10% di bawah normal, pembengkakan kelenjar getah bening diseluruh tubuh (dibawah telinga, leher, ketiak, dan lipatan paha), sulit berkonsentrasi, terjadi serangan virus cacar air dan cacar api, Kulit kering dengan bercak-bercak.

Penularan HIV AIDS adalah dengan cara hubungan seks kalmin, hubungan seks oral, hubungan seks melalui anus, transfusi darah, penggunaan jarum bersama (akupuntur, jarum tattoo, harum tindik), antara ibu dan bayi selama masa hamil, kelahiran dan masa menyusui. Cara mencegah HIV AIDS adalah dengan jangan melakukan hubungan seksual diluar nikah, jangan berganti-ganti pasangan seksual, Gunakan kondom untuk kelompok perilaku resiko tinggi, seorang ibu yang didiagnosa positif HIV sebaiknya jangan hamil, penggunaan jarum suntik sebaiknya sekali pakai, jauhi narkoba.

2. Flu burung Flu burung adalah penyakit menular di kalangan hewan (unggas dan babi) yang disebabkan oleh virus influenzatipe A (H5N1). Namun virus ini juga dapat menyerang manusia. Virus ini sangat mematikan pada manusia dan angka kematiannya sangat tingga yaitu lebih dari 75 persen.

Flu burung bisa menular dari unggas ke unggas dan dari unggas ke manusia melalui air lieur, lendir dan kotoran unggas yang sakit. Melalui udara yang tercemar oleh virus H5N1 yang berasal dari kotoran unggas yang sakit. Gejala Indikasi Virus Flu Burung Pada Manusia diantaranya adalah demam tinggi (lebih dari 38 derajat C), Sakit tenggorokan, sakit kepala, nyeri tulang, batuk pilek Dalam waktu singkat dapat makin menghebatkan disertai sesak nafas.

Flu burung dapat dicegah dengan cara , tidak menyentuh unggas yang sakit atau mati, cuci tangan dan juga peralatan masak anda dengan menggunakan sabun, sebelum makan atau memasak. masak ayam dan telur ayam sampai matang, Bagi yang berisiko tinggi terkena Virus Flu Burung ( pemotong / penjual / pembeli unggas , pemelihara unggas , petugas laboratorium / tenaga medis yang menangani pasien flu burung, pekerja peternakan, dsb) agar selalu menggunakan pakaian pelindung termasuk masker, jas laboratorium, sarung tangan serta kaca mata (googles) pada saat bekerja. Setelah selesai lepas semua pelindung kemudian cuci tangan dengan sabun / desinfektan dan air. cucilah tangan dengan air dan sabun tiap kali sesudah bersentuhan dengan unggas.

Buang dan timbunlah dengan tanah, kotoran unggas yang ada disekitar rumah. Jangan memegang unggas yang mati mendadak tanpa sarung tangan , penutup hidung/mulut, sepatu/penutup kaki dan segera kubur unggas tersebut. Cuci daging dan telur unggas sebelum dimasak atau disimpan di kulkasMasaklah daging dan telur unggas sampai matang sebelum dimakan.

3. Influenza Influenza adalah penyakit infeksi saluran pernafasan yang disebabkan oleh virus influenza yang mudah menular. Virus influenza berasal dari famili Orthomyxoviridae.Penularan virus dapat terjadi melalui udara pada saat orang berbicara, batuk dan bersin. Influenza merupakan penyakit yang umum terjangkit di kalangan masyarakat. Penyakit ini sering di identikan dengan flu biasa yang terkenal sebagai penyakit murah meriah. Padahal penyakit influenza dan flu biasa memiliki tingkat bahaya yang berbeda. Influenza dapat menjadi wabah yang menyebar dari satu kota ke kota lain bahkan dari satu negara ke negara lain.

Untuk mendapatkan pengobatan penyakit influenza, sebaiknya anda mengetahui terlebih dahulu apa saja gejala-gejala utama penyakit influenza. Tanda dan gejala utama penyakit influenza antara lain adalah:

Deman dengan suhu badan antara 38-40oC

Tubuh mengigil dan kedinginan

Sakit kepala, sakit otot dan rasa ngilu pada sendi

Sesak nafas dan nyeri dada

Lemah, lelah dan hilang nafsu makan

Hidung berair dan sakit tenggorokan

Batuk kering dan susah tidur

B. PERTANYAAN

1. Dari bacaan di atas, sebutkan cirri-ciri virus!

2. Perhatikan gambar virus dibawah berikut ini:

Sebutkan bagian-bagian tubuh virus diatas beserta fungsinya!

3. Lengkapilah skema replikasi virus berikut ini!

4. Jelaskan penyebab penyakit influenza, flu burung, dan AIDS5. Jelaskan dampak virus dalam kehidupan sehari-hari!

Jawaban LKPD

Kunci Jawaban LKPD 3.3-1

1. Cirri-ciri virus: a. Berukuran ultramikroskopisb. Maklhuk aseluler c. Hanya memiliki satu asam nukleat, DNA/RNA sajad. Parasit obligat e. Hanya dapat memperbanyak diri di dalam sel hidup f. Dapat dikristalkan

a. Bagian-bagian virus:

1. Kapsid, fungsi pelindung materi genetik

2. Materi genetik/asam nukleat, fungsi informasi genetik pada saat replikasi

3. Selubung ekor, fungsi pelindung

4. Serabut ekor, fungsi alat reseptor untuk menginjeksi sel inang

5. Leher

6. Lempeng dasar, fungsi

2. Aids disebabkan oleh salah satu kelompok virus yang disebuat dengan retroviruses yang sering disebut dengan HIV. Seseorang yang terkena atau terinfeksi HIV AIDS sistejm kekebalan tubuhnya akan menurun drastic. Virus AiDS menyerang sel darah putih khusus yang disebut dengan T-lymphocytes. Flu burung adalah penyakit menular di kalangan hewan (unggas dan babi) yang disebabkan oleh virus influenzatipe A (H5N1). Namun virus ini juga dapat menyerang manusia. Virus ini sangat mematikan pada manusiaInfluenza adalah penyakit infeksi saluran pernafasan yang disebabkan oleh virus influenza yang mudah menular. Virus influenza berasal dari famili Orthomyxoviridae3. Virus dapat menyebabkan penyakit pada tumbuhan, hewan, maupun manusia. Contohnya virus TMV menyerang tanaman tembakau, NCD menyerang unggas, Aids menyerang manusia.

Tetapi adapula peranan virus yang menguntungkan bagi manusia diantaranya adalah untuk memproduksi interferon, virus dapat juga digunakan untuk pembuatan vaksinTes tulis

NOSOALKUNCI JAWABANSKOR

1Jelaskan cirri-ciri virus yang kamu ketahui1. Cirri-ciri virus: a. Berukuran ultramikroskopisb. Maklhuk aseluler c. Hanya memiliki satu asam nukleat, DNA/RNA sajad. Parasit obligat e. Hanya dapat memperbanyak diri di dalam sel hidup f. Dapat dikristalkan

5

2Buatlah gambar virus, dan sebutkan bagian-bagiannya5

3Jelaskan perbedaan siklus litik dengan siklus lisogenik5

4Bagaimana cara kita agar terhindar dari penyakit AIDS1. Tidak melakukan hubungan seksual diluar nikah,

2. Tidak berganti-ganti pasangan seksual,

3. menggunakan kondom untuk kelompok perilaku resiko tinggi

4. menggunakan jarum suntik sekali pakai

5. Tidak mengkonsumsi narkoba.

5

5Sebutkan virus yang menyerang hewan dan tumbuhan, masing-masing 2Virus yang menyerang tumbuhan

2. TMV, menyerang daun tembakau3. BMV , menyerang buncis 4. CMV, menyerang mentimunVirus yang menyerang hewan

1. NCD, menyerang unggas2. FMD, menyerang kuku dan mulut hewan memamah biak3. RSV, menyebabkan tumorpada ayam5

SKOR TOTAL25

Nilai = x 100Mengetahui,

Kuripan,Kepala SMA Negeri 1 Kuripan

Guru Mata Pelajaran,

Drs. FATCHURRACHMAN

NANIK NURLAELA, S. PdNIP. 19641217199802 1 001

NIP. 198504132009 03 2 002