ringkasan isi buku

3

Click here to load reader

Upload: muhamad-irvan

Post on 02-Jul-2015

107 views

Category:

Documents


1 download

TRANSCRIPT

Page 1: RINGKASAN ISI BUKU

RINGKASAN ISI BUKUOleh :Muhamad Irvan XI IA 1

1. Identitas Buku

Judul Buku : Pengetahuan Dasar Ilmu Komputer

Penulis : Drs. Daryanto

Penerbit :CV. Yrama Widya

Jumlah Halaman : 255 halaman

Jumlah Bab : 15 bab

2. Pokok Pikiran

a. Pokok Pikiran bab 1 : Menjelaskan perangkat-perangkat pada komputer secara umum

b. Pokok Pikiran bab 2 : Menjelaskan tentang generasi-generasi prosesor

c. Pokok Pikiran bab 3 : Menjelaskan tentang Generasi Hardware lainnya

d. Pokok Pikiran bab 4 : Menjelaskan tentang penghubung komponen-komponen komputer

e. Pokok Pikiran bab 5 : Menjelaskan tentang Sistem Memory Internal

f. Pokok Pikiran bab 6 : Menjelaskan tentang jenis Sistem memory eksternal

g. Pokok Pikiran bab 7 : Menjelaskan tentang Hardisk dan komponennya

h. Pokok Pikiran bab 8 : Menjelaskan Cara Merakit PC

i. Pokok Pikiran bab 9 : Menjelaskan tentang proses penghubungan komputer ke internet

j. Pokok Pikiran bab 10 : Pengenalan tentang Local Acces Network (Lan)

k. Pokok Pikiran bab 11 : Penjelasan Media penghubung jaringan internet

l. Pokok Pikiran bab 12 : Menjelaskan tentang Sistem operasi pada jaringan

m. Pokok Pikiran bab 13 : Menjelaskan tentang sistem tata urut di Internet

n. Pokok Pikiran bab 14 : Menjelaskan tentang Internet protocol (IP) address

o. Pokok Pikiran bab 15 : Menjelaskan Sistem penamaan (DNS) DI Internet

3. Ringkasan Isi Buku

Komputer terbagi menjadi 3 bagian yaitu Input, Output dan I/O port . Komputer terbagi ke dalam 4 macam yakni komputer besar, komputer, terminal kerja dan komputer pribadi (PC).

Secara umum generasi prosessor terbagi 3 yaitu prosesor 8 bit, prosesor 16 bit, dan prosesor 32 bit. Yang dikelompokkan berdasarkan bus yang terdapat pada prosesor

Selain Prosesor, terdapat perangkat lain yaitu Mother board yang terdiri dari beberapa komponen, power supply, keyboard, mouse, dan kartu tambahan

Page 2: RINGKASAN ISI BUKU

Sistem penghubung antar komponen di suatu komputer disebut Bus Sistem, Bus sistem disebut bus pusat yang berhubungan dengan I/O bus.

Memori adalah tempat penyimpanan data dan program. Memori internal adalah memori yang terpasang langsung pada motherboard

Memori eksternal pada dasarnya fungsinya sama dengan memori internal. Tetapi, memory eksternal menyimpan data dalam media fisik seperti kaset dan disk.

Hardisk adalah suatu perangkat dari komputer yang berfungsi sebagai media penyimpanan data ( Storage Harddisk ) . Hardisk termasuk dalam kelompok memori eksternal.

Merakit PC adalah kegiatan membangun suatu komputer. Sedangkan, meng-upgrade PC adalah suatu kegiatan yang bertujuan untuk meningkatkan kinerja komputer.

Ada berbagai metode koneksi ke jaringan internet. Contohnya, Dial up, wave LAN, Satellite, Cabel Modem, wireless, Radio paket, ADSL, dan masih banyak lagi.

Local Acces Network adalah jaringan penghubung antar komputer dalam jumlah komputer yang sedikit, sehingga dapat berkomunikasi satu sama lain. Biasanya, digunakan oleh perusahaan.

Banyak macam media jaringan koneksi internet. Antara lain, Kabel Twisted, kabel koaksial, kabel fiber optic, wireless ( nirkabel ).

Terdapat banyak Sistem Operasi jaringan. Syarat-sayarat suatu Sistem operasi dapat digunakan dalam jaringan antara lain , stabil, aman, multi user, multi tasking, mudah digunakan.

Internet Protocol atau IP address adalah sistem numerik yang menunjukkan jaringan komputer di internet. Sistem IP terus berkembang sampai saat sekarang ini.

Ip address terdiri dari bilangan biner 32 bit yang dipisahkan tanda titik setiap 8 bitnya. 8 bit ini disebut octet

DNS adalah sebuah aplikasi yang menukarkan nama komputer ke alamat IP dan sebaliknya. Software yang digunakan adalah BINP.

4. Komentar atas Isi buku

Buku ini sangat baik dan menarik untuk dibaca oleh siapa saja yang ingin tahu lebih jelas tentang dunia teknolog komputer dan jaringan, terlebih lagi bagi orang yang baru belajar tentang dunia komputer