rencana pelaksanaan pembelajaran bangun ruang sisi lengkung kelas ix

14
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP) Satuan Pendidikan : SMP Negeri 9 Palembang Mata Pelajaran : Matematika Wajib Kelas / Semester : IX / 1 (Ganjil) Materi Pokok : Bangun Ruang Sisi Lengkung (Luas Selimut dan Volume). Alokasi Waktu : 2 jam pelajaran /2 x 45 menit (3 kali pertemuan) A. Kompetensi Inti KI 1 : Menghargai dan menghayati ajaran agama yang dianutnya. KI 2 : Menghargai dan menghayati perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, peduli (toleransi, gotong royong), santun, percaya diri, dalam berinteraksi secara efektif dengan lingkungan sosial dan alam dalam jangkauan pergaulan dan keberadaannya. KI 3 : Memahami dan menerapkan pengetahuan (faktual,

Upload: elisa-sari

Post on 09-Jan-2017

2.906 views

Category:

Education


12 download

TRANSCRIPT

Page 1: Rencana pelaksanaan pembelajaran bangun ruang sisi lengkung kelas IX

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

(RPP)

Satuan Pendidikan : SMP Negeri 9 Palembang

Mata Pelajaran : Matematika Wajib

Kelas / Semester : IX / 1 (Ganjil)

Materi Pokok : Bangun Ruang Sisi Lengkung

(Luas Selimut dan Volume).

Alokasi Waktu : 2 jam pelajaran /2 x 45 menit

(3 kali pertemuan)

A. Kompetensi Inti

KI 1 : Menghargai dan menghayati ajaran agama yang dianutnya.

KI 2 : Menghargai dan menghayati perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, peduli

(toleransi, gotong royong), santun, percaya diri, dalam berinteraksi secara efektif

dengan lingkungan sosial dan alam dalam jangkauan pergaulan dan

keberadaannya.

KI 3 : Memahami dan menerapkan pengetahuan (faktual, konseptual, dan prosedural)

berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya

terkait fenomena dan kejadian tampak mata.

KI 4 : Mengolah, menyaji, dan menalar dalam ranah konkret (menggunakan, mengurai,

merangkai, memodifikasi, dan membuat) dan ranah abstrak (menulis, membaca,

menghitung, menggambar, dan mengarang) sesuai dengan yang dipelajari di

sekolah dan sumber lain yang sama dalam sudut pandang/teori.

Page 2: Rencana pelaksanaan pembelajaran bangun ruang sisi lengkung kelas IX

B. Kompetensi Dasar

1.1 : Menghargai dan menghayati ajaran agama yang dianutnya

2.1 : Menunjukkan sikap logis, kritis, analitik dan kreatif, konsisten dan teliti,

bertanggung jawab, responsif, dan tidak mudah menyerah dalam

memecahkan masalah sehari-hari, yang merupakan pencerminan sikap positif

dalam bermatematika

2.2 : Memiliki rasa ingin tahu, percaya diri dan ketertarikan pada matematika serta

memiliki rasa percaya pada daya dan kegunaan matematika, yang terbentuk

melalui pengalaman belajar

3.7 : Menentukan luas selimut dan volume tabung, kerucut dan bola.

C. Indikator Pencapaian Kompetensi

1. Mengidentifikasi luas selimut tabung, kerucut dan bola.

2. Mengidentifikasi volume tabung, kerucut dan bola.

1. Logis dalam menentukan luas selimut dan volume tabung, kerucut dan

bola.

2. Analitik dan kreatif dalam menyelesaikan masalah sehari-hari yang

berkaitan dengan luas selimut dan volume tabung, kerucut dan bola.

3. Konsisten dan teliti dalam memecahkan masalah yang berkaitan dengan

luas selimut dan volume tabung, kerucut dan bola.

4. Memiliki rasa ingin tahu dalam menemukan luas selimut dan volume

tabung, kerucut dan bola.

Page 3: Rencana pelaksanaan pembelajaran bangun ruang sisi lengkung kelas IX

D. Tujuan Pembelajaran

Dengan pendekatan scientific melalui model pembelajaran Problem Based Learning,

siswa dapat;

E. Materi Pembelajaran :

1. Luas Selimut Bangun Ruang Sisi Lengkung

2. Volume Bangun Ruang Sisi Lengkung

(Terlampir)

F. Model dan Metode Pembelajaran

Pendekatan Pembelajaran : Pendekatan Scientific

Model pembelajaran : Project Based Learning

Metode Pembelajaran : Ceramah dan diskusi kelompok

1. Agar siswa dapat menunjukan sikap logis dalam menentukan luas selimut dan volume

tabung, kerucut dan bola.

2. Agar siswa dapat menunjukkan sikap analitik dan kreatif dalam menyelesaikan masalah

sehari-hari yang berkaitan dengan luas selimut dan volume tabung, kerucut dan bola.

3. Agar siswa konsisten dan teliti dalam memecahkan masalah yang berkaitan dengan luas

selimut dan volume tabung, kerucut dan bola.

4. Agar siswa dapat memiliki rasa ingin tahu dalam menemukan luas selimut dan volume

tabung, kerucut dan bola.

5. Agar siwa dapat mengidentifikasi luas selimut tabung, kerucut dan bola.

6. Agar siswa dapat mengidentifikasi volume tabung, kerucut dan bola.

Page 4: Rencana pelaksanaan pembelajaran bangun ruang sisi lengkung kelas IX

G. Kegiatan Pembelajaran

Alokasi Waktu : 2 x 45 menit

Pertemuan 1 (mengidentifikasi luas selimut dan volume tabung):

Kegiatan Deskripsi KegiatanAlokasi

Waktu

Pendahuluan

1. Guru memberi salam dan mengajak siswa berdoa, dilanjutkan

menanyakan kabar dan mengecek kehadiran siswa;

2. Siswa mendengarkan dan menanggapi cerita tentang manfaat

belajar luas selimut tabung dan volume tabung dalam

kehidupan sehari-hari.

3. Siswa menyimak tujuan belajar dan hasil belajar yang

diharapkan akan dicapai dalam pertemuan.

4. Siswa menyimak informasi tentang cara belajar (model dan

metode pembelajaran) yang akan ditempuh.

5. Guru mengecek kemampuan prasyarat siswa (materi prasyarat:

jaring-jaring tabung dan luas bangun datar ) dengan tanya

jawab.

5 menit

1. Mengamati

1. Masing-masing siswa telah dikempokkan ke dalam

kelompoknya masing-masing.

2. Masing-masing kelompok telah diberikan bangun ruang sisi

lengkung (tabung) dari kertas karton, serta 12 koin yang

memiliki ketebalan 1 cm3.

3. Siswa diberikan lembar kerja siswa yang berisikan petunjuk-

petunjuk dalam melakukan percobaan dan soal-soal mengenai

percobaan tersbut.

4. Siswa mengamati secara langsung alat-alat dan LKS yang telah

dibagikan.

35

menit

Page 5: Rencana pelaksanaan pembelajaran bangun ruang sisi lengkung kelas IX

Inti

2. Menanya

1. Guru memotivasi, mendorong kreatifitas dalam bentuk

bertanya kepada siswa, memberi gagasan yang menarik dan

lugas untuk didalami misal:

“Bagaimana bentuk sisi tabung? Berapa banyak sisi tabung?”

“Apa hubungannya jaring-jaring tabung yang telah kalian

pelajari sebelumnya dengan luas permukaan tabung?”

“Bagaimana dengan volume tabung?”

3. Mencoba

1. Untuk mencari luas permukaan dan selimut tabung, siswa

dengan masing-masing kelompoknya diarahkan untuk mencoba

menjawab pertanyaan-pertanyaan yang diberikan guru tadi

dengan memotong bangun tabung tersebut menjadi berupa

jaring-jaring kemudian mereka mengaitkan jaring-jaring

tersebut dengan pengetahuannya tentang luas permukaan

bangun ruang sebelumnya.

2. Untuk mencari volume tabung, siswa dengan masing-masing

kelompoknya diarahkan untuk mencoba menjawab pertanyaan-

pertanyaan yang diberikan guru tadi dengan menyusun 12 koin

yang memiliki ketebalan 1 cm3 sehingga terbentuk menjadi

sebuah tabung.

4. Menalar

Siswa dalam setiap kelompok diminta untuk mengaitkan hasil

percobaan yang mereka dapatkan tadi dengan menjawab soal-soal

yang ada di lembar kerja siswa. Kemudian dengan menggunakan

penalarannya, siswa diarahkan untuk membuat kesimpulan tentang

luas selimut tabung dan volume tabung.

5. Mengkomunikasikan

Dengan tanya jawab, siswa diarahkan untuk mempresentasikan

Page 6: Rencana pelaksanaan pembelajaran bangun ruang sisi lengkung kelas IX

hasil jawabannya di hadapan teman-temannya yang lain

Catatan :

Selama pembelajaran berlangsung, guru mengamati sikap siswa

dalam pembelajaran yang meliputi sikap : logis, analitik dan

kreatif, konsisten dan teliti, serta rasa ingin tahu.

Penutup

1. Guru memberikan PR berupa soal-soal kepada siswa tentang

materi yang mereka pelajari tadi (luas selimut dan volume

tabung).

2. Siswa diberikan tugas untuk membuat resume tentang konsep

luas selimut dan volume kerucut untuk pertemuan selanjutnya.

5 menit

Pertemuan 2 (mengidentifikasi luas selimut dan volume kerucut):

Kegiatan Deskripsi KegiatanAlokasi

Waktu

Pendahuluan

1. Guru memberi salam dan mengajak siswa berdoa, dilanjutkan

menanyakan kabar dan mengecek kehadiran siswa

2. Siswa mendengarkan dan menanggapi cerita tentang manfaat

belajar luas selimut dan volume kerucut dalam kehidupan

sehari-hari

3. Siswa menyimak tujuan belajar dan hasil belajar yang

diharapkan akan dicapai dalam pertemuan

4. Siswa menyimak informasi tentang cara belajar (model dan

metode pembelajaran) yang akan ditempuh

5. Guru mengecek kemampuan prasyarat siswa (materi prasyarat:

jaring-jaring kerucut dan luas bangun datar) dengan tanya

jawab.

5 menit

1. Mengamati

1. Siswa dikelompokkan sesuai dengan kelompok yang sama

pada pertemuan sebelumnya.

35

menit

Page 7: Rencana pelaksanaan pembelajaran bangun ruang sisi lengkung kelas IX

Inti

2. Guru memberikan perlengkapan untuk proyek materi ini yakni;

a. Lembar kerja siswa yang berisika petunjuk-petunjuk dalam

melakukan percobaan dan soal-soal mengenai percobaan

tersbut.

b. Bangun ruang kerucut dari karton.

c. 3 kerucut dan 1 tabung dengan masing-masing bangun

ruang tersebut berdiameter yang sama. (masing-masing

kelompok mendapatkan 3 kerucut dan 1 tabung).

3. Siswa mengamati benda-benda dan lembar kerja siswa yang

diberikan guru.

2. Menanya

1. Siswa bertanya apabila ada sesuatu hal yang tidak ia mengerti

pada lembar kerja siswa.

2. Guru memotivasi, mendorong kreatifitas dalam bentuk

bertanya kepada siswa, memberi gagasan yang menarik dan

lugas untuk didalami misal:

“Bagaimana bentuk sisi kerucut? Berapa banyak sisi kerucut?”

“Apa hubungannya jaring-jaring kerucut yang telah kalian

pelajari sebelumnya dengan luas permukaan kerucut?”

“Bagaimana dengan volume kerucut?”

3. Mencoba

1. Siswa dalam setiap kelompoknya mencoba melakukan

percobaan berdasarkan petunjuk-petunjuk yang ada di lembar

kerja siswa.

2. Untuk mencari luas permukaan dan selimut kerucut, siswa

dengan masing-masing kelompoknya diarahkan untuk

mencoba menjawab pertanyaan-pertanyaan yang diberikan

guru tadi dengan memotong bangun kerucut tersebut menjadi

berupa jaring-jaring kemudian mereka mengaitkan jaring-

jaring tersebut dengan pengetahuannya tentang luas permukaan

bangun ruang sebelumnya.

Page 8: Rencana pelaksanaan pembelajaran bangun ruang sisi lengkung kelas IX

3. Untuk mencari volume tabung, siswa dengan masing-masing

kelompoknya diarahkan untuk mencoba menjawab pertanyaan-

pertanyaan yang diberikan guru tadi dengan mengisi air pada

ketiga kerucut tersebut dan menuangkannya pada satu tabung.

4. Menalar

1. Siswa diminta untuk menjawab soal-soal yang ada di lembar

kerja siswa dengan menggunakan pengetahuan yang mereka

daptkan pada percobaan tersebut.

5. Mengkomunikasikan

1. Dengan tanya jawab, siswa diarahkan untuk mempresentasikan

hasil jawabannya di hadapan teman-temannya yang lain.

Catatan :

Selama pembelajaran berlangsung, guru mengamati sikap siswa

dalam pembelajaran yang meliputi sikap : logis, analitik dan

kreatif, konsisten dan teliti, serta rasa ingin tahu.

Penutup

1. Guru memberikan PR berupa soal-soal kepada siswa tentang

materi yang mereka pelajari tadi (luas selimut dan volume

kerucut).

2. Siswa diberikan tugas untuk membuat resume tentang konsep

luas selimut dan volume bola untuk pertemuan selanjutnya.

5 menit

Pertemuan 3 (luas selimut dan volume bola):

Kegiatan Deskripsi KegiatanAlokasi

Waktu

Pendahuluan

1. Guru memberi salam dan mengajak siswa berdoa, dilanjutkan

menanyakan kabar dan mengecek kehadiran siswa;

2. Siswa mendengarkan dan menanggapi cerita tentang manfaat

belajar luas selimut dan volume bola dalam kehidupan sehari-

hari;

5 menit

Page 9: Rencana pelaksanaan pembelajaran bangun ruang sisi lengkung kelas IX

3. Siswa menyimak tujuan belajar dan hasil belajar yang

diharapkan akan dicapai dalam pertemuan;

4. Siswa menyimak informasi tentang cara belajar (model dan

metode pembelajaran) yang akan ditempuh

5. Guru mengecek kemampuan prasyarat siswa (materi prasyarat:

luas lingkaran) dengan tanya jawab .

Inti

Mengamati

1. Siswa dikelompokkan sesuai dengan kelompok yang

sebelumnya.

2. Siswa diberikan lembar kerja siswa dan siswa megamati

petunjuk-petunjuk pada soal lembar kerja siswa untuk

melakukan project pada pertemuan ini.

Menanya

1. Siswa bertanya apabila ada sesuatu hal yang tidak ia mengerti

pada lembar kerja siswa.

Mencoba

1. Siswa dalam setiap kelompoknya mencoba melakukan

percobaan berdasarkan petunjuk-petunjuk yang ada di lembar

kerja siswa.

Menalar

1. Siswa diminta untuk menjawab soal-soal yang ada di lembar

kerja siswa dengan menggunakan pengetahuan yang mereka

daptkan pada percobaan tersebut.

Mengkomunikasikan

1. Dengan tanya jawab, siswa diarahkan untuk mempresentasikan

hasil jawabannya di hadapan teman-temannya yang lain.

Catatan :

Selama pembelajaran berlangsung, guru mengamati sikap

siswa dalam pembelajaran yang meliputi sikap : disiplin,

rasa percaya diri, berperilaku jujur, tangguh menghadapi

35

menit

Page 10: Rencana pelaksanaan pembelajaran bangun ruang sisi lengkung kelas IX

masalah tanggungjawab, rasa ingin tahu, peduli lingkungan

Penutup

Guru memberikan PR berupa soal-soal kepada siswa

tentang materi yang mereka pelajari tadi ( Luas selimut dan

volume bola)

5 menit

H. Alat/Media/Sumber Pembelajaran

1. Alat/Media pembelajaran :

a. Penggaris, spidol, papan tulis

b. Laptop dan infocus

c. Lembar kerja siswa.

2. Sumber Pembelajaran :

Bahan Ajar (Kurikulum 2013)