eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/metode penelitian.pdf · metode penelitian ii lembar...

219
Metode Penelitian i MODUL METODE PENELITIAN Disusun Oleh Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd Candra Abdillah, S.Pd., M.Pd PENDIDIKAN EKONOMI FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN UNIVERSITAS PAMULANG 2019

Upload: others

Post on 13-Dec-2020

64 views

Category:

Documents


1 download

TRANSCRIPT

Page 1: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian i

MODUL

METODE PENELITIAN

Disusun Oleh

Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Candra Abdillah, S.Pd., M.Pd

PENDIDIKAN EKONOMI

FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN

UNIVERSITAS PAMULANG

2019

Page 2: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian ii

LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN

METODE PENELITIAN

Penulis:

Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Candra Abdillah, S.Pd., M.Pd.

ISBN:

Editor:

Saiful Anwar, S.Pd., S.E.,M.Pd

Penyunting:

Putut Said Permana, S.Pd., M.Pd

Desain Sampul:

Penerbit:

UNPAM PRESS

Redaksi:

Jl. Surya Kencana No. 1

Pamulang – Tangerang Selatan

Telp. 021 7412566

Fax. 021 74709855

Email : [email protected]

Cetakan pertama, Maret 2019

Hak cipta dilindungi undang-undang

Dilarang memperbanyak karya tulis ini dalam bentuk dan cara apapun tanpa ijin penerbit

Page 3: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian iii

PRAKATA

Segala puji dan syukur kehadirat Allah SWT yang telah melimpahkan rahmatNya

dan karuniaNya sehingga penulis dapat menyelesaikan buku ajaryang berjudul Modul

Metode Penelitian. Buku ini disusun dengan tujuan untuk meningkatkan

pemahamanmahasiswa tentang penelitian.

Struktur buku ini terdiri dari tujuan pembelajaran, uraian materi, dan latihan soal.

Tujuan pembelajaran digunakan untuk mengetahui arah atau tujuan mempelajari materi

tertentu. Uraian materi digunakan untuk pemberian informasi/ pengetahuan kepada

mahasiswa. Urain materi tersebut meliputi paradigma penelitian, rumusan masalah,

tujuan penelitian, pendekatan dan metodologi penelitian, populasi sampel, konsep

pengujian hipotesis, instrumen pengumpul data, uji validitas instrumen, uji reliabillitas

instrumen, analisis data, dan pedoman rancangan penelitian. Adapun bagian latihan

digunakan untuk menguji kemampuan mahasiswa terhadap materi yang telah diperoleh.

Penulis sadar bahwa dalam buku ini masih terdapat kekurangan, baik isi maupun

tulisan. Oleh karena itu, kritik dan saran yang bersifat membangun dari semua pihak

sangat penulis harapkan. Semoga hasil penulisan buku ini bermanfaat dan dapat

memberikan kontribusi bagi pengembangan ilmu pengetahuan.

Tangerang Selatan, 4 Maret 2019

Ketua Tim Penulis

Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

NIDN. 0414059101

Page 4: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian iv

DAFTAR ISI

COVER DALAM ........................................................................................................... i

LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN ..................................................................... ii

PRAKATA .................................................................................................................... iii

DAFTAR ISI ................................................................................................................. iv

BAB 1: PARADIGMA PENELITIAN .......................................................................... 1

A. TUJUAN PEMBELAJARAN ..................................................................................... 1

B. URAIAN MATERI ...................................................................................................... 1

C. LATIHAN ..................................................................................................................... 9

D. DAFTAR PUSTAKA .................................................................................................. 9

BAB 2: PENDEKATAN, METODOLOGI, DAN METODE PENELITIAN .......... 10

A. TUJUAN PEMBELAJARAN .................................................................................. 10

B. URAIAN MATERI ................................................................................................... 10

C. LATIHAN .................................................................................................................. 18

D. DAFTAR PUSTAKA ............................................................................................... 18

BAB 3 : RUMUSAN MASALAH DAN TUJUAN PENELITIAN ............................ 19

A. TUJUAN PEMBELAJARAN .................................................................................. 19

B. URAIAN MATERI ................................................................................................... 19

C. LATIHAN .................................................................................................................. 25

D. DAFTAR PUSTAKA ............................................................................................... 25

BAB 4: METODOLOGI SURVEY.............................................................................. 26

A. TUJUAN PEMBELAJARAN ................................................................................... 26

B. URAIAN MATERI .................................................................................................... 26

C. LATIHAN .................................................................................................................. 33

D. DAFTAR PUSTAKA ............................................................................................... 33

BAB 5: METODOLOGI QUASI EKSPERIMEN ..................................................... 34

A. TUJUAN PEMBELAJARAN .................................................................................. 34

B. URAIAN MATERI ................................................................................................... 34

C. LATIHAN .................................................................................................................. 46

D. DAFTAR PUSTAKA ............................................................................................... 46

Page 5: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian v

BAB 6: METODOLOGI ASOSIASI ........................................................................... 47

A. TUJUAN PEMBELAJARAN .................................................................................. 47

B. URAIAN MATERI ................................................................................................... 47

C. LATIHAN .................................................................................................................. 52

D. DAFTAR PUSTAKA ............................................................................................... 52

BAB 7: PENDEKATAN KUALITATIF ..................................................................... 53

A. TUJUAN PEMBELAJARAN .................................................................................. 53

B. URAIAN MATERI ................................................................................................... 53

C. LATIHAN ................................................................................................................... 59

D. DAFTAR PUSTAKA ............................................................................................... 59

BAB 8: METODOLOGI PTK ...................................................................................... 60

A. TUJUAN PEMBELAJARAN .................................................................................. 60

B. URAIAN MATERI ................................................................................................... 60

C. LATIHAN .................................................................................................................. 68

D. DAFTAR PUSTAKA ............................................................................................... 68

BAB 9: METODOLOGI RESEARCHAND DEVELOPMENT ................................. 69

A. TUJUAN PEMBELAJARAN .................................................................................. 69

B. URAIAN MATERI ................................................................................................... 69

C. LATIHAN .................................................................................................................. 82

D. DAFTAR PUSTAKA ............................................................................................... 83

BAB10: POPULASI DAN SAMPEL ........................................................................... 84

A. TUJUAN PEMBELAJARAN .................................................................................. 84

B. URAIAN MATERI ................................................................................................... 84

C. LATIHAN .................................................................................................................. 92

D. DAFTAR PUSTAKA ............................................................................................... 92

BAB 11: TEKNIK DAN INSTRUMEN PENGUMPUL DATA KUANTITATIF 157

A. TUJUAN PEMBELAJARAN .................................................................................. 93

B. URAIAN MATERI ................................................................................................... 93

C. LATIHAN ................................................................................................................ 103

D. DAFTAR PUSTAKA ............................................................................................. 104

Page 6: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian vi

BAB 12: TEKNIK DAN INSTRUMEN PENGUMPUL DATA KUALITATIF ... 105

A. TUJUAN PEMBELAJARAN ................................................................................ 105

B. URAIAN MATERI ................................................................................................. 105

C. LATIHAN ................................................................................................................ 115

D. DAFTAR PUSTAKA ............................................................................................. 115

BAB 13 : UJI VALIDITAS INSTRUMEN................................................................ 116

A. TUJUAN PEMBELAJARAN ................................................................................ 116

B. URAIAN MATERI ................................................................................................. 116

C. LATIHAN ................................................................................................................. 129

D. DAFTAR PUSTAKA .............................................................................................. 130

BAB 14 : UJI RELIABILITAS INSTRUMEN ......................................................... 131

A. TUJUAN PEMBELAJARAN ................................................................................ 131

B. URAIAN MATERI ................................................................................................. 131

C. LATIHAN ................................................................................................................ 149

D. DAFTAR PUSTAKA ............................................................................................. 150

BAB 15 : KONSEP DASAR PENGUJIAN HIPOTESIS......................................... 151

A. TUJUAN PEMBELAJARAN ................................................................................ 151

B. URAIAN MATERI ................................................................................................. 151

C. LATIHAN ................................................................................................................ 159

D. DAFTAR PUSTAKA ............................................................................................. 159

BAB 16 : ANALISIS DATA KUANTITATIF .......................................................... 160

A. TUJUAN PEMBELAJARAN ................................................................................ 160

B. URAIAN MATERI ................................................................................................. 160

C. LATIHAN ................................................................................................................ 170

D. DAFTAR PUSTAKA ............................................................................................. 170

BAB 17 : ANALISIS DATA KUALITATIF ............................................................. 171

A. TUJUAN PEMBELAJARAN ................................................................................ 171

B. URAIAN MATERI ................................................................................................. 171

C. LATIHAN ................................................................................................................ 176

D. DAFTAR PUSTAKA ............................................................................................. 176

Page 7: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian vii

BAB 18 : RANCANGAN PENELITIAN................................................................... 177

A. TUJUAN PEMBELAJARAN ................................................................................ 177

B. URAIAN MATERI ................................................................................................. 177

C. LATIHAN ................................................................................................................ 201

D. DAFTAR PUSTAKA ............................................................................................. 201

DAFTAR PUSTAKA .......................................................................................................... 202

Page 8: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 1

PARADIGMA PENELITIAN

TUJUAN PEMBELAJARAN :

Setelah mempelajari materi ini, mahasiswa mampu :

1. Menguraikan paradigma penelitian dengan jelas

2. Mengidentifikasi cara menentukan topik penelitian dengan tepat

3. Membuat latar belakang masalah penelitian dengan benar

URAIAN MATERI

A. PARADIGMA PENELITIAN

Menurut Raco (2010: 5) menyatakan bahwa penelitian merupakan kegiatan yang

ilmiah, terencana, terstruktur, sistematis dan memiliki tujuan tertentu baik praktis

maupun teoritis. Ilmiah artinya kegiatan penelitian berdasarkan teoi-teori yang

valid. Terencana artinya kegiatan penelitian harus direncanakan dengan

memperhatikan berbagai aspek seperti waktu, dana, aksebilitas tempat. Sistematis

artinya kegiatan penelitian memiliki langkah-langkah yang urut. Atas dasar itu

maka secara umum paradigma penelitian tergambar pada ilustrasi berikut ini

Gambar 1.1: Paradigma Penelitian

Paradigma Penelitian

Real World/ Masalah/ Fenomena

Body Knowledge/Lit

eratur/ Teori

Imajinatif/ gagasan

BAB 1

Page 9: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 2

Berdasarkan ilustrasi gambar di atas, dapat diketahui bahwa pola penelitian

beranjak dari adanya suatu masalah/ fenomena. Atas dasar tersebut muncullah suatu

gagasan untuk menggali lebih dalam melalui penelitian yang didasari oleh teori-

teori yang relevan. Ketiga komponen tersebut saling terkait menjadikan dasar

adanya suatu penelitian. Berikut ini disajikan contoh sederhana paradigma

penelitian :

1. Masalah

Berdasarkan observasi tidak terstruktur di SD Negeri Bogosari 1, Kecamatan

Guntur, Kabupaten Demak diperoleh informasi bahwa lembar kerja siswa yang

digunakan oleh guru hanya berisi soal-soal saja untuk dikerjakan oleh siswa.

Hal tersebut berdampak pada aktivitas siswa yang cenderung pasif selama

pembelajaran, sehingga pemahaman konsep siswa juga kurang baik.

Berdasarkan survey awal melalui pemberian soal yang mencerminkan

pemahaman konsep terhadap 23 siswa yang dianalisis berdasarkan pemahaman

konsep dapat diketahui bahwa rata-rata pemahaman konsep siswa terhadap

materi bangun datar hanya sebesar 51 % berkategori kurang baik.

2. Gagasan

Mempertimbangkan masalah di atas maka dibutuhkan solusi berupa bentuk

lembar kerja siswa yang tidak hanya memuat soal-soal saja, tetapi dibutuhkan

lembar kerja siswa yang dapat mengaktifkan siswa dan mengkonstruksikan

pengetahuan siswa secara mandiri sehingga pemahaman konsep terhadap

matematika menjadi lebih baik. Melalui pengembangan lembar kerja siswa

yang dikombinasikan dengan model Predict-Observe-Explaindapat dijadikan

alternatif pemecahan masalah tersebut. Hal ini dikarenakan pengembangan

lembar kerja siswa berbasis Predict-Observe-Explain akan mengadopsi

komponen-komponen yang ada di dalam model tersebut. Model Predict-

Observe-Explainmerupakan model pembelajaran yang berlandaskan teori

konstruktivistik yang dapat dilihat dari komponen penyusun model Predict-

Observe-Explain. Komponen Predict mengajak siswa untuk menduga

kemungkinan yang akan terjadi, komponen Observe mengajak siswa untuk

melakukan observasi melalui praktik atau demonstrasi, dan komponen Explain

mengajak siswa untuk menjelaskan hasil praktik atau demonstrasi dan

Page 10: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 3

mencocokkan dengan dugaan pada komponen Predict. Jadi produk

pengembangan lembar kerja siswa berbasis Predict-Observe-Explain juga

mencerminkan pembelajaran yang konstruktivistik.

3. Literatur/ Teori

a. Faktor-faktor penunjang pembelajaran salah satunya adalah penggunaan

lembar kerja siswa yang kreatif. Hal ini merujuk pendapat Mustikan

(2013:1) yang menyatakan faktor penunjang pembelajaran yaitu kreatifitas

guru dengan berbagai metode dan pendekatan mengajar, bahan ajar yang

digunakan serta aktivitas siswa sebagai sentral dari pembelajaran.

b. Rencana pengembangan lembar kerja siswa berbasis Predict-Observe-

Explain di atas juga didasari penelitian-penelitian sejenis yang relevan,

seperti Restami, dkk (2013) yang menyatakan terdapat pengaruh interaksi

antaramodel pembelajaran Predict-Observe-Explain dan gaya belajar

terhadap pemahaman konsep fisika dan sikap ilmiah. Abdillah (2017) yang

menyatakan penerapan model pembelajaran preser-X berbantuan LKS

lebih efektif untuk meningkatkan keterampilan proses sains dan

pemahaman konsep siswa SD. Fitriani (2013) yang menyatakan terdapat

pengaruh model pembelajaran POEW terhadap pemahaman konsep fisika

ditinjau dari jenis kelamin siswa

B. CARA MENENTUKAN TOPIK PENELITIAN

Seperti penjelasan pada sub bab di atas, adanya penelitian beranjak dari masalah/

fenomena, gagasan, dan literatur/ teori, maka dari itu dalam menentukan topik

penelitian harus beranjak dari suatu masalah. Berikut ini disajikan gambar ilustrasi

dalam menentukan topik penelitian.

Gambar 1.2: Menentukan Topik Penelitian

Mendaftar Masalah

Menetapkan Masalah

Mengidentifikasi Masalah

Topik Penelitian

Page 11: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 4

Berdasarkan gambar di atas, berikut ini uraian cara penentuan topik penelitian.

1. Mendaftar Masalah

Langkah pertama dalam menentukan topik penelitian adalah dengan cara

mendaftar masalah-masalah yang ditemukan. Masalah tersebut tidak hanya satu

jenis masalah melainkan berbagai jenis masalah.

2. Menetapkan Masalah

Setelah masalah-masalah didaftar, maka langkah selanjutnya adalah

menetapkan masalah. Cara ini harus disesuaikan kebutuhan, seperti kesesuaian

bidang ilmu, urgensi masalah, dampak masalah, dan sejenisnya.

3. Mengidentifikasi Masalah

Setelah masalah ditetapkan, langkah selanjutnya adalah mengidentifikasinya.

Menurut Safari (2018: 64), dalam dunia pendidikan ada beberapa komponen

yang dapat dijadikan sumber dalam mengidentifikasi masalah, diantaranya :

a. Komponen Input

Komponen input merupakan sumber yang berasal dari dalam, seperti

karaktersitik siswa, karaktersitik guru, kurikulum, dan lingkungan belajar.

b. Komponen Proses

Komponen proses merupakan sumber yang berasal dari proses

pembelajaran, seperti aktivitas belajar siswa, ketrampilan dasar mengajar

guru, dan kualitas pembelajarannya.

c. Komponen Output

Komponen output merupakan sumber yang berasal dari hasil proses

pembelajaran, seperti indeks prestasi belajar, kualitas sikap, dan

ketrampilan

4. Topik Penelitian

Langkah terakhir adalah menentukan topik penelitian. Topik ini disesuaikan

dengan masalah-masalah yang telah teridentifikasi.

Contoh Menentukan Topik Penelitian (PTK)

Guru Kelas V, SD Negeri A, melakukan refleksi pembelajaran di kelasnya dengan

langkah berikut:

1. Mendaftar Masalah

Berdasarkan studi awal, terdapat beberapa masalah berikut

Page 12: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 5

a. Prestasi belajar Matematika Kelas V di SD Negeri A tergolong rendah,

terbukti hanya 25 % siswa yang mencapai KKM sebesar 75.

b. Prestasi belajar IPS Kelas V di SD Negeri A rendah, terbukti hanya 45 %

siswa yang mencapai KKM sebesar 75.

c. Motivasi Siswa Kelas V di SD Negeri A rendah.

2. Menetapkan Masalah

Dari ketiga masalah yang sudah didaftar di atas, kemudian ditetapkan masalah

yang paling urgen, yaitu Prestasi belajar Matematika Kelas V di SD Negeri A

tergolong rendah, terbukti hanya 25 % siswa yang mencapai KKM sebesar 75.

3. Mengidentifikasi Masalah

Berdasarkan masalah yang sudah ditetapkan, kemudian diidentifikasi hal-hal

yang membuat masalah tersebut dengan memperhatikan komponen input,

proses, dan output, misalnya:

Guru Kelas V, SD Negeri Guntur 1, Demak melakukan refleksi dan

identifikasi masalah terhadap proses pembelajaran Matematika , diperoleh data

sebagai berikut:

a. Prestasi belajar rendah, terbukti hanya 25 % siswa yang mencapai KKM

sebesar 75.

b. Proses pembelajaran hanya mencatat materi dalam papan tulis – memberi

latihan soal – memberi soal.

c. Guru belum menggunakan model pembelajaran yang aktif dan inovatif

d. Siswa kurang aktif dalam pembelajaran

e. Ketrampilan siswa dalam memecahkan masalah masih kurang, terbukti dari

hasil pekerjaan siswa.

4. Topik Penelitian

Berdasarkan refleksi dan identifikasi masalah di atas dapat dipecahkan

melalui model pembelajaran Problem Based Learning. Hal tersebut

dikarenakan melalui model pembelajaran Problem Based Learning siswa dapat

secara aktif mengkonstruksikan pengetahuannya dalam memecahkan masalah,

yang berdampak pada peningkatan prestasi belajarnya.

Judul yang sesuai dengan ilustasi di atas adalah “Peningkatan Prestasi

Belajar Siswa Melalui Model pembelajaran Problem Based Learning pada

Page 13: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 6

Mata Pelajaran Matematika Kelas V, SD Negeri Guntur 1, Demak”.

C. LATAR BELAKANG MASALAH

Latar belakang masalah yang baik harus memenuhi, diantaranya: a) Landasan

Yuridis, b) Landasan Teoretis, c) Landasan Empiris (Masalah Fenomena), d)

Gagasan, e) Penelitian Terdahulu beserta noveltynya, dan f) Closing Statement.

Kesemua komponen tersebut diuraikan secara komprehensif dan harus memiliki

keterkaitan.Berikut uraian komponen-komponen tersebut:

1. Landasan Yuridis

Landasan yuridis merupakan pijakan yang bersumber dari produk-produk

hukum pemerintah, seperti Undang-Undang, Permendikbud, Permendiknas, dll.

Pada bagian ini peneliti harus menguraikan landasan yuridis yang digunakan.

2. Landasan Teoretis

Landasan teoretis merupakan pijakan yang berdasarkan teori-teori secara ilmiah

yang bersumber dari pendapat para ahli.

3. Landasan Empiris (Fenomena/Masalah)

Landasan empiris merupakan pengungkapan masalah-masalah atau fenomena-

fenomena yang ditemukan di lapangan. Masalah atau fenomena tersebut bisa

ditemukan melalui observasi lapangan, dan atau survey awal.

4. Gagasan

merupakan pengungkapan gagasan berdasarkan masalah yang ditemukan

disertai dengan alasannya.

5. Penelitian Terdahulu

Pada bagian ini peneliti harus menguraikan penelitian terdahulu untuk

memperkuat penelitiannya dan mengungkapkan keterbaruan/ novelty

penelitiannya.

6. Closing Statement

Merupakan kalimat terakhir untuk mempertegas penelitian yang dikaji. Closing

statement biasanya diuraikan melalui penjelasan judul yang akan dikaji dalam

suatu penelitian.

Page 14: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 7

Contoh Latar Belakang Masalah

Matematika merupakan ilmu dasar yang memiliki peranan penting dalam

proses kehidupan manusia. Dalam kehidupan sehari-hari kita tidak akan terlepas dari

matematika, baik dari hal yang kecil sampai pada perkembangan teknologi yang

canggih. Pentingnya matematika dalam kehidupan tersebut, maka dari itu

pembelajaran matematika harus sejak dini diajarkan kepada seorang anak, tak

terkecuali untuk siswa sekolah dasar.

Kompetensi inti dimensi pengetahuan pada siswa sekolah dasar adalah

memahami pengetahuan faktual dan konseptual dengan cara mengamati, menanya,

dan mencoba berdasarkan rasa ingin tahu tentang dirinya, mahluk ciptaan Tuhan dan

kegiatannya, dan benda-benda yang dijumpai dirumah, di sekolah, dan tempat

bermain. (Permendikbud No 67, 2013:8). Kompetensi inti tersebut juga berlaku

untuk mata pelajaran matematika. Kompetensi tersebut dapat tercapai apabila faktor-

faktor yang menunjang pembelajaran dapat terpenuhi secara maksimal. Faktor-faktor

penunjang pembelajaran salah satunya adalah penggunaan lembar kerja siswa yang

kreatif. Hal ini merujuk pendapat Mustikan (2013:1) yang menyatakan faktor

penunjang pembelajaran yaitu kreatifitas guru dengan berbagai metode dan

pendekatan mengajar, bahan ajar yang digunakan serta aktivitas siswa sebagai sentral

dari pembelajaran.

Lembar Kerja Siswa yang merupakan salah satu jenis bahan ajar dalam

pembuatannya harus diperhatikan agar dapat meningkatkan pemahaman konsep

siswa. Berdasarkan observasi tidak terstruktur di SD Negeri Bogosari 1, Kecamatan

Guntur, Kabupaten Demak diperoleh informasi bahwa lembar kerja siswa yang

digunakan oleh guru hanya berisi soal-soal saja untuk dikerjakan oleh siswa. Hal

tersebut berdampak pada aktivitas siswa yang cenderung pasif selama pembelajaran,

sehingga pemahaman konsep siswa juga kurang baik. Berdasarkan survey awal

melalui pemberian soal yang mencerminkan pemahaman konsep terhadap 23 siswa

yang dianalisis berdasarkan pemahaman konsep dapat diketahui bahwa rata-rata

pemahaman konsep siswa terhadap materi bangun datar hanya sebesar 51 %

berkategori kurang baik.

Mempertimbangkan masalah di atas maka dibutuhkan solusi berupa bentuk

lembar kerja siswa yang tidak hanya memuat soal-soal saja, tetapi dibutuhkan lembar

Page 15: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 8

kerja siswa yang dapat mengaktifkan siswa dan mengkonstruksikan pengetahuan

siswa secara mandiri sehingga pemahaman konsep terhadap matematika menjadi

lebih baik. Melalui pengembangan lembar kerja siswa yang dikombinasikan dengan

model Predict-Observe-Explaindapat dijadikan alternatif pemecahan masalah

tersebut. Hal ini dikarenakan pengembangan lembar kerja siswaberbasis Predict-

Observe-Explain akan mengadopsi komponen-komponen yang ada di dalam model

tersebut. Model Predict-Observe-Explainmerupakan model pembelajaran yang

berlandaskan teori konstruktivistik yang dapat dilihat dari komponen penyusun

model Predict-Observe-Explain. Komponen Predict mengajak siswa untuk menduga

kemungkinan yang akan terjadi, komponenObserve mengajak siswa untuk

melakukan observasi melalui praktik atau demonstrasi, dan komponenExplain

mengajak siswa untuk menjelaskan hasil praktik atau demonstrasi dan mencocokkan

dengan dugaan pada komponen Predict. Jadi produk pengembangan lembar kerja

siswa berbasis Predict-Observe-Explain juga mencerminkan pembelajaran yang

konstruktivistik.

Rencana pengembangan lembar kerja siswa berbasis Predict-Observe-

Explain di atas juga didasari penelitian-penelitian sejenis yang relevan, seperti

Restami, dkk (2013) yang menyatakan terdapat pengaruh interaksi antaramodel

pembelajaran Predict-Observe-Explain dan gaya belajar terhadap pemahaman

konsep fisika dan sikap ilmiah. Abdillah (2017) yang menyatakan penerapan model

pembelajaran preser-Xberbantuan LKS lebih efektif untuk meningkatkan

keterampilan proses sains dan pemahaman konsep siswa SD. Fitriani (2013) yang

menyatakan terdapat pengaruh model pembelajaran POEW terhadap pemahaman

konsep fisika ditinjau dari jenis kelamin siswa. Perbedaan penelitian ini dengan

penelitian terdahulu terletak pada matapelajarannya. Penelitian ini mengembangkan

produk LKS POE pada mata pelajaran matematika.

Berdasarkan uraian latar belakang di atas maka peneliti akan melakukan

penelitian research and development dengan judul Pengembangan Lembar Kerja

Siswa Berbasis Predict-Observe-Explainpada Mata Pelajaran Matematika Sekolah

Dasar Materi Bangun Datar.

Sumber : Anggara (2018)

Page 16: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 9

LATIHAN

Jawablah pertanyaan di bawah ini dengan uraian yang jelas !

1. Bagaimanakah paradigma suatu penelitian ? jelaskan

2. Buatlah contoh yang mencerminkan suatu paradigma suatu penelitian?

3. Buatlah daftar masalah, lalu tentukan masalah serta identifikasi masalahnya !

4. Berdasarkan analisis identifikasi masalah pada soal nomor 4, buatlah rumusan

masalahnya !

DAFTAR PUSTAKA

Abdillah, C. 2017. “Keefektifan Model Pembelajaran Preser-X Berbantuan LKS Untuk

Peningkatan Keterampilan Proses Sains dan Pemahaman Konsep Siswa SD”.

Thesis. Semarang: Universitas Negeri Semarang.

Fitriani, A., Prayogi, S., dan Hidayat. S. 2015. “Pengaruh Model Pembelajaran Predict,

Observe, Explain, Write (POEW) Terhadap Pemahaman Konsep Fisika Ditinjau

Dari Jenis Kelamin Kelas Xi IPA Sma Negeri 1 Empang”. Jurnal Ilmiah

Pendidikan Fisika “Lensa”, Volume 3 No. 1. Hal. 229-234

Mustikan. 2013. “Penggunaan Bahan Ajar Komik untuk Meningkatkan Minat Belajar

IPA”. Makalah. Seminar Nasional 2nd Lontar Physics Forum 2013

Raco, J.R. 2014. Metode Penelitian Kualiatif. Jakarta: Grasindo

Restami, M.P., Suma, K., dan Pujani, M. 2013. “Pengaruh Model Pembelajaran POE

(Predict-Observe-Explaint) Terhadap Pemahaman Konsep Fisika dan

SikapIlmiah Ditinjau Dari Gaya Belajar Siswa”. E-Journal Program

Pascasarjana Universitas Pendidikan Ganesha. Volume 3. Hal. 1-11.

Safari. 2018. Analisis Data dengan Program Komputer. Jakarta: Universitas Negeri

Jakarta

Page 17: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 10

PENDEKATAN, METODOLOGI, DAN

METODE PENELITIAN

TUJUAN PEMBELAJARAN :

Setelah mempelajari materi ini, mahasiswa mampu :

1. Membedakan pendekatan, metodologi, dan metode penelitian dengan tepat

2. Menjabarkan jenis pendekatan dan metodologi penelitian dengan jelas

3. Menjabarkan perbedaan pendekatan penelitian kuantitatif dan kualitatif dengan

jelas

4. Menerapkan cara penentuan pendekatan penelitian yang digunakan dengan tepat

URAIAN MATERI

A. PENGERTIAN PENDEKATAN, METODOLOGI, DAN METODE

PENELITIAN

Sebelum dijelaskan perbedaan antara pendekatan, metodologi, dan metode

penelitian, akan disajikan gambar 2.1 mengenai hubungan diantara ketiganya.

Gambar 2.1: Hubungan Pendekatan, Metodologi, dan Metode Penelitian

1. Pendekatan Penelitian

Pendekatan penelitian adalah cara pandang yang terdiri dari konsep-konsep

dasar atau ide pokok dalam penelitian. Contoh: Pendekatan Kuantitatif,

Pendekatan Kualitatif, Pendekatan Mix-Method.

2. Metodologi

Metodologi adalah rancangan garis besar/ overview proses dan tahapan

penelitian yang dilakukan untuk mengumpulkan, menganalisa, dan

menginterpretasikan data penelitian. Contoh: Metodologi Quasi Eksperiment,

Pendekatan Penelitian

Metodologi Penelitian

Metode Penelitian

BAB 2

Page 18: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 11

Survey, Asosiasi, Phenomenology, Ethnography, Narrative, Grounded Theori,

Case Study, PTK, R and D, Policy Research, Evaluation Research dll.

3. Metode Penelitian

Cara yang dilakukan untuk mengumpulkan data penelitian. Contoh: Metode

Angket, Observasi, Wawancara, Tes, dll.

Penelitian bersifat ilmiah yaitu sistematis, empiris, dan rasional. Sistematis

adalah kegiatan penelitian memiliki langkah-langkah yang urut dan sistematis.

Empiris adalah kegiatan penelitian dapat diamati oleh indera manusia. Rasional

adalah kegiatan penelitian dapat terjangkau oleh nalar manusia.

B. JENIS PENDEKATAN DAN METODOLOGI PENELITIAN

Sebelum dijelaskan mengenai jenis metode penelitian, berikut ini ditampilkan

gambar mengenai jenis-jenis pendekatan dan metodologi penelitian.

Gambar 2.2: Jenis-Jenis Metode Penelitian

Berdasarkan bagan di atas, terdapat tiga jenis pendekatan penelitian, diantaranya

pendekatan kuantitatif, pendekatan kualitatif, dan pendekatanmix-method. Berikut

ini uraian dari ketiga pendekatan penelitian tersebut.

1. Pendekatan Penelitian Kuantitatif

Pendekatan penelitian kuantitatif berdasarkan filsafat positivism yang

menganggap segala sesuatu bisa diamati, dan diukur. Pendekatan penelitian

kuantitatif adalah penelitian terukur yang menghasilkan angka dan dianalisis

dengan statistika deskriptif ataupun inferensial. Terdapat beberapa jenis

Page 19: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 12

metodologi penelitian yang termasuk ke dalam pendekatan kuantitatif yaitu

metodologi quasi eksperimen, Survey, dan Asosiasi. Berikut ini uraiannya.

a. Quasi Experiment

Quasi Experiment merupakan salah satu metodologi penelitian yang

bertujuan untuk mengetahui dampak yang dihasilkan setelah pemberian

perlakuan (treathment) tertentu. Treathment yang biasa digunakan dalam

penelitian tersebut berupa model pembelajaran, media pembelajaran, dan

lain sebagainya.

b. Survey

Survey merupakan salah satu metodologi penelitian yang bertujuan untuk

mengetahui atribut/ variabel tertentu yang dilakukan melalui

pengukuran.Posisi peneliti dalam penelitian survey adalah sebagai

pengamat tanpa memberikan suatu pengaruh tertentu.

c. Asosiasi

Penelitian Asosiasi merupakan salah satu metodologi penelitian yang

bertujuan untuk mengetahui pengaruh dan atau hubungan variabel

independent metriks terhadap variabel dependent yang kedua variabel

tersebut bersifat metriks.

2. Pendekatan Penelitian Kualitatif

Pendekatan penelitian kualitatif berdasarkan filsafat post positivisme yang

menganggap segala sesuatu bersifat holistik menyeluruh, belum tentu dapat

diamati dan diukur. Pendekatan penelitian kualitatif adalah penelitian yang

bertujuan mengungkapkan/ mendeskripsikan suatu gejala atau fenomena secara

spesifik dan detail tanpa adanya proses pengukuran. Terdapat 5 macam

metodologi penelitian yang termasuk pendekatan kualitatif, yang tersaji dalam

tabel berikut ini :

Tabel 2.1: Jenis Metodologi Kualitatif

No Jenis Metodologi Pengertian

1 Phenomenology Rancangan penelitian dengan

mendeskripsikan pengalaman manusia

terhadap suatu fenomena yang dijelaskan oleh

partisipan.

2 Grounded Theory Rancangan penelitian untuk memperoleh

Page 20: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 13

No Jenis Metodologi Pengertian

suatu teori baru yang bersumber dari

pandangan-pandangan partisipan.

3 Ethnography Rancangan penelitian untuk menyelidiki pola

perilaku, bahasa, dan tindakan dari suatu

kelompok kebudayaan di lingkungan yang

alamiah.

4 Case Study Rancangan penelitian dengan cara

mengembangkan analisis yang mendalam

suatu kasus, dan peristiwa.

5 Narrative Rancangan penelitian tentang kemanusiaan

dengan menceritakan secara naratif kehidupan

individu atau suatu kelompok.

3. Pendekatan Penelitian Kombinasi/ Mix Method

Penelitian Mix-Method adalah penelitian yang melibatkan antarapendekatan

penelitian kuantitatif dan kualitatif.Pendekatan ini merupakan penggabungan

pendekatan kuantitatif dan kualitatif yang pelaksanaanya dilakukan secara

bergantian, tidak secara bersamaan (Sugiyono, 2013: 397-400).Penelitian ini

berusaha mengungkapkan/ mendeskripsikan suatu gejala atau fenomena secara

spesifik, detail serta diperkuat melalui proses pengukuran.

Terdapat beberapa jenis pendekatan kombinasi, yang disajikan pada

gambar berikut.

Gambar 2.3: Jenis Pendekatan Kombinasi

Pendekatan Kombinasi

Sequental

Sequental Explanatory

Design

Sequental Exploratory

Design

Transformative Design

Concurrent

Concurrent Triangulation

Design

Concurrent Embedded

Design

Concurrent Transformative

Design

Page 21: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 14

a. Sequental

Pendekatan kombinasi yang berjenis sequental merupakan penggunaan

pendekatan kuantitatif yang dikombinasikan secara berurutan. Urutan-

urutan tersebut dibagi menjadi berikut.

1) Sequental Explanatory Design

Sequental Explanatory Design merupakan penggunaan pendekatan

kuantitatif terlebih dahulu, kemudian dilanjutkan menggunakan

pendekatan kualitatif.

Gambar 2.4.: Sequental Explanatory Design

2) Sequental Exploratory Design

Sequental Exploratory Designmerupakan penggunaan pendekatan

kualitatif terlebih dahulu, kemudian dilanjutkan menggunakan

pendekatan kuantitatif.

Gambar 2.5: Sequental Exploratory Design

3) Transformative Design

Transformative Designmerupakan penggunaan pendekatan Kualitatif

terlebih dahulu, kemudian menggunakan pendekatan kuantitatif,

dilanjutkan lagi menggunakan pendekatan kualitatif dst.

Gambar 2.6: Transformative Design

b. Concurrent

pendekatan kuantitatif

pendekatan kualitatif

pendekatan kualitatif

pendekatan kuantitatif

pendekatan kualitatif

pendekatan kuantitatif

pendekatan kualitatif,

dst

Page 22: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 15

Pendekatan kombinasi yang berjenis Concurrent merupakan penggunaan

pendekatan kuantitatif dan kualitatif yang dikombinasikan secara

bersamaan. Terdapat beberapa jenis Concurrent, yaitu:

1) Concurrent Triangulation Design

Gambar 2.7: Concurrent Triangulation Design

2) Concurrent Embedded Design

Gambar 2.8: Concurrent Embedded Design

Adapun metodologi yang terdapat dalam penelitian kombinasi diantaranya:

1. Research And Development

Research and Development (R and D) merupakan proses dalam

mengembangkan dan memvalidasi produk- produk pendidikan (Borg and

Gall, 1983). Sedangkan Richey dan Klien (2007) menyatakan bahwa

Research and Development (R and D) merupakan studi sistematis dalam

mengembangkan dan mengevaluasi produk-produk yang diciptakan.

Tujuan dari Research and Development (R and D) bukan untuk menguji

teori-teori melainkan menciptakan produk yang efektif untuk digunakan di

sekolah (Gay, Mills dan Airasian, 2009). Berdasarkan uraian tersebut dapat

Kuantitatif

Kualitatif

+

Data Primer

Data Sekunder

Hasil

Kuantitatif

Kualitatif

+

Data

Data

Hasil

Page 23: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 16

disimpulkan bahwa Research and Development (R and D)merupakan studi

sistematis yang mengembangkan produk-produk pendidikan yang valid,

dan efektif untuk digunakan di sekolah.

2. Penelitian Tindakan Kelas (PTK)

Wardani (2007: 1.4) yang menyatakan bahwa Penelitian Tindakan Kelas

merupakan penelitian yang dilakukan oleh guru di kelasnya sendiri melalui

refleksi diri dengan tujuan memperbaiki kinerjanya sehingga berdampak

meningkatnya hasil belajar siswanya. Sedangkan Menurut Arikunto (2009:

3) menyatakan bahwa Penelitian Tindakan Kelas merupakan pencermatan

kegiatan belajar berupa sebuah tindakan yang dimunculkan oleh guru

terhadap siswa. Berdasarkan pendapat ahli di atas, dapat disimpulkan

bahwa Penelitian Tindakan Kelas merupakan salah satu metodologi

penelitian yang bertujuan untuk memperbaiki kualitas pembelajaran kelas

melalui pemberian perlakuan/ tindakan oleh guru pada objek kelas tertentu.

C. PERBEDAAN PENELITIAN KUANTITATIFDAN KUALITATIF

Berikut ini disajikan tabel perbedaan penelitian kuantitatif dan penelitian

kualitatif ditinjau dari beberapa perbedaan :

Tabel 2.1: Perbedaan Pendekatan Kuantitatif dan Kualitatif

Perbedaan Pendekatan Kuantitatif Pendekatan Kualitatif

Cakupan Cakupan penelitian sempit

dan terukur

Cakupan penelitian lebih

luas

Jangka Waktu Relatif singkat Relatif lama

Rumusan Masalah Rumusan masalah

menggunakan pertanyaan

tertutup, seperti

menggunakan kata tanya

apakah

Rumusan masalah

pertanyaan menggunakan

pertanyaan terbuka/ open

ended, seperti

menggunakan kata tanya

bagaimanakah

Tinjauan Pustaka Berperan penting, sebagai

dasar penentuan variabel,

hipotesis, dan pembuatan

instrumen.

Peranannya kurang, hanya

sebatas pijakan awal akan

pentingnya suatu

penelitian.

Jenis Data Bisa diukur Tidak bisa diukur.

Analisis data Menggunakan statistika deskriptif dan atau

inferensia

Analisis teks, dengan langkah :

1. Data mentah

Page 24: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 17

Perbedaan Pendekatan Kuantitatif Pendekatan Kualitatif

2. Reduksi (koding) 3. Kesimpulan

Teknik Pengumpulan

Data

1. Teknik tes

2. Teknik angket

1. Teknik Wawancara

2. Teknik Catatan

Lapangan

3. Teknik Dokumentasi

4. Teknik Observasi

Instrumen

Pengumpulan Data

Butir Soal

Lembar angket

Pedoman wawancara

D. PENENTUAN PENDEKATAN PENELITIAN

Menurut Raco (2010: 66-67) penentuan pendekatan penelitian harus

memperhatikan beberapa faktor, seperti : 1) tujuan penelitian, 2) pertanyaan

penelitian, dan 3) data. Berikut ini uraian penentuan pendekatan penelitian tersebut.

1. Tujuan Penelitian

Apabila tujuan penelitian adalah untuk mencari hubungan sebab-akibat, korelasi

yang bersifat obyektif dan terukur maka lebih cocok menggunakan pendekatan

kuantitatif. Apabila tujuan penelitian untuk menggambarkan gejala, fakta,

peristiwa yang luas dan mendalam serta tidak terukur maka lebih cocok

menggunakan pendekatan kualitatif.

2. Pertanyaan Penelitian

Jika pertanyaan penelitian bersifat mengetes suatu teori dan mengambil dari

teori maka cocok menggunakan pendekatan kuantitatif. Adapun jika pertanyaan

bersifat deskriptrif dan menciptakan teori baru maka cocok menggunakan

pendekatan kualitatif.

3. Data

Jika data diperoleh melalui pengukuran seperti tes, dan angket maka harus

menggunakan pendekatan kuantitatif. Adapun jika data diperoleh melalui teknik

wawancara, observasi, catatan lapangan, dan atau dokumentasi maka harus

menggunakan pendekatan kualitatif.

Page 25: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 18

LATIHAN

Jawablah pertanyaan di bawah ini dengan uraian yang jelas !

1. Bagaimana perbedaan antara pendekatan dan metodologi penelitian ?

2. Uraikanlah jenis-jenis pendekatan penelitian, serta analisis metodologi penelitian

yang termasuk di dalamnya!

3. Analisislah perbedaan antara penelitian pendekatan kuantitatif, dan kualitatif !

4. Hal-hal apa saja yang perlu diperhatikan dalam menentukan penggunaan

pendekatan penelitian ?

DAFTAR PUSTAKA

Borg, W.R. dan Gall, M.D. 1983. Educational Research: An Introduction. New York:

Longman.

Arikunto, S. 2009. Penelitian Tindakan Kelas. Jakarta: Bumi Aksara

Raco, J.R. 2014. Metode Penelitian Kualiatif. Jakarta: Grasindo

Richey, R.C. dan Klein. 2007. Design and Development Research. London: Lawrence

Erlbaum Associates. Inc.

Supardi. 2009. Penelitian Tindakan Kelas. Jakarta: Bumi Aksara

Sugiyono. 2013. Metode Penelitian Kombinasi. Bandung: Alfabeta

Wardhani, Igak, dkk. 2007. Penelitian Tindakan Kelas. Jakarta: Universitas Terbuka

Page 26: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 19

RUMUSAN MASALAH DAN TUJUAN

PENELITIAN

TUJUAN PEMBELAJARAN :

Setelah mempelajari materi ini, mahasiswa mampu :

1. Menjelaskan pengertian rumusan masalah dan tujuan penelitian dengan tepat

2. Menjabarkan rumusan masalah dan tujuan penelitian pada pendekatan kuantitatif

dengan tepat

3. Menjabarkan rumusan masalah dan tujuan penelitian pada pendekatan kualitatif

dengan tepat

4. Menjabarkan jenis rumusan masalah pada penelitian gabungan dengan tepat.

URAIAN MATERI

A. KONSEP RUMUSAN MASALAH DAN TUJUAN PENELITIAN

Rumusan masalah merupakan pertanyaan yang diajukan oleh peneliti untuk

dicari jawaban melalui pengumpulan dan analisis data. Dalam membuat rumusan

masalah, seorang peneliti harus megidentifikasi masalah terlebih dahulu. Setelah itu

berdasarkan masalah-masalah tersebut maka dapat dijadikan pedoman untuk

membuat rumusan masalah. Hal ini diperkuat oleh pendapat Sugiyono (2013: 58)

yang menyatakan bahwa rumusan masalah merupakan pertanyaan berdasarkan pada

masalah yang akan dicarikan jawabannya melalui pengumpulan data. Penyusunan

kalimat rumusan masalah harus jelas seperti memuat kata tanya, variabel/ fokus

penelitian, dan tempat penelitiannya.

Adapun tujuan penelitian merupakan pernyataan yang menjelaskan maksud, atau

sasaran adanya suatu penelitian. Menurut Creswell (2016: 164) menyatakan bahwa

tujuan penelitian dikonstruk berdasarkan masalah yang diperhalus dalam rumusan

masalah secara spesifik.

BAB 3

Page 27: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 20

B. RUMUSAN MASALAH DAN TUJUAN PENELITIAN PADA

PENDEKATAN PENELITIAN KUANTITATIF

1. Rumusan Masalah Kuantitatif

Rumusan masalah pada penelitian kuantitatif merupakan pertanyaan yang

berisi tautan-tautan antar variabel, seperti hubungan, dan perbandingan antar

variabel. Hal ini diperkuat oleh pendapat Creswell (2016: 192) yang

menyatakan bahwa variabel dalam rumusan masalah kuantitatif terdiri dari

perbandingan variabel, hubungan variabel, dan status variabel. Atas dasar itu

Sugiyono (2012: 59) membagi rumusan masalah menjadi tiga yaitu rumusan

masalah deskriptif, komparatif, dan asosiatif. Berikut ini uraian mengenai

rumusan masalah tersebut.

a. Rumusan Masalah Deskriptif

Rumusan masalah deskriptif adalah pertanyaan yang berisi tentang

keberadaan/ status/ keadaan suatu variabel secara mandiri tanpa adanya

upaya untuk membandingkan dengan data atau sampel yang lain.

Contoh :

1) Seberapa tinggi rata-rata prestasi Ekonomi pada siswa kelas XI di

SMA Negeri 1 Demak ?

2) Seberapa tinggi rata-rata minat belajar pada siswa kelas XI di SMA

Negeri 1 Demak ?

3) Apakah rata-rata prestasi belajar Ekonomi siswa kelas X eksperimen

di SMA Negeri 1 Demak sama dengan KKM sebesar 80 ?

4) Apakah ketuntasan klasikal pada prestasi belajar Ekonomi siswa kelas

X eksperimen di SMA Negeri 1 Demak melebihi 75 % ?

b. Rumusan Masalah Komparatif

Rumusan masalah komparatif adalah pertanyaan yang berisi tentang

perbandingan antar variabel yang diperoleh dari kelompok yang sama dan

atau kelompok yang berbeda.

Contoh :

1) Apakah terdapat perbedaan yang signifikan antara prestasi belajar

Page 28: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 21

Ekonomi siswa kelas X ekperimen dan kelas X kontrol di SMA

Negeri 1 Demak ?

2) Apakah terdapat perbedaan yang signifikan antara prestasi belajar

Ekonomi siswa kelas X sebelum dan sesudah diajar dengan model

pembelajaran Think Pair Share di SMA Negeri 1 Demak ?

3) Apakah terdapat perbedaan prestasi belajar Matematika siswa antara

kelas XA, kelas XB, dan kelas XC di SMA Negeri 1 Demak ?

c. Rumusan Masalah Asosiatif

Rumusan masalah asosiatif adalah pertanyaan yang berisi tentang

hubungan dan atau pengaruh antar variabel.

Contoh :

1) Apakah terdapat hubungan yang signifikan antara minat belajar siswa

dan prestasi belajar Ekonomi siswa kelas X di SMA Negeri 1 Demak?

2) Apakah terdapat hubungan yang signfikan antara minat dan rasa ingin

tahu secara simultan dengan prestasi belajar Matematika siswa kelas

X di SMA Negeri 1 Demak ?

3) Apakah terdapat pengaruh yang signifikan antara minat belajar siswa

terhadap prestasi belajar Ekonomi siswa kelas X di SMA Negeri 1

Demak ?

4) Apakah terdapat pengaruh yang signifikan antara minat belajar dan

rasa ingin tahu siswa terhadap prestasi belajar Ekonomi siswa kelas X

di SMA Negeri 1 Demak ?

2. Tujuan Penelitian Kuantitatif

Menurut Creswell (2016: 171) tujuan penelitian kuantitatif meliputi

variabel-variabel, hubungan antar variabel, para partisipan, dan tempat

penelitiannya. Hal-hal yang perlu diperhatikan dalam menyusun kalimat

tujuan penelitian antara lain:

a. Gunakan kata tanda, seperti “tujuan penelitian ini ...”, “maksud

penelitian ini ...”, “sasaran penelitian ini ...”

Page 29: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 22

b. Tunjukkan variabel-variabelnya beserta hubungan antar variabelnya

tersebut.

c. Tunjukkan partisipan atau populasi penelitiannya

d. Tunjukkan tempat penelitiannya.

Contoh Tujuan Penelitian Kuantitatif

Berdasarkan uraian rumusan masalah di atas, tujuan penelitian ini diuraikan

sebagai berikut:

1) Untuk mengetahuiketercapaian KKM pada prestasi belajar Ekonomi

siswa kelas X eksperimen di SMA Negeri 1 Demak.

2) Untuk mengetahuiketercapaian ketuntasan klasikal pada prestasi belajar

Ekonomi siswa kelas X eksperimen di SMA Negeri 1 Demak

3) Untuk mengetahuiperbedaan yang signifikan antara prestasi belajar

Ekonomi siswa kelas X ekperimen dan kelas X kontrol di SMA Negeri

1 Demak.

C. RUMUSAN MASALAH DAN TUJUAN PENELITIAN PADA

PENDEKATAN PENELITIAN KUALITATIF

1. Rumusan Masalah Kualitatif

Berbeda dengan rumusan masalah pada penelitian kuantitatif, pada

penelitian kualitatif rumusan masalah disusun dengan tujuan untuk

mengekplorasi fenomena-fenomena yang ada di lapangan. Menurut Creswell

(2016: 186) menyatakan bahwa rumusan masalah pada penelitian kualitatif

terbagi menjadi dua, yaitu rumusan masalah utama dan rumusan masalah

spesifik. Rumusan masalah utama merupakan pertanyaan yang bersifat luas

dan berusaha mengekplorasi fenomena/ konsep penelitiannya. Sedangkan

rumusan masalah spesifik merupakan pertanyaan yang berusaha

mengeksplorasi secara detail fokus penelitiannya. Berikut ini disajikan tabel

contoh rumusan masalah utama dan spesifik.

Page 30: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 23

Tabel 3.1: Contoh Rumusan Masalah Utama dan Spesifik

Jenis Rumusan

Masalah Contoh

Rumusan Masalah

Utama

Bagaimanakah perencanaan pembelajaran yang

dilakukan di PKBM Anugrah Bangsa Homeschooling

Semarang ?

Rumusan Masalah

Spesifik

1. Bagaimanakah strategi pembelajaran yang

dilaksanakan di PKBM Anugrah Bangsa

Homeschooling Semarang ?

2. Bagaimanakah instrumen penilaian pembelajaran

yang dilaksanakan di PKBM Anugrah Bangsa

Homeschooling Semarang ?

3. Bagaimanakah teknik pembelajaran yang

dilaksanakan di PKBM Anugrah Bangsa

Homeschooling Semarang

Dalam merumuskan kalimat rumusan masalah pada penelitian kualitatif,

harus mengarah kepada upaya mengekplorasi suatu fenomena-fenomena

tertentu. Hal ini diperkuat oleh Creswell (2016: 189) yang menyatakan bahwa

kalimat rumusan masalah harus mengajak pembaca untuk memahami

mendeskripsikan, memahami, menemukan, dan atau mengekplorasi suatu

fenomena-fenomena tertentu.

2. Tujuan Penelitian Kualitatif

Menurut Raco (2014: 106-107) menyatakan bahwa tujuan penelitian kualitatif

menangkap arti secara mendalam pada suatu peristiwa, atau masalah, bukan

untuk membuktikan adanya hubungan atau sebab akibat dari suatu peristiwa/

masalah. Sedangkan menurut Creswell (2017: 164) tujuan penelitian kualitatif

mencakup informasi tentang fenomena utama yang dieksplorasi dalam

penelitian, partisipan, dan lokasi penelitian. Berdasarkan kedua ahli di atas

dapat disimpulkan bahwa tujuan penelitian kualitatif hanya mencari informasi

secara mendalam, bukan untuk membuktikan suatu sebab akibat/ hubungan

antar peristiwa. Hal-hal yang perlu diperhatikan dalam menyusun kalimat

tujuan penelitian antara lain:

a. Fokus pada satu fenomena

Page 31: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 24

b. Gunakan kata yang menunjukkan adanya proses, seperti : memahami,

mengembangkan, menemukan, sehingga membuat penelitian menjadi

terbuka.

c. Tunjukkan partisipan

d. Tunjukkan lokasi penelitian.

Contoh Tujuan Penelitian Kualitatif

Berdasarkan uraian rumusan masalah di atas, tujuan penelitian ini diuraikan

sebagai berikut:

1. Untuk mendeskripsikan strategi pembelajaran yang dilaksanakan di

PKBM Anugrah Bangsa Homeschooling Semarang.

2. Untuk memahami instrumen penilaian pembelajaran yang dilaksanakan di

PKBM Anugrah Bangsa Homeschooling Semarang ?

3. Untuk mendeskripsika teknik pembelajaran yang dilaksanakan di PKBM

Anugrah Bangsa Homeschooling Semarang

D. RUMUSAN MASALAH PADA PENDEKATAN PENELITIAN CAMPURAN

Menurut Creswell (2016:199) menyatakan bahwa rumusan masalah pada

pendekatan penelitian campuran terdiri dari rumusan masalah kuantitatif dan

kualitatif. Kedua rumusan masalah tersebut memiliki kedudukan yang saling

melengkapi. Berikut disajikan contoh Rumusan Masalah Pada Penelitian Campuran

Tabel 3.2: Contoh Rumusan Masalah Pada Penelitian Campuran

Rumusan Masalah Keterangan

1. Bagaimanakah proses pengembangan Lembar Kerja Siswa

berbasis Predict-Observe-Explain pada mata pelajaran

matematika SD materi bangun datar ?

Rumusan

masalah kualitatif

2. Apakah produk pengembangan Lembar Kerja Siswa

berbasis Predict-Observe-Explain pada mata pelajaran

matematika SD materi bangun datar berkriteria valid ?

Rumusan

masalah

kuantitatif

3. Apakah produk pengembangan Lembar Kerja Siswa

berbasis Predict-Observe-Explain pada mata pelajaran

matematika SD materi bangun datar berkriteria praktis ?

Rumusan

masalah

kuantitatif

4. Apakah produk pengembangan Lembar Kerja Siswa

berbasis Predict-Observe-Explain pada mata pelajaran

matematika SD materi bangun datar berkriteria efektif

dalam meningkatkan prestasi matematika siswa ?

Rumusan

masalah

kuantitatif

Page 32: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 25

LATIHAN

Jawablah pertanyaan di bawah ini dengan uraian yang jelas !

1. Bagaimana hubungan antara rumusan masalah dan tujuan penelitian ?

2. Uraikanlah jenis-jenis rumusan masalah pada penelitian kuantitatif ! Berikan

contohnya masing-masing!

3. Uraikanlah jenis-jenis rumusan masalah pada penelitian kualitatif ! Berikan

contohnya masing-masing!

4. Buat 3 rumusan masalah, kemudian buat tujuan penelitian yang sesuai dengan

rumusan masalah tersebut !

DAFTAR PUSTAKA

Creswell, W. John. 2016. Research Design Qualitative, Quantitative, and Mixed

Methods Approaches. Los Angeles: SAGE

Raco, J.R. 2014. Metode Penelitian Kualiatif. Jakarta: Grasindo

Sugiyono. 2013. Metode Penelitian Kombinasi. Bandung: Alfabeta

Page 33: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 26

METODOLOGI

PENELITIAN SURVEY

TUJUAN PEMBELAJARAN :

Setelah mempelajari materi ini, mahasiswa mampu :

1. Menguraikan konsep penelitian survey dengan jelas.

2. Menjelaskan desain penelitian survey dengan jelas.

3. Membuat rumusan masalah dan hipotesis penelitian survey dengan tepat.

4. Menguraikan prosedur penelitian survey dengan jelas.

5. Menerapkan analisis data pada penelitian survey dengan tepat

6. Membuat kerangka pemikiran penelitian survey dengan tepat.

URAIAN MATERI

A. KONSEP PENELITIAN SURVEY

Survey merupakan salah satu metodologi penelitian yang bertujuan untuk

mengetahui atribut/ variabel tertentu yang dilakukan melalui pengukuran. Hal ini

sejalan dengan pendapat Creswell (2016:17) yang menyatakan bahwa penelitian

survey bertujuan memaparkan deskripsi kuantitatif suatu kecenderungan, sikap,

atau opini dari suatu populasi tertentu. Menurut Sugiyono (2013) menyatakan

bahwa survey dilakukan untuk mengambil suatu generalisasi yang tidak mendalam.

Posisi peneliti dalam penelitian survey adalah sebagai pengamat tanpa memberikan

suatu pengaruh tertentu. Secara umum tujuan utama penelitian survey adalah

memaparkan keadaan secara faktual suatu objek penelitian. Adapun Karakteristik

penelitian survey antara lain :

1. Penelitian survey biasa digunakan untuk sampel yang besar.

2. Hasil penelitian dari sampel yang representatif dapat mewakili populasi.

3. Instrumen pengumpul data yang biasa digunakan adalah angket/ kuisioner,

yang didukung dan dilengkapi oleh instrumen lain seperti wawancara dan atau

observasi

BAB 4

Page 34: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 27

4. Posisi peneliti dalam penelitian survey adalah sebagai pengamat tanpa

memberikan suatu pengaruh tertentu.

Metodologi penelitian survey merupakan salah satu pendekatan penelitian

kuantitatif. Berikut disajikan tabel tentang contoh-contoh judul penelitian yang

menggunakan metodologi Survey.

Tabel 4.1: Contoh Judul Penelitian Metodologi Survey

Judul Atribut/ Variabel Survey

Minat Belajar Siswa Terhadap Pelajaran

Matematika Kelas VII di SMP N 1 Demak.

Minat Belajar Siswa

Kemandirian dan Rasa Ingin Tahu Terhadap

Pelajaran Matematika Kelas X di SMA N 1

Demak.

Kemandirian dan Rasa Ingin

Tahu Siswa

Prestasi Belajar Pada Mata Pelajaran

Matematika Kelas V di SD Negeri Guntur 1,

Demak.

Prestasi Belajar Siswa

B. DESAIN PENELITIAN SURVEY

Terdapat beberapa desain penelitian survey, diantaranya 1) Survei Sekali Waktu

(Cross-sectional Survei), 2) Survei Rentang Waktu (Longitudinal Survei), 3) Survei

Tracking/Trend, 4) Survei Panel, dan 5) Survei Cohort. Berikut ini uraian desain-

desain survey di atas.

1. Survei Sekali Waktu (Cross-sectional Survei)

Survei Sekali Waktu (Cross-sectional Survei)adalah survei yang dilakukan

hanya untuk rentang waktu tertentu saja dengan tujuan menggambarkan

kondisi populasi.

2. Survei Rentang Waktu (Longitudinal Survei)

Survei Rentang Waktu (Longitudinal Survei)adalah survei yang dilakukan

berulang-ulang untuk mengetahui kecenderungan objek penelitian dari waktu

ke waktu.

3. Survei Tracking/Trend

Survei Tracking/Trendadalah survei yang dilakukan pada populasi yang sama

tetapi menggunakan sampel-sampel yang berbeda.

Page 35: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 28

C. RUMUSAN MASALAH DAN HIPOTESIS PENELITIAN SURVEY

Rumusan masalah merupakan pertanyaan yang diajukan oleh peneliti untuk

dicari jawaban melalui pengumpulan dan analisis data. Dalam membuat rumusan

masalah, seorang peneliti harus megidentifikasi masalah terlebih dahulu. Setelah itu

berdasarkan masalah-masalah tersebut maka dapat dijadikan pedoman untuk

membuat rumusan masalah. Hal ini diperkuat oleh pendapat Sugiyono (2013: 58)

yang menyatakan bahwa rumusan masalah merupakan pertanyaan berdasarkan pada

masalah yang akan dicarikan jawabannya melalui pengumpulan data. Penyusunan

kalimat rumusan masalah harus jelas seperti memuat kata tanya, variabel/ fokus

penelitian, dan tempat penelitiannya.

Adapun hipotesis adalah jawaban sementara berdasarkan rumusan masalah yang

telah ditentukan. Dapat dikatakan jawaban sementara karena jawaban diperoleh

secara teoretis, bukan jawaban yang diperoleh secara empiris. Hipotesis penelitian

hanya ada dalam penelitian kuantitatif. Perumusan hipotesis harus ditulis

menggunakan kalimat (Hipotesis Verbal) dan ditulis menggunakan simbol-simbol

matematis (Hipotesis Matematis).

Rumusan masalah dan hipotesisyang wajib ada pada penelitian Surveyadalah

rumusan masalah serta hipotesis yang berjenis deskriptif yang berisi tentang

keberadaan/ status/ keadaan suatu variabel secara mandiri tanpa adanya upaya

untuk membandingkan dengan data atau sampel yang lain. Berikut ini disajikan

contoh rumusan masalah dan hipotesis tersebut.

Tabel 4.2: Contoh Rumusan Masalah dan Hipootesis Metodologi Survey

Rumusan Masalah Hipotesis Verbal Hipotesis

Matematis

Apakah rata-rata

prestasi belajar

Ekonomi siswa kelas

X di SMA Negeri 1

Demak sama dengan

KKM sebesar 80 ?

H0 : rata-rata prestasi belajar Ekonomi

siswa kelas X di SMA Negeri 1 Demak

sama dengan KKM sebesar 80

H1 : rata-rata prestasi belajar Ekonomi

siswa kelas X di SMA Negeri 1 Demak

tidak sama dengan KKM sebesar 80

H0 : μ1 = 80

H1 :μ1 ≠ 80

Apakah ketuntasan klasikal pada

prestasi belajar

Ekonomi siswa kelas

X di SMA Negeri 1

Demak melebihi 75

H0 : ketuntasan klasikal pada prestasi belajar Ekonomi siswa kelas X di SMA

Negeri 1 Demak tidak melebihi 75 %

H1 : ketuntasan klasikal pada prestasi

belajar Ekonomi siswa kelas X di SMA

H0 : μ1 ≤ 75 %

H1 :μ1> 75 %

Page 36: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 29

Rumusan Masalah Hipotesis Verbal Hipotesis

Matematis

% ? Negeri 1 Demak melebihi 75 %

Apakah tinggi

prestasi belajar siswa

pada mata pelajaran

Ekonomi kelas XI di

SMA Negeri 1

Demak kurang dari

85 ?

H0 : tinggi prestasi Ekonomi pada siswa

kelas XI di SMA Negeri 1 Demak kurang

dari atau sama dengan 85

H1 : tinggi prestasi Ekonomi pada siswa

kelas XI di SMA Negeri 1 Demak lebih

dari 85

H0 : μ1 ≤ 85

H1 :μ1> 85

Seberapa tinggi rata-

rata minat belajar

terhadap pelajaran

matematika kelas

VII di SMP Negeri 1

Demak ?

H0 : tinggi rata-rata rata-rata minat

belajar terhadap pelajaran matematika

kelas VII di SMP Negeri 1 Demak sama

dengan 85

H1 : tinggi rata-rata rata-rata minat

belajar terhadap pelajaran matematika

kelas VII di SMP Negeri 1 Demak tidak

sama dengan 85

H0 : μ1 = 85

H1 :μ1 ≠ 85

Seberapa tinggi rata-

rata kemandirian

belajar siswa

terhadap pelajaran

matematika kelas XI

di SMA Negeri 1

Demak ?

H0 : tinggi rata-rata kemandirian belajar

siswa terhadap pelajaran matematika

kelas XI di SMA Negeri 1 Demak lebih

besar atau sama dengan 85

H1 : tinggi rata-rata kemandirian belajar

siswa terhadap pelajaran matematika

kelas XI di SMA Negeri 1 Demak kurang

dari 85

H0 : μ1 ≥ 85

H1 :μ1< 85

Seberapa tinggi rata-

rata prestasi

Ekonomi pada siswa

kelas XI di SMA

Negeri 1 Demak ?

H0 : tinggi rata-rata prestasi Ekonomi

pada siswa kelas XI di SMA Negeri 1

Demak kurang dari atau sama dengan 85

H1 : tinggi rata-rata prestasi Ekonomi

pada siswa kelas XI di SMA Negeri 1

Demak lebih dari 85

H0 : μ1 ≤ 85

H1 :μ1> 85

Page 37: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 30

D. PROSEDUR PENELITIAN SURVEY

Prosedur pelaksanaan penelitian survei digambarkan pada gambar berikut.

Gambar 4.1: Prosedur Penelitian Survey

Berikut ini uraian prosedur pelaksanaan penelitian survey di atas.

1. Masalah Penelitian

Suatu penelitian diawali dengan adanya masalah seperti gejala/ fenomena/

kasus. Temuan masalah secara empiris tersebut dikaitkan dengan teori.

2. Penentuan Desain Survey

Penentuan desain survey disesuaikan dengan tujuan dan kebutuhan.

3. Pembuatan Instrumen

Instrumen merupakan alat yang digunakan untuk mengumpulkan data

penelitian. Pembuatan instrumen harus melalui diuji kevalidan dan

kereliabilitasannya. Lebih jelasnya proses pembuatan instrumen akan di bahas

pada bab teknik dan instrumen pengumpulan data.

4. Penentuan Sampel

Ciri khas penelitian survey adalah adanya penentuan sampel. Penentuan sampel

harus representatif dalam mewakili suatu populasi. Lebih jelasnya proses

penentuan sampel akan di bahas pada bab Populasi dan Sampel.

5. Pengumpulan Data

Pengumpulan data adalah aksi langsung untuk mengambil data penelitian di

lapangan. Ada beberapa teknik pengumpulan data, seperti teknik tes, angket,

Masalah

Penelitian

Desain

SurveyPembutan Instrumen

Penentuan Sampel Pengumpulan Data Analisis Data

Interpretasi dan Kseimpulan

Page 38: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 31

observasi, dan sejenisnya. Lebih jelasnya proses pengumpulan data akan di

bahas pada bab teknik dan instrumen pengumpulan data.

6. Analisis Data

Analisis data merupakan kegiatan mengelompokkan, mentabulasi, menyajikan,

dan menghitung data dengan tujuan untuk menjawab suatu rumusan masalah.

Analisis data ini digunakan sebagai alat untuk menemukan suatu jawaban dari

rumusan masalah dan atau hipotesis yang telah ditentukan. Analisis data yang

digunakan adalah statistika inferensia. Lebih jelasnya proses analisis data akan

di bahas pada bab Analisis Data.

7. Interpretasi dan Kesimpulan

Interpretasi adalah kesimpulan yang diperoleh dari analisis data. Hasil dari

interpretasi ini digunakan untuk menjawab suatu rumusan masalah yang telah

ditentukan dan sebagai dasar pembuatan suatu kesimpulan penelitian.

E. ANALISIS DATA PENELITIAN SURVEY

Analisis data pada penelitian survey merujuk pada analisis data kuantitatif, yaitu

berupa kegiatan menyajikan dan menghitung angka hasil dari pengukuran dengan

tujuan memberikan suatu informasi yang relevan. Analisis data ini merupakan alat

bantu untuk menjawab rumusan masalah yang sudah disajikan sebelumnya.

Beberapa hal yang harus diperhatikan dalam memilih analisis data diantaranya

memperhatikan jenis data, jenis rumusan masalah, dan jenis hipotesis. Apabila

penelitian survey tidak menggunakan populasi dan sampel, melainkan

menggunakan semua subyek penelitian, maka analisis data yang digunakan adalah

statistika deskriptif. Sedangkan apabila penelitian survey menggunakan populasi

dan sempel maka analisis data yang digunakan adalah statistika inferensial. Berikut

ini disajikan tabel analisis data statistika inferensial tersebut.

Tabel 4.3: Analisis Data MetodologiSurvey

Jenis Data Jenis Rumusan Masalah dan Hipotesis Deskriptif

Nominal 1. One Sample Binomial

2. One Sample Chi Square

Ordinal Run Test

Interval dan atau Rasio One Sample t Test

Page 39: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 32

F. KERANGKA PEMIKIRAN PENELITIAN SURVEY

Kerangka berpikir merupakan kerangka konseptual yang menggambarkan tentang

proses dari awal sampai akhir penelitian. Berikut ini disajikan contoh kerangka

penelitian survey.

Gambar 4.2: Contoh Kerangka Pemikiran Penelitian Survey

Masalah

Uraikanlah masalah yang terdapat dalam sub bab identifikasi masalah

Rumusan Masalah

Seberapa tinggi rata-rata minat belajar terhadap pelajaran matematika kelas VII

di SMP Negeri 1 Demak ?

Instrumen

Lembar Angket Minat Belajar

Uji Instrumen

1. Uji validitas

2. Uji reliabilitas

Populasi

Semua Siswa Kelas X di SMA N 1 Demak

yang berjumlah 300 siswa

Sampel

200 siswa kelas X di SMA N 1 Demak

Data

Data Minat Belajar

Uji Prasyarat

Uji normalitas

Uji Hipotesis

One Sample t Test

Hasil

tinggi rata-rata minat belajar terhadap pelajaran matematika kelas VII di SMP Negeri 1

Demak lebih dari 85

Page 40: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 33

LATIHAN

Jawablah pertanyaan di bawah ini dengan uraian yang jelas !

1. Menurut saudara/i apa yang dimaksud dengan penelitian survey ?

2. Uraikanlah prosedur penelitian survey !

3. Berikan satu contoh judul penelitian yang menggunakan metodologi survey

tentukan :

a. tentukan atribut/ variabel yang disurvey !

b. tentukan desain survey yang digunakan ! serta jelaskan !

c. buat rumusan masalahnya !

d. buat hipotesisnya !

e. tentukan analisis datanya !

DAFTAR PUSTAKA

Creswell, W. John. 2014. Research Design Qualitative, Quantitative, and Mixed

Methods Approaches. Los Angeles: SAGE

Sugiyono. 2013. Metode Penelitian Kombinasi. Bandung: Alfabeta

Page 41: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 34

METODOLOGI PENELITIAN

QUASI EXPERIMENT

TUJUAN PEMBELAJARAN :

Setelah mempelajari materi ini, mahasiswa mampu :

1. Menguraikan konsep penelitian quasi experiment dengan tepat

2. Menguraikan desain penelitian quasi experimentdengan tepat

3. Menguraikan validitas penelitian quasi experimentdengan tepat

4. Membuat rumusan masalah dan hipotesis penelitian quasi experimentdengan tepat

5. Menerapkan analisis data pada penelitian quasi experimentdengan tepat

6. Membuat kerangka berpikir quasi experimentdengan tepat

URAIAN MATERI

A. KONSEP METODOLOGI QUASI EXPERIMENT

Quasi Experiment merupakan rancangan penelitian yang bertujuan untuk

mengetahui dampak/pengaruh yang dihasilkan setelah adanya pemberian perlakuan

atautreatment tertentu di dalam kelas. Hal ini sesuai dengan pendapat (Green, 2010)

yang menyatakan bahwa QuasiExperiment adalah studi penelitian yang

memberikan perlakuan/ treatment secara alami dilapangan. Berbeda dengan

experiment murni, dimana treatment diperlakukan ke random subyek, sedangkan

QuasiExperimenttidak diperlakukan ke random subyek. Menurut Kenny (1975)

desain eksperimen mensyaratkan beberapa hal, yaitu: 1) harus ada grup treatment

dan grup non treatment, 2) harus ada pengukuran pra treatment dan post treatment,

dan 3) harus ada model eksplisit yang memproyeksikan perbedaan antara grup

treatment dan grup non treatment dalam kurun waktu tertentu.

Treatment yang biasa digunakan dalam rancangan penelitian ini berupa

perlakuan menggunakan berbagai model-model pembelajaran, media pembelajaran,

dan lain sebagainya. Metodologi penelitian ini merupakan salah satu pendekatan

BAB 5

Page 42: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 35

penelitian kuantitatif. Berikut ini disajikan tabel tentang contoh judul penelitian

yang menggunakan metodologi Quasi Experiment.

Tabel 5.1: Contoh Judul Penelitian Quasi Experiment

Judul Treatment Variabel Dampak

Pengaruh Model Think Pair

Share berbantuan Media CD

Pembelajaran terhadap Aktivitas

Siswa pada Mata Pelajaran IPS

Kelas III di SDN Guntur 1

Demak.

Model Think Pair Share

berbantuan Media CD

Pembelajaran.

Variabel dampak

yang dihasilkan:

Aktivitas Siswa pada

Mata Pelajaran IPS

Kelas III di SDN

Guntur 1 Demak.

KeefektivanPendekatan

Saintifik berbantuan Media

Komik Saintifik terhadap

Prestasi Belajar Matematika

Siswa Kelas IV di SD Negeri

Guntur 1

Pendekatan Saintifik

berbantuan Media

Komik Saintifik

Prestasi Belajar

Matematika Siswa

Kelas IV di SD

Negeri Guntur 1

Pengaruh Model Pembelajaran

Predict-Observe-Explain

terhadap Prestasi Belajar

Matematika Siswa Kelas IV di

SD Negeri Guntur 1

Model Pembelajaran

Predict-Observe-

Explain

Prestasi Belajar

Matematika Siswa

Kelas IV di SD

Negeri Guntur 1

B. DESAIN PENELITIAN QUASI EXPERIMENT

Terdapat tiga jenis desain penelitian Quasi Experiment, yaitu Time Series Design ,

Non Equivalent Control Group Design, dan Factorial Design. Berikut ini uraian

desain penelitian tersebut :

1. Time Series Design

Menurut Sugiyono (2013) Time Series Design merupakan desain Quasi

Experiment yang hanya menggunakan satu kelompok penelitian saja, tanpa

adanya kelompok kontrol. Desain merupakan rancangan penelitian dengan cara

membandingkan keadaan sebelum dan sesudah adanya suatu perlakuan atau

treathment tertentu. Keadaan sebelum adanya perlakuan dapat diukur melalui

pretest minimal sebanyak empat kali, sedangkan keadaan sesudah adanya

perlakuan dapat diukur melalui posttest minimal sebanyak empat kali. Pada

penelitian Quasi Eksperimen tipe ini, pengaruh perlakuan atau treatment

diperoleh melalui perbandingan rata-rata pretest (O1,O2,O3,O4)dan rata-rata

posttest (O5,O6,O7,O8). Berikut ini gambar desain penelitian tersebut.

Page 43: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 36

Gambar 5.1: Time Series Design

Keterangan

RC = Random Cluster

O1 O2 O3 O4 = Keadaan sebelum treatment, diukur melalui Pretest

X = Pemberian perlakuan atau treathment

O5 O6 O7 O8 = Keadaan setelah treatment, diukur melalui Posttest

2. Non Equivalent Control Group Design

Non Equivalent Control Group Designmerupakan rancangan penelitian dengan

cara membandingkankelas eksperimen yang diberikan perlakuan atau treatment

dengan kelas kontrol yang tidak diberikan perlakuan atau treatment. Pada

penelitian quasi eksperimen tipe ini, pengaruh perlakuan diperoleh melalui

perbandingan selisih pretest dan posttest pada kelas eksperimen (O1 – O2)dan

selisih pretest dan posttest pada kelas kontrol (O3 – O4). Berikut ini gambar

desain penelitian ini.

Gambar 5.2: Non Equivalent Control Group Design

Keterangan

RC= Random Cluster

O1 = Keadaan sebelum treathment pada sampel kelas eksperimen

O2 = Keadaan setelah treathment pada sampel kelas eksperimen

O3 = Keadaan sebelum padasampel kelas kontrol

O4 = Keadaan setelah padasampel kelas kontrol (pembelajaran konvensional)

X = Pemberian perlakuan atau treathment

Sampel Pretest Treathment Posttest

RC O1 O2 O3 O4XO5 O6 O7 O8

Sampel Pretest Treathment Posttest

RC O1X O2

RC O3 O4

Page 44: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 37

3. Desain Faktorial

Desain faktorial merupakan rancangan penelitian yang mencari suatu dampak/

pengaruh beberapa variabel independen bersifat non metrik dan atau

treathmentyang mengelompok sebagai faktor terhadap variabel dependent yang

bersifat metrik. Terdapat beberapa desain faktorial, diantaranya :

a. Desain Satu Faktorial

Desain satu faktorial merupakan rancangan penelitian yang bertujuan

untuk mengetahui dampak/ pengaruh dari beberapa treathment tertentu yang

mengelompok menjadi satu faktor. Minimal treathment yang termasuk

desain satu faktorial adalah berjumlah tiga. Pada penelitian Quasi

Eksperimen tipe ini, pengaruh perlakuan diperoleh melalui perbandingan

dampak/ pengaruh yang dihasilkan dari treathment A, B, dan C. Berikut ini

disajikan gambar desain satu faktorial.

Faktor A

A1 A2 A3

µ1 µ2 µ3

Gambar 5.3: Desain Satu Faktorial

Keterangan :

A1 = Treathment A1

A2 = Treathment A2

A3 = Treathment A3

Adapun contoh judul penelitian Quasi Eksperimen Desain Satu Faktorial

tersaji dalam tabel berikut ini.

Tabel 5.2: contoh judul penelitian Quasi ExperimentDesain Satu

Faktorial

Judul Treathment Variabel Dampak

Pengaruh Model

Pembelajaran Cooperative

terhadap Prestasi Belajar

IPS Siswa Kelas V di SD

Negeri 1 Guntur, Demak.

Model Pembelajaran

Cooperative, misalnya

:

STAD, TGT, dan TPS

Prestasi Belajar IPS

Siswa Kelas V di SD

Negeri 1 Guntur,

Demak.

Pengaruh model

pembelajaran Think Pair

Share, Number Head

Together, dan Talking

Model pembelajaran

Think Pair Share,

Number Head

Together, dan Talking

Prestasi Belajar IPS

Siswa Kelas III di SD

Negeri 1 Guntur,

Demak.

Page 45: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 38

Judul Treathment Variabel Dampak

Stick terhadap Prestasi

Belajar IPS Siswa Kelas

III di SD Negeri 1 Guntur,

Demak.

Stick

b. Desain Dua Faktorial

Desain dua faktorial merupakan rancangan penelitian yang bertujuan

untuk mengetahui dampak/ pengaruh dari beberapa variabel independen non

metrik dan atau treathment tertentu yang mengelompok menjadi dua faktor.

Pada penelitian Quasi Experimenttipe ini, pengaruh perlakuan diperoleh

melalui perbandingan hasil dari treathment antar faktor A, antar faktor B,

dan mencari pengaruh interaksi antara faktor A dan B. Berikut ini disajikan

gambar desain dua faktorial.

Faktor B Faktor A

A1 A2

B1 µ A1B1 µ A2B1 µ B1

B2 µ A1B2 µ A2B2 µ B2

µ A1 µ A2

Gambar 5.4: Desain Dua Faktorial

Keterangan :

A1 = Treathment A1 pada Faktor A

A2 = Treathment A2 pada Faktor A

B1 = Treathment B1 pada Faktor B

B2 = Treathment B2 pada Faktor B

Adapun contoh judul penelitian Quasi ExperimentDesain Dua Faktorial

tersaji dalam tabel berikut ini.

Tabel 5.3: Contoh Judul Penelitian Quasi ExperimentDesain Dua

Faktorial

Judul Treathment Variabel

Non Metrik

Variabel

Dampak

Pengaruh Model

Pembelajaran

Cooperative dan Jenis

Kelamin terhadap

Faktor 1 :

Model

Pembelajaran

Cooperative,

Faktor 2 :

Jenis

Kelamin,

yaitu Laki-

terhadap

Prestasi Belajar

IPS Siswa

Kelas III di SD

Page 46: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 39

Judul Treathment Variabel

Non Metrik

Variabel

Dampak

Prestasi Belajar IPS

Siswa Kelas III di SD

Negeri 1 Guntur,

Demak.

misalnya TGT

dan STAD

Laki dan

Perempuan

Negeri 1

Guntur, Demak.

Pengaruh Model

Pembelajaran Predict-

Observe-Explain dan

Jenis Kelamin terhadap

Prestasi Belajar IPS

Siswa Kelas IV di SD

Negeri 1 Guntur,

Demak.

Faktor 1 :

Model

Pembelajaran

Predict-

Observe-

Explain dan

Konvensional

Faktor 2 :

Jenis

Kelamin,

yaitu Laki-

Laki dan

Perempuan

Prestasi Belajar

IPS Siswa

Kelas IV di SD

Negeri 1

Guntur, Demak

c. Desain Tiga Faktorial

Desain tiga faktorial merupakan rancangan penelitian yang bertujuan

untuk mengetahui dampak/ pengaruh dari beberapa variabel independen non

metrik dan atau treathment yang mengelompok menjadi tiga faktor. Pada

penelitian Quasi Experimenttipe ini pengaruh perlakuan diperoleh melalui

perbandingan hasil dari treathment antar faktor A, antar faktor B, dan antar

faktor C, serta mencari pengaruh interaksi antara faktor A, B, C (AxBxC),

antara faktor A dan B (AxB), antara faktor A dan C (AxC), dan antara faktor

B dan C (BxC). Berikut ini disajikan gambar desain tiga faktorial.

Faktor B Faktor C Faktor A

A1 A2

B1 C1 µ A1B1C1 µ A2B1C1

C2 µ A1B1C2 µ A2B1C2

B2 C1 µ A1B2C1 µ A2B2C1

C2 µ A1B2C2 µ A2B2C2

Gambar 5.5: Desain Tiga Faktorial

Keterangan :

A1 : Treathment A1 pada Faktor A

A2 : Treathment A2 pada Faktor A

B1 : Treathment B1 pada Faktor B

B2 : Treathment B2 pada Faktor B

C1 : Treathment C1 pada Faktor C

C2 : Treathment C2 pada Faktor C

Page 47: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 40

Adapun contoh judul penelitian Quasi ExperimentDesain Tiga Faktorial

tersaji dalam tabel berikut ini.

Tabel 5.4: Contoh Judul Penelitian Quasi ExperimentDesain Tiga

Faktorial

Judul Treathment Variabel

Non Metrik

Variabel

Dampak

Pengaruh Model

Pembelajaran

Cooperative, Media

Pembelajaran dan

Jenis Kelamin

terhadap Prestasi

Belajar IPS Siswa

Kelas III di SD

Negeri 1 Guntur,

Demak.

Faktor 1 :

Model

Pembelajaran

Cooperative,

misalnya TGT

dan STAD

Faktor 2:

Media

Pembelajaran,

Misalnya : Media

Mind Mapping

dan Video

Faktor 3 :

Jenis

Kelamin,

yaitu Laki-

Laki dan

Perempuan

terhadap

Prestasi Belajar

IPS Siswa

Kelas III di SD

Negeri 1

Guntur, Demak.

Pengaruh Model

Pembelajaran Predict-

Observe-Explain,

Bentuk Tes dan Jenis

Kelamin terhadap

Prestasi Belajar IPS

Siswa Kelas IV di SD

Negeri 1 Guntur,

Demak.

Faktor 1 :

Model

Pembelajaran

Predict-Observe-

Explain dan

Konvensional

Faktor 2:

Bentuk Tes,

misalnya : Tes

Pilihan Ganda

dan Tes Uraian

Faktor 3 :

Jenis

Kelamin,

yaitu Laki-

Laki dan

Perempuan

Prestasi Belajar

IPS Siswa

Kelas IV di SD

Negeri 1

Guntur, Demak

C. VALIDITAS PENELITIAN QUASI EKSPERIMEN

Agar hasil penelitian Quasi Experimentdapat dipercaya dan dapat

digeneralisasikan untuk mewakili populasi, maka ada beberapa faktor yang harus

diperhatikan, yaitu faktor validitas internal dan faktor validitas eksternal. Berikut

ini uraian kedua validitas tersebut.

Page 48: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 41

1. Validitas Internal

Campbell (1979) validitas internal adalah tingkat kepercayaan hasil penelitian

quasi eksperimen yang disebabkan oleh treatment yang digunakan. Faktor-

faktor yang mempengaruhi validitas internal yaitu :

a. History

History atau sejarah merupakan faktor pengaruh yang muncul karena

adanya pengaruh kepada subyek oleh variabel lain selain dari treathment.

b. Maturation

Maturation atau kematangan merupakan faktor pengaruh yang muncul

karena perubahan subyek penelitian selama berlangsungnya proses

eksperimen. Maka dari itu penelitian eksperimen didesain tidak terlalu lama.

c. Testing Effect

Testing effect atau pengaruh tes merupakan pengaruh yang muncul karena

adanya pretest dan posttest. Maka dari itu instrumen pretest dan posttest

dibuat berbeda tetapi setara dan atau jarak antara pretest dan posttest jangan

terlalu dekat.

d. Instrumentation

Instrumentation merupakan faktor pengaruh yang muncul karena adanya

perubahan instrumen ukur. Maka dari itu instrumen ukur yang digunakan

harus konsisten.

e. Selection

Selection merupakan faktor pengaruh yang muncul karena adanya bias

dalam memilih responden/ subyek antara kelompok eksperimen dan

kelompok kontrol.

f. Statistical Regression

Statistical Regression merupakan faktor pengaruh yang muncul karena

pemilihan antara kelompok eksperimen dan kelompok kontrol berdasarkan

skor yang ekstrim sehingga cenderung akan berpengaruh ke rerata populasi

g. Mortality

Mortality merupakan faktor pengaruh yang muncul karena adanya

kehilangan subyek pada kelompok eksperimen ataupun kelompok kontrol.

Page 49: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 42

2. Validitas Eksternal

Validitas eksternal merupakan keakuratan hasil penelitian Quasi

Experimentuntu digeneralisasikan yang mewakili populasi. Faktor-faktor yang

dapat mempengaruhi validitas eksternal antara lain : 1) sampel yang

representatif, 2) instrumen yang valid dan reliabel, dan 3) analisis data yang

benar.

D. RUMUSAN MASALAH DAN HIPOTESIS PENELITIAN

Rumusan masalah merupakan pertanyaan yang diajukan oleh peneliti untuk

dicari jawaban melalui pengumpulan dan analisis data. Dalam membuat rumusan

masalah, seorang peneliti harus megidentifikasi masalah terlebih dahulu. Setelah itu

berdasarkan masalah-masalah tersebut maka dapat dijadikan pedoman untuk

membuat rumusan masalah. Hal ini diperkuat oleh pendapat Sugiyono (2013: 58)

yang menyatakan bahwa rumusan masalah merupakan pertanyaan berdasarkan pada

masalah yang akan dicarikan jawabannya melalui pengumpulan data. Penyusunan

kalimat rumusan masalah harus jelas seperti memuat kata tanya, variabel/ fokus

penelitian, dan tempat penelitiannya

Adapun hipotesis adalah jawaban sementara berdasarkan rumusan masalah yang

telah ditentukan. Dapat dikatakan jawaban sementara karena jawaban diperoleh

secara teoretis, bukan jawaban yang diperoleh secara empiris. Hipotesis penelitian

hanya ada dalam penelitian kuantitatif. Perumusan hipotesis harus ditulis

menggunakan kalimat (Hipotesis Verbal) dan ditulis menggunakan simbol-simbol

matematis (Hipotesis Matematis).

Rumusan masalah dan hipotesisyang wajib ada pada penelitian Quasi

Experimentadalah rumusan masalah serta hipotesis yang berjenis komparatif yang

berisi tentang perbandingan antar variabel yang diperoleh dari kelompok yang sama

dan atau kelompok yang berbeda. Adapun apabila ingin menambahkan rumusan

masalah deskriptif juga diperbolehkan, berikut ini disajikan contohnya.

Tabel 5.5: Contoh Rumusan Masalah dan Hipotesis PenelitianQuasi

Experiment

No

.

Rumusan

Masalah Hipotesis Verbal

Hipotesis

Matematis

Keteranga

n

1 Apakah rata-rata H0 : rata-rata prestasi H0 : μ1 = 85 Rumusan

Page 50: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 43

No

.

Rumusan

Masalah Hipotesis Verbal

Hipotesis

Matematis

Keteranga

n

prestasi belajar

Ekonomi siswa

kelas X

eksperimen di

SMA Negeri 1

Demak sama

dengan KKM

sebesar 80 ?

belajar Ekonomi siswa

kelas X eksperimen di

SMA Negeri 1 Demak

sama dengan KKM

sebesar 80

H1 : rata-rata prestasi

belajar Ekonomi siswa

kelas X eksperimen di

SMA Negeri 1 Demak

tidak sama dengan KKM

sebesar 80

H1 :μ1 ≠ 85

masalah

dan

hipotesis

deskriptif

2 Apakah

ketuntasan

klasikal pada

prestasi belajar

Ekonomi siswa

kelas X

eksperimen di

SMA Negeri 1

Demak melebihi

75 % ?

H0 : ketuntasan klasikal

pada prestasi belajar

Ekonomi siswa kelas X

eksperimen di SMA

Negeri 1 Demak tidak

melebihi 75 %

H1 : ketuntasan klasikal

pada prestasi belajar

Ekonomi siswa kelas X

eksperimen di SMA

Negeri 1 Demak melebihi

75 %

H0 : μ1 ≤ 75

%

H1 :μ1> 75 %

Rumusan

masalah

dan

hipotesis

deskriptif

3 Apakah terdapat

perbedaan yang

signifikan antara

prestasi belajar

Ekonomi siswa

kelas X

ekperimen dan

kelas X kontrol

di SMA Negeri 1

Demak ?

H0 : tidak terdapat

perbedaan yang signifikan

antara prestasi belajar

ekonomi siswa kelas X

ekperimen dan kelas X

ekperimen kontrol di

SMA Negeri 1 Demak.

H1 : terdapat perbedaan

yang signifikan antara

prestasi belajar ekonomi

siswa kelas X ekperimen

dan kelas X ekperimen

kontrol di SMA Negeri 1

Demak.

H0 : μ1 = μ2

H1 :μ1 ≠ μ2

Rumusan

masalah

dan

hipotesis

komparatif

E. ANALISIS DATA PENELITIAN QUASI EXPERIMENT

Analisis data pada penelitian quasi experiment merujuk pada analisis data

kuantitatif, yaituberupa kegiatan menyajikan dan menghitung angka hasil dari

Page 51: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 44

pengukuran dengan tujuan memberikan suatu informasi yang relevan. Analisis data

ini merupakan alat bantu untuk menjawab rumusan masalah yang sudah disajikan

sebelumnya melalui pengujian hipotesis. Beberapa hal yang harus diperhatikan

dalam memilih analisis data diantaranya memperhatikan jenis data, jenis rumusan

masalah, dan jenis hipotesis. Berikut ini analisis data yang bisa digunakan dalam

penelitian quasi experiment.

Tabel 5.6: Analisis Data Penelitian Quasi Experiment

Jenis

Data

Jenis Rumusan Masalah dan Hipotesis

Deskriptif

Komparatif

(dua data)

Komparatif

(lebih dari dua data)

Data

Berpasangan

Data

Independen

Data

Berpasangan

Data

Independen

Nominal 3. One Sample

Binomial

4. One Sample

Chi Square

Mc Nemar 1. Fisher

2. One

Sample

Chi Square

Cochran Q K Sample Chi

Square

Ordinal Run Test 1. Sign Test

2. Wilcoxon

Matched

Pairs

1. Median Test

2. Mann

Whitney U

Test

3. Kolmogoro

v Smirnov

4. Wald

Woldfowitz

Friedman 1. Median

Extension

2. Kruskal-

Wallis One

Way Anova

Interval

dan atau

Rasio

One Sample t

Test

Paired Sample

t Test

Independent

Sample t Test

Anova Anova

F. KERANGKA PEMIKIRAN PENELITIAN QUASI EXPERIMENT

Kerangka berpikir merupakan kerangka konseptual yang menggambarkan tentang

proses dari awal sampai akhir penelitian. Kerangka berpikir pada penelitian Quasi

Experiment secara umum memuat tiga bagian, yaitu :

1. Bagian Awal

Pada bagian awal peneliti harus menampilkan masalah yang dihadapi yang

diperjelas melalui rumusan masalah.

2. Bagian Proses

Pada bagian proses, peneliti harus menampilkan populasi dan sampel beserta

treathment, instrumen beserta uji kelayakan instrumennya, data, dan uji

hipotesis beserta uji prasyaratny

3. Bagian Akhir

Page 52: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 45

Pada bagian akhir, peneliti harus menampilkan hasil yang diperkirakan melalui

jawaban sementara/ hipotes

Contoh kerangka berpikir Quasi Experiment:

Masalah

1. Pembelajaran mayoritas ceramah tidak sempurna

2. Pembelajaran belum menggunakan model yang aktif dan menyenangkan dan

belum menggunakan media pembelajaran

3. Prestasi siswa rendah (dibuktikan dengan data)

Rumusan Masalah

1. Apakah rata-rata prestasi belajar Ekonomi siswa kelas X eksperimen di SMA

Negeri 1 Demak sama dengan KKM sebesar 80 ?

2. Apakah ketuntasan klasikal pada prestasi belajar Ekonomi siswa kelas X

eksperimen di SMA Negeri 1 Demak melebihi 75 % ?

3. Apakah terdapat perbedaan yang signifikan antara prestasi belajar Ekonomi

siswa kelas X ekperimen dan kelas X kontrol di SMA Negeri 1 Demak ?

Instrumen

Butir Soal

Uji Instrumen

1. Uji validitas

2. Uji reliabilitas

3. Analisis butir soal

(tingkat kesukaran dan

daya beda

Populasi

Semua Siswa Kelas X di SMA Negeri 1

Demak yang terdiri dari XA, XB, dan XC

Kelas Eksperimen

Siswa Kelas X A

(Model STAD)

Kelas Kontrol

Siswa Kelas X B

(Model Konvensional)

Data

Data Prestasi Belajar Kelas Eksperimen

Data Prestasi Belajar Kelas Kontrol

Uji Prasyarat

1. Uji normalitas

2. Uji homogenitas

Uji Hipotesis

1. One sample t test

2. One Sample Binomial

3. Indepedent sample t test

Hasil

1. rata-rata prestasi belajar Ekonomi siswa kelas X eksperimen di SMA Negeri

1 Demak tidak sama dengan KKM sebesar 80

2. ketuntasan klasikal pada prestasi belajar Ekonomi siswa kelas X eksperimen

di SMA Negeri 1 Demak melebihi 75 %

3. terdapat perbedaan yang signifikan antara prestasi belajar ekonomi siswa

kelas X ekperimen dan kelas X ekperimen kontrol di SMA Negeri 1 Demak.

Page 53: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 46

LATIHAN

Jawablah pertanyaan di bawah ini dengan uraian yang jelas !

1. Menurut saudara/i apa yang dimaksud dengan metodologi quasi experiment ?

2. Uraikanlah desain penelitian yang termasuk metodologi quasi experiment !

3. Hal-hal apa saja yang mempengaruhi tingkat kepercayaan hasil penelitian yang

menggunakan metodologi quasi experiment?

4. Hal-hal apa saja yang mempengaruhi keakuratan hasil penelitian Quasi

Experimentuntuk digeneralisasikan yang mewakili populasi ?

5. Berikan satu contoh judul penelitian yang menggunakan metodologi quasi

experiment sesuai pengetahuanmu, kemudian,

a. analisislah treatment dan variabel dampaknya !

b. tentukan desain quasi experiment yang digunakan ! serta gambar desainnya !

c. buatlah rumusan masalahnya !

d. buatlah hipotesisnya !

e. tentukan analisis datanya !

DAFTAR PUSTAKA

Cook, T.D. & Campbell, D.T. 1979. Quasi-Experimentation: Design and Analysis

Issues For Field Settings. Chicago: Rand Mcnally College Publishing Company.

Green, J. 2010. “Points of Intersection Between Randomized Experiments and

QuasiExperiments”. ANNALS, AAPSS, 628, March 2010. 97-111

Kenny, A.D. 1975. “A Quasi-Experimental Approach to Assessing Treatment Effects in

the Nonequivalent Control Group Design”. Psychological Bulletin 1975, Vol. 82,

No. 3, 345-362

Sugiyono. 2013. Metode Penelitian Kombinasi. Bandung: Alfabeta

Page 54: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 47

METODOLOGI PENELITIAN

ASOSIASI

TUJUAN PEMBELAJARAN :

Setelah mempelajari materi ini, mahasiswa mampu :

1. Menguraikan konsep penelitian asosiasi dengan jelas.

2. Menguraikan jenis hubungan antar variabel dalam penelitian asosiasi dengan jelas.

3. Membuat rumusan masalah penelitian asosiasi dengan tepat.

4. Membuat hipotesis penelitian asosiasi dengan tepat

5. Menerapkan analisis data pada penelitian asosiatif dengan tepat

6. Membuat kerangka pemikiran penelitian dengan tepat

URAIAN MATERI

A. PENGERTIAN METODOLOGI PENELITIAN ASOSIASI

Penelitian Asosiasi merupakan salah satu metodologi penelitian yang bertujuan

untuk mengetahui pengaruh dan atau hubungan variabel independent terhadap

variabel dependent yang variabel-variabelnya tersebut bersifat metriks. Variabel

bersifat metriks artinya variabel tersebut dapat diukur menggunakan suatu

instrumen ukur. Metodologi penelitian ini merupakan salah satu pendekatan

penelitian kuantitatif. Berikut ini disajikantabel tentang contoh judul penelitian

yang menggunakan metodologi Asosiasi.

Tabel 6.1: Contoh Judul Penelitian Asosiasi

Judul Variabel Independen Variabel Dependen

Pengaruh Minat Belajar Siswa

Terhadap Prestasi Belajar

Matematika Siswa Kelas VII di

SMP N 1 Demak

Minat Belajar Siswa Prestasi Belajar

Matematika Siswa

BAB 6

Page 55: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 48

Judul Variabel Independen Variabel Dependen

Pengaruh Kemandirian Belajar

Siswa dan Rasa Ingin Tahu siswa

Terhadap Prestasi Belajar

Matematika Siswa Kelas X di

SMA N 1 Demak.

1. Kemandirian

Belajar Siswa

2. Rasa Ingin Tahu

siswa

Prestasi Belajar

Matematika Siswa

Pengaruh Pengetahuan

Kewirausahaan Siswa dan Efikasi

Diri Siswa Terhadap Minat

Berwirausaha Siswa Kelas X di

SMA N 1 Demak

1. Pengetahuan

Kewirausahaan

Siswa

2. Efikasi Diri Siswa

Minat Berwirausaha

Siswa

B. JENIS HUBUNGAN ANTAR VARIABEL PENELITIAN ASOSIASI

Terdapat tiga jenis hubungan antar variabel dalam penelitian asosiasi, yaitu:

1. Hubungan Sejajar/ Simetris

Hubungan sejajar/ simetris adalah hubungan antar variabel dimana variabel

tersebut memiliki kedudukan yang sama.

Contoh:

Kompetensi guru terdiri dari kompetensi pedagogik, profesional, kepribadian,

dan sosial. Dari keempat kompetensi tersebut bisa dillakukan penelitian dengan

judul “Hubungan Kompetensi Pedagogik dan Kompetensi Profesional Guru

Sekolah Dasar di Kecamatan Guntur”

2. Hubungan Sebab-Akibat/ Kausal

Hubungan sebab-akibat/ kausal adalah hubungan antar variabel yang

menghasilkan sebab akibat akibat. Variabel yang yang menghasilkan sebab

disebut variabel bebas/ independent, adapun variabel yang dihasilkan berupa

akibat disebut variabel terikat/ dependent.

Contoh:

Terdapat Variabel Minat dan Prestasi Belajar. Secara teoretis variabel minat

akan mempengaruhi prestasi belajar. Semakin tinggi minat, semakin tinggi

prestasi belajar. Dari kedua variabel tersebut bisa dilakukan penelitian dengan

judul “Pengaruh Minat Belajar Siswa Terhadap Prestasi Belajar Matematika

Siswa Kelas VII di SMP N 1 Demak”

3. Hubungan Timbal Balik/ Interaktif

Hubungan timbal balik/ interaktif adalah hubungan antar variabel yang saling

mempengaruhi.

Page 56: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 49

Contoh:

Terdapat Variabel Minat dan Prestasi Belajar. Secara teoretis variabel minat

akan mempengaruhi prestasi belajar, begitu juga sebaliknya. Semakin tinggi

minat, maka semakin tinggi prestasi belajar, begitu juga sebaliknua. Dari kedua

variabel tersebut bisa dilakukan penelitian dengan judul “Hubungan Minat

terhadap Prestasi Belajar”

C. RUMUSAN MASALAH DAN HIPOTESIS PENELITIAN ASOSIASI

Rumusan masalah merupakan pertanyaan yang diajukan oleh peneliti untuk

dicari jawaban melalui pengumpulan dan analisis data. Dalam membuat rumusan

masalah, seorang peneliti harus megidentifikasi masalah terlebih dahulu. Setelah itu

berdasarkan masalah-masalah tersebut maka dapat dijadikan pedoman untuk

membuat rumusan masalah. Hal ini diperkuat oleh pendapat Sugiyono (2013: 58)

yang menyatakan bahwa rumusan masalah merupakan pertanyaan berdasarkan pada

masalah yang akan dicarikan jawabannya melalui pengumpulan data. Penyusunan

kalimat rumusan masalah harus jelas seperti memuat kata tanya, variabel/ fokus

penelitian, dan tempat penelitiannya

Adapun hipotesis adalah jawaban sementara berdasarkan rumusan masalah yang

telah ditentukan. Dapat dikatakan jawaban sementara karena jawaban diperoleh

secara teoretis, bukan jawaban yang diperoleh secara empiris. Hipotesis penelitian

hanya ada dalam penelitian kuantitatif. Perumusan hipotesis harus ditulis

menggunakan kalimat (Hipotesis Verbal) dan ditulis menggunakan simbol-simbol

matematis (Hipotesis Matematis).

Rumusan masalah dan Hipotesisyang wajib ada pada penelitian asosiasiadalah

rumusan masalah serta hipotesis berjenis asosiasi yang berisi tentang hubungan dan

atau pengaruh antar variabel. Adapun apabila ingin menambahkan rumusan

masalah deskriptif juga diperbolehkan, berikut ini disajikan contohnya.

Tabel 6.2: Contoh Rumusan Masalah dan Hipotesis PenelitianAsosiasi

No Rumusan

Masalah Hipotesis Verbal

Hipotesis

Matematis Keterangan

1 Seberapa tinggi

rata-rata prestasi

belajar Ekonomi

siswa kelas X di

H0 : tinggi rata-rata

prestasi belajar Ekonomi

siswa kelas X di SMA N 1

Demak sama dengan 80

H0 : μ1 = 80

H1 :μ1 ≠ 80

Rumusan

masalah dan

hipotesis

deskriptif

Page 57: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 50

No Rumusan

Masalah Hipotesis Verbal

Hipotesis

Matematis Keterangan

SMA N 1 Demak

?

H1 : tinggi rata-rata

prestasi belajar Ekonomi

siswa kelas X di SMA N 1

Demak sama dengan 80

tidak sama dengan 80

2 Seberapa tinggi

rata-rata minat

belajar siswa

kelas X di SMP N

1 Demak ?

H0 : tinggi rata-rata minat

belajar siswa kelas X di

SMA N 1 Demak sama

dengan 80

H1 : tinggi rata-rata minat

belajar siswa kelas X di

SMA N 1 Demak tidak

sama dengan 80

H0 : μ1 = 80

H1 :μ1 ≠ 80

Rumusan

masalah dan

hipotesis

deskriptif

3 Apakah terdapat

pengaruh yang

signifikan antara

minat belajar

siswa terhadap

prestasi belajar

Ekonomi siswa

kelas X di SMA

Negeri 1 Demak ?

H0 : tidak terdapat

pengaruh yang signifikan

antara minat belajar siswa

terhadap prestasi belajar

Ekonomi siswa kelas X di

SMA Negeri 1 Demak.

H1 : terdapat pengaruh

yang signifikan antara

minat belajar siswa

terhadap prestasi belajar

Ekonomi siswa kelas X di

SMA Negeri 1 Demak.

H0 : ρ = 0

H1 :ρ ≠ 0

Rumusan

masalah dan

hipotesis

komparatif

D. ANALISIS DATA PENELITIAN ASOSIASI

Analisis data pada penelitian asosiasi merujuk pada analisis data kuantitatif,

yaituberupa kegiatan menyajikan dan menghitung angka hasil dari pengukuran

dengan tujuan memberikan suatu informasi yang relevan. Analisis data ini

merupakan alat bantu untuk menjawab rumusan masalah yang sudah disajikan

sebelumnya. Beberapa hal yang harus diperhatikan dalam memilih analisis data

diantaranya memperhatikan jenis data dan jenis rumusan masalahnya. Berikut ini

disajikan tabel analisis data yang bisa digunakan dalam penelitian asosiasi.

Tabel 6.3: Analisis Data Asosiatif

Jenis Data Rumusan Masalah Asosiatif

Nominal Contigency Coefficient C

Ordinal 1. Spearman Rank Correlation

2. Kendall Tau

Interval dan atau Rasio 1. Korelasi Product Moment

2. Korelasi Partial

Page 58: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 51

3. Korelasi Ganda

4. Regresi sederhana

5. Regresi ganda

6. Analisis Jalur

7. Structural Equation Model (SEM)

E. KERANGKA PEMIKIRAN PENELITIAN ASOSIASI

Kerangka berpikir merupakan kerangka konseptual yang menggambarkan tentang

proses dari awal sampai akhir penelitian. Berikut ini disajikan contoh kerangka

penelitian Asosiasi dengan dua variabel independen dan satu variabel dependen.

Masalah

Uraikanlah masalah yang terdapat dalam sub bab identifikasi masalah

Rumusan Masalah

a. Apakah terdapat pengaruh yang signifikan antara minat belajar siswa terhadap prestasi belajar

siswa pada mata pelajaran Ekonomi kelas X di SMA N 1 Demak ?

b. Apakah terdapat pengaruh yang signifikan antara kemandirian belajar siswa terhadap prestasi

belajar siswa pada mata pelajaran Ekonomi kelas X di SMA N 1 Demak ?

c. Apakah terdapat pengaruh yang signifikan antara minat belajar dan kemandirian belajar secara

simultan terhadap prestasi belajar siswa pada mata pelajaran Ekonomi kelas X di SMA N 1

Demak ?

Instrumen

1. Lembar Angket Minat Belajar

2. Lembar Anget Kemandirian Belajar

3. Butir Soal

Uji Instrumen

3. Uji validitas

4. Uji reliabilitas

5. Analisis butir soal (Daya beda dan

Tingkat Kesukaran)

Populasi

Semua Siswa Kelas X di SMA N 1 Demak

yang berjumlah 300 siswa

Sampel

200 siswa kelas X di SMA N 1 Demak

Data

Data Minat Belajar

Data Kemandirian Belajar

Data Prestasi Belajar Ekonomi

Uji Prasyarat

Uji normalitas, Uji homogenitas, Uji Linieritas, Uji Multikolinieritas,

Uji Heterokedastisitas, Uji Autokorelasi

Uji Hipotesis

4. Regresi Linier Sederhana

5. Regresi Linier Ganda

Hasil

1. terdapat pengaruh yang signifikan antara minat belajar siswa terhadap prestasi belajar

siswa pada mata pelajaran Ekonomi kelas X di SMA N 1 Demak

2. terdapat pengaruh yang signifikan antara kemandirian belajar siswa terhadap prestasi

belajar siswa pada mata pelajaran Ekonomi kelas X di SMA N 1 Demak

3. terdapat pengaruh yang signifikan antara minat belajar dan kemandirian belajar secara

simultan terhadap prestasi belajar siswa pada mata pelajaran Ekonomi kelas X di SMA N 1

Demak

Page 59: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 52

LATIHAN

Jawablah pertanyaan di bawah ini dengan uraian yang jelas !

1. Menurut saudara/i apa yang dimaksud dengan metodologi asosiasi ?

2. Uraikanlah hubungan antar variabel yang terdapat dalam metodologi asosiasi !

3. Berikan satu contoh judul penelitian yang menggunakan metodologi asosiasi,

tentukan :

a. tentukan treatment dan variabel dampaknya !

b. tentukan desain quasi experiment yang digunakan ! serta gambar desainnya !

c. buat rumusan masalahnya !

d. buat hipotesisnya !

e. tentukan analisis datanya !

DAFTAR PUSTAKA

Creswell, W. John. 2014. Research Design Qualitative, Quantitative, and Mixed

Methods Approaches. Los Angeles: SAGE

Sugiyono. 2013. Metode Penelitian Kombinasi. Bandung: Alfabeta

Page 60: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 53

PENDEKATAN PENELITIAN

KUALITATIF

TUJUAN PEMBELAJARAN :

Setelah mempelajari materi ini, mahasiswa mampu :

1. Menguraikan konsep pendekatan penelitian kualitatif dengan jelas

2. Membuat rumusan masalah penelitian kualitatif dengan tepat

3. Menguraikan karakteristik penelitian kualitatif dengan jelas

4. Menguraikan keunggulan penelitian kualitatif dengan jelas

5. Menguraikan prosedur penelitian kualitatif dengan jelas

URAIAN MATERI

A. KONSEP PENELITIAN KUALITATIF

Pendekatan penelitian kualitatif berdasarkan filsafat post positivisme yang

menganggap segala sesuatu bersifat holistik menyeluruh, belum tentu dapat diamati

dan diukur. Pendekatan penelitian kualitatif adalah penelitian yang bertujuan

mengungkapkan/ mendeskripsikan suatu gejala atau fenomena secara spesifik dan

detail tanpa adanya proses pengukuran. Menurut Creswell (2016: 18-19)

menyatakan bahwa terdapat 5 jenis metodologi penelitian yang termasuk

pendekatan kualitatif, yaitu : 1) Phenomenology, 2) Grounded Theory, 3)

Ethnography, 4) Case Study, dan 5) Narrative. Berikut ini disajikan tabel tentang

jenis metodologi penelitian kualitatif tersebut.

Tabel 7.1: Jenis Metodologi Penelitian Kualitatif

No Jenis Metodologi Pengertian

1 Phenomenology Rancangan penelitian dengan mendeskripsikan

BAB 7

Page 61: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 54

No Jenis Metodologi Pengertian

pengalaman manusia terhadap suatu fenomena yang

dijelaskan oleh partisipan.

2 Grounded Theory Rancangan penelitian untuk memperoleh suatu teori

baru yang bersumber dari pandangan-pandangan

partisipan.

3 Ethnography Rancangan penelitian untuk menyelidiki pola

perilaku, bahasa, dan tindakan dari suatu kelompok

kebudayaan di lingkungan yang alamiah.

4 Case Study Rancangan penelitian dengan cara mengembangkan

analisis yang mendalam suatu kasus, dan peristiwa.

5 Narrative Rancangan penelitian tentang kemanusiaan dengan

menceritakan secara naratif kehidupan individu atau

suatu kelompok.

Adapun contoh judul-judul yang sesuai dengan penelitian kualitatif diantaranya :

Contoh Judul Penelitian Kualitatif

1. Implementasi Kurikulum 2013 pada Mata Pelajaran Matematika Kelas X di

SMA Negeri 1 Demak

2. Analisis Buku Siswa Matematika Kelas V Kurikulum 2013

3. Implementasi Model Pembelajaran dan Media Pembelajaran Bagi Siswa di

SMP Negeri 1 Demak

4. Pengembangan Karakter Berbasis Kearifan Lokal Pada Siswa di SD Negeri

Guntur 1, Demak

5. Pola Manajemen PKBM Anugrah Bangsa Semarang

6. Karakteristik Masyarakat Baduy

B. RUMUSAN MASALAH PENELITIAN KUALITATIF

Berbeda dengan rumusan masalah pada penelitian kuantitatif, pada penelitian

kualitatif rumusan masalah disusun dengan tujuan untuk mengekplorasi fenomena-

fenomena yang ada di lapangan. Menurut Creswell (2016: 186) menyatakan bahwa

rumusan masalah pada penelitian kualitatif terbagi menjadi dua, yaitu rumusan

masalah utama dan rumusan masalah spesifik. Rumusan masalah utama merupakan

pertanyaan yang bersifat luas dan berusaha mengekplorasi fenomena/ konsep

penelitiannya. Sedangkan rumusan masalah spesifik merupakan pertanyaan yang

berusaha mengeksplorasi secara detail fokus penelitiannya. Berikut ini disajikan

tabel contoh rumusan masalah utama dan spesifik.

Page 62: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 55

Tabel 7.2: Contoh Rumusan Masalah Utama dan Spesifik

Jenis Rumusan

Masalah Contoh

Rumusan

Masalah Utama

Bagaimanakah perencanaan pembelajaran yang dilakukan di

PKBM Anugrah Bangsa Homeschooling Semarang ?

Rumusan

Masalah Spesifik

4. Bagaimanakah strategi pembelajaran yang dilaksanakan di

PKBM Anugrah Bangsa Homeschooling Semarang ?

5. Bagaimanakah instrumen penilaian pembelajaran yang

dilaksanakan di PKBM Anugrah Bangsa Homeschooling

Semarang ?

6. Bagaimanakah teknik pembelajaran yang dilaksanakan di

PKBM Anugrah Bangsa Homeschooling Semarang

Dalam merumuskan kalimat rumusan masalah pada penelitian kualitatif, harus

mengarah kepada upaya mengekplorasi suatu fenomena-fenomena tertentu. Hal ini

diperkuat oleh Creswell (2016: 189) yang menyatakan bahwa kalimat rumusan

masalah harus mengajak pembaca untuk memahami mendeskripsikan, memahami,

menemukan, dan atau mengekplorasi suatu fenomena-fenomena tertentu.

C. KARAKTERISTIK PENELITIAN KUALITATIF

Menurut Moleong (2017: 8-13) terdapat 11 karakteristik penelitian kualitatif,

yaitu : 1) latar alamiah, 2) manusia sebagai instrumen, 3) metode kualitatif, 4)

analisis data secara induktif, 5) teori dari dasar, 6) deskriptif, 7) mementingkan

proses, 8) adanya fokus, 9) adanya kriteria keabsahan data, 10) desain sementara,

dan 11) hasil penelitian disepakati bersama. Sedangkan menurut Creswell (2016:

247-249) menyatakan ada 8 karakteristik penelitian kualitatif, yaitu: 1) lingkungan

alamiah, 2) peneliti sebagai instrumen, 3) beragam sumber data, 4) analisis data

induktif, 5) participants meaning, 6) rancangan berkembang, 7) refleksivitas, 8)

pandangan menyeluruh. Berdasarkan pandangan kedua ahli di atas, terdapat

beberapa persamaan mengenai karakteristik penelitian kualitatif. Berikut ini uraian

karakteristik penelitian kualitatif berdasarkan ahli di atas.

1. Latar Alamiah

Penelitian kualitatif dilakukan pada konteks alamiah dari suatu keutuhan

(Moleong, 2017:8). Pengumpulan data dilakukan dengan bertanya dan melihat

tingkah laku secara langsung dalam konteks alamiah, bukan dibawa ke

Page 63: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 56

laboratorium ataupun pemberian instrumen-instrumen untuk diisi (Creswell,

2016: 247).

2. Peneliti Sebagai Instrumen

Pengumpulan data pada penelitian kualitatif dilakukan langsung oleh peneliti

melalui observasi, dokumentasi, dan wawancara yang dipandu dengan

instrumen.

3. Beragam Sumber

Pengumpulan data pada penelitian kualitatif dilakukan kepada beberapa sumber

dan beberapa teknik seperti observasi, dokumentasi, dan wawancara.

4. Analisis Data Induktif

Analisis data yang digunakan dalam penelitian kualitatif adalah analisis data

induktif, yaitu mengumpulkan data dari bawah/ dari lapangan, kemudian ditarik

suatu kesimpulan.

5. Desain Berkembang dan Sementara

Rancangan/ desain penelitian kualitatif bersifat sementara dan bisa jadi

berkembang di dalam prosesnya. Contohnya : Seorang peneliti ingin meneliti

tentang A, tetapi setelah terjun ke lapangan ternyata tidak menemukan A, jadi

rancangan penelitian bisa berubah.

6. Adanya Fokus

Penelitian kualitatif dilakukan dalam konteks alamiah yang memiliki banyak

fenomena-fenomena yang terjadi, maka dari itu penelitian harus dibatasi

melalui fokus penelitian.

7. Hasil Penelitian dirundingkan dan disepakati bersama

Menurut Moleong (2017) menyatakan bahwa hasil penelitian kualitatif

diinterpretasikan melalui rundingan dan kesepakatan bersama antara peneliti

dan sumber data.

8. Adanya Kriteria Khusus Keabsahan Data

Keabsahan data pada penelitian kualitatif dilakukan melalui triangulasi sumber,

ataupun triangulasi teknik.

D. KEUNGGULAN PENDEKATAN PENELITIAN KUALITATIF

Menurut Raco (2014:62-..) keunggulan pendekatan kualitatif diantaranya :

Page 64: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 57

1. Data Mendasar

Pendekatan kualitatif menghasilkan data yang mendasar karena diperoleh

berdasarkan fakta, peristiwa dan realita

2. Pembahasan Mendalam dan Terpusat

Pendekatan kualitatif menghasilkan pembahasan yang mendalam dan terpusat

karena data digali secara mendalam, penelitian dilakukan cukup lama, dan

memperhitungkan semua faktor seperti ideologi, politik, ekonomi, budaya.

3. Realistis

Proses penelitian dengan pendekatan kualitatif dapat berkembang, dan berubah

sewaktu-waktu karena realita dari manusia dan alam lingkungan pasti berubah.

4. Terbuka

Hasil penelitian dengan pendekatan kualitatif diperoleh dari berbagai

pandangan partisipan yang dianalisa oleh peneliti.

E. PROSEDUR PENDEKATAN PENELITIAN KUALITATIF

Prosedur pelaksanaan penelitian kualitatif dapatdisajikan pada gambar berikut:

Gambar 7.1: Prosedur Penelitian Kualitatif

Berikut ini uraian prosedur pelaksanaan penelitian survey di atas.

1. Masalah Penelitian

Masalah

Penelitian

Rumusan Masalah

Pembutan Instrumen

Pengumpulan Data

Penyajian Data Mentah

Reduksi Data

Interpretasi dan Kseimpulan

Page 65: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 58

Suatu penelitian diawali dengan adanya masalah seperti gejala/ fenomena/

kasus. Temuan masalah secara empiris tersebut dikaitkan dengan teori.

2. Rumusan Masalah

Setelah masalah penelitian diketahui, langkah selanjutnya adalah menyusun

pertanyaan dalam rumusan masalah yang sesuai.

3. Pembuatan Instrumen

Instrumen merupakan alat yang digunakan untuk mengumpulkan data

penelitian. Pembuatan instrumen harus melalui diuji kevalidan konstruk dan isi.

4. Pengumpulan Data

Pengumpulan data adalah aksi langsung untuk mengambil data penelitian di

lapangan. Ada beberapa teknik pengumpulan data, seperti teknik tes, angket,

observasi, wawancara, dan sejenisnya. Lebih jelasnya proses pengumpulan data

akan di bahas pada bab teknik dan instrumen pengumpulan data.

5. Penyajian Data Mentah

Penyajian data mentah adalah kegiatan menyajikan data-data yang diperoleh

dari pengumpulan data.

6. Reduksi Data

Reduksi data adalah kegiatan merangkum dan memilih hal-hal pokok yang

disesuaikan dengan kebutuhan. Salah satu teknik reduksi yang bisa digunakan

adalah teknik koding.

7. Interpretasi dan Kesimpulan

Interpretasi adalah kesimpulan yang diperoleh dari analisis data (reduksi data).

Hasil dari interpretasi ini digunakan untuk menjawab suatu rumusan masalah

yang telah ditentukan dan sebagai dasar pembuatan suatu kesimpulan

penelitian.

Page 66: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 59

LATIHAN

Jawablah pertanyaan di bawah ini dengan uraian yang jelas !

1. Jelaskanlah pengertian dan karakteristik penelitian kualitatif !

2. Bagaimanakah keunggulan penggunaan pendekatan penelitian kualitatif ?

3. Sebut dan jelaskan jenis-jenis metodologi yang terdapat dalam pendekatan

penelitian kualitatif !

4. Bagaimanakah prosedur pelaksanaan pendekatan penelitian kualitatif ?

5. Buatlah contoh judul penelitian kualitatif, kemudian buat rumusan masalahnya !

DAFTAR PUSTAKA

Creswell, W.J. 2016. Research Design Qualitative, Quantitative, and Mixed Methods

Approaches. Los Angeles: SAGE

Moleong, L.J. 2017. Metodologi Penelitian Kualitatif. Bandung: Remaja Rosdakarya

Raco, J.R. 2014. Metode Penelitian Kualiatif. Jakarta: Grasindo

Sugiyono. 2013. Metode Penelitian Kombinasi. Bandung: Alfabeta

Page 67: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 60

METODOLOGI

PENELITIAN TINDAKAN KELAS

TUJUAN PEMBELAJARAN :

Setelah mempelajari materi ini, mahasiswa mampu :

1. Menjelaskan pengertian Penelitian Tindakan Kelas

2. Menjelaskan karakteristik Penelitian Tindakan Kelas

3. Menjelaskan tujuan dan manfaat Penelitian Tindakan Kelas

4. Menguraikan desain Penelitian Tindakan Kelas

URAIAN MATERI

A. PENGERTIAN PENELITIAN TINDAKAN KELAS

Penelitian Tindakan Kelas terdiri dari 3 kata, yaitu 1) Penelitian, 2) Tindakan,

dan 3) Kelas. Ketiganya memiliki makna masing-masing dengan uraian berikut:

1. Penelitian

Proses investigasi yang ilmiah yaitu secara sistematis, empiris, dan rasional

untuk menemukan dan menginterpretasikan sesuatu fakta.

2. Tindakan

Suatu perlakuan yang diberikan dengan tujuan memperbaiki kualitas

pembelajaran.

3. Kelas

Sekelompok siswa yang sedang belajar pada waktu, tempat, serta oleh guru

yang sama.

BAB 8

Page 68: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 61

Berdasarkan uraian di atas dapat disimpulkan bahwa Penelitian Tindakan Kelas

merupakan salah satu metodologi penelitian yang bertujuan untuk memperbaiki

kualitas pembelajaran kelas melalui pemberian perlakuan/ tindakan oleh guru pada

objek kelas tertentu. Hal ini diperkuat oleh Wardani (2007: 1.4) yang menyatakan

bahwa Penelitian Tindakan Kelas merupakan penelitian yang dilakukan oleh guru

di kelasnya sendiri melalui refleksi diri dengan tujuan memperbaiki kinerjanya

sehingga berdampak meningkatnya hasil belajar siswanya. Sedangkan Menurut

Arikunto (2009: 3) menyatakan bahwa Penelitian Tindakan Kelas merupakan

pencermatan kegiatan belajar berupa sebuah tindakan yang dimunculkan oleh guru

terhadap siswa.

Metodologi penelitian ini merupakan salah satu pendekatan penelitian

kombinasi/ mix method. Ha ini dikarenakan pada PTK melibatkan pengukuran yang

menghasilkan angka dan memperdalam pengukuran tersebut melalui observasi dan

wawancara. Berikut ini disajikan tabel tentang contoh-contoh judul penelitian yang

menggunakan metodologi Penelitian Tindakan Kelas.

Tabel 8.1 : Contoh Judul PTK

Judul Tindakan Tujuan

Peningkatan Prestasi Belajar Siswa

Melalui Model pembelajaran

Problem Based Learning pada

Mata Pelajaran Matematika Kelas

V, SD Negeri Guntur 1, Demak

Model pembelajaran

Problem Based

Learning

Meningkatkan

Prestasi Belajar

Matematika

Peningkatan Kualitas Pembelajaran

IPS Melalui Model Pembelajaran

Think Pair Share dengan Media

CD Pembelajaran Pada Siswa

Kelas III, SDN Guntur 1, Demak.

Model Pembelajaran

Think Pair Share

dengan Media CD

Pembelajaran

Meningkatkan

kualitas

pembelajaran seperti

: meningkatkan

ketrampilan guru,

aktivitas siswa, dan

hasil belajar siswa.

B. KARAKTERISTIK PENELITIAN TINDAKAN KELAS

Menurut Supardi (2009:110) menyatakan bahwa kerakteristik penelitian

tindakan kelas terdiri dari 3 karakter, yaitu : 1) Inkuiri Reflektif, 2) Kolaboratif, 3)

Reflektif. Berikut ini uraian maksud dari ketiga karakteristik PTK tersebut

1. Inkuiri Reflektif

PTK berdasarkan masalah yang dihadapinya dalam kegiatan sehari-hari di

kelas.

Page 69: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 62

2. Kolaboratif

Penelitian Tindakan Kelas hanya boleh dilakukan oleh guru, akan tetapi

apabila ada peneliti luar ingin menerepkannya harus berkolaborasi dengan guru

tersebut. Contoh: Guru A mengajar di kelas X. Guru tersebut merasa ada

masalah dengan proses pembelajarannya, sehingga perlu adanya tindakan

melalui PTK. Lalu guru tersebut meminta bantuan akademisi (dosen) untuk

melakukan tindakan di kelasnya. Jadilah kolaborasi antara dosen dengan guru

tersebut.

3. Reflektif

PTK menekankan proses refleksi secara berkelanjutan terhadap proses

pembelajaran. Refleksi tersebut berkaitan dengan kemajuan, peningkatan,

kelemahan suatu tindakan, sehingga harus diupayakan perbaikan selanjutnya.

Untuk mengetahui perbandingan antara Penelitian Tindakan Kelas dengan

Penelitian Kelas (non PTK) berikut ini disajikan tabel perbedaannya tersebut.

Tabel 8.2: Perbandingan PTK dengan Penelitian Kelas (non PTK)

No Aspek PTK Penelitian Kelas (non

PTK)

1 Peneliti Guru Orang Luar

2 Munculnya Masalah Dirasakan oleh guru Dirasakan oleh peneliti

3 Tempat Kelas Kelas

4 Instrumen Tidak harus uji validitas

empiris dan reliabitas

harus uji validitas

empiris dan reliabiitas

5 Analisis Data Statistika Deskriptif Statistika Inferensial

6 Hasil Penelitian Dimanfaatkan langsung

oleh guru

Belum tentu

dimanfaatkan oleh guru

C. TUJUAN DAN MANFAAT PENELITIAN TINDAKAN KELAS

Tujuan pokok dari Penelitian Tindakan Kelas adalah memecahkan dan

memperbaiki persoalan yang berlangsung dalam kelas. Menurut Supardi (2009:

106-107) tujuan penelitian tindakan kelas antara lain :

1. Meningkatkan kualitas isi, masukan, proses, dan hasil pembelajaran.

2. Menumbuhkan budaya meneliti bagi tenaga kependidikan agar lebih proaktif

mencari solusi dalam permasalahan pembelajaran

Page 70: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 63

3. Menumbuhkan dan meningkatkan produktivitas meneliti tenaga pendidik dan

kependidikan dalam upaya mencari solusi masalah pembelajaran.

4. Meningkatkan kolaborasi antar tenaga pendidik dan kependidikan dalam upaya

mencari solusi masalah pembelajaran.

Adapun manfaat Penelitian Tindakan Kelas menurut Supardi (2009: 108) antara

lain : Inovasi pembelajaran, pengembangan kurikulum tingkat regional/ nasional,

dan peningkatan profesionalisme pendidikan.

D. DESAIN PENELITIAN TINDAKAN KELAS

Prosedur Peneltian Tindakan Kelas (PTK) terdiri dari beberapa siklus, dimana

masing-masing siklus terdiri dari beberapa langkah. Terdapat beberapa prosedur

PTK yang disajikan pada gambar berikut ini.

Gambar 8.1 : Desain PTK

Berdasarkan gambar di atas, berikut ini uraian desain metodologi PTK

1. Desain Kurt Lewin

Prosedur desain ini terdiri dari 4 langkah yaitu: 1) Perencanaan, 2) Tindakan, 3)

Pengamatan, dan 4) Refleksi. Berikut sajian gambar desain tsb.

Pendekatan Mix Method

Metodologi PTK

Desain Kurt Lewin

Model Kemmis dan Mc Taggart

Desain John Elliot

Desain Ebbut

Page 71: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 64

Gambar 8.2: Prosedur PTK Desain Kurt Lewin

Berdasarkan gambar 6.2 di atas berikut ini uraian Prosedur PTK Desain Kurt

Lewin.

a. Perencanaan

Menurut Arikunto (2009: 17) tahap perencanaan menjelaskan tentang apa,

mengapa, kapan, dimana, oleh siapa, dan bagaimana tindakan tersebut

dilakukan. Ada beberapa langkah yang perlu disiapkan pada tahap

perencanaan. Menurut Wardhani, dkk (2007: 2.12) langkah yang perlu

disiapkan adalah membuat scenario pembelajaran, menyiapkan fasilitas

atau sarana pendukung, menyiapkan cara merekam dan menganalisis data

dan mensimulasikan pelaksanaan tindakan. Jadi dapat disimpulkan tahap

perencanaan merupakan tahap persiapan untuk melaksanakan tindakan.

b. Pelaksanaan

Menurut Arikunto (2009) pelaksanaan tindakan adalah implementasi atau

penerapan rancangan mengenakan tindakan kelas. Kegiatan pelaksanaan

tindakan berupa implementasi terhadap rencana yang sudah direncanakan.

Seorang peneliti harus menaati apa yang telah dirumuskan dalam

rancangan, berlaku wajar dan tidak dibuat-buat.

c. Observasi

Observasi adalah pengamatan yang dilakukan pengamat yang berlangsung

bersamaan dengan pelaksanaan tindakan. Kegiatan observasi dilakukan

Perencanaan

Tindakan

Pengamatan

Refleksi

Page 72: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 65

menggunakan instrumen observasi yang telah ditentukan dan dilakukan

oleh kolaborator yang telah ditentukan.

d. Refleksi

Menurut Arikunto (2009:19), refleksi adalah kegiatan uintuk

mengemukakan kembali apa yang sudah dilakukan. Pelaksanaan refleksi

dilakukan setelah melakukan tindakan dan observasi. Kegiatan refleksi

berupa pengkajian kekurangan proses pembelajaran, pengkajian instumen-

instumen observasi, pembuatan daftar permasalahan yang muncul dalam

pelaksanaan siklus-siklus sebelumnya, dan merencanakan perbaikan dalam

pelaksanaan siklus selanjutnya

2. Desain Kemmis dan Mc Taggart

Prosedur desain ini terdiri dari 3 langkah yaitu: 1) Perencanaan, 2) Tindakan,

dam Pengamatan, dan 3) Refleksi. Berikut sajian gambar desain tsb.

Gambar 8.3: Prosedur PTK Kemmis dan Mc Taggart

3. Desain John Elliot

Prosedur desain ini terdiri dari 5 langkah yaitu: 1) Ide Awal, 2) Perencanaan

Umum, 3) Implementasi, 4) Monitoring Implementasi dan Efeknya, 5) Refleksi

Kegagalan Implementasi.

Perencanaan

Tindakan dan Pengamatan

Refleksi

Page 73: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 66

Gambar 8.4: Prosedur PTK John Elliot

4. Desain Ebbut

Prosedur desain ini terdiri dari 4 langkah yaitu: 1) Pemikirian Awal, 2)

Persiapan, 3) Rencana Keseluruhan, 4) Pelaksanaan Tindakan, 5) Pengawasan

dan Reconnaissance, 6) Revisi Perencanaan.

Ide AwalPerencanaan

UmumImplementasi

Monitoring Implementasi dan Efeknya

Refleksi Kegagalan

Implementasi

Revisi Perencanaan

Umum Implementasi

Monitoring Implementasi dan Efeknya

Refleksi Kegagalan

Implementasi

Siklus 2

Siklus 1

Pemikiran Awal

Reconnaissance/

Persiapan

Rencana

Keseluruhan

Pelaksanaan

Tindakan

Revisi Perencanaan

Pengawasan dan

Reconnaissance

Page 74: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 67

Gambar 8.5: Prosedur PTK Ebbut

E. RUMUSAN MASALAH DAN HIPOTESIS TINDAKAN PENELITIAN

TINDAKAN KELAS

Rumusan masalah merupakan pertanyaan yang diajukan oleh peneliti untuk

dicari jawaban melalui pengumpulan dan analisis data. Penentuan rumusan masalah

ini harus menyesuaikan dengan masalah yang ada di lapangan. Penyusunan kalimat

rumusan masalah harus jelas seperti memuat kata tanya, variabel, dan tempat

penelitiannya. Hipotesis Tindakan adalah jawaban sementara berdasarkan tindakan

yang dilakukan dan rumusan masalah yang telah ditentukan. Dapat dikatakan

jawaban sementara karena jawaban diperoleh secara teoretis, bukan jawaban yang

diperoleh secara empiris.

Berikut ini disajikan tabel contoh rumusan masalah pada penelitian PTK yang

dilakukan oleh Anggara(2013).

Tabel 8.3 : Contoh Rumusan Masalah Pada PTK

Judul Rumusan Masalah Hipotesis Tindakan

Peningkatan

Kualitas

Pembelajaran IPS

melalui Model

Think Pair Share

dengan Media

CD Pembelajaran

pada Siswa Kelas

III SD Negeri

Kalibanteng

Kidul 02

Semarang

1. Bagaimanakah penerapan Model

Think Pair Share dengan Media

CD Pembelajarandalam

pembelajaran IPS pada Siswa

Kelas III SD Negeri Kalibanteng

Kidul 02 Semarang ?

2. Apakah Model Think Pair Share

dengan Media CD Pembelajaran

dapat meningkatkan ketrampilan

guru dalam pembelajaran IPS ?

3. Apakah Model Think Pair Share

dengan Media CD Pembelajaran

dapat meningkatkan aktivitas

siswa dalam pembelajaran IPS ?

4. Apakah Model Think Pair Share

dengan Media CD Pembelajaran

dapat meningkatkan hasil belajar

siswa dalam pembelajaran IPS ?

Penerapan model

pembelajaran Think

Pair Share dengan

Media CD

Pembelajaran dapat

meningkatkan

kualitas pembelajaran

IPS pada siswa kelas

III SDN Kalibanteng

Kidul 02.

F. ANALISIS DATA PENELITIAN TINDAKAN KELAS

Page 75: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 68

Analisis data pada penelitian tindakan kelas merujuk pada analisis data kuantitatif,

yaituberupa kegiatan menyajikan dan menghitung angka hasil dari pengukuran

dengan tujuan memberikan suatu informasi yang relevan. Analisis data ini

merupakan alat bantu untuk menjawab rumusan masalah yang sudah disajikan

sebelumnya. Beberapa hal yang harus diperhatikan dalam memilih analisis data

penelitian tindakan kelas diantaranya memperhatikan jenis data, dan jenis rumusan

masalah. Berikut ini analisis data yang bisa digunakan dalam penelitian tindakan

kelas.

Tabel 8.4: Analisis Data Penelitian Tindaan Kelas

Statistika Deskriptif

Ukuran Pemusatan Data Ukuran Letak Data Ukuran Penyebaran

Data

Mean

Modus

Median

Kuartil

Desil

Persentil

Rentang

Semi Inter Kuartil

Simpangan Absolut/Baku

Varians

LATIHAN

Jawablah pertanyaan di bawah ini dengan uraian yang jelas !

1. Menurutmu, apakah pengertian Penelitian Tindakan Kelas ?

2. Jelaskan tujuan dan manfaat Penelitian Tindakan Kelas !

3. Jelaskan karakteristik Penelitian Tindakan Kelas !

4. Uraikanlah prosedur Penelitian Tindakan Kelas !

5. Jika saudara/i seorang guru, buatlah Ilustrasi Refleksi dan Identifikasi Masalah,

kemudian tentukan judul Penelitian Tindakan Kelas yang sesuai, buat rumusan

masalahnya dan hipotesis tindakannya.

DAFTAR PUSTAKA

Anggara, D.S. 2013. “Peningkatan Kualitas Pembelajaran IPS Melalui Model Think

Pair Share dengan Media CD Pembelajaran Pada Siswa Kelas III SD Negeri

Kalibanteng Kidul 02 Semarang”. Skripsi. Semarang: Universitas Negeri

Semarang

Page 76: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 69

Arikunto, S. 2009. Penelitian Tindakan Kelas. Jakarta: Bumi Aksara

Supardi. 2009. Penelitian Tindakan Kelas. Jakarta: Bumi Aksara

Sugiyono. 2013. Metode Penelitian Kombinasi. Bandung: Alfabeta

Wardhani, Igak, dkk. 2007. Penelitian Tindakan Kelas. Jakarta: Universitas Terbuka

METODOLOGI PENELITIAN

RESEARCH AND DEVELOPMENT

TUJUAN PEMBELAJARAN :

Setelah mempelajari materi ini, mahasiswa mampu :

1. Menguraikan konsep Research and Development dengan tepat

2. Menjelaskan tujuan dan karakteristik Research and Development dengan jelas

3. Menguraikan desain Research and Development dengan tepat

4. Membuat rumusan masalah Research and Development dengan benar

5. Menerapkan analisis data pada penelitian Research and Developmentdengan tepat

URAIAN MATERI

BAB 9

Page 77: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 70

A. KONSEP RESEARCH AND DEVELOPMENT

Research and Development (R and D) merupakan proses dalam

mengembangkan dan memvalidasi produk- produk pendidikan (Borg and Gall,

1983). Sedangkan Richey dan Klien (2007) menyatakan bahwa Research and

Development (R and D) merupakan studi sistematis dalam mengembangkan dan

mengevaluasi produk-produk yang diciptakan.Tujuan dari Research and

Development (R and D) bukan untuk menguji teori-teori melainkan menciptakan

produk yang efektif untuk digunakan di sekolah (Gay, Mills dan Airasian, 2009).

Berdasarkan uraian tersebut dapat disimpulkan bahwa Research and Development

(R and D)merupakan studi sistematis yang mengembangkan produk-produk

pendidikan yang valid, dan efektif untuk digunakan di sekolah.

Produk – produk pendidikan yang bisa dikembangkan menggunakan research

and development diantaranya : 1) pengembangan bahan ajar, 2) pengembangan

perangkat pembelajaran, 3) pengembangan model pembelajaran, 4) pengembangan

alat peraga pembelajaran, 5) pengembangan media pembelajaran, dan sejenisnya.

Berikut ini disajikan tabel tentang contoh-contoh judul penelitian pengembangan :

Tabel 9.1 : Contoh Judul Penelitian Pengembangan

Judul Produk Pengembangan Karya

Pengembangan Bahan Ajar

Matematika Berbentuk Buku

Komik Berbasis Saintifik Pada

Kelas V

Bahan Ajar Buku Komik

Saintifik

Anggara

(2013)

Pengembangan Lembar Kerja

Siswa berbasis Predict-Observe-

ExplainPada Matematika Sekolah

Dasar Materi Bangun Datar

Lembar Kerja Siswa

berbasis Predict-Observe-

Explain

Anggara

(2018)

B. TUJUAN DAN KARAKTERISTIK RESEARCH AND DEVELOPMENT

Secara umum tujuan dari penelitian pengembangan antara lain : 1) menghasilkan

produk pengembangan yang valid sesuai dengan kaidah-kaidah keilmuan yang

berlaku, 2) menghasilkan produk pengembangan yang praktis dalam

penggunaannya, 3) menghasilkan produk pengembangan yang efektif dalam upaya

memperbaiki kualitas pembelajaran.Adapun karakteristik dari penelitian

pengembangan menurut Borg and Gall (1989) antara lain : 1) adanya studi

Page 78: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 71

pendahuluan berupa temuan masalah dan kebutuhan untuk dikembangkan suatu

produk tertentu, 2) adanya proses pengembangan produk, seperti mendesain produk

dan memvalidasinya oleh ahli 3) adanya uji coba produk, dan 4) adanya revisi

berdasarkan informasi yang diperoleh dari uji coba produk.

C. DESAIN RESEARCH AND DEVELOPMENT

Terdapat beberapa desain penelitian pengembangan, yaitu: 1) Model Borg And

Gall, 2) Model 4D, dan 3) Model ADDIE. Berikut ini uraian model pengembangan

di atas.

4. Model Borg and Gall

Borg & Gall (1983) tahapan penelitian pengembangan terdiri dari 10 langkah

yaitu: 1) research and information collection, 2) planning, 3) develope

preliminary form of product, 4) preliminary field testing, 5) main product

revision, 6) main field testing, 7) operational product revision, 8) operational

field testing, 9) final product revision, 10) dissemination. Berikut ini uraian

penjelasan langkah-langkah tersebut.

1) Research and information collection,

Research and information collection merupakan kegiatan meneliti dan

pengumpulan data. Kegiatan ini meliputi analisis masalah, analisis

kebutuhan, dan analisis studi pustaka/ literatur. Analisis masalah dan

kebutuhan dijadikan dasar perlunya melakukan produk pengembangan.

Sedangkan studi pustaka/ literatur dijadikan dasar untuk mengetahui

produk pengembangan yang cocok untuk dijadikan solusi atas masalah dan

kebutuhan yang diketahui sebelumnya.

2) Planning,

Planning merupakan kegiatan merencanakan produk yang akan

dikembangkan. Kegiatan ini meliputi merencakan kegiatan

mengembangkan produk dari awal sampai akhir.

3) Develope preliminary form of product,

Develope preliminary form of product merupakan kegiatan membuat draf

awal produk pengembangan berupa desain produknya.

Page 79: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 72

4) Preliminary field testing,

Preliminary field testing merupakan kegiatan uji coba lapangan terbatas

atau tahap awal. Uji coba ini bertujuan untuk mengetahui kelayakan secara

subtansi suatu produk pengembangan. Kelayakan tersebut dapat diperoleh

melalui penilaian oleh ahli maupun praktisi terkait terhadap produk

pengembangan dengan jumlah 3-10 penilai. Instrumen pengumpul data

yang harus dipersiapkan adalah lembar penilaian ahli ataupun praktisi yang

dianalisis menggunakan Content Validity Index.

5) Main product revision,

Main product revision merupakan kegiatan merevisi produk pengembangan

berdasarkan penilaian ahli pada tahap uji coba terbatas.

6) Main field testing,

Main field testing merupakan kegiatan uji coba lapangan utama. Uji coba

ini bertujuan untuk mengetahui kemudahan penggunaan produk yang

dikembangkan. Teknik uji coba yang bisa digunakan dalam main field

testing salah satunya adalah one to one. Instrumen pengumpul data yang

harus dipersiapkan adalah lembar respons subyek pengguna yang dianalisis

menggunakan statistika deskriptif.

7) Operational product revision,

Operational product revision merupakan kegiatan revisi produk

pengembangan berdasarkan uji coba produk utama.

8) Operational field testing,

Operational field testingmerupakan uji coba skala luas dengan melibatkan

calon pemakainya. Salah satu teknik yang bisa digunakan dalam uji coba

ini adalah teknik quasi eksperimen.

9) Final product revision,

Final product revision merupakan kegiatan revisi akhir produk

pengembangan berdasarkan uji coba skala luas.

10) Dissemination

Disseminationmerupakan kegiatan menyebarluaskan produk

pengembangan, seperti mempresentasikan produk pengembangan di dalam

Page 80: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 73

forum-forum seminar dan mendsitribusikan produk pengembangan ke

lembaga-lembaga pendidikan terkait.

Berikut disajikan gambar 9.1 tentang prosedur penelitian peengembangan

model Borg and Gall.

1. Research and

information

collection

2. Planning

3. Develope

preliminary form

of product

OK/TIDAK

4. Preliminary field

testing (Uji

Kevalidan)

5. Main product

revision

6. Main field testing

(Uji keterpakaian)

OK/TIDAK

7. Operational

product revision

Page 81: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 74

Gambar 9.1: Prosedur Penelitian Pengembangan Model Borg And Gall.

2. Model 4D

Model 4D dikembangkan oleh Thiagarajan (1974), dengan empat tahapan yaitu

: 1) Define; 2) Design; 3) Develope; 4) Disseminate. Berikut ini uraian tahapan

penelitian model 4D tersebut:

a. Define

Define merupakan proses analisis awal tentang masalah, kebutuhan, dan

berbagai informasi yang diperlukan untuk penyelesaian masalah berupa

pengembangan produk. Contoh: analisis awal, analisis kebutuhan guru,

dansiswa, serta analisis informasi produk pengembangan.

b. Design

Design merupakan proses perancangan produk pengembangan. Pada tahap

ini masih berupa draft rancangan produk yang akan dikembangkan.

c. Develope

Develope merupakan proses pengembangan produk yang telah dirancang

sebelumnya. Pada tahap ini terdiri dari:

1) Uji Validasi Produk

Page 82: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 75

Validasi produk merupakan kegiatan menilai kevalidan produk yang

telah dibuat berdasarkan kaidah-kaidah keilmuan yang terkait.

Validasi produk dilakukan oleh ahli, seperti profesor melalui lembar

validasi ahli. Apabila produk memenuhi kriteria valid, maka

dilanjutkan ke uji keterpakaian. Apabila produk belum memenuhi

kriteria valid, maka harus diadakan revisi dan di uji kevalidannya

kembali.

2) Uji Keterpakaian

Uji coba keterpakaian merupakan ujicoba terbatas untuk mengetahui

kepraktisan produk yang dikembangkan. Kepraktisan produk dinilai

oleh para pengguna produk melalui angket respons pengguna. Apabila

produk memenuhi kriteria praktis, maka dilanjutkan ke uji keefektifan.

Apabila produk belum memenuhi kriteria praktis, maka harus

diadakan revisi dan di uji keterpakainnya kembali.

3) Uji Keefektifan

Uji keefektifan merupakan uji coba skala luas untuk mengetahui

keefektifan/ daya guna produk yang dikembangkan. Apabila produk

memenuhi kriteria efektif, maka dilanjutkan ke tahap diseminasi.

Apabila produk belum memenuhi kriteria efektif, maka harus

diadakan revisi dan di uji keefektifannya kembali.

d. Disseminate

Disseminate merupakan proses penyebaran produk pengembangan secara

massal ke khalayak ramai.

Berikut disajikan gambar 9.2 tentang prosedur penelitian peengembangan

model 4D

1. Define 2. Design

Uji Kevalidan

OK/TIDAK

Uji

Keterpakaian

3. D

evelope

Page 83: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 76

Gambar 9.2 Prosedur Penelitian PengembanganModel 4D

3. Model ADDIE

Model ADDIE dikembangkan oleh Dick and Carry, dengan lima tahapan, yaitu

: 1) Analysis; 2) Design; 3) Development; 4) Implementation; 5) Evaluation.

Berikut ini uraian tahapan penelitian model ADDIE tersebut.

a. Analysis

Analysis merupakan proses menganalisis masalah dan kebutuhan sebagai

dasar diperlukannya produk pengembangan.

b. Design

Design merupakan proses merancang produk pengembangan yang

dibutuhkan untuk menyelesaikan masalah yang telah ditemukan pada

tahap analysis.

c. Development

Development merupakan proses mengembangkan produk yang telah

dirancang. Pada tahap ini produk pengembangan dilakukan validasi oleh

para ahli, seperti profesor melalui lembar validasi ahli. Apabila produk

memenuhi kriteria valid, maka dilanjutkan ke uji keterpakaian. Apabila

Page 84: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 77

produk belum memenuhi kriteria valid, maka harus diadakan revisi dan di

uji kevalidannya kembali.

d. Implementation

Implementation merupakan proses implementasi produk pengembangan

yang terdiri dari implementasi skala kecil dan skala besar. Implementasi

skala kecil digunakan untuk mengetahui kepraktisan produk. Sedangkan

implementasi skala besar untuk mengetahui keefektifan produk. Apabila

produk memenuhi kriteria praktis, maka dilanjutkan ke uji keefektifan.

Apabila produk belum memenuhi kriteria praktis, maka harus diadakan

revisi dan di uji keterpakainnya kembali. Apabila produk memenuhi

kriteria efektif, maka dilanjutkan ke tahap evaluation. Apabila produk

belum memenuhi kriteria efektif, maka harus diadakan revisi dan di uji

keefektifannya kembali.

e. Evaluation

Evaluation merupakan proses evaluasi kelayakan produk pengembangan.

Apabila hasil evaluasi produk menyimpulkan layak, maka tidak perlu

dilakukan revisi dan sebaliknya.

Berikut disajikan gambar 9.3 tentang prosedur penelitian peengembangan

model ADDIE

1. Analysis 2. Design

Uji Kevalidan

OK/TIDAK

Uji

Keterpakaian

3. D

evelope

OK/TIDAK

Uji Keefektifan

4. Im

plem

enta

tion

Page 85: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 78

Gambar 9.3: Prosedur Penelitian PengembanganModel ADDIE

D. RUMUSAN MASALAH DAN HIPOTESIS RESEARCH AND

DEVELOPMENT

Rumusan masalah merupakan pertanyaan yang diajukan oleh peneliti untuk

dicari jawaban melalui pengumpulan dan analisis data. Dalam membuat rumusan

masalah, seorang peneliti harus megidentifikasi masalah terlebih dahulu. Setelah itu

berdasarkan masalah-masalah tersebut maka dapat dijadikan pedoman untuk

membuat rumusan masalah. Hal ini diperkuat oleh pendapat Sugiyono (2013: 58)

yang menyatakan bahwa rumusan masalah merupakan pertanyaan berdasarkan pada

masalah yang akan dicarikan jawabannya melalui pengumpulan data. Penyusunan

kalimat rumusan masalah harus jelas seperti memuat kata tanya, variabel/ fokus

penelitian, dan tempat penelitiannya. Adapun hipotesis adalah jawaban sementara

berdasarkan rumusan masalah yang telah ditentukan. Dapat dikatakan jawaban

sementara karena jawaban diperoleh secara teoretis, bukan jawaban yang diperoleh

secara empiris. Hipotesis penelitian hanya ada dalam penelitian kuantitatif.

Perumusan hipotesis harus ditulis menggunakan kalimat (Hipotesis Verbal) dan

ditulis menggunakan simbol-simbol matematis (Hipotesis Matematis).

Page 86: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 79

Rumusan masalah pada penelitian research developmentminimal harus

mencerminkan kriteria tentang kevalidan konten, kepraktisan penggunaan, dan

keefektifan penggunaan produk pengembangan. Adapun hipotesis yang digunakan

dalam research developmenthanya untuk mengetahui keefektifan penggunaan

produk pengembangan melalui uji coba. Jika desain uji coba menggunakan cara

Quasi Experiment, maka rumusan masalah dan hipotesis disesuaikan dengan aturan

Quasi Experiment. Namun, apabila desain uji coba hanya ingin mengetahui dampak

yang dihasilkan pada satu kelas tanpa adanya penggeneralisasian terhadap populasi,

maka tidak diperlukan adanya hipotesis.

Berikut ini diuraikan contoh rumusan masalah dan hipotesis pada penelitian

yang dilakukan oleh Dameis Surya Anggara pada tahun 2015 dengan judul

“Pengembangan Bahan Ajar Matematika Pada Siswa Kelas V Tema Sejarah

Peradaban Manusia Pada Siswa Kelas V Tema Sejarah Peradaban Manusia”

Tabel 9.2 : Contoh Rumusan Masalah dan Hipotesis Research Development

No Rumusan Masalah Hipotesis Keterangan

1 Bagaimana kondisi awal

bahan ajar matematika pada

tema Sejarah Peradaban

Manusia ?

- -

2 Bagaimana proses

pengembangan bahan ajar

matematika Pada Siswa

Kelas V Tema Sejarah

Peradaban Manusia Pada

Siswa Kelas V Tema

Sejarah Peradaban Manusia

?

- -

3 Apakah bahan ajar

matematika berbentuk buku

komik berbasis saintifik

Pada Siswa Kelas V Tema

Sejarah Peradaban Manusia berkriteria valid dalam

konten ?

- Uji

Kevalidan

Konten

4 Apakah bahan ajar

matematika berbentuk buku

- Uji

Kepraktisan

Page 87: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 80

komik berbasis saintifik

Pada Siswa Kelas V Tema

Sejarah Peradaban Manusia

berkriteria praktis dalam

penggunaan ?

5 Apakah terdapat perbedaan

prestasi belajar antara kelas

eksperimen yang

menggunakan buku komik

berbasis saintifik dan

kontrol yang menggunakan

pembelajaran konvensional

?

H0:terdapat perbedaan prestasi

belajar antara kelas eksperimen

yang menggunakan buku komik

berbasis saintifik dan kontrol

yang menggunakan

pembelajaran konvensional

H1: tidak terdapat perbedaan

prestasi belajar antara kelas

eksperimen yang menggunakan

buku komik berbasis saintifik

dan kontrol yang menggunakan

pembelajaran konvensional

Uji Efektif

E. ANALISIS DATA RESEARCH AND DEVELOPMENT

Analisis data penelitian research and development terdiri dari 2 analisis data, yaitu

1) analisis data proses pengembangan, dan 2) analisis data uji coba produk

pengembangan. Berikut ini uraiannya :

1. Analisis data proses pengembangan

analisis data proses pengembangan merupakan analisis data yang digunakan

untuk memvalidasi isi/ konstruk dari produk yang dikembangkan. Validasi

tersebut dilakukan oleh para ahli dengan cara memberikan penilaian terhadap

produk pengembangan. Teknik analisis data yang bisa digunakan antara lain :

1) Content Validity Index (CVI), 2) Teknik Delphi, 3) Statistika Deskriptif.

Conten Validity Index merupakan salah satu cara untuk mengetahui kevalidan

isi produk pengembangan melalui perhitungan proporsi yang mendapat skor 3

dan 4. Sedangkan kriteria kevalidan produk pengembangan apabila proporsi I

CVI ≥ 0,60.

Contoh

Page 88: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 81

ANGKET PENILAIAN AHLI TERHADAP PENGEMBANGAN

LEMBAR KERJA SISWA BERBASIS PREDICT OBSERVE EXPLAIN

IDENTITAS DIRI VALIDATOR

Nama : .....................................................................................

Instansi : .....................................................................................

Tanda Tangan : .....................................................................................

.....................................................................................

Petunjuk :

1. Tulislah identitas Bapak/Ibu pada tempat yang telah disediakan !

2. Bapak/ Ibu diharapkan memberi penilaian dan masukan terhadap Lembar

Kerja Siswa Berbasis Predict Observe Explain.

3. Pemberian nilai dengan cara membubuhkan tanda cek (√) pada pilihan

kolom skor dengan pedoman sebagai berikut :

1 = tidak relevan,

2 = agak relevan

3 = cukup relevan,

4 = sangat relevan

4. Pemeberian masukan dengan cara memberikan komentar dan saran

perbaikan secara umum terhadap Lembar Kerja Siswa Berbasis Predict

Observe Explain.

No Aspek 1 2 3 4

ISI

1 Kesesuaian tujuan terhadap judul √

2 Kesesuaian komponen tujuan

pembelajaran

3 Kesesuaian dan kelengkapan

komponen alat dan bahan dengan

tujuan

4 Pencerminan komponen prredict √

5 Pencerminan komponen observe √

6 Pencerminan komponen explain √

BAHASA

7 Ketepatan pemakaian tanda baca,

seperti titik, koma, tanda tanya,

tanda seru, dsb

8 Ketepatan pemakaian huruf seperti

huruf kapital dan huruf miring

9 Ketepatan penulisan kata, seperti

awalan, kata depan, akhiran,

imbuhan, dsb

10 Kesesuaian bahasa dan kalimat

yang digunakan dengan tingkat

Page 89: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 82

perkembangan kognitif peserta

didik

TAMPILAN

11 Tampilan umum CoverLKS √

12 Tampilan warna yang digunakan

dalam LKS.

13 Tampilan penggunaan huruf dalam

LKS

DAMPAK PENGGUNAAN

14 Cara LKS dalam meningkatkan

pemahaman konsep

Jumlah - 1 4 9

Proporsi 0,07 0,29 0,64

Catatan :

..........................................................................................................................

..........................................................................................................................

..........................................................................................................................

..........................................................................................................................

Cara olah dengan CVI

Berdasarkan analisis CVI angket di atas, proporsi yang mendapatkan skor 2 =

0,07, proporsi yang mendapatkan skor 3 = 0,29, dan proposi yang mendapatkan

skor 4 = 0,64. Maka dapat disimpulkan CVI = 0,29 + 0,64 = 0,93, dengan

kriteria valid.

2. Analisis data uji coba produk pengembangan

Analisis data uji coba produk pengembangan merupakan analisis data yang

digunakan untuk mengetahui keefektifan/ kevalidan empiris dari produk yang

dikembangkan. Cara yang digunakan adalah dengan melakukan uji coba

terhadap produk pengembangan tersebut. Teknik analisis data yang bisa

digunakan antara lain : 1) Statistika Inferensial, dan atau 2) Statistika

Deskriptif.

LATIHAN

Jawablah pertanyaan di bawah ini dengan uraian yang jelas !

Page 90: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 83

1. Jelaskan pengertian dan karakteristik penelitian pengembangan/ research and

development !

2. Uraikanlah prosedur penelitian berdasarkan desain-desain research and

development !

3. Berikan satu contoh judul penelitian yang menggunakan metodologi research and

development,

a. analisislah treatment dan variabel dampaknya !

b. tentukan desain research and development yang digunakan disertai gambar !

c. buatlah rumusan masalahnya !

d. tentukan analisis datanya !

DAFTAR PUSTAKA

Anggara, D. Surya. 2015. “Pengembangan Bahan Ajar Matematika Berbentuk Buku

Komik Berbasis Saintifik Sebagai Suplemen Buku Siswa Kelas V Tema Sejarah

Peradaban Manusia”. Thesis. Semarang: Universitas Negeri Semarang

Borg, W.R. dan Gall, M.D. 1983. Educational Research: An Introduction. New York:

Longman.

Borg, W.R. dan Gall, M.D. 1983. Educational Research: An Introduction, Fifth Edition.

New York: Longman

Richey, R.C. dan Klein. 2007. Design and Development Research. London: Lawrence

Erlbaum Associates. Inc.

Sugiyono. 2013. Metode Penelitian Kombinasi. Bandung: Alfabeta

Thiagarajan, S., Semmel, D. S., dan Semmel, M. I. 1974. Instructional Development for

Training Teachers of Expectional Children.Indiana: Indiana University

Bloomington.

Page 91: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 84

POPULASI DAN SAMPEL

TUJUAN PEMBELAJARAN :

Setelah mempelajari materi ini, mahasiswa mampu :

1. Menjelaskan definisi populasi dengan tepat

2. Menjelaskan definisi sampel dengan tepat

3. Menghitung jumlah ukuran sampel dengan tepat

4. Menerapkan pemilihan teknik sampling dalam penelitian dengan tepat

URAIAN MATERI

A. POPULASI

Sebelum dijelaskan mengenai pengertian dari populasi akan disajikan gambar

10.1 tentang populasi dan sampel berikut ini :

BAB 10

Page 92: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 85

Gambar 10.1 : Populasi dan Anggota Populasi

Berdasarkan gambar di atas, dapat diketahui yang merupakan populasi adalah siswa

SD Negeri Guntur 1. Adapun siswa kelas 1-6 merupakan anggota populasi.

Merujuk uraian tsb, dapat disimpulkan bahwa populasi merupakan wilayah secara

umum yang memuat semua anggotanya dan memiliki karakteristik tertentu. Contoh

: Populasi Rekor Universitas Sejateng, Populasi Mahasiswa Pendidikan Ekonomi

Unpam, Populasi Mahasiswa Pendidikan Dasar Matematika Unnes, dll.

B. SAMPEL DAN CARA MENENTUKAN UKURAN SAMPEL

Berdasarkan gambar 10.1 tentang populasi dan anggota populasi, apabila kita

mengambil kelas 1 dan 2, maka hal tersebut dikatakan sampel. Jadi dapat

disimpulkan bahwa sampel merupakan bagian dari populasi. Apabila populasinya

adalah siswa SD Negeri Guntur 1, maka sampelnya bisa kelas 1/ kelas 2/ kelas 3,

dst. Pengambilan sampel harus representatif agar dapat mewakili suatu populasi,

maka dari itu terdapat berbagai teknik pengambilan sampel, misalkan akan meneliti

minat siswa SD N Guntur 1, maka kita bisa mengambil sampel berupa siswa kelas

rendah dan siswa kelas tinggi. Adapun berbagai teknik pengambilan sampel, akan

dijelaskan pada sub materi tentang teknik sampling.

Adapun cara menentukan ukuran sampel bisa berpedoman pada dua cara berikut

ini :

1. Rumus Slovin

Keterangan

Populasi Anggota Populasi

Anggota Populasi

Siswa

SD N Guntur 1

Kelas 4

Kelas 5

Kelas 6

Kelas 1

Kelas 2

Kelas 3

n = 𝑵

𝟏+𝑵𝜶𝟐

Page 93: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 86

n = jumlah sampel

N = jumlah populasi

α = taraf signifikan

Contoh:

Populasi pada penelitian ini adalah kelas X di SMA Negeri 1 Demak yang

terdiri dari 128 siswa dengan sebaran sebagai berikut

No Sebaran Populasi Jumlah Subyek Populasi Proporsi

1 Kelas XA 50 siswa 0,39

2 Kelas XB 43 siswa 0,34

3 Kelas XC 35 siswa 0,27

Jumlah 128siswa 1

Jika teknik pengambilan sampel menggunakan subyek random sampling ,

Hitung jumlah sampel dan sebarannya ?

Jawab

perhitungan sampel menggunakan rumus slovin berikut.

n = 𝑁

1+(𝑁 𝛼2)

n = 128

1+(128 0,052)

n = 128

1+(128 0,0025)

n = 128

1+0,32

n = 128

1,32

n = 97 siswa

Maka Sebaran sampelnya sebagai berikut

No Sebaran Sampel Proporsi Jumlah Subyek Sampel

1 Kelas XA 0,39 38

2 Kelas XB 0,34 33

3 Kelas XC 0,27 26

Jumlah 1 97

2. Tabel Krecjie

Tabel 10.1: Tabel Krecjie

N Siginifikasi N Siginifikasi

Page 94: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 87

1% 5% 10% 1% 5% 10%

10 10 10 10 280 197 155 138

15 15 14 14 290 202 158 140

20 19 19 19 300 207 161 143

25 24 23 23 320 216 167 147

30 29 28 28 340 225 172 151

35 33 32 32 360 234 177 155

40 38 36 36 380 242 182 158

45 42 40 39 400 250 186 162

50 47 44 42 420 257 191 165

55 51 48 46 440 265 195 168

60 55 51 49 460 272 198 171

65 59 55 53 480 279 202 173

70 63 58 56 500 285 205 176

75 67 62 59 550 301 213 182

80 71 65 62 600 315 221 187

85 75 68 65 650 329 227 191

90 79 72 68 700 341 233 195

95 83 75 71 750 352 238 199

100 87 78 73 800 363 243 202

110 94 84 78 850 373 247 205

120 102 89 83 900 382 251 208

130 109 95 88 950 391 255 211

140 116 100 92 1000 399 258 213

150 122 105 97 1100 414 265 217

160 129 110 101 1200 427 270 221

170 135 114 105 1300 440 275 224

180 142 119 108 1400 450 279 227

190 148 123 112 1500 460 283 229

200 154 127 115 1600 469 286 232

210 160 131 118 1700 477 289 234

220 165 135 122 1800 485 292 235

230 171 139 125 1900 492 294 237

240 176 142 127 2000 498 297 238

250 182 146 130 2200 510 301 241

260 187 149 133 2400 520 304 243

270 192 152 135 2600 529 307 245

C. TEKNIK SAMPLING

Teknik sampling merupakan tata cara dalam menentukan sampel pada suatu

populasi. Terdapat berbagai jenis teknik sampling, berikut ini disajikan gambar 2.2

tentang jenis teknik sampling.

Page 95: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 88

Gambar 10.2: Jenis Teknik Sampling

Bedasarkan gambar 2.2 di atas, dapat diketahu bahwa teknik sampling terbagi

menjadi dua, yaitu :

1. Probability Sampling

Probability sampling adalah teknik penentuan sampel dengan cara memberikan

kesempatan yang sama bagi semua anggota populasi. Teknik ini terbagi

menjadi 4, yaitu :

a. Simpel Random Sampling

Simpel random sampling merupakan cara penentuan sampel dengan cara

acak tanpa memperhatikan strata (Sugiyono, 2010: 64). Teknik ini biasanya

diambil dengan cara undian dan representatif apabila digunakan pada

populasi yang homogen. Berikut ini disajikan gambar 2.3 tentang Simpel

random sampling.

Gambar 10.3: Simpel Random Sampling

b. Proportionate Stratified Random Sampling

Proportionate stratified random samplingmerupakan cara penentuan sampel

dengan cara acak dan memperhatikan strata. Teknik ini biasanya diambil

dengan cara undian dan representatif apabila digunakan pada populasi yang

Teknik Sampling

Probability Sampling

Simpel Random Sampling

Proportionate Stratified Random Sampling

Disproportionate Stratified Random Sampling

Cluster Sampling

Non Probability Sampling

Sampling Sistematis

Sampling Kuota

Sampling Insidental

Puposive Sampling

Snowball Sampling

Populasi

homogen Diambil secara

acak

Sampel

Representatif

Page 96: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 89

tidak homogen dan berstrata secara proposional. Berikut ini disajikan

gambar 2.4 tentang Proportionate stratified random sampling.

Gambar 10.4: Proportionate Stratified Random Sampling

c. Cluster Sampling

Cluster sampling merupakan cara penentuan sampel dengan cara acak,

memperhatikan kluster, dan memperhatikan strata. Teknik ini biasanya

diambil dengan cara undian dan representatif apabila digunakan pada

populasi yang luas, tidak homogen, berstrata proporsional dan berstrata

tidak proposional.Berikut ini disajikan gambar 2.6 tentang Cluster

Sampling.

20 lulusan S2

30 lulusan S1

50 lulusan SMA

Diambil secara

acak

16 lulusan S2

23 lulusan S1

39 lulusan SMA

Populasi ijazah terakhir tenaga P

dan K di SMA N 1 Demak

Sampel ijazah terakhir tenaga P

dan K di SMA N 1 Demak

SD di Kecamatan

AA

Diambil secara

acak dengan

memperhatikan

karakteristik,

misal : maju,

sedang, tertinggal

SD di Kecamatan

BB

SD di Kecamatan

CC

SD di Kecamatan

DD

SD di Kecamatan

EE

SD di Kecamatan

FF

SD di Kecamatan

GG

SD di Kecamatan

AA

SD di Kecamatan

CC

SD di Kecamatan

GG

Diambil secara acak

dengan memperhatikan

karakteristik, misal :

maju, sedang, tertinggal

SD A, SD B, SD C

SD A, SD B, SD C

SD A, SD B, SD C

Page 97: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 90

Gambar 10.5: Cluster Sampling

d. Disproportionate Stratified Random Sampling

Disproportionate stratified random samplingmerupakan cara penentuan

sampel dengan cara acak dan memperhatikan strata. Teknik ini biasanya

diambil dengan cara undian dan representatif apabila digunakan pada

populasi yang tidak homogen dan berstrata tidak proposional. Berikut ini

disajikan gambar 2.5 tentang Proportionate stratified random sampling.

Gambar 10.6: Proportionate Stratified Random Sampling

2. Non Probability Sampling

Non probability sampling adalah teknik penentuan sampel dengan cara tidak

memberikan kesempatan yang sama bagi anggota-anggota populasi. Teknik ini

terbagi menjadi 6, yaitu :

a. Sampling Sistematis

Populasi SD

sekabupaten

Demak

Sampel SD

sekabupaten

Demak

3 lulusan S2

27 lulusan S1

50 lulusan SMA

Diambil secara

acak

3 lulusan S2

22 lulusan S1

40 lulusan SMA

Populasi ijazah terakhir tenaga P

dan K di SMA N 1 Demak

Sampel ijazah terakhir tenaga P

dan K di SMA N 1 Demak

Page 98: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 91

Sampling sistematis adalah teknik penentuan sampel dengan aturan-aturan

yang telah ditentukan secara sistematis. Berikut ini disajikan gambar 2.7

tentang Sampling Sistematis.

Gambar 10.7: Sampling Sistematis

b. Sampling Kuota

Sampling kuota adalah teknik penentuan sampel dengan aturan-aturan

pemenuhan kuota sampel dengan karakteristik yang sama. Contoh :

Terdapat populasi SD Sekabupaten Demak, akan dicari sampel 10 SD yang

maju, maka dari itu sampel yang representatif harus memenuhi kuota yaitu

10 SD yang maju sekabupaten Demak.

c. Sampling Insidental

Sampling Insidental adalah teknik penentuan sampel berdasarkan kebetulan/

insidental (Sugiyono, 2010: 67).

d. Puposive Sampling

Purposive sampling adalah teknik penentuan sampel dengan pertimbangan

tertentu dan cocok untuk penelitian kualitatif. Contoh : Akan melakukan

penelitian kualitas makanan, maka sampel sebagai sumber datanya adalah

orang yang ahli makanan. (Sugiyono, 2010: 68)

e. Snowball Sampling

Snowball sampling adalah penentuan sampel yang mula-mula jumlahnya

kecil, kemudian membesar. Teknik ini biasanya digunakan pada penelitian

kualitatif (Sugiyono, 2010: 68). Contoh : Akan meneliti jaringan teroris,

maka sampel sebagai sumber datanya adalah tersangka teroris yang sudah

1 6 11

2 7 12

3 8 13

4 9 14

5 10 15

Populasi dengan

pemberian

nomor urut

Diambil secara

sistematis yaitu

nomor urut genap

6 2 12

8

4 14

10

Sampel dengan nomor urut

genap

Page 99: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 92

tertangkap, lalu dikembangkan sampel dengan sumber-sumber data yang

lain.Berikut ini disajikan gambar 2.9 tentang Snowball Sampling.

Gambar 10.9: Snowball Sampling

LATIHAN

Jawablah pertanyaan di bawah ini dengan uraian yang jelas !

1. Jelaskan perbedaan antara populasi dan sampel !

2. Sebut dan jelaskan macam-macam teknik sampling

3. Berikan contoh populasi, kemudian tentukanlah sampelnya dengan menggunakan

dua teknik sampling yang saudara/i ketahui !

4. Terdapat populasi kualifikasi akademik tenaga pendidik dan kependidikan berikut

ini : 25 lulusan S2, 63 lulusan S1, dan 100 Lulusan SMA

Pertanyaan :

a. Berapa jumlah ukuran sampel yang mewakili populasi tsb ?

b. Tentukan ukuran sampel pada masing-masing lulusan tsb !

DAFTAR PUSTAKA

Sudjana. 1996. Metoda Statistika Edisi ke 5. Bndung: Tarsito

Sampel 1

Sampel 1A

Sampel 1A1

Sampel 1A2

Sampel 1B

Sampel 1B1

Page 100: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 93

Sugiyono. 2010. Statistika Untuk Penelitian. Bandung: Alfabeta

Sugiyono. 2015. Statistika Untuk Penelitian. Bandung: Alfabeta

Sugiyono. 2013. Metode Penelitian Kombinasi. Bandung: Alfabeta

Sukestyarno.2014. Statistika Dasar. Yogyakarta: Andi

Sumanto. 2013. Statistika Terapan. Jakarta: PT Buku Seru

TEKNIK DAN INSTRUMEN PENGUMPULAN

DATA KUANTITATIF

TUJUAN PEMBELAJARAN :

Setelah mempelajari materi ini, mahasiswa mampu :

1. Menguraikan teknik pengembangan instrumen dengan tepat

2. Membuat instrumen menggunakan teknik tes dengan tepat

3. Membuat instrumen menggunakan teknik angket dengan tepat

URAIAN MATERI

BAB 11

Page 101: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 94

A. TEKNIK PENGEMBANGAN INSTRUMEN PENGUMPUL DATA

KUANTITATIF

Secara umum terdapat dua alternatif untuk mengembangkan instrumen pengumpul

data kuantitatif, yaitu teknik first order dan teknik second order. Kedua teknik

tersebut memiliki konsep yang sama, yaitu sebelum membuat instrumennya harus

terlebih dahulu mendefinisikan operasional variabel yang akan diukur melalui

analisis indikator-indikatornya. Berikut ini uraian dua teknik tersebut.

1. TeknikFirst Order

Pengembangan instrumen dengan teknik first order dilakukan dengan cara

menentukan variabel yang akan diukur, kemudian mengembangkan indikator

berdasarkan teori, dan mengembangkan pernyataannya sesuai indikator yang

ditentukan. Berikut ini disajikan contoh pengembangan instrumen teknik first

order.

Tabel 11.1: Teknik First Order Pada Instrumen Pengumpul Data

Kuantitatif

Variabel Indikator Nomor Pernyaataan

Positif Negatif

Minat Belajar Perasaan senang 1, 2, 4, 5 3

Perhatian siswa 7, 9 6, 8

Keterlibatan siswa 10, 11, 13, 14 12

Ketertarikan siswa 15, 17, 19 16, 18

2. Teknik Second Order

Pengembangan instrumen dengan teknik second order dilakukan dengan cara

menentukan variabel yang akan diukur, kemudian menganalisis dimensi

berdasarkan teori, menganalisis indikator berdasarkan teori, dan

mengembangkan pernyataannya sesuai indikator yang ditentukan. Berikut ini

disajikan contoh pengembangan instrumen teknik first order.

Tabel 11.2 : Teknik Second Order Pada Instrumen Pengumpul Data

Kuantitatif

Variabel Dimensi Indikator Nomor Pernyaataan

Positif Negatif

Kompetensi Guru

Kompetensi Pedagogik

............. ............. .............

............. ............. .............

............. ............. .............

Kompetensi

Sosial ............. ............. .............

............. ............. .............

Page 102: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 95

............. ............. .............

Kompetensi

Kepribadian

............. ............. .............

............. ............. .............

............. ............. .............

Kompetensi

Profesional ............. ............. .............

............. ............. .............

B. TEKNIK DAN INSTRUMEN PENGUMPUL DATA KUANTITATIF

Istilah teknik dan instrumen dalam pengumpulan data penelitian merupakan dua

istilah yang berbeda. Tetapi keadaan dilapangan sering kurang tepat dalam

memposisikan kedua istilah tersebut, bahkan dianggap hal yang sama. Jika

dianalisis, teknik pengumpul data memiliki arti cara umum dalam mengumpulkan

data, sedangkan instrumen pengumpul data merupakan alat untuk mengumpulkan

data berdasarkan teknik yang digunakan.

Pada bagian ini akan diuraikan tentang teknik dan instrumen pengumpul data

kuantitatif. Teknik pengumpul data kuantitatif merupakan cara umum dalam

mengumpulkan data-data yang berbentuk angka. Adapun instrumen pengumpul

data kuantitatif merupakan alat praktis yang digunakan untuk mengumpulkan data-

data berbentuk angka. Terdapat dua teknik pengumpul data kuantitatif yaitu teknik

tes dan teknik angket. Berikut ini uraian kedua teknik tersebut.

1. Teknik Tes Dan Instrumennya

a. Pengertian

Tes merupakan salah satu teknik pengumpulan data kuantitatif. Hal

tersebut dikarenakan hasil pengukuran menggunakan teknik tes akan

menghasilkan angka. Instrumen yang digunakan dalam teknik tes berupa

butir soal yang memiliki jawaban benar dan atau salah.

Menurut Poerwanti (2008 : 1.5) tes adalah seperangkat tugas atau

sejumlah pertanyaan yang harus dijawab oleh siswa untuk mengukur

tingkat pemahaman dan penguasaannya terhadap cakupan materi. Adapun

menurut Mardapi (2008:67) tes berisi sejumlah pertanyaan yang memiliki

jawaban benar dan salah. Berdasarkan uraian di atas dapat disimpulkan

bahwa tes merupakan sejumlah pertanyaan untuk mengukur ranah

kognitif seseorang yang memilki jawaban benar dan salah.

Page 103: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 96

b. Bentuk-Bentuk Tes

Menurut Mardapi (2008: 69) terdapat dua bentuk tes, yaitu tes obyektif

dan tes non obyektif. Berikut ini disajikan tabel perbedaan antara kedua

bentuk tes tersebut.

Tabel 11.3 : Perbedaan Tes Obyektif dan Non Obyektif

Pembeda Tes Obyektif Tes Non Obyektif

Sistem Penskoran Penskorannya tidak

dipengaruhi oleh

pemberi skor/ rater

Penskorannya

dipengaruhi oleh

pemberi skor/ rater.

Bentuk Tes Pilihan ganda, benar

salah, menjodohkan,

uraian obyektif

Uraian non obyektif

Penggunaan

Bentuk Tes Uraian

Bidang ilmu sains dan

teknologi

Untuk bidang ilmu ilmu

sosial

c. Contoh Pengembangan Instrumen Tes

Instumen yang digunakan dalam teknik ini berupa butir-butir soal

yang disusun sesuai dengan indikator yang telah ditentukan. Proses

pembuatan instrumen tes meliputi 3 langkah, yaitu 1) pembuatan matrik

kisi-kisi, 2) pembuatan instrumen butir soal, dan 3) pedoman penilaian.

Setelah instrumen tes selesai dibuat, maka langkah selanjutnya harus diuji

coba untuk mengetahui kevalidan, kereliabilitasan, tingkat kesukaran, dan

daya beda. Instrumen tes yang baik harus valid, reliabel, sebaran tingkat

kesukaran harus seimbang, dan memiliki daya beda yang baik.

Berikut ini disajikan contoh instrumen tes beserta proses

pembuatannya tersebut.

1) Matriks Kisi-Kisi

Tes bertujuan untuk mengukur kemampuan ranah kognitif, maka dari

itu dalam membuat matriks kisi-kisinya harus berpedoman pada

kurikulum, dalam hal ini adalah kompetensi dasar.

Contoh :

Kompetensi

Dasar Indikator

No Butir Soal Tingkat Kemampuan

PG Uraian C

1

C

2

C

3

C

4

C

5

C

6

3.2 Mendeskripsi

kan konsep

pembangunan

ekonomi,

1. Menjelaskan

konsep

pembangunan

dan

1, 2

Page 104: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 97

pertumbuhan

ekonomi,

permasalahan

dan cara

mengatasinya

pertumbuhan

ekonomi.

2. Menganalisis

permasalahan

pertumbuhan

ekonomi dan

cara

mengatasinya

3 √

3. Menjelaskan

indikator

pertumbuhan

ekonomi.

4 √

4. Mengimpleme

ntasikan cara

menghitung

laju

pertumbuhan

ekonomi

5 √

JUMLAH 5

2) Bentuk Butir Soal

Pengembangan butir soal dilakukan berpedoman pada matriks kisi-kisi

di atas dengan memperhatikan jenis soal, nomor soal, dan tingkat

kemampuannya.

Contoh

No Soal Jawaban Skor

1 Jelaskan perbedaan

antara pembangunan

dan pertumbuhan ?

Pembangunan ekonomi

bertujuan meningkatkan

PDB. Persentase kenaikan

PDB melebihi persentase

kenaikan pertumbuhan

penduduk. Sedangkan,

pertumbuhan ekonomi hanya

mempertegas kenaikan PDB

tanpa mempersoalkan

kenaikan ini dengan kenaikan

jumlah penduduk, juga tidak

mempersoalkan perbaikan

kelembagaan

1-15

2 Jelaskan faktor-faktor

yang mempengaruhi

pembangunan ekonomi

Faktor-faktor yang

mempengaruhi

pembangunan ekonomi :

a. Sumber daya alam

b. Sumber daya manusia

c. Modal

d. Teknologi dan

kewirausahaan

e. Faktor non ekonomi

1-10

Page 105: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 98

No Soal Jawaban Skor

seperti stabilitas

keamanan negara.

3 Dalam pembangunan

tidak lepas dari

permasalahan,

identifikasilah

masalah-masalah

pembangunan ekonomi

di Negara berkembang

Masalah-masalah

pembangunan ekonomi di

Negara berkembang:

a. Kemiskinan dan

ketimpangan pendapatan

b. Pengangguran

c. Tingkat inflasi yang

tinggi

d. Kerusakan sumber daya

alam yang tinggi

1-15

4 Suatu negara dapat

dikatakan berhasil

dalam pembangunan

ekonomi apabila

terlihat beberapa

indikator pertumbuhan

ekonomi. Sebutkan

indikator keberhasilan

pertumbuhan ekonomi

tersebut ?

Indikator keberhasilan

pertumbuhan ekonomi :

a. Pertumbuhan Domestik

Bruto (PDDB)

b. PDB perkapita

c. Indeks kualitas hidup

d. Indeks pembangunan

manusia

1-10

5 Isi dengan soal Isi dengan jawaban 1-15

Jumlah Skor Maksimal 1-65

3) Pedoman Penilaian

Pedoman penilaian menggunakan mahzab teori tes klasik, yaitu

pendekatan PAP (Penilaian Acuan Patokan)

Contoh:

Nilai = 𝑆𝑘𝑜𝑟 𝑦𝑎𝑛𝑔 𝑑𝑖𝑝𝑒𝑟𝑜𝑙𝑒 ℎ

𝑆𝑘𝑜𝑟 𝑚𝑎𝑘𝑠𝑖𝑚𝑎𝑙 x 100 = ............

Nilai Predikat

N ≥ 80 A

70 ≤ N < 80 B

60 ≤ N < 70 C

50 ≤ N < 60 D

N < 50 E

2. Teknik Angket Dan Instrumennya

Page 106: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 99

a. Pengertian

Angket merupakan salah satu teknik pengumpulan data kuantitatif.

Hal tersebut dikarenakan hasil pengukuran menggunakan teknik angket

akan menghasilkan angka. Instrumen yang digunakan dalam teknik angket

berupa lembar angket yang tidak memiliki jawaban benar dan atau salah.

Menurut Sugiyono (2013: 192) angket atau kuisioner adalah teknik

pengumpulan data dengan cara memberi pertanyaan atau pernyataan

tertulis untuk dijawab oleh responden. Teknik ini sangat cocok apabila

sumber data sangat besar dan digunakan untuk mengumpulkan data yang

berkaitan dengan ranah afektif, contoh : data minat, data rasa ingin tahu,

data kemandirian, data kedisiplinan siswa, dll

b. Bentuk-Bentuk Angket

Terdapat beberapa bentuk angket berdasarkan skala pengukurannya, yaitu

angket skala likert dan angket skala guttman. Menurut Widoyoko (2012:

104) skala likert menentukan posisi seseorang dalam skala continum sikap

mulai dari sangat negatif ke sangat positif. Skala likert memiliki respons

skala 3, 4, dan 5. Adapun skala guttman meminta jawaban responden

secara tegas karena hanya memiliki 2 respons skala (ya/tidak atau

setuju/tidak). Berikut ini disajikan tabel perbedaan skala likert dan skala

guttman.

Tabel 11.4 : Perbedaan Skala Likert dan Skala Guttman

Pembeda Skala Likert Skala Guttman

Respons skala 3, 4, dan 5 2

Contoh Respons

Skala Skala 3 :

Setuju (S)/ Netral (N)/ Tidak Setuju (TS)

Tinggi (T)/ Cukup (C)/ Rendah (R)

Skala 4 :

Sangat Setuju (SS)/ Setuju (S)/ Tidak

Setuju (TS)/ Sangat

Tidak Setuju (STS)

Sangat Tinggi (ST)/

Tinggi (T)/ Rendah

(R)/ Sangat Rendah

Setuju (S)/ Tidak Setuju (TS)

Ya (Y)/ Tidak (T)

Page 107: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 100

(SR)

Skala 5

Sangat Setuju (SS)/ Setuju (S)/ Ragu-Ragu

(R)/ Tidak Setuju (TS)/

Sangat Tidak Setuju

(STS)

Sangat Tinggi (ST)/ Tinggi (T)/ Cukup (C)/

Rendah (R)/ Sangat

Rendah (SR)

c. Item Pernyataan Angket

Dalam membuat pernyataan dalam angket harus menampilkan pernyataan

positif dan negatif. Pada pernyataan positif, jika responden menjawab

setuju maka memiliki skor lebih tinggi dari pada menjawab tidak setuju.

Pada pernyataan negatif, jika responden menjawab setuju maka memiliki

skor lebih rendah dari pada menjawab tidak setuju.

Contoh :

Skala Respons Pernyataan Positif Pernyataan Negatif

Sangat Setuju (SS) Skor 5 Skor 1

Setuju (S) Skor 4 Skor 2

Ragu-Ragu (R) Skor 3 Skor 3

Tidak Setuju (TS) Skor 2 Skor 4

Sangat Tidak Setuju

(STS)

Skor 1 Skor 5

Fungsi adanya pernyataan positif dan pernyataan negatif antara lain agar

responden secara serius dalam merespons setiap pernyataan dan fungsi

kroscek antar pernyataan.

d. Contoh Instrumen Angket

Instumen yang digunakan dalam teknik ini berupa lembar angket yang

disusun sesuai dengan indikator yang telah ditentukan. Proses pembuatan

instrumen lembar angket meliputi 3 langkah, yaitu 1) pembuatan matrik

kisi-kisi, 2) pembuatan instrumen lembar angket, dan 3) pedoman

penilaian. Setelah instrumen selesai dibuat, maka langkah selanjutnya

harus diuji coba untuk mengetahui kevalidan dan kereliabilitasan

intrumennya. Instrumen angket yang baik harus valid dan reliabel.

Page 108: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 101

Berikut ini disajikan contoh instrumen skala likert 5 skala respons

beserta proses pembuatannya.

Contoh Instrumen Lembar Angket

1) Matriks Kisi-Kisi Angket Minat Belajar Siswa terhadap

Pembelajaran Matematika SD

Membuat matriks kisi-kisi dengan teknik angket harus berpedoman

pada definisi operasional yang telah dikaji secara teoretis.

Contoh

Variabel minat belajar secara operasional diukur dengan angket

dengan indikator perasaan senang, perhatian siswa, keterlibatan siswa,

dan ketertarikan siswa. Maka kisi-kisi yang bisa dikembangkan tersaji

dalam tabel berikut.

Variabel Indikator Nomor Item

Positif Negatif

Minat

Belajar

Perasaan senang 1, 2, 4, 5 3

Perhatian siswa 7, 9 6, 8

Keterlibatan siswa 10, 11, 13, 14 12

Ketertarikan siswa 15, 17, 19 16, 18, 20

2) Instrumen Angket Minat Belajar Siswa terhadap Pembelajaran

Matematika SD

Pengembangan item dilakukan berpedoman pada matriks kisi-kisi di

atas dengan memperhatikan nomor item, bentuk item positif dan item

negatif.

Contoh :

ANGKET

MINAT BELAJAR SISWA TERHADAP PEMBELAJARAN

MATEMATIKA SD

Identitas

Nama siswa : .................................................................................

Kelas/semester : .................................................................................

Sekolah : .................................................................................

Petunjuk

1. Tulislah identitas anda pada tempat yang telah disediakan !

2. Angket ini bertujuan untuk mengetahui minat anda sebelum dan

setelah pembelajaran Matematika menggunakan Pendekatan Saintifik

berbantuan MediaKomik.

Page 109: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 102

3. Berilah respons dengan cara membubuhkan tanda cek (√) pada pilihan

kolom berikut :

STS = Sangat tidak setuju

TS = Tidak setuju

R = Ragu-ragu

S = Setuju

SS = Sangat Setuju

4. Respon yang kamu berikan tidak akan mempengaruhi penilaian hasil

belajar

5. Kerjakan secara individu jangan terpengaruh terhadap jawaban teman

NO PERNYATAAN STS TS R S SS

1 Saya senang belajar

matematika

2 Saya semangat belajar

matematika

3 Saya takut belajar

matematika

4 Saya merasa rugi jika ada

materi matematika yang

terlewatkan

5 Saya mempelajari materi

matematika terlebih dahulu

sebelum masuk kelas

6 Saya berbicara sendiri saat

pembelajaran matematika

7 Saya memperhatikan

dengan sungguh – sungguh

setiap penjelasan yang

disampaikan oleh guru

8 Saya bermain sendiri saat

pembelajaran matematika

9 Saya membaca dengan teliti

materi matematika saat

pembelajaran

10 Saya aktif berdiskusi

dengan teman saat belajar

matematika

11 Saya berusaha dengan keras

untuk mengerjakan soal

matematika

12 Saya malu bertanya, jika

ada materi matematika yang kurang jelas

13 Saya mencatat setiap materi

matematika yang

disampaikan oleh guru

Page 110: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 103

14 Saya belajar matematika

untuk mendapatkan ilmu

dan nilai yang terbaik

15 Saya datang tepat waktu,

karena saya mau

mempelajari matematika

dari awal sampai akhir

pertemuan

16 Saya merasa terbebani

ketika belajar matematika.

17 Saya merasa materi

matematika sangat

bermanfaat

18 Saya tidak kecewa jika nilai

matematika rendah

19 Saya berusaha memahami

materi matematika dengan

jelas

20 Materi matematika sangat

sulit membuat saya malas

untuk belajar

Jumlah Skor Perolehan

Jumlah Skor Maksimal 100

Nilai

3) Pedoman Penilaian

Pedoman penilaian bertujuan memberikan makna hasil ukur yang

diklasifikasikan ke dalam beberapa kriteria.

Contoh :

P = 𝑋𝑖

𝑋𝑡 x 100 %

Keterangan

P = Persentase

𝑋𝑖 = jumlah skor perolehan siswa

𝑋𝑡 = jumlah skor maksimal

Persentase (P) Kriteria Minat Belajar P ≥ 80 Sangat Baik

70 ≤ P < 80 Baik

60 ≤ P < 70 Cukup Baik

50 ≤ P < 60 Kurang Baik

P < 50 Tidak Baik

Page 111: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 104

LATIHAN

Jawablah pertanyaan di bawah ini dengan uraian yang jelas !

1. Bagaimanakah teknik mengembangkan suatu instrumen pengumpul data kuantatif ?

2. Sebut dan jelaskan teknik pengumpul data kuantitatif !

3. Seorang peneliti ingin mengukur minat siswa menggunakan teknik angket. Menurut

kalian skala apa saja yang bisa digunakan ? uraikanlah.

4. Seorang guru ingin mengukur kemampuan siswa. Menurut kalian teknik apa yang

cocok untuk mengembangkan instrumennya ? uraikanlah !

5. Terdapat variabel Kemandirian Belajar Siswa, susunlah instrumen pengumpulan

data yang cocok untuk mengumpulkan data kemandirian tersebut !

DAFTAR PUSTAKA

Anggara, D. Surya. 2015. “Pengembangan Bahan Ajar Matematika Berbentuk Buku

Komik Berbasis Saintifik Sebagai Suplemen Buku Siswa Kelas V Tema Sejarah

Peradaban Manusia”. Thesis. Semarang: Universitas Negeri Semarang

Mardapi, Djemari. 2008. Teknik Penyusunan Instrumen Tes dan Non Tes. Yogyakarta:

Mitra Cendekia.

Poerwanti, Endang, dkk. 2008. Asesmen Pembelajaran SD. Jakarta: Direktorat Jenderal

Pendidikan Tinggi Departemen Pendidikan Nasioanal.

Sugiyono. 2013. Metode Penelitian Kombinasi. Bandung: Alfabeta

Widoyoko, E. Putro. 2012. Teknik Penyusunan Instrumen Penelitian.Yogyakarta:

Pustaka Belajar.

Page 112: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 105

TEKNIK DAN INSTRUMEN PENGUMPULAN

DATA KUALITATIF

TUJUAN PEMBELAJARAN :

Setelah mempelajari materi ini, mahasiswa mampu :

4. Menguraikan teknik pengembangan instrumen dengan tepat

5. Membuat instrumen menggunakan teknik wawancara dengan tepat

6. Membuat instrumen menggunakan teknik observasi dengan tepat

7. Menguraikan teknik pemeriksaan dokumen dengan tepat

URAIAN MATERI

BAB 12

Page 113: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 106

C. TEKNIK PENGEMBANGAN INSTRUMEN PENGUMPUL DATA

KUALITATIF

Secara umum terdapat dua alternatif untuk mengembangkan instrumen pengumpul

data kualitatif, yaitu teknik first order dan teknik second order. Kedua teknik

tersebut memiliki konsep yang sama, yaitu sebelum membuat instrumennya harus

terlebih dahulu mendefinisikan operasional fokus penelitian yang akan dikaji

melalui analisis aspek-aspeknya. Berikut ini uraian dua teknik tersebut.

3. TeknikFirst Order

Pengembangan instrumen dengan teknik first order dilakukan dengan cara

menentukan fokus yang akan dikaji, kemudian mengembangkan aspek

berdasarkan teori, dan mengembangkan pernyataannya sesuai aspek yang

ditentukan. Berikut ini disajikan contoh pengembangan instrumen teknik first

order.

Tabel 12.1 : Teknik First Order Pada Instrumen Pengumpul Data

Kualitatif

No Fokus

Penelitian Aspek No Pertanyaan

1 Pembuatan

Penilaian

Kurikulum

2013

Pengetahuan tentang Penilaian 1,

Teknik Penilaian 2, 3, 4

Cara Pembuatan Instrumen 5, 6, 7, 8

Hambatan dan Solusi 9, 10

4. TeknikSecond Order

Pengembangan instrumen dengan teknik second order dilakukan dengan cara

menentukan fokus penelitian yang akan dikaji, kemudian menganalisis dimensi

berdasarkan teori, menganalisis aspek berdasarkan teori, dan mengembangkan

pernyataannya sesuai aspek yang ditentukan. Berikut ini disajikan contoh

pengembangan instrumen teknik second order.

Tabel 12.1 : Teknik Second OrderPada Instrumen Pengumpul Data

Kualitatif

Fokus

Penelitian Dimensi Aspek

Nomor

Pernyaataan

Perencanaan

Pengajaran

Kurikulum

2013

Pembuatan Prota Sistematika .............

Isi .............

Cara .............

Pembuatan Promes ............. .............

Page 114: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 107

............. .............

............. .............

Pembuatan Silabus ............. .............

............. .............

............. .............

Pembuatan RPP ............. .............

............. .............

D. TEKNIK DAN INSTRUMEN PENGUMPUL DATA KUALITATIF

1. Teknik Wawancara dan Instrumennya

Wawancara merupakan salah satu teknik pengumpul data kualitatif. Hal ini

dikarenakan hasil yang diperoleh dari wawancara tidak menghasilkan angka,

tetapi kalimat-kalimat deskriptif. Instrumen yang digunakan dalam teknik ini

berupa lembar pedoman wawancara.Menurut Poerwanti, dkk, (2008:5-16)

Wawancara adalah suatu proses tanya jawab lisan untuk memperoleh bahan

atau informasi yang dilaksanakan secara sepihak, berhadapan muka, dan

dengan arah serta tujuan yang telah ditentukan. Sedangkan Widoyoko (2012:

40) menjelaskan bahwa wawancara merupakan tanya jawab antara

pewawancara dengan responden dengan tujuan memperoleh informasi.

Berdasarkan uraian para ahli di atas, maka dapat disimpulkan bahwa

wawancara merupakan tanya jawab secara tatap muka antara pewawancara dan

responden dengan tujuan memperoleh informasi yang mendalam. Ketika

melakukan wawancara hal-hal yang perlu diperhatikan adalah penggunaan alat-

alat bantu, seperti : buku catatan, tape recorder, dan kamera.

Menurut Creswell (2016: 256) menyatakan bahwa terdapat empat cara

dalam melakukan wawancara, yaitu : 1) berhadap-hadapan, 2) melalui telepon,

3) Focus Group, 4) melalui email. Berikut ini disajikan tabel tentang cara

dalam melakukan wawancara.

Tabel 12.3: Cara Melakukan Wawancara

Cara

Wawancara Pengertian Kelebihan Kekurangan

berhadap-

hadapan

Peneliti melakukan

wawancara

perorangan secara

tatap muka

Partisipan dapat

memberikan

informasi historis

Keberadaan

peneliti mungkin

menimbulkan

bias respons

Page 115: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 108

langsung

melalui telepon Peneliti melakukan

wawancara

perorangan melalui

telepon

Bermanfaat

ketika partisipan

tidak dapat

langsung diamati

Tidak semua

partisipan dapat

berbicara dengan

jelas dan tanggap

Focus Group Peneliti melakukan

wawancara pada

kelompok

Memungkinkan

peneliti

mengendalikan

alur pertanyaan

Menyajikan

informasi tidak

langsung yang

disaring melalui

pandangan orang

lain dalam

kelompok

melalui email Peneliti melakukan

wawancara melalui

email

Bermanfaat

ketika partisipan

tidak dapat

langsung diamati

Tidak semua

partisipan dapat

mendeskripsikan

melalui tulisan

dengan jelas dan

tanggap

Sedangkan jenis wawancara terdiri dari 1) wawancara terstruktur dan 2)

tidak terstruktur. Jika wawancara struktur, lembar pedoman wawancara berupa

pertanyaan-pertanyaannya sudah dipersiapkan, tetapi jika wawancara tidak

terstruktur, lembar pedoman wawancara berupa belum dipersiapkan.Kedua

jenis wawancara tersebut saling melengkapi jika seorang peneliti sudah terjun

di lapangan. Contohnya jika peneliti mengajukan pertanyaan yang sesuai pada

lembar pedoman wawancara, tetapi jawaban responden belum begitu

mendalam, maka peneliti secara langsung boleh mengajukan pertanyaan

lanjutan yang tidak terdapat dalam lembar pedoman wawancara.

Instumen yang digunakan dalam teknik wawancara berupa lembar

pedoman wawancara yang disusun sesuai dengan aspek yang telah

ditentukan. Jumlah pertanyaan pada lembar pedoman wawancara bersifat

tentatif, jadi bisa berkembang sesuai dengan kebutuhan. Berikut ini disajikan

contoh instrumen tersebut beserta proses pembuatannya.

a) Kisi-Kisi Pedoman Wawancara tentang Pembuatan Penilaian

Kurikulum 2013

No Fokus Penelitian Aspek No

Pertanyaan

1 Pembuatan

Penilaian

Pengetahuan tentang Penilaian 1,

Teknik Penilaian 2, 3, 4

Page 116: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 109

Kurikulum 2013 Cara Pembuatan Instrumen 5, 6, 7, 8

Hambatan dan Solusi 9, 10

b) Instrumen Pedoman Wawancara

LEMBAR PEDOMAN WAWANCARA

PEMBUATAN PENILAIAN KURIKULUM 2013

1. Menurut saudara/i, apa pengertian penilaian ?

2. Menurut saudara/i bagaimana penilaian yang digunakan dalam

kurikulum 2013 ?

3. Teknik apa saja yang saudara/i gunakan dalam menilai ?

4. Apakah teknik yang saudara/i gunakan sudah sesuai dengan aturan

kurikulum 2013 ?

5. Bagaimana proses yang saudara/i lakukan dalam membuat instrumen

penilaian ?

6. Apakah saudara/ i pernah membuat kisi-kisi penilaian ?

7. Apa saja komponen-komponen kisi-kisi penilaian yang saudara

ketahui ?

8. Bagaimana langkah-langkah membuat kisi-kisi penilaian ?

9. Menurut saudara/i, apa hambatan dalam membuat penilaian ?

10. Bagaimana solusinya ?

2. Teknik Observasi Kualitatif dan Instrumennya

Observasi merupakan teknik pengumpulan data kualitatif. Hal ini

dikarenakan hasil yang diperoleh dari observasi tidak menghasilkan angka,

tetapi gejala-gejala yang bisa dideskripsikan. Instrumen yang digunakan dalam

teknik ini berupa lembar observasi. Menurut Widoyoko (2012: 46) menyatakan

bahwa observasi merupakan pengamatan suatu unsur yang nampak dalam

suatu gejala tertentu. Observasi dilakukan dengan menggunakan indra secara

langsung. Sedangkan Creswell (2016: 254) berpendapat bahwa observasi

kualitatif merupakan proses pengamatan perilaku dan akitivitas-aktivitas

individu secara langsung di lapangan.

Menurut Moleong (2017: 176-177) terdapat empat jenis observasi

berdasarkan peranan penelitinya, yaitu 1) Peneliti sebagai partisipan utuh, 2)

peneliti sebagai partisipan pengamat, 3) peneliti sebagai pengamat, dan 4)

Page 117: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 110

peneliti sebagai pengamat penuh. Berikut ini disajikan tabel tentang jenis

observasi beserta kelebihan dan kekurangannya.

Tabel 12.4: Jenis Observasi Berdasarkan Peranan Peneliti

Jenis

Observasi Pengertian Kelebihan Kekurangan

Peneliti

sebagai

partisipan

utuh

Peneliti menjadi

anggota penuh dari

kelompok yang

diamatinya sehingga

perannya sebagai

observer tidak

diketahui

Peneliti mendapat

pengalaman

langsung dari

partisipan

Peneliti bisa saja

tampak sebagai

pengganggu

peneliti

sebagai

partisipan

pengamat

Peneliti menjadi

anggota pura-pura

dari kelompok yang

diamatinya dan

menampakkan

perannya sebagai

observer

Peneliti dapat

melakukan

perekaman ketika

ada informasi yang

muncul

Membatasi para

subyek untuk

memberikan

informasi yang

bersifat rahasia

peneliti

sebagai

pengamat

Peneliti hanya

sebagai pengammat

dan menampakkan

perannya sebagai

observer

Segala macam

informasi dapat

diperoleh dengan

mudah.

Peneliti dianggap

tidak memiliki

ketrampilan

observasi yang

baik

peneliti

sebagai

pengamat

penuh

Peneliti hanya

sebagai pengamat

dan subyek tidak

mengetahuinya.

Biasanya digunakan

dalam laboratorium

yang dipisahkan oleh

kaca sepihak.

Peneliti secara

bebas mengamati

perilaku subyek

Adapun berdasarkan instrumen yang digunakan, terdapat dua jenis

observasi yaitu observasi terstruktur dan observasi tidak terstruktur. Observasi

terstruktur adalah pengamatan dengan menggunakan pedoman observasi yang

berisi sejumlah indikator perilaku yang akan di amati. Jadi observasi tersebut

sudah ditentukan indikator-indikator yang harus diamati. Adapun observasi

tidak terstruktur adalah pengamatan tanpa adanya pedoman observasi. Jadi

observasi tersebut mengamati semua hal tanpa adanya pedoman indikator yang

ditentukan. Teknik observasi pada penelitian kualitatif bisa menggunakan

observasi yang terstruktur dan atau yang tidak terstruktur tanpa

Page 118: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 111

mentransformasikan ke dalam angka-angka. Kedua jenis observasi tersebut

saling melengkapi jika seorang peneliti sudah terjun di lapangan. Contohnya

jika peneliti mengamati suatu gejala yang sesuai pada lembar observasi, tetapi

hasilnya belum begitu mewakili, maka peneliti secara langsung boleh

mengamati hal lain yang tidak terdapat dalam lembar observasi.

Beberapa hal yang harus diperhatikan dalam penyusunan instrumen

observasi terstruktur, diantaranya: 1) mengacu pada indikator pencapaian; 2)

mengidentifikasi perilaku atau langkah kegiatan yang diobservasi; 3)

menentukan model skala yang dipakai, yaitu skala penilaian (rating scale) atau

daftar cek (check list); 4) membuat rubric/pedoman penskoran. (Suprijono,

2009:149). Berikut ini disajikan contoh instrumen oobservasi terstruktur

beserta langkah pembuatannya.

Contoh Instrumen Lembar Observasi Terstruktur dan proses pembuatan.

a) Kisi-Kisi Lembar Observasi Ketrampilan Mengajar Guru

No Indikator Nomor

Deskriptor

1 Ketrampilan Membuka dan Menutup Pelajaran 1, 2

2 Ketrampilan Menjelaskan 3

3 Ketrampilan Bertanya 4

4 Ketrampilan Memberi Penguatan 5

5 Ketrampilan Mengadakan Variasi 6

6 Ketrampilan Mengelola Kelas 7

7 Ketrampilan Membimbing Kelompok dan

Perorangan

8

8 Ketrampilan Membimbing Diskusi Kelompok Kecil 9

b) Instrumen Lembar Observasi Ketrampilan Mengajar Guru

LEMBAR OBSERVASI

KETRAMPILAN MENGAJAR GURU

Nama Guru : .................................

Nama Sekolah : .................................

Kelas : .................................

Tema : .................................

Hari/tanggal : .................................

Petunjuk

1. Bacalah dengan cermat indikator ketrampilan guru

2. Berilah tanda cek ( √ ) pada kolom deskriptor sesuai dengan deskriptor

Page 119: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 112

yang nampak

3. Tulis jumlah skor yang diperoleh sesuai banyaknya deskriptor yang

nampak.

No Indikator Deskriptor

1 Ketrampilan

Membuka Pelajaran Memotivasi siswa dengan

menumbuhkan minat belajar

(bernyanyi, permainan dll)

Menyampaikan tujuan

pembelajaran

Membuka dengan apersepsi

Apersepsi memiliki keterkaitan

dengan materi yang akan di

ajarkan

2 Ketrampilan

Menutup Pelajaran

Menyimpulkan hasil

pembelajaran

Memberi soal evaluasi

Memberi dorongan psikologis

dengan cara memuji hasil

pembelajaran. Mengadakan tindak lanjut

3 Ketrampilan

Menjelaskan Menjelaskan materi dengan jelas

(tidak berbelit-belit, intonasi dan

lafal yang jelas)

Menjelaskan disertai contoh dan

ilustrasi

Memberi penekanan agar

memusatkan perhatian ke siswa

Materi yang dijelaskan

mempunyai

susunan yang sistematis

4 Ketrampilan

Bertanya Ditujukan kepada perorangan

Ditujukan kepada seluruh siswa

secara klasikal

Pertanyaan terfokus pada masalah

yang dibahas Penggunaan kata yang jelas dan

mudah dimengerti

5 Ketrampilan

Memberi Penguatan Guru mengucapkan kata (bagus,

setuju, sangat baik, sangat tepat,

betul, dll) kepada siswa yang

menjawab dengan benar

Guru memberikan penghargaan

simbolis kepada siswa yang

menjawab pertanyaan dengan

benar

Page 120: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 113

Guru memberi tepuk tangan,

acungan jempol dll

Guru memberi penguatan dengan

sentuhan

6 Ketrampilan

Mengadakan Variasi Menggunakan media CD

pembelajaran

Menggunakan model think pair

share

Penggunaan variasi posisi dalam

pembelajaran (di depan, belakang,

samping, tengah) Variasi visual (menulis dipapan

tulis, menunjukkan gambar atau

benda)

7 Ketrampilan

Mengelola Kelas Pengelolaan waktu sesuai rencana

Guru menegur yang berperilaku

negatif

Pengelolaan kelompok yang baik

Sikap tanggap terhadap peserta

didik

8 Ketrampilan

Membimbing

Kelompok dan

Perorangan

Mengadakan pendekatan secara

pribadi kepada siswa

Memberi stimulus/rangsangan

kepada siswa

Memonitor siswa saat

pembelajaran Menfasilitasi siswa yang

membutuhkan

9 Ketrampilan

Membimbing Diskusi

Kelompo Kecil

Memperjelas atau menguraikan

masalah

Memberikan waktu yang cukup

untuk berpikir

Menguraikan gagasan siswa

dengan memberikan informasi

tambahan agar kelompok peserta

diskusi memperoleh pengertian

yang lebih jelas Menganalisis dengan cara

memperjelas hal-hal yang

disepakati dan hal-hal yang perlu

disepakati

Catatan : Anggara (2013)

3. Teknik Pemeriksaan Dokumen

Page 121: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 114

PemeriksaanDokumen adalah cara pengumpulan data melalui pengumpulan

data-data dokumen seperti tulisan, gambar, atau karya-karya monumental.

Dokumen digunakan sebagai pelengkap data yang diperoleh dari wawancara,

dan atau observasi. Teknik yang digunakan adalah memeriksa dokumen yang

sudah terkumpul.

Contoh

Salah satu rumusan masalah pada penelitian dengan judul “Implementasi

Kurikulum 2013 pada Mata Pelajaran Matematika Kelas X di SMA Negeri 1

Demak” adalah “Bagaimana perencanaan pembelajaran mata pelajaran

Matematika kelas X kurikulum 2013 di SMA Negeri Demak ?”. Untuk

memperoleh data tersebut salah satunya melalui pemeriksaan dokumen berupa

silabus dan RPP, kemudian dianalisis berdasarkan ketersesuaian dengan

Kurikulum 2013.

4. Triangulasi

Triangulasi adalah cara pengumpulan data dengan menggabungkan tiga teknik

pengumpulan data dan atau menggabungkan tiga sumber data yang berbeda.

Berdasarkan pengertian tersebut terdapat dua macam triangulasi dalam

penelitian kualitatif, yaitu 1) triangulasi teknik pengumpulan data dan 2)

triangulasi sumber. Berikut ini uraian dua triangulasi tersebut.

a. Triangulasi Teknik

Triangulasi teknik adalah penggunaan tiga teknik dalam pengumpulan

data.

Contoh :

Gambar 12.1: Triangulasi Teknik

b. Triangulasi Sumber

Wawancara

Observasi

Dokumentasi

Sumber yang

sama

Page 122: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 115

Triangulasi data adalah penggunaan tiga sumber data dalam pengumpulan

data.

Contoh :

Gambar 12.2: Triangulasi Sumber

LATIHAN

Jawablah pertanyaan di bawah ini dengan uraian yang jelas !

6. Bagaimanakah teknik mengembangkan suatu instrumen pengumpul data kualitatif ?

7. Sebut dan jelaskan teknik pengumpul data kualitatif !

8. Apa perbedaan observasi terstruktur dan tidak terstruktur ? bagaimanakah

keterkaitan diantara keduanya.

9. Uraikanlah jenis observasi berdasarkan peranan penelitinya !

10. Menurutmu, mengapa teknik wawancara termasuk ke dalam pengumpul data

kualitatif ?

11. Seorang peneliti ingin mengetahui persepsi masyarakat terhadap pendidikan.

Menurut kalian teknik apa yang cocok untuk mendapatkan data tersebut ?

uraikanlah !

Sumber A

Sumber B

Sumber C

Teknik yang

sama

Page 123: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 116

DAFTAR PUSTAKA

Anggara, D. Surya. 2013. “Peningkatan Kualitas Pembelajaran IPS Melalui Model

Think Pair Share dengan Media CD Pembelajaran Pada Siswa Kelas III SD

Negeri Kalibanteng Kidul 02 Semarang”. Skripsi. Semarang: Universitas Negeri

Semarang

Creswell, W.J. 2016. Research Design Qualitative, Quantitative, and Mixed Methods

Approaches. Los Angeles: SAGE

Moleong, L.J. 2017. Metodologi Penelitian Kualitatif. Bandung: Remaja Rosdakarya

Poerwanti, Endang, dkk. 2008. Asesmen Pembelajaran SD. Jakarta: Direktorat Jenderal

Pendidikan Tinggi Departemen Pendidikan Nasioanal.

Sugiyono. 2013. Metode Penelitian Kombinasi. Bandung: Alfabeta

Suprijono, Agus. 2009. Cooperative Learning Teori dan Aplikasi Paikem.

Yogyakarta:Pustaka Belajar

Widoyoko, E. Putro. 2012. Teknik Penyusunan Instrumen Penelitian.Yogyakarta:

Pustaka Belajar.

UJI VALIDITAS INSTRUMEN

KUANTITATIF

TUJUAN PEMBELAJARAN :

Setelah mempelajari materi ini, mahasiswa mampu :

1. Menjelaskan hakikat validitas instrumen dengan jelas

2. Mengaplikasikan uji validitas instrumen dengan tepat

URAIAN MATERI

A. PENGERTIAN UJI VALIDITAS INSTRUMEN

Validitas adalah ketepatan atau kecermatan suatu instrumen dalam mengukur apa

yang ingin dukur. Misalnya untuk mengukur tinggi badan lebih valid menggunakan

meteran badan, untuk mengukur berat badan lebih valid menggunakan timbangan

badan, dll. Terdapat beberapa jenis validitas yang tersaji dalam gambar berikut ini.

BAB 13

Page 124: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 117

Gambar 13.1 : Jenis Validitas

Berdasarkan gambar 7.1 tentang jenis valditas, berikut ini uraian dari jenis validitas

tersebut.

a. Validitas Logis/ Teoretis

Setiap intrumen harus melewati validitas logis. Validitas logis/ teoretis terbagi

menjadi dua, yaitu

1) Validitas Isi/ Content Validity

Validitas isi merupakan validitas yang dinilai oleh pakar yang berkaitan

dengan konten ukur. Validitas ini hanya berlaku pada instrumen tes untuk

mengukur ability seseorang, sehingga banyak khalayak menyebutnya

dengan kisi-kisi. Salah satu teknik yang bisa digunakan pada validitas ini

adalah CVR (Content Validity Rasio)

2) Validitas Konstruk/ Construct Validity

Validitas konstruk merupakan validitas yang dinilai oleh pakar yang

berkaitan dengan konstruk suatu teori. Validitas ini hanya berlaku pada

instrumen non tes untuk mengukur non ability seseorang.

b. Validitas Empiris

Setelah suatu instrumen melewati validitas logis, maka langkah selanjutnya

adalah menguji validitas empiris. Validitas empiris merupakan validitas dengan

cara menguji instrumen ke lapangan. Terdapat dua jenis validitas empiris,

yaitu:

1) Validitas Internal

Validitas

Validitas Logis/ Teoretis

Validitas Isi

Validitas Konstruk

Validitas Empiris

Validitas Internal

Validitas Eksternal

Page 125: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 118

Validitas internal merupakan validitas dengan cara membandingkan skor

butir dan skor total.

2) Validitas Eksternal

Validitas eksternal merupakan validitas dengan cara membandingkan skor

butir dengan instrumen lain.

B. Uji Validitas Empiris

Uji validitas empiris digunakan untuk memperkuat validitas logis/teoretis. Teknik

yang digunakan pada validitas disajikan pada tabel berikut.

Tabel 13.1: Teknik Statistika Uji Validitas Empiris

Teknik Data

Jenis Contoh

Pearson Product Moment Data polytomi Data yang dihasilkan oleh

instrumen lembar angket

Korelasi Biserial Data dikotomi

buatan

Data yang dihasilkan oleh

instrumen dengan dua pilihan,

misal baik = 1, tidak baik = 0

Korelasi Poin Biserial Data dikotomi

murni

Data yang dihasilkan oleh

instrumen soal pilihan ganda

Berikut ini uraian langkah-langkah validitas empiris dengan berbagai cara.

a. Validitas Empiris Menggunakan Cara Manual

Validitas diperoleh dengan membandingkan probabilitas nilai r hitung dengan r

tabel. Apabila r hitung > r tabel maka instrumen valid. Berikut ini cara

menentukan r hitung dengan pearson product moment dan point biserial.

1) Person Product Moment

Keterangan :

rxy =hubungan variabel x ke y

n =jumlah data

xi = variabel x

yi = variabel y

2) Poin Biserial

rxy = 𝒏 𝒙𝒊𝒚𝒊− 𝒙𝒊 𝒚𝒊

𝒏 𝒙𝒊𝟐− 𝒙𝒊

𝟐 𝒏 𝒚𝒊𝟐− 𝒚𝒊

𝟐

r hitung = 𝑀𝑝− 𝑀𝑡

𝑆𝑡

𝑝

𝑞

Page 126: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 119

Keterangan :

Mp = rata-rata skor subjek yang menjawab benar

(Σ skor per item x skor total

Σ skor benar per item)

Mt = rata-rata skor total (Σ skor total yang benar

𝐽𝑢𝑚𝑙𝑎 ℎ 𝑑𝑎𝑡𝑎)

St = simpangan baku skor total

P = proporsi/rerata subjek yang menjawab benar (Σ skor benar per item

𝐽𝑢𝑚𝑙𝑎 ℎ 𝑑𝑎𝑡𝑎)

q = proporsi/ rerata subjek yang menjawab salah (Σ skor salah per item

𝐽𝑢𝑚𝑙𝑎 ℎ 𝑑𝑎𝑡 𝑎)

Contoh Validitas Empiris Menggunakan Cara Manual

Seorang peneliti akan mengujikan kevalidan instrumen alat ukur berupa tes

uraian. Alat ukur tersebut berjumlah 10 soal, dengan rentang skor 1-4. Setelah

diuji cobakan terhadap 11 siswa diperoleh data sebagai berikut:

Tabel 13.2: Analisis Validitas Instrumen 1

No Nama

Responden

Nomor Soal dan Skor (Xi) Skor

Total

(Yi) X1 X2 X3 X4 X5 X6 X7 X8 X9 X10

1 A 4 4 4 3 3 4 3 4 4 3 36

2 B 4 3 4 3 2 4 2 4 4 2 32

3 C 1 2 4 2 3 1 3 1 1 1 19

4 D 2 2 4 2 1 2 1 2 2 2 20

5 E 2 3 2 3 3 2 2 2 3 3 25

6 F 4 4 4 3 3 4 4 4 4 3 37

7 G 4 3 3 3 2 4 3 4 3 3 32

8 H 2 2 3 3 2 2 2 1 2 2 21

9 I 2 3 2 2 2 2 2 1 2 2 20

10 J 1 1 2 2 2 1 2 1 2 3 17

11 K 1 3 2 2 1 1 1 2 1 2 16

Tentukan validitas butir instrumen nomor 1 di atas !

Page 127: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 120

Jawab

Untuk menyelesaikan soal di atas kita bisa menggunakan rumus pearson

product moment, yang kemudian dibandingkan dengan nilai r tabel. Apabila r

hitung > r tabel maka butir instrumen tsb adalah valid. Berikut ini langkahnya :

1. Buat Tabel Bantu

Validitas butir soal nomor 1

No. Resp X1 Y X1.Y 𝑿𝟏𝟐 Y

2

1 4 36 144 16 1296

2 4 32 128 16 1024

3 1 19 19 1 361

4 2 20 40 4 400

5 2 25 50 4 625

6 4 37 148 16 1369

7 4 32 128 16 1024

8 2 21 42 4 441

9 2 20 40 4 400

10 1 17 17 1 289

11 1 16 16 1 256

ΣX1 = 27 ΣY = 275 ΣX1.Y = 772 Σ𝑋12 = 83 ΣY

2 = 7485

2. Tentukan r tabel

r tabel untuk jumlah data sebesar 11 dan taraf signifikan 5 % adalah 0,602.

(lihat r tabel pada lampiran 1)

3. Tentukan r hitung

rx1y = (11. 772) −(27. 275)

11. 83− 27 2 11.7485 − 275 2

rx1y = 8492 −7425

913−729 82335 −75625

rx1y = 1067

184 6710

rx1y = 1067

184 6710

rx1y = 1067

13,6 . 81,9

rxy = 𝒏 𝒙𝒊𝒚𝒊− 𝒙𝒊 𝒚𝒊

𝒏 𝒙𝒊𝟐− 𝒙𝒊

𝟐 𝒏 𝒚𝒊𝟐− 𝒚𝒊

𝟐

Page 128: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 121

rx1y = 1067

1113,84

rx1y = 0,958

4. Interpretasi

r hitung = 0,958 dan r tabel 0,602, jadi r hitung > r tabel yang artinya butir

soal nomor 1 valid.

b. Validitas Empiris Menggunakan SPSS Dengan Membandingkan Nilai r

tabel dan r Hitung

Cara menentukan validitas instumen menggunakan SPSS disajikan oleh uraian

berikut :

1. Tentukan r Tabel

Menentukan nilai r tabel berpedoman pada Tabel r (Lihat lampiran Tabel

r) dengan memperhatikan jumlah data dan taraf signifikannya

2. Tentukan R Hitung

Menentukan nilai R hitung menggunakan cara SPSS dengan cara sebagai

berikut :

a) Buka software SPSS, lalu klik variabel view

b) Ketik atribut yang sesuai pada kolom name, decimals, dan label

c) Klik Data View lalu masukkan data terkait

d) Klik Analyze – Correlate – Bivariate

e) Masukkan data ke kolom Variables

f) Ceklist Pearson, Two Tailed, Flag Significant,

g) Klik OK – akan muncul output Correlation – lihat korelasi butir soal

dengan skor total sebagai r hitung

3. Analisis Hasil

Analisis hasil merupakan perbandingan antara r hitung dan r tabel. Apabila

r hitung > r tabel maka dapat disimpulkan valid. Apabila r hitung < r tabel

maka dapat disimpulkan tidak valid.

4. Interpretasi

Interpretasi merupakan pemaknaan berdasarkan hasi analisis.

Page 129: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 122

Contoh Validitas Empiris dengan SPSS (cara Perbandingan r tabel dan r

Hitung)

Seorang peneliti akan mengujikan kevalidan instrumen tes uraian. Instrumen

tersebut berjumlah 10 soal, dengan skor interval 1- 4. Setelah diuji cobakan

terhadap 11 siswa diperoleh data sebagai berikut:

Tabel 13.3: Analisis Validitas Instrumen 2

N

o Nama

Nomor Soal dan Skor (Xi) Y

X1 X2 X3 X4 X5 X6 X7 X8 X9 X10

1 A 4 4 4 3 3 4 3 4 4 3 36

2 B 4 3 4 3 2 4 2 4 4 2 32

3 C 1 2 4 2 3 1 3 1 1 1 19

4 D 2 2 4 2 1 2 1 2 2 2 20

5 E 2 3 2 3 3 2 2 2 3 3 25

6 F 4 4 4 3 3 4 4 4 4 3 37

7 G 4 3 3 3 2 4 3 4 3 3 32

8 H 2 2 3 3 2 2 2 1 2 2 21

9 I 2 3 2 2 2 2 2 1 2 2 20

10 J 1 1 2 2 2 1 2 1 2 3 17

11 K 1 3 2 2 1 1 1 2 1 2 16

Tentukan validitas butir instrumen di atas dengan SPSS !

Jawab

Untuk menyelesaikan soal di atas kita bisa menggunakan pearson product

moment. Berikut langkahnya

1. Tentukan R Tabel

Bedasarkan tabel r (ada dilampiran) dengan jumlah data 11 dan taraf

signifikan 5 % maka diperoleh r tabel sebesar 0,602.

2. Tentukan R Hitung

a) Buka software SPSS, lalu klik variabel view

Page 130: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 123

b) Ketik Atribut pada kolom name, decimals, dan label seperti gambar

di bawah ini.

c) Klik Data View lalu masukkan data

Page 131: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 124

d) Klik Analyze – Correlate – Bivariate

e) Masukkan data ke kolom Variables

f) Ceklist Pearson, Two Tailed, Flag Significant, lalu Klik OK

Page 132: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 125

g) Akan muncul output Correlation di bawah ini

Ket : kotak merah adalah r hitungnya

3. Analisis Hasil

Tabel 13.4: Analisis Hasil Kevalidan

No Soal r Hitung r Tabel Kevalidan Tindak Lanjut

1 0,960 >0,602 Valid gunakan

2 0,764 >0,602 Valid gunakan

3 0,556 <0,602 Tidak Valid Tidak digunakan

4 0,809 >0,602 Valid gunakan

5 0,529 <0,602 Tidak Valid Tidak digunakan

Page 133: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 126

6 0,960 >0,602 Valid gunakan

7 0,708 >0,602 Valid gunakan

8 0,912 >0,602 Valid gunakan

9 0,931 >0,602 Valid gunakan

10 0,532 <0,602 Tidak Valid Tidak digunakan

4. Interpretasi

Berdasarkan hasil analisis di atas terdapat 7 butir soal yang berkriteria

valid yaitu butir soal nomor 1, 2, 4, 6, 7, 8, dan 9 maka butir tersebut bisa

digunakan. Adapun 3 butir soal yang berkriteria tidak valid yaitu butir

nomor 3, 5, dan 10, maka tidak bisa digunakan atau harus diperbaiki.

c. Validitas Empiris Menggunakan SPSS Dengan Membandingkan Nilai

Signifikan dengan Taraf Signfikan

1. Menentukan Nilai Signifikansi

a) Buka software SPSS, lalu klik variabel view

b) Ketik atribut yang sesuai pada kolom name, decimals, dan label

c) Klik Data View lalu masukkan data terkait

d) Klik Analyze – Correlate – Bivariate

e) Masukkan data ke kolom Variables

f) Ceklist Pearson, Two Tailed, Flag Significant,

g) Klik OK – akan muncul output Correlation – lihat nilai signifikansi

2. Analisis Hasil

Analisis hasil merupakan perbandingan antara nilai sig dan taraf

signifikansi (0,05). Apabila nilai sig>0,05 maka dapat disimpulkan tidak

valid. Apabila nilai sig< 0,05 maka dapat disimpulkan valid.

3. Interpretasi

Interpretasi merupakan pemaknaan berdasarkan hasi analisis

Contoh Validitas Empiris dengan SPSS (cara Perbandingan Nilai

Signifikansi dengan Taraf Sig 0,05)

Page 134: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 127

Seorang peneliti akan mengujikan kevalidan instrumen tes uraian. Instrumen

tersebut berjumlah 10 soal, dengan skor interval 1- 4. Setelah diuji cobakan

terhadap 11 siswa diperoleh data sebagai berikut:

Tabel 13.5: Analisis Validitas Instrumen 2

No Nama Nomor Soal dan Skor (Xi)

Y X1 X2 X3 X4 X5 X6 X7 X8 X9 X10

1 A 4 4 4 3 3 4 3 4 4 3 36

2 B 4 3 4 3 2 4 2 4 4 2 32

3 C 1 2 4 2 3 1 3 1 1 1 19

4 D 2 2 4 2 1 2 1 2 2 2 20

5 E 2 3 2 3 3 2 2 2 3 3 25

6 F 4 4 4 3 3 4 4 4 4 3 37

7 G 4 3 3 3 2 4 3 4 3 3 32

8 H 2 2 3 3 2 2 2 1 2 2 21

9 I 2 3 2 2 2 2 2 1 2 2 20

10 J 1 1 2 2 2 1 2 1 2 3 17

11 K 1 3 2 2 1 1 1 2 1 2 16

Tentukan validitas butir instrumen di atas dengan SPSS !

Jawab

Untuk menyelesaikan soal di atas kita bisa menggunakan pearson product

moment. Berikut langkahnya

1. Tentukan Nilai Signifikansi

a) Buka software SPSS, lalu klik variabel view

b) Ketik Atribut pada kolom name, decimals, dan label seperti gambar

di bawah ini.

Page 135: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 128

c) Klik Data View lalu masukkan data

d) Klik Analyze – Correlate – Bivariate

e) Masukkan data ke kolom Variables

Page 136: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 129

f) Ceklist Pearson, Two Tailed, Flag Significant, lalu Klik OK

g) Akan muncul output Correlation di bawah ini

Ket : kotak merah adalah nilai signifikansi

2. Analisis Hasil

Page 137: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 130

Tabel 13.6: Analisis Hasil Kevalidan

No Soal Nilai

Signifikansi

Taraf

Signifikansi

(0,05)

Kevalidan Tindak Lanjut

1 0,000 <0,05 Valid gunakan

2 0,006 <0,05 Valid gunakan

3 0,076 >0,05 Tidak Valid Tidak digunakan

4 0,003 <0,05 Valid gunakan

5 0,095 >0,05 Tidak Valid Tidak digunakan

6 0,000 <0,05 Valid gunakan

7 0,015 <0,05 Valid gunakan

8 0,000 <0,05 Valid gunakan

9 0,000 <0,05 Valid gunakan

10 0,092 >0,05 Tidak Valid Tidak digunakan

3. Interpretasi

Berdasarkan hasil analisis di atas terdapat 7 butir soal yang berkriteria

valid yaitu butir soal nomor 1, 2, 4, 6, 7, 8, dan 9 maka butir tersebut bisa

digunakan. Adapun 3 butir soal yang berkriteria tidak valid yaitu butir

nomor 3, 5, dan 10, maka tidak bisa digunakan atau harus diperbaiki.

LATIHAN

Jawablah pertanyaan di bawah ini dengan uraian yang tepat dan jelas !

1. Seorang guru menguji cobakan instrumen tes pilihan ganda kepada 15 siswa

dengan hasil sebagai berikut :

No Nama Responden Skor Tes Untuk Butir Nomor

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10

1 A 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1

2 B 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1

3 C 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1

4 D 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1

5 E 1 1 1 1 1 1 1 0 1 1

6 F 1 1 1 1 1 1 0 0 1 1

7 G 1 1 1 1 1 1 1 0 1 1

8 H 1 1 0 1 1 0 1 1 1 1

9 I 1 0 0 1 1 1 1 1 1 0

10 J 1 0 0 1 1 0 1 0 1 1

11 K 1 0 0 1 1 1 1 0 1 1

12 L 1 1 0 1 1 1 0 0 1 1

13 M 1 1 0 1 1 1 0 0 1 1

14 N 1 1 0 1 1 1 0 0 1 1

15 O 1 1 0 1 1 1 0 0 1 1

Page 138: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 131

Berdasarkan data di atas,Tentukan validitas instrumen di atas

2. Seorang guru menguji cobakan instrumen tes uraian kepada 11 siswa dengan hasil

sebagai berikut :

No Nama Responden Nomor Soal dan Skor (Xi)

1 2 3 4 5

1 A 4 3 4 3 3

2 B 4 3 4 3 2

3 C 2 3 4 1 3

4 D 2 2 4 2 1

5 E 2 3 2 3 3

6 F 4 4 4 2 3

7 G 4 3 3 2 2

8 H 2 2 4 3 2

9 I 2 3 2 2 2

10 J 1 1 2 2 2

11 K 1 3 2 2 1

Berdasarkan data di atas,Tentukan validitas instrumen di atas

DAFTAR PUSTAKA

Mardapi. 2008. Teknik Penyusunan Instrumen Tes dan Non Tes. Jogjakarta: Mitra

Cendikia

Naga, S., N. 2013. Teori Skor Pada Pengukuran Mental. Jakarta: Nagarani Citrayasa

Safari. 2018. Analisis Data dengan Program Komputer. Jakarta: Universitas Negeri

Jakarta

Sugiyono. 2013. Metode Penelitian Kombinasi. Bandung: Alfabeta

BAB 4

Page 139: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 132

UJI RELIABILITAS INSTRUMEN

TUJUAN PEMBELAJARAN :

Setelah mempelajari materi ini, mahasiswa mampu :

3. Menjelaskan hakikat reliabilitas instrumen dengan jelas

4. Mengaplikasikan uji reliabilitas instrumen dengan tepat

URAIAN MATERI

C. PENGERTIAN RELIABILITAS

Menurut Mardapi (2008: 58) menyatakan bahwa prinsip reliabilitas

menunjukkan hasil pengukuran yang relatif sama bila dilakukan kembali

pengukuran terhadap obyek yang sama. Selain itu Sugiyono (2013: 168)

menyatakan bahwa hasil penelitian reliabel jika terdapat persamaan data dalam

waktu yang berbeda. Adapun menurut Naga (2013:211) menyatakan bahwa

reliabilitas data merupakan tingkat kepercayaan data. Berdasarkan pendapat ahli di

atas, dapat disimpulkan bahwa reliabilitas merupakan tingkat kepercayaan suatu

data yang berupa kekonsitensian/ kestabilan data hasil ukur. Agar hasil ukur

memperoleh data yang reliabel, maka dibutuhkan instrumen/ alat ukur yang

reliabel.

Untuk mengetahui kereliabilitasan suatu data, dapat diketahui ketika uji coba

instrumen dan pemakaian instrumen melalui pemeriksaan koefisien reliabilitas.

Teknik tersebut berlaku untuk data level interval dan atau rasio, karena koefisien

reliabilitas menggunakan perhitungan korelasi (Naga, 2013: 212). Menurut Mardapi

(2008: 36) terdapat 3 jenis metode estimasi reliabilitas, yaitu konsistensi internal,

stabilitas, dan antar penilai. Berikut disajikan gambar jenis estimasi reliabilitas.

Page 140: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 133

Gambar 14.1: Metode Estimasi Reliabilitas

Pada buku ini akan dibahas metode estimasi reliabilitas menggunakan konsistensi

interal. Menurut Naga (2013: 231) menyatakan bahwa metode ini merupakan

pengukuran satu kali, dengan komposisi semua butir setara. Pada metode ini data

dapat dikatakan reliabel jika koefisien reliabilitas ≥ 0,70. Terdapat berbagai formula

dalam metode ini, diantaranya :

a. Paralel Klasik

Pada metode ini pengukuran dilakukan sekali, kemudian hasilnya dibelah jadi

dua dengan syarat rerata, varians, dan materi ukur harus sama diantara kedua

belahan tersebut (Mardapi, 2008: 36). Formula yang digunakan adalah formula

Spearman Brown dengan rumus berikut:

Keterangan :

𝑟𝑌1𝑌2 = Koefisien Korelasi antara dua belahan

𝑟𝑥𝑥′= Estimasi koefisien reliabilitasan Spearman Brown

Contoh :

Terdapat 10 item soal diuji cobakan ke 20 siswa. Hasil dari uji coba tersebut

dibagi menjadi dua belahan yaitu item ganjil dan item genap sehingga

Metode Estimasi Reliabilitas

Konsistensi Internal

Paralel Klasik Spearman Brown

Tau Ekivalen

Kuder Richardson

Rulon

Koefisien Cronbach Alpha

Konginerik

Stabilitas

Antar Penilai

𝑟𝑥𝑥′ = 2 𝑟𝑌1𝑌2

1+ 𝑟𝑌1𝑌2

Page 141: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 134

diperoleh korelasi item ganjil dan genap sebesar 0,698 (dihitung dengan rumus

korelasi product moment). Berapakah koefisien reliabilitasan Spearman

Brown?

Jawab

𝑟𝑥𝑥′ = 2. 0,698

1+ 0,698

𝑟𝑥𝑥′=0,822

b. Tau Ekivalen

1) Formula Kuder Richardson

Koefisien reliabilitas Kuder Richardson dikemukakan pada tahun 1937

yang berlaku pada data dikotomi (Naga, 2013: 237-239).Terdapat dua

jenis koefisien reliabilitas Kuder Richardson yaitu Kuder Richardson 20

(KR-20) dan Kuder Richardson 21 (KR-21), berikut ini perbedaan diantara

keduanya.

Tabel 14.1: Perbedaan KR20 dan KR21

Perbedaan KR-20 KR-21

Rumus 𝑘

𝑘 − 1

𝑠𝑥2 − 𝑃𝑖

2 (1 − 𝑃𝑖)𝑗1

𝑠𝑥2

Ket

𝑘= banyaknya belahan

(sesuai jumlah item)

𝑠𝑥2 = varians skor

keseluruhan

Pi = proporsi subyek yang

mendapat skor 1 pada item i

𝑘

𝑘 − 1 1 −

𝑥 (𝑘 − 𝑥 )

𝑘 𝑠𝑥2

Ket

𝑘 = banyaknya belahan

(sesuai jumlah item)

𝑠𝑥2 = varians skor

keseluruhan

𝑥 = rata-rata skor

keseluruhan

Akurasi Lebih tinggi dari KR-21 Lebih rendah dari KR-20

2) Formula Rulon

Koefisien reliabilitas rulon dikemukakan pada tahun 1939 dengan cara

membelah data menjadi dua tanpa adanya asumsi varians yang sama

Page 142: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 135

diantara dua belahan tersebut. Berikut ini disajikan rumus koefisien

reliabilitas rulon.

Keterangan

𝑟𝑥𝑥′ = koefisien reliabilitas rulon

𝑠𝑑2= varians perbedaan skor kedua belahan

𝑠𝑥2= varians skor total

3) Formula Cronbach Alpha

Koefisien Cronbach Alpha dikemukakan pada tahun 1951, sebagai

perluasan koefisien reliabilitas Kuder Richardson yaitu berupa perluasan

dari skor polytomi ke skor dikotomi. Pada metode ini dapat ditempuh

dengan memanfaatkan koefisien reliabilitasan Spearman Brown dengan

menganggap setiap belahan berisi satu butir item (Naga, 2013:234).

Misalnya terdapat 5 item soal maka belahan berjumlah 5. Pada teknik ini

pula tidak memerlukan adanya asumsi rerata, varians, dan materi ukur

harus sama diantara belahan-belahan tersebut (Mardapi, 2008: 42). Berikut

ini rumus koefisien reliabilitas Cronbach Alpha.

Keterangan

𝛼 = koefisien reliabilitas Cronbach Alpha

𝑘= banyaknya belahan

𝑠𝑥2 = varians skor keseluruhan

𝑠𝑦𝑗2𝑗

𝑖 = jumlah varians skor pada setiap belahan

𝛼 =𝑘

𝑘−1

𝑠𝑥2− 𝑠𝑦𝑗

2𝑗𝑖

𝑠𝑥2

𝑟𝑥𝑥′ =1 -𝑠𝑑

2

𝑠𝑥2

Page 143: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 136

Kriteria empiris untuk menentukan kereliabilitasan suatu data berdasarkan

koefisien reliabilitas Cronbach Alpha disajikan pada tabel berikut.

Tabel 14.2: Koefisien Reliabilitas Cronbach Alpha

Koefisien reliabilitas

Cronbach Alpha

Keterangan

α < 0,5 Tidak dapat diterima

0,5 ≤ α < 0,6 Kurang

0,6 ≤ α < 0,7 Bermasalah

0,7 ≤ α < 0,8 Dapat diterima

0,8 ≤ α < 0,9 Baik

0,9 ≤ α Istimewa

c. Formula Konginerik

Pendekatan Konginerik digunakan apabila varians dan rerata kedua belahan

tidak sama (Mardapi, 2008: 48). Formula yang digunakan pada pendekatan

ini adalah formula Kristoff yang memperlakukan tiga belahan skor/ data.

D. MENENTUKAN RELIABILITAS DENGAN SPSS

a. Uji Reliabilitas Cronbach Alpha dengan membandingkan nilai r hitung

dan r tabel.

Cara menentukan reliabilitas instrumen baik untuk skor interval maupun skor

dikotomi menggunakan SPSS tersajikan oleh uraian berikut :

1. Tentukan R Tabel

Menentukan r tabel berpedoman pada Tabel r (ada dilampiran) dengan

memperhatikan jumlah data dan taraf signifikannya.

2. Tentukan r Hitung

Menentukan r hitung menggunakan cara SPSS dengan cara sebagai

berikut:

a) Buka software SPSS, lalu klik variabel view

b) Ketik atribut yang sesuai pada kolom name, decimals, dan label.

c) Klik Data View lalu masukkan data terkait

d) Klik Analyze – scale - reliability analysis

e) Masukkan data ke kolom Variables

f) Klik Statistik – cek list Scale if item deleted – klik continue

Page 144: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 137

g) Klik OK – akan muncul output Reliability Statistics – lihat Cronbachs

Alpha sebagai nilai R hitung.

3. Analisis Hasil

Analisis hasil merupakan perbandingan antara r hitung dan r tabel. Apabila

r hitung > r tabel maka dapat disimpulkan reliabel. Apabila r hitung < r

tabel maka dapat disimpulkan tidak reliabel

4. Interpretasi

Interpretasi merupakan pemaknaan berdasarkan hasil analisis.

Contoh

Suatu Instrumen Tes Uraian yang berjumlah 5 soal akan diuji reliabilitasnya,

maka diuji cobakan ke 11 siswa dengan skor rentang 1-4. Berikut hasil uji coba

instrumen tsb:

Tabel 14.3: Analisis Reliabilitas Instrumen 3

No Nama Nomor Soal dan Skor (Xi)

1 2 3 4 5

1 Allya Agustine 4 4 4 3 3

2 Novira Indah Prayuni 4 3 4 3 2

3 Yusuf Yudiyanto 1 2 4 2 3

4 Ananta Gilang 2 2 4 2 1

5 Rozaq Sabila Firdaus 2 3 2 3 3

6 Sunu Dwi Nugroho 4 4 4 3 3

7 Faragitta Cleo 4 3 3 3 2

8 Agil Satrio Wibowo 2 2 3 3 2

9 Alan Darma Saputra 2 3 2 2 2

10 Alvino Mei Saputra 1 1 2 2 2

11 Ananda Rio Ismail 1 3 2 2 1

Tentukanlah reliabilitas instrumen di atas dengan SPSS !

Jawab

1. Tentukan R Tabel

Bedasarkan tabel r (ada dilampiran) dengan jumlah responden11 dan taraf

signifikan 5 % maka diperoleh r tabel sebesar 0,602.

2. Tentukan R Hitung

a) Buka software SPSS, lalu klik variabel view

Page 145: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 138

b) Ketik Atribut pada kolom name, decimals, dan label seperti gambar

di bawah ini.

c) Klik Data View lalu masukkan data

Page 146: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 139

d) Klik Analyze – scale - reliability analysis

e) Masukkan data ke kolom Variables

f) Klik Statistik – cek list Scale if item deleted – klik continue

Page 147: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 140

g) Klik OK

h) Akan muncul output reliability statistics seperti di bawah ini

3. Analisis Hasil

Nilai r hitung = 0,787 dan nilai r tabel (ada dilampiran) = 0,602, jadi r

hitung > r tabel, maka instrumen reliabel.

4. Interpretasi

Berdasarkan hasil analisis di atas maka dapat disimpulkan Instrumen Tes

Uraian adalah reliabel.

Page 148: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 141

b. Uji Reliabilitas Cronbach Alpha dengan membandingkan nilai koefisien

cronbach alpha dengan tabel kriteria umum koefisien cronbach alpha.

Cara menentukan reliabilitas instrumen baik untuk skor interval maupun skor

dikotomi menggunakan SPSS tersajikan oleh uraian berikut :

1. Tentukan Koefisien Cronbach Alpha

Menentukan Koefisien Cronbach Alpha menggunakan SPSS dengan cara

sebagai berikut :

a) Buka software SPSS, lalu klik variabel view

b) Ketik atribut yang sesuai pada kolom name, decimals, dan label.

c) Klik Data View lalu masukkan data terkait

d) Klik Analyze – scale - reliability analysis

e) Masukkan data ke kolom Variables

f) Klik Statistik – cek list Scale if item deleted – klik continue

g) Klik OK – akan muncul output Reliability Statistics – lihat Cronbachs

Alpha sebagai nilai R hitung.

2. Analisis Hasil

Analisis hasil merupakan perbandingan antara Koefisien Cronbach Alpha

dan tabel kriteria umum koefisien cronbach alpha berikut ini.

Koefisien reliabilitas

Cronbach Alpha Keterangan

α < 0,5 Tidak dapat diterima

0,5 ≤ α < 0,6 Kurang

0,6 ≤ α < 0,7 Bermasalah

0,7 ≤ α < 0,8 Dapat diterima

0,8 ≤ α < 0,9 Baik

0,9 ≤ α Istimewa

3. Interpretasi

Interpretasi merupakan pemaknaan berdasarkan hasil analisis.

Page 149: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 142

Contoh

Suatu Instrumen Tes Uraian yang berjumlah 5 soal akan diuji reliabilitasnya,

maka diuji cobakan ke 11 siswa dengan skor rentang 1-4. Berikut hasil uji coba

instrumen tsb:

Tabel 14.4: Analisis Reliabilitas Instrumen 3

No Nama Nomor Soal dan Skor (Xi)

1 2 3 4 5

1 Allya Agustine 4 4 4 3 3

2 Novira Indah Prayuni 4 3 4 3 2

3 Yusuf Yudiyanto 1 2 4 2 3

4 Ananta Gilang 2 2 4 2 1

5 Rozaq Sabila Firdaus 2 3 2 3 3

6 Sunu Dwi Nugroho 4 4 4 3 3

7 Faragitta Cleo 4 3 3 3 2

8 Agil Satrio Wibowo 2 2 3 3 2

9 Alan Darma Saputra 2 3 2 2 2

10 Alvino Mei Saputra 1 1 2 2 2

11 Ananda Rio Ismail 1 3 2 2 1

Tentukanlah reliabilitas instrumen di atas dengan SPSS !

Jawab

1. Tentukan Koefisien Cronbach Alpha

a) Buka software SPSS, lalu klik variabel view

Page 150: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 143

b) Ketik Atribut pada kolom name, decimals, dan label seperti gambar

di bawah ini.

c) Klik Data View lalu masukkan data

d) Klik Analyze – scale - reliability analysis

Page 151: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 144

e) Masukkan data ke kolom Variables

f) Klik Statistik – cek list Scale if item deleted – klik continue

g) Klik OK

Page 152: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 145

h) Akan muncul output reliability statistics seperti di bawah ini

2. Analisis Hasil

Koefisien Cronbach Alpha sebesar 0,787 terletak diantara 0,7 ≤ α < 0,8, maka

reliabilitasan dapat diterima, yang artinya reliabel.

3. Interpretasi

Berdasarkan hasil analisis di atas maka dapat disimpulkan Instrumen Tes

Uraian adalah reliabel.

E. UJI VALIDITAS DAN RELIABILITAS SECARA SEREMPAK

MENGGUNAKAN SPSS

Contoh

Seorang peneliti akan mengujikan kevalidan instrumen tes uraian. Instrumen

tersebut berjumlah 10 soal, dengan skor interval 1- 4. Setelah diuji cobakan

terhadap 11 siswa diperoleh data sebagai berikut:

Tabel 14.5: Analisis Validitas Instrumen 2

No Nama Nomor Soal dan Skor (Xi)

Y X1 X2 X3 X4 X5 X6 X7 X8 X9 X10

1 A 4 4 4 3 3 4 3 4 4 3 36

2 B 4 3 4 3 2 4 2 4 4 2 32

3 C 1 2 4 2 3 1 3 1 1 1 19

4 D 2 2 4 2 1 2 1 2 2 2 20

5 E 2 3 2 3 3 2 2 2 3 3 25

6 F 4 4 4 3 3 4 4 4 4 3 37

7 G 4 3 3 3 2 4 3 4 3 3 32

Page 153: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 146

No Nama Nomor Soal dan Skor (Xi) Y

8 H 2 2 3 3 2 2 2 1 2 2 21

9 I 2 3 2 2 2 2 2 1 2 2 20

10 J 1 1 2 2 2 1 2 1 2 3 17

11 K 1 3 2 2 1 1 1 2 1 2 16

Tentukan validitas butir instrumen di atas dengan SPSS !

Jawab

1. Buka software SPSS, lalu klik variabel view

2. Ketik Atribut pada kolom name, decimals, dan label seperti gambar di

bawah ini.

Page 154: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 147

3. Klik Data View lalu masukkan data

4. Klik Analyze – scale - reliability analysis

5. Masukkan data ke kolom Variables

Page 155: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 148

6. Klik Statistik – cek list Scale if item deleted – klik continue

7. Klik OK

Page 156: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 149

8. Akan muncul output reliability statistics dan item total Statistics seperti di

bawah ini

Berdasarkan output di atas, berikut ini analisisnya

Page 157: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 150

1. Berdasarkan output reliability statistics diperoleh nilai koefisien cronbach

alpha = 0,924 > r tabel 0,602, maka instrumen reliabel.

2. Berdasarkan item total Statistics

Jika Corrected Item Total Correlation > 0,02 maka valid, dan sebaliknya.

No

Soal

Corrected Item

Total Correlation

Kriteria 0,2

(Aiken, 1994) Keterangan

Tindak

Lanjut

1 0,944 >0,2 Valid digunakan

2 0,709 >0,2 Valid digunakan

3 0,464 >0,2 Valid digunakan

4 0,784 >0,2 Valid digunakan

5 0,454 >0,2 Valid digunakan

6 0,944 >0,2 Valid digunakan

7 0,642 >0,2 Valid digunakan

8 0,874 >0,2 Valid digunakan

9 0,907 >0,2 Valid digunakan

10 0,465 >0,2 Valid digunakan

LATIHAN

Jawablah pertanyaan di bawah ini dengan uraian yang tepat dan jelas !

3. Seorang guru menguji cobakan instrumen tes pilihan ganda kepada 15 siswa

dengan hasil sebagai berikut :

No Nama Responden Skor Tes Untuk Butir Nomor

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10

1 A 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1

2 B 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1

3 C 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1

4 D 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1

5 E 1 1 1 1 1 1 1 0 1 1

6 F 1 1 1 1 1 1 0 0 1 1

7 G 1 1 1 1 1 1 1 0 1 1

8 H 1 1 0 1 1 0 1 1 1 1

9 I 1 0 0 1 1 1 1 1 1 0

10 J 1 0 0 1 1 0 1 0 1 1

11 K 1 0 0 1 1 1 1 0 1 1

12 L 1 1 0 1 1 1 0 0 1 1

13 M 1 1 0 1 1 1 0 0 1 1

14 N 1 1 0 1 1 1 0 0 1 1

15 O 1 1 0 1 1 1 0 0 1 1

Berdasarkan data di atas,Tentukan reliabilitas instrumen di atas

Page 158: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 151

4. Seorang guru menguji cobakan instrumen tes uraian kepada 11 siswa dengan hasil

sebagai berikut :

No Nama Responden Nomor Soal dan Skor (Xi)

1 2 3 4 5

1 A 4 3 4 3 3

2 B 4 3 4 3 2

3 C 2 3 4 1 3

4 D 2 2 4 2 1

5 E 2 3 2 3 3

6 F 4 4 4 2 3

7 G 4 3 3 2 2

8 H 2 2 4 3 2

9 I 2 3 2 2 2

10 J 1 1 2 2 2

11 K 1 3 2 2 1

Berdasarkan data di atas,Tentukan reliabilitas instrumen di atas

DAFTAR PUSTAKA

Mardapi. 2008. Teknik Penyusunan Instrumen Tes dan Non Tes. Jogjakarta: Mitra

Cendikia

Naga, S., N. 2013. Teori Skor Pada Pengukuran Mental. Jakarta: Nagarani Citrayasa

Safari. 2018. Analisis Data dengan Program Komputer. Jakarta: Universitas Negeri

Jakarta

Sugiyono. 2013. Metode Penelitian Kombinasi. Bandung: Alfabeta

Page 159: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 152

KONSEP DASAR HIPOTESIS

TUJUAN PEMBELAJARAN :

Setelah mempelajari materi ini, mahasiswa mampu :

1. Menjelaskan pengertian hipotesis dengan tepat

2. Menguraikan konsep pengujian hipotesis dengan jelas

3. Menguraikan kesalahan pengujian hipotesis dengan jelas

4. Menjabarkan jenis hipotesis dengan tepat

URAIAN MATERI

A. PENGERTIAN HIPOTESIS

Terdapat dua perspektif dalam pengertian hipotesis, yaitu pengertian hipotesis

dalam perspektif statistik dan dalam perspektif penelitian. Berikut ini uraiannya.

1. Perspektif Statistik

Hipotesis dalam statistik memiliki arti taksiran terhadap parameter suatu

populasi. Terdapat dua jenis hipotesis dalam statistik, yaitu hipotesis nol dan

hipotesis alternatif. Berikut ini pengertian dari dua jenis hipotesis tersebut:

a. Hipotesis Nol

diartikan sebagai tidak adanya perbedaan antara parameter dengan statistik,

dan atau antara ukuran populasi dengan ukuran sampel.

Contoh :

µ1 = µ2

β1 = β2

b. Hipotesis Alternatif

adanya perbedaan antara ukuran populasi dengan ukuran sampel.

Contoh :

µ1 ≠ µ2

β1 ≠ β2

BAB 15

Page 160: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 153

2. Perspektif Penelitian

Hipotesis dalam penelitian adalah jawaban sementara terhadap rumusan

masalah penelitian. Terdapat dua jenis hipotesis dalam penelitian, yaitu

hipotesis nol dan hipotesis alternatif. Berikut ini pengertian dari dua jenis

hipotesis tersebut:

a. Hipotesis Nol

hipotesis nol menyatakan tidak adanya perbedaan antara data populasi dan

data sampel

b. Hipotesis Alternatif

hipotesis nol menyatakan adanya perbedaan antara data populasi dan data

sampel

B. KONSEP PENGUJIAN HIPOTESIS NOL

Menurut Sudjana (1996: 219) pengujian hipotesis merupakan prosedur

penerimaan atau penolakan hipotesis. Prosedur pengujian hipotesis tersebut

memerlukan model distribusi sampling. Jadi dapat dikatakan bahwa pengujian

hipotesis merupakan pengujian distribusi sampling yang mewakili suatu populasi.

Hal ini diperkuat oleh pendapat Kumaidi dan Manfaat (2013: 141) yang

menyatakan bahwa pengujian hipotesis tersebut memerlukan model distribusi

sampling yang bersifat hipotesis dari suatu percobaan yang berulang-ulang.

Pengujian hipotesis tersebut dilakukan melalui pengujian jarak antara perameter/

yang dihipotesiskan dengan statistik yang diobservasi (data sampel), dengan

iluastrasi sebagai berikut:

Keterangan :

Tes Statistik = bentuk distribusi sampling

Standar Error Estimate Statistik = Galat

Berdasarkan ilustrasi di atas dapat disimpulkan bahwa pengujian hipotesis

merupakan perbandingan antara statistik dan parameter yang relatif terhadap galat

dilihat dari bentuk distribusi sampling.

Tes Statistik = 𝑆𝑡𝑎𝑡𝑖𝑠𝑡𝑖𝑘 −𝑃𝑎𝑟𝑎𝑚𝑒𝑡𝑒𝑟

𝑆𝑡𝑎𝑛𝑑𝑎𝑟𝑑 𝐸𝑟𝑟𝑜𝑟 𝐸𝑠𝑡𝑖𝑚𝑎𝑡𝑒 𝑆𝑡𝑎𝑡𝑖𝑠𝑡𝑖𝑐

Page 161: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 154

Adapun berdasarkan distribusinya terdapat 4 jenis pengujian hipotesis, yaitu :

1. Pengujian hipotesis dengan distribusi Z

Pengujian hipotesis dengan distribusi Z adalah pengujian hipotesis yang

menggunakan distribusi Z sebagai uji statistik. Tabel pengujiannya disebut

tabel normal standard. Hasil uji statistik ini kemudian di bandingkan dengan

nilai dalam tabel untuk menerima atau menolak hipotesis nol (Ho) yang di

kemukakan. Tujuan dari pengujian hipotesis dengan distribusi Z adalah untuk

menguji rata-rata satu sampel, perbedaan dua rata-rata sampel, dan pengujian

proporsi apabila simpangan baku (α ) pada populasi diketahui.

2. Pengujian hipotesis dengan distribusi t (student)

Pengujian hipotesis dengan distribusi t adalah pengujian hipotesis yang

menggunakan distribusi t sebagai uji statistik. Tabel pengujiannya disebut tabel

t-student. Hasil uji statistik ini kemudian di bandingkan dengan nilai dalam

tabel untuk menerima atau menolak hipotesis nol (Ho) yang di kemukakan.

Tujuan dari pengujian hipotesis dengan distribusi t adalah untuk menguji rata-

rata satu sampel, perbedaan dua rata-rata sampel, dan pengujian proporsi

apabila simpangan baku (α) pada populasi tidak diketahui, sehingga

menggunakan simpangan baku (s) pada sampel.

3. Pengujian hipotesis dengan distribusi χ2 ( khi kuadrat)

Pengujian hipotesis dengan distribusi χ2 ( kai kuadrat) adalah pengujian

hipotesis yang menggunakan distribusi χ2 sebagai uji statistik. Tabel

pengujiannya disebut tabel χ2. Hasil uji statistik ini kemudian di bandingkan

dengan nilai dalam tabel untuk menerima atau menolak hipotesis nol (Ho) yang

di kemukakan. Tujuan dari pengujian hipotesis dengan distribusi χ2 adalah

untuk menguji persamaan varians jika nilai α2 populasi diketahui.

4. Pengujian hipotesis dengan distribusi F (F-ratio)

Pengujian hipotesis dengan distribusi F (F-ratio) adalah pengujian hipotesis

yang menggunakan distribusi F (F-ratio) sebagai uji statistik. Tabel

pengujiannya disebut tabel F. Hasil uji statistik ini kemudian di bandingkan

dengan nilai dalam tabel untuk menerima atau menolak hipotesis nol (Ho) yang

di kemukakan. Tujuan dari pengujian hipotesis dengan distribusi F adalah

untuk menguji persamaan varians jika nilai α2 populasi tidak diketahui.

Page 162: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 155

C. KESALAHAN KEPUTUSAN PENGUJIAN HIPOTESIS

Menurut Kumaidi dan Manfaat (2013: 166) hasil dari pengujian hipotesis

merupakan keputusan penerimaan/ penolakan dari hipotesis nol (H0). Proses

pengambilan keputusan tersebut harus tepat. Agar tidak terjadi kesalahan

pengambilan keputusan tersebut berikut ini disajikan tabel tentang dua tipe

kesalahan dalam pengambilan keputusan pengujian hipotesis.

Tabel 15.1: Tipe Kesalahan Dalam Pengambilan Keputusan Pengujian

Hipotesis

Situasi Hipotesis Nol Situasi Keputusan

Menolak H0 Menerima H0

H0Benar Kesalahan Tipe I (α) Tepat

Power (1- α)

H0 Salah Tepat

Power (1- β) Kesalahan Tipe II (β)

Berdasarkan gambar di atas, berikut ini uraiannya:

1. Kesalahan Tipe I

Kesalahan tipe I berkaitan dengan besarnya penentuan taraf signifikansi alpha

(α), sehingga kesalahan tipe ini bisa dikontrol langsung oleh peneliti melalui

memperkecil taraf signifikansinya dalam penujian statistik.

2. Kesalahan Tipe II

Kesalahan tipe II berkaitan dengan beta (β). Kesalahan tipe ini tidak dapat

dikontrol langsung oleh peneliti, tetapi melalui pemahaman faktor-faktor yang

mempengaruhi besar kecilnya beta. Menurut Kumaidi dan Manfaat (2013: 168)

beta dipengaruhi oleh 4 faktor yaitu : 1) besar taraf signifikansi/ (α), 2) Posisi

daerah kritis dalam distribusi sampling, 3) variabilitas distribusi sampling, 4)

jarak antara perameter dengan statistik yang diobservasi.

Page 163: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 156

Hubungan antara kesalahan tipe I dan II diilustrasikan melalui gambar berikut ini.

Gambar 15.1: Hubungan antara kesalahan tipe I dan II

D. JENIS HIPOTESIS PENELITIAN

Menurut Sugiyono (2010: 86), berdasarkan eksplanasi/ kedudukan variabelnya

jenis hipotesis terbagi menjaditiga, yaitu hipotesis deskriptif, hipotesis komparatif,

dan hipotesis asosiatif. Berikut ini uraian mengenai jenis hipotesis tersebut.

1. Hipotesis Deskriptif

Hipotesis deskriptif adalah jawaban sementara yang berisi tentang keberadaan/

status/ keadaan suatu data atau sampel secara mandiri tanpa adanya upaya untuk

membandingkan dengan data atau sampel yang lain.

Contoh :

Tabel 15.2: Contoh Hipotesis Deskriptif

No Rumusan Masalah Hipotesis Verbal Hipotesis

Matematis

1 Apakah rata-rata

prestasi belajar

Ekonomi siswa kelas

X eksperimen di SMA Negeri 1

Demak sama dengan

KKM sebesar 80 ?

H0 : rata-rata prestasi belajar

Ekonomi siswa kelas X

eksperimen di SMA Negeri 1

Demak sama dengan KKM sebesar 80

H1 : rata-rata prestasi belajar

Ekonomi siswa kelas X

eksperimen di SMA Negeri 1

H0 : μ1 = 85

H1 :μ1 ≠ 85

α β

Tidak menolak H0 menolak H0

Batas kritis

Area 1-α

Area 1-β

H0 benar H0 salah

Page 164: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 157

No Rumusan Masalah Hipotesis Verbal Hipotesis

Matematis

Demak tidak sama dengan KKM

sebesar 80

2 Apakah ketuntasan

klasikal pada prestasi

belajar Ekonomi

siswa kelas X

eksperimen di SMA

Negeri 1 Demak

melebihi 75 % ?

H0 : ketuntasan klasikal pada

prestasi belajar Ekonomi siswa

kelas X eksperimen di SMA

Negeri 1 Demak tidak melebihi

75 %

H1 : ketuntasan klasikal pada

prestasi belajar Ekonomi siswa

kelas X eksperimen di SMA

Negeri 1 Demak melebihi 75 %

H0 : μ1 ≤ 75

%

H1 :μ1> 75 %

2. Hipotesis Komparatif

Hipotesis komparatif adalah jawaban sementara yang berisi tentang

perbandingan dua atau lebih sampel/ data yang diperoleh dari kelompok yang

sama dan atau kelompok yang berbeda.

Contoh :

Tabel 15.3: Contoh Hipotesis Komparatif

No Rumusan Masalah Hipotesis Verbal Hipotesis

Matematis

1 Apakah terdapat

perbedaan yang

signifikan antara

prestasi belajar

Ekonomi siswa kelas

X ekperimen dan

kelas X kontrol di

SMA Negeri 1

Demak ?

H0 : tidak terdapat perbedaan

yang signifikan antara prestasi

belajar ekonomi siswa kelas X

ekperimen dan kelas X

ekperimen kontrol di SMA

Negeri 1 Demak.

H1 : terdapat perbedaan yang

signifikan antara prestasi belajar

ekonomi siswa kelas X

ekperimen dan kelas X

ekperimen kontrol di SMA

Negeri 1 Demak.

H0 : μ1 = μ2

H1 :μ1 ≠ μ2

2 Apakah terdapat

perbedaan yang

signifikan antara

prestasi belajar

Ekonomi siswa kelas

X sebelum dan

sesudah diajar

dengan pendekatan

H0 : tidak terdapat perbedaan

yang signifikan antara prestasi

belajar Ekonomi siswa kelas X

sebelum dan sesudah diajar

dengan pendekatan saintifik di

SMA Negeri 1 Demak.

H1 : terdapat perbedaan yang

H0 : μ1 = μ2

H1 :μ1 ≠ μ2

Page 165: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 158

No Rumusan Masalah Hipotesis Verbal Hipotesis

Matematis

saintifik di SMA

Negeri 1 Demak ?

signifikan antara prestasi belajar

Ekonomi siswa kelas X sebelum

dan sesudah diajar dengan

pendekatan saintifik di SMA

Negeri 1 Demak.

3. Hipotesis Asosiatif

Hipotesis asosiatif adalah jawaban sementara yang berisi tentang hubungan

antara satu atau dua sampel/ data dengan satu sampel/ data yang lain.

Contoh :

Tabel 15.4: Contoh Hipotesis Asosiatif

Rumusan Masalah Hipotesis Verbal Hipotesis

Matematis

Apakah terdapat pengaruh

yang signifikan antara

minat belajar siswa

terhadap prestasi belajar

siswa pada mata pelajaran

Ekonomi kelas X di SMA

N 1 Demak ?

H0 : tidak terdapat pengaruh

yang signifikan antara minat

belajar siswa terhadap prestasi

belajar siswa pada mata

pelajaran Ekonomi kelas X di

SMA N 1 Demak

H1 : pengaruh yang signifikan

antara minat belajar siswa

terhadap prestasi belajar siswa

pada mata pelajaran Ekonomi

kelas X di SMA N 1 Demak

H0 : ρ = 0

H1 :ρ ≠ 0

Apakah terdapat pengaruh

yang signifikan antara

kemandirian belajar siswa

terhadap prestasi belajar

siswa pada mata pelajaran

Ekonomi kelas X di SMA

N 1 Demak ?

H0 : tidak terdapat pengaruh

yang signifikan antara

kemandirian belajar siswa

terhadap prestasi belajar siswa

pada mata pelajaran Ekonomi

kelas X di SMA N 1 Demak

H1 : terdapat pengaruh yang

signifikan antara kemandirian

belajar siswa terhadap prestasi

belajar siswa pada mata

pelajaran Ekonomi kelas X di

SMA N 1 Demak

H0 : ρ = 0

H1 :ρ ≠ 0

Apakah terdapat pengaruh

yang signifikan antara

minat belajar dan

kemandirian belajar secara

simultan terhadap prestasi

H0 : tidak terdapat pengaruh

yang signifikan antara minat

belajar dan kemandirian belajar

secara simultan terhadap prestasi

belajar siswa pada mata

H0 : ρ = 0

H1 :ρ ≠ 0

Page 166: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 159

Rumusan Masalah Hipotesis Verbal Hipotesis

Matematis

belajar siswa pada mata

pelajaran Ekonomi kelas X

di SMA N 1 Demak ?

pelajaran Ekonomi kelas X di

SMA N 1 Demak

H1 : terdapat pengaruh yang

signifikan antara minat belajar

dan kemandirian belajar secara

simultan terhadap prestasi

belajar siswa pada mata

pelajaran Ekonomi kelas X di

SMA N 1 Demak

Apakah terdapat hubungan

yang signifikan antara

kemandirian dan prestasi

belajar Matematika kelas

V di SD Negeri Guntur 1,

Demak ?

H0 : tidak terdapat hubungan

yang signifikan antara

kemandirian dan prestasi belajar

Matematika kelas V di SD

Negeri Guntur 1, Demak

H1 : terdapat hubungan yang

signifikan antara kemandirian

dan prestasi belajar Matematika

kelas V di SD Negeri Guntur 1,

Demak

H0 : β = 0

H1 :β ≠ 0

LATIHAN

Jawablah pertanyaan di bawah ini dengan uraian yang jelas !

1. Bagaimanakah konsep dari pengujian hipotesis nol ? jelaskan !

2. Berdasarkan kedudukan variabelnya, ada berapa jenis hipotesis ? jelaskan !

3. Jika peneliti memiliki populasi berjumlah 100 orang, lalu semua anggota populasi

tersebut diuji menggunakan pengujian hipotesis. Apakah peneliti tersebut sudah

sesuai aturan dalam pengujian hipotesisnya ? jelaskan !

4. Jelaskan tujuan dari masing-masing distribusi pengujian hipotesis !

DAFTAR PUSTAKA

Kumaidi., dan Manfaat, B. 2013. Pengantar Metode Statistika. Cirebon: Eduvision

Sudjana. 1996. Metoda Statistika Edisi ke 5. Bndung: Tarsito

Sugiyono. 2010. Statistika Untuk Penelitian. Bandung: Alfabeta

Sugiyono. 2015. Statistika Untuk Penelitian. Bandung: Alfabet

Page 167: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 160

ANALISIS DATA KUANTITATIF

TUJUAN PEMBELAJARAN :

Setelah mempelajari materi ini, mahasiswa mampu :

1. Menjelaskan pengertian analisis data kuantitatif dengan tepat

2. Menerapkan statistika deskriptif sebagai analisis data kuantitatif dengan tepat

3. Menerapkan statistika inferensial sebagai analisis data kuantitatif dengan tepat

URAIAN MATERI

A. PENGERTIAN ANALISIS DATA KUANTITATIF

Analisis data kuantitatif merupakan kegiatan menyajikan dan menghitung angka

hasil dari pengukuran dengan tujuan memberikan suatu informasi yang relevan.

Analisis ini digunakan pada pendekatan penelitian kuantitatif dan atau mix method.

Adapun alat yang digunakan dalam analisis kuantitatif berupa statistika, seperti

statistika deskriptif dan statistika inferensial. Analisis data ini merupakan alat bantu

untuk menjawab rumusan masalah yang sudah disajikan sebelumnya. Beberapa hal

yang harus diperhatikan dalam memilih analisis data diantaranya memperhatikan

jenis data dan jenis rumusan masalahnya.

B. STATISTIKA DESKRIPTIF

Statistika deskriptif adalah statistika yang digunakan untuk menggambarkan suatu

data hasil penelitian tanpa menarik suatu kesimpulan yang mewakili populasi

tertentu. Terdapat beberapa alternatif statistika deskriptif yang bisa digunakan

dalam penelitian, yang tersaji dalam tabel berikut ini.

Tabel 16.1: Statistika Deskriptif

Statistika Deskriptif

Ukuran Pemusatan Data Ukuran Letak Data Ukuran Penyebaran

Data

Mean

Modus

Kuartil

Desil

Rentang

Semi Inter Kuartil

BAB 16

Page 168: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 161

Statistika Deskriptif

Ukuran Pemusatan Data Ukuran Letak Data Ukuran Penyebaran

Data

Median Persentil Simpangan Absolut/Baku

Varians

Berdasarkan tabel di atas, berikut ini uraian dari macam-macam statistika

deskriptif.

1. Pemusatan Data

Terdapat beberapa statistik yang termasuk ke dalam pemusatan data, tetapi

dalam hal penggunaan kita harus memperhatikan jenis-jenis data yang

dianalisis. Berikut ini disajikan tabel penggunaan pemusatan data berdasarkan

jenis data.

Tabel 16.2: Pemusatan Data

Pemusatan

Data

Jenis Data

Nominal Ordinal Interval Rasio

Modus √ √ √ √

Median x √ √ √

Mean x x √ √

Berdasarkan tabel di atas, berikut ini uraian dari macam – macam statistik

pemusatan data.

a. Mean

Menurut Sugiyono (2010: 48), menyatakan bahwa mean merupakan teknik

penjelasan kelompok yang didasarkan atas nilai rata-rata kelompok. Mean

merupakan statistika deskriptif yang sering digunakan dalam analisis

kuantitatif.

Contoh :

Nilai rata-rata siswa pada mata pelajaran matematika di SD N Guntur 1,

Demak adalah 85. Pernyataan tersebut memiliki arti bahwa nilai individu

dalam kelompok itu tidak jauh dari 85.

b. Median

Menurut Kumaidi dan Manfaat (2013: 81) menyatakan bahwa median

merupakan titik tengah dari distribusi frekuensi yang membagi distribusi

menjadi dua bagian sama besar.

Contoh :

Page 169: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 162

Median dari data nilai mata pelajaran matematika di SD N Guntur 1, Demak

adalah 75. Pernyataan tersebut memiliki arti bahwa ada 50 % siswa yang

bernilai > 75, dan ada 50 % siswa yang bernilai < 75.

c. Modus

Menurut Kumaidi dan Manfaat (2013: 81) menyatakan bahwa modus

merupakan sebuah data pada distibusi frekuensi yang paling populer/

berfrekuensi paling tinggi.

Contoh

Modus dari data nilai mata pelajaran matematika di SD N Guntur 1, Demak

adalah 79, memiliki arti bahwa sebagian besar nilai matematika di SD N

Guntur 1 adalah 79.

2. Ukuran Letak Data

a. Kuartil

Menurut Sudjana (1996: 81), kuartil adalah bilangan pembagi data menjadi

empat bagian yang sama banyak, sesudah disusun urutan nilainya. Ada tiga

buah kuartil yaitu kuartil pertama (K1), kuartil kedua (K2), dan kuartil

ketiga (K3).

Contoh

Kuartil 1, 2, dan 3 dari data nilai mata pelajaran matematika di SD N Guntur

1, Demak adalah 70, 80, dan 90. Pernyataan tersebut memiliki arti bahwa

ada 25 % siswa yang bernilai < 70, ada 50 % siswa yang bernilai < 80, dan

ada 75 % siswa yang bernilai < 90.

b. Desil

Desil adalah bilangan pembagi data menjadi sepuluh bagian yang sama

banyak, sesudah disusun urutan nilainya. Ada sembilan buah desil yaitu

desil pertama (D1), desil kedua (D2), desil ketiga (D3), desil keempat (D4),

desil kelima (D5), desil keenam (D6), desil ketujuh (D7), desil kedelapan

(D8), dan desil kesembilan (D9).

Contoh

Desil 1, 2, dan 3 dari data nilai mata pelajaran matematika di SD N Guntur

1, Demak adalah 40, 45, dan 50, memiliki arti bahwa ada 10 % siswa yang

Page 170: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 163

bernilai < 40, ada 20 % siswa yang bernilai < 45, dan ada 30 % siswa yang

bernilai < 50.

c. Persentil

Persentil adalah bilangan pembagi data menjadi seratus bagian yang sama

banyak, sesudah disusun urutan nilainya. Ada 99 buah persentil yaitu

persentil satu – persentil 99.

Contoh

Persentil 10, 25, dan 30 dari data nilai mata pelajaran matematika di SD N

Guntur 1, Demak adalah 40, 45, dan 50, memiliki arti bahwa ada 10 %

siswa yang bernilai < 40, ada 25 % siswa yang bernilai < 45, dan ada 30 %

siswa yang bernilai < 50.

3. Penyebaran Data

Terdapat beberapa statistik yang termasuk ke dalam penyebaran data, tetapi

dalam hal penggunaannya kita harus memperhatikan jenis-jenis data yang

dianalisis. Berikut ini disajikan tabel penggunaan penyebaran data berdasarkan

jenis data.

Tabel 16.3: Penyebaran Data

Pemusatan

Data

Jenis Data

Nominal Ordinal Interval Rasio

Rentang x √ √ √

Semi Inter

Kuartil

x √ √ √

Simpangan

Absolut

x √ √ √

Varians x x √ √

Berdasarkan tabel di atas, berikut ini uraian dari macam – macam statistik

penyebaran data.

a. Rentang

Menurut Kumaidi dan Manfaat (2013: 91) menyatakan bahwa rentang

merupakan jarak antara skor tertinggi dan skor terendah. Rentang untuk

mengetahui keketatan suatu distribusi.

Contoh

Page 171: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 164

Kelas A dan B memiliki nilai matematika dengan rata-rata 80. Sedangkan

rentang kelas A = 70, dan rentang kelas B = 75. Pernyataan tersebut

memiliki arti bahwa keketatan kelas A lebih tinggi dibanding kelas B.

b. Semi Inter Kuartil

Menurut Kumaidi dan Manfaat (2013: 92) menyatakan bahwa semi inter

kuartil merupakan titik tengah dari kuartil 1 dan kuartil 3.

c. Simpangan Absolut/ Baku

Simpangan absolut merupakan rata-rata jarak antara skor dengan median.

d. Varians

Varians merupakan rata-rata kuadrat dari selisih skor dengan median.

C. STATISTIKA INFERENSIAL

Menurut Sugiyono (2013: 201) menyatakan bahwa statistika inferensial

merupakan teknik statistik yang digunakan untuk menganalisis sampel dan hasilnya

diberlakukan untuk populasi. Statistik ini biasa disebut dengan statistika

probabilitas/ peluang, artinya hasil dari analisis sampel yang diberlakukan untuk

populasi memiliki peluang kesalahan dan atau peluang kebenaran/ kepercayaan.

Peluang benar/ salah tersebut dinamanakan taraf signifikansi.

Contoh :

Tabel 16.4: Taraf Signifikan

Taraf Signifikansi Taraf Kesalahan Taraf Kepercayaan

α= 5 % 5 % 95 %

α= 1 % 1 % 99 %

Terdapat dua jenis statistika inferensial, yaitu statistika parametris dan statistika

non parametris. Berikut ini disajikan tabel perbedaan statistika parametris dan non

parametris.

Page 172: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 165

Tabel 16.5: Perbedaan Statistika Parametris dan Non Parametris

Perbedaan Parametris Non Parametris

Tujuan Menguji parameter melalui statistik.

Parameter

(Populasi)

Statistik

(Sampel)

Rata-rata µ (mu) 𝑥 Simpangan

baku 𝜎(sigma) s

Varians 𝜎2 s2

Menguji distribusi

Jenis Data Interval dan Rasio Nominal dan Ordinal

Distribusi Data Data harus berdistribusi normal Data boleh

berdistribusi tidak

normal

Adapun penggunaan statistika inferensial dalam penelitian disajikan dalam tabel

berikut.

Tabel 16.6: Statistika Parametris

Jenis Data

Jenis Hipotesis

Deskriptif

Komparatif

(dua data)

Komparatif

(lebih dari dua data) Asosiatif

Data

Berpasangan

Data

Independen

Data

Berpasangan

Data

Independen

Nominal 5. One

Sample

Binomial

6. One Sample

Chi

Square

Mc Nemar 3. Fisher

4. One

Sample

Chi Square

Cochran Q K Sample

Chi Square

Contigency

Coefficient

C

Ordinal Run Test 3. Sign Test

4. Wilcoxon

Matched Pairs

5. Median Test

6. Mann

Whitney U Test

7. Kolmogoro

v Smirnov

8. Wald Woldfowitz

Friedman 3. Median

Extension

4. Kruskal-Wallis

One Way

Anova

3. Spearma

n Rank

Correlation

4. Kendall

Tau

Interval dan atau

Rasio

One Sample t

Test

Paired Sample t Test

Independent Sample t Test

Anova Anova 8. Korelasi Product

Moment

9. Korelasi

Partial 10. Korelasi

Ganda

11. Regresi

sederhana

12. Regresi

ganda

Page 173: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 166

Berdasarkan tabel di atas, berikut ini uraian beberapa statistika inferensial.

1. One Sample t Test

One sampel t test/ uji t satu sampel merupakan cara untuk menguji perbedaan

rataan sampel dengan nilai/konstanta tertentu. Uji ini merupakan salah satu uji

hipotesis deskriptif yang digunakan pada data rasio atau interval. Adapun uji

prasyarat/ asumsi adalah data harus berdistribusi normal.

2. One Sample Binomial

One sampel binomial merupakan cara untuk menguji perbedaan rataan satu

sampel dengan nilai/konstanta tertentu. Uji ini merupakan salah satu uji

hipotesis deskriptif yang digunakan pada data nominal. Tidak ada uji prsayara/

asumsi yang harus dipenuhi.

3. Paired Sample t Test

Paired Sample t Test/ Uji t Dua Sampel Berkorelasi adalah cara untuk menguji

perbedaan rataan dua sampel data yang diperoleh dari kelompok yang sama.Uji

ini merupakan salah satu uji hipotesis komparatif yang digunakan pada data

rasio atau interval. Adapun uji prasyarat/ asumsi adalah data harus berdistribusi

normal.

Contoh :

Gambar 16.1 : Paired Sample t Test

4. Independent Sample t Test

Independent t Test/ Uji T Dua Sample Tidak Berkorelasi merupakan cara untuk

menguji perbedaan rataan dua sampeldata yang diperoleh dari dua kelompok

yang berbeda. Uji ini merupakan salah satu uji hipotesis komparatif yang

digunakan pada data rasio atau interval. Adapun uji prasyarat/ asumsi

adalahdata harus berdistribusi normal dan homogen.

Kelas A

Data Prestasi

Belajar Pretest

Data Prestasi

Belajar Posttest

Paired Sample t Test

Page 174: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 167

Contoh

Gambar 16.2 : Independent Sample t Test

5. Anova

Anova/ Analisis Varian merupakan cara untuk menguji perbedaan rataan lebih

dari tiga sampel data yang diperoleh dari sumber yang sama maupun berbeda.

Terdapat beberapa jenis uji anova, meliputi anova satu jalan, anova dua jalan,

anova tiga jalan, dst. Uji ini merupakan salah satu uji hipotesis komparatif yang

digunakan pada data rasio atau interval. Adapun uji prasyarat/ asumsi adalah

data harus berdistribusi normal dan homogen.

Contoh

Gambar 16.3 : Anova Satu Jalan (1)

Kelas A

Data Prestasi

Belajar kelas A

Data Prestasi

Belajar kelas B

Independent Sample t Test

Kelas B

Kelas A

Data Prestasi Belajar yang diajar dengan

strategi A

Data Prestasi Belajar

yang diajar dengan

strategi B

Anova Satu Jalan

Data Prestasi Belajar

yang diajar dengan

strategi C

Page 175: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 168

Gambar 16.3 : Anova Satu Jalan (2)

6. Uji Korelasi Pearson Product Moment

Pearson Product Moment merupakan salah satu cara untuk menguji hubungan

dan arah hubungan antar dua variabel. Uji ini merupakan salah satu uji

hipotesis asosiatif yang digunakan pada data rasio atau interval. Adapun uji

prasyarat/ asumsi adalah data harus berdistribusi normal dan linier.

Contoh

Gambar 16.4 : Korelasi Pearson Product Moment

7. Uji Korelasi Ganda

Uji korelasi ganda merupakan cara untuk menguji hubungan antara lebih dari

satu variabel independen secara bersama-sama terhadap variabel dependen. Uji

ini merupakan salah satu uji hipotesis asosiatif yang digunakan pada data rasio

atau interval. Adapun uji prasyarat/ asumsi adalah data harus berdistribusi

normal dan linier.

Contoh

Gambar 16.5 : Korelasi Ganda

Kelas A

Data Prestasi

Belajar kelas A

Data Prestasi

Belajar kelas B

Anova Satu Jalan

Kelas B Kelas C

Data Prestasi

Belajar kelas C

X

Y

X1

Y

X2

Page 176: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 169

8. Regresi Linier Sederhana

Analisis Regresi Linier Sederhana merupakan cara untuk mengetahuipengaruh

dan hubungan antara satu variabel independen dengan satu variabel dependen.

Uji ini merupakan salah satu uji hipotesis asosiatif yang digunakan pada data

rasio atau interval. Adapun uji prasyarat/ asumsi adalah data harus berdistribusi

normal dan linier.

Contoh

Gambar 16.6 : Regresi Sederhana

9. Regresi Linier Berganda

Analisis Regresi Linier Berganda merupakan cara untuk mengetahui pengaruh

dan hubungansecara bersama-sama antara lebih dari satu variabel independen

dengan satu variabel dependen. Uji ini merupakan salah satu uji hipotesis

asosiatif yang digunakan pada data rasio atau interval. Adapun uji prasyarat/

asumsi adalah data harus berdistribusi normal, linier, tidak terjadi

heterokedastisitas, tidak terjadi multikolinieritas, dan tidak terjadi autokorelasi.

Contoh

Gambar 16.7 : Regresi Ganda

X

Y

X1

Y

X2

Page 177: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 170

LATIHAN

Jawablah pertanyaan di bawah ini dengan uraian yang jelas !

1. Apa yang dimaksud dengan analisis data kuantitatif ?

2. Bagaimana perbedaan antara statistika inferensial dan deskriptif ?

3. Bagaimana perbedaan antara statistika parametris dan non parametris ?

4. Jika seorang guru memberikan soal pretest dan posttest pada mata pelajaran

matematika kelas V, kemudian akan diuji perbedaan rata-rata, statistika apa yang

digunakan ? uraikanlah !

5. Jika seorang guru memiliki tiga data rasio dari tiga kelas yang berbeda, kemudian

akan diuji perbedaan rata-rata, statistika apa yang digunakan ? uraikanlah !

6. Jika seorang guru memiliki satu data nominal, kemudian diuji dengan

membandingkan nilai konstanta tertentu, , statistika apa yang digunakan ?

uraikanlah !

DAFTAR PUSTAKA

Kumaidi., dan Manfaat, B. 2013. Pengantar Metode Statistika. Cirebon: Eduvision

Sudjana. 1996. Metoda Statistika Edisi ke 5. Bndung: Tarsito

Sugiyono. 2010. Statistika Untuk Penelitian. Bandung: Alfabeta

Sugiyono. 2015. Statistika Untuk Penelitian. Bandung: Alfabeta

Sugiyono. 2013. Metode Penelitian Kombinasi. Bandung: Alfabeta

Page 178: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 171

ANALISIS DATA KUALITATIF

TUJUAN PEMBELAJARAN :

Setelah mempelajari materi ini, mahasiswa mampu :

1. Menjelaskan pengertian analisis data kualitatif dengan tepat

2. Menguraikan waktu dalam analisis data kualitatif dengan tepat

3. Menerapkan koding sebagai teknik analisis data kualitatif dengan tepat

URAIAN MATERI

A. PENGERTIAN ANALISIS DATA KUALITATIF

Analisis data kualitatif merupakan proses memaknai data kualitatif (teks atau

gambar) dengan tujuan memberikan suatu informasi yang relevan. Data kualitatif

tersebut diperoleh dari hasil wawancara, observasi, dokumentasi, dan atau catatan

lapangan. Hal tersebut diperkuat oleh pendapat Raco (2010: 121) yang menyatakan

bahwa analisis data kualitatif merupakan mengatur secara sistematis bahan hasil

wawancara dan observasi, menafsirkannya dan menghasilkan suatu pemikiran,

pendapat, teori atau gagasan yang baru.Analisis ini digunakan pada pendekatan

penelitian kualitatif dan atau mix method.

Alat yang digunakan dalam analisis data kualitatif adalah peneliti sendiri.

Menurut Raco (2010: 121) analisis data kualitatif bersifat unik karena tergantung

pada keahlian, insight, training dan kemampuan peneliti. Hasil penelitiannya boleh

jadi sangat baik, karena pengalaman dan pengetahuan luas yang dimiliki oleh

peneliti. Tetapi bisa juga hasilnya akan sangat dangkal, karena pengetahuan dan

penglaman peneliti yang sangat kurang dan dangkal.

BAB 17

Page 179: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 172

B. WAKTU ANALISIS DATA KUALITATIF

Jika pada pendekatan penelitian kuantitatif analisis data hanya bisa dilakukan

setelah data terkumpul, tetapi untuk pendekatan penelitian kualitatif, analisis data

bisa dilakukan bersamaan dengan proses pengumpulan datanya. Hal ini sesuai

dengan pendapat Creswell (2016: 260) yang menyatakan bahwa analisi data pada

penelitian kualitatif akan berlangsung bersamaan dengan bagian lain dalam

pengembangan penelitian kualitatif.

Atas dasar di atas, maka waktu analisis data penelitian kualitatif dapat terbagi

menjadi tiga, yaitu

1. Analisis Data Sebelum di Lapangan

Analisi data sebelum di lapangan merupakan proses memaknai data kualitatif

sebelum peneliti memasuki lapangan. Proses ini dilakukan saat studi

pendahuluan tentang sesuatu yang akan diteliti. Data yang diperoleh pada tahap

ini digunakan untuk menentukan fokus masalah dan bersifat sementara.

Contoh:

Berdasarkan karakteristik tanah dan iklim maka dapat diduga bahwa hutan

tersebut terdapat pohon jatinya. Oleh karena itu peneliti membuat proposal

penelitian yang terfokus menemukan pohon jati di dalam hutan tersebut.

(Sugiyono, 2013: 334)

2. Analisis Data Saat di Lapangan

Analisi data saat di lapangan merupakan proses memaknai data kualitatif saat

peneliti memasuki lapangan penelitian. Tujuan analisis data pada tahap ini

adalah untuk memperoleh data yang maksimal. Apabila data yang diperoleh

belum maksimal, maka peneliti akan kembali mengumpulkan data.

Contoh:

Ketika peneliti melakukan wawancara, ternyata jawaban yang diperoleh belum

cukup untuk menjawab rumusan masalah. Maka peneliti seketika melakukan

pertanyaan lanjutan.

3. Analisis Data Setelah di Lapangan

Analisi data setelah di lapangan merupakan proses memaknai data kualitatif

saat peneliti selesai melakukan pengumpulan data di lapangan penelitian. Tahap

Page 180: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 173

ini adalah tahap terakhir peneliti dalam menganalisi data dengan tujuan untuk

menjawab rumusan masalah dan menyimpulkannya.

Contoh:

Peneliti telah mengumpulkan data wawancara, data pemeriksaan dokumen, dan

data observasi dengan hasil data yang maksimal. Kemudian peneliti melakukan

reduksi dan menganalisis untuk menjawab rumusan masalah dan

menyimpulkannya.

C. TEKNIK KODING DALAM ANALISIS DATA KUALITATIF

Salah satu cara yang bisa digunakan dalam analisis data kualitatif berupa teknik

koding pada setiap data yang diperoleh. Menurut Creswell (2016: 264) menyatakan

bahwa koding merupakan proses mengorganisasikan data dengan mengumpulkan

potongan atau bagian dari teks. Berikut ini disajikan gambar tahapan analisis data

kualitatif menggunakan teknik koding.

Gambar 17.1: Tahapan Analisis Data Kualitatif

Berdasarkan gambar di atas, berikut ini uraian penjelasan teknik analisis data

kualitatif tersebut.

1. Pengumpulan Data

Pengumpulan data adalah kegiatan mengumpulkan data dari sumber-sumber

data menggunakan teknik dan instrumen pengumpul data, seperti wawancara,

observasi, dan pemeriksaan dokumen. Pengumpulan data bisa menggunakan

teknik triangulasi sumber ataupun triangulasi teknik pengumpulan data.

Contoh :

Tabel 17.1: Contoh Transkrip Wawancara

No Peneliti Informan

1 Bagaimana proses

pembelajaran di Ansa

Homeschooling Semarang

?

Secara umum, proses pembelajaran di

sekolah ini hampir sama dengan sekolah

formal, seperti menerapkan berbagai

model-model pembelajaran seperti NHT,

Pengumpulan

Data

Interpretasi

dan

Kesimpulan Koding

Page 181: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 174

No Peneliti Informan

TPS, STAD, Inquiri, dan sejenisnya.

Semua proses tersebut terangkum dalam

dua teknik pembelajaran yaitu teknik

komunitas atau belajar di sekolah dengan

anggota 10-15 siswa dan teknik homevisit

atau belajar mandiri di rumah dengan

bantuan tutor/ guru visit.

2 Dst... Dst...

2. Koding

koding merupakan proses mengorganisasikan data dengan mengumpulkan

potongan atau bagian dari teks. Pada tahapan ini, hal-hal yang harus dilakukan

adalah membuat koding dan tema dari data yang sudah terkumpul.

Contoh

Tabel 17.2: Contoh Format Koding

No Transkrip Koding Tema

Kode Fakta

1 Peneliti : Bagaimana proses

pembelajaran di Ansa

Homeschooling

Semarang ?

Informan :

Secara umum, proses

pembelajaran di sekolah

ini hampir sama dengan

sekolah formal, seperti

menerapkan berbagai

model-model

pembelajaran seperti

NHT, TPS, STAD,

Inquiri, dan sejenisnya.

Semua proses tersebut

terangkum dalam dua

teknik pembelajaran

yaitu teknik komunitas

atau belajar di sekolah

dengan anggota 10-15

siswa dan teknik

homevisit atau belajar

mandiri di rumah

dengan bantuan tutor/

guru visit.

1a

1b

menerapkan

berbagai model-

model

pembelajaran

seperti NHT,

TPS, STAD,

Inquiri, dan

sejenisnya.

Semua proses

tersebut

terangkum

dalam dua

teknik

pembelajaran

yaitu teknik

komunitas atau

belajar di

sekolah dengan

anggota 10-15

Menerapkan

pembelajaran

Cooperative

Teknik

Pembelajaran

Komunitas dan

Homevisit

Page 182: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 175

No Transkrip Koding Tema

Kode Fakta

siswa dan teknik

homevisit atau

belajar mandiri

di rumah dengan

bantuan tutor/

guru visit.

2 Dst... Dst... Dst... Dst...

3. Interpretasi dan Kesimpulan

Interpretasi merupakan pemaknaan dari hasil koding. Cara menginterpretasikan

dilakukan dengan kalimat deskriptif. Adapun kesimpulan merupakan proses

membangun konsep-konsep berdasarkan interpretasi.

Contoh :

Prose pembelajaran di Ansa Homeschooling Semarang menerapkan

pembelajaran Cooperative yang diimplementasikan dengan teknik komunitas

dan teknik homevisit. Pembelajaran cooperative yang pernah di terapkan antara

lain model-model pembelajaran NHT, TPS, STAD, dan Inquiri.

Page 183: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 176

LATIHAN

Jawablah pertanyaan di bawah ini dengan uraian yang jelas !

1. Apa yang dimaksud dengan analisis data kualitatif ?

2. Kapan seorang peneliti boleh melakukan analisis data kualitatif ?

3. Lakukanlah wawancara dengan topik pendidikan. Dari hasil wawancara tersebut

buatlah transkrip wawancara, koding, dan interpretasinya !

DAFTAR PUSTAKA

Creswell, J.W. 2016. Research Design Pendekatan Metode Kualitatif, Kuantitatif, dan

Campuran. Yogyakarta: Pustaka Belajar.

Raco, J.R. 2010. Metode Penelitian Kualitatif Jenis, Karakterisik, dan Keunggulannya.

Jakarta: PT. Grasindo.

Sugiyono. 2013. Metode Penelitian Kombinasi. Bandung: Alfabeta

Page 184: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 177

RANCANGAN PROPOSAL DAN

LAPORAN PENELITIAN

TUJUAN PEMBELAJARAN :

Setelah mempelajari materi ini, mahasiswa mampu :

1. Membuat proposal dan laporan penelitian kuantitatif

2. Membuat proposal dan laporan penelitian kualitatif

3. Membuat proposal dan laporan penelitian kombinasi

URAIAN MATERI

A. PROPOSAL DAN LAPORAN PENELITIAN KUANTITATIF

A. Sistematika Proposal dan Laporan Penelitian Kuantitatif

Sistematika proposal dan laporan penelitian kuantitatif terdiri dari bagian awal,

inti, dan akhir. Adapun perbedaan sistematika proposal dengan laporan

penelitian disajikan pada tabel 18.1 berikut ini.

Tabel 18.1 : Perbedaan Sistematika Proposal dan Laporan Penelitian

Kuantitatif

No Bagian Sistematika Proposal

Penelitian

Sistematika Laporan

Penelitian

1 Bagian

Awal

1. Sampul;

2. Lembar Persetujuan

Pembimbing

3. Daftar Isi

4. Daftar Tabel

5. Daftar Gambar

6. Daftar Lampiran

1. Sampul;

2. Lembar Judul;

3. Lembar Persetujuan

Pembimbing;

4. Lembar Pengesahan;

5. Pernyataan Keaslian;

6. Lembar Persembahan;

7. Abstrak;

8. Kata Pengantar;

9. Daftar Isi;

10. Daftar Tabel;

11. Daftar Gambar;

12. Daftar Lampiran.

2 Bagian

Inti Bab I : Pendahuluan

A. Latar Belakang Masalah

B. Identifikasi Masalah

C. Rumusan Masalah

Bab I : Pendahuluan

A. Latar Belakang Masalah

B. Identifikasi Masalah

C. Rumusan Masalah

BAB 18

Page 185: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 178

No Bagian Sistematika Proposal

Penelitian

Sistematika Laporan

Penelitian

D. Tujuan Penelitian

E. Manfaat Penelitian

Bab II : Kajian Teori

A. Kajian Teoretis

B. Penelitian Terdahulu

C. Kerangka Berpikir

Penelitian

D. Hipotesis Penelitian

Bab III: Metodologi

Penelitian

A. Pendekatan dan

Metodologi Penelitian

B. Populasi dan Sampel

C. Teknik dan Instrumen

Pengumpul Data

D. Teknik Analisis Data

D. Tujuan Penelitian

E. Manfaat Penelitian

Bab II : Kajian Teori

A. Kajian Teoretis

B. Penelitian Terdahulu

C. Kerangka Berpikir

Penelitian

D. Hipotesis Penelitian

Bab III: Metodologi

Penelitian

A. Pendekatan dan

Metodologi Penelitian

B. Populasi dan Sampel

C. Teknik dan Instrumen

Pengumpul Data

D. Teknik Analisis Data

Bab IV: Hasil dan

Pembahasan A. Deskripsi Data

B. Hasil Penelitian

C. Pembahasan

Bab V: Kesimpulan dan

Saran A. Kesimpulan

B. Saran

3 Bagian

Akhir

1. Daftar Pustaka

2. Lampiran

1. Daftar Pustaka

2. Lampiran

2. Deskripsi Isi dari Sistematika Proposal dan Laporan Penelitian Kuantitatif

Berdasarkan sistematika pada tabel 18.1, berikut ini deskripsi dari sistematika

proposal dan laporan penelitian kuantitatif.

a. Bagian Awal

1) Sampul,

Isi bagian sampul meliputi : judul penelitian, tujuan penulisan, logo,

nama peneliti, identitas program studi, identitas fakultas, identitas

universitas, dan tahun.

2) Lembar Judul

Isi bagian lembar judul meliputi :a) judul penelitian, b) tujuan

penulisan, c) logo, d) nama peneliti, e) identitas program studi, identitas

fakultas, identitas universitas, dan tahun.

Page 186: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 179

3) Lembar Persetujuan Pembimbing,

Isi bagian lembar persetujuan pembimbing meliputi : a) judul lembar

persetujuan pembimbingb) persetujuan pembimbing, c) judul penelitian,

nama mahasiswa, NIM, identitas program studi, identitas fakultas, d)

kalimat pernyataan persetujuan pembimbing, dan mengetahui ketua

program studi, serta dekan fakultas.

4) Lembar Pengesahan,

Isi bagian lembar pengesahan meliputi : a) judul lembar pengesahan, b)

dosen pembimbing, c) tim penguji, dan d) mengetahui ketua program

studi, serta dekan fakultas.

5) Pernyataan Keaslian,

Isi bagian pernyataan keaslian meliputi: a) judul pernyataan keaslian,

dan b) pernyataan tertulis oleh penulis tentang keaslian karya skripsi.

6) Lembar Persembahan,

Isi bagian lembar persembahan meliputi: a) judul lembar persembahan

dan b) pernyataan persembahan karya ilmiah skripsi yang ditujukan

penulis kepada seseorang yang berkontribusi.

7) Abstrak,

Isi bagian abstrak meliputi: a) judul abstrak, b) identitas penulis, c)

judul skripsi, d) identitas program studi, e) isi abstrak (tujuan penelitian,

pendekatan penelitian yang digunakan, metodologi penelitian yang

digunakan, populasi dan sampel penelitian, teknik dan instrumen

pengumpul data, teknik analisis data, hasil penelitian), dan f) kata

kunci.

8) Kata Pengantar,

Isi bagian kata pengantar meliputi: a) judul kata pengantar, b) infromasi

pengantar berupa fokus atau tema penelitian, tujuan, keunggulan, dan

isi ringkas dari skripsi,c) ucapan terima kasih yang disusun berdasarkan

tingkat kontribusinya dalam penyusunan skripsi.

Page 187: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 180

9) Daftar Isi,

Isi bagian daftar isi meliputi: a) judul daftar isi, b) penyajian daftar isi

skripsi yang sesuai aturan teknik penulisan.

10) Daftar Tabel,

Isi bagian daftar tabel meliputi : a) judul daftar tabel, dan b) penyajian

daftar tabel yang sesuai dengan aturan teknik penulisan.

11) Daftar Gambar,

Isi bagian daftar gambar meliputi : a) judul daftar gambar, dan b)

penyajian daftar gambar yang sesuai dengan aturan teknik penulisan.

12) Daftar Lampiran

Isi bagian daftar gambar meliputi : a) judul daftar lampiran, dan b)

penyajian daftar lampiran yang sesuai dengan aturan teknik penulisan.

b. Bagian Inti

Bagian inti terdiri dari : 1) Bab I: Pendahuluan, 2) Bab II: Kajian Teori, 3)

Bab III: Metodologi Penelitian, 4) Bab IV: Hasil dan Pembahasan, 5) Bab

V: Kesimpulan dan Saran. Berikut ini uraian bagian inti penelitian

kuantitatif.

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah

Beberapa hal yang harus diuraikan pada bagian ini, diantaranya: a)

Landasan Yuridis, b) Landasan Teoretis, c) Landasan Empiris/

Masalah, d) Gagasan, e) Penelitian Terdahulu, dan f) Closing

Statement. Kesemua komponen tersebut diuraikan secara komprehensif

dan harus memiliki keterkaitan.

B. Identifikasi Masalah

Hal yang harus dijelaskan pada bagian ini adalah menuliskan

identifikasi masalah dengan kalimat pernyataan yang sesuai dengan

variabel penelitian.

C. Rumusan Masalah

Page 188: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 181

Hal yang harus dijelaskan pada bagian ini adalah menuliskan rumusan

masalah dengan kalimat pertanyaan yang memuat variabel dan tempat

penelitiannya. Adapun alternatif rumusan masalah yang bisa digunakan

berdasarkan metodologi penelitiannya disajikan pada tabel 2.2.

Tabel 2.2: Penggunaan Rumusan Masalah Berdasarkan

Metodologi Penelitian

No Metodologi Jenis Rumusan Masalah Ket

1 Quasi

Eksperimen

Rumusan masalah deskriptif Pilihan

Rumusan masalah komparatif Wajib

2 Asosiasi Rumusan masalah deskriptif Pilihan

Rumusan masalah asosiatif Wajib

3 Korelasi Rumusan masalah deskriptif Pilihan

Rumusan masalah asosiatif Wajib

4 Survey Rumusan masalah deskriptif Wajib

D. Tujuan Penelitian

Hal yang harus dijelaskan pada bagian ini adalah menjelaskan tujuan

penelitian mengenai arah dari penelitian. Kalimat pernyataan ini harus

konsisten dengan rumusan masalah yang telah ditentukan.

E. Manfaat Penelitian

Manfaat penelitian memuat dua hal yaitu manfaat teoretis dan manfaat

praktis. Manfaat teoretis adalah kegunaan hasil penelitian terhadap

pengembangan keilmuan. Manfaat praktis adalah kegunaan hasil

penelitian untuk kepentingan masyarakat penggunanya.

BAB II

KAJIAN TEORI

A. Kajian Teoretis

Hal yang harus dijelaskan pada bagian ini adalah teori-teori yang

berkaitan dengan variabel. Proses menyusun kajian teoretis harus

menampilkan beberapa ahli yang terpublikasi, kemudian diikuti proses

sintesis, dan membuat definisi operasionalnya.

B. Penelitian Terdahulu

Hal yang harus dijelaskan pada bagian ini adalah pembahasan hasil-

Page 189: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 182

hasil penelitian yang termuat dalam jurnal, tesis, disertasi, dan atau

prosiding. Penyajian penelitian terdahulu ini disajikan melalui tabel

yang memuat judul, identitas penulis, identitas sumber, perbedaan,

persamaan, dan hasil penelitian.

C. Kerangka Berpikir

Hal yang harus dijelaskan pada bagian ini adalah penyajian kerangka

konseptual yang menggambarkan tentang awal, proses, dan akhir

penelitian.

D. Hipotesis Penelitian

Hal yang harus dijelaskan pada bagian ini adalah menuliskan

pernyataan yang diperoleh secara teoretis berdasarkan rumusan masalah

yang telah ditentukan. Adapun alternatif penggunaan jenis hipotesis

berdasarkan metodologi penelitiannya disajikan pada tabel 2.3.

Tabel 2.3: Penggunaan Jenis Hipotesis Berdasarkan Metodologi

Penelitian

No Metodologi Jenis Hipotesis Ket

1 Quasi

Eksperimen

Hipotesis deskriptif Pilihan

Hipotesis komparatif Wajib

2 Asosiasi Hipotesis deskriptif Pilihan

Hipotesis asosiatif Wajib

3 Korelasi Hipotesis deskriptif Pilihan

Hipotesis asosiatif Wajib

4 Survey Hipotesis deskriptif Wajib

BAB III

METODOLOGI PENELITIAN

A. Pendekatan dan Metodologi Penelitian

Beberapa hal yang harus diuraikan pada bagian ini, diantaranya: a)

menjelaskan pendekatan penelitian yang digunakan; b) menjelaskan

metodologi penelitian yang digunakan; dan c) menyajikan gambar

desain penelitian yang digunakan.Berikut ini disajikan gambar

mengenai hubungan pendekatan kuantitatif, metodologi, dan desain

penelitiannya.

Page 190: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 183

Gambar 2.1 : Hubungan Pendekatan Kuantitatif, Metodologi, dan

Desain Penelitiannya

B. Populasi dan Sampel

Beberapa hal yang harus diuraikan pada bagian ini, diantaranya : a)

menjelaskan pengertian populasi dan sampel, b) menguraikan populasi

beserta penyajian sebaran populasi yang digunakan, c) menjelaskan

teknik pengambilan sampelnya, d) menghitung sampel, e) menyajikan

tabel sebaran sampel.

C. Teknik dan Instrumen Pengumpulan Data

Beberapa hal yang harus diuraikan pada bagian ini, diantaranya : a)

menjelaskan teknik dan instrumen pengumpulan data beserta

tujuannya, b) menyajikan tabel kisi-kisi instrumen, dan c) menyajikan

hasil uji coba skala terbatas untuk dicari kevalidan, kereliabilitasan,

tingkat kesukaran (khusus untuk butir soal), dan daya bedanya (khusus

untuk butir soal).

D. Teknik Analisis Data

Beberapa hal yang harus diuraikan pada bagian ini, diantaranya : a)

menjelaskan analisis data menggunakan statistika deskriptif beserta

tujuan penggunaannya, b) menjelaskan analisis data menggunakan

statistika inferensial beserta tujuan penggunaannya. Bentuk dari

analisis data menggunakan statistika deskriptif seperti penyajian data,

pemusatan data, penyebaran data, dan ukuran letak data. Adapun

alternatif analisis data yang bisa digunakan tersaji dalam tabel berikut:

Pendekatan Kuantitatif

Metodologi Quasi Eksperimen

Time Series Design

Non Equivalent Control Group

Desain

Factorial DesignMetodologi

Asosiasi

Metodologi Korelasi

Metodologi Survey

Page 191: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 184

No Metodologi Uji Hipotesis Uji Prasyarat

1 Quasi

Eksperimen

One Sample t Test Uji Normalitas

Paired Sample t Test Uji Normalitas

Independent Sample t

Test

Uji Normalitas

Uji Homogenitas

Anova Uji Normalitas

Uji Homogenitas

One Sample Binomial -

2 Asosiasi Regresi Linier

Sederhana

Uji Normalitas

Uji Linieritas

Regresi Linier Ganda Uji Normalitas

Uji Linieritas

Uji Multikolinieritas

Uji Heterokedastisitas

Uji Autokorelasi

3 Korelasi Korelasi Sederhana Uji Normalitas Korelasi Ganda Uji Normalitas

4 Survey One Sample t Test Uji Normalitas

BAB IV

HASIL DAN PEMBAHASAN

A. Deskripsi Data

Beberapa hal yang harus diuraikan pada bagian ini, diantaranya:

a) mendeskripsikan proses dalam pengumpulan data, b) meyajikan data

melalui pendekatan statistika deskriptif.

Cara mendeskripsikan data bisa menggunakan statistika

deskriptif, seperti penyajian data, mean, median, modus, kuartil, desil,

varians, dan atau simpangan baku. Statistika deskriptif ini tidak

bertujuan untuk menguji hipotesis dan menjawab rumusan masalah,

melainkan hanya mendeskripsikan data penelitian saja

B. Hasil Penelitian

Beberapa hal yang harus diuraikan pada bagian ini, diantaranya:

a) menyajikan hasil uji prasyarat (untuk statistika inferensial

parametris), b) menyajikan hasil uji hipotesis.

Cara penyajian hasil uji prasyarat dan uji hipotesis harus

memuat komponen rumusan hipotesis, gambar output hasil analisis

(jika dibantu software), dan interpretasi. Uji hipotesis ini bertujuan

Page 192: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 185

untuk menguji hipotesis dan menjawab rumusan masalah yang telah

ditentukan.

C. Pembahasan

Hal yang harus dijelaskan pada bagian ini adalah menguraikan hasil

penelitian dengan cara mengaitkan dengan teori-teori yang relevan dan

atau penelitian-penelitian terdahulu.

BAB V

KESIMPULAN DAN SARAN

A. Kesimpulan

Hal yang harus dijelaskan pada bagian ini adalah penjelasan singkat

tentang hasil penelitian dan rumusan kesimpulan hasil penelitian.

B. Saran

Memberikan saran berdasarkan hasil penelitian terhadap pihak terkait,

sesuai dengan permasalahan yang diteliti. Saran dituangkan dalam

kalimat operasional, spesifik, dan aplikatif.

c. Bagian Akhir

1) Daftar Pustaka

Daftar pustaka berisi semua sumber rujukan yang digunakan dalam

teks. Tata cara penulisan daftar pustaka dapat dilihat pada bagian teknik

penulisan.

2) Lampiran

Lampiran dalam proposal dan atau laporan skripsi meliputi hal-hal yang

mendukung bagian inti skripsi dan kelengkapan administrasi penelitian.

B. PROPOSAL DAN LAPORAN PENELITIAN KUALITATIF

1. Sistematika Proposal dan Laporan Penelitian Kualitatif

Sistematika proposal dan laporan penelitian kualitatif terdiri dari bagian awal,

inti, dan akhir. Adapun perbedaan sistematika proposal skripsi dengan laporan

skripsi disajikan pada tabel 18.2 berikut ini.

Page 193: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 186

Tabel 18.2 : Perbedaan Sistematika Proposal dan Laporan Penelitian

Kualitatif

No Bagian Sistematika Proposal

Penelitian

Sistematika Laporan

Penelitian

1 Bagian

Awal

1. Sampul;

2. Lembar Persetujuan

Pembimbing

3. Daftar Isi

4. Daftar Tabel

5. Daftar Gambar

6. Daftar Lampiran

1. Sampul;

2. Lembar Judul;

3. Lembar Persetujuan

Pembimbing;

4. Lembar Pengesahan;

5. Pernyataan Keaslian;

6. Lembar Persembahan;

7. Abstrak;

8. Kata Pengantar;

9. Daftar Isi;

10. Daftar Tabel;

11. Daftar Gambar;

12. Daftar Lampiran.

2 Bagian Inti Bab I : Pendahuluan

A. Latar Belakang

Masalah

B. Fokus Penelitian

C. Rumusan Masalah

D. Pertanyaan Penelitian

E. Tujuan Penelitian

F. Manfaat Penelitian

Bab II : LandasanTeori

A. Landasan Teoretis

B. Penelitian Terdahulu

C. Kerangka Berpikir

Penelitian

Bab III: Metodologi

Penelitian

A. Pendekatan dan

Metodologi Penelitian

B. Latar Penelitian

C. Data dan Sumber

Data

D. Teknik dan

InstrumenPengumpul

Data

E. Keabsahan Data

F. Teknik Analisis Data

Bab I : Pendahuluan

A. Latar Belakang

Masalah

B. Fokus Penelitian

C. Rumusan Masalah

D. Pertanyaan Penelitian

E. Tujuan Penelitian

F. Manfaat Penelitian

Bab II : Landasan Teori

A. Landasan Teoretis

B. Penelitian Terdahulu

C. Kerangka Berpikir

Penelitian

Bab III: Metodologi

Penelitian

A. Pendekatan dan

Metodologi Penelitian

B. Latar Penelitian

C. Data dan Sumber Data

D. Teknik dan

InstrumenPengumpul

Data

E. Keabsahan Data

F. Teknik Analisis Data

Bab IV: Hasil dan

Pembahasan

A. Hasil Penelitian

B. Pembahasan

Bab V: Kesimpulan dan

Saran

Page 194: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 187

No Bagian Sistematika Proposal

Penelitian

Sistematika Laporan

Penelitian

A. Kesimpulan

B. Saran

3 Bagian

Akhir

1. Daftar Pustaka

2. Lampiran

1. Daftar Pustaka

2. Lampiran

2. Deskripsi Isi dari Sistematika Proposal dan Laporan Skripsi Penelitian

Kualitatif

Berdasarkan sistematika pada tabel 18.2, berikut ini deskripsi dari sistematika

proposal dan laporan penelitian kualitatif.

a. Bagian Awal

1) Sampul,

Isi bagian sampul meliputi : judul penelitian, tujuan penulisan, logo,

nama peneliti, identitas program studi, identitas fakultas, identitas

universitas, dan tahun.

2) Lembar Judul

Isi bagian lembar judul meliputi : a) judul penelitian, b) tujuan

penulisan, c) logo, d) nama peneliti, e) identitas program studi, identitas

fakultas, identitas universitas, dan tahun.

3) Lembar Persetujuan Pembimbing,

Isi bagian lembar persetujuan pembimbing meliputi : a) judul lembar b)

persetujuan pembimbing, c) judul penelitian, nama mahasiswa, NIM,

identitas program studi, identitas fakultas, d) kalimat pernyataan

persetujuan pembimbing, dan mengetahui ketua program studi, serta

dekan fakultas.

4) Lembar Pengesahan,

Isi bagian lembar pengesahan meliputi : a) judul lembar pengesahan, b)

dosen pembimbing, c) tim penguji, dan d) mengetahui ketua program

studi, serta dekan fakultas.

5) Pernyataan Keaslian,

Isi bagian pernyataan keaslian meliputi: a) judul pernyataan keaslian,

dan b) pernyataan tertulis oleh penulis tentang keaslian karya skripsi.

Page 195: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 188

6) Lembar Persembahan,

Isi bagian lembar persembahan meliputi: a) judul lembar persembahan

dan b) pernyataan persembahan karya ilmiah skripsi yang ditujukan

penulis kepada seseorang yang berkontribusi..

7) Abstrak,

Isi bagian abstrak meliputi: a) judul abstrak, b) identitas penulis, c)

judul skripsi, d) identitas program studi, e) isi abstrak (tujuan penelitian,

pendekatan penelitian yang digunakan, metodologi penelitian yang

digunakan, subyek penelitian, teknik dan instrumen pengumpul data,

teknik analisis data, hasil penelitian), dan f) kata kunci.

8) Kata Pengantar,

Isi bagian kata pengantar meliputi: a) judul kata pengantar, b) infromasi

pengantar berupa fokus atau tema penelitian, tujuan, keunggulan, dan

isi ringkas dari skripsi, c) ucapan terima kasih yang disusun

berdasarkan tingkat kontribusinya dalam penyusunan skripsi.

9) Daftar Isi,

Isi bagian daftar isi meliputi : a) judul daftar isi, b) penyajian daftar isi

skripsi yang sesuai aturan teknik penulisan.

10) Daftar Tabel,

Isi bagian daftar tabel meliputi : a) judul daftar tabel, dan b) penyajian

daftar tabel yang sesuai dengan aturan teknik penulisan.

11) Daftar Gambar,

Isi bagian daftar gambar meliputi : a) judul daftar gambar, dan b)

penyajian daftar gambar yang sesuai dengan aturan teknik penulisan.

12) Daftar Lampiran

Isi bagian daftar gambar meliputi : a) judul daftar lampiran, dan b)

penyajian daftar lampiran yang sesuai dengan aturan teknik penulisan.

b. Bagian Inti

Page 196: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 189

Bagian inti terdiri dari : 1) Bab I: Pendahuluan, 2) Bab II: Landasan Teori,

3) Bab III: Metodologi Penelitian, 4) Bab IV: Hasil dan Pembahasan, 5) Bab

V: Kesimpulan dan Saran. Berikut ini uraian bagian inti penelitian kualitatif.

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah

Beberapa hal yang harus diuraikan pada bagian ini, diantaranya: a)

Landasan Yuridis, b) Landasan Teoretis, c) Landasan Empiris/

Masalah, d) Gagasan, e) Penelitian Terdahulu, dan f) Closing

Statement. Kesemua komponen tersebut diuraikan secara

komprehensif dan harus memiliki keterkaitan.

B. Fokus Penelitian

Hal yang harus dijelaskan pada bagian ini adalah menuliskan fokus

penelitiandengan kalimat pernyataan yang berisi obyek atau sasaran,

ruang lingkup dan waktu penelitian.

C. Rumusan Masalah

Hal yang harus dijelaskan pada bagian ini adalah menuliskan rumusan

masalah dengan kalimat pertanyaan secara umum yang memuat obyek

atau sasaran, dan ruang lingkup. Adapun alternatif rumusan masalah

yang bisa digunakan berdasarkan pendekatan kualitatif adalah jenis

rumusan masalah deskriptif.

D. Pertanyaan Penelitian

Hal yang harus dijelaskan pada bagian ini adalah menuliskan

pertanyaan penelitian dengan kalimat pertanyaan secara spesifik yang

memuat obyek atau sasaran, dan ruang lingkup.

E. Tujuan Penelitian

Hal yang harus dijelaskan pada bagian ini adalah menjelaskan tujuan

penelitian mengenai arah dari penelitian. Kalimat pernyataan ini harus

konsisten dengan rumusan masalah yang telah ditentukan.

F. Manfaat Penelitian

Manfaat penelitian memuat dua hal yaitu manfaat teoretis dan manfaat

praktis. Manfaat teoretis adalah kegunaan hasil penelitian terhadap

Page 197: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 190

pengembangan keilmuan. Manfaat praktis adalah kegunaan hasil

penelitian untuk kepentingan masyarakat penggunanya.

BAB II

LANDASAN TEORI

A. Landasan Teoretis

Hal yang harus dijelaskan pada bagian ini adalah teori-teori yang

berkaitan dengan subjek atau sasaran dan ruang lingkup. Proses

menyusun landasan teoretis harus menampilkan beberapa ahli yang

terpublikasi, kemudian diikuti proses sintesis yang digunakan sebagai

landasan penelitian.

B. Penelitian Terdahulu

Hal yang harus dijelaskan pada bagian ini adalah pembahasan hasil-

hasil penelitian yang termuat dalam jurnal, tesis, disertasi, dan atau

prosiding. Penyajian penelitian terdahulu ini disajikan melalui tabel

yang memuat judul, identitas penulis, identitas sumber, perbedaan,

persamaan, dan hasil penelitian

C. Kerangka Berpikir

Hal yang harus dijelaskan pada bagian ini adalah penyajian kerangka

konseptual yang menggambarkan tentang awal, proses, dan akhir

penelitian.

BAB III

METODOLOGI PENELITIAN

A. Pendekatan dan Metodologi Penelitian

Beberapa hal yang harus diuraikan pada bagian ini, diantaranya: a)

menjelaskan pendekatan penelitian yang digunakan; b) menjelaskan

metodologi penelitian yang digunakan. Berikut ini disajikan beberapa

metodelogi penelitian yang termasuk pendekatan kualitatif.

Page 198: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 191

Gambar 3.1 : Pendekatan Kualitatif dan Metodologinya

B. Latar Penelitian

Beberapa hal yang harus diuraikan pada bagian ini, diantaranya : a)

menjelaskan tentang lokasi penelitian b) menjelaskan tentangrentang

waktu penelitian c) Menjelaskan subyek atau sasaran penelitian.

C. Data dan Sumber Data

Hal yang harus dijelaskan pada bagian ini adalah menuliskan data

serta sumber data penelitian.

D. Teknik dan Instrumen Pengumpulan Data

Hal yang harus dijelaskan pada bagian ini adalahteknik dan

instrumen pengumpulan data beserta tujuannya, seperti teknik

wawancara, teknik observasi, teknik dokumentasi dan catatan

lapangan.

E. Keabsahan Data

Hal yang harus dijelaskan pada bagian ini adalahmenjelaskan cara

peneliti menvalidasi data dengan cara triangulasi, seperti triangulasi

metode dan triangulasi sumber.

F. Teknik Analisis Data

Hal yang harus dijelaskan pada bagian ini adalahmenjelaskan cara

menganalisis data penelitian, seperti : a) menyajikan data penelitian,

b) mereduksi data dengan coding, c) menginterprestasi hasil coding.

Pendekatan Kualitatif

Metodologi Grounded Theory

Metodologi Fenomenologi

Metodologi Case study

MetodologiEtnografi

Metodologi Naratif

Page 199: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 192

BAB IV

HASIL DAN PEMBAHASAN

A. Hasil Penelitian

Beberapa hal yang harus diuraikan pada bagian ini, diantaranya: a)

menyajikan proses dan hasil coding, b) menginterprestasikan coding

sebagai jawaban dari Rumusan Masalah.

B. Pembahasan

Hal yang harus dijelaskan pada bagian ini adalah menguraikan hasil

penelitian dengan cara mengaitkan dengan teori-teori yang relevan

dan atau penelitian-penelitian terdahulu.

BAB V

KESIMPULAN DAN SARAN

A. Kesimpulan

Hal yang harus dijelaskan pada bagian ini adalah penjelasan singkat

tentang hasil penelitian dan rumusan lengkap kesimpulan hasil

penelitian

B. Saran

Memberikan saran berdasarkan hasil penelitian terhadap pihak

terkait, sesuai dengan permasalahan yang diteliti. Saran dituangkan

dalam kalimat operasional, spesifik, dan aplikatif.

c. Bagian Akhir

1) Daftar Pustaka

Daftar pustaka berisi semua sumber rujukan yang digunakan dalam

teks. Tata cara penulisan daftar pustaka dapat dilihat pada bagian teknik

penulisan.

2) Lampiran

Lampiran dalam proposal dan atau laporan skripsi meliputi hal-hal yang

mendukung bagian inti skripsi dan kelengkapan administrasi penelitian.

Page 200: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 193

C. PROPOSAL DAN LAPORAN PENELITIAN CAMPURAN (R AND D)

1. Sistematika Proposal dan Laporan Skripsi Penelitian Research and

Development

Sistematika proposal dan laporan penelitian Research and Development terdiri

dari bagian awal, inti, dan akhir. Adapun perbedaan sistematika proposal

dengan laporan penelitian disajikan pada tabel 2.1 berikut ini.

Tabel 18.3 : Perbedaan Sistematika Proposal dan Laporan

PenelitianResearch and Development

No Bagian Sistematika Proposal

Penelitian

Sistematika Laporan

Penelitian

1 Bagian

Awal

1. Sampul;

2. Lembar Persetujuan

Pembimbing

3. Daftar Isi

4. Daftar Tabel

5. Daftar Gambar

6. Daftar Lampiran

1. Sampul;

2. Lembar Judul;

3. Lembar Persetujuan

Pembimbing;

4. Lembar Pengesahan;

5. Pernyataan Keaslian;

6. Lembar Persembahan;

7. Abstrak;

8. Kata Pengantar;

9. Daftar Isi;

10. Daftar Tabel;

11. Daftar Gambar;

12. Daftar Lampiran.

2 Bagian Inti Bab I : Pendahuluan

A. Latar Belakang

Masalah

B. Identifikasi Masalah

C. Rumusan Masalah

D. Tujuan Penelitian

E. Manfaat Penelitian

F. Spesifikasi Produk

Pengembangan

G. Keterbatasan Produk

Pengembangan

Bab II : Kajian Teori

A. Kajian Teoretis

B. Penelitian Terdahulu

C. Kerangka Berpikir Penelitian

D. Hipotesis Penelitian

Bab III: Metodologi

Penelitian

A. Pendekatan dan

Bab I : Pendahuluan

A. Latar Belakang

Masalah

B. Identifikasi Masalah

C. Rumusan Masalah

D. Tujuan Penelitian

E. Manfaat Penelitian

F. Spesifikasi Produk

Pengembangan

G. Keterbatasan Produk

Pengembangan

Bab II : Kajian Teori

A. Kajian Teoretis

B. Penelitian Terdahulu

C. Kerangka Berpikir Penelitian

D. Hipotesis Penelitian

Bab III: Metodologi

Penelitian

A. Pendekatan dan

Page 201: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 194

No Bagian Sistematika Proposal

Penelitian

Sistematika Laporan

Penelitian

Metodologi Penelitian

B. Prosedur

Pengembangan

C. Uji Coba Produk

Pengembangan

D. Teknik dan Instrumen

Pengumpul Data

E. Teknik Analisis Data

Metodologi Penelitian

B. Prosedur

Pengembangan

C. Uji Coba Produk

Pengembangan

D. Teknik dan Instrumen

Pengumpul Data

E. Teknik Analisis Data

Bab IV: Hasil dan

Pembahasan

A. Hasil Penelitian

B. Pembahasan

Bab V: Kesimpulan dan

Saran

A. Kesimpulan

B. Saran

3 Bagian

Akhir

1. Daftar Pustaka

2. Lampiran

1. Daftar Pustaka

2. Lampiran

2. Deskripsi Isi dari Sistematika Proposal dan Laporan Penelitian Research

and Development.

Berdasarkan sistematika pada tabel 18.3, berikut ini deskripsi dari sistematika

proposal dan laporan penelitian tersebut

a. Bagian Awal

1) Sampul,

Isi bagian sampul meliputi : judul penelitian, tujuan penulisan, logo,

nama peneliti, identitas program studi, identitas fakultas, identitas

universitas, dan tahun.

2) Lembar Judul

Isi bagian lembar judul meliputi : a) judul penelitian, b) tujuan

penulisan, c) logo, d) nama peneliti, e) identitas program studi,

identitas fakultas, identitas universitas, dan tahun.

3) Lembar Persetujuan Pembimbing,

Isi bagian lembar persetujuan pembimbing meliputi : a) judul lembar

b) persetujuan pembimbing, c) judul penelitian, nama mahasiswa,

NIM, identitas program studi, identitas fakultas, d) kalimat pernyataan

Page 202: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 195

persetujuan pembimbing, dan mengetahui ketua program studi, serta

dekan fakultas.

4) Lembar Pengesahan,

Isi bagian lembar pengesahan meliputi : a) judul lembar pengesahan,

b) dosen pembimbing, c) tim penguji, dan d) mengetahui ketua

program studi, serta dekan fakultas.

5) Pernyataan Keaslian,

Isi bagian pernyataan keaslian meliputi: a) judul pernyataan keaslian,

dan b) pernyataan tertulis oleh penulis tentang keaslian karya skripsi.

6) Lembar Persembahan,

Isi bagian lembar persembahan meliputi: a) judul lembar persembahan

dan b) pernyataan persembahan karya ilmiah skripsi yang ditujukan

penulis kepada seseorang yang berkontribusi.

7) Abstrak,

Isi bagian abstrak meliputi: a) judul abstrak, b) identitas penulis, c)

judul skripsi, d) identitas program studi, e) isi abstrak (tujuan

penelitian, pendekatan penelitian yang digunakan, metodologi

penelitian yang digunakan, populasi dan sampel penelitian, teknik dan

instrumen pengumpul data, teknik analisis data, hasil penelitian), dan

f) kata kunci.

8) Kata Pengantar,

Isi bagian kata pengantar meliputi: a) judul kata pengantar, b)

infromasi pengantar berupa fokus atau tema penelitian, tujuan,

keunggulan, dan isi ringkas dari skripsi, c) ucapan terima kasih yang

disusun berdasarkan tingkat kontribusinya dalam penyusunan skripsi.

9) Daftar Isi,

Isi bagian daftar isi meliputi : a) judul daftar isi, b) penyajian daftar isi

skripsi yang sesuai aturan teknik penulisan.

10) Daftar Tabel,

Isi bagian daftar tabel meliputi : a) judul daftar tabel, dan b) penyajian

daftar tabel yang sesuai dengan aturan teknik penulisan.

11) Daftar Gambar,

Page 203: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 196

Isi bagian daftar gambar meliputi : a) judul daftar gambar, dan b)

penyajian daftar gambar yang sesuai dengan aturan teknik penulisan.

12) Daftar Lampiran

Isi bagian daftar gambar meliputi : a) judul daftar lampiran, dan b)

penyajian daftar lampiran yang sesuai dengan aturan teknik penulisan.

b. Bagian Inti

Bagian inti terdiri dari : 1) Bab I: Pendahuluan, 2) Bab II: Kajian Teori, 3)

Bab III: Metodologi Penelitian, 4) Bab IV: Hasil dan Pembahasan, 5) Bab

V: Kesimpulan dan Saran. Berikut ini uraian bagian inti penelitian

kuantitatif.

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah

Beberapa hal yang harus diuraikan pada bagian ini, diantaranya: a)

landasan yuridis, b) landasan teoretis, c) landasan empiris/ masalah, d)

gagasan, e) penelitian terdahulu, dan f) closing statement. Kesemua

komponen tersebut diuraikan secara komprehensif dan harus memiliki

keterkaitan.

B. Identifikasi Masalah

Hal yang harus dijelaskan pada bagian ini adalah menuliskan

identifikasi masalah dengan kalimat pernyataan yang sesuai dengan

variabel penelitian.

C. Rumusan Masalah

Hal yang harus dijelaskan pada bagian ini adalah menuliskan rumusan

masalah dengan kalimat pertanyaan yang memuat variabel dan tempat

penelitiannya. Jenis rumusan masalah yang bisa digunakan dalam

penelitian Research and Development adalah jenis rumusan masalah

deskriptif dan atau komparatif.

D. Tujuan Penelitian

Hal yang harus dijelaskan pada bagian ini adalah menjelaskan tujuan

penelitian mengenai arah dari penelitian. Kalimat pernyataan ini harus

konsisten dengan rumusan masalah yang telah ditentukan.

Page 204: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 197

E. Manfaat Penelitian

Manfaat penelitian memuat dua hal yaitu manfaat teoretis dan manfaat

praktis. Manfaat teoretis adalah kegunaan hasil penelitian terhadap

pengembangan keilmuan. Manfaat praktis adalah kegunaan hasil

penelitian untuk kepentingan masyarakat penggunanya.

F. Spesifikasi Produk Pengembangan

Hal yang harus dijelaskan pada bagian ini adalah penjelasan lengkap

tentang karakteristik produk yang dikembangkan.

G. Keterbatasan Produk Pengembangan

Hal yang harus dijelaskan pada bagian ini adalah penjelasan tentang

keterbatasan produk yang dikembangkan, meliputi keluasan materi,

keterbatasan nilai kevalidan, kepraktisan, dan keefektifan produk

pengembangan.

BAB II

KAJIAN TEORI

A. Kajian Teoretis

Hal yang harus dijelaskan pada bagian ini adalah teori-teori yang

berkaitan dengan variabel. Proses menyusun kajian teoretis harus

menampilkan beberapa ahli yang terpublikasi, kemudian diikuti proses

sintesis, dan membuat definisi operasionalnya.

B. Penelitian Terdahulu

Hal yang harus dijelaskan pada bagian ini adalah pembahasan hasil-

hasil penelitian yang termuat dalam jurnal, tesis, disertasi, dan atau

prosiding. Penyajian penelitian terdahulu ini disajikan melalui tabel

yang memuat judul, identitas penulis, identitas sumber, perbedaan,

persamaan, dan hasil penelitian.

C. Kerangka Berpikir

Hal yang harus dijelaskan pada bagian ini adalah penyajian kerangka

konseptual yang menggambarkan tentang awal, proses, dan akhir

penelitian.

D. Hipotesis Penelitian

Page 205: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 198

Hal yang harus dijelaskan pada bagian ini adalah menuliskan

pernyataan yang diperoleh secara teoretis berdasarkan rumusan masalah

yang telah ditentukan. Hipotesis penelitian Research and Development

digunakan untuk uji efektif, maka jenis hipotesis yang bisa digunakan

adalah hipotesis komparatif.

BAB III

METODOLOGI PENELITIAN

A. Pendekatan dan Metodologi Penelitian

Beberapa hal yang harus diuraikan pada bagian ini, diantaranya: a)

menjelaskan pendekatan penelitian yang digunakan; b) menjelaskan

metodologi penelitian yang digunakan; dan c) menyajikan gambar

desain penelitian yang digunakan.Berikut ini disajikan gambar

mengenai hubungan pendekatan Mix Method, metodologiResearch and

Development, dan desain penelitiannya.

Gambar 4.1 : Hubungan Pendekatan Mix Method, Metodologi

Research and Development, dan Desain Penelitiannya.

B. Prosedur Pengembangan

Hal yang harus dijelaskan pada bagian ini adalah penjelasan tentang

prosedur pengembangan yang disesuaikan dengan desain penelitian

yang digunakan.

C. Uji Coba Produk Pengembangan

Hal yang harus dijelaskan pada bagian ini adalah penjelasan singkat

tentang desain dan subyek uji coba yang digunakan. Terdapat beberapa

Pendekatan Mix Method

Metodologi Research and Development

Desain Borg and Gall

Desain 4D

Desain ADDIE

Page 206: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 199

alternatif pilihan desain uji coba, diantaranya desain uji coba yang

mengadopsi desain Quasi Experiment, seperti gambar berikut ini.

Gambar 4.2 : Desain Uji Coba Research and Development

D. Teknik dan Instrumen Pengumpulan Data

Beberapa hal yang harus diuraikan pada bagian ini, diantaranya : a)

menjelaskan teknik, dan instrumen pengumpulan data, beserta

penyajian tabel kisi-kisi instrumenuntuk uji kevalidan produk

pengembangan, b) menjelaskan teknik dan instrumen pengumpulan

data, beserta penyajian tabel kisi-kisiinstrumen untuk uji kepraktisan

produk pengembangan, dan c) menjelaskan teknik dan instrumen

pengumpulan data, penyajian tabel kisi-kisi instrumenuntuk uji

keefektifan produk pengembangan, disertai hasil uji coba skala terbatas

untuk dicari kevalidan, kereliabilitasan, tingkat kesukaran (khusus

untuk butir soal), dan daya bedanya (khusus untuk butir soal).

Berikut disajikan tabel tentang teknik dan instrumen pengumpul

data Research And Development.

Tabel 4.2 : Teknik dan Instrumen Pengumpul Data Research and

Development.

No Tujuan Teknik Instrumen

1 Uji Kevalidan Angket Lembar Angket Validasi

Produk Pengembangan

2 Uji Kepraktisan Angket Lembar Angket Respons

terhadap Produk

Pengembangan

3 Uji Keefektifan Angket Lembar Angket

Tes Butir Soal

Desain Uji Coba (Quasi

Eksperimen)

Time Series Design

Non Equivalent Control Group

Design

Faktorial Design

Page 207: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 200

E. Teknik Analisis Data

Beberapa hal yang harus diuraikan pada bagian ini, diantaranya : a)

menjelaskan analisis data untuk uji kevalidan produk pengembangan,

b) menjelaskan analisis data untuk uji kepraktisan, dan c) menjelaskan

analisis data untuk uji efektif. Berikut ini disajikan tabeltentang

alternatif teknik analisis data yang digunakan dalam Research and

Development.

Tabel 4.3 : Teknik Analisis Data Research and Development.

No Tujuan Teknik Analisis Data

1 Uji Kevalidan Statistika Deskriptif

2 Uji Kepraktisan Statistika Deskriptif

3 Uji Keefektifan Statistika Inferensial

Contoh : Paired Sample t Test,

Independent Sample t Test, Anova

BAB IV

HASIL DAN PEMBAHASAN

A. Hasil Penelitian

Beberapa hal yang harus diuraikan pada bagian ini, diantaranya:

a) menyajikan hasil uji kevalidan, b) menyajikan hasil uji kepraktisan,

c) menyajikan hasil uji keefektifan melalui penyajian uji prasyarat dan

uji hipotesis. Ketiga uji tersebut merupakan jawaban dari rumusan

masalah yang telah ditentukan.

Cara penyajian hasil uji prasyarat dan uji hipotesis harus

memuat komponen rumusan hipotesis, gambar output hasil analisis

(jika dibantu software), dan interpretasi.

B. Pembahasan

Hal yang harus dijelaskan pada bagian ini adalah menguraikan hasil

penelitian dengan cara mengaitkan dengan teori-teori yang relevan dan

atau penelitian-penelitian terdahulu.

Page 208: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 201

BAB V

KESIMPULAN DAN SARAN

A. Kesimpulan

Hal yang harus dijelaskan pada bagian ini adalah penjelasan singkat

tentang hasil penelitian dan rumusan lengkap kesimpulan hasil

penelitian

B. Saran

Memberikan saran berdasarkan hasil penelitian terhadap pihak terkait,

sesuai dengan permasalahan yang diteliti. Saran dituangkan dalam

kalimat operasional, spesifik, dan aplikatif.

c. Bagian Akhir

1) Daftar Pustaka

Daftar pustaka berisi semua sumber rujukan yang digunakan dalam

teks. Tata cara penulisan daftar pustaka dapat dilihat pada bagian

teknik penulisan.

2) Lampiran

Lampiran dalam proposal dan atau laporan skripsi meliputi hal-hal

yang mendukung bagian inti skripsi dan kelengkapan administrasi

penelitian.

LATIHAN

Jawablah pertanyaan di bawah ini dengan uraian yang jelas !

Buatlah proposal penelitian dengan metodologi sesuai dengan masalah yang dihadapi !

Page 209: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 202

DAFTAR PUSTAKA

Abdillah, C. 2017. “Keefektifan Model Pembelajaran Preser-X Berbantuan LKS Untuk

Peningkatan Keterampilan Proses Sains dan Pemahaman Konsep Siswa SD”.

Thesis. Semarang: Universitas Negeri Semarang.

Anggara, D.S. 2013. “Peningkatan Kualitas Pembelajaran IPS Melalui Model Think

Pair Share dengan Media CD Pembelajaran Pada Siswa Kelas III SD Negeri

Kalibanteng Kidul 02 Semarang”. Skripsi. Semarang: Universitas Negeri

Semarang

Anggara, D. Surya. 2015. “Pengembangan Bahan Ajar Matematika Berbentuk Buku

Komik Berbasis Saintifik Sebagai Suplemen Buku Siswa Kelas V Tema Sejarah

Peradaban Manusia”. Thesis. Semarang: Universitas Negeri Semarang

Anggara, D. Surya. 2016. “Peningkatan Kualitas Pembelajaran Matematika

Ekonomimelalui Model Think Pair Sharedengan Media Powerpointpada

Mahasiswa Kelas 03PIEPA Pendidikan Ekonomi Universitas Pamulang”.

PEKOBIS Jurnal Pendidikan, Ekonomi dan BisnisVol.2 No. 2 Oktober 2016

Arikunto, S. 2009. Penelitian Tindakan Kelas. Jakarta: Bumi Aksara

Borg, W.R. dan Gall, M.D. 1983. Educational Research: An Introduction. New York:

Longman.

Borg, W.R. dan Gall, M.D. 1983. Educational Research: An Introduction, Fifth Edition.

New York: Longman

Cook, T.D. & Campbell, D.T. 1979. Quasi-Experimentation: Design and Analysis

Issues For Field Settings. Chicago: Rand Mcnally College Publishing Company.

Creswell, W. John. 2014. Research Design Qualitative, Quantitative, and Mixed

Methods Approaches. Los Angeles: SAGE

Fitriani, A., Prayogi, S., dan Hidayat. S. 2015. “Pengaruh Model Pembelajaran Predict,

Observe, Explain, Write (POEW) Terhadap Pemahaman Konsep Fisika Ditinjau

Dari Jenis Kelamin Kelas Xi IPA Sma Negeri 1 Empang”. Jurnal Ilmiah

Pendidikan Fisika “Lensa”, Volume 3 No. 1. Hal. 229-234

Green, J. 2010. “Points of Intersection Between Randomized Experiments and

QuasiExperiments”. ANNALS, AAPSS, 628, March 2010. 97-111

Page 210: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Metode Penelitian 203

Kenny, A.D. 1975. “A Quasi-Experimental Approach to Assessing Treatment Effects in

the Nonequivalent Control Group Design”. Psychological Bulletin 1975, Vol. 82,

No. 3, 345-362

Kumaidi., dan Manfaat, B. 2013. Pengantar Metode Statistika. Cirebon: Eduvision

Mardapi, Djemari. 2008. Teknik Penyusunan Instrumen Tes dan Non Tes. Yogyakarta:

Mitra Cendekia.

Moleong, L.J. 2017. Metodologi Penelitian Kualitatif. Bandung: Remaja Rosdakarya

Mustikan. 2013. “Penggunaan Bahan Ajar Komik untuk Meningkatkan Minat Belajar

IPA”. Makalah. Seminar Nasional 2nd Lontar Physics Forum 2013

Naga, S., N. 2013. Teori Skor Pada Pengukuran Mental. Jakarta: Nagarani Citrayasa

Poerwanti, Endang, dkk. 2008. Asesmen Pembelajaran SD. Jakarta: Direktorat Jenderal

Pendidikan Tinggi Departemen Pendidikan Nasioanal.

Raco, J.R. 2014. Metode Penelitian Kualiatif. Jakarta: Grasindo

Restami, M.P., Suma, K., dan Pujani, M. 2013. “Pengaruh Model Pembelajaran POE

(Predict-Observe-Explaint) Terhadap Pemahaman Konsep Fisika dan

SikapIlmiah Ditinjau Dari Gaya Belajar Siswa”. E-Journal Program

Pascasarjana Universitas Pendidikan Ganesha. Volume 3. Hal. 1-11.

Richey, R.C. dan Klein. 2007. Design and Development Research. London: Lawrence

Erlbaum Associates. Inc.

Safari. 2018. Analisis Data dengan Program Komputer. Jakarta: Universitas Negeri

Jakarta

Sugiyono. 2013. Metode Penelitian Kombinasi. Bandung: Alfabeta

Sudjana. 1996. Metoda Statistika Edisi ke 5. Bndung: Tarsito

Supardi. 2009. Penelitian Tindakan Kelas. Jakarta: Bumi Aksara

Suprijono, Agus. 2009. Cooperative Learning Teori dan Aplikasi Paikem.

Yogyakarta:Pustaka Belajar

Thiagarajan, S., Semmel, D. S., dan Semmel, M. I. 1974. Instructional Development for

Training Teachers of Expectional Children.Indiana: Indiana University

Bloomington.

Wardhani, Igak, dkk. 2007. Penelitian Tindakan Kelas. Jakarta: Universitas Terbuka

Widoyoko, E. Putro. 2012. Teknik Penyusunan Instrumen Penelitian.Yogyakarta:

Pustaka Belajar.

Page 211: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

RENCANA PEMBELAJARAN SEMESTER1

(RPS)

Program Studi : S1 Pendidikan Ekonomi Mata Kuliah/Kode : Metode Penelitian/ PIEK5307

Prasyarat : -- SKS : 3 SKS

Semester : 5 Kurikulum : KBK

Deskripsi Mata

Kuliah

: Mata kuliah ini merupakan mata kuliah wajib

Program Studi Pendidikan Ekonomi menawarkan

kemampuan dalam membuat proposal penelitian

dengan memanfaatkan sumber daya yang ada dan

teknologi. Serta menghasilkan rancangan

penelitian yang kreatif, teruji serta merupakan

penyelesaian masalah yang dihadapi. cakupan

matakuliah metode penelitian meliputi: paradigma

penelitian, pendekatan penelitian kualitatif,

kuantitatif, dan kombinasi beserta metologinya,

instrumen penelitian beserta analisis datanya, dan

rancangan penelitian.

Capaian Pembelajaran

: Setelah mengikuti mata kuliah

metode penelitian mahasiswa

mampu membuat proposal

penelitian dengan memanfaatkan

sumber daya yang ada dan

teknologi, serta menghasilkan

rancangan penelitian yang kreatif,

teruji serta merupakan penyelesaian

masalah yang dihadapi berdasarkan

pertimbangan keilmuan Pendidikan

Ekonomi dan prinsip-prinsip

pembuatan karya ilmiah.

Penyusun : 1. Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

2. Candra Abdillah, SE., M.S

PERTEMUAN

KE-

KEMAMPUAN AKHIR

YANG DIHARAPKAN

BAHAN KAJIAN

(MATERI AJAR)

METODE

PEMBELAJARAN

PENGALAMAN

BELAJAR

MAHASISWA

KRITERIA

PENILAIAN

BOBOT

NILAI

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7)

1 Mahasiswa mampu

memahami paradigma

penelitian.

Paradigma Penelitian

Problem based

learning

1. Mahasiswa

memperhatikan

penjelasan singkat

oleh dosen

2. Mahasiswa diberikan

masalah terkait

3. Mahasiswa berdiskusi

menyelesaikan

masalah

4. Mahasiswa

mengkomunikasikan

hasil diskusi

Penilaian Tugas

Penilaian

Partisipasi

5%

1 Format RPS bersumber pada Buku Kurikulum Pendidikan Tinggi(DIKTI 2015)

Page 212: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

2 Mahasiswa mampu

memahami pendekatan,

metodologi, dan metode

penelitian.

Pendekatan, Metodologi,

dan Metode Penelitian

Saintifik 1. Mahasiswa

memperhatikan

penjelasan singkat

oleh dosen

2. Mahasiswa

mengajukan

pertanyaan terkait

3. Mahasiswa berdiskusi

menyelesaikan

masalah

4. Mahasiswa menjawab

pertanyaan yang

diajukan.

5. Mahasiswa

mengkomunikasikan

hasil diskusi

Penilaian Tugas

Penilaian

Partisipasi

5%

3 Mahasiswa mampu

memahami dan membuat

rumusan masalah serta

tujuan penelitian.

Rumusan Masalah Dan

Tujuan Penelitian

Saintifik 1. Mahasiswa

memperhatikan

penjelasan singkat

oleh dosen

2. Mahasiswa

mengajukan

pertanyaan terkait

3. Mahasiswa berdiskusi

menyelesaikan

masalah

4. Mahasiswa menjawab

pertanyaan yang

diajukan.

5. Mahasiswa

mengkomunikasikan

hasil diskusi

Penilaian Tugas

Penilaian

Partisipasi

5%

4 Mahasiswa mampu

memahami konsep

metodologi penelitian

survey serta

mengaplikasikan dalam

penelitian.

Metodologi Survey

Problem based

learning

1. Mahasiswa

memperhatikan

penjelasan singkat

oleh dosen

2. Mahasiswa diberikan

masalah terkait

3. Mahasiswa berdiskusi

menyelesaikan

masalah

4. Mahasiswa

Penilaian Tugas

Penilaian

Partisipasi

5%

Page 213: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

mengkomunikasikan

hasil diskusi

5 Mahasiswa mampu

memahami konsep

metodologi penelitian quasi

eksperimen serta

mengaplikasikan dalam

penelitian.

Metodologi Quasi

Experiment

Problem based

learning

1. Mahasiswa

memperhatikan

penjelasan singkat

oleh dosen

2. Mahasiswa diberikan

masalah terkait

3. Mahasiswa berdiskusi

menyelesaikan

masalah

4. Mahasiswa

mengkomunikasikan

hasil diskusi

Penilaian Tugas

Penilaian

Partisipasi

5%

6 Mahasiswa mampu

memahami konsep

metodologi penelitian

asosiasi serta

mengaplikasikan dalam

penelitian.

Metodologi Asosiasi

Problem based

learning

1. Mahasiswa

memperhatikan

penjelasan singkat

oleh dosen

2. Mahasiswa diberikan

masalah terkait

3. Mahasiswa berdiskusi

menyelesaikan

masalah

4. Mahasiswa

mengkomunikasikan

hasil diskusi

Penilaian Tugas

Penilaian

Partisipasi

5%

7 Mahasiswa mampu

memahami konsep

pendekatan penelitian

qualitatif serta

mengaplikasikan dalam

penelitian.

Pendekatan Kualitatif

Saintifik 1. Mahasiswa

memperhatikan

penjelasan singkat

oleh dosen

2. Mahasiswa

mengajukan

pertanyaan terkait

3. Mahasiswa berdiskusi

menyelesaikan

masalah

4. Mahasiswa menjawab

pertanyaan yang

diajukan.

5. Mahasiswa

mengkomunikasikan

hasil diskusi

Penilaian Tugas

Penilaian

Partisipasi

5%

Page 214: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

8 Mahasiswa mampu

memahami konsep

metodologi PTK serta

mengaplikasikan dalam

penelitian.

Metodologi Penelitian

Tindakan Kelas

Saintifik 1. Mahasiswa

memperhatikan

penjelasan singkat

oleh dosen

2. Mahasiswa

mengajukan

pertanyaan terkait

3. Mahasiswa berdiskusi

menyelesaikan

masalah

4. Mahasiswa menjawab

pertanyaan yang

diajukan.

5. Mahasiswa

mengkomunikasikan

hasil diskusi

Penilaian Tugas

Penilaian

Partisipasi

5%

9 Mahasiswa mampu

memahami konsep

metodologi penelitian R

and D serta

mengaplikasikan dalam

penelitian.

Metodologi Research and

Development

Saintifik 1. Mahasiswa

memperhatikan

penjelasan singkat

oleh dosen

2. Mahasiswa

mengajukan

pertanyaan terkait

3. Mahasiswa berdiskusi

menyelesaikan

masalah

4. Mahasiswa menjawab

pertanyaan yang

diajukan.

5. Mahasiswa

mengkomunikasikan

hasil diskusi

Penilaian Tugas

Penilaian

Partisipasi

5%

UTS

10 Mahasiswa mampu

memahami konsep populasi

dan sampel serta

mengaplikasikan dalam

penelitian.

Populasi Dan Sampel

Problem based

learning

1. Mahasiswa

memperhatikan

penjelasan singkat

oleh dosen

2. Mahasiswa diberikan

masalah terkait

3. Mahasiswa

berdiskusi

Penilaian Tugas

Penilaian

Partisipasi

5%

Page 215: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

menyelesaikan

masalah

4. Mahasiswa

mengkomunikasikan

hasil diskusi

11 Mahasiswa mampu

memahami teknik dan

instrumen pengumpul data

kuantitatif serta

mengaplikasikan dalam

penelitian.

Teknik dan Instrumen

Pengumpulan Data

Kuantitatif

Saintifik 1. Mahasiswa

memperhatikan

penjelasan singkat

oleh dosen

2. Mahasiswa

mengajukan

pertanyaan terkait

3. Mahasiswa

berdiskusi

menyelesaikan

masalah

4. Mahasiswa

menjawab pertanyaan

yang diajukan.

5. Mahasiswa

mengkomunikasikan

hasil diskusi

Penilaian Tugas

Penilaian

Partisipasi

5%

12 Mahasiswa mampu

memahami teknik dan

instrumen pengumpul data

kualitatif serta

mengaplikasikan dalam

penelitian.

Teknik dan Instrumen

Pengumpulan Data

Kualitatif

Saintifik 1. Mahasiswa

memperhatikan

penjelasan singkat

oleh dosen

2. Mahasiswa

mengajukan

pertanyaan terkait

3. Mahasiswa

berdiskusi

menyelesaikan

masalah

4. Mahasiswa

menjawab pertanyaan

yang diajukan.

5. Mahasiswa

mengkomunikasikan

hasil diskusi

Penilaian Tugas

Penilaian

Partisipasi

5%

13 Mahasiswa mampu

memahami dan

mengaplikasikan konsep

Uji Validitas Instrumen

Problem based

learning

1. Mahasiswa

memperhatikan

penjelasan singkat

Penilaian Tugas

Penilaian

Partisipasi

5%

Page 216: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

validitas instrumen. oleh dosen

2. Mahasiswa diberikan

masalah terkait

3. Mahasiswa

berdiskusi

menyelesaikan

masalah

4. Mahasiswa

mengkomunikasikan

hasil diskusi

14 Mahasiswa mampu

memahami dan

mengaplikasikan konsep

reliabilitas instrumen.

Uji Reliabilitas Instrumen Problem based

learning

1. Mahasiswa

memperhatikan

penjelasan singkat

oleh dosen

2. Mahasiswa diberikan

masalah terkait

3. Mahasiswa

berdiskusi

menyelesaikan

masalah

4. Mahasiswa

mengkomunikasikan

hasil diskusi

Penilaian Tugas

Penilaian

Partisipasi

5%

15 Mahasiswa mampu

memahami serta

mengaplikasikan konsep

dasar hipotesis dalam

penelitian

Konsep Dasar Pengujian

Hipotesis

Problem based

learning

1. Mahasiswa

memperhatikan

penjelasan singkat

oleh dosen

2. Mahasiswa diberikan

masalah terkait

3. Mahasiswa

berdiskusi

menyelesaikan

masalah

4. Mahasiswa

mengkomunikasikan

hasil diskusi

Penilaian Tugas

Penilaian

Partisipasi

5%

16 Mahasiswa mampu

memahami analisis data

kuantitatif serta

menerapkannya dalam

penelitian

Analisis Data Kuantitatif

Saintifik 1. Mahasiswa

memperhatikan

penjelasan singkat

oleh dosen

2. Mahasiswa

mengajukan

Penilaian Tugas

Penilaian

Partisipasi

5%

Page 217: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

pertanyaan terkait

3. Mahasiswa

berdiskusi

menyelesaikan

masalah

4. Mahasiswa

menjawab pertanyaan

yang diajukan.

5. Mahasiswa

mengkomunikasikan

hasil diskusi

17 Mahasiswa mampu

memahami analisis data

kualitatif serta

menerapkannya dalam

penelitian

Analisis Data Kualitatif

Saintifik 1. Mahasiswa

memperhatikan

penjelasan singkat

oleh dosen

2. Mahasiswa

mengajukan

pertanyaan terkait

3. Mahasiswa

berdiskusi

menyelesaikan

masalah

4. Mahasiswa

menjawab pertanyaan

yang diajukan.

5. Mahasiswa

mengkomunikasikan

hasil diskusi

Penilaian Tugas

Penilaian

Partisipasi

5%

18 Mahasiswa mampu

merancang proposal dan

laporan penelitian beserta

penerapannya dalam

penelitian.

Rancangan Penelitian

Saintifik 1. Mahasiswa

memperhatikan

penjelasan singkat

oleh dosen

2. Mahasiswa

mengajukan

pertanyaan terkait

3. Mahasiswa

berdiskusi

menyelesaikan

masalah

4. Mahasiswa

menjawab pertanyaan

yang diajukan.

Penilaian Tugas

Penilaian

Partisipasi

15%

Page 218: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

5. Mahasiswa

mengkomunikasikan

hasil diskusi

UAS

Referensi:

Abdillah, C. 2017. “Keefektifan Model Pembelajaran Preser-X Berbantuan LKS Untuk Peningkatan Keterampilan Proses Sains dan Pemahaman

Konsep Siswa SD”. Thesis. Semarang: Universitas Negeri Semarang.

Anggara, D.S. 2013. “Peningkatan Kualitas Pembelajaran IPS Melalui Model Think Pair Share dengan Media CD Pembelajaran Pada Siswa Kelas

III SD Negeri Kalibanteng Kidul 02 Semarang”. Skripsi. Semarang: Universitas Negeri Semarang

Anggara, D. Surya. 2015. “Pengembangan Bahan Ajar Matematika Berbentuk Buku Komik Berbasis Saintifik Sebagai Suplemen Buku Siswa Kelas

V Tema Sejarah Peradaban Manusia”. Thesis. Semarang: Universitas Negeri Semarang

Arikunto, S. 2009. Penelitian Tindakan Kelas. Jakarta: Bumi Aksara

Borg, W.R. dan Gall, M.D. 1983. Educational Research: An Introduction. New York: Longman.

Borg, W.R. dan Gall, M.D. 1983. Educational Research: An Introduction, Fifth Edition. New York: Longman

Cook, T.D. & Campbell, D.T. 1979. Quasi-Experimentation: Design and Analysis Issues For Field Settings. Chicago: Rand Mcnally College

Publishing Company.

Creswell, W. John. 2016. Research Design Qualitative, Quantitative, and Mixed Methods Approaches. Los Angeles: SAGE

Fitriani, A., Prayogi, S., dan Hidayat. S. 2015. “Pengaruh Model Pembelajaran Predict, Observe, Explain, Write (POEW) Terhadap Pemahaman

Konsep Fisika Ditinjau Dari Jenis Kelamin Kelas Xi IPA Sma Negeri 1 Empang”. Jurnal Ilmiah Pendidikan Fisika “Lensa”, Volume 3 No.

1. Hal. 229-234

Green, J. 2010. “Points of Intersection Between Randomized Experiments and Quasi Experiments”. ANNALS, AAPSS, 628, March 2010. 97-111

Kenny, A.D. 1975. “A Quasi-Experimental Approach to Assessing Treatment Effects in the Nonequivalent Control Group Design”. Psychological

Bulletin 1975, Vol. 82, No. 3, 345-362

Kumaidi., dan Manfaat, B. 2013. Pengantar Metode Statistika. Cirebon: Eduvision

Mardapi, Djemari. 2008. Teknik Penyusunan Instrumen Tes dan Non Tes. Yogyakarta: Mitra Cendekia.

Moleong, L.J. 2017. Metodologi Penelitian Kualitatif. Bandung: Remaja Rosdakarya Mustikan. 2013. “Penggunaan Bahan Ajar Komik untuk Meningkatkan Minat Belajar IPA”. Makalah. Seminar Nasional 2nd Lontar Physics Forum 2013 Naga, S., N. 2013. Teori Skor Pada Pengukuran Mental. Jakarta: Nagarani Citrayasa

Poerwanti, Endang, dkk. 2008. Asesmen Pembelajaran SD. Jakarta: Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi Departemen Pendidikan Nasioanal. Raco, J.R. 2014. Metode Penelitian Kualiatif. Jakarta: Grasindo

Restami, M.P., Suma, K., dan Pujani, M. 2013. “Pengaruh Model Pembelajaran POE (Predict-Observe-Explaint) Terhadap Pemahaman Konsep

Fisika dan Sikap Ilmiah Ditinjau Dari Gaya Belajar Siswa”. E-Journal Program Pascasarjana Universitas Pendidikan Ganesha. Volume 3.

Hal. 1-11.

Richey, R.C. dan Klein. 2007. Design and Development Research. London: Lawrence Erlbaum Associates. Inc.

Page 219: eprints.unpam.ac.ideprints.unpam.ac.id/8584/2/METODE PENELITIAN.pdf · Metode Penelitian ii LEMBAR IDENTITAS PENERBITAN METODE PENELITIAN Penulis: Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

Safari. 2018. Analisis Data dengan Program Komputer. Jakarta: Universitas Negeri Jakarta

Sudjana. 1996. Metoda Statistika Edisi ke 5. Bndung: Tarsito

Supardi. 2009. Penelitian Tindakan Kelas. Jakarta: Bumi Aksara

Sugiyono. 2013. Metode Penelitian Kombinasi. Bandung: Alfabeta

Sugiyono. 2010. Statistika Untuk Penelitian. Bandung: Alfabeta

Sugiyono. 2015. Statistika Untuk Penelitian. Bandung: Alfabeta

Sukestyarno.2014. Statistika Dasar. Yogyakarta: Andi

Sumanto. 2013. Statistika Terapan. Jakarta: PT Buku Seru

Thiagarajan, S., Semmel, D. S., dan Semmel, M. I. 1974. Instructional Development for Training Teachers of Expectional Children. Indiana: Indiana

University Bloomington.

Wardhani, Igak, dkk. 2007. Penelitian Tindakan Kelas. Jakarta: Universitas Terbuka

Widoyoko, E. Putro. 2012. Teknik Penyusunan Instrumen Penelitian.Yogyakarta: Pustaka Belajar.

Tangerang Selatan, 30 April 2019

Ketua Program Studi

S1 Pendidikan Ekonomi

Ketua Tim Teaching

Mata Kuliah Metode Penelitian

Saiful Anwar, S.Pd., S.E., M.Pd Dameis Surya Anggara, S.Pd., M.Pd

NIDN. 0426048503 NIDN. 0426048503