makalah perwt instrumen

11
MAKALAH KEPERAWATAN PERIOPERATIF PERAWAT INSTRUMEN DISUSUN OLEH : 1. HELNA DEVI SILVYANA ( 121420125750065) 2. HIDAYATUN NUR AENI (121420125780068) 3. IGUH AMANJAYA (121420125800070) 4. IRA BUDIARTI (121420125840074) 5. LINDA FITRI ASTRINI (121420125920082) 6. LUCY INDRIATI UTAMI (121420125930083) 7. MARGO NUR WIDAGDO (121420125950085) 8. MARSHA HAMIRA S. (121420125980088) i

Upload: margo4950

Post on 30-Sep-2015

83 views

Category:

Documents


5 download

DESCRIPTION

OK

TRANSCRIPT

MAKALAH

KEPERAWATAN PERIOPERATIF

PERAWAT INSTRUMEN

DISUSUN OLEH :

1. HELNA DEVI SILVYANA ( 121420125750065)

2. HIDAYATUN NUR AENI (121420125780068)3. IGUH AMANJAYA

(121420125800070)

4. IRA BUDIARTI

(121420125840074)

5. LINDA FITRI ASTRINI(121420125920082)6. LUCY INDRIATI UTAMI(121420125930083)7. MARGO NUR WIDAGDO(121420125950085)8. MARSHA HAMIRA S.(121420125980088)PROGRAM STUDI S1 KEPERAWATAN / 6A

SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN HARAPAN BANGSA

PURWOKERTO

2015

KATA PENGANTAR

Alhamdulillahhirobbilalamin, segala puji bagi Allah tuhan semesta alam. Shalawat dan salam semoga senantiasa Allah SWT limpahkan kepada nabi Muhammad SAW sebagai rahmat dan kasih sayang bagi alam semesta dan nabi yang telah membawa umat manusia untuk menggapai kebahagiaan hidup di dunia dan akhirat.

Kami bersyukur kepada Allah karena makalah kami dapat selesai pada waktunya. Judul makalah yang kami buat adalah PERAWAT INSTRUMEN yang kami harap dihari mendatang dapat bermanfaat bagi pembaca serta membangun semangat pembaca.

Kami juga mengharapkan kritik dan saran bagi penulis agar kedepannya kami dapat memperbaiki kesalahan kesalahan pada makalah kami ini. Lebih dan kurang kami mohon maaf. Terima kasih.

Purwokerto, 31 Maret 2015

Penyusun

DAFTAR ISIHALAMAN SAMPUL.............................................................................................................i

KATA PENGANTAR..............................................................................................................ii

DAFTAR ISI...........................................................................................................................iii

BAB I. PENDAHULUAN

A. Latar Belakang................................................................................................................. 1B. Tujuan Penulisan............................................................................................................. 1BAB II. PEMBAHASAN

A. Pengertian .........................................................................................................2B. Persyaratan ........................................................................................................... 2C. Tanggungjawab .................................................................................................. 2D. Uraaian tugas ...................................................................................................... 2BAB III. PENUTUP

Kesimpulan........................................................................................................................ 5DAFTAR PUSTAKA

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Peran Perawat merupakan tingkah laku yang diharapkan oleh orang lain terhadap seseorang sesuai dengan kedudukan dalam sistem, dimana dapat dipengaruhi oleh keadaan sosial baik dari profesi perawat maupun dari luar profesi keperawatan yang bersifat konstan. Tugas perawat dalam menjalankan perannya sebagai pemberi asuhan keperawatan ini dapat dilaksanakan sesuai tahapan dalam proses keperawatan. Tugas perawat ini disepakati dalam Lokakarya tahun 1983 yang berdasarkan fungsi perawat dalam memberikan asuhan keperawatan.B. Tujuan

1. Mengetahui pengertian perawat instrumen

2. Mengetahui persyaratan perwat instrumen

3. Mengetahui tanggung jawab perawat instrumen

4. Mengetahui uraian tugas perawat instrumen

BAB II

PEMBAHASAN

Perawat Instrument / scrub nurseA. Pengertian

Seorang tenaga perawat profesional yang diberi wewenang dan ditugaskan dalam pengelolaan paket alat pembedahan, selama tindakan pembedahan berlangsung.

B. Persyaratan

1. Pendidikan :

a) Berijazah Pendidikan formal keperawatan dari semua jenis jenjang yang diakui oleh Pemerintah atau berwenang.

b) Memiliki sertifikat khusus teknik kamar operasi.

2. Mempunyai pengalaman kerja di kamar operasi minimal 2 tahun sebagai circulating nurse.

3. Mempunyai bakat, minat dan iman.

4. Berdedikasi tinggi.

5. Berkepribadian mantap / emosional stabil.

6. Dapat bekerjasama dengan anggota tim.

7. Cepat tanggap.

C. Tanggung jawab

Secara administratif dan kegiatan keperawatan, bertanggung jawab kepada Perawat Kepala Kamar Operasi, dan secara operasional tindakan bertanggung jawab kepada Ahli Bedah dan Perawat Kepala Kamar Operasi.

D. Uraian Tugas

1. Sebelum Pembedahana) Melakukan kunjungan pasien yang akan dibedah minimal sehari sebelum pembedahan untuk memberikan penjelasan.

b) Menyiapkan ruangan operasi dalam keadaan siap pakai meliputi :

1) Kebersihan ruang operasi dan peralatan.

2) Meja mayo / instrumen.

3) Meja operasi lengkap.

4) Lampu operasi.

5) Mesin anestesi lengkap.

6) Suction pump.

7) Gas medis.c) Menyiapkan set instrument steril sesuai jenis pembedahan.

d) Menyaipkan bahan desinfektan, dan bahan lain sesuai keperluan pembedahan.

e) Menyiapkan sarung tangan dan alat tenun steril.

2. Saat Pembedahana) Memperingatkan tim steril jika terjadi penyimpangan prosedur aseptik.

b) Membantu mengenakan jas steril dan sarung tangan untuk ahli bedah dan asisten.

c) Menata instrumen steril di meja mayo sesuai urutan prosedur pembedahan.

d) Memberikan bahan desinfektan kepada operator untuk desinfeksi kulit daerah yang akan disayat.

e) Memberikan laken steril untuk prosedur drapping.

f) Memberikan instrumen kepada ahli bedah sesuai urutan prosedur dan kebutuhan tindakan pembedahan secara tepat dan benar.

g) Memberikan kain kasa steril kepada operator, dan mengambil kain kasa yang telah digunakan dengan memakai alat.

h) Menyiapkan benang jahitan sesuai kebutuhan, dalam keadaan siap pakai.

i) Mempertahankan instrumen selama pembedahan dalam keadaan tersusun secara sistematis untuk memudahkan bekerja.

j) Membersihkan instrumen dari darah dalam pembedahan untuk mempertahankan sterilitas alat dan meja mayo.

k) Menghitung kain kasa, jarum dan instrumen.

l) Memberitahukan hasil perhitungan jumlah alat, kain kasa dan jarum kepada ahli bedah sebelum luka ditutup lapis demi lapis.

m) Menyiapkan cairan untuk mencuci luka.

n) Membersihkan kulit sekitar luka setelah luka dijahit.

o) Menutup luka dengan kain kasa steril.

p) Menyiapkan bahan pemeriksaan laboratorium / patologi.

3. Setelah pembedahana) Memfiksasi drain, dan kateter.

b) Membersihkan dan memeriksa adanya kerusakan kulit pada daerah yang dipasang elektrode.

c) Menggantikan alat tenun, baju pasien dan penutup serta memindahkan pasien dari meja operasi ke kereta dorong.

d) Memeriksa dan mneghitung semua instrumen dan menghitung sebelum dikeluarkan dari kamar operasi.

e) Memeriksa ulang catatan dan dokumentasi pembedahan dalam keadaan lengkap.

f) Membersihkan instrumen bekas pakai dengan cara :

1) Pembersihan awal.

2) Merendam dengan cairan desinfektan yang mengandung deterjen.

3) Menyikat sela sela instrumen.

4) Membilas dengan air mengalir.

5) Mengeringkan.

g) Membungkus instrumen sesuai jenis, macam, bahan, kegunaan dan ukuran. Memasang pita autoclave dan membuat label nama alat alat (set) pada tiap bungkus instrumen dan selanjutnya siap untuk disterilkan sesuai prosedur yang berlaku.

h) Membersihkan kamar operasi setelah tindakan pembedahan selesai agar siap pakai.

BAB IIIPENUTUPKesimpulanPeran Perawat merupakan tingkah laku yang diharapkan oleh orang lain terhadap seseorang sesuai dengan kedudukan dalam sistem, dimana dapat dipengaruhi oleh keadaan sosial baik dari profesi perawat maupun dari luar profesi keperawatan yang bersifat konstan. Perawat instrumen adalah Seorang tenaga perawat profesional yang diberi wewenang dan ditugaskan dalam pengelolaan paket alat pembedahan, selama tindakan pembedahan berlangsung.i