makalah len trigger 3

Upload: aliefia-ditha-k

Post on 14-Apr-2018

229 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

  • 7/29/2019 Makalah Len Trigger 3

    1/11

    Laporan Kelompok Trigger 1

    REKAM MEDIS DAN PERAN PERAWAT PRE-OPERASI

    Kelompok II

    AGUNG WIYATNO 0910720018

    AHMAD RIVA I 0910720019

    AHMI CHOIRIA 0910720020

    ALIEFIA DITHA K 0910720022

    ASRI PUJI LESTARI 0910720024

    BINGAR NURULLAH 0910720026

    DIKI ELFIRA M 0910720027

    DINA NURPITA S 0910720028

    YULISTIANA F 0910720095

    EKY MADYANING NASTIT 0910721004

    INDAH PUSPITA SARI 0910721005

    PRAMITA NOVIANTI 0910721008

    RAHMATUZ ZULFIA 0910721010

    IFATUL KHOIRIAH 0910723003

    ILHAM AKBAR 0910723004

    LILIA VIVIANITA IKA A. 0910723005

    MERINDA KUSUMA W. 0910723006

    JURUSAN KEPERAWATAN

  • 7/29/2019 Makalah Len Trigger 3

    2/11

    FAKULTAS KEDOKTERAN

    UNIVERSITAS BRAWIJAYA MALANG

    2009

    REKAM MEDIS DAN PERAN PERAWAT

    PRE-OPERASI

    Disusun Oleh :

    Kelompok II

  • 7/29/2019 Makalah Len Trigger 3

    3/11

    PSIK A 2009

    DEPARTEMEN PENDIDIKAN NASIONAL

    UNIVERSITAS BRAWIJAYA

    FAKULTAS KEDOKTERAN

    JURUSAN KEPERAWATAN

    MALANG

    2009

    BAB I

    PENDAHULUAN

    1.1 Latar Belakang

    Dalam tindakan operasi, tenaga kesehatan khususnya perawat

    juga memegang peranan penting dalam tindakan pra-operasi, operasi,

    dan pasca-operasi. Dalam tindakan pra-operasi khusunya, perawat

    dituntut untuk berkolaborasi dengan tenaga kesehatan lainnya untuk

  • 7/29/2019 Makalah Len Trigger 3

    4/11

    mempersiapkan segala kebutuhan yang diperlukan dalam tindakan

    operasi, baik dari segi persiapan klien, peralatan dan administrasi.

    Salah satu bentuk persiapan pra-operasi adalah adanya rekam

    medis, Yang dimaksud rekam medis adalah berkas yang berisi catatan

    dan dokumen antara lain identitas pasien, hasil pemeriksaan,

    pengobatan yang telah diberikan, serta tindakan dan pelayanan lain

    yang telah diberikan kepada pasien. Catatan merupakan tulisan-

    tulisan yang dibuat oleh tenaga kesehatan mengenai tindakan-

    tindakan yang dilakukan kepada pasien dalam rangka palayanan

    kesehatan.

    Rekam medis terdiri dari catatan-catatan data pasien yang

    dilakukan dalam pelayanan kesehatan. Catatan-catatan tersebut

    sangat penting untuk pelayanan bagi pasien karena dengan data yang

    lengkap dapat memberikan informasi dalam menentukan keputusan

    baik pengobatan, penanganan, tindakan medis dan lainnya. Tenaga

    kesehatan diwajibkan membuat rekam medis sesuai aturan yang

    berlaku.

    Oleh karena itu, dibutuhkan kolaborasi atau hubungan yang baik

    antara dokter, perawat serta klien.

    1.2 Batasan Topik

    1.2.1 Menjelaskan syarat-syarat apa yang diperlukan sebelum tindakan

    operasi?

    1.2.2 Menjelaskan aturan hukum mengenai rekam medis?

    1.2.3 Menjelaskan aturan hukum mengenai kerahasiaan rekam medis?

    1.2.4 Menjelaskan hubungan dokter, perawat dan klien?

  • 7/29/2019 Makalah Len Trigger 3

    5/11

    BAB II

    PEMBAHASAN

    Ilustrasi Kasus

    Tn. Ogah adalah seorang korban penembakan peluru nyasar dalam suatu

    demontrasi. Tn. Ogah dikirim di rumah sakit dan harus mendapat operasi.

    Perawat inem diminta untuk memanggil keluarganya agar

  • 7/29/2019 Makalah Len Trigger 3

    6/11

    menandatangani persetujuan. Wartawan datang untuk mencari informasi

    tentang korban penembakan dan ingin melihat catatan medis Tn. Ogah.

    1. Kata Kunci

    - Surat persetujuan

    - Catatan medis

    - Wartawan datang

    - Keluaraga

    -Operasi

    2. Permasalahan

    - Kapan surat persetujuan di keluarkan?

    - Apa yang harus dicantumkan dalam isi surat persetujuan?

    - Tujuan dan manfaat surat persetujuan?

    - Siapa saja yang berhak mengetahui catatan medis klien?

    - Peran keluarga terhadap pengambilan keputusan medis?

    - Tugas perawat atas catatan medis klien?

    - Dasar hukum dan sanksi-sanksi tentang catatan medis klien?

    - Hal-hal apa saja yang dikategorikan dalam kerahasiaan klien?

    - Apa saja tugas perawat saat pra operasi?

    3. Hipotesis

    3.1 Definisi Surat Persetujuan

    Surat Persetujuan adalah surat yang berisi tentang identitas

    klien dan tindakan medis yang akan dilakukan yang dikeluarkan

  • 7/29/2019 Makalah Len Trigger 3

    7/11

    oleh pihak rumah sakit untuk meminta persetujuan keluarga

    klien

    3.2 Waktu Dikeluarkannya Surat Persetujuan

    Sebelum melakukan tindakan medis tertentu

    3.3 Tujuan dan Manfaat Surat Persetujuan

    Tujuan :

    Sebagai pertanggungjawaban tenaga kesehatan terhadap

    klien.

    Sebagai perlindungan pihak tenaga medis yang melakukan

    tindakan medis tersebut.

    Memberikan informasi dan meminta pesetujuan terrhadap

    tindakan medis yang akan dilakukan klien.

    Manfaat:

    Sebagai informasi pihak tenaga kesehatan terhadap klien.

    Melengkapi prosedur tindakan medis yang dilakukan.

    3.4 Pihak yang Berhak Mengetahui Catatan Medis Klien

    Tenaga medis yang bersangkutan

    Klien dan keluarga

    Pihak yang berwajib (misalnya: pihak kepolisian)

    3.5 Peran Keluarga terhadap Pengambilan Keputusan Medis

    Menyetujui atau menolak surat persetujuan

    Sebagai sumber informasi tentang klien

  • 7/29/2019 Makalah Len Trigger 3

    8/11

    Memberi support terhadap kesehatan klien

    Mempelajari dan memahami tentang tindakan medis yang

    akan dilakukan terhadap klien.

    3.6 Tugas Perawat atas Catatan Medis

    Merahasiakan terhadap pihak luar

    Menjelaskan terhadap pihak keluarga dan tim kesehatan

    yang menangani klien, pihak wajib yang bila perlukan

    Sebagai dokumentasi yang disimpan perawat

    3.7 Hal-Hal yang Termasuk dalam Kerahasiaan Klien

    Kondisi pasien

    Tindakan medis yang diberikan terhadap klien

    Riwayat kesehatan klien dan keluarga

    3.8 Tugas Perawat Saat Pra Operasi

    Menyiapkan surat persetujuan

    Menjelaskan kepada keluarga tentang tindakan medis yang

    akan dilakukan

    Membantu klien mempersiapkan diri

    Menyiapkan alat-alat operasi

    Mencari penanggung jawab administrasi klien

  • 7/29/2019 Makalah Len Trigger 3

    9/11

    BAB III

  • 7/29/2019 Makalah Len Trigger 3

    10/11

    RINGKASAN

    Surat Persetujuan adalah surat yang berisi tentang identitas klien

    dan tindakan medis yang akan dilakukan yang dikeluarkan oleh pihak

    rumah sakit untuk meminta persetujuan keluarga klien sebelum

    dilakukannya tindakan medis tertentu. Adapun manfaat dan tujuan dari

    adanya surat persetujuan ini sebagai pertanggungjawaban tenaga

    kesehatan terhadap klien dan keluarganya. Sehingga disini dibutuhkan

    peran keluarga untuk penandatanganan surat persetujuan ini.

    Berbeda dengan catatan medis yang disusun oleh tenaga

    kesehatan yang ditujukan pada klien, tugas perawat disini adalah

    merahasiakan catatan medis klien terkecuali pihak-pihak yang disetujui

    oleh klien. Hal-hal yang termasuk dalam kerahasiaan klien, antara lain:

    kondisi pasien, tindakan medis yang diberikan terhadap klien dan riwayat

    kesehatan klien dan keluarga.

    Dalam tindakan operasi, tenaga kesehatan khususnya perawatjuga memegang peranan penting dalam tindakan pra-operasi, operasi,

    dan pasca-operasi. Dalam tindakan pra-operasi khusunya, perawat

    dituntut untuk berkolaborasi dengan tenaga kesehatan lainnya untuk

    menyiapkan surat persetujuan, menjelaskan kepada keluarga tentang

    tindakan medis yang akan dilakukan, membantu klien mempersiapkan

    diri, menyiapkan alat-alat operasi dan Mmencari penanggung jawab

    administrasi klien.

  • 7/29/2019 Makalah Len Trigger 3

    11/11