liputan berita kemenko bidang kemaritiman · bagi dia, orang yang melontarkan kritik telah...

27
LIPUTAN BERITA KEMENKO BIDANG KEMARITIMAN 1

Upload: others

Post on 17-Jul-2020

15 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: LIPUTAN BERITA KEMENKO BIDANG KEMARITIMAN · Bagi dia, orang yang melontarkan kritik telah berbohong kepada publik karena kritik tidak sertai dengan data tepat. Luhut mengaku memiliki

LIPUTAN BERITA KEMENKO BIDANG KEMARITIMAN

1

Page 2: LIPUTAN BERITA KEMENKO BIDANG KEMARITIMAN · Bagi dia, orang yang melontarkan kritik telah berbohong kepada publik karena kritik tidak sertai dengan data tepat. Luhut mengaku memiliki

LIPUTAN BERITA KEMENKO BIDANG KEMARITIMAN

2

Nama Media Hal Judul Berita Ringkasan Nada

Tribunnews.com 1 Luhut: 'Yang

Bilang Utang

Kita Banyak

Datang ke

Saya!'

TRIBUNJAMBI.COM, JAKARTA -Meski tak menyebut nama, Luhut menantang orang tersebut menunjukan data dengan taruhan cium kaki.

Negatif

Page 3: LIPUTAN BERITA KEMENKO BIDANG KEMARITIMAN · Bagi dia, orang yang melontarkan kritik telah berbohong kepada publik karena kritik tidak sertai dengan data tepat. Luhut mengaku memiliki

LIPUTAN BERITA KEMENKO BIDANG KEMARITIMAN

3

Rmol.com 1 Menko Luhut

Minta

Diplomat

Tingkatkan

Rasa Percaya

Diri

RMOL. Perekonomian global diperkirakan akan terus berfluktuasi, dan tekanan terhadap mata uang rupiah juga akan terjadi.

Positif

Page 4: LIPUTAN BERITA KEMENKO BIDANG KEMARITIMAN · Bagi dia, orang yang melontarkan kritik telah berbohong kepada publik karena kritik tidak sertai dengan data tepat. Luhut mengaku memiliki

LIPUTAN BERITA KEMENKO BIDANG KEMARITIMAN

4

Luhut: 'Yang Bilang Utang Kita Banyak Datang ke

Saya!'

Kamis, 12 Juli 2018 00:27

TRIBUNNEWS/LENDY RAMADHAN

Luhut Binsar Panjaitan

TRIBUNJAMBI.COM, JAKARTA -Meski tak menyebut nama, Luhut menantang orang

tersebut menunjukan data dengan taruhan cium kaki.

"Yang bilang utang kita banyak datang ke saya, Luhut Binsar Panjaitan," ujarnya diacara

Sarasehan Nasional: Belajar dari Resolusi Konflik dan Damai Maluku, Jakarta, Rabu

(11/7/2018). "Kalau saya salah, saya cium kakinya, tetapi kalau kau salah, kau cium kaki

saya," sambung Luhut.

Mantan Komandan Satgas Tempur Khusus Kopassus itu mengaku tak main-main dengan

tantangan yang ia sampaikan. Tantangan itu ia sampaikan setelah tantangan sebelumnya tak

ada yang menggubris. Sebelumnya Luhut menantang pengkritik Jokowi untuk bertemu

dirinya. Namun, kata Luhut, hingga saat ini tak ada yang datang menemuinya.

Hari/Tanggal Sumber Berita Halaman

Kamis, 12 Juli 2018 Tribunnews.com 1

Page 5: LIPUTAN BERITA KEMENKO BIDANG KEMARITIMAN · Bagi dia, orang yang melontarkan kritik telah berbohong kepada publik karena kritik tidak sertai dengan data tepat. Luhut mengaku memiliki

LIPUTAN BERITA KEMENKO BIDANG KEMARITIMAN

5

Bagi dia, orang yang melontarkan kritik telah berbohong kepada publik karena kritik tidak

sertai dengan data tepat.

Luhut mengaku memiliki data valid soal utang pemerintah. Atas dasar itulah ia melontarkan

tantangan untuk adu data. Luhut memang tidak menyebut siapa tokoh senior yang ia maksud.

Namun ia menyebut tokoh tersebut belum pernah duduk di pemerintahan. Luhut juga

mengungkap kalau tokoh senior tersebut sama sepertinya, sudah berusia kepala tujuh.

http://jambi.tribunnews.com/2018/07/12/luhut-yang-bilang-utang-kita-banyak-datang-ke-saya

Page 6: LIPUTAN BERITA KEMENKO BIDANG KEMARITIMAN · Bagi dia, orang yang melontarkan kritik telah berbohong kepada publik karena kritik tidak sertai dengan data tepat. Luhut mengaku memiliki

LIPUTAN BERITA KEMENKO BIDANG KEMARITIMAN

6

Pemerintah Akan Kembangkan Tambang di

Halmahera Utara

Fachri Audhia Hafiez • 12 Juli 2018 02:05 WIB

Menteri Koordinator Kemaritiman Luhut Binsar Pandjaitan - Medcom.id/Fachri Audhia

Hafiez.

Jakarta: Menteri Koordinator Kemaritiman Luhut Binsar Pandjaitan mengatakan pemerintah

akan mengembangkan potensi tambang di Halmahera Utara, Maluku Utara. Lahan

pertambangan itu dipastikan bakal meningkatkan perekonomian masyarakat lokal.

"Kami menemukan tambang di Halmahera Utara kita ingin kelola dengan benar," kata Luhut

di sela-sela acara Sarasehan Dewan Ketahanan Nasional (Wantanas) di Hotel JS Luwansa,

Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu, 11 Juli 2018.

Menurut Luhut, lahan pertambangan itu bisa menghasilkan nikel, stainless steel, carbon steel

sampai lithium battery. Dia menyebut lithium battery dapat mewujudkan mobil listrik di

masa depan.

https://www.medcom.id/nasional/peristiwa/xkEnJ77K-pemerintah-akan-kembangkan-

tambang-di-halmahera-utara

Hari/Tanggal Sumber Berita Halaman

Kamis, 12 Juli 2018 Medcom.id 1

Page 7: LIPUTAN BERITA KEMENKO BIDANG KEMARITIMAN · Bagi dia, orang yang melontarkan kritik telah berbohong kepada publik karena kritik tidak sertai dengan data tepat. Luhut mengaku memiliki

LIPUTAN BERITA KEMENKO BIDANG KEMARITIMAN

7

Menko Luhut Minta Diplomat Tingkatkan Rasa Percaya Diri KAMIS, 12 JULI 2018 , 02:19:00 WIB | LAPORAN: APRILIA RAHAPIT

Foto/RMOL

RMOL. Perekonomian global diperkirakan akan terus berfluktuasi, dan tekanan

terhadap mata uang rupiah juga akan terjadi.

Demikian yang disampaikan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman, Luhut

Pandjaitan saat mengikuti Sekolah Staf dan Pimpinan Kementerian Luar Negeri

(Sesparlu).

"Indonesia adalah negara besar dengan berbagai kapasitasnya, perekonomian

Indonesia terus bertumbuh," ujar Menko Luhut kepada para diplomat dalam

memberikan kuliah umum dan pembekalan di diklat Sesparlu ke 59, di Pusdiklat

Kemenlu, Rabu (11/7).

Hari/Tanggal Sumber Berita Halaman

Kamis, 12 Juli 2018 Rmol.com 1

Page 8: LIPUTAN BERITA KEMENKO BIDANG KEMARITIMAN · Bagi dia, orang yang melontarkan kritik telah berbohong kepada publik karena kritik tidak sertai dengan data tepat. Luhut mengaku memiliki

LIPUTAN BERITA KEMENKO BIDANG KEMARITIMAN

8

Menko Luhut menerangkan, kebijakan pemerintah saat ini sudah on the track,

ditambah dengan adanya strategi pembangunan ekonomi kemaritiman.

"Itu memperkuat fondasi perekonomian dan mendorong pemerataan. Untuk itulah

kita harus lebih percaya diri," terangnya.

Luhut juga meminta para Diplomat bekerja secara terintegrasi dan bervisi ke

depan, dengan mengedepankan kepentingan nasional dalam setiap melaksanakan

tugas. [fiq]

http://politik.rmol.co/read/2018/07/12/347380/Menko-Luhut-Minta-Diplomat-Tingkatkan-

Rasa-Percaya-Diri-

Page 9: LIPUTAN BERITA KEMENKO BIDANG KEMARITIMAN · Bagi dia, orang yang melontarkan kritik telah berbohong kepada publik karena kritik tidak sertai dengan data tepat. Luhut mengaku memiliki

LIPUTAN BERITA KEMENKO BIDANG KEMARITIMAN

9

Menko Luhut: Yang Bilang Utang Kita Banyak

Datang ke Saya Penulis Nuch 12 Juli 2018

Luhut Binsar Panjaitan. (foto: dok. elshinta)

JAKARTA, harianpijar.com – Menko Kemaritiman Luhut Binsar Panjaitan berbicara soal

utang pemerintah yang terus menuai kritik dari berbagai kalangan. Dirinya menyebut

pertumbuhan utang pemerintah saat ini lebih rendah dibanding sebelum-sebelumnya.

Menurut Luhut Binsar Panjaitan, penarikan utang saat ini lebih banyak dipakai untuk

pembangunan, bukan untuk sesuatu yang tak produktif.

“Orang pikir kita utang, utang dari mana. Utang itu sekarang turun di proyek, tidak di G2G

(government to government) lagi. Itu terjadi perubahan. Nah orang bilang utang. Ini utang

Hari/Tanggal Sumber Berita Halaman

Kamis, 12 Juli 2018 Harianpijar.com 1

Page 10: LIPUTAN BERITA KEMENKO BIDANG KEMARITIMAN · Bagi dia, orang yang melontarkan kritik telah berbohong kepada publik karena kritik tidak sertai dengan data tepat. Luhut mengaku memiliki

LIPUTAN BERITA KEMENKO BIDANG KEMARITIMAN

10

kita rendah,” ujarnya dalam acara Sarasehan bertopik ‘Poros Maritim Dunia Sebagai Bagian

Pendekatan Kesejahteraan dalam Kerangka NKRI’ di JS Luwansa, Jakarta, Rabu, 11 Juli

2018.

Lebih lanjut Luhut Binsar Panjaitan mengaku akan menerima dengan terbuka jika ada yang

mengkritik soal utang pemerintah. Namun, menurutnya, pengelolaan utang yang dilakukan

pemerintah saat ini sudah baik.

“Orang ribut (soal utang), makanya saya suka ngomong dimana-mana, ‘eh yang bilang utang

kita banyak itu datang ke saya’,” kata Luhut Binsar Panjaitan.

“Kalau saya salah, saya cium kaki kau. Tapi kalau kau salah, kau cium kaki saya. Nggak ada

yang datang, nggak ada yang berani,” imbuhnya.

Seperti diketahui, sebelumnya ada beberapa tokoh nasional yang pernah mengkritik soal

utang pemerintah. Di antaranya ekonom Rizal Ramli, Ketum Partai Gerindra Prabowo

Subianto, hingga anggota DPR seperti Fadli Zon dan Fahri Hamzah. (nuch/det)

https://www.harianpijar.com/read/2018/07/12/41656/menko-luhut-yang-bilang-utang-kita-

banyak-datang-ke-saya

Page 11: LIPUTAN BERITA KEMENKO BIDANG KEMARITIMAN · Bagi dia, orang yang melontarkan kritik telah berbohong kepada publik karena kritik tidak sertai dengan data tepat. Luhut mengaku memiliki

LIPUTAN BERITA KEMENKO BIDANG KEMARITIMAN

11

Kamis, 12 Jul 2018 08:04 WIB

Sudah 40%, LRT Jabodebek Operasi 2019? Trio Hamdani - detikFinance

Jakarta - Menteri Koordinator Kemaritiman Luhut Binsar Pandjaitan kemarin rapat

koordinasi (rakor) membahas pembangunan LRT Jabodebek.

Rapat yang dipimpin langsung oleh Luhut, mulai sekitar 10.00 WIB, di kantornya, Rabu

(11/7/2018). Rapat berlangsung sekitar 1 jam.

Turut hadir dalam rapat tersebut di antaranya Dirjen Pengadaan Tanah Kementerian

ATR/BPN, Dirjen Perkeretaapian Kementerian Perhubungan.

Selain itu, hadir pula perwakilan dari BUMN dalam rakor membahas LRT. Diantaranya KAI,

SMI, Adhi Karya, dan INKA.

Lantas, sejauh mana progres pembangunan LRT? Simak informasi selengkapnya. (dna/dna)

https://finance.detik.com/infrastruktur/d-4110580/sudah-40-lrt-jabodebek-operasi-2019

Hari/Tanggal Sumber Berita Halaman

Kamis, 12 Juli 2018 Harianpijar.com 1

Page 12: LIPUTAN BERITA KEMENKO BIDANG KEMARITIMAN · Bagi dia, orang yang melontarkan kritik telah berbohong kepada publik karena kritik tidak sertai dengan data tepat. Luhut mengaku memiliki

LIPUTAN BERITA KEMENKO BIDANG KEMARITIMAN

12

Luhut Nantang Cium Kaki KAMIS, 12 JULI 2018 , 08:36:00 WIB | HARIAN RAKYAT MERDEKA

Foto/Net

RMOL. Menko Kemaritiman Luhut Panjaitan kembali pasang badan. Dia tak

terima Presiden Jokowi terus diserang isu utang. Kemarin, dia menantang debat

para pengritik. Taruhannya: yang kalah cium kaki.

Tantangan Luhut idisampaikan saat menghadiri Sarasehan Nasional yang digelar

di JS Luwansa, Jakarta, kemarin. Dia gerah dengan berbagai serangan berbagai

tokoh yang ditujukan kepada Jokowi. Menurut dia, pertumbuhan utang

pemerintah saat ini masih lebih rendah dibanding sebelum -sebelumnya. Apalagi

penarikan utang saat ini lebih banyak dipakai untuk membangun infrastruktur.

Bukan digunakan untuk yang tak produktif.

Kata dia, utang pemerintah saat ini tidak lagi government to government . Tapi

untuk proyek pembangunan. "Itu terjadi perubahan. Nah, orang bilang utang. Ini

utang kita rendah," kata Luhut. Selain itu, Luhut juga menyebut pemerintah

sudah mengelola utang dengan baik.

Hari/Tanggal Sumber Berita Halaman

Kamis, 12 Juli 2018 Rmol.com 1

Page 13: LIPUTAN BERITA KEMENKO BIDANG KEMARITIMAN · Bagi dia, orang yang melontarkan kritik telah berbohong kepada publik karena kritik tidak sertai dengan data tepat. Luhut mengaku memiliki

LIPUTAN BERITA KEMENKO BIDANG KEMARITIMAN

13

Dia pun menerima dengan terbuka jika ada yang mengkritik soal utang

pemerintah. Dia siap berdebat soal ini. Menurut dia, orang yang melontarkan

utang telah berbohong kepada publik karena tidak disertai dengan data yang

tepat.

"Kalau saya salah, saya cium kaki kau. Tapi kalau kau salah, kau cium kaki saya.

Nggak ada yang datang, nggak ada yang berani," ungkapnya.

Sebelumnya, ada beberapa tokoh nasional mengkritik utang pemerintah. Dengan

tajam. Mereka antara lain ekonom senior Rizal Ramli, Ketum Gerindra Prabowo

Subianto hingga politisi senior PAN Amien Rais.

Berapa utang pemerintah saat ini? Per Mei 2018, total utang pemerintah per Mei

2018 sebesar Rp 4.169,09 triliun. Utang ini turun Rp 11,52 triliun dibandingkan

bulan sebelumnya yang sebesar Rp 4.180,61 triliun.

Menteri Keuangan Sri Mulyani mengatakan pemerintah berkomitmen akan terus

mengelola utang sesuai aturan. Berdasarkan UU, total nominal utang pemerintah

pun masih jauh dari batas yang ditetapkan. Yaitu 60 persen terhadap produ k

domestik bruto (PDB). Saat ini, rasio utang terhadap PDB masih di kisaran 29

persen.

Sebelumnya, Rizal Ramli mengritik tajam pengelolaan utang yang dilakukan

pemerintah. Menurut dia, ekonomi saat ini sudah lampu setengah merah. Hal itu

terlihat dari utang dengan neraca perdagangan.

Selain itu indikator ekonomi lain yang juga dilihatnya semakin memburuk seperti

nilai tukar rupiah yang terus anjlok hingga daya beli masyarakat yang tak

kunjung membaik.

Menurutnya kondisi itu dipantau investor asing. Alhas il banyak investor yang

khawatir yang kemudian menarik dananya dari pasar modal.

"Meskipun Menkeu menyerahkan laporan ke Presiden bahwa kita surplus. Bilang

ekonomi kita baik-baik saja. Padahal investor asing itu pintar -pintar. Dia bisa

menganalisa dari CDS (Credit Default Swap) negara kita dari komputernya,"

tutur Rizal.

Menurut Rizal tingkat CDS Indonesia meningkat cukup drastis, dari posisi 80 di

Januari 2018 menjadi 144 pada hari ini. Menurutnya jika CDS Indonesia kembali

naik, rating investasi Indonesia bisa kembali turun.

Page 14: LIPUTAN BERITA KEMENKO BIDANG KEMARITIMAN · Bagi dia, orang yang melontarkan kritik telah berbohong kepada publik karena kritik tidak sertai dengan data tepat. Luhut mengaku memiliki

LIPUTAN BERITA KEMENKO BIDANG KEMARITIMAN

14

Nilai CDS saat ini menjadi indikator fundamental yang paling dicari para

investor besar dan para fund manager di seluruh dunia. Nilai CDS suatu negara

bisa menjadi acuan sebagai indikator forex paling akurat untuk memprediksi

pergerakan mata uang negara tersebut dalam medium/long-term.

"Kemudian ada indikator yang disebut country vulnerability index atau indeks

kerentanan. Sekarang kita nomor dua paling beresiko. Artinya kalau terjadi

sesuatu paling gampang digoyang. Saya tidak pernah tuh lihat pejabat Indonesia

lihat dua indikator penting itu," jelas Rizal.

Belum lagi utang Indonesia kembali meningkat. Menurutnya indikator -indikator

itu bisa menjadi sentimen bagi investor asing untuk terus menarik dananya dari

Indonesia. Jika itu terjadi maka ekonomi Indonesia semakin terbebani. Sebab

pasar modal Indonesia masih dikuasai investor asing. Rizal juga mengingatkan,

jika Indonesia terjadi krisis, maka hindari bantuan dari IMF. Belajar dari

kejadian krisis ekonomi 1998, Indonesia terjera t utang dengan IMF yang sulit

untuk dilepaskan. "Saya sengaja mengulang-ulang, hati-hati dengan IMF, dia

membuat hancur kita," kata Rizal. Sebelumnya Rizal juga menyebut utang

pemerintah sudah masuk kategori gali lubang tutup jurang. ***

http://politik.rmol.co/read/2018/07/12/347408/Luhut -Nantang-Cium-Kaki-

Page 15: LIPUTAN BERITA KEMENKO BIDANG KEMARITIMAN · Bagi dia, orang yang melontarkan kritik telah berbohong kepada publik karena kritik tidak sertai dengan data tepat. Luhut mengaku memiliki

LIPUTAN BERITA KEMENKO BIDANG KEMARITIMAN

15

Menko Luhut “Diplomat Harus Percaya Diri Untuk

Mewakili Indonesia Di Dunia Internasional” July 11, 2018

JAKARTA, KANALINDONESIA.COM: Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman, Luhut

B. Pandjaitan mengatakan kepada para diplomat yang sedang mengikuti Sekolah Staf dan

Pimpinan Kementerian Luar Negeri (Sesparlu), supaya dapat melakukan hal-hal terbaik demi

bangsa, dan juga agar lebih percaya diri dalam mewakili Indonesia di dunia internasional.

“Indonesia adalah negara besar dengan berbagai kapasitasnya, perekonomian Indonesia terus

bertumbuh. Berbagai kebijakan pemerintah saat ini juga sudah on the track, ditambah dengan

adanya strategi pembangunan ekonomi kemaritiman yang akan memperkuat fondasi

perekonomian dan mendorong pemerataan, untuk itulah kita harus lebih percaya diri,” ujar

Hari/Tanggal Sumber Berita Halaman

Kamis, 12 Juli 2018 Kanalindonesia.com 1

Page 16: LIPUTAN BERITA KEMENKO BIDANG KEMARITIMAN · Bagi dia, orang yang melontarkan kritik telah berbohong kepada publik karena kritik tidak sertai dengan data tepat. Luhut mengaku memiliki

LIPUTAN BERITA KEMENKO BIDANG KEMARITIMAN

16

Menko Luhut saat didaulat untuk memberikan kuliah umum dan pembekalan di hadapan

peserta diklat Sesparlu ke 59, di Pusdiklat Kemenlu, Rabu (11/7/2018).

Menko Luhut mengakui, perekonomian global diperkirakan akan terus berfluktuasi, dan

tekanan terhadap mata uang rupiah juga akan terjadi. Namun, Menko Luhut menegaskan

kepada para setiap diplomat yang hadir, bahwasanya langkah pemerintah saat ini telah

membuat perekonomian nasional stabil dan relatif dapat meredam apabila terjadi guncangan

perekonomian global.

“Diplomat harus bekerja secara terintegrasi dan bervisi ke depan, dan yang penting tetap kedepankan kepentingan nasional dalam setiap melaksanakan tugas, kita juga tidak perlu

khawatir berlebihan terhadap prospek perekonomian nasional,” tambah Menko Luhut.

Diakui oleh salah satu peserta Sesparlu ke 59, sekaligus Koordinator Fungsi Sosial Budaya

yang pernah bertugas di KBRI Tiongkok, Santo Darmosumatero. Bahwa, di mata dunia

internasional, Indonesia sudah dipandang sebagai negara penting dengan kapasitas dan

potensi besarnya di berbagai bidang, antara lain di bidang ekonomi dan pariwisata. Namun

demikian, di kalangan masyarakat umum dunia internasional, belum banyak yang percaya

dengan potensi Indonesia, oleh karena banyak dari mereka yang belum pernah ke Indonesia.

“Namun sekarang profil Indonesia semakin meningkat karena semakin banyak orang yang berkunjung ke Indonesia, oleh karena itu kita harus meningkatkan kapasitas dari potensi-

potensi kita seperti pariwisata, dan kita harus lebih banyak mengundang mereka untuk

berkunjung ke Indonesia, dengan demikian nanti mereka lah yang akan bercerita kepada yang

lainnya mengenai potensi negara Indonesia,” ujarnya.

Darmo juga menggaris bawahi himbauan dari Menko Luhut. Dimana para diplomat, selain

harus menjelaskan potensi Indonesia kepada dunia internasional, di saat yang sama juga

harus memiliki data-data yang berkualitas mengenai potensi Indonesia.

“Omongan kita itu didukung dengan data-data yang lengkap. Kita juga harus memantau

seperti bagaimana ranking Indonesia di dunia internasional dan sepertinya rangking Indonesia

juga cukup tinggi, terima kasih kepada Pak Luhut yang telah memberikan semangatnya

kepada kami,” tutupnya.

Page 17: LIPUTAN BERITA KEMENKO BIDANG KEMARITIMAN · Bagi dia, orang yang melontarkan kritik telah berbohong kepada publik karena kritik tidak sertai dengan data tepat. Luhut mengaku memiliki

LIPUTAN BERITA KEMENKO BIDANG KEMARITIMAN

17

Kepemimpinan menjadi salah satu fokus Diklat Sesparlu ke 59, dan ini juga sebagai

persiapan guna menghadapi tugas para diplomat yang dinilai cukup menantang pada saat ini,

rata-rata setiap peserta sudah ditugaskan selama 2-3 kali di berbagai negara. Diklat Sesparlu

ke 59 diikuti oleh 27 peserta dan akan dilaksanakan selama 2 bulan.

https://kanalindonesia.com/47192/2018/07/11/menko-luhut-diplomat-harus-percaya-diri-

untuk-mewakili-indonesia-di-dunia-internasional/

Page 18: LIPUTAN BERITA KEMENKO BIDANG KEMARITIMAN · Bagi dia, orang yang melontarkan kritik telah berbohong kepada publik karena kritik tidak sertai dengan data tepat. Luhut mengaku memiliki

LIPUTAN BERITA KEMENKO BIDANG KEMARITIMAN

18

Luhut: Ada Tokoh Senior yang Bohongi Rakyat

Kamis, 12 Juli 2018 07:30 WIB

Tribunnews.com

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman, Luhut Binsar Pandjaitan saat ditemui di Kantor

Kemenkomaritim, Jakarta Pusat, Senin (25/6/2018).

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menteri Koordinator Kemaritiman Luhur Binsar

Panjaitan mengaku sedih ada tokoh senior yang tak jujur menilai Presiden Joko Widodo dan

kinerjanya.

"Kenapa banyak bohong? Kenapa bohongi rakyat?" ujar Luhut dalam acara Sarasehan

Nasional: Belajar dari Resolusi Konflik dan Damai Maluku, Jakarta, Rabu (11/7/2018).

Mantan Komandan Satgas Tempur Khusus Kopassus itu tidak menyebut siapa tokoh senior

yang ia maksud. Namun, ia menyebut tokoh tersebut belum pernah duduk di pemerintahan.

Luhut juga mengungkap kalau tokoh senior tersebut sama sepertinya, sudah berusia kepala

tujuh. Tokoh tersebut kerap melontarkan kritik kepada Jokowi dan pemerintah. Kritiknya

meliputi utang pemerintah yang menggunung, hingga tenaga kerja asing terutama dari China.

Hari/Tanggal Sumber Berita Halaman

Kamis, 12 Juli 2018 Tribunnews.com 1

Page 19: LIPUTAN BERITA KEMENKO BIDANG KEMARITIMAN · Bagi dia, orang yang melontarkan kritik telah berbohong kepada publik karena kritik tidak sertai dengan data tepat. Luhut mengaku memiliki

LIPUTAN BERITA KEMENKO BIDANG KEMARITIMAN

19

"Tokoh yang ngomong itu asal aja ngomong. Kami sama-sama tua, aku kepala tujuh, kau

kepala tujuh," kata Luhut.

Ia menyebut, tokoh tersebut tak jujur karena mengkritik Jokowi dan pemerintah tak disertai

dengan data yang valid. Misalnya, menyebut ada 10 juta tenaga kerja China di Indonesia.

"Emang kita gila apa? Dari mana? Katanya datang diam-diam. Emang negara kita ini banana

republik apa?"kata Luhut.

Padahal, berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS), kata Luhut, jumlah TKA di Indonesia

hanya 126.000 orang, atau 0,1 persen dari jumlah tenaga kerja di Indonesia yang mencapai

121.000 orang pada 2017.

http://www.tribunnews.com/nasional/2018/07/12/luhut-ada-tokoh-senior-yang-bohongi-

rakyat

Page 20: LIPUTAN BERITA KEMENKO BIDANG KEMARITIMAN · Bagi dia, orang yang melontarkan kritik telah berbohong kepada publik karena kritik tidak sertai dengan data tepat. Luhut mengaku memiliki

LIPUTAN BERITA KEMENKO BIDANG KEMARITIMAN

20

Olly Temui Luhut Bahas Dua Pembangunan Infrastruktur

Olly bertemu dengan Menko Bidang Kemaritiman Luhut Binsar Panjaitan membahas

pembangunan infrastruktur pelabuhan dan Bandara.

Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokambey dan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Luhut Binsar

Panjaitan.

Manado, Gesuri.id - Gubernur Olly Dondokambey bertemu dengan Menteri Koordinator

Bidang Kemaritiman Luhut Binsar Panjaitan membahas pembangunan infrastruktur

pelabuhan dan bandara.

"Infrastruktur yang dibangun di daerah saat ini terus digenjot dalam rangka mendukung

pembangunan di berbagai sektor," kata Gubernur Olly seperti dikutip Kepala Bagian Humas

Christian Iroth di Manado, Rabu (11/7).

Hari/Tanggal Sumber Berita Halaman

Kamis, 12 Juli 2018 Gesuri.id 1

Page 21: LIPUTAN BERITA KEMENKO BIDANG KEMARITIMAN · Bagi dia, orang yang melontarkan kritik telah berbohong kepada publik karena kritik tidak sertai dengan data tepat. Luhut mengaku memiliki

LIPUTAN BERITA KEMENKO BIDANG KEMARITIMAN

21

Fokus dialog dengan Menko Kemaritiman adalah peningkatan Pelabuhan Bitung menjadi

"International Port Hub", Pelabuhan Manado, perluasan Bandara Sam Ratulangi dan

pariwisata.

Menurut Gubernur, kata dia, peningkatan Pelabuhan Bitung menjadi "International Port Hub"

akan mempercepat waktu pelayaran karena jarak tempuh kapal dari pelabuhan luar negeri ke

Bitung menjadi singkat.

Singkatnya waktu tempuh ke Pelabuhan Bitung dibandingkan dengan pelabuhan lainnya akan

membuka peluang investasi baru dan menciptakan pasar yang berdampak pada pertumbuhan

ekonomi Sulut.

Gubernur, kata dia, mencontohkan, selama ini barang impor China yang masuk ke pasar di

Jakarta harus melewati pelabuhan di Singapura, padahal bila pengapalan langsung ke

Pelabuhan Bitung memerlukan waktu yang jauh lebih singkat.

Begitu juga dengan proyek perluasan Bandara Sam Ratulangi, Pelabuhan Manado dan

pariwisata merupakan hal yang tak dapat dipisahkan, katanya.

Gubernur Olly, lanjut dia, menerangkan tingginya pertumbuhan penumpang pesawat hingga

mencapai 80 persen karena bertambahnya jumlah wisatawan asing yang berlibur ke Sulut.

Hal itu, harus didukung dengan infrastruktur penunjang yakni percepatan renovasi dan

perluasan Bandara Sam Ratulangi Manado.

Rentang waktu tahun 2012-2017 aktivitas bandara Sam Ratulangi tercatat sebanyak 2,71 juta

penumpang (meningkat 6 persen), 27,89 ribu pesawat (meningkat 10,04 persen), 14,76 ribu

ton kargo (meningkat 5,68 persen).

Program renovasi bandara yang dilaksanakan bertahap mulai tahun ini berkaitan dengan

beautifikasi dam perluasan terminal serta fasilitas penunjangnya hingga perpanjangan

landasan pacu bandara menjadi 3.000 meter dari 2.650 meter.

"Kita menawarkan kenyamanan bagi wisatawan yang datang ke Sulut. Jika mereka nyaman

tentunya mereka akan balik lagi," ujarnya.

https://www.gesuri.id/pemerintahan/olly-temui-luhut-bahas-dua-pembangunan-infrastruktur-

b1T2vZdai

Page 22: LIPUTAN BERITA KEMENKO BIDANG KEMARITIMAN · Bagi dia, orang yang melontarkan kritik telah berbohong kepada publik karena kritik tidak sertai dengan data tepat. Luhut mengaku memiliki

LIPUTAN BERITA KEMENKO BIDANG KEMARITIMAN

22

Hari ini Pkl. 08:01 WIB • Dibaca: 41 kali • http://www.mdn.biz.id/n/352942/

WB Tawarkan Pinjaman Bangun LRT di Medan

MedanBisnis � Jakarta. Menteri Koordinator (Menko) Kemaritiman Luhut Binsar Panjaitan menggelar rapat koordinasi (rakor) bersama Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi terkait National Urban Transport atau transportasi perkotaan. Pada Rakor tersebut antara lain membahas pengucuran utang bagi Indonesia untuk membangun light rail transportation (LRT) di empat kota di antaranya di Kota Medan.

Menteri Perhubungan Budi Karya yang ditemu usai rakor menyampaikan, rapat membicarakan mengenai tawaran dari World Bank (Bank Dunia) untuk membantu pengembangan transportasi perkotaan di kota-kota Indonesia. Bantuan tersebut, kata Budi dalam bentuk loan atau pinjaman.

"Jadi tadi ada satu ide yang bagus dari Pak Menko (Luhut), karena ada tawaran dari World Bank untuk memberikan bantuan loan (pinjaman)," katanya di Kantor Kementerian Koordinator Kemaritiman, Jakarta, Rabu (11/7).

Tercatat, ada empat kota di Indonesia yang bakal mendapat bantuan tersebut yakni Kota Medan, Bandung, Surabaya, dan Bali. Cuma untuk Bali masih dalam proses diusulkan.

"Nah kita tahu kota-kota besar di Indonesia ini penataan transportasinya belum maksimal. Kita ambil kesempatan, dan kesempatan itu akan kita presentasikan dalam IMF meeting nanti," sebutnya.

"Proposal yang sudah dibuat kan tiga kota, Medan, Bandung dan Surabaya, ditambah lagi tadi usul Bali. Jadi ada empat kota yang akan kita ajukan di meeting tersebut," lanjutnya. Proyek di empat kota tersebut, diperkirakan akan menggunakan skema Kerjasama Pemerintah dengan Badan Usaha (KPBU).

"Medan lebih cepat dengan PT SMI sudah membuat kajian-kajian KPBU. Nah keempat kota ini akan menjadi proyek KPBU mengikuti KPBU yang sudah berlaku di LRT Jabodebek," ujarnya.

Namun tidak diungkapkan besaran dana yang siap dikucurkan WB untuk mendanai pembangunan LRT di empat kota yang terkait. Wujud dari transportasi perkotaan yang dibangun dengan bantuan dari World Bank ini, diperkirakan berupa LRT. Untuk lebih detailnya bakal dibahas dalam rapat selanjutnya. "(Urban transport-nya) LRT," tambah dia. HT Erry Nuradi dalam beberapa kali kesempatan

Hari/Tanggal Sumber Berita Halaman

Kamis, 12 Juli 2018 Medanbisnisdaily.com 1

Page 23: LIPUTAN BERITA KEMENKO BIDANG KEMARITIMAN · Bagi dia, orang yang melontarkan kritik telah berbohong kepada publik karena kritik tidak sertai dengan data tepat. Luhut mengaku memiliki

LIPUTAN BERITA KEMENKO BIDANG KEMARITIMAN

23

saat masih memimpin Pemerintah Provinsi Sumatera Utara (Pemprovsu) menyebutkan, pelaksanaan tender untuk membangun LRT di Medan akan dilaksanakan pada September tahun ini. Sejumlah investor asing sudah menyatakan minatnya untuk ikut berpartisipasi membangun LRT di Kota Medan, di antaranya berasal dari China.(dtf)

http://www.medanbisnisdaily.com/news/read/2018/07/12/352942/wb_tawarkan_pinjaman_ba

ngun_lrt_di_medan/

Page 24: LIPUTAN BERITA KEMENKO BIDANG KEMARITIMAN · Bagi dia, orang yang melontarkan kritik telah berbohong kepada publik karena kritik tidak sertai dengan data tepat. Luhut mengaku memiliki

LIPUTAN BERITA KEMENKO BIDANG KEMARITIMAN

24

Bank Dunia Tawarkan Utang untuk Bangun LRT di 4 Kota Reporter: Antara

Editor: Anisa Luciana

Kamis, 12 Juli 2018 07:06 WIB

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi memberikan keterangan saat meninjau

pembangunan depo MRT di Lebak Bulus, Jakarta, Ahad, 1 Juli 2018. Rencananya ada 16

rangkaian kereta MRT yang akan beroperasi nanti. TEMPO/M. Taufan Rengganis.

TEMPO.CO, Jakarta - Bank Dunia (World Bank) menawarkan bantuan pinjaman kepada

Indonesia untuk membangun sistem transportasi kereta api ringan atau light rail transit

(LRT) di empat kota, yakni Medan, Bandung, Surabaya dan Bali.

Tawaran itu disampaikan oleh Menteri Koordinator Kemaritiman Luhut Binsar Pandjaitan

dalam rapat koordinasi (rakor) mengenai transportasi perkotaan yang digelar di Kemenko

Kemaritiman Jakarta, Rabu, 11 Juli 2018. Turut hadir dalam rakor tersebut Menteri

Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi.

"Jadi, tadi ada ide bagus dari Pak Menko (Menteri Koordinator Kemaritiman Luhut Binsar

Pandjaitan) karena ada tawaran dari Bank Dunia untuk memberikan bantuan loan

(pinjaman). Nah, kita tahu kota-kota besar di Indonesia penataan transportasinya belum

maksimal, kita ambil kesempatan itu," kata Menhub Budi Karya yang ditemui seusai rakor.

Hari/Tanggal Sumber Berita Halaman

Kamis, 12 Juli 2018 Tempo.co 1

Page 25: LIPUTAN BERITA KEMENKO BIDANG KEMARITIMAN · Bagi dia, orang yang melontarkan kritik telah berbohong kepada publik karena kritik tidak sertai dengan data tepat. Luhut mengaku memiliki

LIPUTAN BERITA KEMENKO BIDANG KEMARITIMAN

25

Menhub Budi menjelaskan, pemerintah Indonesia akan mempresentasikan proposal tentang

penataan transportasi perkotaan itu dalam Pertemuan Tahunan IMF-World Bank di Bali

pada Oktober mendatang.

Dari empat kota yang akan diajukan, tiga kota diantaranya telah memiliki proposal proyek,

yakni Medan, Bandung, dan Surabaya. "Ditambah lagi tadi usul Bali, jadi ada empat kota

yang akan kita ajukan," ujar Menhub Budi.

Menhub Budi menambahkan, proyek di empat kota tersebut diperkirakan akan

menggunakan skema Kerja sama Pemerintah dengan Badan Usaha (KPBU). "Keempat kota

ini akan menjadi proyek KPBU mengikuti KPBU yang sudah berlaku di LRT Jabodebek,"

katanya.

https://bisnis.tempo.co/read/1105977/bank-dunia-tawarkan-utang-untuk-bangun-lrt-di-4-kota

Page 26: LIPUTAN BERITA KEMENKO BIDANG KEMARITIMAN · Bagi dia, orang yang melontarkan kritik telah berbohong kepada publik karena kritik tidak sertai dengan data tepat. Luhut mengaku memiliki

LIPUTAN BERITA KEMENKO BIDANG KEMARITIMAN

26

Kamis 12 Juli 2018, 08:16 WIB

Soal 'Apa Salah Saya Dukung Jokowi' Versi Luhut dan TGB Gibran Maulana Ibrahim, Indra Komara, Zunita Amalia Putri - detikNews

TGH Zainul Majdi

atau Tuan Guru Bajang (TGB) (Muhammad Ridho/detikcom)

Jakarta - Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman, Luhut Binsar Pandjaitan,

mengungkap bahwa TGH Zainul Majdi alias Tuan Guru Bajang (TGB) telah bercerita ke

dirinya perihal problem yang muncul usai pernyataan dukungan TGB ke Presiden Joko

Widodo (Jokowi). Kini cerita Luhut telah dilengkapi oleh pengakuan TGB.

Awalnya, pertemuan antara TGB dengan Luhut terungkap saat Luhut berkomentar perihal

rencana sanksi yang hendak dijatuhkan dari Partai Demokrat kepada TGB. Sebagaimana

diketahui, dinamika politik itu bermula dari pernyataan TGB mendukung Jokowi lanjut dua

periode.

"Dia orang baik, dia juga bilang, 'Yang salah, Bang, apa? Kan saya hanya mendudukkan

supaya kita jangan bangsa ini jadi berkelahi," kata Luhut menirukan pernyataan TGB di Sopo

Marpingkir HKBP, Pulo Gebang, Jakarta Timur, Selasa (10/7/2018).

Hari/Tanggal Sumber Berita Halaman

Kamis, 12 Juli 2018 Detik.com 1

Page 27: LIPUTAN BERITA KEMENKO BIDANG KEMARITIMAN · Bagi dia, orang yang melontarkan kritik telah berbohong kepada publik karena kritik tidak sertai dengan data tepat. Luhut mengaku memiliki

LIPUTAN BERITA KEMENKO BIDANG KEMARITIMAN

27

Obrolan 'rahasia' yang diungkap Luhut ini sempat bikin geger. Ketua DPP Partai Demokrat

Jansen Sitindaon menyayangkan sikap politisi Partai Golkar itu yang memilih membongkar

sesi curhat, begitu dia menyebutnya, ke khalayak luas. "Pak Luhut ini juga ngapain curhatan

orang kok disampaikan dan disiar-siarkan ke publik," sesal Jansen.

Ketua Advokasi dan Bantuan Hukum DPP Partai Demokrat Ferdinand Hutahaean

berpendapat TGB seharusnya mendatangi Ketum Demokrat SBY, bukan mendatangi Luhut.

"Beliau semestinya datang menghadap Ketua Umum, menyampaikan alasan-alasannya

mengambil sikap seperti itu. Jadi bukan ke orang lain," kata Ferdinan. TGB sendiri mengaku

sudah meminta waktu ketemu SBY sejak akhir Mei lalu.

Kemudian TGB mengungkapkan hal yang diributkan itu, yakni sesi pembicaraan dengan

Luhut. TGB menegaskan bahwa pembicaraan itu bukanlah curhat. Kawasan Ekonomi Khusus

(KEK) Mandalika menjadi tema awal pembicaraan itu.

"Saya menyampaikan kepada Beliau tentang perkembangan pembangunan NTB dan beliau

juga incharge di dalam menyelesaikan masalah Mandalika khususnya 100 hektare lebih tanah

terhambat selama hampir 30 tahun," kata TGB kepada wartawan usai mengisi diskusi di aula

pertemuan ICMI, Jl Proklamasi, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (11/7/2018).

Lantas Luhut menanyakan berita-berita tentang pernyataan TGB mendukung Jokowi dua

periode. TGB kemudian menjelaskan ke Luhut.

"Saya hanya sampaikan gini bahwa rasanya yang saya sampaikan itu normatif dan saya

mengungkapkan ajakan untuk wacana Pilpres yang sehat nggak usah didominasi oleh

sentimen, tetapi kepada tarung gagasan. Jangan pakai ayat perang untuk Pilpres karena kita

tidak sedang berperang, kita ini anak-anak bangsa saling ngisi saling lengkapi," kata TGB.

"'Jadi menurut saya nggak salah apa yang saya sampaikan bang'," kata TGB mengulangi

pernyataannya saat bertemu Luhut.

Dia menegaskan pertemuannya dengan Luhut tidak punya maksud lain termasuk terkait

keterlibatan di Pilpres. "Nggak ada bawa-bawaan. Beliau kan menteri senior, salah satu

(bagian) kemaritiman itu pariwisata," sebutnya.

(dnu/jbr)

https://news.detik.com/berita/4110595/soal-apa-salah-saya-dukung-jokowi-versi-luhut-dan-

tgb