gamesaku magz vol 2 sd

Upload: kristian-maulana

Post on 04-Jun-2018

315 views

Category:

Documents


51 download

TRANSCRIPT

  • 8/13/2019 GameSaku Magz Vol 2 SD

    1/79

    ame a uISSUE 2 . GRATIS M A G A Z I N E

    Semua Tentang Mobile Games

    ARA BACKUP & RESTORE

    AME IPHONE & ANDROID

    EVIEW GANGSTAR

    EGAS

    AME SERU ATAU SEKEDAR

    AME PROMOSI FILM?

    5 MOBILE GAMES PENI

    YANG LEBIH TERKENAL

    DARI ASLINYA

  • 8/13/2019 GameSaku Magz Vol 2 SD

    2/79

  • 8/13/2019 GameSaku Magz Vol 2 SD

    3/79

    Daftar Isi

    1 GameSaku Magz Vol 2

  • 8/13/2019 GameSaku Magz Vol 2 SD

    4/79

    31 5 Games Peniru

    Yang Lebih

    Terkenal Dari

    Aslinya35 Game Terbaik Bulan

    Juni 2013

    37 Hasil Poling IAP

    Pembaca

    GameSaku

    13 Resa Liputra Dari

    Halfbrick

    43 Game Pemenang

    Apple Design Award

    45 Unreal Engine

    Sudah Merambah

    Browser

    47 Nuclear Outrun

    Game Terbaru Dari

    Nightspade

    onsol Android Paling Hot

    6

    t 5 Konsol game Android

    ng hot disini.

    Tablet Akan Mati Dalam 5 TahunP.44

    Benarkah? Nampaknya pertumbuhannya baik-baik

    saja.

    News

    Featured

    48 iPod Touch 4 Re

    Pensiun

    50 The Drowning

    52 Ultima Forever

    54 Robo Quest

    9 Robot Unicorn

    Attack 2

    11 Fish Out of The

    Water

    28 Super Stickman

    2

    66 5 Console Andr

    Paling Hot

    72 10 Game Upco

    Pilihan

    Review

    Round-up

    Interview

    Preview

    Daft

    GameSaku Magz Vol

  • 8/13/2019 GameSaku Magz Vol 2 SD

    5/79

    PT. Media Permainan Investa

    Rukan Permata Senayan Blok D

    Jln. Tentara Pelajar, Patal Sen

    Jakarta 12210 INDONESIA

    e. [email protected]

    w. http://gamesaku.co

    f. http://facebook.com/Gam

    t. @GameSaku

    Editor

    Hendri Salim @hendri_s

    Design / Layout

    Glenn Prasetya @glenn_d

    Kontributor

    Ricardo, Yesi Livera

    Property of GameSaku 20

    Game images copyright of Apple I

    Respective Game Developer

    Editors Letters

    Marketing Team

    Ilham Nurdiansyah

    ilham.nurdiansyah@kompa

    +62-857-18011-455

    Pratama Ananta

    pratama.ananta@kompas.

    +62-838-97731-683

    Gedung Kompas Grame

    Unit II, Lt 5

    Jl. Palmerah Selatan 22-

    Jakarta, Indonesia

    Hi dan selamat datang di GameSaku Magazine edisi ke 2.

    Kali ini GameSaku Magazine tampil lebih istimewa

    dibanding dengan edisi sebelumnya karena mulai edisi kali

    ini kita mempunyai banyak fitur dan layout baru. Selain itu

    kita juga menyambut Android, Windows Phone dan

    BlackBerry ke dalam majalah ini. Pada edisi kali ini juga kita

    sudah menyiapkan beberapa konten istimewa seperti

    preview game The Drowning, kompilasi 5 konsol Android

    paling hot dan juga interview dengan lead artist Halfbrick

    yang ternyata adalah orang Indonesia! Saya harap kamusuka dengan edisi kedua ini dan selamat membaca.

    Memberikan yang terbaik untuk para pembaca merupakan

    prioritas utama di GameSaku. Hal ini bisa dilihat dengan

    tampilan baru pada majalah edisi kedua ini dibandingkan

    yang pertama. Selain itu kami juga sudah menyediakan

    konten yang menarik dan lengkap sebagai panduan bagi

    para mobile gamer untuk tetap up to date terhadap

    perkembangan terbaru. Semoga kamu merasa terbantu

    dengan kehadiran majalah edisi 2 ini. Untuk kedepannya,

    majalah ini akan tersedia secara reguler dan tentunya akan

    terus mengalami perubahan ke arah yang lebih baik. Akhir

    kata, selamat menikmati karya terbaik dari GameSaku untuksaat ini.

    Hendri Salim

    Glenn Prasetya

    3 GameSaku Magz Vol 2

    * Hampir semua lembar dalam majalah ini menggunakan link dalam bentuk tulisandan gambar. Cukup tap untuk menuju link tersebut.

    mailto:[email protected]:[email protected]:[email protected]:[email protected]:[email protected]:[email protected]:[email protected]:[email protected]:[email protected]:[email protected]://facebook.com/GameSakuhttp://facebook.com/GameSakuhttp://gamesaku.com/http://gamesaku.com/mailto:[email protected]:[email protected]
  • 8/13/2019 GameSaku Magz Vol 2 SD

    6/79

    INBOXMinta sarannya donk. Lebih baik iPodouch 5th atau iPhone 3GS? Soalnyaarganya beda tipis. Kebetulan sayaudah mempunyai BlackBerry danadget baru ini akan dijadikan media

    elengkap saja. Terima KasihRheza

    Phone 3GS itu sudah terbilang cukup

    ama dan sudah tidak menerima

    upport dari Apple (Sebelumnya Apple

    udah cukup hebat dalam hal support

    Phone 3GS selama 3 tahun lebih). Kalau

    amu sudah punya BB, maka iPod

    ouch 5 adalah pelengkap yang sangat

    epat. Memang repotnya harus ada Wi-

    i, tapi sekarang hampir semua tempat

    udah menyediakan Wi-Fi atau kamu

    isa membeli Wi-Fi Portable. iPhone

    GS bila dibandingkan dengan iPod 5th

    ecara hardware sangat jauh sekali. iPod

    ouch 5 jelas lebih unggul dan juga

    uat untuk menjalankan game terbaru.

    agi pula jika BlackBerry yang kamu

    miliki adalah versi yang cukup baru

    maka BlackBerry tersebut bisa dijadikan

    Wi-Fi spot untuk iPod Touch baru kamu.

    emoga membantu.

    Saya penasaran mengapa banyak game

    Android yang gratis sedangkan game

    yang sama malah berbayar di iPhone

    berbayar? Terima Kasih.

    Leonardy Benny

    Ada beberapa alasan, namun salah satu

    alasan utamanya karena pembajakan

    yang tinggi di Android. Setiap game

    yang dibajak berarti sang developer

    telah kehilangan potensi pendapatan,

    jika hanya satu atau sepuluh maka

    mungkin tidak ada pengaruhnya.

    Namun bajakan yang kita bicarakan

    disini bisa mencapai ratusan ribu copy

    sehingga kerugian yang ditimbulkan

    cukup besar.

    Para developer menyiasati hal ini ini

    dengan cara merelease versi gratis

    dengan iklan didalamnya untuk

    Android. Dengan begini jika gamenya

    dibajak maka iklannya akan tetap

    muncul di game bajakan tersebut dan

    sang developer akan tetap

    mendapatkan sebagian uang. Tentu

    saja ini tidak sebanding dengan

    menggunakan harga premium namun

    minimal ini yang bisa dilakukan para

    developer untuk mengurangi kerugian.

    Apa faktor penting yang harus

    diperhatikan jika ingin membeli se

    smartphone Android untuk kebutu

    gaming?

    Arifin P

    Yang paling penting adalah menge

    pola gaming kamu sendiri sehingg

    tidak salah sasaran dalam membel

    gadget Android (over budget). Jika

    kamu merupakan gamer casual ya

    tidak terlalu suka dengan game 3D

    tingkat tinggi maka cukup cari yan

    biasa saja. Ini perlu diperhatikan ka

    Android memiliki cycle yang lebih

    ketimbang iOS. Smartphone tercan

    saat ini akan diganti dengan cepat

    dalam hitungan bulan saja dengan

    gadget yang lebih murah dan cepa

    Untuk bermain secara lancar pastik

    kamu memiliki RAM sebesar 1GB a

    768MB jika memang terpaksa. Unt

    prosesor ,dual core 1Ghz sudah cu

    untuk menangani game 3D kelas

    menengah. Usahakan GPUnya

    menggunakan Mali-400MP atau Ad

    305. Kedua GPU ini sudah terbukti

    cukup kuat untuk menjalankan gam

    3D seperti Dead Trigger dengan se

    medium.

    GameSaku Magz Vol

    unya pertanyaan seputar mobile games? Kirimkan email ke [email protected]. Setiap

    rtanyaan yang dimuat di sini akan mendapatkan 1 game code untuk iOS atau hadiah

    enarik untuk non iOS.

    mailto:[email protected]:[email protected]
  • 8/13/2019 GameSaku Magz Vol 2 SD

    7/79

    Review

    5 GameSaku Magz Vol 2

  • 8/13/2019 GameSaku Magz Vol 2 SD

    8/79

    angstar adalah game yang

    sangat terinspirasi oleh GrandTheft Auto, itu bukan lagi

    ahasia. Tapi jika Gameloft melakukannya

    ebih baik dari pada game aslinya maka

    apa yang bisa protes bukan? Seri

    erbaru dari game yang berjudul

    Gangstar Vegas ini berusaha untuk

    membawa game ini ketingkat

    elanjutnya dengan kualitas grafis yang

    ebih baik, variasi gameplay yang lebih

    anyak dan juga map yang 9x lebih

    esar.

    Kamu akan bermain sebagai Jason,

    eorang petarung jalanan yang

    eharusnya kalah di ronde tertentu tapi

    dak sengaja menang. Boss kamu yang

    ernama Frank marah besar dan ingin

    yawa kamu sebagai bayarannya.

    G

    GameSaku Magz Vol

  • 8/13/2019 GameSaku Magz Vol 2 SD

    9/79

    Kamu berhasil kabur dan pada

    akhirnya bertemu dengan Vera,

    seorang wanita yang berjanji

    membantu kamu dari kejaran Frank.

    Tapi dengan imbalan kamu harus

    melakukan beberapa hal untuk

    Vera.

    Gangstar Vegas masih sama

    dengan pendahulunya, kamu bebas

    berkeliling kota untuk

    menyelesaikan misi dan tantangan

    sampingan atau kamu juga bisa

    mengikuti quest utama yang akan

    menceritakan perjalanan Jason.

    Quest yang harus kamu jalani

    cukup beragam, mulai dari adu

    jotos dalam sebuah arena

    pertarungan sampai denganmencuri sebuah helikopter dan

    mendaratkannya di sebuah atap

    gedung pencakar langit. Game ini

    cukup besar, jadi jangan takut soal

    jumlah dan variasi quest yang bisa

    kamu jalani. Tapi dari sisi

    keterbukaan (mengingat ini adalah

    open world game) rasanya GTA

    mempunyai mekanik yang sedikitlebih baik. Di Gangstar Vegas kamu

    akan sedikit dibatasi dalam hal

    menyelesaikan sebuah quest.

    Misalnya jika kamu disuruh

    membunuh seseorang maka kamu

    harus mendekati orang tersebut

    dahulu, padahal kamu mungkin

    mempunyai sniper dan bisa

    menembaknya dari jarak jauh (tidak

    ada efek jika kamu tembak dari jarak

    jauh).

    Kontrol juga menjadi salah satu

    yang harus diperhatikan dalam

    game ini. Tidak buruk memang

    namun juga tidak terlalu intuitif,

    terutama untuk mode drivingnya.

    Gameloft memberikan 4 macam

    kontrol untuk masing-masing tipe

    kendaraan namun tidak seenakkontrol GTA.

    Yang juga menarik dari Gangstar

    Vegas adalah banyaknya tipe

    kendaraan mulai dari motor Harley,

    pesawat terbang, tank baja sampai

    dengan perahu bermotor. Kamu

    juga diberikan kesempatan untuk

    membelinya dan dengan

    membayar sejumlah uang makakendaraan tersebut akan dikirim ke

    dekat lokasi tempat kamu berada

    saat itu.

    Sistem leveling dan senjatanya

    juga merupakan salah satu yang

    paling bersinar dibanding game

    sejenis. Gangstar Vegas memiliki

    lebih dari 20 skill yang kamu dapat

    tingkatkan setiap kamu naik level.

    Jika kamu tipe yang suka ugal-

    ugalan maka silahkan menaikkan

    skill racing. Jika suka adu jotos mak

    silahkan ambil skill yang sesuai.

    Segi presentasi dari game ini

    merupakan bagian yang akan kam

    suka dalam Gangstar Vegas.

    Walaupun mapnya besar namun

    semua bagian tetap dibuat denga

    detail tanpa banyak pengulangan.

    Gangstar Vegas

    Size:1,40 GB

    Launch Price:Rp 69.000

    Platforms:iOS, Android

    Download Link:

    7 GameSaku Magz Vol 2

    https://play.google.com/store/apps/details?id=com.gameloft.android.ANMP.GloftGGHMhttps://play.google.com/store/apps/details?id=com.gameloft.android.ANMP.GloftGGHMhttps://itunes.apple.com/id/app/gangstar-vegas/id571393580?mt=8https://itunes.apple.com/id/app/gangstar-vegas/id571393580?mt=8
  • 8/13/2019 GameSaku Magz Vol 2 SD

    10/79

    Namun yang berhak mendapatkan

    perhatian khusus adalah ukuran

    mapnya yang 9x lebih besar dari

    sebelumnya. Gameloft berhasil

    menciptakan lingkungan yang lebih

    luas namun tetap mempertahankan

    kualitas. Ini karena map yang

    digunakan di dalam game dibuat

    semirip mungkin dengan kota

    Vegas yang sebenarnya. Kamu bisamenghabiskan waktu berkeliling

    dengan santai melihat

    pemandangan mulai dari pusat

    kota yang ramai sampai dengan

    perumahan penduduk atau bahkan

    pantai.

    Gangstar Vegas dibanderol

    dengan harga Rp 69.000 dengan

    IAP di dalamnya. Tapi IAP ini hanya

    bersifat bantuan saja dan sama

    sekali tidak wajib. Terkadang senjata

    yang sangat mahal seperti sniper

    rifle juga bisa drop dari musuh

    sehingga tidak semuanya harus

    dibeli lewat shop. Selain itu tidak

    ada item atau senjata yang hanya

    dijual di toko IAP, semuanya bisa

    kamu dapatkan dengan carabermain.

    Untuk mendapat uang, kamu

    akan diberi beberapa pilihan yaitu

    dengan ikut balapan liar,

    membunuh wanted man yang

    berkeliaran di jalan, mencuri mobil

    lalu menjualnya, investasi dengan

    membeli hotel dan tentu saja dari

    quest utama. Lagi pula jika kamu

    memang adalah anggota penting

    sebuah geng maka uang bukanlah

    masalah.

    Kesimpulannya, Gangstar Vegas

    adalah sebuah usaha yang patut

    diacungi jempol dari Gameloft

    untuk terus membawa pengalama

    console ke mobile. Memang ada

    banyak hal yang perlu diperbaiki

    seperti kontrol, alternatif

    penyelesaian misi dan cukup

    banyak bug (kebanyakan bersifat

    visual). Tapi terlepas dari hal itu

    game ini merupakangame yangfun, dan bukankah itu yang kamu

    cari dalam sebuah game?

    Walaupun map Gangstar Vegas x lebih besar dari

    sebelumnya namun Gameloft tetap memperhatikan

    kualitas dan detail game dengan sangat baik.

    Rating:

    out of GameSaku Magz Vol

  • 8/13/2019 GameSaku Magz Vol 2 SD

    11/79

    dult Swim adalah

    developer game yang

    terkenal dengan karya-

    karyanya yang cukup aneh dan

    nyentrik, sebut saja Monster Ate My

    Condo atau Heads Up! Hot Dog. Kali

    ini mereka kembali mengeluarkan

    sebuah game endless runner,

    melanjutkan seri mereka

    sebelumnya yaitu Robot Unicorn

    Attack 2. Tapi game ini bukanlah

    game aneh dalam artian norak atau

    lucu, namun aneh secara artistik,

    kontras dan imaginatif.

    Di game ini kamu akan bermain

    sebagai sebuah Unicorn yang akanmengarungi dunia mimpi yang

    penuh dengan berbagai rintangan,

    monster aneh, sekaligus

    pemandangan yang indah.Unicorn

    yang ternyata robot berbentuk

    kuda ini akan otomatis berlari ke

    depan dan kamu bisa mengontrol

    kuda ini dengan dua kontrol yang

    ada.

    Kontrol sebelahkiri untuk

    membuat melompat dan yang

    kanan untuk dash, yang akan

    membuat unicorn melesat dengan

    cepat pada jarak yang pendek. Dash

    ini berfungsi untuk membantu

    unicorn menembus crystal besar

    atau menghancurkan musuh.

    Level yang ada di dalam game

    ini tersusun atas platform-platform

    yang mempunyai jurang sebagai

    pemisah sehingga kamu harus

    secara aktif melompati jurang agar

    tidak jatuh. Uniknya, tingkat

    platform dalam game ini lebih dari

    1. Itu berarti jika kamu jatuh ke

    jurang maka akan ada platform lagi

    dibawahnya. Bisa dibilang game ini

    mempunyai 2.5 tingkat platform,

    namun jika kamu sudah berada ditingkat platform paling bawah

    maka kamu akan game over jika

    kembali jatuh.

    Bagian yang cukup berbeda dari

    game ini adalah kemampuan sang

    unicorn untuk meloncat 2 bahkan

    sampai 3 kali secara beruntun di

    udara. Jadi jika kamu salah loncat ke

    jurang maka kamu cukup tap loncat

    sekali lagi dan Unicorn akan

    kembali meloncat walaupun

    sedang berada di udara. Yang lebih

    seru lagi, kamu dapat

    mengkombinasikan loncat dengan

    dash untuk berada lebih lama di

    udara. Jadi kamu dapat meloncat

    dua kali lalu dash lalu loncat lagi

    dua kali dan dash lagi. Cara ini juga

    dapat kamu gunakan untuk naik k

    platform yang berada di atas.

    Robot Unicorn Attack 2 jelas

    merupakan game endless runner

    yang mampu membuat pemainny

    terhibur dan tidak banyak genre

    endless runner yang dapat

    melakukan ini. Konsep audio visua

    yang artistik, aneh, sedikit jadul da

    kontras (dunianya begitu magical

    namun sang kuda adalah robot)

    membuat game ini super worth

    untuk dimainkan. Have fun!

    Robot Unicorn Attack

    Size:48 MB

    Launch Price:Free

    Platforms:iOS, Android

    Download Link:

    A

    Robot Unicorn Attack jelas merupakan game endless

    runner yang mampu membuat pemain terhibur dan tidak

    banyak genre sejenis yang dapat melakukan ini.

    9 GameSaku Magz Vol 2

    Rating:

    out of

    Review

    http://gamesaku.com/review-monster-ate-my-condo-wonderful-colorful-puzzle/http://gamesaku.com/review-heads-up-hot-dogs/http://gamesaku.com/review-monster-ate-my-condo-wonderful-colorful-puzzle/https://itunes.apple.com/id/app/robot-unicorn-attack-2/id541672969?mt=8https://play.google.com/store/apps/details?id=com.pikpok.rua2https://play.google.com/store/apps/details?id=com.pikpok.rua2https://play.google.com/store/apps/details?id=com.pikpok.rua2https://itunes.apple.com/id/app/robot-unicorn-attack-2/id541672969?mt=8https://itunes.apple.com/id/app/robot-unicorn-attack-2/id541672969?mt=8http://gamesaku.com/review-heads-up-hot-dogs/http://gamesaku.com/review-heads-up-hot-dogs/http://gamesaku.com/review-monster-ate-my-condo-wonderful-colorful-puzzle/http://gamesaku.com/review-monster-ate-my-condo-wonderful-colorful-puzzle/http://gamesaku.com/review-monster-ate-my-condo-wonderful-colorful-puzzle/http://gamesaku.com/review-monster-ate-my-condo-wonderful-colorful-puzzle/
  • 8/13/2019 GameSaku Magz Vol 2 SD

    12/79GameSaku Magz Vol

    Kumpulkan air mata untuk mem

    berbagai power ups agar sangunicorn bertambah kuat

    alaupun musuh terlihat besar

    amun bukan masalah bagi Unicorn

    1. Upgrade tanduk,

    sayap, badan dan

    lainnya untuk

    membuatnya

    bertambah kuat

    2. Black. Lebih

    maskulin untuk

    menarik peri-peri

    dan air mata

    mendekat. :D

  • 8/13/2019 GameSaku Magz Vol 2 SD

    13/79

    alau kamu pernah main

    Jetpack Joyride atau Fruit

    Ninja (siapa yang tidak

    pernah bukan?), maka kamu juga

    seharusnya kenal dengan developer

    Halfbrick. Kali ini mereka kembali

    mengeluarkan game terbaru

    mereka yang bernama Fish Out OfWater.

    Konsep dari game ini

    sebenarnya sangat sederhana, mirip

    seperti permainan lempar batu

    yang memantul ketika dilemparkan

    di sebuah sungai atau danau. Tapi

    yang kamu lempar bukanlah batu

    melainkan ikan. Kamu akan

    memiliki 3 kesempatan

    untuk melempar 3 dari

    6 ikan yang ada di

    pantai. Semakin

    jauh dan

    semakin banyak pantulan (skip)

    yang bisa kamu ciptakan maka skor

    yang kamu dapatkan pun akan

    semakin tinggi.

    Untuk mulai melempar kamu

    cukup tap ikan yang sedang

    berenang lalu angkat keluar dari air

    dan swipe ke ujung kanan layaruntuk melemparnya. Sang ikan

    akan meluncur cepat dan

    memantul di atas air sampai pada

    akhirnya berhenti. Yang akan

    menilai seberapa bagus lemparan

    kamu adalah 5 ekor kepiting dan

    setiap kepiting tersebut memiliki

    kriteria penilaian yang berbeda-

    beda. Ada kepiting yang menilai

    dari seberapa jauh lemparan kamu

    dan ada juga kepiting yang menilai

    dari berapa banyak skips (pantulan)

    yang bisa diciptakan dari lemparan

    kamu.

    Ada 6 jenis ikan yang bisa k

    lempar dan masing-masing ika

    memiliki karakteristik yang ber

    beda. Seperti Errol (hijau) dan M

    (biru) yang memiliki karakterist

    berbadan buntal, sehingga dap

    memantul dengan sangat jauh

    namun tidak bisa melakukanbanyak skips. Ada juga Rocket

    (merah) dengan badannya kec

    Jenis ini dapat memantul deng

    sangat banyak di air namun tid

    dapat mencapai jarak lempara

    yang jauh.

    Fish Out of Water

    Size:24,1 MB

    Launch Price:Rp 9.500

    Platforms:iOS

    Download Link:

    K

    11 GameSaku Magz Vol 2

    Review

    https://itunes.apple.com/id/app/fish-out-of-water!/id578467798?mt=8https://itunes.apple.com/id/app/fish-out-of-water!/id578467798?mt=8
  • 8/13/2019 GameSaku Magz Vol 2 SD

    14/79

    di kamu harus

    engkombinasikan 3 dari 6 ikan

    sebut untuk mendapatkan skor

    ng memenuhi kriteria semua juripiting.

    Seperti dalam game Jetpack

    yride, kamu juga dapat

    elakukan tantangan tambahan

    ng ada di dalam game ini.

    salnya ada challenge yang

    engharuskan kamu untuk

    elakukan 50 skips dalam sekali

    mpar dan sebagainya. Melakukanantangan akan membuat kamu

    k level dan setiap naik level kamu

    akan mendapatkan cuplikan komik

    dari Fish Out Of Water dan

    kesempatan untuk membuka 1 dari

    3 peti harta karun yang berisi kristal.Kristal ini berfungsi sebagai item

    boost dengan efek yang berbeda-

    beda mulai dari menambah skip,

    jarak sampai dengan menambah

    skor akhir.

    Cukup adil rasanya jika Halfbrick

    melepas game ini dengan harga Rp

    9.500 di App Store. Selain gameplay

    super fun yang akan kamu dapat,IAP di dalamnya pun hanya bersifat

    optional. IAP di sini bisa kamu

    gunakan untuk

    membeli crystalpack, yang

    sebenarnya masih tetap bisa kamu

    dapatkan secara cuma-cuma

    dengan melakukan tantangan dari

    game ini.

    Secara keseluruhan Fish out of

    Water adalah game sederhana,

    menyenangkan dan membuat

    ketagihan bagi siapa saja yang

    mencobanya. Mendapatkan nilai 10

    dari keseluruhan juri kepiting

    adalah hal yang akan membuat

    kamu terus menerus memainkan

    game yang satu ini. Awas

    ketagihan!!

    sh out of Water adalah game sederhana, menyenangkan

    an membuat ketagihan bagi siapa saja yang mencobanya.

    Wajib punya!

    Rating:

    out of

    GameSaku Magz Vol

  • 8/13/2019 GameSaku Magz Vol 2 SD

    15/79

    ali ini GameSaku berkesempatan untuk bertanya-

    tanya sedikit kepada Resa Liputra yang saat ini

    bekerja di studio game Halfbrick. Seperti yang

    amu ketahui, Halfbrick adalah salah satu developer game

    obile papan atas dengan karya-karya yang sudah ngetop

    eperti Jetpack Joyride, Fruit Ninja, dan juga Fish Out of

    Water yang merupakan game terbaru mereka. Jadi mari kitamak sharing dari Resa Liputra seputar pekerjaannya dan

    obile gaming.

    i Resa, boleh perkenalkan diri kamu terlebih dahulu?

    , nama saya Resa Liputra. Saya berasal dari Jakarta namun

    ni berdomisili di Brisbane, Australia. Saya bekerja di salah

    tu studio game terbesar di Australia, Halfbrick Studios.

    ekarang Resa bekerja sebagai apa di Halfbrick dan apa

    ebenarnya tanggung jawab dari posisi tersebut?

    osisi resmi saya di Halfbrick adalah sebagai Lead Artist.

    ebagai Lead Artist tugas saya adalah mengarahkan art style

    alam game dan memastikan bahwa seluruh asset dalam

    royek tersebut konsisten dalam game. Disamping itu saya

    ga mengerjakan banyak dari asset itu sendiri, seperti

    alnya karakter, background, menu, logo, dsb. Kadang-

    adang saya juga terlibat dalam design game.

    Kalau tidak salah Resa masuk halfbrick pada tahun

    2007 yah? Pada masa itu kan rasanya Halfbrick belu

    masuk ke pasar mobile. Nah bagaimana pengalama

    Resa merasakan transisi Halfbrick dari console ke

    mobile gaming.

    Saya bergabung dengan Halfbrick di saat kami masih

    melakukan banyak pekerjaan kontrak dari perusahaan launtuk platform seperti GameBoy Advance, Nintendo DS

    PSP. Dan kami juga mengerjakan license kami sendiri se

    Raskulls, untuk XBOX Live Arcade. Sekarang semua proj

    yang kami kerjakan adalah IP (Intellectual Property) kam

    sendiri, seperti Fruit Ninja, Jetpack Joyride dan Fish Out

    Water yang baru saja kami rilis bulan April yang lalu.

    Perbedaan yang terbesar yang kami rasakan adalah

    kebebasan baik secara produktif maupun kreatif. Conto

    sekarang kami tidak lagi terkekang oleh deadline dari p

    luar, melainkan bebas menentukan kapan kami siap me

    game kami sendiri.

    K

    Interview

    13 GameSaku Magz Vol 2

  • 8/13/2019 GameSaku Magz Vol 2 SD

    16/79

    Apa yang menginsipirasi sebagian besar dari gaya

    gambar Resa?

    Pada awalnya saya mengambil banyak inspirasi dari

    anime dan manga seperti Dragon Ball, Slam Dunk,

    dan game-game yang saya cintai sejak kecil seperti

    Chrono Trigger, Final Fantasy, dsb. Namun akhir-akhir

    ini inspirasi bisa datang dari mana saja, termasuk

    game-game mobile lainnya, musik, maupun film.

    Terlibat dalam project game apa saja selama

    bekerja di Halfbrick, apa yang paling seru dan apa

    yang paling lama dikerjakan?

    Ketika saya pertama bergabung, saya ditugaskan

    mengerjakan karakter-karakter untuk game Avatar:

    Into The Inferno untuk Nintendo DS. Lalu sejak itu saya

    sempat mengerjakan Raskulls untuk XBOX Live

    Arcade. Kemudian masuk ke game iOS & Android

    seperti Age of Zombies, Fruit Ninja, Jetpack Joyride

    dan Fish Out Of Water. Sedangkan untuk project yang

    pengerjaannya berlangsung paling lama adalah

    Raskulls. Hal ini dikarenakan beberapa perubahan

    dasar dari design yang kami lakukan menyebabkan

    proyek tersebut harus melalui beberapa perombakan.

    Bagaimana pendapat Resa mengenai kemajuan

    mobile games di Indonesia? Apakah kita punya

    kesempatan bersaing dengan developer luar?

    Menurut saya kans developer mobile games

    Indonesia sangat besar. Tidak ada waktu yang lebih

    baik dari sekarang untuk bersaing dengan developer-

    developer besar, dan tidak ada platform yang lebih

    baik lagi daripada mobile games. Kriteria yang

    diperlukan untuk membuat sebuah mobile game

    sangat minim. Yang diperlukan untuk membuat

    sebuah game yang sukses tentunya semua berasal

    dari mempunyai game yang bagus, namun selain dari

    itu developer tersebut harus juga mempunyai

    marketing yang bagus. Kita harus mencari cara-cara

    terbaik untuk bisa mempromosikan game kita untuk

    menonjol dari lautan games yang berada di luar sana.

    Banyak dari pembaca GameSaku yang juga ingin

    kerja di dunia mobile, punya saran dan tips

    singkat bagaimana memulainya dari nol?

    Sebaiknya menuntut ilmu yang sesuai dengan minat

    kita, baik itu design game, grafis ataupun

    programming. Tapi menurut saya yang lebih penting

    adalah membuat game kita sendiri walaupun bersifat

    coba-coba. Lebih baik membuat sesuatu yang bisa

    dimainkan dan belajar dari proses itu daripada hanya

    belajar teori saja. Semakin banyak prototype game

    yang kita buat, semakin terasah insting kita dalam

    pembuatan game.

    Kebanyakan dari kita berpikir

    bahwa kerja di dunia mobileharus bisa programming?

    Apakah ini betul? Biasanya

    bagaimana sih komposisi team

    sebuah studio gaming dan

    secara singkat masing-masing

    ngapain aja?

    Sama sekali tidak benar. Banyak

    bidang lain yang terlibat dalam

    industri mobile game. Mulai daridesign, art, marketing, sampai ke

    public relations. Biasanya

    komposisi sebuah tim dalam

    studio kami adalah 5-10 orang, dan biasanya terdiri

    dari designer, artist, programmer, dan produser. Di luar

    tim inti itu, kami melibatkan orang lain seperti sound

    designer dan QA tester.

    GameSaku Magz Vol

  • 8/13/2019 GameSaku Magz Vol 2 SD

    17/79

    Apa game mobile favorit Resa sepanjang masa?

    Waduh, pertanyaan yang sangat sulit. Tapi mungkin

    karena sekarang Chrono Trigger sudah dirilis dalam

    bentuk mobile, maka saya bisa bilang, Chrono Trigger!

    Hahaha. Saya juga sangat suka Osu! Tatakae! Ouendan

    series yang dirilis pada Nintendo DS.

    Apa yang melatari ide dan pembuatan Fish out of

    Water? Ceritakan juga mengenai ide karakter dan

    gaya grafis yang digunakan (no more 2D like

    jetpack joyride?)

    Ide game berawal dari designer kami, Luke Muscat.

    Dia selalu ingin membuat game yang bisa

    memanfaatkan perubahan cuaca dan dampaknya

    pada pemain baik secara single player maupun

    multiplayer. Design dari karakter-karakter ikan sangat

    dipengaruhi oleh cara mereka berinteraksi dengan

    permukaan air setelah mereka diluncurkan. Saya ingin

    membuat karakter yang lucu menggunakan bentuk

    yang sederhana dengan warna yang mencolok, serta

    kepribadian yang menyenangkan. Untuk Fish Out Of

    Water, kami menggunakan variasi 2D dan 3D.

    Kebanyakan dari elemen menu dan background

    adalah 2D, namun karena kami ingin karakter kami

    menonjol dan memiliki animasi serta bobot tertentu,

    kami memilih 3D sebagai sarana terbaik.

    Apakah kita akan melihat judul-judul yang lebih

    serius (mid-core) dari Halfbrick atau memang

    fokusnya lebih ke casual gamer? Apakah kita akan

    melihat judul game dengan Barry di dalamnya

    dalam waktu dekat?

    Saya belum bisa bicara banyak tentang judul-judul

    kami yang masih dirahasiakan, tapi pastinya kami

    tidak akan melupakan fans mid-core kami. Bisa

    dikatakan Barry adalah salah satu karakter favorit kami

    dan kami juga ingin melihat dia kembali suatu saatdengan game yang baru. Kami terus bekerja tekun

    untuk membuat game-game yang orisinil untuk

    gamer dan menurut saya, tahun 2013 ini akan

    menjadi tahun yang besar untuk kami.

    Terima kasih banyak untuk Resa sudah meluangkan

    waktu di tengah kesibukannya untuk GameSaku.

    Merasa semakin tertarik untuk terjun ke dunia gamingkhususnya mobile gaming? Resa Liputra teman satu

    negara kita sudah membuktikan bahwa dirinya

    sanggup berkarya secara international, so pastinya

    kamu juga bisa.

    15 GameSaku Magz Vol 2

  • 8/13/2019 GameSaku Magz Vol 2 SD

    18/79

    i game Star Command

    kamu akan bermain

    sebagai pengendali sebuah

    kapal perang angkasa yang akan

    menjalani misi demi misi mengikuti

    jalan cerita utama dari game ini.

    Keseluruhan tema game ini sedikit

    mirip dengan Star Trek, jadi jikakamu familiar & salah satu fans film

    tersebut maka Star Command

    adalah game yang kamu cari-cari.

    Begitu kamu memulai game ini

    maka kamu harus membuat sebuah

    karakter kapten yang dapat

    dikustomisasi mulai dari gender

    sampai dengan model dan warna

    rambut. Masuk ke dalam game

    kamu akan langsung di hadapkan

    kepada tugas pertama kamu, yaitu

    mengisi slot ruangan kosong

    dengan sebuah ruangan yang

    mempunyai fungsi tertentu.

    Pada dasarnya ada 3 tipe

    ruangan, yang pertama adalah

    ruangan senjata (dari ruangan inilah

    kamu akan menembak musuh).

    Kedua, ruangan engineering

    (berfungsi untuk menghindari

    serangan musuh) dan yang terakhir,

    ruangan support. Setiap tipe

    ruangan kecuali engineering juga

    masih mempunyai sub fungsi yang

    berbeda.

    Misalnya kamu membangun

    ruangan senjata, nanti kamu harusmemilih lagi antara membangun

    Plasma Torpedo, Laser Canon atau

    Machine Gun yang masing-masing

    memiliki gaya serang yang berbeda.

    Namun kombinasinya tidak

    sebanyak yang kamu pikir. Untuk

    kapal awal yang kamu gunakan

    pada dasarnya kamu terbatas

    dengan strategi 2 ruangan senjata,

    1 ruangan engineering dan 1

    ruangan support.

    Begitu kamu selesai

    membangun ruangan maka

    selanjutnya kamu harus merekrutpara awak kapal dan ini bisa

    dilakukan via interface di menu.

    Kamu akan membutuhkan 1 token

    untuk setiap awak kapal yang kamu

    rekrut, begitu juga dengan

    membangun sebuah ruangan

    sehingga bisa dibilang token adalah

    mata uang yang ada dalam game

    ini. Tugas selanjutnya adalah

    menaruh awak tersebut dalam

    ruangan yang kamu sudah buat,

    sebuah ruangan hanya dapat

    menampung 2-3 awak kapal.

    Sebuah ruangan baru akan bergun

    jika ada minimal 1 orang yang

    berada di situ dan semakin banyak

    orang dalam ruangan maka

    semakin efisien fungsi dari ruanga

    tersebut.

    Sistem pertarungan dalam gam

    ini terbagi atas 3 jenis, yangpertama adalah perang antara

    kapal, yang kedua perang antara

    awak kapal dimana musuh akan

    menyelinap masuk ke kapal kamu

    dan mulai menyerang para awak

    kapal kamu. Dan yang terakhir dan

    yang paling menantang adalah

    kombinasi antara 2 tipe ini.

    Star Command

    Size:119 MB

    Launch Price:Rp 29.000

    Platforms:iOS

    Download Link:

    D

    Jika kamu adalah fans berat dari film Star Trek maka Sta

    Command adalah game yang kamu cari-cari karena disin

    kamu bisa bermain sebagai kapten pesawat angkasa.

    GameSaku Magz Vol

    Review

    https://itunes.apple.com/id/app/star-command/id632079234?mt=8https://itunes.apple.com/id/app/star-command/id632079234?mt=8https://itunes.apple.com/id/app/star-command/id632079234?mt=8https://itunes.apple.com/id/app/star-command/id632079234?mt=8
  • 8/13/2019 GameSaku Magz Vol 2 SD

    19/79

    Kalau kamu sudah diserang dengan

    kombinasi ini maka kamu harus

    pintar-pintar membagi antara orang

    yang berada di ruangan tembak

    dan juga orang yang harus

    membasmi musuh yang

    menyelinap ke kapal. Ini adalah

    tantangan terbesar dalam game ini

    dan terkadang juga membuat

    frustrasi.

    Selain itu kapal kamu juga dapat

    rusak, kebakaran atau bahkan

    bolong (akan menyedot awak kapal

    yang berjalan dekat daerah itu).

    Untuk memperbaiki kerusakan dan

    kebakaran kamu dapat meminta

    bantuan orang dari ruangan

    engineering.

    Overall gameplaynya terbilang

    unik dan seru, terutama karena

    dalam proses ceritanya kamu juga

    terkadang harus memilih respon

    terhadap musuh, misalnya apakah

    kamu akan mengizinkan seorang

    pedagang asing masuk ke kapal

    kamu (walaupun tidak mempunyaiefek yang terlalu berbeda).

    Namun sayangnya seiring waktu

    gameplay terasa terlalu repetitif,

    mungkin ini karena gayanya selalu

    sama yaitu seorang komandan akan

    meminta kamu pergi ke planet

    tertentu, menyelidiki sesuatu dan

    bam! terjadilah pertarungan dan

    pola berulang terus demikian.

    Star Command seperti yang

    kamu lihat memiliki presentasi

    grafis yang retro namun cukup baik

    dan seru untuk dilihat. Namun

    memang game ini sedikit minim

    dengan penjelasan dan tutorial

    sehingga butuh beberapa waktu

    sampai kamu benar-benar mengerti

    konsep gamenya. Game ini lebih

    cocok dimainkan lewat iPad karen

    ukuran game iPhone terlalu kecil

    untuk micro management

    (menggerakkan seorang awak kapdi iPhone bisa menjadi mimpi

    buruk).

    Star Command adalah game

    berbayar dan dibanderol dengan

    harga Rp. 29.000 (no IAP), sebuah

    harga yang sedikit lebih mahal dar

    game rata-rata terutama menging

    konten yang ada di dalam game in

    belum terlalu banyak. Yang pentin

    bersiap-siaplah untuk sering load

    hasil save karena game ini terhitun

    cukup sulit.

    17 GameSaku Magz Vol 2

    Rating:

    out of

  • 8/13/2019 GameSaku Magz Vol 2 SD

    20/79GameSaku Magz Vol

    1. Setiap kru kapal

    mempunyai fungsi

    yang berbeda dan b

    dibedakan dengan

    mudah lewat warna

    mereka.

    2. Setiap misi selalu

    dimulai dengan cerit

    yang unik, seperti ya

    bisa kamu lihat send

    Selain peperangan dengan kapal

    musuh juga akan melakukan invaterhada ka al kamu!

  • 8/13/2019 GameSaku Magz Vol 2 SD

    21/7919 GameSaku Magz Vol 2

    Review

  • 8/13/2019 GameSaku Magz Vol 2 SD

    22/79

    The Most Atmospheric Game On iO

    Game ini sudah mendapatkan berbagai pengharga

    sebelum resmi dirilis. GameSaku sendiri terpukau

    dengan keindahan grafis yang dibuat oleh develop

    game ini. Simak ulasan lebih lengkapnya >>

    GameSaku Magz Vol

  • 8/13/2019 GameSaku Magz Vol 2 SD

    23/79

    ermain dalam sebuah hutan,

    kamu akan berperan sebagai

    salah satu makhluk penghuni

    hutan tersebut. Nah, tugas kamu

    adalah menyelesaikan level demi

    level sambil mengumpulkan

    sebanyak-banyaknya kloningan

    kamu yang bisa diselamatkan.Game ini dimulai melalui sebuah

    portal yang akan membawa kamu

    dari satu level ke level berikutnya

    dan berakhir melalui portal tersebut

    juga.

    Cara bermainnya cukup simpel.

    Tap dimana saja untuk membuat

    karakter yang kamu mainkan

    terbang. Kamu bisa tap terus-menerus atau tap tahan sebagai

    kombinasi kontrol. Karena tujuan

    game ini sampai di portal akhir

    dengan selamat, maka sebuah

    kejelian dan kontrol yang tepat

    dibutuhkan untuk menghadapi

    situasi hutan yang penuh dengan

    benda-benda penghalang.

    Berbagai power ups bisa kamu

    temukan dalam game ini dan

    memang harus diambil karena

    dengan power ups tersebut kamu

    baru bisa menyelesaikan level

    tersebut. Misalnya karakter tersebut

    bisa berubah menjadi lebih besar

    atau kecil dan hal tersebut bergunauntuk meloloskan diri dari lobang

    yang sempit atau untuk

    mendorong batu yang besar yang

    hanya bisa dilakukan dengan tubuh

    yang besar.

    Yang menarik dari sini, seiring

    perubahan ukuran tubuh tersebut,

    kamu juga harus mengontrol

    dengan gaya yang berbeda karena

    bobot karakter akan berubah. Ketika

    ukuran tubuh lebih besar kamu

    harus tap lebih banyak

    dibandingkan ukuran tubuh yang

    kecil yang notabene lebih mudah

    dikendalikan. Ukuran tubuh yang

    besar juga mempunyaikecenderungan untuk terjatuh ke

    tanah karena bobot yang lebih

    berat.

    Karena sifat game ini side

    scrolling, maka game akan berakhir

    jika karakter kamu ketinggalan

    dengan layar yang terus berjalan ke

    arah kiri. Selain itu jika karakter

    kamu hancur karena batu, gerigibesi atau benda lainnya, kamu juga

    akan mati. Namun enaknya game

    ini disediakan checkpoint yang

    ditentukan sehingga kamu tidak

    usah mengulangnya dari awal.

    Bila di awal tadi disebutkan bahwa

    salah satu tujuan game ini adalah

    mengumpulkan kloningan

    sebanyak mungkin, kamu mungkin

    sedikit bertanya-tanya bagaimana

    hal tersebut diperoleh. Kamu dapat

    mengumpulkan kloningan dengan

    cara mengambil power ups

    sepanjang jalan dimana salah

    satunya akan langsung membuat

    jumlah kamu bertambah. Tetapisemakin banyak kloningan maka

    akan semakin sulit untuk

    mengontrol.

    Masih akan ada banyak kejutan

    berupa jenis power ups lainnya

    seperti memperlambat side

    scrolling screen atau

    mempercepatnya, membuat

    karakter berputar terus, atau bisa

    membuat karakter berduri dan bis

    menempel. Kesemuanya itu

    dirangkum dalam 40 level single

    player yang dibagi dalam 4 nuansa

    hutan yang berbeda.

    Belum selesai sampai di sini

    karena selain mode single playerkamu juga bisa memainkan mode

    multiplayer dalam 1 device yang

    sama. Jumlah maksimum mode in

    adalah 4 orang saja dengan 4

    bagian tap yang berbeda untuk tia

    pemain. Jadi masing-masing

    pemain akan mempunyai daerah

    tap sendiri dengan warna karakter

    yang berbeda-beda.

    Game BADLAND mempunyai

    kemampuan untuk meninggalkan

    kesan yang mendalam pada diri

    pemain karena presentasi grafisny

    Layer bawah disuguhkan nuansa

    hutan yang penuh dengan warnasementara 1 layer di atasnya baik it

    karakter maupun elemen lainnya

    ditampilkan dengan temasiluet

    hitam. Kesan gelap dari game ini

    sebenarnya sedikit mirip dengan

    game Limbo, namun BADLAND

    mempunyai lingkungan yang lebih

    berwarna.

    BADLAND

    Size:126 MB

    Launch Price:Rp 39.000

    Platforms:iOS

    Download Link:

    B

    Cara bermain yang mudah dipelajari, ditambah grafis yang sangat menakjubkan,

    BADLAND bisa dikatakan game yang sempurna untuk tahun .

    21 GameSaku Magz Vol 2

    https://itunes.apple.com/id/app/badland/id535176909?mt=8https://itunes.apple.com/id/app/badland/id535176909?mt=8https://itunes.apple.com/id/app/badland/id535176909?mt=8https://itunes.apple.com/id/app/badland/id535176909?mt=8
  • 8/13/2019 GameSaku Magz Vol 2 SD

    24/79

    Menariknya lagi, selama bermain

    kamu akan terus lanjut ke level

    selanjutnya secara otomatis tanpa

    harus memilih level tersebut

    terlebih dahulu. Nantinya bila kamu

    ingin mengulang dengan

    pencapaian yang berbeda kamu

    baru memilih level tersebut. Satu hal lainnya yang menarik,

    game ini akan merekam semua

    jejak yang kamu mainkan dalam

    setiap level dan kamu bisa

    menyaksikan video tersebut untuk

    memberi tahu dimana kamu harus

    melakukan koreksi. Video itu bisa

    kamu rekam dan bisa kamu bagikan

    lewat Youtube dan media lainnya

    agar orang lain juga bisa

    melihatnya.

    Di awal game ini memberikan

    saran agar kamu menggunakan

    earphone sewaktu bermain dan

    benar saja ini memberikan nuansa

    yang berbeda ketika dimainkan.

    Dengan menggunakan earphone

    kamu dapat mendengar suara

    mahkluk yang tinggal di dalam

    hutan. Ini membuat gamenya

    terasa lebih hidup. Harga Rp 39.000 mungkin

    terdengar sedikit mahal, namun

    setelah melihat apa yang sudah

    dikerjakan oleh Frogmind sejauh ini,

    saya rasa ini adalah harga yang

    pantas untuk sebuah game sekelas

    BADLAND. Karena konsep game ini

    termasuk game premium, tidak ada

    IAP yang bisa kamu beli di sini.

    Dari semua game yang sudah

    saya mainkan selama tahun 2013,

    BADLAND merupakan game yang

    paling meninggalkan kesan yang

    mendalam. Grafis memang belum

    3D, tetapi permainan warna,

    layering dan siluet sangat

    mengagumkan disertai dengan

    gameplay yang simpel tetapi tetap

    seru untuk dinikmati. Saya sangat

    menyarankan kamu memainkan

    game ini sekarang juga.Sebagai informasi tambahan

    game BADLAND ini juga baru saja

    mendapatkan penghargaan Apple

    Design Award 2013. Penghargaan

    ini diberikan kepada app atau gam

    yang mempunyai kualitas dan

    design yang sangat baik.

    Rating:

    out of

    GameSaku Magz Vol

  • 8/13/2019 GameSaku Magz Vol 2 SD

    25/79

    1. Jangan salah,

    makhluk bulat kecil

    ini mampu

    mengangkat rantai

    dengan pemberat

    sekalipun.

    2. Asik! jalan-jalan

    pakai portal. Mau ke

    zaman apa ya

    sekarang?

    Yap, kamu bisa beranak pinak men

    banyak, tapi pada saat yang samakontrol men adi lebih sulit. Pilih m

    23 GameSaku Magz Vol 2

    Sistem multiplayer dengan pembagian

    warna akan semakin menyemarakkan

    ermainan

  • 8/13/2019 GameSaku Magz Vol 2 SD

    26/[email protected]

    mailto:[email protected]:[email protected]:[email protected]
  • 8/13/2019 GameSaku Magz Vol 2 SD

    27/79

    Review

    25 GameSaku Magz Vol 2

  • 8/13/2019 GameSaku Magz Vol 2 SD

    28/79

    ndless Runner merupakan

    salah satu genre dengan

    jumlah game yang paling

    banyak di App Store dan juga

    Google Play untuk saat ini. Hampir

    setiap minggu, minimal ada satu

    game Endless Runner baru yang

    dirilis di kedua platform. Bosan danjenuh mungkin menjadi alasan

    tepat untuk menghindari genre

    game yang satu ini. Tapi

    nampaknya ini akan berubah lewat

    Despicable Me: Minion Rush.

    Despicable Me : Minion Rush

    adalah game yang diangkat dari

    film Despicable Me 2 dan

    dipublish oleh Gameloft. MinionRush mungkin mirip dengan

    Endless Runner kebanyakan, baik

    dari segi kontrol maupun

    gameplay. Hanya saja ada

    beberapa kelebihan lain yang

    mungkin tidak pernah kamu

    temukan lewat Endless Runner

    lainnya.

    Kamu akan bermain sebagai

    minion yang berlari untuk

    memperebutkan juara Minion of

    the Year. Kontrolnya meliputi swipe

    up untuk melompat, swipe down

    untuk slide, swipe kanan dan kiri,

    tilt pada jalur hijau, serta tap saat

    melawan boss. Minion Rush

    menggunakan 2 sudut pandang

    saat bermain, 3D view seperti yang

    kamu temui pada game Temple

    Run, dan 2,5D view seperti yang

    kamu temui pada Pitfall. Terdapat

    beragam misi yang harus

    diselesaikan jika kamu ingin

    meningkatkan skor kamu.

    Ada 2 lingkungan utama

    dalam game ini, Resident area dan

    Gru's Lab. Pada Gru's lab kamu

    akan melawan boss bernama

    Vector dan Meena pada Resident

    area. Vector maupun Meena akan

    mengeluarkan 2 jenis robot, sebut

    saja robot tinggi dan pendek.Minion akan game over jika

    terkena robot tersebut. Untuk

    robot yang tinggi, kamu hanya

    bisa menghindarinya saja.

    Sedangkan tap pada robot yang

    pendek untuk menyerang balik

    Vector/ Meena.

    Power ups yang disediakan

    dalam game ini terhitung variatif.Mulai dari banana vacuum yang

    berfungsi seperti magnet, freeze

    ray untuk membekukan objek-

    objek penghalang, sampai Mega

    Minion yang mengubah minion

    menjadi raksasa. Karena ini

    kompetisi, minionmu harus

    menyingkirkan minion-minion lain

    yang ada di sepanjang lintasan

    kamu bermain, dan lucunya

    minion-minion itu ada yang

    membawa foto temanmu. Suatu

    kesenangan tersendiri saat kamu

    berhasil menjatuhkan temanmu

    bukan?

    Grafis yang digunakan minion

    rush tidak perlu diragukan lagi.

    Grafis 3D yang dihasilkan halus

    dan deep. Mulai dari lingkungan

    sampai minion-minion yang ada

    digambarkan dengan baik. Namun

    grafis yang baik ini terkadang

    menyebabkan laggy untuk gadget

    yang mempunyai spesifikasi

    rendah. Music dan sound effect

    yang digunakan juga enak

    didengar walaupun ragamnya

    tidak banyak.

    Terdapat 2 mata uang dalam

    game ini, banana dan token.

    Banana bisa kamu dapatkan

    dengan mudah selama bermain.

    Sedangkan untuk token bisa kamu

    dapatkan secara gratis dengan

    menonton video iklan,

    menyelesaikan misi tertentu atau

    dengan membeli IAP.

    Di zaman maraknya endless

    runner sekarang ini, Minion Rush

    terhitung cukup berhasil

    membawa kesenangan tersendiri

    saat memainkannya. Grafisnya

    yang menarik ditambah mini boss

    battle yang cukup seru membuat

    game yang satu ini layak untuk

    kamu coba.

    Despicable Me: Minion Rush

    Size:44 MB

    Launch Price:FREE

    Platforms:iOS, Android

    Download Link:

    Kelebihan dari Despicable Me: Minion Rush adalah mode Boss Fight yang unik serta

    mini game yang tidak akan kamu temukan di dalam game Endless Runner lainnya.

    E

    Rating:

    out of GameSaku Magz Vol

    https://play.google.com/store/apps/details?id=com.gameloft.android.ANMP.GloftDMHMhttps://play.google.com/store/apps/details?id=com.gameloft.android.ANMP.GloftDMHMhttps://itunes.apple.com/id/app/despicable-me-minion-rush/id596402997?mt=8https://itunes.apple.com/id/app/despicable-me-minion-rush/id596402997?mt=8
  • 8/13/2019 GameSaku Magz Vol 2 SD

    29/79

    Walaupun mempunyai

    genre Endless Runner

    namun game ini tetap

    menyediakan mini game

    dan boss fight seperti

    yang bisa kamu lihat di

    atas dan disamping

    kanan. Ini memberikan

    variasi yang cukup unik

    dan tidakmembosankan.

    Kualitas grafis yang

    dimiliki Despicable M

    Minion Rush terbilang

    sangat baik dan

    mempuyai kesan rua

    3D (depth) yang baik

    Namun ini berarti

    gadget lama seperti i

    2 akan sedikit berat

    menjalankan game in

    namun untungnya te

    dapat dimainkan

    dengan nyaman.

    27 GameSaku Magz Vol 2

  • 8/13/2019 GameSaku Magz Vol 2 SD

    30/79

    An Extraordinary

    Golf Game

    Review

    GameSaku Magz Vol

  • 8/13/2019 GameSaku Magz Vol 2 SD

    31/79

    uper Stickman Golf 2 bisa

    dibilang sebuah game golf

    yang sangat casual seperti

    put-put golf tapi dengan tambahan

    dimensi vertikal, sehingga bisa saja

    lubang golfnya tidak berada pada

    ketinggian atau bahkan platform

    yang sama. Lingkungan yang kamuharus taklukan sangat extreme dan

    tidak mendekati olahraga golf

    aslinya.

    Tapi di sinilah letak kegilaan dan

    keseruan dari Super Stickman Golf

    2. Kamu tidak perlu pusing dengan

    jenis stick golf yang berbeda-beda,

    angin dan variable lainnya seperti

    golf asli. Cukup arahkan, atur tenagadan tembak. Walaupun terdengar

    lebih mudah tapi kamu harus juga

    memperhatikan rintangan yang

    diberikan dalam setiap tracknya

    karena di sinilah inti dari gamenya.

    Bisa saja jarak antara kamu dengan

    lubang bersebelahan tapi dibatasi

    oleh dinding sehingga kamu

    terpaksa memutar lewat atas, naik

    ke platform yang tinggi, melewati

    batu-batu yang bergerak,

    menyusuri sebuah goa yang

    sangat kecil

    untuk

    menyelesaikannya.

    Super Stickman

    Golf 2 juga

    mempunyai tipe

    bola golf yang

    berbeda-beda dengan kemampuan

    khusus. Misalnya bola berwarna

    pink dapat menempel setelah kamu

    tembak atau bola es akan

    mengapung di atas air. Karakter

    kamu akan mendapatkan exp

    setiap menyelesaikan sebuah level.

    Semakin tinggi level golfer kamumaka karakter lainnya akan terbuka,

    setiap golfer mempunyai

    karakteristik yang unik dan bisa

    langsung dipakai setelah dibuka

    (tidak perlu bayar). Satu-satunya

    item yang dapat mempengaruhi

    status kamu secara langsung adalah

    topi dan topi ini dapat dibeli

    dengan menggunakan bux. Selain mode single player kamu

    juga bisa bermain lewat mode

    multiplayer. Di sini kamu akan

    secara bergantian dengan pemain

    lain dari seluruh dunia untuk

    menyelesaikan sebuah level

    dengan beradu jumlah ayunan

    paling sedikit.

    Super Stickman Golf 2 tersedia

    dengan harga Rp 9.500 untuk App

    Store (tanpa iklan) dan gratis untuk

    Google Play. Versi Androidnya

    mempunyai semua fitur yang

    dimiliki oleh versi iOS, namunterdapat iklan yang muncul setiap

    beberapa lama sekali. Iklannya full

    screen dan dapat mudah ditutup

    sehingga tidak terlalu

    mengganggu, kecuali jika koneksi

    internet kamu sedang lambat.

    Bux adalah mata uang IAP yang

    kamu akan dapatkan selama

    bermain, namun bukan dari setiap

    kali menamatkan sebuah level. Bux

    bisa kamu dapatkan dengan cara

    mengumpulkan bux yang tercece

    di setiap level (jumlahnya tidak

    pasti, belum tentu ada, dan tempa

    menaruh buxnya sangat extreme),

    menyelesaikan achievement atau

    juga dari menyelesaikan misi. Jadi

    walaupun game ini mengandalkan

    IAP sebagai pemasukannya namun

    tetap dapat dimainkan dengan fun

    tanpa pembelian IAP sama sekali.

    Super Stickman Golf 2 adalah

    game yang wajib kamu punya dan

    kamu bahkan tidak perlu menyukaatau tahu tentang olahraga golf

    untuk bisa memainkannya. IAP-nya

    juga dirancang dengan seimbang

    dan tidak memaksa kamu untuk

    memainkannya. Apalagi dengan

    harganya yang gratis untuk

    Android, maka kamu akan rugi

    besar jika tidak mendownloadnya.

    S Super Stickman Golf Size:30,4 MBLaunch Price:Rp 9.500 (iOS), Free (Android)

    Platforms:iOS, Android

    Download Link:

    Super Stickman Gold adalah game yang wajib kamu

    punya dan kamu bahkan tidak perlu mengetahui tentang

    olahraga Golf untuk bisa memainkannya.

    Rating:

    out of 29 GameSaku Magz Vol 2

    https://play.google.com/store/apps/details?id=com.noodlecake.ssg2https://play.google.com/store/apps/details?id=com.noodlecake.ssg2https://itunes.apple.com/id/app/super-stickman-golf-2/id585259203?mt=8https://itunes.apple.com/id/app/super-stickman-golf-2/id585259203?mt=8
  • 8/13/2019 GameSaku Magz Vol 2 SD

    32/79

    1. Game ini tidak

    menggunakan arah

    atau tipe pemukul y

    berbeda. Cukup ara

    dan tembak.

    2. Beli topi unik dan

    dapatkan juga

    kemampuan baru ya

    berbeda-beda

    Jangan harapkan platform yang

    atau rumput yang selalu hijau dagame Super Stickman Golf ini.

    GameSaku Magz Vol

  • 8/13/2019 GameSaku Magz Vol 2 SD

    33/79

    Angry Birds vs Crush The Castle

    Kamu mungkin belum pernah mendengar game

    Crush The Castle. Tapi faktanya adalah Angry Birds

    mengambil konsep game Crush The Castle yang hadir

    terlebih dahulu pada tanggal 18 September 2009.

    Sedangkan game Angry Birds baru dirilis pada tanggal

    10 Desember 2009.

    Namun seperti yang kamu ketahui Angry Birds telah

    menjadi game paling laris dan terkenal untuk mobile

    game dan juga browser dengan jumlah download lebih

    dari 1 Milyar! Itu berarti 1 dari 8 orang di dunia ini pernah

    memainkan Angry Birds. Sedangkan Crush The Castle

    hilang tanpa jejak.

    Call of Snake vs Nimble Ques

    Call of Snakeadalah game yang didasarkan atasgame klasik Nokia snake. Namun sayangnya game ini

    mempunyai pendekatan IAP yang terlalu agresif

    sehingga membuat game ini tidak bisa dimainkan

    dengan nyaman.

    Developer Nimblebit mengambil kesempatan ini

    dengan membuat game yang bisa dikatakan sama

    dengan Call of Snake, game ini berjudulNimble Quest.

    Namun tentu saja dengan karakter yang berbeda, dan

    gameplay yang lebih atraktif. Sekarang Nimble Quest

    sudah mencapai top free di beberapa negara dan tentu

    saja lebih sukses dari Call of Snake.

    Featured

    31 GameSaku Magz Vol 2

    http://gamesaku.com/review-nimble-quest/http://gamesaku.com/review-nimble-quest/http://gamesaku.com/review-call-of-snake/http://gamesaku.com/review-call-of-snake/
  • 8/13/2019 GameSaku Magz Vol 2 SD

    34/79

    Asphalt 7 vs Need For Speed: Most Wanted

    Bisa dikatakan Asphalt 7 mengambil konsep dari

    Need For Speed original versi PC dimana kamu bisa

    bermain secara ugal-ugalan sambil upgrade

    kemampuan mobil kamu maupun tampilannya.

    Namun ketika game Need For Speed yang asli hadirdi iOS, kekecewaan muncul karena EA menghilangkan

    inti dari game NFS yang sebenarnya yaitu kustomisasi

    yang melimpah dan segala keseruan aksi jalanan.

    Asphalt 7 bisa dibilang lebih pantas menyandang nama

    Need For Speed dari pada Need For Speed (versi iOS) itu

    sendiri.

    CoD: Zombie vs Modern Combat 3 Call of Duty versi PC terkenal dengan gameplay yan

    solid serta mode multiplayer yang menjadikannya gam

    wajib bagi para FPS lover. Sayangnya apa yang dibawa

    ke versi mobile oleh Activision malah berbalik 180

    derajat. Call of Duty: Black Ops Zombie adalah game

    yang monoton dengan grafis yang biasa saja.

    Gameloft pada tahun yang sama merilis Modern

    Combat 3 dengan gameplay yang lebih solid dan onlin

    multiplayer yang terbaik pada masanya.Siapapun tahu

    bahwa Modern Combat 3 dengan segala fiturnya

    merupakan versi CoD yang lebih baik dari pada CoD:

    Black Ops. Zombie.

    Super Crate Box vs Muffin Knight Super Crate Box merupakan game buatan developer

    Vlambeer, game ini pada awalnya dirilis untuk PC.

    Kemudian developer lain tertarik untuk membuat versiiOS karena Vlambeer tidak berminat untuk

    mengeluarkan versi mobilenya. Akhirnya Muffin Knight

    dirilis untuk iOS dan Android oleh Angry Mob.

    Setelah 4 bulan dari peluncuran Muffin Knight,

    Vlambeer malah memutuskan untuk mengeluarkan

    Super Crate Box versi iOS. Namun dari data download

    ranking yang GameSaku peroleh, Muffin Knight berhasil

    mengalahkan Super Crate Box dari segi download dan

    kepopuleran di App Store sampai saat ini.

    GameSaku Magz Vol

  • 8/13/2019 GameSaku Magz Vol 2 SD

    35/79

    Setiap kali melakukan sync dengan iTunes maka

    gadget iOS kamu akan di-backup secara otomatis. Namun

    masalah datang ketika proses restore karena kamu harus

    me-restore semua app/game yang ada pada saat kamu

    backup. Bagaimana jika kamu ingin backup 1 game saja

    arena sudah cukup bosan dan nanti ketika kamu ingin

    main lagi kamu ingin restore 1 game itu saja? Tutorial ka

    ini akan menunjukkan cara untuk backup dan restore ga

    yang kamu inginkan saja.

    Sebelum kamu lanjut, kamu akan membutuhkan

    software yang bernama iExplorer(tersedia secara gratis

    untuk Windows dan Mac).

    Backup RestoreBuka iExplorer dan koneksikan iPhone/iPad dengan

    komputer dengan kabel USB

    Pilih bagian Apps di sisi kiri, lalu pilih game yang ingin di

    backup.

    Expand bagian Document & pilih semua file yang ada di

    dalamnya.

    Klik kanan, pilih Export to Folder dan simpan di komputer

    kamu

    Lakukan hal yang sama terhadap untuk folder Library -->

    Preferences

    Simpan semua file tersebut dalam nama folder yang sama

    dengan nama game-nya untuk memudahkan.

    Voila, proses backup selesai.

    1. Install terlebih dahulu game yang ingin kamu restore

    secara normal, lewat sync atau download langsung di

    iTunes.

    2. Jalankan iExplorer dan lalu klik Apps dan pilih folder g

    yang ingin kamu restore.

    3. Klik folder document, lalu klik kanan dan pilih add files

    4. Pilih file yang sebelumnya kamu telah backup

    5. Lakukan hal yang sama untuk folder Library -> Prefere

    Catatan: Jumlah file yang di-backup dengan yang di-rest

    harus sama. Selain itu versi game juga harus sama, jika ve

    game tidak sama maka ada kemungkinan restore gagal.

    Featured

    33 GameSaku Magz Vol 2

    http://www.macroplant.com/iexplorer/http://www.macroplant.com/iexplorer/
  • 8/13/2019 GameSaku Magz Vol 2 SD

    36/79

    Cara Backup &

    Memindahkan Save

    File Game AndroidHarus mengulang game dari awal tentu saja merupakan

    ejadian yang sangat tidak diinginkan oleh setiap gamer. Tapi

    erkadang ini tidak bisa dihindarkan, mungkin karena gadget

    amu hang, hard disk penuh, gagal saat install custom ROM

    tau bahkan tidak sengaja dihapus oleh keponakan kamu.

    Untungnya lewat sebuah aplikasi mudah dan juga gratis

    amu sekarang dapat melakukan backup dan bahkan

    memindahkan save file game Android dari satu gadget ke

    gadget lainnya. Kamu harus terlebih dahulu mendownload

    Carbon di sini, versi PC dan juga versi Android.

    A Setup Awal Carbon

    Hubungkan Android ke PC dengan kabel USB

    Nyalakan aplikasi Carbon di Android lalu ikuti instruksi yang

    muncul di layar.

    Aplikasi Carbon akan meminta untuk dihubungkan

    dengan aplikasi yang terinstall di PC

    Nyalakan software Carbon yang berada di PC dan tunggu

    sebentar. Jika berhasil maka akan terlihat pesan ini.

    B Backup Game Android

    1. Pilih game yang ingin kamu backup lalu pilih Backup

    ada di kanan bawah.

    2. Pilih dimana kamu ingin menyimpan backup kamu

    (Google Drive membutuhkan versi premium)

    3. Proses backup akan dimulai dan sebuah message aka

    muncul jika proses berhasil.

    C Restore Game Android

    1. Pilih Restore and Sync yang berada di bagian atas lay

    2. Pilih sumber restore kamu (yang kamu gunakan untu

    menyimpan hasil restore)

    3. Pilih game yang akan kamu restore

    4. Lalu klik Restore yang berada di kanan bawah.

    D Cara Transfer Game Ke ke Device

    Lain

    1. Jalankan Carbon di Android 1 (asal)

    2. Pilih game yang ingin ditransfer lalu pilih backup

    3. Gunakan SD Card atau Google Drive (membutuhkan v

    berbayar) sebagai medianya

    4. Pindahkan SD Card ke Android 2 (tujuan)

    5. Jalankan aplikasi Carbon di Android 26. Pilih Restore and Sync yang berada di bagian atas lay

    7. Pilih SD card sebagai sumber

    8. Pilih game yang akan kamu restore

    9. Lalu klik Restore yang berada di kanan bawah

    Featured

    GameSaku Magz Vol

    http://www.clockworkmod.com/http://www.clockworkmod.com/
  • 8/13/2019 GameSaku Magz Vol 2 SD

    37/79

    Bulan Juni 2013 adalah bulan yang cukup menarik

    karena di bulan ini ada beberapa game bagus namun

    dengan genre yang berbeda-beda. Ini membuat

    pemilihan game iPhone & iPad terbaik bulan Juni

    menjadi cukup sulit.

    Terdapat setidaknya 6 kandidat kuat untuk

    memenangkan nominasi ini seperti Can Knocdown 3,

    Kingdom Rush Frontier, Gangstar Vegas, Warhammer

    Quest, Sparkle 2 dan Defense Technica. Semua editor di

    GameSaku telah sepakat untuk menentukan bahwa

    game iPhone & iPad terbaik bulan Juni 2013 jatuh kepada

    Gangstar Vegas dari Gameloft.

    Kami memilih game ini karena seri kali ini terasa

    begitu luas dengan mode gameplay yang lebih

    bervariasi. Contohnya seperti mencuri helikopter,

    membuntuti orang sampai meledakkan sebuah gedung

    Walaupun ini semua harus ditebus dengan harga

    yang cukup mahal yaitu Rp 69.000, tetapi konten

    melimpah di dalamnya membuat setiap rupiah yang

    kamu belanjakan terasa setimpal.

    Jadi selamat kepada Gameloft dengan gamenya yan

    berhasil menjadi game terbaik bulan Juni 2013 pilihan

    GameSaku.

    Game iPhone & iPad

    Terbaik Bulan Juni 2013

    Featured

    35 GameSaku Magz Vol 2

  • 8/13/2019 GameSaku Magz Vol 2 SD

    38/7935 GameSaku Magz Vol 2

    Game Android Terbaik

    Bulan Juni 2013

    Bulan Juni 2013 untuk Android juga sebenarnya kurang

    ebih sama dengan iOS, karena game-game seru yang

    keluar di bulan ini tersedia untuk kedua platform. Di bulan

    ni Android mempunyai beberapa game yang sangat baik

    seperti Can Knock Down 3, Total Recoil, Gangstar Vegas,

    Quadropus Rampage dan Sparkle 2.

    Untuk bulan ini GameSaku memilih Quadropus

    Rampage sebagai game terbaik Android. GameSaku

    memilih game ini karena konsepnya yang unik yaituperpaduan endless runner dengan action.

    Kamu juga akan disuguhkan dengan begitu banya

    senjata yang bisa digunakan mulai dari gunting sampa

    dengan binatang yang masih bertengger di sebuah ba

    pohon. Selain itu Quadropus Rampage juga tersedia se

    gratis dengan IAP yang sama sekali tidak memaksa.

    Selamat kepada game Quadropus Rampage yang t

    berhasil menjadi game terbaik bulan Juni 2013 pilihan

    GameSaku dan pastikan kamu juga mendownload gam

    gratis seru yang satu ini.

    Featured

    GameSaku Magz Vol 2

  • 8/13/2019 GameSaku Magz Vol 2 SD

    39/79

    Hasil Polling

    Pembaca GameSaku

    Mengenai Freemium& IAP

    Kamu mungkin sering mendengar bahwa Mobile

    Games adalah masa depan gaming. Ini bisa terjadi karena

    kemampuan gadget yang semakin hebat dalam hal

    kecepatan prosesor dan juga jumlah memori. Sebut saja

    HTC One yang memiliki prosesor Quad Core 1.7Ghz + 2Giga memori. Beberapa tahun lalu kedua spesifikasi ini

    dapat kamu temukan di PC yang masuk kategori High

    End.

    Namun bukan hanya spesifikasi saja yang mendorong

    kemajuan dunia mobile gaming. Kemampuan untuk

    mendatangkan keuntungan dalam jumlah yang banyak

    juga menjadi pendorong utama majunya mobile gaming.

    Freemium & IAP adalah dua model game baru yang

    membuat ini menjadi mungkin. Di lembar selanjutnya

    kamu dapat menemukan hasil polling yang dilakukan

    GameSaku kepada para pembaca mengenai IAP. Namun

    sebelumnya kamu dapat terlebih dahulu membaca

    mengenai apa itu Freemium & IAP.

    Freemium adalah game yang ditawarkan secara gratis

    kepada kamu untuk di download dan dimainkan namun

    didalamnya terdapat beberapa elemen yang tetap dapat

    mendatangkan uang bagi sang developer. Yang paling

    banyak dijumpai adalah iklan. Gamenya ditawarkan secara

    gratis namun kamu akan terus-menerus melihat iklan

    sepanjang game. Ada iklan yang akan muncul secara full

    screen atau ada yang kecil namun selalu muncul setiap

    saat.

    Beberapa iklan juga malah sudah menggunakan video,

    jadi secara diam-diam game ini akan mendownload video

    secara diam-diam dan begitu selesai maka iklan videony

    akan ditampilkan. Kebanyakan pemain sebenarnya tidak

    terganggu dengan jenis game seperti ini namun

    terkadang ada beberapa developer game yang terlalu

    gencar beriklan sehingga mengganggu pemain.

    In App Purchase atau yang sering disebut IAP adalah

    pembelian benda-benda virtual yang dijual di game

    tersebut, mulai dari mata uang virtual sampai dengan

    energy yang dapat membuat kamu terus bermain. IAP

    dipandang lebih menguntungkan kedua belah pihak

    ketimbang iklan karena sifatnya yang optional.

    Walaupun beberapa orang sangat membenci IAP

    namun faktanya sebagian besar dari gamer di seluruh

    dunia tidak keberatan dengan IAP, terutama untuk gam

    favorit mereka. Jadi tidak mengherankan game-game

    seperti Clash of Clan dapat menghasilkan uang sebanya

    4.75 Milyar hanya dalam sehari melalui penjualan IAP

    dalam gamenya.

    Apa itu Freemium?

    Apa itu In-App Purchase?

    Featured

    37 GameSaku Magz Vol 2

  • 8/13/2019 GameSaku Magz Vol 2 SD

    40/79

    1 Setujukah kamu bahwa model Freemium

    merupakan masa depan mobile games?

    Tidak Setuju

    Setuju

    Tidak

    Tahu

    2Apakah kamu pernah membeli IAP

    dalam sebuah game?

    Tidak Pernah Pernah

    3 Bila pernah, berapa total IAP yang

    pernah kamu beli?

    Rp 9.500 - Rp 29.000

    56,1%

    Rp 39.000 - Rp 95.000

    56,1%

    Rp 189.000 - Rp 949.000

    12,2%

    > Rp 949.000

    4,88%

    4 Apa yang menghalangi kamu dalam

    proses pembelian IAP?

    4028,09%

    31,46%

    5 Untuk game yang kamu suka, Apakahkamu rela untuk membeli IAP?

    55,56%

    35,56%

    35,56%

    GameSaku Magz Vol

  • 8/13/2019 GameSaku Magz Vol 2 SD

    41/79

    Twitter Facebook

    Google+

    HitMe!

    https://plus.google.com/105018637592478809065https://plus.google.com/105018637592478809065https://plus.google.com/105018637592478809065https://plus.google.com/105018637592478809065https://plus.google.com/105018637592478809065https://plus.google.com/105018637592478809065https://plus.google.com/105018637592478809065https://plus.google.com/105018637592478809065https://plus.google.com/105018637592478809065https://plus.google.com/105018637592478809065https://www.facebook.com/GameSakuhttps://www.facebook.com/GameSakuhttps://www.facebook.com/GameSakuhttps://www.facebook.com/GameSakuhttps://www.facebook.com/GameSakuhttps://www.facebook.com/GameSakuhttps://www.facebook.com/GameSakuhttps://www.facebook.com/GameSakuhttps://www.facebook.com/GameSakuhttps://www.facebook.com/GameSakuhttps://twitter.com/gamesakuhttps://twitter.com/gamesakuhttps://twitter.com/gamesakuhttps://twitter.com/gamesakuhttps://twitter.com/gamesakuhttps://twitter.com/gamesakuhttps://twitter.com/gamesakuhttps://twitter.com/gamesakuhttps://twitter.com/gamesakuhttps://twitter.com/gamesaku
  • 8/13/2019 GameSaku Magz Vol 2 SD

    42/79

    issue 1. Gratis

    50Games iOS

    Terbaik Tahun 2012

    Edisi 1

    Jangan Lewatkan Juga Edisi Spesial

    Pertama GameSaku Magazine

    Download

    http://www.getscoop.com/majalah/gamesaku-ed-01-2013http://www.getscoop.com/majalah/gamesaku-ed-01-2013
  • 8/13/2019 GameSaku Magz Vol 2 SD

    43/79

    eperti yang kamu sudah

    ketahui bahwaPlants vs

    Zombies 2 telah tersedia diApp StoreNew Zealand dan juga

    Australia.

    Sekilas hampir tidak ada yang

    berubah dari gameplaynya. Kamu

    tetap akan menahan zombies yang

    datang dari arah kanan dengan

    menanam tumbuhan yang dapat

    menyerang sang zombies. Kamu

    juga akan menemukan tanaman-tanaman lama yang sudah sangat

    familiar seperti si kacang wall-nut

    yang bertugas untuk menjadi

    penahan zombie. Selain tanaman

    lama kamu juga akan menemukan

    tanaman baru dengan mekanisme

    tembakan yang cukup unik.

    Ingat Crazy Dave? Di sequelnya

    kali ini kamu akan berurusan

    dengan dia dan mesin waktumiliknya yang akan membawa

    kamu kembali ke zaman Mesir kuno,

    bajak laut dan koboi. Masing-masing

    zaman ini memiliki sekitar 20 level.

    Sekarang musuh mempunyai skill

    yang dapat membuat kamu

    semakin kerepotan, contohnya

    mumi firaun yang dapat mencuri

    sun sehingga jika kamu tidak tapsecara cepat maka kamu akan

    kehilangan. Inilah yang menjadi

    keunikan dalam sequel terbaru. Tapi

    tenang karena tidak semua musuh

    mempunyai skill seperti itu.

    Selain itu kamu juga dapat

    memberi makan tanaman kamu

    dengan sebuah doping yang akan

    membuat tanaman tersebut

    menjadi ekstra kuat selama

    beberapa detik.Plants vs Zombies 2 tersedia

    secara gratis dengan IAP di

    dalamnya. IAP ini berguna untuk

    membeli gold yang digunakan

    untuk membeli doping dan powe

    ups, membeli beberapa tipe plant

    seperti Jalapeno atau beberapa tip

    upgrade. Namun game ini tetap

    dapat dimainkan tanpa IAP, hanyasaja kamu harus bekerja sedikit

    ekstra.

    Kemungkinan besar sekitar 1-2

    bulan lagi game ini akan tersedia

    untuk pasar International. Sekarang

    mereka sedang melakukan test

    pasar dan ini berarti akan ada yang

    berubah di versi finalnya.

    S

    News

    41 GameSaku Magz Vol 2

    http://gamesaku.com/plants-vs-zombies-2-soft-launching-di-beberapa-app-store/http://gamesaku.com/plants-vs-zombies-2-soft-launching-di-beberapa-app-store/http://gamesaku.com/plants-vs-zombies-2-soft-launching-di-beberapa-app-store/http://gamesaku.com/plants-vs-zombies-2-soft-launching-di-beberapa-app-store/http://gamesaku.com/plants-vs-zombies-2-soft-launching-di-beberapa-app-store/http://gamesaku.com/plants-vs-zombies-2-soft-launching-di-beberapa-app-store/
  • 8/13/2019 GameSaku Magz Vol 2 SD

    44/79GameSaku Magz Vol

    1. Gamenya bertamba

    sulit namun ini mala

    menjadikan gameny

    lebih menantang.

    2. Ingin langsung men

    zaman lain tanpa

    menamatkan zama

    sebelumnya? Silahk

    bayar IAP Rp. .

    Sekarang musuh juga mempunya

    skill yang unik, seperti mencuri smilik kamu!

  • 8/13/2019 GameSaku Magz Vol 2 SD

    45/79

    Ridiculous Fishing merupakan game pertama yang diumumkan oleh Apple sebagai

    pemenang Apple Design Awards 2013. Game ini dipilih karena gameplaynya yang

    unik dengan presentasi visual yang baik. Lewat game ini kamu harus mengarahkan

    kail pancing kamu sedalam mungkin lalu menangkap ikan sebanyak-banyaknya

    dan terakhir mengangkatnya ke udara dan lalu mulai menembakinya. Super Fun!

    BADLAND menjadi pilihan yang mudah bagi Apple karena memang game ini

    memiliki semua yang dicari dalam sebuah game. Mulai dari kualitas grafisnya yang

    sangat baik, gameplaynya yang unik sampai dengan design levelnya yang

    bervariasi. Siapapun yang pernah memainkan BADLAND akan setuju dengan

    pilihan Apple dan begitu juga dengan GameSaku.

    Letterpress adalah game yang sangat booming ketika pertama kali dliuncurkan

    tahun lalu. Gameplay dan interfacenya sangat sederhana namun disaat yang sama

    tetap menantang. Tugas kamu lewat game ini yaitu merangkai kata lewat huruf-

    huruf yang diberikan dan mengumpulkan nilai yang lebih besar dari lawan kamu.

    Ini membuktikan bahwa grafis bukanlah hal yang utama dari sebuah game.

    Inilah game simulasi pesawat terbang terbaik yang pernah ada di App Store yaitu

    Sky Gamblers: Storm Raiders. Kualitasnya sangat baik sampai-sampai game ini tidak

    mempunyai pesaing sama sekali karena mungkin developer lain sudah menyerah

    sebelum mencoba. Selain kualitas grafisnya yang luar biasa game ini juga

    mempunyai beberapa mode game yang seru, terutama mode multiplayernya.

    Wajib punya!

    News

    43 GameSaku Magz Vol 2

    https://itunes.apple.com/id/app/sky-gamblers-storm-raiders/id574375380?mt=8https://itunes.apple.com/id/app/sky-gamblers-storm-raiders/id574375380?mt=8https://itunes.apple.com/id/app/letterpress-word-game/id526619424?mt=8https://itunes.apple.com/id/app/letterpress-word-game/id526619424?mt=8https://itunes.apple.com/id/app/badland/id535176909?mt=8https://itunes.apple.com/id/app/badland/id535176909?mt=8https://itunes.apple.com/id/app/ridiculous-fishing-tale-redemption/id601831815?mt=8https://itunes.apple.com/id/app/ridiculous-fishing-tale-redemption/id601831815?mt=8https://itunes.apple.com/id/app/sky-gamblers-storm-raiders/id574375380?mt=8https://itunes.apple.com/id/app/letterpress-word-game/id526619424?mt=8https://itunes.apple.com/id/app/badland/id535176909?mt=8https://itunes.apple.com/id/app/ridiculous-fishing-tale-redemption/id601831815?mt=8
  • 8/13/2019 GameSaku Magz Vol 2 SD

    46/79

    5 Tahun Lagi

    Tablet Akan Ditinggalkan

    alam sebuah wawancara

    dengan The Telegraph, CEO

    BlackBerry ThorstenHeinsmengatakan bahwa pasar

    tablet tidak akan berkembang dalam

    5 tahun ke depan. Dia mengatakan

    bahwa sekarang tablet memang

    sedang marak, tetapi platform ini

    tidak cocok untuk bisnis model di

    masa mendatang.

    BlackBerry sendiri memang

    terkenal gagal dalam mengeksekusi

    tablet Playbook buatannya. Produk

    ini tidak laku di pasaran menghadapi

    gempuran iPad dan tablet Android

    lainnya. Saat ini mereka sudah tidak

    memproduksi lagi untuk BlackBerry

    Playbook dengan kapasitas 16 GB.

    Lebih lanjut Thorsten Heinsmengatakan bahwa fokus BlackBerry

    dalam 5 tahun ke depan adalah

    menjadi pemimpin untuk mobile

    computing dengan mengeluarkan

    produk yang berbeda dari

    kompetitornya.

    Memang tidak ada yang salah

    dengan ucapannya. Sah-sah saja jika

    seseorang ingin merancang visinya

    sendiri seperti yang dilakukan

    sebelumnya oleh Steve Job dengan

    prediksinya dimana tablet akan

    mengalahkan PC (dan memang

    terbukti benar dari segi

    pertumbuhan).

    Namun perbedaanya terletak dsiapa yang mengatakannya. Steve

    Job adalah seorang visioner deng

    track record yang sudah terbukti

    puluhan tahun sedangkan Thorste

    Heins hanya seorang CEO yang

    namanya bahkan baru kamu keta

    sekarang. Memang itu tidak

    menjamin apa-apa. Mungkin saja

    kata-kata CEO BlackBerry ini akan

    menjadi kenyataan di masa

    mendatang. Tapi untuk sekarang d

    beberapa tahun mendatang rasan

    tablet akan baik-baik saja.

    D

    In five years I dont think therell be a reason to have a tablet anymore. Maybe a big

    screen in your workplace, but not a table as such. Tablets themselves are not a good

    business model.

    News

    GameSaku Magz Vol

  • 8/13/2019 GameSaku Magz Vol 2 SD

    47/79

    Bermain Infinity Blade Di

    Mozilla Firefox?

    pic Game (pembuat game

    Infinity Blade) dan Mozilla

    mengumumkan bahwa

    mereka sedang bekerja sama dalam

    pembuatan porting Unreal Engine 3

    untuk browser PC, Firefox. Dengan

    begini game-game dengan kualitas

    3D kelas atas dapat dimainkan hanya

    dengan menggunakan browser saja.

    Untuk membuktikan hal ini

    mereka telah membuat demo Epic

    Citadel ke dalam browser hanya

    dalam 4 hari saja (ini juga

    menunjukkan bahwa prosesportingnya dapat dilakukan dengan

    singkat). Kamu dapat mencoba

    demonya dengan mengunjungi

    halamanhttp://unrealengine.com/

    html5. Kamu harus terlebih dahulu

    mendownload browser Firefox versi

    beta sebelum bisa bermain.

    Dari hasil uji coba yang dilakukan

    GameSaku, Epic Citadel dapat

    dimainkan secara lancar dengan

    menggunakan laptop MacBook air.

    Kualitas grafis yang dihasilkan juga

    sangat menakjubkan dan bagi mata

    biasa, mereka tidak akan menduga

    bahwa ini dijalankan lewat browse

    komputer. Jika proses portingnya

    sudah rampung 100% maka sebu

    dimensi browser gaming akan

    terbuka, menarik!

    E

    News

    45 GameSaku Magz Vol 2

    http://unrealengine.com/html5http://unrealengine.com/html5http://unrealengine.com/html5http://unrealengine.com/html5http://unrealengine.com/html5http://unrealengine.com/html5
  • 8/13/2019 GameSaku Magz Vol 2 SD

    48/79

    BBM Is ComingAndroid And iOS

    To

    ua bulan yang lalu

    BlackBerry mengumumkan

    bahwa BBM atau

    ackBerry Messenger akan tersedia

    ntuk iOS dan Android musim panas

    013 ini. Rumor awalnya

    engatakan bahwa BBM akan

    rsedia pada tanggal 27 Juni namun

    ackberry membantah kabar yang

    tu ini. Ini berarti kita masih

    empunyai 3 bulan lagi karena

    usim panas 2013 akan berakhir

    ada bulan November 2013.

    Langkah ini diambil BlackBerryntuk menjaga BBM-nya tetap hidup

    arena memang itulah satu-satunya

    asan mengapa orang masih mau

    enggunakan BlackBerry. Jika dilihat

    ari sisi fitur maka Smartphone

    ndroid dengan harga 1 jutaan saja

    udah mempunyai fungsi yang sama

    dengan BlackBerry (OS 6) yang

    masih marak beredar di Indonesia.

    Beberapa mengatakan bahwa

    langkah ini malah akan mematikan

    BlackBerry khususnya di Indonesia.

    Karena begitu BBM tersedia untuk

    iOS atau Android maka tidak ada

    alasan untuk membeli Smartphone

    besutan perusahaan Kanada ini.

    Sebagai perbandingan, seri BB10

    yang ada di Indonesia mempunyai

    harga sekitar 7 juta rupiah,

    sedangkan seri BB7 yang sudah

    ketinggalan zaman mempunyai

    harga sekitar 2-4 juta.

    Android akan sangat mudah mengis

    celah ini dengan pilihan gadgetnya

    yang flexible mulai dari 2-5 juta

    rupiah.

    BBM untuk iOS dan Android

    nantinya akan tersedia secara gratis

    dengan minimum iOS 6 untuk

    iPhone dan Ice Cream Sandwich

    untuk Android. Untuk tahap awal

    BlackBerry juga mengatakan bahwa

    mereka tidak akan support tablet

    seperti iPad dan Android tablet.

    D

    Langkah ini diambil untuk memperluas pasar BBM dan juga

    menjaganya tetap hidup. Namun jika itu terjadi maka para

    konsumen akan mempunyai lebih banyak pilihan

    smartphone, termasuk iPhone dan Android.

    News

    GameSaku Magz Vol

  • 8/13/2019 GameSaku Magz Vol 2 SD

    49/79

    ightspade yang

    merupakan salah game

    developer Indonesia baru

    saja merilis game Nuclear Outrun

    di App Store.Game ini sebenarnya

    merupakan sebuah game flash

    buatan Nerdook Productions

    (developer Malaysia) tapi kali ini

    kamu dapat menikmati gamenya

    di iOS berkat bantuan Nightspade

    yang mengerjakan remakenya.

    Gamenya sendiri mempunyai

    konsep yang unik dan fun, kamu

    harus berlomba mencapai safezone dengan sebuah bom nuklir

    yang sudah ditembakkan (entah

    oleh siapa). Sepanjang jalan kamu

    akan menemukan berbagai objek

    dan zombie yang bisa

    menghambat laju dari kendaraan

    kamu, jadi kamu harus menembak

    semua yang menghalangi

    sehingga laju kendaraan tetaplancar dan mencapai tujuan tepat

    waktu.

    Masalahnya adalah senjata

    kamu mempunyai amunisi yang

    terbatas jadi kamu harus pintar-

    pintar mengatur penggunaan

    senjata. Yang pasti kamu tidak

    akan mencapai garis finish dalam

    sekali coba karena memang kamu

    harus upgrade beberapa

    komponen seperti kecepatan

    kendaraan, amunisi senjata dan

    lain-lain.

    Jika dibandingkan dengan versi

    flashnya Nuclear Outrun untuk iOS

    ini terlihat lebih kompleks dan

    banyak senjata baru. Dari

    screenshot di bawah saja kamu

    dapat melihat sebuah dino besar

    dengan armor baja sampai

    dengan hiu! Nuclear Outrun versi

    flash mempunyai banyak senjata

    dengan karakteristik yang berbedadan nampaknya versi iOS-nya akan

    membawa hal ini ke level

    selanjutnya dengan 25 senjata

    yang ada (sebagian baru, sebagian

    sama).

    Kamu dapat download game

    ini secara gratis di App Store

    dengan dukungan IAP didalamnya

    dengan cara klik logo di bawah ini.

    Ayo mainkan dan dukung game

    hasil karya anak bangsa!

    News

    N

    47 GameSaku Magz Vol 2

    https://itunes.apple.com/id/app/nuclear-outrun/id588934383?mt=8https://itunes.apple.com/id/app/nuclear-outrun/id588934383?mt=8
  • 8/13/2019 GameSaku Magz Vol 2 SD

    50/79

    iPod Touch Generasi 4

    Resmi Dipensiunkan,Selamat Datang

    New iPod Touch 16 GB

    pple baru saja mengeluarkan varian terbaru

    dari iPod Touch 5 dengan kapasitas 16GB.

    Harganya juga otomatis lebih murah yaitu

    $229 atau sekitar Rp. 2.175.500 (sebelum pajak).Ini juga

    menandakan diberhentikannya iPod Touch 4 secara

    resmi yang juga berarti dukungan untuk versi tersebut

    terhadap software baru (iOS 7) akan dihentikan.

    Sebelum kamu melesat ke toko terdekat untuk

    membeli iPod 5 varian baru ini kamu harus tahu bahwa

    ada sedikit perubahan jika dibanding dengan generasi

    iPod Touch 5 lainnya. Bukan saja perbedaan kapasitas

    tapi juga model yang paling baru ini tidak memiliki

    kamera belakang, hanya tersedia 1 warna (hitam) dan

    juga tidak ada The Loop di bagian bawah. Untungnya

    kamu tetap akan mendapat processor dan jumlah

    memori yang sama (512 MB RAM) dengan iPod Touch 5

    32GB dan 64GB. Walaupun sekilas harganya lebih murah namun jika

    diperhatikan maka varian baru ini sebenarnya lebih

    mahal. Apple mempunyai kecenderungan untuk

    menambah $100 setiap penambahan kapasitas.

    Sebagai contoh iPad Mini dijual dengan harga $329

    untuk 16 GB dan lalu naik $100 untuk 32GB dan naik

    lagi $100 untuk 64GB.

    Jika kita masih menggunakan pola yang sama maka

    seharusnya iPod Touch varian terbaru ini dijual dengan

    harga $199. Tapi yang terjadi bukan saja harganya lebih

    mahal $30 namun beberapa fiturnya juga dipangkas.

    Tapi bagi kamu yang tidak membutuhkan kamera

    (karena smartphone utama kamu sudah mempunyai

    kamera yang bagus) maka varian terbaru ini

    sebenarnya masih terhitung cukup murah terutama

    bagi mereka yang belum pernah menggunakan

    produk Apple sebelumnya. iPod Touch generasi 5 16GB

    ini diperkirakan akan masuk ke Indonesia akhir tahun

    2013.

    News

    A

    GameSaku Magz Vol

  • 8/13/2019 GameSaku Magz Vol 2 SD

    51/79

    Touchten Merilis Game Baru Zico: Official The Game

    abar membanggakan

    datang dari salah satudeveloper game Indonesia

    bernama Touchten yang cukup rajin

    merilis game baru. Mereka baru saja

    membuat sebuah game resmi

    dengan bintang sepak bola asal Brazil

    yaitu Zico. Karena bintang tersebut

    terkenal dengan tendangan

    bebasnya, maka game ini juga dibuat

    dengan gameplay yang berpusat ditendangan bebas.

    GameSaku telah mencoba game ini

    dan kesan pertama yang munculgame ini mirip sepertiFlick Soccer.

    Kamu tentu saja berperan sebagai

    Zico yang menjalani karirnya menjadi

    pemain bola dan begitu memulai

    game ini kamu akan disuguhi

    dengan sebuah scene yang

    menjelaskan perjalanan Zico dari

    kecil.

    Ada 10 level yang bisa kamumainkan dengan misi yang berbeda-

    beda. Tugas kamu adalah

    menjatuhkan benda-benda yang ada

    seperti botol minuman, kaleng soda

    atau lainnya. Caranya dengan cara

    swipe saja pada layar yang ditujukan

    pada benda tersebut.

    Yang menarik dari game ini adalah

    selipan trivia seputar sepak bola,

    khususnya Zico yang akan

    disuguhkan sebelum memulai game.

    Menjawabnya dengan benar akan

    menambahkan koin yang bisa kamu

    kumpulkan. Gunanya untuk membeli

    power ups dan juga jenis bola yang

    lainnya. Zico tersedia secara gratis di

    Google Play dan seharga Rp. 9.500 di

    App Store

    K

    News

    49 GameSaku Magz Vol 2

    https://play.google.com/store/apps/details?id=com.touchten.zkickhttps://play.google.com/store/apps/details?id=com.touchten.zkickhttps://itunes.apple.com/id/app/zico-the-official-game/id609391188?mt=8https://itunes.apple.com/id/app/zico-the-official-game/id609391188?mt=8https://itunes.apple.com/us/app/flick-soccer!/id436135300?mt=8https://itunes.apple.com/us/app/flick-soccer!/id436135300?mt=8
  • 8/13/2019 GameSaku Magz Vol 2 SD

    52/79

    he Drowning dibuka dengan

    adegan dimana kamu

    mencoba kabur dengan

    sebuah perahu, namun beberapa

    waktu setelahnya tiba-tiba sebuah

    mahkluk asing menyerang kamu.

    Akhirnya ada wanita yang

    membantu kamu dan cerita The

    Drowning dimulai. Kamu beserta

    wanita yang baru saja kamu temui

    akan bertugas untuk menjauhkan

    alien dari sebuah rumah yang

    sekarang menjadi markas kamu.

    The Drowning akan disediakan

    dengan dua tipe kontrol, namun

    game ini akan merekomendasikan

    tipe kontrol tap. Kamu dapat tap

    dengan dua jari untuk menembak

    alien, dan tap 1 kali untuk bergerak

    ke arah yang kamu mau. Jika ini tidak

    terasa cocok maka kamu dapat

    menggunakan kontrol klasik dengan

    menggunakan D-Pad.

    Game ini pada dasarnya adalah

    gabungan antara game FPS dengan

    sistem energy. Kamu akan diminta

    untuk melakukan beberapa misi

    seperti melindungi rumah dari alien

    atau membunuh alien di tempat

    tertentu. Setiap kali kamu mencoba

    untuk menjalankan misi maka

    energy kamu akan berkurang sedikit.

    Biasanya setiap misi akan

    mempunyai tenggat waktu, namun

    jika kamu berhasil menembak

    headshot maka kamu akan

    mendapat tambahan waktu.

    Semakin banyak alien yang berhasil

    kamu bunuh maka semakin banyak

    waktu yang dapat kamu gunakan

    untuk mengumpulkan benda-benda

    berguna dari tempat tersebut.

    Kamu akan menemukan berbagai

    macam benda ketika semua alien

    sudah dibunuh, mulai dari rantai

    motor sampai dengan potongan

    senjata. Potongan-potongan ini

    dapat kamu gunakan untuk

    membuat sebuah senjata utuh dan

    bahkan sebuah motor untuk

    berkendara ke tempat lain dan

    membunuh alien baru.

    The Drowning juga mempunya

    fitur sosial dimana kamu dengan

    teman-teman kamu dapat berbur

    alien yang lebih besar bersama-

    sama. Jenis ini jauh lebih kuat

    daripada biasanya namun imbalan

    yang didapatkan ketika

    mengalahkannya juga cukup besa

    yaitu kemungkinan untuk

    mendapatkan senjata yang langka

    Untuk saat ini The Drowning ba

    tersedia untuk App Store New

    Zealand namun mengingat game

    di-publish oleh DeNA (global

    publisher) maka kemungkinan aka

    tersedia juga untuk seluruh dunia

    pada akhir tahun ini.

    The Drowning

    Size:669 MB

    Price:Free

    Platforms:iOS, Andro