diklat ujian dinas tingkat i - bppk.kemenkeu.go.id · jiwa korps pegawai negeri sipil dan etika ......

65

Upload: tranxuyen

Post on 06-Mar-2019

243 views

Category:

Documents


2 download

TRANSCRIPT

Page 1: DIKLAT UJIAN DINAS TINGKAT I - bppk.kemenkeu.go.id · JIWA KORPS PEGAWAI NEGERI SIPIL DAN ETIKA ... Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas ... dan integritas moral
Page 2: DIKLAT UJIAN DINAS TINGKAT I - bppk.kemenkeu.go.id · JIWA KORPS PEGAWAI NEGERI SIPIL DAN ETIKA ... Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas ... dan integritas moral

DIKLAT UJIAN DINAS TINGKAT I

MODUL

JIWA KORPS DAN KODE ETIK PEGAWAI NEGERI SIPIL

OLEH: TIM PUSDIKLAT PENGEMBANGAN

SUMBER DAYA MANUSIA

KEMENTERIAN KEUANGAN REPUBLIK INDONESIA BADAN PENDIDIKAN DAN PELATIHAN KEUANGAN PUSDIKLAT PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA

JAKARTA 2014

Page 3: DIKLAT UJIAN DINAS TINGKAT I - bppk.kemenkeu.go.id · JIWA KORPS PEGAWAI NEGERI SIPIL DAN ETIKA ... Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas ... dan integritas moral

Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas Tingkat I

ii

KATA PENGANTAR KEPALA PUSAT PENDIDIKAN DAN PELATIHAN

PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA

Berdasarkan Surat Tugas Kepala Pusat Pendidikan dan Pelatihan Pengembangan

Sumber Daya Manusia, Badan Pendidikan dan Pelatihan Keuangan, Kementerian Keuangan

Nomor: ST-420/PP.2/2011 tanggal 15 Desember 2011 tentang Penyusunan Kembali Modul

Untuk Diklat di Lingkungan Pusdiklat Pengembangan SDM, Sdr. Widyantoro Setiawan

ditunjuk sebagai penyusun modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik Pegawai Negeri Sipil

Ujian Dinas Tingkat I yang sebelumnya disusun oleh Sdr. Rudolf Hutauruk.

Penunjukan ini sangat beralasan karena penyusun memiliki pengalaman mengajar

cukup lama yang memungkinkan penyusun memilih materi yang diharapkan memenuhi

kebutuhan belajar bagi peserta Diklat Ujian Dinas Tingkat I.

Hasil Penyusunan modul ini telah dipresentasikan di hadapan para Widyaiswara serta

pejabat struktural terkait di lingkungan Pusdiklat Pengembangan Sumber Daya Manusia,

Badan Pendidikan dan Pelatihan Keuangan (BPPK), Kementerian Keuangan.

Kami menyetujui modul ini digunakan sebagai bahan ajar bagi peserta Diklat Ujian

Dinas Tingkat I. Namun mengingat modul Pembinaan Jiwa Korp dan Kode Etik Pegawai

Negeri Sipil sebagai bahan studi yang senantiasa berkembang, penyempurnaan modul perlu

selalu diupayakan agar tetap memenuhi kriteria kemutakhiran dan kualitas.

Pada kesempatan ini, kami juga mengharapkan saran atau kritik dari semua pihak

(termasuk peserta diklat) untuk penyempurnaan modul ini. Setiap saran dan kritik yang

membangun akan sangat dihargai.

Atas perhatian dan peran semua pihak, kami ucapkan terima kasih.

Jakarta, Oktober 2014

Kepala Pusat,

Ttd

Safuadi

NIP 196909051996031001

Page 4: DIKLAT UJIAN DINAS TINGKAT I - bppk.kemenkeu.go.id · JIWA KORPS PEGAWAI NEGERI SIPIL DAN ETIKA ... Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas ... dan integritas moral

Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas Tingkat I

iii

PEMBINAAN JIWA KORPS DAN

KODE ETIK PEGAWAI NEGERI SIPIL

KATA PENGANTAR ........................................................................................... ii

DAFTAR ISI ....................................................................................................... iii

PETUNJUK PENGGUNAAN MODUL ................................................................. iv

PETA KONSEP .................................................................................................. v

PENDAHULUAN ............................................................................................... 1

A. Deskripsi singkat ........................................................................................ 1

B. Prasyarat Kompetensi ................................................................................ 3

C. Standar Kompetensi dan Kompetensi Dasar .............................................. 4

D. Relevansi Modul ......................................................................................... 4

Kegiatan Belajar 1

JIWA KORPS PEGAWAI NEGERI SIPIL DAN ETIKA ................................. 5

a. Indikator ......................................................................................... 5

b. Uraian dan Contoh ........................................................................ 5

1. Pengertian Jiwa Korps Pegawai Negeri Sipil ............................... 7

2. Pengertian Etika dan Kode Etik ................................................. 8

3. Beberapa Teori tentang Etika .................................................... 9

4. Macam-Macam Etika .................................................................. 10

5. Arti Pentingnya Etika dalam Organisasi ...................................... 12

c. Latihan 1 ....................................................................................... 13

d. Rangkuman .................................................................................... 13

e. Tes Formatif 1 ............................................................................... 15

f. Umpan Balik dan Tindak Lanjut ...................................................... 18

Kegiatan Belajar 2

ETIKA PEGAWAI NEGERI SIPIL ................................................................ 19

a. Indikator ......................................................................................... 19

b. Uraian dan Contoh ......................................................................... 19

1. Dasar Hukum Etika PNS ........................................................... 20

2. Etika Kehidupan Berbangsa ....................................................... 20

3. Arah Kebijakan dan Kaidah Pelaksanaan ................................... 23

4. Nilai-Nilai Dasar PNS ................................................................ 23

Page 5: DIKLAT UJIAN DINAS TINGKAT I - bppk.kemenkeu.go.id · JIWA KORPS PEGAWAI NEGERI SIPIL DAN ETIKA ... Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas ... dan integritas moral

Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas Tingkat I

iv

5. Prinsip-Prinsip Moral PNS ......................................................... 24

6. Pelaksanaan Etika PNS ............................................................ 25

7. Peraturan Disiplin PNS ............................................................... 27

8. Hak-Hak PNS............................................................................. 29

c. Latihan 2 ........................................................................................ 30

d. Rangkuman .................................................................................... 30

e. Tes Formatif 2 ................................................................................ 31

f. Umpan Balik dan Tindak Lanjut ...................................................... 34

Kegiatan Belajar 3

PROSES PEMBINAAN JIWA KORPS PNS ........................................ 35

a. Indikator ................................................................................. 35

b. Uraian dan Contoh .................................................................. 35

1. Penetapan Kode Etik ............................................................... 35

2. Pembentukan Majelis Kode Etik PNS ...................................... 42

3. Proses Penegakan Kode Etik .................................................. 43

c. Latihan 3 ....................................................................................... 45

d. Rangkuman ................................................................................... 46

e. Tes Formatif 3 ............................................................................... 47

f. Umpan Balik dan Tindak Lanjut ................................................... 50

TES SUMATIF .......................................................................................... 51

KUNCI JAWABAN (TES FORMATIF 1—3 & TES SUMATIF) ................. 56

DAFTAR PUSTAKA .................................................................................. 57

Page 6: DIKLAT UJIAN DINAS TINGKAT I - bppk.kemenkeu.go.id · JIWA KORPS PEGAWAI NEGERI SIPIL DAN ETIKA ... Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas ... dan integritas moral

Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas Tingkat I

v

PETUNJUK PENGGUNAAN MODUL

Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik Pegawai Negeri Sipil ini disusun dalam

rangka diklat Ujian Dinas yang diselenggarakan oleh Pusat Pendidikan dan Pelatihan Sumber

Daya Manusia, Badan Pendidikan dan Pelatihan Keuangan, Kementerian Keuangan Republik

Indonesia. Modul ini berisi tiga materi utama, yaitu jiwa korps pegawai negeri sipil dan etika,

etika pegawai negeri sipil, dan proses pembinaan jiwa korps pegawai negeri sipil.

Untuk memudahkan pemahaman, peserta diklat sebaiknya mempelajari isi modul

secara berurutan mulai dari bagian awal (Pendahuluan) dan dilanjutkan dengan kegiatan

belajar 1 sampai kegiatan belajar 3. Untuk efektivitas pemahaman modul, peserta diklat

sangat disarankan untuk belajar secara berkelompok secara disiplin.

Pemahaman modul dapat diukur dengan kemampuan peserta diklat untuk menjawab

pertanyaan-pertanyaan yang tersedia dalam modul ini. Cocokkan jawaban Anda dengan

jawaban yang tersedia pada bagian akhir modul. Skor minimal yang diharapkan untuk

dianggap paham adalah 80.

Page 7: DIKLAT UJIAN DINAS TINGKAT I - bppk.kemenkeu.go.id · JIWA KORPS PEGAWAI NEGERI SIPIL DAN ETIKA ... Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas ... dan integritas moral

Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas Tingkat I

vi

PETA KONSEP MODUL JIWA KORPS DAN KODE ETIK PEGAWAI NEGERI SIPIL

Page 8: DIKLAT UJIAN DINAS TINGKAT I - bppk.kemenkeu.go.id · JIWA KORPS PEGAWAI NEGERI SIPIL DAN ETIKA ... Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas ... dan integritas moral

Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas Tingkat I

1

BAB I Pendahuluan

A. Deskripsi Singkat

Pembinaan Jiwa Korps Pegawai Negeri Sipil beserta pelaksanaan Kode Etik

Pegawai Negeri Sipil mutlak diperlukan dalam rangka untuk menghasilkan

pegawai negeri sipil (PNS) yang kuat, kompak dan bersatu padu, memiliki

kepekaan, tanggap dan memiliki kesetiakawanan yang tinggi, berdisiplin, serta

sadar akan tanggung jawabnya sebagai unsur aparatur negara dan abdi

masyarakat sehingga cita-cita luhur bangsa dan negara, yang tertuang dalam

Pembukaan UUD 1945, diharapkan dapat tercapai.

Sejalan dengan amanat UUD 1945 tersebut dan untuk menanggapi semakin

tingginya tuntutan masyarakat bagi tersedianya pelayanan prima dari aparatur

negara, maka upaya reformasi di berbagai bidang dalam tata kehidupan

berbangsa dan bernegara terus dilakukan oleh Pemerintah secara bertahap

dan berkesinambungan. Kementerian Keuangan juga melaksanakan

pembenahan diri pada bidang yang merupakan tugas pokok dan tanggung

jawabnya dengan melaksanakan reformasi birokrasi berupa langkah-langkah

penataan di bidang kelembagaan, ketatalaksanaan, dan sumber daya manusia

(SDM). Khusus untuk reformasi di bidang SDM diarahkan untuk melakukan

transformasi diri menjadi birokrasi yang lebih efektif dan efisien, serta sesuai

dengan tuntutan kebutuhan masyarakat.

Mengacu pada Peraturan Pemerintah Nomor 42 Tahun 2004 tentang

Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik Pegawai Negeri Sipil (PNS),

Kementerian Keuangan menjabarkannya dengan menerbitkan Peraturan

Menteri Keuangan Nomor 29/PMK.01/2007 tanggal 13 Maret 2007 tentang

Pedoman Peningkatan Disiplin PNS di lingkungan Kementerian Keuangan

yang telah diubah pada pasal 7 dan pasal 8 dengan Peraturan Menteri

Keuangan Nomor 71/PMK.01/2007 tanggal 28 Juni 2007 tentang Perubahan

atas Peraturan Menteri Keuangan Nomor 29/PMK.01/2007. Kemudian

dipertegas dengan diterbitkannya Instruksi Menteri Keuangan Nomor

01/IMK.01/2009 tanggal 9 Januari 2009. Hal ini diambil sebagai wujud

komitmen Kementerian Keuangan dalam pembenahan di bidang SDM.

Page 9: DIKLAT UJIAN DINAS TINGKAT I - bppk.kemenkeu.go.id · JIWA KORPS PEGAWAI NEGERI SIPIL DAN ETIKA ... Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas ... dan integritas moral

Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas Tingkat I

2

Isi dari Instruksi Menteri Keuangan tersebut antara lain:

1. mewujudkan kelancaran pelaksanaan reformasi birokrasi Kementerian

Keuangan melalui optimalisasi penegakan disiplin PNS;

2. melaksanakan kebijakan penegakan disiplin berdasarkan Pedoman Teknis

Pelaksanaan Penegakan Disiplin PNS Kementerian Keuangan yang

tersebut dalam lampiran Instruksi Menteri Kuangan tersebut ;

3. menetapkan kebijakan pendukung yang diperlukan bagi efektifnya

pelaksanaan Instruksi Menteri Keuangan tersebut;

4. mengatur langkah-langkah pengawasan atas pelaksanaan Instruksi Menteri

Keuangan tersebut dilakukan oleh Sekretaris Jenderal Kementerian

Keuangan;

5. menyediakan Pedoman Teknis Pelaksanaan Penegakan Disiplin PNS

Kementerian Keuangan adalah himpunan/kompilasi dari berbagai peraturan

perundang-undangan mengenai penegakan disiplin PNS yang berlaku;

6. memberikan panduan tentang tata cara pemberian izin atau pemberian

hukuman disiplin kepada PNS di lingkungan Kementerian Keuangan tetap

berdasarkan pada ketentuan peraturan perundang-undangan di bidang

kepegawaian;

7. menjelaskan bahwa ketentuan–ketentuan yang tidak tertuang dalam

Instruksi Menteri Keuangan tersebut masih dilaksanakan sesuai dengan

peraturan perundang-undangan di bidang kepegawaian.

Peningkatan disiplin ini mutlak diperlukan untuk mewujudkan aparat

pemerintah yang bersih, berwibawa dan bertanggung jawab, serta untuk

meningkatkan kompetensi, transparansi dan integritas, guna menunjang

kelancaran pelaksanaan reformasi birokrasi Kementerian Keuangan.

Terwujudnya kompetensi sumber daya manusia merupakan jembatan

penghubung untuk mewujudkan esensi program reformasi birokrasi yaitu

memberikan pelayanan publik yang baik. Kondisi pelayanan publik yang baik

hanya dapat diperoleh dari organisasi yang teratur dan tersusun secara

fungsional untuk menghasilkan output dan outcome yang memenuhi 3 kriteria

yakni acceptable (dapat diterima oleh masyarakat), applicable (dapat

dilaksanakan sesuai maksud dan tujuannya) dan accountable (dapat

dipertanggungjawabkan).

Kode etik PNS merupakan aturan perilaku secara khusus, yang memberikan panduan

kepada pegawai negeri. Pada dasarnya kode etik PNS merupakan penjabaran nilai-

Page 10: DIKLAT UJIAN DINAS TINGKAT I - bppk.kemenkeu.go.id · JIWA KORPS PEGAWAI NEGERI SIPIL DAN ETIKA ... Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas ... dan integritas moral

Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas Tingkat I

3

nilai atau prinsip-prinsip etika yang diadopsi dalam bentuk kewajiban dan larangan,

sesuai dengan kebutuhan atau kekhususan lingkungan dan tuntutan tugas PNS di

organisasi yang terkait. Bagi Kementerian Keuangan karena organisasinya berbentuk

holding company, maka Kode Etik PNS dibuat oleh masing-masing Unit Organisasi

Eselon I. Hal ini disebabkan tiap-tiap unit eselon I memiliki kekhususan. Kode Etik PNS

dimaksudkan untuk meningkatkan disiplin PNS Kementerian Keuangan, menjamin

terpeliharanya tata tertib, menjamin kelancaran pelaksanaan tugas dan iklim kerja

yang kondusif, menciptakan dan memelihara kondisi kerja serta perilaku yang

profesional, serta meningkatkan citra dan kinerja pegawai. Hal ini tidak terlepas dari

upaya untuk membangun budaya organisasi, atau budaya kerja pegawai Kementerian

Keuangan.

Dengan melihat kenyataan-kenyataan tersebut, pembinaan jiwa korps dan

pelaksanaan kode etik PNS mutlak diperlukan untuk menciptakan aparatur negara

yang profesional, memiliki budaya tinggi dan sekaligus berbudaya maju/unggul

sehingga mampu menyediakan pelayanan prima bagi seluruh pemangku kepentingan

(stakeholders), yakni atasan, bawahan, rekan kerja, masyarakat luas, dan pada

akhirnya menjadi aparatur negara dari bangsa yang memiliki keunggulan kompetitif di

pasar global.

Dengan alasan tersebut, modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik Pegawai Negeri

Sipil ini disusun sebagai bahan ajar diklat Ujian Dinas Golongan I yang

diselenggarakan oleh Pusat Pendidikan dan Pelatihan Pengembangan Sumber Daya

Manusia, Badan Pendidikan dan Pelatihan Keuangan, Kementerian Keuangan,

mencakup 3 kegiatan belajar, yakni:

a. Jiwa Korps Pegawai Negeri Sipil dan Etika;

b. Etika Pegawai Negeri Sipil;

c. Proses Pembinaan Jiwa Korps Pegawai Negeri Sipil.

B. Prasyarat Kompetensi

Pegawai Negeri Sipil yang memiliki kompetensi yang sesuai dengan persyaratan

pengangkatan untuk menjadi Pegawai Negeri Sipil Golongan III/a antara lain mampu

menunjukkan komitmen dan integritas moral serta tanggung jawab profesi sebagai

Pegawai Negeri Sipil serta kode etik Pegawai Negeri Sipil.

Page 11: DIKLAT UJIAN DINAS TINGKAT I - bppk.kemenkeu.go.id · JIWA KORPS PEGAWAI NEGERI SIPIL DAN ETIKA ... Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas ... dan integritas moral

Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas Tingkat I

4

C. Standar Kompetensi dan Kompetensi Dasar

1. Standar Kompetensi

Setelah mengikuti proses pembelajaran ini peserta diharapkan mampu memahami

makna dari pembinaan jiwa korps dan kode etik PNS dan menerapkannya dengan

sungguh-sungguh dalam tugas dan unit kerjanya dalam pergaulannya sehari-hari.

2. Kompetensi Dasar

Setelah mengikuti proses pembelajaran ini peserta mampu:

a. menjelaskan secara garis besar apa yang dimaksud dengan pembinaan jiwa

korps dan kode etik PNS menurut Peraturan Pemerintah Nomor 42 Tahun 2004;

b. mendefinisikan pengertian tentang etika secara umum;

c. membedakan secara garis besar teori-teori etika;

d. menguraikan macam-macam etika;

e. menyebutkan mengapa etika dalam organisasi itu sangat penting;

f. menjelaskan arti dan manfaat dari kode etik PNS dalam menciptakan PNS yang

berbudaya luhur, profesional, bertanggung jawab, jujur, berprestasi, dan mampu

berkinerja tinggi;

g. menjelaskan bagaimana kode etik PNS tersebut dalam proses penetapan dan

pelaksanakannya pada organisasi pemerintah contohnya di Kementerian

Keuangan;

h. menguraikan secara rinci unsur-unsur yang menentukan keberhasilan

perwujudan etika dalam organisasi pemerintah;

i. menjelaskan prosedur penyelesaian masalah pelanggaran kode etik yang

diduga dilakukan oleh seorang PNS;

j. menguraikan sanksi-sanksi moral maupun hukuman disiplin yang bisa

dikenakan kepada PNS yang melanggar ketentuan kode etik PNS.

D. Relevansi Modul

Kegunaan modul ini bagi peserta diklat adalah meningkatkan kemampuan untuk

memahami makna dari pembinaan jiwa korps dan kode etik PNS dan kelak mampu

menerapkannya dengan sungguh-sunguh dalam tugas di unit kerjanya dan dalam

pergaulan PNS sehari-hari. Untuk memudahkan peserta dalam mengikuti

pembelajaran berikut ini digambarkan secara skematis Pola Pembinaan Jiwa Korps

dan Kode Etik Pegawai Negeri Sipil.

Page 12: DIKLAT UJIAN DINAS TINGKAT I - bppk.kemenkeu.go.id · JIWA KORPS PEGAWAI NEGERI SIPIL DAN ETIKA ... Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas ... dan integritas moral

Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas Tingkat I

5

BAB II Kegiatan Belajar I

JIWA KORPS PNS DAN ETIKA

A. Indikator

Setelah mempelajari kegiatan belajar ini peserta diharapkan mampu:

1. menjelaskan pengertian jiwa korps pegawai negeri sipil;

2. menjelaskan tujuan pembinaan jiwa korps pegawai;

3. menjelaskan ruang lingkup pembinaan jiwa korps pegawai dan nilai-nilai dasar

pembentukan kode etik PNS;

4. menjelaskan pengertian etika dan kode etik;

5. menjelaskan teori etika;

6. menjelaskan macam-macam etika;

7. menjelaskan pentingnya etika bagi organisasi.

B. Uraian dan contoh

Dalam Peraturan Pemerintah Nomor 42 Tahun 2004 tentang Pembinaan Jiwa Korps dan

Kode Etik Pegawai Negeri Sipil (PNS), dinyatakan bahwa jiwa korps PNS adalah rasa

kesatuan dan persatuan, kebersamaan, kerja sama, tanggung jawab, dedikasi, disiplin,

kreativitas, kebanggaan dan rasa memiliki organisasi PNS dalam Negara Kesatuan

Republik Indonesia (NKRI). Jiwa korps PNS ini perlu dipahami, dihayati, dan dilaksanakan

oleh setiap individu PNS sebagai wujud tanggung jawab sebagai aparatur negara, abdi

negara dan abdi masyarakat.

Setiap PNS di dalam jiwanya harus tumbuh rasa cinta tanah air sebagai landasan

pengabdian sesuai bidang tugasnya masing-masing. Perwujudan kecintaan pada tanah air

dapat berupa kinerja yang sebaik-baiknya, berpikir, berucap dan bertindak yang membuat

negara makin maju, makin besar tumbuh rasa kesatuan dan persatuannya sehingga selalu

mencari pemecahan masalah yang sebaik-baiknya untuk membawa kemaslahatan orang

banyak. Penghayatan akan rasa kesatuan dan persatuan membuat PNS mampu

menempatan dirinya sebagai salah satu unsur dari suatu sistem pemerintahan yang

memberikan kontribusi terbaik. Agar sistem pemerintahan dapat menghasilkan output yang

benar-benar berkualitas sehingga berguna dan dapat memberikan faedah yang maksimal

bagi masyarakat. Sifat ego sektoral yang dapat menghambat terjadinya sinergi perlu

dihindari.

Rasa persatuan dan kesatuan akan dapat menjadi sumber inspirasi bagi PNS dalam

menentukan prioritas yang akan dicapai setiap kali menyusun perencanaan. Kebutuhan

Page 13: DIKLAT UJIAN DINAS TINGKAT I - bppk.kemenkeu.go.id · JIWA KORPS PEGAWAI NEGERI SIPIL DAN ETIKA ... Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas ... dan integritas moral

Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas Tingkat I

6

dan keinginan masyarakat harus menjadi sasaran perencanaan, bukan kepentingan

golongan dan sekelompok saja. PNS juga dituntut untuk peka dan tanggap terhadap

tuntutan masyarakat yang semakin tinggi bagi tersedianya pelayanan prima dari aparatur

negara, sesuai dengan amanat peraturan undang-undang yang berlaku.

Di manapun tempat tugasnya, PNS mempunyai fungsi yang sama, yaitu memberikan

pelayanan publik, yang keberhasilannya tidak dapat hanya dilakukan oleh salah satu unit

organisasi, karena setiap organisasi pemerintah mempunyai tugas pokok dan fungsi

sendiri-sendiri. Untuk itu kerja sama sesama organisasi pemerintah dan PNS di manapun

mutlak harus dijalankan. Dalam bekerja sama ini memang dibutuhkan saling mengisi,

saling mendukung serta berbagi informasi yang relevan dan bermanfaat. Sinergi serta

komitmen setiap unit organisasi pemerintah untuk mencapai sasaran yang telah disetujui

merupakan faktor penting dalam pencapaian tujuan bersama.

Tanggung jawab dan dedikasi mengandung makna bahwa setiap PNS harus sungguh-

sungguh dalam melaksanakan tugas dan fungsinya sehingga benar-benar dapat

mewujudkan sasaran yang telah ditetapkan. Apabila setiap PNS dapat mencapai kinerja

yang cukup tinggi dan mencapai sasaran, secara akumulasi sasaran organisasi akan

tercapai. Kesulitan yang muncul dalam melaksanakan tugas akan menjadi tantangan bagi

PNS yang menanganinya, ini mencerminkan rasa dedikasi yang ada dalam dirinya. Dia

senantiasa memberikan hasil terbaik. Dalam menghadapi hambatan dalam tugas, juga

berupaya secara inovatif, proaktif, dan cepat tanggap.

Disiplin dan kreativitas dituntut untuk dimiliki oleh setiap PNS. Kepatuhan terhadap

peraturan mutlak diperlukan oleh PNS agar terhindar dari penyalahgunaan wewenang,

sewenang-wenang, KKN dan perbuatan buruk lainnya yang dapat mencoreng nama baik

PNS. Kreativitas diperlukan untuk mengatasi bila terjadi bottleneck. Meskipun pelayanan

pada saat ini sudah bagus, di kemudian hari harus diubah lagi agar sesuai dengan

perkembangan keadaan. Semua kreativitas memegang peranan yang strategis dalam

melakukan perubahan ini. Kebanggaan dan rasa memiliki atas NKRI harus tertanam

dalam jiwa setiap PNS. “Right or wrong is my country”, ungkapan tersebut mewujudkan

jiwa pembelaan yang besar dalam dada seorang PNS. Pelaksanaan unsur-unsur di atas

sebagai bukti nyata terdapatnya rasa kebanggaan dan rasa memiliki.

Dengan tumbuh dan berkembangnya jiwa korps seperti yang diamanatkan oleh peraturan

tersebut, setiap PNS diharapkan dapat melaksanakan tugas umum pemerintahan dan

pembangunan nasional yang menjadi tanggung jawabnya untuk mencapai kinerja yang

Page 14: DIKLAT UJIAN DINAS TINGKAT I - bppk.kemenkeu.go.id · JIWA KORPS PEGAWAI NEGERI SIPIL DAN ETIKA ... Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas ... dan integritas moral

Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas Tingkat I

7

setingi-tingginya. Jiwa korps secara eksplisit berkaitan pula dengan budaya organisasi

atau budaya kerja menuntun PNS terikat menjadi suatu kesatuan yang utuh: memiliki

kompetensi tinggi, kuat, kompak dan bersatu-padu, peka dan tanggap, memiliki

kesetiakawanan tinggi, disiplin, serta sadar akan tanggung jawabnya sebagai unsur

aparatur negara dan abdi masyarakat sehingga visi, misi, serta strategi pemerintah untuk

mewujudkan cita-cita luhur bangsa dan negara yang tertuang dalam Pembukaan UUD

1945 diharapkan akan dapat tercapai.

Sebagai contoh, bangsa dan negara Jepang yang mengalami kehancuran di bidang

ekonomi dan industri akibat perang Dunia II mampu membangun kembali bidang-bidang

tersebut dalam waktu yang relatif singkat, yakni sepuluh tahun karena mereka memiliki,

mengembangkan, dan mempertahankan budaya yang kuat dan kohesif di seluruh

negerinya. lni tidak terlepas dari pembinaan jiwa korps pekerja di berbagai sektor

perekonomian dan industrinya, termasuk pembinaan jiwa korps pegawai di lingkungan

organisasi pemerintahannya (Wirawan, 2007:7). Demikian pula halnya dengan Korea

Selatan yang pada tahun 1960-an kondisi perekonomiannya relatif sama dengan negara

Ghana di Afrika, namun pada tahun 1990-an Korea Selatan telah menjadi kekuatan

ekonomi Asia yang menggetarkan dunia dan menjadi berbeda dan memiliki diskrepansi

dalam segala hal dibandingkan dengan negara Ghana yang tetap tidak berbeda dengan

kondisinya seperti pada tahun 1960-an

1. Pengertian tentang Jiwa Korps Pegawai Negeri Sipil

Diterbitkannya PP 42 Tahun 2004 dimaksudkan untuk mendorong peningkatan

perjuangan, pengabdian, kesetiaan dan ketaatan PNS terhadap NKRI berdasarkan

Pancasila dan UUD 1945 sesuai dengan tujuan diterbitkannya PP tersebut.

a. Tujuan pembinaan jiwa korps mencakup hal-hal di bawah ini:

1) membina karakter/watak, memelihara rasa persatuan dan kesatuan secara

kekeluargaan guna mewujudkan kerja sama dan semangat pengabdian

kepada masyarakat serta meningkatkan kemampuan, dan keteladanan

Pegawai Negeri Sipil.

2) mendorong etos kerja Pegawai Negeri Sipil untuk mewujudkan Pegawai

Negeri Sipil yang bermutu tinggi dan sadar akan tanggung jawabnya sebagai

unsur aparatur negara, dan abdi masyarakat;

3) menumbuhkan dan meningkatkan semangat, kesadaran, dan wawasan

kebangsaan Pegawai Negeri Sipil sehingga dapat menjaga persatuan dan

kesatuan bangsa dalam Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Page 15: DIKLAT UJIAN DINAS TINGKAT I - bppk.kemenkeu.go.id · JIWA KORPS PEGAWAI NEGERI SIPIL DAN ETIKA ... Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas ... dan integritas moral

Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas Tingkat I

8

b. Pembinaan jiwa korps yang dilakukan oleh instansi pemerintah mencakup ruang

lingkup:

1) peningkatan etos kerja untuk mendukung produktivitas dan profesionalitas PNS;

2) partisipasi dalam penyusunan kebijakan Pemerintah yang terkait dengan PNS;

3) meningkatkan kerjasama antar PNS;

4) perlindungan hak-hak sipil atau kepentingan PNS.

c. Kode etik disusun secara tertulis atas nilai-nilai, norma-norma, atau kaidah-kaidah

untuk mengatur perilaku moral PNS, yang harus dipatuhi dan ditaati oleh setiap

individu PNS sehingga kode etik ini berfungsi sebagai panduan perilaku PNS

sehari-hari dalam pergaulan dan kedinasan agar dapat menjunjung tinggi

kehormatan dan keteladanan sikap. Untuk itu dalam PP Nomor 42 Tahun 2004

menegaskan setiap instansi pemerintah dalam menyusun kode etik harus

mempertimbangkan nilai-nilai dasar yang ditetapkan dalam peraturan tersebut

antara lain:

1) ketakwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa;

2) kesetiaan dan ketaatan kepada Pancasila dan UUD 1945;

3) semangat nasionalisme;

4) mengutamakan kepentingan negara di atas kepentingan pribadi atau golongan;

5) ketaatan terhadap hukum dan peraturan perundang-undangan;

6) penghormatan terhadap hak asasi manusia;

7) tidak diskriminatif;

8) profesionalisme, netralitas, dan bermoral tinggi;

9) semangat jiwa korps.

2. Pengertian tentang Etika dan Kode Etik

a. Secara teoritis pengertian tentang etika dirumuskan dari 3 sumber, yakni:

1) Etika, yang berasal dari bahasa Yunani kuno etos, yang berarti adat istiadat,

atau kebiasaan hidup yang dianggap baik oleh kalangan atau masyarakat

tertentu. Etika dalam hal ini berkaitan dengan nilai-nilai, tata cara dan aturan

hidup yang baik, serta segala kebiasaan yang dianut dan diwariskan dari satu

orang kepada orang lain, atau dari satu generasi ke generasi lain. Kebiasaan

ini terungkap dalam perilaku berpola yang terus berulang sehingga menjadi

suatu kebiasaan.

2) Etika juga dapat dipahami dengan cara yang berbeda yaitu sebagai "moralitas,"

yang mempunyai pengertian yang lebih luas. Dalam pengertian ini etika

diartikan sebagai suatu filsafat moral, atau ilmu yang membahas dan mengkaji

Page 16: DIKLAT UJIAN DINAS TINGKAT I - bppk.kemenkeu.go.id · JIWA KORPS PEGAWAI NEGERI SIPIL DAN ETIKA ... Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas ... dan integritas moral

Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas Tingkat I

9

nilai dan norma yang diberikan oleh etika dalam pengertian yang pertama.

Sebagai suatu cabang filsafat, etika lalu sangat menekankan pendekatan kritis

dalam melihat nilai dan norma serta permasalahan moral yang timbul dalam

kehidupan manusia, khususnya dalam kehidupan bermasyarakat.

3) Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (2008), etika dapat diartikan dalam 3

pengertian, yakni:

a). sebagai nilai dan norma moral yang menjadi pegangan bagi seseorang

atau sekelompok orang dalam mengatur tingkah lakunya;

b). sebagai suatu ilmu tentang apa yang baik dan apa yang buruk dan

tentang hak dan kewajiban moral (akhlak);

c). sebagai kumpulan asas atau nilai moral (kode etik).

Kode etik sebagai kumpulan asas atau nilai moral dimaksudkan untuk mengatur

tingkah laku moral suatu kelompok dalam suatu masyarakat melalui ketentuan-

ketentuan tertulis yang diharapkan akan dipegang teguh oleh seluruh anggota

kelompok tersebut. Agar kode etik dapat berfungsi dengan baik maka harus

disusun oleh organisasi itu sendiri dengan memperhatikan kondisi rill yang terjadi

pada organisasi yang bersangkutan sehingga kode etik itu diharapkan dapat dijiwai

oleh cita-cita dan nilai-nilai yang berlaku pada organisasi tersebut.

Di samping itu, kode etik juga tidak bersifat statis tetapi perlu sekali-sekali dinilai

kembali bahkan bila perlu direvisi atau disesuaikan dengan perubahan kondisi

lingkungan yang terus berkembang. Dalam praktiknya, pelaksanaan kode etik itu

perlu diawasi secara terus menerus dan perlu dilakukan pengenaan sanksi-sanksi

bagi anggota organisasi yang melanggar kode etik tersebut.

3. Beberapa Teori Tentang Etika

Terdapat 3 teori utama dari Etika, yakni:

a. Etika deontologi, yang berarti kewajiban. Menurut teori ini, suatu tindakan yang

dianggap baik tidaklah dinilai dan dibenarkan berdasarkan akibat atau tujuan

balk dari tindakan itu melainkan bahwa tindakan itu sendiri dianggap baik pada

dirinya sendiri. Dengan perkataan lain, suatu tindakan dianggap bernilai moral

karena tindakan itu dilaksanakan berdasarkan kewajiban yang memang harus

dilaksanakan terlepas dari apa tujuan atau akibat dari tindakan itu. Contoh:

berbohong, mencuri, menyontek dalam ujian, dianggap tidak baik dilihat dari

sudut etika deontologi.

Page 17: DIKLAT UJIAN DINAS TINGKAT I - bppk.kemenkeu.go.id · JIWA KORPS PEGAWAI NEGERI SIPIL DAN ETIKA ... Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas ... dan integritas moral

Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas Tingkat I

10

b. Etika teleologi, yang berarti tujuan. Ditujukan untuk mengukur baik buruknya

suatu tindakan berdasarkan tujuan yang hendak dicapai, atau berdasarkan

akibat yang ditimbulkan oleh suatu tindakan. Suatu tindakan dinilai baik jika

bertujuan mencapai sesuatu yang baik, atau jika akibat yang ditimbulkannya

baik dan berguna. Etika teleologi ini lebih bersifat situasional karena tujuan dan

akibat dari suatu tindakan bisa sangat tergantung pada situasi khusus tertentu.

Berbohong merupakan tindakan yang tidak baik menurut teori deontologi,

namun belum tentu tidak baik menurut etika teleologi. Berbohong tidak sesuai

dengan nilai-nilai moral yang berlaku, namun dalam etika teleologi apabila

perilaku berbohong tersebut memiliki tujuan yang baik, maka bisa dinilai

sebagai tindakan yang baik.

Sebagai contoh, seorang PNS di bagian kepegawaian yang berbohong saat

ditanya oleh seseorang mengenai informasi mutasi pegawai yang belum

diterbitkan secara resmi dalam bentuk suatu surat keputusan. Tindakan PNS

tersebut dengan mengatakan bahwa ia tidak mengetahui tentang informasi

tersebut (walaupun ia mengetahuinya) dapat dibenarkan, karena menyimpan

informasi yang bersifat rahasia dan belum boleh diketahui oleh orang lain adalah

merupakan tugasnya. Dalam hal ini ia berbohong untuk maksud yang baik.

c. Etika keutamaan, berbeda dengan etika deontologi dan teleologi, karena etika

keutamaan tidak mempersoalkan akibat dari suatu tindakan serta tidak

melakukan penilaian moral berdasarkan norma-norma universal. Nilai moral

ditemukan dari pengalaman hidup bermasyarakat, dari contoh dan teladan yang

diperlihatkan tokoh-tokoh besar dalam suatu masyarakat dalam hal menyikapi

persoalan-persoalan hidup. Dari teladan hidup orang tersebut dikenal nilai-nilai

moral, seperti kesetiaan, kejujuran, kesediaan berkorban, kasih sayang,

keberanian, dan sebagainya. Menurut teori ini, orang bermoral tidak ditentukan

oleh kenyataan bahwa ia melakukan suatu tindakan bermoral, melainkan

ditentukan oleh kenyataan dalam keseluruhan hidupnya, yaitu bagaimana ia

menjalani hidup, apakah ia memiliki kecenderungan dalam bersikap dan

berperilaku terpuji dalam menghadapi persoalan hidup (bukan dinilai

berdasarkan tindakan satu per satu dalam menentukan kualitas moralnya).

4. Macam-Macam Etika

Etika secara umum dapat dibagi 2 kategori, yaitu:

Page 18: DIKLAT UJIAN DINAS TINGKAT I - bppk.kemenkeu.go.id · JIWA KORPS PEGAWAI NEGERI SIPIL DAN ETIKA ... Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas ... dan integritas moral

Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas Tingkat I

11

ETIKA

ETIKA

UMUM

ETIKA

KHUSUS

ETIKA

INDIVIDUAL

ETIKA

LINGKUNGAN

ETIKA

SOSIAL

a. Etika Umum

Etika umum mencakup tentang norma dan nilai moral, kondisi-kondisi dasar bagi

manusia untuk bertindak etis, teori-teori etika, lernbaga-lembaga normatif (di

antaranya adalah suara hati/nurani), dan semacamnya. Etika umum sebagai

ilmu atau filsafat moral dapat dianggap sebagai etika teoritis, walaupun istilah ini

sesungguhnya kurang tepat, karena bagaimanapun etika selalu berkaitan

dengan perilaku dan kondisi praktis serta aktual dari manusia dalam

kehidupannya sehari-hari dan tidak hanya semata-mata bersifat teoritis.

b. Etika Khusus

Etika khusus adalah penerapan prinsip-prinsip atau norma-norma moral dasar

dalam bidang kehidupan yang khusus. Dengan kata lain, etika khusus adalah

cerminan kritis rasional yang meneropong dan mencerminkan kehidupan

manusia dengan mendasarkan diri pada norma dan nilai moral yang ada dengan

situasi khusus dari bidang kehidupan dan kegiatan khusus tertentu yang

dilakukan setiap orang atau kelompok orang dalam suatu masyarakat. Etika

khusus ini dianggap sebagai etika terapan karena aturan normatif yang bersifat

umum diterapkan secara khusus, sesuai dengan kekhususan dan kekhasan

bidang kehidupan dan kegiatan khusus tertentu. Maka dapat dikatakan bahwa

etika khusus merupakan kontekstualisasi aturan moral umum dalam bidang dan

situasi yang konkrit.

Etika khusus ini terbagi menjadi 3, yaitu:

Gambar 1 : Pembagian Etika

Page 19: DIKLAT UJIAN DINAS TINGKAT I - bppk.kemenkeu.go.id · JIWA KORPS PEGAWAI NEGERI SIPIL DAN ETIKA ... Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas ... dan integritas moral

Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas Tingkat I

12

1) Etika individual, lebih menyangkut kewajiban dan sikap manusia terhadap

dirinya sendiri, seperti prinsip integrasi pribadi yang berbicara tentang

perilaku individual tertentu dalam rangka menjaga dan mempertahankan

nama baiknya sebagai pribadi yang bermoral.

2) Etika sosial, menyangkut tentang kewajiban dan hak, sikap dan pola perilaku

manusia sebagai makhluk sosial dalam interaksinya dengan sesama

manusia. Etika individual dan etika sosial berkaitan satu sama lain bahkan

dalam hal tertentu sulit untuk dipisahkan satu dengan lainnya karena sifat

hakiki manusia yang bersifat ganda, yakni sebagai makhluk individual

sekaligus menjadi makiuk sosial.

3) Etika lingkungan, adalah merupakan etika khusus yang akhir-akhir ini

semakin ramai dibicarakan. Etika lingkungan berbicara mengenai hubungan

antara manusia, baik sebagai makhluk individu maupun sebagai kelompok

dengan lingkungan alam yang lebih luas dalam totalitasnya, dan hubungan

antara manusia yang satu dengan manusia lainnya yang berdampak

langsung atau tidak langsung pada lingkungan hidup secara keseluruhan.

5. Arti Penting Etika dalam Organisasi

Dalam kehidupan organisasi sering timbul berbagai permasalahan yang

pemecahannya mengandung implikasi moral dan etika. Dalam menghadapi

permasalahan seperti itu tidak ada tolok ukur yang mutlak mengenai benar atau

salahnya sesuatu hal karena sangat tergantung pada berbagai faktor, seperti agama,

budaya, dan sosial. Dengan berdasarkan kenyataan tersebut maka dirasakan perlu

untuk membuat etika dalam organisasi, yang dapat digunakan sebagai acuan.

a. Rooswiyanto (2005: 27) mengemukakan 3 alasan mendasar mengapa etika

penting dalam kehidupan organisasi, yaitu:

1) etika memungkinkan organisasi memiliki dan menyepakati nilai-nilai moral

sebagai acuan dasar bersikap dan berperilaku bagi anggota organisasi, di

mana nilai-nilai moral yang disepakati secara bersama tersebut harus dijunjung

tinggi dan dilaksanakan dengan maksud untuk mewujudkan tujuan organisasi;

2) etika organisasi berisi nilai-nilai universal, yang dapat menjembatani konflik

moral antara para anggota organisasi yang memiliki latar belakang berbeda,

baik dari segi agama, suku, latar belakang sosial dan budaya dalam kehidupan

organisasi yang bersangkutan;

3) etika yang dilaksanakan secara efektif akan meningkatkan citra dan reputasi

organisasi dan melanggengkan eksistensi organisasi tersebut.

Page 20: DIKLAT UJIAN DINAS TINGKAT I - bppk.kemenkeu.go.id · JIWA KORPS PEGAWAI NEGERI SIPIL DAN ETIKA ... Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas ... dan integritas moral

Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas Tingkat I

13

b. Siagian (1996: 11) mengemukakan beberapa alasan mengapa etika sangat

diperlukan dalam organisasi, yaitu karena:

1) etika di samping menyangkut aplikasi seperangkat nilai luhur sebagai acuan

dasar bersikap dan berperilaku, juga menyangkut berbagai prinsip yang

menjadi landasan perwujudan nilai-nilai tersebut dalam berbagai hubungan

yang terjadi antar manusia dan lingkungan hidup;

2) etika memberikan prinsip yang kokoh dalam berperilaku sehingga dapat

menjamin kehidupan sosial yang tertib karena etika berisi nilai-nilai luhur yang

disepakati bersama untuk dilaksanakan dan dijunjung tinggi sebagai prinsip

yang kokoh dalam berperilaku sehingga kehidupan organisasi semakin

bermakna;

3) etika sebagai landasan moral berperilaku yang relevan dan sejalan dengan

dinamika yang berkembang sehingga memberikan makna dan memperkaya

kehidupan seseorang, kelompok, organisasi, dan masyarakat luas, di mana

etika akan memperlancar interaksi antar manusia;

4) etika menunjukkan kepada manusia nilai hakiki dalam kehidupan, sesuai

dengan keyakinan agama, pandangan hidup, dan sosial, dengan kata lain

bahwa etika berkaitan langsung dengan sistem nilai manusia, mendorong

tumbuhnya naluri moralitas, nilai-nilai hidup yang hakiki, dan memberi inspirasi

kepada manusia untuk secara bersama-sama menemukan dan menerapkan

nilai-nilai tersebut bagi kesejahteraan dan kedamaian umat manusia.

c. Latihan 1

Jawablah pertanyaan-pertanyaan di bawah ini!

1. Jelaskan pengertian Jiwa Korps Pegawai Negeri Sipil?

2. Jelaskan pengertian Etika dan Kode Etik?

3. Jelaskan beberapa teori Etika?

4. Jelaskan macam-macam Etika?

5. Jelaskan arti pentingnya etika pada organisasi?

d. Rangkuman

Pembinaan jiwa korps PNS perlu dipahami, dihayati, dan dilaksanakan oleh setiap

individu PNS sebagai wujud tanggungjawabnya sebagai aparatur negara, abdi negara,

dan abdi masyarakat. Pembinaan jiwa korps PNS ini secara eksplisit berkaitan pula

dengan upaya Pemerintah untuk membentuk budaya organisasi, atau budaya kerja

aparat pemerintah, yang menuntun PNS secara tidak langsung terikat menjadi suatu

kesatuan yang utuh: memiliki kompetensi tinggi, kuat, kompak dan bersatu-padu, peka

Page 21: DIKLAT UJIAN DINAS TINGKAT I - bppk.kemenkeu.go.id · JIWA KORPS PEGAWAI NEGERI SIPIL DAN ETIKA ... Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas ... dan integritas moral

Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas Tingkat I

14

dan tanggap, memiliki kesetiakawanan tinggi, disiplin, serta sadar akan

tanggungjawabnya sebagai aparatur negara dan abdi masyarakat sehingga visi, misi,

serta strategi pemerintah untuk mewujudkan cita-cita luhur bangsa dan negara, yang

tertuang dalam Pembukaan UUD 1945 diharapkan dapat tercapai. Keberhasilan

pembinaan jiwa korps PNS ini sangat ditentukan oleh komitmen pimpinan dalam

pelaksanaannya dan konsistensi penerapan kode etik setiap tugas di lingkungan unit

kerja setiap individu PNS serta dalam kehidupan mereka sehari-hari.

Etika sesuai dengan pengertian harfiahnya dapat diartikan sebagai nilai-nilai yang baik

yang menjadi suatu kebiasaan. Namun etika juga dapat diartikan sebagai filsafat moral

yang lebih menekankan pendekatan kritis dalam melihat nilai dan norma moral. Ada 3

(tiga) teori etika, yaitu teori deontologi, teleologi, dan etika keutamaan. Etika deontologi

menilai balk buruknya suatu tindakan berdasarkan tindakan itu sendiri, apakah sejalan

dengan kewajiban si pelaku. Etika teleologi nenilai baik buruknya tindakan

berdasarkan tujuan yang hendak dicapai atau akibat dari tindakan tersebut. Sementara

etika keutamaan lebih mengutamakan pengembangan karakter moral pada diri setiap

orang. Etika juga terbagi menjadi etika umum dan etika khusus. Etika khusus

kemudian terbagi lagi menjadi etika individual, etika sosial, dan etika lingkungan hidup.

Etika mempunyai arti penting dalam organisasi karena dalam kehidupan organisasi

sering timbul bermacam-macam permasalahan yang pernecahannya mengandung

implikasi moral dan etika. Dan untuk menghadapi permasalahan tersebut tidak ada

tolok ukur yang mutlak mengenai benar atau tidaknya sesuatu hal karena sangat

tergantung pada berbagai faktor, seperti agama, budaya, dan sosial. Berdasarkan hal

tersebut maka peran etika menjadi sangat penting dalam organisasi, untuk:

a. memungkinkan organisasi memiliki dan menyepakati nilai-nilai moral yang dijunjung

tinggi dan dilaksanakan, sebagai acuan dasar bersikap dan berperilaku bagi

anggota-anggota organisasi;

b. menjembatani konflik moral antara para anggota organisasi, yang memiliki latar

belakang berbeda, balk dari segi agama, suku, latar belakang sosial dan budaya di

dalam organisasi;

c. meningkatkan citra dan reputasi organisasi, serta melanggengkan eksistensi

organisasi tersebut.

Page 22: DIKLAT UJIAN DINAS TINGKAT I - bppk.kemenkeu.go.id · JIWA KORPS PEGAWAI NEGERI SIPIL DAN ETIKA ... Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas ... dan integritas moral

Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas Tingkat I

15

e. Tes Formatif 1

Pilihlah salah satu jawaban yang paling benar!

1) Pengertian tentang Jiwa Korps Pegawai Negeri Sipil

1. Pengertian kode etik instansi & kode etik profesi dimuat secara garis besar

dalam ...

a. PP Nomor 42 Tahun 2004

b. PP Nomor 53 Tahun 2010

c. Tap MPR RI Nomor VUMPR/2001

d. Undang-Undang Nomor 28 Tahun 1999

2. Pembinaan jiwa korps mempunyai tujuan di bawah ini, kecuali ...

a. membina karakter/watak PNS

b. mendorong setiap pemimpin memaksakan kehendak kepada bawahan

c. mendorong etos kerja

d. meningkatkan semangat, kesadaran dan wawasan PNS

3. Ruang lingkup pembinaan jiwa korps mencakup, kecuali ...

a. peningkatan etos kerja untuk mendukung produktivitas & profesionalitas

PNS

b. meningkatkan kerja sama antar PNS

c. meningkatkan jumlah pemimpin yang selalu bersangka buruk & berfikir

negatif terhadap PNS bawahannya

d. perlindungan hak-hak sipil/kepentingan PNS

2) Pengertian tentang Etika dan Kode Etik

4. Secara teoritis pengertian tentang etika adalah, kecuali ...

a. berasal dari bahasa Yunani kuno etos

b. adat istiadat/kebiasaan hidup yang dianggap baik oleh masyarakat tertentu

c. berkaitan dengan nilai, tata cara & aturan hidup yang baik

d. berasal dari bahasa Spanyol kuno sekali

5. Etika dapat diartikan dalam beberapa pengertian yakni, kecuali ...

a. sebagai etika lingkungan alam binatang

b. sebagai kumpulan asas atau nilai moral

c. sebagai nilai & norma moral yang menjadi pegangan bagi seseorang atau

sekelompok orang dalam mengatur tingkah laku

d. sebagai suatu ilmu tentang baik atau buruk sesuatu filsafat moral

6. Kumpulan nilai-nilai diberlakukan untuk mengatur tingkah laku anggota

kelompok atau organisasi dalam bentuk kode etik. Bentuk kode etik tersebut

adalah ...

a. Tidak tertulis

Page 23: DIKLAT UJIAN DINAS TINGKAT I - bppk.kemenkeu.go.id · JIWA KORPS PEGAWAI NEGERI SIPIL DAN ETIKA ... Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas ... dan integritas moral

Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas Tingkat I

16

b. Tertulis

c. Sebagian tertulis sebagian tidak tertulis

d. Tidak ada jawaban yang benar.

3) Beberapa Teori tentang Etika

7. Teori etika untuk mengukur baik buruknya suatu tindakan bukan berdasarkan

akibat atau tujuan dari tindakan tersebut namun berdasarkan kewajiban untuk

melakukan tindakan itu, disebut dengan ...

a. etika teleologi

b. etika deontologi

c. etika umum

d. etika khusus

8. Teori etika untuk mengukur baik buruknya suatu tindakan berdasarkan tujuan

yang hendak dicapai, disebut dengan ...

a. etika deontologi

b. etika umum

c. etika teleologi

d. etika keutamaan

9. Seorang polisi diperbolehkan menembak seorang penjahat yang melawan

ketika hendak diringkus. Hal ini sesuai dengan ...

a. Etika deontologi

b. Etika teleologi

c. Etika umum

d. Etika keutamaan

10. Teori etika untuk mengukur baik buruknya suatu tindakan berdasarkan nilai

moral, contoh dan teladan tokoh besar dalam masyarakat dalam menyikapi

persoalan hidup, disebut dengan ...

a. etika deontologi

b. etika umum

c. etika teleologi

d. etika keutamaan

11. Sesorang dalam berperilaku cenderung pada tindakan yang bermoral,

maka dia menjalankan etika ...

a. Deontologi

b. Umum

c. Teleologi

d. Keutamaan

Page 24: DIKLAT UJIAN DINAS TINGKAT I - bppk.kemenkeu.go.id · JIWA KORPS PEGAWAI NEGERI SIPIL DAN ETIKA ... Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas ... dan integritas moral

Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas Tingkat I

17

4) Macam-Macam Etika

12. Etika individual merupakan bagian dari ...

a. etika khusus

b. etika umum

c. etika sosial

d. etika lingkungan

13. Etika yang antara lain berbicara mengenai hubungan antara manusia baik

individual maupun kelompok dengan lingkungan hidup secara keseluruhan

disebut dengan ...

a. etika khusus

b. etika lingkungan

c. etika sosial

d. etika umum

5) Arti Penting Etika dalam Organisasi

14. Rooswiyanto mengemukakan beberapa alasan etika penting dalam kehidupan

organisasi seperti di bawah ini, kecuali ...

a. memungkinkan organisasi memiliki & menyepakati nilai moral sebagai

acuan dasar bersikap&berperilaku bagi anggota organisasi,

b. memungkinkan nilai unversal organisasi menjembatani konflik moral antara

para anggota organisasi

c. memungkinkan organisasi menambah anggota muda yang baru

d. memungkinkan etika yang dilaksanakan secara efektif akan meningkatkan

citra & reputasi organisasi

15. Siagian mengemukakan beberapa alasan etika penting dalam kehidupan

organisasi seperti di bawah, kecuali ...

a. etika menyangkut aplikasi nilai luhur sebagai acuan dasar bersikap &

berperilaku

b. etika memberikan prinsip yang kokoh dalam berperilaku sehingga

menjamin kehidupan sosial yang tertib

c. etika menunjukkan nilai hakiki dari kehidupan manusia sesuai dengan

keyakinan agama, pandangan hidup & sosial

d. etika mendorong untuk semangat bekerja

Page 25: DIKLAT UJIAN DINAS TINGKAT I - bppk.kemenkeu.go.id · JIWA KORPS PEGAWAI NEGERI SIPIL DAN ETIKA ... Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas ... dan integritas moral

Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas Tingkat I

18

f. Umpan Balik dan Tindak Lanjut

Cocokkanlah jawaban anda dengan Kunci Jawaban (Tes Formatif 1) yang tersedia.

Hitunglah jawaban anda dengan benar, kemudian gunakan rumus berikut untuk

mengetahui tingkat pemahaman anda terhadap materi kegiatan belajar ini.

Kriteria Nilai

91—100 Sangat Baik

81—90 Baik

71—80 Cukup

61—70 Kurang

0—60 Sangat Kurang

Apabila nilai Anda mencapai 81 atau lebih, Anda telah memahami materi kegiatan

belajar ini. Namun, apabila nilai Anda kurang dari 81, Anda harus mempelajari kembali

materi kegiatan belajar ini.

Nilai =

Page 26: DIKLAT UJIAN DINAS TINGKAT I - bppk.kemenkeu.go.id · JIWA KORPS PEGAWAI NEGERI SIPIL DAN ETIKA ... Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas ... dan integritas moral

Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas Tingkat I

19

BAB III Kegiatan Belajar 2

ETIKA PEGAWAI NEGERI SIPIL

A. Indikator

Setelah mempelajari kegiatan belajar ini peserta diharapkan mampu:

1. mampu menjelaskan tentang dasar hukum etika PNS;

2. mampu menjelaskan tentang etika kehidupan berbangsa;

3. mampu menjelaskan tentang nilai dasar PNS;

4. mampu menjelaskan tentang prinsip moral PNS;

5. mampu menjelaskan tentang pelaksanaan etika PNS;

6. mampu menjelaskan tentang peraturan disiplin PNS.

B. Uraian dan contoh

Etika Pegawai Negeri Sipil (PNS), yang selanjutnya disebut sebagai Kode Etik PNS

tertuang dalam Peraturan Pemerintah Nomor 42 Tahun 2004 tentang Pembinaan Jiwa

Korps dan Kode Etik PNS. Dalam peraturan pemerintah tersebut, antara lain dinyatakan

bahwa PNS wajib menjunjung tinggi nilai-nilai dasar, melaksanakan dan menerapkan

etika PNS dalam bernegara, berorganisasi, bermasyarakat, terhadap diri sendiri, dan

terhadap sesama PNS untuk mewujudkan PNS yang dapat memberikan pelayanan

terbaik, adil dan merata, melalui sikap dan perilaku yang baik sebagai bentuk

pengamalan kode etik PNS. Menurut Keraf (2003) untuk meningkatkan kualitas PNS

maka PNS itu juga perlu memiliki dan menghayati prinsip-prinsip moral dalam

memberikan pelayanan.

Kode etik PNS mewujudkan PNS yang bersikap disiplin, menaati peraturan perundang-

undangan yang berlaku sehingga dapat dinyatakan bahwa etika PNS adalah merupakan

hal yang mendasar yang harus melekat pada diri PNS, baik berperilaku dalam

pelaksanaan tugas maupun dalam berperilaku pada kehidupan sehari-hari.

Contoh: Seandainya setiap orang sesuai dengan profesinya masing-masing (seperti

dokter, jaksa, hakim, pengacara, guru, pegawai negeri sipil, akuntan, dan lain-lain)

melaksanakan pekerjaannya sesuai dengan kode etik yang mengatur sikap dan perilaku

mereka masing-masing, hampir dapat dipastikan bahwa kondisi negara/bangsa kita saat

ini tidak akan mengalami krisis multi dimensi seperti yang terjadi saat ini karena setiap

anggota masyarakat akan menerima pelayanan prima yang memuaskan dari setiap

individu profesional tersebut dan akan mendorong motivasi setiap individu/anggota

masyarakat untuk bekerja produktif dan inovatif di bidangnya masing-masing.

Page 27: DIKLAT UJIAN DINAS TINGKAT I - bppk.kemenkeu.go.id · JIWA KORPS PEGAWAI NEGERI SIPIL DAN ETIKA ... Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas ... dan integritas moral

Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas Tingkat I

20

1. Dasar hukum Etika PNS

Dasar hukum penetapan etika, atau kode etik PNS adalah sebagai berikut:

a. Pasal 5 ayat (2), pasal 27 ayat (1), dan pasal 28 UUD 1945;

b. Undang-Undang Nomor 8 Tahun 1974 tentang Pokok-Pokok Kepegawaian,

sebagaimana telah diubah dengan Undang-Undang Nomor 43 tahun 1999;

c. Undang-Undang Nomor 28 Tahun 1999 tentang Penyelenggaraan Negara yang

Bersih dan Bebas Korupsi, Kolusi, dan Nepotisme;

d. Ketetapan Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) Rl Nomor VI/MPR/2001 tentang

Etika Kehidupan Berbangsa;

e. Peraturan Pemerintah Nomor 42 Tahun 2004 tentang Pembinaan Jiwa Korps dan

Kode Etik PNS;

f. Peraturan Pemerintah Nomor 53 Tahun 2010 tentang Disiplin PNS.

2. Etika Kehidupan Berbangsa (TAP MPR No. VI/MPR/2001)

a. Maksud dan tujuan Etika Kehidupan Berbangsa merupakan rumusan yang

bersumberdari ajaran-ajaran agama khususnya yang bersifat universal, dan nilai-nilai

luhur budaya bangsa yang tercermin dalam Pancasila sebagai acuan dasar dalam

berpikir, bersikap, dan bertingkah laku dalam kehidupan berbangsa. Rumusan ini

disusun dengan maksud untuk membantu memberikan penyadaran tentang arti

penting tegaknya etika dan moral dalam kehidupan berbangsa, sekaligus menjadi

acuan dasar untuk meningkatkan kualitas manusia yang beriman, bertaqwa dan

berakhlak mulia serta berkepribadian Indonesia.

b. Pokok-pokok etika berbangsa

Pokok-pokok etika dalam kehidupan berbangsa mengedepankan kejujuran, amanah,

keteladanan, sportifitas, disiplin, etos kerja, kemandirian, sikap toleransi, rasa malu,

tanggung jawab, menjaga kehormatan serta martabat diri sebagai warga bangsa.

Adapun uraian Etika Kehidupan Berbangsa adalah sebagai berikut:

1) Etika sosial dan budaya

Etika ini bertolak dari rasa kemanusiaan yang mendalam dengan menampilkan

kembali sikap jujur, saling peduli, saling memahami, saling menghargai, saling

mencintai, dan saling menolong di antara sesama manusia dan warga bangsa.

Sejalan dengan itu, perlu ditumbuh-kembangkan budaya malu, yakni malu berbuat

kesalahan dan melakukan tindakan-tindakan yang bertentangan dengan moral

agama dan nilai-nilai luhur budaya bangsa. Menumbuh kembangkan kembali

budaya keteladanan yang harus diwujudkan dalam perilaku para pemimpin, baik

formal maupun informal pada setiap lapisan masyarakat. Etika ini juga

Page 28: DIKLAT UJIAN DINAS TINGKAT I - bppk.kemenkeu.go.id · JIWA KORPS PEGAWAI NEGERI SIPIL DAN ETIKA ... Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas ... dan integritas moral

Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas Tingkat I

21

dimaksudkan untuk menumbuhkan dan mengembangkan kembali kehidupan

berbangsa yang berbudaya tinggi dengan menggugah, menghargai, dan

mengembangkan budaya nasional yang bersumber dari budaya daerah agar

mampu melakukan adaptasi, interaksi dengan bangsa lain, dan findakan proaktif

sejalan dengan tuntutan globalisasi. Untuk itu, diperlukan penghayatan dan

pengamalan agama yang benar, kemampuan adaptasi, ketahanan dan kreativitas

budaya dari masyarakat.

2) Etika politik dan pemerintahan

Dimaksudkan untuk mewujudkan pemerintahan yang bersih, efisien, dan efektif

serta menumbuhkan suasana politik yang demokratis yang bercirikan keterbukaan,

rasa tanggung jawab, tanggap akan aspirasi rakyat, menghargai perbedaan, jujur

dalam persaingan, kesediaan untuk menerima pendapat yang lebih benar, serta

menjunjung tinggi hak asasi manusia dan keseimbangan hak dan kewajiban dalam

kehidupan berbangsa.

Dengan etika ini diharapkan mampu menciptakan suasana harmonis antarpelaku,

antarkekuatan sosial politik, serta antarkelompok kepentingan lainnya untuk

mencapai kemajuan bangsa dan negara sebesar-besamya dengan mendahulukan

kepentingan bersama dari pada kepentingan pribadi dan golongan. Etika politik

dan pemerintahan mengandung misi kepada setiap pejabat dan elit politik untuk

bersikap jujur, amanah, sportif, siap melayani, berjiwa besar, memiliki keteladanan,

rendah hati, dan siap untuk mundur dari jabatan publik apabila terbukti melakukan

kesalahan dan secara moral kebijakannya bertentangan dengan hukum dan rasa

keadilan masyarakat. Etika ini diwujudkan dalam bentuk sikap yang bertatakrama

dalam perilaku politik yang toleran, tidak berpura-pura, tidak sombong (arogan),

jauh dari sikap munafik serta tidak melakukan pembohongan publik, tidak

manipulatif, dan tidak melakukan tindakan-tindakan yang tidak terpuji lainnya.

3) Etika ekonomi dan bisnis

Etika ekonomi dan bisnis dimaksudkan agar prinsip dan perilaku ekonomi dan

bisnis, baik oleh perseorangan, institusi, maupun pengambil keputusan dalam

bidang ekonomi dapat melahirkan kondisi dan realitas ekonomi yang bercirikan

persaingan yang jujur, berkeadilan, mendorong berkembangnya etos kerja

ekonomi, daya tahan ekonomi, dan kemampuan saing, dan terciptanya suasana

kondusif untuk pemberdayaan ekonomi yang berpihak kepada rakyat kecil melalui

kebijakan secara berkesinambungan. Etika ini mencegah terjadinya praktik-praktik

Page 29: DIKLAT UJIAN DINAS TINGKAT I - bppk.kemenkeu.go.id · JIWA KORPS PEGAWAI NEGERI SIPIL DAN ETIKA ... Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas ... dan integritas moral

Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas Tingkat I

22

monopoli, oligopoli, kebijakan ekonomi yang mengarah kepada perbuatan korupsi,

kolusi, dan nepotisme, diskriminasi yang berdampak negatif terhadap efisiensi,

persaingan sehat, dan keadilan, serta menghindarkan perilaku menghalalkan

segala cara dalam memperoleh keuntungan.

4) Etika penegakan hukum yang berkeadilan

Etika penegakan hukum yang berkeadilan dimaksudkan untuk menumbuhkan

kesadaran bahwa tertib sosial, ketenangan dan keteraturan hidup bersama hanya

dapat diwujudkan dengan ketaatan terhadap hukum dan seluruh peraturan yang

berpihak kepada keadilan. Keseluruhan aturan hukum yang menjamin tegaknya

supremasi dan kepastian hukum sejalan dengan pemenuhan rasa keadilan yang

hidup dan berkembang di dalam masyarakat. Etika ini meniscayakan penegakan

hukum secara adil, perlakuan yang sama dan tidak diskrininatif terhadap setiap

warga negara di hadapan hukum, dan menghindarkan penggunaan hukum secara

salah sebagai alat kekuasaan dan bentuk-bentuk manipulasi hukum lainnya.

5) Etika keilmuan

Etika keilmuan dimaksudkan untuk menjunjung tinggi nilai-nilai kemanusiaan, ilmu

pengetahuan dan teknologi agar warga bangsa mampu menjaga harkat dan

martabatnya, berpihak kepada kebenaran untuk mencapai kemaslahatan dan

kemajuan sesuai dengan nilai-nilai agama dan budaya. Etika ini diwujudkan secara

pribadi ataupun kolektif dalam karsa, cipta, dan karya, yang tercermin dalam

perilaku kreatif, inovatif, inventif, dan komunikatif, dalam kegiatan membaca,

belajar, meneliti, menulis, berkarya, serta menciptakan iklim kondusif bagi

pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi.

Etika ini menegaskan pentingnya budaya kerja keras dengan menghargai dan

memanfaatkan waktu, disiplin dalam berpikir dan berbuat, serta menepati janji dan

komitmen diri untuk mencapai hasil terbaik. Disamping itu, etika ini mendorong

tumbuhnya kemampuan menghadapi hambatan, rintangan, dan tantangan dalam

kehidupan, mampu mengubah tantangan menjadi peluang, mampu menumbuhkan

kreativitas untuk penciptaan kesempatan baru, dan tahan uji serta pantang

menyerah.

6) Etika lingkungan

Etika lingkungan menegaskan pentingnya kesadaran menghargai dan

melestarikan lingkungan hidup serta penataan tata ruang secara berkelanjutan

dan bertanggung jawab. Etika ini bisa diwujudkan dalam pengelolaan lingkungan

Page 30: DIKLAT UJIAN DINAS TINGKAT I - bppk.kemenkeu.go.id · JIWA KORPS PEGAWAI NEGERI SIPIL DAN ETIKA ... Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas ... dan integritas moral

Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas Tingkat I

23

hidup secara arif dan bijaksana agar tercipta lingkungan yang bersih, teratur,

nyaman serta bisa memberikan manfaat bagi masyarakat di sekitamya.

3. Arah kebijakan dan kaidah pelaksanaan

a. Arah kebijakan untuk membangun etika kehidupan berbangsa diimplementasikan

sebagai berikut:

1). mengaktualisasikan nilai-nilai agama dan budaya luhur bangsa dalam kehidupan

pribadi, keluarga, masyarakat, bangsa dan negara melalui pendidikan formal,

informal, dan nonformal dan pemberian contoh keteladanan oleh para pemimpin

negara, pemimpin bangsa, dan pemimpin masyarakat;

2). mengarahkan orientati pendidikan yang mengutamakan aspek pengenalan

menjadi pendidikan yang bersifat terpadu dengan menekankan ajaran etika

yang bersumber dari ajaran agama dan budaya luhur bangsa serta pendidikan

watak dan budi pekerti yang menekankan keseimbangan antara kecerdasan

intelektual, kematangan emosional dan spiritual, serta amal kebajikan;

3) mengupayakan agar setiap program pembangunan dan keseluruhan aktivitas

kehidupan berbangsa dijiwai oleh nilai-nilai etika dan akh[ak mulia, baik pada

tahap perencanaan, pelaksanaan, maupun evaluasi.

b Kaidah pelaksanaan etika kehidupan berbangsa ini adalah sebagai berikut:

1) internalisasi dan sosialisasi etika ini menggunakan pendekatan agama dan

budaya;

2) internalisasi dan sosialisasi etika ini dilakukan melalui pendekatan

komunikatif, dialogis, persuasif, tidak melalui indoktrinasi;

3) mendorong swadaya masyarakat secara sinergis dan berkesinambungan

untuk melakukan internalisasi dan sosialisasi;

4) mengembangkan dan mematuhi etika-etika profesi: hukum, politik,

kedokteran, guru, jurnalistik, dan profesi lainnya, sesuai dengan pokok-pokok

etika kehidupan berbangsa;

5) internalisasi dan sosialisasi serta pengamalan etika ini merupakan bagian dari

pengabdian kepada Tuhan Yang Maha Esa.

4. Nilai-nilai dasar PNS

PNS di samping wajib melaksanakan dan menerapkan kode etik PNS, juga wajib

menjunjung tinggi nilai-nilai dasar bagi PNS yang diatur dalam pasal 6 Peraturan

Pemerintah Nomor 42 Tahun 2004.

Adapun nilai-nilai dasar yang harus dijunjung tinggi oleh PNS meliputi:

a. Ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa;

Page 31: DIKLAT UJIAN DINAS TINGKAT I - bppk.kemenkeu.go.id · JIWA KORPS PEGAWAI NEGERI SIPIL DAN ETIKA ... Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas ... dan integritas moral

Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas Tingkat I

24

b. Kesetiaan dan ketaatan kepada Pancasila dan UUD 1945;

c. Semangat nasionalisme;

d. Mengutamakan kepentingan negara di atas kepentingan pribadi atau golongan;

e. Ketaatan terhadap hukum dan peraturan perundang-undangan;

f. Penghormatan terhadap hak asasi manusia;

g. Tidak diskriminatif;

h. Profesionalisme, netralitas, dan bermoral tinggi;

i. Semangat jiwa korps.

Nilai-nilai dasar tersebut merupakan pedoman sikap, tingkah laku, dan perbuatan yang

berfaku bagi setiap PNS di seluruh wilayah Indonesia, tanpa membedakan di mana PNS

bersangkutan bekerja, dan wajib dijunjung tinggi karena nilai-nilai yang terkandung di

dalamnya adalah merupakan nilai-nilai yang hidup dan berkembang dalam kehidupan

bermasyarakat, berbangsa, bernegara, dan di pemerintahan.

5. Prinsip-Prinsip Moral PNS

Sejalan dengan kepemerintahan yang baik (good governance), PNS bertugas untuk

memberikan pelayanan yang terbaik sesuai dengan kebutuhan dan harapan

masyarakat, dan untuk mewujudkan PNS yang mempu memberikan pelayanan prima

tersebut, maka ada 7 prinsip moral yang harus dimiliki dan dihayati oleh seorang PNS

(Keraf:2002), yakni:

a. profesionalisme: menuntut PNS untuk bertindak secara profesional, yaitu bertindak

sesuai kemampuan dan keahlian yang dimilikinya, sesuai aturan hukum dan

ketentuan yang berlaku, dan mempunyai komitmen moral yang tinggi untuk

membela kepentingan publik;

b. integritas moral yang tinggi: menuntut PNS untuk bertindak sesuai dengan prinsip,

dan selalu menjaga nama baiknya dengan tidak menyelewengkan kekuasaan dan

kewenangannya yang bisa merugikan kepentingan publik;

c. tanggung jawab terhadap kepentingan publik: karena kepentingan publik adalah

nilai tertinggi yang tidak boleh diganti dan dikalahkan dengan kepentingan lainnya,

maka seorang PNS harus bertanggungjawab secara profesional atas kepentingan

publik tersebut, jadi bukan untuk menjadi kaya atau untuk mencari jabatan;

d. berpihak kepada kebenaran dan kejujuran: menuntut PNS harus selalu memiliki

sikap jujur dan tegas, oleh sebab itu setiap orang harus selalu dilayani sesuai

dengan prosedur dan ketentuan yang berlaku;

e. bertindak secara adil: setiap PNS harus memperfakukan semua orang (siapa saja)

secara sama tanpa membeda-bedakan, tanpa diskriminasi atas dasar ras, suku,

Page 32: DIKLAT UJIAN DINAS TINGKAT I - bppk.kemenkeu.go.id · JIWA KORPS PEGAWAI NEGERI SIPIL DAN ETIKA ... Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas ... dan integritas moral

Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas Tingkat I

25

jenis kelamin, agama, keluarga, dan sebagainya dan harus selalu bersikap netral

dan hanya membela yang benar, tidak boleh ada yang diistimewakan atau

diperlakukan khusus oleh karena itu harus sesuai prosedur dan ketentuan yang

ada;

f. jangan menghalalkan cara untuk mencapai tujuan: PNS harus membantu orang

untuk menggunakan cara yang benar demi mencapai tujuan yang baik agar

kepentingan semua pihak terjamin;

g. jangan lakukan sesuatu pada orang lain, hal-hal apa yang anda sendiri tidak mau

diperfakukan demikian: jangan mempersulit orang lain karena Anda sendiri tidak

ingin dipersulit, jangan memeras dan meminta uang suap atau sogok dari siapa pun

untuk pelayanan publik yang anda berikan, karena Anda sendiri juga tidak ingin

diperlakukan demikian, apalagi hal ini adalah menyangkut pelayanan publik yang

menjadi tanggung jawab Anda dan harus dilakukan tanpa pamrih.

6. Pelaksanaan Etika PNS

Untuk mewujudkan pembinaan jiwa korps PNS dan menjunjung tinggi kehormatan dan

keteladanan sikap, tingkah laku dan perbuatan PNS dalam melaksanakan tugas kedinasan

dan pergaulan sehari-hari, kode etik dipandang merupakan landasan yang dapat

mewujudkan hal tersebut. Dalam Pasal 7 Peraturan Pemerintah Nomor 42 Tahun 2004

ditegaskan bahwa dalam pelaksanaan tugas kedinasan dan kehidupan sehari-hari, PNS

wajib bersikap dan berpedoman pada:

a. etika bernegara, yaitu:

1) melaksanakan sepenuhnya Pancasila dan UUD 1945;

2) mengangkat harkat dan martabat bangsa dan negara;

3) menjadi perekat dan pemersatu bangsa dalam NKRI;

4) menaati semua peraturan perundang-undangan dalam melaksanakan tugas;

5) akuntabel dalam melaksanakan tugas penyelenggaraan pemerintahan yang

bersih dan berwibawa;

6) tanggap, terbuka, jujur, dan akurat, serta tepat waktu dalam melaksanakan

setiap kebijakan dan program pemerintah.

b. etika berorganisasi, yaitu:

1) melaksanakan tugas dan wewenang sesuai ketentuan yang berlaku;

2) menjaga informasi yang bersifat rahasia;

3) melaksanakan setiap kebijakan yang ditetapkan oleh pejabat yang berwenang;

4) membangun etos kerja untuk meningkatkan kinerja organisasi;

5) menjalin kerja sama secara kooperatif dengan unit kerja lain yang terkait dalam

rangka pencapaian tujuan;

Page 33: DIKLAT UJIAN DINAS TINGKAT I - bppk.kemenkeu.go.id · JIWA KORPS PEGAWAI NEGERI SIPIL DAN ETIKA ... Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas ... dan integritas moral

Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas Tingkat I

26

6) memiliki kompetensi dalam pelaksanaan tugas;

7) patuh dan taat terhadap standar operasional dan tata kerja;

8) mengembangkan pemikiran secara kreatif dan inovatif dalam rangka

peningkatan kinerja organisasi, berorientasi pada upaya peningkatan kualitas

kerja.

c. etika bermasyarakat, yaitu:

1) mewujudkan pola hidup sederhana;

2) memberikan pelayanan dengan empati, hormat dan santun, tanpa pamrih dan

tanpa unsur pemaksaan;

3) memberikan pelayanan secara cepat, tepat, terbuka, dan adil serta tidak

diskriminatif;

4) tanggap terhadap keadaan lingkungan masyarakat;

5) berorientasi kepada peningkatan kesejahteraan masyarakat dalam

melaksanakan tugas.

d. etika terhadap diri sendiri, yaitu:

1) jujur dan terbuka serta tidak memberikan informasi yang tidak benar;

2) bertindak dengan penuh kesungguhan dan ketulusan;

3) menghindari konflik kepentingan pribadi, kelompok, maupun golongan;

3) berinisiatif untuk meningkatkan kualitas pengetahuan, kemampuan,

keterampilan, dan sikap;

4) memiliki daya juang yang tinggi;

5) memelihara kesehatan jasmani dan rohani;

6) menjaga keutuhan dan keharmonisan keluarga;

7) berpenampilan sederhana, rapi, dan sopan.

e. etika terhadap sesama PNS, yaitu:

1) saling menghormati sesama warga negara yang memeluk agama kepercayaan

yang berlainan;

2) memelihara rasa persatuan dan kesatuan sesama PNS;

3) saling menghormati antara teman sejawat baik secara vertikal maupun

horisontal dalam suatu unit kerja, instansi, maupun antar instansi;

4) menghargai perbedaan pendapat;

5) menjunjung tinggi harkat dan martabat PNS;

6) menjaga dan menjalin kerja sama yang kooperatif sesama PNS;

7) berhimpun dalam satu wadah Korps Pegawai Republik Indonesia yang

menjamin terwujudnya PNS dalam memperjuangkan hak-haknya.

Page 34: DIKLAT UJIAN DINAS TINGKAT I - bppk.kemenkeu.go.id · JIWA KORPS PEGAWAI NEGERI SIPIL DAN ETIKA ... Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas ... dan integritas moral

Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas Tingkat I

27

7. Peraturan Disiplin PNS

Kedisplinan merupakan hal yang sangat diperlukan dalam pencapaian suatu tujuan

tertentu. Tanpa adanya suatu kedisiplinan yang tinggi maka pencapaian tujuan akan sulit

terjadi bahkan bisa jadi akan menutup kemungkinan untuk mencapai tujuan yang telah

ditetapkan sebelumnya. Peraturan Pemerintah Nomor 53 Tahun 2010 tentang Disiplin

PNS menetapkan di antaranya mengenai kewajiban dan larangan bagi PNS. Kewajiban

dan larangan tersebut menjadi acuan PNS dalam melaksanakan tugas yang menjadi

kewajibannya dan menjauhi larangan-larangan tersebut.

a. Kewajiban PNS

Kewajiban merupakan sesuatu yang harus dilaksanakan (Kamus Besar Bahasa

Indonesia, 2008), yang bisa mengakibatkan pengenaan sanksi bagi yang tidak

melaksanakannya.

Kewajiban PNS sesuai Pasal 3 PP 53 Tahun 2010 adalah sebagai berikut:

1) mengucapkan sumpah/janji PNS;

2) mengucapkan sumpah jabatan;

3) setia dan taat sepenuhnya kepada Pancasila, UUD 1945, Negara Kesatuan

Republik Indonesia dan Pemerintah;

4) menaati segala ketentuan peraturan perundang-undangan;

5) melaksanakan tugas kedinasan yang dipercayakan kepada PNS dengan penuh

pengabdian, kesadaran dan tanggung jawab;

6) menjunjung tinggi kehormatan dan martabat negara, pemerintah, dan PNS;

7) mengutamakan kepentingan Negara dari pada kepentingan sendiri, seseorang,

dan atau golongan;

8) memegang rahasia jabatan yang menurut sifatnya atau menurut perintah harus

dirahasiakan;

9) bekerja dengan jujur, tertib, cermat dan bersemangat untuk kepentingan

Negara;

10) melaporkan dengan segera kepaqa atasannya, apabila mengetahui ada hal

yang dapat membahayakan atau merugikan negara/pemerintah, terutama di

bidang keamanan, keuangan, dan materiil;

11) masuk kerja dan menaati ketentuan jam kerja;

12) mencapai sasaran kerja pegawai yang ditetapkan;

13) menggunakan dan memelihara barang-barang milik negara dengan sebaik-

baiknya;

14) memberikan pelayanan dengan sebaik-baiknya kepada masyarakat menurut

bidang tugasnya masing-masing;

15) membimbing bawahannya dalam melaksanakan tugasnya;

Page 35: DIKLAT UJIAN DINAS TINGKAT I - bppk.kemenkeu.go.id · JIWA KORPS PEGAWAI NEGERI SIPIL DAN ETIKA ... Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas ... dan integritas moral

Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas Tingkat I

28

16) memberikan kesempatan kepada bawahannya untuk mengembangkan

kariernya;

17) menaati peraturan kedinasan yang ditetapkan oleh pejabat yang berwenang.

Sementara itu pada masing-masing unit instansi juga bisa mengatur kewajiban para

pegawai di lingkungannya secara lebih khusus karena masing-masing unit kerja

memiliki karakter-karakter yang berbeda dengan unit-unit instansi lain, contoh:

kewajiban pegawai di lingkungan Direktorat Jenderal Pajak, Direktorat Jenderal Bea

dan Cukai, dan lain-lain.

b. Larangan bagi PNS

Larangan merupakan perintah atau aturan yang melarang suatu perbuatan (Kamus

Besar Bahasa Indonesia, 2008). Larangan bagi setiap PNS menurut Pasal 4

Peraturan Pemerintah Nomor 53 Tahun 2010 adalah sebagai berikut:

1) menyalahgunakan wewenang;

2) menjadi perantara utuk mendapatkan keuntungan pribadi dan/atau orang lain

dengan menggunakan kewenangan orang lain;

3) tanpa izin pemerintah menjadi pegawai atau bekerja untulk negara lain

dan/atau lembaga atau organisasi internasional;

4) bekerja pada perusahaan asing, konsultan asing, atau lembaga swadaya

masyarakat asing;

5) memiliki, menjual, membeli, menggadaikan, menyewakan atau meminjamkan

barang-barang, dokumen, atau surat-surat berharga milik negara secara tidak

sah;

6) melakukan kegiatan bersama dengan atasan, teman sejawat, bawahan, atau

orang lain di dalam atau di luar lingkungan kedanya dengan tujuan untuk

keuntungan pribadi, golongan, atau pihak lain yang secara langsung atau tidak

langsung merugikan negara;

7) memberi atau menyanggupi akan memberi sesuatu kepada siapapun baik

secara langsung atau tidak langsung dan dengan dalih apapun untuk diangkat

dalam jabatan;

8) menerima hadiah atau sesuatu pemberian apa saja dari siapa pun yang

berhubungan dengan jabatan dan atau pekerjaannya;

9) bertindak sewenang-wenang terhadap bawahannya;

10) melakukan suatu tindakan atau sengaja tidak melakukan suatu tindakan yahg

dapat menghalangi atau mempersulit salah satu pihak yang dilayani sehingga

mengakibatkan kerugian bagi pihak yang dilayani;

Page 36: DIKLAT UJIAN DINAS TINGKAT I - bppk.kemenkeu.go.id · JIWA KORPS PEGAWAI NEGERI SIPIL DAN ETIKA ... Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas ... dan integritas moral

Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas Tingkat I

29

11) menghalangi berjalannya tugas kedinasan;

12) memberikan dukungan kepada calon Presiden/Wakil Presiden, DPR, DPD,

DPRD dengan cara:

a) ikut serta sebagai pelaksana kampanye

b) menjadi peserta kampaye dengan atribut partai atau atribut PNS

c) sebagai peserta kampanye dengan mengerahkan PNS lain; dan

d) sebagai peserta kampanye dengan menggunakan fasilitas Negara.

13) memberikan dukungan kepada calon Presiden/Wakil Presiden dengan cara:

a) membuat keputusan dan/atau tindakan yang menguntungkan atau

merugikan salah satu pasangan calon selama masa kampanye; dan / atau

b) mengadakan kegiatan yang mengarah kepada keberpihakan terhadap

pasangan calon yang menjadi peserta pemilu sebelum, selama, dan

sesudah masa kampanye meliputi pertemuan, ajakan, himbauan, seruan,

atau pemberian barang kepada PNS dalam lingkungan unit kerjanya,

anggota keluarga, dan masyarakat.

14) memberikan dukungan kepada calon anggota DPR atau calon Kepala

Daerah/Wakil Kepala Daerah dengan cara memberikan surat dukungan

disertai foto kopi KTP atau Surat Keterangan Tanda Penduduk sesuai

peraturan perundang-undangan; dan

15) memberikan dukungan kepada calon Kepada Daerah/Wakil Kepala Daerah,

dengan cara:

a. terlibat dalam kegiatan kampanye untuk mendukung calon Kepala

Daerah/Wakil Kepala Daerah;

b. menggunakan fasilitas yang terkait dengan jabatan dalam kegiatan

kampanye;

c. membuat keputusan dan/atau tindakan yang menguntungkan atau

merugikan salah satu pasangan calon selama masa kampanye; dan atau

d. mengadakan kegiatan yang mengarah kepada keberpihakan terhadap

pasangan calon yang menjadi peserta pemilu sebelum, selama, dan

sesudah masa kampanye meliputi pertemuan, ajakan, himbauan, seruan,

atau pemberian barang kepada PNS dalam lingkungan unit kerja, anggota

keluarga, dan masyarakat.

8. Hak-hak PNS

Dalam kaitannya dengan etika selain kewajiban-kewajiban dan larangan-larangan

pada Pasal 3 dan Pasal 4 Peraturan Pemerintah Nomor 53 Tahun 2010, maka

menurut Undang-Undang Nomor 8 Tahun 1974 yang telah diperbaharui dengan

Page 37: DIKLAT UJIAN DINAS TINGKAT I - bppk.kemenkeu.go.id · JIWA KORPS PEGAWAI NEGERI SIPIL DAN ETIKA ... Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas ... dan integritas moral

Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas Tingkat I

30

Undang-Undang Nomor 43 Tahun 1999 tentang Pokok-Pokok Kepegawaian, PNS

juga mempunyai hak yang dijamin oleh pemerintah, yakni:

a. memperoleh gaji yang layak sesuai dengan tanggung jawabnya;

b. memperoleh cuti;

c. memperoleh perawatan bagi yang tertimpa sesuatu kecelakaan dalam dan atau

karena menjalankan tugasnya;

d. memperoleh tunjangan bagi yang menderita cacat jasmani atau cacat rohani

dalam dan karena menjalankan tugas kewajibannya yang mengakibatkannya

tidak dapat bekerja lagi dalam jabatan apapun juga;

e. memperoleh uang duka bagi keluarga PNS yang tewas;

f. memperoleh pensiun bagi yang telah memenuhi syarat-syarat yang ditentukan;

g. memperoleh kenaikan pangkat reguler;

h. menjadi peserta TASPEN menurut Peraturan Pemerintah Nomor 10 Tahun

1963;

i. menjadi peserta ASKES menurut Keputusan Presiden Nomor 8 Tahun 1977.

c. Latihan 2

Jawablah pertanyaan-pertanyaan di bawah ini!

1. Sebutkan dasar hukum Etika PNS!

2. Jelaskan pengertian Etika Kehidupan Berbangsa!

3. Jelaskan pengertian nilai-nilai dasar PNS!

4. Jelaskan pengertian prinsip-prinsip moral PNS!

5. Jelaskan pengertian pelaksanaan etika PNS!

6. Jelaskan tentang peraturan disiplin PNS!

7. Jelaskan tentang hak-hak PNS!

d. Rangkuman

Etika kehidupan berbangsa adalah merupakan rumusan yang bersumber dari ajaran-

ajaran agama, khususnya yang bersifat universal, dan nilai-nilai luhur budaya bangsa

yang tercermin dalam Pancasila sebagai acuan dasar dalam berpikir, bersikap, dan

bertingkah iaku dalam kehidupan berbangsa.

Etika berbangsa terdiri dari etika sosial dan budaya, etika politik dan pemerintahan, etika

ekonomi dan bisnis, etika penegakan hukum yang berkeadilan, etika keilmuan, dan etika

lingkungan. Agar pengembangan etika kehidupan berbangsa bisa terwujud maka perlu

disusun langkahlangkah dan arah kebijakan yang jelas. Dalam hat internalisasi dan

Page 38: DIKLAT UJIAN DINAS TINGKAT I - bppk.kemenkeu.go.id · JIWA KORPS PEGAWAI NEGERI SIPIL DAN ETIKA ... Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas ... dan integritas moral

Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas Tingkat I

31

sosialisasi etika kehidupan berbangsa terdapat beberapa kaidah yang harus

dilaksanakan.

Prinsip-prinsip moral yang perlu dihayati oleh setiap PNS adalah profesionalitas,

integritas moral yang tinggi, tanggung jawab terhadap kepentingan publik, berpihak

kepada kebenaran dan kejujuran, bertindak secara adil, jangan menghalalkan berbagai

cara untuk mencapai tujuan, jangan lakukan sesuatu pada orang lain apa yang tidak mau

dilakukan pada anda sendiri.

Kode etik PNS terdiri dari etika: bernegara, berorganisasi, bermasyarakat, terhadap diri

sendiri, dan terhadap sesama PNS. Dalam implementasi kode etik PNS ini perlu

langkahlangkah nyata yang sistematis dan kesungguhan dalam pelaksanaannya. Setiap

pelanggaran yang dilakukan oleh seorang PNS bisa dikenakan sanksi moral, bahkan

dapat pula dijatuhi hukuman disiplin sebagaimana diatur dalam Peraturan Pemerintah

Nomor 53 Tahun 2010 tentang Disiplin PNS.

Dengan mengacu pada Peraturan Pemerintah Nomor 42 Tahun 2004 dan

Peraturanperaturan Pemerintah lainnya (termasuk Peraturan Pemerintah Nomor 30

Tahun 1980), maka Menteri Keuangan dengan Peraturan Menteri Keuangan Nomor

29/PMK.01/2007 tanggal 13 Maret 2007 tentang Pedoman peningkatan disiplin PNS di

lingkungan Kementerian Keuangan menginstruksikan upaya penyusunan kode etik PNS

Kementerian Keuangan pada masing-masing unit kerja eselon lingkup Kementerian

Keuangan berikut pembentukan Majelis Kode Etik PNS-nya untuk tujuan mewujudkan

aparat yang bersih, berwibawa dan bertanggung jawab, serta untuk meningkatkan

kompetensi, transparansi dan integritas PNS. Secara garis besar Peraturan Menteri

Keuangan tersebut meminta agar setiap unit kerja eselon I Kementerian Keuangan sudah

harus memiliki kode etik PNS di lingkungannya masing-masing berikut pembentukan

Majelis Kode Etik-nya selambat-lambatnya akhir Juli 2007.

e. Tes Formatif 2

Pilihlah satu jawaban yang paling benar!

1) Dasar hukum Etika PNS

1. Ketetapan MPR RI Nomor VI/MPR/2001 memuat rumusan mengenai ...

a. Etika kehidupan berbangsa

b. Etika Pegawai Negeri Sipil

c. Etika Pegawai Kementerian Keuangan

d. Etika keilmuan

Page 39: DIKLAT UJIAN DINAS TINGKAT I - bppk.kemenkeu.go.id · JIWA KORPS PEGAWAI NEGERI SIPIL DAN ETIKA ... Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas ... dan integritas moral

Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas Tingkat I

32

2. Undang-Undang Nomor 28 Tahun 1999 memuat rumusan mengenai ...

a. Pokok-Pokok Kepegawaian

b. Penyelenggaraan Negara yang Bersih dan Bebas Korupsi, Kolusi & Nepotisme

c. Etika kehidupan berbangsa

d. Peraturan Disiplin PNS

2) Etika Kehidupan Berbangsa

3. Pokok-pokok etika dalam kehidupan berbangsa mengedepankan sikap-sikap di

bawah ini, kecuali …

a. kejujuran

b. keteladanan

c. mau benar sendiri dan tidak peduli pendapat orang lain

d. disiplin

4. Uraian Etika Kehidupan Berbangsa meliputi etika-etiak di bawah, kecuali …

a. etika sosial & budaya

b. etika politik & pemerintahan

c. etika ekonomi & bisnis

d. etika kehidupan di alam bawah laut

3) Nilai-nilai dasar PNS

5. Nilai dasar yang wajib dijunjung tinggi PNS diatur dalam ...

a. pasal 6 Peraturan Pemeerintah Nomor 42 Tahun 2004

b. pasal 28 Undang Undang Dasar 1945

c. Undang-Undang Nomor 8 Tahun 1974

d. Peraturan Pemerintah Nomor 53 Tahun 2010

6. Nilai dasar yang wajib dijunjung tinggi PNS antara lain meliputi, kecuali …

a. ketakwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa

b. mengutamakan kepentingan pribadi / golongan

c. kesetiaan dan ketaatan kepada Pancasila & UUD 1945

d. penghormatan terhadap hak asasi manusia

4) Prinsip-prinsip moral PNS

7. Tanggung jawab terhadap kepentingan publik merupakan …

a. nilai-nilai dasar yang harus dijunjung tinggi oleh PNS

b. pelaksanaan etika PNS

c. prinsip moral yang harus dimiliki & dihayati oleh seorang PNS

d. etika bernegara

8. Prinsip moral yang harus dimiliki & dihayati oleh seorang PNS antara lain, kecuali….

a. profesionalsme

b. integritas moral yang tinggi

Page 40: DIKLAT UJIAN DINAS TINGKAT I - bppk.kemenkeu.go.id · JIWA KORPS PEGAWAI NEGERI SIPIL DAN ETIKA ... Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas ... dan integritas moral

Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas Tingkat I

33

c. berpihak kepada kebenaran & kejujuran

d. menguntungkan diri sendiri

5) Pelaksanaan etika PNS

9. Perwujudan etika bermasyarakat antara lain, kecuali ...

a. memberikan pelayanan dengan tidak empati, tidak hormat, tidak santun, kepada

masyarakat yang dilayani

b. mewujudkan pola hidup sederhana

c. memberikan pelayanan secara cepat, tepat, terbuka, dan adil serta tidak

diskriminatif

d. tanggap terhadap keadaan lingkungan masyarakat

10. Pegawai Negeri Sipil yang selalu berpenampilan sederhana, rapih, dan sopan

sesuai dengan ...

a. etika berorganisasi

b. etika terhadap diri sendiri

c. etika bermasyarakat

d. etika terhadap sesama PNS

6) Peraturan disiplin PNS

11. Peraturan yang mengatur mengenai kewajiban & larangan bagi PNS, yaitu ...

a. Undang Undang Nomor 8 Tahun 1974

b. Undang Undang Nomor 28 Tahun 1999

c. Peraturan Pemerintah Nomor 53 Tahun 2010

d. Peraturan Pemerintah Nomor 42 Tahun 2004

12. Menjunjung tinggi kehormatan & martabat negara, pemerintah & PNS merupakan ..

a. etika berbangsa

b. pelaksanaan etika PNS

c. nilai-nilai dasar yang harus dijunjung tinggi oleh PNS

d. kewjiban PNS

13. PNS harus mempunyai sikap tanggap aktif dan dinamis. Apabila ada kondisi atau

hal-hal yang akan merugikan keuangan negara, perbuatan yang harus dilakukan

adalah ...

a. lapor ke orang tuanya

b. lapor ke atasannya

c. lapor ke Polisi

d. lapor ke KPK

14. Mempersulit pihak yang dilayani sehingga merugikannya merupakan perbuatan

PNS yang …

a. biasa dilakukan oleh PNS

Page 41: DIKLAT UJIAN DINAS TINGKAT I - bppk.kemenkeu.go.id · JIWA KORPS PEGAWAI NEGERI SIPIL DAN ETIKA ... Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas ... dan integritas moral

Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas Tingkat I

34

b. melanggar etika berbangsa

c. tidak melanggar aturan

d. menyalahi disiplin PNS

7. Hak-hak PNS

15. Seorang PNS yang bertugas menjadi caraka, ketika dalam bertugas mendapatkan

musibah kecelakaan yang mengakibatkan dia menjadi lumpuh sehingga tidak lagi

dapat bekerja. PNS tersebut akan ...

a. mendapatkan tunjangan dari pemerintah

b. diberhentikan dengan hormat

c. diberhentikan dengan tidak hormat

d. dipensiunkan.

f. Umpan Balik dan Tindak Lanjut

Cocokkanlah jawaban Anda dengan Kunci Jawaban (Tes Formatif 2) yang tersedia.

Hitunglah jawaban Anda dengan benar, kemudian gunakan rumus berikut untuk

mengetahui tingkat pemahaman anda terhadap mate kegiatan belajar ini.

Nilai =

Kriteria Nilai

91—100 Sangat baik

81—90 Baik

71—80 Cukup

61—70 Kurang

0—60 sangat kurang

Apabila nilai Anda mencapai 81 atau lebih, Anda telah memahami materi kegiatan belajar

ini. Namun, apabila nilai Anda kurang dari 81, Anda harus mempelajari kembali materi

kegiatan belajar ini.

Page 42: DIKLAT UJIAN DINAS TINGKAT I - bppk.kemenkeu.go.id · JIWA KORPS PEGAWAI NEGERI SIPIL DAN ETIKA ... Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas ... dan integritas moral

Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas Tingkat I

35

BAB IV KEGIATAN BELAJAR 3

PROSES PEMBINAAN JIWA KORPS PNS

A. Indikator

Setelah mengikuti kegiatan belajar ini peserta diharapkan:

1. mampu menjelaskan pengertian pembinaan Jiwa Korps PNS;

2. mampu menjelaskan tentang penetapan dan penerapan kode etik termasuk di

lingkungan Kementerian Keuangan;

3. mampu menjelaskan tentang pembentukan Majelis Kode Etik;

4. mampu menjelaskan tentang proses penegakan;

5. mampu menjelaskan tentang sanksi-sanksi.

B. Uraian dan contoh

Peranan PNS dalam pemerintahan NKRI menduduki tempat yang sangat strategis dalam

pencapai tujuan Negara. PNS yang kuat, kompak, bersatu padu, tanggap, memiliki rasa

kesetiakawanan yang tinggi, berdisiplin, paham akan tanggungjawabnya sebagai

aparatur dan abdi Negara & masyarakat, perlu dikembangkan Jiwa Korps PNS-nya. Jiwa

Korps Pegawai Negeri Sipil tersebut mencakup rasa Kesatuan dan persatuan,

kebersamaan, kerja sama, tanggung jawab, dedikasi, disiplin, kreativitas, kebanggaan

dan rasa memiliki organisasi Pegawai Negeri Sipil dalam Negara Kesatuan Republik

Indonesia. Peraturan pemerintah Nomor 42 Tahun 2004 mengatur berbagai hal untuk

menanamkan jiwa Korps dengan cara mengamalkan kode etik pada setiap individu PNS.

Proses pembinaan jiwa korps PNS dimulai dengan penetapan dan penerapan kode etik

masing-masing instansi, kemudian pembentukan Majelis Kehormatan kode etik, proses

penegakan terhadap PNS yang melanggar kode etik, serta penerapan sanksi–sanksinya.

1. Penetapan dan penerapan Kode Etik

a. Penetapan

Berdasarkan Peraturan Pemerintah Nomor 42 Tahun 2004 kode etik PNS ada yang

telah ditetapkan dalam peraturan tersebut dan ada yang harus dibuat di instansinya

masing-masing sesuai dengan spesifikasi tugas. Etika yang ditetapkan dalam PP Nomor

42 Tahun 2004 dibagi kedalam beberapa etika, yakni etika bernegara, berorganisasi,

bermasyarakat, terhadap diri sendiri, dan terhadap sesame PNS.

Selain kode etik yang diatur dalam Peraturan Pemerintah tersebut, selanjutnya Pejabat

Pembina Kepegawaian pada masing-masing instansi dapat menetapkan kode etik

Page 43: DIKLAT UJIAN DINAS TINGKAT I - bppk.kemenkeu.go.id · JIWA KORPS PEGAWAI NEGERI SIPIL DAN ETIKA ... Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas ... dan integritas moral

Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas Tingkat I

36

instansi sesuai dengan sifat dan karakteristik yang menjadi tugas dan fungsi masing-

masing instansi. Demikian pula, masing-masing organisasi profesi di lingkungan PNS

dapat menetapkan kode etik profesi sesuai dengan sifat dan karakteristik masing-

masing organisasi profesi tersebut, misalnya kode etik Jaksa, kode etik pemeriksaan

Bea dan Cukai, kode etik dokter, kode etik pemeriksa Pajak, dan sebagainya. Namun

kode etik pada masing-masing instansi dan organisasi profesi tersebut tidak boleh

bertentangan dengan kode etik sebagaimana diatur dalam peraturan Pemerintah Nomor

42 tahun 2004 tersebut.

b. Penerapan kode etik

Sebagai tindak lanjut atas PP 42 Tahun 2004 tersebut Menteri Keuangan menerbitkan

Peraturan Menteri Keuangan Nomor 29/PMK.01/2007 tanggal 13 Maret 2007 tentang

Pedoman peningkatan disiplin PNS di lingkungan Departemen Keuangan yang telah

diubah dengan Peraturan Menteri Keuangan Nomor 71/PMK.01/2007, menginstruksikan

penyusunan kode etik PNS Kementerian Keuangan pada masing-masing unit kerja

eselon I, berikut pembentukan Majelis Kode Etik PNS.

1). Agar kode etik itu berfungsi sebagaimana diharapkan maka ada dua syarat mutlak

yang harus dipenuhi, yakni:

a). kode etik dibuat oleh masing-masing profesi sehingga kode etik itu bisa dijiwai

oleh cita-cita dan nifai-nilai yang hidup dalam profesi yang bersangkutan,

dengan kata lain, kode etik harus merupakan hasil pemikiran dan pengaturan

anggota profesi tersebut;

b). pelaksanaan kode etik harus diawasi terus menerus, setiap kasus pelanggaran

dievaluasi dan dikenakan tindakan oleh suatu komite khusus untuk itu.

2). Keputusan kode Etik di lingkungan Kementerian Keuangan :

a) Peraturan Menteri Keuangan Nomor 481/PM.1/2007 tanggal 29 Juni 2007

menetapkan kode etika bagi PNS di lingkungan Sekretariat Jenderal

Kementerian Keuangan. Isi dari kode etik tersebut antara lain: tujuan kode etik,

16 hal kewajiban, 10 hal larangan dan sanksi atas pelanggaran kode etik.

b) Peraturan Menteri Keuangan Nomor 1/PM.3/2007 tanggal 23 Juli 2007

menetapkan kode etik PNS di lingkungan Ditjen Pajak yang berisi tujuan kode

etik, 9 hal kewajiban, 8 hal larangan dan sanksi atas pelanggaran kode etik.

c) Keputusan Inspektur Jenderal Departemen Keuangan Nomor Kep-23/IJ/2004

tanggal 29 Oktober 2004 menetapkan kode etik bagi PNS dilingkungan

Inspektorat Jenderal Kementerian Keuangan yang berisi 9 nilai-nilai dasar, 5

standar perilaku, 17 hal kewajiban, 11 hal larangan dan sanksi atas pelanggaran

kode etik.

Page 44: DIKLAT UJIAN DINAS TINGKAT I - bppk.kemenkeu.go.id · JIWA KORPS PEGAWAI NEGERI SIPIL DAN ETIKA ... Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas ... dan integritas moral

Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas Tingkat I

37

d) Keputusan Dirjen Bea dan Cukai Nomor KEP-04/BC/2002 menetapkan kode etik

bagi PNS di lingkungan Ditjen BC yang berisi Prinsip-prinsip dasar,

Tanggungjawab pribadi ada 20 hal, Ketaatan pada Undang-Undang, Hubungan

dengan masyarakat (yang mencakup Tanggungjawab pada masyarakat,

Keberatan dan kritik masyarakat, Kegiatan Politik, Pemberian Berupa Hadiah

atau Imbalan Bagi Pegawai, Konflik Kepentingan), Kerahasiaan dan

Penggunaan Informasi Resmi, Penggunaan Barang dan Jasa Dinas, Lingkungan

Kerja dan Korupsi Kolusi dan Nepotisme.

3). Nilai-Nilai Keutamaan Kementerian Keuangan

Nilai-nilai Keutamaan yang berlaku menyeluruh di lingkungan Kementerian

Keuangan. Nilai tersebut diberlakukan untuk seluruh unit organisasi di lingkungan

Kementerian Keuangan. Sedangkan nilai-nilai khusus yang berlaku di suatu unit

organisasi eselon I masih tetap berlaku. Dengan menggabungkan keduanya

menjadi lebih sempurna untuk pembinaan jiwa korps Kementerian Keuangan. Ada 5

Nilai Keutamaan Kementerian Keuangan, yaitu:

a. Integritas mengandung maksud setiap PNS di lingkungan Kementerian

Keuangan dalam berpikir, berkata, berperilaku, bertindak dengan baik dan

benar serta memegang teguh kode etik dan prinsip-prinsip moral.

b. Profesional yaitu bekerja tuntas dan akurat atas dasar kompetensi terbaik

dengan penuh tanggungjawab dan komitmen yang tinggi.

c. Sinergi yaitu membangun dan memastikan hubungan kerjasama internal

yang produktif serta kemitraan yang harmonis dengan para pemangku

kepentingan.

d. Pelayanan yaitu memberikan layanan yang memenuhi kepuasan pemangku

kepentingan yang dilakukan dengan sepenuh hati, transparan, cepat, akurat,

dan aman.

e. Kesempurnaan yaitu senantiasa melakukan perbaikan di segala bidang

untuk menjadi dan memberikan yang terbaik.

4). Perwujudan Nilai-Nilai Keutamaan dalam sikap, perilaku dan tindakan setiap hari

oleh PNS Kementerian Keuangan adalah sebagai berikut.

a) Integritas, dapat diwujudkan dengan perilaku sebagai berikut:

1. bertindak jujur, tulus, dan dapat dipercaya;

2. bertindak transparan dan konsisten;

3. menjaga martabat dan tidak melakukan hal yang tercela;

4. bertanggung jawab atas hasil kerja;

Page 45: DIKLAT UJIAN DINAS TINGKAT I - bppk.kemenkeu.go.id · JIWA KORPS PEGAWAI NEGERI SIPIL DAN ETIKA ... Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas ... dan integritas moral

Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas Tingkat I

38

5. Bersikap obyektif.

b) Profesional, dapat diwujudkan dengan perilaku sebagai berikut:

1. mempunyai keahlian dan pengetahuan yang luas;

2. memiliki kepercayaan yang tinggi;

3. bekerja secara efisien dan efektif;

4. bekerja cerdas, cepat, cermat dan tuntas;

5. bekerja dengan hati.

c) Sinergi, dapat diwujudkan dengan perilaku sebagai berikut:

1. memiliki sangka baik, saling percaya dan menghormati;

2. berkomunikasi dengan sikap terbuka dan menghargai perbedaan;

3. menemukan dan melaksanakan solusi yang terbaik;

4. berorientasi pada hasil yang memberikan nilai tambah.

d) Pelayanan, dapat diwujudkan dengan perilaku sebagai berikut:

1. melayani dengan berorientasi pada kepuasan pemangku kepentingan;

2. menghindari arogansi kekuasaan;

3. bersikap ramah dan santun;

4. bersikap proaktif dan cepat tanggap.

e) Kesempurnaan, dapat diwujudkan dengan perilaku sebagai berikut:

1. berwawasan ke depan dan adaptif;

2. melakukan perbaikan terus menerus;

3. mengembangkan inovasi dan kreativitas;

4. peduli lingkungan.

5). Implementasi etika dalam organisasi pemerintah

Agar etika yang baik bisa terwujud dalam suatu organisasi maka kode etik organisasi

tidak cukup hanya menentukan kewajiban-kewajiban, larangan-larangan, serta

sanksi-sanksi saja, tetapi dibutuhkan juga langkah-langkah nyata yang sistematis

serta dilaksanakan dengan penuh kesungguhan berupa partisipasi aktif dari seluruh

pihak yang berada dalam organisasi tersebut. Menurut Keraf (2002) ada beberapa

hal yang diperlukan agar implementasi praktik etika yang baik dalam organisasi

pemerintah dapat terwujud, yaitu sebagai berikut:

a) adanya komitmen moral dan politik dari pimpinan departemen, dalam hal ini

menteri untuk membangun birokrasi departemen dengan sebuah etos,

kebiasaan, serta etika yang baik demi melayani kepentingan publik,

b) komitmen moral dan politik itu lalu diterjemahkan ke dalam aturan formal

internal departemen sebagai pegangan konkrit bagi setiap pejabat dan

pegawai mulai dari menteri, direktur jenderal, sampai kepada pegawai paling

Page 46: DIKLAT UJIAN DINAS TINGKAT I - bppk.kemenkeu.go.id · JIWA KORPS PEGAWAI NEGERI SIPIL DAN ETIKA ... Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas ... dan integritas moral

Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas Tingkat I

39

rendah dan disusun secara rinci, termasuk sanksi-sanksi yang jelas;

c) etos/etika birokrasi dan aturan yang jelas tadi lalu disosialisasikan dan

diajarkan kepada PNS pada saat pertama kali masuk, dalam pelatihan dan

dalam seluruh proses pembenahan;

d) sanksi yang diterapkan secara konsekuen merupakan alat "pendidikan," yang

baik bagi siapa saja, sebaliknya, penghargaan baik dalam bentuk kenaikan

pangkat atau pengakuan tertulis lainnya secara jujur dan objektif akan

merupakan alat motivasi yang baik bagi peningkatan etos di departemen

tersebut;

e) adanya teladan yang nyata dari pimpinan kementerian, khususnya menteri

dan eselon 1, dalam menghayati dan mempraktikkan secara nyata prinsip-

prinsip moral di atas.

6). Unsur yang menentukan Keberhasilan Perwujudan Etika Organisasi

a. Menurut Magnis-Suseno (2002) terdapat 4 unsur utama yang mempengaruhi

keberhasilan perwujudan etika dalam organisasi pemerintah, yakni:

a) Etos Kerja

Etos kerja merupakan sikap dasar seseorang atau sekelompok orang dalam

melakukan suatu pekerjaan. Etos kerja bisa kuat atau lemah, positif atau negatif,

terlihat pada saat seseorang tersebut mengalami hambatan atau tantangan

dalam pekerjaannya. Etos kerja individu akan sangat dipengaruhi oleh etos kerja

kelompok, yaitu etos kerja orangorang yang berada di sekitarnya. Contoh:

seorang pegawai yang pada awalnya memiliki etos kerja yang tinggi bisa

berobah menjadi malas, tidak bertanggung jawab terhadap pekerjaannya,

ataupun menghindari pekerjaan akibat terpengaruh oleh rekan-rekan kerjanya

yang memiliki etos kerja yang rendah. Unsur-unsur penting dalam etos kerja

yang bisa mendukung terciptanya suatu suasana kerja yang kondusif adalah

sebagai berikut:

(1) dedikasi dalam melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya;

(2) semangat pengabdian kepada masyarakat;

(3) bersedia mempertanggungjawabkan hasil kerjanya;

(4) bersedia memperhatikan harapan/tuntutan/kritik masyarakat dan selanjutnya

memperbaiki diri;

(5) dorongan untuk terus-menerus meningkatkan kompetensi dan kecakapan;

(6) semangat untuk tidak lari dari kemungkinan masalah, melainkan justru

mengidentifikasikan masalah yang paling mengancam dan mengambil

langkah untuk mengatasinya sebelum masalah tersebut semakin gawat;

Page 47: DIKLAT UJIAN DINAS TINGKAT I - bppk.kemenkeu.go.id · JIWA KORPS PEGAWAI NEGERI SIPIL DAN ETIKA ... Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas ... dan integritas moral

Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas Tingkat I

40

(7) transparansi dalam segala keputusan.

b) Moralitas Pribadi

Moralitas pribadi merupakan kesesuaian sikap dan perilaku seseorang dengan

norma-norma yang ada, yang terkait dengan baik buruknya suatu perbuatan.

Moralitas pribadi adalah yang menyangkut kualitas moral masing-masing orang

atau individu. Ada beberapa moralitas pribadi yang penting, antara lain:

(1) dedikasi;

(2) jujur dan tidak korupsi;

(3) taat pada tuntutan khas etika birokrasi;

(4) bertanggung jawab;

(5) minat dan hasrat untuk terus-menerus meningkatkan kompetensi dan

kecakapannya;

(6) menghormati hak semua pihak yang terkait.

c) Kepemimpinan yang bermutu

Dalam kaitannya dengan perwujudan etika, seorang pemimpin memikul peran

sebagai panutan dan pemberi motivasi kepada para bawahannya sekaligus juga

harus mampu menjaga kondisi lingkungan kerja agar tetap terjaga dalam

suasana kerja yang etis. Untuk memperoleh pemimpin bermutu seperti itu maka

pemimpin dituntut mempunyai 5 hal penting, yakni:

(1) Kompetensi

Seorang pemimpin harus benar-benar menguasai hal-hal yang merupakan

bidang pekerjaannya sehingga dia diharapkan akan mampu mengatasi

permasaiahan-permasalahan yang terjadi.

(2) Memastikan pelaksanaan tertib kerja

Seorang pemimpin harus memiliki kemampuan untuk memimpin, berwihawa,

mampu memberikan motivasi kepada bawahannya dan memiliki ketegasan

untuk memberikan sanksi bagi pegawai yang melanggar aturan.

(3) Konsistensi

Seorang pemimpin harus bersikap konsisten dalam menerapkan aturan dan

dalam memberikan sanksi ataupun penghargaan kepada para bawahannya

dan tidak boleh pilih kasih terhadap bawahannya karena bisa mengakibatkan

terjadinya ketidakadilan.

(4) Transparansi

Keputusan-keputusannya harus jelas dan transparan bagi pihakpihak yang

terkait dengan keputusan tersebut.

(5) Menjadi panutan

Seorang pemimpin harus bisa menjadi panutan bagi para bawahannya

Page 48: DIKLAT UJIAN DINAS TINGKAT I - bppk.kemenkeu.go.id · JIWA KORPS PEGAWAI NEGERI SIPIL DAN ETIKA ... Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas ... dan integritas moral

Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas Tingkat I

41

sehingga ia harus meiliki intgritas pribadi yang bisa dijadikan teladan. Sifat-

sifat pemimpin yang bisa menjadi teladan, antara lain: jujur, adil, cakap,

tegas, komunikatif, dan bertanggung jawab.

d) Kondisi-kondisi sistemik

Ada 2 (dua) syarat sistemik yang berpengaruh dalam keberhasilan untuk

mewujudkan suatu etika dalam organisasi pemerintah, yakni:

(1) Lingkungan kerja

Lingkungan kerja dapat mendukung atau merusak watak moral seseorang.

Etos kerja yang baik hanya dapat berkembang dalam lingkungan di mana

orang mengalami bahwa sikap-sikap moralnya yang positif didukung,

dihargai, dan diharapkan oleh orang-orang sekitarnya. Sebaliknya,

lingkungan yang tidak kondusif bisa menurunkan etos kerja seseorang.

(2) Pengawasan/pengendalian

Harus ada pengawasan/pengendalian atas pelaksanaan pekerjaan sehingga

penerapan etika aksan selalu dapat dipantau. Pengawasan/pengendalian ini

tidak cukup dari dalam organisasi saja, melainkan juga perlu ada

pengawasan/pengendalian dari luar organisasi, dalam hal ini

pengawasan/pengendalian oleh masyarakat harus diterima sebagai suatu hal

yang positif.

b. Menurut Myrdal (1968) terdapat 11 kemampuan atau keutamaan yang

diharapkan dari seorang pegawai yang baik, yaitu:

a) efisiensi;

b) kerajinan;

c) kerapihan;

d) tepat waktu;

e) kesederhanaan;

f) kejujuran;

g) pengambilan keputusan secara rasional, bukan berdasarkan emosional, atau

nepotisme/kolusi;

h) kesediaan untuk berubah;

i) kegesitan;

j) mau bekerja sama;

k) bersedia memandang jauh ke depan.

Page 49: DIKLAT UJIAN DINAS TINGKAT I - bppk.kemenkeu.go.id · JIWA KORPS PEGAWAI NEGERI SIPIL DAN ETIKA ... Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas ... dan integritas moral

Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas Tingkat I

42

c. PNS selalu dinilai pekerjaannya oleh atasannya, yang tertuang dalam Daftar

Penilaian Pelaksanaan Pekerjaan (DP3) yang unsur-unsur penilaiannya meliputi:

(1) kesetiaan;

(2) prestasi kerja;

(3) tanggung jawab;

(4) ketaatan;

(5) kejujuran;

(6) kerja sama;

(7) prakarsa;

(8) kepemimpinan, khusus bagi pemegang jabatan struktural.

Penilaian dengan menggunakan DP3 tersebut sebenarnya bisa dijadikan alat

evaluasi terhadap moralitas dan kinerja PNS sekaligus memacu setiap PNS

untuk bekerja sesuai dengan etika, namun sebelumnya perlu ada kepastian

terlebih dahulu bahwa penilaian tersebut harus dilakukan dengan cara yang

seobjektif mungkin berdasarkan data yang tersedia maupun dengan suatu

pengamatan langsung.

2. Pembentukan Majelis Kode Etik PNS

Untuk menegakkan kode etik dan agar diperoleh objektivitas dalam menentukan

apakah seorang PNS terbukti melanggar kode etik, maka pada setiap instansi

dibentuk Majelis Kehormatan Kode Etik PNS, selanjutnya disebut Majelis Kode

Etik PNS, yang merupakan lembaga non struktural pada instansi pemerintah yang

bertugas melakukan penegakan pelaksanaan serta menyelesaikan pelanggaran

kode etik yang dilakukan oleh seorang PNS.

Majelis Kode Etik ditetapkan oleh Pejabat Pembina Kepegawaian pada instansi

yang bersangkutan. Dalam hal instansi pemerintah mempunyai instansi vertikal di

daerah, maka pejabat Pembina kepegawaian dapat mendelegasikan

wewenangnya kepada pejabat lain di daerah untuk menetapkan pembentukan

Majelis Kode Etik. Majelis Kode Etik ini bersifat temporer, yaitu hanya dibentuk

apabila ada PNS yang disangka melakukan pelanggaran kode etik.

Keanggotaan Majelis Kode Etik, terdiri atas:

a. Satu orang ketua merangkap anggota;

b. Satu orang Sekretaris merangkap anggota;

c. Sekurang-kurangnya tiga orang anggota.

Page 50: DIKLAT UJIAN DINAS TINGKAT I - bppk.kemenkeu.go.id · JIWA KORPS PEGAWAI NEGERI SIPIL DAN ETIKA ... Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas ... dan integritas moral

Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas Tingkat I

43

Apabila anggota Majelis kode etik lebih dari 5 orang, maka jumlah anggotanya

harus tetap ganjil. Jabatan dan pangkat anggota Majelis Kode Etik tidak boleh

lebih rendah dari Jabatan dan pangkal PNS yang disangka melanggar kode etik

dan diperiksa oleh Majelis Kode Etik.

3. Proses Penegakan Kode Etik

Majelis Kode Etik mengambil keputusan setelah memeriksa PNS yang disangka

melakukan pelanggaran kode etik, dan setelah PNS yang bersangkutan diberi

kesempatan untuk membela diri. Untuk mendapatkan objektivitas atas sangkaan

pelanggaran kode etik. Mejelis kode etik di samping memanggil dan memeriksa PNS

yang bersangkutan juga mendengar pejabat lain atau pihak lain yang dipandang

perlu.

Keputusan Majelis Kode Etik diambil musyawarah mufakat, dan apabila tidak tercapai

maka keputusan diambil berdasarkan suara terbanyak. Keputusan Majelis Kode Etik

adalah bersifat final yang berarti bahwa atas keputusan tersebut tidak dapat diajukan

keberatan. Majelis Kode Etik Wajib menyampaikan keputusan hasil sidang majelis

kepada pejabat yang berwenang sebagai bahan dalam memberikan sanksi moral dan

atau sanksi lainnya kepada PNS yang bersangkutan.

a. Sanksi-Sanksi

Sanksi Moral

Pelanggaran adalah dalam bentuk ucapan, tulisan atau perbuatan PNS yang

bertentangan dengan butir–butir jiwa korps dank kode etik PNS. PNS yang

melakukan pelanggaran kode etik dikenakan sanksi moral oleh pejabat yang

berwewenang atau pejabat yang ditunjuk untuk itu dan yang dimaksud dengan

pejabat yang berwenang adalah Pejabat Pembina Kepegawaian atau pejabat yang

berwenang menghukum atau pejabat yang ditunjuk. Wewenang menghukum atau

pejabat lain yang ditunjuk. Pejabat Pembina Kepegawaian dapat mendelegasikan

wewenangnya kepada pejabat lain di lingkungannya sekurang-kurangnya pejabat

struktural eselon IV.

Sanksi moral baru boleh dikenakan apabila Majelis Kode Etik telah

merekomendasikan yang bersangkutan dinyatakan telah melanggar kode etik PNS.

Sanksi moral tersebut dibuat secara tertulis dan dinyatakan oleh Pejabat Pembina

Kepegawaian, yang berupa:

Page 51: DIKLAT UJIAN DINAS TINGKAT I - bppk.kemenkeu.go.id · JIWA KORPS PEGAWAI NEGERI SIPIL DAN ETIKA ... Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas ... dan integritas moral

Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas Tingkat I

44

1) Pernyataan secara tertutup

Pernyataan secara tertutup disampaikan oleh pejabat yang berwenang atau

pejabat lain yang ditunjuk dalam ruang tertutup. Pengertian ruang tertutup, yaitu

bahwa penyampaian pernyataan tersebut hanya diketahui oleh PNS yang

bersangkutan dan pejabat yang menyampaikan pernyataan serta pejabat lain

yang terkait. Pejabat terkait tersebut tidak boleh berpangkat lebih rendah dari

PNS yang bersangkutan.

2) Pernyataan secara Terbuka

Pernyataan secara terbuka dapat disampaikan melalui forum-forum pertemuan

resmi PNS, upacara bendera, media massa, dan forum lainnya yang dipandang

sesuai dengan itu. Dalam pemberian sanksi moral, baik dalam bentuk

pernyataan secara tertutup maupun secara terbuka, harus disebutkan jenis

pelangaran kode etik yang dilakukan oleh PNS tersebut.

PNS yang melanggar kode etik, selain dikenakan sanksi moral, tidak tertutup

kemungkinannya dijatuhi dengan hukuman disiplin PNS atau tindakan

administratip lainnya, sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang diatur

dalam peraturan disiplin PNS oleh pejabat yang berwenang menghukum

berdasarkan rekomendasi dari Majelis Kode Etik.

b. Hukuman Disiplin PNS

Berdasarkan Peraturan Pemerintah Nomor 42 Tahun 2004 tentang Pembinaan Jiwa

Korps dan Kode Etik PNS, seorang PNS yangmelanggar kode etik selain dikenakan

sanksi moral juga dapat dijatuhi hukuman disiplin. Ketentuan tentang hukuman

pelanggaran disiplin PNS diatur dalam Peraturan Pemerintah Nomor 53 Tahun 2010.

Hukuman disiplin tersebut bertujuan untuk memperbaiki dan mendidik PNS yang

melakukan pelanggaran disiplin.

1) Pelanggaran disiplin.

Menurut Peraturan Pemerintah Nomor 53 Tahun 2010, yang dimaksud dengan

pelanggaran disiplin adalah setiap ucapan, tulisan, atau perbuatan PNS yang tidak

menaati kewajiban dan/atau melanggar larangan ketentuan disiplin PNS baik

dilakukan di dalam maupun di luar jam kerja.

Ucapan adalah setiap kata-kata yang diucapkan di hadapan atau dapat didengar

oleh orang lain, seperti dalam rapat, ceramah, diskusi, melalui telepon, radio,

televis, rekaman, atau alat komunikasi lainnya contoh seorang PNS yang

Page 52: DIKLAT UJIAN DINAS TINGKAT I - bppk.kemenkeu.go.id · JIWA KORPS PEGAWAI NEGERI SIPIL DAN ETIKA ... Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas ... dan integritas moral

Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas Tingkat I

45

membocorkan rahasia Negara melalui saluran telepon kepada orang lain untuk

mendapatkan imbalan uang.

Tulisan adalah pernyataan pikiran atau perasaan secara tertulis, baik dalam

bentuk tulisan maupun dalam bentuk gambar, karaikatur, coretan, dan lain–lain

yang serupa dengan itu. Contoh seorang PNS yang membuat gambar atau

karikatur atasannya dengan maksud menjelek-jelekkan dan bersifat menyinggung

harga diri atasannya tersebut.

Perbuatan adalah setiap tingkah laku, sikap atau tindakah. Contoh seorang PNS

yang menarik pungutan atas pelayanan yang diberikannya untuk kepentingan

pribadi.

Termasuk pelanggaran disiplin adalah setiap perbuatan memperbanyak,

mengedarkan, mempertontonkan menempelkan, menawarkan, menyimpan,

memliki tulisan atau rekaman yang berisi anjuran atau hasutan untuk melanggar

ketentuan seperti dalam Pasal 3 dan Pasal 4 Peraturan Pemerintah Nomor 53

Tahun 2010, kecuali hal itu dilakukan untuk kepentingan dinas.

2) Tingkat dan Jenis hukuman disiplin.

PNS yang terbukti melakukan pelanggaran disiplin dapat dijatuhi hukuman disiplin

sesuai dengan jenis pelanggaran yang dilakukannya.

Tingkat hukuman disiplin terdiri atas:

(a) Hukuman disiplin ringan yang berupa:

- Tegoran lisan

- Tegoran tertulis

- Pernyataan tidak puas secara tertulis

(b) Hukuman disiplin sedang yang berupa:

- Penundaan kenaikan gaji berkala untuk paling lama setahun

- Penurunan pangkat setingkat lebih rendah selama 1 tahun

- Penundaan kenaikan pangkat selama setahun

(c) Hukuman disiplin berat yang berupa:

- Penurunan pangkat setingkat lebih rendah selama 3 tahun

- Pemindahan dalam rangka penurunan jabatan setingkat lebih rendah

- Pembebasan dari jabatan

- Pemberhentian dengan hormat tidak atas permintaan sendiri sebagai PNS

- Pemberhentian tidak dengan hormat sebagai PNS

Page 53: DIKLAT UJIAN DINAS TINGKAT I - bppk.kemenkeu.go.id · JIWA KORPS PEGAWAI NEGERI SIPIL DAN ETIKA ... Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas ... dan integritas moral

Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas Tingkat I

46

Adanya kode etik bagi PNS maupun kode etik pada unit instansi masing-

masing, sanksi-sanksi yang bisa dikenakan bila melanggarnya, serta proses

yang ditempuh dalam menentukan pelanggaran terhadap kode etik,

diharapkan dapat memberikan pemahaman secara menyeluruh mengenai

makna dan manfaat pembinaan jiwa korps dan kode etik PNS.

Dengan memahami dan menghayati arti dan manfaat pembinaan jiwa korps

dan kode etik PNS, serta melaksanakannya secara konsisten dan penuh

tanggung jawab akan memberikan dampak pada produktivitas individual PNS,

meningkatkan kinerja individual PNS dan pada gilirannya meningkat kinerja

organisasi/instansinya.

C. Latihan

Jawablah pertanyaan-pertanyaan di bawah ini!

1. Jelaskan pengertian penetapan kode etik!

2. Jelaskan penerapan kode etik di lingkungan Kementerian Keuangan!

3. Sebutkan nilai-nilai keutamaan di lingkungan Kementerian Keuangan!

4. Jelaskan bagaimana masing-masing nilai keutamaan tersebut dipraktikkan

dalam kehidupan sehari-hari!

5. Jelaskan implementasi etika bagi organisasi pemerintah!

6. Jelaskan unsur yang memastikan keberhasilan perwujudan etika meurut

Magsis Suseno!

7. Jelaskan tentang pembentukan Majelis Kode Etik!

8. Jelaskan tentang proses penegakkan kode etik!

9. Ada berapa tingkatan dalam hukuman disiplin? Jelaskan!

10. Jelaskan masing-masing tingkatan hukuman disiplin tersebut!

D. Rangkuman

Peraturan Pemerintah Nomor 42 tahun 2004 mengatur tentang Pembinaan Jiwa

Korps dan Kode Etik PNS. Peraturan ini juga meminta agar masing-masing

instansi dapat menetapkan kode etik sesuai dengan sifat dan karakteristiknya.

Demikian pula kode etik profesi bagi beberapa profesi tertentu yang sekaligus

berprofesi sebagai PNS, seperti dokter, jaksa, hakim, pemeriksa pajak, pemeriksa

bea dan cukai, dan sebagainya. Untuk menegakkan kode etik tersebut perlu

dibentuk Majelis Kehormatan Kode Etik PNS yang merupakan lembaga non

struktural yang bertugas menegakkan pelaksanaan serta menyelesaikan

permasalahan pelanggaran kode etik oleh PNS.

Page 54: DIKLAT UJIAN DINAS TINGKAT I - bppk.kemenkeu.go.id · JIWA KORPS PEGAWAI NEGERI SIPIL DAN ETIKA ... Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas ... dan integritas moral

Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas Tingkat I

47

PNS yang terbukti melakukan pelanggaran kode etik dikenakan sanksi moral yang

dapat berupa pernyataan tertulis yang penyampaiannya secara tertutup atau

penyampaiannya secara terbuka. Selain sanksi moral, PNS yang terbukti

melanggar kode etik tidak tertutup kemungkinannya dijatuhi hukuman disiplin

PNS sebagaimana diatur dalam Peraturan Pemerintah Nomor 53 Tahun 2010.

Dengan memahami manfaat dan arti dari pembinaan jiwa korps dan kode etik

PNS ini, maka setiap PNS bias mengetahui secara jelas tentang kode etik

instansi, profesi, proses yang ditempuh jika terjadi pelanggaran, serta sanksi–

sanksi yang dikenakan terhadap pelanggaran kode etik.

Menerapkan kode etik dengan baik secara konsisten dan penuh tanggung jawab

akan menghasilkan PNS yang memiliki budaya kerja yang kuat, menjadi lebih

produktif dilihat dari segi kinerja individual PNS yang bersangkutan dan

meningkatkan kinerja organisasi tempat kerjanya secara keseluruhan.

Agar perwujudan etika organisasi tersebut dapat terlaksana di dalam suatu

organisasi, perlu dipertimbangkan 4 faktor utama yang sangat mempengaruhi,

yakni 1) etos kerja, 2) ditunjang oleh moralitas pribadi pegawai/karyawan, 3)

diarahkan oleh kepemimpinan yang bermutu, dan 4) didukung syarat-syarat

sistemik.

D. Tes Formatif 3

Pilihlah salah satu jawaban yang Anda anggap paling benar!

1. Penetapan kode etik

1) Pejabat Pembina Kepegawaian pada masing-masing instansi dapat menetapkan

kode etik instansi sesuai dengan sifat dan karakteristik yang menjadi tugas dan

fungsi masing–masing, aturan tersebut terdapat dalam ...

a. PP Nomor 42 tahun 2004

b. PP Nomor 53 Tahun 2010

c. Tap MPR RI Nomor VI / MPR / 2001

d. Undang – undang Nomor 28 tahun 1999

2) Penetapan kode etik instansi di lingkungan Kementerian Keuangan harus selaras

dengan kode etik yang diatur dalam …

a. PP Nomor 53 Tahun 2010

b. PP Nomor 42 Tahun 2004

c. Tap MPR RI Nomor VI/MPR/2001

d. Undang – undang Nomor 28 Tahun 1999

Page 55: DIKLAT UJIAN DINAS TINGKAT I - bppk.kemenkeu.go.id · JIWA KORPS PEGAWAI NEGERI SIPIL DAN ETIKA ... Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas ... dan integritas moral

Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas Tingkat I

48

2. Pembentukan Majelis Kode Etik

3) Majelis kode etik PNS di lingkungan Kementerian Keuangan ditetapkan

berdasarkan …

a. PP Nomor 42 Tahun 2004

b. Tap MPR RI Nomor VI/MPR/2001

c. Peraturan Menteri Keuangan Nomor 72/PMK.01/2007 tanggal 28 Juni 2007

d. PP Nomor 53 tahun 2010

4) Majelis Kode Etik PNS merupakan ...

a. Lembaga swadaya masyarakat

b. Lembaga fungsional pada instansi pemerintah

c. Lembaga struktural pada instansi pemerintah

d. Lembaga non struktural pada instansi pemerintah

5) Tugas Majelis Kode Etik PNS adalah …

a. melakukan penegakan pelaksanaan & menyelesaikan pelanggaran kode

etik yang dilakukan seorang PNS.

b. melindungi kepentingan masyarakat dari kelalaian, kesalahan PNS

c. melindungi keluhuran PNS dari perilaku menyimpang PNS

d. menyusun kode etik PNS yang dijiwai oleh cita-cita & nilai PNS

3. Unsur yang menentukan keberhasilan perwujudan etika organisasi

6) Magnis-Suseno menyatakan bahwa keberhasilan perwujudan etika dalam

organisasi pemerintah ditentukan oleh ...

a. etos kerja, moralitas pribadi, kepemimpinan bermutu, kondisi sistemik

b. etika deontologi, etika teleologi, etika keutamaan, etika individual

c. etika umum, etika khusus, etika individual, etika sosial

d. kompentensi, konsistensi, transparansi, tertib kerja

7) Syarat-syarat sistemik yang sangat berpengaruh dalam keberhasilan perwujudan

etika adalah ...

a. sistem komputer & peralatan elektronik

b. lingkungan kerja & pengendalian/pengawasan

c. etos kerja & moralitas pribadi

d. kepemimpinan & dedikasi

4. Majelis Kode Etik.

8) Keanggotaan Majelis Kode Etik terdiri atas ...

a. Satu Ketua merangkap anggota, satu Sekretaris merangkap anggota, satu

bendahara merangkap anggota, sekruang-kurangnya lima orang anggota

b. Satu ketua merangkap anggota, satu sekretaris merangkap anggota

sekurang-kurangnya tiga orang anggota

Page 56: DIKLAT UJIAN DINAS TINGKAT I - bppk.kemenkeu.go.id · JIWA KORPS PEGAWAI NEGERI SIPIL DAN ETIKA ... Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas ... dan integritas moral

Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas Tingkat I

49

c. Satu ketua merangkap anggota, satu bendahara mernagkap anggota,

sekruang-kurangnya tujuh orang anggota

d. Satu ketua merangkap anggota, satu sekretaris merangkap anggota,

sekurang-kurangnya sembilan orang anggota.

9) Jumlah anggota majelis kode etik harus selalu ...

a. Lebih dari lima orang

b. Genap

c. Ganjil

d. Lebih dari sembilan orang

10) Jabatan dan pangkat anggota Majelis Kode Etik adalah ...

a. Tidak boleh lebih tinggi dari jabatan dan pangkat PNS yang disangka

melanggar kode etik dan diperiksa oleh Majelis Kode etik

b. Boleh lebih tinggi dari jabatan dan pangkat yang disangka melanggar kode

etik dan diperiksa oleh kode etik

c. Boleh lebih rendah dari jabatan dan pangkat PNS yang disangka melanggar

kode etik dan diperksa oleh Majelis kode etik

d. Tidak boleh lebih rendah dari jabatan dan pangkat PNS yang disangka

melanggar kode etik dan diperiksa oleh Majelis Kode Etik.

5. Proses penegakan kode etik

11) Keputusan Majelis kode etik diambil setelah ...

a. memeriksa PNS yang disangka melakukan pelanggaran kode etik

b. memberi tugas anggota majelis kode etik ke daerah-daerah

c. menyuruh seluruh PNS pulang ke rumah masing-masing

d. meminta PNS mengambil cuti tahunan

12) Keputusan majelis kode etik diambil secara …

a. mutlak hanya oleh ketua saja

b. musyawarah mufakat, bila tidak tercapai musyawarah mufakat, keputusan

diambil berdaarkan suara terbanyak

c. berdua oleh ketua & sekretaris

d. bulat oleh tiga orang anggota saja

13) Keputusan Majelis Kode etik adalah bersifat …

a. Sementara menunggu keputusan final atasan

b. Gabungan bersama keputusan final atasan

c. Final & tidak dapat diajukan keberatan

d. Tidak final & dapat diajukan keberatan.

14) Keputusan Majelis Kode Etik wajib disampaikan kepada ...

a. Mahkamah Agung

Page 57: DIKLAT UJIAN DINAS TINGKAT I - bppk.kemenkeu.go.id · JIWA KORPS PEGAWAI NEGERI SIPIL DAN ETIKA ... Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas ... dan integritas moral

Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas Tingkat I

50

b. Presiden

c. Menteri

d. Pejabat yang berwenang

6. Sanksi-sanksi

15) Sanksi kepada PNS yang melakukan pelanggaran kode etik bisa berupa …

a. Sanksi pidana hukuman mati

b. Sanksi pidana hukuman seumur hidup

c. Pernyataan secara tertutup atau pernyataan secara terbuka

d. Sanksi perdata

E. Umpan Balik dan Tindak Lanjut

Cocokkanlah jawaban Anda kunci jawaban (tes formatif 3) yang tersedia.

Hitunglah jawaban Anda dengan benar, kemudian gunakan rumus berikut untuk

mengetahui tingkat anda terhadap materi kegiatan belajar ini.

Kriteria Nilai

91 – 100 sangat baik

81 – 90 baik

71 – 80 Cukup

61 – 70 kurang

0 – 60 Sangat kurang

Apabila nilai Anda mencapai 81 atau lebih, berarti Anda telah memahami

materi kegiatan belajar ini. Namun, apabila nilai kurang dari 81, Anda harus

mempelajari kembali materi kegiatan belajar ini.

Page 58: DIKLAT UJIAN DINAS TINGKAT I - bppk.kemenkeu.go.id · JIWA KORPS PEGAWAI NEGERI SIPIL DAN ETIKA ... Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas ... dan integritas moral

Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas Tingkat I

51

TES SUMATIF

A. Pilihlah B bila pernyataan di bawah ini benar atau S bila pernyataan tersebut salah!

KB 1

1. B – S Menurut PP No. 42 Tahun 2004, kode etik PNS adalah ketentuan yang berisikan

nilai-nilai, norma-norma, atau kaidah-kaidah untuk mengatur perilaku moral PNS,

yang harus dipenuhi dan ditaati oleh setiap individu PNS.

2. B – S Etika deontologi mengukur baik buruknya suatu tindakan berdasarkan tujuan

yang mau dicapai dengan tindakan itu atau berdasarkan akibat yang ditimbulkan

oleh tindakan itu.

3. B – S Menurut Siagian, etika sangat diperlukan dalam organisasi karena etika

menunjukkan kepada pemimpin bahwa hanya pandangan dan pendapat dirinya

yang paling benar dan tidak perlu mendengar pandangan/pendapat

bawahannya.

KB 2

4. B – S Salah satu dasar hukum penetapan etika atau kode etik PNS adalah Peraturan

Pemerintah Nomor 42 Tahun 2004.

5. B – S Etika kehidupan berbangsa merupakan rumusan yang bersumber dari ajaran–

ajaran agama, khususnya yang bersifat universal, dan nilai–nilai luhur budaya

bangsa yang tercermin dalam pancasila sebagai acuan dasar dalam berpikir,

bersikap, dan bertingkah laku dalam kehidupan berbangsa.

6. B – S PNS selain wajib melaksanakan dan menerapkan kode etik PNS, juga wajib

menjunjung tinggi nilai–nilai dasar bagi PNS yang diatur dalam pasal 6 peraturan

Pemerintah Nomor 42 Tahun 2004.

KB 3

7. B – S Kode etik PNS dalam Peraturan Pemerintah Nomor 42 Tahun 2004 dibagi ke

dalam etika bernegara, etika berorganisasi, etika bermasyarakat, etika terhadap

diri sendiri dan etika terhadap sesama PNS.

8. B – S Majelis Kode ETIK PNS yang merupakan lembaga struktural pada instansi

pemerintah yang bertugas melakukan penegakan pelaksanaan serta

menyelesaikan pelanggaran kode etik yang dilakukan oleh seorang PNS.

9. B – S Majelis Etik mengambil keputusan setelah memeriksa PNS yang disangka

melakukan pelanggaran kode etik dan setelah PNS yang bersangkutan diberi

kesempatan untuk membela diri.

Page 59: DIKLAT UJIAN DINAS TINGKAT I - bppk.kemenkeu.go.id · JIWA KORPS PEGAWAI NEGERI SIPIL DAN ETIKA ... Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas ... dan integritas moral

Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas Tingkat I

52

10. B – S PNS yang melanggar kode etik, dapat dijatuhi dengan hukuman disiplin PNS

atau tindakan–tindakan administratif lainnya.

B. Pilihlah salah satu jawaban yang Anda anggap paling benar!

11. Berikut ini merupakan unsur-unsur utama yang mempengaruhi keberhasilan perwujudan

etika dalam organisasi pemerintah menurut Frans Magnis Suseno, kecuali ...

a. Pemimpin yang tidak peduli dengan pendapat bawahan

b. Etos kerja

c. Moralitas pribadi pegawai/karyawan yang bersangkutan

d. Kepemimpinan yang bermutu

12. Majelis Kehormatan Kode Etik merupakan …

a. Lembaga struktural yang bersifat tetap

b. Lembaga nonstruktural yang bersifat temporer

c. Lembaga nonstruktural yang bersifat tetap

d. Lembaga struktural yang bersifat temporer

13. Rumusan etika kehidupan berbangsa ditetapkan dalam …

a. Peraturan pemerintah Nomor 30 tahun 1980

b. Peraturan pemerintah Nomor 42 tahun 2004

c. Ketetapan MPR RI Nomor VI/MPR/2001

d. Undang–Undang Nomor 25 tahun 2004

14. Yang merupakan etika dalam bermasyarakat menurut peraturan Pemerintah nomor 42

tahun 2004 adalah …

a. menggunakan atau memanfaatkan semua sumber daya negara secara efisien dan

efektif

b. menjalin kerja sama secara kooperatif dengan unit kerja lain yang terkait dalam

rangka pencapaian tujuan.

c. memelihara rasa persatuan dan kesatuan sesama PNS.

d. tanggap terhadap keadaan lingkungan masyarakat

15. Berikut ini merupakan pokok–pokok etika kehidupan berbangsa, kecuali …

a. etika pemimpin setiap organisasi

b. etika politik dan pemerintahan

c. etika ekonomi dan bisnis

d. etika lingkungan

16. Yang merupakan penerapan prinsip–prinsip atau norma–norma moral dasar dalam

bidang kehidupan yang khusus adalah …

a. etika deontologi

b. etika khusus

Page 60: DIKLAT UJIAN DINAS TINGKAT I - bppk.kemenkeu.go.id · JIWA KORPS PEGAWAI NEGERI SIPIL DAN ETIKA ... Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas ... dan integritas moral

Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas Tingkat I

53

c. etika teleologi

d. etika umum

17. Sanksi moral berupa pernyataan tertutup mengandung arti …

a. penyampaian pernyataan dilakukan dalam forum rapat yang dihadiri seluruh pejabat

pada instansi terkait dalam ruangan tertutup

b. pernyataan disampaikan melalui media massa

c. penyampaian pernyataan hanya diketahui oleh PNS yang bersangkutan dan pejabat

yang menyampaikan pernyataan serta pejabat lain yang terkait

d. pernyataan disampaikan dalam amplop tertentu.

18. Manakah dari pernyataan di bawah ini yang bukan merupakan pernyataan yang benar

mengenai proses penegakan kode etik?

a. Majelis kehormatan kode etik mengambil keputusan setelah memeriksa PNS yang

disangka melanggar kode etik

b. PNS yang bersangkutan diberi kesempatan untuk membela diri

c. Keputusan Majelis Kode etik adalah bersifat belum final

d. Pejabat yang berwenang memberikan sanksi kepada PNS pangkatnya harus lebih

tinggi

19. Berikut ini merupakan prinsip–prinsip moral yang perlu dimiliki dan dihayati oleh setiap

PNS (Keraf: 2002), kecuali …

a. Pemimpin yang diskriminatif

b. Tanggung jawab terhadap kepentingan publik

c. Profesionalisme

d. Integritas moral yang tinggi

20. Berikut ini merupakan hak–hak PNS yang dijamin oleh pemerintah, kecuali …

a. memperoleh gaji yang layak

b. memperoleh gelar pahlawan tanpa tanda jasa

c. memperoleh pensiun bagi yang telah memenuhi syarat–syarat yang ditentukan

d. memperoleh kenaikan pangkat regular

21. Manakah yang tidak termasuk tujuan dari pembinaan jiwa korps?

a. membina karakter/watak PNS

b. mendorong etos kerja

c. mendorong rasa menang sendiri pada diri PNS & tidak peduli lain

d. meningkatkan semangat, kesadaran dan wawasan PNS

22. Ruang lingkup pembinaan jiwa korps mencakup hal-hal di bawah ini, kecuali …

a. Peningkatan etos kerja untuk mendukung produktivitas & profesionalitas PNS

b. Meningkatkan kerja sama antar-PNS

c. Perlindungan hak–hak sipil kepentingan PNS

Page 61: DIKLAT UJIAN DINAS TINGKAT I - bppk.kemenkeu.go.id · JIWA KORPS PEGAWAI NEGERI SIPIL DAN ETIKA ... Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas ... dan integritas moral

Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas Tingkat I

54

d. Tidak bersedia memikirkan nasib PNS lain, apalagi nasib bangsa Indonesia

23. Secara teoritis hal-hal di bawah ini berkaitan dengan etika, kecuali ...

a. Tulisan dalam komunikasi

b. Berasal dari bahasa Yunani Kuno

c. Adat istiadat/kebiasaan hidup yang dianggap baik oleh masyarakat tertentu

d. Berkaitan dengan nilai, tata cara & aturan hidup yang baik.

24. Etika dapat diartikan dalam beberapa pengertian di bawah ini, kecuali …

a. Sebagai kumpulan asas atau nilai moral

b. Sebagai etika lingkungan di dunia maya & virtual

c. Sebagai nilai & norma moral yang menjadi pegangan bagi seseorang atau

sekelompok orang dalam mengatur tingkah laku

d. Sebagai suatu ilmu tentang baik atau buruk sesuatu filsafat moral

25. Etika individual merupakan bagian dari …

a. Etika umum

b. Etika sosial

c. Etika khusus

d. Etika lingkungan

26. Yang tidak termasuk dalam pokok–pokok etika dalam kehidupan berbangsa adalah …

a. Kejujuran

b. Keteladanan

c. Disiplin

d. Tidak punya rasa malu kepada Tuhan, kepada diri sendiri, dan kepada orang lain

27. Uraian etika kehidupan berbangsa meliputi beberapa etika di bawah ini, kecuali …

a. Etika bangsa Eskimo

b. Etika sosial & budaya

c. Etika politik dan pemerintahan

d. Etika ekonomi & bisnis

28. Nilai dasar yang wajib dijunjung tinggi PNS diatur dalam …

a. Peraturan Pemerintah Nomor 53 tahun 2010

b. Pasal 6 Peraturan Pemerintah Nomor 42 Tahun 2004

c. Pasal 28 Undang–Undang Dasar 1945

d. Undang–Undang Nomor 8 Tahun 1974

29. Perwujudan etika bermasyarakat terwujud dalam perilaku sebagai berikut, kecuali …

a. memberikan pelayanan secara cepat, tepat, terbuka dan adil serta tidak diskriminatif

b. tanggap terhadap keadaan lingkungan masyarakat

c. berorientasikepada peningkatan kesejahteraan diri sendiri dan keluarga

d. mewujudkan pola hidup sederhana

Page 62: DIKLAT UJIAN DINAS TINGKAT I - bppk.kemenkeu.go.id · JIWA KORPS PEGAWAI NEGERI SIPIL DAN ETIKA ... Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas ... dan integritas moral

Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas Tingkat I

55

30. Peraturan disiplin PNS yang mengatur mengenai kewajiban & larangan bagi PNS diatur

dalam …

a. Peraturan Pemerintah Nomor 42 Tahun 2004

b. Undang–Undang Nomor 8 Tahun 1974

c. Undang–Undang Nomor 28 Tahun 1999

d. Peraturan Pemerintah Nomor 53 Tahun 2010

31. Penetapan kode etik di lingkungan Kementerian Keuangan disusun oleh …

a. Menteri Keuangan

b. Sektretariat Jenderal Kementerian Keuangan

c. Masing-masing organisasi unit eselon I

d. Masing-masing organisasi unit eselon II

32. Salah satu Nilai Keutamaan Kementerian Keuangan adalah Kesempurnaan. Yang

termasuk dalam nilai tersebut adalah …

a. Pelayanan sepenuh hati

b. Kerja sama internal yang produktif

c. Memegang teguh kode etik

d. Senantiasa melakukan perbaikan

33. Nilai-nilai keutamaan di lingkungan Kementerian Keuangan berjumlah …

a. 3 nilai keutamaan

b. 4 nilai keutamaan

c. 5 nilai keutamaan

d. 6 nilai keutamaan

34. Keputusan Majelis Kode etik diambil setelah …

a. memberi tugas anggota Majelis Kode Etik ke daerah–daerah

b. menyuruh seluruh PNS pulang ke rumah masing-masing

c. meminta PNS mengambil cuti tahunan

d. memeriksa PNS yang disangka melakukan pelanggaran kode etik.

35. Berikut ini sebagian dari 11 kemampuan atau keutamaan yang di harapkan dari seorang

pegawai yang baik menurut Gunnar Myrdal, kecuali ...

a. Efisiensi

b. Tepat waktu

c. Mau bekerja apabila diberi uang oleh atasan

d. Kejujuran

Page 63: DIKLAT UJIAN DINAS TINGKAT I - bppk.kemenkeu.go.id · JIWA KORPS PEGAWAI NEGERI SIPIL DAN ETIKA ... Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas ... dan integritas moral

Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas Tingkat I

56

KUNCI JAWABAN (Tes formatif 1—3 dan Tes Sumatif)

Kunci Jawaban Tes Formulatif 1

1. A 11. D

2. B 12. A

3. C 13. B

4. D 14. C

5. A 15. D

6. B

7. B

8. C

9. A

10. D

Kunci Jawaban Tes Formatif 2

1. A 11. C

2. B 12. D

3. C 13. B

4. D 14. D

5. A 15. A

6. B

7. C

8. D

9. A

10. B

Kunci Jawaban Tes Formatif 3

1. A 11. A

2. B 12. B

3. C 13. C

4. D 14. D

5. A 15. C

6. A

7. B

8. B

9. C

10. D

Kunci Jawaban Tes Sumatif

1. B 11. A 21. C 31. C

2. S 12. B 22. D 32. D

3. S 13. C 23. A 33. C

4. B 14. D 24. B 34. D

5. B 15. A 24. C 35. A

6. B 16. B 25. D

7. B 17. C 27. A

8. S 18. C 28. B

9. B 19. A 29. C

10. B 20. B 30. D

Page 64: DIKLAT UJIAN DINAS TINGKAT I - bppk.kemenkeu.go.id · JIWA KORPS PEGAWAI NEGERI SIPIL DAN ETIKA ... Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas ... dan integritas moral

Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas Tingkat I

57

DAFTAR PUSTAKA

Buku dan Artikel

Balai Pustaka. Kamus Besar Bahasa Indonesia. Jakarta: Gramedia Pustaka Utama, 2008.

Berten, K. Etika. Jakarta: Gramedia Pustaka Utama, 2002. Keraf, Sonny A. “Menumbuhkan dan Mengembangkan Etika Birokrasi” (makalah dalam

Top Management Seminar). Pusdiklat Pegawai, BPPK, Departemen Keuangan RI 16 Juli 2003.

Myrdal, Gunnar. An Inqury Into The Poverty of Nations: Asian Drama. New York:

Pantheon, 1968. Rooswiyanto, Tony. Etika Organisasi Pemerintah (bahan diklat Prajabatan Gol I dan II

Departemen Keuangan). Jakarta: Pusdiklat Pegawai, 2005. Siagian, Sondang. Etika Bisnis. Jakarta: Pustaka Binaman Pressindo, 1996. Soeharyo, Salamoen dan Desi Fernanda. Etika Organisasi. Prajabatan III, Jakarta:

Lembaga Administrasi Negara 2001. Suseno, Magnis. “Sekitar Etika Birokrasi” (makalah pada Seminar Pengembangan

Widyaiswara). Jakarta, 2002.

Wibowo. Manajemen Perubahan. Jakarta: Raja Grafindo Persada, 2006.

Wirawan. Budaya dan Iklim Organisasi: Teori Aplikasi dan Penelitian. Jakarta: Penerbit Salemba Empat, 2007.

Peraturan – Peraturan

Undang–Undang Dasar 1945 (yang telah diamandemenkan untuk ke–4 kalinya) Ketetapan MPR Nomor VI/MPR/2001 tentang Etika Kehidupan Berbangsa.

Undang–Undang Nomor 8 Tahun 1974 tentang Pokok–Pokok Kepegawaian, sebagaimana telah disempurnakan dengan Undang–Undang Nomor 43 Tahun 1999.

Peraturan Pemerintah Nomor 21 Tahun 1975 tentang Sumpah/Janji PNS.

Peraturan Pemerintah Nomor 101 Tahun 2000 tentang Kepemerintahan Yang Baik.

Peraturan Pemerintah Nomor 42 Tahun 2004 tentang Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS. Peratuan Pemerintah Nomor 53 Tahun 2010 tentang Disiplin Pegawai Negeri Sipil

Peraturan Menteri Keuangan Nomor 29/PMK.01/2007 tanggal 13 Maret 2007 tentang Pedoman Peningkatan disiplin PNS di lingkungan Departemen Keuangan yang telah diubah dengan Peraturan menteri Keuangan Nomor 71/PMK.01/2007 tentang Perubahan atas Peraturan Menteri Keuangan Nomor 29/PMK.01/2007

Page 65: DIKLAT UJIAN DINAS TINGKAT I - bppk.kemenkeu.go.id · JIWA KORPS PEGAWAI NEGERI SIPIL DAN ETIKA ... Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas ... dan integritas moral

Modul Pembinaan Jiwa Korps dan Kode Etik PNS Ujian Dinas Tingkat I

58

Instruksi Menteri Keuangan Nomor 01/IMK.01/2009 tanggal 9 Januari 2009 tentang Pedoman Teknis Pelaksanaan Penegakan Disiplin Pegawai Negeri Sipil di Lingkungan Departemen Keuangan.

Beberapa Keputusan Menteri Keuangan tentang Pembentukan Kode Etik dilingkungan Organisasi Unit Eselon I dalam lingkungan Kementerian Keuangan, dan Keputusan Direktur Jenderal. tentang Kode Etik pegawai di masing-masing unit kerja eselon 1 tersebut.